Materi Anemia

4
Oleh: Reny Siskha Wiedowati Amd PENGERTIAN ANEMIA Anemia Gizi adalah suatu keadaan dimana kadar Hemoglobin (Hb) dalam darah kurang dari normal. Anemia dimasyarakat juga dikenal sebagai Kurang Darah. BATASAN ANEMIA Batasan ANEMIA Menurut WHO dan SE Menkes Nomor :736 a/Menkes/ XI/1989, Apabila kadar Hb: Anak Usia Sekolah < 12 gram % Wanita Dewasa < 12 gram % Ibu Hamil < 11 gram % Ibu Menyusui < 12 gram % TANDA- TANDA ANEMIA Saat Terkena Anemia kta akan merasakan: Letih, lesu, Lemah,, lelah dan mudah lupa, Kita juga sering merasa pusing dan mata berkunang-kunag, selain itu kelopak mata bibir, lidah, kulit dan telapak tangan menjadi pucat. PENYEBAB ANEMIA Penyebab Anemia gizi adalah ketidakseimbangan antara konsumsi bahan makanan, sumber zat besi yang masuk kedalam tubuh dengan meningkatkanya kebutuhan tubuh akan zat besi terutama pada ibu hamil. Penyebabnya bisa salah satu atau lebih dari keadaan berikut ini : Zat besi yang masuk melalui makanan tidak mencukupi kebutuhan. Makanan yang kaya kandungan zat besi adalah makanan sumber hewani dengan penyerapan zat besi kedalam tubuh > 15 %, sedangkan sumber nabati walaupun kaya akan zat besi tetapi tidak dapat diserap dengan baik dalam tubuh, dengan penyerapan zat besi kedalam tubuh hanaya < 3 %

Transcript of Materi Anemia

Page 1: Materi Anemia

Oleh: Reny Siskha Wiedowati Amd

PENGERTIAN ANEMIA

Anemia Gizi adalah suatu keadaan dimana kadar Hemoglobin (Hb)

dalam darah kurang dari normal.

Anemia dimasyarakat juga dikenal sebagai Kurang Darah.

BATASAN ANEMIA

Batasan ANEMIA Menurut WHO dan SE Menkes Nomor :736 a/Menkes/ XI/1989,

Apabila kadar Hb:

Anak Usia Sekolah < 12 gram %

Wanita Dewasa < 12 gram %

Ibu Hamil < 11 gram %

Ibu Menyusui < 12 gram %

TANDA- TANDA ANEMIA

Saat Terkena Anemia kta akan merasakan:

Letih, lesu, Lemah,, lelah dan mudah lupa, Kita juga sering merasa pusing dan mata

berkunang-kunag, selain itu kelopak mata bibir, lidah, kulit dan telapak tangan menjadi

pucat.

PENYEBAB ANEMIA

Penyebab Anemia gizi adalah ketidakseimbangan antara konsumsi bahan makanan, sumber zat

besi yang masuk kedalam tubuh dengan meningkatkanya kebutuhan tubuh akan zat besi terutama

pada ibu hamil. Penyebabnya bisa salah satu atau lebih dari keadaan berikut ini :

Zat besi yang masuk melalui makanan tidak mencukupi kebutuhan.

Makanan yang kaya kandungan zat besi adalah makanan sumber hewani dengan

penyerapan zat besi kedalam tubuh > 15 %, sedangkan sumber nabati walaupun kaya

akan zat besi tetapi tidak dapat diserap dengan baik dalam tubuh, dengan penyerapan zat

besi kedalam tubuh hanaya < 3 %

Meningkatnya kebutuhan tubuh akan zat besi terutama pada ibu hamil, masa tumbuh

kembang pada remaja, akibat penyakit kronis

Perdarahan yang diisebabkan oleh cacing tambang, malaria,haid yang berlebihan,

melahirkan dll

AKIBAT ANEMIA PADA SIKLUS KEHIDUPAN

ANAK : Menghambat Tumbuh Kembang Anak

REMAJA : Menurunnya kemampuan dan konsentrasi belajar / daya tangkap.

