Krisma iii 2011ok

32
3 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI I / K R I S M A GEMA CINTA SMATRAMA EDISI III / 2010 / 2011 Ketua OSIS: Ini Tantangan Baru Pensi 2011 Excited, Nggak Bosenin

description

Majalah SMA Kr Petra 5 Surabaya (Smatrama)

Transcript of Krisma iii 2011ok

Page 1: Krisma iii 2011ok

3 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI I /

KRISMAGEMA CINTA SMATRAMA EDISI III / 2010 / 2011

Ketua OSIS:Ini Tantangan Baru

Pensi 2011

Excited,Nggak

Bosenin

Page 2: Krisma iii 2011ok

4 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

VisiMenjadi sekolah terbaik, ung-gul dalam berpikir, berkarakter, dan berkarya, berdasarkan nilai-nilai Kristiani.

Misi1. Meningkatkan kualitas dedikasi dan profesionalisme seluruh Sumber Daya Manu-sia di SMA Kristen Petra 5, agar dapat mengikuti perkem-bangan iptek dan metode

pembelajaran berbasis infor-masi teknologi (IT).

2. Mewujudkan proses pembe-lajaran interaktif, efektif, inovatif, dan menyenangkan, untuk mendorong peserta didik gemar belajar sepanjang hidupnya.

3. Menyediakan sarana dan prasarana pembelajaran yang menunjang pembelajaran IT (ICT).

4. Membangun kepribadian peserta didik sebagai pribadi yg utuh, dengan nilai nilai-nilai Kristiani.

5. Melibatkan stakeholder un-tuk berperan aktif dan bertang-gung jawab terhadap proses pendidikan peserta didik. l

Page 3: Krisma iii 2011ok

1 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Oleh :Felisitas FernitaXIIA3

LOVE??? Siapa sih yang nggak me ngenal kata yang satu itu? Tentu semua orang pasti mengenal kata

itu. Kita sebagai manusia tidak bisa dipi-sahkan dengan unsur tersebut. Sebab manusia hidup memerlukan cinta, mem-butuhkan cinta dari sesama kita.

Tidak ada satu orang di dunia yang bisa hidup tanpa cinta. Tanpa cinta hidup manusia akan terasa hampa dan kosong. Cinta tidak hanya diungkapkan untuk pasangan saja. Sebab cinta itu memiliki arti yang luas.

Kita dapat mencintai ayah, ibu, sau-dara–saudara kita,dan teman–teman kita. Hidup manusia di penuhi dengan manis cinta. Cinta terkadang terasa asam dan menyakitkan karena orang yang kita sayangi namun cinta juga terasa manis saat cinta itu menemukan keajaibannya.

Cinta adalah salah satu bagian dari hidup manusia yang salalu mewarnai hidup manusia. Dengan cinta manusia bisa mengasihi sesamanya, dengan cin-ta juga manusia bisa mengekspresikan emosinya melalui seni.

Melalui seni manusia bisa mengek-spresikan emosi yang ada di dalam dirin-ya. Ekspresi senang, sedih, marah, kesal, khawatir, binggung, resah. semua bisa disalurkan melalui seni dengan kegiatan yang positif tentunya. Tanpa kita sadari segala sesuatu yang berada di sekitar kita adalah hasil dari sebuah seni.

Seni tidak bisa dipisahkan dari kehidu-pan manusia. Ada berbagai macam jenis

Esai

seni seperti seni lukis, seni musik, seni pahat, senik tari, seni fotografi , dan lain–lainnya. Semua seni itu memiliki keunikan dan keindahannya masing-masing.

Seni itu tidak mengenal bagus atau jelek, indah atau tidak, karena seni itu lua-pan emosi dari seseorang. Semua yang kita buat dan kita ciptakan itu adalah seni.

Kita menuangkan banyak warna saat kita membuat seni. Setiap warna memliki arti tertentu. Arti yang terkadang tidak bisa di ungkapkan dengan kata–kata. Setiap orang dapat menciptakan seni.

Di sekolah kita dapat menyalurkan berbagai bakat seni yang kita miliki dan sekolah juga mendukung kelebihan yang para siswa miliki seperti mengadakan ek-srakulikuler dan ELS (Excelent Life Skill) yang dapat mengembangkan pola pikir para siswa dan menyalurkan bakat yang mereka miliki agar menjadi sesuatu yang membanggakan.

Sebagai contoh, seperti ekstrakulikuler band yang bisa membantu para siswa untuk menembangkan bakat mereka di-bidang bernyanyi dan memainkan alat musik lebih mendalam lagi dan mengikuti berbagai lomba agar para siswa mempu-nyai pengalaman yang bermanfaat di bi-dang tersebut.

Lalu seperti ELS modern dance yang diadakan untuk siswa yang memiliki bakat dan kegemaran di bidang menari hip hop. Mereka dapat mengasa kemampuan lebih lagi melalui ELS tersebut. Kemudian ekstra jurnalistik dan fotografi yang di ada-kan untuk siswa yang mempunyai bakat dan hobi menulis dan juga memiliki hobi memotret suatu kejadian yang sedang ter-jadi di sekitarnya.

Love and art will be our breath. Cinta dan seni adalah dua unsur yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan manusia dan saling berhubungan. Setiap orang pasti memiliki kelebihan masing–masing. Maka, kita bersyukur dan terus mengembang-kan bakat yang kita miliki melalui kegiatan positif yang ada di sekolah maupun di luar sekolah. l

Aksi dan Prestasi Pahlawan

HEROES Got Talent, sebuah ajang praktik

Character Building yang memuat pesan moral

sekaligus unjuk kebolehan warga SMA Kristen Petra 5. Hari itu, Sabtu (13 Novem-ber 2010), merupakan hari yang menggurat aksi dan prestasi pahlawan masa

kini.*.

Seni itu tidak mengenal bagus atau jelek,

indah atau tidak, karena seni itu luapan

emosi dari seseorang. Semua yang kita

buat dan kita ciptakan itu adalah seni.

Cinta, Manusiadan Seni

Page 4: Krisma iii 2011ok

2 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Interaksi

Carla (XIS2) : Sejak SD, aku sudah di Petra 9, jadi sekalian aja deh SMP en SMA-nya di P5. Dalam hal pergaulannya sih, meny-enangkan kok. Aku punya temen-teman yang baik banget, dan mereka adalah salah satu yang membuat aku makin semangat belajar. Kalau guru-gurunya sih sebagian besar pengertian, dan mengajar dengan hati. Jadi, buat aku sih, cukup menyenangkan. Tapi, saran saya, agar lebih bisa mempertimbang-kan segala sesuatu dengan lebih bijak-sana, lebih disiplin dalam menegakkan peraturan, dan bisa lebih memper-hatikan segala aspek yang membuat siswa-siswinya nyaman dalam belajar.

Andrew (Kelas X-1) : “Seneng aja, soalnya bisa dapet teman baru..”

Stefandy (Kelas X-3) : ”Soalnya banyak temen, lagi pula juga bagus di bidang akademik dan nonaka-demiknya.”

Velia (Kelas X-2) : ”Soalnya pengen yang deket dari rumah..”

Claudia (Kelas X-1) : ”Biar bareng sekolah sama adek, lagian juga deket dari rumah..”

Ruth (Kelas X-3) : ”Deket sama rumah..”

BANYAK alasan memilih sekolah lanjutan, termasuk teman-

teman yang sekarang di Kelas X. Yang kita tahu, SMA Kristen

Petra 5, termasuk menjadi pilihan di antara banyak sekolah

favorit lainnya. Kenapa? Simak alasan mereka kepada Melissa

K dan Elvany Suryadinata dari Krisma.

Mengapa Harus Petra 5?

Mystika Humanis (Fakultas Bisnis dan Ekonomika, Universitas Surabaya) :

Wah, kalau kesan di Petra 5, banyak banget. Pokoknya, masa SMA ng-gak terlupakan deh. Temen-temen di Petra 5 itu gampang bergaul, nggak beda-bedain

SARA, Trus selain itu, guru di Petra 5 juga nggak pilih kasih. Kekeluar-gaan di Petra 5 itu kerasa banget. Temen-temen di sana asyik banget. Pesan untuk adek-adek, banyak ikut organisasi ya, kayak OSIS, ekstra jurnalistik, ntar semua itu bakal berguna untuk tambah pengalaman dan kuliah.*

Ronaldo Yehezikel (Teknik Industri UK Petra) :

Petra 5 itu dulu terkenal kom-paknya. Semoga aja, tahun-tahun seterusnya bisa selalu kompak dan

berprestasi lebih baik lagi, terutama di bi-dang futsal….hahhaa…ciao buat futsal Pe-tra 5. Nikmati masa-masa di Petra 5, tapi jangan lupa belajar yang rajin biar ntar

keluarnya nggak kerepotan. Tetep kompak sama anggota Petra 5, pokoke enjoy aja ya di Petra 5.*

(Wawancara oleh : Jessica Pauline)

Kata Alumni

DaftarIsi

FOKUS

Yang Cool dan Lentur ................10

GALERI

Belajar dari Pocari Sweat............15

CERPEN

Pelukan Terakhir.........................22

EKSTRA

Pertama dan Juara......................23

MISS & MAS

Futsal dan Make-up....................27

KIRIMKAN saran dan masukan Anda, un-

tuk peningkatan mutu sekolah PPPK Petra

melalui SMS ke nomor 0857 3189 2000

atau 0857 3189 3000. Ketik : PSC#nama

Anda#Sekolah#masukan Anda

Page 5: Krisma iii 2011ok

3 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Editorial

Salam Smatrama

Pelindung : Dra Tri Utami Rinto RukmiPembina : Poedji Rahajoe, Hari Sri Atmanto, HariyantoPemimpin Redaksi : Meivita WiggiSekretaris Redaksi : Elvany SuryadinataBendahara : Claudia Tanzil

Tim Redaksi

UNTUK KALANGAN SENDIRI

Anggota Redaksi :

Jeremy Jayanto, Daniel Alexander, Jessica Pauline, Agnes

Lauren, Meivita Wiggi, Elvany Suryadinata, Yangki Aditya,

Christina Oktaviani, Stephanie PW

Fotografer : Florencia Inne P, Joane Priskila, Filianto NS

Alamat Redaksi :

Jalan Jemur Andayani XVII/2 Surabaya, Telepon (031) 8436474

Email : [email protected]

KEBETULAN, Smatrama kan punya gawe be-sar, yang namanya Pensi. Tim redaksi yang kebetulan dari anak Ekstra Jurnalistik, sudah

menyiapkan laporan utama ‘Reportase Pra-Pensi’. Tapi, banyak masukan agar majalahnya terbit menunggu Pensi saja.

Yah, akhirnya, diskusi sana sini, tim redaksi memutuskan, majalah terbit sesudah Pensi Smat-rama digelar. Harapannya, biar masih terasa

aktual dan tentu ada banyak foto yang menarik.Nah, itulah kenapa, Krisma baru bisa men-

jumpai kamu-kamu di semester ini. Selain pensi, menyambut semester ini bukan be-rarti melupakan momen-momen terindah yang telah dilewati.

Ada suatu langkah untuk menapak masa depan dengan pengalaman-penga-laman yang pernah didapat. Cinta, kasih dan persahabatan menjadi pendamping setia dalam merajut kehidupan yang akan datang. Oleh karena itu majalah

Krisma. So, selamat membaca

dan terus berkarya. l *

Apa kabar semua…..Krisma hadir lagi neh!!! Maaf seribu maaf, penerbitannya tidak bareng dengan pemberian rapor semes-ter I 2010/2011. Ada pertimbangannya kok…

Page 6: Krisma iii 2011ok

4 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Galeri

Sabet Dua GelarFRANSISCA Annete (XIIA1)

berhasil meraih juara kedua dalam “LOUDspeaker : High School VJ Competition 2010” tingkat Jawa Timur yang diselenggarakan oleh Fakultas Sastra Inggris UK Petra.

Lomba public speaking ini berlangsung pada 21, 23, dan 25 Okober 2010, dengan mempertandingkan tiga bagian : seminar, pen yisihan dan fi nal. Pada malam fi nal, para peserta dinilai langsung oleh celebrity guest judge, yaitu VJ Adit dari “Insomnia” MTV.

Annette juga berjaya (juara pertama) pada Micro-wave – High School Announcing Competition atau lomba penyiar radio tingkat SMA/sederajat berskala nasional yang digelar Petra Campus Radio, Laborato-rium Radio Fakultas Ilmu Komunikasi UK Petra, pada 23-30 Agustus 2010. l *

Best Drummer dan Best Bassist

RAINBOW dengan personel Charles (XIIS1), Daniel SS. (XIIA1), Stefan (XIIA1), Cintya Tandoko

(XIIS3), Eunike Nathania (XIIA3), dan Kevin Pieter (XIS3), meraih juara II pada “Enchant Festive 2010”, yang diadakan oleh Universitas Ciputra, 30 Oktober 2010. Selain menyabet gelar itu, Rainbow Band men-empatkan Daniel SS sebagai The Best Drummer dan The Best Bassist atas nama Kevin Pieter. l *

Poomsae Single PutraCHRISTIAN Adi

Santoso (XIA3) tampil sebagai juara I Poomsae Single Putra dalam Kejuaraan Terbuka Taekwondo Senior se-Jawa Timur 2010 di Universitas Air-langga, 10 Oktober 2010. l *

Pada 1-7 Agustus Agustus 2010, merupakan

hari bersejarah bagi Yosia Kristanto Tandra dan

Yoko Brigitte Wang serta SMA Kr Petra 5, dalam

mengikuti Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2010

di Medan.

