Bab I-IV

41
1 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Manusia merupakan makhluk yang paling sempurna yang diciptakan oleh sang pencipta. Manusia memiliki keunggulan dibandingkan dengan makhluk lainnya, yakni memiliki akal pikiran dan hati nurani yang senantiasa mengiringi dan menghiasi perjalanan setiap manusia. Dengan kemampuan dalam berpikir manusia dapat melahirkan suatu ilmu pengatahuan baru. Penemuan teknologi- teknologi mutakhir yang berkembang seiring bertambahnya waktu merupakan salah satu wujud nyata dari perkembangan ilmu pengetahuan. Hal ini menunjukkan bahwa ilmu pengetahuan memiliki korelasi dengan perkembangan teknologi yang terjadi saat ini. Ilmu adalah faktor utama penunjang adanya teknologi, sedangkan teknologi dapat melahirkan suatu pemikiran baru dalam upaya mengembangkan teknologi yang ada. Dewasa ini seiring dengan perkembangan zaman, banyak teknologi- teknologi mutakhir yang berhasil diciptakan untuk memenuhi kebutuhan manusia yang cenderung ingin praktis dan super cepat. Pada umumnya teknologi yang diciptakan bertujuan untuk mempermudah kegiatan manusia. Saat ini penggunaan teknologi dapat diterapkan dalam setiap bidang kehidupan manusia. Teknologi  pun kini dapat dengan mudah dikuasai oleh banyak orang tidak terkecuali oleh anak-anak. Dengan berkembangnya teknologi informasi dan komunikasi contohnya internet, setiap orang dari berbagai belahan dunia dapat berinteraksi satu sama lainnya melalui internet tanpa perlu mengeluarkan ongkos mahal dan  banyak kemudahan di berbagai bidang yang ditawarkan dari pemanfaatan teknologi ini. Namun karena saking mudahnya teknologi dikuasai oleh semua orang, pemanfaatn teknologi sering memberikan dampak yang negatif apabila  penggunaan teknologi tidak diawasi dan dimanfaatkan sebagaimana mestinya.

Transcript of Bab I-IV

Page 1: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 1/41

 

1

BAB I

PENDAHULUAN 

A.  Latar Belakang

Manusia merupakan makhluk yang paling sempurna yang diciptakan oleh

sang pencipta. Manusia memiliki keunggulan dibandingkan dengan makhluk 

lainnya, yakni memiliki akal pikiran dan hati nurani yang senantiasa mengiringi

dan menghiasi perjalanan setiap manusia. Dengan kemampuan dalam berpikir 

manusia dapat melahirkan suatu ilmu pengatahuan baru. Penemuan teknologi-

teknologi mutakhir yang berkembang seiring bertambahnya waktu merupakan

salah satu wujud nyata dari perkembangan ilmu pengetahuan. Hal ini

menunjukkan bahwa ilmu pengetahuan memiliki korelasi dengan perkembangan

teknologi yang terjadi saat ini. Ilmu adalah faktor utama penunjang adanya

teknologi, sedangkan teknologi dapat melahirkan suatu pemikiran baru dalam

upaya mengembangkan teknologi yang ada.

Dewasa ini seiring dengan perkembangan zaman, banyak teknologi-

teknologi mutakhir yang berhasil diciptakan untuk memenuhi kebutuhan manusia

yang cenderung ingin praktis dan super cepat. Pada umumnya teknologi yang

diciptakan bertujuan untuk mempermudah kegiatan manusia. Saat ini penggunaan

teknologi dapat diterapkan dalam setiap bidang kehidupan manusia. Teknologi

 pun kini dapat dengan mudah dikuasai oleh banyak orang tidak terkecuali oleh

anak-anak. Dengan berkembangnya teknologi informasi dan komunikasi

contohnya internet, setiap orang dari berbagai belahan dunia dapat berinteraksi

satu sama lainnya melalui internet tanpa perlu mengeluarkan ongkos mahal dan

  banyak kemudahan di berbagai bidang yang ditawarkan dari pemanfaatanteknologi ini. Namun karena saking mudahnya teknologi dikuasai oleh semua

orang, pemanfaatn teknologi sering memberikan dampak yang negatif apabila

 penggunaan teknologi tidak diawasi dan dimanfaatkan sebagaimana mestinya.

Page 2: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 2/41

 

B.  Batasan Masalah

Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) dalam kehidupan manusia

merupakan topik yang sangat menarik untuk dibahas dalam ruang lingkup

  perkuliahan maupun pendidikan. Adapun makalah yang kami susun akan

membahas :

1.  Pengertian Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)

2.  Sejarah Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)

3.  Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) di Indonesia

4.  Dampak positif dan negatif dari Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)

5.  Menganalisis salah satu kasus akibat perkembangan Ilmu Pengetahuan dan

Teknologi (IPTEK)

C.  Tujuan Penulisan

Makalah ini disusun dengan tujuan sebagai berikut :

1.  Memahamkan pengertian Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)

 beserta sejarahnya.

2.  Mengetahui perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) di

Indonesia beserta dapat menganalisis dampak positif dan negatif dari Ilmu

Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)

3.  Menelaah salah satu kasus akibat perkembangan Ilmu Pengetahuan dan

Teknologi (IPTEK) dan mencari solusi terbaik untuk permasalahan

tersebut

D.  Metoda

Makalah ini disusun berdasarkan referensi yang didapatkan dari tinjauan

  pustaka buku-buku dan informasi yang diterbitkan di media, terutama di media

elektronik dan web.

Page 3: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 3/41

 

BAB II

LANDASAN TEORI 

A.  Pengertian Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)

1.  Pengertian Sains

Perkataan  science (bahasa inggris) berasal dari bahasa Latin yaitu

scientis, yang berarti pengetahuan. Jadi  science merupakan pengetahuan,

tetapi pernyataan ini sangat luas cakupannya. Suatu bidang materi ilmu

  pengetahuan yang luas ini perlu pengkhususan, yaitu suatu pengetahuan

yang terorganisir yang dapat kita sebut ³ science´.

Selain ditafsirkan dari arti katanya, beberapa ahli juga telah

mengemukakan arti sains, antara lain :

a.  R alf R oss dan Ernest Van Den Haag, sains adalah yang empirik,

yang rasional, yang umum dan bertimbunsusun dan

keempatempatnya serentak.

 b.  Mohammd Hatta, sains adalah pengetahuan yang teratur hasil

  pekerjaan sebabmusabab dalam satu golongan yang sama

tabiatnya maupun kedudukannya, yang tampak dari luar maupun

dari dalam.

c.  Karl Pearson (18571936), sains adalah lukisan atau keterangan

yang lengkap dan konsisten tentang pengalaman dengan istilah

yang sederhana sesedikit mungkin.

d.  Herbert L Searles, sains adalah pengetahuan yang tepat, disahkan

secara paling cermat dan paling umum yang diperoleh oleh

manusia.

e.  Shahrir Mohd Zain, sains berupa analisis fenomena secara

 bersistem, logik, dan objektif khusus yang diperantikan (alat) untuk 

mewujudkan pengetahuan yang boleh dipercayai.

f.  Berdasarkan webster new collegiate dictionary definisi dari sains

adalah ³pengetahuan yang diperoleh melalui pembelajaran dan

Page 4: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 4/41

 

 pembuktian´ atau ³pengetahuan yang melingkupi suatu kebenaran

umum dari hukum ± hukum alam yang terjadi misalnya didapatkan

dan dibuktikan melalui metode ilmiah´. Sains dalam hal ini

merujuk kepada sebuah sistem untuk mendapatkan pengetahuan

yang dengan menggunakan pengamatan dan eksperimen untuk 

menggambarkan dan menjelaskan fenomena ± fenomena yang

terjadi di alam .

g.  Ensiklopedia Indonesia, sains ialah suatu sistem dari berbagai

  pengetahuan yang masingmasing mengenai bidang pengalaman

tertentu disusun demikian rupa menurut asasasas tertentu hingga

menjadi kesatuan, suatu sistem dari berbagai pengetahuan yang

masingmasing didapatkan sebagai hasil pemeriksaan yang

dilakukan secara teliti dengan menggunakan kaedah tertentu.

Sains berkaitan dengan cara mencari tahu tentang alam semesta

secara sistematis, dan bukan hanya pengetahuan yang berupa fakta fakta,

konsepkonsep, prinsip  prinsip saja tetapi juga merupakan suatu proses

 penemuan. Menurut Medawar (1984), sains (dari istilah Inggris S cience)

 berasal dari kata sienz, ciens, cience, syence, scyense, sciens, scians. Sains

adalah aktifitas pemecahan masalah yang dilakukan oleh manusia yang

dimotivasikan oleh rasa ingin tahu tentang dunia sekitar mereka dan

keinginan. untuk memahami alam tersebut, serta keingian memanipulasi

alam dalam rangka meluaskan keinginan atau kebutuhannya. Kata dasar 

yang diambil dari kata scientia yang berarti knowledge (ilmu). Tetapi,

tidak semua ilmu itu boleh dianggap sains. Yang dimaksud ilmu sains

adalah: Ilmu yang dapat diuji (hasil dari pengamatan sesungguhnya)

kebenarannya dan dikembangkan secara sistematis dengan kaidahkaidah

tertentu berdasarkan kebenaran atau kenyataan semata sehingga

  pengetahuan yang ditemukan tersebut boleh dipercayai, melalui

eksperimen secara tepat.

Menurut Kamus Umum Bahasa Indonesia, sains adalah ilmu yang

teratur (sistematik) yang dapat diuji atau dibuktikan kebenarannya,

  berdasarkan kebenaran atau kenyataan semata (misalnya : fisika, kimia,

Page 5: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 5/41

 

 biologi). Pendidikan sains menekankan pada pengalaman secara langsung.

Sains yang diartikan sebagai suatu cabang ilmu yang mengkaji

sekumpulan pernyataan atau faktafakta dengan cara yang sistematik dan

serasi dengan hukum

hukum umum dilandasi peradaban dunia modern.Sains merupakan suatu proses untuk mencari dan menemui suatu

kebenaran melalui pengatahuan (ilmu) dengan memahami hakikat

makhluk, untuk menerangkan hukumhukum alam. Sains memberi

  penekanan kepada sumbangan peran manusia dalam menguasai ilmu

 pengetahuan itu, terdapat dalam seluruh alam semesta.

Secara sederhana sains dapat berarti sebagai tubuh pengetahuan

(body of knowledge) yang muncul dari pengelompokkan secara sistematis

dari berbagai penemuan ilmiah sejak jaman dahulu, atau biasa disebut

sains sebagai produk. Produk yang dimaksud adalah faktafakta, prinsip-

  prinsip, modelmodel, hukumhukum alam, dan berbagai teori yang

membentuk semesta pengetahuan ilmiah yang biasa diibaratkan sebagai

  bangunan dimana berbagai hasil kegiatan sains tersusun dari berbagai

 penemuan sebelumnya. Sains juga bisa berarti suatu metoda khusus untuk 

memecahkan masalah, atau biasa disebut sains sebagai proses. Metoda

ilmiah merupakan hal yang sangat menentukan, sains sebagai proses ini

sudah terbukti ampuh memecahkan masalah ilmiah yang juga membuat

sains terus berkembang dan merevisi berbagai pengetahuan yang sudah

ada.

