Jakarta, 03 Mei 2020 TH.MMXXX/859/MINGGU KE 1 WARTA …19). Apa artinya? Dalam istilah kesehatan,...

16
WARTA GKJ GANDARIA MEI 2020 1 Jakarta, 03 Mei 2020 TH.MMXXX/859/MINGGU KE – 1 WARTA GEREJA GKJ GANDARIA (Anggota Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia) Komp. Yonif Mekanis 201 Jaya Yudha, Jl. Raya Bogor Km. 28 Gandaria, Pekayon, Jakarta Timur. Telp/Fax. : 021-8717876, 0815 1065 6550 Web : www.gkjgandaria.or.id Email : [email protected] , [email protected] Kepada seluruh warga jemaat, Majelis GKJ Gandaria, mengucapkan selamat datang dan selamat beribadah. Bagi Bp/Ibu/Saudara/i yang baru pertama kali beribadah di tempat ini dan semua anggota jemaat, apabila membutuhkan pelayanan dapat menghubungi anggota Majelis yang terdekat atau ke kantor GKJ Gandaria. Renungan Minggu I, 03 Mei 2020 GEMBALA YANG BAIK Mazmur 23 Pada 11 Maret 2020 lalu, World Health Organization (WHO) sudah mengumumkan status pandemi global untuk penyakit virus corona 2019 atau yang juga disebut corona virus disease 2019 (COVID- 19). Apa artinya? Dalam istilah kesehatan, pandemi berarti terjadinya wabah suatu penyakit yang menyerang banyak korban, serempak di berbagai negara. Sementara dalam kasus COVID-19, badan kesehatan dunia WHO menetapkan penyakit ini sebagai pandemi karena seluruh warga dunia berpotensi terkena infeksi penyakit COVID-19. (Sumber : https://www.allianz.co.id/) Nah dalam situasi ini, ternyata kecanggihan teknologi yang menjadi kebanggaan manusia belum mampu meredam COVID-19 secara efektif. Jumlah korban yang positif terkena Covid-19 dan yang meninggal dunia akibatnya masih bertambah setiap hari. Kita mungkin bertanya dalam hati, kapan Tuhan akan menunjukkan KemahakuasaanNya meredam Covid-19 ini ? Dalam Mazmur 23, Daud mengingatkan kita untuk percaya kepada Tuhan. Bahwa sebagai Gembala yang Baik, Tuhan akan menuntun dan membimbing kita dalam menjalani hidup ini. Sekalipun aku berjalan dalam lembah kekelaman, aku tidak takut bahaya, sebab Engkau besertaku; gada-Mu dan tongkat-Mu, itulah yang menghibur aku (ayat 4) suatu kesaksian iman yang muncul dari pengalaman hidupnya bersama Tuhan. Daud pernah mengalami situasi yang sulit dalam hidupnya dan dia berhasil melewatinya bersama Tuhan. Kita mungkin tidak tahu sampai kapan pandemi Covid-19 ini akan berakhir, tapi satu hal yang pasti adalah Tuhan sebagai Gembala yang Baik selalu bersama kita melalui situasi yang sulit ini. Tuhan selalu hadir dalam kehidupan manusia. Pertanyaan yang kemudian muncul adalah apakah kita menyadariNya? Sebagai orang yang mengaku percaya kepada Tuhan apakah kita merasakanNya ? Lama atau sebentar pandemi Covid-19 berlangsung tidak akan menjadi masalah ketika kita percaya bahwa Tuhan bersama kita. Hal ini bukan berarti saya menganggap tidak ada penderitaan dan kesusahan yang muncul akibat pandemi ini. Justru dalam penderitaan dan kesusahan itu Tuhan hadir melalui banyak cara dan bisa jadi Tuhan hadir melalui diri kita. TS

Transcript of Jakarta, 03 Mei 2020 TH.MMXXX/859/MINGGU KE 1 WARTA …19). Apa artinya? Dalam istilah kesehatan,...

  • WARTA GKJ GANDARIA MEI 2020 1

    Jakarta, 03 Mei 2020 TH.MMXXX/859/MINGGU KE – 1

    WARTA GEREJA GKJ GANDARIA (Anggota Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia)

    Komp. Yonif Mekanis 201 Jaya Yudha, Jl. Raya Bogor Km. 28 Gandaria, Pekayon, Jakarta Timur. Telp/Fax. : 021-8717876, 0815 1065 6550

    Web : www.gkjgandaria.or.id Email : [email protected] , [email protected]

    Kepada seluruh warga jemaat, Majelis GKJ Gandaria, mengucapkan selamat datang dan selamat beribadah. Bagi Bp/Ibu/Saudara/i yang baru pertama kali beribadah di tempat ini dan semua anggota jemaat, apabila membutuhkan pelayanan dapat menghubungi anggota Majelis yang terdekat atau ke kantor GKJ Gandaria.

    Renungan Minggu I, 03 Mei 2020

    GEMBALA YANG BAIK Mazmur 23

    Pada 11 Maret 2020 lalu, World Health Organization (WHO) sudah mengumumkan status pandemi global untuk penyakit virus corona 2019 atau yang juga disebut corona virus disease 2019 (COVID-19). Apa artinya? Dalam istilah kesehatan, pandemi berarti terjadinya wabah suatu penyakit yang menyerang banyak korban, serempak di berbagai negara. Sementara dalam kasus COVID-19, badan kesehatan dunia WHO menetapkan penyakit ini sebagai pandemi karena seluruh warga dunia berpotensi terkena infeksi penyakit COVID-19. (Sumber : https://www.allianz.co.id/)

    Nah dalam situasi ini, ternyata kecanggihan teknologi yang menjadi kebanggaan manusia belum mampu meredam COVID-19 secara efektif. Jumlah korban yang positif terkena Covid-19 dan yang meninggal dunia akibatnya masih bertambah setiap hari. Kita mungkin bertanya dalam hati, kapan Tuhan akan menunjukkan KemahakuasaanNya meredam Covid-19 ini ?

