PENYUSUNAN DRAFT PEDOMAN TEKNIS PENGUSULAN ...

75
PENYUSUNAN DRAFT PEDOMAN TEKNIS PENGUSULAN PROGRAM KOMPETENSI PENDIDIK DAN TENAGA KEPENDIDIKAN TERBARU MELALUI LAMAN KOMPETENSI.SUMBERDAYA.KEMDIKBUD.GO.ID DI DIREKTORAT SUMBER DAYA Laporan Aktualisasi Nilai-Nilai Dasar CPNS Di Bidang Program Kompetensi Direktorat Sumber Daya Ditjen Dikti Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil Golongan II Disusun oleh Nama : Muhamad Sidik Ghazali NIP : 198703222019031007 Jabatan : Pengolah Data Unit Kerja : Direktorat Sumber Daya Angkatan/kelompok : 37/1 No Presensi : 24 Mentor : Firman Rudiansyah, S.Kom., M. M. Coach : Drs. Suyono, M.Pd. PUSAT PENDIDIKAN DAN PELATIHAN PEGAWAI KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN 2020

Transcript of PENYUSUNAN DRAFT PEDOMAN TEKNIS PENGUSULAN ...

PENYUSUNAN DRAFT PEDOMAN TEKNIS PENGUSULAN PROGRAM KOMPETENSI PENDIDIK DAN TENAGA

KEPENDIDIKAN TERBARU MELALUI LAMAN KOMPETENSI.SUMBERDAYA.KEMDIKBUD.GO.ID

DI DIREKTORAT SUMBER DAYA

Laporan Aktualisasi Nilai-Nilai Dasar CPNS Di Bidang Program Kompetensi

Direktorat Sumber Daya Ditjen Dikti

Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil Golongan II

Disusun oleh

Nama : Muhamad Sidik Ghazali NIP : 198703222019031007 Jabatan : Pengolah Data

Unit Kerja : Direktorat Sumber Daya Angkatan/kelompok : 37/1 No Presensi : 24 Mentor : Firman Rudiansyah, S.Kom., M. M.

Coach : Drs. Suyono, M.Pd.

PUSAT PENDIDIKAN DAN PELATIHAN PEGAWAI

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN 2020

i

LEMBAR PENGESAHAN

LAPORAN AKTUALISASI

Judul : Penyusunan Draft Pedoman Teknis Pengusulan Program

Kompetensi Pendidik dan Tenaga Kependidikan melalui

Laman kompetensi.sumberdaya.kemdikbud.go.id

di Direktorat Sumber Daya

Nama : Muhamad Sidik Ghazali

NIP : 198703222019031007

Angkatan : 37

No. Presensi : 24

Jabatan : Pengolah Data

Unit Kerja : Direktorat Sumber Daya

Jakarta, 24 November 2020

Penguji/Narasumber,

Nur Amrizal, S.Pd., M. Pd. NIP 198403282010121006

Coach

Drs. Suyono, M.Pd. NIP 196002051981031007

Mentor

Firman Rudiansyah, S.Kom., M.M. NIP 198503272009121003

ii

KATA PENGANTAR

Alhamdulillah segala puji syukur kehadirat ALLAH SWT, karena atas

berkat dan rahmat-Nya lah, Laporan Aktualisasi dengan judul “Penyusunan

Draft Pedoman Teknis Pengusulan Program Kompetensi Pendidik dan

Tenaga Kependidikan melalui Laman kompetensi. sumberdaya.

kemdikbud.go.id di Direktorat Sumber Daya” pada Program Pelatihan Dasar

CPNS Angkatan XXXVII Tahun 2020 yang diselenggarakan oleh Pusat

Pendidikan dan Pelatihan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

(Pusdiklat Kemendikbud) dengan metode Distance Learning (Pembelajaran

Jarak Jauh) ini dapat diselesaikan penulis tepat pada waktunya. Laporan

Aktualisasi ini disusun sesuai dengan tugas dan fungsi saya sebagai

Pelaksana Subkoordinator Kompetensi Pendidik, Koordinator Jabatan

Fungsional Kompetensi Pendidik dan Tenaga Kependidikan, Direktorat

Sumber Daya, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi. Pada kesempatan yang

berbahagia ini izinkan penulis menyampaikan ucapan terima kasih yang tak

terhingga kepada orang-orang yang telah membantu dalam penyelesaian

Proyek Perubahan ini. Antara lain adalah:

1. Bapak Dr. Mohammad Sofwan Effendi, M.Ed., selaku Direktur Sumber

Daya, yang telah memberikan izin kepada penulis untuk mengikuti Latsar

angkatan XXXVII Tahun 2020 dan selalu memberikan motivasi semangat

yang positif baik secara administrasi maupun non administrasi sehingga

dalam menyelesaikan Laporan Aktualisasi ini tidak mengalami kendala.

2. Ibu Amurwani Dwi L., S.Sos., M.Hum., yang telah memberikan

kesempatan kepada penulis untuk mengikuti Latsar angkatan XXXVII

Tahun 2020.

3. Bapak Mulyono, S.H., M.M., selaku Koordinator Jabatan Fungsional

Kompetensi Pendidik dan Tenaga Kependidikan yang telah memberikan

kesempatan kepada penulis untuk mengikuti Latsar angkatan XXXVII

Tahun 2020.

4. Bapak Firman Rudiansyah, S.Kom., M.M., selaku Subkoordinator

Kompetensi Pendidik sekaligus mentor dalam Laporan Aktualisasi ini,

iii

yang telah memberikan motivasi, saran, bimbingan dan dukungan,

sehingga implementasi laa aktualisasi ini dapat berjalan dengan lancar.

5. Bapak Drs. Suyono, M.Pd., selaku coach, yang telah membimbing dan

memberikan kritik, saran dan masukan dalam proses penyusunan

Laporan Aktualisasi ini.

6. Bapak Nur Amrizal, S.Pd., sebagai narasumber sekaligus penguji yang

akan memberikan masukan dan saran pada Laporan Aktualisasi.

7. Seluruh rekan-rekan Koordinator Jabatan Fungsional Pendidik dan

Tenaga Kependidikan yang sudah sangat kooperatif dalam memberikan

dukungan, kerjasama dan upaya serta waktunya sehingga penyusunan

Laporan Aktualisasi ini dapat berjalan lancar dengan hasil seperti yang

diharapkan.

8. Seluruh Widyaiswara dan Satuan Tugas (Satgas) dan Panitia pada Pusat

Pendidikan dan Pelatihan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan atas

ilmu, pengetahuan dan arahannya yang sangat membantu penulis dalam

menyusun Laporan Aktualisasi.

9. Rekan-rekan seperjuangan peserta Latsar CPNS Angkatan XXXVII Tahun

2020 Pusdiklat Kemdikbud atas kerjasama, kebersamaan dan rasa

kekeluargaan yang tercipta selama diklat berlangsung.

Penulis menyadari bahwa masih banyak kekurangan dalam Laporan

Aktualisasi ini, oleh karena itu, segala kritik, saran dan masukan yang

membangun masih sangat diharapkan.

Jakarta, November 2020

Penulis,

Muhamad Sidik Ghazali

iv

DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN .................................................................................... i

Penguji/Narasumber, ........................................................................................... i

KATA PENGANTAR ............................................................................................ii

DAFTAR ISI ........................................................................................................ iv

DAFTAR TABEL.................................................................................................. v

BAB I PENDAHULUAN....................................................................................... 1

A. Latar Belakang ........................................................................................... 1

B. Tujuan Aktualisasi...................................................................................... 3

BAB II PELAKSANAAN AKTUALISASI ............................................................. 5

A. Analisis Dampak Isu Jika Tidak Diselesaikan .......................................... 5

B. Laporan Aktualisasi ................................................................................... 9

BAB III PENUTUP ............................................................................................. 28

A. Simpulan .................................................................................................. 28

B. Saran ........................................................................................................ 29

DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................... 30

v

DAFTAR TABEL

Tabel 1. Laporan Aktualisasi ........................................................................ 10

Tabel 2. Pelaksanaan Kegiatan ..................................................................... 20

Tabel 3. Hambatan dan Solusi Pelaksanaan Aktualisasi .......................... 27

vi

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Output dan Bukti Fisik Kegiatan Menganalisis substansi aplikasi

program kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru................. 27

Lampiran 2 Output dan Bukti Fisik Kegiatan menyusun draft pedoman awal

aplikasi laman kompetensi................................................................................ 30

Lampiran 3 Output dan Bukti Fisik Kegiatan Validasi konten pedoman

aplikasi program kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru .. 32

Lampiran 4 Output dan Bukti Fisik Menyempurnakan draft pedoman teknis

aplikasi program kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru ... 34

Lampiran 5 Output dan Bukti Fisik kegiatan Melakukan uji keterbacaan

publik draft pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik dan

Tenaga Kependidikan terbaru .......................................................................... 36

Lampiran 6 Formulir Pengendalian Aktualisasi oleh Mentor ......................... 42

Lampiran 7 Output Utama Laporan Aktualisasi.............................................. 60

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Indonesia merupakan suatu bangsa dan negara yang besar baik dari

sisi sumber daya alam maupun sumber daya manusia. Oleh karena itu,

diperlukan tata kelola negara yang baik, efektif dan efisien demi terwujudnya

tujuan nasional bangsa Indonesia yang tertuang dalam UUD 1945. Tujuan

nasional tersebut antara lain membentuk suatu pemerintahan Negara

Republik Indonesia yang melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh

tumpah darah Indonesia, memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan

kehidupan bangsa, dan ikut melaksanakan ketertiban dunia yang

berlandaskan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial.

Salah satu unsur yang memiliki peran strategis dalam rangka

mewujudkan tujuan nasional adalah Pegawai Negeri Sipil (PNS). PNS

memiliki fungsi sebagai pelaksana kebijakan publik, pelayan publik dan

perekat serta pemersatu bangsa. Oleh karena itu diperlukan sosok ASN yang

akuntabel, nasionalis, beretika, berkomitmen mutu dan anti terhadap korupsi

sehingga mampu secara profesional melaksanakan tugas dan tanggung

jawabnya secara efektif, efisien dan kompeten.

Berdasarkan undang-undang nomor 5 tahun 2014 tentang perubahan

Pegawai Negeri Sipil (PNS) menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN), seorang

Aparatur Sipil Negara diharuskan memiliki integritas, profesional, sikap netral

dan bebas dari intervensi politik, bersih dari praktik korupsi, kolusi dan

nepotisme, serta mampu menyelenggarakan pelayanan publik bagi

masyarakat dan mampu menjalankan peran sebagai unsur perekat persatuan

dan kesatuan bangsa berdasarkan pancasila dan Undang-undang Dasar

Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Harapan baru yang diinginkan dalam

perubahan PNS menjadi ASN adalah untuk mengembangkan kompetensi

mulai dari segi kemampuan, pengetahuan hingga sikap dan perilaku yang

sesuai dengan tuntutan tugas dan jabatan yang diemban.

