kosmetika 2 - SMKN 2 Magetan

266

Transcript of kosmetika 2 - SMKN 2 Magetan

MILIK NEGARA

TIDAK DIPERDAGANGKAN

KosmetikaJilid 2

UntukSekolah Menengah Kejuruan

KOSMETIKA 2

Kelas X Semester 2

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

DIREKTORAT PEMBINAAN SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN

Kontributor Naskah : Dra. Ida Prihantina E.K, M.M Penelaah : Jasnah,S.Pd

Titin Karnasih,S.Pd

ii Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Hak Cipta © 2013 pada Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Dilindungi Undang-Undang

Disklaimer: Buku ini merupakan buku siswa yang dipersiapkan Pemerintah dalam rangka implementasi Kurikulum 2013. Buku siswa ini disusun dan ditelaah oleh berbagai pihak di bawah koordinasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, dan dipergunakan dalam tahap awal penerapan Kurikulum 2013. Buku ini merupakan “dokumen hidup” yang senantiasa diperbaiki, diperbaharui, dan dimutakhirkan sesuai dengan dinamika kebutuhan dan perubahan zaman. Masukan dari berbagai kalangan diharapkan dapat meningkatkan kualitas buku ini. Kontributor Naskah : Dra. Ida Prihantina E.K, M.M Penelaah : Jasnah,S.Pd Titin Karnasih,S.Pd Desktop Publisher : Tim Cetakan Ke-1, 2013 Disusun dengan huruf arial

MILIK NEGARA TIDAK DIPERDAGANGKAN

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

iii

K O S M E T I K A 2

Kurikulum 2013 dirancang untuk memperkuat kompetensi siswa dari sisi sikap, pengetahuan dan keterampilan secara utuh. Keutuhan tersebut menjadi dasar dalam perumusan kompetensi dasar tiap mata pelajaran mencakup kompetensi dasar kelompok sikap, kompetensi dasar kelompok pengetahuan, dan kompetensi dasar kelompok keterampilan. Semua mata pelajaran dirancang mengikuti rumusan tersebut.

Pembelajaran kelas X jenjang Pendidikan Menengah Kejuruan yang disajikan dalam buku ini juga tunduk pada ketentuan tersebut. Buku siswa ini diberisi materi pembelajaran yang membekali peserta didik dengan pengetahuan, keterapilan dalam menyajikan pengetahuan yang dikuasai secara kongkrit dan abstrak, dan sikap sebagai makhluk yang mensyukuri anugerah alam semesta yang dikaruniakan kepadanya melalui pemanfaatan yang bertanggung jawab.

Buku ini menjabarkan usaha minimal yang harus dilakukan siswa untuk mencapai kompetensi yang diharuskan. Sesuai dengan pendekatan yang digunakan dalam kurikulum 2013, siswa diberanikan untuk mencari dari sumber belajar lain yang tersedia dan terbentang luas di sekitarnya. Peran guru sangat penting untuk meningkatkan dan menyesuaikan daya serap siswa dengan ketersediaan kegiatan buku ini. Guru dapat memperkayanya dengan kreasi dalam bentuk kegiatan-kegiatan lain yang sesuai dan relevan yang bersumber dari lingkungan sosial dan alam.

Buku ini sangat terbuka dan terus dilakukan perbaikan dan penyempurnaan. Untuk itu, kami mengundang para pembaca memberikan kritik, saran, dan masukan untuk perbaikan dan penyempurnaan. Atas kontribusi tersebut, kami ucapkan terima kasih. Mudah-mudahan kita dapat memberikan yang terbaik bagi kemajuan dunia pendidikan dalam rangka mempersiapkan generasi seratus tahun Indonesia Merdeka (2045)

Depok, Desember 2013

Penyusun

KATA PENGANTAR

iv Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

KATA PENGANTAR .......................................................................................iii DAFTAR ISI .....................................................................................................iv DAFTAR GAMBAR DAN TABEL ...................................................................vi PETA KEDUDUKAN MATA PELAJARAN ...................................................vii GLOSARIUM ...................................................................................................ix BAB I .................................................................................................................1 PENDAHULUAN ..............................................................................................1

A. DESKRIPSI ............................................................................................1 B. PRASYARAT .........................................................................................2 C. PETUNJUK PENGGUNAAN BUKU ......................................................3 D. TUJUAN AKHIR .....................................................................................4 E. KOMPETENSI INTI DAN KOMPETENSI DASAR ................................5 F. CEK KEMAMPUAN AWAL ....................................................................7

BAB II ..............................................................................................................10 PEMBELAJARAN ..........................................................................................10

DESKRIPSI DAN KEGIATAN BELAJAR ...................................................10 KEGIATAN BELAJAR 1 ................................................................................12 KOSMETIKA TRADISIONAL .........................................................................12

A. TUJUAN KEGIATAN PEMBELAJARAN .............................................12 B. URAIAN MATERI .................................................................................13 C. RANGKUMAN ......................................................................................75 D. TUGAS .................................................................................................83 E. TES FORMATIF ...................................................................................90 F. KUNCI JAWABAN TES FORMATIF ....................................................91 G. LEMBAR KERJA SISWA .....................................................................95

KEGIATAN BELAJAR 2 ................................................................................99 AROMATERAPI .............................................................................................99

A. TUJUAN KEGIATAN PEMBELAJARAN .............................................99 B. URAIAN MATERI .............................................................................. 100 C. RANGKUMAN ................................................................................... 140 D. TUGAS .............................................................................................. 147 E. TES FORMATIF ................................................................................ 151 F. KUNCI JAWABAN TES FORMATIF ................................................. 152 G. LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK .................................................. 157

DAFTAR ISI

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

v

K O S M E T I K A 2

KEGIATAN BELAJAR 3 ............................................................................. 160 MINYAK ESENSIAL (ESSENTIAL OIL) ..................................................... 160

A. TUJUAN KEGIATAN PEMBELAJARAN .......................................... 160 B. URAIAN MATERI .............................................................................. 161 C. RANGKUMAN ................................................................................... 212 D. TUGAS .............................................................................................. 212 E. TES FORMATIF ................................................................................ 212 F. KUNCI JAWABAN TES FORMATIF ................................................. 212 G. LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK .................................................. 212

BAB III .......................................................................................................... 212 EVALUASI ................................................................................................... 212

A. ATTITUDE SKILLS ........................................................................... 212 B. KOGNITIF SKILLS ............................................................................ 212 C. PSIKOMOTORIK SKILLS ................................................................. 212 D. PRODUK/BENDA KERJA SESUAI KRITERIA STANDAR .............. 212 E. BATASAN WAKTU YANG TELAH DITETAPKAN ........................... 212 F. KUNCI JAWABAN............................................................................. 212

BAB IV ......................................................................................................... 212 PENUTUP .................................................................................................... 212

A. IMPLIKASI ......................................................................................... 212 B. TINDAK LANJUT .............................................................................. 212

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................... 212 TENTANG PENYUSUN............................................................................... 212

vi Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Gambar 1 – Contoh Bentuk Obat Tradisional (Bubuk) .......................................... 19 Gambar 2 - Contoh Tanaman Obat ........................................................................ 20 Gambar 3 - Contoh Simplisia .................................................................................. 21 Gambar 4 - Simplisia sebagai Bahan Obat ............................................................ 21 Gambar 5 - Contoh Bagian Tanaman yang Dijadikan Simplisia ............................ 26 Gambar 6 - Contoh Rimpang .................................................................................. 28 Gambar 7 - Contoh Buah-Buahan .......................................................................... 30 Gambar 8 - Daun Lidah Buaya ............................................................................... 44 Gambar 9 – Contoh Bagian Tanaman Aromaterapi (Bunga) .............................. 107 Gambar 10 – Contoh Bagian Tanaman Aromaterapi (Daun) .............................. 108 Gambar 11 - Contoh Bagian Tanaman Aromaterapi ........................................... 109 Gambar 12 - Contoh Bentuk Aromaterapi ............................................................ 123 Gambar 13 – Contoh Minyak Essensial Aromaterapi .......................................... 124 Gambar 14 – Contoh Minyak Pijat Aromaterapi .................................................. 125 Gambar 15 - Contoh Dupa Aromaterapi .............................................................. 125 Gambar 16 – Contoh Lilin untuk Memanaskan Tungku ....................................... 126 Gambar 17 - Contoh Lilin Aromaterapi ................................................................. 126 Gambar 18 – Contoh Garam Aromaterapi ........................................................... 127 Gambar 19 - Sabun herbal Aromaterapi, Sabun Susu kambing, Sabun Sirih .... 127 Gambar 20 - Penguapan (Steaming) ................................................................... 133 Gambar 21 - Contoh Pemanas (Vapourizer)........................................................ 134 Gambar 22 - Contoh Diffuser ................................................................................ 135 Gambar 23 - Pure Essential ................................................................................. 163 Gambar 24 - Fragranced Oil/Perfumed Oil .......................................................... 163 Gambar 25 - Contoh Pencampuran Essential Oil ................................................ 211 Tabel 1 - Contoh Manfaat Wangi Aromaterapi ..................................................... 110 Tabel 2 - Contoh Dosis Esensial Oil Berdasarkan Usia ....................................... 209 Tabel 3 - Contoh Menghitung Konsentrasi Larutan ............................................. 210

DAFTAR GAMBAR DAN TABEL

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

vii

K O S M E T I K A 2

KOSMETIKA

Kosmetika Tradisional

Essential Oil

Aromatheraphy Kecantikan

PETA KEDUDUKAN MATA PELAJARAN

viii Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

KOSMETIKA

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

ix

K O S M E T I K A 2

Aromaterapi : Istilah generik bagi salah satu jenis pengobatan alternatif yang menggunakan essential oil atau sari minyak murni dari tumbuhan/ tanaman yang mudah menguap,

Abad Renaisans (bahasa Inggris: Renaissance)

: Sebuah gerakan budaya yang berkembang pada periode kira-kira dari abad ke-14 sampai abad ke-17, dimulai di Italia pada Abad Pertengahan Akhir dan kemudian menyebar ke seluruh Eropa. Meskipun pemakaian kertas dan penemuan barang metal mempercepat penyebaran ide-idenya dari abad ke-15 dan seterusnya, perubahan Renaissans tidak terjadi secara bersama maupun dapat dirasakan di seluruh Eropa.

Alfa-Tokoferol

Suatu antioksidan yang melindungi sel-sel tubuh terhadap kerusakan oleh senyawa kimia reaktif yang dikenal sebagai radikal bebas.

Auricular Therapy

: Teknik sederhana dalam mengoleskan essential oil di pinggir telinga.

Bahan tambahan : Zat yang tidak berkhasiat sebagai obat yang ditambahkan pada obat tradisional untuk meningkatkan mutu, termasuk mengawetkan, member warna, menyedapkan rasa dan bau serta memantapkan warna, rasa, bau ataupun konsistensi.

Bath Salt Aromaterapi : Garam Aromaterapi /Jenis aromaterapi berbentuk garam

Bersifat analgetik : Penghilang rasa sakit

GLOSARIUM

x Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Bersifat diuretik. : Peluruh air seni

Bioflavonoid : Zat antioksidan yang langsung bekerja dalam sel-sel tubuh.

Bottom Notes : Jenis essential oil yang memiliki aroma yang pedas atau bunga-bungaan. Sifatnya menguap secara perlahan, dan diserap sangat lambat oleh kulit, bersifat menenangkan dan menstimulasi gairah.

Bottom Notes bertahan ±1-5 hari di kulit/tub

Bottom Notes : Merupakan minyak esensial yang memiliki aroma pedas, woody, atau bunga-bungaan. Sifatnya menguap secara perlahan, dan diserap sangat lambat oleh kulit, memiliki sifat menenangkan dan menstimulasi gairah. Bottom notes dapat bertahan ±1-5 hari di kulit/tubuh.

Candle Aroma Therapy : Lilin Aromaterapi /Jenis aromaterapi berbentuk lilin.

Ada 2 jenis lilin yang digunakan:

A) lilin untuk pemanas tungku: digunakan untuk memanaskan tungku aromaterapi tidak wangi dan hanya memanaskan tungku yang berisi aromaterapi essential oil saja.

B) Lilin aromaterapi: lilin yang jika dibakar akan mengeluarkan wangi aromaterapi

Carrier Oil : Minyak netral yang bisa melarutkan Essensial Oil

Distilasi : Suatu proses penyulingan adalah suatu metode pemisahan bahan kimia berdasarkan perbedaan kecepatan atau kemudahan menguap (volatilitas) bahan.

Essensial Oil : Minyak inti dari bagian tumbuhan yang diekstraksi.

Fitofarmaka

: Bentuk obat tradisional dari bahan alam yang dapat disejajarkan dengan obat modern karena proses pembuatannya yang telah tersandar, ditunjang dengan bukti ilmiah sampai uji klinik

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

xi

K O S M E T I K A 2

pada manusia.

Fragranced Oil / Perfumed Oil

: Bukan 100% murni (hanya sari minyak) atau berarti minyak tersebut bukan essential oil.

Jamu : Obat tradisional yang disediakan secara tradisional, misalnya dalam bentuk serbuk seduhan atau cairan yang berisi seluruh bahan tanaman yang menjadi penyusun jamu tersebut serta digunakan secara tradisional.

Kosmetika Semi Tradisional

: Kosmetika tradisional yang cara pengolahannya dilakukan secara modern dengan mencampurkan zat-zat kimia sintetik kedalamnya

Kosmetika Tradisional : Kosmetika alamiah yang dapat dibuat sendiri langsung dari bahan-bahan yang berasal dari alam (segar maupun yang sudah dikeringkan) dan diolah secara tradisional.

Message Oil Aroma Therapy

: Minyak Pijat Aromaterapi / merupakan variasi baru dari aromaterapi berbentuk minyak pijat

Middle Notes : Jenis essential oil yang memiliki aroma bunga-bungaan, tidak bisa angsung dibaui oleh hidung, tidak cepat menguap, umumnya merupakan aroma penyeimbang. Middle Notes bertahan ± 24 jam di kulit/tubuh.

Middle Notes : Merupakan minyak esensial yang memiliki

aroma bunga-bungaan, tidak bisa langsung dibaui oleh hidung, tidak cepat menguap dan umumnya merupakan aroma penyeimbang. Middle notes dapat bertahan ± 24 jam di kulit/tubuh.

Minyak atsiri : Produk hasil penyulingan dengan uap dari bagian-bagian suatu tumbuhan.

Obat Herbal : Obat yang berasal dari tumbuhan yang diproses/ diekstrak sedemikian rupa sehingga menjadi serbuk, pil atau cairan yang dalam prosesnya tidak menggunakan zat kimia.

xii Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Obat Herbal Terstandar : Obat tradisional yang disajikan dari ekstrak atau penyarian bahan alam yang dapat berupa tanaman obat, binatang, maupun mineral. Untuk melaksanakan proses ini membutuhkan peralatan yang lebih kompleks dan berharga mahal, ditambah dengan tenaga kerja yang mendukung dengan pengetahuan maupun ketrampilan pembuatan ekstrak.

Obat tradisional : Bahan atau ramuan bahan yang berupa bahan tumbuhan, bahan mineral, sediaan galenik atau campuran dari bahan-bahan tersebut, yang secara tradisonal telah digunakan untuk pengobatan berdasarkan pengalaman.

Oil Aroma Therapy : Minyak Aromaterapi /Jenis aromaterapi berbentuk cairan/minyak.

Parem : Obat tradisional dalam bentuk padat, pasta atau seperti bubur yang digunakan dengan cara melumurkan pada kaki dan tangan atau pada bagian tubuh lain.

Pilis : Obat tradisional dalam bentuk padat atau pasta yang digunakan dengan cara mencoletkan pada dahi.

Pure Essential : Minyak esensial 100% murni, tanpa tambahan pewangi.

Raindrop Technique

: Sebuah teknik aplikasi essential oil dengan meneteskan oil tertentu seperti tetesan air hujan, di sepanjang tulang spinal.

Rimpang : Tanaman bumbu dapur/obat-obatan seperti kencur, kunyit, jahe, temu lawak, temu hitam, temu kunci, temu mangga, temu putih, dan lainnya

Sediaan Galenik : Hasil ekstraksi bahan atau campuran bahan yang berasal dari tumbuh-tumbuhan atau hewan.

Soap Aroma Therapy : Sabun Aromaterapi /Jenis aromaterapi berbentuk sabun dengan aromaterapi, bentuknya yang saat ini beredar berupa sabun

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

xiii

K O S M E T I K A 2

padat

Stick Incense Aromaterapi

: Dupa Aromaterapi /Jenis aromaterapi berbentuk padat dan jenis aromaterapi ini berasap

Stretchmark : (Tanda peregangan) adalah garis-garis kulit pink kemerahan yang biasanya ditemukan di sekitar kaki dan perut sebagai hasil dari kenaikan berat badan yang cepat. Sangat umum pada kehamilan.

Tanaman Obat : Jenis tanaman yang sebagian, seluruh tanaman dan atau eksudat tanaman tersebut digunakan sebagai pemberi aroma, perasa, bahan ramuan obat-obatan atau kosmetika untuk tujuan pengobatan dan kecantikan.

Tapel : Obat tradisional dalam bentuk padat, pasta atau seperti bubur yang digunakan dengan cara melumurkan pada seluruh permukaan perut .

Teroksidasi : Terkena proses oksidasi: bercak hitam (di) sekeliling botol kemasan

Tocopherol Bentuk vitamin E (kombinasi dari delapan molekul yang sangat rumit)

Top Notes : Merupakan minyak esensial yang memiliki aroma tajam, bisa langsung dibaui oleh hidung, cepat menguap dan mudah diserap kulit, pada umumnya top notes bertahan ± 10 jam di kulit atau tubuh.

Uji Praklinik : Uji khasiat dan toksisitas

Vita flex Therapy

: Teknik sederhana untuk mengaplikasikan essential oil pada ujung syaraf di telapak kaki atau telapak tangan,

PE

ND

AH

ULU

AN

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

1

K O S M E T I K A 2

erkembangnya ilmu pengetahuan di segala bidang, telah membawa perubahan dalam sikap hidup seseorang dan telah membawa manusia kearah pemenuhan kebutuhan,

baik yang bersifat primer maupun sekunder. Tidak hanya kebutuhan akan sandang, papan, pangan, pendidikan dan kesehatan saja. Kebutuhan akan mempercantik diri pun kini menjadi prioritas utama dalam menunjang penampilan sehari-hari. Salah satu cara untuk mengubah penampilan atau mempercantik diri yaitu dengan menggunakan kosmetika.

Pemakaian kosmetika merupakan kebutuhan manusia dari bayi sampai usia lanjut, tidak terkecuali pria atau wanita, dengan tujuan untuk mendapatkan kulit sehat, bersih dan terawat.

Kosmetika adalah bahan yang sengaja dipakai untuk tujuan lebih mempercantik penampilan diri si pemakai dan dapat digunakan setiap hari maupun secara insidental atau berkala, dan dipakai pada seluruh tubuh manusia dari kepala sampai dengan ujung kaki.

Diharapkan buku Kosmetika Jilid 2 ini dapat membantu anda dalam mempelajari pengertian kosmetika tradisional, pengertian kosmetika semi tradisional, pengertian obat tradisional, bentuk sediaan obat tradisional, bahan dasar kosmetika tradisional, bagian-bagian tanaman, kosmetik tradisional untuk perawatan kulit, kosmetik tradisional untuk perawatan rambut, kosmetik tradisional untuk perawatan kuku dan membuat kosmetika

B

A. DESKRIPSI

BAB I

PENDAHULUAN

PE

ND

AH

ULU

AN

2 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

tradisional untuk perawatan kulit, rambut dan kuku; sejarah aromaterapi, pengertian aromaterapi, tanaman aromaterapi, berbagai aroma dalam aromaterapi, manfaat aromaterapi, bentuk aromaterapi, cara mengaplikasikan aromaterapi; pengertian minyak esensial, minyak esensial utama dan sekunder, karakteristik minyak esensial, sifat minyak esensial, kegunaan minyak esensial, cara menyimpan minyak esensial, carrier oil,

cara menggunakan minyak esensial, dosis esensial oil berdasarkan usia, dan pencampuran esensial oil. Dengan demikian diharapkan anda memiliki pengetahuan dan wawasan tentang kosmetika tradisional, aromaterapi dan essential oil yang sesuai untuk perawatan kulit dan perawatan rambut sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP).

ompetensi Kosmetika yang dibahas pada buku Kosmetika Jilid 2 ini merupakan kelanjutan dari buku kosmetika jilid 1 yang harus anda pelajari sebelum mempelajari

kompetensi kecantikan lainnya, baik bidang kecantikan kulit maupun rambut. Mempelajari dengan tuntas materi pada buku kosmetika jilid 1. merupakan prasyarat sebelum mempelajari materi pada buku Kosmetika Jilid 2. Dengan demikian buku Kosmetika jilid 1 merupakan prasyarat sebelum mempelajari materi buku Kosmetika jilid 2. Mata pelajaran kosmetika merupakan salah satu mata pelajaran kompetensi kejuruan bidang keahlian kecantikan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).

K

B. PRASYARAT

PE

ND

AH

ULU

AN

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

3

K O S M E T I K A 2

1. Penjelasan bagi Siswa:

a. Buku ini dapat digunakan untuk belajar secara mandiri atau secara berkelompok di dalam kelas dengan bimbingan guru.

b. Bacalah buku ini dengan seksama secara berurutan dari bab 1, bab 2 dan seterusnya dari awal hingga akhir.

c. Gunakan buku pendukung lain serta buku-buku yang direferensikan dalam daftar pustaka, agar lebih memahami konsep setiap kegiatan belajar dalam buku ini.

d. Setelah anda menguasai materi pada setiap kegiatan belajar, kerjakan tugas dan soal-soal tes formatif yang ada dalam setiap kegiatan belajar dalam buku ini, kemudian cocokkan jawaban tes yang telah anda kerjakan dengan kunci jawaban yang tersedia di dalam buku.

e. Jangan membuka kunci jawaban sebelum mengerjakan tes.

f. Mintalah bantuan guru apabila menemui kesulitan mempelajari isi buku atau ketika mengerjakan tugas dan tes.

g. Lakukan diskusi kelompok untuk mengerjakan tugas-tugas yang terdapat dalam setiap kegiatan belajar.

h. Laporkan hasil tes formatif maupun tugas kelompok anda pada Guru untuk memperoleh rekomendasi sebagai persyaratan uji kompetensi atau evaluasi pada buku ini.

2. Penjelasan bagi Guru:

a. Memberikan buku atau materi pada siswa . b. Memberikan pengarahan belajar pada siswa. c. Menjawab dan membantu memecahkan masalah yang

dihadapi siswa. d. Membantu siswa apabila mengalami kesulitan dalam

memahami materi dan melaksanakan praktik. e. Memberikan evaluasi, tugas dan memeriksa hasilnya

C. PETUNJUK PENGGUNAAN BUKU

PE

ND

AH

ULU

AN

4 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

D. TUJUAN AKHIR

1. Tujuan Pembelajaran Umum

Setelah mempelajari mata pelajaran ini diharapkan anda dapat menerapkan pengetahuan kosmetika pengetahuan kosmetika tradisional, Aromaterapi kecantikan dan minyak esensial dalam pembelajaran di bidang keahlian tata kecantikan.

2. Tujuan Pembelajaran Khusus

Setelah mempelajari mata pelajaran kosmetika ini, anda diharapkan dapat menunjukkan kemampuannya dalam : a. Mendeskripsikan tanaman obat b. Mendiskripsikan obat tradisional c. Mendiskripsikan kosmetika tradisional; d. Membuat kosmetika tradisional; e. Menguraikan aromaterapi kecantikan; f. Menggolongkan aromaterapi kecantikan; g. Menjelaskan penggunaan minyak esensial ; h. Menggunakan minyak esensial ; i. Menerapkan pengetahuan kosmetika

tradisional pada perawatan kulit dan perawatan rambut sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP); dan

j. Menerapkan pengetahuan Aromaterapidan minyak esensial pada perawatan kulit dan perawatan rambut sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP).

PE

ND

AH

ULU

AN

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

5

K O S M E T I K A 2

Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar Kosmetika Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)/Madrasah Aliyah Kejuruan (SMAK) Kelas : X

KOMPETENSI INTI KOMPETENSI DASAR

KI 1) Menghayati dan

mensyukuri ajaran agama

yang dianutnya

1.1 Mensyukuri karunia Tuhan

Yang Maha Esa, melalui

menjaga dan melestarikan

keutuhan jiwa, raga manusia

serta lingkungan kerja

sebagai tindakan pengamalan

menurut agama yang

dianutnya.

1.2 Menyadari kebesaran Tuhan

yang mengatur mengenai

pengantar Ilmu Kecantikan

KI 2) Mengembangkan perilaku

(jujur, disiplin, tanggung

jawab, peduli, santun,

ramah lingkungan, gotong

royong, kerjasama, cinta

damai, responsif dan

proaktif) dan

menunjukkan sikap

sebagai bagian dari solusi

atas berbagai

permasalahan bangsa

dalam berinteraksi secara

efektif dengan lingkungan

sosial dan alam serta

dalam menempatkan diri

sebagai cerminan bangsa

dalam pergaulan dunia

2.1 Menunjukkan perilaku ilmiah

( memiliki rasa ingin tahu,

objektif, jujur, teliti, cermat,

tekun, hati-hati, disiplin,

bertanggung jawab, terbuka,

kristis, kreatif, inovatif, dan

peduli lingkungan) dalam

aktivitas sehari-hari sebagai

wujud implementasi sikap

dalam melakukan pekerjaan

2.2 Menghargai kerja individu dan

kelompok dalam

pembelajaran sehari-hari

sebagai wujud implementasi

melaksanakan pembelajaran

pengantar ilmu kecantikan.

E. KOMPETENSI INTI DAN KOMPETENSI DASAR

PE

ND

AH

ULU

AN

6 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

KI3) Memahami dan

menerapkan pengetahuan

factual, konseptual, dan

procedural dalam

pengetahuan, teknologi,

seni, budaya, dan

humaniora dengan

wawasan kemanusiaan,

kebangsaan, kenegaraan,

dan peradaban terkait

penyebab phenomena

dan kejadian dalam

bidang kerja yang spesifik

untuk memecahkan

masalah

3.1 Menguraikan sejarah,

jenis, wujud dan

persyaratan kosmetika

3.2 Menguraikan kandungan,

penggolongan, kegunaan

dan efek samping

kosmetika

3.3 Mendeskripsikan kosmetika

tradisional.

3.4 Menguraikan

aromatheraphy kecantikan.

3.5 Menjelaskan penggunaan

minyak essential .

KI 4) Mengolah, menalar, dan

menyaji dalam ranah

konkret dan ranah abstrak

terkait dengan

pengembangan dari yang

dipelajarinya di sekolah

secara mandiri, dan

mampu melaksanakan

tugas spesifik di bawah

pengawasan langsung

4.1 Mengkategorikan sejarah,

jenis, wujud dan persyaratan

kosmetika

4.2 Menganalisis kandungan,

penggolongan, kegunaan

dan efek samping kosmetika

4.3 Membuat kosmetika

tradisional.

4.4 Menggolongkan

aromatheraphy kecantikan

4.5 Menggunakan minyak

essential.

PE

ND

AH

ULU

AN

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

7

K O S M E T I K A 2

Sebelum mempelajari buku ini, anda diharapkan mengisi lembar kemampuan awal, sehingga anda dapat mengukur sejauh mana kemampuan yang sudah anda miliki. Berusahalah jujur dalam mengisi cek kemampuan awal ini.

Berilah tanda check list () pada salah satu kolom YA atau TIDAK dari pernyataan berikut berikut ini, sesuai kemampuan yang anda miliki sekarang.

Isilah check list pada kolom “YA“ jika anda merasa telah mampu, dan cek list “TIDAK” jika anda merasa belum mampu.

NO PERNYATAAN YA TIDAK

1. Apakah anda sudah mengetahui pengertian kosmetika tradisional?

2. Apakah anda sudah mengetahui pengertian kosmetika semi tradisional?

3. Apakah anda sudah mengetahui pengertian obat tradisional?

4. Apakah anda sudah jenis obat tradisional?

5. Apakah anda sudah mengetahui bahan dasar kosmetika tradisional?

6. Apakah anda sudah mengetahui bagian-bagian tanaman?

7. Apakah anda sudah mengetahui kosmetik tradisional untuk perawatan kulit?

8. Apakah anda sudah pernah mengetahui kosmetik tradisional untuk perawatan rambut?

9. Apakah anda pernah mengetahui kosmetik tradisional untuk perawatan kuku?

F. CEK KEMAMPUAN AWAL

PE

ND

AH

ULU

AN

8 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

10. Apakah anda sudah pernah membuat kosmetika tradisional untuk perawatan kulit, rambut dan kuku?

11. Apakah anda sudah mengetahui sejarah aromaterapi?

12. Apakah anda sudah mengetahui proses penyulingan bahan aromaterapi?

13. Apakah anda sudah mengetahui cara menyimpan minyak esensial ?

14. Apakah anda sudah mengetahui pengertian aromaterapi?

15. Apakah anda sudah mengetahui tanaman aromaterapi?

16. Apakah anda sudah mengetahui berbagai aroma dalam aromaterapi?

17. Apakah anda sudah mengetahui manfaat aromaterapi?

18. Apakah anda sudah mengetahui bentuk aromaterapi?

19. Apakah anda sudah mengetahui cara mengaplikasikan aromaterapi?

20. Apakah anda sudah mengetahui pengertian minyak esensial?

21. Apakah anda sudah mengetahui minyak esensial utama dan sekunder?

22. Apakah anda sudah mengetahui karakteristik minyak esensial?

23. Apakah anda sudah mengetahui sifat minyak esensial?

24. Apakah anda sudah mengetahui kegunaan minyak esensial?

PE

ND

AH

ULU

AN

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

9

K O S M E T I K A 2

25. Apakah anda sudah mengetahui cara menyimpan minyak esensial?

26. Apakah anda sudah mengetahui tentang carrier oil?

27. Apakah anda sudah mengetahui cara menggunakan minyak esensial, dosis esensial oil berdasarkan usia?

28. Apakah anda sudah mengetahui cara pencampuran esensial oil?

Apabila anda menjawab TIDAK pada salah satu pernyataan di atas, maka pelajarilah buku ini. Tetapi jika anda menjawab YA untuk semua pertanyaan, lanjutkan mengerjakan Tes Formatif dan Evaluasi dalam buku ini.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

10 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

lam merupakan sebuah “lemari obat” yang sangat besar yang dapat dimanfaatkan untuk kesehatan maupun kecantikan. Berbicara mengenai obat alami maupun

kosmetika tradisional, tumbuhan adalah gudang bahan kimia yang memiliki sejuta manfaat termasuk untuk obat berbagai penyakit dan kosmetika tradisional.

Kosmetika tradisional merupakan salah satu kekayaan bangsa Indonesia. Kosmetika ini terbuat dari alam, baik dari tumbuh-tumbuhan (batang, daun, bunga dan buah) maupun yang berasal dari hewan.

Nenek moyang kita juga menggunakan berbagai jenis jamu yang terbuat dari rempah-rempah, untuk mengobati, menjaga daya tahan tubuh, serta untuk kecantikan.

Minyak aromatik merupakan kunci dasar penggunaan kosmetika. Bangsa mesir kuno sangat yakin bahwa mandi setiap hari dan melumuri tubuh dengan tumbuhan dapat membuat kulit mereka tetap sehat dan awet muda, selain itu juga berfungsi melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Bangsa mesir percaya bahwa dengan tubuh yang wangi, mereka akan terlihat lebih menarik dan memikat.

Penggunaan zat pewangi banyak diulas dalam kepustakaan Sansekerta dan bangsa India kuno dengan menggunakan tumbuhan aromatik untuk berbagai macam kepentingan.

A

DESKRIPSI DAN KEGIATAN BELAJAR

BAB II

PEMBELAJARAN

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

11

K O S M E T I K A 2

Memahami pengetahuan aromaterapi merupakan salah satu materi dalam Kompetensi Kosmetika yang perlu dipelajari dan dipahami oleh anda. Hal ini berkaitan dengan bagaimana memilih, menentukan dan menggunakan aromaterapi dalam bidang kecantikan, baik bidang keahlian kecantikan kulit maupun kecantikan rambut.

Secara spesifik ruang lingkup pembelajaran pada bab II terdapat tiga kegiatan belajar yang akan anda pelajari, yaitu: 1. Kegiatan Belajar Satu, Kosmetika Tradisional; 2. Kegiatan Belajar Dua, Aromaterapi; dan 3. Kegiatan Belajar Tiga, Essensial Oil.

Pada kegiatan belajar satu, anda akan mempelajari tentang kosmetika tradisional, meliputi: pengertian kosmetika tradisional, pengertian kosmetika semi tradisional, pengertian obat tradisional, obat tradisional, bentuk sediaan obat tradisional, bahan dasar kosmetika tradisional, bagian-bagian tanaman, kosmetik tradisional untuk perawatan kulit, kosmetik tradisional untuk perawatan rambut, kosmetik tradisional untuk perawatan kuku dan membuat kosmetika tradisional untuk perawatan kulit, rambut dan kuku.

Pada kegiatan belajar dua anda akan mempelajari tentang aromaterapi meliputi: sejarah aromaterapi, pengertian aromaterapi, tanaman aromaterapi, berbagai aroma dalam aromaterapi, manfaat aromaterapi, bentuk aromaterapi, cara mengaplikasikan aromaterapi.

Pada kegiatan belajar tiga anda akan mempelajari tentang essential oil, meliputi: pengertian minyak esensial, minyak esensial utama dan sekunder, karakteristik minyak esensial, sifat minyak esensial, kegunaan minyak esensial, cara menyimpan minyak esensial, carrier oil, cara menggunakan minyak esensial, dosis esensial oil berdasarkan usia, dan pencampuran esensial oil sebagai bahan dasar minyak esensial.

Setelah mempelajari seluruh materi pada setiap kegiatan belajar dalam bahan ajar ini, diharapkan anda dapat mendeskripsikan tanaman obat, dan obat tradisional, mendeskripsikan dan membuat kosmetika tradisional, menguraikan dan menggolongkan aromatheraphy kecantikan, menjelaskan penggunaan serta dapat menggunakan minyak essensial.

Dalam setiap kegiatan belajar, akan dilengkapi dengan tugas dan tes formatif, untuk itu anda harus mengerjakan setiap tugas, latihan dan tes secara tuntas. Sekarang pelajari materi dalam bahan ajar kosmetika ini dari kegiatan belajar satu sampai kegiatan belajar tiga.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

12 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

A. TUJUAN KEGIATAN PEMBELAJARAN

KEGIATAN BELAJAR 1

KOSMETIKA TRADISIONAL

Setelah selesai mempelajari kegiatan belajar 1, diharapkan anda dapat: 1. Menjelaskan pengertian kosmetika tradisional; 2. Menjelaskan pengertian kosmetika semi

tradisional; 3. Menjelaskan pengertian obat tradisional; 4. Menjelaskan bentuk sediaan obat tradisional; 5. Menjelaskan bahan dasar kosmetika tradisional; 6. Menjelaskan bagian-bagian tanaman; 7. Menjelaskan kosmetik tradisional untuk

perawatan kulit; 8. Menjelaskan kosmetik tradisional untuk

perawatan rambut; 9. Menjelaskan kosmetik tradisional untuk

perawatan kuku; dan 10. Membuat kosmetika tradisional untuk perawatan

kulit, rambut dan kuku.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

13

K O S M E T I K A 2

Pada kegiatan belajar 1 (Bab II), anda akan mempelajari kosmetika tradisional. Apa yang anda ketahui tentang kosmetika tradisional, kosmetika semi tradisional, obat tradisional, bahan dasar kosmetika dan cara membuatnya serta ragam kosmetika tradisional daerah? Untuk lebih mengetahui tentang kosmetika tradisional, kosmetika semi tradisional, obat tradisional, bahan dasar kosmetika dan cara membuatnya serta ragam kosmetika tradisional daerah pelajari materi dalam kegiatan belajar berikut!

1. Pengertian Kosmetika Tradisional

Perawatan kecantikan dapat dilakukan dengan menggunakan kosmetika tradisional, tetapi seiring dengan kemajuan zaman oleh sebahagian orang pemakaian kosmetika tradisional dianggap kurang praktis, karena selain membutuhkan waktu khusus untuk membuatnya, kosmetika tradisional tidak dapat bertahan lama setelah pembuatannya, oleh karena itu harus langsung digunakan setelah dibuat.

Pada hakekatnya perawatan secara tradisional merupakan salah satu manifestasi kebudayaan Bangsa Indonesia, dan sebagai seni perawatan diri yang turun-temurun.Oleh kebanyakan masyarakat kosmetika tradisional dipercaya lebih alami dan memberikan efek yang lebih sehat.

Kosmetika tradisional adalah kosmetika alamiah yang dapat dibuat sendiri, langsung dari bahan-bahan yang berasal dari alam (segar maupun yang sudah dikeringkan) dan diolah secara tradisional.

Kesulitan dalam memakai kosmetika tradisional adalah dalam pembuatan, pemakaian dan penyimpanannya yang kurang praktis, sehingga tidak semua orang mau melakukannya sebagaimana halnya dalam pemakaiaan dan penyimpanan kosmetika modern.

Secara umum kosmetika tradisional tidak memberikan pengaruh yang negatif kepada kulit kepala dan rambut.

B. URAIAN MATERI

PE

MB

EL

AJA

RA

N

14 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Sumber: http://bodybybaaden.com

Selain kosmetika tradisional yang murni, ada pula kosmetika tradisional ini yang sudah dicampur dengan bahan-bahan kimia misalnya bahan pengawet, sehingga kosmetika tersebut jadi tahan lama.

2. Pengertian Kosmetika Semi Tradisional

Kosmetika Semi Tradisional yaitu kosmetika tradisional yang mengolahnya dilakukan secara modern dengan mencampurkan zat-zat kimia sintetik kedalamnya, seperti bahan pengawet, pengemulsi, parfum dan sebagainya.

3. Pengertian Obat Tradisional

Obat bahan alam sudah dikenal sejak zaman dahulu. Pengobatan dengan menggunakan bahan-bahan dari alam merupakan salah satu alternative dalam bidang pengobatan dan kecantikan. Obat tradisional Indonesia mempunyai kedudukan yang sangat khusus dalam masyarakat, karena merupakan warisan budaya bangsa di bidang kesehatan dan diperlukan masyarakat.

Obat tradisional yang lebih dikenal sebagai jamu, diperlukan masyarakat selain untuk memelihara dan meningkatkan kesehatan, serta memelihara keelokan tubuh dan ada beberapa yang digunakan untuk mengobati suatu penyakit.

Kosmetika tradisional sifatnya tidak tahan lama, biasanya pemakaiannya langsung setelah dibuat, olehnya itu gunakanlah bahan-bahan atau buah-buahan yang masih segar dengan kondisi yang baik, sebab bila tidak hati-hati, akan menimbulkan gatal-gatal.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

15

K O S M E T I K A 2

Sumber: http://jualobatpelangsing.net

Obat tradisional adalah obat-obatan yang diolah secara tradisional, turun-temurun, berdasarkan resep nenek moyang, adat-istiadat, kepercayaan, atau kebiasaan setempat, baik bersifat magic maupun pengetahuan tradisional.

Obat tradisional dibuat atau diramu dari bahan tumbuh-tumbuhan, bahan hewan, sediaan sarian (galenik), atau campuran dari ketiga bahan-bahan tersebut.

Berdasarkan Peraturan Menteri kesehatan Nomor 246/ Menkes/ Per/ V/ 1990 Pasal 1, Obat Tradisional adalah bahan atau ramuan bahan yang berupa bahan tumbuhan, bahan mineral, sediaan galenik atau campuran dan bahan-bahan tersebut, yang secara traditional telah digunakan untuk pengobatan berdasarkan pengalaman. Pengobatan tradisional sendiri menurut Undang-undang No 36/2009 tentang kesehatan melingkupi bahan atau ramuan berupa bahan tumbuhan, bahan hewan, bahan mineral, sediaan sarian [galenik] atau campuran dari bahan-bahan tersebut yang secara turun temurun telah digunakan untuk pengobatan. Sesuai dengan pasal 100 ayat (1) dan (2), sumber obat tradisional yang sudah terbukti berkhasiat dan aman digunakan akan tetap dijaga kelestariannya dan dijamin Pemerintah untuk pengembangan serta pemeliharaan bahan bakunya.

Di dalam Permenkes RI No.246/Menkes/Per/V/1990 dijelaskan beberapa istilah yang berkaitan dengan obat tradisonal, antara lain: a. Pilis adalah obat tradisional dalam bentuk padat atau

pasta yang digunakan dengan cara mengoleskan pada dahi.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

16 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

b. Parem adalah obat tradisional dalam bentuk padat, pasta atau seperti bubur yang digunakan dengan cara melumurkan pada kaki dan tangan atau pada bagian tubuh lain.

c. Tapel adalah obat tradisional dalam bentuk padat, pasta atau seperti bubur yang digunakan dengan cara melumurkan pada seluruh permukaan perut .

d. Sediaan galenik adalah hasil ekstraksi bahan atau campuran bahan yang berasal dari tumbuh-tumbuhan atau hewan.

e. Bahan tambahan adalah zat yang tidak berkhasiat sebagai obat yang ditambahkan pada obat tradisional untuk meningkatkan mutu, termasuk mengawetkan, member warna, menyedapkan rasa dan bau serta memantapkan warna, rasa, bau ataupun konsistensi.

Penggunaan obat tradisional yang sudah diwariskan oleh para leluhur secara turun menurun melekat kuat dan menjadi budaya bagi bangsa Indonesia sendiri, karena obat tradisional mempunyai khasiat, kualitas dan keamanan yang terjamin selama dikonsumsi dengan bijak.

Jenis Obat Tradisional

Berdasarkan tingkatan uji klinisnya, obat bahan alam atau obat tradisional Indonesia dapat dikelompokkan menjadi tiga, yaitu: jamu, obat herbal dan fitofarmaka. a. Jamu (Empirical Based Herbal Medicine)

Jamu adalah sebutan untuk obat tradisional dari Indonesia, dibuat dari resep peninggalan leluhur, merupakan ramuan tradisional yang belum teruji secara klinis, disusun dari berbagai tanaman obat atau bahan-bahan alami, dari tumbuhan seperti rimpang (akar-akaran), daun-daunan, kulit batang, buah dan sebagainya.

Jamu juga dapat terbuat dari tubuh hewan, seperti empedu kambing atau tangkur buaya.

Jamu adalah obat tradisional yang disediakan secara tradisional, misalnya dalam bentuk serbuk, seduhan atau cairan yang berisi seluruh bahan tanaman yang menjadi penyusun jamu tersebut, serta digunakan secara tradisional.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

17

K O S M E T I K A 2

Sumber: http://hayu-urang-ulin.blogspot.com

Sumber: bp.blogspot.com

Jamu merupakan ramuan tradisional yang belum teruji secara klinis, atau jenis herbal yang belum melalui proses uji kelayakan, ia baru berdasarkan pengalaman masyarakat.

Golongan ini tidak memerlukan pembuktian ilmiah sampai dengan klinis, tetapi cukup dengan bukti empiris. Contoh jamu: Jamu Temulawak

dapat mencegah/menghilangkan jerawat, masalah kulit sensitif, dan merah-merah pada kulit dan menghaluskan kulit.