    Dalam Mazmur 23, Daud mengingatkan kita untuk percaya kepada Tuhan. Bahwa sebagai Gembala yang Baik, Tuhan akan menuntun dan membimbing kita dalam menjalani hidup ini. Sekalipun aku berjalan dalam lembah kekelaman, aku tidak takut bahaya, sebab Engkau besertaku; gada-Mu dan tongkat-Mu, itulah yang menghibur aku (ayat 4) suatu kesaksian iman yang muncul dari pengalaman hidupnya bersama Tuhan. Daud pernah mengalami situasi yang sulit dalam hidupnya dan dia berhasil melewatinya bersama Tuhan.

    Kita mungkin tidak tahu sampai kapan pandemi Covid-19 ini akan berakhir, tapi satu hal yang pasti adalah Tuhan sebagai Gembala yang Baik selalu bersama kita melalui situasi yang sulit ini. Tuhan selalu hadir dalam kehidupan manusia. Pertanyaan yang kemudian muncul adalah apakah kita menyadariNya? Sebagai orang yang mengaku percaya kepada Tuhan apakah kita merasakanNya ? Lama atau sebentar pandemi Covid-19 berlangsung tidak akan menjadi masalah ketika kita percaya bahwa Tuhan bersama kita. Hal ini bukan berarti saya menganggap tidak ada penderitaan dan kesusahan yang muncul akibat pandemi ini. Justru dalam penderitaan dan kesusahan itu Tuhan hadir melalui banyak cara dan bisa jadi Tuhan hadir melalui diri kita.

    TS

    https://www.who.int/emergencies/diseases/novel-coronavirus-2019/events-as-they-happenhttps://www.who.int/emergencies/diseases/novel-coronavirus-2019/events-as-they-happenhttps://www.allianz.co.id/

  • WARTA GKJ GANDARIA MEI 2020 2

    Dkn. Dwi Ferry Tanto KOTA WISATA Dkn. Wibowo Basuki GEDONG

    Dkn. Hartanto KOTA WISATA Pnt. Nugroho Tri Prasetyanto GEDONG

    Pnt. Aditya Agung Priyo N KOTA WISATA Dkn. Jaka Suryanta CIKAL

    Pnt. Tri Wasono Sunu KOTA WISATA Dkn. Nunuk Setyawati CIKAL

    Dkn. Naumi Iva Mustika RAMBUTAN Pnt. Rudi Tombi Roma CIKAL

    Pnt. Porasa Sweet Dayani RAMBUTAN Pnt. Three May Hariadi CIKAL

    Dkn. Budiman Ari tonang SUSUKAN Dkn. Endro Krisdianto CIMANGGIS

    Dkn. Sri Suyono SUSUKAN Pnt. Bambang Hermanto CIMANGGIS

    Dkn. Yeremia Leo Prabowo SUSUKAN Pnt. Kun Wahono CIMANGGIS

    Pnt. Herl ian Triyanti Si regar SUSUKAN Pnt. Masfiah Seik CIMANGGIS

    Pnt. Kriswiyadi Si tompul SUSUKAN Pnt. Anantha Setya P CIBINONG

    Pnt. Lena Lindawati Pasande SUSUKAN Pnt. Wisnu Aji CIBINONG

    Pnt. Pieter Masalamate SUSUKAN Pnt. Zakarias M Pocerattu CIBINONG

    Pnt. Sugiyatno SUSUKAN Pnt. Adi Chris tianto PEMUDA

    Dkn. Glory Fokas ianto CIBUBUR Pnt. Yordan Setyonugroho PEMUDA

    Dkn. Sigi t Pujo Sutopo CIBUBUR Pnt. Miryam Tutik Winarni Fungs ional

    Pnt. Heri Purwadi CIBUBUR

    Dkn. Endang Retno Astuti CONDET Pnt. Johan Wahyudi MAKASSAR

    Dkn. Radius Aditya CONDET Dkn. Astu Danurweda KEBON PALA

    Pnt. Joko Wiratno CONDET Pnt. Sutanto KEBON PALA

    Pnt. Maryanto CILILITAN Pnt. Hardiyanto CPO

    Dkn. Puthut Djoko Rahardjo MAKASSAR Dkn. Paramita Retnaning P Y CPO

    MAJELIS GKJ GANDARIA

    MAJELIS GKJ GANDARIA PEPANTHAN CAWANG

    Pendeta : Pdt. Didik Christian Adi Cahyono Pdt. Elisabet Simanjuntak

    Jadwal Konsultasi di Gereja : Setiap hari Selasa & Kamis Setiap hari Selasa & Rabu

    Waktu :Selasa Pkl. 10.00 - 13.00 WIB

    Setiap Kamis Pkl. 10.00 WIB - Selesai

    Setiap Selasa Pkl. 13.00 - 16.00 WIB

    Setiap Rabu Pkl. 10.00 - 16.00 WIB

    Telepon : 021-8718357/ 08128848555 021 - 8743739/ 085740214039

    MISI : “MEMBANGUN KEHIDUPAN JEMAAT AGAR TERUS BERAKAR, BERTUMBUH, DAN BERBUAH DIDALAM KRISTUS”

    VISI :“ GKJ GANDARIA MENJADI SALURAN BERKAT BAGI SESAMA MANUSIA DAN LINGKUNGAN ”

    TTEEMMPPAATT DDAANN JJAAMM IIBBAADDAAHH GGKKJJ GGAANNDDAARRIIAA

    PENDETA JEMAAT

    Bagi yang ingin berkonsultasi, harap menghubungi terlebih dahulu

    PUKUL MINGGU MINGGU MINGGU MINGGU MINGGU

    WIB I II III IV V

    1 Di Gandaria

    a. Kebaktian Umum Pagi 07.00 Ind Ind Ind Jawa Ind

    b. Kebaktian Umum Sore 17.00 Ind Ind Ind Ind*) Indc. Kebaktian Remaja 07.30 Ind Ind Ind Ind Ind

    d. Kebaktian Bernuansa Pemuda*) 17.00 Inde. Kebaktian Anak 07.00 Ind Ind Ind Ind Ind