2.  Pengertian Ilmu Pengetahuan

Pengetahuan atau knowledge adalah hal tahu atau pemahaman

akan sesuatu yang bersifat spontan tanpa mengetahui seluk beluknya

secara mendalam. Ciri pengetahuan adalah tidak terbuka usaha bantahan

atas dasar pengamatan dan pemeriksaan. Sedangkan ilmu pengetahuan

atau  science adalah pengetahuan yang bersifat metodis, sistematis dan

logis. Metodis maksudnya pengetahuan tersebut diperoleh dengan

menggunakan cara kerja yang terperinci dan telah ditentukan sebelumnya,

metode itu dapat deduktif atau induktif. Sistematis maksudnya

Page 6: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 6/41

 

 pengetahuan tersebut merupakan suatu keseluruhan yang mandiri dari hal-

hal yang saling berhubungan sehingga dapat dipertanggungjawabkan.

Logis maksudnya proporsi-proporsi (pernyataan) yang satu dengan yang

lainnya mempunyai hubungan rasional sehingga dapat ditarik keputusan

yang rasional pula.

Ilmu pengetahuan ini menurut ahli ilmu pengetahuan Karl R aimund

Popper dalam bukunya The Logic of S cience Discovery (1959) mempunyai

ciri khas (critizable dan refutable) atas dasar pengamatan dan

  pemeriksaan, maksudnya terbuka untuk dibantah kendati mungkin akan

tetap bertahan.

Proses sistematisasi pengetahuan menjadi ilmu pengetahuan

 biasanya melalui tahap-tahap sebagai berikut :a.  Tahap perumusan pertanyaan sebaik mungkin,

 b.  Merancang hipotesis yang mendasar dan teruji,

c.  Menarik kesimpulan logis dari pengandaian-pengandaian,

d.  Merancang teknis mentes pengandaian-pengandaian,

e.  Menguji teknik itu sendiri apakah memadai dan dapat diandalkan,

f.  Tes itu sendiri dilaksanakan dan hasil-hasilnya ditafsirkan,

g.  Menilai tuntutan kebenaran yang diajukan oleh pengandaian-

 pengandaian itu serta menilai kekuatan teknik tadi.

Jadi dengan demikian, istilah ilmu pengetahuan dalam bahasa

  popular sekarang adalah sains, sementara jika sains diartikan ilmu

 pengetahuan eksakta atau ilmu-ilmu kealaman, maka sains dapat diartikan

sebagai bagian dari ilmu pengetahuan, atau dengan kata lain, kedua

  pengertian ini dapat dipersamakan atau dipertukarkan, artinya yang satu

dapat mengganti istilah yang lain.

3.  Pengertian Teknologi

Istilah teknologi berasal dari kata techne dan logia. Kata kuno

techne berarti seni kerajinan. Dari techne kemudian lahirlah perkataan

technikos yang berarti seseorang yang memiliki keterampilan tertentu.

Dengan berkembangnya keterampilan seseorang yang menjadi semakin

Page 7: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 7/41

 

tetap karena menunjukkan suatu pola, langkah, dan motode yang pasti,

keterampilan itu lalu menjadi teknik.

Sampai pada permulaan abad XX, istilah teknologi telah dipakai

secara umum dan merangkum suatu rangkaian sarana, proses, dan ide

disamping alatalat dan mesinmesin. Perluasan arti ini berjalan terus

sehingga sampai pertengahan abad ini muncul perumusan teknologi

sebagai sarana atau aktivitas yang dengannya manusia berusaha mengubah

atau menangani lingkungannya. Ini merupakan suatu pengertian yang

sangat luas karena setiap sarana perlengkapan maupun kultural tergolong

suatu teknologi.

Teknologi tidak dapat hanya dipahami sebagai benda benda

konkret saja, seperti mesin, alat, perkakas dan lain sebagainya. Seperti

terlihat dari awal katanya, teknologi adalah sebuah ilmu, yaitu ilmu untuk 

membuat suatu alat, perkakas, mesin atau bentuk  bentuk konkret lainnya

(sebagai penerapan kaidah dan prinsip prinsip ilmu pengetahuan) untuk 

memudahkan aktivitas atau pekerjaan manusia. Dengan demikian,

teknologi itu, mempunyai empat komponen utama:

a.  Pengetahuan, yaitu seperangkat gagasan bagaimana mengerjakan

sesuatu,

 b.  Tujuan, untuk apa ³sesuatu´ tersebut digunakan,

c.  Aktivitasnya harus terpola dan terorganisasi, dan

d.  Lingkungan pendukung agar aktivitas itu dapat berjalan efektif.

Beberapa definisi yang sifatnya formal menyebutkan bahwa,

teknologi adalah hasil dari pengetahuan ilmiah yang teroganisir dan

diaplikasikan secara sistematis ke dalam hal hal yang bersifat praktis.

Secara eksplisit, teknologi dianalogikan sebagai ¶hardware¶, dimana

manusia sebagai pengguna dan teknologi sebagai alat yang digunakan.

  Namun, selanjutnya perkembangan di bidang teknologi menyebutkan

  bahwa teknologi lebih dari hanya sekedar ¶hardware¶. Teknologi

merupakan ¶liveware¶  karena organisme ± organisme hidup setidaknya

 bergantung pada teknologi.

Page 8: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 8/41

 

Teknologi dianggap sebagai penerapan ilmu pengetahuan dalam

 pengertian bahwa penerapan itu menuju pada perbuatan atau perwujudan

sesuatu. Kecenderungan ini pun mempunyai suatu akibat dimana jika

teknologi dianggap sebagai penerapan ilmu pengetahuan, dalam

 perwujudan tersebut maka dengan sendirinya setiap jenis teknologi/ bagian

ilmu pengetahuan dapat ada tanpa berpasangan dengan ilmu pengetahuan

dan pengetahuan tentang teknologi perlu disertai oleh pengetahuan akan

ilmu pengetahuan yang menjadi pasangannya.

Adapun tiga macam teknologi yang sering dikemukakan oleh para

ahli, yaitu:

a.  Teknologi Tradisional

Teknologi ini mempunyai ciri-ciri bersifat padat karya(banyak menyerap tenaga kerja), menggunakan keterampilan

setempat, menggunakan alat setempat, menggunakan bahan

setempat, berdasarkan kebiasaan atau pengamatan.

 b.  Teknologi Madya

Teknologi ini mempunyai ciri-ciri padat karya, dapat

dikerjakan oleh keterampilan setempat, menggunakan alat

setempat, berdasarkan alat penelitian.

c.  Teknologi Modern.

Teknologi ini mempunyai ciri-ciri padat modal, mekanis

elektris, menggunakan bahan impor dan berdasarkan penelitian

mutakhir.

Dari segi penggunaannya, teknologi ada yang bersifat individual

dan ada pula teknologi yang bersifat kolektif. Tipe teknologi pertama

dapat kita jumpai pada obeng, tang dan sepeda. Prinsip dimana tipe

teknologi ini adalah sebagai alat atau kepanjangan tangan manusia. Tangan

kita, jelas sulit untuk mencabut paku atau menancapkan mur. Karena itu

dibuatlah obeng dan tang untuk memudahkan pekerjaan. Demikian pula

sepeda adalah alat untuk mempercepat perjalanan kita. Sedangkan

teknologi yang bersifat kolektif adalah teknologi yang dalam

 penggunaannya harus dilakukan secara bersamasama. Televisi, baru bisa

Page 9: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 9/41

 

kita nikmati setelah dikelola secara kolektif. Ada acara yang disajikan,

harus ada stasiun televisi yang menyiarkan acara tersebut. Penyusunan

acara dan penyiaran acara televisi tersebut oleh stasiun televisi sudah tentu

melibatkan banyak orang. Teknologi yang bersifat kolektif ini juga dapat

dijumpai pada pabrik   pabrik yang menghasilkan satu barang. Dalam

  proses pembuatan mobil misalnya, secanggih apa pun sebuah teknologi

yang dipergunakan harus melibatkan banyak orang. Ada sebagian orang

yang memasang bagian tertentu dan sebagian lainnya mengecat, sementara

yang lain melakukan finishing. Dengan kata lain, dalam proses teknologi

yang bersifat kolektif tersebut terkaiterat dengan soal manajemen atau

suatu sistem produksi.

Demikianlah teknologi adalah segenap keterampilan manusia

menggunakan sumber sumber daya alam untuk memecahkan masalah-

masalah yang dihadapinya dalam kehidupan. Secara lebih umum dapat

dikatakan bahwa teknologi merupakan suatu sistem penggunaan berbagai

sarana yang tersedia untuk mencapai tujuantujuan praktis yang

ditentukan.

Pengertian teknologi sebenarnya berasal dari kata Bahasa Perancis

yaitu, ³ La T eknique´ yang dapat diartikan sebagai semua proses yang

dilaksanakan dalam upaya untuk mewujudkan sesuatu yang rasional.

Dalam hal ini yang dimaksudkan dengan sesuatu tersebut dapat saja

  berupa benda atau konsep, pembatasan cara yaitu secara rasional adalah

 penting sekali dipahami.

Adapun pengertian teknologi menurut Pasal 1 ayat 2 Undang-

undang nomor 18 tahun 2002 tentang Sistem Nasional Penelitian,

Pengembangan dan Penerapan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi adalah

cara atau metode serta proses atau produk yang dihasilkan dari

 pemanfaatan berbagai disiplin ilmu pengetahuan yang menghasilkan nilai

  bagi pemenuhan kebutuhan, kelangsungan dan peningkatan mutu

kehidupan manusia.

Page 10: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 10/41

 

10

B.  Se jarah Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)

1.  Zaman Purba

Zaman ini mencakup zaman batu yang meliputi masa antar empat

 juta tahun sebelum Masehi sampai kira-kira 20.000/10.000 tahun sebelum

Masehi; dan rnasa setelah itu hingga kira-kira tahun 600 sebelum Masehi.

Pada zaman batu ditemukan bahan-bahan:

a.  Alat-alat dari batu dan tulang;

 b.  Tulang-belulang hewan;

c.  Sisa-sisa dari beberapa tanaman;

d.  Gambar dalam gua-gua;

e.  Tempat-tempat penguburan;

f.  Tulang-belulang manusia purba.