Medali Ini Anugerah Tuhan

Laporan : Meivita Wiggi

SESUDAH pemukulan Gor-dang Sembilan, pada 2 Agustus 2010, OSN 2010

resmi dimulai. Ada 2.935 siswa SLB, SD, SMP dan SMA se-Indonesia, yang berkom-petisi. Lomba ini bersifat indi-vidu dan terbuka untuk umum. Kurang lebih delapan jenis lomba yang dipertandingkan di tingkat SMA, yakni Matema-tika, Fisika, Biologi, Kimia, As-tronomi, Komputer, Ekonomi, dan Kebumian.

”Sebenarnya, saya menda-pat medali perunggu ini anugerah dari Tuhan karena kurangnya persiapan saat menjelang OSN,” kata Yosia yang berhasil menduduki per-ingkat ke 21 dari semua peser-ta dengan nilai 239,25.

Perjuangan dimulai sejak seleksi tingkat kota dan ting-kat provinsi. Dari tingkat kota, akhirnya terpilih enam siswa SMA Kristen Petra 5 yang ikut mewakili Kota Surabaya. Dua

berhasil lolos seleksi untuk mewakili Jawa Timur, yaitu Yosia (XIIA-2) untuk bidang Astronomi, dan Yoko (XIA-3) untuk bidang Biologi.

”Aku bisa jadi seperti ini semua itu berkat Tuhan dan dukungan dari keluarga, guru, teman yang selalu memberiku semangat, mem-bantu dan menjadi tempatku bersandar,” tukas Yoko saat ditanya mengenai perasaan-nya atas prestasi yang telah ia capai.

Sebelum ke tingkat na-sional, Yosia dan Yoko mendapat gemblengan tam-bahan dari guru pendamp-ing dari Litbang PPPK Petra, dan pelatihan dari Diknas. “Saya tidak membayangkan bisa lolos sampai tingkat na-sional, jalani saja. Saya hanya berusaha memberikan yang terbaik. Kalau bisa mendapat medali, ya Puji Tuhan namun, aku tetap berharap agar ta-hun depan bisa mengikuti OSN dengan lebih maksi-mal,” tambah Yoko. l *

Page 7: Krisma iii 2011ok

5 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Galeri

uhan

LAURENSIA, Meyliani, Eveline, Indriani, Astrid, Clarissa, Hanna, Jesica, Faustina dan Kezia, men-

gukir prestasi dengan menjuarai SMA-LA CUP XII, 30 Oktober hingga 13 No-vember 2010.

Tim tidak didampingi Bapak Budi Santoso karena berada di Amerika. Mer-eka mendapat bimbingan dari Ko Welly dan Ko Stef. “Mereka itu senior kita di Petra 5. Kita sudah bertekad jadi juara, buat kasih hadiah Pak Budi, tiap lawan kita bantai satu per satu,” tutur Kezia.

Babak Final yang diadakan di GOR Kertajaya, Sabtu (13 November 2010), tim basket putri Smatrama meladeni

Laporan : Meivita Wiggi

TIM yel-yel beranggotakan 12 orang. Mereka adalah Garry A sebagai kapten dan Rein hard

B sebagai co-kapten beserta Jose-phine, Priskilla, Sherly, Ined, Jes-slyn, Eunike, Trio, Yohanna, Patricia dan Michelle yang dilatih oleh seorang guru pendamping dari To The Point, Fanny Iventha dan Pian.

Dengan tema marching band dan nama Huruhara Crew serta konsep topeng dalam topeng, membuat mer-eka masuk dalam Big Five, meski target awalnya adalah Top 10. Koreografi yang dibuat bisa dibilang cukup rumit, teruta-

Smala dan SporaDua minggu yang melelah-kan itu terhapus oleh senyum manis kemenanga tim Basket Putri SMA Kristen Petra 5 (Smatrama). Para pemain lantas saja berpelukan.

SMA YPPI II. Walaun di babak awal me-mang skor nampak saling kejar-kejaran, Petra 5 tetap tenang.

Hingga babak 4, baru permainan diambil alih oleh Petra 5 yang kompak dan menghasilkan skor akhir 67-24.

“Tapi, kita nggak mungkin juara ka-lau nggak latihan raji, dan punya coach (Pak Budi), yang mau dengan sabar mendidik kita. Dan, tentu nggak keting-galan Tuhan yang udah memberi kita kekuatan dan menyertai tim basket,”

ma bagi yang tak punya basic dance. Bu-tuh usaha cukup keras untuk menghapal melakukan gerakan yang dibuat. Apalagi ada tambahan gerakan akrobat.

”Lombanya asyik dan menegangkan. Nggak nyangka bisa meraih sampai si Big Five. Susah-susah cari sepatu dan nentuin desain kostum merupakan suka duka kami. Makasih buat Tuhan, orangtua, para guru, kepala sekolah

lanjut Kezia.Sebelumnya, dalam SPORA.COM

2010, tim bola basket putri dari SMA Kristen Petra 5, merebut juara III. Even dari Sekolah Tinggi Manajemen Infor-matika dan Teknik Komputer (STIKOM) itu berlangsung 23 September s/d 8 Ok-tober 2010. Inilah gelar pertama yang berhasil diukir meski waktu itu, kapten tim Laurensia absen bertanding. “Kita cuman bermain dengan lima orang, berkat Tuhan,” tambah Kezia. l*

Konsep Topeng Masuk Big FiveMasuk Big Five yel-yel dalam Honda DBL East Java Series North Region 2010, adalah idaman semua sekolah. Pada 19 Agustus 2010, tim yel-yel SMA Kr Petra 5, menembus impian itu.

beserta teman-teman yang su-dah mendukung kami.” ungkap Garry.

Menurut Sherly, tim baru ter-bentuk Juli 2010, sejak latihan yel-yel baru pertama kali latihan. Latihan intensif dilakukan, kar-ena ada beberapa gerakan yang susah. Padahal, anggota tim juga sering kecapekan gara-gara kekurangan minum. “Puji Tuhan, perjuangan selama satu bulan itu ada hasilnya,” tambahnya.

Tim yel-yel DBL terbentuk dari hasil seleksi pada April atau Mei, yang dilakukan kakak-kakak Kelas XII, yang dulunya juga merupakan ang-gota tim yel. Menurut Yohanna,

dari awal tidak saling kenal antaranggota, tapi karena begitu ban-yak waktu yang dihabiskan bersama, akhirnya jadi dekat.

“Ini adalah pengalaman, yang tentu saja tidak bisa dimiliki semua anak. Kami bisa tampil di depan banyak orang, dilihat, bahkan sampai dikenal dan mengenal banyak orang,” terang Yohana. l*

Page 8: Krisma iii 2011ok

6 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Excited, Nggak Bosenin

Dua tahun sekali, begitulah

even Pentas Seni (Pensi)

berputar. Pada 21 Februari

2009, anak-anak Smatrama

menggebrak Auditorium

UK Petra, lewat tampilan

ARTDRENALINE (Art De

Real National Life) . Kali

ini, temanya lain, dan tentu

saja, tetap heboh.

Laporan : Meivita Wiggi, Elvany Sury-adinata, Jessica Pauline, Jeremy J, Daniel, Flo Inne dan Filianto NS.

KURSI-KURSI di ruangan itu seakan hilang dari pandangan. Tertutup oleh padatnya penon-

ton yang hadir. Kurang lebih 1.000-an orang menyesaki Auditorium UK Pe-tra, yang sebenarnya, dalam rencana perbaikan. Padahal, daya tampung diperkirakan hanya 700 orang.

Luar biasa. Amazing, Amazing, meminjam ungkapan dari Tukul Ar-wana. “Bagus kok, aku kagum liatnya, karena lebih banyak jenis dan macam-macamnya. Dari tahun ke tahun, kalian tambah kreatif,” puji Mystika Humanis,

alumnus tahun 2009/2010.Mystika yang pernah aktif di OSIS

dan juga ekstra jurnalistik ini, datang bersama teman alumni SMA Kr Petra 5. Seperti yang lain, ia mengenakan dress code sesuai keinginan pani-tia, yakni baju yang khas Indonesia. Tak ketinggalan, kacamata hitam bertengger di telinga Mystika.

“Excited, menarik banget, ng-gak bosenin dah. Beda jauh sama pensi, zamanku hanya band-band-an, apalagi dance-nya, hahahah, salut deh buat Petra 5,” timpal Ronaldo Yehezkiel, alumnus tahun 2008/2009.

Senada dengan Ronaldo, Helen Ongkowidjoyo menilai Pensi Smatra-ma, cukup bagus, karena acara-acar-anya dikemas sedemikian rupa seh-ingga sangat menarik untuk ditonton. Selain itu, pensi kali ini juga memiliki ide-ide yang unik dan kreatif.

Hanya saja, ia sedikit kecewa karena pada waktu tampil, volume suara sound systemnya jauh lebih besar dari waktu check sound. Pada-hal, dengan setelannya sama sep-erti pada waktu check sound namun musiknya ternyata tak seimbang.

“Waktu persiapan, saya rasa tidak ada gangguan,” tutur Helen dari Kelas XIIA3, yang ikut mengisi acara, jadi pemain biola dalam dra-ma musikal kelas XIIA3.

Fokus

6 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Page 9: Krisma iii 2011ok

7 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Fokus

Lepas dari bagus dan tidaknya, lancar dan seretnya momen indah ini, acara pada Selasa (11 Januari 2011) itu, dimulai tepat waktu, pukul 17.00 WIB. Di depan pintu masuk, guru, siswa-siswi, alumni dan ang-gota anggota OSIS telah berjejal. Pensi 2011 mengambil tema Laby-rinth, yang diartikan sebagai Love and Art Will be Our Breath.

Menurut Sylvia Melinda dari Kelas XIA4, OSIS Smatrama lebih mene-kankan pada kasih (Love) pada sesama, namun karena ini sebuah pentas seni, dalam acara ini perlu terselip unsur seni (Art) juga. “Seben-ernya, tema Pensi kita adalah Art Across Culture, terus judulnya Laby-rinth. Jadi, di pensi juga ada unsur budaya Indonesianya,” jelasnya.

Harapannya, dari pensi ini adalah agar semua siswa bisa lebih men-gasihi sesamanya, karena di pensi ini akan ada drama musikal yang mengandung unsur kasih, budaya, seni, dan kandungan-kandungan lainnya, yang diharapkan bisa diteri-ma dengan baik oleh siswa, dan bisa jadi pelajaran untuk kemudian hari.

Ya, melihat kehidupan yang penuh lika-liku dan sulit ditebak na-mun, selalu terdapat cinta dan seni ibarat sebuah labirin. Makna hara-fi ahnya adalah semacam putaran yang bisa menyesatkan siapa saja yang melihatnya.

Yang terjadi di masa datang, tidak ada seorang pun tahu. Ses-ungguhnya, langkah awallah yang

menentukan ke mana seseorang akan menuju di masa depan. Iba-rat kesuksesan seperti pintu keluar labirin, di mana untuk dapat meng-gapainya, perlu melewati berbagai macam proses, jalan berliku dan berbagai macam perasaan dan emosi yang tertumpah didalamnya.

“Pensi adalah bagian dari lang-kah awal itu. Pensi tak hanya un-tuk menggali bakat dan siswa-siswi namun, juga untuk merangsang kreativitas generasi muda dan se-bagai wadah untuk menyalurkan talenta, skill, bakat, keahlian dan potensi siswa serta menunjukkan keungulan dan kelebihan SMA Kr Petra 5,” tutur Maria Chyntia, Ket-ua Panitia Pensi 2011, yang lebih akrab dengan sebutan Thia.

Persiapan tim OSIS sendiri men-jelang pensi sudah matang. Panitia telah memiliki dan menyusun kepani-tiaan dengan mengadakan rapat ser-ta terjun ke lapangan. Rencana kerja

menjelang pensi juga sudah diper-siapkan dengan baik.

Manajemen dan kerja sama tim dalam OSIS sangat membantu terlaksanan-ya pensi. Setiap anggota mendapat tanggung jawab masing-masing sehingga kerja setiap anggota dapat dibilang optimal.

“Kami lihat persiapan peserta menjelang pensi sudah cukup baik. Mer-eka mempunyai seman-gat untuk menampilkan apa yang terbaik. Tidak sia-sia berlatih atas atraksi yang akan mere-ka tampilkan ketika jam luang pulang sekolah,” tambah Thia. l*

KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011 7

Page 10: Krisma iii 2011ok

8 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Fokus

Empat bulan Pensi dipersiapkan. Persisnya, dimulai sejak Sep-tember 2010. Panitia terus menerus menyempurnakan acara su-paya layak dan dapat memuaskan seluruh keluarga besar Petra 5 serta orang-orang yang ingin melihat seberapa hebat Petra 5.

SEJAK awal sudah ada ske-nario untuk menggelar Drama Musikal. Tapi, tidak semua

pengisi acara dapat tertampung di acara andalan itu. Begitu diberitahu, animonya besar banget. Cuma satu atau dua kelas yang tidak ikut audisi.

“Tiap kelas diberi kesempatan menunjukan bakatnya dan diaudisi dalam seleksi pengisi acara pensi. Targetnya, kita harus bisa menun-jukan semua unsur bakat di Petra 5 dan membuat pensi yang lebih dah-syat dari sebelumnya,” ungkap salah satu panitia, Garry Surya, dari Kelas XIS1.

Pendaftaraan dibuka September hingga Oktober. Saat audisi bulan No-vember, yang ikut audisi bagus-bagus semua. Ada yang lucu, ada yang kom-pak banget. Ada yang bikin merinding saking bagusnya. Pokoknya, ada saja ide-ide dari masing-masing kelas itu. Bahkan, menurut Sylvia Melinda, yang membuat panitia sedih, harus ada

yang tidak bisa tampil di pensi. “Bin-gung juga milih yang terbaik di antara yang baik-baik,” katanya.