2

Pendidikan dan Pelatihan Dasar untuk calon ASN juga diatur dalam

Peraturan Pemerintah Nomor 11 tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai

Negeri Sipil menyebutkan bahwa calon ASN yang dalam masa percobaan

harus melalui proses pendidikan dan pelatihan. Kemudian dikuatkan dengan

PerLAN Nomor 12 tahun 2018 Pelatihan dasar CPNS bertujuan untuk

mengembangkan kompetensi CPNS secara terintegrasi dan lebih

mengaktualisasikan nilai-nilai dasar PNS dan dan peran PNS di unit kerja

masing-masing. Terdapat 4 (empat) agenda dalam pelatihan dasar ini, yaitu

Agenda I membahas Sikap dan Perilaku Bela Negara yang mencakup

Wawasan Kebangsaan dan Nilai-Nilai Bela Negara, Analisis Isu Kontemporer

dan Kesiapsiagaan Bela Negara. Agenda II yaitu Nilai-Nilai Dasar PNS yang

disingkat ANEKA yang terdiri dari Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik,

Komitmen Mutu dan Anti Korupsi. Agenda III yaitu Kedudukan dan Peran PNS

dalam NKRI yang terdiri dari Whole of Government (WoG), Manajemen ASN,

dan Pelayanan Publik. Agenda IV terakhir ialah Habituasi, jadi keempat

agenda tersebut bertujuan untuk membentuk “PNS profesional yang

berkarakter sebagai pelayan masyarakat”.

Berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik

Indonesia Nomor 45 tahun 2019 tentang Organisasi dan Tata Kerja

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, terdapat Direktorat Jenderal

Pendidikan Tinggi yang bertugas menyelenggarakan perumusan dan

pelaksanaan kebijakan di bidang pendidikan tinggi akademik. Salah satu

masalah yang dialami penulis ialah Belum adanya pedoman teknis aplikasi

pengusulan program Kompetensi Pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru

pada laman http://kompetensi.sumberdaya.kemdikbud.go.id dikarenakan ada

beberapa pembaharuan dan pengembangan laman portal tersebut dengan

tujuan laman tersebut bisa melayani masyarakat khususnya dosen dan tenaga

kependidikan dalam mendapatkan program peningkatan

kompetensinya. Latar belakang inilah yang mendasari penulis untuk

menyusun draft pedoman teknis aplikasi terbaru sehingga diharapakan

pedoman tersebut bisa memudahkan dosen/tendik untuk menggunakan

aplikasi tersebut.

3

Laporan aktualisasi ini sebagai tindak lanjut dari Rancangan Aktualisasi

yang telah dibuat, maka penulis telah menyelesaikan penyusunan draft

pedoman teknis pengusulan program kompetensi pendidik dan tenaga

kependidikan terbaru melalui laman kompetensi.sumberdaya.kemdikbud.go.id

di direktorat sumber daya dengan 5 kegiatan, yaitu (1) Menganalisis substansi

aplikasi program kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru, (2)

Menyusun draft pedoman aplikasi program kompetensi pendidik dan Tenaga

Kependidikan terbaru, (3) Validasi konten pedoman aplikasi program

kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru, (4) Menyempurnakan

draft pedoman teknis pedoman aplikasi program kompetensi pendidik dan

Tenaga Kependidikan terbaru, (5) Melakukan uji keterbacaan publik draft

pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik dan Tenaga

Kependidikan terbaru

B. Tujuan Aktualisasi

Kegiatan Aktualisasi dilakukan pada masa habituasi yang dilaksanakan

sejak tanggal 12 Oktober 2020 s.d. 20 November 2020 pada unit kerja penulis

yaitu Subkoordinator Kompetensi Pendidik, Koordinator Jabatan Fungsional

Pendidik dan Tenaga Kependidikan, Direktorat Sumber Daya, Direktorat

Jenderal Pendidikan Tinggi. Pada masa habituasi, penulis melaksanakan

kegiatan aktualisasi dengan menerapkan teori nilai-nilai dasar ASN setiap hari,

dan berulang-ulang dalam setiap kegiatan agar penulis mempunyai karakter

yang lebih bertanggung jawab dan professional dalam melayani masyarakat.

Nilai-nilai dasar ASN tersebut ialah ANEKA yang merupakan singkatan dari

Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi .

Penulis sudah mempunyai pengalaman 10 tahun bekerja di perusahaan

swasta, dan sejujurnya dari sekolah penulis selalu mempunyai cita-cita untuk

mengabdi kepada bangsa Indonesia, penulis merasa hidupnya ingin

mempunyai dampak untuk orang banyak. Dan teori ANEKA ini melengkapi

wawasan penulis bagaimana penerapan nilai-nilai yang terkandung atau nilai

yang harus ada dalam setiap kegiatan sehari-hari sebagai ASN yang berguna

bagi Bangsa. Dalam pelaksanaan kegiatan aktualisasi ini penulis berusaha

4

mencoba memahami peran penulis dalam Negara Kesatuan Republik

Indonesia. Teori agenda II yang meliputi Manajemen ASN, Pelayanan Publik

dan Whole of Government menjadi wawasan tambahan penulis untuk

mewujudkan visi misi dan penguatan nilai-nilai dari institusi penulis yaitu

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Semua nilai-nilai diatas penulis

sudah rencanakan dalam Rancangan Aktualisasi yang telah dibawakan pada

seminar Rancangan Aktualisasi tanggal 08 Oktober 2020. Dari narasi diatas,

tujuan aktualisasi ini adalah.

1. Menyelesaikan isu belum adanya pedoman teknis aplikasi pengusulan

program Kompetensi Pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru pada

laman http://kompetensi.sumberdaya.kemdikbud.go.id dengan cara

menyusun draft pedoman teknis pengusulan program kompetensi pendidik

dan tenaga kependidikan terbaru.

2. Dalam habituasi menerapkan nilai ANEKA dalam setiap kegiatan untuk

membentuk ASN yg bertanggung jawab dan berkarakter dalam melayani

masyarakat.

3. Gagasan penyusunan draft pedoman teknis pengusulan program

kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan terbaru bermanfaat untuk

penulis diri sendiri dan untuk organisasi. Manfaat untuk diri sendiri yaitu

membuat penulis lebih memahami tentang cara pendaftaran/pengusulan

program kompetensi pendidik atau tenaga kependidikan, sedangkan untuk

organisasi ialah mempercepat proses bisnis pendaftaran/pengusulan

program kompetensi, dan salah satu unsur penting pelayanan publik yaitu

kepuasan kepada dosen/tendik dalam hal kemudahan pelayanan.

5

BAB II

PELAKSANAAN AKTUALISASI

A. Analisis Dampak Isu Jika Tidak Diselesaikan

Mengikuti salah satu Misi Presiden 2020-2024 ialah “Peningkatan

Kualitas Manusia Indonesia”, merupakan salah satu tugas utama Kementerian

Pendidikan dan Kebudayaan khususnya Direktorat Jenderal Pendidikan

Tinggi (Ditjen Dikti) untuk berperan besar dalam hal perumusan kebijakan

bidang pendidikan tinggi. Meskipun di Periode 2020-2024 Ditjen Dikti tidak

menaungi pendidikan vokasi/profesi, tapi Ditjen Dikti tidak mengurangi

keseriusan dalam membangun sumber daya manusia. Direktorat Sumber

Daya, dibawah Ditjen Dikti, mempunyai Koordinator Jabatan Fungsional yang

bertugas untuk meningkatkan Kompetensi Pendidik dan Tenaga

Kependidikan.

Peran, tugas, dan tanggung jawab Pendidik atau dosen sangat penting

dalam mewujudkan tujuan pendidikan nasional, yaitu mencerdaskan

kehidupan bangsa, meningkatkan kualitas manusia Indonesia, yang meliputi

kualitas iman/takwa, akhlak mulia, dan penguasaan ilmu pengetahuan,

teknologi, dan seni, serta mewujudkan masyarakat Indonesia yang maju, adil,

makmur, dan beradab. Untuk melaksanakan fungsi, peran, dan kedudukan

yang sangat strategis tersebut, diperlukan dosen yang profesional. Tugas

utama dosen adalah melaksanakan Tridharma Perguruan Tinggi yang meliputi

pendidikan, penelitian, dan pengabdian terhadap masyarakat.

Begitu pula tugas dari Tenaga Kependidikan atau disingkat tendik.

Istilah tendik akan selalu disandingkan dengan pendidik, karena derajatnya

sama dengan pendidik dan perannya pun sama pentingnya dalam

mewujudkan tujuan pendidikan nasional. Sehingga Kementerian Pendidikan

Kebudayaan akan selalu memperhatikan dalam peningkatan kompetensi

tendik, sehingga pendidik dan tendik akan saling mendukung satu sama lain

dalam peningkatan kualitas SDM atau mahasiswa Indonesia.

6

Sedemikian pentingnya tugas pendidik dan tendik untuk Indonesia,

Koordinator Jabatan Fungsional Kompetensi Pendidik dan Tenaga

Kependidikan mempunyai tugas untuk meningkatkan kompetensi dengan cara

menawarkan program-program di bawah ini:

1. Detasering yaitu program pengiriman dosen senior ke perguruan

tinggi baru untuk untuk membantu perkembangan kualitas pelaksanaan

Tridharma Perguruan Tinggi dan penguatan institusi di enam perguruan tinggi

yang saat itu baru berubah statusnya dari Perguruan Tinggi Swasta (PTS)

menjadi Perguruan Tinggi Negeri (PTN) agar tidak terjadi kesenjangan yang

terlalu lebar dengan PTN yang sudah ada terlebih dahulu.

2. Magang Dosen, program untuk memperluas wawasan dosen junior

peserta magang mengenai pelaksanaan dan penyelenggaraan dunia kerja

dosen dalam bidang Tridharma Perguruan Tinggi (pengajaran, penelitian, dan

pengabdian kepada masyarakat) dengan cara memberi kesempatan untuk

mengalami secara langsung pelaksanaan kegiatan Tridharma tersebut di PT

Pembina.

3. Bimbingan Teknis Lesson Study untuk dosen LPTK, program ini

dimaksudkan untuk memperluas dan menguatkan pemahaman dosen tentang

filosofi, konsep, prinsip, dan praktik lesson study melalui kegiatan pelatihan

(Mengajarkan dosen cara mengajar yang kekinian, efektif, efisien dan bisa

diterima Mahasiswa).

4. Bimbingan Teknis Penulisan Artikel Ilmiah Internasional Bereputasi

kepada para dosen agar bisa menulis jurnal dengan kaidah-kaidah yang diakui

dunia internasional.

5. Program Post Doctoral yaitu program untuk memberi kesempatan

kepada para doktor muda melanjutkan dan meningkatkan kompetensi dan

wawasannya dalam bidang kajian kedoktorannya melalui kegiatan joint

research dan publikasi internasional dengan seorang mentor senior di sebuah

perguruan tinggi mitra di luar negeri atau mengikuti magang di dunia usaha,

dunia industri atau lembaga internasional lainnya yang relevan. Diharapkan

para doktor muda yang terpilih dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan

7

sebaik-baiknya untuk meningkatkan kompetensinya yang bermanfaat untuk

pengembangan institusi asalnya.

6. Program SAME (Scheme for Academic Mobility and Exchange) yaitu

Kegiatan pengiriman dosen ke perguruan tinggi/institusi penelitian di luar

negeri. Prinsip dasar kegiatan SAME adalah kesetaraan, kemitraan dan

berkesinambungan dalam kerjasama internasional.

7. World Class Professor (WCP), yaitu program yang mengundang

professor kelas dunia dari berbagai PT ternama dalam negeri/luar negeri

sebagai visiting professor untuk ditempatkan di berbagai PT di Indonesia.

8. Pengembangan Profesi Pranata Laboratorium Pendidikan (PLP)

dengan cara memberikan hibah kepada PLP dalam pembuatan karya tulis

ilmiah bidang pengelolaan laboratorium, penerjemahan buku/pustaka bidang

pengelolaan laboratorium, penyusunan standar dan/atau pedoman

pengelolaan laboratorium, penemuan teknologi tepat guna di bidang

pengelolaan laboratorium.