Jamu Kunir/kunyit dapat menghilangkan masalah kulit seperti gatal-gatal dan kulit sensitif, serta bau badan.

b. Obat herbal/Obat herbal terstandar (Scientific Based

Herbal Medicine) Obat herbal merupakan obat bahan alam yang berasal dari tumbuhan yang sudah melewati tahap uji praklinis dan diproses atau diekstrak sedemikian rupa/sudah melewati tahap uji praklinis (uji khasiat dan toksisitas), dan dalam prosesnya tidak menggunakan zat kimia. Obat herbal terstandar adalah obat tradisional yang disajikan dari ekstrak atau penyarian bahan alam yang dapat berupa tanaman obat, binatang, maupun mineral. Untuk melaksanakan proses ini membutuhkan peralatan yang lebih kompleks dan berharga mahal, ditambah dengan tenaga kerja yang mendukung dengan pengetahuan maupun ketrampilan pembuatan ekstrak.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

18 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Obat herbal yang telah lulus uji klinis, disebut fitofarmaka yang layak diresepkan oleh dokter dan dapat beredar di pusat pelayanan kesehatan. Bentuk obat herbal tradisional yang banyak dijual dipasar dalam bentuk serbuk, cairan kapsul, dan tablet. Selain proses produksi dengan teknologi maju, obat herbal pada umumnya telah ditunjang dengan pembuktian ilmiah berupa penelitian-penelitian pre-klinik seperti standart kandungan bahan berkhasiat, standart pembuatan ekstrak tanaman obat, standart pembuatan obat tradisional yang higienis, dan uji toksisitas akut maupun kronis.

c. Fitofarmaka (Clinical Based Herbal Medicine),

Fitofarmaka adalah obat bahan alam yang sudah melewati uji praklinis dan klinis.

Bahan baku fitofarmaka terdiri dari simplisia atau sediaan galenik yang telah memenuhi persyaratan yang berlaku. Istilah cara penggunaannya menggunakan pengertian farmakologik seperti diuretik, analgesik, antipiretik dan sebagainya.

Fitofarmaka harus memenuhi kriteria Aman sesuai dengan persyaratan yang ditetapkan.

Fitofarmaka merupakan bentuk obat tradisional dari bahan alam yang dapat disejajarkan dengan obat modern karena proses pembuatannya yang telah terstandar,

Sumber: http://www.saatnyaherbal.com

Sumber: http://www.fitofarmaka.com

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

19

K O S M E T I K A 2

ditunjang dengan bukti ilmiah sampai dengan uji klinik pada manusia.

4. Bentuk Sediaan Obat Tradisional Obat tradisional tersedia dalam berbagai bentuk yang dapat diminum atau ditempelkan pada permukaan kulit, tetapi tidak tersedia dalam bentuk suntikan atau aerosol. Salah satu bentuk obat tradisional adalah serbuk. Serbuk adalah campuran homogen dua atau lebih obat yang diserbukkan. Pada pembuatan serbuk kasar, terutama serbuk nabati, digerus terlebih dahulu sampai derajat halus tertentu setelah itu dikeringkan pada suhu tidak lebih 50º. Serbuk obat yang mengandung bagian yang mudah menguap dikeringkan dengan pertolongan bahan pengering yang cocok, setelah itu diserbuk dengan jalan digiling, ditumbuk dan digerus sampai diperoleh serbuk yang mempunyai derajat halus serbuk).

5. Bahan Dasar Kosmetika Tradisional

Bahan dasar obat maupun kosmetika tradisional dapat berupa tanaman obat dan simplisia.

a. Tanaman Obat

Tanaman obat adalah jenis-jenis tanaman atau bagian tanaman yang dapat digunakan menjadi bahan baku obat tradisional, obat herbal maupun kosmetika, yang memiliki fungsi dan berkhasiat sebagai obat maupun pencegah berbagai penyakit.

Berkhasiat obat sendiri mempunyai arti mengandung zat aktif yang bisa mengobati penyakit tertentu atau jika tidak memiliki kandungan zat aktif tertentu tapi

Sumber: bp.blogspot.com

Gambar 1 – Contoh Bentuk Obat Tradisional (Bubuk)

PE

MB

EL

AJA

RA

N

20 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

memiliki kandungan efek resultan / sinergi dari berbagai zat yang mempunyai efek mengobati.

Penggunaan tanaman obat sebagai obat maupun kosmetika tradisional bisa dengan cara diminum, ditempel atau dihirup sehingga kegunaannya dapat memenuhi konsep kerja reseptor sel dalam menerima senyawa kimia atau rangsangan.

Sumber: http://djalalblack.blogspot.com

Gambar 2 - Contoh Tanaman Obat

Dalam pengobatan maupun perawatan kecantikan tradisional, digunakan tanaman utuh atau bagian dari tanaman itu sendiri, baik dalam bentuk serbuk, rebusan, atau ekstrak (tanaman tunggal atau campuran tanaman).

b. Simplisia

Dalam pengertian umum kefarmasian, Simplisia adalah bahan yang digunakan sebagai ramuan obat maupun kosmetika tradisional dari tumbuh-tumbuhan, tanaman/bagian tanaman, hewan/bagian hewan dan

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

21

K O S M E T I K A 2

mineral yang telah dikeringkan, yang memiliki fungsi, pengaruh serta khasiat sebagai obat.

Istilah simplisia dipakai untuk menyebut bahan-bahan obat alam yang masih berada dalam wujud aslinya atau belum mengalami perubahan bentuk.

Gambar 3 - Contoh Simplisia

Sumber: http://farmasix.blogspot.com

Simplisia adalah bahan alamiah yang dipergunakan sebagai obat yang belum mengalami pengolahan apapun juga dan kecuali dinyatakan lain berupa bahan yang dikeringkan (Dirjen POM, 1999).

Departemen Kesehatan RI membuat batasan tentang simplisia, yaitu: simplisia adalah bahan alami yang digunakan untuk obat dan belum mengalami perubahan proses apapun, dan kecuali dinyatakan lain umumnya berupa bahan yang telah dikeringkan.

Gambar 4 - Simplisia sebagai Bahan Obat

Sumber: http://penebar-swadaya.net

PE

MB

EL

AJA

RA

N

22 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

1) Jenis Simplisia

1) Simplisia Nabati Simplisia nabati adalah simplisia yang berupa tanaman utuh, bagian tanaman atau eksudat tanaman. Eksudat adalah isi sel yang secara spontan keluar dari tanaman atau isi sel yang dengan cara tertentu dipisahkan dari tanamannya dan belum berupa zat kimia. (Simplisia tanaman obat termasuk dalam golongan simplisia nabati).

2) Simplisia Hewani

Simplisia hewani adalah simplisia yang berupa hewan atau bagian hewan zat-zat berguna yang dihasilkan oleh hewan dan belum berupa zat kimia murni.

3) Simplisia Pelikan (mineral)

Simplisia pelikan adalah simplisia yang berupa bahan-bahan pelican (mineral) yang belum diolah atau telah diolah dengan cara sederhana dan belum berupa zat murni/kimia.

2) Syarat Simplisia

a) Syarat Simplisia nabati/hewani

Bebas serangga, fragmen hewan, kotoran hewan;

Bau dan warna sesuai jenisnya; Tidak mengandung lendir, cendawan atau kotor; Tidak mengandung bahan lain yang beracun

atau berbahaya; dan Kadar abu yang tidak larut dalam asam

maksimal 2%. b) Syarat simplisia pelikan (mineral)

Bebas dari kotoran tanah, batu, hewan, fragmen hewan dan bahan asing lainnya.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

23

K O S M E T I K A 2

3) Bagian tanaman yang digunakan dalam tata nama simplisia

Nama Latin Bagian Tanaman, Cara Mengolah dan

Cara Mengumpulkannya

Radix Akar

Akar untuk simplisia bisa dari tanaman rumput, perdu, atau tanaman berkayu keras. akar dikumpulkan ketika proses pertumbuhannya terhenti. Akar tanaman yang sering dimanfaatkan untuk bahan obat dapat berasal dari jenis tanaman yang umumnya berbatang lunak dan memiliki kandungan air yang tinggi.

Bagian yang digunakan adalah bagian yang berada di bawah permukaan tanah, dipotong-potong dengan ukuran tertentu.

Akar, rimpang (rhizome), umbi (tuber) dan umbi lapis (bulbus), dikumpulkan sewaktu proses pertumbuhannya berhenti.

Rhizoma Rimpang

Kunyit merupakan salah satu contoh jenis rimpang yang biasa dijadikan simplisia.

Rhizoma atau rimpang adalah produk tanaman obat berupa potongan-potongan atau irisan rimpang.

Tanaman dicabut, rimpang diambil dan dibersihkan dari akar, dipotong melintang dengan ketebalan tertentu.

Tuber Umbi

Untuk menjadi simplisia, umbi dipotong miring agar permukaan menjadi lebar.

Bila umbi bersifat toksik, sebelum digunakan umbi perlu diproses terlebih dahulu dengan cara perendaman atau pengukusan.

Bulbus Umbi lapis

Bulbus atau bulbi adalah produk berupa

PE

MB

EL

AJA

RA

N

24 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

potongan rajangan umbi lapis, umbi akar, atau umbi batang. Bentuk ukuran umbi bermacam-macam tergantung dari jenis tanamannya.

Tanaman dicabut, bulbus dipisahkan dari daun dan akar dengan memotongnya.

Lignum Kayu

Kayu yang biasa digunakan sebagai simplisia merupakan kayu tanpa kulit. Simplisia kayu merupakan pemanfaatan bagian dari batang atau cabang.

Pemotongan kayu biasanya dilakukan miring sehingga permukaan menjadi lebar. Kadangkala berupa serutan kayu.

Kayu diambil dari batang atau cabang, kelupas kuliltnya dan potong-potong kecil.

Cortex Kulit kayu /Klika

Kulit kayu merupakan bagian terluar dari batang pada tanaman tingkat tinggi yang berkayu.

Kulit Kayu diambil dari batang utama dan cabang, dikelupas dengan ukuran panjang dan lebar tertentu, sebaliknya dengan cara berselang-seling dan sebelum jaringan kambiumnya.

Untuk klika yang mengandung minyak atsiri atau senyawa fenol gunakan alat pengelupas yang bukan terbuat dari logam.

Caulis Batang

Batang diambil dari cabang utama sampai leher akar, dipotong-potong dengan panjang dan diameter tertentu.

Folium Daun

Daun (Folium) adalah jenis simplisia yang paling sering dan umum digunakan sebagai bahan baku ramuan obat dan kosmetika tradisional maupun dalam pembuatan ramuan herba maupun minyak atsiri.

Simplisia tersebut bisa berupa daun segar

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

25

K O S M E T I K A 2

atau kering dan dapat berupa pucuk daun seperti teh atau daun tua seperti daun salam.

Daun tua atau muda (daun kelima dari pucuk) dipetik satu persatu secara manual.

Daun dikumpulkan sewaktu tanaman berbunga dan sebelum buah menjadi masak, contohnya, daun Athropa belladonna mencapai kadar alkaloid tertinggi pada pucuk tanaman saat mulai berbunga. Tanaman yang berfotosintesis diambil daunnya saat reaksi fotosintesis sempurna yaitu pukul 09.00-12.00.

Fructus Buah

Simplisia buah ada yang lunak dan ada pula yang keras. Buah yang lunak akan menghasilkan simplisia dengan bentuk dan warna yang sangat berbeda, khususnya bila buah masih dalam keadaan segar.

Dapat berupa buah yang masak, matang atau buah muda, dipetik dengan tangan.

Buah untuk simplisia biasanya dipetik dan dikumpulkan setelah masak atau dalam keadaan tua, kecuali buah mengkudu dipetik sebelum buah masak.

Pericarpium Kulit buah Kulit buah dikumpulkan dari buah masak seperti kulit buah jeruk.

Semen Biji

Semen (biji-bijian) diambil dari buah yang telah masak sehingga umumnya sangat keras. Bentuk dan ukuran simplisia biji pun bermacam- macam tergantung dari jenis tanaman .

Buah yang dikupas kulit buahnya menggunakan tangan atau alat, biji dikumpulkan dan dicuci.

Biji biasanya dikumpulkan dari buah yang sudah masak.

Herba Herba merupakan seluruh bagian tanaman obat mulai dari akar, batang, daun, bunga,

PE

MB

EL

AJA

RA

N

26 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

dan buah yang berasal dari tanaman jenis terna yang bersifat herbaceus. Contoh: pegagan.

Herba pada umumnya berupa produk tanaman obat dari jenis herba yang bersifat herbaceous.

Amylum Pati

Thallus Bagian dari tanaman rendah

Gambar 5 - Contoh Bagian Tanaman yang Dijadikan Simplisia

Sumber: http://muhammad-mahdhun.blogspot.com

6. Bagian-Bagian Tanaman

Bagian tanaman terdiri dari akar, umbi atau rimpang, kulit batang, daun, buah dan biji dari tanaman dapat dimanfaatkan sebagai obat, bahan dasar obat maupun kosmetika tradisional.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

27

K O S M E T I K A 2

a. Akar/Umbi/Rimpang Akar merupakan bagian tumbuhan yang biasanya

terdapat di dalam tanah, tidak beruas dan tidak berbuku.

Akar merupakan pusat makanan bagi tumbuhan yang mencerna dan mengolah sumber-sumber mineral dari lapisan bumi. Sebagaimana usus pada manusia yang mencerna makanan, akar juga merupakan pusat penyimpanan energi dari hasil fotosintesa dalam bentuk gula, protein, dan lemak sehingga tanaman dapat tumbuh dan berkembang. Dengan kata lain akar merupakan pusat regenerasi suatu tumbuhan.

Tugas akar selain memperkuat tegaknya tumbuhan,

menyerap air dan zat makanan dari dalam tanah, juga sebagai tempat untuk menimbun makanan. Menurut bentuknya, akar dibedakan menjadi dua macam yaitu akar tunggang dan akar serabut. Akar tunggang hanya terdapat pada tumbuhan yang ditanam dari biji. Bagian akar yang sering kita sebut sebagai rimpang, dan bagian-bagian tanaman tersebut mempunyai klasifikasi penyembuhan penyakit yang berbeda-beda.

b. Umbi atau Rimpang

1) Umbi merupakan bagian tanaman yang membengkak karena penimbunan makanan. Umbi dikatakan juga penjelmaan batang atau akar sehingga dibedakan menjadi umbi batang dan umbi akar.

Contoh umbi akar serabut adalah singkong, contoh umbi akar tunggang adalah lobak, contoh umbi batang adalah kentang, wortel, lobak dan sebagainya.

2) Umbi lapis merupakan perubahan bentuk dari

batang beserta daunnya menjadi umbi yang berlapis-lapis karena daunnya tebal, lunak, dan berdaging. Contoh dari umbi lapis antara lain bawang merah dan bawang bombay.

3) Rimpang merupakan batang dan daun yang

terdapat di dalam tanah, bercabang-cabang, dan

PE

MB

EL

AJA

RA

N

28 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

tumbuh mendatar. Dari ujungnya dapat tumbuh tunas yang muncul ke atas tanah d\dan menjadi tumbuhan baru. Contoh: kunyit, jahe, kencur dan sebagainya.

Gambar 6 - Contoh Rimpang

Sumber: http://p2tel.or.id

c. Batang dan Kulit Kayu

1) Batang merupakan bagian dari tumbuhan yang terdiri dari buku dan ruas. Buku adalah tempat menempelnya daun.

contoh: rebung, asparagus, kailan dan sebagainya. 2) Kulit kayu merupakan bagian terluar dari batang

pada tanaman tingkat tinggi yang berkayu. Kulit Kayu diambil dari batang utama dan cabang,

dikelupas dengan ukuran panjang dan lebar tertentu, sebaliknya dengan cara berselang-seling dan sebelum jaringan kambiumnya. Contoh: kayu manis.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

29

K O S M E T I K A 2

d. Daun

Daun merupakan bagian dari tumbuhan yang terdapat hanya pada bagian batang. Daun juga merupakan lapisan luar tanaman yang merupakan tempat terjadinya proses metamorfosa dan berfungsi untuk menghasilkan pigmen pada tumbuhan.

Sumber:http://tanamanherbal.files.wordpress.com

Daun yang warnanya hijau mempunyai kekuatan yang lebih baik dibandingkan daun lainnya yang warnanya bukan hijau. Daun berwarna hijau melakukan proses fotosintesa dengan lebih intens sehingga aktivitas ektohormonalnya lebih banyak dilakukan untuk proses pematangannya.

Daun merupakan bagian tumbuhan yang dapat menjaga keserasian lingkungannya dan mempunyai sumber kekuatan untuk memekarkan bunga.

e. Bunga

Bunga merupakan salah satu bagian dari tanaman dan merupakan pusat metabolisme yang paling kuat untuk proses tumbuhnya tumbuhan. Bunga dan kelopak bunga itu sendiri mengalami metamorfosa sehingga dapat berubah warna menjadi berbagai bentuk warna melalui proses fotosintesa aktif.

f. Buah Buah adalah hasil dari penyerbukan dan pembuahan yang terjadi pada organ bunga.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

30 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Selain untuk menjaga kesehatan, buah juga digunakan untuk merawat kecantikan. Manfaat buah buahan, antara lain: sumber vitamin dan berbagai jenis vitamin ada di buah; salah satu sumber air untuk tubuh dan kebutuhan gizi yang dapat meningkatkan metabolisme tubuh; salah satu sumber antioxidant alami terbesar yang ada di dunia; salah satu cara untuk menghindarkan kita agar tidak terserang penyakit berbahaya dan berbagai penyakit lainnya; untuk mengobati jerawat, bisul, dan sebagainya.

Gambar 7 - Contoh Buah-Buahan

Sumber: http://manfaatdaunobat.blogspot.com

g. Biji

Biji adalah bagian dari buah setelah terjadi penyerbukan dan pembuahan pada bunga. contoh: kacang polong, petai, kacang merah, jagung dan sebagainya.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

31

K O S M E T I K A 2

7. Bahan Kosmetik Tradisional untuk Perawatan Kulit

a. Jahe (Zingiber officinale)

Jahe adalah tanaman rimpang yang sangat populer

sebagai rempah-rempah dan bahan obat. Rimpangnya berbentuk jemari yang menggembung di ruas-ruas tengah. Rasanya dominan pedas yang disebabkan senyawa keton bernama zingeron. Jahe termasuk suku Zingiberaceae (temu-temuan). Jahe, lebih dari sekedar bumbu dapur, karena terbukti manjur mengusir berbagai penyakit.

Sumber: http://rempahaslinusantara.blogspot.com

Kandungan Zingiberon dan gingerol, mampu

mencegah penggumpalan darah dan memperlancar aliran darah dalam tubuh, sehingga jahe dapat dimanfaatkan untuk mencegah penyumbatan pembuluh darah yang menyebabkan stroke dan serangan jantung.

Manfaat jahe untuk perawatan kulit: 1) Selain dapat dijadikan Ginger Salt Scrub, yang

berfungsi untuk menghaluskan kulit kering, juga dapat membantu proses pengeluaran racun serta pelepasan sel-sel kulit mati.

2) Menghilangkan kasar-kasar pada kaki, Cara membuat: parutan jahe dicampur dengan

minyak nabati, kemudian digosokan pada bagian kaki yang kasar.

3) Menyembuhkan panu, Cara membuat: jahe dicuci, kupas dan diparut,

campur dengan minyak kayu putih kemudian digosoklah pada kulit yang terkena panu, terutama pada pusatnya, untuk laki-laki di bawah kemaluan, sedangkan wanita di bawah payudara atau dada.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

32 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

b. Kunyit (Curcuma Longa Linn)

Kunyit adalah rempah-rempah yang biasa digunakan dalam masakan sejenis gulai, dan juga digunakan untuk memberi warna kuning pada masakan, atau sebagai pengawet. Kunir atau kunyit termasuk salah satu tanaman rempah dan obat asli dari wilayah Asia Tenggara. Kunyit mempunyai kandungan yang sama dengan temu lawak yaitu kurmuminoid.

Kunyit mengandung minyak atsiri, sikloiserin, mirsen, metal farbinol, d.kamper, dan curcumin. Kandungan antioksidan yang terdapat di dalam warna kuning dari kunyit menjadi kunci untuk kesehatan dan kecantikan. Sebagai bahan kosmetik, kunyit telah dikenal luas secara turun temurun dan digunakan untuk merawat kecantikan.

Sumber: http://rempahaslinusantara.blogspot.com

Kunyit yang mengandung curcumin dan zat antioksidan sangat efektif untuk menjaga kecantikan, menghaluskan kulit, mengurangi bau badan, menjaga tubuh tetap ramping dan memperlancar haid.

Manfaat kunyit untuk perawatan kulit: 1) Mengurangi dan menyembuhkan jerawat. Cara membuat:

a) Oleskan campuran kunyit dan jus lemon ke daerah yang terkena selama 20 menit. Untuk hasil terbaik gunakan rutin setiap hari.

b) Oleskan tipis-tipis pada wajah, adonan yang terbuat dari 2 sendok makan tepung, 1 sendok makan susu angaa hangat, 2 tetes minyak zaitun atau kelapa dan sejumput kunyit., biarkan

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

33

K O S M E T I K A 2

selama 20 menit. Gunakan sebelum mandi. 2) Mencegah keriput Campur sedikit kunyit kedalam 2 sendok makan

mentega. Oleskan adonan ini di sekitar mata , biarkan selama 20 menit. Bilas dengan air dingin.

3) Mengatasi kulit kering Oleskan pada kulit yang kering, adonan yang

terbuat dari 1 putih telur, 2 tetes minyak zaitun, jus lemon segar dan air mawar yang ditambahkan sedikit kunyit, dapat mengatasi kulit kering. Cuci dengan air hangat.

4) Mengatasi kulit berminyak Tambahkan sejumput kunyit untuk 2 sendok makan

bubuk kayu cendana, 2 sendok makan susu dan 2 tetes jus lemon. Oleskan ke wajah dan biarkan kering. Bilas dengan air hangat.

5) Menghaluskan tumit Oleskan campuran 3 sendok makan kunyit dengan

3 tetes minyak kelapa, oleskan pada tumit yang retak. Campuran ini juga akan membantu mencegah infeksi jamur pada jari-jari kaki.

6) Mengurangi pigmentasi Campur sendok the kunyit bubuk dan dengan

perasan lemon, oleskan pada wajah sebagai masker.

Campurkan 1 sendok makan minyak kelapa, 1 buah kunyit yang sudah diparut dan 1 sendok the bubuk cendana atau garam laut. Gunakan scrub kunyit ini seminggu sekali.

7) Anti penuaan dini Buatlah masker wajah dengan mencampur kunyit

yang sudah diparut dengan olahan timun. Gunakan dua minggu sekali untuk hasil yang maksimal.

8) Mencerahkan kulit dan wajah Gunakan masker dan lulur kunyit dari kunyit muda. Cara membuat: kunyit diparut, jemur kemudian

campur dengan tepung beras, sari jeruk atau alpokat, dan aplikasikan pada wajah.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

34 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

9) Menghilangkan ketombe Oleskan campuran kunyit dan minyak zaitun ke kulit

kepala yang berketombe. Biarkan selama kurang lebih 15 menit, lalu cuci bersih dengan shampo alami.

10) Mengobati kulit terbakar Campur air jeruk nipis atau tomat dengan kunyit

kemudian balurkan ke area yang bekas terbakar. Gunakan campuran tersebut dua kali seminggu.

c. Kencur (Kaemferia Galangal Linn) Kencur adalah salah satu jenis empon-empon atau tanaman obat yang tergolong dalam suku temu-temuan (Zingiberaceae) dan masih memiliki kerabat dengan jahe, kunyit, kunci dan sebagainya. Rimpang atau rizoma tanaman ini mengandung minyak atsiri dan alkaloid yang dimanfaatkan sebagai angaant. Akar kencur mengandung sineol, alkaloida, kamfer, dan beberapa zat lain. Selain dibuat jamu, khasiat kencur juga dikenal sebagai pelangsing tubuh serta mampu menghilangkan jerawat.

Kencur merupakan temu kecil (tumbuhan dengan batang lunak tidak berkayu atau hanya mengandung jaringan kayu sedikit sekali), daging buah berwarna putih dan kulit luarnya berwarna coklat, merupakan rempah yang berbau segar.

Sumber: http://www.bisnisspa.com

Manfaat kencur: 1) Pelangsing tubuh. Cara membuat, seduh satu rimpang kencur

ditambah satu sendok the tepung beras dan satu potong gula kelapa dengan segelas air panas. Diamkan beberapa saat kemudian

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

35

K O S M E T I K A 2

minum tiga kali sehari secara rutin. 2) Perawatan wajah. Cara membuat : kencur diparut lalu diperas.

Kemudian endapkan air perasan tersebut, oleskan air perasan kencur pada wajah menjelang tidur. Sebelum memakai endapan kencur, cucilah wajah dengan air hangat.

d. Kunyit Putih

Kunyit putih merupakan salah satu jenis tanaman herbal yang sudah dikenal sejak zaman dahulu kala. Kunyit putih banyak digunakan sebagai salah satu bahan ramuan obat untuk mengatasi berbagai jenis penyakit.

Sumber: http://kyaimbeling.files.wordpress.com

Kunyit putih mempunyai ciri tertentu, antara lain bintik umbinya seperti umbi jahe dan berwarna kuning muda (krem). Dalam keadaan segar baunya seperti buah anga kweni dan bila telah diekstrak atau dijadikan bubuk, warnanya tetap kuning muda (krem).

Manfaat kunyit putih :

Penggunaan kunyit ini dapat dipakai sebagai obat dalam ataupun untuk pengobatan luar. Kunyit putih bersifat antioksidan dan dapat menahan zat radikal bebas penyebab tumbuhnya sel kanker. Salah satu khasiat dari kunyit putih yaitu dapat digunakan sebagai obat anti kanker dan tumor.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

36 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

e. Lempuyang (Zingiber Zerumbet)

Lempuyang merupakan tanaman dengan daun bulat panjang berbatang basah dan tidak berkayu, tumbuh sebagai tanaman menjalar dengan rasa yang khas pahit dan merupakan bahan campuran obat maupun kosmetika tradisional. Lempuyang terdiri dari tiga jenis yakni lempuyang emprit, lempuyang gajah, dan lempuyang wangi. Winarko menuturkan, untuk obat alami penambah nafsu makan sebaiknya memilih lempuyang emprit dan gajah yang berwarna kuning. Kedua jenis lempuyang itu memiliki rasa pahit dan sudah banyak digunakan untuk menambah nafsu makan. Sementara lempuyang wangi berwarna lebih putih atau kuning pucat dengan rasa tidak pahit dan berbau lebih harum. Lempuyang wangi banyak digunakan sebagai komponen jamu pelangsing.

Lempuyang memiliki kandungan senyawa zerumbon dan limonen. Kedua senyawa itu baik untuk mengembalikan energi.

Sumber: http://images.solopos.com

Manfaat lempuyang untuk perawatan kulit: 1) Menyembuhkan kaki bengkak sehabis

melahirkan Cara membuat: Rimpang lempuyang dan cabe jawa dicuci bersih kemudian dihaluskan, tambahkan air, lalu peras dengan kain. Minum airnya.

2) Menyembuhkan gatal-gatal Cara membuat: Seibu jari lempuyang dicuci bersih, lalu parut dan tambahkan 1/2 gelas air, peras, biarkan mengendap. Ambil cairannya untuk diminum sekali sehari sampai sembuh.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

37

K O S M E T I K A 2

f. Lengkuas (Alponna Galanga)

Alponna Galanga atau yang biasa disebut lengkuas ini bentuknya hampir sama dengan kunyit ataupun jahe dan untuk membedakannya adalah dengan mencium baunya. Lengkuas ini masih tergolong jenis umbi – umbian yang biasa kita jumpai di daerah dataran tinggi dan dataran rendah.

Terdapat dua jenis lengkuas, yakni lengkuas merah (daging rimpang berwarna merah) dan lengkuas putih (daging rimpang berwarna putih). Lengkuas merah sering dijadikan sebagai obat, sementara lengkuas putih lebih banyak digunakan sebagai bumbu masakan.

Sumber: blogspot.com

Bagian tanaman lengkuas yang dimanfaatkan adalah rimpangnya. Pada akar rimpang ini, tersembunyi sejumlah senyawa penting antara lain minyak atsiri yang terdiri atas galangol, methyl-cinnamae, galangin dan sineol. Senyawa lainnya adalah kamfer, seskuiterpen, kadien, resin, heksabidrokadalen hidrat, amilum dan sebagainya.

Manfaat lengkuas:

1) Mengobati panu. Cara membuat: Rimpang umbi lengkuas dan kapur sirih secukupnya kedua bahan tersebut ditumbuk sampai halus dan digosokkan pada bagian kulit yang sakit (panu).

2) Mengobati kudis, koreng, dan borok Cara membuat: Rimpang lengkuas ditambah bawang putih sebanyak 4 kali rimpang ditumbuk halus dan dijadikan bubur (pasta). Tempelkan pasta

PE

MB

EL

AJA

RA

N

38 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

tersebut di tempat yang sakit. Untuk kurap menahun, tambahkan sedikit cuka ke pasta tersebut. Selain itu, rimpang segar yang dicacah sampai timbul seratnya dan diberi sedikit cuka dapat digunakan untuk menggosok panu di kulit.

3) Menghilangkan bercak-bercak kulit dan tahi lalat (sproeten).

Cara membuat: Giling halus dua jari rimpang dan tambahkan cuka satu sendok makan. Oleskan adonan tersebut pada tubuh yang terdapat kelainan kulit (bercak atau tahi lalat).

g. Temu Giring (Curcuma Heynaena)

Temu giring merupakan temu-temuan atau empon- emponan yang tegak, dengan tinggi mencapai 2 m. Tumbuhan ini tahunan, dengan rimpang yang panjang dan sempit dan membengkok ke bawah. Kebanyakan rimpangnya tumbuh ke bawah dengan percabangan berbentuk bujur sangkar. Bagian dalam temu giring mirip dengan temu mangga. Rimpang-rimpang samping terasa pahit. Seluruh daunnya berwarna hijau.

Temu Giring mengandung atsiri, amilun, damar, lemak, tannin, minyak essensial, kurkumin dan sebagainya yang dapat memberikan perasaan tenang dan sensasi hangat, dapat melancarkan peredaran darah dan mencerahkan kulit serta mengatasai bau badan. Temu giring juga mengandung pipetazin sitrat yang biasa digunakan sebagai obat cacing. Temu Giring banyak dipakai dalam perawatan wajah dan tubuh untuk membuat kulit halus dan awet muda.

Sumber: http://1.bp.blogspot.com

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

39

K O S M E T I K A 2

Manfaat temu giring :

1) Sebagai bedak Cara membuat: Temugiring mentah dicuci sampai bersih, diiris tipis-tipis dan selanjutnya di keringkan memakai oven atau alat pemanggang sampai benar-benar kering. Temu giring kering digiling sampai halus, tambahkan ekstrak bunga untuk menambah aroma wangi dan tepung kanji, kemudian di saring hingga menghasilkan bedak yang benar-benar halus.

2) Sebagai lulur Cara membuat: Temugiring kering digiling sampai halus tambahkan ekstrak bunga untuk menambah aroma wangi. Bahan tersebut kemudian di ayak. Cara Pemakaian: Oleskan lulur temu giring pada bagian tubuh secara merata, tunggu 1-2 menit kemudian gosok perlahan sampai kotoran dan sel kulit mati terangkat.

3) Sebagai obat anti cacing, sakit perut, dan melangsingkan tubuh.

h. Temulawak (curcuma xanthorrhiza) Temulawak tergolong dalam suku temu-temuan, merupakan tanaman obat yang biasa dijadikan sebagai bahan jamu. Temulawak memiliki bentuk dan warna yang hampir mirip dengan kunyit.. Di daerah Sunda temulawak disebut koneng gede, sedangkan di Madura disebut temu labak. Temulawak mempunyai beberapa kandungan senyawa kimia yang terdapat pada rimpangnya, antara lain berupa fellandrean dan turmerol atau yang sering disebut minyak menguap. Kemudian minyak atsiri, kamfer, glukosida, foluymetik karbinol dan an kurkuminoid.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

40 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Temulawak memiliki kandungan minyak essensial dan kurkuminoid yang dapat memberikan efek antihepatotosik anti inflamasi, anti jerawat dan anti oksidan.

Sumber: http://rempahaslinusantara.blogspot.com

Manfaat temulawak :

1) Sebagai bahan dasar jamu tradisional, Temulawak dapat mengatasi sembelit, memperbanyak ASI, dan memperkuat sekresi empedu, asam urat, kolesterol, kadar gula darah, maag, mencret.

2) Temulawak dapat digunakan untuk kulit berminyak, menghilangkan jerawat, masalah kulit sensitif, dan merah-merah pada kulit.

3) Jamu Temulawak dapat mencegah jerawat dan menghaluskan kulit.

i. Wortel

Wortel merupakan salah satu sayuran yang memiliki berbagai nutrisi serta vitamin yang di butuhkan oleh seluruh organ tubuh. Berdasarkan fakta yang telah terungkap, wortel merupakan sumber vitamin A yang sempurna. Vitamin A dalam wortel sangat baik untuk menjaga dan mempertahankah kesehatan tubuh.

Kandungan betakaroten yang sangat tinggi dalam sebuah wortel dapat memperlambat penuaan sel. Sehingga membuat seseorang terlihat lebih awet muda meskipun usia terus bertambah.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

41

K O S M E T I K A 2

Wortel mengandung karotena A (provitamin A), kaya betakaroten serta vitmain C yang cukup tinggi membuatnya memiliki sifat antioksidan tinggi. Wortel juga mengandung asam folat, kalsium, mangan, fosfor, kromium, zat besi, seng, serta serat.

Sumber: http://nashoriws.files.wordpress.com

Manfaat wortel : 1) Menghaluskan wajah dan mengurangi jerawat. Cara membuat: parut wortel yang sudah dikupas

dan dicuci bersih kemudian oleskan pada wajah sebagai masker, diamkan ± 20-30’, setelah masker kering, bilas dengan air hangat.

2) Mengatasi luka bakar Wortel ditumbuk hingga halus dan dioleskan

pada luka bakar. Lakukan sesering mungkin sampai luka tidak terasa panas.

j. Kayu Manis (Cinnamomum Zeylanicum).

Kayu manis diambil dari bagian dalam kulit pohon kayu manis (Cinnamomum Zeylanicum).

Minyak yang terkandung didalam kulit kayu manis diketahui memiliki daya penyembuhan dan dipakai sebagai jamu-herbal karena bersifat antioxidant

Sumber: http://anizyn.blogspot.com

PE

MB

EL

AJA

RA

N

42 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Manfaat kayu manis : 1) Mengurangi jaringan parut, menghilangkan jerawat

dan ketombe. 2) Mengurangi garis halus pada wajah, melembabkan

kulit dan menjadikan kulit lebih lembut, cara membuat: campur minyak kayu manis dan minyak zaitun, oleskan pada kulit.

3) Membersihkan kulit kepala dan menyuburkan rambut.

Cara membuat: campurkan serbuk kayu manis, madu dan minyak zaitun, kemudian oleskan pada kulit kepala sambil dipijit lembut, dibiarkan kurang lebih 15 menit, kemudian keramas.

m. Madu

Berbagai manfaat madu telah dikenal semenjak ribuan tahun yang lalu. Aspek-aspek seperti kesehatan, penyembuhan, kecantikan, perawatan kulit, dan nutrisi dari madu telah dipercaya oleh puluhan peradaban tertua di dunia untuk mengatasi berbagai macam masalah kesehatan dan kecantikan. Madu adalah makanan yang lengkap karena mengandung vitamin, mineral, enzim dan nutrisi penting bagi tubuh. Zat ini memiliki banyak manfaat bagi kesehatan dan mampu membantu dengan peningkatan memori dan fungsi otak yang lebih baik.

Madu mengandung vitamin B3, Iron, Copper, Mangaan, Sodium, Potasium, Calsium dan Phosphor. Setiap 100 gr madu mengandung 288 kalori dan mempunyai efek antiseptik, anti bakteri dan menghaluskan kulit.

Sumber; http://1.bp.blogspot.com

Sumber: http://blablaberita.files.wordpress.com

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

43

K O S M E T I K A 2

Manfaat madu : 1) Masker madu dan lemon untuk memudarkan

bekas luka akibat jerawat. Lemon mengandung asam sitrat yang berguna

untuk membunuh kuman dan mengurangi pigmentasi pada kulit. Campurkan madu dan lemon untuk untuk memudarkan bekas luka akibat jerawat dan membunuh kuman penyebab jerawat.

2) Masker madu dan putih telur untuk mendapatkan kulit kencang dan bersinar.

Putih telur mengecilkan pori-pori dan meremajakan lapisan kulit, campuran madu dan putih telur menghasilkan kulit yang kencang dan bersinar.

3) Mengobati alergi atau kulit wajah terasa gatal dan perih,

Cara membuat: oleskan tipis-tipis madu asli di wajah selama 15 menit, kemudian bersihkan dengan air hangat.

n. Daun Lidah Buaya (Aloe Vera)

Lidah buaya bersifat merangsang pertumbuhan sel baru pada kulit. Lendir lidah buaya mengandung zat lignin yang mampu menembus dan meresap ke dalam kulit, lendir ini akan menahan hilangnya cairan tubuh dari permukaan kulit, hasilnya kulit tidak cepat kering dan tetap lembab sehingga terlihat awet muda. Beberapa unsur vitamin dan mineral pada lidah buaya dapat berfungsi sebagai pembentuk antioksidan alami yang berguna untuk mencegah penuaan dini, serangan jantung, dan berbagai penyakit degeneratif. Lidah buaya mampu menghilangkan bekas luka bakar pada kulit, ini karena kandungan saponin yang berfungsi sebagai pembersih dan antiseptik.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

44 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Gambar 8 - Daun Lidah Buaya

Sumber: http://kyaimbeling.files.wordpress.com

Manfaat daun lidah buaya :

Menghilangkan bekas jerawat pada kulit.

o. Daun Urang-Aring (Eclipta prostrata L.).

Daun urang-aring banyak mengandung senyawa ekliptin, wedelolakton, bitienil metal asetat, alfa tirtieni, methanol, butadinil klorohidroksi butinil.

Urang-aring menghasilkan zat pewarna hitam. Cairan sarinya digunakan untuk menghitamkan rambut dan untuk membuat tato.

Sumber: http://www.informasikesehatan.my.id

Manfaat daun urang-aring : 1) Menyuburkan rambut, 2) Mencegah timbulnya/ tumbuhnya uban pada

usia muda, 3) Berkhasiat sebagai kondisioner, 4) Menghitamkan rambut, 5) Merangsang pertumbuhan rambut.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

45

K O S M E T I K A 2

Cara membuat: Daun urang-aring dicuci bersih dan dihaluskan. Tambahkan sedikit air bersih, aduk lalu peras dan saring. Embunkan semalam, gunakan air perasan dioleskan dikulit kepala dan rambut sambil dipijat-pijat, lakukan hal ini setiap hari.

p. Daun Sirih (Piper betle L) Pada beberapa wilayah selain dipakai sebagai tanaman obat, daun sirih juga dikonsumsi secara langsung dengan cara dikunyah dengan kapur dan pinang (sirih pinang).

Sumber: http://1.bp.blogspot.com

Minyak atsiri dari daun sirih mengandung minyak terbang (betIephenol), seskuiterpen, pati, diatase, gula dan zat samak serta kavikol yang memiliki daya mematikan kuman, antioksidasi dan fungisida, anti dan anti jamur.

Manfaat daun sirih :

1) Menghilangkan bau badan atau mengurangi keringat berlebih Cara membuat: a) Cuci bersih 2-3 lembar daun sirih, rendam

dalam air panas ½ gelas, tambahkan satu sendok teh gula putih, tunggu airnya menjadi dingin atau suam-suam kuku, kemudian disaring dan diminum.

b) Rebus daun sirih sebanyak ½ kg dengan 1 liter air hingga mendidih. Campurkan air rebusan sirih tersebut dengan air dingin hingga terasa hangat-hangat kuku dan pergunakan untuk mandi.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

46 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

c) Selembar daun sirih dengan sedikit kapur sirih diremas-remas, kemudian hasil lumatannya dioleskan pada ketiak.

2) Menghilangkan bau mulut tak

sedap/menghentikan pendarahan geraham. Cara membuat: Rebus beberapa helai daun sirih dengan 1 liter air hingga mendidih, gunakan untuk berkumur tiap pagi dan malam hari.

3) Mengobati mimisan

Cara membuat: Daun sirih digulung sebesar libang telinga, kemudian dimasukkan ke dalam hidung. Minyak yang keluar dari daun sirih mampu mengurangi pendarahan dan mencegah timbulnya infeksi karena luka.

4) Mengobati keputihan

Cara membuat: Rebus beberapa helai daun sirih dengan 1 liter air hingga tinggal setengahnya dan air rebusan tersebut diminum secara rutin.

q. Daun Seledri (Apium graveolens)

Seledri dapat tumbuh baik di dataran rendah maupun tinggi.

Seledri berdaun halus dan bertangkai panjang, memiliki aroma khas. Di Indonesia daun seledri dimanfaatkan untuk pelengkap sayuran (sup), selain itu daun seledri berkhasiat untuk mengatasi kulit berminyak, menyuburkan dan menghitamkan rambut.

Daun Seledri mengandung beberapa zat dan vitamin seperti vitamin A, vitamin B, vitamin C, kalsium, besi dan magnesium. Setiap 100 gram daun seledri segar terkandung 130IU vitamin A dan 15 mg vitamin C, Vitamin A dan vitamin C dikenal sebagai antioksidan cukup kuat.

Sumber: http://cdn.kaskus.com

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

47

K O S M E T I K A 2

Manfaat daun seledri: Mengatasi kulit berminyak. Cara membuat: Beberapa daun seledri diiris halus, masukkan

kedalam air mendidih, biarkan selama 20 menit dan dinginkan.

Simpan di lemari es agar zat yang terkandung di dalamnya tidak rusak.

Pada malam hari, aplikasikan pada wajah dan bilas dengan air hangat.

r. Daun Teh (camellia sinensis). Teh mengandung tanin yang sangat baik untuk mengatasi kulit yang terbakar matahari, mengencangkan bibir, merawat kulit wajah dan menghitamkan rambut.

Sumber: http://www.sehatmanfaat.com

Air teh basi mengandung polyfenol yang merupakan zat antioksidan, yang baik untuk mencegah penuaan dini dan dapat mengurangi jerawat.

Manfaat air teh basi: 1) Merawat kulit wajah.

Untuk wajah yang bersih dan bercahaya, lakukan pembersihan wajah dengan air teh basi. Cara membuat: Air teh yang sudah tinggal semalam bisa digunakan untuk membasuh kulit, sementara ampasnya digunakan untuk membersihkan kulit. Setelah membasuh dan membersihkan kulit, diamkan sejenak hingga meresap, lalu bilas dengan air bersih. Lakukan perawatan ini seminggu 2-3 kali untuk hasil maksimal..

2) Air teh basi mengandung polyfenol yang merupakan zat antioksidan yang berfungsi untuk mengurangi jerawat.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

48 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Cara membuat: Diamkan air teh yang berasal dari daun teh yang diseduh semalam dipanci terbuka. Keesokan harinya, air teh sudah berasa sejuk dan gunakan untuk mencuci wajah selama beberapa menit, kemudian wajah dicuci dengan air hangat.

3) Mengencangkan bibir. Cara membuat: teh celup hangat ditekan-tekan pada bibir selama

beberapa menit, hal ini akan meningkatkan tingkat kelembabab kulit bibir.

4) Menyegarkan mata lelah. cara membuat: teh celup dingin diletakkan pada kelopak mata.

s. Bunga Cengkih (Eugenia caryophylata)

Pohon cengkih merupakan tanaman tahunan yang dapat tumbuh dengan tinggi 10-20 m, mempunyai daun berbentuk lonjong yang berbunga pada pucuk-pucuknya. Tangkai buah pada awalnya berwarna hijau, dan jika bunga sudah mekar. akan berwarna merah. Cengkih akan dipanen jika sudah mencapai panjang 1,5-2 cm. Cengkih dalam bahasa Inggris disebut cloves, adalah tanaman asli Indonesia, selain banyak digunakan sebagai bumbu masakan pedas di negara-negara Eropa, cengkih juga digunakan untuk mengobati berbagai macam penyakit dan sebagai bahan dupa di Republik Rakyat Cina dan Jepang. Minyak cengkih dapat digunakan sebagai aromaterapi dan mengobati sakit gigi.