Masa 15.000 hingga 600 sebelum Masehi merupakan masa lanjutan

dari zaman batu. Pembatasan waktu yang dilakukan tidaklah merupakan

  pembatasan yang tajam, melainkan hanya kira-kira dan dimaksudkan

untuk memberikan ancar-ancar dan dasar pemikiran. Dalam sejarah pada

umumnya, dan sejarah ilmu pengetahuan pada khususnya, semua menjalar 

tanpa ada batas yang tegas, segalanya menjalar secara berkesinambungan

ke semua arah, dan hanya di sana-sini dalam arus tersebut terjelma

konsentrasi yang cukup kuat untuk dapat diperhatikan secara khusus.

Dengan adanya kemampuan menulis, peristiwa dapat segera

dicatat, sehingga kesalahan dapat diperkecil sekecil mungkin. Dengan

adanya tulisan ilmu pengetahuan dapat disampaikan oleh generasi ke

generasi. Akibat tulisan diketemukan maka kemajuan yang dicapai dalam

  jangka waktu kurang lebih 10.000 tahun ini besar sekali, jauh lebih besar 

daripada yang ditunjukan zaman batu, yang berlangsung kurang lebih dua

  juta tahun. Sebagai bukti dapat disebutkan terjelmanya kerajaan besar 

Mesir, Sumeria, Babylon, Niniveh, juga di India dan Cina.

Di samping kemampuan menulis, sejajar dengan itu dikenal

kemampuan berhitung. Seperti halnya dalam penyusunan abjad, dalam hal

kemampuan berhitung ini kita jumpai proses abstraksi terhadap suatu soal

Page 11: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 11/41

 

11

yang sama diantara soal-soal yang berbeda-beda satu dari yang lainnya.

Hasil analisis abstraksi ini adalah bilangan satu-dua-tiga, dan seterusnya,

yang kesemuanya disebut system of natural numbers. 

Kemampuan menulis, apalagi dengan abjad, dan kemampuan

menghitung dengan natural system merupakan kemajuan yang amat besar 

artinya. Tanpa diketemukan cara menulis dan berhitung, kemajuan zaman

sekarang tidak mungkin akan tercapai. Dengan kemampuan menulis dan

  berhitung sebagai landasan, timbul kemungkinan baru. Misalnya banyak 

  peristiwa dan penemuan lainnya dapat dicatat secara terus menerus,

terjadilah proses pengumpulan data dan penambahan pengetahuan, yang

 berlangsung dengan lebih cepat dari zaman sebelumnya. Diantara catatan

tersebut yang langsung berhubungan dengan ilmu pengetahuan adalahcatatan mengenai perbintangan, yang kemudian berkembang kearah

astrologi dan astronomi.

Di samping itu timbul tenggelamnya matahari, perubahan bentuk 

  bulan-yaitu dari bentuk sabit ke bentuk purnama dan kembali ke bentuk 

sabit, serta ´tahun surya´ dan ´tahun bulan´ merupakan penemuan tentang

siklus, periodisasi, dan jangka waktu, yaitu soal-soal yang ´abstrak´,

seperti halnya abjad dan natural   numbers. Berdasarkan penemuan-

 penemuan tersebut di atas disusun suatu kalender sebagai pedoman waktu

untuk mengatur klehidupan ritual, kahidupan biasa pada umumnya dan

 pekerjaan sehari-hari.

Di samping pokok-pokok tersebut dan berdasarkan pokok-pokok 

tersebut timbul sejumlah penemuan dan perkembangan lain. Misalnya

Phytagoras menemukan bahwa segitiga dengan unit tiga, empat dan lima

adalah segitiga sikusiku. Perundang-undangan raja ditulis dan bagian-

 bagian tulisan tersebut ditemukan di berbagai tempat pada zaman sekarang

ini. Juga penemuan logam, dan perdagangan tidak hanya tukar menukar 

  barang tetapi juga dengan perhitungan harga serta uang logam, dan lain

sebagainya.

Page 12: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 12/41

 

12 

2.  Zaman Yunani-Romawi

a.  Masa 600 sebelum Masehi sampai 200 sesudah Masehi

Zaman ini biasanya disebut zaman Yunani, oleh karena bangsa

Yunani memberikan corak baru pada ilmu pengetahuan yang mendasarkan

³receptive miand´, dan karena dalam masa tersbut bangsa Yunani merdeka

serta mempunyai kerajaan-kerajaan sendiri.

Setelah tahun 300 sebelum Masehi sampai kira-kira 200 Masehi,

  perkembangan ilmu pengetahuan tetap dipelihara oleh orang-orang

Yunani.

Dalam lapangan ilmu pengetahuan empiris yang berdasarkan sikap

receptive  attitude atau receptive mind, terjadi perubahan yang besar, dan

  perubahan itu dianggap sebagai dasar ilmu pengetahuan modern.Perubahan tersebut dilandaskan pada sikap atau jiwa bangsa Yunani yang

tidak dapat menerima pengalaman-pengalaman tersebut secara pasif-

reseptif, karena bangsa Yanani memiliki an  inquiring attitude, an

inquiring mind. 

Untuk menggambarkan perubahan-perubahan yang terjadi itu akan

 jelas kalau kita menelusuri sejumlah tokoh filsafat Yunani seperti Thales

(624-548 BC), Pythagoras (580-500 BC), Socrates (470-339 BC), Plato

(427-347 BC), dan Aristoteles (348-322 BC). Thales dianggap sebagai

orang pertama yang mempertanyakan dasar dari alam dan isi alam ini.

Setelah Thales muncul ahli filsafat yang bernama Pythagoras yang

 penemuannya dapat disebutkan mencakup: Hukum atau dalil Pythagoras

yaitu a2 + b2 = c2 yang berlaku bagi segitiga siku-siku dengan sisi a dan b

serta hypotenusa c, sedangkan jumlah sudut dari suatu segitiga siku-siku

sama dengan 1800.

Tokoh selanjutnya adalah Socrates yang tidak meninggalkan

tulisan karya ilmiah sendiri tetapi disusun dan ditulis oleh Plato. Socrates

mencari kebenaran dengan metode ´kebidanan´ artinya mengadakan

dialog, atau bertanya pada orang lain sampai orang lain tersebut

menemukan jawaban atas soal yang diajukan sendiri.

Page 13: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 13/41

 

13 

Sedang Plato di samping terkenal sebagai filsuf yang melahirkan

gagasan tentang dunia ´Ide´, juga memperhatikan ilmu pasti yang

melahirkan matematis menjadi dasar pemikirannya sehingga dalam

Akademinya, orang yang tidak mempelajari matemetika tidak dapat

diterima. Sejak plato pula pelajaran matematika menjadi pelajaran wajib

dalam pendidikan. Keterikatan Plato pada kesempurnaan ide dan kepastian

matematis menyebabkan dia lebih memusatkan penelitian pada cara

 berpikir daripada apa yang dapat dialami atau ditangkap oleh pancaindera

dengan kata lain dia menjadi empirisme.

Aristoteles, filsuf dan guru dari Iskandar Agung serta murid Plato,

tidak mengikuti sepenuhnya gagasan Plato. Dia dapat dikatakan tokoh

yang pertama kalinya menuliskan semua karyanya dalam bentuk buku-  buku. Dari sekian banyak bukunya yang paling penting dalam bukunya

dengan ilmu pengetahuan adalah: logika, biologi, dan metafisika.

Setelah Aristoteles masih ada sederetan tokoh filsafat dan ahli ilmu

  pengetahuan Yunani lannya. Misalnya Eukleides, seorang tokoh ilmu

  pasti. Sumbangannya yang utama adalah penyusunan ilmu ukur bidang

datar, yang sampai sekarang masih diajarkan di sekolah menengah pertama

dan sekolah lanjutan atas. Kemudian Apollonius (265-190 BC)

mempelajari potongan kerucut bidang datar, dan dengan demikian disusun

dengan sistematik antara titik, lingkaran, elips, parabola dan hiperbola.

Hukum-hukum tentang potongan itu dapat ditemukan dengan cara ilmu

ukur. Tokoh yang lebih terkenal adalah Archimedes (287-212 BC) yang

mempelajari soal-soal matematika, fisika dan mekanika serta menerapkan

 penemuannya dalam usaha menemukan alat-alat.

Aristarchus (310-230 BC) adalah orang pertama dan secara tegas

eksplisit menerangkan bahwa bumi berbentuk bulat, berputar sendiri

sambil mengelilingi matahari.

Setelah Aristarchus munculah Hipparchus (161-126 BC) yang

menolak pandangan heliosentris dan memperkuat pandangan geosentris.

Pendapatnya rnemang disertai bukti-bukti yang meyakinkan saat itu dan

semakin kokoh lagi setelah Ptolameios yang juga ahli astronomi dan

Page 14: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 14/41

 

14 

geografi menambahkan keteranganketerangan baru. Sejak Ptolameios

hampir dapat dikatakan zaman Yunani tidak ditambah tokoh-tokoh

 pengetahuan baru sampai memasuki masa kekuasaan R omawi.

 b.  Zaman Kekuasaan R omawi

Bangsa R omawi mencapai puncak kekuasaan mulai sekitar tahun

27 BC sampai pada akhirnya runtuh pada tahun 476 utuk bagian Barat dan

tahun 1453 untuk bagian Timur. Dalam masa kekuasaan R omawi itu, ilmu

  pengetahuan memang tidak maju pesat, kendati bangsa R omawi sangat

maju dalam bidang politik, militer, perdagangan, perlayaran, sistem

  pengairan, jalan raya dan tentu hukum. Ilmu hukum memang sangat

dikembangkan, tetapi ilmu pengetahuan lainnya hanya berpegang padakarya-karya Aristoteles tanpa banyak mengadakan perubahan.

Untuk beberapa abad lamanya ilmu pengetahuan tidak mengalami

kemajuan yang berarti hingga tahun 1300an dan sering dikatakan Eropa

masuk dalam masa kegelapan. Baru ketika perang salib berkecamuk maka

terjadi perubahan, dimana banyak sarjana dari R omawi Timur yang

melarikan diri ke Eropa Barat karena Istambul direbut Islam. Eropa

mamasuki zaman R enaissance, abad pertengahan.

Abad pertengahan yang terjadi antara tahun 500 hingga awal 1500

merupakan abad gelap bagi Eropa karena hampir dalam segala bidang

kehidupan mengalami kemacetan atau bahkan kemunduran. Terutama

abad ke-5 hingga abad ke-12 dalam bidang ilmu pengetahan tidak 

mengalami kemajuan.