9. Bimbingan Teknis Pranata Laboratorium Pendidikan (PLP) untuk

mendorong dan memfasilitasi tenaga laboratorium (laboran, analis, teknisi,

dan PLP) untuk memahami dan menerapkan kompetensi teknis pengelolaan

laboratorium terbaru sesuai kebutuhan terkini yang dilaksanakan berbasis

standar manajemen mutakhir.

10. Magang Pranata Laboratorium Pendidikan (PLP) Meningkatkan

kemampuan manajerial dan teknik PLP peserta magang mengenai

Pengelolaan Laboratorium Pendidikan dalam menunjang pelaksaaan

Tridharma Perguruan Tinggi (pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada

masyarakat) dengan cara memberi kesempatan untuk mengalami secara

langsung pelaksanaan kegiatan Tridharma tersebut di PT Pembina.

11. Pendidikan dan Pelatihan Fungsional Pranata Laboratorium

Pendidikan (Diklatfung PLP) untuk memberikan wawasan tentang substansi

kompetensi teknis tugas pokok PLP, kompetensi manajerial, kompetensial

sosial kultural serta peraturan perundangannya dan hal-hal administrasi

8

kepegawaian lainnya yang tertuang dalam Peraturan Menteri Pendayagunaan

Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 7 tahun 2019.

Program untuk peningkatan kompetensi pendidik ada di nomor 1 – 7

dan untuk tenaga kependidikan di nomor 8 – 11. Melihat semua program

peningkatan kompetensi pendidik yang begitu penting bagi stakeholder maka

sesuai dengan laporan aktualisasi penulis harus menyelesaikan penyusunan

draft pedoman teknis pengusulan aplikasi program terbaru pada laman

http://kompetensi.sumberdaya.kemdikbud.go.id.

Jika tidak diselesaikan penyusunan draft pedoman teknis maka akan

ada beberapa dampak yang timbul

1. Dampak terhadap Penulis, jika draft pedoman teknis pengusulan program

ini tidak selesai maka sebagai pengolah data, penulis akan melihat banyak

kekurangan data yang harus diajukan pengusul program, dan jika data

masih banyak kekurangan maka akan menghambat penulis dalam

mengolah data yang ada. Kemudian akan ada banyak pertanyaan/keluhan

dari para calon peserta program, baik dari pendidik atau tendik kepada

penulis tentang bagaimana cara mengisi aplikasi program kompetensi

terbaru

2. Dampak Terhadap Organisasi, jika draft pedoman teknis pengusulan

program ini tidak selesai maka Direktorat Sumber Daya bisa dikatakan

tidak maksimal dalam melakukan pelayanan peningkatan kompetensi

pendidik dan tenaga kependidikan, karena dalam pembuatan aplikasi

standarnya harus ada pedoman teknis pengisian aplikasi. Jadi stakeholder

bisa menilai pelayanan publik yang dilakukan Direktorat Sumber Daya

tidak transparan dan kurang aksesibel.

3. Dampak terhadap Pemangku Kepentingan / Stakeholder, Stakeholder

yang dimaksud disini ialah Pendidik dan Tenaga Kependidikan. Mereka

adalah pihak yang berhak mendapatkan peningkatan kompetensi dari

Pemerintah, dan jika draft pedoman teknis pengusulan program ini tidak

selesai maka proses pengajuan program untuk peningkatan kompetensi

akan memerlukan proses yang lebih lama, karena mereka harus

9

melakukan berbagai macam cara coba-coba untuk memahami aplikasi

program, dan apabila ada kesalahan pengisian data, maka akan membuat

mereka gagal mendapatkan program peningkatan kompetensi dan ini

sangat merugikan Pendidik dan Tenaga Kependidikan.

Berikut kegiatan utama yang mempunyai nilia-nilai aktualisasi untuk

menyelesaikan isu yang diangkat:

1. Menganalisis substansi aplikasi program kompetensi pendidik dan Tenaga

Kependidikan terbaru;

2. Menyusun draft pedoman aplikasi program kompetensi pendidik dan

Tenaga Kependidikan terbaru;

3. Validasi konten pedoman aplikasi program kompetensi pendidik dan

Tenaga Kependidikan terbaru;

4. Menyempurnakan draft pedoman teknis pedoman aplikasi program

kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru;

5. Melakukan uji keterbacaan publik draft pedoman teknis aplikasi program

kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru.

B. Laporan Aktualisasi

1. Unit Kerja : Subkoordinator Kompetensi Pendidik Direktorat Sumber Daya

2. Isu yang diangkat

: Belum adanya pedoman teknis aplikasi pengusulan program kompetensi terbaru pada laman kompetensi.sumberdaya.kemdikbud.go.id

3. Gagasan

Pemecahan Isu

: Penyusunan draft pedoman teknis pengusulan

program kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidi kan terbaru melalui laman kompetensi.sumberdaya.kemdikbud.go.id di direktorat sumber daya

10

Tabel 1. Laporan Aktualisasi

No Kegiatan dan

Tanggal Tahapan dan Proses Kegiatan Output/Hasil

Keterkaitan

Substansi Mata Pelatihan

Konstribusi

Terhadap Visi-Misi Organisasi

Penguatan Nilai Organisasi

1 2 3 4 5 6 7

1. Menganalisis

substansi aplikasi program

kompetensi pendidik dan

Tenaga Kependidikan

terbaru

(12 – 16 Oktober 2020)

Tahap1: Melakukan konsultasi dengan pimpinan mengenai penyusunan

draft pedoman teknis aplikasi pengusulan program kompetensi

terbaru pada laman kompetensi.sumberdaya.kemdik

bud.go.id

Proses: Penulis harus mempersiapkan

materi supaya ketika berkonsultasi dengan kejelasan

target (Akuntabilitas) terlebih dahulu dengan pimpinan

disukusnya bisa lebih efisien karena sudah terarah dengan

materi persiapan tersebut. Kemudian menghubungi

pimpinan diawali dengan menerapakan nilai religius

(Nasionalisme) dengan mengucapkan salam dengan

meminta waktu luangnya untuk mentoring. Meski penulis dan

pimpinan sudah akrab seperti

Output/hasil: Notula hasil kegiatan vicon dengan pengembang laman kompetensi terbaru tentang pemahaman f itur teknis aplikasi. Bukti tahap 1: Foto kegiatan ketika melakukan konsultasi dengan mentor

Internalisasi nilai-nilai dasar PNS yang masuk ke dalam kegiatan ini Agenda II Akuntabilitas: -Kejelasan Target

Nasionalisme: - Religius

- Mendengarkan Pendapat

-kerjasama

Etika Publik: -etika kesopanan

Komitmen Mutu:

-Ef isien -Inovasi

Anti Korupsi: -Bekerja keras

Pelaksanaan Analisis substansi aplikasiprogram kompetensi pendidik terbaru dengan mengaktualisasikan nilai dasar PNS ANEKA berkontribusi pada Visi Organisasi yaitu Beriman dan Berakhlak Mulia, karena kita tidak hanya berorientasi pada output, tetapi cara kita membuat sebuah output dengan menggunakan ahlak dan kepribadian santun sesuai Pancasila.

Pelaksanaan Analisis

substansi aplikasi program kompetensi pendidik

terbaru dengan mengaktualisasikan nilai

dasar PNS ANEKA (Kejelasan Target,

Religius, Mendengarkan Pendapat, Kerjasama,

Etika kesopanan, Efisien, Inovasi) memperkuat nilai

organisasi yaitu Inisiatif dan Inovatif,

11

No Kegiatan dan

Tanggal Tahapan dan Proses Kegiatan Output/Hasil

Keterkaitan

Substansi Mata Pelatihan

Konstribusi

Terhadap Visi-Misi Organisasi

Penguatan Nilai

Organisasi

keluarga, tetapi penulis tetap

menjaga etika kesopanan antara pelaksana dan pimpinan

dengan cara menggunakan kata-kata yang baik dan sopan.

Kemudian penulis berdiskusi

dengan mendengarkan pendapat dan mencatatat

masukan atau saran dari mentor.

Tahap 2: Penulis melakukan koordinasi

menghubungi Mas Anggy dari Universitas Negeri Semarang,

Pengembang Laman Kompetensi terbaru.

Proses:

Penulis meminta tolong Mas Anggy untuk melakukan update

terbaru tentang inovasi (komitmen mutu) pada aplikasi

laman kompetensi terbaru kemudian laman kompetensi

tersebut di pasang diserver supaya bisa diakses secara

online

Bukti tahap 2: Screenshoot chat Whatsapp berkoordinasi dengan Tim Pengembang laman kompetensi

Agenda III

Manajemen ASN:

Kita bekerjasama

dengan orang yang tepat yang

mempunyai kapabilitas untuk

membuat sistem aplikasi.

Pelayanan Publik:

Laman aplikasi kompetensi yang

dianalisa ialah untuk pelayanan

publik untuk peningkatan

kompetensi dosen

12

No Kegiatan dan

Tanggal Tahapan dan Proses Kegiatan Output/Hasil

Keterkaitan

Substansi Mata Pelatihan

Konstribusi

Terhadap Visi-Misi Organisasi

Penguatan Nilai

Organisasi

Tahap 3:

Penulis sebagai Pembelajar mempelajari setiap f itur dan

substansi aplikasi laman kompetensi

Proses: Penulis bekerja keras (anti

Korupsi) dalam menyelesaikan analisis aplikasi laman terbaru

dibantu tim Subkoordinator bekerja sama (nasionalisme)

mempelajari perubahan-perubahan setiap f itur dan

substansi

Bukti tahap 3: Screenshoot Zoom Meeting ketika mempelajari fitur aplikasi bersama tim pengembang dan rekan kerja

1 2 3 4 5 6 7

2 Menyusun draft pedoman teknis

aplikasi program kompetensi

pendidik dan Tenaga

Kependidikan terbaru

(19-31 Oktober

2020)

Tahap 1: Mencari referensi bentuk/format pedoman teknis Proses: Penulis mencari beberapa contoh pedoman teknis yang akan dijadikan referensi dan memilih bentuk yang cocok (bekerja keras), beorientasi pada mutu (Komitmen Mutu) dan sesuai dengan pedoman teknis untuk

Output: draft awal pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik terbaru Bukti tahap 1 Gambar halaman pertama pedoman teknis laman kompetensi yang

Internalisasi nilai-nilai dasar PNS yang masuk ke dalam kegiatan ini antara lain: Agenda II Akuntabilitas: -Tanggung Jawab Nasionalisme: -Musyawarah

Pelaksanaan menyusun draft pedoman teknis

aplikasi program kompetensi pendidik

terbaru dengan mengaktualisasikan nilai

dasar PNS ANEKA berkontribusi pada Misi

Kemdikbud yaitu Mengoptimalkan peran

serta seluruh

pemangku

Pelaksanaan menyusun draft pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik terbaru dengan mengaktualisasikan nilai dasar PNS ANEKA (Tanggung Jawab, -Musyawarah, Mendengarkan Pendapat Cermat, Taat pada peraturan perundang-undangan

13

No Kegiatan dan

Tanggal Tahapan dan Proses Kegiatan Output/Hasil

Keterkaitan

Substansi Mata Pelatihan

Konstribusi

Terhadap Visi-Misi Organisasi

Penguatan Nilai

Organisasi

aplikasi pengusulan program kompetensi Selain itu penulis juga akan bermusyawarah, mendengarkan pendapat senior (Nasionalisme) mengenai bentuk/format pedoman teknis yang sudah ada sebelumnya Tahap 2: Membuat contoh pengajuan salah satu program kompetensi sesuai dengan proses bisnis. Proses: Proses bisnis program kompetensi harus disesuaikan dengan SOP/peraturan yang berlaku (taat pada peraturan yang berlaku-Etika Publik) Tahap 3: Menyusun draft pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik terbaru sesuai dengan program kompetensi.