Targetnya, Pensi 2011 harus keren abis. Isinya bukan sekadar hiburan, tapi juga ada pelajaran berharga bagi penontonnya. Ini karena pensi tahun sebelumnya sukses berat sehingga panitia merasa punya beban lebih berat.

Salah satu juri audisi pensi, Ba-pak Dhani mengatakan, audisi yang dilakukan bukan sembarang audisi. Para juri melihat semua peserta yang tampil dari berbagai segi layaknya segi performa, eksplorasi jenis inter-aksi, kekompakan serta ide atraksi, kostum dan perlengkapan yang digu-nakan dalam atraksi.

Selain itu, ada niat dan semangat para peserta untuk berpartisipasi da-lam pensi juga dinilai. Para peserta yang dimaksud tentu saja siswa dan siswi SMA Kr Petra 5, kecuali ang-gota OSIS. l*

8 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Page 11: Krisma iii 2011ok

9 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

DRAMA ini sengaja tidak ditampilkan secara utuh dalam

sekali waktu melainkan ditampilkan sepotong-sep-otong. Ada jeda pergantian antarpenampilan pengisi acara dalam pensi.

“Sebagai seorang anak, hendaknya kita jangan man-ja dan egois meski hidup berkelimpahan materi dari orangtua serta menjaga hubungan baik yang dilan-dasi dengan kasih antara anak dan orangtua, pimpinan dan bawahan serta persahabatan antar-teman,” kata Ibu Tarsih, pembina drama, dalam amanatnya.

Acara dibuka dengan doa pem-buka oleh P Prasadja Adi dan pe-nampilan panitia pensi serta samb-utan ketua panitia, kepala sekolah dan ketua PPPK Petra, baru di-lanjutkan dengan penampilan para

pengisi acara seperti band GGK, drama musikal di setiap pergantian acara.

Tampil beruntun, Pop Group, ID Crew Dance, penampilan Kelas XIIS3, 04Crew Dance, Pandora Band, penampilan Kelas XIIA3, Lentera Band, Fashion Show, Pre-miere, Rainbow Band, drama ko-medi Kelas X3, Fashion Show, Fire Play dan Taekwondo Dance.

Yang paling menarik, dance hip hop dari para guru dan Kaldera Band yang menjadi guest star dan mer-upakan band dari alumni. Di pengujung acara, ada pe-nampilan dari Bapak Dhani, membawakan sebuah lagu dan dilanjutkan dengan pembagian hadiah.

Untuk kategori Best Per-formance, jatuh kepada Pandora Band dan tim dari Taekwondo yang diserah-

kan oleh Pak Hari. Untuk kategori Best Dresscode dime-nangkan Pak Herman, Ibu Rinto, Hutomo dan Frizha. Hadiah diser-ahkan Maria Chyntia, Ketua Panitia Pensi.*

Untuk door prize yang diperoleh Cindy Ariani dan Aldo, diserahkan oleh Pak Herman. Akhirnya, setelah semua acara selesai, Pak Dwireno menutup acara dengan doa. l*

Fokus

Tema sentral dari dra-ma musikal sebenarnya

adalah pentingnya pendidikan dan kasih sayang dari orangtua.

Ide dan konsep dari drama ini berdasarkan pengamatan atas keja-dian di sekeliling kita.

KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011 9

Kepala Sekolah, Ibu Rinto (paling kanan) dan Pak Herman (dua dari kanan), saat dinobatkan sebagai Best Dresscode.

Sejumlah Pengurus PPPK Petra ikut menyaksikan Pensi 2011 Smatrama.

Page 12: Krisma iii 2011ok

Yang Cool,Lentur,Semangatdan Lincah

KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 201110

Fokus

GEMURUH langsung merebak di seluruh auditorium. Ada yang bersorak, bersuit-suit.

Ada yang bertepuk tangan. Ada yang berdiri. Semua ketawa, gembira. Sambutan dari penonton tak terkira begitu empat personel guru berunjuk aksi : ngedance.

Mereka adalah guru-guru kita ter-sayang Pak Sapto, Bu Puji, Pak Dias dan Bu Olivia. Sosok guru-guru yang biasa mengajar di sekolah seakan sangat berbeda dengan yang kini tampil bergaya funky dan gerakan hip-hop maut, tidak kalah keren dibanding dance yang dibawakan siswa.

Pak Sapto dengan gaya cool dan tanpa ekspresi wajah, Pak Dias den-gan gerakan lenturnya, Bu Puji den-gan semangat di setiap gerakan dan Bu Olivia dengan kelincahannya.

“Kalau begini ini, bintang tamue ka-lah,” kata Helen dari Kelas XIIA3.

Bu Puji bergerak cepat. Senyum selalu tersungging di bibirnya. Suatu ketika, tangannya berada dipinggul, bergaya bagai model profesional, lalu tiba-tiba tangan bergerak di atas kepala. Hampir semua gerakan sep-erti ini nyaris kompak dilakukan em-pat guru itu. Sepertinya, dance ini su-dah dipersiapkan cukup matang.

“Sungguhan, semua ketawa. Lek misale, orang lagi badmood, kalau lihat aksi mereka, dijamin pasti ke-tawa, hehehe,” lanjut Helen.

Menurut Pak Sapto, gagasan untuk menampilkan dance yang di-bawakan para guru sudah ada sejak lama namun, belum ada waktu yang tepat. Di pensi ini beberapa guru di-tunjuk untuk menampilkan dance ini,

tapi tidak semuanya dapat ikut.Apalagi, hari-hari sebelum pensi,

para guru dan Crew Dance sangat sibuk sehingga latihan dance pun tak pernah terlaksana. Bahkan, pernah latihan berjam-jam tapi tanpa hasil. Akhirnya, timbul ide untuk merekam gerakan yang diperagakan para crew dance dan belajar dari rekaman itu dalam waktu yang sangat terbatas.

“Hingga pensi berlangsung, kami masih berlatih di ruang tersendiri di UK Petra, hingga waktu untuk kami tampil telah tiba,” cerita Pak Sapto. Ini men-jawab, kenapa ‘acara surprise’ ini tak tampil saat gladi kotor dan gladi bersih.

Para pengisi acara sendiri juga banyak yang tak menduga adanya penampilan dance yang dibawakan oleh para guru. Sejam, dua jam pensi berlangsung, banyak pertunjukkan berlalu hingga tampilnya dance oleh 04 Crew Dance.

Tiba-tiba suara musik berhenti. Lampu dipadamkan dan tiba-tiba ada sekelompok orang menggeser para anggota crew dance yang se-dang beraksi. Ternyata, itulah para guru yang ngedance. Suatu pesona acara yang berbeda di antara acara pensi yang ada. l*

Surprise. Janji itu terucap sewaktu tim majalah ini, me-nelusuri persiapan Pensi. Ini adalah salah satu acara yang disimpan panitia, agar semua penasaran. Rasa penasaran itu akhirnya mendapat jawaban.

Page 13: Krisma iii 2011ok

11 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Fokus

KESAN saya saat saya mengi-kuti Pentas Seni, atau yang biasa anak-anak muda seka-

rang sebut Pensi, yang diadakan oleh SMA Kr Petra 5, 11 Januari 2011, saya merasa sangat terhibur. Acara-acara yang ditampilkan sangat menarik dan tertata rapi. Selain itu, dekorasinya juga bagus. Acaranya juga on time.

Dance yang di tampilkan oleh guru-

guru di Smatrama sangat menghibur. Hahahahahhahahahha... awalnya, saya kira itu bintang tamunya, eh, nggak taunya itu guru-guru. Maklum, karena ada beberapa guru baru yang tidak saya kenal...

Ehm, over all... Good job.. I like it..Hahahahahaha...

Pesan saya untuk pensi-pensi yang akan datang, kalau bisa, ada MC yang memandu acara-nya agar

lebih menarik. Dan untuk mengurangi kebosanan, bisa diadakan games-games yang melibatkan penonton. Selain itu juga untuk lebih diperhati-kan lagi sound-sound yang digunakan agar tidak terjadi kesalahan teknis.

Oke. Itu saja kesan dan pesan saya untuk Pensi Smatrama 2011. Semoga sukses untuk acara-acara berikutnya. Tuhan Yesus Member-kati. GBU. l*

Tak sedikit alumni yang hadir dan menyaksikan Pensi 2011. Bukan sekadar datang, se-bagian dari mereka juga men-jadi ajang pensi sebagai reuni. Salah satunya, Mega Ekklesia Putrihadi (Desain Komunikasi Visual UK Petra), yang diam-diam mereka membandingkan aksi para juniornya itu dengan seksama.

Ada MC, Ada Games

Mega Ekklesia Putrihadi

Selain para alumni, para pekarya juga ikut nonton Pensi 2011.

Page 14: Krisma iii 2011ok

12 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

“Sebab itu siapkanlah akal

budimu, waspadalah dan

letakkanlah pengharapan-

mu seluruhnya atas kasih

karunia yang dianugerah-

kan kepadamu pada waktu

penyataan Yesus Kristus.”

(I Petrus 1:13)

Oleh: Dwireno Pradipto Guru AgamaSMA Kr Petra 5Surabaya

BERBAGAI berbagai harapan dan keinginan tentang yang baik, indah bahkan spektakul-

er kita sandarkan pada tahun 2011 ini. Kita tidak pernah berhenti untuk terus berharap untuk dapat kesuk-sesan dalam segala bidang.

Segala bentuk rencana dengan berbagai macam tujuan kita susun dengan baik. Namun demikian bu-kankah hampir setiap tahun selalu kita rencanakan hal-hal di atas untuk sebuah keberhasilan dan kesuksesan dalam mengarungi sebuah tahun? Bukankan semua orang ingin menjadi pemenang bukan pecundang?

Menggunakan segenap sumber kemampuan yang ada dalam diri kita merupakan salah satu hal yang menunjang keinginan kita di atas. Namun di balik itu semua ada yang perlu kita perhatikan. Sebagai orang yang percaya kepada Tuhan Yesus, kita tidak boleh hanya bersandar pada kemampuan kita saja.

Menjadi pemenang dalam men-

garungi tahun 2011 ini merupakan keingingan setiap manusia. Untuk menjadi sebagai pemenang, maka ada hal-hal yang perlu kita miliki sebagai murid Kristus.

Salah satunya, yaitu iman yang membuat kita sanggup melakukan perkara-perkara besar, penghara-pan yang membuat kita sanggup bertahan dalam perkara/peristiwa sulit, kelam dan kasih, yang senan-tiasa membuat apa yang kita kerja-kan bercitarasa tinggi bagi Tuhan, diri kita dan sesama.

Tuhan menciptakan manusia san-gat khusus dan unik, oleh karena itu manusia dilengkapi akal budi (nous). Akal budi menjadikan kita sebagai manusia yang memiliki kemampuan mengolah apa yang ada dalam diri kita atau lingkungan sekitar kita.

Bahkan, Allah memerintahkan kita untuk mengalami perubahan (meta-formosis) budi agar kita bisa mem-bedakan kehendak Allah dan yang bukan (Roma 12:2). Akal budi yang telah diperbaharui menuntun kita dalam kehidupan yang benar.

Beberapa hal yang berkaitan dengan berkat akal budi yang dapat membantu kita untuk menjadi peme-nang adalah dengan memiliki inisiatif yang didasari olah pikir yang proaktif berdasarkan Firman Tuhan, dan ini akan memaksimalkan peluang.

Memaksimalkan peluang dengan mengerti kehendak Allah dalam menghadapi hari-hari yang penuh tantangan akan memampukan kita menapaki kehidupan bersama Kris-tus dalam mengejar kemenangan hidup (Efesus 5: 14-17).

Inisiatif akan menimbulkan pelu-ang yang positif dan berpengharapa dan ditunjang dengan kuasa Roh Kudus menjadikan diri kita sebagai inisiator bagi diri kita maupun orang lain dalam hal kebaikan.

Selain itu, akal budi membuat kita memiliki daya analisa. Daya analisa merupakan bagian dari kemampuan kita yang Tuhan anugerahkan untuk berpikir dan mencermati segala persolaan dengan teliti yang ada disekitar kita. Sebuah analisa dapat berasal dari sebuah praduga atau prasangka yang positif atau negatif.

Praduga positif menolong kita membuat rencana, program yang baik dan produktif sedangkan prasangka buruk dapat membuat kita merasa cemas, marah, dengki, benci dan bahkan kontra produktif.

Tuhan mengajak kita untuk me-mikirkan hal-hal atau praduga positif sebagai bagian dari daya analisa kita. Segala berkat Tuhan yang telah Tuhan karuniakan kepada kita membuat kita dapat hidup dengan kebaikan dan kebenaran. Perjalan-an tahun 2011 masih panjang dan menjadi sebuah misteri.

Namun keyakinan bahwa Allah bersama kita akan membawa diri kita untuk mampu menjalani hidup ini dengan optimistis dan kerenda-han hati. Tetaplah bersandar dalam kasih naungan Tuhan, agar kita tetap menjadi bagian dari Kerajaan Allah dan menjadi rekan sekerja Al-lah di bumi ini.

Selamat berkarya, semoga Kasih Tuhan selalu menyertai. l

Renungan

Kemampuan yang Berpengharapan

12 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Priskilla Joane

Page 15: Krisma iii 2011ok

Tolak keinginan untuk mentraktir diri sendiri.

Makan di restoran mewah, berbelanja, ya. Tentu saja ada kesenangan didalamnya, tapi paling hanya bertahan beber-apa menit. Setelah itu masalah datang lagi, ditambah dengan rasa bersalah, kehilangan ken-dali, dan berbagai konsekuensi negatif lain.