    2 Di Pepanthan Cawanga. Kebaktian Umum 08.00 Ind Ind Ind Ind Jawa

    b. Kebaktian Anak 08.00 Ind Ind Ind Ind Ind

    IBADAH

  • WARTA GKJ GANDARIA MEI 2020 3

    I. PELAYANAN MAJELIS

    1. INFO PERIBADAHAN Dengan mempertimbangkan:

    a) Surat Penggembalaan II dari Sinode Gereja-gereja Kristen Jawa No: SK/2020/B7/SB709/318 mengenai Pandemi Covid-19,

    b) Surat Imbauan dari MPH PGI No: 230/PGI-XVII/2020 mengenai pemindahan pelayanan dan ibadah ke ibadah keluarga di rumah masing-masing,

    c) Pantauan situasi terkini mengenai perkembangan penyebaran dan penangulangan pandemi Covid-19,

    Majelis GKJ Gandaria memutuskan untuk memperpanjang peribadahan di rumah sampai dengan tanggal 29 Mei 2020. Hal ini dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap pemerintah dalam menanggulangi wabah Covid-19. Berdasarkan keputusan tersebut di atas, maka semua agenda peribadahan yang dilaksanakan di GKJ Gandaria, baik indhuk maupun pepanthan, kecuali pelayanan kedukaan, ditunda sampai dengan tanggal tersebut di atas. Bila situasi dan kondisi membaik, Majelis akan memberikan update informasi. Mohon dukungan doa agar situasi negeri kita bisa segera pulih.

    2. WARGA TITIPAN ROHANI Majelis GKJ Gandaria telah menerima Surat Penyerahan Pelayanan Rawatan Rohani atas nama :

    Nama : Ibu MARIA MAGDALENA SARMIZIMAH Asal Gereja : GKJ Mergangsan, Yogyakarta Alamat : Jln. Pisang Mas no. 94, RT 003 / RW 012 Kel. Kelapa Dua Wetan, Kec. Ciracas Jakarta Timur 13730

    Segenap Majelis dan Jemaat GKJ Gandaria mengucapkan selamat bergabung dalam persekutuan jemaat GKJ Gandaria.

    II. BIDANG IBADAH 1. KOMISI IBADAH

    PASKA

    Paska dirayakan sebagai hari kebangkitan Kristus yang merupakan dasar kekristenan.

    Masa Paska dimulai pada Minggu Paska dan dilanjutkan selama 50 hari sampai

    Pentakosta. Paska dari kata Ibrani “pesah” yang berarti “melewati” atau “berlalu”, bagi

    orang percaya berarti berlalunya kuasa dosa dalam hidupnya.

    Warna liturgi untuk Paska : putih

    Simbol : bunga lily (putih)

    Warna dasar : putih

  • WARTA GKJ GANDARIA MEI 2020 4

    Arti :

    Bunga lily merupakan simbol kekekalan. Untuk tumbuh menjadi pohon, umbi bunga lily

    harus ditanam dan mati di dalam tanah, sesudah itu baru tumbuh kehidupan baru.

    Lewat Paska orang percaya telah menerima kehidupan baru yang kekal karena

    penderitaan dan kematian serta kebangkitan Kristus.

    Paska (Easter) adalah Kebangkitan Yesus dari kematian. Ini adalah puncak perayaan kesukacitaan yang dirayakan dengan pesta Perjamuan Tuhan. Dalam sejarah liturgi Kristen, Paska adalah pesta yang paling besar dan meriah yang dirayakan umat Kristen, sekaligus sebagai pusat dari seluruh Tahun Liturgi Gereja. Ironisnya, kita saat ini justru lebih menonjolkan Natal sebagai pusat perayaan, sementara Paska yang seharusnya menjadi pusat malah dirayakan biasa saja. Ibadah Paska umumnya dilaksanakan pagi-pagi benar, sebelum fajar menyingsing. Hal ini sesuai dengan kesaksian Injil bahwa pada pagi-pagi benar, perempuan-perempuan datang ke kubur Yesus, namun mereka tidak menemukan jasad Yesus di sana. Untuk itu, ibadah subuh biasa dimulai dengan menyalakan api sebagai simbol kehidupan. Kemudian lilin Paska dinyalakan dan dibawa ke dalam ruang ibadah sebagai tanda bahwa Yesus telah bangkit, hidup dan hadir dalam persekutuan kita. Kadang, dipakai juga bunga lili, sebagai simbol kebangkitan. Paska biasa dirayakan dengan pesta penuh sukacita. Ruang Ibadah dipenuhi dengan bunga-bunga dan hiasan-hiasan. Begitu juga musik pengiring nyanyian umat menunjukkan suasana sukacita. Ibadan diisi dengan doa, pujian dan pembacaan Alkitab yang mengisahkan karya Yesus dari kesengsaraan, kematian hingga kebangkitanNya. Sebagai puncaknya, dilaksanakan Sakramen Perjamuan. Sakramen Perjamuan ini merupakan pesta kesukacitaan karena Yesus yang mati telah bangkit dan hidup. Sakramen ini juga menjadi tanda sukacita pengharapan umat untuk ikut dalam Perjamuan Tuhan di sorga sebagai tanda kesempurnaan keselamatan. Oleh karena itu, baik secara historis maupun teologis, Sakramen Perjamuan lebih tepat dilaksanakan pada saat perayaan Paska, daripada saat Jumat Agung.

    BACAAN ALKITAB MINGGUAN

    HARI TGL BACAAN ALKITAB

    Senin 04 Mei 2020 Yehezkiel 34:17-23; Mazmur 100; Yohanes 10:11-18

    Selasa 05 Mei 2020 Yehezkiel 34:23-31; Mazmur 100; Yohanes 10:22-30

    Rabu 06 Mei 2020 Yeremia 23:1-8; Mazmur 100; Yohanes 15:9-17

    Kamis 07 Mei 2020 Kejadian 12:1-3; Mazmur 31:1-5, 15-16; Yohanes 13:16-20

    Jumat 08 Mei 2020 Keluaran 3:1-12; Mazmur 31:1-5, 15-16; Yohanes 14:1-6

    Sabtu 09 Mei 2020 Yeremia 26:20-24; Mazmur 31:1-5, 15-16; Yohanes 14:7-14

    2. KOMISI KESENIAN GEREJA

  • WARTA GKJ GANDARIA MEI 2020 5

    III. BIDANG PENGEMBANGAN

    1. KOMISI PENELITIAN & PENGEMBANGAN

    IV. BIDANG OIKUMENE DAN KEMASYARAKATAN

    1. KOMISI KESAKSIAN & PELAYANAN Majelis GKJ Gandaria melalui Komisi Kesaksian dan Pelayanan bekerjasama dengan Parokial, akan memberikan bantuan kepada jemaat dan warga masyarakat sekitar gereja yang terdampak pandemic Covid-19, di awal bulan April-Mei-Juni. Bantuan tahap pertama sudah disampaikan menggunakan dana Kespel dan Kas Gereja di Minggu I April 2020 kepada 29 Jemaat dan 40 warga RT di belakang gereja. Bantuan kepada jemaat (berpenghasilan harian dan terdampak langsung) berbentuk Bantuan Langsung Tunai, untuk warga RT berwujud paket sembako.