masih digunakan saat ini Bukti tahap 2 Gambar aplikasi backend pengajuan program kompetensi Bukti tahap 3: Foto penulis ketika menyusun draft pedoman teknis laman kompetensi terbaru

-Mendengarkan Pendapat Etika Publik: -Cermat -Taat pada peraturan perundang-undangan Komitmen Mutu: -Berorientasi Mutu Anti Korupsi: -Bekerja keras Agenda III: Whole of Government: Koordinasi atau pertukaran informasi dengan senior mengenai bentuk/ format pedoman teknis program kompetensi terbaru. Manajemen ASN:

kepentingan untuk

mendukung transformasi dan

reformasi pengelolaan pendidikan dan

kebudayaan karena

menyusun draft pedoman teknis aplikasi

program kompetensi pendidik merupakan

salah bentuk transformasi dan

reformasi pengelolaan pendidikan

Berorientasi Mutu, Bekerja keras) menerapkan nilai organisasinya yaitu Pembelajar serta Kreatif dan inovatif membuat bentuk/format pedoman yang sesuai kemudian menyelesaikan pedoman minimal berbentuk draft

14

No Kegiatan dan

Tanggal Tahapan dan Proses Kegiatan Output/Hasil

Keterkaitan

Substansi Mata Pelatihan

Konstribusi

Terhadap Visi-Misi Organisasi

Penguatan Nilai

Organisasi

Proses: Penulis sebagai pelaksana di subkoordinator kompetesi pendidik mempunyai tanggung jawab (Akuntabilitas) menyusun draf t penulisan dan mengklasifikasikannya dengan cermat (Etika Publik) sesuai proses bisnis setiap program kompetensi

Kedisiplinan penulis dalam menyusun draf t pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik terbaru ialah salah satu inti kegiatan pada laporan aktualisasi ini.

1 2 3 4 5 6 7

3 Validasi konten pedoman

aplikasi program kompetensi

pendidik dan Tenaga

Kependidikan terbaru

(2- 7 Nopember

2020)

Tahap 1: Membuat janji pertemuan dengan Pimpinan/Mentor. Proses: -Menjaga etika sopan santun (Etika Publik) saat membuat janji pertemuan dengan Pimpinan/Mentor. -Berkomitmen untuk datang tepat waktu (disiplin) sesuai janji yang telah disepakati dengan Pimpinan/mentor -Menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar

Output/hasil: Draf t pedoman teknis yang kontennya sudah di validasi oleh mentor Bukti tahap 1 Screenshot chat whatsapp dengan mentor

Internalisasi nilai-nilai dasar PNS yang masuk ke dalam kegiatan ini antara lain: Akuntabilitas: -Cermat -Teliti -Sistematis Nasionalisme: - Menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar

Pelaksanaan Validasi konten pedoman aplikasi program kompetensi pendidik terbaru dengan mengaktualisasikan nilai dasar PNS ANEKA berkontribusi pada Misi Kemdikbud yaitu Mengoptimalkan peran serta seluruh pemangku kepentingan untuk mendukung transformasi dan reformasi pengelolaan pendidikan dan kebudayaan karena

Pelaksanaan Validasi konten pedoman aplikasi

program kompetensi pendidik terbaru dengan

mengaktualisasikan nilai dasar PNS ANEKA

(cermat, teliti, sistematis, menggunakan Bahasa

Indonesia yang baik dan benar, etika sopan santun,

efektif dan efisien, dan tidak memanfaatkan

fasilitas kantor untuk kepentingan pribadi)

menerapkan nilai organisasi Kemdikbud

15

No Kegiatan dan

Tanggal Tahapan dan Proses Kegiatan Output/Hasil

Keterkaitan

Substansi Mata Pelatihan

Konstribusi

Terhadap Visi-Misi Organisasi

Penguatan Nilai

Organisasi

(Nasionalisme) ketika membuat janji bertemu dengan Pimpinan dan Mentor Tahap 2: Mengevaluasi dan memvalidasi draf t pedoman teknis pengusulan program kompetensi pendidik terbaru bersama mentor. Proses: -Mempersiapkan draft pedoman teknis sebagai bahan konsultasi dengan pimpinan dan mentor secara cermat, teliti, dan sistematis (Akuntabilitas) untuk mencapai pertemuan yang efektif dan efisien (Komitmen Mutu) dengan pimpinan. -Tidak memanfaatkan fasilitas kantor (Anti Korupsi) seperti komputer, printer, dan internet untuk kepentingan pribadi -Selalu mengucapkan salam ketika awal bertemu (Religius-Nasionalisme)

Bukti tahap 2 Foto mentoring melakukan validasi draf t pedoman teknis bersama mentor

Etika Publik: - Etika sopan santun Komitmen Mutu: -Efektif -Ef isien Anti Korupsi: - Tidak memanfaatkan fasilitas kantor untuk kepentingan pribadi Whole of Government: Koordinasi atau pertukaran informasi dengan senior mengenai bentuk/ format pedoman teknis program kompetensi terbaru. Manajemen ASN: - Mengikuti arahan Pimpinan dan Mentor ketika berdiskusi

validasi konten pedoman aplikasi program kompetensi pendidik mengoptimalkan pimpinan atau bisa disebut juga ahli karena sudah berpengalaman membuat sistem aplikasi kompetensi pendidik.

yaitu Integritas karena

sebagai pimpinan mau menerima mentoring dan

validasi dari staffnya dan ada Nilai Inisiatif dari

Penulis untuk

menghubungi Pimpinan/mentor untuk

memvalidasi draft pedoman teknisnya.

16

No Kegiatan dan

Tanggal Tahapan dan Proses Kegiatan Output/Hasil

Keterkaitan

Substansi Mata Pelatihan

Konstribusi

Terhadap Visi-Misi Organisasi

Penguatan Nilai

Organisasi

Pelayanan Publik: Laman aplikasi kompetensi yang disusun pedomannya untuk pelayanan publik untuk peningkatan kompetensi dosen

1 2 3 3 4 5 6 7

4 Menyempurnakan draf t pedoman

teknis aplikasi program

kompetensi pendidik dan

Tenaga Kependidikan

terbaru

(9-13 Nopember 2020)

Tahap 1: Mempersiapkan notula/dokumen hasil validasi mentor/pimpinan. Proses: Konsisten (Akuntabilitas) terhadap hasil validasi dari pimpinan/mentor, Percaya diri (Nasionalisme) dengan hasil validasi tersebut, kemudian taat terhadap perubahan/validasi atasan (Etika Publik). Tahap 2: Menyempurnakan draft pedoman teknik pedoman aplikasi program kompetensi pendidik terbaru

Output/hasil: Draf t pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik Bukti Tahap 1 Catatan hasil masukan mentor Bukti Tahap 2 Foto penulis ketika melakukan penyempurnaan draft pedoman

Internalisasi nilai-nilai dasar PNS yang masuk ke dalam kegiatan ini antara lain: Agenda II Akuntabilitas: - Konsisten Nasionalisme: - Percaya diri Etika Publik: - taat sama atasan Komitmen Mutu: -berorientasi mutu Anti Korupsi:

Pelaksanaan Menyempurnakan draft

pedoman aplikasi program kompetensi

pendidik terbaru dengan

mengaktualisasikan nilai dasar PNS ANEKA

berkontribusi pada Misi Kemdikbud yaitu

Mewujudkan pendidikan yang

relevan dan berkualitas tinggi,

merata dan berkelanjutan,

didukung oleh infrastruktur dan

teknologi karena

Pelaksanaan Menyempurnakan draft

pedoman aplikasi program kompetensi pendidik

terbaru dengan mengaktualisasikan nilai

dasar PNS ANEKA (konsisten, percaya diri,

taat sama atasan, berorientasi mutu,

sungguh-sungguh, tidak memanfaatkan fasilitas

kantor untuk kepentingan pribadi)

berkontribusi pada nilai pembelajar untuk penulis,

karena penulis selalu berusaha memperbaiki/

17

No Kegiatan dan

Tanggal Tahapan dan Proses Kegiatan Output/Hasil

Keterkaitan

Substansi Mata Pelatihan

Konstribusi

Terhadap Visi-Misi Organisasi

Penguatan Nilai

Organisasi

Proses: -Menyempurnakan draft pedoman teknis laman

kompetensi dengan sungguh-sungguh dan berorientasi

mutu (Anti Korupsi) -Tidak memanfaatkan fasilitas kantor (Anti Korupsi) seperti komputer, printer, dan internet untuk kepentingan pribadi

terbaru yang sudah disempurnakan.

- Sungguh-sungguh - Tidak memanfaatkan fasilitas kantor untuk kepentingan pribadi Agenda III Manajemen ASN: Penyempurnaan draf t pedoman teknismMengikuti arahan hasil validasi Pimpinan dan Mentor Pelayanan Publik: Penyempurnaan

draf t pedoman teknis harus

dengan Passionate (menggunakan

cara yang terbaik/termaju)

penyempurnaan draft

termasuk mewujudkan pendidikan yang

berkualitas tinggi yang didukung oleh

inf rastruktur dan

teknologi

menyempurnakan draft

pedoman teknis tersebut

1 2 3 3 4 5 6 7

5 Melakukan uji keterbacaan

publik draft

Tahap 1: Menghubungi dosen/tendik untuk jadi relawan pengisian aplikasi

Output/hasil: Summary hasil survey uji keterbacaan publik draft pedoman teknis

Internalisasi nilai-nilai dasar PNS yang masuk ke

Pelaksanaan Melakukan uji

keterbacaan publik draft

Pelaksanaan Melakukan uji keterbacaan publik

draf t pedoman teknis

18

No Kegiatan dan

Tanggal Tahapan dan Proses Kegiatan Output/Hasil

Keterkaitan

Substansi Mata Pelatihan

Konstribusi

Terhadap Visi-Misi Organisasi

Penguatan Nilai

Organisasi

pedoman teknis

aplikasi program kompetensi

pendidik dan Tenaga

Kependidikan

terbaru

(16-20 Nopember 2020)

laman kompetensi sesuai dengan draf t panduan Proses: Tata cara komunikasi dengan bahasa sopan (Etika Publik), diutamakan menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar (Nasionalisme) serta tidak lupa mengucapkan salam (Religius-Nasionalisme) Tahap 2: Dosen/tendik relawan membaca pedoman, mencoba mengisi aplikasi dan mengisi survey dari google form untuk memberikan masuka/saran tentang draft pedoman teknis laman kompetensi tersebut. Proses: Hasil survei akan diproses

dengan jujur dan transparan (Akuntabilitas) tanpa ada

manipulasi karena hasilnya dipertanggungjawabkan (Anti

Korupsi) untuk kegiatan latsar dan untuk publik (dosen/tendik)

supaya hasil survey tersebut

laman aplikasi terbaru melalui link Google Form http://ringkas.kemdikbud.go.id/UjiKeterbacaanDraf t Bukti Tahap 1 Screenshot chat whatsapp ke grup dosen/tendik Bukti Tahap 2 Gambar list dosen/tendik yang sudah mendaftar program kompetensi

dalam kegiatan ini antara lain: Agenda II Akuntabilitas: - Jujur - transparan Nasionalisme: - religius (mengucapkan salam) - menggunakan bahasa indonesia Etika Publik: - Sopan Komitmen Mutu: -Berorientasi mutu Anti Korupsi: - Tanggung jawab Agenda III Whole of Government:

pedoman teknis

pedoman aplikasi program kompetensi

pendidik terbaru dengan mengaktualisasikan nilai

dasar PNS ANEKA

berkontribusi pada Visi Kemdikbud yaitu

Kementerian Pendidikan dan

Kebudayaan mendukung Visi dan

Misi Presiden untuk mewujudkan Indonesia

Maju yang berdaulat, mandiri, dan

berkepribadian melalui terciptanya Pelajar

Pancasila yang bernalar kritis, kreatif,

mandiri, beriman, bertakwa kepada

Tuhan Yang Maha Esa, dan berakhlak mulia,

bergotong royong, dan berkebinekaan global

karena hasil uji keterbacaan draft

pedoman teknis aplikasi

pedoman aplikasi program

kompetensi pendidik terbaru dengan

mengaktualisasikan nilai dasar PNS ANEKA (Jujur,

transparan, religious,

menggunakan Bahasa Indonesia, sopan,

berorientasi mutu, tanggung jawab)

berkontribusi pada Nilai-nilai Kemdikbud, yaitu

Memiliki Integritas, dikarenakan hasil survey

dari dosen/tendik tanpa ada manipulasi sedikitpun.