Bagian kedua dari abad pertengahan yaitu antara abad ke-11 awal

abad 15 lebih cerah sedikit dibanding pada masa awal. Pada bagia kedua

ini berkat perang salib, ilmu pengetahuan dari dunia Islam dibawa masuk 

ke Eropa dan kemudian dikembangkan lebih lanjut di Eropa. Oleh karena

itu perlu disinggung perkembangan ilmu pengetahuan di dunia Islam, yang

kemudian disebarkan dan masuk ke Eropa. Dunia Islam banyak mewarisi

ilmu pengetahuan dan filsafat Yunani, tetapi tidak hanya mempertahankan

melainkan juga mengembangkan di dunia Arab tanpa pengaruh dunia

Page 15: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 15/41

 

15 

Yunani. Dalam bidang matematika, banyak membuat kemajuaan kendati

aljabar dan geometri masih digabungkan. Bila Alkhawarizmi berhasil

menyusun buku aljabar yang menjadi buku standar untuk beberapa abad

lamanya di Eropa, maka Omar Khayam selain ahli astronomi juga ahli

matematika dan berhasil memperluas persoalan-persoalan aljabar menjadi

empat hubungan ( tetranomial) dengan menambahkan pangkat dua yang

sebelumnya tidak diketahui. Dia juga menemukan soal matematika yang

sukar dipecahkan, yaitu bilangan A pangkat tiga ditambah bilangan B

 pangkat tiga, yang tidak mungkin sama dengan bilangan C pangkat tiga.

Sedang astronomi yang sangat dijunjung tinggi di masyarakat Islam

mengalami kemajuan lebih dari yang dicapai Ptolameios. Battani (928)

dan Biruni (973-1048) mengadakan koreksi terhadap sejumlah pandanganPtolameios, antara lain tentang garis edar bumi, harga tahap-tahap

 pergantian siang dan malam. Mereka berdua juga menetapkan garis lintang

  bumi yang membentang dari utaraselatan, serta dipastikan jarak garis

lintang satu ke yang lain selebar 56.75 mil Arab.

Di dunia Islam juga dikembangkan alkimia, kendati kebanyakan

diantara penemuannya berdasarkan percobaan yang sering mirip dengan

 percobaan trial  dan error . Percobaan-percobaan tadi didorong oleh

keinginan untuk ´membuat logam  emas´ yang sangat berharga dalam

zaman itu. Bermacam-macam bahan dicampur, dimasak dan sebagainya.

Percobaan demikian merupakan percobaan kimia, dalam bahasa Arab

disebut alkimia, dan permulaan ilmu kimia zaman modern ini. Tokoh yang

  pantas disebut di sini adalah Jabir Ibnu Hayyan (760) yang membuat

klasifikasi penting yaitu: 1) benda-benda yang mudah menguap seperti

sulpur, arsenic; 2) kumpulan benda logam dan 3) benda benda yang tidak 

masuk golongan 1 dan 2, sedangkan A1 R azi (850-925) banyak 

mengadakan pecobaan kimia yang menghasilkan proses-proses

  penyulingan, pendinginan, pelarutan, kristalisasi, penguapan dan

 perembesan.

Sedangkan bidang kedokteran sangat dikembangkan oleh Al R azi

yang dalam  Liberdede pentitiencia (latin) berhasil membedakan campak 

Page 16: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 16/41

 

16 

dari cacar, dan Ibn Sina (Avicena) (980-1037) mengarang buku C anon Of 

 Medicine yang berpengaruh besar pada ilmu kedokteran di zaman

skolastik. Dalam bukunya Comentari on the Anatomi in the Ibnu Sina

yang ditulis Ibnu Al-Nafis, dikatakan bahwa darah mengalir dari serambi

kanan jantung lewat pembuluh darah ke paru-paru dan setelah tercampur 

dengan udara lalu ke serambi kiri jantung.

Disampung Ibn Sina sebagai ahli kedokteran, dia juga ahli filsafat

yang mencoba menggabungkan ajaran Aristoteles dengan pemikiran

neoplatonisme. Ahli filsafat yang lain adalah Ibn R ushd (1126-1198)

dengan nama latin  Averoes. Dia banyak menulis komentar dan

menerjemahkan karya Aristoteles.

Di dunia Islam juga telah dikenal mekanika dan optika. Tokohmekanika adalah Ibnu Khosraw (1003-1089) dan Al Kazini yang sudah

tahu bagaimana menentukan berat jenis berbagai macam logam seperti

emas, perak dll. Sedangkan tokoh optika adalah Ibnu Al-Haitham (965-

1039) yang sudah dapat membuat cermin cembung dan cekung untuk 

 pelajari sifat-sifat pembiasan cahaya.

Penemuan-penemuan didunia Islam di atas ternyata dibawa ke

Eropa selama dan setelah perang salib, seakan menjadi bahan bakar baru

  bagi dunia ilmu pengetahuan barat yang telah kehabisan tenaga selama

abad pertengahan. Setelah berakhirnya perang salib dunia barat memasuki

zaman modern, yang dimulainya dengan zaman  Renaissance. Pada

 bagaian kedua abad pertengahan ini terjadi kemajuan pesat dalam bidang

filsafat yang tak boleh di lupakan yang kemudian terkenal dengan aliran

Thonisme. Thomas Aquinas (1225-1274) banyak mengembangkan filsafat

Aristoteles lewat karya-karya yang telah dikembangkan oleh Ibn R ushd,

disamping itu juga dia seorang ahli teologi yang terkenal antara lain

dengan buku-bukunya S umma C ontra Genties, S umma Gheotolae, dan de

unitate  intellectus, sontra after roistas, melawan pengikut-pengikut Ibn

R ushd disamping Thomas masih ada sederetan filsuf lain seperti Albertus

Agung (12051280), Yohanes Scotus (1266-1308),

Page 17: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 17/41

 

17 

3.  Zaman Modern

a.  Zaman R enaissance

Sejarah ilmu pengetahuan modern yang dimulai sejak zaman

 Renaissance. Untuk abad ini kita dapat mulai lebih dahulu dengan R oger 

Bacon (1214-1294). Ia berpendapat bahwa pengalaman menjadi landasan

utama untuk permulaan, dan merupakan ujian terakhir bagi semua

 pengetahuan dan ilmu pengetahuan. Matematika merupakan syarat mutlak 

untuk mengolah semua pengetahuan. Dengan pernyataan demikian Bacon

meninggalkan pendapat zamannya, yang biasanya hanya menganalisis cara

 pemikiran dan pertimbangan-pertimbangan.

Tokoh yang melangkah lebih maju adalah Leonardo Pisa (1170)

seorang Italia yang ahli aljabar, yang terus menerus mengadakan  penyelidikan sehingga akhirnya dapat menemukan tiga akar dari

  persamaan pangkat tiga. Ia juga memperkembangkan pemakaian angka

Arab dalam sistem desimal serta penggunaan aljabar dalam perhitungan.

Perkembangan ilmu pengetahuan mulai tampak lebih tegas dengan karya

orang-orang seperti Copernicus, Galileo, dan Johannes Keppler. Karya-

karya mereka terutama dalam lapangan astronomi, ilmu alam dan

matematika.

Copernicus (1473-1543) terkenal karena mengajukan pendapat

 bahwa bumi dan planet-planet semuanya mengelilingi matahari; matahari

menjadi pusat (prinsip heliosentris). Pendapat ini berlawanan dengan

 pendapat Hipparchus dan Ptolemaios, yang mempertahankan bumi sebagai

 pusat (prinsip geosentrisme). Pada tahun 1543 George Joachim menyusun

sebuah buku tentang prinsip heliosentrisme dengan judul  De Revotionibus

Or bium C oelestium (Tentang Perputaran Alam Semesta).

R ene Descrates (1596-1650) adalah seorang filsuf yang terkenal

dengan ucapannya C ogito ergo sum (oleh karena saya tahu saya berpikir,

maka saya ada). Desarque (1593-1662), Fermat (1601-1665) dan Pascal.

Desarque menemukan   projective geometry, sedang Fermat seperti

Descrates memperkembangkan ort hogonal system.

Page 18: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 18/41

 

18 

 b.  Abad ke-17 sampai 18 (Abad Klasik-Aufklarung)

Abad ini memang abad di mana empirisme mendapat tempat

  penting dalam sejarah ilmu pengetahuan. Para sarjana percaya bahwa

  pengetahuan itu berasal dari pengalaman, sehingga pengenalan inderawi

merupakan bentuk pengenalan yang paling jelas dan sempurna. John

Locke berpendapat bahwa mula-mula rasio manusia harus dianggap as a

white paper dan seluruh isinya berasal dari pengalaman.

Di Prancis muncul tokoh-tokoh filsuf negarawan seperti

Montesqieu dan R ousseau. Montesquieu menjadi terkenal dengan bukunya

 De I'esprit des lois (1748) yaitu perihal suasana undang-undang, dan juga

´trias politica´ yang membagi kekuasaan menjadi tiga: legislatif, eksekutif 

dan yudikatif. Sedang R ousseau, selain sebagai pendidik dengan Emile, ou I'education (1762) yang menguraikan pemikiran-pemikiran tentang

  pendidikan, juga sebagai ahli politik dan social yang dengan bukunya

C ontract social  (1762) menguraikan bahwa negara itu merupakan suatu

´kontrak sosial´: persetujuan yang dilakukan individu-individu untuk 

memungkinkan hidup bersama secara damai.

Pada tahun 1687 Isaac Newton telah mendasarkan fisika klasik 

dengan bukunya  P hilosophiae naturalis prinsipia mat hematica (ilmu

 poengetahuan alam berdasarkan prinsip matematika). Sejak saat itu ilmu

  pengetahuan berkembang pesat. Masih banyak karya Newton lainnya,

tetapi untuk keperluan ini hanya akan diajukan beberapa hal yang penting,

yang dapat digolongkan dalam bidang: 1) Teori Gravitasi; 2) Perhitungan

calculus; 3) Optika.

Gottfried Wilhelm Leibniz (1646-1716) hampir bersamaan

waktunya dengan Newton juga menemukan perhitungan calculus.

Perbedaannya dengan penemuan Newton hanya mengenai cara menyusun

notasinya; yang dipakai sampai sekarang adalah notasi Leibniz dengan

df/dx/dy. Sekitar tahun 1684, berturut-turut dipublikasikan berbagai

formula mengenai perhitungan diferensial, yang kemudian disusul dengan

 perhitungan integral.

Page 19: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 19/41

 

19 

Dalam bidang ilmu kimia muncul tokoh Joseph Black (1728-1799)

yang menemukan CO2, tetapi tidak dapat memberikan keterangan yang

 pasti tentang penemuannya itu. Mengapa perkembangan ilmu kima agak 

lamban dibandingkan dengan ilmu pengetahuan matematika, astronomi

dan fisika? Karena ilmu kimia sepenuhnya berdasarkan empiri, jadi

  berbeda dengan ketiga ilmu pengetahuan tersebut di atas. Setelah Black 

muncul Joseph Priestley (1733-1804) yang menemukan sembilan macam

hawa NO dan juga oksigen, yang antara lain dapat dihasilkan oleh

tanaman. Oksigen ini dapat ´menyegarkan´ hawa yang tidak dapat lagi

menunjang pembakaran.