    Majelis mengetuk hati jemaat GKJ Gandaria untuk berpartisipasi dan bersedia mengulurkan bantuannya dengan cara transfer ke Bendahara Kespel a.n. Didin Oktavia Prihadini BCA 3422780871. Bukti transfer bisa di WA ke Didin Oktavia P (0815-8847331) dan Majelis Kespel P Wibowo Basuki (0857-80187606). Terima kasih atas partisipasi segenap warga Jemaat. Tuhan memberkati.

    V. BIDANG PEMBINAAN WARGA GEREJA

    KOMISI KATEGORIAL

    VI. BERITA KELOMPOK

    VII. BIDANG PENGEMBANGAN JEMAAT

    KEHADIRAN WARGA JEMAAT BULAN APRIL 2020 (Orang)

    GANDARIA I II III IV V

    a. Kebaktian Pagi - - - -

    b. Kebaktian Sore - - - -

    c. Kebaktian Nuansa Muda - - - - - - d. Kebaktian Anak - - - -

    e. Kebaktian Remaja - - - -

    Jumlah - - - -

    VIII. BIDANG UMUM

    1. KOMISI RUMAH TANGGA 2. KEUANGAN GEREJA GANDARIA

    Majelis GKJ Gandaria mengucapkan terima kasih kepada Bp/Ibu/Sdr/i yang telah menyampaikan persembahan. Dalam minggu yang lalu persembahan tersebut

  • WARTA GKJ GANDARIA MEI 2020 6

    NO URAIAN RUPIAH NO URAIAN RUPIAH

    1 Ibadah Minggu , 26 April 2020 14.850.000 1 Dana Pensiun GKJ 2.971.600

    a. Persembahan Kantong - Transfer 7.000.000

    b. Persembahan Bulanan - Transfer 6.650.000

    c. Persembahan Syukur / Perpuluhan - Transfer

    - Kelg. LLP (Susukan) 700.000

    - Kelg. CN (Cikal) 500.000

    Total 14.850.000 Total 2.971.600

    LAPORAN PENERIMAAN & PENGELUARAN OPERASIONAL

    PENERIMAAN PENGELUARAN

    Tanggal 2 Mei 2020

    GEREJA KRISTEN JAWA GANDARIA 02 Mei 2020

    RINCIAN PENERIMAAN RUMAH IBADAH, SESANGGEN

    Saldo 31 Des.19 340.920.216

    Penerimaan:

    12-Jan-20 Persembahan R. Ibadah ( Pagi & Sore ) 70.000

    19-Jan-20 Persembahan R. Ibadah ( Pagi & Sore ) 1.000.000

    26-Jan-20 Persembahan R. Ibadah ( Pagi & Sore ) 50.000

    2-Feb-20 Pindahan Saldo Tim 23 - Untuk Pembelian Rumah Pastori 68.589.394

    9-Feb-20 Persembahan R. Ibadah ( Pagi & Sore ) 560.000

    13-Feb-20 Persembahan kelg. Pry - Klpk. Cibubur 10.000.000

    16-Feb-20 Persembahan R. Ibadah ( Pagi & Sore ) 140.000

    23-Feb-20 Persembahan R. Ibadah ( Pagi & Sore ) 5.000

    15-Mar-20 Persembahan R. Ibadah ( Pagi & Sore ) 50.000

    Total Penerimaan 1 Januari - 02 Mei 2020 80.464.394

    Pengeluaran:

    2-Feb-20 Tahap 1 - Pembuatan Kanopi Bagian Depan Gereja 10.000.000

    13-Feb-20 Pelunasan - Pembuatan Kanopi Bagian Depan Gereja 6.837.000

    Total Pengeluaran 1 Januari - 02 Mei 2020 16.837.000

    Saldo 02 Mei 2020 404.547.610

    sebesar Rp. 14.850.000,-. Rincian dan nama yang menyampaikan persembahan dapat dilihat pada daftar penerimaan dan pengeluaran kas, daftar penerimaan persembahan bulanan, daftar penerimaan tabungan pengadaan rumah ibadah yang dimuat dalam warta gereja.

    Majelis GKJ Gandaria mengucapkan terima kasih atas Persembahan Jemaat via Transfer Bank. Disampaikan bahwa pemutakhiran (reconcile) Persembahan via Transfer Bank pada setiap hari Jumat 12:00 WIB. Laporan pemutakhirannya dapat dilihat pada Warta Gereja Sabtu atau Minggu di hari berikutnya. Jika transfer dilakukan _setelah hari Jumat 12:00 WIB di minggu berjalan, maka laporan persembahan akan disampaikan pada _Warta Gereja satu minggu berikutnya. Terima kasih. Kiranya Tuhan Yesus senantiasa menyertai & memberkati kita.

  • WARTA GKJ GANDARIA MEI 2020 7

    Bulan Jumlah

    persb. Bulanan Syukur Abadi Persb.