Sumber:http://www.anuarkarimz.com

Kuncup bunga, tangkai dan daun cengkih, mengandung minyak atsiri eugenol, zat penyamak dan lender. Pada umumnya cengkih berkhasiat menghilangkan rasa mual dan bau mulut. Daun cengkih dapat dipakai sebagai param. Minyak cengkih dapat digunakan sebagai parfum.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

49

K O S M E T I K A 2

Manfaat bunga cengkih untuk perawatan kulit : Mengatasi noda jerawat. Cara membuat: campurkan 1 sendok teh bubuk cengkeh, 1 sendok teh madu, dan 3 tetes jus lemon segar, oleskan ke seluruh wajah, biarkan selama 20 menit, bilas dengan air dingin.

t. Bunga Kenanga (Canangium Odoratum Baill) Bunga Kenanga adalah nama bunga dari pohon yang memiliki nama yang sama. Daunnya panjang, halus dan berkilau. Bunganya hijau kekuningan, menggelung seperti bentuk bintang laut, dan mengandung minyak biang, cananga oil yang wangi. Minyak kenanga merupakan minyak esensial untuk keperluan kosmetik yang dapat membantu mengurangi garis ketuaan, merangsang sel baru, mengatasi kulit kasar dan mengatasi kulit berminyak.

Sumber: http://intisari-online.com

Minyak kenanga merupakan sumber vitamin E yang mampu memberikan perlindungan dari radiasi sinar ultra violet sebagai salah satu penyebab penuaan kulit.

Manfaat bunga kenanga : Menghaluskan kulit wajah Cara membuat: haluskan lima kuntum bunga kenanga, lima ruas jari rimpang temu giring dan satu buah kulit jeruk purut, saring kemudian diperas, air perasan tersebut dioleskan pada wajah dan biarkan beberapa menit.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

50 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

u. Bunga Mawar (Rosaceae)

Dibalik keelokan warna bunga mawar, ternyata juga terkandung khasiat sebagai obat alami. Daun-daun bunga segar dari beberapa jenis keluarga rosa disuling, hingga menghasilkan minyak mawar yang dalam dunia kosmetika tradisional digunakan sebagai bahan untuk membuat penyegar yaitu minyak mawar dicampur dengan air menjadi air mawar.

Sumber: http://tradisionalsehat.blogspot.com

Bunga mawar, didalamnya terdapat minyak asiri yang mengandung geraniol, limonene, zat sitrat, sitronelol, linalol, nerol, eugenol, feniletilalkohol, farnesol, dan nonilal-dehida berkhasiat sebagai antiseptik, pembunuh jamur candida albican penyebab keputihan, menambah daya tahan tubuh, dapat mengobati gigitan serangga berbisa, gabag (morbili), dan jerawat.

Manfaat bunga mawar : Air mawar juga berguna sebagai bahan untuk

melarutkan bubuk masker menjadi adonan masker yang siap digunakan.

Minyak atsirinya mengandung geraniol dan limonene yang berfungsi sebagai antiseptik, pembunuh jamur candida albican penyebab keputihan dan menambah daya tahan tubuh.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

51

K O S M E T I K A 2

v. Bunga Melati (Jasmine)

Sumber: http://3.bp.blogspot.com

Melati merupakan tanaman bunga hias berupa perdu berbatang tegak yang hidup menahun. Bunga melati bermanfaat sebagai bunga tabur, bahan industri minyak wangi, kosmetika, parfum, farmasi, penghias rangkaian bunga dan bahan campuran atau pengharum teh.

Manfaat bunga melati : a) Mengobati luka dari gigitan binatang

Cara membuat: Remas/lumatkan bunga melati, kemudian tempelkan di bagian luka, diamkan sampai kering.

b) Mengatasi mata merah Cara membuat: rebus 6 gr melati, air rebusannya diminum atau

bisa juga untuk merambang mata.

w. Buah Jeruk Nipis (Citrus Aurantifolia) Begitu banyak manfaat jeruk nipis, sehingga banyak pakar kesehatan dan pakar pengobatan menjulukinya “buah seribu manfaat” Jeruk Nipis (Citrus aurantifolia) telah dikenal sejak lama sebagai tanaman yang kaya manfaat. Buahnya berasa pahit, asam dan sedikit dingin, tetapi manfaatnya sangatlah beragam. Air buah jeruk nipis dapat digunakan sebagai penyedap masakan, minuman, penyegar, bahan pembuat asam sitrat, serta membersihkan karat pada logam dan kulit yang kotor. Bisa juga sebagai campuran jamu.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

52 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Sebagai herbal alami, jeruk nipis berkhasiat untuk menghilangkan sumbatan vital energi, obat batuk, peluruh dahak (mukolitik), peluruh kencing (diuretik) dan keringat, serta membantu proses pencernaan.

Jeruk nipis mengandung minyak terbang limonene dan linalool, juga flavonoid, seperti poncirin, hesperidine, rhoifolin dan naringin. Kandungan buahnya yang masak adalah synephrine dan N-methyltyramine, selain asam sitrat, kalsium, fosfor, besi dan vitamin A, B1, dan C. Asam sitratnya mampu mencegah kekambuhan pada pasien pasca operasi batu ginjal.

Buah jeruk nipis mengandung beberapa zat yang bermanfaat bagi tubuh, antara lain asam sitrun, glukosa, lemak, minyak atsiri, vitamin C, kalsium, fosfor, belerang dan asam amino. Banyaknya kandungan yang terdapat pada jeruk nipis membuat buah ini banyak digunakan sebagai obat.

Buah jeruk nipis dapat mengobati penyakit demam, batuk kronis, kurang darah, menghentikan kebiasaan merokok, menghilangkan bau badan, menyegarkan tubuh, dan memperlancar buang air kecil. Kulit buah jeruk nipis dapat digunakan sebagai antiseptik, sehingga dapat dipakai sebagai obat kumur.

Jeruk nipis mengandung minyak terbang limonene dan linalool, juga flavonoid,

seperti poncirin, hesperidine, rhoifolin dan naringin. Kandungan yang terdapat pada buah yang masak selain asam sitrat, kalsium, fosfor, besi dan vitamin A, B1, dan C adalah synephrine dan N-methyltyramine.

Sumber: http://www.manfaatjeruknipis.com

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

53

K O S M E T I K A 2

Asam sitratnya mampu mencegah kekambuhan pada pasien pasca operasi batu ginjal. Kandungan Jeruk nipis diantaranya adalah minyak atsiri. Daun jeruk nipis dapat menghambat pertumbuhan stophylococcus aureus (kuman pada kulit)

Manfat buah jeruk nipis : 1) Mengharumkan atau mengurangi bau mulut

Cara membuat: kulit jeruk ditahan di dalam mulut.

2) Melangsingkan badan Cara membuat:

Tambahkan air perasan satu buah jeruk nipis ke dalam cangkir air teh hijau. Minum ramuan ini setiap pagi dan sore hari. Lakukan setiap hari.

3) Membantu mengangkat sel-sel kulit mati dan merapatkan pori-pori kulit.

Cara membuat: irisan jeruk nipis digosokkan pada wajah dan

seluruh tubuh, diamkan hingga kering, kemudian air hangat dan bilas kembali dengan air dingin. Bilas dengan air.

4) Menghilangkan bau badan Cara membuat :

a) Potong jeruk nipis yang cukup besar menjadi 2 bagian, olesi bagian irisan dengan kapur sirih tipis-tipis. Oleskan ke ketiak setelah mandi. Biarkan selama 5 menit lalu dibilas, lalukan tiap pagi dan sore; atau

b) Beberapa helai (10) daun muda jeruk nipis ditumbuk sampai halus, dilumatkan, pulung kecil-kecil seperti pil, makan 3 kali sehari.

5) Menghilangkan jerawat Cara membuat:

Satu jeruk nipis diiris kemudian digosokkan pada kulit wajah.

6) Mencegah rambut Rontok atau Berketombe Cara membuat: Dua buah jeruk nipis dipotong menjadi tiga

bagian, oleskan pada kulit kepala sampai rata. Bungkus kepala dengan handuk semalaman, keramas keesokan harinya. Lakukan 3 kali seminggu.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

54 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

7) Melebatkan rambut Cara membuat: Satu butir kuning telur ayam kampung dikocok

dengan perasan 3 butir jeruk nipis kampung sampai rata. Gosokkan pada kulit kepala, pijit-pijit sampai merata, biarkan selama 2 jam baru dibilas dengan sampo merang agar rambut menjadi mengkilap dan lebat. Sampo merang dibuat dari 1 ikat merang, dibakar sampai menjadi arang, bukan abu, rendam dalam air dan biarkan semalaman. Saring, dan sampo merang siap untuk keramas.

x. Buah Alpukat (Persea Americana M)

Alpukat kaya akan vitamin, mineral, minyak alami, banyak mengandung vitamin A, C, dan E, serta zat besi, potasium, niasin, asam pantotenik, mineral dan minyak alami serta nutrisi lainnya yang dapat berfungsi sebagai anti oksidan, anti bakteri dan efek anti kerut untuk membuat kulit cantik, membantu mengangkat sel kulit mati. Bagian dalam kulit alpukat, mengandung humektan

yang mampu menahan kelembaban kulit maupun rambut. Salah satu unsur mineral penting yang dikandung alpukat adalah potasium, yang dikenal sebagai mineral yang dapat digunakan untuk meremajakan kulit serta mambantu menjaga kulit agar sehat dan bersinar. Alpukat secara alami mengandung minyak nabati yang dengan mudah diserap oleh kulit dan meresap jauh ke dalam lapisan kulit, sehingga membantu merangsang pertumbuhan sel kulit baru dan meningkatkan sirkulasi darah pada kulit. Antioksi dan dan asam amino yang terkandung dalam alpukat juga dapat membantu untuk membuang racun yang Mengakibatkan penuaan dini dan kerutan pada kulit.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

55

K O S M E T I K A 2

Sumber: http://www.aviva.co.id

Manfaat buah alpukat: a) Melembabkan kulit Cara membuat:

Gosokkan bagian dalam kulit alpukat pada seluruh wajah dengan lembut agar menjadikan kulit anda menjadi lembab dan lebih lembut.. Diamkan ± 15menit lalu bilas dengan air hangat dan kemudian dilanjutkan dengan air dingin.

Campur satu buah alpukat, satu butir telur, dua sendok teh oatmeal, dan satu sendok teh lemon juice. Tempelkan ke wajah dan kemudian biarkan selama 15-20 menit, kemudian bersihkan dengan air hangat.

b) Membersihkan kulit : Cara membuat:

Gosokkan bagian dalam kulit alpukat pada seluruh wajah dengan lembut agar menjadikan kulit anda menjadi lembab dan lebih lembut..

Diamkan ± 15menit lalu bilas dengan air hangat dan kemudian dilanjutkan dengan air dingin.

c) Sebagai masker wajah untuk kulit kering. Cara membuat:

haluskan buah alpukat sampai halus, tambahkan madu murni ke dalam masker tersebut.

Bersihkan wajah dengan menggunakan air hangat, kemudian oleskan masker alpukat ke area wajah dan leher. Diamkan masker di wajah ±15 menit.

Cuci wajah dengan air hangat sampai semua masker terangkat kemudian bilas dengan air dingin.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

56 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

d) Mengurangi kantung mata. Cara membuat: Oleskan masker alpukat di sekitar mata dan

diamkan ± 20 menit. Setelah itu bilas dengan air bersih. Lakukan secara teratur untuk hasil yang maksimal.

e) Meredakan mata bengkak. Cara membuat:

iris tipis daging buah alpukat lalu letakkan irisan daging alpukat di bawah kedua mata, diamkan ± 20 menit lalu bilas wajah hingga bersih.

y. Buah Belimbing Wuluh (Averrhoa Bilimbi)

Manfaat buah belimbing wuluh :

1) Mengobati jerawat Cara membuat: ambil buah belimbing wuluh secukupnya lalu ditumbuk halus. Ramuan diremas dengan garam secukupnya dan digunakan untuk menggosok muka yang berjerawat.

2) Mengobati panu Cara membuat: buah belimbing wuluh dicuci lalu digiling halus, tambahkan sedikit kapur sirih, diremas sampai rata. Ramuan digunakan untuk menggosok kulit berpanu sebanyak dua kali sehari.

3) Mengobati penyakit batuk, melegakan napas, dan mencairkan dahak

z. Buah Kiwi Buah kiwi yang normal berbentuk oval, kurang lebih sebesar telur ayam, kulitnya berwarna hijau-kecokelatan dan daging buah berwarna hijau terang atau keemasan dengan biji kecil, hitam, dan bisa dimakan. Ada dua jenis buah kiwi yaitu kiwi hijau dan kiwi gold. Kiwi hijau memilki daging berwarna hijau dan kiwi gold mempunyai daging dengan warna kuning. Kiwi gold biasanya memiliki rasa yang lebih manis, sementara yang hijau sedikit lebih asam. Kiwi gold mengandung sedikit lebih banyak nutrisi daripada Kiwi hijau. Tapi pada dasarnya kedua buah Kiwi ini sangat baik untuk kesehatan tubuh.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

57

K O S M E T I K A 2

Dosis tinggi Vitamin C yang terkandung dalam buah Kiwi memiliki kemampuan untuk menjaga kulit tetap kencang dan lentur, serta mempertahankan tingkat kolagen. Vitamin C juga merupakan antioksidan dan memberikan kualitas anti bakteri yang membantu mencerahkan dan membersihkan kulit.

Sumber: http://www.konsultankolesterol.com

Buah kiwi bertekstur lembut dengan aroma yang khas dan segar. Namun di balik kulit cokelat berbulu, kiwi adalah buah yang paling kaya nutrisi.

Seratnya dapat menjaga kadar gula darah dan menurunkan kadar kolesterol dalam darah.

Manfaat buah kiwi :

1) Mempertahankan stamina tubuh, 2) Menjadikan kulit lebih elastis dan segar, 3) Membantu proses diet, selain rendah kolestrol,

buah kiwi akan mempercepat pengurangan lemak.

4) Mencegah penyakit jantung dan hipertensi.

aa. Buah Tomat

Buah Tomat mengandung betha carotene dan lycopene yang merupakan antioksi dan pre-vitamin A. Antioksidan dalam buah tomat bermanfaat sebagai anti-penuaan, membantu memerangi kerusakan sel, memiliki khasiat untuk menghaluskan kulit wajah dan mengobati jerawat.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

58 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Buah tomat mengandung betha carotene dan likopen yang merupakan anti oksidan dan pre-vitamin A, yang memiliki khasiat untuk menghaluskan kulit wajah dan mengobati jerawat.

Sumber: http://kabarinews.com

Manfaat buah tomat :

1) Perawatan wajah sehari-hari, Cara membuat: a) Buah tomat didicuci, potong menjadi 4 bagian

lalu oleskan pada wajah, biarkan sampai kering kemudian bilas dengan air hangat.

b) Buah tomat yang merah tua diperas dan airnya oleskan pada wajah, wajah akan terasa segar dan halus.

2) Melembutkan kulit tangan. Cara membuat:

Campurkan air buah tomat dengan jumlah yang sama dengan air jeruk nipis dan glycerine (dapat diperoleh diapotek). Bubuhkan pada tangan dan lakukan message dengan gerakan seperti sedang membasuh tangan.

3) Mengatasi kulit berminyak Cara membuat: Blender 2 buah tomat segar dan matang,

oleskan pada wajah (hindari disekitar mata) diamkan selama 15 - 20 menit setelah itu bilas dengan air hangat. Anda akan merasakan kulit menjadi semakin bersih karena tomat juga mampu mengangkat sel kulit mati pada wajah

4) Mengatasi dan mengurangi jerawat. Cara membuat: Potong buah tomat menjadi beberapa bagian

lalu usapkan pada wajah yang berjerawat.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

59

K O S M E T I K A 2

bb. Buah Pepaya (Carica Papaya L)

Kulit batang pohon pepaya, bisa digunakan sebagai obat sakit gigi. Akar dan getah papaya mengandung zat aktif non-gizi, yaitu karpain, karposit, kautsyuk, dan papayotin, yang bisa berfungsi sebagai antibiotik.

Sumber: http://fitrisblog.files.wordpress.com

Manfaat Buah Pepaya untuk perawatan kulit:

1) Membantu pengobatan uban di usia muda, cara membuat: Keringkan biji pepaya kemudian disangrai sampai hangus dan di haluskankan/ditumbuk, bubuhi sedikit minyak kelapa atau minyak jarak, campur sampai rata, oleskan ke seluruh kulit kepala, tutup kepala semalaman dan keramas keesokan harinya.

2) Menghilangkan jerawat. Cara membuat: Iris buah pepaya hingga keluar getahnya,

kemudian oleskan ke bagian wajah yang berjerawat, biarkan mengering, kemudian basuhlah dengan air sampai bersih.

3) Merilekskan bibir. Cara membuat: Buat jus pepaya yang kental, gosokan perlahan

pada bibir, diamkan 10-15 menit, kemudian bilas dengan air hangat dan oleskan lip balm.

4) Penghitam rambut. Cara membuat:

Sangrai biji pepaya hingga kering dan tumbuk halus.

Campur bubuk biji pepaya dengan minyak kelapa aduk sampai rata.

Oleskan ke seluruh rambut hingga merata, diamkan ±1- 2 jam setelah itu baru keramas sampai bersih. Lakukanlah tiap seminggu sekali agar anda memiliki ram-but yang hitam dan menarik.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

60 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

cc. Buah Ketimun/Mentimun Dalam ketimun terdapat zat zaponin, protein, kalsium, garam fosfat, vitamin B dan vitamin C. Air mentimun mengandung bahan astrigen, sehingga baik untuk kulit berminyak, kulit yang peka dan kulit yang terbakar (mendinginkan). Sari ketimun juga dipakai sebagai bahan penyegar (astringent) dan berkhasiat untuk memupuk serta memutihkan kulit.

Sumber: http://areacewek.com

Sari ketimun digunakan sebagai cairan pembersih, karena saponin yang terkandung di dalamnya memiliki daya pembersih yang baik dan sesuai untuk kulit berminyak, kulit yang peka dan kulit yang terbakar (mendinginkan),

Manfaat buah ketimun : 1) Air mentimun mengandung bahan astrigen,

sehingga baik untuk kulit berminyak Cara membuat: Parut mentimun, saring, oleskan air perasan mentimun ke seluruh wajah dengan menggunakan kapas bersih.

2) Untuk pemutih kulit wajah Cara membuat; Mentimun parut, kemudian campurkan dengan dua sendok susu segar. Bubuhkan pada wajah sekitar leher, diamkan beberapa saat lalu dibilas dengan air bersih.

3) Mengatasi keletihan Cara membuat: Potong mentimun dan lumatkan ke dalam blender, campurkan dua sendok susu bubuk dan putih telur. Balurkan campuran pada wajah dan leher, biarkanlah selama 30 menit lalu basuh dengan air hangat.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

61

K O S M E T I K A 2

4) menghilangkan kantung mata Cara membuat: Adonan timun dapat dioleskan pada bagian bawah mata.

.

dd. Buah Bengkuang

Buah Bengkuamg banyak digunakan untuk mencerahkan kulit, baik untuk tubuh ataupun wajah sehingga banyak dipakai sebagai pemutih kulit.

Sumber: http://www.ceritamu.com

Manfaat buah bengkuang :

Mengatasi dan menghilangkan flek hitam pada wajah dan kulit, Cara membuat: 1) haluskan bengkuang, lalu lumurkan di wajah agar

flek hitam di wajah memudar. 2) bersihkan bengkuang, parut, jemur sampai

kering. timun diparut dan diperas, ambil airnya. kedua bahan tersebut dicampur lalu gunakan sebagai masker wajah maupun untuk lulur tubuh

3) parut bengkoang tambahkan 1 sendok makan susu bubuk atau beras yang sudah ditumbuk, aduk rata, campuran tersebut dapat digunakan untuk membersihkan tubuh (berfungsi sebagai lulur).

PE

MB

EL

AJA

RA

N

62 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

8. Bahan Kosmetik Tradisional untuk Perawatan Rambut

a. Jeruk Nipis

Sumber: bp.blogspot.com

Manfat buah jeruk nipis :

1) Mencegah rambut rontok atau berketombe Cara membuat: Dua buah jeruk nipis dipotong menjadi tiga

bagian, oleskan pada kulit kepala sampai rata. Bungkus kepala dengan handuk semalaman, keramas keesokan harinya. Lakukan 3 kali seminggu.

2) Melebatkan rambut Cara membuat: Satu butir kuning telur ayam kampung dikocok

dengan perasan 3 butir jeruk nipis kampung sampai rata. Gosokkan pada kulit kepala, pijit-pijit sampai merata, biarkan selama 2 jam baru dibilas dengan sampo merang agar rambut menjadi mengkilap dan lebat. Sampo merang dibuat dari 1 ikat merang, dibakar sampai menjadi arang, bukan abu, rendam dalam air dan biarkan semalaman. Saring, dan sampo merang siap untuk keramas.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

63

K O S M E T I K A 2

b. Buah Pare (Momordica Charantia L.)

Buah Pare selain digunakan untuk olahan masakan, juga bermanfaat bagi kesehatan dan kecantikan.

Sumber: http://us.images.detik.com

Sumber: http://jamuhomeremedy.com

Manfaat buah pare :

Menyuburkan rambut yang tipis dan kemerahan (rambut bayi dan anak balita). Cara membuat: Ambil segenggam daun pare segar, cuci bersih lalu tumbuk sampaihalus, tambahkan ¾ cangkir air bersih, diembunkan semalaman, disaring. Airnya dipakai untuk membasuh rambut dan kulit kepala.

c. Buah Kelapa (Cocos Nucifera L).

Sumber :http://kyaimbeling.files.wordpress.com

PE

MB

EL

AJA

RA

N

64 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Sumber: http://photos1.blogger.com

Sumber: http://www.inagurasi.com

Manfaat kelapa hijau : Penyubur rambut. Cara membuat: buah kelapa yang sudah tua diparut, ambil santannya dan dimasak hingga menjadi minyak. Cara menggunakan sebagai conditioner: 1) Minyak kelapa diurut-urutkan ke kulit kepala,

diamkam ± 10” atau biarkan semalam, 2) Bilas dengan air yang sudah dicampur dengan

cuka (½ mangkuk cuka:4 liter air)

d. Tali Putri (Cassytha Filiformis L).

Tali putri biasa dikenal dengan sebutan mi-mian, mas-emasan, gumi guraci, sangat langit, akar pengalasan atau rumput putri, warnanya kuning, tumbuh sebagai benalu terutama di permukaan tajuk tanaman perdu., sangat baik untuk digunakan sebagai penyubur rambut.

Sumber: http://rynari.files.wordpress.com

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

65

K O S M E T I K A 2

Manfaat tali putri untuk perawatan rambut: Penyubur rambut Cara membuat: Remas-remas Tali Putri dengan sedikit air hingga lendirnya keluar, gunakan untuk membasahi kulit kepala dan rambut sambil dipijat-pijat, biarkan semalaman, esok harinya baru dicuci, lakukan 2 kali seminggu.

e. Daun Seledri (Apium graveolens.L).

Daun Seledri atau daun sop dikenal sebagai salah satu bumbu makanan atau masakan. selain untuk Masakan ternyata daun seledri juga memiliki manfaat yang beragam untuk Kesehatan dan kecantikan.

Daun seledri mengandung banyak vitamin yakni:

Vitamin A,

Vitamin B1,

Vitamin B2,

Vitamin B3,

Vitamin B5,

Vitamin B6,

Vitamin C,

Vitamin E, dan

Vitamin K, yang dapat digunakan untuk mencegah atau untuk mengobati beberapa penyakit.

Sumber: http://risauku.blogspot.com

Manfaat daun seledri :

a) Menyuburkan rambut,

Cara membuat: bersihkan daun seledri kemudian dihaluskan, gosokkan pada kulit kepala dan rambut secara merata sambil dipijat ringan, bungkus rambut dengan handuk selama ± 1 jam, bilas dengan air bersih. lakukan seminggu sekali.

b) Mengeriting rambut. Cara membuat: cuci bersih daun seledri. potong kecil-kecil dan

diremaskan pada rambut hingga merata. biarkan beberapa menit kemudian bilas hingga

PE

MB

EL

AJA

RA

N

66 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

bersih. lakukanlah berkali-kali sehingga rambut kelihatan keriting.

c) Mengatasi kulit berminyak. Cara membuat: Daun seledri diiris halus, masukan kedalam

mangkuk yang berisi air mendidih, biarkan selama 20 menit. simpan di lemari es agar zat yang terkandung di dalamnya tidak rusak. aplikasikan pada wajah menggunakan kuas, dan terakhir bilas dengan air hangat, lakukan hal ini pada malam hari.

d) Menurunkan berat badan berlebih/obesitas Olah daun seledri menjadi jus, minumlah sebelum makan. Lakukan cara ini secara rutin hingga berat badan yang ideal terwujud.

f. Daun Kangkung

Kangkung mengandung protein, kalsium, fosfor, besi, karoten, hentriakontan dan sitosterol. Kangkung bersifat, antiracun, antiradang, peluruh kencing, menghentikan perdarahan, sedatif (obat tidur). Kangkung juga besifat menyejukkan dan menenangkan.

Sumber: http://1.bp.blogspot.com

Manfaat daun kangkung :

1) Menghilangkan ketombe. Cara membuat: Rebus seikat kangkung dengan dua gelas

air hingga menjadi satu gelas (200 cc), dinginkan kemudian remas rebusan kangkung tersebut, tetapi jangan terlalu lumat dan gosokkan pada kulit kepala yang berketombe, diamkan selama ± 30”, bilas dengan air rebusan kangkung yang telah didinginkan, bilas kembali dengan air biasa, kemudian keramas dengan shampo seperti

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

67

K O S M E T I K A 2

biasa. Kangkung segar secukupnya direndam

dalam air semalam sampai airnya berwarna kebiruan. Keramas dengan air itu. Lakukan ini setiap keramas.

2) Mengurangi darah haid Cara membuat: 5 kg daun kangkung segar cuci, tumbuk halus, beri air secukupnya. Saring, beri 1 sendok makan madu. Minum habis 1x sehari sekaligus.

g. Lidah mertua (Sansevieria Laurentii [N.E.Br.] De Wild)

Lidah mertua ini merupakan salah satu tanaman hias yang sering ditanam di luar ruangan maupun di dalam ruangan.

Tanaman asli benua Afrika ini memiliki manfaat untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit dan menjaga kesehatan tubuh bagi manusia. Seluruh bagian tanaman ini dapat dijadikan sebagai obat herbal.

Beberapa penelitian, lidah mertua (Sansiviera) termasuk dalam material medika karena kandungan kimia dan efek farmakologis secara klinis teruji positif dari daun, buah dan akar. Dari penelitian-penelitian tersebut ditemukan Sansiviera memiliki kandungan antiseptik di beberapa bagian tanamannya terutama pada daun.

Sumber: http://media.dinomarket.com

Tanaman lidah mertua merupakan jenis terna menahun, dengan akar rimpang yang menjalar. Daunnya tunggal, kaku, keras, permukaan licin, berkumpul sebagai roset akar. Helaian daun berbentuk panjang menyempit dengan bagian tepi agak melengkung ke dalam menyerupai talang, ujung runcing, pangkal menyempit, kedua permukaan daun berwarna hijau dengan garis-garis bergelombang horizontal dan tepi daun berwarna kuning emas.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

68 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Manfaat daun lidah mertua: Menyuburkan dan memperkuat akar rambut Cara membuat:

Cuci bersih dua batang daun lidah mertua kemudian digiling halus, tambahkan sedikit air kemudian perasairnya.

Air perasannya langsung digunakan untuk membasahi kulit kepala dan rambut.

Tutup rambut dan biarkan semalaman, keesokan paginya rambut dicuci bersih.

h. Kemiri (Aleurites moluccana)

Kemiri, adalah tumbuhan yang bijinya dimanfaatkan sebagai sumber minyak dan rempah-rempah. Buah kemiri, bentuknya agak bulat, sebesar ibu jari kaki, kulit biji (tempurung/cangkang) berwarna hitam, sangat keras dan kaku, yang dikupas dengan cara memecahkan tempurungnya dan isinya berwarna kuning yang terdiri dari dua belahan.

Selain merupakan salah satu bahan rempah yang banyak digunakan di Indonesia, minyak dari kemiri dikenal sebagai bahan untuk penumbuh dan penyubur rambut.

Sumber:http://202.67.224.138/pdimage

Kandungan kimia yang terdapat dalam kemiri adalah gliserida, asamlinoleat, palmitat, stearat, miristat, asam minyak, protein, vitamin B1, dan zatlemak. Kemiri juga kaya serat, vitamin E, dan mineral seperti magnesium dan tembaga.

Bagian yang bisa dimanfaatkan sebagai obat adalah biji, kulit, dan daun.

Manfaat kemiri: 1) Menghitamkan rambut

Cara membuat: Daging biji kemiri dihaluskan, tambahkan 1 gelas air bersih, masak sampai mendidih dan keluar minyaknya, dinginkan lalu diperas dan disaring untuk diambil minyaknya. Minyak kamiri digosokkan pada kulit kepala sambil ditekan-tekan, biarkan ±20 menit kemudian rambut dicuci bersih.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

69

K O S M E T I K A 2

2) Menguatkan dan menyuburkan rambut. Cara membuat: Biji kemiri ditumbuk halus, tambahkan air secukupnya dan dimasak hingga mengeluarkan minyak. Minyak tersebutdi gosokkan pada kulit kepala, tiga kali seminggu.

i. Merang

Padi termasuk keluarga rumput-rumputan, tumbuhnya tegak, tingginya 50 cm - 150 cm. Tangkai butiran padi setelah dirontokkan gabahnya dan dijemur sampai kering, disebut merang. Merang inilah yang oleh orang-orang tua terdahulu digunakan untuk pencuci rambut.

Sumber:http://cynthiavenikalioe.com

Sumber:http://2.bp.blogspot.com

Manfaat Merang :

Membersihkan, menyuburkan dan menghitamkan rambut. Cara membuat : Dua ikat merang dibakar sampai semuanya hangus jadi abu. Masukkan ke dalam panci atau bejana yang terbuat dari tanah liat. Tambahkan satu liter air, lalu embunkan di udara terbuka selama sekitar semalaman. Ambil airnya yang bening untuk keramas.

j. Air Teh Basi

Sumber:http://sitik.files.wordpress.com

Air teh basi dapat digunakan untuk menghitamkan rambut. Cara membuat:

Air teh kental diembunkan semalaman, gunakan untuk membasahi kulit kepala dan rambut sambil dipijat-pijat. Lakukan setiap hari.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

70 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Manfaat teh basi:

Untuk perawatan rambut berketombe, gunakan air teh basi sebelum keramas. Pijat-pijat sambil diamkan sejenak. Lakukan setiap sebelum keramas sampai ketombe berkurang.

k. Daun Waru

Sumber: bp.blogspot.com

Sumber:http://upload.wikimedia.org

Manfaat daun waru : a) Mengatasi rambut rontok Cuci 30 lembar daun waru segar dan 20 daun

randu segar ( ceiba pentandra gaertn), giling

sampai halus, tambahkan 2 sendok makan minyak jarak dan air perasan 1 buah jeruk nipis, sambil diaduk sampai rata.

Saring ramuan tersebut, gunakan air perasannya untuk menggosok kulit kepala sambil dipijat ringan.

Lakukan sore hari setelah mandi, lalu bungkus rambut dengan handuk atau sepotong kain. Selanjutnya, cuci rambut keesokan harinya. Lakukan 3 kali seminggu.

b) Sebagai penyubur rambut Cuci 15 lembar daun waru muda, lalu remas-

remas dalam 1 gelas air bersih sampai airnya seperti selai, saring dan embunkan cairan yang terkumpul selama semalam. Keesokan paginya, gunakan cairan tersebut untuk membasahi rambut dan kulit kepala.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

71

K O S M E T I K A 2

l. Daun Lidah Buaya (Aloe Vera)

Sumber: http://fachrisuryari.files.wordpress.com

Manfaat daun lidah buaya : Menyuburkan rambut Cara membuat: Kupas kulit lidah buaya, kumpulkan dagingnya yang mirip agar-agar, gosokan keseluruh kulit kepala dan rambut sampai rambut basah. Tutuplah kepala dengan shower cup dari kain, diamkan semalam.

Esok paginya keramas menggunakan shampoo atau rendaman air abu merang atau hancurkan dua sendok makan daging lidah buaya dengan satu sendok teh minyak zaitun kemudian dijadikan shampoo.

m. Daun Urang-Aring (Eclipta prostrata L.).

Daun urang-aring banyak mengandung senyawa ekliptin, wedelolakton, bitienil metal asetat, alfa tirtieni, methanol, butadinil klorohidroksi butinil.

Urang-aring menghasilkan zat pewarna hitam. Cairan sarinya digunakan untuk menghitamkan rambut dan untuk membuat tato.

Sumber: http://www.informasikesehatan.my.id

PE

MB

EL

AJA

RA

N

72 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Manfaat daun urang aring :

1) menyuburkan rambut, 2) mencegah timbulnya/ tumbuhnya uban

pada usia muda, 3) berkhasiat sebagai kondisioner, 4) menghitamkan rambut, 5) merangsang pertumbuhan rambut.

Cara membuat: Daun urang-aring dicuci bersih dan dihaluskan. Tambahkan sedikit air bersih, aduk lalu peras dan saring. Embunkan semalam, gunakan air perasan dioleskan dikulit kepala dan rambut sambil dipijat-pijat, lakukan hal ini setiap hari.

n. Buah Pepaya (Carica Papaya L)

Kulit batang pohon pepaya, bisa digunakan sebagai obat sakit gigi. Akar dan getah papaya mengandung zat aktif non-gizi, yaitu karpain, karposit, kautsyuk, dan papayotin, yang bisa berfungsi sebagai antibiotik.

Sumber: http://fitrisblog.files.wordpress.com

Manfaat buah papaya :

1) Membantu pengobatan uban di usia muda. Cara membuat: Keringkan biji pepaya kemudian disangrai sampai hangus dan di haluskankan/ditumbuk, bubuhi sedikit minyak kelapa atau minyak jarak, campur sampai rata, oleskan ke seluruh kulit kepala, tutup kepala semalaman dan keramas keesokan harinya.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

73

K O S M E T I K A 2

2) Penghitam rambut. Cara membuat: a) Sangrai biji pepaya hingga kering dan

tumbuk halus. b) Campur bubuk biji pepaya dengan minyak

kelapa aduk sampai rata. c) Oleskan ke seluruh rambut hingga merata,

diamkan ±1- 2 jam setelah itu baru keramas sampai bersih. Lakukanlah tiap seminggu sekali agar anda memiliki ram-but yang hitam dan menarik.

k. Buah Alpukat

Sumber: http://growsuryananursery.files.wordpress.com

Manfaat Buah Alpukat: digunakan untuk melembabkan rambut dan rambut terlihat sehat dan berkilau Cara membuat:

Hancurkan daging alpukat, oleskan pada seluruh permukaan rambut (jadikan sebagai pengganti cream cholesterol atau masker rambut).

Bungkus rambut selama 15 menit lalu cuci dengan air hangat dan akhiri dengan air dingin.

Bilas hingga bersih.

9. Bahan Kosmetika Tradisional untuk Perawatan Kuku

a. Bawang Putih

Bawang putih mengandung nutrisi, vitamin C, vitamin B6, kalium, kalsium, fosfor, selenium, seng dan mangan yang merupakan sumber senyawa belerang belerang yang disebut “Allicin” yaitu penyebab bau bawang putih yang menyengat. Bawang putih memiliki berbagai sifat penyembuhan antara lain anti virus, anti

PE

MB

EL

AJA

RA

N

74 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

jamur, anti bakteri, dan analgesic.

Bawang putih mentah mempunyai efek menangkal berbagai gangguan kesehatan, termasuk penyakit-penyakit kronis dan kanker paru. Para peneliti meyakini bahwa manfaat itu berhubungan dengan kandungan allicin.

Sumber: http://3.bp.blogspot.com

Manfaat Bawang putih dapat digunakan untuk perawatan kuku, khususnya untuk memperkuat kuku agar tidak mudah patah.

b. Belimbing Wuluh

Belimbing wuluh yang dikenal juga dengan nama belimbing asam atau belimbing sayur ini memiliki nama latin Averrhoa bilimbi L.

Belimbing wuluh termasuk dalam keluarga Oxadilaceae juga biasa dijadikan sebagai tanaman untuk pengobatan herbal. Daun, bunga dan buahnya adalah bagian tanaman yang sering dimanfaatkan.

Meskipun rasanya yang sangat asam, tapi buah belimbing wuluh juga mengandung senyawa yang dibutuhkan tubuh. Diantaranya protein, serat, kalsium, fosfor, zat besi, dan beberapa jenis vitamin.

Selain dijadikan penyedap masakan dan campuran rujak, belimbing wuluh juga kerapkali digunakan sebagai obat dan kosmetika tradisional.

Sumber: http://1.bp.blogspot.com

Manfaat Belimbing Wuluh dapat digunakan sebagai pembersih kuku. Jika kuku dibersihkan dengan belimbing wuluh maka kuku akan terlihat lebih bersih dan indah.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

75

K O S M E T I K A 2

c. Jeruk Nipis

Sumber: http://www.nutrisari.co.id

Manfaat lain Jeruk nipis dapat digunakan sebagai pembersih kuku. Bersihkan dengan jeruk nipis, maka kuku akan terlihat lebih bersih dan indah.

1. Pengertian Kosmetika Tradisional

Kosmetika Tradisional adalah kosmetika alamiah yang dapat dibuat sendiri langsung dari bahan-bahan yang berasal dari alam (segar maupun yang sudah dikeringkan) dan diolah secara tradisional. Pemakaian kosmetika tradisional dianggap kurang praktis, karena membutuhkan waktu khusus untuk membuatnya dan tidak tahan lama, oleh karena itu langsung digunakan setelah dibuat.

2. Pengertian Kosmetika Semi Tradisional Kosmetika Semi Tradisional yaitu kosmetika tradisional yang mengolahnya dilakukan secara modern dengan mencampurkan zat-zat kimia sintetik kedalamnya, seperti bahan pengawet, pengemulsi, parfum dan sebagainya.

3. Pengertian Obat Tradisional

Obat-obatan yang diolah secara tradisional, turun-temurun, berdasarkan resep nenek moyang, adat-istiadat, kepercayaan, atau kebiasaan setempat, baik bersifat magic maupun pengetahuan tradisional. Berdasarkan Peraturan Menteri kesehatan Nomor 246/Menkes/Per/V/1990 Pasal 1, Obat tradisional adalah bahan atau ramuan bahan yang berupa bahan tumbuhan, bahan mineral, sediaan galenik atau campuran dan bahan-

C. RANGKUMAN

PE

MB

EL

AJA

RA

N

76 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

bahan tersebut, yang secara traditional telah digunakan untuk pengobatan berdasarkan pengalaman.

4. Bentuk Sediaan Obat Tradisional Obat tradisional tersedia dalam berbagai bentuk yang dapat diminum atau ditempelkan pada permukaan kulit, tetapi tidak tersedia dalam bentuk suntikan atau aerosol. Salah satu bentuk obat tradisional adalah serbuk.

5. Bahan Dasar Kosmetika Tradisional a. Akar/umbi/rimpang

1) kencur (kaemferia galangal linn) 2) kunyit (curcuma longa linn) 3) jahe (zingiber officinale) 4) temu giring (curcuma hevneana)

5) temulawak (curcuma xanthorrhiza) b. Kulit Pohon c. Daun

1) daun lidah buaya (aloe vera) 2) daun sirih (piper betle l) 3) daun urang-aring (eclipta prostrata l.). 4) daun kangkung 5) daun seledri (apium graveolens.L).

6) teh (camellia sinensis)

d. Bunga 1) bunga cengkih (eugenia caryophylata) 2) bunga kenanga (canangium odoratum baill) 3) bunga mawar (rosaceae) 4) bunga melati (jasmine)

e. Buah

1) alpukat (persea americana m) . 2) jeruk nipis (citrus aurantifolia) 3) wortel 4) kiwi 5) tomat 6) apel 7) pepaya (carica papaya l) 8) ketimun / sari ketimun 9) bengkuang 10) pare (momordica charantia l.). 11) pinang 12) kelapa (cocos nucifera l).

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

77

K O S M E T I K A 2

6. Bagian-Bagian Tanaman a. Akar atau umbi; b. Batang; c. Daun; d. Bunga; e. Buah; dan f. Biji.

7. Kosmetika Tradisional untuk Perawatan Kulit

a. Jahe (Zingiber officinale) Manfaat jahe: 1) sebagai ginger salt scrub (menghaluskan kulit kering) 2) membantu proses pengeluaran racun serta

pelepasan sel-sel kulit mati. 3) menghilangkan kasar-kasar pada kaki, 4) menyembuhkan panu,

b. Kunyit (Curcuma Longa Linn) Manfaat kunyit: 1) mengurangi dan menyembuhkan jerawat. 2) mencegah keriput 3) mengatasi kulit kering 4) mengatasi kulit berminyak 5) menghaluskan tumit 6) mengurangi pigmentasi 7) anti penuaan dini 8) mencerahkan kulit dan wajah 9) menghilangkan ketombe 10) mengobati kulit terbakar

c. Kencur (Kaemferia Galangal Linn) Manfaat kencur: 1) pelangsing tubuh. 2) perawatan wajah.

d. Kunyit Putih Manfaat kunyit putih: Kunyit putih bersifat antioksidan dan dapat menahan zat radikal bebas penyebab tumbuhnya sel kanker..

e. Lempuyang (Zingiber Zerumbet) Manfaat lempuyang: 1) menyembuhkan kaki bengkak sehabis melahirkan 2) menyembuhkan gatal-gatal

PE

MB

EL

AJA

RA

N

78 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

f. Lengkuas (Alpinia galanga, Linn. Willd.) Manfaat lengkuas:

1) mengobati panu. 2) mengobati kudis, koreng, dan borok 3) menghilangkan bercak-bercak kulit dan tahi lalat

(sproeten).

g. Temu Giring (Curcuma Heynaena) Manfaat temu giring: 1) sebagai bedak 2) sebagai lulur 3) sebagai obat anti cacing, sakit perut, dan

melangsingkan tubuh.

h. Temulawak (Curcuma Xanthorrhiza) Manfaat temulawak: 1) sebagai bahan dasar jamu tradisional, temulawak

dapat mengatasi sembelit, memperbanyak asi, dan memperkuat sekresi empedu, asam urat, kolesterol, kadar gula darah, maag, mencret.

2) temulawak dapat digunakan untuk kulit berminyak, menghilangkan jerawat, masalah kulit sensitif, dan merah-merah pada kulit.

3) jamu temulawak dapat mencegah jerawat dan menghaluskan kulit.

i. Wortel

Manfaat wortel: 5) menghaluskan wajah dan mengurangi jerawat 6) mengatasi luka bakar

j. Kayu Manis (Cinnamomum Zeylanicum).

Manfaat kayu manis: 1) mengurangi jaringan parut, menghilangkan jerawat

dan ketombe. 2) mengurangi garis halus pada wajah, melembabkan

kulit dan menjadikan kulit lebih lembut, cara membuat: campur minyak kayu manis dan minyak zaitun, oleskan pada kulit.

3) Membersihkan kulit kepala dan menyuburkan rambut.

k. Madu

Manfaat madu: 1) masker madu dan lemon untuk memudarkan bekas

luka akibat jerawat.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

79

K O S M E T I K A 2

2) masker madu dan putih telur untuk mendapatkan kulit kencang dan bersinar.