Di samping tokoh-tokoh di atas masih banyak tokoh ilmu

 pengetahuan lain seperti Immanuel Kant (1724-1892), W.F. Hegel (1770-1831) yang ahli dalam bidang filsafat; Hemilton, Morgan, George Boole,

yang ahli dalam bidang logika.

c.  Abad ke-19 hingga sekarang

Selama abad ke-19 industri maju pesat di Eropa sebagai akibat

R evolusi Perancis. Kemajuan industri membwa akibat kemajuan dalam

 bidang-bidang lain seperti ekonomi, kesehatan, kesejahteraan, pendidikan,

dan tentu penyelidikan ilmu pengetahuan dalam berbagai cabang. Abad

ke-19 merupakan abad emas dalam perkembangan ilmu pengetahuan. Ilmu

 pengetahuan yang sebelumnya belum jelas kini bermunculan seperti ilmu-

ilmu sosial yang antara lain sosiologi, ekonomi, sejarah, ilmu-ilmu

kemasyarakatan, kemanusiaan, jurnalistik, dll. Sehingga akhir abad ke-19

diterbitkan   Encyclopaedia Britania yang memuat semua bidang ilmu

 pengetahuan.

Kesenjangan penerapan ilmu pengetahun dan masyarkat mulai

terasa karena cepatnya ilmu pengetahuan di satu pihak dan lambannya

 penerimaan masyarakat sebagai keseluruhan atas hasil-hasil praktis ilmu

 pengetahuan (teknologi). Akibat-akibat teknologi belum sempat dipikirkan

sementara penerapan ilmu pengetahuan dengan berbagai industri

menluncur amat cepat, itulah yang mengundang para sosiologi dan tokoh-

Page 20: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 20/41

 

20

tokoh ilmu sosial lainnya melancarkan protes-protes keras seperti Karl

Marx.

C.  Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)

di Indonesia

Seperti yang kita ketahui, teknologi kini telah merembes dalam kehidupan

kebanyakan manusia bahkan dari kalangan atas hingga menengah kebawah

sekalipun, dimana upaya tersebut merupakan cara atau jalan di dalam

mewujudkan kesejahteraan dan peningkatan harkat martabat manusia. Atas dasar 

kreatifitas akalnya, manusia mengembangkan IPTEK dalam rangka untuk 

mengolah SDA yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa, dimana dalam

  pengembangan IPTEK harus didasarkan terhadap moral dan kemanusiaan yang

adil dan beradab agar semua masyarakat mengecam IPTEK secara merata. Begitu

 juga diharapkan SDM nya bisa lebih baik lagi, apalagi banyak kemudahan yang

kita dapatkan. Namun, berbanding terbalik dengan realita yang ada karena

semakin canggih perkembangan teknologi, telah membuat masyarakat menjadi

malas yang disebabkan oleh kemudahan-kemudahan yang ada tersebut.Ambil saja

salah satu contoh perkembangan IPTEK dibidang telekomunikasi dimana zaman

dahulu handphone itu sangat langka karena harganya yang mahal berbeda dengan

sekarang harga handphone sudah sangat murah dan menjangkau lapisan

menengah ke bawah.

Disatu sisi telah terjadi perkembangan yang sangat baik sekali di aspek 

telekomunikasi, namun pelaksanaan pembangunan IPTEK masih belum merata.

Masih banyak masyarakat kurang mampu yang putus harapannya untuk 

mendapatkan pengetahuan dan teknologi tersebut. Hal itu dikarenakan tingginya

  biaya pendidikan yang harus mereka tanggung. Maka dari itu, pemerintah perlu

menyikapi dan menanggapi masalah-masalah tersebut, agar peranan IPTEK dapat

 bertujuan untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia yang ada.

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di Indonesia tertinggal

  jauh dan sangat memprihatinkan dibanding Negara-negara Eropa dan Amerika

Page 21: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 21/41

 

21

Serikat bahkan pula di Negara-negara Asia misalnya Jepang dan China. Hal ini

disebabkan karena :

1.  Masih terbatasnya orang Indonesia yang mendapat pendidikan terutama

 pendidikan tinggi.

2.  Kurangnya keinginan dari pemerintah maupun perusahaan swasta yang

ada di Indonesia untuk melakukan ahli teknologi.

3.  Tidak adanya inovasi teknologi yang berarti di dalam masyarakat

indonesia itu sendiri, ilmu pengetahuan dan teknologi di indonesia mulai

 berkembang dimana ditandai dangan adanya perguruan tinggi dan pusat-

 pusat penelitian seperti lembaga ilmu pengetahuan (LIPI) dan juga badan

 pengkajian dan penerapan teknologi (BPPT).

R ealita yang memprihatinkan itu bukan dilihat dari prestasi beberapa  bidang IPTEK yang telah di capai seperti penemuan aplikasi teknologi DNA,

 pemuan bibit padi unggul, pemuan vector medan laju percepatan gerak lempeng

teknologi, rancangan bangunan pesawat remotely pilotely piloted vehicle,

memperoleh penghargaan internasional fellowship L¶oreal-unesco for woman in

science, mendapat medali emas pada internasiaonal exhibition of invention new

techninique and peroduct memperoleh the first to nobel prize di bidang fisika

tingkat SMA, hingga temuan nutrisi baru yang disebut saputra, yang memang

semua itu perlu disyukuri. Tetapi keprihatinan itu muncul pergerakan dampak 

  perkembangan IPTEK itu memang tidak segaris lurus dangan pencipta

kesejahteraan masyarakat dalam rangka kebijakan IPTEK secara nasional,

Peradaban bangsa dan masyarakat dunia di masa depan sudah dipahami

dan disadari akan berhadapan dengan situasi serba kompleks dalam berbagai

cabang ilmu pengetahuan, sebut saja antara lain; cloning, cosmology, cryonics,

cyberneties, exobiology, genetic, engineering dan nanotechnology. Cabang-

cabang IPTEK itu telah memunculkan berbagai perkembangan yang sangat cepat

dengan implikasi yang menguntungkan bagi manusia atau sebaliknya.

Untuk mendayagunakan Iptek diperlukan nilai-nilai luhur agar dapat

dipertanggungjawabkan. R umusan 4 (empat) nilai luhur pembangunan Iptek 

 Nasional, yaitu:

Page 22: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 22/41

 

22 

1.   Accountable, penerapan IPTEK harus dapat dipertanggungjawabkan baik 

secara moral, lingkungan, finansial, bahkan dampak politis.

2.  V isionary, pembangunan IPTEK memberikan solusi strategis dan jangka

 panjang, tetapi taktis dimasa kini, tidak bersifat sektoral dan tidak hanya

memberi implikasi terbatas.

3.   Innovative, asal katanya adalah ³innovere´ yang artinya temuan baru yang

 bermanfaat. Nilai luhur pembangunan IPTEK artinya adalah berorientasi

 pada segala sesuatu yang baru, dan memberikan apresiasi tinggi terhadap

upaya untuk memproduksi inovasi baru dalam upaya inovatif untuk 

meningkatkan produktifitas.

4.   Excellence, keseluruhan tahapan pembangunan Iptek mulai dari fase

inisiasi, perencanaan, pelaksanaan, pengawasan, evaluasi, implikasi pada bangsa harus baik, yang terbaik atau berusaha menuju yang terbaik.

Pesatnya kemajuan Iptek memerlukan penguasaan, pemanfaatan, dan

kemajuan Iptek untuk memperkuat posisi daya saing Indonesia dalam kehidupan

global.

D.  Dampak Perkembangan IPTEK di Indonesia

Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) yang cukup

 pesat sekarang ini sudah menjadi realita sehari-hari, bahkan merupakan tuntutan

masyarakat yang tidak dapat ditawar lagi. Tujuan utama perkembangan IPTEK 

adalah perubahan kehidupan masa depan manusia yang lebih baik, mudah, murah,

cepat dan aman. Perkembangan IPTEK telah banyak berpengaruh bagi kehidupan

manusia pada umumnya. Misalnya dengan adanya Internet, mobil, motor. Alat-

alat industri yang serba canggih, obat-obat pertanian yang semua itu adalah hasil

 perkembangan IPTEK dan tidak dapat dipungkiri lagi bahwa sangat berpengaruh

 bagi manusia dewasa ini.

Dengah adanya internet, setiap orang di manapun kapanpun dapat

mengakses informasi di bumi belahan manapun cukup dengan duduk di depan

komputer atau alat yang dapat mengakses internet.Dengan kemudahan itu, dunia

sekarang ini sedang berubah secara revolusioner dari manual menjadi serba digital

Page 23: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 23/41

 

23 

dari bisnis yang hanya bersifat nasional kini telah berubah menjadi bisnis yang

transnasional (antar negara) sebagai akibat dari semakin cepatnya peredaran

informasi di dunia yang menuntut manusia untuk bergerak lebih cepat. Namun

demikian, internet bukanlah sarana yang sepenuhnya menguntungkan manusia, ini

karena disamping internet memberi kemaslahatan bagi manusia, internet pun

menyumbang dampak yang negatif, bahkan dampak yang dihasilkan internet tidak 

dapat dipandang remeh. Kerusakan yang disebabkannya tergolong dalam tingkat

yang serius. Sebagai contoh Teknologi informasi seperti internet sangat

menunjang setiap orang mencapai tujuan hidupnya dalam waktu singkat, namun

dampak buruk dari perkembangan ³Dunia Maya´ ini tidak dapat dihindarkan

dalam kehidupan masyarakat modern saat ini dan masa yang akan datang.

1.  Dampak Positif Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi

(IPTEK)

Dampak positif perkembangan IPTEK antara lain :

a.  Memberikan berbagai kemudahan 

Perkembangan IPTEK mampu membantu manusia dalam

 beraktifitas. Terutama yang berhubungan dengan kegiatan perindustrian

dan telekomunikasi. Namun, dampak dari perkembangan IPTEK juga

  berdampak ke berbagai hal seperti kegiatan pertanian, yang dulunya

membajak sawah dengan menggunakan alat tradisional, kini sudah

menggunakan peralatan mesin sehingga aktifitas penanaman dapat lebih

cepat di laksanakan tanpa memakan waktu yang lama dan tidak pula

terlalu membutuhkan tenaga yang banyak. Ini adalah contoh kecil efek 

  positif perkembangan IPTEK di dalam membantu aktifitas manusia

dalam kehidupan sehari-hari. 

 b.  Mempermudah meluasnya berbagai informasi 

Informasi merupakan hal yang sangat penting bagi kita, dimana

tanpa informasi kita akan serba ketinggalan, terlebih lagi ketika

  berbagai media cetak dan elektronik berkembang pesat. Hal ini

memaksa kita untuk mau tidak mau harus bisa dan selalu mendapatkan

Page 24: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 24/41

 

24 

  berbagai informasi. Pada masa dahulu, kegiatan pengiriman berita

sangat lambat, hal ini di karenakan kegiatan tersebut masih dilakukan

secara tradisional baik itu secara lisan maupun dengan menggunakan

sepucuk surat. Namun sekarang kegiatan semacam ini sudah hampir 

  punah, dimana perkembangan IPTEK telah merubah segalanya, dan

kita pun tidak perlu menunggu lama untuk mengirim atau menerima

 berita.

c.  Bertambahnya pengetahuan dan wawasan 

Komputer dahulu termasuk jenis peralatan yang sangat canggih,

dimana hanya orang-orang tertentu yang mampu membelinya apalagi

menggunakannya. Namun seiring dengan perkembangan IPTEK,  peralatan elektronik seperti komputer, internet, dan handphone (Hp)

sudah menjadi benda yang menjamur, dimana tidak hanya orang-orang

tertentu yang mampu menggunakannya, bahkan anak-anak di bawah

umurpun dapat menggunakannya. Inilah pengaruh positif 

 perkembangan IPTEK di era globalisasi terhadap ilmu pengetahuan dan

wawasan masyarakat kita.

d.  Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam perusahaan

Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi banyak 

digunakan para usahawan. Kebutuhan efisiensi waktu dan biaya

menyebabkan setiap pelaku usaha merasa perlu menerapkan teknologi

informasi dalam lingkungan kerja.

e.  Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam dunia bisnis

Dalam dunia bisnis Teknologi Informasi dan Komunikasi

dimanfaatkan untuk perdagangan secara elektronik atau dikenal sebagai

E-Commerce. E-Commerce adalah perdagangan menggunakan jaringan

komunikasi internet.

f.  Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam perbankan

Page 25: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 25/41

 

25 

Dalam dunia perbankan Teknologi Informasi dan Komunikasi

adalah diterapkannya transaksi perbankan lewat internet atau dikenal

dengan Internet Banking.

g.  Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam pendidikan.