19

No Kegiatan dan

Tanggal Tahapan dan Proses Kegiatan Output/Hasil

Keterkaitan

Substansi Mata Pelatihan

Konstribusi

Terhadap Visi-Misi Organisasi

Penguatan Nilai

Organisasi

berorientasi mutu (Komitmen

Mutu)

Adanya kerjasama antara kementerian pusat dengan perguruan tinggi negeri di daerah dalam Melakukan uji keterbacaan publik draft pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik terbaru Pelayanan Publik: Melakukan uji keterbacaan publik

draf t pedoman teknis aplikasi

program kompetensi

pendidik terbarubersifat

parsipatif karena melibatkan

langsung stakeholdernya

yaitu dosen/tendik.

program kompetensi

pendidik terbaru jujur tanpa ada manipulasi

dan berorientasi mutu

20

C. Pelaksanaan Kegiatan Aktualisasi

Tabel 2. Pelaksanaan Kegiatan

No

Kegiatan

Tahapan Kegiatan Oktober November

1 2 3 4 1 2 3 4

1.

Menganalisis substansi aplikasi program kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru

1.1 Melakukan konsultasi dengan pimpinan mengenai penyusunan draft pedoman teknis

1.2 Penulis melakukan koordinasi menghubungi Mas Anggy dari Universitas Negeri Semarang, Pengembang Laman Kompetensi terbaru.

1.3 Penulis mempelajari setiap fitur dan substansi aplikasi laman kompetensi

2. Menyusun draft pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru

2.1. Mencari referensi bentuk/format pedoman teknis

2.2. Membuat proses bisnis salah satu program kompetensi

2.3. Menyusun draft pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik terbaru sesuai dengan program kompetensi.

3. Validasi konten pedoman aplikasi program kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru

3.1 Membuat janji pertemuan dengan Pimpinan/Mentor

3.2 Mengevaluasi dan memvalidasi draft pedoman teknis pengusulan program kompetensi pendidik terbaru

4. Menyempurnakan draft pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru

4.1 Mempersiapkan notula/dokumen hasil validasi mentor/pimpinan

4.2 Menyempurnakan draft pedoman teknik pedoman aplikasi program kompetensi pendidik terbaru

5. Melakukan uji keterbacaan publik draft pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru

5.1 Menghubungi dosen untuk jadi relawan pengisian aplikasi laman kompetensi sesuai dengan draft panduan

5.2 Dosen/tendik relawan membaca pedoman, mencoba mengisi aplikasi dan mengisi survey dari google form untuk memberikan masuka/saran tentang draft pedoman teknis laman kompetensi tersebut.

27

Pelaksanaan kegiatan aktualisasi dilakukan pada masa habituasi antara On

1 dan On 2 yaitu dari tanggal 12 Oktober s.d. 20 Nopember 2020. Kegiatan ini

dilakukan dalam rangka menerapkan nilai-nilai dasar PNS Aneka agar kita

yang sekarang statusnya masih CPNS segera mempunyai karakter yang

bertanggung jawab, professional dalam melayani masyarakat.

Pelaksanaan kegiatan aktualisasi ini berjalan pada akhir tahun, dimana

semua kegiatan sedang padat-padatnya. Sehingga penulis harus bisa

mengatur waktu membuat laporan aktualisasi.

D. Hambatan dan Solusi dalam Pelaksanaan Aktualisasi

Dalam pelaksanaan aktualisasi kegiatan-kegiatan yang telah disusun oleh

penulis, penulis menghadapi beberapa hambatan atau kendala sebagai

berikut:

Tabel 3. Hambatan dan Solusi Pelaksanaan Aktualisasi

No Hambatan Solusi

1 Program kompetensi untuk

pendidik dan tenaga kependidikan ini masih dalam

tahap perkembangan, sehingga masih terjadi ada

error dalam uji coba, dan sangat dimungkinkan akan

ada pembaharuan aplikasi di masa yang akan dating.

1. Segera menghubungi tim pengembang

laman kompetensi menghubungi melalui pesan Whatsapp untuk mengatasi segala

error yang terjadi

2. Melakukan kegiatan via zoom dengan tim pengembang laman kompetensi

2 Pimpinan dan Tim

pengembang laman kompetensi mempunyai

jadwal kegiatan yang sangat padat.

Tetap berkomunikasi dan mengingatkan

melalui aplikasi Whatsapp kepada pimpinan untuk mencari solusi atas masalah yang

dihadapi penulis

3 Waktu habituasi ini

berbenturan dengan program Bimtek untuk Dosen yang

PIC-nya adalah penulis sendiri.

Manajemen waktu, dengan memanfaatkan

waktu disela-sela bimtek dan kegiatan lainnya, sambal berkonsultasi dengan

pimpinan.

4 Kegiatan di kompetensi

pendidik cukup padat, sehingga kurangnya

kedekatan dengan tenaga kependidikan .

Meminta tolong rekan subkoordinator

kompetensi tenaga kependidikan untuk menyebarkan uji keterbacaan pedoman

teknis kepada PLP.

28

BAB III

PENUTUP

A. Simpulan Penulis menyusun dokumen Laporan Aktualisasi ini sebagai salah satu

tahap dalam Pelatihan Dasar CPNS di lingkungan Kementerian Pendidikan

dan Kebudayaan. Isu yang diangkat oleh penulis adalah Belum adanya

panduan teknis aplikasi pengusulan program terbaru pada laman

kompetensi.sumberdaya.kemdikbud.go.id. Sehingga penulis merasa perlu

menyusun draft pedoman teknis pengusulan program kompetensi pendidik

(dosen) dan Tenaga Kependidikan (tendik) pada laman terbaru

kompetensi.sumberdaya.kemdikbud.go.id, supaya bisa memudahkan dosen

dan tenaga kependidikan dalam menggunakan aplikasi dan berkurangnya

kesalahan dalam pengisian aplikasi tersebut.

Kegiatan aktualisasi ini dilakukan penulis dengan berbekal pemahaman

Sikap dan Perilaku Bela Negara yang mencakup Wawasan Kebangsaan dan

Nilai-Nilai Bela Negara, Analisis Issue Kontemporer dan Kesiapsiagaan Bela

Negara kemudian Nilai-Nilai Dasar PNS yang disingkat ANEKA yang terdiri

dari Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu dan Anti

Korupsi, dan terakhir pemahaman Kedudukan dan Peran PNS dalam NKRI

yang terdiri dari Whole of Government (WoG), Manajemen ASN, dan

Pelayanan Publik yang telah diberikan oleh para Widyaiswara dan panitia dari

Pusdiklat Kemdikbud, Laporan Aktualisasi ini akan implementasikan di unit

kerja penulis yaitu Subkoordinator Kompetensi Pendidik Direktorat Sumber

Daya Ditjen Dikti. Besar harapan penulis agar Laporan Aktualisasi ini berguna

khusunya untuk penulis sendiri, umumnya untuk seluruh pendidik/tenaga

kependidikan yang ada di Indonesia. Semoga kita bisa lebih merdeka dalam

belajar dan menghasilkan masyarakat cerdas dalam kehidupan berbangsa.

29

B. Saran Citra seorang PNS di mata masyarakat masih cenderung di penilaian

tidak baik. Masyarakat masih menilai kita sebagai PNS dengan performa tidak

baik, pemalas, tinggi hati dan sebagainya. Dengan adanya nilai Pelatihan

Dasar CPNS ini kita diwajibkan mempelajari nilai-nilai dasar PNS dan peran

serta kedudukan PNS pada NKRI dapat meningkatkan kapasitas diri dalam

menjalankan tugas dan fungsi sebagai PNS. Diharapakan setelah lulus dari

Pelatihan Dasar, citra seorang CPNS yang akan menjadi PNS selanjutnya

menjadi lebih baik dan mempunyai karakter yang bertanggung jawab dalam

melayani masyarakat.

Ada pepatah “Indonesia tidak kekurangan orang pintar, tetapi

kekurangan orang jujur”. Sehingga penerapan nilai ANEKA menjadi lebih

penting daripada performa dalam menyelesaikan tugas dari pimpinan. Karena

mengubah karakter akan lebih sulit daripada melatih keterampilan seseorang.

Laporan aktualisasasi dan pedoman teknis di dalamnya belum

sempurna dan perbaikan akan terus dilakukan meski pelatihan dasar ini

selesai demi menjaga performa pelayanan publik pada stakeholder. Semoga

semua usaha yang dilakukan oleh penulis diridhoi oleh Allah SWT, dan jadi

tabungan amal sholih di hari akhir nanti.

30

DAFTAR PUSTAKA

Lembaga Administrasi Negara. 2015. Aktualisasi. Jakarta: Lembaga

Administrasi Negara Republik Indonesia.

Lembaga Administrasi Negara. 2015. Akuntabilitas. Jakarta: Lembaga

Administrasi Negara Republik Indonesia.

Lembaga Administrasi Negara. 2015. Nasionalisme. Jakarta: Lembaga

Administrasi Negara Republik Indonesia.

Lembaga Administrasi Negara. 2015. Etika Publik. Jakarta: Lembaga

Administrasi Negara Republik Indonesia.

Lembaga Administrasi Negara. 2015. Komitmen Mutu. Jakarta: Lembaga

Administrasi Negara Republik Indonesia.

Lembaga Administrasi Negara. 2014. Anti Korupsi. Jakarta: Lembaga

Administrasi Negara Republik Indonesia.

Modul Pelatihan Dasar Calon PNS. 2017. Manajemen ASN. Modul Pendidikan

dan Pelatihan Dasar Kader PNS. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara

Republik Indonesia.

