DARI RAKYAT AMERIKA KEMENTERIAN · PDF file4.3 Hakikat Cahaya 4 ... dengan Pemerintah...

329
USAID PRIORITAS: Mengutamakan Pembaharuan, Inovasi, dan Kesempatan bagi Guru,Tenaga Kependidikan, dan Siswa DARI RAKYAT AMERIKA KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KESEJAHTERAAN RAKYAT REPUBLIK INDONESIA

Transcript of DARI RAKYAT AMERIKA KEMENTERIAN · PDF file4.3 Hakikat Cahaya 4 ... dengan Pemerintah...

  • USAID PRIORITAS: Mengutamakan Pembaharuan, Inovasi, dan Kesempatan bagi Guru, Tenaga Kependidikan, dan Siswa

    DARI RAKYAT AMERIKA KEMENTERIAN KOORDINATORBIDANG KESEJAHTERAAN RAKYAT

    REPUBLIK INDONESIA

  • BUKU SUMBER BAGI DOSEN LPTK

    PEMBELAJARAN IPA

    SMP DI LPTK

    Juni 2014

  • Buku sumber untuk dosen LPTK ini dikembangkan dengan dukungan penuh rakyat Amerika

    melalui United States Agency for International Development (USAID). Isi dari buku sumber ini

    merupakan tanggung jawab konsorsium Program USAID Prioritizing Reform, Innovation, and

    Opprtunities for Reaching Indonesias Teachers, Administrators, and Students (PRIORITAS) dan

    tidak mencerminkan pandangan USAID atau pemerintah Amerika Serikat.