Teknologi pembelajaran terus mengalami perkembangan seiring

  perkembangan zaman. Dalam pelaksanaan pembelajaran sehari-hari,

Teknologi Informasi dan Komunikasi sering dijumpai berupa

kombinasi teknologi audio/data, video/data, audio/video, dan internet.

Internet merupakan alat komunikasi yang murah dimana

memungkinkan terjadinya interaksi antara dua orang atau lebih.

h.  Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Kesehatan.

Sistem berbasis kartu cerdas (smart card) dapat digunakan juru

medis untuk mengetahui riwayat penyakit pasien yang datang ke rumah

sakit karena dalam kartu tersebut para juru medis dapat mengetahui

riwayat penyakit pasien. Dengan hasilnya manusia menciptakan

alatalat operasi mutakhir, bermacammacam obat, penggunaan benda

radioaktif untuk pengobatan dan mendiagnosis berbagai penyakit,

sehingga berbagai penyakit dapat dengan segera disembuhkan. Dan

dapat menurunkan angka kematian dan mortalitas. Contoh obat yang

mengandung unsure radioaktif, sangat efektif dan menyembuhkan

 penyakit TBC.

i.  Dalam bidang pertanian, peternakan, dan perikanan.

1) Mampu menciptakan alat pertanian yang maju seperti traktor, alat

  pemotong dan penanam, alat pengolah hasil pertanian, dan alat

  penyemprot hama. Dengan alat

alat tersebut diharapkan manusia

dapat menggunakan waktu dan tenaga lebih efektif dan efisien.

2) Produksi pupuk buatan dapat membantu menyuburkan tanah,

demikian juga dengan produksi pestisida dapat memungkinkan

Page 26: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 26/41

 

26 

 pemberantasan hama lebih berhasil, sehingga produksi pangan dapat

ditingkatkan.

3) Teknik teknik pemuliaan dapat meningkatkan produksi pangan.

Dengan teknik pemuliaan yang semakin canggih dapat ditemukan bibit unggul seperti jenis padi VUTW (varietas unggul tahan wereng),

kelapa hibrida, ayam ras, ayam broiler, sapi perah, dan

 bermacammacam jenis unggul lainnya.

4) Teknik mutasi buatan dapat menghasilkan buah  buahan yang besar 

serta tidak berbiji.

5) Teknologi pengolahan pasca panen, seperti pengalengan ikan,

 buah buahan, daging, dan teknik pengolahan lainnya.

6) Budidaya hewan dapat meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan

manusia.

 j.  Dalam bidang pertahanan dan keamanan

Manusia telah mampu menciptakan alat atau persenjataan yang

sangat canggih, sehingga dapat mempertahankan keamanan wilayahnya

dengan baik. Sayangnnya senjata itu digunakan secara semenamena.

2.  Dampak Negatif Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi

(IPTEK)

Selain dampak positif dari perkembangan IPTEK ada, pula dampak 

negatif yang timbul akibat perkembangan IPTEK. Dampak negatif 

tersebut antara lain :

a.  Pornografi

Anggapan yang mengatakan bahwa internet identik dengan

  pornografi memang tidak salah. Dengan kemampuan penyampaian

informasi yang dimiliki internet, pornografi pun merajalela.

 b.  Penipuan

Hal ini memang merajalela di bidang manapun. Internet pun

tidak luput dari serangan penipu.

Page 27: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 27/41

 

27 

c.  Kecanduan

Bisa membuat seseorang kecanduan terutama yang menyangkut

 pornografi dan dapat menghabiskan uang karena hanya untuk melayani

kecanduan tersebut. Jadi internet tergantung pada pemakainya

  bagaimana cara mereka dalam menggunakan teknologi itu, namun

semestinya harus ada batasan-batasan dan norma-norma yang harus

mereka pegang teguh walaupun bersentuhan dengan internet atau di

dalam dunia maya.

d.  Mempengaruhi pola berpikir 

Masyarakat Indonesia adalah masyarakat yang agresif dan  penasaran serta suka dengan hal baru. Terutama sekali dengan adanya

 berbagai perubahan pada berbagai peralatan elektronik. Namun ternyata

 perkembangan tersebut tidak hanya berdampak terhadap pola berpikir 

anak, juga berdampak terhadap pola berpikir orang dewasa dan orang

tua. Terlebih lagi setiap harinya masyarakat kita disajikan dengan

 berbagai siaran yang kurang bermanfaat dari berbagi media elektronik.

e.  Hilangnya budaya Tradisional

Dengan berdirinya berbagai gedung mewah seperti mal,

  perhotelan dll, mengakibatkan hilangnya budaya tradisional seperti

kegiatan dalam perdagangan yang dulunya lebih di kenal sebagai pasar 

tradisional kini berubah menjadi pasar modern. Begitu juga terhadap

 pergaulan anak-anak dan remaja yang sekarang sudah mengarah kepada

 pergaulan bebas.

f.  Banyak menimbulkan berbagai kerusakan

Indonesia di kenal sebagai Negara yang kaya akan sumber daya

alamnya, namun hingga akhir ini, Indonesia lebih di kenal sebagai

 Negara yang sedang berkembang dan terus berkembang entah sampai

kapan. Dan kita juga tidak mengetahui kapan istilah Negara

Page 28: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 28/41

 

28 

 berkembang tersebut berubah menjadi Negara maju. Salah satu contoh

kecil yang lebih spesifik adalah beberapa tahun yang lalu sekitar di

 bawah tahun 2004, kota pekanbaru yang terletak di propinsi R iau, lebih

di kenal sebagi kota ³Seribu Hutan´, namun dalam waktu yang relatif 

singkat, istilah seribu hutan kini telah berubah menjadi istilah yang

lebih modern, yakni kota ³Seribu R uko´ di mana dalam waktu yang

singkat, perkembangan pembangunan di kota ini amat sangat pesat.

Mulaialah berdiri berbagai kegiatan industri, Perhotelan, Mal, dan

Gedung-gedung bertingkat serta perumahan berdiri di mana-

mana.akibatnya aktifitas tradisional lumpuh, hutan gundul sehingga

  banyak menimbulkan berbagai macam bencana seperti banjir, tanah

longsor serta polusi terjadi di mana-mana. Inilah dampak yang harusditerima masyarakat kita hingga ke anak cucu.

g.   Nuklir 

Meledaknya bom di Hirosima dan Nagasaki mengakhiri perang

dunia II. Akhirnya perang untuk menghentikan kekejaman,

  penghancuran dan perusakan. Pada waktu itu banyak korban yang

  berjatuhan, tetapi tidak berhneti di situ, karena radiasi akibat senjata

nuklir masih dapat dirasakan sampai sekarang. Penyebabnya adalah

debudebu radioaktif tang berasal dari bom nuklir serta rekator-reaktor 

atom. Bahaya yang ditimbulkan adalah radiasi yang ditimbulkan oleh

sinar alpha, beta, dan gamma, serta partikel neutron lainnya hasil

  pembelahan inti. Efek yang ditimbulkan oleh radioaktif adalah

terjadinya perubahan struktur zat serta pola reaksi kimianya, sehingga

merusak sel tubuh. Bila hal ini terjadi pada gen akan menyebabkan

terjadinya mutasi gen yang berakibat kanker.

h.  Polusi

Adanya bahan polusi atau polutan dapat merusak lingkungan.

Timbulnya pencemaran tentu erat kaitaannya atau disebabkan oleh

 berbagai aktivitas manusia antara lain:

Page 29: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 29/41

 

29 

1) Kegiatankegiatan industri, dalam bentuk limbah, zatzat buangan

  berbahaya seperti logamlogam berat, zat radioaktif, air buangan

 panas, juga dalam bentuk kepulan asap, bisingan suara.

2) Kegiatan pertambangan berupa terjadinya kerusakan instalasi,kebocoran, pencemaran buangan  buangan penambangan,

 pencemaran udara, dan rusaknya lahan akibat pertambangan.

3) Kegiatan transportasi, berupa kepulan asap, naiknya suhu udara kota,

kebisingan dari kendaraan bermotor, tumpahantumpahan bahan

 bakar kendaraan bermotor terutama minyak bumi dari kapal tanker.

4) Kegiatan pertanian, terutama akibat dari residu pemakaian zatzat

kimia yang memberantas hama seperti insektisida, pestisida,

herbisida, demikian pula dengan pupuk organik.

Suatu zat dikatakan polutan bila kadarnya melebih batas normal,

 berada pada tempat yang tidak semestinya dan berada pada waktu yang

tidak tepat. Sifatsifat polutan antara lain:

1) Merusak untuk sementara, dan setelah bereaksi dengan zat

lingkungannya tidak merusak lagi;

2) Merusak setelah jangka waktu tertentu.

i.  Pencemaran Sosial dan Budaya

Kemajuan teknologi pada kotakota besar sangat berpengaruh

terhadap kehidupan di kota, kemajuan kehidupan di kotakota besar 

membawa pengaruh yang sangat cepat terhadap kehidupan di pedesaan.

Penduduk di pedesaan ingin mengikuti dan merasakan hasil kemajuan

tersebut. Hal ini dalam satu segi membawa pengaruh yang kurang baik,

yaitu penduduk pedesaan menjadi konsumtif adanya perubahan

kebudayaan yang kurang baik terhadap para muda mudinya.