    1 1050101922 04-05 (2020) 100.000 100.000

    2 1291110211 04 (2020) 250.000 250.000

    3 1292110222 04 (2020) 250.000 250.000

    4 1483115511 04 (2020) 300.000 300.000

    5 1726123723 04-05 (2020) 300.000 300.000

    6 1669121413 03 - 04 (2020) 600.000 600.000

    7 1667121411 03-04 (2020) 1.000.000 1.000.000

    8 1668121422 03-04 (2020) 1.000.000 1.000.000

    9 1670121423 02-04 (2020) 150.000 150.000

    10 2180144221 05 (2020) 600.000 600.000

    11 1623120223 03-05(2020) 300.000 300.000

    12 1622120221 03-05 (2020) 150.000 150.000

    13 1624120213 03 -05 (2020) 150.000 150.000

    14 1975133922 04 (2020) 500.000 500.000

    15 1246108711 01-04 (2020) 200.000 200.000

    16 1031101411 04-05 (2020) 200.000 200.000

    17 1032101422 04-05 (2020) 200.000 200.000

    18 1033143722 04-05 (2020) 200.000 200.000

    19 2206143711 04-05 (2020) 200.000 200.000

    6.650.000 6.650.000 TOTAL

    Penerimaan Persembahan Bulanan Di GKJ Gandaria, 02 Mei 2020

    No. No. KartuPersembahan

    GEREJA KRISTEN JAWA GANDARIA 02 Mei 2020

    RINCIAN PENERIMAAN DANA CADANGAN DIAKONIA TAHUN 2020

    Saldo 31 Des.19 43.133.500

    Penerimaan:

    4-Jan-20 Terima sisa Dana Posko Tanggap Bencana Banjir 3.573.000

    5-Jan-19 Terima Dana Dari Panitia Natal 2019 14.819.413

    19-Jan-20 Persembahan Untuk Bencana Banjir - Kelg YK Cibubur 1.228.000

    Total Penerimaan 1 Januari - 02 Mei 2020 19.620.413

    Pengeluaran:

    12-Jan-20 Pencairan Komisi Kespel Januari 2020 3.800.000

    19-Jan-20 Bakti Sosial Gabungan GKJ Klasis Jakarta Bagian Timur 8.000.000

    2-Feb-20 Pencairan Komisi Kespel Februari 2020 3.800.000

    25-Feb-20 Dropping Dana Tanggap Darurat Banjir 4.801.000

    1-Mar-20 Pencairan Komisi Kespel Maret 2020 5.300.000

    6-Apr-20 Pencairan Komisi Kespel April 2020 10.000.000

    Total Pengeluaran 1 Januari - 02 Mei 2020 35.701.000

    Saldo 02 Mei 2020 27.052.913

  • WARTA GKJ GANDARIA MEI 2020 8

    Uraian OperasionalTanah & Rumah

    IbadahSesanggen

    Cadangan

    Diakonia Jumlah

    I Jumlah Saldo 31 Desember 2019 (105.842.161) 44.920.216 296.000.000 43.133.500 278.211.555

    II Penerimaan: 363.458.002 11.875.000 68.589.394 19.620.413 463.542.809

    - Sampai dengan periode sebelumnya 348.608.002 11.875.000 68.589.394 19.620.413 448.692.809

    - Periode ini 14.850.000 - - - 14.850.000

    III Pengeluaran: 369.005.000 16.837.000 - 35.701.000 421.543.000

    - Sampai dengan periode sebelumnya 366.033.400 16.837.000 - 35.701.000 418.571.400

    - Periode ini 2.971.600 - - - 2.971.600

    IV Surplus (Defisit) Tahun Berjalan (5.546.998) (4.962.000) 68.589.394 (16.080.587) 41.999.809

    V Jumlah Saldo 02 Mei 2020 (111.389.159) 39.958.216 364.589.394 27.052.913 320.211.364

    Dana tersebut di simpan pada:

    a. Kas Kecil 9.700.000

    b. Tabungan BCA # 219-009-3789 35.527.822

    c. Tabungan BCA # 286-152-7729 8.415.391

    d. Rek. Bank DKI # 502-11001052 a/n Gereja Kristen Jawa Gandaria 198.983.611

    e. Tabungan BCA # 219-007-1084 67.584.540

    320.211.364

    Persembahan dana untuk mendukung program pengadaan , renovas i rumah ibadah, sesanggen pastori

    dapat di transfer/ disetor ke rekening Bank DKI Cabang Gunadarma Rek. No. 50211001052 atas nama

    Gereja Kris ten Jawa Gandaria , mohon bukti transfer dapat diki rimkan ke Bendahara Gereja untuk pembukuan.

    REKAP LAPORAN KEUANGAN

    Tanggal 2 Mei 2020

  • WARTA GKJ GANDARIA MEI 2020 9

    No Nama Jumlah

    1 NN 10.000Rp

    2 NN 50.000Rp

    3 NN 20.000Rp

    4 NN 20.000Rp

    5 NN 10.000Rp

    6 NN 4.000Rp

    7 NN 10.000Rp

    8 NN 10.000Rp

    9 NN 50.000Rp

    10 NN 50.000Rp

    11 NN 10.000Rp

    12 NN 10.000Rp

    13 NN 50.000Rp

    14 NN 20.000Rp

    Jumlah 324.000Rp

    No KETERANGAN TOTAL No KETERANGAN TOTAL

    1 Saldo Deposito 233.000.000Rp

    2 Saldo Kas & Bank 47.755.073Rp

    3 Persembahan 08 Mar 2020 324.000Rp

    Jumlah Penerimaan 281.079.073Rp Jumlah Pengeluaran

    Saldo Akhir 281.079.073Rp

    Bagi jemaat yang berkeinginan memberikan persembahan ke rekening Komisi Pengembangan GKJG Pepanthan Cawang

    dapat transfer melalui Bank BNI, an. Mahendra Yudha Tapak Dewa, ac.0846.622.497

    Setelah ditransfer mohon diinformasikan ke HP 0856.9226.4452 (Mahe) atau 0816.849298 (Elsih).