3) mengobati alergi atau kulit wajah terasa gatal dan perih.

l. Daun Lidah Buaya (Aloe Vera)

Manfaat daun lidah buaya: menghilangkan bekas jerawat pada kulit.

m. Daun Urang-Aring (Eclipta prostrata L.). Manfaat daun urang-aring: 1) menyuburkan rambut, 2) mencegah timbulnya/ tumbuhnya uban pada usia

muda, 3) berkhasiat sebagai kondisioner, 4) menghitamkan rambut, 5) merangsang pertumbuhan rambut.

n. Daun Sirih (Piper betle L) Manfaat daun sirih: 1) menghilangkan bau badan atau mengurangi keringat 2) menghilangkan bau mulut tak sedap/menghentikan

pendarahan geraham 3) mengobati mimisan 4) mengobati keputihan

o. Daun Seledri (Apium graveolens) Manfaat daun seledri: mengatasi kulit berminyak.

p. Daun Teh (Camellia Sinensis).

Manfaat air teh basi: 1) merawat kulit wajah. 2) mengurangi jerawat. 3) mengencangkan bibir. 4) menyegarkan mata lelah.

q. Bunga Cengkih (Eugenia caryophylata)

Manfaat bunga cengkih: mengatasi noda jerawat.

r. Bunga Kenanga (Canangium Odoratum Baill) Manfaat bunga kenanga: menghaluskan kulit wajah.

s. Bunga Mawar (Rosaceae) 1) manfaat bunga mawar: 2) melarutkan bubuk masker. 3) sebagai antiseptik,

PE

MB

EL

AJA

RA

N

80 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

4) pembunuh jamur candida albican penyebab keputihan dan menambah daya tahan tubuh.

t. Bunga Melati (Jasmine) Manfaat bunga melati: 1) mengobati luka dari gigitan binatang 2) mengatasi mata merah

u. Buah Jeruk Nipis (Citrus Aurantifolia) Manfat buah jeruk nipis: 1) mengharumkan atau mengurangi bau mulut 2) melangsingkan badan 3) membantu mengangkat sel-sel kulit mati dan

merapatkan pori-pori kulit. 4) menghilangkan bau badan 5) menghilangkan jerawat

6) mencegah rambut rontok atau berketombe 7) melebatkan rambut

v. Buah Alpukat (Persea Americana M) Manfaat buah alpukat: 1) melembabkan kulit 2) membersihkan kulit : 3) sebagai masker wajah untuk kulit kering. 4) mengurangi kantung mata. 5) meredakan mata bengkak.

w. Buah Belimbing Wuluh (Averrhoa Bilimbi)

Manfaat buah belimbing wuluh: 1) mengobati jerawat 2) mengobati panu 3) mengobati penyakit batuk, melegakan napas, dan

mencairkan dahak

x. Buah Kiwi Manfaat buah kiwi: 1) mempertahankan stamina tubuh, 2) menjadikan kulit lebih elastis dan segar, 3) membantu proses diet, selain rendah kolestrol, buah

kiwi akan mempercepat pengurangan lemak. 4) mencegah penyakit jantung dan hipertensi.

y. Buah Tomat Manfaat buah tomat: 1) perawatan wajah sehari-hari, 2) melembutkan kulit tangan.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

81

K O S M E T I K A 2

3) mengatasi kulit berminyak 4) mengatasi dan mengurangi jerawat.

z. Buah Pepaya (Carica Papaya L)

Manfaat buah pepaya: 1) membantu pengobatan uban di usia muda, 2) menghilangkan jerawat. 3) merilekskan bibir. 4) penghitam rambut.

aa. Buah Ketimun/Mentimun Manfaat buah mentimun: 1) sangat baik untuk kulit berminyak 2) pemutih kulit wajah 3) mengatasi keletihan 4) menghilangkan kantung mata

bb. Buah Bengkuang 1) manfaat buah bengkuang: 2) mencerahkan kulit 3) pemutih kulit. 4) mengatasi dan menghilangkan flek hitam pada wajah

dan kulit

8. Kosmetika Tradisional untuk Perawatan Rambut a. Jeruk Nipis

Manfat buah jeruk nipis: 1) mencegah rambut rontok atau berketombe 2) melebatkan rambut

b. Buah Pare (Momordica Charantia L.)

Manfaat buah pare: menyuburkan rambut yang tipis dan kemerahan (pada rambut bayi dan anak balita).

c. Buah Kelapa (Cocos Nucifera L). Manfaat kelapa hijau: sebagai penyubur rambut.

d. Tali Putri (Cassytha Filiformis L). Manfaat tali putri: sebagai enyubur rambut

e. Daun Seledri (Apium graveolens.L). Manfaat daun seledri: 1) menyuburkan rambut, 2) mengeriting rambut. 3) mengatasi kulit berminyak. 4) menurunkan berat badan berlebih/obesitas

PE

MB

EL

AJA

RA

N

82 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

f. Daun Kangkung Manfaat daun kangkung: 1) menghilangkan ketombe. 2) mengurangi darah haid

g. Lidah mertua (Sansevieria Laurentii [N.E.Br.] De Wild) Manfaat daun lidah mertua: menyuburkan dan memperkuat akar rambut

h. Kemiri (Aleurites moluccana) Manfaat kemiri: 1) menghitamkan rambut 2) menguatkan dan menyuburkan rambut.

i. Merang Manfaat Merang: membersihkan, menyuburkan dan menghitamkan rambut.

g. Air Teh Basi

Manfaat the basi: untuk perawatan rambut berketombe.

h. Daun Waru Manfaat daun waru: 1) mengatasi rambut rontok 2) sebagai penyubur rambut

i. Daun Lidah Buaya (Aloe Vera)

Manfaat daun lidah buaya: untuk menyuburkan rambut

j. Daun Urang-Aring (Eclipta prostrata L.). Manfaat daun urang aring: 1) menyuburkan rambut, 2) mencegah timbulnya/ tumbuhnya uban pada usia

muda, 3) berkhasiat sebagai kondisioner, 4) menghitamkan rambut, 5) merangsang pertumbuhan rambut.

k. Buah Pepaya (Carica Papaya L) Manfaat buah pepaya: 1) membantu pengobatan uban di usia muda. 2) penghitam rambut.

l. Buah Alpukat Manfaat buah alpukat dapat digunakan untuk melembabkan rambut /rambut terlihat sehat dan berkilau

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

83

K O S M E T I K A 2

9. Kosmetika Tradisional untuk Perawatan Kuku a. Bawang Putih

Manfaat bawang putih Bawang putih dapat digunakan untuk perawatan kuku, khususnya untuk memperkuat kuku agar tidak mudah patah.

b. Belimbing Wuluh Manfaat belimbing wuluh Belimbing wuluh dapat digunakan sebagai pembersih kuku.

c. Jeruk Nipis Jeruk nipis juga dapat digunakan sebagai pembersih kuku. Bersihkan dengan jeruk nipis, maka kuku akan terlihat lebih bersih dan indah.

1. Tugas Kelompok:

D. TUGAS

a. Buatlah kelompok yang terdiri dari tiga sampai lima orang!

b. Lakukan studi pustaka/Eksplorasi tentang bahan dasar kosmetika tradisional.

c. Diskusikanlah dengan teman bahan dasar kosmetika tradisional daerah, kegunaan dan cara membuatnya.

d. Buatlah kosmetika tradisional yang anda ketahui

e. Buatlah laporan hasil praktik pembuatan kosmetika tradisional daerah.

f. Presentasikanlah didepan kelas dengan bahasa yang santun hasil praktek pembuatan kosmetika tradisional daerah

PE

MB

EL

AJA

RA

N

84 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

2. Tugas Mandiri:

a. Carilah informasi dari berbagai sumber, minimal lima tanaman obat, tulislah bagian tanaman dan manfaatnya untuk kosmetika tradisional. Jawablah pada kolom yang sudah disediakan.

No Tanaman

(Bagian Tanaman) Manfaat

1. Akar atau umbi….

2. Batang….

3. Daun….

4. Bunga….

5. Buah….

6. Biji….

7.

8.

9.

10.

dst

b. Perhatikan gambar macam-macam bahan dasar

kosmetika tradisional berikut ini, carilah informasi dari berbagai sumber ragam kosmetika tradisional daerah di Indonesia dan manfaatnya untuk perawatan kecantikan. Jawablah pada kolom yang sudah disediakan.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

87

K O S M E T I K A 2

6. Buah Jeruk Lemon

Sumber:http://us.images.detik.com

7. Klerak

Sumber:http://statik.tempo.co

8. Daun Kacang Panjang

Sumber:https://wisnuvegetarianorganic.files.wordpress.com

PE

MB

EL

AJA

RA

N

90 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

15. Biji Kopi

Sumber:http://4.bp.blogspot.com

Mata Pelajaran : Kosmetika Kegiatan Belajar 1 : Kosmetika tradisional Waktu : 30 menit

Kerjakan tes essay berikut ini, jawablah dengan uraian sesuai informasi yang anda peroleh dari bahan ajar ini dan referensi lainnya yang sesuai dengan pemahaman anda.

1. Bagian tanaman yang digunakan diramu sebagai obat dan

kosmetika tradisional, antara lain: daun, bunga, buah, akar dan kulit, sesuai dengan jenis tanaman. Jelaskan pengertian tanaman obat menurut Departemen Kesehatan RI.

2. Terdapat banyak jenis dan bagian tanaman yang dapat digunakan untuk kesehatan tubuh maupun pengobatan penyakit. Sebutkan tiga bagian tanaman yang dapat dipergunakan untuk kesehatan tubuh dan pengobatan penyakit.

3. Jamu merupakan salah satu obat tradisional yang diperlukan masyarakat untuk memelihara dan meningkatkan kesehatan. Jelaskan pengertian obat tradisional berdasarkan Peraturan Menteri kesehatan RI.

4. Bahan-bahan, seperti bahan tumbuh-tumbuhan, bahan hewan, sediaan sarian atau galenik yang memiliki khasiat

E. TES FORMATIF

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

91

K O S M E T I K A 2

sebagai obat, disebut sebagai Simplisia. Jelaskan pengertian simplisia.

5. Simplisia dapat digolongkan dalam tiga kategori.

Sebutkan dua golongan simplisia yang kalian ketahui. 6. Kosmetika Tradisional dan kosmetika semi tradisional

memiliki persamaan dan perbedaan. Uraikan dengan kalimatmu perbedaan kedua kosmetika tersebut.

7. Pemakaian kosmetika tradisional dianggap kurang praktis. Jelaskan menurut pendapatmu tentang pernyataan tersebut.

8. Pemanfaatan daun sirih dapat digunakan untuk penyakit, baik dari dalam maupun pemakaian dari luar. Uraikan manfaat sirih untuk penggunaan dari luar.

9. Selain dapat menghilangkan jerawat, menghaluskan kulit, dan sebagai campuran masker wajah daun lidah buaya dapat dimanfaatkan untuk keperluan lain. Uraikan secara singkat apa yang anda ketahui tentang manfaat daun lidah buaya

10. Kosmetika tradisional dapat dibuat dari buah-buahan segar yang ada disekitar anda. Berilah contoh lima buah yang dapat digunakan untuk pembuatan masker wajah. Uraikan cara membuat dan mengaplikasikannya.

1. Definisi tanaman obat menurut Departemen Kesehatan RI

seperti yang tercantum dalam SK Menkes No. 149/SK/Menkes/IV/1978. Tanaman obat adalah: a. tanaman atau bagian tanaman yang digunakan sebagai

bahan obat tradisional atau jamu; b. tanaman atau bagian tanaman yang digunakan sebagai

bahan pemula bahan baku obat (precursor); dan c. tanaman atau bagian tanaman yang diekstraksi dan

ekstrak tanaman tersebut digunakan sebagai obat.

2. Bagian tanaman obat a. akar atau umbi; b. batang; c. daun;

F. KUNCI JAWABAN TES FORMATIF F.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

92 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

d. bunga; dan e. buah.

3. Pengertian obat tradisional berdasarkan Peraturan Menteri

kesehatan Nomor 246/Menkes/Per/V/1990 Pasal 1. Obat Tradisional adalah bahan atau ramuan bahan yang berupa bahan tumbuhan, bahan mineral, sediaan galenik atau campuran dan bahan-bahan tersebut, yang secara traditional telah digunakan untuk pengobatan berdasarkan pengalaman.

4. Simplisia adalah bahan alamiah yang dipergunakan sebagai

obat yang belum mengalami pengolahan apapun juga dan kecuali dinyatakan lain berupa bahan yang dikeringkan

5. Simplisia dapat digolongkan dalam tiga kategori, yaitu:

a. Simplisia nabati; Simplisia nabati adalah simplisia yang berupa tanaman utuh, bagian tanaman atau eksudat tanaman. Eksudat adalah isi sel yang secara spontan keluar dari tanaman atau isi sel yang dengan cara tertentu dipisahkan dari tanamannya dan belum berupa zat kimia.

b. Simplisia hewani; dan Simplisia hewani adalah simplisia yang berupa hewan atau bagian hewan zat-zat berguna yang dihasilkan oleh hewan dan belum berupa zat kimia murni.

c. Simplisia pelikan (mineral). Simplisia pelikan adalah simplisia yang berupa bahan-bahan pelican (mineral) yang belum diolah atau telah diolah dengan cara sederhana dan belum berupa zat murni/kimia.

6. Perbedaan kosmetika tradisional dan semi tradisional:

Kosmetika tradisional adalah kosmetika alamiah yang dapat dibuat sendiri langsung dari bahan-bahan yang berasal dari alam (segar maupun yang sudah dikeringkan) dan diolah secara tradisional. Kosmetika semi tradisional yaitu kosmetika tradisional yang cara pengolahannya dilakukan secara modern dengan mencampurkan zat-zat kimia sintetik kedalamnya, seperti bahan pengawet, pengemulsi, parfum, dll.

7. Pemakaian kosmetika tradisional dianggap kurang praktis, karena membutuhkan waktu khusus untuk membuatnya dan tidak tahan lama, oleh karena itu langsung digunakan setelah dibuat.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

93

K O S M E T I K A 2

8. Manfaat sirih Pemakaian dari luar, diantaranya untuk: eksim, luka bakar, koreng (pyodermi), kurap kaki, bisul, mimisan, sakit mata, perdarahan gusi, mengurangi produksi asi yang berlebihan, menghilangkan gatal Beberapa ramuan yang dapat dibuat dari daun sirih untuk pemakaian luar: a. Menguatkan gigi

Cuci bersih daun sirih, kemudian dikunyah-kunyah, diamkan beberapa menit dalam mulut, ludahkan/buang, atau gumakan rebusan air daun sirih untuk gunakan untuk kumur-kumur, lakukan setiap pagi dan sore.

b. Mengurangi pembengkakan gusi/mulut Cuci bersih 5 - 6 daun sirih, rebus dengan 3 gelas air sampai mendidih, kemudian saring dan tambahkan garam. Gunakan untuk kumur-kumur 3 kali sehari.

c. Menghilangkan bau badan/mengurangi keringat berlebih Cuci bersih 2 – 3 lembar daun sirih, rendam dalam air panas ± ½ gelas, tambahkan satu sendok teh gula putih, tunggu airnya menjadi dingin atau suam-suam kuku, kemudian disaring dan diminum. Rebus daun sirih sebanyak ± ½ kg dengan 1 liter air hingga mendidih. Campurkan air rebusan sirih tersebut dengan air dingin hingga terasa hangat-hangat kuku dan pergunakan untuk mandi. Selembar daun sirih dengan sedikit kapur sirih diremas-remas, kemudian hasil lumatannya dioleskan pada ketiak.

d. Menghilangkan bau mulut tak sedap/menghentikan pendarahan geraham: Rebus beberapa helai daun sirih dengan 1 liter air hingga mendidih, gunakan untuk berkumur tiap pagi dan malam hari.

e. Mengobati mimisan Daun sirih digulung sebesar libang telinga, kemudian dimasukkan ke dalam hidung. Minyak yang keluar dari daun sirih mampu mengurangi pendarahan dan mencegah timbulnya infeksi karena luka.

9. Lidah buaya mengandung sekitar 72 zat yang dibutuhkan tubuh, diantaranya asam amino, karbohidrat, lemak, air, vitamin, mineral, enzim, hormon, dan zat golongan obat seperti lignin, sapoin, senyawa antrakuinon, senyawa kuinon, dan senyawa gula. Lidah buaya mampu menghilangkan bekas luka bakar pada kulit, ini karena kandungan saponin yang berfungsi sebagai pembersih dan antiseptik.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

94 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Lidah buaya dapat menghilangkan jerawat, menghaluskan kulit, dan sebagai campuran masker wajah.

10. Buah yang dapat digunakan untuk pembuatan masker wajah: a. Alpukat (Persea americana M)

Bagian dalam kulit alpukat, mengandung humektan yang mampu menahan kelembaban kulit maupun rambut. Daging buah alpukatpun, dapat dijadikan sebagai masker kulit wajah.

b. Jeruk Nipis (Citrus Aurantifolia) Irisan buah jeruk nipis bisa dijadikan masker untuk kulit berminyak. begitu banyak manfaat jeruk nipis, sampai sampai banyak pakar kesehatan dan pakar pengobatan menjulukinya Buah Seribu Manfaat•.

c. Wortel Parutan wortal dapat digunakan untuk campuran bahan masker.

d. Tomat Tomat mengandung lycopene yang merupakan antioksidan yang bisa berkerja sebagai tabir surya dari dalam. Antioksidan dalam buah tomat bisa juga bermanfaat sebagai anti-penuaan yang bertugas membantu memerangi kerusakan sel dan membuat warna kulit lebih merona. Buah Tomat mengandung betha carotene dan likopen yang merupakan anti oksidan dan pre-vitamin A, yang memiliki khasiat untuk menghaluskan kulit wajah dan mengobati jerawat.

e. Bengkuang Bengkuang dikenal mampu mengatasi flek hitam di wajah. Masker bengkuang dapat memutihkan dan menghilangkan tanda hitam dan pigmentasi dikulit.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

95

K O S M E T I K A 2

1. Lembar Kerja Satu

Mari kita lihat hasil belajarmu! Carilah teman sebagai pasanganmu untuk bertanya jawab guna mengetahui pemahamanmu tentang kegiatan belajar 1.

Berilah tanda check list () sesuai dengan pendapatmu!

No. Tujuan Pembelajaran

Ya, Saya dapat

menjawab dengan baik

Tidak, Saya masih harus

belajar lagi

1. Saya dapat menjelaskan pengertian kosmetika tradisional

2. Saya dapat menjelaskan pengertian kosmetika semi tradisional

3. Saya dapat menjelaskan pengertian obat tradisional

4. Saya dapat

menjelaskan bentuk sediaan obat tradisional

5. Saya dapat menjelaskan bahan dasar kosmetika tradisional;

G. LEMBAR KERJA SISWA

PE

MB

EL

AJA

RA

N

96 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

6. Saya dapat menjelaskan bagian-bagian tanaman

7. Saya dapat menjelaskan kosmetik tradisional untuk perawatan kulit

8. Saya dapat menjelaskan kosmetik tradisional untuk perawatan rambut

9. Saya dapat menjelaskan kosmetik tradisional untuk perawatan kuku

10. Saya dapat membuat kosmetika tradisional untuk perawatan kulit, rambut dan kuku

2. Lembar Kerja Dua

Anda sudah mempelajari tentang kosmetika tradisional.

Untuk mengukur pemahaman anda tentang materi pada kegiatan belajar satu ini, anda diminta untuk membaca dan memperhatikan dari berbagai sumber tentang produk kosmetika tradisional daerah di Indonesia.

Sebelum melakukan kegiatan kelompok, perhatikan petunjuk berikut ini:

a. Bentuklah kelompok yang terdiri dari tiga sampai lima orang.

b. Setiap kelompok mengamati berbagai jenis tanaman obat dan mencari informasi dari berbagai sumber manfaat tanaman/bagian tanaman untuk kosmetika tradisional.

c. Catatlah hasil pengamatan kalian pada lembar kerja berikut ini.

d. Catatlah hasil pengamatan kalian pada lembar kerja berikut ini.

e. Buatlah laporan dari hasil kegiatan kelompok anda.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

97

K O S M E T I K A 2

Format laporan pengamatan : …………………………… Nama Siswa : …………………………… Kelas : ……………………………

No. Jenis Tanaman Bagian

Tanaman yang Digunakan

Manfaatnya sebagai Kosmetika

Tradisional

1.

2.

3.

4.

5.

6.

7.

8.

9.

10.

11. Dst.

3. Lembar Kerja Praktik

Praktik /membuat kosmetika tradisional. a. Bentuklah kelompok yang terdiri dari tiga sampai lima

orang. b. Carilah informasi dari berbagai sumber jenis kosmetika

tradisional untuk perawatan kulit, perawatan rambut dan perawatan kuku , bahan dasar dan cara membuatnya.

c. Masing-masing kelompok membuat minimal lima kosmetika tradisional.

d. Catatlah hasil praktik kalian pada lembar kerja berikut ini.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

98 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Format laporan pengamatan : …………………………… Nama Siswa : …………………………… Kelas : ……………………………

No. Jenis Kosmetika

Tradisional Bahan Dasar Kosmetika

Cara Membuat

1.

2.

3.

4.

5.

6.

7.

8.

9.

10.

dst.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

99

K O S M E T I K A 2

A. TUJUAN KEGIATAN PEMBELAJARAN

Setelah selesai mempelajari kegiatan belajar 2,

diharapkan anda dapat:

1. Menjelaskan sejarah aromaterapi;

2. Menjelaskan pengertian aromaterapi;

3. Menjelaskan tanaman aromaterapi;

4. Menjelaskan berbagai aroma dalam aromaterapi;

5. Menjelaskan manfaat aromaterapi;

6. Menjelaskan bentuk aromaterapi; dan

7. Menjelaskan cara mengaplikasikan aromaterapi.

KEGIATAN BELAJAR 2

AROMATERAPI

PE

MB

EL

AJA

RA

N

100 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Pada Kegiatan Belajar 2 pada Bab II, anda akan mempelajari Aromaterapi kecantikan. Apa yang kalian ketahui tentang sejarah aromaterapi, pengertian aromaterapi, tanaman aromaterapi, berbagai wangi aromaterapi, manfaat aromaterapi, bentuk aromaterapi, cara mengaplikasikan aromaterapi? Untuk lebih mengetahui hal tersebut, pelajari materi dalam kegiatan belajar berikut.

1. Sejarah Aromaterapi Manusia Kuno mengandalkan alam untuk memenuhi kebutuhan makanan mereka, pakaian, dan tempat tinggal Manusia berusaha untuk mendapatkan apa yang dia dibutuhkan di alam liar. Demikian pula dalam memanfaatkan tumbuhan untuk mengharumkan tubuh, mencegah dan mengobati penyakit, selain dipakai untuk upacara keagamaan. Sejarah aromaterapi diyakini telah dimulai dengan diawalinya pembakaran kayu harum, daun, jarum, dan gusi pohon di zaman kuno. Penemuan ini muncul ketika beberapa firewoods, seperti cemara dan cedar, memenuhi udara dengan aroma ketika mereka dibakar. Bahkan, parfum kata modern kita berasal dari bahasa Latin “Per fumum”, yang berarti "melalui asap."

a. Zaman Oriental Bangsa Cina merupakan bangsa pertama yang menggunakan tumbuhan sebagai obat-obatan dan Bangsa Cina, terkenal sudah memakai tumbuhan beraroma sebagai kebudayaan mereka, yang digunakan untuk kebaikan (kesejahteraan) jiwa dan raga, dengan membakar dupa untuk menciptakan kondisi yang berimbang dan penuh harmoni. Aromaterapi mereka gunakan dalam upacara keagamaan, dengan membakar kayu dan dupa untuk menunjukkan rasa hormat kepada dewa mereka. dan bangsa. Bangsa Jepang menggunakan dupa sebagai perangkat seni, walaupun dupa baru ada dijepang sekitar 500 SM. Pada

B. URAIAN MATERI

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

101

K O S M E T I K A 2

abad keempat dan keenam, jepang mulai membuat dupa baik berupa pasta maupun tepung dari berbagai jenis tumbuhan. Pada saat itu juga didirikan sekolah kodo, yang mengajarkan teknik dan seni pewangian. Murid-muridnya diajari teknik pembakaran dupa untuk acara ritual dan perayaan.

b. Zaman Mesir Kuno

Bangsa Mesir Kuno yang pertama dalam penggunaan aromaterapi. Mereka mengekstrak minyak aromatik dari tanaman dan digunakan untuk obat, kosmetik serta pembalseman. Minyak yang berasal dari pohon cedar, cengkeh, kayu manis, dan pala digunakan oleh bangsa Mesir untuk membalsem mayat. Sejarah mencatat bahwa pewangi dari tumbuhan telah digunakan Bangsa Mesir Kuno sejak 4500 SM. Bangsa Mesir menggunakan minyak dan tumbuhan herbal yang lain sebagai bahan persiapan untuk kegiatan spiritual, kedokteran, wewangian dan juga kegunaan kosmetik. Kecantikan dan kosmetik merupakan hal yang sangat penting bagi wanita mesir, baik dalam kehidupan mereka sehari-hari maupun setelah mereka mati. Kenyataannya, ahli kosmetik pertama adalah seorang ahli pengawet mayat zaman mesir kuno yang menggali ilmu untuk mengobati dan merawat kulit.

c. Zaman Yunani dan Romawi Bangsa Yunani belajar banyak hal tentang aroma terapi dari bangsa Mesir. Dengan ilmu pengetahuan yang tinggi dari bangsa Yunani, minyak-minyak hasil ekstraksi selain untuk aroma, juga digunakan sebagai anti radang kulit, dan menyembuhkan luka. Bangsa yunani kuno yakin akan khasiat pengobatan zat pewangi terhadap rohani mereka, terutama untuk mengobati gangguan emosi dan saraf. Bangsa Yunani kuno merupakan bangsa pertama yang mengembangkan ilmu kedokteran. Hippocrates yang dikenal sebagai Bapak kedokteran, meyakini bahwa penggunaan zat pewangi untuk pemijatan setelah mandi dapat mempertahankan kebugaran. Bangsa Romawi menemukan 500 jenis tumbuhan yang bisa digunakan sebagai aromaterapi dan sebagai pengobatan.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

102 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Bangsa Romawi juga mengembangkan teknologi ekstraksi bukan hanya pada minyak esensial dari pohon, tetapi juga mengekstrak sari aromatik bunga dan menjadi terkenal dengan ritual mandi aromatik diikuti dengan pijat menggunakan minyak aromatik. Mandi merupakan ritual yang sangat penting bagi bangsa Romawi sehingga setiap bak mandi selalu dibubuhi minyak aromatik, yang juga dimanfaatkan untuk perawatan tubuh dan rambut.

d. Abad Pertengahan

Penyebaran agama Islam membantu memperluas pengetahuan tentang zat pewangi. Bunga mawar lekat dengan budaya Islam dan air bunga mawar digunakan pada upacara yang berkaitan dengan keagamaan. Penemuan teknik dan cara pengobatan dengan tumbuhan secara ilmiah ditemukan oleh Ibnu Sina (980-1037) yang

merupakan pelopor dunia kedokteran di dunia Islam. Dalam bukunya, “Qanun fi al-tibb” (Norma-Norma Pengobatan), Ibnu Sina menjelaskan bahwa dalam praktik kedokterannya ia selalu menggunakan minyak esensial untuk pengobatan. Kontribusi dari Ibnu Sina membuat distilasi lebih fokus kepada minyak esensial dan kelebihannya.

e. Abad Renaissance

Abad Renaisans (bahasa Inggris: Renaissance) adalah sebuah gerakan budaya yang berkembang pada periode kira-kira dari abad ke-14 sampai abad ke-17.

Ilmuwan kelahiran Persia (Iran) bernama Avicenna menciptakan pipa berulir untuk penghasil aroma ini menguap dan dingin.

seorang kepala asrama biarawati bernama Hildegard menanam dan kemudian mengambil sari dari Lavender untuk kebutuhan kedokteran.

Industri farmasi lahir. Hal ini mendorong distilasi minyak esensial secara besar-besaran.

Beberapa aroma yang digunakan dapat menghindarkan wabah yang menyebar karena kontak yang konstan dengan herbal-herbal aromatik natural itu.

Pada pertengahan abad ke-16 di daratan Eropa, pembuat bahan pewangi menjadi sangat makmur.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

103

K O S M E T I K A 2

Mereka membuat berbagai campuran minyak esensial, dan sebagian besar mengatakan minyak yang dibuatnya mempunyai efek yang sangat ajaib dan bersifat magis. dan pada abad ke-17 minyak-minyak herbal dapat di beli di toko yang di sebut “apothecary”.

Pada akhir abad ke-18, wanita yang menggunakan wewangian dan kosmetik dikucilkan, karena sebagian ahli hukum bangsa Inggris berpendapat bahwa zat pewangi mempunyai kekuatan khusus bagi wanita dan mengusulkan hukum untuk melarang penggunaannya. Zat pewangi dan kosmetik, menurut mereka, merupakan penampilan ahli sihir yang menggoda kaum lelaki. Pada akhirnya hukum tersebut tidak disetujui, dan perdagangan zat pewangi, kosmetik, serta obat aromatik tetap berlangsung.

Pada abad ke-19 ditemukan tempat untuk wadah minyak-minyak aromaterapi, sehingga persebaran minyak esensial semakin luas.

f. Abad keduapuluh

Pada awal abad ke-20 ilmu pengetahuan semakin kompleks dalam memisahkan minyak-minyak esensial yang digunakan untuk membuat bahan kimia sintetis dan obat-obatan. Hal ini menjadikan pemisahan antara obat dan aroma terapi lebih menguntungkan, dan disebut sebagai “kedokteran modern”. Pada akhir abad ke-20 dan memasuki awal abad ke-21, menunjukkan semakin tinggi minat dan keinginan untuk menggunakan produk-produk natural termasuk minyak-minyak esensial untuk terapi, kosmetik dan wewangian aromatik. Perancis menjadi perintis utama dalam memulihkan peran bahan pewangi sebagai pengobatan. Kata "Aromaterapi" digunakan oleh kimiawan Perancis Rene-Maurice Gattefosse pada tahun 1920-an, yang menciptakan istilah aromaterapi dalam penggunaan minyak essensial untuk terapi. Sifat penyembuhan minyak essensial diteliti setelah musibah laboratorium parfumnya meledak dan tangannya terbakar. Ledakan tersebut membuat tangannya terbakar. Pada saat tangannya terbakar itu, secara refleks ia memasukkan tangannya yang terbakar kedalam wadah berisi cairan yang ada didekatnya. Wadah tersebut ternyata berisi minyak lavender yang pada akhirnya tangannya sembuh dengan cepat tanpa meninggalkan bekas.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

104 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Setelah kejadian tersebut, Rene Maurice Gattefose mengabdikan sisa hidupnya untuk meneliti efek dan manfaat lainnya dari minyak essensial dalam penyembuhan dan psikoterapi. Pengabdian ini diteruskannya pada saat perang Dunia l dengan mengobati para tentara yang terluka dengan menggunakan minyak esensial. Tokoh lain yang berjasa bagi perkembangan aromaterapi adalah dokter ahli bedah pada Perang Dunia ll dari Perancis yaitu Jean Valnet seorang biokimiawan Austria Madam Marguerite Maury dan Robert B. Tisserand dari Inggris, yang melanjutkan kerja dan pengabdian Rene Maurice Gattefose. Jean Valnet dikenal sebagai orang yang mendedikasikan hasil kerjanya dalam menggunakan minyak esensial untuk membantu mengobati dan menyembuhkan prajurit perang yang terluka pada saat perang Dunia II dengan menggunakan minyak esensial antara lain thyme, cengkeh, lemon, dan chamomile yang digunakan untuk mengobati luka robek dan luka bakar. Selanjutnya dalam penelitiannya Valnet menemukan bahwa minyak esensial tersebut juga baik untuk mengobati gangguan kejiwaan. Jean Valnet juga dikenal karena bukunya “The Practice of Aromaterapi” dan Valnet membahas aromaterapi modern dalam bukunya “Aromatherapie” Robert B. Tisserand dikenal sebagai aromaterapist dari Inggris yang bertanggung jawab dalam membawa masuk aromaterapi ke negara-negara berbahasa Inggris. “The art of Aromaterapi” adalah buku yang terbitkan pada

tahun 1977, dan menjadi buku aromaterapi pertama yang berbahasa Inggris. Kekhawatiran terhadap lingkungan hidup dan keinginan manusia untuk lebih dekat dengan alam serta meningkatnya biaya pengobatan konvensional dan kekhawatiran terhadap beberapa efek samping berbahaya dari obat kimia dan bahan sintetik dalam kosmetik, membuat aromaterapi semakin populer dinegara-negara maju. Dengan munculnya perawatan kesehatan secara hilistik dan perawatan kulit atau kecantikan secara alamiah, aromaterapi mulai menunjukkan peran yang sangat berarti. Peningkatan perhatian terhadap penggunaan aroma terapi di tambah dengan semakin mudahnya informasi aroma terapi di buku dan internet menjadikan penggunaan

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

105

K O S M E T I K A 2

aromaterapi semakin meningkat sebagai terapi, kosmetik dan wewangian (parfum).

Sumber: http://image.shutterstock.com

2. Pengertian Aromatherapi

Aromaterapi merupakan istilah generik bagi salah satu jenis pengobatan alternatif yang menggunakan minyak esensial atau sari minyak murni dari tumbuhan/ tanaman yang mudah menguap. Dalam penulisannya aromaterapi kadang ditulis aroma terapi atau Aromaterapi atau Aromaterapi. Kata “Aroma” berarti bau wangi atau keharuman dari tumbuhan. Kata terapi berarti pengobatan atau upaya membangkitkan semangat, menyegarkan dan menjaga kesehatan pikiran, jiwa, dan raga, serta merangsang proses penyembuhan. Aromaterapi adalah penggunaan bagian wangi tanaman aromatik untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan umum. Aromaterapi menawarkan kenikmatan murni, dengan menggunakan minyak esensial atau sari minyak murni yang sering disebut juga minyak atsiri. Aromaterapi adalah terapi yang menggunakan Essential Oil atau sari minyak murni untuk membantu memperbaiki atau menjaga kesehatan, membangkitkan semangat, menyegarkan serta membangkitkan jiwa raga. Esessial oil yang digunakan disini merupakan cairan hasil sulingan dari berbagai jenis bunga, akar, pohon, biji, getah, daun dan rempah-rempah yang memiliki khasiat untuk mengobati.

Mesir Kuno adalah yang pertama menggunakan aromaterapi. Mereka mengekstrak minyak aromatik dari tanaman yang digunakan untuk obat, kosmetik dan

pembalseman.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

106 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Aromaterapi merupakan seni perawatan tubuh dengan bantuan sari tumbuhan tertentu. Tubuh dengan bantuan sari tumbuhan tertentu. Sari berupa cairan wangi yang lazim disebut minyak esensial, minyak atsiri atau minyak asiri. Di Indonesia penggunaannya lebih banyak dengan memanfaatkan langsung tanamannya, bukan sari tumbuhan atau minyak asirinya.

3. Tanaman Aromaterapi Minyak esensial merupakan hasil ekskresi tumbuhan yang memiliki sel dan komposisi yang menyerupai jaringan tubuh manusia. Minyak tersebut bersifat mudah menguap, berbau wangi, dan larut dalam lemak. Bahan aromatik dari tanaman ini mengandung campuran terpena, terpena alkohol, aldehida, keton, ester, fenol, dan alkohol yang terbentuk pada sitoplasma sel tumbuhan. Tanaman memiliki mekanisme ekobiologi yang sangat kompleks dalam proses kehidupannya, seperti: melakukan ekskresi bahan beracun untuk fungsi-fungsi

katabolisme; menghasilkan efek antibiotik untuk melindungi diri dari

infestasi jamur, bakteri, virus, atau serangga; mengeluarkan ektohormon untuk membantu proses tumbuhan

kembang dan proses pematangan; mempertahankan diri dari segala paparan dari dunia luar; mengeluarkan sunstansi seksual untuk menarik perhatian

binatang maupun serangga untuk proses penyerbukan; dan mengaktivasi proses metabolisme dalam tumbuhan itu sendiri. Hal tersebut menunjukkan beberapa unsur tanaman mempunyai mekanisme kerja yang sangat bermanfaat bagi proses penyembuhan dengan cara mengaktivitasi energi dan metabolisme dalam tubuh. Selain itu tanaman juga merangsang daya kerja sel-sel tubuh dengan cara meningkatkan proses sirkulasi pada jaringan tubuh manusia.

Bagian-bagian tanaman aromaterapi antara lain: a. Bunga

Bunga merupakan pusat metabolisme yang paling kuat untuk proses tumbuhnya tumbuhan dan berperan sebagai organogenesis bagi setiap tumbuhan. Bunga dan kelopak bunga itu sendiri mengalami metamorfosa sehingga dapat berubah warna menjadi berbagai bentuk warna melalui proses fotosintesa aktif.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

107

K O S M E T I K A 2

Bagian bunga juga merupakan pusat perkembangbiakan suatu tanaman untuk menjamin kelanjutan keturunannya dan sebagian pusat dari segala aktivitas kerja pada tumbuhan. Minyak esensial yang berasal dari bagian bunga dan mempunyai kekuatan penyembuhan yang berkualitas tinggi adalah bunga mawar dan chamomile.

Gambar 9 – Contoh Bagian Tanaman Aromaterapi (Bunga)

Sumber: http://dfirman.files.wordpress.com

Sumber:http://1.bp.blogspot.com

b. Daun Bentuk kekuatan lain dari tanaman berasal dari bagian daun. Daun yang warnanya hijau mempunyai kekuatan yang lebih baik dibandingkan daun lainnya yang warnanya bukan hijau. Daun berwarna hijau melakukan proses fotosintesa dengan lebih intens sehingga aktivitas ektohormonalnya lebih banyak dilakukan untuk proses pematangannya. Daun merupakan lapisan luar tanaman yang merupakan tempat terjadinya proses metamorfosa dan berfungsi untuk menghasilkan pigmen pada tumbuhan juga dapat menjaga keserasian lingkungannya dan mempunyai sumber kekuatan untuk memekarkan bunga. Bentuk anatomis daun sangat mirip dengan lapisan kulit pada manusia yaitu menghasilkan pigmen melanin untuk perawatan kulit manusia. Bagian daun ini sangat berkaitan erat dengan kepala sebagai pusat fungsi saraf pada tubuh manusia dan menunjukkan kerja para simpatikus-androgen yang berguna pada metabolisme otak dan pancaindra.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

108 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Minyak esensial yang berasal dari daun sangat baik digunakan untuk mengatasi gangguan yang timbul pada bagian epidermis tubuh seperti rambut, kulit, dan kuku karena dapat memperlancar dan meningkatkan aktivitas sirkulasi. Dan karena daun juga menghasilkan selaput lendir, minyak esensial yang berasal dari daun juga sangat baik digunakan untuk mengatasi gangguan pada mukosa mulut maupun hidung.

Gambar 10 – Contoh Bagian Tanaman Aromaterapi (Daun)

Sumber:http://3.bp.blogspot.com

Sumber:http://www.resepmasakanku.info

c. Akar, kulit, dan batang Akar merupakan pusat makanan bagi tumbuhan yang mencerna dan mengolah sumber-sumber mineral dari lapisan bumi. Sebagaimana usus pada manusia yang mencerna makanan, akar juga merupakan pusat penyimpanan energi dari hasil fotosintesa dalam bentuk gula, protein, dan lemak sehingga tanaman dapat tumbuh dan berkembang. Dengan kata lain akar merupakan pusat regenerasi suatu tumbuhan. Pada manusia, mekanisme ini terdapat pada bagian dalam tubuh dan lapisan subkutis pada kulit yang merupakan tempat kegiatan biologis dan pusat cadangan nutrisi sintesa tubuh. Bagian akar dan kulit kayu dapat menghasilkan minyak eter yang mempunyai efek kerja simpatikus dan seperti hormon estrogen. Minyak esensial yang berasal dari akar juga mempunyai aktivitas untuk membantu anabolisme dan merupakan suatu biokatalisator pada lapisan intrasel.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

109

K O S M E T I K A 2

Gambar 11 - Contoh Bagian Tanaman Aromaterapi

Sumber:http://3.bp.blogspot.com

Sumber:http://panduanhidupsehat.com

Sumber:http://www.indonews.co.id

4. Wangi Aromaterapi Sesuai namanya, aromaterapi adalah terapi menggunakan wewangian alami. Wewangian ini berasal dari zat aromatik tumbuhan tertentu yang diperoleh melalui proses penyulingan atau ekstraksi lainnya. Namun kata wewangian disini tidak selalu berarti berbau harum, sebab cukup banyak jenis minyak esensial yang bagi sebagian orang aromanya kurang mengenakkan.

Aromaterapi pada umumnya menggunakan minyak essensial yang telah diekstraksi dari berbagai bagian tanaman. Ketika diekstraksi bagian tanaman tersebut akan menjadi konsentrat dan mengeluarkan berbagai jenis haruman aromaterapi.

Beberapa unsur tanaman mempunyai mekanisme kerja yang dapat menyembuhkan gangguan atau penyakit, antara lain

PE

MB

EL

AJA

RA

N

110 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

dengan cara mengaktifkan energi dan metabolisme tubuh serta merangsang daya kerja sel tubuh.

Wewangian aromaterapi berkhasiat mempengaruhi kondisi emosi dan kejiwaan seseorang, yang bekerja melalui indera penciuman. Sementara molekul minyak esensial yang dioleskan pada tubuh akan diserap kulit dan menyatu bersama cairan tubuh.

Kunci dari aromaterapi terletak pada kandungan minyak esensial yang terdapat didalamnya. Kandungan pengobatan dengan minyak essensial membuat rileks, bersemangat, menguatkan dan menenangkan pikiran seseorang. Minyak essensial biasanya diserap melalui kulit atau dihirup. Aromaterapi juga dapat memberikan efek yang berbeda pada setiap individu. Tergantung pada usia, gaya hidup seimbang Dalam Aromaterapi digunakan berbagai macam minyak esensial yang memberikan aroma dengan khasiat tertentu. Terdapat berbagai jenis wangi aromaterapi. Masing-masing wangi aromaterapi memiliki berbagai manfaat yang tidak hanya berguna bagi kesehatan namun juga memiliki manfaat untuk mengharumkan ruangan atau wewangian.

Tabel 1 - Contoh Manfaat Wangi Aromaterapi

Wangi Aromaterapi Manfaat

Alang-alang (Lagurus cylindricus L.)

Lagurus cylindricus L. termasuk ke

dalam famili tumbuhan Gramineae atau Poaceae. Tanaman ini dikenal dengan nama daerah ìlalang, hilalang atau kambengan.

Sumber:http://i1.wp.com

Tumbuhan alang alang bersifat : anti piretik (menurunkan panas), diuretik (peluruh kemih), hemostatik (menghentikan pendarahan), menghilangkan haus.

Tumbuhan ini memiliki rasa manis.

Aroma alang-alang membuat kulit terasa lebih berkilau, eksotis, dan menarik.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

111

K O S M E T I K A 2

Kemangi (Basil)

Sumber:http://arnabcute.files.wordpress.com

Basil dapat membantu mengatasi beberapa keluhan seperti: sakit perut, kejang otot dan pegal linu, masalah pernapasan, flu dan demam, lelah mental, sakit kepala, sulit konsentrasi dan mudah gugup.

Bergamot

Sumber:http://cdn.shopify.com

Bergamot dapat menormalkan dan mengencangkan kulit.

Cedarwood

Sumber:http://kosmetikindonesia.files.wordpress.com

Cedarwood digunakan untuk mengatasi infeksi pernapasan dan saluran kencing.

Cedarwood merupakan penyegar bagi kulit berminyak dan pori-pori tersumbat, ketombe dan gatal-gatal.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

112 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Cendana (Sandalwood)

Termasuk dalam minyak esensial utama. Berasal dari kayu tanaman cendana.

