komunikasi pertemuan 3

5
LINGKUNGAN (pertemuan 3) Fungsi komunikasi menurut Harold D. Laswell antara lain : a. Manusia dapat mengontrol lingkungannya b. Beradaptasi dengan lingkungan tempat mereka berada c. Melakukan transformasi warisan social kepada generasi berikutnya Fungsi lain komunikasi dilihat dari aspek Kesehatan : Kalangan dokter jiwa menilai bahwa orang yang kurang berkomunikasi dalam arti terisolasi dari masyarakatnya mudah kena gangguan kejiwaan (depresi dan penurunan percaya diri) dan kanker sehingga memiliki kecenderungan cepat mati dibanding dengan orang yang senang berkomunikasi. Pembagian komunikasi : 1. Komunikasi dengan diri sendiri (interpersonal communication) 2. Komunikasi antarpribadi (interpersonal) 3. Komunikasi publik 4. Komunikasi massa 1) Komunikasi dengan diri sendiri berfungsi untuk : Mengembangkan kreativitas imajinasi, memahami dan mengendalikan diri serta meningkatkan kematangan berpikir sebelum mengambil keputusan. Mengembangkan kreativitas imajinasi berarti menciptakan sesuatu lewat daya nalar melalui komunikasi dengan diri sendiri. Seseorang dapat mengetahui keterbatasan-keterbatasan yang dimilikinya ; tahu diri, tahu membawakan diri dan tahu menempatkan diri dalam masyarakat. Orang dapat mengendalikan diri bahwa apa yang ingin dilakukan mungkin saja tidak menyenangkan orang lain Dapat meningkatkan kematangan berpikir 2) Komunikasi antarpribadi Fungsi : berusaha untuk meningkatkan hubungan insani, menghindari dan mengatasi konflik-konflik pribadi, mengurangi ketidakpastian sesuatu, serta berbagai pengetahuan dan pengalaman bagi orang lain. Dapat meningkatkan hubungan kemanusiaan diantara pihak-pihak yang berkomunikasi.

description

bahan kuliah komunikasi dan konseling

Transcript of komunikasi pertemuan 3

  • LINGKUNGAN (pertemuan 3)

    Fungsi komunikasi menurut Harold D. Laswell antara lain :

    a. Manusia dapat mengontrol lingkungannya

    b. Beradaptasi dengan lingkungan tempat mereka berada

    c. Melakukan transformasi warisan social kepada generasi berikutnya

    Fungsi lain komunikasi dilihat dari aspek

    Kesehatan : Kalangan dokter jiwa menilai bahwa orang yang kurang berkomunikasi

    dalam arti terisolasi dari masyarakatnya mudah kena gangguan kejiwaan

    (depresi dan penurunan percaya diri) dan kanker sehingga memiliki

    kecenderungan cepat mati dibanding dengan orang yang senang

    berkomunikasi.

    Pembagian komunikasi :

    1. Komunikasi dengan diri sendiri (interpersonal communication)

    2. Komunikasi antarpribadi (interpersonal)

    3. Komunikasi publik

    4. Komunikasi massa

    1) Komunikasi dengan diri sendiri berfungsi untuk :

    Mengembangkan kreativitas imajinasi, memahami dan mengendalikan diri serta

    meningkatkan kematangan berpikir sebelum mengambil keputusan. Mengembangkan

    kreativitas imajinasi berarti menciptakan sesuatu lewat daya nalar melalui komunikasi

    dengan diri sendiri.

    Seseorang dapat mengetahui keterbatasan-keterbatasan yang dimilikinya ; tahu diri,

    tahu membawakan diri dan tahu menempatkan diri dalam masyarakat.

    Orang dapat mengendalikan diri bahwa apa yang ingin dilakukan mungkin saja tidak

    menyenangkan orang lain

    Dapat meningkatkan kematangan berpikir

    2) Komunikasi antarpribadi

    Fungsi : berusaha untuk meningkatkan hubungan insani, menghindari dan mengatasi

    konflik-konflik pribadi, mengurangi ketidakpastian sesuatu, serta berbagai

    pengetahuan dan pengalaman bagi orang lain.

    Dapat meningkatkan hubungan kemanusiaan diantara pihak-pihak yang

    berkomunikasi.

  • 3) Komunikasi publik

    Fungsi : untuk menumbuhkan semangat kebersamaan (solidaritas), mempengaruhi

    orang lain, member informasi, mendidik dan menghibur.

    Bagi orang yang terlibat dalam proses komunikasi public, dengan mudah ia

    menggolongkan dirinya dengan kelompok orang banyak.

    Berusaha menjadi bagian dari kelompok sehingga seringkali (terputus mi

    tulisanku)

    4) Komunikasi massa

    Fungsi : menyebarluaskan info, meratakan pendidikan, merangsang pertumbuhan

    ekonomi dan menciptakan kegembiraan dalam hidup seseorang.

    Dengan perkembangan teknologi komunikasi yang begitu cepat terutama dalam

    bidang penyiaran dan media pandang dengar (audiovisual), menyebabkan fungsi

    media massa telah mengalami banyak perubahan.