    PENERIMAAN PENGELUARAN

    LAPORAN PERSEMBAHAN PEMBANGUNAN dan PENGEMBANGAN GKJ GANDARIA PAWANG

    Minggu, 15 Maret 2020

    No U r a i a n Rupiah No U r a i a n Rupiah

    1 4101 - Kantong Hitam 1.169.000Rp 1 6010 - Pembaw a Firman 500.000Rp

    2 4101 - Kantong Merah 830.000Rp 2 6020 - Organis 50.000Rp

    3 4103 - Sekolah Minggu 215.000Rp 3 6040 - Projector 50.000Rp

    4 6100 - Bendahara Tim Pengembangan Paw ang 334.000Rp 4 6030 - Pemandu Lagu 50.000Rp

    5 Persembahan Bulanan 15 Maret 2020 12.902.000Rp 5 6050 - Pengajar Sekolah Minggu 100.000Rp

    6 6050 - Pengajar Remaja 50.000Rp

    7 6100 - Bendahara Tim Pengembangan Paw ang 334.000Rp

    8 7101 - Fotocopy & Penjilidan w arta Gereja 305.000Rp

    9 Komisi Rumah Tangga - Perbaikan Sepitank FT-UKI 3.000.000Rp

    10 Komisi Sekretariat - Rapat Majellis, Lembur - Bantu 1 700.000Rp

    Saldo Awal 30.161.034Rp Jumlah Pengeluaran 5.139.000Rp

    Jumlah Penerimaan 15.450.000Rp Saldo Akhir 40.472.034Rp

    P E N E R I M A A N P E N G E L U A R A N

    15 Maret 2020

    No TANGGAL No Kartu 2020 Per. Bulanan No Kartu Per.Syukur No Kartu Per.Dana Abadi Total

    1 15-Mar-20 9.10101301.B - 10101301 2-3 Rp.10.000.000 9.10101301.D - 10101301 Rp.2.000.000 Rp.12.000.000

    2 15-Mar-20 9.10600108.B - 10600108 3 Rp.52.000 Rp.52.000

    3 15-Mar-20 9.10400501.B - 10400501 3 Rp.50.000 Rp.50.000

    4 15-Mar-20 9.10400502.B - 10400502 3 Rp.50.000 Rp.50.000

    5 15-Mar-20 9.10100201.B - 10100201 3 Rp.150.000 Rp.150.000

    6 15-Mar-20 9.10500201.B - 10500201 3 Rp.150.000 9.10500201.S - 10500201 Rp.50.000 Rp.200.000

    7 15-Mar-20 9.10600112.B - 10600112 1-2 Rp.400.000 Rp.400.000

    Rp.0

    TOTAL Rp.10.852.000 Rp.0 Rp.50.000 Rp.0 Rp.2.000.000 Rp.12.902.000

    Penerimaan Persembahan Bulanan 15 Maret 2020

    3. KEUANGAN PEPANTHAN CAWANG

  • WARTA GKJ GANDARIA MEI 2020 10

    Pokok – Pokok Doa Minggu Ini

    Jemaat yang sakit baik dirawat dirumah maupun dirumah sakit antara lain :

    Bapak Pamuji Aman Kelompok Cililitan Dalam Pemulihan

    Bpk. Kris Agus Trianto Kelompok Cibinong Dalam Pemulihan

    Ibu Elisabeth Kelompok Kebon Pala Dalam Pemulihan

    Ibu Sakinem Joko Waluyo Kelompok Condet Dalam Pemulihan

    Bpk. Pdt. Nanang Sunaryo Sumantri

    Kelompok CPO Dalam Pemulihan

    Ibu Ari Wijaytanti Kelompok Cimanggis Dalam Pemulihan

    Ibu Jasmi Kelompok Cibinong Dalam Pemulihan

    Ibu Maria Yanti Sasanti Kelompok Cikal Dalam Pemulihan

    Bpk. Supardjo (Ayah dari Bpk. Danianta Wibawa)

    Kelompok Cimanggis Dalam Pemulihan

    Bpk. Soeratno Kelompok Cibubur Dalam Pemulihan

    Ibu Harianti Manafe Kelompok CPO Dalam Pemulihan

    Bpk. Sutarno Kelompok Condet Dalam Pemulihan

    Ibu Hengky Kelompok Gedong Sakit di rumah

    Ibu Tuti Pudji Astuti Sardju Kelompok Susukan Dalam Pemulihan

    Ibu Sri Setyowati (Adik dari Bpk. Pnt. Kun Wahono)

    Kelompok Cimanggis Sakit di Palembang

    Ibu Tusilah Mursahid Kelompok Cililitan Sakit di rumah

    Pnt. Joko Wiratno Kelompok Condet Dalam Pemulihan

    Sdr. Yonatan Aldi ( Putra Pnt. Joko Wiratno)

    Kelompok Condet Dalam Pemulihan

    Ibu Nuk Sumartini Harsono Kelompok Gedong Sakit di rumah

    Bpk. Prayitno Adipramono Kelompok Cibubur Dalam Pemulihan

    Jemaat yang sedang menghadapi berbagai pergumulan; Jemaat yang berulang tahun; Seluruh Pelayanan dan kegiatan di GKJ Gandaria dan Pepanthan Cawang;

    Bangsa dan Negara; Jajaran Yonif Mekanis 201 Jaya Yudha;

    Dimohon masukan dari segenap warga jemaat untuk hal-hal yang perlu didoakan bersama diharapkan informasi atau permohonan doa dapat diterima di kantor gereja selambat - lambatnya pada hari Jumat melalui email maupun telepon yang sudah tertera di halaman depan warta Gereja.

  • WARTA GKJ GANDARIA MEI 2020 11

    Warga yang Berulang Tahun di sepanjang pekan ini : (04 Mei – 09 Mei 2020)

    Majelis dan Jemaat GKJ Gandaria mengucapkan “SELAMAT ULANG TAHUN” kepada :