Lakukan sesuatu yang me-nyenangkan untuk orang lain.

Perbuatan baik selalu terasa baik. Ini sungguh-sungguh benar terjadi. Beri kesenangan kecil untuk orang-orang di sekeliling mereka, dan lihat hasilnya.

Alihkan perhatian.Jangan tenggelam dalam

masalah yang beruntun. Alihkan perhatian dengan melakukan sesuatu yang kecil tapi meny-enangkan, Misalnya, membaca, menonton fi lm, memasak, jalan-jalan di sekitar rumah . Apapun asal bukan sesuatu di mana kamu harus berkorban mengelu-arkan biaya.

Cari kedamaian dengan aktivitas yang berbeda.

Banyak yang bisa dilakukan sep-erti memberesi sudut-sudut rumah atau meja belajar. Membersihkan kamar sendiri, mensortir baju. Peras-aan melihat langsung bahwa ada sesuatu yang bisa langsung beres dalam sekejap, bisa menimbulkan perasaan terkendali dan nyaman.

Katakan pada diri sendiri ,”Yah paling tidak ini lebih baik dari...”

Mengingat sesuatu yang me-nyenangkan bisa membangkitkan semangat, seperti, paling tidak kita punya waktu untuk berolahraga, bermain dengan anak-anak kecil di

Sekolah Minggu, atau ikut bakti so-sial, dan apapun yang bisa disyukuri dalam hidup.

Berolahraga.Melakukan aktivitas fi sik adalah

cara memperbaiki suasana hati yang hebat. Tapi berhati-hati menjaga fokus hanya pada olahraga yang di-lakukan, agar pikiran tak hanyut un-tuk memikirkan masalah yang itu-itu saja.

Hubungi teman-teman.Saat menghadapi masalah orang

cenderung menyepi dan menyendiri. Padahal, pada saat menyepi ini jus-tru masalah jadi tampak seolah-olah

lebih besar. Sebaiknya, coba hubungi lagi dan ajak ngobrol teman-teman kamu.

Karena pagi itu indah.Pagi yang cerah selalu mem-

bawa semangat baru untuk menjalani hidup. Jadi, segeralah tidur cepat di malam hari agar lebih siap menyambut pagi. Me-mang, saat masalah menimpa, orang jadi sulit tidur, tapi kini kamu tahu bagaimana mela-wannya.

Mengingatkan diri sendiri akan identitas yang lain.

Tak ada satu identitas yang bisa menjelaskan kepribadian seseorang. Tiap orang selalu punya lebih dari satu identitas. Saat hasil kerja di sekolah mem-buruk, toh masih ada orang di rumah yang sedang menunggu kepulangan kamu.

Kembali ke perspektif, da-lam hidup tak ada yang abadi.

Kesenangan tak ada yang abadi, demikian juga kesedihan dan semua masalah, kan?

TulislahDaripada membiarkan masalah

terus berputar di dalam otak, ada ka-lanya menjabarkan masalah dalam tulisan dan mengumpulkan kemung-kinan-kemungkinan solusi yang bisa dilakukan. Ini akan sangat memban-tu.

Bersyukur.Buka kembali kenangan masa

lalu, saat kamu berhasil menyele-saikan masalah yang semula kamu anggap pelik. Kamu pernah berhasil, bersyukurlah atas keberhasilan dulu. Yakinlah, bahwa saat inipun kamu pasti akan berhasil lagi untuk menye-lesaikan masalah yang ada. l*

KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011 13

Tips

SIAPAPUN bisa mengalami hari yang suram. Hari ketika sepertinya

apapun yang kita kerjakan tidak berhasil sempurna seperti yang

diharapkan. Lalu bukan hanya soal belajar di sekolah, les, pekerjaan

rumah, tapi juga merembet ke kehidupan pribadi. Rasa-rasanya da-

lam pikiran dan hati kita, alam semesta sedang bermusuhan dengan

kita. Nah, apa yang harus dilakukan? Kamu pasti tak boleh berdiam

diri saja. Coba, lawanlah dengan langkah-langkah berikut.

Memperbaiki Suasana Hati

Page 16: Krisma iii 2011ok

14

Gaya Hidup

Bagi sebagian penggunanya, dia diklaim punya keunggu-

lan. Salah satunya, karena dia basis kode komputer yang

bisa didistribusikan secara terbuka (open source), sehingga

pengguna dapat membuat aplikasi baru di dalamnya.

Oleh : Jessica Pauline

ADA yang sedang booming dalam dunia smartphone. Orang menyebut produk laris

ini Android. Wah, apa ya ini? Android adalah sistem operasi smartphone layar sentuh. Benar, dia seperti OS (operating system) iPhone dan OS BlackBerry.

Produk ini dikembangkan Google dan pertama kali muncul tahun 2007 dengan ponsel pertamanya G1 T-Mobile. Tak seperti pendahulunya seperti OS Apple, Research In Motion (RIM) atau Windows Mobile Micro-

soft, Google merilis Android sebagai OS open-source di bawah naungan Open Handset Alliance.

Sistem operasi Android dikenal sangat baik, cepat dan kuat serta memiliki antarmuka pengguna in-tuitif yang dikemas dengan pilihan dan l eksibilitas. “Download sana-sini dengan Android, email sana-sini, facebook for Android dan dolphin browser, terasa berbeda, ngebut abiis,” kata Filianto Nugraha, yang menggunakan perangkat Samsung Galaxy S itu.

Kenapa harus Android? Produk ini terintegrasi dengan layanan Google seperti Gmail, Google Calendar, Google Contacts dan Google Voice dan sempurna bagi siapa saja yang menggunakan layanan Google.

Begitu menyalakannya, kamu akan diminta memasukkan nama pengguna Google dan password dan semua pesan Google, kontak dan info lainnya mulai tersinkronisasi ke handset tanpa sync ke desktop.

Meski terlihat hebat, Android juga punya kele-mahan. Salah satunya berkaitan dengan musik dan video. Nah, dia tidak memiliki media resmi sync-ing klien ke desktop. Tapi,

pada umumnya, Android memberi kamu lebih banyak pilihan tentang bagaimana mengatur ponsel dan kontennya.

Saat ini, Google terus mengup-date Android dengan fi tur baru. Versi terbaru Android adalah 2.2 dengan kode nama Froyo menambahkan fi tur penarikan USB langsung, fungsi hotspot mobile dan dukungan Flash.

Ini berarti Flash video dan modul Flash yang tidak bekerja pada iPhone akan bekerja pada web browser An-droid. Versi 1.6 disebut Donut yang menambahkan kecepatan, peningka-tan resolusi layar dan aplikasi kamera dan perekam lebih cepat. Versi 1.5 cupcakes menambahkan perekam video.

Google juga mengklaim tercatat 70.000-an lebih aplikasi. Jumlah ini diperkirakan terus meningkat setiap hari. Google tidak memberi perlakuan khusus atas aplikasi mereka. “Saya akui, dalam hal kualitas, iPhone juara, tapi ponsel Android memiliki banyak fi tur,” tutur Steve Wozniak, pendiri Apple.

Kemajuan Android yang begitu cepat memang menghadirkan kekha-watiran, terutama Nokia, Apple dan Blackberry. Pada Mei-Agustus 2010, pangsa pasar Android di Amerika tumbuh 51 persen, dari 13 persen menjadi 19,6 persen. Pertumbuhan Android ini satu-satunya yang positif

dibandingkan platform lainnya yang justru minus alias merosot.

Nah, sekarang, apa kamu tertarik dengan smartphone Android? Silakan jelajahi si-tus Google Phone Gallery,

kamu akan bisa menentukan smartphone yang mana yang pal-

ing sesuai denganmu. l*

Booming Android

14 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Page 17: Krisma iii 2011ok

15

Belajar dari

Pocari Sweat

KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Galeri

Laporan : Meivita Wiggi

INILAH salah satu kegiatan yang paling ditunggu para siswa. Tahun ini, study tour SMA Kr Petra 5 dilaksanakan den-

gan mengunjungi PT Amerta Indah Otsu-ka, produsen Pocari Sweat, di Kecamatan Kejayaan, Pasuruan. “Kurang lebih tiga atau 4 jam di sana,” ujar Angeline Andrea.

Kegiatan eksternal sekolah ini hanya untuk kelas XI dan dilaksanakan dalam dua gelombang, yakni 8 November 2010 (untuk program IPS) dan 12 November 2010 (untuk program IPA).

“Sangat menyenangkan, dan berke-san sekali. Kita bisa tahu dunia bisnis di luar sana, yang nantinya kita akan tem-puh jika kita memilih pengolahan pabrik atau semacamnya. Bisa melihat kompo-sisi maupun cara pembuatannya, dant tentu investasinya,” tutur Ifang Sunjaya.

Pabrik di Kejayaan, Pasuruan, relatif masih baru, setelah permintaan pasar dalam negeri terhadap produk ini ter-us meningkat. Bahkan, sejak Februari 2008, produsen minuman isotonik ini telah membangun fasilitas pembuatan kemasan botol (PET Line Production) di Cicurug, Sukabumi, Jawa Barat.

Stevanie Paulina dari Kelas XIA2 me-nambahkan kunjungan itu terasa meny-enangkan karena menjadi tahu proses pembuatan Pocari Sweat, ada aneka ragam kemasan, proses pembuatan botol yang diproduksi sendiri, memanfaatkan limbah untuk hal yang berguna, dan ba-gaimana pemasaran Pocari Sweat.

Mengenai produk, lewat komitmen fi losofi ‘Otsuka-people creating new prod-ucts for better health worldwide”, pabrik di Kejayaan, menerapkan teknologi asep-tik untuk menjaga sterilisasi dan kualitas produk dalam jangka waktu lebih lama.

Teknologi aseptiknya menggunakan resin atau biji plastik sebagai bahan baku botol dan memakai bahan kimia yang

lebih sedikit dibandingkan aseptik lain. Selain itu ruangan produksi dijaga dari mikrobiologi.

Kedatangan para siswa-siswi SMA Kr Petra 5 Surabaya, disambut dengan adanya acara presentasi yang disugukan untuk mengenal lebih dalam mengenai PT Amerta Indah Otsuka yang dilanjutkan dengan sesi tanya jawab.

Tak hanya berhenti sampai di situ, para siswa diajak pula untuk melihat secara langsung peralatan serta mesin pembuatan serta pengemasan. Sayangnya, dilarang untuk mengabadikan momen di sana.

“Padahal, pulang dari sini, kami harus bikin laporan. Setiap kelas dibagi men-jadi enam kelompok. Ada yang membuat laporan tentang produksi, limbah, dan se-bagainya,” tukas Priscilla Gandasutisna dari Kelas XIA4. l*

Study Wisata di perusahaan minum isotonik

ini untuk memberikan pengenalan kepada

siswa secara konkret dari aplikasi pelajaran

ilmu pengetahuan sosial ataupun ilmu eksakta

dalam dunia industri.

Profi l Pocari SweatProduksi dari perusahaan farmasi Otsuka (Filipina) Pharmaceutical Incorporated (OPPI). Masuk Jepang pertama kali tahun 1980.Kategori minuman kesehatan, yakni minu-man isotonik yang dapat membantu menggan-tikan cairan dan elektrolit yang hilang melalui keluarnya keringat. Masuk Indonesia 1989, dikembangkan PT Amerta Indah Otsuka (AIO)Tahun 1991 membangun pabrik di Lawang, MalangJanuari 2004 pindah pabrik ke Sukabumi, Jawa Barat.

Page 18: Krisma iii 2011ok

KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 201116

DUA tahap harus dilewati. Tidak gampang, butuh kerja keras, intelejensi tinggi, berjiwa tim dan mau terlibat dalam organisasi. Puncaknya, Lembah Giri, Wonosalam, Jombang, menjadi saksi, penggemblengan generasi penerus OSIS Smatrama, 7-9 Oktober 2010.

Jesica Aprilliana (XIA4) :

Kesan saya sih, senang banget bisa lolos smpai tahap LDKS . sekaligus deg-degan juga. Saya lolos ke Jombang karena lolos dari tahap seleksi 1 dan 2 & LDKMS tahap 1. Di sana, kami belajar tentang kemandirian, disiplin, kepemimpinan, dll. Targetnya adalah, membentuk penerus yang lebih hebat.*

Laurensia Cynthia (XIIA3) :

Pastinya LDKS itu, sangat meny-enangkan, karena selama LDKS dapat pengalaman yang sangat berguda dan tidak bakal terlupa-kan. Tempat, ling-kungan, dan warga sekitar Jombang sangat mndukung kegiatan LDKS kita.

Di sana itu benar-benar tempat yang cocok untuk LDKS. Banyak tanah luas yang dapat dipergunakan untuk berke-mah dan banyak kegiatan lainnya seperti apel, api unggun, dan lainnya. Selain itu,

ada hutan yang cocok untuk outbound. Cuaca yang tidak terlalu dingin dan tidak terlalu panas.

LDKS OSIS Smatrama itu dibagi menjadi dua tahap. LDKS tahap 1 di sekolah selama dua hari dan LDKS tahap 2 dilaksanakan selama tiga hari dua malam di Lembah Giri.

