Bone Termsb

11
BONE TERMS Daftar istilah yang berhubungan dengan osteologi 1. Alae : penonjolan tulang yang berbentuk sayap 2. Arcus zigomaticum : lengkuk pipi 3. Articulatio : Sendi 4. Articulatio coxae : hip joint / Sendi Panggul / Pangkal Paha 5. Articulatio cubiti : elbow joint / sendi siku 6. Articulatio genue : knee joint / sendi lutut 7. Articulatio humeri : shoulder joint / sendi bahu 8. Articulatio radiocarpalis : wirst joint / sendi pergelangan tangan 9. Articulatio sternoclavicularis : sendi dada dan selangka 10. Articulatio talocruralis : ankle joint / sendi pergelangan kaki 11. Canaliculus / Kanalikulus : sebuah saluran tulang yang kecil 12. Capitulum / Kapitulum : penonjolan sendi yang bulat dan kecil 13. Caput / Kaput : penonjolan kepala sendi berbentuk bulat 14. Discus Invertebralis : cakram antar ruas tulang belakang. 15. Fasies : sebuah dataran permukaan sendi 16. Foramen Vertebrae : saluran sumsum tulang belakang. 17. Incusura / Insisura : sebuah lekukan tulang atau lengkungan dari sebuah pinggir tulang 18. Columna Vertebralis : Rangkaian tulang belakang (7 cervical, 12 Thoracal, 5 Lumbal, 5 Sacral, 4 Cocygeus) 19. Condylus : merupakan bagian sendi dari tulang yang membesar dan berbentuk bulat 20. Cornu / Kornu : penonjolan tulang seperti tanduk yang panjang 21. Epicondylus : penonjolan yang bukan persendian, tempatnya diatas kondilus 22. Os Falanx : tulang jari tangan (total 14 buah) 23. Foramen : sebuah lubang kecil (pintu pada tulang) 24. Fossa : lekukan tulang yang luas 25. Fovea : sebuah lekukan tulang yang kecil 26. Lamina : lempeng tulang yang tipis

description

anatomi gf

Transcript of Bone Termsb

Page 1: Bone Termsb

BONE TERMS

Daftar istilah yang berhubungan dengan osteologi

1. Alae : penonjolan tulang yang berbentuk sayap2. Arcus zigomaticum : lengkuk pipi3. Articulatio : Sendi4. Articulatio coxae : hip joint / Sendi Panggul / Pangkal Paha5. Articulatio cubiti : elbow joint / sendi siku6. Articulatio genue : knee joint / sendi lutut7. Articulatio humeri : shoulder joint / sendi bahu8. Articulatio radiocarpalis : wirst joint / sendi pergelangan tangan9. Articulatio sternoclavicularis : sendi dada dan selangka10. Articulatio talocruralis : ankle joint / sendi pergelangan kaki11. Canaliculus / Kanalikulus : sebuah saluran tulang yang kecil12. Capitulum / Kapitulum :  penonjolan sendi yang bulat dan kecil13. Caput / Kaput : penonjolan kepala sendi berbentuk bulat14. Discus Invertebralis : cakram antar ruas tulang belakang.15. Fasies : sebuah dataran permukaan sendi16. Foramen Vertebrae : saluran sumsum tulang belakang.17. Incusura / Insisura : sebuah lekukan tulang atau lengkungan dari sebuah pinggir

tulang18. Columna Vertebralis : Rangkaian tulang belakang (7 cervical, 12 Thoracal, 5 Lumbal,

5 Sacral, 4 Cocygeus)19. Condylus : merupakan bagian sendi dari tulang yang membesar dan berbentuk bulat20. Cornu / Kornu : penonjolan tulang seperti tanduk yang panjang21. Epicondylus : penonjolan yang bukan persendian, tempatnya diatas kondilus22. Os Falanx : tulang jari tangan (total 14 buah)23. Foramen : sebuah lubang kecil (pintu pada tulang)24. Fossa : lekukan tulang yang luas25. Fovea : sebuah lekukan tulang yang kecil26. Lamina : lempeng tulang yang tipis27. Malleolus : merupakan penonjolan tulang yang besar (pada ujung bawah tibia dan

fibula)28. Maskularis : susunan otot29. Processus : merupakan penonjolan yang panjang30. Processus Spinosus : taju duri pada oss vertebrae31. Processus Transversus : taju sayap.32. Proccessus Xyphoideus : tulang taju pedang33. SIAS : Spina Iliaca Anterior Superior adalah ujung depan dari crista iliaca.34. SIPS : Spina Iliaca Posterior Superior adalah ujung belakang dari crista iliaca.35. Simfisis pubis : persendian yang dibentuk oleh dua os pubis yang saling bertemu36. Spina : sebuah penonjolan tulang yang runcing37. Sutura : sambungan tulang-tulang tengkorak yang tidak dapat digerakan.38. Tarsus : pangkal kaki39. Temporal Mandibular Joint (TMJ) : persendian antara temporal dan mandibula40. Trochanter : penonjolan tulang yang bulat dengan ukuran besar41. Trochlea : bagian persendian tulang yang berbentuk katrol42. Tuber : penonjolan tulang bentuknya besar43. Tuberositas : penonjolan tulang yang berbentuk bulat dengan ukuran sedang