    No Nama Lengkap Tgl Lahir Kelompok

    1 SUDARMANI Minggu, 03 Mei CBBR

    2 CARLA ARLENTHA QUINN Minggu, 03 Mei CBBR

    3 LIONEL BENEDICT DWI PRASETYA Minggu, 03 Mei KOWI

    4 MEY DYAH SUPRAPTI Minggu, 03 Mei SSKN

    5 EUNIKE HAPSARI PUTRI Senin, 04 Mei CIKL

    6 HADIYONO CIPTOATMOJO Senin, 04 Mei CIMG

    7 PRANADI IPTA PANDU STYAWAN Senin, 04 Mei CIMG

    8 ESTA WASTI ATMININGSIH Senin, 04 Mei CIMG

    9 ATIKA KRISTIANI Senin, 04 Mei CNDT

    10 WIBOWO BASUKI Senin, 04 Mei GEDG

    11 HERLIAN TRIYANI SIREGAR Senin, 04 Mei SSKN

    12 SRI HARININGSIH SOEDARMANTO Selasa, 05 Mei CPO

    13 TRI WASONO SUNU Selasa, 05 Mei KOWI

    14 ARSENIO PUTRA MADETHEN Rabu, 06 Mei KOWI

    15 ERNITA TRULY TAMPUBOLON Kamis, 07 Mei CBBR

    16 ARUM TJAHJANINGSIH Kamis, 07 Mei CIKL

    17 HENDY ABISTYA WIBAWA Kamis, 07 Mei CIMG

    18 HARNO SUTOPO Kamis, 07 Mei GEDG

    19 MARIA TERESIA SITI FATIMAH Kamis, 07 Mei KEPA

    20 GRACEINTA KUSUMABUDI Sabtu, 09 Mei CIMG

    21 SARTONO Sabtu, 09 Mei KEPA

    22 MARIANA SUMARSILAH Sabtu, 09 Mei SSKN

    .

    “ Bagi yang merasa terjadi kesalahan dalam pencetakan nama, tanggal lahir, maupun kelompok bisa menghubungi majelis kelompok terdekat untuk mengkonfirmasi kesalahan dan kedepannya untuk perbaikan database data warga gereja.

  • WARTA GKJ GANDARIA MEI 2020 12

    IBADAH RUMAH

    Pengantar

    Ibadah di rumah adalah salah satu bentuk peribadahan yang memberi ruang pada keluarga-keluarga untuk menghayati perjumpaan dengan Tuhan bersama dengan seluruh anggota keluarga. Konsep ini merupakan perwujudan dari ecclesia domestica (keluarga sebagai gereja) yang memberi tempat bagi terwujudnya lima tulang punggung kehidupan bergereja, yaitu koinonia (persekutuan/perhimpunan), liturgia (peribadahan), diakonia (pelayanan), kerygma (pemberitaan Firman), dan didache (pengajaran). Berkaitan dengan imbauan dari pemerintah dan imbauan dari MPH PGI mengenai perlunya melakukan social distancing untuk mengurangi penyebaran pandemi Covid-19, maka GKJ Gandaria mengalihkan model peribadahan dari yang sebelumnya ibadah bersama di tempat khusus, menjadi ibadah di keluarga masing-masing, mulai Minggu, 22 Maret 2020. Hal ini dilakukan sebagai wujud dukungan GKJ Gandaria terhadap kebijakan dan langkah yang ditempuh pemerintah untuk menanggulangi pandemi Covid-19. Persiapan

    1. Persiapkan semua perlengkapan peribadahan, termasuk materi renungan yang harus diunduh.

    2. Tentukan siapa yang akan menjadi pemimpin liturgi (P), pemimpin pengakuan iman (I), pelayan doa syafaat, dan pelayan persembahan (PR).

    3. Buatlah kesepakatan untuk tidak menggunakan gawai untuk keperluan lain (chat, update status, dll) selain untuk piranti peribadahan.

    4. Pada bagian persembahan, warga dapat menyampaikan persembahan dengan cara dimasukkan ke dalam amplop dan diserahkan ke gereja pada saat peribadahan di rumah berakhir atau melalui transfer ke rekening bendahara gereja.

  • WARTA GKJ GANDARIA MEI 2020 13

    TATA IBADAH MINGGU PASKA IV – FAMILY DEVOTION

    Gereja Kristen Jawa Gandaria Minggu, 3 Mei 2020

    “Gembala Yang Baik”

    PL= Pemimpin Liturgi, U= Seluruh Anggota Keluarga I=Pemimpin Pengakuan Iman, PR=Pelayan Persembahan

    PERSIAPAN

    5. Persiapkan semua perlengkapan peribadahan, termasuk materi renungan yang harus diunduh.

    6. Ibadah dilakukan dengan mengikuti tata ibadah yang ada. Tentukan siapa yang akan menjadi pemimpin liturgi (PL), pemimpin pengakuan iman (I), dan pelayan persembahan (PR).

    7. Buatlah kesepakatan untuk tidak menggunakan gawai untuk keperluan lain (chat, update status, dll) selain untuk piranti peribadahan.

    8. Mari bersama-sama menghayati perjumpaan dengan Tuhan melalui ibadah keluarga masing-masing.

    LITURGI PEMBUKAAN.

    Umat menyanyikan KJ 3:1,2 “Kami Puji Dengan Riang” Kami puji dengan riang, Dikau Allah yang besar Bagai bunga t’rima siang hati kami pun mekar.

    Kabut dosa dan derita kebimbangan t’lah lenyap Sumber suka yang abadi bri sinar-Mu menyerap.

    Kau memb’ri, Kau mengampuni, Kau limpahkan rahmat-Mu

    Sumber air hidup ria, lautan kasih dan restu. Yang mau hidup dalam kasih Kau jadikan milik-Mu

    agar kami menyayangi, meneladan kasih-Mu.

    LITURGI PEMBUKA (Umat berdiri) Votum

    PL: Ibadah ini berlangsung di dalam nama Allah Bapa, Putra, dan Roh Kudus.

    U : ♫ AMIN, AMIN, AMIN. (KJ 478a) Salam PL : Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah Bapa dan Tuhan Yesus Kristus

    menyertai saudara semua. U : Menyertai saudara juga.

    (Umat duduk)

  • WARTA GKJ GANDARIA MEI 2020 14

    Umat menyanyikan PKJ 15 “Kusiapkan Hatiku, Tuhan”

    Kusiapkan hatiku, Tuhan, menyambut firmanMu,saat ini. Aku sujud menyembah Engkau dalam hadirat-Mu, saat ini.

    Curahkanlah pengurapan-Mu kepada umatMu, saat ini. Kusiapkan hatiku, Tuhan, mendengar firmanMu.

    FirmanMu, Tuhan, tiada berubah, Sejak semulanya dan s’lama-lamanya tiada berubah.

    FirmanMu Tuhan, penolong hidupku, Kusiapkan hatiku, Tuhan, menyambut firman-Mu.