  • Buku Sumber untuk Dosen LPTK vii

    Pembelajaran Matematika SMP di LPTK PENGANTAR Pembelajaran IPA SMP di LPTK

    Daftar Isi

    DAFTAR ISI

    PENGANTAR

    UNIT 1. PENDAHULUAN

    1.1 Bekerja Ilmiah (Working Scientifically)

    1.2 Inkuiri

    1.3 P-O-E (Predict, Observe, Explain)

    1.4 IPA Terpadu

    UNIT 2. PESAWAT SEDERHANA DALAM KEHIDUPAN

    2.1. Tuas

    2.2 Bidang Miring

    2.3 Katrol

    2.4 Roda Berganda dan Gir

    UNIT 3. LISTRIK UNTUK KEHIDUPAN

    3.1 Sumber-sumber Energi Listrik dan Ketersediaannya

    3.2 Rangkaian Listrik

    3.3 Pemanfaatan Energi Listrik dalam Kehidupan Manusia

    3.4 Menghindari Bahaya Listrik

    UNIT 4. MELIHAT KEINDAHAN DUNIA

    4.1 Syarat Terjadinya Proses Melihat

    4.2 Struktur dan Fungsi Mata

    4.3 Hakikat Cahaya

    4.4 Pemantulan, Pembiasan Dan Pembentukan Bayangan Pada

    Cermin dan Lensa

    4.5 Model Mata

    4.6 Cacat Mata

    4.7 Teknologi Mata Pada Kamera

    4.8 Pembentukan Bayangan Pada Mata Serangga

    UNIT 5. ENERGI UNTUK KEHIDUPAN

    5.1 Matahari sebagai Sumber Energi

    5.2 Fotosintesis

    5.3 Sumber, Bentuk, Dan Perubahan Energi

    vii

    ix

    1

    2

    4

    7

    8

    19

    20

    25

    27

    29

    51

    53

    55

    57

    60

    85

    87

    87

    89

    91

    102

    103

    106

    108

    135

    136

    137

    144

    Halaman

  • viii Buku Sumber untuk Dosen LPTK

    Pembelajaran Matematika SMP di LPTK PENGANTAR Pembelajaran IPA SMP di LPTK

    UNIT 6. SISTEM ADAPTASI MAKHLUK HIDUP

    TERHADAP PERUBAHAN SUHU

    6.1 Termoregulasi

    6.2 Suhu dan Perpindahan Kalor

    UNIT 7. SISTEM SONAR

    7.1 Sistem Sonar

    7.2 Pemanfaatan Sistem Sonar Dalam kehidupan Sehari-hari

    7.3 Bagaimana Bunyi Bisa Terdengar?

    7.4 Bagaimana Bunyi Dihasilkan?

    7.5 Bagaimana Bunyi Beresonansi?

    7.6 Mekanisme Emisi Gelombang Ultrasonik Pada Kelelawar Dan

    Lumba-Lumba

    7.7 Sistem Pendengaran

    UNIT 8. SISTEM NAVIGASI

    8.1 Sistem Navigasi Pada Beberapa Jenis Hewan

    8.2 Kompas dan Peta untuk Sistem Navigasi

    8.3 Magnet

    8.4 Medan Listrik dalam Sistem Navigasi

    8.5 Induksi Elektromagnetik

    8.6 Teknologi Berbasis Elektromagnetik

    UNIT 9. PEMANASAN GLOBAL

    9.1 Fenomena Pemanasan Global

    9.2 Penyebab Pemanasan Global dan Dampaknya

    9.3 Pengendalian Pemanasan Global

    LAMPIRAN

    173

    174

    179

    209

    210

    212

    213

    217

    218

    222

    224

    253

    254

    257

    258

    260

    262

    264

    283

    284

    285

    288

    311

  • Buku Sumber untuk Dosen LPTK ix

    Pembelajaran Matematika SMP di LPTK PENGANTAR Pembelajaran IPA SMP di LPTK

    KATA PENGANTAR

    Program Prioritizing Reform, Innovation and Opportunities for Reaching Indonesias

    Teachers,Administrators and Students (PRIORITAS) yang didanai oleh USAID bekerja sama

    dengan Pemerintah Indonesia untuk mendukung Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

    serta Kementerian Agama dalam meningkatkan akses pendidikan dasar yang bermutu. Untuk

    mencapai tujuan tersebut, PRIORITAS mengembangkan dan melaksanakan program

    pengembangan kapasitas yang terdiri dari pelatihan, pendampingan, kegiatan kelompok kerja

    di tingkat sekolah maupun gugus. Sasaran program pengembangan kapasitas ini adalah guru

    dan dosen Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK), kepala sekolah, komite

    sekolah, serta pengawas dan staf Dinas Pendidikan terkait di kabupaten terpilih di tujuh

    propinsi mitra USAID PRIORITAS, yaitu: Aceh, Sumatera Utara, Banten, Jawa Barat, Jawa

    Tengah, Jawa Timur, Sulawesi Selatan. Pelatihan bagi dosen dilaksanakan melalui kerja sama

    dengan sejumlah LPTK terpilih untuk pengembangan peran LPTK sebagai penyedia layanan

    baik untuk pendidikan guru pra-maupun pendidikan dalam-jabatan.

    Modul ini disusun oleh tim dosen pengampu mata kuliah IPA dari universitas mitra

    PRIORITAS dan sejumlah guru pengajar IPA di SMP/MTs dengan memilih beberapa topik

    sesuai dengan Kurikulum 2013. Modul ini bertujuan untuk memberi inspirasi dan gagasan

    pembelajaran sains bagi dosen LPTK dalam pelaksanaan proses perkuliahan yang berfokus

    pada kajian IPA SMP/MTs untuk membekali dan memperkaya calon guru SMP/MTs dengan

    model pembelajaran IPA berbasis Bekerja Ilmiah.

    Modul ini memuat materi pembelajaran yang dikemas menggunakan pendekatan inkuiri,

    sebuah proses menuju pemahaman konsep, keterampilan ilmiah serta sikap ilmiah. Topik

    dalam pembelajaran sains ini dikembangkan berdasarkan Kompetensi Dasar Mata Pelajaran

    Sains (Ilmu Pengetahuan Alam) SMP/MTs kurikulum 2013 sebagai berikut.

    Unit 1: Pendahuluan. Unit ini berisi tentang paparan hakikat sains dan bagaimana cara mengajarkan sains meliputi bekerja ilmiah, inkuiri, Predict-Observe-Explain, dan Model-

    model Pembelajaran IPA Terpadu.