Sumber:http://www.amphoraretail.com

Cendana termasuk dalam minyak esensial utama. Berasal dari kayu tanaman cendana.

Aroma Cendana bekerja lambat tetapi memiliki efek kerja yang dalam dan lama, dapat membantu menyembuhkan infeksi saluran kencing dan alat kelamin, mengobati radang dan luka bakar, masalah tenggorokan.

Mempunyai efek stimulasi sekaligus efek relaksasi. Karena efek relaksasinya, minyak sangat baik digunakan untuk mengatasi rasa cemas, tegang, dan ketakutan, menstabilisasi dan menenangkan emosi dan membantu mengatasi masalah gangguan tidur..

Pada perawatan kulit, minyak ini berfungsi sebagai pelembut dan penyejuk yang sangat baik digunakan pada kulit kering, berkerut, berkerak, atau pada kulit meradang karena sinar matahari.

Rasa gatal yang timbul pada kulit juga dapat dihilangkan dengan minyak cendana

Chammomile Roman Chammomile Roman dapat membantu hampir semua permasalahan kulit seperti jerawat, alergi, luka bakar, eksim dan peradangan kulit.

Aroma Chamomile dapat memberikan efek

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

113

K O S M E T I K A 2

Sumber:http://blog.younglivingcircle.com

menenangkan, serta menangkal radikal bebas yang bisa menyebabkan penuaan.

Clary sage

Sumber:http://erolkabadayi.com

Clary Sage dapat menenangkan, menguatkan serta membersihkan pikiran.

Cengkeh (Clove)

Sumber:http://usesofherbs.com

Clove membantu mengurangi masalah sakit gigi, diare, kudis, kurap dan kadas.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

114 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Cubeb

Sumber:http://www.essensialoil.in

Cubeb dapat membantu penyembuhan penyakit anorexia, selulit dan kurang nafsu makan.

Cypress

Sumber:http://3.imimg.com

Cypress dapat mengatasi tekanan darah rendah, system sirkulasi, wasir, selulit serta mengurangi keringat yang berlebihan dari dalam tubuh. Cypress juga juga dapat menghilangkan bengkak, mengurangi sakit kram pada saat menstruasi, tapi sebaiknya hindari pada 1-3 bulan masa kehamilan.

Eucalyptus

Sumber:http://fairsense.shop.textalk.se

Aroma Eucalyptus dapat digunakan untuk membersihkan, menyeimbangkan, menyegarkan, dan menstimulasi kulit.

Eucalyptus dapat digunakan untuk antiseptik, obat bengkak dan membantu masalah pernafasan.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

115

K O S M E T I K A 2

Geranium

Sumber:http://www.amphora-retail.com

Geranium dapat mengencangkan payudara, menunda menopause, eksim jerawat, pendarahan, tanda melahirkan sekaligus mencerahkan kulit.

Jahe (Ginger)

Sumber:http://www.100pureessensialoils.com

Ginger atau jahe, dapat

melindungi tubuh dari rasa kedinginan, demam, mual-mual, pencernaan, anti peradangan, infeksi saluran kencing, kandung kemih, menghancurkan segala jenis parasit usus dan menormalkan tekanan darah.

Green Tea (Camellia Sinensis)

Berasal dari bagian daun

Grean Tea bersifat menenangkan pikiran. membangkitkan semangat, memperbaiki konsentrasi.

Grean Tea juga dapat dipakai untuk melembutkan dan melindungi kulit, membantu menyeimbangkan fungsi sel tubuh.

Mnafaat Grean Tea juga dapat meningkatkan fungsi liver, membantu menguraikan asam lemak, menurunkan kadar gula

PE

MB

EL

AJA

RA

N

116 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Sumber:http://miniimg.rightinthebox.com

dalam darah, melancarkan sistem pencernaan dan urin.

Selain itu Grean Tea dapat menurunkan kadar kolesterol, memperbaiki sistem peredaran darah, dapat mengatasi tekanan darah tinggi, membantu mengeluarkan dahak dan membersihkan paru.

Grapefruit

Sumber:http://www.onlynaturalessensialoil.com

Grapefruit membantu

mengatasi pegal linu, menggigil, sakit kepala, flu dan demam serta membuang racun-racun dalam tubuh.

Grapefruit dapat digunakan untuk refreshing, detoksifikasi, pembersih, untuk melegakan saraf, dan merilekskan otot.

Jasmine (Jasminum Grandiflorum)

Berasal dari bagian bunga melati.

Jasmine bermanfaat untuk

mengurangi depresi dan rasa cemas, menyejukkan, meningkatkan kepekaan, kejernihan pikiran, ketenangan, menghangatkan emosi, danmembantu keteraturan sistem pernafasan.

Jasmine juga dapat dipakai untuk perawat kulit kering dan kulit sensitif tetapi

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

117

K O S M E T I K A 2

Sumber:http://dianeaninditya.files.wordpress.com

sebaiknya tidak digunakan untuk kulit sensitive dan selama kehamilan

Jasmine selain dapat

digunakan untuk menenangkan dan antidepresi, juga merupakan jenis aroma yang sanggup menciptakan suasana romantic dan pembangkit gairah, baik untuk kesuburan wanita, dapat mengobati impotensi, anti-depresi, pegal linu, sakit menstruasi dan radang selaput lendir.

Dalam penggunaannya jangan terlalu banyak, sebab, aroma kuat bunga melati justru membuat udara menjadi tidak segar, bahkan mungkin sedikit menyeramkan.

Juniper

Sumber:http://csimg.prisvis.se

Juniper digunakan khusus perawatan penyempitan pembuluh arteri dan masalah-masalah yang berhubungan dengan penyumbatan seperti peregangan pembuluh darah, wasir dan selulit.

Kenanga (Ylang-ylang)

Sumber:http://dianeaninditya.files.wordpress.com

Cananga Oil (Cananga latifolia) : Minyak Kenanga bersifat menenangkan, melegakan sesak napas, berfungsi sebagai tonik rambut sekaligus sebagai pembangkit rasa cinta.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

118 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Lavender (Lavendula Augustfolia)

Sumber:http://flosharomaterapi.files.wordpress.com

Aroma Lavender merupakan salah satu minyak terapi yang popular dipakai sebagai antiseptik dan penyembuhan luka, merangsang pertumbuhan sel untuk regenerasi pada kulit yang luka.

Lavender juga dapat digunakan untuk mengatasi jamur pada kulit

Aroma Lavender memiliki

efek menenangkan kecemasan dan depresi, serta membantu mereka yang mengalami susah tidur, agar tidur lebih nyenyak. Lavender juga menormalkan, serta membersihkan kulit.

Merawat infeksi paru-paru, sinus, vaginal termasuk jamur, radang tenggorokan, asma, kista dan peradangan lain.

Meningkatkan daya tahan tubuh, regenerasi sel, luka terbuka, infeksi kulit dan sangat nyaman untuk kulit bayi.

Lemon (Citrus Lemon)

Termasuk minyak esensial sekunder. Berasal dari bagian buah tanaman

Termasuk minyak esensial sekunder. Berasal dari bagian buah tanaman. Aroma lemon merupakan minyak esensial dengan daya kerja tinggi, mudah menguap. menyegarkan badan dan melancarkan sirkulasi tubuh. Sebagai tonikum yang kaya akan vitamin C, ampuh mengatasi berbagai macam

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

119

K O S M E T I K A 2

Sumber:http://blog.officeworks.com.

infeksi dan gangguan pencernaan. Aroma lemon memberi efek menenangkan dan dapat mengencangkan serta menyegarkan kulit. Selain baik untuk kulit berminyak, berguna pula sebagai zat antioksidan, antiseptik, melawan virus dan infeksi bakteri, mencegah hipertensi, kelenjar hati dan limpa yang tersumbat, memperbaiki metabolisme, menunjang sistem kekebalan tubuh serta memperlambat kenaikan berat badan.

Mandarin

Sumber:http://bodygreen.no

Aroma Mandarin dapat menenangkan, merilekskan, memberikan sensasi kedamaian dan bisa digunakan oleh anak-anak.

Mawar

Berasal dari bagian bunga dan kelopak bunga.

Sumber:http://cdn.klimg.com/merdeka.com

Aroma mawar dapat membantu mengurangi stres, kesedihan dan menstabilisasi kondisi tubuh.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

120 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Orange

Sumber:http://www.insurebodywork.com

Aroma Orange selain dapat digunakan untuk kulit berminyak, dan sebagai perawatan pada kulit sensitif, kulit kering, dan kulit alergi, juga digunakan untuk menyeimbangkan fungsi-fungsi tubuh, membangkitkan semangat, memperbaiki suasana hati (relaksasi), menenangkan, antidepresan.

Orange bersifat sebagai antioksidan dan penguat jantung, dan dapat dipakai sebagai inhaler pada penderita asma.

Patchouli

Sumber:http://greengirlsmarket.com

Aroma Patchouli dapat

membantu menenangkan dan membuat kulit terasa lebih sensual.

Peppermint

Sumber:http://sharingdisana.com

Aroma Peppermint dapat membantu meningkatkan daya ingat dan kewaspadaan.

Aroma Peppermint dapat menyegarkan dan mencerahkan kulit. Selain itu aromanya juga dapat membasmi bakteri, virus dan parasit yang bersarang di pencernaan.

Peppermint dapat melancarkan penyumbatan

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

121

K O S M E T I K A 2

sinus dan paru, mengaktifkan produksi minyak Manfaat Peppermint pada kulit, dapatmenyembuhkan gatal-gatal karena kadas/kurap, herpes, kudis karena tumbuhan beracun.

Pine (Pinus Sylvestris)

Berasal dari bagian bunga dan buah cemara

. Sumber:http://nasilanlasilir.files.wordpress.com

Aroma cemara memberikan kesegaran dan membangkitkan semangat. Sangat berguna untuk mengatasi kelelahan fisik dan mental.

Aromaterapi cemara bermanfaat untuk mengatasi gangguan paru-paru seperti influenza, sakit tenggorokan, bronchitis, tuberculosis dan radang paru-paru (pneumonia).

Selain itu Aromaterapi cemara bermanfaat untuk membantu perawatan infeksi saluran urin dan ginjal, melancarkan buang air kecil dan peredaran darah. Mempercepat penyembuhan luka di kulit dan iritasi kulit.

Rosemary

Sumber:http://images.colourbox.com

Aroma Rosemary dapat memberi efek pada munculnya perasaan puas dan efek positif pada mood dan kinerja, selain itu dapat menurunkan tingkat hormon kortisol yaitu hormon pemicu stres.

Aroma Rosemary merupakan salah satu

PE

MB

EL

AJA

RA

N

122 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

aroma yang manjur untuk memperlancar peredaran darah, menurunkan kolesterol, mengendorkan otot, reumatik.

Untuk perawatan kecantikan Aroma Rosemary dapat menghilangkan ketombe, mengurangi kerontokan rambut, membantu mengatasi kulit kusam, mencegah kulit kering dan berkerut yang menampakkan urat-urat kemerahan.

Strawberry

Sumber:http://www.rumaharomaterapi.com

Aromaterapi Strawberry dapat meningkatkan selera makan, mengurangi penyakit jantung, tekanan darah tinggi dan kanker.

Tea tree

Sumber:http://www.bareessensial.co.

Aroma Tea tree berperan sebagai tonik kekebalan yang baik mengobati penyakit paru-paru, alat kelamin, vagina, sinus, infeksi mulut, infeksi jamur, cacar air, ruam saraf serta melindungi kulit karena radiasi bakar selama terapi kanker.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

123

K O S M E T I K A 2

Thyme

Sumber:http://cdn2.bigcommerce.com

Aroma Thyme dapat menyembuhkan gangguan pencernaan dan jamur, menghancurkan cacing gelang dan cacing pita.

5. Bentuk Aromaterapi

Untuk tujuan komersial terdapat dua macam aromaterapi, yaitu minyak esensial untuk tujuan terapi dan minyak esensial untuk minyak wangi, kesenangan, rekreasi atau kebersihan. Walaupun tujuan penggunaan aromaterapi berbeda dan dalam perkembangannya tidak hanya berbentuk cairan essensial saja, namun aromaterapi memiliki fungsi yang sama hanya cara penggunaannya saja yang berbeda. Berikut berbagai bentuk aromaterapi yang dapat dijumpai dipasaran. Gambar 12 - Contoh Bentuk Aromaterapi

Sumber: http://www.fimela.com

PE

MB

EL

AJA

RA

N

124 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

a. Minyak Essensial Aromaterapi (Essential Oil Aroma Therapy) Selain aromanya harum minyak aroma terapi dapat membuat kulit halus dan bersinar. Dalam penggunaannya minyak esensial membutuhkan burner. Burner adalah keramik atau tanah liat berbentuk khusus yang digunakan untuk memanaskan minyak essensial. Burner dapat diisi lilin sebagai sumber pemanas atau dengan bantuan listrik. Minyak esensial tidak menimbulkan efek negative bagi kesehatan.

Hal yang harus diperhatikan dalam menggunakan burner adalah: Minyak esensial yang dicampur dengan air dan dipanaskan diatas burner dapat bertahan kurang lebih 2 jam, tetapi jika minyak tidak ditambah air hanya bertahan 15 menit. Sebaliknya jika air pencampur habis dan minyak masih ada di burner akan menimbulkan asap hitam karena api lilin menjilat keramik. Gambar 13 – Contoh Minyak Essensial Aromaterapi

Sumber:http://www.djamilah-najmuddin.com

Sumber: http://2.bp.blogspot.com

b. Minyak Pijat Aromaterapi (Massage Oil Aroma Therapy)

Massage Oil Aroma Therapy merupakan variasi baru dari aromaterapi. Aromaterapi ini berbentuk minyak yang digunakan untuk pijat. Wanginya sama saja seperti aromaterapi bentuk lainnya hanya saja bentuk dan cara penggunaannya yang berbeda.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

125

K O S M E T I K A 2

Gambar 14 – Contoh Minyak Pijat Aromaterapi

Sumber: http://www.aromaterapi.com

c. Dupa Aromaterapi (Stick Incense Aroma Therapy)

Dupa adalah aromaterapi yang berbentuk bubuk akar dengan campuran minyak esensial grade III. Dalam penggunaannya dupa aromaterapi harus dibakar agar keluar aromanya. Kelemahan dari bentuk dupa adalah tidak sesuai untuk

penderita asma atau penderita sinusitis. Gambar 15 - Contoh Dupa Aromaterapi

Sumber:http://1.bp.blogspot.com

Sumber: http://stat.k.kidsklik.com

d. Lilin Aromaterapi (Candle Aroma Therapy)

Lilin aromaterapi umumnya memiliki wangi lavender atau sandalwood. Lilin dengan aroma minyak esensial lain membuat lilin sulit membeku. Lilin ini terbuat dari bahan baku lilin dengan campuran minyak esensial grade tiga. Lilin aromaterapi yang berkualitas asapnya tidak hitam dan tidak mudah meleleh. Saat dinyalakan, lilin ini butuh oksigen,

PE

MB

EL

AJA

RA

N

126 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

padahal kita bernapas menggunakan oksigen. Sehingga membuat kita harus berebut oksigen. Untuk itu lilin sebaiknya diletakkan jauh dari indra penciuman kita. Ada dua jenis lilin yang berkaitan dengan aroma terapi yaitu lilin untuk pemanas tungku dan lilin aroma terapi. 1) Lilin untuk memanaskan tungku

Lilin khusus untuk tungku ini tidak memiliki wangi aromaterapi karena fungsinya hanya digunakan untuk memanaskan tungku aromaterapi yang berisi aroma terapi Essential Oil. Gambar 16 – Contoh Lilin untuk Memanaskan Tungku

Sumber:http://gerailulur.files.wordpress.com

Sumber:http://www.oilreeddiffuser.com

2) Lilin Aromaterapi Lilin Aromaterapi berbeda dengan lilin yang digunakan untuk memanaskan tungku aromaterapi. Lilin aromaterapi adalah lilin yang jika dibakar akan mengeluarkan wangi aromaterapi. Gambar 17 - Contoh Lilin Aromaterapi

Sumber:http://pemudawirausaha.com

Sumber:http://1-ps.googleusercontent.com

e. Garam Aromaterapi (Bath Salt Aroma Therapy)

Mandi menggunakan air garam hangat dipercaya mampu

mengeluarkan toksin/racun yang ada di dalam tubuh. Dengan garam aroma terapi ini suasana mandi air garam anda akan lebih menyenangkan. Untuk menggunakan garam aroma

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

127

K O S M E T I K A 2

terapi ini sebaiknya anda mandi dengan cara berendam atau bisa juga digunakan untuk merendam bagian tubuh tertentu seperti telapak kaki untuk mengurangi rasa lelah anda.

Gambar 18 – Contoh Garam Aromaterapi

Sumber:http://images.agoramedia.com

Sumber:http://www.sobatcantik.com

f. Sabun Aromaterapi (Soap Aroma Therapy)

Sabun aromaterapi yang ada dipasaran berupa sabun padat namun dengan berbagai wangi aromaterapi yang mengandung berbagai ekstrak tumbuh-tumbuhan yang dibenamkan di dalam sabun, sehingga sabun aromaterapi juga baik untuk kesehatan tubuh seperti menghaluskan kulit, menjauhkan serangga dan lainnya.

Sumber: http://turkish.alibaba.com

Sumber: http://4.bp.blogspot.com/

Gambar 19 - Sabun herbal Aromaterapi (Aromatheraphy), Sabun Susu kambing, Sabun Sirih (Sereh)

PE

MB

EL

AJA

RA

N

128 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

6. Manfaat Aromaterapi

Wewangian dapat mempengaruhi kondisi psikis, daya ingat, dan emosi seseorang. Bau rempah-rempah dapur atau karangan bunga adalah aromaterapi mendasar. Aromaterapi sejatinya adalah salah satu terapi pengobatan holistik yang menggunakan bahan alami berupa saripati tetumbuhan, dikenal sebagai minyak esensial atau minyak esensial atau sari minyak murni yang bertujuan untuk mempengaruhi suasana hati atau membantu memperbaiki dan menjaga kesehatan, membangkitkan semangat, menyegarkan serta menenangkan jiwa dan raga. Tidak ada tipe yang berbeda pada aromaterapi, tapi komersialisasi dan modernisasi telah membawa dua macam aromaterapi, minyak esensial untuk tujuan terapi dan minyak esensial untuk minyak wangi, kesenangan, rekreasi atau kebersihan. Menghirup aroma yang tepat dapat mengurangi stres, menghilangkan depresi, mempercepat tidur malam, menenangkan jiwa atau memberikan lebih banyak energi.

Aromaterapi memiliki banyak manfaat, antara lain: a. Meningkatkan memori

Alzheimer masih dianggap sebagai penyakit yang tak

tersembuhkan, namun ada cara tertentu untuk mengurangi atau memperlambat perkembangannya. Aromaterapi juga sering menjadi sebagai alternatif untuk pengobatan tambahan bagi pasien demensia Alzheimer. Minyak Sage adalah minyak yang paling sering direkomendasikan untuk efek meningkatkan memori.

b. Membantu meringankan Stress Aromaterapi dapat membantu membantu pasien lebih rileks Massaging merupakan cara lain untuk mendapatkan keuntungan dari aromaterapi. Senyawa aromatik dari berbagai minyak esensial yang berbeda dikenal sebagai relaksan dan bisa membantu untuk menenangkan pikiran dan menghilangkan kecemasan. Beberapa minyak esensial terbaik untuk menghilangkan stres adalah minyak lemon, minyak esensial lavender, bergamot, peppermint, vetiver, dan ylang-ylang.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

129

K O S M E T I K A 2

c. Meningkatkan jumlah Energi Banyak minyak esensial yang dikenal berguna untuk meningkatkan sirkulasi darah, meningkatkan energi, dan merangsang tubuh dan pikiran tanpa efek samping yang berbahaya. Minyak esensial yang terbaik untuk mendorong energi termasuk lada hitam, kapulaga, kayu manis, minyak cengkeh, angelica, melati, pohon teh, dan rosemary.

d. Antidepresan Aromaterapi juga sangat umum digunakan untuk menghilangkan perasaan depresi, karena efek sampingnya lebih ringan daripada antidepresan farmasi. Minyak esensial yang digunakan untuk mengurangi depresi yang banyak disarankan ahli adalah minyak peppermint, chamomile, lavender, dan melati

e. Penyembuhan dan Pemulihan Sifat anti mikroba dari minyak esensial tertentu juga bisa menjaga tubuh terlindungi selama tahap penyembuhan. Beberapa minyak esensial yang paling populer untuk mempercepat proses penyembuhan termasuk lavender, calendula, rosehip, everlasting, dan minyak buckthorn.

f. Menghilangkan rasa nyeri

Nyeri adalah salah satu kondisi umum yang bisa diatasi dengan aromaterapi. Minyak esensial termasuk lavender, chamomile, clary sage, juniper, kayu putih, rosemary, dan minyak peppermint bisa digunakan untuk tujuan menghilangkan rasa nyeri.

g. Sakit kepala Beberapa minyak esensial yang dapat mengurangi sakit kepala dan migrain adalah peppermint, eucalyptus, minyak esensial cendana, dan minyak rosemary. Pasien juga dapat mencampur minyak ini dengan minyak pembawa dan menyebarkannya ke kulit, kulit kepala, leher, dan pelipis. Beberapa minyak pembawa terbaik untuk sakit kepala termasuk minyak almond, alpukat, kelapa, aprikot, dan minyak wijen.

h. Sistem kekebalan tubuh

Efek antimikroba, efek anti jamur atau antibakteri dari minyak esensial aromaterapi dapat melindungi dari sejumlah penyakit dan infeksi.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

130 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Beberapa minyak yang paling efektif untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh termasuk oregano, kemenyan, lemon, peppermint, kayu manis, dan minyak esensial eucalyptu.

i. Mengatasi Insomnia Aromaterapi bisa membantu untuk mengatasi masalah sulit tidur atau insomnia, sehingga bisa tidur lelap dan berkualitas. Beberapa minyak esensial terbaik untuk mengatasi gangguan insomnia termasuk lavender, chamomile, melati, benzoin, neroli, mawar, cendana, dan minyak esensial ylang ylang.

j. Pencernaan Masalah pencernaan tertentu dapat diobati dengan aromaterapi, seperti meringankan sembelit, gangguan pencernaan, kembung, dan mempercepat metabolisme sehingga makanan bisa lebih cepat dicerna. Minyak esensial jeruk biasanya yang terbaik untuk mengobati kondisi pencernaan, termasuk lemon. Tetapi ada juga beberapa studi yang menyarankan jahe, adas, chamomile, clary sage, dan lavender.

k. Mengharumkan ruangan

Berbagai aroma dalam aromaterapi yang memiliki fungsi serta manfaat yang berbeda, tidak hanya berguna bagi kesehatan dan kecantikan, namun juga berguna untuk mengharumkan ruangan atau digunakan untuk wewangian. Aromaterapi yang umum digunakan untuk pengharum ruangan dapat berupa dupa (incense stick), cologne (parfum), minyak esensial yang dibakar bersama air di atas tungku kecil, atau bentuk-bentuk yang lainnya.

7. Aplikasi Aromaterapi

Aromaterapi merupakan seni dan ilmu dalam menggunakan minyak beraroma yang dibuat dengan cara ekstraksi dari daun, bunga, kulit pohon, biji, maupun akar tanaman, guna penyembuhan fisik dan mental. Sari berupa cairan wangi yang lazim disebut minyak esensial, minyak atsiri atau minyak asiri. Bagaimana cara kerja aromaterapi itu? Ketika hidung menghirup wangi minyak esensial. Minyak yang dihirup akan membuat vibrasi di hidung, dari sini minyak yang mempunyai manfaat

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

131

K O S M E T I K A 2

tertentu itu akan mempengaruhi sistem limbik, tempat pusat memori, suasana hati, dan intelektualitas berada. Meskipun aroma memegang peranan penting dalam mempengaruhi alam perasaan klien, sebenarnya zat kimia yang terkandung dalam berbagai jenis minyaklah yang bekerja secara farmakologis, dan kerjanya dapat ditingkatkan dengan jenis metode pemberiannya, terutama masage. Minyak esensial merupakan minyak yang memiliki sejumlah manfaat, antara lain memberikan rasa rileks dan menyembuhkan. Namun minyak ini tidak sembarangan bisa dipakai seperti minyak oles biasa. Minyak esensial, khususnya yang alami, merupakan minyak ekstrak dari tumbuhan yang memiliki konsentrasi tinggi., maka dalam pemakaiannya bila langsung digunakan pada pada tubuh dapat menyebabkan iritasi. Oleh sebab itu, pemakaian minyak esensial perlu dicampur dulu dengan minyak pengencer, yang disebut juga minyak karier (carier oil), berupa minyak nabati dengan kualitas tinggi. Larutan yang aman dan efektif untuk setiap campuran adalah berkadar 2% yang berarti dua tetes minyak esensial dalam 100 tetes minyak karier. Agar efektif dan aman, campuran minyak esensial paling banyak hanya terdiri dari tiga jenis minyak saja. Sedangkan untuk upaya pengobatan, campuran maksimal terdiri atas lima jenis minyak. Lebih dari lima jenis akan menimbulkan reaksi kimiawi yang kompleks yang dapat menghilangkan efek pengobatannya. Penggunaan minyak esensial konsentrasi tinggi yang diekstraksi dari tumbuh-tumbuhan dapat digunakan dengan berbagai cara antara lain, dengan menggunakan oil burner atau anglo pemanas, pijat/masase, penghirupan/inhalasi, berendam atau dicampur ke dalam air mandi, pengolesan langsung pada tubuh ataupun untuk kompres. a. Melalui Inhalasi/ penghirupan

Bagaimanapun aroma dapat memberikan efek yang cepat dan kadang hanya dengan memikirkan baunya dapat memberikan bau yang nyata. Bau cepat memberikan efek terhadap fisik dan psikologis Inhalasi merupakan salah satu cara yang diperkenalkan dalam penggunaan metode terapi aroma yang paling simpeldan cepat. Inhalasi juga merupakan metode yang

PE

MB

EL

AJA

RA

N

132 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

paling tua dalam penggunaan aromaterapi. Aromaterapi masuk dari luar tubuh ke dalam tubuh dengan satu tahap dengan mudah, melewati paru-paru di alirkan ke pembuluh darah melalui alveoli. Hidung mempunyai dua fungsi yang jelas yaitu sebagai penghangat dan penyaring udara yang masuk, dimana merupakan salah satu bagian dari sistem olfactory. Inhalasi sama dengan penciuman, dimana dapat dengan mudah merangsang olfactory setiap kali bernafas dan tidak akan mengganggu pernafasan normal apabila mencium bau yang berbeda dari minyak esensial.

Sumber: http://assets.kompas.com

Cara inhalasi biasanya diperuntukkan untuk seorang klien,

yaitu dengan menggunakan cara inhalasi langsung, tetapi cara inhalasi dapat juga digunakan secara bersamaan misalnya dalam satu ruangan. Ada dua cara penggunaan minyak esensial melalui Inhalasi yaitu Inhalasi langsung dan Inhalasi tidak langsung:

1) Inhalasi langsung a) Melalui bantal, saputangan, tissue atau kapas.

Meneteskan1-5 tetes minyak aromaterapi pada tissue atau kapas, kemudian hirup 5-10 menit.

Letakan tissue atau kapas yang sudah diperciki 1-5 tetes minyak aromaterapi dibawah bantal.

Memercikkan beberapa tetes minyak essensial pada saputangan dan sesekali menghirupnya memberikan khasiat yang lama.

Percikkan 1-2 tetes minyak aromaterapi pada bantal akan membuat tidur lebih nyenyak.

b) Melalui penguapan (Steaming)

Penggunaan aromaterapi secara langsung dapat dilakukan dengan penguapan atau penguapan yang telah diisi air. dapat dilakukan dengan meletakkan alat steam yang sudah ditambahkan 1-5 tetes minyak esensial disamping atau sejajar kepala, tuntup mata

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

133

K O S M E T I K A 2

dengan rileks dan hirup uap aromaterapi selama kurang lebih 10 menit.

Setelah air digunakan untuk penguapan, maka air panasnya masih bisa dimanfaatkan untuk pengharum ruangan dengan meletakkan baskom di bawah tempat tidur misalnya.

Aroma minyak esensial dapat di hirup secara langsung dengan cara meneteskan 3-5 tetes minyak aromaterapi ke dalam baskom yang berisi air panas, kemudian hirup uapnya. Untuk mencegah berkurangnya uap yang dihirup, kepala sebaiknya ditutup dengan handuk. Penguapan membantu membuka pori-pori kulit, untuk mendorong penyerapan minyak.sehingga lebih banyak minyak yang terserap.

Gambar 20 - Penguapan (Steaming)

Sumber: http://sharingdisana.com

2) Inhalasi tidak langsung

Inhalasi tidak lansung umumnya digunakan untuk menyegarkan dan mengharumkan ruangan. Untuk menyegarkan dan mengharumkan ruangan dapat dilakukan dengan cara: a) Penguapan dengan Pemanas (Vapourizer)

Penguapan ini memerlukan sebuah alat pemanas yang biasanya terbuat dari keramik atau tanah liat. Alat ini memiliki cekungan yang memiliki pemanas atau lilin di bawahnya untuk mendidihkan atau menampung sedikit air dan beberapa tetes minyak aromaterapi. Dengan menuangkan air secukupnya pada cangkir tersebut dan menetesi dengan beberapa tetes minyak aromaterapi, kemudian menyalakan lilin atau lampu tersebut, maka begitu air memanas akan terjadi penguapan sehingga seluruh ruangan akan dipenuhi bau yang romantis. Agar lampu menyala lebih lama, dapat ditambahkan minyak jarak pada air. Minyak akan menguap dan

PE

MB

EL

AJA

RA

N

134 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

mengharumkan ruangan dengan wewangian yang menyenangkan perasaan. Diperlukan sekitar 5-6 jam hingga semua minyak essensialnya menguap. Cara ini juga dapat dilakukan dengan membakar lilin aroma.

Gambar 21 - Contoh Pemanas (Vapourizer)

Sumber: https://www.google.com

Sumber: http://4.bp.blogspot.com

Sumber: http://1.bp.blogspot.com

b) Diffuser Merupakan alat yang dapat mengeluarkan molekul aromaterapi yang umumnya dilakukan dengan bantuan listrik. Minyak aromaterapi ditempatkan di atas peralatan listrik, dimana peralatan listrik ini sebagai alat penguap. Tambahan 2 sampai 5 tetes minyak aromaterapi dalam vaporiser dengan 20 ml air untuk dapat menghasilkan uap air. Letakkan alat tersebut di tempat yang aman atau sudut ruangan.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

135

K O S M E T I K A 2

Minyak yang umum digunakan untuk inhalasi tidak langsung dengan alat listrik adalah pepermin untuk mual, lavender untuk relaksasi, rose baik digunakan dalam suasana sedih, floral citrus dapat memberikan kesegaran. Cara ini bisa digunakan untuk menciptakan suasana yang menyenangkan di kamar-kamar tidur, ruangan keluarga, ruang pertemuan dan hotel. Menggunakan minyak esensial yang tepat akan memberikan perasaan yang positif dan santai, serta dapat mengusir serangga dengan minyak esensial yang sesuai. Gambar 22 - Contoh Diffuser

Sumber:http://ecx.images-amazon.com

Sumber: photohost.lelong.com.may

3) Atomizer

Alat penyegar ruangan yang digunakan merupakan botol yang dilengkapi penyemprot dari logam yang dioperasikan melalui kantong karet. Bila kantong karet dipijit, bahan pewangi akan tersemprot keluar.

Teteskan minyak essensial atau campuran minyak essensial kedalam botol sesuai keinginan

PE

MB

EL

AJA

RA

N

136 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Sumber: http://www.punmiris.com

Sumber:http://www.myantiquemall.com

Banyak produk komersial pengharum ruangan, penggunaan aerosol pengharum sering digunakan untuk menghilangkan bau kurang sedap dalam sekejap.

Sumber:http://mixmart.my.id

b. Pijat

Teknik pijat adalah yang paling umum digunakan. Melalui pemijatan, daya penyembuhan yang terkandung oleh minyak esensial bisa menembus melalui kulit dan dibawa ke dalam tubuh, mempengaruhi jaringan internal dan organ-organ tubuh.

Minyak esensial yang dioleskan melalui masase dapat mempengaruhi sistem tubuh dalam beberapa jam, hari, atau minggu, tergantung kondisi kesehatan seseorang. Penyerapan minyak esensial ke dalam sistem sirkulasi membutuhkan waktu sekitar 30 menit untuk diserap sepenuhnya oleh sistem tubuh sebelum dikeluarkan kembali melalui paru-paru, kulit, dan urin dalam waktu beberapa jam kemudian.

Terapi aroma yang digunakan dengan cara pijat, merupakan cara yang sangat digemari untuk menghilangkan rasa lelah pada tubuh, memperbaiki sirkulasi darah dan merangsang tubuh untuk mengeluarkan racun serta meningkatkan kesehatan pikiran.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

137

K O S M E T I K A 2

Sebelum menggunakan minyak, perlu diperhatikan adanya kontraindikasi maupun adanya riwayat alergi yang dimiliki klien. Minyak lavender terkenal sebagai minyak pijat yang dapat memberikan relaksasi. Pijat kaki atau merendam kaki dalam panci dengan air sudah diberi efek meredakan.

Pijat merupakan aplikasi Aromaterapi yang dapat memberikan dua kegunaan dari sentuhan dan penginderaan. Sentuhan dengan pijat bisa memperbaiki aliran darah, menetralisir racun dalam tubuh serta melepas enerji yang terperangkap dalam otot-otot yang kaku. Sedangkan penginderaan melalui aroma akan memicu perasaan relaks, segar dan sehat.

Sumber:http://www.thespatraveller.com

Sumber:http://www.melindahospital.com

Sumber: http://3.bp.blogspot.com

c. Kompres (Compress)

Penggunaan terapi aroma melalui kompres hanya sedikit membutuhkan minyak aromaterapi.

Kompres digunakan untuk menyembuhkan bagian tubuh yang mengalami pembengkakan, mengurangi rasa nyeri atau menurunkan demam. Kompres bisa menggunakan air hangat maupun dingin.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

138 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

1) Kompres air hangat. Kompres hangat dengan minyak aromaterapi dapat digunakan untuk menurunkan nyeri punggung dan nyeri perut. Cara menggunakan minyak essensial melalui kompres air hangat: tambahkan 2-3 tetes minyak esensial dalam baskom berisi air hangat. Masukkan selembar kain atau handuk kecil dalam air yang telah diberi minyak pewangi itu, lalu peras kain/handuk. Letakkan kain/handuk di atas bagian tubuh yang sakit lalu diamkan sekitar 2 jam.

Sumber:http://essential-oils.most-effective-solution.com

Minyak esensial yang

digunakan untuk keperluan kompres ini adalah minyak lavender yang akan memicu perasaan berkurangnya rasa sakit pada bagian yang memar, masalah kulit dan sindroma pre-menstrual.

2) Kompres air dingin. Cara menggunakan minyak essensial melalui kompres air dingin: Tambahkan 6 ice-cubes dalam baskom berisi air, lalu tambahkan 2-3 tetes minyak esensial .

Masukkan handuk kecil sampai air dingin beraroma terserap, lalu peras. Letakkan handuk dingin pada daerah yang sakit. Kompres air dingin bagus untuk luka bakar, lecet kaki, reumatik, sakit otot dan sakit kepala. Melakukan pemijatan wajah dan kompres secara bergantian sangat bermanfaat bagi kesehatan kulit wajah

d. Berendam/Mandi

Meneteskan minyak aromaterapi ke dalam air hangat yang digunakan untuk berendam atau mandi dapat mengendurkan ketegangan otot.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

139

K O S M E T I K A 2

Cara penggunaannya: tambahkan minyak aroma ke dalam bak mandi, aduk hingga merata, kemudian digunakan untuk berendam selama 20 menit. Minyak aroma tersebut akan memasuki tubuh melalui kulit dan manfaatnya akan berlangsung lama.

Dengan cara ini efek minyak esensial akan membuai perasaan dan membuat klien rileks, menghilangkan pegal-pegal dan nyeri, juga memberi efek yang merangsang dan mengembalikan energi. Klien akan memperoleh menfaat tambahan dari menghirup uap harum minyak esensial aromaterapi yang menguap dari air panas .

Tambahkan masing-masing 3-5 tetes dari 3 jenis minyak esensial dalam air hangat dalam bath-tub lalu aduk sampai merata.

Sumber:http://mamanmalmsteen.blogdetik.com

Untuk perawatan kaki, dapat ditambahkan kedalam ember yang berisi air hangat 2-3 tetes minyak esensial untuk merendam kaki kurang lebih 30 menit.

Sumber:bp.blogspot.com

e. Pelapis Tubuh (Body Coating / Body Refreshing)

Body Coating pada umumnya digunakan dalam perawatan kecantikan yang dapat meningkatkan kehalusan kulit secara alami. Minyak esensial s dapat dengan mudah dan aman diaplikasikan pada pemijatan wajah, body massage, perawatan tangan dan kaki, perawatan kulit kepala, cuci rambut, perawatan rambut yang dicampur dengan krim dan minyak-minyak lain. Minyak esensial yang sesuai untuk body coating adalah

PE

MB

EL

AJA

RA

N

140 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

rose, chamomile, lemon, lavender, geraniums dan sandalwood yang dapat diaplikasikan di berbagai tipe kulit, baik kulit kering, kulit berminyak, kulit sensitif atau kulit bermasalah. Carrier Oil yang sesuai untuk cam,puran essensial tersebut diatas adalah sweet almonds, wheat sprouts, peach seeds, apricot seeds dan minyak sunflower.

1. Sejarah Aromaterapi

a. Zaman Oriental Bangsa Cina merupakan bangsa pertama yang

menggunakan tumbuhan sebagai obat-obatan dan Aromaterapi mereka gunakan dalam upacara keagamaan, dengan membakar kayu dan dupa untuk menunjukkan rasa hormat kepada dewa mereka. dan bangsa.

b. Zaman Mesir Kuno Bangsa Mesir Kuno yang pertama dalam penggunaan

aromaterapi. Mereka mengekstrak minyak aromatik dari tanaman dan digunakan untuk obat, kosmetik serta pembalseman.

c. Zaman Yunani dan Romawi Bangsa Yunani belajar banyak hal tentang aroma terapi

dari bangsa Mesir. Ditambah dengan ilmu pengetahuan yang tinggi dari bangsa Yunani, minyak-minyak hasil ekstraksi selain untuk aroma, juga digunakan sebagai anti radang kulit, dan menyembuhkan luka.

. Mandi merupakan ritual yang sangat penting bagi bangsa

Romawi sehingga setiap bak mandi selalu dibubuhi minyak aromatik, yang juga dimanfaatkan untuk perawatan tubuh dan rambut.

C. RANGKUMAN

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

141

K O S M E T I K A 2

d. Abad pertengahan Bunga mawar lekat dengan budaya Islam dan air bunga

mawar digunakan pada upacara yang berkaitan dengan keagamaan.

Penemuan teknik dan cara pengobatan dengan tumbuhan secara ilmiah ditemukan oleh Ibnu Sina (980-1037) yang merupakan pelopor dunia kedokteran di dunia Islam.

e. Abad renaissance Abad Renaisans (bahasa Inggris: Renaissance) adalah

sebuah gerakan budaya yang berkembang pada periode kira-kira dari abad ke-14 sampai abad ke-17. Ilmuwan kelahiran Persia (Iran) bernama Avicenna

menciptakan pipa berulir untuk penghasil aroma ini menguap dan dingin.

seorang kepala asrama biarawati bernama Hildegard menanam dan kemudian mengambil sari dari Lavender untuk kebutuhan kedokteran.

Industri farmasi lahir. Hal ini mendorong distilasi minyak esensial secara besar-besaran.

Beberapa aroma yang digunakan dapat menghindarkan wabah yang menyebar karena kontak yang konstan dengan herbal-herbal aromatik natural itu.

Lebih banyak tumbuhan ditanam dan di distilasi untuk mendapatkan minyak esensial.

Di daratan Eropa, pembuat bahan pewangi menjadi sangat makmur.

Minyak-minyak herbal dapat di beli di toko yang di sebut “apothecary”.

Pada akhir abad ke-18, sebagian ahli hukum bangsa Inggris berpendapat bahwa zat pewangi mempunyai kekuatan khusus bagi wanita.

Abad ke-19 ditemukan tempat untuk wadah minyak-minyak tersebut dan persebaran minyak esensial semakin luas.

f. Abad keduapuluh Awal abad ke-20 ilmu pengetahuan semakin kompleks

dalam memisahkan minyak-minyak esensial yang digunakan untuk membuat bahan kimia sintetis dan obat-obatan.

Awal abad ke-21, menunjukkan semakin tinggi minat dan keinginan untuk menggunakan produk-produk natural termasuk minyak-minyak esensial untuk terapi, kosmetik dan wewangian aromatik.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

142 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Kata "Aromaterapi" digunakan oleh kimiawan Perancis

Rene-Maurice Gattefosse pada tahun 1920-an. Rene Maurice Gattefose menciptakan istilah aromaterapi

dalam penggunaan minyak essensial untuk terapi. Tokoh lain yang berjasa bagi perkembangan aromaterapi

adalah dokter ahli bedah pada Perang Dunia ll dari Perancis yaitu Jean Valnet seorang biokimiawan Austria Madam Marguerite Maury dan Robert B. Tisserand dari Inggris, yang melanjutkan kerja dan pengabdian Rene Maurice Gattefose.

Jean Valnet juga dikenal karena bukunya “The Practice of Aromaterapi” dan Valnet membahas aromaterapi modern dalam bukunya “Aromatherapie”

“The art of Aromaterapi” adalah buku yang terbitkan oleh Robert B. Tisserand pada tahun 1977, dan menjadi buku aromaterapi pertama yang berbahasa Inggris.

2. Pengertian Aromatherapi

Dalam penulisannya aromaterapi kadang ditulis aroma terapi atau Aromaterapi atau Aromaterapi. Kata “Aroma” berarti bau wangi atau keharuman dari tumbuhan. Kata terapi berarti pengobatan atau upaya membangkitkan semangat, menyegarkan dan menjaga kesehatan pikiran, jiwa, dan raga, serta merangsang proses penyembuhan. Aromaterapi adalah penggunaan bagian wangi tanaman aromatik untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan umum. Aromaterapi menawarkan kenikmatan murni, dengan menggunakan minyak esensial atau sari minyak murni yang sering disebut juga minyak atsiri.

3. Tanaman Aromaterapi

Bagian-bagian tanaman aromaterapi antara lain: a. Bunga

Bunga merupakan pusat metabolisme yang paling kuat untuk proses tumbuhnya tumbuhan dan berperan sebagai organogenesis bagi setiap tumbuhan. Bunga dan kelopak bunga itu sendiri mengalami metamorfosa sehingga dapat

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

143

K O S M E T I K A 2

berubah warna menjadi berbagai bentuk warna melalui proses fotosintesa aktif. Minyak esensial yang berasal dari bagian bunga dan mempunyai kekuatan penyembuhan yang berkualitas tinggi adalah bunga mawar dan chamomile.

b. Daun

Daun merupakan lapisan luar tanaman yang merupakan tempat terjadinya proses metamorfosa dan berfungsi untuk menghasilkan pigmen pada tumbuhan juga dapat menjaga keserasian lingkungannya dan mempunyai sumber kekuatan untuk memekarkan bunga. Minyak esensial yang berasal dari daun sangat baik digunakan untuk mengatasi gangguan yang timbul pada bagian epidermis tubuh seperti rambut, kulit, dan kuku karena dapat memperlancar dan meningkatkan aktivitas sirkulasi.

c. Akar, kulit, dan batang Akar merupakan pusat makanan bagi tumbuhan yang mencerna dan mengolah sumber-sumber mineral dari lapisan bumi. Akar juga merupakan pusat penyimpanan energi dari hasil fotosintesa dalam bentuk gula, protein, dan lemak sehingga tanaman dapat tumbuh dan berkembang. Dengan kata lain akar merupakan pusat regenerasi suatu tumbuhan. Minyak esensial yang berasal dari akar juga mempunyai aktivitas untuk membantu anabolisme dan merupakan suatu biokatalisator pada lapisan intrasel.

