1. (Lufiana, Mitra, Zakir, Sandra, Oni)

Post on 24-Dec-2015

20 views 5 download

description

tugas sekolah

Transcript of 1. (Lufiana, Mitra, Zakir, Sandra, Oni)

PENGGOLONGAN OBAT

1 OBAT JANTUNG DAN PEMBULUH DARAH

1. KARDIAKA

Kardiaka adalah obat-obat yang secara langsung dapat memulihkan fungsi otot jantung yang terganggu ke keadaan normal.

Contoh :

* glikosida jantung

* milrinon

* vasodilator koroner

* beta-bloker

* antiaritmika

2. ANTIHIPERTENSI

Antihipertensi adalah obat untuk menurunkan tekanan darah tinggi.Hipertensi adalah suatu keadaan medis dimana terjadi peningkatan tekanan darah melebihi normal.

Contoh :

*diuretik tiazid

*loop diuretik

*antiadrenergik sentral

*antiadrenergik perifer

*bloker pintu masuk kalsium

3. VASODILATOR

Vasodilator adalah obat digunakan untuk mengobati kondisi seperti hipertensi,dimana pasien memiliki tekanan darah tinggi yang tidak normal,serta angina dan gagal jantung kongestif,dimana mempertahankan tekanan darah mengurangi risiko pasien mengembangkan masalah jantung lainnya.

Contoh :

*isoxsuprine

*flunarizine

*citicoline

*buflomedil

*nimodipin

4. DIURETIK

Diuretik adalah obat yang memungkinkan ginjal untuk mengekskresikan urine lebih banyak,yang pada gilirannya membantu menghilangkan kelebihan cairan dari tubuh.

Contoh :

*diuretik osmotik

*inhibitor karbonik anhidrase

*loop diuretik

*tiazid

*diuretik hemat kalium

5. HEMATINIK

Hematinik adalah obat yang digunakan untuk menstimulasi atau memperbaiki proses pembentukan sel-sel darah merah.

Contoh :

*hidroksikobalamin

*sianokobalamin

*asam folat

*anti anemia hipokromik

*anti anemia megaloblastik

6. HEMOSTATIK atau OKSITOSIK

Hemostatik atau oksitosik adalah zat atau obat yang digunakan untuk menghentikan pendarahan.Oksitosik adalah obat yang merangsang kontraksi uterus.

Contoh obat hemostatik :

*aprotinin

*ethamsylate

*carbazochrome

*asam traneksamat

*absorbable haemostatics

Contoh obat oksitosik :

*oksitosin

*ergonovin

*metilergonovin

*prostaglandin semisintetik

*syntocinon

7. ANTITROMBOTIK

Antitrombotik adalah obat yang menghambat agregrasi tombosit sehingga menyebabkan terhambatnya pembentukan thrombus yang terutama sering ditemukan pada sistem arteri.

Contoh :

*aspirin

*sulfipirazon

*tiklopidin

*dipiridamol

*dekstran

8. ANTIHIPERLIPIDEMIK

Antihiperlipidemik adalah golongan obat yang digunakan untuk menurunkan kadar lipida darah yang melebihi ambang batas normal.

Contoh :

*niasin

*derivat asam fibrat

*resin pengikat asam empedu

*probukol

*inhibitor HMG-CoA ( Hidroksimetilglutaril koenzim A ) reduktas

2 OBAT GANGGUAN SISTEM PENCERNAAN

Obat gangguan sistem pencernaan adalah obat yang bekerja pada sistem gas.

1. ANTASIDA

Antasida adalah basa basa lemah yang digunakan untuk menetralisir kelebihan asam lambung yang menyebabkan timbulnya sakit maag.

Contoh :

*aluminium hidroksida

*magnesium karbonat

*magnesium hidroksida

*maknesium trisilikat

*kalsium karbonat

2. DIGESTIVA

Digestiva adalah obat yang digunakan untuk membantu proses pencernaan lambung – usus terutama pada keadaan dipensiensi zat pembantu pencernaan.

Contoh :

*bromealin

*tankretin

*pepsin

*ox-bile

*temulawak

3. ANTIDIARE

Antidiare adalah obat yang digunakan untuk mengobati penyakit yang disebabkan oleh bakteri,kuman,virus,cacing atau keracunan makanan.

Contoh :

*adsorben

*antimotilitas

*pelindung

*adringen

*passmolitik

4. PENCAHAR

Pencahar adalah obat-obat yang dapat mempercepat peristaltik usus sehingga mempermudah BAB.

Contoh :

*bisakodil

*magnesium sulfat

*tylose

*natrium fosfat

*paraffin cair

5. ANTISPASMODIK

Antispasmodik adalah obat yang digunakan untuk mengatasi kejang pada saluran cerna yang mungkin disebabkan diare,gastritis,tukak pepti dan sebagainya.

Contoh :

*atropin sulfat

*papaverin HCI

*mebeverine HCI

*cisaprid

*pramiverin HCI

6. KOLAGOGA

Kolagoga adalah zat atau obat yang digunakan sebagai peluruh atau penghancur batu empedu.