Yang aku pelajari selama LDKS itu bagaimana caranya untuk jadi pemimpin buat diri sendiri maupun memimpin orang lain. Gimana membri pengertian buat generasi penerus

OSIS buat jadi pemimpin yang baik juga. Dan berbagai pengalaman yang sangat berguna untk masa depan nanti, ber-guna saat kuliah, kerja, dan kehidupan selanjutnya.*

LDKS itu membentuk pribadi generasi penerus OSIS sebagai pribadi yang berjiwa pemimpin dan dapat menjalank-an kepengurusan OSIS lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya. l*

PENGURUS OSIS SMATRAMA

Masa Bakti 2010/2011Ketua : Christobelle BayuWakil Ketua I : Trio Dian SWakil Ketua II : Philia StefanieSekretaris I : Jesica AprillianaSekretaris II : Sheila MBendahara : Giovan JSekbid 1 : Maria C, Gerry S, LeonardSekbid 2 : Kevin K, Hizkia, Dwiko

Sekbid 3 : Eunike, Alberthus, R SunggingSekbid 4 : Georgius, AryaSekbid 5 : Hana SW, RuthSekbid 6 : Christian P, Erick, FeliksSekbid 7 : Cinthya, Bimo, FaustinaSekbid 8 : Sylvia M, Angela NK

Masa Bakti 2009/2010Ketua : Filianto Nugraha SauWakil Ketua I : Laurensia ChyntiaWakil Ketua II : Hana Stefani WijayaSekretaris I : Eunike NarulitaSekretaris II : Jesica AprillianaBendahara : Maria Chyntia DewiSekbid 1 : Christian, Patricia, VanessaSekbid 2 : Yohanna, Allen, KevinSekbid 3 : Eunike Y, Georgius, ErickSekbid 4 : Bayu, Yoga, FebrySekbid 5 : Rachelika, LiviaSekbid 6 : Erick S, Felicia, DanielSekbid 7 : Trio, Garry, CynthiaSekbid 8 : Grace, Sylvia

Membentuk Penerus Lebih Hebat

Osis

Page 19: Krisma iii 2011ok

KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011 17

Osis

Menurut, apa visimu untuk OSIS?Menciptakan sekolah dan organisasi yang unggul dalam iman, kedisiplinan, gotong royong, serta kekeluargaan. Maksudnya, supaya sekolah ini lebih dikenal dengan iman Kristiani, kita harus melaksanakan kedisiplinan dan gotong royong agar dikenal sebagai Smatrama dan menjalani kekeluaraan supaya terja-lin hubungan baik & harmonis.

Bagaimana dengan misinya?Melaksanakan organisasi yang beriman kepada Tuhan Yang Maha Esa, melaksanakan or-ganisasi kepemimipinan yang berdisiplin dan bertang-gung jawab dalam segala bidang, melaksanakan organisasi kepemimpi-nan yang menjunjung tinggi hasrat kekeluar-gaan.

Gimana peras-aan kamu setelah terpilih?Senang, ini tantangan baru. Saya harus berjuang terus dan tetap semangat supaya dapat menjadi yang lebih baik.

Tadi kamu bilang ‘men-jalani kekeluargaan’ dalam visimu. Gimana caranya?

Dengan cara mengadakan penemuan satu panitia dengan lainnya. Contohnya, panitia PD Team dan OSIS untuk Natal. Dan itu akan lebih terorganisasi, sejauh mana OSIS bisa membantu kegiatan-kegiatan yang ada. Dan dari pengala-man, OSIS wajib berdiri dan harus ada laporan yang masuk ke OSIS.

Apa rencana kamu untuk kedepannya?Saya akan mengadakan

kontak dengan organisasi lain untuk saling bek-

erja sama, melaksanakan kegiatan-kegiatan, sehingga teman-teman dapat mengi-kuti kegiatan ini.

Bagaimana menurut kamu ketua OSIS sebel-

Ini Tantangan Baru

Data DiriNama : Christobelle Bayu ApTTL : Biak, 18 Agustus 1994Hobi : Berorganisasi, futsalCita-cita : Pegawai swastaMotto : Semangat orang muda berani berubah & berkembang untuk menjadi yang lebih baik

SUDAH satu tahun sudah terlewati. Nah, sekolah kita juga ingin ada perubahan dong. Salah satunya, dengan pemilihan ketua OSIS. Terpilih dengan suara terbanyak, Christobelle Bayu. Siapa dia, dan bagaimana pandangannya tentang OSIS, berikut penuturannya kepada Elvany Suryadinata dari Krisma.

umnya?Dia baik, bijaksana, punya wibawa, dan menjadi teladan. Tapi saya optimis me-lebihi ketua sebelumnya, dari segi positif tentunya.

Kok, kamu berani mencalonkan diri menjadi ketua OSIS?Karena saya melihat ada satu hal yang ada di P5, yang ada pada saya, yang tidak ada di P5. Jadi, saya ingin jadi teladan bagi P5.

Mengapa kamu yakin akan dipilih teman-teman?Saya yakin akan ada yang memilih karena beberapa teman sudah menge-nal saya dan saya banyak bergabung di kegiatan-kegiatan.

Apa menurut kamu hasilnya sudah lebih dari harapan?Kandidat yang lain baik, tapi di mana ada pertandingan pasti ada yang menang dan kalah.

Apa kamu pernah punya pengalaman menjadi anggota OSIS?Pernah, dulu waktu SMP menjabat seba-gai WaKa 1 di Tropodo.

Apa program kerjanya selama setahun ke depan?Itu masih dibicarakan.

Well, itu tadi wawancara singkat kita dengan ketua OSIS yang baru. Semoga kalian jadi bisa lebih mengenal prib-adi Bayu. Dan jangan pernah takut untuk ber-mimpi ya, karena mimpi itu gratis l.

Iseng-iseng, Eh, Masuk FinalLOGO HUT ke-60 PPPK Petra karya Evelyn Nathania (Kelas X6 SMA Kr Petra 5) lolos ke fi nal. Panitia lomba menerima 88 karya kiriman karya. “Awalnya nggak ada niatan ikut, tapi temen suggest saya, lalu iseng-iseng saya ikutkan karya saya. Nggak nyangka masuk fi nal, saya bersyukur,” katanya.

Selain Evelyn, tiga juri menetapkan empat fi nalis lain, yakni Edy Purnomo SPd (Guru SMP Kr Petra 2), Bezaleel Nugraha (SMA Kr Petra 2), Diky Riesky Haryanto (SMP Kr Petra 3) dan Giofando Alesandro (SMP Kr Petra 3).

Sesudah kelima fi nalis melakukan presentasi pada 22 Januari 2011, di depan tim juri, pengurus PPPK Petra, dan undangan lain, Diky Riesky memenangkan lomba desain logo HUT ke-60 PPPK Petra. Dia berhak atas hadiah Blackberry, yang diserahkan Bapak Rachmat H Tengadi SH, selaku Ketua umum HUT 60 PPPK Petra. l*

Page 20: Krisma iii 2011ok

18 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Kelas X5

The Husyeeh Corporation

Kelas

ADA ‘bilik’ khusus. Kelas XIIA1 , kepisah sendiri, deket sama ruang guru , terpencil. Penghuninya, ada Pak Sapto , kembaran

Budi Klantink, wali kelas super ini . Ketua kelasnya Lilo yang lemah lembut , terus Kechi si Wakil Ketua Kelas beda banget ma ketuanya.

Keduanya dibantu, sekretaris kelas , si heboh Anne dan si Thejo yang mirip Gresya Poli . Ada bendahara kelas , si Bass yang suka teriak ,” Go Jhing, Go Jhing, tiap hari Senin. Lalu, the real bendahara , Brigita .

Si hobi tidur, Tandyo, ngendon di bilik ini. Ho-binya disaingi, Timot , Daniel S , Ivena . Ada juga kelompok cwe” mini : A Irene , Anggraeni , Benita dan Vania C . Ada juga IPA-is tapi suka mistis : Daniel CY , Masyogo & Baim.

Si jago olahraga Billy dan si pasangan setia YH dan Tino . Si jago Taekwondo dan master biola : Stefan . Penggila B-Boy : Hansean (Bank_zat) , Evan ( KID ) dan Anthony juga b-boy (KIRA).

Ikon kelas super ini dipegang Bram Michael Wayne. Pendekar bahasa Indonesia : Peter, Lia si dancer, dua kepompong : Hendra dan Perry . Ada juga cwe” kreatif di kelas Cizzy , Qtine , Nadia , Nath , Vania M , Geby & Shasya . Tak ketinggalan suara emas “Steve” Yuda , si Miss Pojok : Louise G dan penulis profi l ini plus Felie yang katanya suka ngaca. l *

ONDE ijo, ya mirip onde-onde, makanan ber-bentuk bulat itu. Hanya

warnanya ijo. Itulah analogi X5 yang berdiri 9 Juli 2010, dengan pemilik Bu PC (Bu Patricia). Direktur utamanya Rangga alias Sule-nya X5 yang suka kumat tanpa alasan jelas. Wakil direkturnya Augusta si tukang nggambar. Mereka didampingi sekretaris Sammy dan ben-dahara, Petrigresia temennya Spongebob.

Di pabrik Onde Ijo ini ada divisi penghibur. Divisi ini merupakan perkumpulan para jin yang bertugas menghibur, alasannya biar nggak nganggur di dunia lain. Mereka adalah Jin Botol (Edo) yang bodinya gede dan gak mungkin masuk botol, Jin Telor (Adrian), Jin Dokar (Hartono) yang suka salah ngomong, Jin Pompa (Doni alias byutipul Doni binti KimBum), dan Jin Tompel (Carolina).

Bagian suplier alat dan bahan adalah

ZAMAN dulu, ada sebuah desa yang bernama Desa Putu. Kepala desanya Bu Edi Kartika

Dewi. Beliau orang yang sabar dan tegas dalam memimpin desa ini. Bu Dewi memiliki “tangan kanan” dan “tangan kiri”. Mereka, Feliks dan Komang. Mereka berdua bertugas untuk mengatur desa putu ini jika Bu Dewi sedang tidak ada di tempat.

Si penulis desa ini adalah Ruth, yang biasanya menulis sayembara dan jurnal acara. Yang kedua, Ryan yang biasanya mendata penduduk yang datang dan keluar. Sedang-kan, Stephanie dan Michael, bertu-gas mengumpulkan uang kas.

Penduduk desa ada tiga ‘jejaka’ asli, yaitu Sena,Albert, dan Jeremy. Juga ada para pemain capsa. Mereka adalah Andre,Enrico,Hendy,Hendry. Taru-

han mereka selalu ekstrem. Ada penduduk migran dari Sampit.

Namanya Albertus. Setelah masuk desa ini, mungkin dia adalah guru ba-hasa Kalimantan. Di desa ini juga ada Kepompong yang isinya tiga gadis desa, yaitu Ninda, Ezra, dan Feli.

Si Feli ini yang lugu suka ganggu orang lain sampai bête.

Ada juga trio macan Caroline, Alicia, sama Claudya, duo penulis, Priska dan Jessica P serta para gadis desa yang suka mojok seperti Cindy, Bella, Jessica N,M ichelle, dan Citra.

Dari Arab juga ada. Mereka punya geng Hemitz isinya ada Raymond si lao pan, Fandy penabuh gendang, Veve n Komang pemain bola bekel, termasuk enam penggembira : Arie, Ryan, Pepen, Agung, David, Vincent.l (jessica pauline)

Albert si pendiem yang cerewet di fesbuk, Bimo sebagai kendaraan umum (baca : bemo) bagi para supplier, Elvara yang suka bilang ‘It’s Unbelievable’ dengan Dora Stylenya, Eunike yang mengirimkan barang dengan nyanyian seriosanya, dan Hansen si alim yang nggak 100% alim.

Para ilmuwannya menciptakan banyak inovasi dalam hal rasa Onde

Ijo. Ketuanya Arvin yang juga seorang dewa gitar, Botak Ting Tong yang disingkat BTT (nama aslinya Kristiardy), juga Jennifer, dan sepasang makhluk jenius bernama Ricky Said dan Ridwan.

Mereka dibantu kru pembuat onde seperti pembuat kulit onde dan isi onde, yakni Arya si OSIS terkriwul, Estrella dan Stephanie Salim si pecinta Suju, Kevin CT yang hobi main rubik, dan Yemima menempati divisi pem-buat kulit onde.

Sedangkan di divisi pembuat isi onde diisi oleh sepasang anak

TK nyasar, yaitu Daniel K. Constantine dan Fenny, lalu penghobi futsal Ronald Argand dan Ricky Utama, dan Yoseph si Arema.

Terakhir ada divisi marketing, ketuanya Nico Tanaya si pedagang dari X5 dan juga drummer paling keceng, Nickolas atau Ucup, dan Stella yang narsisnya nggak ketolongan. Divisi ini dibantu oleh Christopher alias koleng dan Sandra, kekasih dari Christopher. l (jessica pauline)

Kelas X3

Sebuah ‘Desa Putu’Kelas XIIA1

We Are Super 39

18 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Page 21: Krisma iii 2011ok

n

Kelas XIA3

Kota Be.A.Trix_3Sci yang Hilang

KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011 19

Kelas

DI padang gurun DuaBelasEstiga, tedapat piramid yang sangat buesar bernama Piramid Estiga.

Banyak mumi dalamnya, yang dijaga seorang ratu bernama Poedji Rahayu. Tapi karena ratu sangat sibuk ngurusi ini-itu, pekerjaannya dibantu oleh M Ason, sebagai tangan kanan.

Suatu hari, diadakan sensus untuk mendata seluruh mumi dalam piramid Estiga, ditangani mumi Lidya dan makhluk pigmi bernama Guede. Pendaftar pertama mengaku sebagai mumi terkaya di Piramid Estiga yakni Olivia Anastasia.

Lalu ada gerombolan mumi yang suka sekali menirukan gaya macan, Calvin, Evelin, Angela, dan Grace. Ada juga mumi yang WANI TOK, Elizabeth, Henokh dan Heri. Enam mumi cewek yang pendiam

SEORANG pengembara, Daniel baru saja meninggal-kan kota lama dan tersesat

di padang gurun. Datanglah Carisa Valeri, anak kecil yang kutu buku dan mengajaknya ke kota keramat : Kota Be.A.Trix 3Sci, kota terpen-dam di bawah pasir hisap.