4. Wangi Aromaterapi

Terdapat berbagai jenis wangi aromaterapi. Masing-masing wangi aromaterapi memiliki berbagai manfaat yang tidak hanya berguna bagi kesehatan namun juga memiliki manfaat untuk mengharumkan ruangan atau wewangian. a. Aromaterapi Basil (Kemangi)

Mengatasi sakit perut, kejang otot dan pegal linu, masalah pernapasan, flu dan demam, lelah mental, sakit kepala, sulit konsentrasi dan mudah gugup.

b. Aromaterapi Cedarwood

PE

MB

EL

AJA

RA

N

144 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Untuk infeksi pernapasan dan saluran kencing, penyegar bagi kulit berminyak dan pori-pori tersumbat, ketombe dan gatal-gatal.

c. Aromaterapi Chammomile Roman: Cocok untuk semua permasalahan kulit seperti jerawat, alergi, luka bakar, eksim dan peradangan kulit.

d. Aromaterapi Clove (Cengkeh)

Mengurangi sakit gigi, diare, kudis, kurap dan kadas. e. Aromaterapi Cubeb:

Untuk penyakit anorexia, selulit dan kurang nafsu makan. f. Aromaterapi Cypress:

Mengatasi tekanan darah rendah, system sirkulasi, wasir, selulit serta mengurangi keringat yang berlebihan dari dalam tubuh.

g. Aromaterapi Ginger:

Melindungi tubuh dari rasa kedinginan, demam, mual-mual, pencernaan, anti peradangan, infeksi saluran kencing, kandung kemih, menghancurkan segala jenis parasit usus dan menormalkan tekanan darah.

h. Aromaterapi Geranium: Berkhasiat mengencangkan payudara, menunda menopause,mengobati eksim jerawat, pendarahan setelah melahirkan sekaligus mencerahkan kulit.

i. Aromaterapi Grapefruit: Mengatasi pegal linu, menggigil, sakit kepala, flu dan demam serta membuang racun-racun dalam tubuh

j. Aromaterapi Lavender:

Meningkatkan daya tahan tubuh, regenerasi sel, luka terbuka, infeksi kulit dan sangat nyaman untuk kulit bayi.

k. Aromaterapi Lemon: Aromaterapi Lemon baik untuk kulit berminyak serta memperlambat kenaikan berat badan.

l. Aromaterapi Orange: Baik untuk kulit berminyak, kelenjar getah bening tak lancar, debar jantung tak teratur dan tekanan darah tinggi.

m. Aromaterapi Jasmine: Pembangkit gairah cinta, baik untuk kesuburan wanita, mengobati impotensi, anti-depresi, pegal linu, sakit menstruasi dan radang selaput lendir.

n. Aromaterapi Juniper: Khusus perawatan penyempitan pembuluh arteri dan masalah-masalah yang berhubungan dengan penyumbatan seperti peregangan pembuluh darah, wasir dan selulit.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

145

K O S M E T I K A 2

o. Aromaterapi Peppermint: Membasmi bakteri, virus dan parasit yang bersarang di pencernaan. Melancarkan penyumbatan sinus dan paru, mengaktifkan produksi minyak dikulit, menyembuhkan gatal-gatal karena kadas/kurap, herpes, kudis karena tumbuhan beracun.

p. Aromaterapi Rosemary:

Mencegah kulit kering, berkerut yang menampakkan urat-urat kemerahan.

q. Aromaterapi Skamulwood: Menyembuhkan infeksi saluran kencing dan alat kelamin, mengobati radang dan luka bakar, masalah tenggorokan, membantu mengatasi sulit tidur dan menciptakan ketenangan hati.

r. Aromaterapi Tea tree:

Berperan sebagai tonik kekebalan yang baik mengobati penyakit paru-paru, alat kelamin, vagina, sinus, infeksi mulutinfeksi jamur, cacar air, ruam saraf serta melindungi kulit karena radiasi bakar selama terapi kanker.

s. Aromaterapi Thyme: Menyembuhkan gangguan pencernaan dan jamur, menghancurkan cacing gelang dan cacing pita.

t. Aromaterapi Ylang-ylang/Kenanga:

Bersifat menenangkan, melegakan sesak napas, berfungsi sebagai tonik rambut sekaligus sebagai pembangkit rasa cinta.

5. Bentuk Aromaterapi

Berbagai bentuk aromaterapi yang dapat dijumpai dipasaran. a. Minyak Essensial Aromaterapi (Essential Oil Aroma

Therapy) b. Minyak Pijat Aromaterapi (Massage Oil Aroma Therapy) c. Dupa Aromaterapi (Stick Incense Aroma Therapy) d. Lilin Aromaterapi (Candle Aroma Therapy)

1) Lilin untuk memanaskan tungku 2) Lilin Aromaterapi

d. Garam Aromaterapi (Bath Salt Aroma Therapy) e. Sabun Aromaterapi (Soap Aroma Therapy)

PE

MB

EL

AJA

RA

N

146 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

6. Manfaat Aromaterapi

a. Mengurangi stres, menghilangkan depresi, mempercepat tidur malam, menenangkan jiwa atau memberikan lebih banyak energi.

b. Aromaterapi dapat membantu membantu pasien lebih rileks. c. Aromaterapi sangat fleksibel dan dapat digunakan dengan

berbagai cara untuk kesehatan dan kecantikan. d. Aromaterapi sangat baik digunakan pada masa bayi dan

kehamilan. e. Perawatan aromaterapi dapat berperan memulihkan

ketidakseimbangan. f. Membuat jiwa, tubuh dan pikiran merasa relaks dan bebas. g. Salah satu alternatif terapi bagi mereka yang sedang

mengalami tekanan batin atau stres. h. Ketika digunakan secara bersamaan melalui pikiran dan

tubuh untuk merasakan ketenangan serta keseimbangan jiwa dan fisik.

i. Tidak hanya berguna bagi kesehatan namun juga berguna untuk mengharumkan ruangan atau wewangian.

7. Aplikasi Aromaterapi

a.Penggunaan minyak esensial melalui Inhalasi/ penghirupan

1) Inhalasi langsung 2) Inhalasi tidak langsung

b. Penggunaan minyak esensial melalui Pijat c. Penggunaan minyak esensial melalui Kompres (Compress)

1) Kompres air hangat. 2) Kompres air dingin.

d. Penggunaan minyak esensial melalui Berendam e. Pelapis Tubuh (Body Coating / Body Refreshing)

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

147

K O S M E T I K A 2

1. Tugas Kelompok

2. Tugas Mandiri Perhatikan gambar bahan dasar minyak aromaterapi berikut ini, carilah informasi dari berbagai sumber manfaat wangi aromaterpi tersebut untuk kesehatan dan kecantikan. Jawablah pada kolom yang sudah disediakan

No Minyak Aromaterapi Manfaat Wangi

Aromaterap

1.

Sumber: http://www.bitkiblog.com

D. TUGAS

a. Buatlah kelompok yang terdiri dari tiga sampai lima orang!

b. Lakukan studi pustaka/Eksplorasi jenis, manfaat dan penggunaan Aromaterapi.

c. Diskusikanlah dengan teman mengenai Jenis, manfaat dan penggunaan Aromaterapy.

d. Lakukanlah simulasi penggunaan Aromaterapi dalam praktik perawatan kecantikan kulit dan rambut.

e. Buatlah laporan hasil simulasi penggunaan Aromaterapi dalam praktik perawatan kecantikan

f. Presentasikanlah hasil simulasi penggunaan Aromaterapi dalam praktik perawatan kecantikan

PE

MB

EL

AJA

RA

N

148 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

2.

Sumber: http://www.iellas.com

3.

Sumber: http://www.alternatifterapi.com

4.

Sumber: https://www.google.com

5.

Sumber: http://tabloidku.com

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

149

K O S M E T I K A 2

6.

Sumber: http://cdn.klimg.com

7.

Sumber:http://cdn.bravardag.se

8.

Sumber: https://lh6.googleusercontent.com

PE

MB

EL

AJA

RA

N

150 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

9.

Sumber:http://2.bp.blogspot.com

10.

Sumber: http://us.images.detik.com

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

151

K O S M E T I K A 2

Mata Pelajaran : Kosmetika Kegiatan Belajar 2 : Aromaterapi Waktu : 30 menit

Kerjakan tes essay berikut ini, jawablah dengan uraian sesuai informasi yang anda peroleh dari bahan ajar ini dan referensi lainnya yang sesuai dengan pemahaman anda.

1. Aromaterapi yang dikenal sekarang ini memiliki sejarah yang cukup panjang. Uraikan secara singkat sesuai dengan pemahaman anda tentang sejarah Aromaterapi

2. Kata “Aroma” berarti bau wangi atau keharuman dari tumbuhan. Kata terapi berarti pengobatan. Jelaskan pengertian Aromaterapi.

3. Ada beberapa jenis aroma atau wangi aromaterapi. Sebut dan jelaskan tiga jenis wangi aromaterapi yang anda ketahui.

4. Jasmine merupakan salah satu wangi aromaterapi. Jelaskan manfaat wangi aromaterapi jasmine.

5. Terdapat berbagai jenis wangi aromaterapi. Masing-masing aroma atau wangi dari aromaterapi memiliki berbagai manfaat yang tidak hanya berguna untuk mengharumkan ruangan atau wewangian namun juga memiliki berbagai fungsi bagi kesehatan. Uraikan manfaat wangi aromaterapi Cedarwood

6. Dupa Aromaterapi berbentuk padat dan jenis aromaterapi tersebut berasap. Sedangkan lilin aroma terapi dalam penggunaannya ada dua jenis yang biasa digunakan. Apa yang kamu ketahui tentang lilin aromaterapi?

7. Salah satu manfaat wangi aromaterapi adalah dapat memberikan ketenangan. Tuliskan tiga wangi aromaterapi yang berfungsi untuk menenangkan.

8. Berbagai bentuk aromaterapi yang dapat dijumpai dipasaran. Tuliskan lima bentuk aromaterapi yang ada dipasaran.

E. TES FORMATIF

PE

MB

EL

AJA

RA

N

152 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

9. Aromaterapi memiliki banyak manfaat. Jelaskan tiga manfaat aromaterapi yang anda ketahui

10. Penggunaan minyak esensial konsentrasi tinggi yang diekstraksi dari tumbuh-tumbuhan dapat digunakan dengan berbagai cara. Jelaskan tiga cara dalam menggunakan aromaterapi

1. Sejarah Aromaterapi

a. Zaman Oriental Bangsa Cina merupakan bangsa pertama yang

menggunakan tumbuhan sebagai obat-obatan. b. Zaman Mesir Kuno Bangsa Mesir Kuno yang pertama dalam penggunaan

aromaterapi.. c. Zaman Yunani dan Romawi Dengan ilmu pengetahuan yang tinggi dari bangsa Yunani,

minyak-minyak hasil ekstraksi selain untuk aroma, juga digunakan sebagai anti radang kulit, dan menyembuhkan luka.

. Mandi merupakan ritual yang sangat penting bagi bangsa Romawi sehingga setiap mandi selalu dibubuhi minyak aromatik, yang juga dimanfaatkan untuk perawatan tubuh dan rambut.

d. Abad pertengahan Penemuan teknik dan cara pengobatan dengan tumbuhan

secara ilmiah ditemukan oleh Ibnu Sina (980-1037) yang merupakan pelopor dunia kedokteran di dunia Islam.

e. Abad renaissance Abad Renaisans (bahasa Inggris: Renaissance) adalah

sebuah gerakan budaya yang berkembang pada periode kira-kira dari abad ke-14 sampai abad ke-17. Ilmuwan kelahiran Persia (Iran) bernama Avicenna

menciptakan pipa berulir untuk penghasil aroma ini menguap dan dingin.

F. KUNCI JAWABAN TES FORMATIF G.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

153

K O S M E T I K A 2

seorang kepala asrama biarawati bernama Hildegard menanam dan kemudian mengambil sari dari Lavender untuk kebutuhan kedokteran.

Industri farmasi lahir. Hal ini mendorong distilasi minyak esensial secara besar-besaran.

Beberapa aroma yang digunakan dapat menghindarkan wabah yang menyebar karena kontak yang konstan dengan herbal-herbal aromatik natural itu.

Lebih banyak tumbuhan ditanam dan di distilasi untuk mendapatkan minyak esensial.

Di daratan Eropa, pembuat bahan pewangi menjadi sangat makmur.

Minyak-minyak herbal dapat di beli di toko yang di sebut “apothecary”.

Pada akhir abad ke-18, sebagian ahli hukum bangsa Inggris berpendapat bahwa zat pewangi mempunyai kekuatan khusus bagi wanita.

Abad ke-19 ditemukan tempat untuk wadah minyak-minyak tersebut dan persebaran minyak esensial semakin luas.

f. Abad keduapuluh Awal abad ke-20 ilmu pengetahuan semakin kompleks

dalam memisahkan minyak-minyak esensial yang digunakan untuk membuat bahan kimia sintetis dan obat-obatan.

Awal abad ke-21, menunjukkan semakin tinggi minat dan keinginan untuk menggunakan produk-produk natural termasuk minyak-minyak esensial untuk terapi, kosmetik dan wewangian aromatik.

Kata "Aromaterapi" digunakan oleh kimiawan Perancis

Rene-Maurice Gattefosse pada tahun 1920-an. Rene Maurice Gattefose menciptakan istilah aromaterapi

dalam penggunaan minyak essensial untuk terapi. Tokoh lain yang berjasa bagi perkembangan aromaterapi

adalah dokter ahli bedah pada Perang Dunia ll dari Perancis yaitu Jean Valnet seorang biokimiawan Austria Madam Marguerite Maury dan Robert B. Tisserand dari Inggris, yang melanjutkan kerja dan pengabdian Rene Maurice Gattefose.

Jean Valnet juga dikenal karena bukunya “The Practice of Aromaterapi” dan Valnet membahas aromaterapi modern dalam bukunya “Aromatherapie”

“The art of Aromaterapi” adalah buku yang terbitkan oleh Robert B. Tisserand pada tahun 1977, dan menjadi buku aromaterapi pertama yang berbahasa Inggris.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

154 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

2. Pengertian Aromatherapi Aromaterapi adalah penggunaan bagian wangi tanaman aromatik untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan umum. Aromaterapi menawarkan kenikmatan murni, dengan menggunakan minyak esensial atau sari minyak murni yang sering disebut juga minyak atsiri.

3. Jenis Aroma atau wangi Aromaterapi

Terdapat berbagai jenis wangi aromaterapi. Masing-masing wangi aromaterapi memiliki berbagai manfaat yang tidak hanya berguna bagi kesehatan namun juga memiliki manfaat untuk mengharumkan ruangan atau wewangian a. Alang-alang (Lagurus cylindricus L.) b. Kemangi (Basil) c. Bergamot d. Cedarwood e. Cendana (Sandalwood) f. Chammomile Roman g. Clary sage h. Cengkeh (Clove) i. Cubeb j. Cypress k. Eucalyptus l. Geranium m. Jahe (Ginger) n. Green Tea (Camellia Sinensis) o. Grapefruit p. Jasmine (Jasminum Grandiflorum) q. Juniper r. Kenanga /Ylang-ylang s. Lavender (Lavendula Augustfolia) t. Lemon (Citrus Lemon) u. Mandarin v. Mawar w. Orange x. Patchouli y. Peppermint z. Pine (Pinus Sylvestris)

aa. Rosemary bb. Strawberry cc. Tea tree dd. Thyme

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

155

K O S M E T I K A 2

4. Manfaat wangi aromaterapi jasmine

Jasmine merupakan jenis aroma yang sanggup menciptakan suasana romantic dan pembangkit gairah, baik untuk kesuburan wanita, dapat mengobati impotensi, anti-depresi, pegal linu, sakit menstruasi dan radang selaput lendir.

Jasmine juga dapat digunakan untuk menenangkan dan antidepresi, tetapi sebaiknya tidak digunakan untuk kulit sensitive dan selama kehamilan.

5. Wangi Aromaterapi Cedarwood

Untuk infeksi pernapasan dan saluran kencing, penyegar bagi kulit berminyak dan pori-pori tersumbat, ketombe dan gatal-gatal.

6. Lilin Aromaterapi / Candle Aroma Therapy Ada 2 jenis lilin yang digunakan: lilin untuk pemanas tungku: digunakan untuk memanaskan tungku aromaterapi tidak wangi dan hanya memanaskan tungku yang berisi aromaterapi Essential Oil saja. Lilin aromaterapi: lilin yang jika dibakar akan mengeluarkan wangi aromaterapi.

7. Beberapa wangi aromaterapi yang berfungsi menenangkan, antara lain: a. Jasmine b. Kenanga /Ylang-ylang c. Lavender (Lavendula Augustfolia) d. Lemon (Citrus Lemon) e. Mandarin f. Patchouli

8. Bentuk Aromaterapi Berbagai bentuk aromaterapi yang dapat dijumpai dipasaran. a. Minyak Essensial Aromaterapi (Essential Oil Aroma Therapy) b. Minyak Pijat Aromaterapi (Massage Oil Aroma Therapy) c. Dupa Aromaterapi (Stick Incense Aroma Therapy) d. Lilin Aromaterapi (Candle Aroma Therapy)

1) Lilin untuk memanaskan tungku 2) Lilin Aromaterapi

d. Garam Aromaterapi (Bath Salt Aroma Therapy) e. Sabun Aromaterapi (Soap Aroma Therapy)

PE

MB

EL

AJA

RA

N

156 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

9. Manfaat Aromaterapi a. Mengurangi stres, menghilangkan depresi, mempercepat tidur

malam, menenangkan jiwa atau memberikan lebih banyak energi.

b. Aromaterapi dapat membantu membantu pasien lebih rileks. c. Aromaterapi sangat fleksibel dan dapat digunakan dengan

berbagai cara untuk kesehatan dan kecantikan. d. Aromaterapi sangat baik digunakan pada masa bayi dan

kehamilan. e. Perawatan aromaterapi dapat berperan memulihkan

ketidakseimbangan. f. Membuat jiwa, tubuh dan pikiran merasa relaks dan bebas. g. Salah satu alternatif terapi bagi mereka yang sedang

mengalami tekanan batin atau stres. h. Ketika digunakan secara bersamaan melalui pikiran dan tubuh

untuk merasakan ketenangan serta keseimbangan jiwa dan fisik.

i. Tidak hanya berguna bagi kesehatan namun juga berguna untuk mengharumkan ruangan atau wewangian.

10. Cara dalam menggunakan aromaterapi.

a. Penggunaan minyak esensial melalui Inhalasi/ penghirupan 1) Inhalasi langsung 2) Inhalasi tidak langsung

b. Penggunaan minyak esensial melalui Pijat c. Penggunaan minyak esensial melalui Kompres (Compress)

1) Kompres air hangat. 2) Kompres air dingin.

d. Penggunaan minyak esensial melalui Berendam e. Pelapis Tubuh (Body Coating / Body Refreshing)

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

157

K O S M E T I K A 2

1. Lembar Kerja Satu

Mari kita lihat hasil belajarmu! Carilah teman sebagai pasanganmu untuk bertanya jawab guna mengetahui pemahamanmu tentang kegiatan belajar 2.

Berilah tanda check list () sesuai dengan pendapatmu!

No. Tujuan Pembelajaran

Ya, Saya dapat

menjawab dengan baik

Tidak, Saya masih harus belajar lagi

1. Saya dapat menjelaskan sejarah aromaterapi

2. Saya dapat menjelaskan pengertian Aromaterapi;

3. Saya dapat menjelaskan tanaman aromaterapi

4. Saya dapat menjelaskan bagian-bagian tanaman aromaterapi

5. Saya dapat menjelaskan berbagai aroma dalam aromaterapi

6. Saya dapat menjelaskan manfaat aroma dalam aromaterapi

G. LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

PE

MB

EL

AJA

RA

N

158 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

7. Saya dapat menjelaskan bentuk aromaterapi

8. Saya dapat membedakan Lilin Aromaterapi

9. Saya dapat menjelaskan cara mengaplikasikan aromaterapi

10. Saya dapat membedakan Inhalasi langsung dan Inhalasi tidak langsung

2. Lembar Kerja Dua

Anda sudah mempelajari dan mengetahui tentang Aromaterapi. Untuk mengukur pemahaman anda tentang materi pada kegiatan belajar dua ini, anda diminta untuk membaca, mencari tahu dari berbagai sumber tentang aromaterapi. Sebelum melakukan kegiatan kelompok, perhatikan petunjuk berikut ini:

a. Bentuklah kelompok yang terdiri dari tiga sampai lima orang.

b. Setiap kelompok mengamati bentuk aromaterapi yang ada di pasaran.

c. Carilah dari berbagai sumber manfaat dan cara menggunakannya.

d. Catatlah hasil pengamatan kalian pada lembar kerja berikut ini.

e. Buatlah laporan dari hasil kegiatan kelompok anda.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

159

K O S M E T I K A 2

Format laporan pengamatan : …………………………… Nama Siswa : …………………………… Kelas : ……………………………

No. Bentuk

Aromaterapi Manfaat

Cara penggunaan dalam praktik

perawatan kecantikan

1.

2.

3.

4.

5.

6.

7.

8.

9.

10. Dst.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

160 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

A. TUJUAN KEGIATAN PEMBELAJARAN

Setelah selesai mempelajari kegiatan belajar 3,

diharapkan anda dapat:

1. Menjelaskan pengertian minyak esensial ;

2. Menjelaskan minyak esensial utama dan sekunder;

3. Menjelaskan karakteristik minyak esensial;

4. Menjelaskan sifat minyak esensial;

5. Menjelaskan kegunaan minyak esensial;

6. Menjelaskan cara menyimpan minyak esensial

7. Menjelaskan carrier oil;

8. Menjelaskan cara menggunakan minyak esensial;

9. Menjelaskan dosis minyak esensial berdasarkan

usia; dan

10. Menjelaskan pencampuran minyak esensial.

KEGIATAN BELAJAR 3

MINYAK ESENSIAL (ESSENTIAL OIL)

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

161

K O S M E T I K A 2

Pada kegiatan belajar 3 pada bab II, anda akan mempelajari. Minyak Esensial . Apa yang kalian ketahui tentang pengertian minyak esensial, bahan dasar minyak esensial, karakteristik minyak esensial, kegunaan minyak esensial, fungsi minyak esensial, cara penggunaan minyak esensial, menghitung kosentrasi larutan, dosis esensial oil berdasarkan usia, cara mencampur esensial oil? Untuk lebih mengetahui bahan dasar minyak esensial , fungsi minyak esensial , kegunaan minyak esensial dan cara menggunakan minyak esensial , pelajari materi dalam kegiatan belajar berikut. 1. Pengertian Minyak Esensial (Essential Oil)

Minyak atsiri, atau dikenal juga sebagai minyak eterik (Aetheric Oil), minyak esensial (Essential Oil), minyak terbang (Volatile Oil), serta minyak aromatik (Aromatic Oil), adalah kelompok besar minyak nabati yang berwujud cairan kental pada suhu ruang, mengandung puluhan atau ratusan bahan campuran yang mudah menguap (volatile). Berbagai bahan campuran yang terkandung dalam minyak esensial tersebut merupakan penyebab karakteristik aroma dan rasanya. Minyak esensial atau minyak atsiri disebut “sumber kehidupan”, dihasilkan dari penyulingan atau hasil ekstraksi unsur-unsur tumbuh-tumbuhan (batang, daun, daun bunga, kulit buah, kulit kayu, biji, atau tangkai tumbuhan). Untuk minyak atsiri yang berasal dari daun, akar dan kulit batang baik diekstraksi dengan cara penyulingan (distillation). Proses penyulingan dapat berbeda-beda, tergantung dari jenis tanamannya. Proses penyulingan yang paling populer dewasa ini adalah dengan menggunakan uap. Dan dapat dilakukan dengan tiga sistem penyulingan yaitu dengan penyulingan air (water distillation), penyulingan dengan air dan uap (water and steam distillation) dan penyulingan

dengan uap

B. URAIAN MATERI

PE

MB

EL

AJA

RA

N

162 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Proses penyulingan dimulai dengan menempatkan bagian dari tanaman yang mengandung minyak dalam tong yang terbuat dari stailess steel kemudian dipanaskan. Uap yang ada menimbulkan tekanan pada tanaman tersebut, sehingga mengeluarkan essential oil dari sel-selnya. Setelah didinginkan, cairan ini secara alami terpisahkan dari air. Residu air yang tertinggal , biasanya digunakan untuk kebutuhan kosmetik yang dikenal dengan sebutan “floral water” atau “air bunga”. Salah satunya yang paling terkenal ialah air bunga mwar. Kualitas Essential Oil sangat bergantung pada kondisi lingkungan tempat tanaman tersebut di budidayakan; tanahnya, udara, dan ketepatan waktu panen, semua itu mempengaruhi kualitas aroma, warna dan potensi dari essential oil yang dihasilkan. Setiap jenis Essential Oil merupakan zat yang disuling, karena itu memiliki khasiat, aroma, dan kadang warna yang berbeda. Dalam keadaan murni dan segar minyak esensial umumnya berwarna jernih (tidak berwarna atau kekuning-kuningan), walaupun ada juga yang berwarna merah (benzoin dan kayu manis), hijau (bergamot,) kuning (lemon), dan biru (chamomile). Namun dalam penyimpanan lama minyak atsiri dapat teroksidasi dan membentuk resi serta warnanya berubah menjadi lebih gelap. Masing-masing minyak esensial memiliki efek tertentu, dari pengobatan hingga menambah gairah, meningkatkan relaksasi dan menyegarkan, chamomile digunakan untuk meredakan ketegangan dan insomania, rosemary sangat baik untuk sirkulasi dan rasa lelah, peppermint digunakan untuk memperbaiki masalah percernaan,sage untuk otot , sedangkan sandalwood memiliki efek relaksasi.

Ciri-ciri minyak esensial: Minyak atsiri bersifat mudah menguap karena titik uapnya

rendah. Susunan senyawa komponennya kuat memengaruhi

saraf manusia (terutama di hidung) sehingga seringkali memberikan efek psikologis tertentu.

Setiap senyawa penyusun memiliki efek tersendiri, dan campurannya dapat menghasilkan rasa yang berbeda. Karena pengaruh psikologis ini, minyak atsiri merupakan komponen penting dalam aromaterapi atau kegiatan-

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

163

K O S M E T I K A 2

kegiatan liturgi dan olah pikiran/jiwa, seperti yoga atau ayurveda.

Sebagian besar minyak atsiri tidak larut dalam air dan pelarut polar lainnya.

Secara kimiawi, minyak atsiri tersusun dari campuran yang rumit berbagai senyawa, namun suatu senyawa tertentu biasanya bertanggung jawab atas suatu aroma tertentu.

Sebagian besar minyak atsiri termasuk dalam golongan senyawa organik terpena dan terpenoid yang bersifat larut dalam minyak (lipofil).

Cara memilih Essential Oil: Bila pada botol Essential Oil tertera “Pure Essential”

berarti 100% murni, tanpa tambahan pewangi. Apabila pada botol Essential Oil tertera “Fragranced Oil“

atau “Perfumed Oil” berarti bukan 100% murni (hanya sari minyak). Contoh: “Ylang-Ylang aromatic” (perfumed oil) berarti minyak tersebut bukan essential oil.

Sumber: http://2.bp.blogspot.com

Gambar 23 - Pure Essential

Sumber: http://wondersshop.com Gambar 24 - Fragranced Oil/Perfumed Oil

PE

MB

EL

AJA

RA

N

164 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

2. Minyak Esensial Utama dan Sekunder

a. Minyak esensial utama

Minyak esensial utama merupakan kelompok minyak esensial yang relatif lebih aman dan mempunyai khasiat yang beragam, merupakan jenis minyak yang banyak digunakan untuk kepentingan pengobatan, beberapa macam gangguan penyakit dan kecantikan. Kelompok minyak esensial utama lebih aman digunakan bagi pemula yang ingin menggunakan perawatan aromaterapi. Terdapat sepuluh jenis minyak esensial yang termasuk kedalam kelompok minyak esensial utama, yaitu:

Contoh : Jenis Minyak Esensial Utama

Kenanga (Cananga)

Sumber:http://www.onlynaturalessentialoil.com

Minyak kenanga salah satu jenis minyak esensial yang sudah diproduksi secara massal di Indonesia. Jenis yang disuling adalah jenis kenanga hutan yang tumbuh besar membubung tinggi. Bunga segarnya disuling menggunakan teknik penyulingan air (sistem rebus). Kenanga berasal dari daerah tropis dan banyak digunakan pada industri zat pewangi karena baunya yang sangat eksotik. Minyak kenanga di hasilkan dari canangium odoratum baill, mengandung geraniol, ester linalol asam asetat dan asam benzoat,kresolmetileter, kanadine dan turunan fenol. Minyak kenanga sangat baik digunakan untuk relaksasi, mengatasi gangguan sukar tidur dan meningkatkan gairah seksual. Pada perawatan kulit berkhasiat menenangkan (Shooting) kulit dan berdaya antiseptik.digunakan untuk

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

165

K O S M E T I K A 2

membantu mengobati atau menghilangkan bercak hitam atau beberapa penyakit kulit ringan.

Juniper

Sumber: https://essential-essentials.com

Minyak Juniper aman untuk segala kondisi, tetapi tidak boleh digunakan pada wanita hamil dan pada orang yang mengalami gangguan ginjal. Minyak ini juga sangat baik digunakan untuk mengatasi gangguan stres, kecemasan, kelelahan selain untuk membangkitkan vitalitas tubuh setelah bekerja berat. Untuk perawatan kecantikan, Juniper digunakan untuk mengatasi gangguan kulit atau rambut berminyak serta bercak atau kuli yang terlihat lelah. Juniper merupakan skin tonic yang kuat untuk kulit yang sehat sehingga sering digunakan pada industri toilletries.

Chamomile (german)

Sumber:http://www.essentialoilsforhealing.com

Chamomile merupakan jenis minyak yang sangat aman dengan kualitas tinggi. Ada tiga jenis minyak Chamomile, yaitu: Roman Chamomile, German Chamomile, Moroccan Chamomile.

Roman Chamomile (Chamaemelum Nobile) juga disebut sebagai English Chamomile atau True Chamomile. Chamonile sangat bermanfaat untuk menyembuhkan gangguan emosional dan stres sehingga disebut

PE

MB

EL

AJA

RA

N

166 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

sebagai calming agent.

Untuk perawatan kulit, chamomile sangat baik sebagai antiseptik, antiradang, serta dapat menghilangkan bercak akibat jerawat dan merawat kuli kering.

Lavender

Sumber: http://135hpu28h4gn3b08dk1nvjk2hz3.wpengine.netdna-cdn.com.

Minyak Lavender berasal dari bagian bunga dan kelopak bunga, diperoleh dari hasil distilasi bunga yang berwarna biru atau purple. Minyak ini penting bagi industri parfum, dan dapat dipakai dalam kosmetika terutama untuk preparat yang digunakan untuk mengatasi hiperfungsi kelenjar keringat.

Minyak Lavender merupakan salah satu minyak terapi yang popular dipakai sebagai antiseptik dan penyembuhan luka.

Mempunyai efek relaksasi maupun perangsang, menenangkan kecemasan/depresi dan digunakan untuk mengatasi masalah pencernaan, gangguan menstruasi, sumbatan pada hidung dan sakit tenggorokan karena influenza, menghilangkan sakit kepala, nyeri sendi, dan nyeri lainnya.

Pada perawatan kulit, minyak lavender digunakan untuk merangsang pertumbuhan sel yang dapat membantu proses regenerasi kulit, mengatasi radang kulit akibat gigitan serangga, bisul, bercak, ruam,

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

167

K O S M E T I K A 2

dan luka bakar. mengatasi jamur pada kulit.

Geranium

Sumber: http://1.bp.blogspot.com

Minyak Geranium diperoleh dari distilasi bagian daunnya. Pada zaman dahulu kala, bunga tumbuhan ini selalu digunakan untuk menimbulkan suasana yang romantic. Minyak ini juga bersifat afrodisiak dan sangat baik digunakan untuk mengurangi ketegangan seperti sakit kepala. Pada perawatan kulit, minyak Geranium dapat digunakan sebagai body-cleansing, toning, dan sharpening oil yang sangat baik dan aman dalam membantu mengatasi gangguan kulit berminyak atau sangat berminyak.

Cypress

Sumber: https://essential-essentials.com

Minyak cypress dikenal

sebagai astringent atau deodorant. Minyak ini sangat aman dan tidak menimbulkan iritasi. Minyak cypress digunakan untuk mengatasi gangguan cairan tubuh seperti keringat atau darah menstruasi yang terlalu banyak, selain juga digunakan untuk mengobati diare. Pada perawatan kulit digunakan sebagai antiseptik, astringent, penyegar, dan skin revitalizer. Sangat baik digunakan pada kulit berminyak.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

168 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Tea tree

Sumber: http://www.natural-homeremedies.com

Minyak Tea tree diperoleh

dari hasil distilasi daun dan berperan sebagai tonik kekebalan yang baik, mengobati penyakit paru-paru, alat kelamin/vagina, sinus, infeksi mulut, infeksi jamur, cacar air dan ruam saraf. Tea tree dapat digunakan sebagai cleanser dan pengobat luka serta melindungi kulit karena radiasi bakar selama terapi kanker. Pada perawatan kulit, minyak Tea tree berfungsi melawan infeksi, pembengkakan pada kulit, membantu menghilangkan bercak, ruam, mata ikan, maupun kutil.

Eucalyptus

Sumber:http://www.laurasoapshoppe.com.au

Minyak kayu putih diperoleh dari distilasi daunnya dan mempunyai efek sebagai tonikum dan dapat menghilangkan rasa sakit. Minyak ini sangat baik digunakan untuk mengatasi gangguan hidung tersumbat pada penderita flu, penggunaanya dapat dilakukan dengan cara dihirup. Pada perawatan kulit digunakan sebagai antiseptik yang sangat kuat dari seluruh minyak esensial dan efek pendinginnya sangat baik untuk antiradang akibat gigitan serangga dan melindungi gigitan serangga.

Rosemary Minyak Rosemary diperoleh dari hasil distilasi bunga. Selain dapat digunakan untuk mengatasi gangguan mental,

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

169

K O S M E T I K A 2

Sumber: http://thumbs.dreamstime.com

minyak Rosemary lebih

banyak digunakan sebagai bahan penyedap pada makanan terutama makanan yang dipanggang. Pada perawatan kulit, minyak Rosemary dapat digunakan sebagai antiseptik, cleanser, astringent, dan untuk mengatasi gangguan rambut (ketombe, gugur, dan tidak subur).

Cendana (Sandalwood)

Sumber: http://beautytips.givingtoyou.com

Minyak cendana mengandung alfa dan beta santolol, Bersama eucalyptus, rosemary, dan juniper, minyak cendana mempunyai efek relaksasi. Minyak cendana sangat baik digunakan untuk mengatasi rasa cemas, tegang, ketakutan dan mengatasi masalah gangguan tidur. Minyak cendana dapat membantu menyembuhkan infeksi saluran kencing dan alat kelamin, mengobati luka bakar, masalah tenggorokan mengobati batuk dan radang tenggorokan. Pada perawatan kulit, minyak cendana dapat mencegah pengeringan dan pengelupasan kulit, sebagai pelembut kulit kering atau meradang karena sinar matahari.dan menghilangkan rasa gatal).

PE

MB

EL

AJA

RA

N

170 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

b. Minyak esensial sekunder Walaupun minyak atsiri mengandung banyak bahan kimia yan berbeda, akan tetapi rasa atau aroma intinya masih dapat ditambahkan oleh satu sampai lima bahan campuran lain yang berbeda. Minyak esensial sekunder merupakan kelompok minyak esensial yang dalam penggunaannya dapat dikombinasikan atau dicampur antara minyak esesnsial satu dengan minyak esensial lainnya. Tujuan mengkombinasikan beberapa jenis minyak esensial yang berbeda adalah untuk menghasilkan efek sinergi sesuai dengan hasil yang diharapkan atau diinginkannya. Dalam mencampur minyak esensial sekunder membutuhkan keterampilan, pengalaman, dan pengetahuan yang cukup, hal itu untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan bila terjadi kesalahan dalam mengkombinasikan minyak esensial. Jenis minyak esensial yang termasuk kedalam kelompok minyak esensial sekunder, antara lain:

Contoh : Jenis Minyak Esensial Sekunder

Frankincense (Kemenyan)

Sumber:http://campwander.com

Minyak ini mempunyai makna religius bagi beberapa suku yang selalu menggunakannya pada upacara-upacara keagamaan. Minyak kemenyan mempunyai efek menghilangkan stres dan kecemasan. Minyak ini umumnya aman digunakan dan dapat menghilangkan rasa sakit.

Basil Kadang sering disebut sebagai Sweet Basil Oil yang diambil dari tanaman selasih, salah satu jenis kemangi-kemangian. Tanaman ini sering juga disebut

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

171

K O S M E T I K A 2

Sumber: https://essential-essentials.com

sebagai kemangi Cina. Bukan tipe kemangi yang sering dipakai untuk lalapan. Bunganya berwarna ungu, meskipun ada juga yang berwarna putih. Minyak Basil berfungsi sebagai tonikum dan bersifat restoratif. Minyak atsiri kemangi dapat digunakan untuk pijat aroma terapi karena minyak atsiri kemangi dapat meringankan dan menyegarkan tubuh. Wanita hamil dilarang menggunakan minyak kemangi karena dikhawatirkan dapat menyebabkan terjadinya keguguran. Selain itu, minyak kemangi berkhasiat mengatasi gangguan pencernaan seperti salah cerna, muntah-muntah, infeksi usus, radang lambung, serta gas dalam usus. Juga, gangguan kepala (seperti sakit telinga, demam, sakit saluran hidung, migrain), gangguan otot (kejang-kejang atau kram), dan gangguan saraf (kecemasan, depresi, histeria, lemah saraf, insomia).

Mawar (Rosa Centifolia)

Sumber:http://www.molto.co.id

Berasal dari bagian bunga dan kelopak bunga. Menyeimbangkan fungsi-fungsi tubuh, membangkitkan semangat, memperbaiki suasana hati (relaksasi), menenangkan, antidepresan. Bersifat sebagai antioksidan dan penguat jantung. Dapat dipakai sebagai inhaler pada penderita asma. Pada perawatan kulit, minyak cendana digunakan untuk kulit sensitif, kulit kering, dan kulit berminyak serta kulit alergi.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

172 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Lemongrass

Sumber:http://ecx.images-amazon.com

Lemograss umumnya aman tetapi

pada beberapa orang dapat menimbulkan iritasi pada kulit. . Sangat membantu dalam perawatan kulit dan mengurangi ketegangan pada otot, stres, dan rasa cemas, anti-infeksi, insektisida, dan sebagai obat tidur.

Petitgrain

Sumber:https://img0.etsystatic.com

Minyak Petitgrain dari daun dan batang yang sama dengan tumbuhan penghasil neroli. Pada aromaterapi minyak esensial ini digunakan untuk perawatan kulit, stres, dan insomnia dapat dapat digunakan untuk memperbaiki ketidakseimbangan emosi (setelah sakit) atau keadaan syok.

Fennel

Sumber:http://essentialoils.com.my

Minyak esensial Fennel (Adas) berasal dari distilasi biji. Walaupun aman tetapi minyak Fennel tidak boleh digunakan pada keadaan hamil dan orang yang menderita epilepsi. Minyak esensial Fennel sangat baik digunakan untuk mengatasi gangguan pencernaan pada bayi terutama pada saat cekukan, mual, dan gembung.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

173

K O S M E T I K A 2

Peppermint (Mentha piperita)

Sumber:http://www.nourish-mint.com

Minyak Peppermint walaupun aman tetapi banyak mengandung mentol yang dapat mengiritasi kulit tetapi menyebabkan rasa dingin pada kulit, merangsang dan menyegarkan kulit sehingga banyak di pakai sebagai komponen tonic lotion. Mint berguna untuk meringankan gejala migrain, mengatasi jerawat, mengatasi pegal-pegal pada kaki. Minyak peppermint memiliki banyak manfaat untuk kesehatan dan memainkan peran penting pada sistem pencernaan bagi orang yang tidak punya nafsu makan. Minyak mint berkhasiat untuk mengobati sakit gigi, membersihkan saluran pernapasan, menghilangkan sakit kepala, stres, depresi, kelelahan mental dan meringankan sindrom iritasi usus besar serta memberikan efek pendinginan dan memelihara kulit. Pada perawatan kulit bermanfaat untuk menyehatkan kulit kepala dan rambut, mengandung anti septick dan pelembab untuk kulit, dapat digunakan sebagai cleanser dan anti radang.

Jasmine (Jasminum Grandiflorum)

Sumber:http://img.hisupplier.com

Minyak Jasmine berasal dari bagian bunga, bersifat sebagai afrodisiak dan bermanfaat untuk mengurangi depresi dan rasa cemas. Minyak esensial jasmine menyejukkan, meningkatkan kepekaan, kejernihan pikiran, ketenangan, menghangatkan emosi, membantu keteraturan sistem pernafasan dan mengurangi iritasi karena batuk. Minyak Jasmine dapat dipakai

PE

MB

EL

AJA

RA

N

174 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

untuk perawat kulit kering dan kulit sensitive.

Myrrh

Sumber:http://76.my

Myrrh aman, tetapi sebaiknya tidak digunakan selama hamil. Myrrh mempunyai efek pembersih, pengering, dan pemanas dan lebih banyak digunakan untuk mengobati luka, memar, atau sakit pada waktu menelan.

Clary (Sage)

Sumber:http://media.mercola.com

Minyak Clary tidak boleh digunakan selama hamil. Minyak ini harus digunakan dengan sangat hati-hati bukan karena efek toksiknya tetapi karena kemiripannya dengan alkohol, baik sebagai antiseptik maupun pendingin kulit.

Rosewood

Sumber:http://sarashopdn.com

Minyak ini berasal dari proses distilasi kayu Aniba Rosaeodora yang terdapat di Amazon. .Minyak esensial Rosewood dapat digunakan untuk campuran bermacam-macam minyak. Minyak ini telah banyak dibuat secara sintetis dan digunakan untuk merawat kulit, mengobati luka, atau mengatasi gangguan batuk dan flu.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

175

K O S M E T I K A 2

Neroli

Sumber:http://www.100pureessentialoils.com

Minyak esensial Neroli sangat mahal karena berasal dari bunga yang hanya bersemi dua tahun sekali. Walaupun minyak ini aman tetapi pada beberapa orang dapat menimbulkan iritasi kulit. Minyak esensial Neroli mempunyai efek emosional dan romantis yang dapat membangkitkan spirit, mengatasi gangguan emosional (ketegangan dan stres), insomnia, sindrom pramenstruasi, dan syok. Minyak ini digunakan sebagai tonikum pada kulit dan untuk

Marjoram

Sumber: http://i00.i.aliimg.com

Marjoram umumnya aman tetapi tidak boleh digunakan pada wanita hamil. Ada dua jenis Marjoram, yaitu origanum majorana (sweet marjoram) dan thymus mastichina (spanish marjoram). Minyak esensial Marjoram sangat baik digunakan pada insomnia, sebagai penghilang rasa sakit, mengatasi gangguan terkilir atau luka memar.