27

Lampiran 1

Nama : Muhamad Sidik Ghazali NIP : 198703222019031007 Unit Kerja : Kompetensi Pendidik - Direktorat Sumber Daya Jabatan : Pengolah Data

Gagasan : Penyusunan Draft Pedoman Teknis Pengusulan Program Kompetensi Pendidik dan Tenaga Kependidikan melalui Laman kompetensi. sumberdaya.kemdikbud.go.id di Direktorat Sumber Daya

Kegiatan 1 : Menganalisis substansi aplikasi program kompetensi pendidik dan Tenaga

Kependidikan terbaru

No Tahapan Bukti Fisik

1 Output kegiatan 1 Lampiran 1 Output dan Bukti Fisik Kegiatan

Menganalisis substansi aplikasi program

kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru

Notula hasil analisis substansi aplikasi program kompetensi pendidik dan tenaga

kependidikan terbaru

28

No Tahapan Bukti Fisik

2 Tahap 1

Melakukan konsultasi dengan pimpinan mengenai penyusunan draft pedoman

teknis aplikasi pengusulan program kompetensi terbaru pada laman

kompetensi.sumberdaya.kemdikbud.go.id

Bukti kegiatan 1 tahap 1 Foto kegiatan melakukan melakukan konsultasi dengan pimpinan mengenai penyusunan draft pedoman teknis aplikasi pengusulan program kompetensi terbaru

3 Tahap 2 Penulis melakukan koordinasi

menghubungi Mas Anggy dari Universitas Negeri Semarang, Pengembang Laman

Kompetensi terbaru

Bukti Kegiatan 1 tahap 2 Screenshot chat Whatsapp melakukan koordinasi menghubungi Mas

Anggy dari Universitas Negeri Semarang, Pengembang Laman Kompetensi terbaru

29

No Tahapan Bukti Fisik

3 Tahap 3

Penulis mempelajari setiap f itur dan substansi aplikasi laman kompetensi

Bukti Kegiatan 1 tahap 3 screenshot zoom ketika mempelajari setiap f itur dan substansi aplikasi laman kompetensi bersama tim pengembang laman kompetensi dan tim dari Subkoordinator Kompetensi Pendidik

30

Lampiran 2

Nama : Muhamad Sidik Ghazali NIP : 198703222019031007 Unit Kerja : Kompetensi Pendidik - Direktorat Sumber Daya Jabatan : Pengolah Data

Gagasan : Penyusunan Draft Pedoman Teknis Pengusulan Program Kompetensi Pendidik dan Tenaga Kependidikan melalui Laman kompetensi. sumberdaya.kemdikbud.go.id di Direktorat Sumber Daya

Kegiatan 2 : Menyusun draft pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik dan Tenaga

Kependidikan terbaru

No Tahapan Bukti Fisik

1 Output kegiatan 2 Lampiran 2 Output dan Bukti Fisik Kegiatan

2

Output kegiatan 2 Draft awal pedoman teknis

31

No Tahapan Bukti Fisik

2 Tahap 1 Mencari referensi bentuk/format pedoman teknis

Bukti kegiatan 2 tahap 1 contoh panduan penggunaan aplikasi laman kompetensi sebelumnya

3 Tahap 2 Membuat contoh pengajuan salah satu program kompetensi sesuai dengan proses bisnis.

Bukti Kegiatan 2 tahap 2 contoh pengajuan program kompetensi yang sudah dibuat di Backend

3 Tahap 3 Menyusun draf t pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik terbaru sesuai dengan program kompetensi.

Bukti kegiatan 2 tahap 3 Menyusun draft awal pedoman teknis aplikasi

32

Lampiran 3

Nama : Muhamad Sidik Ghazali NIP : 198703222019031007 Unit Kerja : Kompetensi Pendidik - Direktorat Sumber Daya Jabatan : Pengolah Data

Gagasan : Penyusunan Draft Pedoman Teknis Pengusulan Program Kompetensi Pendidik dan Tenaga Kependidikan melalui Laman kompetensi. sumberdaya.kemdikbud.go.id di Direktorat Sumber Daya

Kegiatan 3 : Validasi konten pedoman aplikasi program kompetensi pendidik dan Tenaga

Kependidikan terbaru

No Tahapan Bukti Fisik

1 Output kegiatan 3 Lampiran 3 Output dan Bukti Fisik Kegiatan

Validasi konten pedoman aplikasi program

kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru

Output kegiatan 3 Draft Pedoman teknis yang sudah divalidasi oleh pimpinan

33

No Tahapan Bukti Fisik

2 Tahap 1 Membuat janji pertemuan dengan Pimpinan/Mentor.

Bukti kegiatan 3 tahap 1 Screenshot chat whatsapp mengadakan janji dengan mentor

3 Tahap 2 Mengevaluasi dan memvalidasi draft pedoman teknis pengusulan program kompetensi pendidik terbaru bersama mentor.

Bukti Kegiatan 3 tahap 2 Foto mentoring melakukan validasi draft pedoman teknis bersama mentor

34

Lampiran 4

Nama : Muhamad Sidik Ghazali NIP : 198703222019031007 Unit Kerja : Kompetensi Pendidik - Direktorat Sumber Daya Jabatan : Pengolah Data

Gagasan : Penyusunan Draft Pedoman Teknis Pengusulan Program Kompetensi Pendidik dan Tenaga Kependidikan melalui Laman kompetensi. sumberdaya.kemdikbud.go.id di Direktorat Sumber Daya

Kegiatan 4 : Menyempurnakan draft pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik dan

Tenaga Kependidikan terbaru

No Tahapan Bukti Fisik

1 Output kegiatan 4 Lampiran 4 Output dan Bukti Fisik

Menyempurnakan draft pedoman teknis

aplikasi program kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru

Output kegiatan 4 Draft Pedoman teknis final yang akan di uji keterbacaan

DIREKTORAT SUMBER DAYA DIREKTORAT JENDERAL PENDIDIKAN TINGGI

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

35

No Tahapan Bukti Fisik

2 Tahap 1 Mempersiapkan notula/dokumen hasil validasi mentor/pimpinan.

Bukti kegiatan 4 tahap 1, Catatan hasil mentoring

3 Tahap 2

Menyempurnakan draft pedoman teknik pedoman aplikasi program kompetensi pendidik terbaru

Bukti kegiatan 4 tahap 2, foto Penyusun sedang menyempurnakan draft pedoman teknis

36

Lampiran 5

Nama : Muhamad Sidik Ghazali NIP : 198703222019031007 Unit Kerja : Kompetensi Pendidik - Direktorat Sumber Daya Jabatan : Pengolah Data

Gagasan : Penyusunan Draft Pedoman Teknis Pengusulan Program Kompetensi Pendidik dan Tenaga Kependidikan melalui Laman kompetensi. sumberdaya.kemdikbud.go.id di Direktorat Sumber Daya

Kegiatan 5 : Melakukan uji keterbacaan publik draft pedoman teknis aplikasi program kompetensi

pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru

No Tahapan Bukti Fisik

1 Output kegiatan 5 Lampiran 5 Output dan Bukti Fisik kegiatan

Melakukan uji keterbacaan publik draft

pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik dan Tenaga

Kependidikan terbaru

Nilai rata-rata 87,3%

37

No Tahapan Bukti Fisik

Nilai rata-rata 87%

Nilai rata-rata 89%

38

No Tahapan Bukti Fisik

Nilai rata-rata 100%

39

No Tahapan Bukti Fisik

Output kegiatan 5, Summary hasil survey uji keterbacaan publik draft pedoman teknis laman aplikasi terbaru melalui link Google Form http://ringkas.kemdikbud.go.id/UjiKeterbacaanDraft

40

No Tahapan Bukti Fisik

2 Tahap 1 Menghubungi dosen/tendik untuk jadi relawan pengisian aplikasi laman kompetensi sesuai dengan draft panduan

Bukti kegiatan 5 tahap 1, screenshot chat whatsapp ketika meminta dosen/tendik menjadi

relawan melakukan uji keterbacaan draft pedoman teknis laman kompetensi terbaru

41

No Tahapan Bukti Fisik

3 Tahap 2

Dosen/tendik relawan membaca pedoman, mencoba mengisi aplikasi dan mengisi survey dari google form untuk memberikan masuka/saran tentang draft pedoman teknis laman kompetensi tersebut.

Bukti kegiatan 5 tahap 2, list dosen/tendik yang sudah mendaftar program di laman Kompetensi

42

Lampiran 6

Pengendalian Aktualisasi oleh Mentor

Nama : Muhamad Sidik Ghazali NIP : 198703222019031007

Unit Kerja : Kompetensi Pendidik - Direktorat Sumber Daya

Jabatan : Pengolah Data Gagasan : Penyusunan Draft Pedoman Teknis

Pengusulan Program Kompetensi Pendidik

dan Tenaga Kependidikan melalui Laman

kompetensi. sumberdaya.kemdikbud.go.id di

Direktorat Sumber Daya

Kegiatan 1 : Menganalisis substansi aplikasi program kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru

Tahapan Catatan Mentor Tanda-tangan Mentor

Tahap 1: Melakukan konsultasi dengan pimpinan

mengenai penyusunan draft pedoman teknis aplikasi pengusulan program

kompetensi terbaru pada laman kompetensi.sumberdaya.kemdikbud.go.id

Bukti tahap 1: Foto kegiatan ketika melakukan konsultasi dengan mentor Proses:

Penulis harus mempersiapkan materi supaya ketika berkonsultasi dengan

kejelasan target (Akuntabilitas) terlebih dahulu dengan pimpinan disukusinya

bisa lebih efisien karena sudah terarah dengan materi persiapan tersebut.

Kemudian menghubungi pimpinan diawali dengan menerapakan nilai

religius (Nasionalisme) dengan mengucapkan salam dengan meminta

waktu luangnya untuk mentoring. Meski penulis dan pimpinan sudah akrab

seperti keluarga, tetapi penulis tetap menjaga etika kesopanan antara

pelaksana dan pimpinan dengan cara

Pedoman dibuat juga untuk tendik karena aplikasi terbaru ini memang akan dibuat untuk tendik juga, salah satu pembeda yang besar dengan aplikasi yang digunakan sekarang. Proses bisnis setiap program beda-beda tiap tahunnya dan rigid sesuai dengan program, nanti di pedoman pakai salah satu program saja sesuai dengan pedoman yang sudah dibuat tim narasumber.

43

Tahapan Catatan Mentor Tanda-tangan Mentor

menggunakan kata-kata yang baik dan

sopan. Kemudian penulis berdiskusi dengan mendengarkan pendapat dan

mencatatat masukan atau saran dari mentor.

Tahap 2:

Penulis melakukan koordinasi menghubungi Mas Anggy dari

Universitas Negeri Semarang, Pengembang Laman Kompetensi

terbaru.

Bukti tahap 2: Screenshoot chat Whatsapp berkoordinasi dengan Tim Pengembang laman kompetensi Proses: Penulis meminta tolong Mas Anggy untuk

melakukan update terbaru tentang

inovasi (komitmen mutu) pada aplikasi laman kompetensi terbaru kemudian

laman kompetensi tersebut di pasang diserver supaya bisa diakses secara

online

Tahap 3:

Penulis sebagai Pembelajar mempelajari setiap f itur dan substansi aplikasi laman

kompetensi

Proses: Penulis bekerja keras (anti Korupsi)

dalam menyelesaikan analisis aplikasi laman terbaru dibantu tim Subkoordinator

bekerja sama (nasionalisme) mempelajari perubahan-perubahan setiap

f itur dan substansi

Bukti tahap 3: Screenshoot Zoom Meeting ketika

mempelajari f itur aplikasi bersama tim pengembang dan rekan kerja

44

Tahapan Catatan Mentor Tanda-tangan Mentor

Output: Notula hasil kegiatan vicon dengan pengembang laman kompetensi terbaru tentang pemahaman fitur teknis aplikasi. Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan Internalisasi nilai-nilai dasar PNS yang masuk ke dalam kegiatan ini Agenda II Akuntabilitas: Kejelasan Target

Nasionalisme: - Religius

- Mendengarkan Pendapat -kerjasama

Etika Publik:

-etika kesopanan

Komitmen Mutu: -Ef isien

-Inovasi

Anti Korupsi: -Bekerja keras

Agenda III

Manajemen ASN:

Kita bekerjasama dengan orang yang tepat yang mempunyai kapabilitas untuk

membuat sistem aplikasi.