Kota itu biasa disebut Kota IPAS (Kota Ikatan Pelajar Aktif Sukses). Dipimpin profesor Inggris bernama Ibu Evie. Untuk wali kota, Bapak Alfredo (yang gosong akibat kota ini terlalu HOT) dan wakilnya, duta besar Bahasa Jawa, yaitu Bapak Edward Yonas, yang beristri si cantik Natasha.

Pasangan ini punya Sembilan anak. Ada Misael, cowok yang cool abis, Hendra dan Abi si kembar siam, cuek abis, lalu Friszha yang jago modeling, Karina si cantik, Sari yang ramenya, Wulu yang berbulu lebat, Hanna dan Icis yang punya konter pulsa dan jago

dan gaul, Olivia puspita, Grace H., Felicia A, Merlyn, Arabella, dan Anies.

Ada juga dua mumi cowok yang pendiam, Jevan, Stephen B. Ada mumi yang jago bermain gitar, Ruben. Tiga bersaudari yang tak terpisahkan Floo, Amel, dan Cynthia. Dua bersaudara tak terpisahkan, Sergio dan Andrew dan tiga mumi yang overweight, Tonk , David P dan Cuki.

basket plus taekwondo, dan Jimmy yang pinter kimia.

Di sebelah kiri, hidup tetangga muda Steven (SB) dan Monica, dengan lima anak, yakni Yosephine, Cecillia, Celly, Atoon, dan Beverly yang punya sekolah Vocal Group dengan pembina mereka Nathan.

Tetangga kanan, ada couple Yangki dan Linda, yang punya anak jago olahraga. Ada Dewa yang jago futsal,

Mumi yang underweight, Rico Brian dan Andreas Budi sementara mumi pe-candu game, Bobby, David L dan mumi yang pintar menyanyi, Alfred Bieber. Lalu, mumi yang hobinya headset-an, Morina, mumi yang suka foto-foto, Filianto.

Meski mumi–mumi itu beda tapi hidup dalam damai dan sangat kompak dalam Piramid Estiga ini. l (fl o inne)

Catherine yang jago voli, Yeremia yang pu-nya Fitness and Gym, dan Vendy yang jago basket.

Di seberang jalan ada, couple Budi dan Meivita yang punya ru-mah sakit satu-satunya di kota. Ada dokter Yoko, Gresia sebagai ahli tulang, Adit seba-gai ahli psikologi, dan

apoteker Michelle.Selain itu, tentu ada penduduk yang

baik dan nggak pernah melanggar hukum, yaitu Timotius, Andreas, dan Ryan.Biasanya mereka diawasi Julian dan Irvan sebagai polisi lalu lintas.

Berniat mengunjungi? Silakan temu-kan di sebelah Ruang Guru Lt 2, dijamin kelasnya HOT banget!Atau hubungi kami sebelum berkunjung di Facebook : Beatrix 3Sci. l (meivita wiggi)

Kelas XIIS3

PiramidEstiga

Page 22: Krisma iii 2011ok

KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 201120

Resensi

MAU nonton film tahun 2011. Apa saja yang baru? Banyak, ya,

tapi Jeremy Jayanto dari Krisma memberikan beberapa pilihan

film yang menarik. Simak resensinya.

Kungfu Panda 2Rencana Tayang : 27 Mei 2011

Sutradara : Jennifer Yu Helson

Bintang : Jack Black (Master Po), An-gelina Jolie (Master Tigress), Jackie Chan (Master Monkey), David Cross (Master Crane), Lucy Liu (Master Viper), Seth Rogen (Master Mantis)

Distribusi : Paramount Pictures

Sinopsis : Po (Jack Black) dan teman-teman pendekarnya harus turun gunung. Ada kabar, kalau Lord Shen (Gary Old-

Rencana Tayang : 16 Desember 2011

Sutradara : Mike Mitchell

Bintang : Justin Long, Jesse McCart-ney, Matthew Gray Gubler, Anna Faris

Distribusi : 20th Century Fox

Sinopsis : Film animasi untuk semua umur ini bercerita tentang David Seville yang harus di rawat beberapa hari, kar-ena kecelakaan saat konser Chipmank

Rencana Tayang : 18 November 2011

Sutradara : Bill Condon

Bintang : Robert Pattinson (Edward Cullen), Kristen Stewart (Bella Swan), Taylor Lautner (Jacob Black), Kellan Lutz (Emmett Cullen), Elizabeth Reaser (Esme Cullen), Nikki Reed (Rosalie Hale).

Distribusi : Summit Entertainment

Sinopsis : Edward memberikan syarat bahwa Bella harus menikah

Final Destination 5Rencana Tayang : 26 Agustus 2011

Sutradara : Steven Quale

Bintang : Nicholas D’Agosto (Sam), PJ Byrne (Isaac), Ellen Wroe (Candice Miles Fisher, Tony Todd (William Bludworth)

Distribusi : Warner Bros. Pictures

man) punya senjata rahasia berbahaya. Ia berusaha menguasai seluruh negeri dan berencana menghancurkan ilmu bela diri Kung Fu. Untungnya, para pendekar sakti ini mendapat bantuan dari The SoothSayer (Michelle Yeoh), Master Skunkman (James Woods), Master Croc (Jean-Claude Van Damme), dan Master Thundering Rhino (Victor Garber). Mulailah perjalanan panjang mencari Lord Shen dan menggagalkan rencana jahat raja itu. l*

berlangsung. Hampir bersamaan, Alvin (Justin Long), Simon (Matthew Gray Gubler), and Theodore (Jesse McCart-ney) harus sekolah.

Ketiganya cepat sekali terkenal dan konlik dimulai. Alvin masuk tim foot-baall dan mulai tidak hadir di konser sekolah dan secara tidak langsung merenggangkan hubungannya dengan Simon dan Theodore. l*

dulu dengan dirinya jika ingin Edward yang membuat dia berubah menjadi vampir. Bella resmi menikah dengan Edward dan berbulan madu di sebuah pulau terpencil di negara Brasil. Saat hamil, Edward justru mendorong Bella menggugurkan kandungannya. Maka cerita tentang bayi abadi dimulai dan diperebutkan. l*

Sinopsis : Di tempat balapan, Nick O’Bannon, dini hari, adalah hari yang mengerikan. Kecelakaan membuat teman–temannya mati. Nick bersama pacarnya Lori dan teman yang selamat, Janet dan Hunt, meninggalkan tempat. Firasat kedua Nick menjadi kenyataan. Ini awal sport jantung itu, karena satu per satu, orang yang selamat itu, tewas. l*

Twilight : Breaking Dawn

Alvin and the Chipmunks 3D

Page 23: Krisma iii 2011ok

KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011 21

Resensi

Manusia kadang

aneh, ya! Walaupun

kotor, bau, dan

jorok, tetap saja

mereka penasaran

dan melirik. Kamu

juga penasaran den-

gan buku ini, kan?

TIDAK ada buku yang lebih menjijikan dari-pada buku ini! Tapi buku

yang penuh berisi kotoran ini, kaya akan pengetahuan me-narik, yang sama sekali tidak akan terbayangkan olehmu. Itulah kata-kata promosi yang tertera pada bagian belakang buku ini. Memang buku ini sangat menjijikan, berisi berbagai macam kotoran mulai dari kecoa hingga upil.

Buku ini didesain untuk anak-anak sehingga buku ini full color dan setiap halamannya ada ilustrasi kartun yang menggambarkan pendeskripsian. Tapi dari ilustrasi-ilustrasi di dalam buku ini-lah yang membuat kita menjadi gatal-gatal dan mual-mual sendiri.

Sekadar tahu saja, kumpulan penge-tahuan yang kotor, bau, dan jorok ini telah diterbitkan secara bersambung di salah satu majalah ilmu pengetahuan anak-anak di Korea. Cobalah, jangan menyerah di ten-gah jalan! Bacalah terus buku ini sampai ke hal-aman terakhir, karena di dalam buku ini tersem-bunyi ilmu pengetahuan yang mengejutkan dan misterius!

Ada kecoa, cacing, upil, wasir, kentut… Ugh!! Jangan bilang, semuanya jorok ban-geeet. Sebelum kata

SEKILAS INFO

Hak Penuh SekolahSESUAI prosedur operasi standar (POS) Ujian Nasional (Unas) tahun ajaran 2010/2011 yang dikeluarkan Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP), sekolah diberi hak penuh memberi nilai sekolah/madrasah. Nilai itu nanti digabung dengan nilai Unas untuk menentu-kan nilai akhir siswa.

Porsi nilai Unas sebesar 60 persen, da nilai ujian sekolah dipatok 60 persen. Rata-rata nilai akhir siswa dari dua kom-ponen ini harus me-menuhi nilai minimum 5,5. Nilai setiap mata pelajaran Unas paling rendah 4,0. Penentuan nilai sekolah untuk siswa kelas XII SMA sederajat, adalah nilai rata-rata rapor semester 3 s/d 5. l (sumber : kompas.com)*

Jadwal

Unas : SMA/MK, SMALB/SMK : 18-21 April 2011

Unas Susulan : SMA/MK, SMALB/SMK : 25-28 April 2011

Pengumuman kelulusan : paling lambat 16 Mei 2011

Ujian Praktik Kejuruan untuk SMK : Paling lambat satu bulan sebelum pelaksanaan Unas. Pengumuman kelulusan paling lambat 5 Juni 2011.

paling jorok ada 2 kata lain loh yang bisa dipakai sebagai pegangan: “Buku Pengetahuan”. Yup, jangan terpaku sama “Paling Jorok Sedunia”-nya saja. l (fl or-encia inne)

Semua yang Jorok Ada di Sini

Judul : Buku Pengetahuan Paling Jorok Sedunia

Penulis : Yim Sook Young dan Kim I Rang

Tebal : 143 halaman

Harga : Rp 75.000,00

Penerbit : BID, Kelompok Gramedia

Page 24: Krisma iii 2011ok

KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 201122

Cerpen

Oleh :D RubyXIA1

HARI itu, aku terbangun dengan rasa sakit di sekujur tubuhku. Perlahan, kubuka mataku dan

kupandangi ruang perawatan dimana aku tinggal setahun terakhir ini akibat kanker yang kuderita.

“Tanggal 18 November, berarti besok ya..,” kataku pada diri sendiri. Kupejamkan mataku sesaat saat ses-eorang mengetuk pintu kamarku.

“Permisi, Lea ini aku.” kata sebuah suara yang sangat kukenal. Familiar dan penuh kasih namun menyakiti

hatiku. Lalu pintu terbuka dan muncul-lah seseorang yang sangat kukenal, sangat dekat di hatiku namun tak ingin kutemui.

“Mau apa kamu kemari? Bukannya besok kamu akan menikah?” tanyaku ketus.

“Aku hanya ingin melakukan sesuatu sebelum aku pergi.” jawabnya singkat. Lalu ia berjalan ke arahku dan menju-lurkan tangannya.

Sebelum aku sempat mengatakan apapun ia menggendongku dan mem-bawaku keluar dari ruang perawatan. Dia tahu bahwa aku tak mungkin mem-berontak dikarenakan penyakit yang kuderita ini.

Ia menggendongku keluar menuju halaman rumahku yang menjadi tempat kenangan kami lima tahun yang lalu.

“Mau apa kamu? ““Hanya ingin berbicara denganmu

seperti dulu. Dimana kamu masih gadis polos yang kukenal. Bukan kamu yang sekarang. Lea, seorang designer ber-bakat berusia 25 tahun yang memiliki usaha di lebih dari 5 negara.” balasnya.

Lalu ia mendudukkanku di kursi taman favoritku. Sementara ia sendiri duduk di sebelahku. Tangannya yang besar dan hangat merengkuhku ke dalam pelukannya.

Otakku ingin sekali memberontak. Namun, tak bisa kusangkal hatiku ingin bersamanya walau itu hanya mimpi.

“Ray, besok hari pernikahanmu den-gan Vin kan. Seharusnya kamu tidak boleh memanfaatkan kebaikannya sep-erti ini. Kamu sendiri yang memilihnya. Aku hargai keputusanmu. Masa-masa kita bersama sudah berlalu.” kataku.

“Aku tahu. Aku tak pernah menyesal memilih Vin menjadi belahan jiwaku. Namun, aku ingin mengenang masa-masa indah yang pernah kulalui den-ganmu. Dulu, kamu tak ingin aku pergi dari hidupmu walau aku sudah mem-punyai orang lain. Tapi kenyataanya malah kamu yang menghindar dariku dan berkarir sampai penyakitan seperti ini.” balasnya.

Dalam suaranya dapat kurasakan kasih dan kejujuran.

Kami hanya terdiam memandangi rerumputan hijau. Sesaat kemudian,

tangannya yang hangat merengkuhku kedalam pelukan yang lama kurindukan lalu ia menciumku seperti yang biasa ia lakukan dulu.

“Terima kasih atas semua kenangan manis yang kau berikan padaku.” ka-tanya lembut.

“Aku tak akan pernah menyesal ber-temu denganmu. Kamu orang pertama yang memberiku kebahagiaan. Meski kamu bukanlah orang yang menjadi be-lahan jiwaku, kamu tetap akan mempu-nyai tempat di hatiku sampai kapanpun juga. Sebagai seorang saudara yang sangat kukasihi,” lanjutnya.

Tak lama kemudian, kami sudah kembali ke ruang perawatan, kamarku sendiri. Aku hanya dapat terdiam meli-hat Ray menaruhku kembali di kasurku yang nyaman dan memakaikan selimut untukku.