DEWASA PEREMPUAN : Menurunnya kebugaran tubuh yang berpengaruh pada

aktivitas sehari- hari

DEWASA LAKI- LAKI : Menurunnya daya tahan tubuh, sehingga mudah sakit dan

produktivitasnya rendah.

Page 2: Materi Anemia

SEBAGAI CALON IBU Setelah Menikah : dapat membahayakan kehamilannya saat

hamil

HAMIL : Pendarahan sebelum persalinan atau saat persalinan.Resiko Melahirkan

Bayi Berat Lahir Rendah (BBLR). Meningkatnya resiko kematian ibu dan bayi,

Cadangan besi bayi Rendah.

CARA MENGATASI ANEMIA

Untuk mengatasi anemia dapat ditangani dengan cara:

Banyak makan – makanan yang mengandung zat besi seperti hati, telur, daging, ikan dan

telur.

Sembuhkan penyakit yang menyertai anemia seperti TB, malaria, dan Cacingan.

Minum Tablet tambah Darah

Makan sayuran dan buah yang bermanfaat menyerap zat besi.

TABLET TAMBAH DARAH

Apa kandungan TTD? Setiap tablet tambah darah mengandung 200 mg Sulfas Ferous

(yang setra dengan besi 60 mg besi elemental) dan 0,25 mg asam folat.

Tablet tambah darah memasok tambahan nutrisi yang dibutuhkan untuk membuat

haemoglobin dan sel darah merah yang baru.

Tablet tambah darah dibutuhkan apabila kebutuhan zat besi kita bertambah tetapi

asupan kita kurang, tubuh kita tidak mampu menyerap zat besi secara optimal, atau pada

saat kita kekurangan zat besi

Siapa sajakah yang membutuhkan Tablet tambah darah untuk mengatasi anemia.

1. anak usia sekolah perlu minum tablet tambah darah sebanyak 1 x 1 tablet

per hari selama 1 bulan bila kadar Hb dibawah 12 gr %. Bila belum mencapai > 12

gram %, dirujuk untuk pemeriksaan lebih lanjut.

2. Remaja Perempuan atau WUS perlu minum 1x 1 tablet perhari, apabila

kadar Hb dibawah 12 gr %.tablet tambah darah diminum sampai kadar Hb lebih dari

12 %.

3. Ibu hamil dan menyusui apabila kadar Hb dibawah 11 gr % , pemberian

TTD adalah 3 x sehari selama 90 hari masa kehamilan hingga 42 hari setelah

melahirkan.

Hal yang perlu diperhatikan:

1. TIDAK DIANJURKAN minum tablet tambah darah bersama- sama dengan susu,

teh, kopi, tablet kalk atau obat sakit maag.

2. DIANJURKAN MINUM tablet tambah darah setelah makan malam untuk

menghindari mual,muntah,diare, sulit buang air besar atau nyeri lambung

3. Setelah minum tablet tambah darah, tinja akan berwarna hitam. Hal ini sama

sekali tidak berbahaya.

Page 3: Materi Anemia

MENGAPA REMAJA PEREMPUAN MEMBUTUHKAN TABLET TAMBAH DARAH ?

Selama masa menstruasi remaja perempuan membuuhkan zat besi dalam jumlah banyak.

Demikian, remaja perempuan rentan terkena anemia apabila dia tidak dapat mencukupi

kebutuhan zat besi dalam tubuhnya.

Remaja perempuan nantinya akan menjadi ibu bila telah menikah.tentu tidak ingin

mengalami anemia pada saat kehamilan.

ANEMIA DAN PRESTASI BELAJAR

Anemia dapat menyebabkan konsentrasi berkurang dan kemampuan berpikir menurun

karena terganggunya suplai oksigen ke otak. Inilah mengapa remaja yang terkena anemia

akan kesulitan mencapai prestasi belajar yang baik.kegiatan sekolah akan terganggu

akibat anemia.

INGAT SEBELUM TERLAMBAT UBAH POLA MAKAN KAMU MENJADI LEBIH SEHAT DAN MAKAN MAKANAN DENGAN GIZI SEIMBANG UNTUK MENCEGAH ANEMIA OKE….??????!!!!!!!!