Aset Kemitraan Dengan Pihak Ketiga

5
ASET KEMITRAAN DENGAN PIHAK KETIGA Kemitraan adalah perjanjian antara dua pihak atau lebih yang mempunyai komitmen untuk melaksanakan kegiatan yang dikendalikan bersama dengan menggunakan aset dan/atau hak usaha yang dimiliki. Dokumen sumber yang dapat digunakan untuk membukukan kemitraan dengan pihak ketiga dapat berbentuk kontrak kerjasama dengan pihak ketiga yang bersangkutan. Bentuk kemitraan tersebut antara lain berupa Bangun, Kelola, Serah (BKS) dan Bangun, Serah, Kelola (BSK). A. Bangun, Kelola, Serah (BKS) Bangun, Kelola, Serah adalah suatu bentuk kerjasama berupa pemanfaatan aset Pemerintah oleh pihak ketiga/investor, dengan cara pihak ketiga/investor tersebut mendirikan bangunan dan/atau sarana lain berikut fasilitasnya serta mendayagunakannya dalam jangka waktu tertentu, untuk kemudian menyerahkan kembali bangunan dan atau sarana lain berikut fasilitasnya kepada Pemerintah setelah berakhirnya jangka waktu yang disepakat (masa konsesi). Dalam perjanjian ini pencatatannya dilakukan terpisah oleh masing-masing pihak. Pada akhir masa konsesi ini, penyerahan aset oleh pihak ketiga/investor kepada Pemerintah sebagai pemilik aset, biasanya tidak disertai dengan pembayaran oleh . Kalaupun disertai pembayaran oleh pemerintah, pembayaran tersebut dalam jumlah yang sangat rendah. Penyerahan dan pembayaran aset BKS ini harus diatur dalam perjanjian/kontrak kerjasama. BKS dicatat sebesar nilai aset yang diserahkan oleh Pemerintah kepada pihak ketiga/investor untuk membangun aset BKS tersebut. Aset yang berada dalam BKS ini disajikan terpisah dari Aset Tetap.

description

ASET KEMITRAAN DENGAN PIHAK KETIG

Transcript of Aset Kemitraan Dengan Pihak Ketiga

Page 1: Aset Kemitraan Dengan Pihak Ketiga

ASET KEMITRAAN DENGAN PIHAK KETIGA

Kemitraan adalah perjanjian antara dua pihak atau lebih yang mempunyai komitmen untuk

melaksanakan kegiatan yang dikendalikan bersama dengan menggunakan aset dan/atau hak usaha yang

dimiliki. Dokumen sumber yang dapat digunakan untuk membukukan kemitraan dengan pihak ketiga

dapat berbentuk kontrak kerjasama dengan pihak ketiga yang bersangkutan. Bentuk kemitraan tersebut

antara lain berupa Bangun, Kelola, Serah (BKS) dan Bangun, Serah, Kelola (BSK).

A. Bangun, Kelola, Serah (BKS)

Bangun, Kelola, Serah adalah suatu bentuk kerjasama berupa pemanfaatan aset Pemerintah oleh pihak

ketiga/investor, dengan cara pihak ketiga/investor tersebut mendirikan bangunan dan/atau sarana lain

berikut fasilitasnya serta mendayagunakannya dalam jangka waktu tertentu, untuk kemudian

menyerahkan kembali bangunan dan atau sarana lain berikut fasilitasnya kepada Pemerintah setelah

berakhirnya jangka waktu yang disepakat (masa konsesi). Dalam perjanjian ini pencatatannya dilakukan

terpisah oleh masing-masing pihak.

Pada akhir masa konsesi ini, penyerahan aset oleh pihak ketiga/investor kepada Pemerintah sebagai

pemilik aset, biasanya tidak disertai dengan pembayaran oleh . Kalaupun disertai pembayaran oleh

pemerintah, pembayaran tersebut dalam jumlah yang sangat rendah. Penyerahan dan pembayaran aset

BKS ini harus diatur dalam perjanjian/kontrak kerjasama.

BKS dicatat sebesar nilai aset yang diserahkan oleh Pemerintah kepada pihak ketiga/investor untuk

membangun aset BKS tersebut. Aset yang berada dalam BKS ini disajikan terpisah dari Aset Tetap.

B. Bangun, Serah, Kelola (BSK)

Bangun, Serah, Kelola (BSK) adalah pemanfaatan aset Pemerintah oleh pihak ketiga/investor, dengan

cara pihak ketiga/investor tersebut mendirikan bangunan dan/atau sarana lain berikut fasilitasnya

kemudian menyerahkan aset yang dibangun tersebut kepada Pemerintah untuk dikelola sesuai dengan

tujuan pembangunan aset tersebut. Penyerahan aset oleh pihak ketiga/investor kepada Pemerintah

disertai dengan kewajiban Pemerintah untuk melakukan pembayaran kepada pihak ketiga/investor.

Pembayaran oleh Pemerintah ini dapat juga dilakukan secara bagi hasil.