“Aku selalu suka melihat orang yang kusayangi bahagia meskipun aku harus sakit karenanya. Kamu pasti tahu hal itu. Dan aku tak akan menyalahkanmu atas apapun.” kataku.

“Ya, aku sangat tahu hal itu. Aku juga berterima kasih padamu atas segalanya walau kita tak pernah bisa bersatu. Aku juga meminta maaf padamu karena kemunculanku selalu membuatmu menangis. Maaf..,” katanya lembut sambil memelukku penuh kasih.

Aku sadar itu adalah salam perpisahan untukku. Salam terakhir dari kekasihku yang tak akan pernah kembali. Namun, aku sadar. Semua pilihan yang kita buat dalam hidup ini, akan membawa kita ke jalan yang baru. Walau awalnya pilihan itu terlihat buruk, namun tak selamanya akan seperti itu.

Pertemuan antara aku dan Ray juga merupakan sebuah kenangan manis yang tak harus berakhir dengan keaba-dian. Namun, kenangan yang ada akan selalu menjadi abadi di hati kami masing-masing.

Aku menangis memikirkan Ray, tapi sebuah senyuman muncul di wajahku saat aku memikirkan kebahagiaan yang akan didapatnya setelah ini. Tak bisa kusangkal kalau aku ikut bahagia untuknya. Tapi, rasa sakit di hatiku ini tetap tak akan pernah hilang sampai kapanpun. l*

Pelukan TerakhirSebelum aku sempat mengatakan apapun ia

menggendongku dan membawaku keluar dari ruang

perawatan. Dia tahu bahwa aku tak mungkin mem-

berontak dikarenakan penyakit yang kuderita ini.

Page 25: Krisma iii 2011ok

Tim sekolah-sekolah

swasta mendomi-

nasi. Dari jumlah

delapan award yang

diumumkan, seko-

lah negeri hanya

diwakili Nadia Ilmi

dari SMAN 17 Sura-

baya sebagai Best

Writer.

PENGUMUMAN itu berlangsung di Se-manggi Room, lantai

5 Graha Pena, 22 Agustus 2010. “Waktu pertama denger yang pasti seneng, dan nggak nyangka, ternyata perjuangannya nggak sia-sia. Pertama kali diumumin sebagai juara, toss sama Fili, hahaha,” kata Olivia Anastasia Glory, yang menjadi writer.

Yang dimaksud Fili, adalah Filianto Nugraha Sau, teman satu tim, yang menjadi fotografer. “Nggak nyangka, kan aku nggak ada pengalaman apa-apa, nggak pernah ikut lomba-lomba jurnalistik.”

Olivia dan Fili sukses membawa tim SMA Kr Petra 5 Surabaya, meraih per-ingkat pertama Journalist Competition Honda Development Basketball League (DBL) 2010 East Java Series-North Region.

Mereka menggeser juara tahun lalu, SMA Santa Maria Surabaya. Selain itu, Fili, menyabet gelar Best Photographer.

“Waktu Fili ngajak pertama juga agak ragu, soalnya kan banyak saingannya. Tapi Fili bilang, saingan-saingan itu kan nggak semuanya hebat-hebat banget, mungkin ada yang kemam-puannya di bawahku,” terang Oliv.

Akhirnya, Oliv mengiyakan ajakan Fili. Niatnya coba-coba saja dan buat menambah pengalaman. Tak ada salahnya buat mencoba dan ikut, siapa tahu menang. Pilihan ini membuat ban-

yak konsekuensi.Oliv dan Fili harus men-

gorbankan jam pelajaran. Apalagi kelas XII sudah harus mempersiapkan Unas. Di tempat peliputan juga ca-pek karena harus menggali momen hingga larut malam. Belum lagi kalau ada pas hari wajib liput bentrokan dengan acara lain. “Kalau sukanya, ya bisa nonton gra-tis, lumayan aku suka lihat basket soalnya,” papar Oliv.

Setelah SMA Kr Petra 5, peringkat kedua hingga kelima ditempati SMA St Louis 1 Surabaya, SMA Santo Carolus Surabaya, SMA Santa Maria Surabaya, serta SMA Petra 1 Sura-baya. Selain itu, SMA Petra 4 Sidoarjo meraih Best Spirit Award.

Menurut juri, persaingan antartim tersebut tahun 2010, sangat ketat. Abdul Rokhim, salah satu juri naskah, mengakui bahwa naskah-naskah Journalist Competition tahun ini cukup mengejutkan. Banyak angle menarik yang muncul di situ. Angle menarik bisa menjadi modal awal wartawan untuk

memikat minat pembaca. Makin bagus angle-nya, makin tinggi nilainya.

“Eh, nggak taunya juara, padahal ini tahun pertama sekolah ikut even itu, dan langsung memenangi ajang jurnalis Honda DBL. Bangga deh,” tambah Oliv. “Nggak sia-sia, naik motor siang-siang, apalagi waktu registrasinya waktu jam makan siang, jadinya jalan A Yani muacet. l”*

KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011 23

Ekstra

Pertama dan Juara

Karya foto Filianto Nugraha Sau yang memenangkan gelar Best Photographer Journalist Competition DBL 2010 East Java Region Series-North Region.

Page 26: Krisma iii 2011ok

KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 201124

Ekstra

Ada delapan lomba dari

DetCon 2k10. Yang terbaru

adalah Pop Group untuk

tingkat SMA. Sekolah men-

girimkan peserta untuk

Journalist Blog, Mading

(2D/3D/Gerak), Model, Pop

Group, dan Band. Tiga yang

terakhir kandas di tengah

jalan.

SEJAK awal muncul kebingungan, bagaimana merekrut tim untuk ikut lomba tahunan ini. “Untuk

mading saja, kita butuh 30 anak, padahal yang ikut ekstra jurnalistik 25 anak, dan yang aktif hanya separonya,” tutur Elvany Suryadinata, Ketua Ekstra Jurnalistik Smatrama.

Kelas Ekstra Jurnalistik mengambil inisiatif melakukan seleksi. Yang diseleksi adalah teman-teman yang ikut ekstra lain. Tidak banyak yang ikut, bahkan nyaris pas dengan kebu-tuhan. Begitu tim terbentuk, langsung bergerak, menyiapkan material dan proposal dana.

“Budjet tidak seimbang dengan kebutuhan, tapi kami sepakat tak fokus soal uang, biar itu kita selesaikan setelah lomba,” tutur Sindy Wijaya, ang-gota tim Mading 3D.

Mading tahun 2010 bertema ‘Make People Laugh’. Ternyata, tidak mudah menerjemahkannya dalam bentuk visual. Tidak gampang membuat orang ketawa. Bahkan, akhirnya, ada

beberapa anak mading, yang harus menangis, karena tidak berhasil meme-nangkan lomba ini. “Maaf, kami tidak bisa memberikan yang terbaik,” kata Jesica Pauline, anggota Mading 3D.

Syndy menambahkan, bahwa timnya kecewa, sedih, karena tidak menda-patkan penghargaan atas kerja keras sebulan. Namun, satu hal pasti, dalam sebulan itu, muncul rasa memiliki, rasa diri sebagai satu keluarga. Saat harus berburu tiket pengunjung kebersamaan itu semakin kuat.

“Kami disatukan sebagai anak Smatrama. Teman-teman dari Mading Gerak dan 2D memberikan tiket yang diperoleh kepada kami,” tutur Syndy Wi-jaya. “Even ini membuat saya tambah pengalaman, sesuatu yang nggak bisa dibeli. I love it.” l*

PRESTASI 2K10

1. Best Five Bronze League Deteksi Costum Shoes Com-petition (Humorous) atas nama Patricia Veronica dan dan Graciella Callarina.

2. Mayor of Surabaya Spe-cial Award SMA, mendapat medali perak, serti� kat dan komputer dari Wali Kota Sura-baya.

Maaf, Belum Bisa yang Terbaik

Page 27: Krisma iii 2011ok

25 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Ekstra

MULAI Tahun Ajaran 2010/2011, di sekolah kita, hadir kegiatan baru yang disebut Excellent Life Skill (ELS). Inilah kegiatan yang memberikan nilai lebih bagi para siswa. Setelah satu semester berjalan, Elvany Suryadinata dari Krisma, menggali pesan dan kesan anak-anak Kelas X yang mengikuti ELS. Berikut sebagian petikannya.

Andrew (Kelas X-1) : ”Kalau aku ikut ELS modern dance. Aku suka ikut ELS ini karena aku mau mendalami dance. ELS ini berguna, jadi kita bisa tau lebih banyak. Untuk tahun depan, aku masih mau ikut ELS.”

Velia (Kelas X-2) : ”Aku ikut ELS Modern Dance.Aku merasa ELS ini berguna karena bisa buat belajar dan sekalian les. Kalau untuk tahun depan, aku mau ikut ELS lagi.”

Claudia (Kelas X-1) : ”Kalau aku sih ikut ELS Modern Dance. Aku ikut ELS karena buat nyari pengalaman aja. Menurutku ELS ini berguna dan tahun depan aku tetep ikut ELS.”

Ruth (Kelas X-3) : ”Aku ikut ELS Cook-ing Class.Lumayan enak juga ikut ELS karena bisa belajar masak-masak. Kalau tahun depan, aku masih liat-liat dulu. Belum tentu.”

krisma/stefany gabriella

Teman-teman yang mengikuti ELS Fashion Design.

Aku Ikut ELS Lho....

SETIAP anak punya bakat

dan minat yang dapat

dikembangkan secara mak-

simal. Peran pendidikan

keterampilan (life skill)

merupakan salah satu ke-

butuhan pendidikan yang

dapat membantu sukses di

hari esok.

EXCELLENT Life Skill (ELS) menyediakan kegiatan ekstrakurikuler yang didasar-

kan atas minat siswa sekaligus mengembangkan potensi dan bakat siswa di bidang nonakade-mik.

Kegiatan ini berlang-sung pada hari Senin s/d Jumat yang dibina dibina oleh instruktur atau provider profe-

sional. Karenanya, kegiatan ELS ini hanya dapat dii-kuti oleh siswa, khususnya kelas X, yang telah lolos dari persyaratan yang ditentu-kan.

Di sekolah kita ini, setidaknya ada 10 jenis kegiatan ELS,

yakni Desain Komunikasi

Visual, Bussines Entrepreneurship, Photography & Film Editing, Ro-botic, Modern Dance, Piano, Cooking Class, Drama/Teater, Fashion Design, dan English with Native.

l*

Optimalisasi Bakat dan Minat

Page 28: Krisma iii 2011ok

Dari : Stella LUntuk : Tensix Brown (2009-2010)Pesan : 10.6 Keep rock

Dari : Michael S, Hovley, Stella, ThyaUntuk : Felicia AnggunPesan : Kapan kamu kurus?

Dari : InedUntuk : Fefe, Elle, Paty, Vincent, Cha”, Elina, Elisa, Meme, Thya, Dewa, AlfredoPesan : I love you guys :*

Dari : InedUntuk : X-1 (2009-2010)Pesan : Kangen ni…kumpul** lagi yuk…^^

Dari : FefeUntuk : BunnyQ ^^Pesan : Love u so much ^o^

Dari : FefeUntuk : Ined, Elle, Patty, Elina, Elisa, Stella, Thya, Cha”, Chi”, Jhe”, Syely, Mary, Oliph, KK, SariPesan : Best friend forever ‘n ever ^^ luv u guyz ^o^

Dari : G-xiaUntuk : Pucca, Chi”, Kuchiki, Dea, Liquid FamilyPesan : Merry X’mas and Happy New Year ^^. Keep contact and our friendship

Dari : PuccaUntuk : Cici, G-xia, KuchikiPesan : Hahaha.. ayo ngegosip lagi! xD

Dari : CiciUntuk : Pucca, D’Liquid Family, LindhPesan : BFF^^.. Family Spirit!!! xD

Dari : Yoko_Chan^^Untuk : Anak” Pelatihan Litbang 2009-2010Pesan : Teruskan perjuangan qta!!wkwkwk…smangat!!

Dari : Putri yang manis (Kuchiki San)Untuk : Para penggemarku^ ,̂ ceceku XIA3, chelle, yokoPesan : Merry X-mas n happy new year..^^

Dari : Hb~Untuk : OSIS 28Pesan : Hehehe… I love you all, My second family :)

Dari : Hb~Untuk : OSIS 27Pesan : Helo :) ..Smangat yah! GB!

Dari : iQbuLUntuk : Osis 28Pesan : U’re my second family! 4ever^^

Dari : iQbuLUntuk : Osis 28Pesan : Hellow,new family! Welcome to our world ̂ ^

Dari : Blue Lover’s 4everUntuk : Audrey, IfangPesan : Loph u 4eva.. BFF. ^^

Dari : Tonga, Tha, Nduty, Edward, Imma (XIS1)Untuk : William tox! (Acong) (XIS1)Pesan : Selamat datang di ALFAMART!

Dari : Jez s1Untuk : Yen,Sendy.dll+youme,iea..Pesan : Be BFF ya!

Dari : Jessie XIS1Untuk : Maria, Ibeth, Kati, TJ, Odiee, Lily, VGA, CinnovPesan : Friend forever!! Love u all. Keep on fi re yaa :DD

Dari : Udelz ^^Untuk : LilyPesan : Jgn pernah lupain aQ..Pliz kuliah di sby ea?!!

Forever Friend ea!

Dari : DoriUntuk : CapcuzPesan : Siap u/ arisan lg! Jgn lupa bayar! Hehehe..

Dari : PG d’CrazierUntuk : X.1Pesan : Tambah Guuillaaa..!!

Dari : Merliana & yuyuUntuk : Evelyn & PattyPesan : Selamat menempuh hidup baru.