    LITURGI SABDA

    Doa Pelayanan Firman Pembacaan Alkitab PL : Injil Yesus Kristus menurut kesaksian Yohanes 10:1-10 (Pembacaan Alkitab dapat dilakukan bergantian diantara anggota keluarga). Demikianlah Injil Yesus Kristus. Berbahagialah setiap orang yang

    mendengarkan Firman Tuhan dan memeliharanya. Haleluya!

    U : ♫ Haleluya (sesuai pembakuan) Khotbah : Gembala Yang Baik Saat Hening

    Pengakuan Iman (I) Doa Syafaat Doa syafaat dapat dilakukan dengan memilih salah satu cara di bawah ini:

    a. satu orang memimpin doa dengan mendoakan seluruh pokok doa, atau b. seluruh anggota keluarga dapat berdoa secara bergantian dengan

    pembagian pokok doa, Pokok-pokok Doa :

    1. Bangsa dan negara Indonesia, 2. Para penderita Covid-19, keluarga, tenaga medis dan paramedis, yang

    berjuang mengatasi pandemi Covid-19, 3. Kesadaran tiap warga negara untuk berperan memutus rantai

    penyebaran Covid-19 4. Kesehatan seluruh warga GKJ Gandaria dan Pepanthan Cawang, 5. Jajaran YONIF MEKANIS 201 JAYA YUDHA 6. Pergumulan di keluarga masing-masing, 7. … (berdasarkan keluarga masing-masing)

    LITURGI SYUKUR (PR)

  • WARTA GKJ GANDARIA MEI 2020 15

    Firman yang mendasari persembahan adalah Mazmur 79:13 Pengumpulan persembahan dengan diiringi NKB 134:1 “T’rima Kasih, Ya

    Tuhanku” T’rima kasih ya Tuhanku, atas hari pemberian-Mu.

    Hari baru limpah rahmat dan dipenuhi oleh kasih-Mu. Kaucurahkan pada umat-Mu, Kaucurahkan pada umat-Mu

    Doa Persembahan diakhiri Doa Bapa Kami.

    LITURGI PENUTUP Umat menyanyikan KJ 407 :1,4 “TUHAN, KAU GEMBALA KAMI”

    Tuhan, Kau Gembala kami, tuntun kami domba-Mu B’rilah kami menikmati, hikmat pengurbanan-Mu

    Tuhan Yesus, Jurus’lamat, kami ini milik-Mu Tuhan Yesus, Jurus’lamat, kami ini milik-Mu

    Kehendak-Mu kami cari, ingin turut maksud-Mu.

    Tuhan, isi hati kami ,dengan kasih-Mu penuh. Tuhan Yesus, Jurus’lamat, tak terhingga kasih-Mu Tuhan Yesus, Jurus’lamat, tak terhingga kasih-Mu

    PL : Arahkanlah hatimu kepada dunia ! U : Kami mengarahkan hati kami kepada dunia PL : Jadilah sahabat bagi sesama U : Sebab kami rindu menjadi saksi Kristus PL : Terpijilah Allah – Bapa, Anak dan Roh Kudus U : Yang tidak pernah memisahkan kami dari kasihNya, sekarang dan selama-

    lamaNya. PL : Kini terimalah berkat TUHAN: “TUHAN memberkati kita dan melindungi kita;

    TUHAN menyinari kita dengan wajah-Nya dan memberi kita kasih karunia; TUHAN menghadapkan wajah-Nya kepada kita dan memberi kita damai sejahtera!” Amin.

    U : menyanyikan Amin, Haleluya.

    IBADAH SELESAI

  • WARTA GKJ GANDARIA MEI 2020 16

    No : B/5/85/MG-GKJG/IV/2020 Hal : Perpanjangan Waktu Pelaksanaan Peribadahan di Rumah

    Salam sejahtera dalam kasih Kristus,

    Dengan mempertimbangkan: d) Surat Penggembalaan II dari Sinode Gereja-gereja Kristen Jawa No:

    SK/2020/B7/SB709/318 mengenai pandemi Covid-19, e) Surat Imbauan dari MPH PGI No: 230/PGI-XVII/2020 mengenai pemindahan

    pelayanan dan ibadah ke ibadah keluarga di rumah masing-masing, f) Pantauan situasi terkini mengenai perkembangan penyebaran dan penangulangan

    pandemi Covid-19, g) Bentuk dukungan gereja atas kebijakan pemerintah dalam menanggulangi pandemi

    Covid-19 dengan turut serta memutus rantai penyebarannya.

    Majelis GKJ Gandaria memutuskan: 1. Memperpanjang waktu pelaksanaan peribadahan di rumah sampai dengan tanggal 29

    Mei 2020. 2. Meniadakan seluruh agenda peribadahan yang biasa dilakukan di gereja, baik induk

    maupun pepanthan, sampai dengan waktu tersebut di atas, kecuali untuk pelayanan kedukaan.

    3. Berkaitan dengan hal di atas, maka ibadah khusus dalam rangka peringatan hari besar Kristen, seperti Trihari Suci (Kamis Putih, Jumat Agung, dan Sabtu Sunyi), Minggu Paska, dan Kenaikan Kristus ke Sorga, akan dilaksanakan dalam bentuk peribadahan di rumah.

    4. Menunda beberapa pelayanan khusus, seperti: Sakramen Perjamuan Paska, Sakramen Baptisan, Sidi, serta Peneguhan Pernikahan dan Pemberkatan Perkawinan, sampai situasi dan kondisi membaik dan memungkinkan bagi pelaksanaan pelayanan tersebut.

    5. Bila ada pelayanan kedukaan, maka pelaksanaan pelayanan tersebut harus mengikuti protokol pelayanan kedukaan yang telah ditetapkan oleh Majelis GKJ Gandaria.

    6. Mendorong seluruh warga untuk tetap menjaga kesehatan dan terus mendoakan agar negeri kita bisa kembali pulih.

    Majelis GKJ Gandaria terus memantau situasi dan kondisi yang terjadi. Bila situasi dan kondisi membaik, Majelis akan memberikan update informasi. Kiranya damai sejahtera Allah yang melampaui segala akal akan memelihara hati dan pikiran kita dalam Kristus Yesus.