Page 2: Aset Kemitraan Dengan Pihak Ketiga

BSK dicatat sebesar nilai perolehan aset yang dibangun yaitu sebesar nilai aset yang diserahkan

Pemerintah ditambah dengan jumlah aset yang dikeluarkan oleh pihak ketiga/investor untuk

membangun aset tersebut.

1. Pengakuan

a. Aset Kerjasama/Kemitraan diakui pada saat terjadi perjanjian kerjasama/ kemitraan, yaitu dengan

perubahan klasifikasi aset dari aset tetap menjadi aset kerjasama/kemitraan.

b. Aset Kerjasama/Kemitraan berupa Gedung dan/atau sarana berikut fasilitasnya, dalam rangka kerja

sama BSK, diakui pada saat pengadaan/pembangunan Gedung dan/atau Sarana berikut fasilitasnya

selesai dan siap digunakan untuk digunakan/dioperasikan.

c. Dalam rangka kerja sama pola BSK/BTO, harus diakui adanya Utang Kemitraan dengan Pihak Ketiga,

yaitu sebesar nilai aset yang dibangun oleh mitra dan telah diserahkan kepada Pemerintah pada saat

proses pembangunan selesai.

d. Setelah masa perjanjian kerjasama berakhir, aset kerjasama/kemitraan harus diaudit oleh aparat

pengawas fungsional sebelum diserahkan kepada Pengelola Barang dan/atau Pengguna Barang.

e. Penyerahan kembali objek kerjasama beserta fasilitasnya kepada Pengelola Barang dilaksanakan

setelah berakhirnya perjanjian dituangkan dalam berita acara serah terima barang.

f. Setelah masa pemanfaatan berakhir, tanah serta bangunan dan fasilitas hasil kerjasama/ kemitraan

ditetapkan status penggunaannya oleh Pengelola Barang.

g. Klasifikasi aset hasil kerjasama/kemitraan berubah dari “Aset Lainnya” menjadi “Aset Tetap” sesuai

jenisnya setelah berakhirnya perjanjian dan telah ditetapkan status penggunaannya oleh Pengelola

Barang.

2. Pengukuran

a. Aset yang diserahkan oleh Pemerintah untuk diusahakan dalam perjanjian kerjasama/kemitraan

harus dicatat sebagai aset kerjasama/kemitraan sebesar nilai bersih yang tercatat pada saat

perjanjian atau nilai wajar pada saat perjanjian, dipilih yang paling objektif atau paling berdaya uji.

b. Dana yang ditanamkan Pemerintah dalam Kerjasama/Kemitraan dicatat sebagai penyertaan

Kerjasama/Kemitraan. Di sisi lain, investor mencatat dana yang diterima ini sebagai kewajiban.

Page 3: Aset Kemitraan Dengan Pihak Ketiga

c. Aset hasil kerjasama yang telah diserahkan kepada pemerintah setelah berakhirnya perjanjian dan

telah ditetapkan status penggunaannya, dicatat sebesar nilai bersih yang tercatat atau sebesar nilai

wajar pada saat aset tersebut diserahkan, dipilih yang paling objektif atau paling berdaya uji.

3. Penyajian Dan Pengungkapan

a. Aset kerjasama/kemitraan disajikan dalam neraca sebagai aset lainnya.

b. Dalam hal sebagian dari luas aset kemitraan (tanah dan atau gedung/bangunan), sesuai perjanjian,

digunakan untuk kegiatan operasional K/L, harus diungkapkan dalam CaLK.

c. Aset kerjasama/kemitraan selain tanah harus harus dilakukan penyusutan selama masa kerja sama.

d. Masa penyusutan aset kemitraan dalam rangka KSP melanjutkan masa penyusutan aset sebelum

direklasifikasi menjadi aset kemitraan.

e. Masa penyusutan aset kemitraan dalam rangka BSK adalah selama masa kerjasama.

f. Sehubungan dengan Perjanjian Kerjasama/Kemitraan, pengungkapan berikut harus dibuat :

1). Pihak-pihak yang terkait dalam perjanjian;

2). Hak dan kewajiban masing-masing pihak dalam perjanjian;

3). Ketentuan tentang perubahan perjanjian apabila ada;

4). Kententuan mengenai penyerahan aset kerjasama/kemitraan kepada pemerintah pada saat

berakhirnya masa kerjasama;

5). Ketentuan tentang kontribusi tetap yang harus dibayar/disetor mitra kerjasama ke Rekening Kas

Negara

6). Penghitungan atau penentuan hak bagi pendapatan/hasil kerjasama;

g. Sehubungan dengan pengungkapan yang lazim untuk aset, pengungkapan berikut harus dibuat untuk

aset kerjasama/kemitraan:

1). Klasifikasi aset yang membentuk aset kerjasama

2). Penentuan biaya perolehan aset kerjasama/kemitraan

3). Penentuan depresiasi/penyusutan aset kerjasama/kemitraan.

h. Setelah aset diserahkan dan ditetapkan penggunaannya, aset hasil kerjasama disajikan dalam neraca

dalam klasifikasi aset tetap.