Dari : Æ FamilyUntuk : X.1Pesan : Makin kompak,makin @£4y !!:)

Dari : Wg Crew ^^Untuk : RichardPesan : Rajin belajar Stupid

Dari : Melka X.2Untuk : All of my friend (specially my family ^^)Pesan : MeRRy ChRismas & Happy New Year 2011 :)

Dari : Dita X.2Untuk : aRex” X.2Pesan : Tetep kompak,Kreatif! ^^

Dari : DwikoUntuk : Cupunk & Semua warga P5Pesan : Salam sejahtera & Selamat Natal!^^

Dari : HanselUntuk : SMASH (Stalline, Melisa S, Angela, Shirley, Hansel) ^^Pesan : Best Friend Ferever!

Dari : SMASH (Stalline, Melisa S, Angela, Shirley, Hansel)Untuk : Anak-anak kelas X.2Pesan : Jangan nakal” yaaa!! :)

Dari : Jessica .P. (X.3)Untuk : Anak” X.3Pesan : Jangan sering buad gosip..Dosa. >.< :P

Dari : Anak X.3 (Deret kiri)Untuk : Vincent X.3Pesan : Smoga sembuh homonya :D

Dari : KomangUntuk : Intense’z crewPesan : Rajin” bayar uang kos yo! Hahaha,, XD

Dari : Fou’Z X.3Untuk : Cindy X.3Pesan : Jangan banyak makan gandum. Biar gak gila :P

Dari : VV Intense’ZUntuk : anak-anak Intense’zPesan : Ayo nang sugar! Haha -__-

Dari : RuthUntuk : FeL!,Ezra,Ninda,Fan!, Yoel, De”n,Agung,dllPesan : Halo! :P Jesus Loves you ^^

Dari : FeoUntuk : FeoPesan : Jelek!! ^^

Dari : LeooUntuk : Someone at X.1Pesan : Just want to say, I miss you

Dari : Yuko EkaUntuk : Siapa saja yang pernah saya sakitiPesan : Hoii..aku minta maaf soale. Sudah nyakitin kalian. Maafkan Ok. GBU (y) :D

Dari : Yenny (X.4)

Untuk : PhiLia (X.6), CLaudya (X.3), BeLinda (X.1)Pesan : LopH C26 4ever!! Wkawka :P

Dari : R.Kelvin (X.4)Untuk : anak” X-Four crewPesan : Blajar yg rajin yo,jok males”an. Ha2010x

Dari : R.Kelvin (X.4)Untuk : Tim Basket SMATRAMAPesan : Semangat latiannya,Jok sering telat n bolos. xP wkwk~

Dari : Dede intense’ZUntuk : Intense’Z crewPesan : Bayar uang kas jok nunggak ae..

Dari : Patty,VlynUntuk : Merli, Yuyu, Shirley, Dajat, Victor, Xin2,mel.kPesan : BFF ya :D

Dari : NinoUntuk : J.ChangPesan : I love u so much

Dari : Mey^Vit_ChaUntuk : Beatrix Sci n Jurnal CrewPesan : Kompak trz yo!!

Dari : ID crewUntuk : SMATRAMA & XO3Pesan : Dukung ID crew!! TQ ..^^

Dari : MaryoUntuk : Yosua, Imma, CT, Ence, Somplak, Alfredo,Prana,DewaPesan : Friends 4ever yo..

Dari : Edo_GaizokuUntuk : CellyPesan : Thanks for gave me one sweet love

Dari : Lidya (Lidpe)^^Untuk : XII ips 3 (Wani TOOOOKKK!!)Pesan : Semangat guys buat UNAS! Qta semua pasti bisa! Tetep kompak N togethereess..hehe.. luv u all..

Dari : Lidpe (XIIS3)Buat : XIIS3Pesan : Tetep kompak & kocak selalu, XIIS3 wani tokkk...

Dari : FlooBuat : Amel, Nyoman, Lel, O4Pesan : Hahahahaha, ayo ngguyu bareng...

Dari : CacalvinBuat : Angel, Beth, Eve, Fefe, Iyen, Bebe, Gracesiela, Mheme, Cete, Floo, Amel, Rea dkk, Barbie Hana, Bu Pudji, 12S3.Pesan : Tambah syipp, tambah hottt, tambah auuu.

Dari : 12.S.3Buat : Bu Poedji RahajoePesan : Gemukan diki dong Buuuu

Dari : XIIS1Buat : Bu ElizabethPesan : Maap Bu, kita masih sering pegang rekor telat.

Dari : XIIS1Buat L XIIS2, XIIS3Pesan : Kompak selalu prend2

Dari : XIIS1Buat : Teman baru kitaPesan : Kawan2 kita punya teman baru bernama Kebong.

Dari : KebongBuat : XIIS1Pesan : Terimakasih kawan2

Dari : XIIS2Buat : XIIS1, XIIS2Pesan : Salam semangat Unas, Usek, Upra dll.

Tisam

KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 201126

Page 29: Krisma iii 2011ok

27 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Miss Mas

Futsal dan Make-upOleh :Cinthya Elika Putri

DUA hari, kandidat Miss and Mas beradu kreatif. Mulai futsal ala OSIS A5, makeup, hingga memakai paka-

ian yang menarik. Enam pasangan dari enam kelas (X1, X4, XIS3, XIIA2, XIIS3, XIIS2), tampil atraktif.

Aneka talent show diperagakan. Juri, Pak Dwi, Pak Dani dan Bu Patricia, pun berkomentar. Hasil akhirnya, tiga besar Miss and Mas itu terpilih : Gracesiella/Andrew P (XIIS3), Kezia V/Jonathan (X4), dan Rachellika/Made Agastia (XIIS2).

Ketiga berhak memperebutkan yang terbaik dengan menjawab sejumlah pertanyaan dari juri. Dan, Miss and Mas Smatrama 2010 jatuh kepada Gracesiella/Andrew, disusul Rachellika/Made Agastia, dan juara III, Kezia V/Jonathan. Selamat deh. l*

Page 30: Krisma iii 2011ok

Oleh :HariyantoPembina Ekstra JurnalistikSMA Kr Petra 5

SAYA masih mengerjakan se-jumlah naskah. Lalu, Minggu (28 November 2010), kurang

lebih pukul 19.15 WIB, terdengar bunyi SMS (pesan pendek) di hand-phone saya. Isinya : Maaf, Pak, kami belum bisa memberikan yang terbaik.”

Detak jantung saya seolah ber-henti sesaat. Saya serasa hendak menangis. Dana jutaan rupiah, kerja keras di sela pelajaran, bah-kan ada yang harus remidi, ternyata keikutsertaan lomba itu tak memetik hasil apapun. Terngiang suara Bu Rinto (Kepala Sekolah). “Pokoknya, harus juara lho, Pak. “

Karena kesibukan, saya tidak dapat mendampingi anak-anak di malam pengumuman. Tumpukan kerjaan koreksi menumpuk dan banyak foto yang harus saya lihat. Saya lalu membuka fesbuk saya, dan Vero, anggota tim Mading 3D, menulis di wall-nya. “Kita dapat sil-ver medal.” Hati saya plong.

Ah, akhirnya, ada juga gelar, meski itu bukan dari lomba mading, tapi penghargaan atas keikutser-taan sekolah selama even Deteksi digelar. Beberapa menit kemudian, saya mendapat kabar, SMA Kr Pe-

tra 5 memperoleh bronze medal (tim custom shoes : Gracesiela C dan Patricia V).

Kalau dibilang kecewa, saya pasti kecewa. Secara kuantitatif, prestasi di Mading Deteksi 2k10, termasuk buruk. Sangat buruk, itu harus diakui. Sekolah berada di urutan 32, padahal tahun 2009, masuk peringkat 9 Best School. Ini harus menjadi catatan un-tuk berusaha lebih baik tahun depan.

Walau kecewa, jujur saya tidak marah, jika melihat realitas di lapangan, selam pra-lomba, lomba hingga paskalomba. Saya tidak marah dengan kekalahan ini. Ke-pada anak-anak, saya sampaikan, bahwa saya bangga kepada mer-eka karena telah berani mengambil risiko ikut Mading Deteksi 2k10.

Risiko? Ya, risiko karena even lomba ini berbarengan dengan Uji-an Akhir Semester (UAS). Sebulan sebelumnya, tim mading sudah har-us bekerja, berkorban waktu, men-cari celah di antara jam-jam sekolah reguler dan ekstra. Apalagi, mereka harus cepat menyatu, karena berasal dari kegiatan ekstra yang berbeda.

Satu satu bronze medal, dan

silver medal karena peng-

hargaan special award,

hadiah dalam bentuk satu set

komputer, sudah merupakan

hasil maksimal. Itulah buah

kerja keras anak-anak yang

ikut Mading Deteksi 2k10.

Esai

Makna Pengorbanan

28 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Waktu sebulan bukan masa efektif, karena tergerus dengan debat tema yang diusung. Perdebatan antar tim, gesekan di internal tim, merupakan warna tersendiri. Inilah dinamika kelompok itu. Ada yang cepat ber-adaptasi, ada yang susah, bahkan harus ‘bertengkar’ lebih dulu. Inilah pengorbanan dalam bentuk lain.

Pengorbanan waktu, perasaan, tenaga, bahkan materi, berbaur menjadi satu. Anak-anak mampu bertahan. Saya melihat, bukan karena terpaksa, tapi karena anak-anak mencintai apa yang mereka kerjakan. Ada semangat, ada aura panggilan hati, bahwa mereka bisa berkarya, dapat mewujudkan imaji-nasi mereka.

Itulah, kenapa saya tidak marah, tapi bangga kepada anak-anak ini. Dan, memang jangan memarahi mereka, karena telah berani me-wakili sekolah tercinta. Saya yakin, mereka akan menjadi calon-calon juara di masa datang. Saya percaya, pengorbanan mereka saat ini, akan berbuah indah di kemudian hari. Se-lamat untuk kalian semua. l *

Page 31: Krisma iii 2011ok

5 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

Hamparan pasirmu indah meme-sonaTak letih mata memandang dari ujung pengharapanAdakah engkau tahu wahai pantai ...Engkau memesona diriku......

EKSOTIKA pantai tetap me-nawan bagi siapa saja. Dua tiga hari rehat dari rutinitas,

menikmati pantai, menginjakkan kaki di pasirnya yang halus, memberika kesan tersendiri. Apalagi, bila dapat menyusuri airnya, dan menggali ked-alamannya.

Nuansa biru yang kental sembu-rat di kawasan Taman Nasional Bu-naken (TNB). Angin bertiup semilir, menepikan sinar matahari yang menerba tubuh. Di sebuah persing-gahan, Priskila mengabadikan pera-hu dengan latar belakang hamparan air pantai dan atap langit berwarna biru.

Pantai bukan cuma ombak, pasir, dan tetumbuhan liar. Pantai memberi pengetahuan akan kerikil, batu dan tebing karang yang kokoh. Pantai juga memberikan penghidupan dan pencarian hidup bagi yang gundah gulana.

Di sebuah tempat yang lain, pantai menghadirkan romantisme. Ada air jernih, batu dengan bentuk tengko-rak manusia. Ada ritual dan terpaan angin menjadi satu. Senyum dalam keheningan menjadi satu.

“Tak banyak yang tahu Pantai Matsuka, di antara Pecatu dan Ulu-watu di Bali. Lokasinya terpencil, jadi, pantainya masih bersih, enak buat berenang. Kalau mau ke pantai ini harus menuruni tangga dulu, agak curam tapi aman,” tutur Evelyne. l

Birunya Langit, Teduhnya Pantai

Joane Priskila

Evelyne Tjahjono

Cindy Chandra

Page 32: Krisma iii 2011ok

2 KRISMA MAJALAH SMA PETRA 5 - EDISI III / 2010 / 2011

ENAM puluh tahun lalu, 22 April 1951, men-jadi tonggak sejarah penting. Para pemra-karsa memiliki komitmen tinggi dengan visi dan cita-cita mulia untuk merintis pendirian SMP Kristen Petra Petang, yang dimulai

dengan 55 orang murid.

Mari kita terus berupaya agar “Berbuah dan berkarya bagi Bangsa untuk Kemuliaan Tuhan.”

(Yohanes 15:8).

SELAMAT ULANG TAHUN

KE-60

Perhimpunan Pendidikan dan Pengajaran Kristen (PPPK) Petra

Keluarga Besar SMA Kr Petra 5Jl Jemur Andayani XVII/2 Surabaya

Telepon (031) 8436474/8412055

SEJAK November 2003, Dewan Pengurus PPPK Petra menerbitkan Gema Petra “Citra Sekolah-Sekolah PPPK Petra” sebagai media informasi dan komunikasi antara dewan pen-gurus dengan para orangtua/wali murid. Gema Petra terbit setiap bulan dan berisi informasi kegiatan sekolah, prestasi siswa, dan lembaga/perhimpunan.

AWALNYA dalam bentuk majalah, namun sejak Mei 2004, Majalah Sinergi menjadi Tabloid Sin-ergi, agar lebih komunikatif. Tabloid Sinergi terbit empat kali setiap tahun, dan berisi informasi organisasi PPPK Petra.

PERUBAHAN paradigma pendidikan di Sekolah Kristen PPPK Petra dengan moto “Petra Berkarakter”, semakin nya-ta dengan diresmikannya website PPPK Petra.

Dewan Pengurus PPPK Petra mengharapkan agar web-

site ini memberi kontribusi berarti, dalam menjalin komunikasi dan informasi antar-stakeholder dengan masyarakat.

Kirimkan saran dan masukan Anda untuk pengembangan website PPPK Petra melalui email : [email protected].