Page 2: Bone Termsb

Pengertian AnatomiAnatomi berasal dari dua kata yaitu : Ana yang berati menguraikan dan Tomy berarti memotong. Jadi anatomi adalah ilmu yang mempelajari susunan tubuh manusia dengan jalan menguraikan dan memotong bagiannya. Klasifikasi Anatomi1. Anatomi Descrictiva atau anatomi Systematica, mempelajari susunan tiap-tiap organ yang berhubungan dengan pekerjaannya. contoh : tractus respiratorius, tractus digestivus, system cardiovascular, dan lain-lain.2. Anatomi Topografica, mempelajari letak dari suatu organ terhadap suatu organ yang lainnya. Sebagai contoh letak saraf terhadap tulang, letak saraf terhadap otot dsb.3. Embriologi, mempelajari perubahan-perubahan perkembangan dan pertumbuhan sel-sel mulai dari saat pembuahan sampai menjadi manusia.4. Anatomi Comparativa, mempelajari atau membandingkan suatu makhluk terhadap makhluk lainnya.5. Anthropologi, mempelajari tentang perbedaan suku bangsa (anthropos =manusia).Nomenklatur Anatomi (Istilah-istilah Anatomi ) Beberapa kata latin yang penting diketahui dalam anatomi seperti :6. Kata sifat yang menyatakan bidang :a. Medianus : Bidang yang membagi tubuh dalam dua bagian yang sama (kiri dan kanan).b. Paramedianus : Bidang yang berada disamping dan sejajar dengan bidang medianus, tetapi tidak dekat.c. Sagitalis : Selalu dekat dengan bidang medianusd. Frontalis : Bidang yang tegak lurus terhadap bidang sagitalis dan sejajar dengan permukaan perut.e. Transversalis : Bidang yang melintang tegak lurus pada arah panjang badan.7. Kata sifat yang menyatakan arah :a. Medialis : Lebih dekat pada garis tengah.b. Lateralis : Lebih jauh dari garis tengahc. Ventralis anterior : Lebih kedepan (venter=perut, anticus=depan)d. Dorsalis posterior : Lebih kebelakang (dorsum=punggung, posticus belakang)e. Cranialis : Lebih dekat ke kepala (cranium=tengkorak)f. Caudalis : Lebih dekat pada ekor (cauda= ekor)g. Longitudinalis : Kearah ukuran panjangh. Transversal : Melintangi. Sagittalis : Tegak lurus pada bidang frontalisj. Proximalis : Lebih dekat pada pangkal anggotak. Distalis : Lebih dekat pada ujung anggotal. Volaris : Kearah telapak tanganm. Plantaris : Kearah telapak kaki.n. Ulnaris : Kearah ulnao. Radialis : Kearah Radius8. Kata benda yang menyatakan bangunan yang menonjol :a. Processus : Nama umum untuk taju (tonjolan)b. Spina : Taju yang tajam (seperti duri)c. Tuber : Benjolan bulatd. Tuberculum : Benjolan bulat yang kecile. Crista : Gerigi, tepif. Pecten : Bagian pinggir yang menonjolg. Condylus : Tonjolan bulat diujung tulangh. Epicondylus : Benjolan pada condylus

Page 3: Bone Termsb

i. Cornu : Tandukj. Linea : Garis9. Kata benda yang menyatakan bangunan lengkung :a. Fossa : Nama umumb. Fossula : Fossa yang kecilc. Fovea : Fossa yang kecild. Foveola : Fovea yang kecile. Sulcus : Alurf. Incisura : Takik10. Kata benda yang menyatakan lobang,saluran dan ruangan :a. Foramen : Lubangb. Fissura : Celahc. Apertura : Pintud. Canalis : Salurane. Ductus : Pembuluhf. Meatus : Liangg. Cavum : Ronggah. Cellula : Ruang kecil11. Arah gerakan :a. Fleksi : Membengkokkan/ melipat sendib. Ekstensi : Meluruskan kembali sendi(dari posisi fleksi)c. Abduksi : Gerakan menjauhi badan/tubuhd. Adduksi : Gerakan mendekati tubuhe. Rotasi : Gerakan memutar sendif. Sirkumduksi : Gerakan gabungan dari fleksi, ekstensi, abduksidan adduksiSumbu/ Aksis Gerakan12. Aksis Sagital, adalah garis yang memotong bidang gerak sagital dengan bidang gerak transversal.13. Aksis Trasnversal, adalah garis yang memotong bidang gerak frontal dengan bidang gerak transversal.14. Aksis Longitidinal, yaitu garis yang memotong bidang gerak median dan frontal dan berjalan dari atas ke bawah. Bidang15. Bidang median, yaitu bidang yang melalui aksis longitudinal dan aksis sagital, dengan demikian dinamakan mediosagital.16. Bidang Sagital (bidang paramedian), yaitu setiap bidang yang sejajar dengan bidang mediosagital.17. Bidang Coronal atau frontal, yaitu setiap bidang yang mengandung aksis-aksis transversal dan sejajar dengan dahi dan tegak lurus dengan bidang sagital18. Bidang transversal, letaknya tegak lurus dengan bidang-bidang sagital dan bidang coronal. Pada posisi berdiri posisi bidang horisontal.