    Unit 2. Pesawat Sederhana dalam Kehidupan. Unit ini berisi materi dan proses pembelajaran

    tentang kegunaan pesawat sederhana dalam kehidupan sehari-hari dan hubungannya dengan

    kerja otot pada struktur rangka manusia.

    Unit 3. Listrik untuk Kehidupan. Unit ini berisi materi dan proses pembelajaran tentang

    karakteristik rangkaian listrik, transmisi energi listrik, sumber-sumber energi listrik

    alternative (termasuk bioenergi), berbagai upaya dalam penghematan energi listrik serta

    penggunaan teknologi energi listrik di lingkungan sekitar.

    Unit 4. Melihat Keindahan Dunia. Unit ini berisi matri dan proses pembelajaran tentang

    sifat-sifat cahaya, pembentukan bayangan, serta aplikasinya untuk menjelaskan penglihatan

    manusia, proses pembentukan bayangan pada mata serangga, dan prinsip kerja alat optik.

    Unit 5. Energi untuk Kehidupan. Unit ini berisi materi dan proses pembelajaran tentang

    konsep energi, berbagai sumber energi, energi dari makanan, transformasi energi, respirasi,

    sistem pencernaan makanan, dan fotosintesis.

  • x Buku Sumber untuk Dosen LPTK

    Pembelajaran Matematika SMP di LPTK PENGANTAR Pembelajaran IPA SMP di LPTK

    Unit 6. Sistem Adaptasi Mahluk Hidup terhadap Perubahan Suhu. Unit ini berisi materi dan

    proses pembelajaran tentang konsep suhu, pemuaian, kalor, perpindahan kalor, dan

    penerapannya dalam mekanisme menjaga kestabilan suhu tubuh pada manusia dan hewan

    serta dalam kehidupan.

    Unit 7. Sistem Sonar. Unit ini berisi materi dan proses pembelajaran tentang konsep

    getaran, gelombang, bunyi, dan pendengaran, serta penerapannya dalam sistem sonar pada

    hewan dan dalam kehidupan sehari-hari.

    Unit 8. Sistem Navigasi. Unit ini berisi materi dan proses pembelajaran tentang konsep

    medan listrik, medan magnet, induksi elektromagnetik,dan penggunaannya dalam produk

    teknologi, serta pemanfaatan medan listrik dan magnet dalam pergerakan/navigasi hewan

    untuk mencari makanan dan migrasi.

    Unit 9. Pemanasan Global. Unit ini berisi materi dan proses pembelajaran tentang penyebab

    terjadinya pemanasan global dan dampaknya bagi ekosistem.

    Modul ini diharapkan dapat memberi inspirasi dan gagasan baru pembelajaran IPA, sebagai

    rujukan pengayaan oleh para dosen di LPTK terutama dalam 1) Pelaksanaan perkuliahan

    sehari-hari, 2) Pelaksanaan bimbingan kepada mahasiswa calon guru dalam praktik

    pengalaman lapangan terpadu (PPLT), dan 3) Pelaksanaan layanan kepada guru dalam jabatan.

    Semoga bermanfaat!

    Tim Penyusun

  • Buku Sumber untuk Dosen LPTK 1

    UNIT 1: Pendahuluan

    UNIT 1

    PENDAHULUAN

    Pengantar

    Sains (yang dalam bahasa Inggris disebut science) diambil dari kata latin scientia

    yang arti harfiahnya adalah pengetahuan. Sains merupakan kumpulan pengetahuan, sikap,

    dan cara-cara untuk mendapatkan dan mempergunakan pengetahuan tersebut. Sains

    memiliki tiga komponen yang tidak dapat dipisahkan, yaitu produk, proses ilmiah, dan

    sikap ilmiah, oleh sebab itu belajar sains adalah belajar produk, proses, dan sikap. Sains

    sebagai produk memiliki makna sains merupakan organisasi fakta, konsep, prosedur,

    prinsip, dan hukum-hukum alam. Sains sebagai proses menjelaskan bahwa temuan sains

    diperoleh dari proses ilmiah