4 Hal Dalam Presentasi

12
4 HAL DALAM PRESENTASI yang mesti kita sadari dari awal sampai akhir

description

anda yang ingin mempresentasikan slide, perhatikan beberapa hal yang membuat presentasi anda menjadi menarik di mata audiens

Transcript of 4 Hal Dalam Presentasi

Page 1: 4 Hal Dalam Presentasi

4 HAL DALAM PRESENTASI

yang mesti kita sadari dari awal sampai akhir

Page 2: 4 Hal Dalam Presentasi
Page 3: 4 Hal Dalam Presentasi

1. Ide/Gagasan

Apa yang anda sampaikan? Apa yang anda tawarkan? Apa yang anda mau? Apa yang anda ingin orang memahaminya? Apa yang anda ingin orang mengetahuinya?

Anda bisa menyiapkan gagasan anda dalam kerangka SPQR (Situation, Problem, Question,

Response)

Page 4: 4 Hal Dalam Presentasi

2. Presenter

Anda harus hadir saat itu juga. Jangan ngumpet di balik laptop! Anda adalah pusat perhatian semua orang! Nyatakan diri anda, tunjukkan bahwa anda

memang pantas jadi pusat perhatian…

Presentasi sebenarnya hanyalah merupakan 3 aktivitas:

MATA, SUARA, TUBUH

NGGAK PEDE? IKUTI 6 LANGKAH INI!

Page 5: 4 Hal Dalam Presentasi

3. Audience/Penonton

Mereka memperhatikan anda! Mereka menunggu sesuatu yang hebat! Mereka orang, bukan patung atau pohonan! Libatkan mereka, dan menyatulah! Tatap mereka, karena mereka menatap

anda!

Tidak ada orang lain di hadapan anda, kecuali mereka yang selalu menatap

kemanapun anda bergerak

Page 6: 4 Hal Dalam Presentasi

4. Alat presentasi

Biasakan memakai program presentasi Latihan berkreasi agar terbiasa Program presentasi adalah media tekstual dan

juga visual, beda banget dengan WORD!!! Jangan terlalu banyak kreasi, karena malah

bisa bikin presentasi anda gagal, atau bahkan membuat audience tersiksa berlama-lama bersama anda.

Bagaimana Presentasi (Powerpoint) yang menyiksa audience? Silakan klik

PAPER DOSA2 PRESENTASI

Page 7: 4 Hal Dalam Presentasi

6 LANGKAH BIKIN KAMU PEDE1. Saat anda diperkenalkan, tersenyumlah dan pandang sekilas

semua hadirin, lalu kepada orang yang memperkenalkan anda. Jangan menunduk malu. Berbanggalah!

2. Mulailah perlahan-lahan, dengan punggung dan dagu tegak. Lalu percepat secara bertahap sampai batas normal anda. >< ngebut! Benjut!

3. Bukalah presentasi dengan mengatakan secara sungguh-sungguh, sesuatu seperti“saya berbahagia berada di sini”“saya gembira bisa bicara di hadapan anda sekalian”“yang ingin saya kemukakan adalah ....”

Page 8: 4 Hal Dalam Presentasi

6 LANGKAH BIKIN KAMU PEDE4. Akui pada diri sendiri bahwa anda menguasai topik yang

akan anda sampaikan. Afirmasi sangat efektif membantu anda untuk merasa positif dan PeDe. “Aku pasti bisa” “Ini harus jadi presentasiku yg TOP BGT!

5. Rapi Berpakaian. Jangan dandan yg aneh2 buat orang lain.6. Yg terpenting, hiasi wajah anda dengan SMILE! Senyum akan

membuat anda merasa positif dan nyaman. Senyum itu menularkan kebaikan, kebaikan melancarkan urusan!

“Senyum adalah lengkungan kecil yang bisa meluruskan masalah besar”

Page 9: 4 Hal Dalam Presentasi

KONTAK MATA YANG EFEKTIFOrang berbicara lebih banyak menggunakan mata mereka ketimbang suara. Jagalah kontak mata anda dengan audience. Jika anda berbicara dengan lebih dari satu orang, tataplah mata mereka satu persatu (boleh juga scope). Fokus pada mata mereka, tapi jangan mengamati.Ada situasi dimana anda menghentikan kontak mata, yaitu ketika anda berpikir mengenai kata-kata yang akan anda gunakan selanjutnya.

Page 10: 4 Hal Dalam Presentasi

ATUR SUARA ANDA

Suara anda akan terdengar lebih persuasif jika tidak terlalu tinggi, terlalu cepat, atau terlalu lirih. Aturlah regulasi suara dan napas anda.Tariklah napas dalam-dalam dan perlahan. Biarkan suara anda keluar dari dalam tubuh ketimbang keluar dari tenggorokan anda. Atur ritme dan tekanan. Jangan datar, ngebosenin!

Page 11: 4 Hal Dalam Presentasi

BAHASA TUBUH YG PERSUASIFWajah anda, gerakan tangan, posisi kaki, dan postur tubuh akan menyumbangkan efek ide anda kepada pendengar. Ekspresikan diri anda sewajarnya. Jika anda merasa rileks, cerminan diri akan muncul secara alami. Jangan tegang, mengerutkan dahi, apalagi mematung (nanti dipahat lo!)Tampilkan bahwa diri anda dalam kondisi prima. Jika duduk, tegaklah, jangan bersandar. Jangan berdiri pada satu posisi. Bergeraklah!

Page 12: 4 Hal Dalam Presentasi