Niaouli

Sumber: http://www.amphora-retail.com

Tumbuhan yang mirip dengan cajeput yang berasal dari Australia. Dahulu kala oleh penduduk asli Australian Niaouli digunakan sebagai penyembuh luka. Saat ini digunakan untuk mengatasi gangguan pernapasan seperti asma, batuk, atau bronkhitis. Minyak esensial Niaouli aman, digunakan sebagai obat kumur.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

176 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Vetiver

Sumber:http://aboutaromatherapy.org

Berasal dari bagian akar vetiveria zizanoides, memiliki efek relaksasi, penyejuk, dan penghalus. Sangat baik digunakan sebagai penenang dan obat tidur bagi orang yang kurang istirahat. Secara fisik dapat digunakan untuk relaksasi karena menghilangkan kelelahan dan ketegangan pada otot serta sangat membantu memulihkan kulit yang kasar.

Cajeput

Sumber:http://cdn3.volusion.com

Cajeput berasal dari Malaysia, merupakan minyak yang menyerupai kayu putih atau tea tree tetapi kegunaannya lebih sedikit dibanding keduanya. Minyak Cajeput digunakan sebagai antiseptik. Pada perawatan kulit minyak Cajeput baik untuk perawaberminyak, bercak ataupun gigitan serangga, nyeri otot, artritis, dan asma

Ginger

Sumber:http://1.wlimg.com

Ginger atau jahe sangat baik digunakan sebagai pemanas tubuh (melindungi tubuh dari rasa kedinginan), demam, mual-mual, pencernaan, anti peradangan, infeksi saluran kencing, kandung kemih, menghancurkan segala jenis parasit usus dan menormalkan tekanan darah. Minyak esensial Jahe umumnya aman tetapi bersifat fototoksik sehingga tidak boleh terkena sinar matahari.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

177

K O S M E T I K A 2

Grapefruit

Sumber:http://2.bp.blogspot.com

Minyak esensial Grapefruit merupakan minyak dengan daya tahan rendah karena hanya dapat disimpan 6 bulan tetapi minyak ini aman untuk kulit. Sebagaimana minyak citrus minyak sesensial grapefruit tidak boleh digunakan dalam paparan sinar matahari Minyak ini bersifat tonikum dan pada aromaterapi digunakan untuk tonikum saraf, merilekskan otot, kulit dan membuang racun-racun dalam tubuh Minyak grapefruit digunakan untuk refreshing, detoksifikasi, melegakan saraf, dan dapat mengatasi masalah pencernaan, pegal linu, menggigil, sakit kepala, flu dan demam.

Melissa

Sumber:http://www.ener-chi.co.uk

Minyak esesnsial Melissa biasanya dijual dalam bentuk yang mengandung citronella, lemon, atau serai (lemongrass). Minyak esesnsial ini digunakan untuk mengobati kecemasan dan hilangnya rasa percaya diri. Melissa dipakai sebagai tonikum bagi orang yang kurang konsentrasi dan dapat mengatasi gangguan saluran pencernaan serta sangat baik digunakan pada perawatan kulit.

Green Tea (CamelliaSinensis)

Sumber:http://balitangi.com

Berasal dari bagian daun, bersifat sebagai antioksidan kuat dan antiradikal bebas. Menenangkan pikiran. Membangkitkan semangat, memperbaiki konsentrasi. Dapat dipakai untuk melembutkan dan melindungi kulit. Membantu menyeimbangkan fungsi sel tubuh, meningkatkan fungsi liver, membantu menguraikan asam

PE

MB

EL

AJA

RA

N

178 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

lemak, menurunkan kadar gula dalam darah, melancarkan sistem pencernaan dan urin. Menurunkan kadar kolesterol, memperbaiki sistem peredaran darah, dapat mengatasi tekanan darah tinggi, membantu mengeluarkan dahak dan membersihkan paru

Citronella

Sumber:http://essentialoils.com.my

Minyak Citronella umumnya aman digunakan kecuali pada wanita hamil. Minyak yang menyerupai sereh (lemongrass) ini sangat kuat efeknya sebagai insektisida dan deodoran. Pada aromaterapi digunakan sebagai penyegar dan stimulator.

Mandarin

Sumber:https://img1.etsystatic.com

Minyak esensial Mandarin sering digunakan pada anak-anak, orang lanjut usia, ataupun pada wanita hamil. Karena sangat aman dan daya kerjanya sedang. Sangat baik digunakan untuk menenangkan, merilekskan, memberikan sensasi kedamaian, mengatasi masalah pencernaan atau gangguan fisik, susah tidur, ketegangan, kram otot ataupun kejang otot. Walaupun umumnya aman tetapi seperti minyak citrus lainnya dapat menimbulkan iritasi kulit.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

179

K O S M E T I K A 2

Palmarosa

Sumber:https://img0.etsystatic.com

Palmarosa dapat digunakan sebagai perangsang nafsu makan dan penyejuk emosional. Seperti minyak esesnsial lemongrass dan citronella, minyak esensial Palmarosa sangat baik digunakan sebagai pelembab kulit, penambah kecerahan kulit, dan juga untuk menambah kesegaran kulit.

Cendarwood (Atlas)

Sumber:http://www.lalaessentialoils.com

Pine (Pinus Sylvestris) Berasal dari bagian bunga dan buah. Aromaterapi cemara bermanfaat untuk mengatasi gangguan paru-paru seperti influenza, sakit tenggorokan, bronchitis, Tuberculosis dan radang paru-paru (pneumonia). Banyak digunakan sebagai bahan membuat sabun karena efek aroma dan sifat desinfektan. Merangsang tubuh untuk membentuk mukosa, sehingga dipakai untuk radang tenggorokan (laryngitis). Dapat dipakai sebagai antiseptik dan antibakteri. Bermanfaat untuk membantu perawatan infeksi saluran urin dan ginjal, melancarkan buang air kecil dan peredaran darah. Dapat digunakan untuk mempercepat penyembuhan luka di kulit dan iritasi kulit. Aroma cemara memberikan kesegarandan membangkitkan semangat. Sangat berguna untuk mengatasi kelelahan fisik dan mental.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

180 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Patchouli (Pogostemon patchouli)

Sumber:http://media-cacheak0.pinimg.com

Minyak nilam atau yang bisa disebut juga Patchouli Oil merupakan yang terbuat dari daun-daun nilam, berupa minyak nilam murni yang dapat digunakan untuk pemakaian sehari-hari maupun spa dan aromatherapy. Patchouli efektif sebagai anti inflamasi dan membantu meringankan gejala eksim, dermatitis, jerawat, dan masalah kulit lainnya. Aroma Patchouli dapat membantu menenangkan dan mencegah infeksi, mengurangi stres, dan mengobati sakit kepala atau sakit perut. Pada perawatan kulit digunakan untuk mengobati kelainan kulit maupun memulihkan kulit yang lelah dan membuat kulit terasa lebih sensual. Bau yang dihasilkan dapat menimbulkan fungsi ganda sebagai stimulan dan juga sebagai penyegar.

Bergamot

Sumber:http://ngccdn.upshotcommerce.com

Bergamotman pada umumnya aman digunakan, tetapi tidak boleh digunakan di bawah paparan sinar matahari. Minyak esensial Bergamotman mempunyai efek pendingin dan penyegar (selalu digunakan pada Eau de Cologne).

Minyak ini dipakai melawan batuk, influenza, dan gangguan kulit.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

181

K O S M E T I K A 2

(Sweet) Orange

Sumber:http://1.bp.blogspot.com

Minyak esensial Orange termasuk

dalam kelas citrus yang meliputi navel, jaffa, valencia, seville, atau jeruk manis biasa. Pada aromaterapi digunakan untuk mengatasi masalah pernapasan dan saluran cerna tetapi bisa juga sebagai tonikum pada mereka yang mengalami depresi atau kecemasan. Minyak ini juga dapat digunakan untuk merangsang nafsu makan.

Neroli (Citrus aurantium)

Sumber: http://1.bp.blogspot.com

Sumber: http://esensi.co.id

Minyak bunga jeruk atau Neroli dapat menenangkan rasa cemas dan meringankan gejala depresi. Aroma dari jeruk manis dapat memberikan suasana ceria, mampu meningkatkan semangat dan membuat orang merasa lebih bahagia. Aroma minyak esensial jeruk juga bermanfaat sebagai obat antidepresi dan memberikan efek penenang. Aroma jeruk nipis nipis memberikan energi dan semangat. Dapat meringankan pengaruh pikiran yang kelelahan dan gelisah. Aroma jeruk bali mampu memberikan efek segar dan berenergi dan bermanfaat untuk peremajaan kulit.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

182 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Black Pepper (Piper Ningrum)

Sumber: http://img.tradeindia.com

Indonesia merupakan salah satu produsen lada yang cukup diperhitungkan di dunia. Lada yang biasa disuling adalah lada hitam alias lada yang masih diselimuti oleh kulitnya. Sedangkan lada putih telah melalui proses pelepasan kulit sebelum dijual ke pasaran. Minyak Lada

Benzoin

Sumber:01.i.aliimg.com

Kemenyan adalah getah (resin, hars) yang dikeluarkan oleh luka-luka memar di kulit batang pohon beberapa spesies Styrax yang tumbuh di Sumatra, Jawa, Malaysia dan Thailand. Beberapa jenis yang biasa diperdagangkan adalah kemenyan sumatra yang berasal dari pohon kemenyan durame (S.benzoin) dan kemenyan toba (S. paralleloneurus), serta kemenyan siam yang dihasilkan oleh pohon S. tonkinensis dan S. benzoides.

Lemon

Sumber:http://www.graciousraindoterra.com

Minyak Lemon berasal dari bagian buah tanaman, merupakan minyak esensial dengan daya kerja tinggi, mudah menguap. Minyak Lemon dapat menyegarkan badan/pikiran dan melancarkan sirkulasi tubuh dan sebagai tonikum yang kaya akan vitamin C, serta ampuh mengatasi berbagai macam infeksi dan gangguan pencernaan. Selain digunakan untuk influenza dan sakit tenggorokan minyak

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

183

K O S M E T I K A 2

lemon dapat menguatkan sistem kekebalan tubuh, membangkitkan nafsu makan, meringankan sakit karena rematik dan nyeri sendi serta membantu menghilangkan depresi dan kecemasan Manfaat bagi kecantikan dapat digunakan untuk terapi perawatan kulit.

3. Karakteristik Minyak Esensial

Minyak esensial untuk aromaterapi memiliki karakteristik masing-masing. Karakteristik minyak esensial umumnya dibagi dalam tiga jenis yaitu top notes, middle notes dan bottom notes.

a. Top Notes

Top Notes merupakan minyak esensial yang memiliki aroma tajam, bisa langsung dibaui oleh hidung, cepat menguap dan mudah diserap kulit, pada umumnya top notes bertahan ± 10 jam di kulit atau tubuh. Kelompok minyak esensial top notes, antara lain: basil, bergamont, kayu putih, coriander, ekaliptus, lemon, jeruk, hyssop, lemongrass, neroli, peppermint, sage, thyme, citronella.

b. Middle Notes Middle Notes merupakan minyak esensial yang memiliki aroma bunga-bungaan, tidak bisa langsung dibaui oleh hidung, tidak cepat menguap dan umumnya merupakan aroma penyeimbang. Middle Notes dapat bertahan ± 24 jam di kulit/tubuh. Kelompok minyak esensial middle notes, antara lain: chamomile, cinnamon (kayu manis), geranium, lavender, marjoram, nutmeg, pine, tea tree.

c. Bottom Notes

Bottom Notes merupakan minyak esensial yang memiliki aroma pedas, woody, atau bunga-bungaan. Sifatnya menguap secara perlahan, dan diserap sangat lambat oleh kulit, memiliki sifat menenangkan dan menstimulasi gairah. Bottom Notes dapat bertahan ±1-5 hari di kulit/tubuh.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

184 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Kelompok minyak esensial Bottom Notes, antara lain: benzoin, cedarwood, clove, ginger (jahe), jasmine, myrrh, patchouli, mawar, sandalwood (cendana), vanilla, ylang-ylang.

4. Sifat Minyak Esensial

a. Dapat didestilasi

Distilasi atau penyulingan adalah suatu metode pemisahan bahan kimia berdasarkan perbedaan kecepatan atau kemudahan menguap (volatilitas) bahan. Dalam penyulingan, campuran zat dididihkan sehingga menguap, dan uap ini kemudian didinginkan kembali ke dalam bentuk cairan. Zat yang memiliki titik didih lebih rendah akan menguap lebih dulu

b. Tersusun oleh bermacam-macam komponen senyawa.

c. Bau khas

d. Tidak meninggalkan noda. Sifat Minyak esensial tidak meninggalkan noda, sehingga aman dikenakan pada kulit maupun pada pakaian.

e. Rasa getir, tajam, menggigit, memberi kesan hangat sampai panas atau justru dingin bila terasa di kulit

f. Kelarutannya sangat kecil di dalam air tetapi mudah larut dalam pelarut organik

g. Tidak tersabunkan (Unsaponifiable Matter) Minyak esensial tidak bisa disabunkan dengan alkali atau

tidak bereaksi dengan basa alkali dan tidak menjadi tengik (tidak berbau /seperti bau minyak kelapa yg sudah lama)

h. Tidak stabil terhadap pengaruh lingkungan, baik oleh oksigen, matahari atau panas.

i. Dalam keadaan murni mudah menguap pada suhu kamar

j. Tidak mengandung asam. Sifat khas dari asam adalah dapat bereaksi dengan

berbagai bahan seperti logam, marmer, dan keramik.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

185

K O S M E T I K A 2

5. Kegunaan Minyak Esensial Minyak esensial digunakan untuk tiga kebutuhan utama kehidupan sehari-hari, yaitu: bahan pengolah makanan, bahan kosmetika, dan bahan obat-obatan. a. Minyak esensial mempunyai peran penting dalam bidang

kecantikan yaitu salah satu campuran kosmetik yang digunakan sebagai pengikat aroma (pewangi) pada produk kosmetik.

b. Pada dunia kedokteran, minyak esensial pada umumnya digunakan sebagai komposisi utama pengobatan luar, misalnya antiseptik atau bahan dasar salep untuk pengobatan kulit.

c. Minyak esensial digunakan sebagai pemberi cita rasa dan aroma pada produk makanan dan minuman. Sebagai penyedap rasa alami umumnya digunakan minyak esensial lemon, jeruk, dan limau.

d. Minyak esensial digunakan pada parfum (minyak mawar/rose).

e. Digunakan untuk campuran sabun dan deterjen. f. Digunakan untuk menarik serangga (penyerbukan) maupun

penolak serangga.

6. Cara Menyimpan Minyak Esensial Untuk dapat mempertahankan kualitasnya, Essential Oil harus disimpan dan diperlakukan dengan cara khusus, antara lain: a. Minyak esensial di simpan di dalam botol kaca yang

berwarna gelap, karena botol plastik bisa bereaksi terhadap minyak esensial .

b. Botol penutup kemasan minyak esensial harus diperhatikan. Minyak esensial tertentu dapat melarutkan bahan tertentu, seperti plastik atau menyebabkan bahan logam menjadi karatan (minyak cengkeh).

c. Minyak esensial di simpan di tempat yang sejuk (dalam kotak kayu).

d. Hindarkan botol essential dari dari sinar matahari (terlindung dari sinar matahari), karena suhu tinggi, paparan sinar matahari, dan oksigen adalah tiga musuh utama yang bisa mengalterasi fungsi minyak esensial .

e. Masa penyimpanan minyak esensial yang terbaik : 6 bulan sampai dengan 2 tahun, bila disimpan ditemmpat yang benar. Bila minyak esensial sudah diberi campuran, daya tahannya akan berkurang.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

186 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

f. Pada waktu meneteskan minyak esensial, usahakan jangan sampai terkena kulit atau wadah lain, hal ini untuk mencegah terjadinya pencemaran oleh bahan lain.

7. Carrier Oil/Base Oil (Minyak Pembawa /Pencampur) Hampir semua minyak esensial tidak dapat digunakan langsung ke kulit. Minyak esensial harus dicampur dengan Carrier Oil atau minyak dasar yang bisa melarutkannya, dengan komposisi minyak esensial 0,3 - 5% dari total minyak yang digunakan. Dalam memilih minyak karier, sangat penting diperhatikan tingkat kejenuhan minyak tersebut. Tingkat kejenuhan minyak karier yang tinggi akan menyebabkan minyak tersebut lebih lama bertahan di kulit dan secara tidak langsung akan lebih tahan lama disimpan. Minyak karier yang kejenuhannya baik terlihat dari kekentalannya; semakin kental minyak tersebut, semakin jenuh kandungannya. Minyak karier yang kurang jenuh akan lebih mudah menguap dan sering digunakan sebagai bahan campuran pada kosmetik. Untuk perawatan aromaterapi sebaiknya pilih minyak pengencer yang tidak mempunyai bau dan tidak mengandung bahan kimiawi serta tidak diperoleh dengan cara ekstraksi yang menggunakan bahan pelarut kimia. Carrier Oil yang baik adalah yang diperoleh melalui cara penyulingan karena kandungan nutrisinya lebih banyak sehingga mempunyai efek pengobatan yang lebih baik. Bila membeli minyak karier, pilihlah yang berlabel “Unrefined Oils”.

Minyak pengencer atau minyak karier (carier oil) adalah minyak yang digunakan untuk mengencerkan minyak esensial murni.

Minyak karier berasal dari ekstraksi biji atau bagian lain dari suatu tumbuhan.

https://campwander.com

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

187

K O S M E T I K A 2

Bila minyak telah berbau tengik berarti minyak telah rusak. Minyak yang banyak mengandung trigliserida akan lebih mudah rusak. Di antara seluruh minyak karier, hanya jojoba yang tidak mengandung trigliserida. Minyak jojoba banyak mengandung ester sehingga tidak akan rusak dan berbau tengik dan oleh karenanya lebih banyak dipilih sebagai campuran minyak esensial Minyak nabati yang digunakan sebagai Carrier Oil umumnya berasal dari kacang-kacangan atau bagian biji tumbuh antara lain: Minyak Bunga Matahari, Kelapa, Zaitun, Wijen, Minyak Kedelai, Biji Anggur, Almond, Kacang Kedelai, Borage (Safflower), Biji Jagung, Biji Apricot, Hazelnut, Jojoba dan Biji Wijen. Beberapa jenis minyak karier juga menggunakan 10% campuran minyak nabati lainnya untuk meningkatkan daya penetrasinya, seperti Alpukat, Evening Primrose, Rose Hip Seed, dan Biji Gandum (Wheat Germ).

Contoh : Jenis-Jenis Carrier Oil

Apricot Kernel

Sumber:http://imshopping.rediff.com

Apricot Kernel, merupakan minyak yang ringan, mudah menembus lapisan kulit dan cocok untuk semua jenis kulit. Sangat baik digunakan pada kulit dehidrasi, menua, atau sensitif.

Kaya unsur nutrisi dan vitamin A yang dapat meningkatkan produksi kolagen.

Mempunyai efek penyejuk dan pelembut pada kulit kering dan meradang.

Kepekatannya lebih ringan daripada almond sehingga sering digunakan sebagai lotion.

Vitamin E Walaupun minyak esensial yang mengandung vitamin E umunya berasal dari tumbuhan, jenis minyak ini bisa juga diperoleh dari bahan sintetis.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

188 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Sumber:http://www.e-pharm.gr

Sumber:http://images.buzzillions.com

Pilih minyak esensial Vitamin E yang mengandung 100% alfa tokoferol; hindari bentuk d-alfa tokoferol yang merupakan bahan sintetis.

Minyak vitamin E sangat membantu menyembuhkan kulit dan meningkatkan regenerasi sel serta dapat mencegah timbulnya jaringan parut bila digunakan secara terus-menerus dan teratur.

Kamanu

Sumber:http://blog.pharmacymix.com

Minyak ini berasal dari wilayah Polinesia dengan nama Calophyllum inophyllum. Sangat kental dan baunya sangat kuat. Sangat baik dipakai untuk merangsang regenerasi sel sehingga mampu memperbaiki kerusakan pembuluh kapiler dan membantu menyembuhkan luka.

Jagung

Sumber:http://www.inspirasinusantara.com

Bentuk minyak ini relatif lebih stabil karena mengandung banyak vitamin E yang berguna untuk mencegah terjadinya proses oksidasi. Namun baunya sangat kuat dan sangat mudah rusak.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

189

K O S M E T I K A 2

Wheatgerm (Biji gandum)

Sumber:http://stat.homeshop18.com

Wheatgerm, kaya akan protein dan vitamin E, berfungsi menyeimbangkan semua jenis kulit dan meremajakan kulit yang mengalami penuaan dini.

Merupakan minyak yang sangat kental dengan kandungan antioksidan serta vitamin A, B, dan E yang tinggi. Sangat baik digunakan pada kulit kering, pecah-pecah, dan ekzem di samping mencegah atau mengurangi jaringan parut dan juga dapat mencegah timbulnya stretch mark.

Hazelnut

Sumber: http://apotekherbal.com

Minyak hazelnut dapat melubrikasi seluruh jenis kulit dengan baik, memberi unsur nutrisi yang cukup sehingga dapat mengencangkan serta melenturkan kulit dengan baik. Selain itu, minyak ini juga dapat membantu mempertahankan elastisitas kulit dan pembuluh kapiler.

Hazelnut merupakan minyak yang menenangkan dan melembutkan, memiliki daya distribusi dan penetrasi pada kulit yang luar biasa, tidak berminyak dengan aroma lezat hazelnut panggang, membuat minyak hazelnut populer digunakan untuk pijat Aromaterapi.

Minyak ini dikenal untuk perawatan jenis kulit kombinasi dan berminyak.

Tambahkan sedikit hazelnut pada perawatan wajah untuk meningkatkan proses regenerasi sel.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

190 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Sesame (Wijen)

Sumber: http://1.bp.blogspot.com

Minyak ini sangat kental dan berbau kuat, sering digunakan pada masase dan sebagai pengencer minyak esensial yang berbau kuat seperti basil, kayu putih, rosemary, tea tree, dan timi (thyme). Sangat baik digunakan untuk semua jenis kulit, terutama untuk mengobati ekzem, psoriasis, dan penuaan dini. Minyak ini mengandung sesamolina yang merupakan zat pengawet alami.

Grapeseed

Sumber:http://mauldinfamily1.files.wordpress.com

Minyak Grapeseed tidak mempunyai bau, mempunyai tekstur yang sangat lembut mudah menyerap kedalam kulit, merupakan minyak yang ringan, memiliki kandungan protein dan antioksidan yang tinggi.

Bermanfaat untuk membantu melawan proses penuaan. Minyak ini mempunyai efek astringent ringan dan dapat meningkatkan kekencangan kulit, sangat ideal untuk kulit berminyak, berjerawat dan kombinasi.

Jojoba

Sumber:http://www.missbottle.com

Minyak ini mempunyai kesamaan dengan komposisi minyak sebum pada manusia. Minyak ini sangat mudah menembus susunan kulit untuk memberi unsur nutrisi yang berguna melembutkan dan melembabkan kulit kering dan menua, serta mengontrol jerawat dan kulit berminyak.

Jojoba merupakan minyak yang ringan, dapat meregenerasi semua jenis kulit dan

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

191

K O S M E T I K A 2

menenangkan iritasi dan radang kulit seperti psoriasis dan dermatitis.

Jojoba merupakan antioksidan yang baik untuk kulit dan rambut.

Macadamia

Sumber:http://thumbs1.ebaystatic.com

Macadamia kaya akan kandungan vitamin A, E dan F, minyak yang sangat baik untuk kulit kering dan meregenerasi kulit yang menua.

Minyak Macadamia lebih kental

dari minyak kukui dan mempunyai kemiripan dengan sebum (kandungan minyak alami tubuh).

Sangat baik dipakai sebagai bahan kosmetika kulit wajah dan rambut terutama bila dikombinasi dengan minyak kukui.

Argan

Sumber:http://phrophro.files.wordpress.com

Argan minyak yang kaya akan vitamin E yang merupakan antioksidan kuat. Bermanfaat untuk menutrisi, meregenerasi dan memperbaiki kulit. Baik untuk semua jenis kulit terutama kering dan dehidrasi.

Kukui

Sumber: http://sevaniskin.com

Merupakan minyak yang sangat ringan dan encer serta baik digunakan pada wajah. Berasal dari hawaii, kaya akan asam linoleat dan linolenat yang sangat cepat diserap oleh kulit. Mempunyai tingkat toksistas yang rendah sangat baik dipakai sebagai bahan pelindung dari paparan sinar matahari.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

192 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Evening Primrose

Sumber:http://stat.homeshop18.com

Evening Primrose adalah minyak

kaya kandungan antioksidan yang melindungi kulit dari penuaan dini.

Minyak ini mudah rusak, tetapi kaya akan kandungan asam gamma linoleat yang dapat membantu memperbaiki kelainan dan peradangan pada kulit sehingga sangat baik digunakan pada kulit psoriasi atau berbagai bentuk dermatitis dan yang berperan penting dalam kelembaban dan menjaga elastisitas kulit.

Menenangkan iritasi dan melindungi kulit terhadap agresi eksternal (matahari, angin, dingin, polusi).

Baik untuk perawatan kulit dewasa, berkerut, kulit dehidrasi dan kering, peradangan kronis, eksim atopik.

Bunga Matahari

Sumber: http://www.vitaminkita.net

Minyak bunga matahari sangat mudah diserap kulit dan dapat digunakan untuk semua jenis kulit.

Kaya akan kandungan vitamin E sehingga sangat baik untuk menghaluskan kulit terutama pada jenis kulit yang kering.

Advocad (Avocado)

Sumber http://www.aromaessentialoilstore.com

Minyak advokat (Avocado Oil) sangat baik untuk kulit kering, karena termasuk minyak hormon yang mengandung unsur nutrisi, Vitamin A, B, D, F, K dan Fitohormon, merupakan minyak yang kaya, sangat baik untuk memperbaiki kulit kering, dehidrasi dan menua.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

193

K O S M E T I K A 2

Minyak ini sangat kental sehingga sangat baik dicampur dengan minyak kerier lain.

Olive (Zaitun)

http://www.missbottle.com

Minyak zaitun teksturnya berat dan lengket, mempunyai bau yang kuat, mengandung antioksidan, melindungi kulit terhadap efek berbahaya dari radikal bebas dan mencegah efek penuaan.

Olive kaya akan kandungan emolien dan memelihara kulit secara mendalam serta mengatur sistem pelembab alami kulit. Sangat baik untuk perawatan kulit, tangan, bibir dan rambut.

Minyak zaitun yang asli mempunyai stabilitas yang sangat baik dan dapat disimpan tanpa dimasukkan ke dalam lemari es selama bertahun-tahun.

Passion fruit (Passionflower/Maracuja)

Sumber:https://img0.etsystatic.com

Passion fruit merupakan minyak eksotis yang terkenal dengan kandungan bioflavonoid yang kaya

dan omega-6, anti-radikal bebas sehingga dapat melindungi kulit dari penuaan.

Dapat meregenerasi, memulihkan lapisan lipid, dan melindungi kulit dari dehidrasi serta memelihara kulit dan rambut yang halus dan kering tanpa meningalkan rasa lengket.

Mencegah munculnya garis-garis halus dan kerutan. Aromanya lembut dan segar buah markisa. Ideal untuk perawatan kulit kering, sangat kering, kulit dewasa, dan dehidrasi.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

194 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Peach Kernel

Sumber:ebayimg.com

Peach Kernel, kaya akan kandungan vitamin A dan digunakan untuk merawat kulit kering, rusak karena sinar matahari dan stretch mark.

Rosehip Seed

Sumber:https://31.media.tumblr.com

Rosehip Seed merupakan minyak yang sangat ideal untuk kulit awet muda dan bercahaya.

Sangat kaya akan kandungan asam lemak tak jenuh dan vitamin E untuk meregenerasi sel sehingga sangat efektif untuk perawatan anti penuaan, kulit kering, eksim, rosacea, dan bekas luka/noda.

Rosehip Seed oil digunakan untuk:

Pembentukan bekas luka setelah luka bakar, pembedahan, dan luka-luka.

Menyembuhkan kerusakan kulit akibat sinar matahari.

Mengurangi keriput, stretch mark, noda.

Membangun sistem pertahanan dan kelembutan kulit, membentuk kolagen, meningkatkan elastisitas kulit.

Melembabkan jaringan kulit.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

195

K O S M E T I K A 2

Minyak ini akan menghasilkan kulit yang lebih halus dengan efek kulit yang terlihat lebih segar dan bercahaya.

Tamanu (Calophyllum inophyllum)

Sumber:http://www.teleurt.no

Tamanu adalah carrier oil salah satu produk perawatan kulit alami yang dapat menenangkan berbagai masalah kulit, membantu pengobatan jerawat secara alami dan menghilangkan sel kulit mati.

Canola

Sumber: http://alimentarnos.com

Minyak canola menembus kulit sangat cepat dan dapat melembutkan kulit. Merupakan larutan yang sangat ringan dengan kandungan asam linoleat yang tinggi sehingga dapat meningkatkan kesehatan kulit. Bekerja sangat baik pada masase. Tidak mudah rusak.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

196 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Safflower

Sumber:http://www.indiaessentialoils.com

Minyak Safflower sangat mudah

rusak, berasal dari California dan Arizona, karena minyak ini tidak berbau dan encer, dari dulu sering digunakan untuk masase.

Safflower merupakan carrier oil yang baik untuk semua jenis kulit, mengandung vitamin, mineral dan protein, tetapi saat ini minyak safflower jarang atau tidak lagi digunakan untuk perawatan aromaterapi karena mudah teroksidasi.

Sweet Almond

Sumber:bp.blogspot.com

Minyak almond sangat baik untuk seluruh jenis kulit, terutama pada perawatan aromaterapi.

Mengobati ekzem dan mengurangi rasa gatal, iritasi, juga peradangan.

Dapat menyejukkan dan melembutkan kulit yang kering.

Minyak ini tekturnya ringan, mudah meresap, sangat lincin dan kurang daya penetrasinya, sehingga sangat baik untuk digunakan pada masase karena lebih lama bertahan, juga baik untul natural make up remover serta dapat menjaga kesehatan kuku maupun kutikula.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

197

K O S M E T I K A 2

Camelia

Sumber: http://i01.i.aliimg.com

Minyak ini sangat baik untuk mencegah timbulnya jaringan parut (keloid) atau untuk mengurangi terjadinya penebalan kulit pada jaringan parut tersebut.

Peanut (Kacang tanah)

Sumber: http://www.lakhiramkashiram.com

Minyak kacang tanah merupakan minyak yang sangat kental dan berbau kuat sehingga sangat baik digunakan untuk mencampur minyak esensial yang berbau kuat pula. Karena sangat kental, minyak ini tidak mudah menembus kulit sehingga sangat baik digunakan pada masase.

Soya Bean

Sumber:http://www.baseformula.com

Soya Bean salah satu carrier oil berupa minyak ringan yang merawat kulit berminyak dan mengandung vitamin dan mineral.

Minyak kacang kedelai sangat lembut dengan bau yang tidak menyengat karena banyak mengandung 16-18% unsur minyak.

Baik digunakan pada semua jenis kulit terutama untuk memberikan nutrisi pada kulit kering. Sangat mudah teroksidasi.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

198 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Coconut Oil

Sumber:http://www.planttherapy.com

Coconut Oil merupakan salah satu carrier oil yang digunakan untuk merawat kulit kering.

Borage

Sumber: http://i00.i.aliimg.com

Minyak borage dapat menstimulasi aktivitas sel dan merangsang proses regenerasi. Sangat mudah melakukan penetrasi ke dalam kulit dan sangat baik digunakan pada semua jenis kulit, terutama pada kulit kering, dehidrasi, menua, atau pada proses penuaan dini. Tambahkan sedikit minyak borage (10%) pada minyak karier lainnya untuk meningkatkan kesehatan dan melindungi kulit serta rambut. Kaya akan asam gamma linoleat yang sangat baik untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Mengandung banyak trigliserida.

Shea Butter

Sumber:http://cdn6.bigcommerce.com

Shea Butter termasuk carrier oil

multifungsi karena sangat baik digunakan untuk pelembab dari ujung rambut hingga ujung kuku, bahkan sebagai lipbalm.

Shea berfungsi melindungi kulit terhadap kerusakan akibat sinar matahari karena adanya karitene, vitamin A dan terpene alkohol yang dapat meningkatkan aktivitas

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

199

K O S M E T I K A 2

tabir surya.

Shea bersifat anti-inflamasi dan menenangkan iritasi (adanya kandungan pitosterol, alfa dan beta Amirin).

Shea mampu melembabkan dan memelihara lapisan kulit bagian dalam, meregenerasi, merevitalisasi jaringan dan mengembalikan elastisitas kulit.

Shea sesuai digunakan untuk semua jenis kulit dan membantu masalah kulit seperti jerawat, iritasi, eksim, dan kulit dehidrasi, mencegah stretchmark dan mencegah ruam popok.

Teksturnya yang balm cepat diserap oleh kulit namun memberikan kelembaban maksimal membuat shea sering dipakai sebagai bahan utama kosmetik perawatan kulit dan rambut.

Rice bran

Sumber: http://i01.i.aliimg.com

Sumber: http://www.herbalist.com

Merupakan minyak yang sangat kaya akan campuran vitamin E dan asam ferulat yang berperan sebagai antioksidan. Mempunyai daya penetrasi sedang tanpa menimbulkan kesan berminyak. Sangat baik dipakai sebagai lotion dan untuk masase.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

200 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

8. Minyak Esensial untuk Kecantikan Kulit dan Rambut

Jojoba

Sumber: http://dutyfreesalon.com

Minyak jojoba atau jojoba oil berguna untuk melembutkan kulit. Jojoba oil mempunyai karakter yang menembus susunan kulit.

Biji Anggur

Sumberhttp://media.trusper.net.s3.amazonaws.com

Minyak biji anggur dapat mengontrol kelebihan lemak pada kulit.

Kelapa

Sumber: https://aws-dist.brta.in

Minyak kelapa sering dipakai untuk perawatan kulit kering.

Minyak kelapa dapat juga merangsang perkembangan rambut serta membuat rambut halus serta lembut

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

201

K O S M E T I K A 2

Akar Wortel

Sumber: http://i00.i.aliimg.com

Minyak akar wortel bermanfaat untuk kulit yang rusak akibat paparan sinar matahari. Minyak akar wortel dapat digunakan untuk menyembuhkan peradangan kulit. Minyak akar wortel dapat juga dipakai untuk perawatan rambut.

Argan

Sumber: http://3.bp.blogspot.com

Minyak Argan berperan untuk mengurangi garis-garis halus atau kerutan diwajah. Minyak argan juga dapat menyembuhkan kulit yang meradang. Selain itu minyak argan juga mempunyai karakter anti oksidan yang mencegah radikal bebas.

Zaitun

Sumber: http://www.pesona.co.id

Sifatnya minyak zaitun dapat melembabkan kulit, sehingga minyak zaitun merupakan salah satu bahan dasar bermacam kosmetik. Minyak zaitun dapat menghaluskan dan melembutkan kulit.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

202 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Almond

Sumber: http://1.bp.blogspot.com

Minyak almond umum dipakai untuk perawatan kulit, karena ekstrak biji almond mempunyai karakter lembab sehingga dapat melindungi kelembapan kulit. Minyak almond mudah diserap oleh kulit dan dapat mengurangi gatal yang disebabkan kulit kering.

Babassu

Sumber: http://www.whatiscalled.com

Seperti namanya minyak ini yaitu minyak yang datang dari pohon Babassu di Brazil. Minyak ini memiliki kandungan pelembab alami yang bisa menghindar kulit kering. Minyak Babassu dapat juga dipakai untuk perawatan rambut.

Neem

Sumber:http://lolyta24jogja.blogspot.com/

Neem di kenal dengan karakter anti-bakteri. Minyak Neem berasal dari biji atau buah pohon Neem. Minyak neem juga digunakan dalam pengobatan tradisional India, elain berguna untuk mengobati selesma.

Minyak ini baik untuk merawat berbagai jenis kulit, oleh karena itu, neem banyak digunakan sebagai bahan dalam sabun perawatan kulit. Karena sifat Neem dapat mengontrol minyak, sehingga minyak Neem baik untuk merawat kulit berminyak, mencegah dan menyembuhkan jerawat. Neem dapat mencegah kerontokan rambut dan merangsang pertumbuhannya.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

203

K O S M E T I K A 2

Castor Bean

Sumber: http://upload.wikimedia.org

Sumber: http://www.satvikshop.com

Minyak castor bean kaya asam lemak, sehingga mudah meresap ke dalam susunan kulit. Minyak ini melakukan tindakan untuk menjaga kelembapan kulit. Seperti minyak Babassu, minyak Castor Bean juga dapat digunakan untuk perawatan rambut.

9. Cara Menggunakan Minyak Esensial Essential oil memiliki konsentrasi yang sangat tinggi. Setiap jenis minyak dapat digunakan sendiri atau dikombinasikan dengan jenis minyak lainnya. Karena itu sebelum menggunakan essential oil, harus lebih dulu mengerti bagaimana minyak ini bekerja, dan cara terbaik menggunakannya agar mendapatkan hasil yang di inginkan.

Beberapa cara mengaplikasikan essential oil.

a. Pada kulit (Topical Application)

1) Penggunaan langsung pada lokasi

Karena strukturnya yang ringan, jika dioleskan pada kulit minyak ini akan diserap dengan cepat melalui kantong rambut, kemudian tersebar keseluruh tubuh.

Telapak kaki dipijat untuk mendapatkan ketenangan, kenyamanan, relaksasi dan kesehatan energi.

Bagian tubuh dioles atau dipijat, untuk menghilangkan rasa lelah pada tubuh, memperbaiki sirkulasi darah, dan merangsang tubuh untuk mengeluarkan racun, serta meningkatkan kesehatan pikiran.

Caranya:

Oleskan langsung essential oil pada lokasi kulit yang sedang mengalami masalah (misalnya saat gatal,

PE

MB

EL

AJA

RA

N

204 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

terbakar, lebam, nyeri dsb), gunakan 1-6 tetes (tergantung kebutuhan).

2) Vita flex Therapy

Teknik sederhana untuk mengaplikasikan essential oil pada ujung syaraf di telapak kaki atau telapak tangan, dilanjutkan dengan gerakan ringan berputar pada titik-titik tersebut untuk menciptakan getaran energi yang berfungsi untuk mengirimkan energi elektrik melalui jalur energi.

Teknik ini akan membantu membuka sumbatan energi yang pada dasarnya dapat membuat seseorang tidak sehat secara fisik maupun emosional.

3) Raindrop Technique

Sebuah teknik aplikasi essential oil dengan meneteskan oil tertentu seperti tetesan air hujan, di sepanjang tulang spinal. Teknik ini sangat berpengaruh dalam meningkatkan sistem imunitas tubuh, karena ia mampu membuang racun dan membunuh virus maupun bakteri yang bersarang di sepanjang tulang spinal.

4) Auricular Therapy

Teknik sederhana dalam mengoleskan essential oil di pinggir telinga. Teknik ini sangat bermanfaat untuk pembersihan emosi, walaupun untuk kebutuhan fisik juga bermanfaat.

5) Perfume (wewangian)

Menggunakan essential oil sebagai parfum atau wewangian dapat mempengaruhi kondisi emosi dan fisik yang baik, bukan hanya untuk wangi saja.

b. Ditelan (diminum langsung)

Tujuannya : Untuk relaksasi maupun untuk menyegarkan pikiran

Walaupun beberapa essential oil dikategorikan aman untuk dikonsumsi langsung, namun ada beberapa yang tidak disarankan untuk diminum.

Cara penyerapan essential oil yang paling baik adalah:

1) Teteskan1-3 tetes essential oil di bawah lidah.

2) Tempelkan essential oil di langit-langit mulut

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

205

K O S M E T I K A 2

3) Masukan 5-6 tetes essential oil dalam kapsul dan campur dengan minyak nabati untuk dikonsumsi langsung

4) Campur dalam air hangat/dingin atau minuman seperti juice

Caranya : Campurkan secukupnya air dengan 5-8 tetes dari 3 jenis essential oil didalam mangkuk/ alat aromateray.

5) Gunakan untuk berkumur lalu telan

c. Kompres

Tujuannya: Untuk menanggulangi pembekakan, mengurangi rasa sakit, atau menurunkan suhu badan tinggi.

1) Pada baskom Caranya : Tuangkan 5 tetes dari 3 jenis essential oil dalam baskom

yang berisikan air hangat atau dingin. Aduk air dengan cepat, lalu letakkan handuk di bagian permukaan air, karena essential oil akan berada pada permukaan air

(mengapung) dan lebih banyak terserap saat handuk diletakkan di permukaan air. Setelah minyak esensial terserappada handuk, peraslah kelebihan air (dimana essential oil akan tetap berada dalam handuk) dan

letakkan handuk di bagian tubuh yang diinginkan.

2) Pijat

Letakkan handuk hangat diikuti dengan handuk kering di bagian tubuh yang sudah selesai dipijat. Kelembaban pada handuk akan mendorong essential oil lebih masuk lagi ke dalam jaringan tubuh.

d. Inhalasi

1) Dihirup

Tujuanny: Untuk relaksasi maupun untuk menyegarkan pikiran. Caranya : Campurkan secukupnya air dengan 1-3 tetes dari 1 atau 3 jenis essential oil di dalam mangkuk air panas, lalu hirup uapnya. Namun cara ini tidak terlalu dianjurkan karena udara panas dapat mengurangi khasiat minyak esensial.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

206 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

2) Diffuser

Hal termudah dan sangat efektif untuk melepaskan partikel -partikel essential oil ke udara adalah

menggunakan diffuser (semacam mesin yang mengeluarkan uap dingin dan melepaskan partikel ke udara).

Jangan gunakan diffuser yang cara kerjanya menggunakan uap panas atau pembakaran, karena hal ini akan mengubah struktur pada essential oil dan menghilangkan khasiat terapinya. Saat essential oil disebar ke udara melalui proses diffuse, maka berbagai jenis baktri, virus dan racun di udara dapat dibersihkan oleh karakter essential oil sebagai antiseptik. Lakukan proses ini selama 15-60 menit per hari.

3) Tissue atau kain Caranya: Teteskan 1-3 tetes essential oil pada kertas tissue atau

selembar kain, atau bantal, kasur dsb dan biarkan terhirup.

4) Humidifier atau filter udara Caranya: Teteskan essential oil pada humidifier atau filter udara

5) Fan atau AC Caranya: Teteskan essential oil pada gumpalan kapas, dan sematkan di depan kipas angin atau AC.

e. Air Mandi

Tujuannya: untuk mengendurkan otot yang tegang setelah bekerja atau melakukan aktifitas seharian.

1) Air rendaman mandi/berendam Caranya : Tuangkan 5 -8 tetes dari 3 jenis essential oil kedalam

bathtub yang sedak diisi air hangat, (karena saat air mulai diam, minyak esensial saling terpisah dan kulit akan menyerap oil yang berada pada permukaan air. rasakan aroma dari jenis essential oil serta ciptakan suasana yang nyaman.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

207

K O S M E T I K A 2

2) Sabun mandi Caranya: Campurkan 3-6 tetes essential oil pada 15 ml sabun

mandi dan campurkan pada air di bak mandi. Hal ini akan lebih efektif untuk menyebarkan essential oil pada air mandi dibandingkan jika diteteskan langsung pada air tanpa campuran sabun.

3) Busa mandi Caranya: Campurkan 3-6 tetes essential oil pada sabun mandi

dan gunakan untuk mandi menggunakan busa/spons.

4) Body Spray Tujuannya : Sebagai penyegar bukan sebagai parfume/

minyak wangi. Caranya :

Campurkan ± 100 cc air matang (air mineral) dengan 5 tetes dari 3 jenis essential oil didalam botol yang memiliki alat semprot. Sebelum disemprotkan pada tubuh sebagai penyegar, sebaiknya dikocok terlebih dahulu.

f. Stim

Tujuannya : Untuk membuat tubuh terasa seimbang dan pikiran terasa lega karena lepas dari tekanan emosi.

