Hubungan Anemia Pada Kehamilan Dengan Kejadian Bblr Di Rsud Labuang Baji Periode 2010

4
KATA PENGANTAR Tiada kata yang lebih indah dari rasa syukur dan doa yang tulus kami persembahkan kehadirat Allah SWT, atas rahmat dan karunia-Nya sehingga kami dapat merampungkan skripsi ini, sebagai salah satu syarat dalam penyelesaian tugas kepaniteraan klinik di Bagian Ilmu Kesehatan Masyarakat dan Ilmu Kedokteran Komunitas Fakultas Kedokteran Universitas Muslim Indonesia dengan judul “Hubungan Anemia pada Kehamilan dengan Kejadian BBLR di RSUD Labuang Baji Periode 26 November – 06 Desember 2010”. Selama persiapan, pelaksanaan dan pengolahan sampai perampungan skripsi ini kami mendapat bimbingan dan petunjuk dari staf dosen Bagian Ilmu Kesehatan Masyarakat dan Ilmu Kedokteran Komunitas Fakultas Kedokteran Universitas Muslim Indonesia serta bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, pada kesempatan ini penulis tidak lupa menyampaikan terima kasih kepada : 1. Dosen pembimbing, dr. Hj. Hermiaty Nasruddin, M.Kes

description

ikm

Transcript of Hubungan Anemia Pada Kehamilan Dengan Kejadian Bblr Di Rsud Labuang Baji Periode 2010

Page 1: Hubungan Anemia Pada Kehamilan Dengan Kejadian Bblr Di Rsud Labuang Baji Periode 2010

KATA PENGANTAR

Tiada kata yang lebih indah dari rasa syukur dan doa yang tulus kami persembahkan

kehadirat Allah SWT, atas rahmat dan karunia-Nya sehingga kami dapat merampungkan skripsi

ini, sebagai salah satu syarat dalam penyelesaian tugas kepaniteraan klinik di Bagian Ilmu

Kesehatan Masyarakat dan Ilmu Kedokteran Komunitas Fakultas Kedokteran Universitas

Muslim Indonesia dengan judul “Hubungan Anemia pada Kehamilan dengan Kejadian

BBLR di RSUD Labuang Baji Periode 26 November – 06 Desember 2010”.

Selama persiapan, pelaksanaan dan pengolahan sampai perampungan skripsi ini kami mendapat

bimbingan dan petunjuk dari staf dosen Bagian Ilmu Kesehatan Masyarakat dan Ilmu

Kedokteran Komunitas Fakultas Kedokteran Universitas Muslim Indonesia serta bantuan dari

berbagai pihak.

Oleh karena itu, pada kesempatan ini penulis tidak lupa menyampaikan terima kasih

kepada :

1. Dosen pembimbing, dr. Hj. Hermiaty Nasruddin, M.Kes

2. Kepala Bagian dan seluruh staf pengakar Bagian IKM dan IKP Fakultas Kedokteran

Universitas Muslim Indonesia

3. Pimpinan dan staf Fakultas Kedokteran Universitas Muslim Indonesia

4. Bapak Direktur RSUD Labuang Baji

5. Seluruh staf Labuang Baji atas segala bantuannya selama penelitian

6. Orang tua dan saudara-saudara tercinta atas kasih saying dan doa yang diberikan selama

ini

Page 2: Hubungan Anemia Pada Kehamilan Dengan Kejadian Bblr Di Rsud Labuang Baji Periode 2010

7. Semua pihak yang telah membantu dalam penyusunan skripsi ini

Penulis menyadari bahwa skripsi ini penuh dengan keterbatasan dan kekurangan. Oleh

karena itu, Penulis berharap kiranya keterbatasan dan kekurangan yang dimaknai secara simbolik

sebagai sebuah karyayang berarti. Akhirnya, Penulis berharap semoga skripsi ini dapat

bermanfaat bagi kita semua. Amin. Wassalam.

Makassar, 29 Februari 2012

P e n u l i s

Page 3: Hubungan Anemia Pada Kehamilan Dengan Kejadian Bblr Di Rsud Labuang Baji Periode 2010

ABSTRAK

Hubungan Anemia pada Kehamilan dengan Kejadian BBLR di RSUD Labuang Baji

Periode 26 November – 06 Desember 2010

Latar belakang : Anemia pada Kehamilan masih merupakan masalah kesehatan utama

tingginya kejadian BBLR di Indonesia. Metode Penelitian : Penelitian ini merupakan survey

analitik dengan pendekatan cross sectional untuk melihat hubungan anemia pada kehamilan

dengan kejadian bayi dengan berat badan lahir rendah. Hasil : Dari periode tahun 2010

didapatkan sampel sebanyak 385 sampel yang memenuhi kriteria penelitian. Terdapat

hubungan yang bermakna antara anemia pada kehamilan dengan kejadian bayi dengan berat

lahir rendah. Kesimpulan : Terdapat hubungan yang bermakna antara Anemia pada

kehamilan terhadap bayi dengan berat lahir rendah.

Kata Kunci : Anemia, Gejala klinik, BBLR