DAKRIOSISTITIS

3
DAKRIOSISTITIS BATASAN Infeksi pada sakus lakrimalis merupakan penyakit akut atau kronis yang terjadi pada bayi atau orang dewasa di atas 40 tahun, biasanya wanita pada masa menopause. Umumnya unilateral dan selalu didahului oleh adanya sumbatan duktus nasolakrimalis. PATOFISIOLOGI Sumbatan duktus nasolakrimalis oleh karena bermacam sebab akan menimbulkan penumpukan air mata,bakteri,debris epitel,cairan mucus sakus lakrimalis dan ini merupakan media yang baik untuk pertumbuhan kuman. Sumbatan duktus nasolakrimalis pada orang dewasa penyebabnya tidak banyak diketahui,sedangkan pada bayi disebabkan oleh infeksi kronis. Dakriosistitis akut pada anak-anak sering disebabkan oleh Stafilokokus aureus atau Streptokokus beta hemolitikus. Pada dakriosistitis kronis mikroorganisme yang menonjol adalah Streptokokus pneumonia. ANAMNESIS DAN GEJALA KLINIS Gejala umum pada penyakit ini adalah keluarnya air mata dan kotoran.

Transcript of DAKRIOSISTITIS

DAKRIOSISTITIS

BATASANInfeksi pada sakus lakrimalis merupakan penyakit akut atau kronis yang terjadi pada bayi atau orang dewasa di atas 40 tahun, biasanya wanita pada masa menopause. Umumnya unilateral dan selalu didahului oleh adanya sumbatan duktus nasolakrimalis.PATOFISIOLOGISumbatan duktus nasolakrimalis oleh karena bermacam sebab akan menimbulkan penumpukan air mata,bakteri,debris epitel,cairan mucus sakus lakrimalis dan ini merupakan media yang baik untuk pertumbuhan kuman.Sumbatan duktus nasolakrimalis pada orang dewasa penyebabnya tidak banyak diketahui,sedangkan pada bayi disebabkan oleh infeksi kronis. Dakriosistitis akut pada anak-anak sering disebabkan oleh Stafilokokus aureus atau Streptokokus beta hemolitikus. Pada dakriosistitis kronis mikroorganisme yang menonjol adalah Streptokokus pneumonia.ANAMNESIS DAN GEJALA KLINISGejala umum pada penyakit ini adalah keluarnya air mata dan kotoran.Subyektif:Penderita mengeluh nyeri di daeah kantus medialis yang menyebar ke daerah dahi,orbita sebelah dalam dan gigi depan.Obyektif:Pada bentuk akut terdapat radang,rasa nyeri,pada daerah sakus lakrimalis membengkak,lunak dan eritema yang menyebar sampai kelopak mata, serta bila kantong ditekan keluar cairan purulen.Pada bentuk kronis gejalanya adalah keluarnya air mata dan bila ditekan keluar cairan mukoid.DIAGNOSIS/CARA PEMERIKSAANPada keadaan akut tidak boleh dilakukan irigasi maupun sondagePemeriksaan foto sinus dan CT Scan untuk menyingkirkan diagnosa banding.PENYULIT Fistula ke arah kulit Selulitis orbita Sinusitis ethmoidalis Mukokel pada sakusPENATALAKSANAAN Kompres air hangat berulang-ulang Antibiotik topical maupun sistemik sesuai dengan hasil kultur dan tes kepekaan Dekompresi sakus Probing dan Dacryocystorhinostomy dilakukan bila keadaan sudah tenang.

DAFTAR PUSTAKA1. Chen William P :Oculoplastic Surgery,The Essentials,Thieme New York,New York,2001,p2852. Collin J.R.O.:A Manual of Systemic Eyelid Surgery,Second Ed.,Churchill Livingstone,London,UK,1989,p 109-1113. Danny,M.(ed.)2001-2002,Basic and Clinical Science Course:Orbit,Eyelid,and Lacrimal System,Section 7,The Foundation of American Academy of Opthalmology,USA,2001,p.248-2544. Kansky Jack J. :Clinical Ophtalmology, A Systemic Approach,Fourth Ed.,Butterworth Heinemann,A Division of Reed Educational and Professiona Publishing Ltd,Oxford,1999,p53.5. Vaughn D:General Ophthalmology,15th ed,Appleton and Lange,Stamford,Connecticut,1999,p 88-89