Page 4: Bone Termsb

Terminologi OsteologiTERMINOLOGI OSTEOLOGI

(OSTEOLOGICAL TERMS)

OSTEOLOGI = Ilmu yang mempelajari tentang struktur, bentuk, dan pertumbuhan tulang.

- Fungsi kerangka:

1. Penunjang tubuh2. Sebagai alat gerak yang pasif3. Melindungi organ tubuh bagian dalam (contoh: tengkorak yang melindungi otak)4. Memberi bentuk tubuh.5. Tempat pembuatan unsur-unsur darah (contoh: sel darah merah dibuat di sumsum tulang belakang)

- Jenis tulang berdasarkan bentuknya :

1. tulang pipa (panjang), contohnya : os femur, os tibia, os fibula, os brachi, os attebrachi.

2. tulang pendek, contohnya : ruas tulang belakang, tulang telapak tangan dan telapak kaki.

3. tulang pipih, contohnya : os costae, os clavicula

DAFTAR TULANG DALAM RANGKA MANUSIA

terdapat kurang lebih 206 tulang dalam rangka manusia, dibagi menjadi 5 bagian besar:

1. SKULL (tulang-tulang tengkorak)

Tulang tengkorak terdiri dari 30 tulang, yaitu 8 tulang pada bagian tengkorak otak, 14 pada bagian wajah, dan 6 pada bagian telinga. Tulang-tulang pada tengkorak otak antara lain: os

Page 5: Bone Termsb

frontalis, parietalis, oksipitalis, temporalis, sfenoid, dan etmoid. Tulang pada bagian tengkorak wajah antara lain : 2 os lakrimalis, 2 os nasalis, 2 os concanasalis, 2 os maxilaris, 2 os zigomatikum, 2 os palatum, 1 os mandibular, dan 1 os hyoid.

Untuk lebih jelasnya, dapat dilihat pada tabel dibawah ini (klik pada gambar untuk gambar yang lebih besar)

2. COLUMMNA VERTEBRAE (ruas tulang belakang)

Colummna Vertebralis atau ruas tulang belakang terdiri dari 33 buah tulang, yaitu 7 Oss Cervical, 12 Oss Thoracal, 5 Oss Lumbal, 5 Oss Sacral, dan 4 Oss Cocygis.

Untuk lebih jelasnya, dapat dilihat pada tabel dibawah ini (klik pada gambar untuk gambar yang lebih besar)

Page 6: Bone Termsb

3. CHEST (rangka dada)

Rongga dada terdiri dari 25 tulang, antara lain 1 buah os sternum, 12 pasang oss costae yang terdiri dari 7 pasang iga sejati, 3 pasang iga tak sejati, dan 2 pasang iga melayang.

Untuk lebih jelasnya, dapat dilihat pada tabel dibawah ini (klik pada gambar untuk gambar yang lebih besar)

Page 7: Bone Termsb

4. UPPER EXTREMITY (anggota gerak atas)

Tulang anggota gerak atas (upper extremity) manusia terdiri dari 64 tulang atau 32 buah tulang yang masing-masing jumlahnya sepasang (upper extremity dekstra dan sinistra). Tulang-tulang anggota gerak atas tersebut yaitu  os scapulla, os clavicula, oss attebrachi yang terbagi menjadi 2 tulang (radius dan ulna), serta oss manus yang terbagi menjadi 3 bagian tulang, yaitu 8 tulang carvalia, 5 tulang metacarvalia, dan 14 tulang falanges.

Untuk lebih jelasnya, dapat dilihat pada tabel dibawah ini (klik pada gambar untuk gambar yang lebih besar)

5. LOWER EXTREMITY (anggota gerak bawah)

Tulang-tulang anggota gerak bawah (lower extremity) terdiri dari 62 tulang atau 31 pasang pada bagian kiri dan kanan. Tulang-tulang tersebut antara lain : os coxae yang merupakan kesatuan dari 4 tulang (os ilium, os iskhlium, os pelvis, dan os pubis), os femur, os patela, os cruris yang terdiri dari os tibia dan fibula, serta os pedis yang terbagi 3 bagian, yaitu 7 oss tarsalia, 5 oss metatarsalia, dan 5 oss falanx.

Page 8: Bone Termsb

Untuk lebih jelasnya, dapat dilihat pada tabel dibawah ini (klik pada gambar untuk gambar yang lebih besar)