    Fungsi Komunikasi Massa

    Informasi Integrasi

    Sosialisasi Hiburan

    Motivasi Memajukan kebudayaan

    Bahan diskusi pendidikan

    Informasi, yakni kegiatan untuk mengumpulkan, menyimpan data, fakta dan

    pesan, opini dan komentar, sehingga orang bisa mengetahui keadaan yang terjadi

    di luar dirinya, apakah itu dalam lingkungan daerah, nasional atau internasional.

    Sosialisasi, yakni menyediakan dan mengajarkan ilmu pengetahuan bagaimana

    orang bersikap sesuai nilai-nilai yang ada serta bertindak sebagai anggota

    masyarakat secara efektif

    Motivasi, yakni mendorong orang untuk mengikuti kemajuan orang lain melalui

    apa yang mereka baca, lihat dan dengar lewat media massa

    Bahan diskusi, menyediakan informasi sebagai bahan diskusi untuk mencapai

    persetujuan dalam hal perbedaan pendapat mengenai hal-hal yang menyangkut

    orang banyak.

    Pendidikan, yakni membuka kesempatan untuk memperoleh pendidikan secara

    luas, baik untuk pendidikan formal di sekolah maupun di luar sekolah.

  • Memajukan kebudayaan ; media massa menyebarluaskan hasil-hasil kebudayaan

    melalui pertukaran program siaran radio dan televise, ataukah bahan tercetak

    Hiburan; media massa telah menyita banyak waktu .(terputus)

    Fungsi komunikasi massa menurut Goran Hedebro (1982) ditujukan untuk :

    Menciptakan iklim perubahan dengan memperkenalkan nilai-nilai baru untuk mengubah

    sikap dan perilaku ke arah modernisasi

    Mengajarkan keterampilan baru

    Berperan sebagai pelipat ganda ilmu pengetahuan

    Menciptakan efisiensi tenaga dan biaya terhadap mobilitas seseorang

    Peningkatan aspirasi seseorang

    Menumbuhkan partisipasi dalam pengambilan keputusan terhadap hal-hal yang

    menyangkut kepentingan orang banyak

    Membantu orang menemukan nilai baru dan keharmonisan dari suatu situasi tertentu

    Mempertinggi rasa kebangsaan

    Mempertinggi aktivitas politik seseorang

    Mengubah struktur

    Kurt Lewin (Psikolog) kontribusinya dalam hal komunikasi adalah dinamika

    kelompok dalam hubungannya dengan komunikasi dengan pengendalian arus informasi lewat

    saluran komunikasi.

    Claude E. Shannon (Elektronika) tentang teori informasi dan model komunikasi

    matematik.

    Komunikator itu :

    Pihak yang mengirim pesan kepada khalayak/ pengirim sumber

    Mengendalikan jalannya komunikasi

    Terampil berkomunikasi, kaya ide dan penuh daya kreativitas

    Mengenal diri sendiri :

    Mengetahui kesiapan dirinya

    Pesan yang ingin disampaikan

    Media yang akan digunakan

  • Hambatan yang mungkin ditemui

    Khalayak yang akan menerima pesan

    Dapat mengetahui kelebihan dan kekurangan diri kita

    Konsep diri oleh Weaver

    Self awareness : proses menyadari diri tentang siapakah aku, dimana aku berada,

    bagaimana orang lain memandang diriku.

    Self acceptance : jika orang sadar pada dirinya, apa yang terjadi akan diterimanya

    sebagai kenyataan

    Self .. : mengembangkan dirinya sesuai dengan potensi yang dimilikinya

    Self disclose : keinginan perlu diungkapkan, dikomunikasikan apakah secara terang-

    terangan atau terselubung agar orang lain dapat mengetahuinya.

    Untuk mencapai komunikasi yang mengena, seorang komunikator selain mengenal

    dirinya, ia juga harus memiliki:

    Kepercayaan

    Dayat tarik

    Kekuatan

    Pesan ( Kode Verbal dan Non Verbal)

    Simbol dan kode

    o Membicarakan pesan dalam proses komunikasi tidak lepas dari apa yang disebut

    symbol dank ode yang dikirim komunikator kepada penerima

    o Sebagai makhluk social dan juga sebagai makhluk komunikasi, manusia diliputi

    berbagai macam symbol yang diciptakan sendiri maupun yang bersifat alami

    o Symbol adalah lambang yang memiliki suatu objek

    o Kode adalah seperangkat symbol yang telah disuse secara sistematis ..(terputus)

    Kode ;

    o Semua kode memiliki unsur nyata

    o Semua kode memiliki arti

    o Semua kode tergantung pada persetujuan para pemakaianya

    o Semua kode memiliki fungsi

  • o Semua kode dapat dipindahkan apakah melalui media atau saluran-saluran

    komunikasi lainnya

    Bahasa memiliki 3 fungsi yang erat hubungannya :

    Untuk mempelajari tentang dunia sekeliling

    Untuk membina hubungan yang baik di antara sesame manusia

    Untuk menciptakan ikatan-ikatan dalam kehidupan manusia

    Ada 3 teori bahasa :

    1. Teori Operant conditioning

    2. Teori kognitif

    3. Teori penengah