Pelayanan Publik: Laman aplikasi kompetensi yang

dianalisa ialah untuk pelayanan publik untuk peningkatan kompetensi dosen

Kontribusi terhadap Visi-Misi Organisasi

Pelaksanaan Analisis substansi aplikasiprogram kompetensi pendidik terbaru dengan mengaktualisasikan nilai dasar PNS ANEKA berkontribusi pada Visi Organisasi yaitu Beriman dan

45

Tahapan Catatan Mentor Tanda-tangan Mentor

Berakhlak Mulia, karena kita tidak hanya berorientasi pada output, tetapi cara kita membuat sebuah output dengan menggunakan ahlak dan kepribadian santun sesuai Pancasila Penguatan Nilai Organisasi Pelaksanaan Analisis substansi aplikasi

program kompetensi pendidik terbaru dengan mengaktualisasikan nilai dasar

PNS ANEKA (Kejelasan Target, Religius, Mendengarkan Pendapat, Kerjasama,

Etika kesopanan, Efisien, Inovasi) memperkuat nilai organisasi yaitu

Inisiatif dan Inovatif.

46

Nama : Muhamad Sidik Ghazali NIP : 198703222019031007 Unit Kerja : Kompetensi Pendidik - Direktorat Sumber

Daya

Jabatan : Pengolah Data Gagasan : Penyusunan Draft Pedoman Teknis

Pengusulan Program Kompetensi Pendidik

dan Tenaga Kependidikan melalui Laman

kompetensi. sumberdaya.kemdikbud.go.id di

Direktorat Sumber Daya

Kegiatan 2 : Menyusun draft pedoman teknis aplikasi

program kompetensi pendidik dan Tenaga

Kependidikan terbaru

Tahapan Catatan Mentor Tanda-tangan Mentor Tahap 1: Mencari referensi bentuk/format pedoman teknis Bukti tahap 1: Gambar halaman pertama pedoman teknis laman kompetensi yang masih digunakan saat ini Proses: Penulis mencari beberapa contoh pedoman teknis yang akan dijadikan referensi dan memilih bentuk yang cocok (bekerja keras), beorientasi pada mutu (Komitmen Mutu) dan sesuai dengan pedoman teknis untuk aplikasi pengusulan program kompetensi Selain itu penulis juga akan bermusyawarah, mendengarkan pendapat senior (Nasionalisme) mengenai bentuk/format pedoman teknis yang sudah ada sebelumnya Tahap 2: Membuat contoh pengajuan salah satu program kompetensi sesuai dengan proses bisnis.

Sudah ada contoh pedoman teknis aplikasi laman kompetensi sebelumnya, bisa mengambil contoh dari situ Pakai contoh program bimbingan teknis yang mudah dan tidak ada proses bisnis yang ribet.

47

Tahapan Catatan Mentor Tanda-tangan Mentor Proses bisnis setiap program kompetensi pun harus disesuaikan dengan SOP/peraturan yang berlaku (taat pada peraturan yang berlaku) Bukti tahap 2: contoh pengajuan program kompetensi yang sudah dibuat di Backend Tahap 3: Menyusun draf t pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik terbaru sesuai dengan program kompetensi. Proses: Penulis sebagai pelaksana di subkoordinator kompetesi pendidik mempunyai tanggung jawab menyusun draft penulisan dan mengklasifikasikannya dengan cermat sesuai proses bisnis setiap program kompetensi Bukti tahap 3: Screenshoot Zoom Meeting ketika mempelajari fitur aplikasi bersama tim pengembang dan rekan kerja Output/hasil: Notula hasil kegiatan vicon dengan pengembang laman kompetensi terbaru tentang pemahaman fitur teknis aplikasi. Internalisasi nilai-nilai dasar PNS yang masuk ke dalam kegiatan ini Agenda II Akuntabilitas: -Kejelasan Target

Nasionalisme: - Religius

- Mendengarkan Pendapat -kerjasama

Etika Publik:

-etika kesopanan

Komitmen Mutu:

48

Tahapan Catatan Mentor Tanda-tangan Mentor -Ef isien -Inovasi

Anti Korupsi:

-Bekerja keras

Agenda III

Manajemen ASN: Kita bekerjasama dengan orang

yang tepat yang mempunyai kapabilitas untuk membuat sistem

aplikasi.

Pelayanan Publik: Laman aplikasi kompetensi yang dianalisa ialah untuk pelayanan publik untuk peningkatan kompetensi dosen Output/hasil: Draf t pedoman teknis yang kontennya sudah di validasi oleh mentor Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan Internalisasi nilai-nilai dasar PNS yang masuk ke dalam kegiatan ini antara lain: Agenda II Akuntabilitas: -Tanggung Jawab Nasionalisme: - Musyawarah -Mendengarkan Pendapat Etika Publik: -Cermat -Taat pada peraturan perundang-undangan Komitmen Mutu: -Berorientasi Mutu Anti Korupsi: -Bekerja keras Agenda III: Whole of Government:

49

Tahapan Catatan Mentor Tanda-tangan Mentor Koordinasi atau pertukaran informasi dengan senior mengenai bentuk/ format pedoman teknis program kompetensi terbaru. Manajemen ASN: Kedisiplinan penulis dalam menyusun draft pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik terbaru ialah salah satu inti kegiatan pada laporan aktualisasi ini. Kontribusi terhadap Visi-Misi Organisasi: Pelaksanaan menyusun draft pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik terbaru dengan mengaktualisasikan nilai dasar PNS ANEKA berkontribusi pada Misi Kemdikbud yaitu Mengoptimalkan peran serta seluruh pemangku kepentingan untuk mendukung transformasi dan reformasi pengelolaan pendidikan dan kebudayaan karena menyusun draft pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik merupakan salah bentuk transformasi dan reformasi pengelolaan pendidikan Penguatan Misi Organisasi: Pelaksanaan menyusun draft pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik terbaru dengan mengaktualisasikan nilai dasar PNS ANEKA (Tanggung Jawab, Musyawarah, Mendengarkan Pendapat, Cermat, Taat pada peraturan perundang-undangan Berorientasi Mutu, Bekerja keras) menerapkan nilai organisasinya yaitu Pembelajar serta Kreatif dan inovatif membuat bentuk/format pedoman yang sesuai kemudian menyelesaikan pedoman minimal berbentuk draft

50

51

Nama : Muhamad Sidik Ghazali

NIP : 198703222019031007 Unit Kerja : Kompetensi Pendidik - Direktorat Sumber

Daya Jabatan : Pengolah Data

Gagasan : Penyusunan Draft Pedoman Teknis

Pengusulan Program Kompetensi Pendidik

dan Tenaga Kependidikan melalui Laman

kompetensi. sumberdaya.kemdikbud.go.id di

Direktorat Sumber Daya

Kegiatan 3 : Validasi konten pedoman aplikasi program

kompetensi pendidik dan Tenaga

Kependidikan terbaru

Tahapan Catatan Mentor Tanda-tangan Mentor Tahap 1: Membuat janji pertemuan dengan Pimpinan/Mentor. Proses: -Menjaga etika sopan santun (Etika Publik) saat membuat janji pertemuan dengan Pimpinan/Mentor. -Berkomitmen untuk datang tepat waktu (disiplin) sesuai janji yang telah disepakati dengan Pimpinan/mentor -Menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar (Nasionalisme) ketika membuat janji bertemu dengan Pimpinan dan Mentor Bukti tahap 1 Screenshot chat whatsapp dengan mentor Tahap 2: Mengevaluasi dan memvalidasi draft pedoman teknis pengusulan program kompetensi pendidik terbaru bersama mentor. Proses: -Mempersiapkan draft pedoman teknis sebagai bahan konsultasi dengan pimpinan dan mentor secara cermat, teliti, dan sistematis (Akuntabilitas)

Coba lakukan proses pendaftaran sampai tuntas, dan di cek status pendaftar, apakah sudah muncul jika login sebagai peserta/user. Pilih satu program bimbingan teknis, misalkan ada bimtek penulisan artikel ilmiah internasional bereputasi atau bisa juga pakai contoh program bimbingan teknis Lesson Study.

52

Tahapan Catatan Mentor Tanda-tangan Mentor untuk mencapai pertemuan yang efektif dan efisien (Komitmen Mutu) dengan pimpinan. -Tidak memanfaatkan fasilitas kantor (Anti Korupsi) seperti komputer, printer, dan internet untuk kepentingan pribadi -Selalu mengucapkan salam ketika awal

bertemu (Religius-Nasionalisme)

Bukti tahap 2 Foto mentoring melakukan validasi draft

pedoman teknis bersama mentor

Output/hasil: Draf t pedoman teknis yang kontennya

sudah di validasi oleh mentor

Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan Internalisasi nilai-nilai dasar PNS yang masuk ke dalam kegiatan ini antara lain: Akuntabilitas: -Cermat -Teliti -Sistematis Nasionalisme: Menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar Etika Publik: Etika sopan santun Komitmen Mutu: -Efektif -Ef isien Anti Korupsi: Tidak memanfaatkan fasilitas kantor untuk kepentingan pribadi Whole of Government: Koordinasi atau pertukaran informasi dengan senior mengenai bentuk/ format pedoman teknis program kompetensi terbaru. Manajemen ASN: - Mengikuti arahan Pimpinan dan Mentor ketika berdiskusi

53

Tahapan Catatan Mentor Tanda-tangan Mentor Pelayanan Publik: Laman aplikasi kompetensi yang disusun

pedomannya untuk pelayanan publik untuk peningkatan kompetensi dosen

Kontribusi terhadap Visi-Misi

Organisasi Pelaksanaan Validasi konten pedoman aplikasi program kompetensi pendidik terbaru dengan mengaktualisasikan nilai dasar PNS ANEKA berkontribusi pada Misi Kemdikbud yaitu Mengoptimalkan peran serta seluruh pemangku kepentingan untuk mendukung transformasi dan reformasi pengelolaan pendidikan dan kebudayaan karena validasi konten pedoman aplikasi program kompetensi pendidik mengoptimalkan pimpinan atau bisa disebut juga ahli karena sudah berpengalaman membuat sistem aplikasi kompetensi pendidik. Penguatan Nilai Organisasi Pelaksanaan Validasi konten pedoman aplikasi program kompetensi pendidik terbaru dengan mengaktualisasikan nilai dasar PNS ANEKA (cermat, teliti, sistematis, menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar, etika sopan santun, efektif dan efisien, dan tidak memanfaatkan fasilitas kantor untuk kepentingan pribadi) menerapkan nilai organisasi Kemdikbud yaitu Integritas karena sebagai pimpinan mau menerima mentoring dan validasi dari staffnya dan ada Nilai Inisiatif dari Penulis untuk menghubungi Pimpinan/mentor untuk memvalidasi draft pedoman teknisnya.

54

Nama : Muhamad Sidik Ghazali NIP : 198703222019031007 Unit Kerja : Kompetensi Pendidik - Direktorat Sumber Daya Jabatan : Pengolah Data

Gagasan : Penyusunan Draft Pedoman Teknis Pengusulan

Program Kompetensi Pendidik dan Tenaga

Kependidikan melalui Laman kompetensi.

sumberdaya.kemdikbud.go.id di Direktorat

Sumber Daya

Kegiatan 4 : Menyempurnakan draft pedoman teknis aplikasi

program kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru

Tahapan Catatan Mentor Tanda-tangan Mentor Tahap 1: Mempersiapkan notula/dokumen hasil validasi mentor/pimpinan. Bukti Tahap 1 Catatan hasil masukan mentor Proses: Konsisten (Akuntabilitas) terhadap hasil validasi dari pimpinan/mentor, Percaya diri (Nasionalisme) dengan hasil validasi tersebut, kemudian taat terhadap perubahan/validasi atasan (Etika Publik). Tahap 2: Menyempurnakan draft pedoman teknik pedoman aplikasi program kompetensi pendidik terbaru Bukti Tahap 2 Foto penulis ketika melakukan penyempurnaan draf t pedoman

Pastikan semua tahapan sudah dicoba sesuai proses bisnis. Jika kamu sudah pilih program bimtek Lesson Study maka share saja ke peserta bimtek LS tahun ini, supaya ada gambaran buat pesertanya.