Page 30: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 30/41

 

30

BAB III

PERMASALAHAN

A.  Kasus yang Diangkat

Kasus yang diangkat pada permasalahan mengenai IPTEK ini adalah

mengenai Pembobolan ATM. Beberapa tahun belakangan ini, kasus pembobolan

ATM mulai marak terjadi di Indonesia.

B. TKP (Tempat Ke jadian Peristiwa)

Kasus pembobolan ATM marak terjadi di Indonesia, diantaranya pernah

terjadi di :

1.  ATM Bank BR I unit Sumberejo, Bojonegoro, Jawa Timur, pada Selasa 21

Juni 2011

2.  ATM BNI di mini market Alfa Midi di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta

Barat pada Minggu 2 Januari 20011

3.  ATM BNI dan Bank Mandiri di Swalayan Maju Bersama, Jalan Tritura,

Medan pada Senin 22 Februari 2010

4.  ATM BNI di Bali

5.  ATM Bank BCA di Jalan Bogor Baru, Kota Bogor pada R abu, 26 mei

2010

6.  ATM BNI di Jalan Meruyung, Limo, Depok. Pada Senin 18 Mei 2009

C.  Faktor-faktor Penyebab Maraknya Ter jadi Pembobolan

ATM 

1. Ada acara televisi yang menayangkan cara pembobolan

Pada 22 Desember 2009, TV swasta yaitu TV One dan Metro TV

menayangkan peragaan tata cara membobol ATM dengan menampilkan

Page 31: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 31/41

 

31

narasumber yang mengaku sebagai ahli forensik teknologi informasi.

 Narasumber itu memperagakan bagaimana cara membobol ATM termasuk 

menunjukkan alat yang dipakai untuk kejahatan itu. Maksud dari

  penayangan itu adalah untuk memberikan informasi edukatif agar pihak 

  bank bisa mencegah terjadinya pembobolan bank dengan menggunakan

modus tersebut. Namun ada dampak lain dari ditayangkannya acara

tersebut. Peragaan pembobolan tersebut memungkinkan pelaku kejahatan

meniru cara-cara yang diperagakan melalui acara televisi.

2.  Keamanan yang tidak ter jamin

Banyak ATM yang tidak dilengkapi dengan sistem keamanan yang

memadai sehingga dengan mudah dimanfaatkan pelaku kejahatan.Beberapa ATM yang telah menjadi korban pembobolan ternyata tidak 

dilengkapi dengan kamera CCTV.

D.  Modus yang Digunakan untuk Pembobolan

Ada berbagai macam modus yang digunakan oleh pelaku dalam kasus

 pembobolan ATM ini. Modus-modus yang digunakan diantaranya adalah :

1. Dengan mengangk ut langsung mesin ATM

Cara ini merupakan cara yang paling sederhana yang dilakukan

oleh pelaku. Pelaku langsung saja merusak mesin ATM dan kemudian

mengangkutnya dengan mobil.

2. Dengan membobol card rider anti vandal (tempat memasukkan kartu 

ATM pada mesin) 

Modus ini dilakukan oleh pelaku dengan cara membobol card rider 

anti vandal. Setelah membobol card rider, tersangka menempelkan plastik 

mika bening di belakangnya dan mengelemnya supaya tidak lepas. Setelah

itu, tersangka memasang kembali tempat kartu itu ke mesin ATM. Mereka

kemudian mengawasi korban yang masuk ke ruang ATM. Setelah korban

Page 32: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 32/41

 

32 

melakukan transaksi, dipastikan kartu tidak bisa keluar karena terganjal

mika. Tersangka yang kesulitan mengambil kartu, menelepon ke sebuah

nomor keluhan palsu yang sebelumnya ditempelkan komplotan itu di

ruang ATM. Saat korban menelepon nomor itu, komplotan itu merayu

korban agar menyebutkan nomor PIN kartu ATM dengan alasan kartu

akan diblokir. Usai korban keluar dari ruang ATM, komplotan masuk dan

mencungkil card rider untuk mengambil kartunya. Setelah alat itu

dipasangkan kembali, kartu ATM korban dimasukkan dengan memencet

PIN yang sudah diketahui tersangka dari korban.

3. Dengan mematikan mesin ATM pada saat melak ukan penarikan uang

Modus ini dilakukan pelaku saat pelaku mengambil uang di ATM.Awalnya pelaku melakukan penarikan uang biasa. Namun ketika uang

keluar, pelaku langsung mematikan mesin ATM dengan menekan tombol

  power ATM yang berada di atas mesin tersebut. Sebelumnya, pelaku

terlebih dahulu merusak rangka dari mesin ATM itu.

Dengan mematikan ATM, saldo rekening pelaku tidak berkurang karena

mesin tidak sempat memproses data penarikannya. Jadi uangnya sudah

keluar namun saldonya belum berkurang. Dan tindakan ini dilakukan

 berulang-ulang kali.

4. Dengan menggunakan keypad palsu 

Cara ini dilakukan pelaku dengan memasang keypad   palsu di

  bawah keypad asli untuk mengopi data nasabah. Setelah data terkopi,

  pelaku mengambil keypad   palsu tersebut dan menggunakan data yang

diperoleh untuk mengambil isi rekening nasabah.

5.  Dengan menggunakan metode  skimming 

Cara ini merupakan cara yang paling canggih. Disini pelaku

mencuri data digital kartu ATM nasabah dengan  skimmer yang terpasang

di mesin ATM. Kemudian untuk mencuri nomor PIN nasabah, pelaku

menggunakan bantuan kamera pengintai yang terpasang di dalam ruang

Page 33: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 33/41

 

33 

ATM atau dengan mengintip langsung ketika nasabah mengetik nomor 

PIN. Pelaku kemudian menyalin data ke kartu palsu dan selanjutnya

menguras tabungan nasabah.

Contoh skimmer bisa dilhat di bawah ini:

Ini skimmer tipe lama, ukurannya masih besar 

Ini cara pasangnya. Biasanya dicari yang warnanya sama agar orang tidak 

curiga

Ini skimmer tipe baru, gampang dibawa karena kecil dan

 pasangnya juga mudah. Alat skimmer ini bisa membaca dan memindahkan

semua informasi dari kartu yang dimasukkan ke dalam ATM. Cara

memindahkannya dibutuhkan alat yang namanya card cloning dan kartu

  blank (kosong). Tipe baru alat card cloning bisa dipasang ke komputer 

Page 34: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 34/41

 

34 

lewat USB. Cara kerjanya hampir sama seperti kita copy CD / DVD di

komputer.

Contoh salah satu alat Card Cloning, kartu blank, alat skimmer dan

CD software instalasi.

Cara penjahat mengetahui nomor PIN nasabah adalah dengan

memasang kamera CCTV kecil di dekat ATM. Fungsinya adalah melihat

ketika calon korban memasukkan nomor PIN. Bentuk kamera juga bisa

 banyak jenis dan cara pasangnya juga disesuaikan dengan letak ATM.

Ini cara kuno, kamera diletakkan di dalam sebuah box tempat

  brosur bank, dimana box ditempelkan ke tembok (biasanya bagian kiri).

Tentunya teknik ini tidak bisa dipasang ke semua tempat ATM karena

kondisinya kadang tidak cocok.

Page 35: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 35/41

 

35 

Ini cara lebih baru dimana kamera dipasang langsung di bagian atas

ATM. Jadi Anda ketik nomor PIN langsung kelihatan dengan jelas.

Kamera juga bisa langsung diakses di komputer lewat media bluetooth.

Ini contoh kamera kecil (tanpa box yang dibuat khusus) yang bisa

dipakai untuk mencuri atau melihat PIN.

Data yang ada di skimmer nantinya akan dicocokkan sendiri secara

manual oleh penjahat ATM sesuai waktu pengambilan yang dilakukan

oleh korban. Jadi biasanya pada kartu blank atau secarik kertas, mereka

langsung tulis nomor PIN supaya tidak salah atau lupa. Kartu juga diberi

tanda atau nomor supaya tidak tertukar dengan yang lainnya karena

kadang korban bisa banyak dengan kartu ATM dan nomor PIN yang

otomatis berbeda.

E. Solusi untuk Menanggulangi Masalah

Kejadian pembobolan ATM mulai marak terjadi beberapa tahun terakhir 

ini. Hal ini sangat meresahkan masyarakat. Karena bagaimana pun bank adalah

tempat yang paling aman untuk menyimpan uang dibandingkan dengan

menyimpan uang di rumah. Namun jika kasus pembobolan ATM ini terus terjadi,

maka menyimpan uang di bank bukan menjadi tempat yang aman lagi. Oleh

karena itu, kasus ini harus segera ditanggulangi.

Ada beberapa cara yang dirasa dapat mencegah terjadinya pembobolan

ATM, cara-cara tersebut diantaranya :

1.  Menggunakan Alat Sensor Gerak Beralarm

Page 36: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 36/41

 

36 

Ada Mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam

(MIPA) Universitas Gadjah Mada yang telah menciptakan alat yang bisa

mendeteksi adanya kejahatan yang terkait dengan mesin Anjung Tunai

Mandiri (ATM). Alatnya berukuran 10x10 cm . Alat tersebut dimasukkan

dalam mesin ATM. Alat tersebut dilengkapi dengan sensor jarak dan

sensor infra merah. Sensor jarak, bisa mendeteksi adanya perubahan posisi

mesin. Mesin bergeser 1 cm saja, alarm akan menyala dan sekaligus

mengirim pesan ke petugas keamanan yang berada di titik yang cukup jauh

dari mesin. Alat ini bisa mencegah terjadinya tindakan pembobolan bank.

2.  Menggunakan Sistem Sidik Jari

Dengan sistem sidik jari dimungkinkan pembobolan ATM sulitdilakukan karena sistem tersebut lebih canggih. Sistem sidik jari sudah

  banyak digunakan di negara-negara maju seperti Amerika. Alat berupa

  penanda sidik jari tersebut terpisah dengan mesin ATM. Alat ini dinilai

lebih aman karena dalam proses transaksi diperlukan identitas pemilik 

ATM melalui sidik jari.

3.  Menambahkan keypad protector 

 K eypad protector dibutuhkan untuk mencegah kamera tersembunyi

maupun orang untuk mengintip PIN yang diketik oleh pengguna ATM.

Selain itu, keypad protector   juga bertujuan untuk mencegah pemasangan

keypad  palsu oleh pelaku.

4.  Pemasangan alat anti  skimmer 

Salah satu ciri sebuah alat  skimmer  telah ditempelkan adalah bila

Anda tidak melihat cahaya berpendar LED ketika Anda memasukkan kartu

ke mesin ATM. Bisa jadi lampu LED tidak terlihat berpendar karena

tertutupi oleh  skimmer . Jadi lebih baik dilakukan pemasangan alat anti

skimmer untuk mencegah terjadinya pembobolan ATM.