Contoh :

*asam kenodeoksikolat

*asam ursodeoksikolat

*asam kenat

7. PROTEKTOR HATI

Protektor hati adalah obat yang digunakan sebagai vitamin tambahan untuk meringankan,mengurangi bahkan melindungi gangguan fungsi hati.

Contoh :

*curcuma rhizoma domestika

*curcuma xanthorrizae

*sylimarin

*mekonin

3 ANTIHISTAMIN

Antihistamin adalah zat yang mampu mencegah penglepasan atau kerja histamin.

Contoh :

*loratadina

*prometazina

*famotidina

*ciproxifan

*tioperamida

4 BIOREGULATOR

Bioregulator adalah katalisator yang bekerja terhadap proses-proses dari suatu sistem kehidupan,dapat juga disebut biokatalisator.

ENZIM

Enzim adalah biomolekul yang berupa protein yang berfungsi sebagai katalis (senyawa yang mempercepat proses reaksi tanpa habis bereaksi) dalam suatu reaksi kimia organik.

Contoh

*enzim enzim pankreas dan pepsin

*bromelin

*papase

*streptokinase dan streptodornase

*fibrinolisin

VITAMIN

Vitamin adalah suatu senyawa organik yang dalam jumlah sangat kecil dibutuhkan oleh tubuh untuk memelihara fungsi dan metabolisme normal.

ELEMEN SPURA

Elemen spora adalah zat anorganik yang dalam jumlah kecil bersifat essensial bagi banyak proses metabolisme dalam tubuh.

Contoh :

*kalium klorida

*natrium klorida

*kalsium

*seng sulfat

*fluorida fluor

HORMON

Hormon adalah zat kimiawi yang dihasilkan oleh kelenjer endokrin,langsung masuk ke dalam aliran darah dan berpengaruh sangat spesifik terhadap organ tertentu untuk dapat berfungsi secara normal.

OBAT KONTRASEPSI

Dengan bertambahnya jumlah penduduk dunia dan terbatasnya pangan,banyak negara menyadari pentingnya pembatasan kelahiran,terutama negara berkembang seperti indonesia yang tengah berupaya mengentaskan kemiskinan dan keterbelakangan.

Contoh :

*KB

5 ANOREKSANSIA

Andireksansia adalah zat-zat penekan nafsu makan yang digunakan untuk menunjang terapi kegemukan dan obesitas.

Contoh :

*fenfluramin

*mazindol

6 HIV AIDS

HIV adalah suatu firus yang dapat menyebabkanpenyakit AIDS.

AIDS adalah berbagai gejala dan infeksi yang terkait dengan menurunnya sistem kekebalan tubuh.

7 IMUNOMODULATOR,VAKSIN DAN SERUM

Imunomodulator adalah agen yang memengaruhi respon imunitas.

Vaksin adalah bahan anti genik yang digunakan untuk menghasilkan kekebalan aktif terhadap suatu penyakit sehingga dapat mencegah atau mengurangi pengaruh infeksi oleh organisme alami atau “ liar”.

Serum adalah bagian dari plasma yang didalamnya terlarut dalam berbagai macam protein.

8 SISTEM SARAF OTONOM

Obat saraf otonom adalah obat yang dapat mempengaruhi penerusan impuls dalam sistem saraf otonom dengan jalan mengganggu sintesa,penimbunan,pembebasan,atau penguraian neurotransmiter atau mempengaruhi kerjanya atau reseptor khusus.

1. SISTEM SARAF SIMPATIS

Mempunyai efek eksitasi antara lain melonggarkan saluran pernafasan dan meningkatkan aliran darah ke ekstremitas.

2. SISTEM SARAF PARASIMPATIS

Mempunyai efek inhibisi misalnya melambatkan denyut jantung.

Contoh obat saraf otonom :

*agonis kolinergik

*antagonis koligernik

*agonis adrenergik

*antagonis adrenergik

9 OBAT SISTEM PENAFASAN

Obat yang bekerja dan mempengaruhi sistem pernafasan.

1. ASMA BRONKHIAL

Adalah suatu penyakit peradangan steril kronis yang bercirikan serangan sesak nafas akut secara berkala,mudah tersengal sengal,disertai batuk dan hipersekresi dahak.

2. BRONCHITIS KRONIS

Peradangan saluran nafas kronis ditandai dengan batuk berdahak minimal tiga bulan dalam setahun,sekurang-kurangnya dua tahun berturut-turut dan bukan disebabkan oleh penyakit lain.

3. EMFISEMA PARU

Pelebaran gelembung-gelembung paru disertai kerusakan dindingnya sehingga beberapa gelembung paru menjadi satu.

Contoh obat saluran pernafasan adalah ambroksol,bromheksin,minyak angin,metaproterenol dan deksamethason.

10 OBAT ANESTESI YANG MENGUAP

Anestesi yang menguao (volatile anesthetic)mempunyai 3 sifat dasar yang sama yaitu berbentuk cairan pada suhu kamar,mempunyai sifat anestetik kuat pada kadar rendah dan relatif mudah larut dalam lemak, darah dan jaringan.

Contoh obat anestetik yang menguap yaitu :

1. Eter2. Halotan