55

Tahapan Catatan Mentor Tanda-tangan Mentor terbaru yang sudah disempurnakan. Proses: -Menyempurnakan draft pedoman teknis laman

kompetensi dengan sungguh-sungguh dan

berorientasi mutu (Anti Korupsi)

-Tidak memanfaatkan fasilitas kantor (Anti Korupsi) seperti komputer, printer, dan internet untuk kepentingan pribadi Output/hasil: Draf t pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan Internalisasi nilai-nilai dasar PNS yang masuk ke dalam kegiatan ini antara lain: Agenda II Akuntabilitas: - Konsisten Nasionalisme: - Percaya diri Etika Publik: - taat sama atasan Komitmen Mutu: -berorientasi mutu Anti Korupsi: - Sungguh-sungguh - Tidak memanfaatkan fasilitas kantor untuk kepentingan pribadi Agenda III Manajemen ASN: Penyempurnaan draft pedoman teknismMengikuti arahan hasil validasi Pimpinan dan Mentor

56

Tahapan Catatan Mentor Tanda-tangan Mentor Pelayanan Publik: Penyempurnaan draft

pedoman teknis harus dengan Passionate

(menggunakan cara yang terbaik/termaju)

Kontribusi terhadap Visi-Misi Organisasi

Pelaksanaan Menyempurnakan draft pedoman aplikasi program kompetensi pendidik terbaru dengan mengaktualisasikan nilai dasar PNS ANEKA berkontribusi pada Misi Kemdikbud yaitu Mewujudkan pendidikan yang relevan dan berkualitas tinggi, merata dan berkelanjutan, didukung oleh infrastruktur dan teknologi karena penyempurnaan draft termasuk mewujudkan pendidikan yang berkualitas tinggi yang didukung oleh inf rastruktur dan teknologi Penguatan Nilai Organisasi Pelaksanaan Menyempurnakan draft

pedoman aplikasi program kompetensi pendidik terbaru

dengan mengaktualisasikan nilai dasar PNS ANEKA

(konsisten, percaya diri, taat sama atasan,

berorientasi mutu, sungguh-sungguh, tidak

memanfaatkan fasilitas kantor untuk kepentingan

pribadi) berkontribusi pada nilai pembelajar untuk

penulis, karena penulis selalu berusaha memperbaiki/

menyempurnakan draft pedoman teknis tersebut

57

Nama : Muhamad Sidik Ghazali NIP : 198703222019031007 Unit Kerja : Kompetensi Pendidik - Direktorat Sumber Daya Jabatan : Pengolah Data

Gagasan : Penyusunan Draft Pedoman Teknis Pengusulan

Program Kompetensi Pendidik dan Tenaga

Kependidikan melalui Laman kompetensi.

sumberdaya.kemdikbud.go.id di Direktorat

Sumber Daya

Kegiatan 5 : Melakukan uji keterbacaan publik draft

pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik dan Tenaga Kependidikan terbaru

Tahapan Catatan Mentor Tanda-tangan Mentor

Tahap 1: Menghubungi dosen/tendik untuk jadi relawan pengisian aplikasi laman kompetensi sesuai dengan draft panduan Proses: Tata cara komunikasi dengan bahasa sopan (Etika Publik), diutamakan menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar (Nasionalisme) serta tidak lupa mengucapkan salam (Religius-Nasionalisme) Bukti Tahap 1 Screenshot chat whatsapp ke grup dosen/tendik Tahap 2: Dosen/tendik relawan membaca pedoman, mencoba mengisi aplikasi dan mengisi survey dari google form untuk memberikan masuka/saran tentang draft pedoman teknis laman kompetensi tersebut. Proses: Hasil survei akan diproses dengan jujur dan transparan (Akuntabilitas) tanpa ada manipulasi karena hasilnya dipertanggungjawabkan (Anti Korupsi) untuk kegiatan latsar dan untuk publik (dosen/tendik) supaya hasil survey tersebut berorientasi mutu (Komitmen Mutu)

Buat instrument untuk Google Form minimal 3, seperti apakah pedoman teknis ini sudah sesuai? Kemudian apakah pedoman ini sudah membantu? Atau apakah pedoman ini menarik untuk dibaca?. Untuk Link Google Form dibuat lebih ringkas saja, dengan ringkas kemdikbud agar lebih resmi.

58

Tahapan Catatan Mentor Tanda-tangan Mentor

Bukti Tahap 2 Gambar list dosen/tendik yang sudah mendaftar program kompetensi Output/hasil Summary hasil survey uji keterbacaan publik draft pedoman teknis laman aplikasi terbaru melalui link Google Form http://ringkas.kemdikbud.go.id/UjiKeterbacaanDraft Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan Internalisasi nilai-nilai dasar PNS yang masuk ke dalam kegiatan ini antara lain: Agenda II Akuntabilitas: - Jujur - transparan Nasionalisme: - religius (mengucapkan salam) - menggunakan bahasa indonesia Etika Publik: - Sopan Komitmen Mutu: -Berorientasi mutu Anti Korupsi: - Tanggung jawab Agenda III Whole of Government: Adanya kerjasama antara kementerian pusat dengan perguruan tinggi negeri di daerah dalam Melakukan uji keterbacaan publik draft pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik terbaru Pelayanan Publik: Melakukan uji keterbacaan publik draf t pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik terbarubersifat parsipatif karena melibatkan langsung stakeholdernya yaitu dosen/tendik. Kontribusi terhadap Visi-Misi Organisasi Pelaksanaan Melakukan uji keterbacaan publik draf t pedoman teknis pedoman aplikasi program kompetensi pendidik terbaru dengan mengaktualisasikan nilai dasar PNS ANEKA

59

Tahapan Catatan Mentor Tanda-tangan Mentor

berkontribusi pada Visi Kemdikbud yaitu Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mendukung Visi dan Misi Presiden untuk mewujudkan Indonesia Maju yang berdaulat, mandiri, dan berkepribadian melalui terciptanya Pelajar Pancasila yang bernalar kritis, kreatif, mandiri, beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan berakhlak mulia, bergotong royong, dan berkebinekaan global karena hasil uji keterbacaan draft pedoman teknis aplikasi program kompetensi pendidik terbaru jujur tanpa ada manipulasi dan berorientasi mutu Penguatan Nilai Organisasi Pelaksanaan Melakukan uji keterbacaan publik draf t pedoman teknis pedoman aplikasi program kompetensi pendidik terbaru dengan mengaktualisasikan nilai dasar PNS ANEKA (Jujur, transparan, religious, menggunakan Bahasa Indonesia, sopan, berorientasi mutu, tanggung jawab) berkontribusi pada Nilai-nilai Kemdikbud, yaitu Memiliki Integritas, dikarenakan hasil survey dari dosen/tendik tanpa ada manipulasi sedikitpun

60

Lampiran 7 Output Utama Laporan Aktualisasi

DIREKTORAT SUMBER DAYA DIREKTORAT JENDERAL PENDIDIKAN TINGGI

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

LANGKAH-LANGKAH PENDAFTARAN PROGRAM

2

NO MENU KETERANGAN

1. Daftar Bagi yang ingin mendaftar program dan belum mempunyai

akun terlebih dahulu harus melakukan registrasi dengan

mengisi nama, email dan membuat password (minimal 8

karakter)

2. Login Setelah verifikasi email, bisa masuk otomatis/manual

pada laman login.

3. Daftar Program Pada menu Pelaksanaan -> Program bisa dilihat tawaran

program yang sedang aktif saat ini.

4. Data Diri Pada menu Pelaksanaan -> Data Diri bisa dilihat data

pribadi yang diambil dari Pangkalan Data Pendidikan Tinggi

(PD-DIKTI)

5. Program Terdaftar Dalam menu ini untuk melengkapi persyaratan dan

melengkapi formulir

61

1. Daftar

1. Klik Daftar untuk

registrasi akun

1. Daftar

1. Klik Daftar untuk

registrasi akun

62

1b. Verifikasi email 1. Masuk email dan

lihat kotak masuk

2. Klik “Verify Email Address”

3. Jika tombol “Verify Email Address”

tidak berfungsi, klik tautan berikut.

6

1c. Registrasi Peserta Lanjutan

1. Jika anda Pendidik

pilih “Dosen”

2. Masukan NIDN

3. Klik “Simpan”

63

6

1c. Registrasi Peserta Lanjutan

1. Jika anda Pendidik

pilih “Dosen”

2. Masukan NIDN

3. Klik “Simpan”

8

2. Login

Klik “Login” untuk

masuk

64

9

2a. Mengisi Login

1. Masukan email

yang sudah terdaftar

2. Masukan password

3. Klik Login

*Jika lupa password

klik disini

2b. Lupa Password

1. Masukan email

yang sudah terdaftar

2. Klik “Send Password

Reset Link”

65

2c. Link Reset Password 1. Masuk email dan

lihat kotak masuk

2. Klik “Reset Password”

3. Jika tombol “Reset Password”

tidak berfungsi, klik tautan berikut.

2c. Reset Password

1. Mengisi email

yang aktif

2. Membuat password

minimal 8 karakter

3. Mengulang password

yang sudah dibuat di

no.3 4. Klik “Reset

Password”

66

13

1. Klik

“Pelaksanaan”

2. Klik

“Program”

3. Daftar Program

3. Klik “Lihat

Periode

Tersedia”

14

3a. Pilih Program yang diminati (contoh program pendidik)

Untuk memilih program

kompetensi klik “Daftar Sekarang”

Ket: Pendidik hanya akan melihat program kompetensi pendidik, begitu juga tenaga

kependidikan hanya akan melihat program kompetensi tenaga kependidikan

67

15

Untuk memilih program

kompetensi klik “Daftar Sekarang”

Ket: Pendidik hanya akan melihat program kompetensi pendidik, begitu juga tenaga

kependidikan hanya akan melihat program kompetensi tenaga kependidikan

3b. Pilih Program yang tersedia (contoh program tendik)

TAMPILAN BERHASIL MENDAFTAR PROGRAM

16

68

4. Data Peserta (diambil dari server PD-DIKTI)

Klik “Sync Data” untuk

melakukan sinkronisasi

jika data diri belum

update

TAMPILAN BERHASIL DATA DIRI SUKSES DIPERBARUI

18

69

5a. Program Terdaftar

1. Untuk melengkapi dokumen persyaratan

klik “Dokumen Persyaratan”

2. Untuk melengkapi data tambahan (* bila dipersyaratkan dalam panduan)

seperti Riwayat Pelatihan, ToR, dan data lainnya

yang dipersyaratkan di Panduan klik “Formulir”,

kemudian pilih data yang akan diisi

3. Setelah semua dokumen persyaratan

lengkap, bisa klik “Ajukan Pendaftaran”

5a. Melengkapi Dokumen Persyaratan Program

Unggah semua dokumen

persyaratan sesuai dengan

Panduan Program

70

5b. Melengkapi Dokumen Persyaratan Program

2. Tulis deskripsi dokumen

3. Klik “Browse” untuk memilih

dokumen yang akan dilampirkan

4. Klik “Simpan”

1. Perhatikan jenis dokumen dan ukuran

maksimum yang bisa diunggah

*Ulangi proses diatas sampai semua berkas di upload

SEKIAN DAN TERIMAKASIH

Kritik dan Saran

081254925592 (Sidik)

scan me