Page 37: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 37/41

 

37 

F. Saran Bagi Pemerintah dan Masyarakat

1.  Saran untuk pemerintah

Pemerintah seharusnya bisa lebih melakukan tindakan nyata dalam

menghadapi kasus ini. Jangan hanya diserahkan kepada pihak bank dan

  pihak kepolisian saja. Saat ini, banyak alat yang dapat digunakan untuk 

mencegah terjadinya pembobolan ATM, salah satunya adalah mesin

sensor gerak beralarm yang diciptakan oleh mahasiswa UGM. Namun

hingga saat ini, belum ada pihak baik pihak pemerintah maupun pihak 

  bank yang tertarik untuk menggunakan alat tersebut. Seharusnya pihak 

 pemerintah mempelopori untuk menggunakan alat tersebut. Alat tersebut

dirasa cukup efektif untuk mencegah terjadinya pembobolan. Terlebih lagi

alat tersebut merupakan hasil karya anak bangsa. Pemerintah seharusnya

lebih menghargai hasil karya anak bangsa sehingga semuanya menjadi

 bersemangat untuk menciptakan karya-karya lain yang berguna bagi kita.

2.  Saran untuk aparat keamanan

Sebenarnya pihak aparat keamanan terutama polisi telah berupaya

untuk menanggulangi masalah pembobolan ATM ini. Pihak polisi pun

sempat meminta agar melakukan pengamanan swakarsa (pamswakarsa)

 pada tiap unit ATM. Polri juga menawarkan solusi untuk mengganti sistem

PIN yang selama ini digunakan dengan sistem sidik jari (finger print).

  Namun hingga kini semua itu baru menjadi wacana saja. Belum ada

realisasi nyata mengenai usulan-usulan tersebut. Maka disarankan kepada

aparat keamanan untuk lebih merealisasikan usulan-usulan yang ada dan

lebih memperketat lagi penjagaan pada unit-unit ATM. Jangan hanya

setelah terjadi kasus, baru ada penjagaan. Setelah beberapa bulan

kemudian, penjagaan tidak diperketat kembali. Aparat harus bisa bersiapsiaga selalu demi kesejahteraan masyarakat.

3.  Saran untuk pihak bank 

Sejak tahun 2010 Bank Indonesia telah mengupayakan untuk 

memakai chip di dalam kartu ATM. Dengan memakai chip, maka

Page 38: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 38/41

 

38 

keamanan akan lebih terjamin karena kartu ATM akan sulit untuk 

diduplikasi. Namun hingga kini, belum ada informasi kembali dari pihak 

  bank untuk kelanjutan mengenai kartu ATM yang menggunakan chip

tersebut. Jadi sekarang rencana kartu ATM menggunakan chip itu terlihat

terlupakan begitu saja, seharusnya ada tindak lanjut dari bank mengenai

rencana ini.

Selain itu, pihak bank pun harus mengecek CCTV di dalam ATM,

minimal setiap minggu di cek monitornya dan alat perekamnya, jangan

sampai CCTV yang seharusnya menyorot wajah, tetapi malah melenceng

mengarah ke yang lain. Jika CCTV selalu mengarah ke wajah, pada saat

terjadi pembobolan CCTV akan merekam pelaku. Hal ini akan sangat

membantu pihak kepolisian untuk melacak pelakunya.

4.  Saran untuk masyarakat

Masyarakat harus bisa lebih berhati-hati dalam menggunakan

ATM. Ada beberapa cara untuk mengatasi penjahat ATM supaya tidak 

menjadi korban :

a.  Tutuplah tangan kanan Anda dengan tangan, dan rapatkan badan

Anda ke layar supaya orang di belakang tidak bisa melihat nomor 

PIN Anda

 b.  Ambilah uang di ATM yang ada di dalam atau samping bank atau

tempat keramaian

c.  Sebaiknya hindari mengambil uang di malam hari di ATM

(terutama yang tidak terjaga oleh Satpam)

d.  Simpanlah uang anda di beberapa rekening atau tabungan yang

 berbeda jadi kalau nasib apes tidak semuanya terkuras

e.  Perhatikan kondisi ATM ketika mengambil, apakah ada ciri-ciri

  pemasangan alat skimmer atau kamera, kalau Anda curiga,

sebaiknya batalkan pengambilan

f.  Bila kartu Anda tidak keluar setelah pengambilan uang di ATM,

laporkan saat itu juga ke bank Anda untuk blokir kartu. Sebaiknya

catat nomor telepon pengaduan bank di ponsel Anda mulai

Page 39: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 39/41

 

39 

sekarang. Karena ada modus penjahat ATM yang bisa membuat

kartu ATM Anda tidak keluar, kemudian mengurasnya sesudah itu.

g.  nomor PIN Anda itu adalah hal terpenting yang mesti Anda jaga,

karena kunci sebenarnya untuk bisa akses rekening Anda adalah

nomor PIN tersebut. Jadi ketika Anda memasukkan nomor PIN,

 jangan sampai bisa terlihat bahkan oleh Anda sendiri. Hafalkan saja

  posisi keypad dan tutup dengan tangan, buku, kain atau apapun

supaya jangan sampai terlihat. Nomor PIN juga harus Anda jaga

  jangan sampai ketahuan kalau ketika Anda telepon dan ditanya

oleh CS Bank atau ditelepon oleh orang yang tidak dikenal dengan

modus undian berhadiah (biasanya yang diminta no PIN phone

  banking). Ketika Anda belanja menggunakan kartu debit jugaketika memasukkan nomor PIN jangan sampai terlihat. Pokoknya

nomor PIN hanya boleh Anda yang tahu sendiri saja.

h.  Lakukan teknik ³TEMETA´

Ada sebuah teknik yang dapat dilakukan pada setiap kali

memasukkan PIN di ATM, teknik ini bernama ³TEMETA´ (teknik 

mengecoh mata) yang terinspirasi dari cara memasukkan password 

di komputer. Caranya adalah membuat seolah-olah kita menekan

tombol PIN, namun sebenarnya tidak ditekan. Contohnya begini,

misalnya PIN ATM kita adalah 131217 artinya secara normal jari

kita akan menekan 6 kali tombol, yaitu angka 1, 3, 1, 2, 1, 7.

Dengan menggunakan temeta, kita bisa menyelipkan 2 tombol

 palsu yang seolah-olah kita tekan, misalnya 1, 3, 5, 1, 2, 1, 9, 7.

Perhatikan ada angka 5 dan 9, kedua angka ini bukanlah bagian

dari nomor pin kita, namun harus seolah-olah ditekan (disentuh

halus tanpa ditekan) dan satu hal lagi yang terpenting kita harus

menekannya secara cepat dan tepat sehingga mata atau hidden cam

  bisa dikecoh, lebih baik lagi jika saat mempraktekkan cara ini

tombol-tombol PIN dan monitor ATM kita tutupi oleh tubuh kita.

Page 40: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 40/41

 

40

BAB IV PENUTUP

A.  Kesimpulan

Dengan memperhatikan perkembangan dan kemajuan zaman, dengan

sendirinya pemanfaatan dan penguasaan IPTEK mutlak diperlukan untuk 

mencapai kesejahteraan bangsa. Visi dan misi IPTEK dirumuskan sebagai

  panduan untuk mengoptimalkan setiap sumber daya IPTEK yang dimiliki oleh

 bangsa Indonesia

Kemajuan teknologi adalah sesuatu yang tidak bisa kita hindari dalam

kehidupan ini, karena kemajuan teknologi akan berjalan sesuai dengan kemajuan

ilmu pengetahuan. Perkembangan teknologi memang sangat diperlukan. Setiap

inovasi diciptakan untuk memberikan manfaat positif bagi kehidupan manusia.

Memberikan banyak kemudahan, serta sebagai cara baru dalam melakukan

aktifitas manusia. Khusus dalam bidang teknologi masyarakat sudah menikmati

  banyak manfaat yang dibawa oleh inovasi-inovasi yang telah dihasilkan dalam

dekade terakhir ini. Namun manusia tidak bisa menipu diri sendiri akan

kenyataan bahwa teknologi mendatangkan berbagai efek negatif bagi manusia.

Perkembangan teknologi informasi yang semakin pesat dewasa ini patut

disyukuri sebagai hasil budaya manusia modern. Seyogyanya kemajuan teknologimenolong kehidupan masyarakat yang semakin kompleks. Namun kemajuan

teknologi membawa dampak buruk dalam kehidupan masyarakat berupa

kejahatan mayantara sehingga harus diantisipasi dengan tersedianya perangkat

hukum atau undang-undang yang tepat. Dampak buruk teknologi yang

disalahgunakan oleh orang-orang tidak bertanggungjawab menjadi masalah

hukum pidana dan harus segera ditanggulangi melalui sarana penal yang dapat

dilakukan oleh penegak hukum kepolisian. Sayangnya, perangkat undang-undang

  belum tersedia sebagai sarana penal dalam menanggulanginya.

  Namun perkembangan teknologi digital tidak akan dapat dihentikan oleh

siapapun, karena telah menjadi ³kebutuhan pokok´ manusia modern yang

cenderung pada kemajuan dengan mempermudah kehidupan masyarakat melalui

komunikasi dan memperoleh informasi baru. Dampak buruk teknologi menjadi

Page 41: Bab I-IV

5/13/2018 Bab I-IV - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/bab-i-iv-55a75218cc09b 41/41

 

41

  pekerjaan rumah bersama yang merupakan sisi gelap dari perkembangan

teknologi yang harus ditanggulangi. Mengingat kemajuan teknologi telah

merambah ke pelosok dunia, termasuk kepedesaan di Indonesia, maka dampak 

  buruk teknologi yang menjadi kejahatan mayantara pada masa depan harus

ditanggulangi dengan lebih hati-hati, baik melalui sarana penal maupun non penal

agar tidak menjadi masalah kejahatan besar bagi bangsa dan negara yang

mengalami krisis ekonomi.

B.  Saran

Saran singkat dari penulis untuk materi yang dijelaskan dalam makalah ini

mengenai keterkaitan antara manusia dengan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi

(IPTEK) adalah:

1.  Dengan berkembangnya IPTEK, setiap negara perlu meningkatkan

kembali pengawasan terhadap penggunaan teknologi yang berkembang di

masyarakatnya.

2.  Menghindari pemanfaatan IPTEK secara berlebihan tanpa diiringi usaha

untuk mengembangkan atau menciptakan teknologi yang baru, karena hal

ini dapat mengarahkan ke perilaku konsumtif.

3.  Perlu adanya suatu sosialisasi mengenai pemanfaatan IPTEK yang baik 

dan benar dan dampak positif dan negatif yang dapat ditimbulkan dari

teknologi.

4.  Para orang tua seyogyanya melakukan pengawasan terhadap penggunaan

teknologi terutama pada anak-anak dan memberikan penyuluhan dini

terhadap dampak positif dan negatif dari penggunaan IPTEK.

Demikian saran singkat dari penulis, semoga saran ini bisa memberikan

nilai positif bagi pembaca. Amin.