Caranya : Tuangkan 3 hingga 5 tetes aroma essential oil yang cocok dengan anda (pilihlah aroma yang tidak menyengat/ tajam) kedalam mangkuk stainless steel atau mangkuk kaca yang berisikan air panas.

Tutupi wajah dan kepala dengan handuk, lalu hirup uapnya. Lakukan kurang lebih 10 menit, lindungi area lingkaran mata anda.

Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam menggunakan minyak esensial agar lebih aman dan efektif: Karena konsentrasinya terlalu tinggi, minyak esensial

umumnya tidak digunakan langsung pada kulit, karena hal itu dapat menimbulkan rasa terbakar.

Minyak esensial yang dapat digunakan langsung pada kulit hanya minyak Lavender, Geranium, Tea Tree, dan Rose. Selebihnya seperti misalnya, minyak Apricot, Grape Seed, dan Almond, harus dicampur dengan minyak dasar yang disebut sebagai “Carrier Oil” atau dikenal juga “Base Oil”.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

208 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Setiap jenis essential oil diserap dalam kurun waktu yang berbeda-beda, dari 20 menit hingga 2 jam. Sehingga sangat di anjurkan untuk tidak langsung mencuci tubuh setelah melakukan aromatherapy pijat.

Essential oil tidak hanya untuk dihirup namun dapat digunakan dengan berbagai macam cara sesuai dengan kebutuhannya. Hal ini disebabkan karena essential oil tidak

memiliki campuran bahan kimia atau bahan berbahaya lainnya.

Essential oil bukan untuk menyermbuhkan suatu penyakit, tetapi sifatnya adalah merangsang proses daya penyembuhan tubuh, sehingga meningkatkan daya tahan tubuh, keseimbangan jiwa dan fisik.

Gunakan hanya minyak esensial alami yang berasal dari

tumbuhan dan pelajari sifat dan efek minyak esensial

tersebut: apakah peka terhadap sinar matahari, mengiritasi

kulit/lapisan mukosa, atau beracun.

Sebelum menggunakan minyak esensial, lakukan uji

kepekaan kulit terlebih dulu. Lakukan uji tempel (patch test)

dengan larutan 2% pada daerah lipatan lengan atau pada

daerah belakang leher. Selanjutnya, tentukan reaksi yang

terjadi setelah 12 jam kemudian.

Penggunaan essential oil yang terlalu banyak dapat

memicu proses detoksifikasi pada jaringan dan darah

disekitarnya (1-3 tetes essential oil sudah cukup memenuhi

kebutuhan).

Bila akan mengencerkan minyak esensial, takarlah terlebih

dahulu jumlah minyak kariernya, lalu letakkan pada wadah

gelas atau keramik. Kemudian barulah teteskan ke

dalamnya minyak esensial yang akan digunakan.

Jangan menggunakan minyak mineral (Baby Oil) sebagai

minyak karier. Minyak mineral mempunyai molekul yang

besar sehingga kapasitas penetrasinya ke dalam pori-pori

kulit sangat rendah atau bahkan tidak bisa melakukan

penetrasi sama sekali.

Gunakan minyak secara bervariasi. penggunaan dengan satu jenis minyak melebihi dua minggu sangat tidak dianjurkan karena akan terjadi reaksi kimia yang menumpuk pada tubuh yang dapat mengganggu fungsi ginjal dan hati.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

209

K O S M E T I K A 2

Telapak kaki adalah bagian tubuh kedua tercepat dalam

hal penyerapan essential oil karena telapak kaki memiliki

pori-pori yang besar. Bagian tubuh lain yang memiliki

penyerapan baik adalah telinga dan pergelangan tangan.

10. Dosis Esensial Oil Berdasarkan Usia

Tabel 2 - Contoh Dosis Esensial Oil Berdasarkan Usia

Usia Penggunaan

Dewasa Gunakan larutan standar;

larutan dengan kadar 1-2% untuk

penggunaan pada wajah

larutan 3% untuk penggunaan pada

tubuh

(kecuali ada indikasi tertentu untuk

mengurangi atau meningkatkan

konsentrasi larutan)

Wanita Hamil Gunakan larutan standar dengan jenis

esensial yang sesuai.

Anak umur 7-14

tahun

Gunakan setengah larutan sampai kadar

larutan maksimal 2-3%.

Contoh: 15 tetes pada 30 ml pelarut,

25 tetes pada 50 ml pelarut.

Balita/anak umur 18

bulan- 7 tahun

Gunakan 1/3 -1/2 dosis orang dewasa.

Bayi 3-18 bulan Gunakan ¼ dosis orang dewasa.

Bayi ≤ satu minggu Hanya menggunakan Lavender dan

Roman Chamomile, masing-masing

maksimum 2 tetes yang dilarutkan dalam

100 ml carrier oil.

Sumber: Dr. Rachmi Primadiati (2002)

PE

MB

EL

AJA

RA

N

210 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

11. Pencampuran Essential Oil

Mencampur minyak untuk pemijatan Gunakan essential oil dengan Carrier Oil dengan (minyak dasar) dengan perbandingan 2:1, yaitu 2 tetes essential oil ditambah 1 ml minyak pijat. Tambahkan minyak sesuai pilihan ke dalam minyak dasar. Minyak biji anggur selain harganya pun murah.adalah jenis minyak pijat terbaik, minyak pijat lain yang dapat digunakan, yaitu minyak kedelai, almond manis, persik atau alpukat. Untuk mengawetkan campuran minyak, tambahkan beberapa tetes minyak biji gandum yang kaya antioksidan serta mengandung vitamin E.

Tabel 3 - Contoh Menghitung Konsentrasi Larutan

Larutan

1%

: 5 - 6 tetes minyak esensial dalam 1 oz (± 30

ml) minyak carrier

Larutan

2%

: 10 - 12 tetes minyak esensial dalam 1 oz (±

30 ml) minyak carrier

Larutan

3%

: 15 - 18 tetes minyak esensial dalam 1 oz (±

30 ml) minyak carrier

10 tetes = 1/10 sdt 1 sdm = 3 sdt

50 tetes = 1/2 sdt 1 ml = 20 tetes

25 tetes = 1/4 sdt 1 oz = 30 ml

100 tetes = 1 sdt

Sumber: Dr. Rachmi Primadiati (2002)

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

211

K O S M E T I K A 2

Gambar 25 - Contoh Pencampuran Essential Oil

Sumber: Dr. Rachmi Primadiati (2002)

PE

MB

EL

AJA

RA

N

212 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Sumber: Dr. Rachmi Primadiati (2002)

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

213

K O S M E T I K A 2

Contoh: Untuk pijat seluruh tubuh gunakan 15 tetes minyak

esesnsial ke dalam 30 ml minyak dasar.

Campuran minyak untuk menyejukkan dan menyenangkan: - 5 tetes minyak neroli - 3 tetes minyak camomile roma (sejenis bunga) - 6 tetes minyak lavender - 30 ml minyak pijat dasar

Campuran minyak untuk melakukan pijatan romantis. - 6 tetes minyak kayu cendana - 4 tetes minyak clary sage - 5 tetes minyak mawar, melati atau ylang-ylang - 30 ml minyak pijat dasar

Campuran minyak untuk nyeri otot, melemaskan dan menyegarkan otot - 6 tetes minyak lavender - 5 tetes minyak rosemary (sejenis bunga) - 4 tetes minyak lada hitam - 30 ml minyak pijat dasar

1. Pengertian Minyak Esensial (Essential Oil) Minyak atsiri, atau dikenal juga sebagai minyak eterik

(aetheric oil), minyak esensial (Essential Oil), minyak terbang (volatile oil), serta minyak aromatik (Aromatic Oil), adalah kelompok besar minyak nabati yang berwujud cairan kental pada suhu ruang namun mudah menguap sehingga memberikan aroma yang khas.

Minyak atsiri merupakan bahan dasar dari wangi-wangian atau minyak gosok (untuk pengobatan) alami.

C. RANGKUMAN

PE

MB

EL

AJA

RA

N

214 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

2. Minyak Esensial Utama Dan Sekunder a. Minyak esensial utama

Minyak esensial utama merupakan kelompok minyak esensial yang relatif lebih aman dan mempunyai khasiat yang beragam, merupakan jenis minyak yang banyak digunakan untuk kepentingan pengobatan, beberapa macam gangguan penyakit dan kecantikan. Terdapat sepuluh jenis minyak esensial yang termasuk kedalam kelompok minyak esensial utama, yaitu: 1) Kenanga (Cananga) 2) Juniper 3) Chamomile (german) 4) Lavender 5) Geranium 6) Cypress 7) Tea tree 8) Eucalyptus 9) Rosemary 10) Cendana (Sandalwood)

b. Minyak esensial sekunder

Minyak esensial sekunder merupakan kelompok minyak esensial yang dalam penggunaannya dapat dikombinasikan atau dicampur antara minyak esesnsial satu dengan minyak esensial lainnya. Jenis minyak esensial yang termasuk kedalam kelompok minyak esensial sekunder, antara lain:

1) Frankincense (Kemenyan) 2) Basil 3) Mawar (Rosa Centifolia) 4) Lemongrass 5) Petitgrain 6) Fennel 7) Peppermint (Mentha piperita) 8) Jasmine (Jasminum Grandiflorum) 9) Myrrh 10) Clary (Sage) 11) Rosewood 12) Neroli 13) Marjoram 14) Niaouli 15) Vetiver 16) Cajeput 17) Ginger 18) Grapefruit 19) Melissa

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

215

K O S M E T I K A 2

20) Green Tea (CamelliaSinensis) 21) Citronella 22) Mandarin 23) Palmarosa 24) Cendarwood (Atlas) 25) Patchouli (Pogostemon patchouli) 26) Bergamot 27) (Sweet) Orange 28) Neroli (Citrus aurantium) 29) Black Pepper (Piper Ningrum) 30) Benzoin 31) Lemon

3. Karakteristik Minyak esensial

a. Top Notes Top Notes merupakan minyak esensial yang memiliki aroma tajam, bisa langsung dibaui oleh hidung, cepat menguap dan mudah diserap kulit

b. Middle Notes Middle Notes merupakan minyak esensial yang memiliki aroma bunga-bungaan, tidak bisa langsung dibaui oleh hidung, tidak cepat menguap dan umumnya merupakan aroma penyeimbang.

c. Bottom Notes Bottom Notes merupakan minyak esensial yang memiliki aroma pedas, woody, atau bunga-bungaan.

4. Sifat Minyak Esensial

a. Dapat didestilasi b. Tersusun oleh bermacam-macam komponen senyawa. c. Bau khas d. Tidak meninggalkan noda. e. Rasa getir, tajam, menggigit, memberi kesan hangat

sampai panas atau justru dingin bila terasa di kulit f. Kelarutannya sangat kecil di dalam air tetapi mudah larut

dalam pelarut organik g. Tidak tersabunkan (unsaponifiable matter)

h. Tidak stabil terhadap pengaruh lingkungan, baik oleh oksigen, matahari atau panas.

i. Dalam keadaan murni mudah menguap pada suhu kamar j. Tidak mengandung asam.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

216 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

5. Kegunaan Minyak Esensial Minyak esensial digunakan untuk tiga kebutuhan utama kehidupan sehari-hari, yaitu: bahan pengolah makanan, bahan kosmetika, dan bahan obat-obatan.

a. Salah satu campuran kosmetik yang digunakan sebagai pengikat aroma (pewangi) pada produk kosmetik.

b. Digunakan sebagai komposisi utama pengobatan luart. c. Digunakan sebagai pemberi cita rasa dan aroma pada

produk makanan dan minuman. d. Minyak esensial digunakan pada parfum (minyak

mawar/rose). e. Digunakan untuk campuran sabun dan deterjen. f. Digunakan untuk menarik serangga (penyerbukan) maupun

penolak serangga. 6. Cara Menyimpan Minyak Esensial

a. Minyak esensial di simpan di dalam botol kaca yang berwarna gelap.

b. Botol penutup kemasan minyak esensial harus diperhatikan.

c. Minyak esensial di simpan di tempat yang sejuk. d. Masa penyimpanan minyak esensial yang terbaik : 6 bulan

sampai dengan 2 tahun. e. Pada waktu meneteskan minyak esensial, usahakan

jangan sampai terkena kulit atau wadah lain. 7. Carrier Oil/Base Oil (Minyak Pembawa /Pencampur)

Carrier oil atau base oil adalah minyak nabati yang digunakan dalam Aromaterapi untuk dicampur dengan pure Essential Oil

sebelum dioleskan ke wajah, tubuh, atau rambut. Minyak nabati yang digunakan sebagai Carrier Oil umumnya berasal dari kacang-kacangan atau bagian biji tumbuh-tumbuhan. Jenis-Jenis Carrier Oil: a. Apricot Kernel b. Vitamin E c. Kamanu d. Jagung e. Hazelnut f. Sesame (Wijen) g. Grapeseed h. Jojoba i. Macadamia j. Argan

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

217

K O S M E T I K A 2

k. Kukui l. Evening Primrose m. Bunga Matahari n. Advocad (Avocado) o. Olive (Zaitun) p. Passion fruit (Passionflower/Maracuja) q. Peach Kernel r. Rosehip Seed s. Tamanu (Calophyllum inophyllum) t. Canola u. Safflower v. Sweet Almond w. Camelia x. Peanut (Kacang tanah) y. Soya Bean z. Coconut Oil aa. Borage bb. Shea Butter cc. Rice bran

8. Minyak Esensial Untuk Kecantikan Kulit Dan Rambut:

a. Jojoba b. Biji Anggur c. Kelapa d. Akar Wortel e. Argan f. Zaitun g. Almond h. Babassu i. Neem j. Castor Bean

9. Cara Menggunakan Minyak Esensial

Beberapa cara aplikasi atau penggunaan Essential Oil. a. Penggunaan pada kulit (Topical Application)

1) Penggunaan langsung pada lokasi 2) Vita flex Therapy 3) Raindrop Technique 4) Auricular Therapy 5) Perfume (wewangian)

b. Ditelan (diminum langsung) Cara penyerapan Essential Oil yang paling baik adalah: 1) Teteskan1-3 tetes Essential Oil di bawah lidah. 2) Tempelkan Essential Oil di langit-langit mulut

PE

MB

EL

AJA

RA

N

218 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

3) Masukan 5-6 tetes Essential Oil dalam kapsul dan campur dengan minyak nabati untuk dikonsumsi langsung

4) Campur dalam air hangat/dingin atau minuman seperti juice

5) Gunakan untuk berkumur lalu telan c. Kompres

1) dengan baskom 2) pijat

d. Inhalasi 1) Diffuser 2) Tissue atau kain 3) Air panas 4) Humidifier atau filter udara 5) Fan atau AC

e. Air Mandi 1) Air rendaman mandi 2) Sabun mandi 3) Busa mandi 4) Body Spray

Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam menggunakan minyak esensial agar lebih aman dan efektif: Minyak esensial umumnya tidak digunakan langsung pada

kulit, karena hal itu dapat menimbulkan rasa terbakar. Setiap jenis essential oil diserap dalam kurun waktu yang

berbeda-beda, dari 20 menit hingga 2 jam. Essential oil tidak hanya untuk dihirup namun dapat

digunakan dengan berbagai macam cara sesuai dengan kebutuhannya.

Essential oil bukan untuk menyermbuhkan suatu penyakit,

tetapi sifatnya adalah sehingga meningkatkan daya tahan tubuh, keseimbangan jiwa dan fisik.

Gunakan hanya minyak esensial alami yang berasal dari tumbuhan.

Sebelum menggunakan minyak esensial, lakukan uji kepekaan kulit terlebih dulu.

Penggunaan essential oil yang terlalu banyak dapat memicu proses detoksifikasi pada jaringan dan darah disekitarnya.

Bila akan mengencerkan minyak esensial, takarlah terlebih dahulu jumlah minyak kariernya.

Letakkan minyak esensial pada wadah gelas atau keramik. Kemudian barulah teteskan ke dalamnya minyak esensial yang akan digunakan.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

219

K O S M E T I K A 2

Jangan menggunakan minyak mineral (Baby Oil) sebagai minyak karier.

Gunakan minyak secara bervariasi. Telapak kaki adalah bagian tubuh kedua tercepat dalam

hal penyerapan essential oil. Bagian tubuh lain yang memiliki penyerapan baik adalah

telinga dan pergelangan tangan.

1. Tugas Kelompok

2. Tugas Mandiri

Perhatikan gambar minyak esensial berikut ini, carilah informasi dari berbagai sumber mengenai bahan dasar dan manfaatnya

D. TUGAS

a. Buatlah kelompok yang terdiri dari tiga sampai lima orang!

b. Lakukan studi pustaka /Eksplorasi tentang essential oil.

c. Diskusikanlah dengan teman mengenai bahan dasar, manfaat , ciri-ciri essential oil.

d. Buatlah laporan hasil studi pustaka /Eksplorasi

e. Presentasikanlah hasil simulasi cara penggunaan essential oil.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

220 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

No Minyak Esensial Bahan Dasar Manfaat

1. Minyak Akar Lawang

Sumber: http://nurskylight.com

2. Minyak Daun Cengkeh (Leaf Clove Oil)

Sumber:http://imageshotfrogid.blob.core.windows.net

3. Minyak Angin

Sumber: http://4.bp.blogspot.com

http://www.oocities.org

4. Minyak Serai

Sumber: http://1.bp.blogspot.com

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

221

K O S M E T I K A 2

5. Minyak Telon

Sumber:https://lh6.googleusercontent.com

6. Minyak Bunga Lawang (Anise Oil)

Sumber:http://thumbs1.ebaystatic.com

7. Minyak Bunga Cengkeh (Eugenol Oil)

Sumber:http://nilamangraini.files.wordpress.com

8. Minyak Tawon

Sumber: http://mymalsa.com

PE

MB

EL

AJA

RA

N

222 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

9. Minyak Nilam

Sumber: http://mymalsa.com

10. Minyak Adas (Fennel/Foeniculi Oil)

Sumber: http://202.67.224.137

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

223

K O S M E T I K A 2

Mata Pelajaran : Kosmetika Kegiatan Belajar 3 : Minyak esensial Waktu : 30 menit

Kerjakan tes essay berikut ini, jawablah dengan uraian sesuai informasi yang anda peroleh dari bahan ajar ini dan referensi lainnya yang sesuai dengan pemahaman anda.

1. Minyak atsiri, atau minyak esensial (essential oil), dikenal juga minyak terbang (volatile oil), yang bertujuan untuk memengaruhi suasana hati atau membantu memperbaiki atau menjaga kesehatan. Uraikan dengan bahasamu pengertian essential oil..

2. Dikenal essential oil utama dan essential oil sekunder. Jelaskan perbedaan dari essential oil tersebut.

3. Essensial Oil adalah minyak inti dari bagian tumbuhan yang diekstraksi. yang memiliki karakteristik masing-masing. Jelaskan yang dimaksud Top Middle, Base Notes

4. Dalam penyimpanannya Essensial Oil harus sesuai dengan

persyaratannya, hal ini dimungkinkan agar tidak terjadi kerusakan pada essential oil itu sendiri sendiri. Jelaskan tiga syarat untuk menyimpan essential oil.

5. Minyak esensial memiliki sifat yang tidak dimiliki minyak pada umumnya. Jelaskan tiga sifat minyak esensial

6. Minyak esensial digunakan untuk tiga kebutuhan utama kehidupan sehari-hari. Jelaskan tiga kegunaan minyak esensial. a. salah satu campuran kosmetik yang digunakan sebagai

pengikat aroma (pewangi) pada produk kosmetik. b. digunakan sebagai komposisi utama pengobatan luart. c. digunakan sebagai pemberi cita rasa dan aroma pada

produk makanan dan minuman. d. Minyak esensial digunakan pada parfum (minyak

mawar/rose). e. Digunakan untuk campuran sabun dan deterjen. f. Digunakan untuk menarik serangga (penyerbukan)

maupun penolak serangga.

E. TES FORMATIF

PE

MB

EL

AJA

RA

N

224 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

7. Sesuai dengan bahan dasarnya, minyak esensial memiliki manfaat yang berbeda. Sebutkan lima minyak esensial yang baikuntuk [perawtan kulit maupun rambut.

8. Carrier Oil adalah minyak netral yang bisa melarutkan Essensial Oil, Uraikan komposisi Essensial oil yang diperlukan dari total minyak yang digunakan.

9. Ada banyak Jenis carrier oil dalam aromaterapi yang dapat digunakan untuk perawatan kulit. Uraikan tiga carrier oil yang bermanfaat untuk kulit.

10. Agar lebih aman dan efektif dalam menggunakan minyak esensial, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Jelaskan tiga hal yang harus diperhatikan sebelum menggunakan minyak esensial.

1. Pengertian minyak esensial (Essential Oil) Minyak atsiri, atau dikenal juga sebagai minyak eterik

(aetheric oil), minyak esensial (Essential Oil), minyak terbang (volatile oil), serta minyak aromatik (Aromatic Oil), adalah kelompok besar minyak nabati yang berwujud cairan kental pada suhu ruang namun mudah menguap sehingga memberikan aroma yang khas.

Minyak atsiri merupakan bahan dasar dari wangi-wangian atau minyak gosok (untuk pengobatan) alami.

2. Perbedaan minyak esensial utama dan sekunder

a. Minyak esensial utama Minyak esensial utama merupakan kelompok minyak esensial yang relatif lebih aman dan mempunyai khasiat yang beragam, merupakan jenis minyak yang banyak digunakan untuk kepentingan pengobatan, beberapa macam gangguan penyakit dan kecantikan.

b. Minyak esensial sekunder Minyak esensial sekunder merupakan kelompok minyak esensial yang dalam penggunaannya dapat dikombinasikan atau dicampur antara minyak esesnsial satu dengan minyak esensial lainnya.

F. KUNCI JAWABAN TES FORMATIF G.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

225

K O S M E T I K A 2

3. Essensial Oil adalah minyak inti dari bagian tumbuhan yang diekstraksi. Essential Oil untuk aromaterapi, memiliki karakteristik masing-masing, yang umumnya dibagi dalam 3 jenis: a) Top Notes

memiliki aroma yang tajam, bisa langsung dibaui oleh hidung, cepat menguap dan mudah diserap kulit, dan bertahan ± 10 jam di kulit/tubuh.

b) Middle Notes memiliki aroma bunga-bungaan, tidak bisa angsung dibaui oleh hidung, tidak cepat menguap, umumnya merupakan aroma penyeimbang. Bertahan ± 24 jam di kulit/tubuh.

c) Bottom Notes Memiliki aroma yang pedas, woody, atau bunga-bungaan.

Sifatnya menguap secara perlahan, dan diserap sangat lambat oleh kulit, bersifat menenangkan dan menstimulasi gairah. Bottom Notes ertahan ±1-5 hari di kulit/tubuh.

4. Cara Menyimpan Essensial Oil :

a. Simpan di dalam botol kaca yang berwarna gelap, karena botol plastik bisa bereaksi terhadap Essensial Oil .

b. Simpan di tempat yang sejuk, jauhkan dari sinar matahari. c. Suhu tinggi, paparan sinar matahari, dan oksigen adalah

tiga musuh utama yang bisa mengalterasi fungsi Essensial Oil .

d. Masa penyimpanan Essensial Oil yang terbaik : 6 bulan – 2 tahun.

5. Sifat Minyak Esensial

a. dapat didestilasi b. tersusun oleh bermacam-macam komponen senyawa. c. bau khas d. tidak meninggalkan noda. e. rasa getir, tajam, menggigit, memberi kesan hangat sampai

panas atau justru dingin bila terasa di kulit f. kelarutannya sangat kecil di dalam air tetapi mudah larut

dalam pelarut organik g. tidak tersabunkan (unsaponifiable matter) h. tidak stabil terhadap pengaruh lingkungan, baik oleh

oksigen, matahari atau panas. i. dalam keadaan murni mudah menguap pada suhu kamar j. tidak mengandung asam.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

226 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

6. Kegunaan minyak esensial:

a. salah satu campuran kosmetik yang digunakan sebagai pengikat aroma (pewangi) pada produk kosmetik.

b. digunakan sebagai komposisi utama pengobatan luart. c. digunakan sebagai pemberi cita rasa dan aroma pada

produk makanan dan minuman. d. Minyak esensial digunakan pada parfum (minyak

mawar/rose). e. Digunakan untuk campuran sabun dan deterjen. f. Digunakan untuk menarik serangga (penyerbukan)

maupun penolak serangga.

7. Essestial Oil yang yang memiliki manfaat untuk kecantikan

kulit maupun rambut, antara lain: a. Jojoba b. Biji Anggur c. Kelapa d. Akar Wortel e. Argan f. Zaitun g. Almond h. Babassu i. Neem j. Castor Bean

8. Carrier Oil merupakan minyak netral yang bisa melarutkan Essensial Oil, dengan komposisi EO 0,3-5% dari total minyak yang digunakan. Carrier oil yang baik adalah yang masih murni, dihasilkan dari sistem pertanian organik dan diolah secara organik agar kualitasnya terjaga.

9. Carrier Oil yang dapat digunakan untuk perawatan kulit

a. Hazelnut b. Jojoba c. Macadamia d. Olive (zaitun) e. Passion fruit (Passion flower/Maracuja) f. Peach Kernel g. Rosehip Seed h. Safflower i. Shea Butter j. Soya Bean

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

227

K O S M E T I K A 2

10. Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam menggunakan minyak esensial agar lebih aman dan efektif, antara lain:

a. Minyak esensial umumnya tidak digunakan langsung pada

kulit, karena hal itu dapat menimbulkan rasa terbakar. b. Setiap jenis essential oil diserap dalam kurun waktu yang

berbeda-beda, dari 20 menit hingga 2 jam. c. Essential oil tidak hanya untuk dihirup namun dapat

digunakan dengan berbagai macam cara sesuai dengan kebutuhannya.

d. Essential oil bukan untuk menyermbuhkan suatu penyakit,

tetapi sifatnya adalah sehingga meningkatkan daya tahan tubuh, keseimbangan jiwa dan fisik.

e. Gunakan hanya minyak esensial alami yang berasal dari

tumbuhan.

f. Sebelum menggunakan minyak esensial, lakukan uji

kepekaan kulit terlebih dulu.

g. Penggunaan essential oil yang terlalu banyak dapat

memicu proses detoksifikasi pada jaringan dan darah

disekitarnya.

h. Bila akan mengencerkan minyak esensial, takarlah

terlebih dahulu jumlah minyak kariernya.

i. Letakkan minyak esensial pada wadah gelas atau

keramik. Kemudian barulah teteskan ke dalamnya minyak

esensial yang akan digunakan.

j. Jangan menggunakan minyak mineral (Baby Oil) sebagai

minyak karier.

k. Gunakan minyak secara bervariasi. l. Telapak kaki adalah bagian tubuh kedua tercepat dalam

hal penyerapan essential oil.

m. Bagian tubuh lain yang memiliki penyerapan baik adalah

telinga dan pergelangan tangan

PE

MB

EL

AJA

RA

N

228 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

1. Lembar Kerja Satu

Mari kita lihat hasil belajarmu! Carilah teman sebagai pasanganmu untuk bertanya jawab guna mengetahui pemahamanmu tentang kegiatan belajar 3.

Berilah tanda check list () sesuai dengan pendapatmu!

No. Tujuan

Pembelajaran

Ya, Saya dapat

menjawab dengan baik

Tidak, Saya masih harus belajar lagi

1. Saya dapatmenjelaskan pengertian minyak esensial.

2. Saya dapat menjelaskan minyak esensial utama dan sekunder.

3. Saya dapat menjelaskan karakteristik minyak esensial.

4. Saya dapat. menjelaskan sifat minyak esensial.

5. Saya dapat menjelaskan kegunaan minyak esensial.

G. LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

PE

MB

EL

AJA

RA

N

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

229

K O S M E T I K A 2

6. Saya dapat menjelaskan cara menyimpan minyak esensial

7. Saya dapat menjelaskan carrier oil.

8. Saya dapat menjelaskan cara menggunakan minyak esensial.

9. Saya dapat menjelaskan dosis esensial oil berdasarkan usia.

10. Saya dapat menjelaskan pencampuran esensial oil.

2. Lembar Kerja Dua

Anda sudah sudah mempelajari, tentang essensial oil.

Untuk mengukur pemahaman tentang materi pada pembelajaran 3 ini, anda diminta untuk mencari dari berbagai sumber tentang essensial oil utama dan essential oil sekunder

Untuk mengukur pemahaman anda tentang materi pada kegiatan belajar tiga ini, anda diminta untuk melakukan studi pustaka /Eksplorasi tentang essensial oil.

Sebelum melakukan kegiatan kelompok, perhatikan petunjuk berikut ini: a. Bentuklah kelompok yang terdiri dari tiga sampai lima

orang. b. Masing-masing kelompok melakukan studi pustaka

/Eksplorasi tentang essensial oil utama dan essential oil sekunder.

PE

MB

EL

AJA

RA

N

230 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

c. Mendiskusikan dengan teman mengenai perbedaan, manfaat dan cara pemakaiannya dalam bidang kecantikan.

d. Melakukan simulasi cara mencampur minyak esensial. e. Membuat laporan hasil simulasi cara penggunaan

minyak esensial . f. Menyimak/mempresentasikan laporan dalam bentuk

tulisan mengenai hasil simulasi cara mencampur minyak esensial.

Format laporan pengamatan : …………………………………………… Nama Siswa :……………………………………………. Kelas :…………………………………………….

No Essensial Oil

(Bukan Merk Dagang) Hasil Pengamatan Essensial Oil

Manfaat Cara Pemakaian

1. ……………………. ……………… …………..

2.

3.

4.

5.

6.

7.

8.

9.

10.

dst.

EV

ALU

AS

I

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

231

K O S M E T I K A 2

valuasi belajar dilakukan untuk memperoleh ilustrasi ketercapaian kompetensi yang telah anda kuasai.

Evaluasi dilakukan pada aspek kognitif, psikomotorik dan attitude. Setelah selesai mempelajari kegiatan belajar, siswa dapat menunjukkan perubahan sikap, pengetahuan dan keterampilan terkait kompetensi Kosmetika.

Petunjuk: Siswa diminta untuk mengikuti pembelajaran dengan tanggung jawab, etika, kerjasama dan penguasaan yang baik, guna melengkapi tugas diskusi, presentasi, evaluasi dan penulisan laporan,.

E

A. ATTITUDE SKILLS

BAB III

EVALUASI

EV

ALU

AS

I

232 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Nama Siswa : ………………………………… Kelas : ………………………………… Tanggal : …………………………………

FORMAT PENILAIAN SIKAP

Kriteria Baik Cukup Kurang Skor

3 2 1 Diskusi Kelompok

Siswa Menunjukkan keaktifan, ide secara kreatif dan berkontribusi secara aktif dalam kelompok dan berani mengemukakan pendapat

Siswa mengikuti diskusi dan berkontribusi aktif didalam kelompok namun kurang berani mengemukakan pendapat

Siswa tidak dapat berkontribusi aktif dalam kelompok

Presentasi Siswa menunjukkan kemampuan berkomunikasi secara efektif dalam menjelaskan ide dan materi yang dipaparkan

Siswa dapat berkomunikasi dan menjelaskan materi

Siswa tidak menunjukkan kemampuan dalam menyampaikan idenya melalui presentasi

Laporan Siswa menyelesaikan laporan tepat waktu dan menunjukkan hasil portofolionya dengan rapi tersusun dan kreatif

Siswa mengumpulkan laporan tepat waktu dan hasil portofolionya tepat waktu secara rapi tersusun

Siswa mengumpulkan hasil laporan dengan tidak tepat waktu dan tidak menunjukkan hasil portofolionya secara rapi tersusun

Praktik Siswa menunjukan keterampilan unjuk kerja sesuai standar operasional prosedur, taat azas, memperhatikan hygiene sanitasi dalam persiapan kerja

Siswa menunjukkan keterampilan unjuk kerja sesuai standar namun kurang dalam hygiene dan sanitas dalam persiapan kerjai

Siswa tidak menunjukkan keterampilan unjuk kerja sesuai standar operasional prosedur

EV

ALU

AS

I

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

233

K O S M E T I K A 2

Tugas Siswa menuntaskan tugas dengan menunjukan ide kreatif melalui hasil porto folio yang tersusun rapi dan tepat waktu

Siswa menuntaskan tugas melalui hasil porto folio yang rapi dan tepat waktu

Siswa tidak dapat menuntaskan tugas tepat waktu dan tidak menunjukkan porto folio yang rapi

Tes Formatif

Siswa dapat menyelesaikan tes formatif ≥ 85 %

Siswa dapat menyelesaikan tugas dibawah 85 % dan di atas 75 %

Siswa hanya dapat menyelesaikan tugas di bawah 75 %

Mata Pelajaran : Kosmetika 2 Kegiatan Belajar : 1-3 Waktu : 45 menit a. Soal terdiri dari materi kosmetika tradisional, aromaterapi

dan minyak esensial. b. Bentuk soal essay dan berjumlah 15 soal SOAL:

1. Kosmetika Tradisional dan kosmetika semi tradisional memiliki persamaan dan perbedaan. Uraikan dengan kalimatmu perbedaan kedua kosmetika tersebut.

2. Pemakaian kosmetika tradisional dianggap kurang praktis. Jelaskan menurut pendapatmu tentang pernyataan tersebut.

3. Pemanfaatan daun sirih dapat digunakan untuk penyakit, baik dari dalam maupun pemakaian dari luar. Uraikan manfaat sirih untuk penggunaan dari luar.

B. KOGNITIF SKILLS

Setelah selesai mempelajari kegiatan belajar satu sampai dengan tujuh, anda diharapkan dapat menjawab pertanyaan berikut dengan

pemahaman masing-masing untuk menjelaskan jawabannya.

EV

ALU

AS

I

234 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

4. Selain dapat menghilangkan jerawat, menghaluskan kulit, dan sebagai campuran masker wajah daun lidah buaya dapat dimanfaatkan untuk keperluan lain. Uraikan secara singkat apa yang anda ketahui tentang manfaat daun lidah buaya

5. Kosmetika tradisional dapat dibuat dari buah-buahan segar yang ada disekitar anda. Berilah contoh lima buah yang dapat digunakan untuk pembuatan masker wajah. Uraikan cara membuat dan mengaplikasikannya.

6. Dupa Aromaterapi berbentuk padat dan jenis aromaterapi tersebut berasap. Sedangkan lilin aroma terapi dalam penggunaannya ada dua jenis yang biasa digunakan. Apa yang kamu ketahui tentang lilin aromaterapi?

7. Salah satu manfaat aromaterapi adalah dapat memberikan ketenangan. Tuliskan tiga wangi aromaterapi yang dapat menenangkan.

8. Berbagai bentuk aromaterapi yang dapat dijumpai dipasaran. Tuliskan lima aromaterapi yang ada dipasaran.

9. Aromaterapi memiliki banyak manfaat. Jelaskan tiga manfaat aromaterapi yang anda ketahui

10. Penggunaan minyak esensial konsentrasi tinggi yang diekstraksi dari tumbuh-tumbuhan dapat digunakan dengan berbagai cara. Jelaskan tiga cara dalam menggunakan aromaterapi

11. Minyak atsiri, atau minyak esensial (essential oil), dikenal

juga minyak terbang (volatile oil), yang bertujuan untuk memengaruhi suasana hati atau membantu memperbaiki atau menjaga kesehatan. Uraikan dengan bahasamu pengertian essential oil..

12. Dikenal essential oil utama dan essential oil sekunder. Jelaskan perbedaan dari essential oil tersebut.

13. Essensial Oil adalah minyak inti dari bagian tumbuhan yang diekstraksi. yang memiliki karakteristik masing-masing. Jelaskan yang dimaksud Top Middle, Base Notes

14. Dalam penyimpanannya Essensial Oil harus sesuai dengan persyaratannya, hal ini dimungkinkan agar tidak terjadi kerusakan pada essential oil itu sendiri sendiri. Jelaskan tiga syarat untuk menyimpan essential oil.

15. Minyak esensial memiliki sifat yang tidak dimiliki minyak pada umumnya. Jelaskan tiga sifat minyak esensial

EV

ALU

AS

I

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

235

K O S M E T I K A 2

Setelah anda mempelajari kegiatan belajar satu sampai dengan kegiatan belajar tujuh selain mengerjakan evaluasi pada kognitif skill, anda diharapkan dapat menunjukkan penguasaan kompetensi Kosmetika melalui soal-soal Psikomotorik Skills. Psikomotorik Skills merupakan tes kemampuan keterampilan terhadap siswa dari setiap kompetensi mata pelajaran.

Tes kemampuan keterampilan kompetensi kosmetika jilid 2 adalah sebagai berikut:

1. Diperlihatkan beberapa jenis tanaman, siswa dapat menentukan bagian-bagian tanaman tersebut yang bermanfaat untuk obat dan kosmetika tradisional.

2. Diperlihatkan beberapa jenis batang dan akar tanaman (bahan obat/kosmetika tradisional), siswa dapat menjelaskan nama dan kegunaannya bagi kesehatan tubuh dan kecantikan kulit maupun rambut.

3. Diperlihatkan beberapa jenis daun (bahan obat/kosmetika tradisional), siswa dapat menjelaskan nama dan kegunaannya bagi kesehatan tubuh dan kecantikan kulit maupun rambut.

4. Diperlihatkan beberapa jenis bunga (bahan obat/kosmetika tradisional), siswa dapat menjelaskan nama dan kegunaannya bagi kesehatan tubuh dan kecantikan kulit maupun rambut.

5. Diperlihatkan beberapa jenis buah (bahan obat/kosmetika tradisional), siswa dapat menjelaskan nama dan kegunaannya bagi kesehatan tubuh dan kecantikan kulit maupun rambut.

6. Diperlihankan minyak aromaterapi Lavender, siswa dapat

menjelaskan manfaat wangi aromaterapi Lavender.

7. Diperlihankan minyak aromaterapi Ginger (jahe), siswa dapat menjelaskan manfaat wangi aromaterapi Ginger.

8. Diperlihankan minyak aromaterapi Clove (Cengkih), siswa

dapat menjelaskan manfaat wangi aromaterapi Clove.

9. Diperlihankan minyak aromaterapi Ylang-Ylang (kenanga), siswa dapat menjelaskan manfaat wangi aromaterapi Ylang-Ylang.

C. PSIKOMOTORIK SKILLS

EV

ALU

AS

I

236 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

10. Diperlihankan minyak aromaterapi Jasmine (melati), siswa dapat menjelaskan manfaat wangi aromaterapi Jasmine.

11. Diperlihatkan beberapa jenis tanaman, siswa dapat menentukan bagian-bagian tanaman tersebut yang dapat digunakan sebagai bahan minyak esensial.

12. Diperlihatkan beberapa jenis esensial oil berbahan dasar batang/akar tanaman, siswa dapat menjelaskan manfaatnya bagi kesehatan dan perawatan kulit maupun rambut.

13. Diperlihatkan beberapa jenis esensial oil berbahan dasar daun (bahan dasar minyak esensial), siswa dapat menjelaskan manfaatnya bagi kesehatan dan perawatan kulit maupun rambut.

14. Diperlihatkan beberapa jenis esensial oil berbahan dasar bunga (bahan dasar minyak esensial) (bahan obat/kosmetika tradisional), siswa dapat menjelaskan manfaatnya bagi kesehatan dan perawatan kulit maupun rambut.

15. Diperlihatkan beberapa jenis esensial oil berbahan dasar buah (bahan dasar minyak esensial), siswa dapat menjelaskan manfaatnya bagi kesehatan dan perawatan kulit maupun rambut.

Pada Kompetensi Kosmetika Semester 2 (Dua) ini menghasilkan produk dalam bentuk kosmetika tradisional, pengaplikasian wangi aromaterapi serta minyak esensial.

D. PRODUK/BENDA KERJA SESUAI KRITERIA STANDAR D.

EV

ALU

AS

I

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

237

K O S M E T I K A 2

1. Perbedaan kosmetika tradisional dan semi tradisional: Kosmetika tradisional adalah kosmetika alamiah yang dapat dibuat sendiri langsung dari bahan-bahan yang berasal dari alam (segar maupun yang sudah dikeringkan) dan diolah secara tradisional. Kosmetika semi tradisional yaitu kosmetika tradisional yang cara pengolahannya dilakukan secara modern dengan mencampurkan zat-zat kimia sintetik kedalamnya, seperti bahan pengawet, pengemulsi, parfum, dll.

2. Pemakaian kosmetika tradisional dianggap kurang praktis, karena membutuhkan waktu khusus untuk membuatnya dan tidak tahan lama, oleh karena itu langsung digunakan setelah dibuat.

3. Manfaat sirih Pemakaian dari luar, diantaranya untuk: eksim, luka bakar, koreng (pyodermi), kurap kaki, bisul, mimisan, sakit mata, perdarahan gusi, mengurangi produksi asi yang berlebihan, menghilangkan gatal Beberapa ramuan yang dapat dibuat dari daun sirih untuk pemakaian luar:

E. BATASAN WAKTU YANG TELAH DITETAPKAN E.

1. Attitude Skills dilakukan untuk menilai seluruh proses pembelajaran, dari kegiatan belajar satu sampai dengan kegiatan belajar tiga.

2. Kognitif Skill dikerjakan apabila semua kegiatan belajar telah dipelajari secara tuntas dan sudah mengerjakan setiap tugas, tes formatif dan lembar kerja siswa. Batas waktu mengerjakannya 45 menit.

3. Psikomotorik skill dilakukan setelah mempelajari secara tuntas setiap selesai kegiatan belajar.

4. Waktu pelaksanaan praktek dilakukan setelah selesai kegiatan belajar tujuh atau pada akhir kegiatan pembelajaran kosmetika pada semester dua.

F. KUNCI JAWABAN F.

EV

ALU

AS

I

238 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

a. Menguatkan gigi Cuci bersih daun sirih, kemudian dikunyah-kunyah, diamkan beberapa menit dalam mulut, ludahkan/buang, atau gumakan rebusan air daun sirih untuk gunakan untuk kumur-kumur, lakukan setiap pagi dan sore.

b. Mengurangi pembengkakan gusi/mulut Cuci bersih 5 - 6 daun sirih, rebus dengan 3 gelas air sampai mendidih, kemudian saring dan tambahkan garam. Gunakan untuk kumur-kumur 3 kali sehari.

c. Menghilangkan bau badan/mengurangi keringat berlebih Cuci bersih 2 – 3 lembar daun sirih, rendam dalam air panas ± ½ gelas, tambahkan satu sendok teh gula putih, tunggu airnya menjadi dingin atau suam-suam kuku, kemudian disaring dan diminum. Rebus daun sirih sebanyak ± ½ kg dengan 1 liter air hingga mendidih. Campurkan air rebusan sirih tersebut dengan air dingin hingga terasa hangat-hangat kuku dan pergunakan untuk mandi. Selembar daun sirih dengan sedikit kapur sirih diremas-remas, kemudian hasil lumatannya dioleskan pada ketiak.

d. Menghilangkan bau mulut tak sedap/menghentikan pendarahan geraham: Rebus beberapa helai daun sirih dengan 1 liter air hingga mendidih, gunakan untuk berkumur tiap pagi dan malam hari.

e. Mengobati mimisan Daun sirih digulung sebesar libang telinga, kemudian dimasukkan ke dalam hidung. Minyak yang keluar dari daun sirih mampu mengurangi pendarahan dan mencegah timbulnya infeksi karena luka.

4. Lidah buaya mengandung sekitar 72 zat yang dibutuhkan tubuh, diantaranya asam amino, karbohidrat, lemak, air, vitamin, mineral, enzim, hormon, dan zat golongan obat seperti lignin, sapoin, senyawa antrakuinon, senyawa kuinon, dan senyawa gula. Lidah buaya mampu menghilangkan bekas luka bakar pada kulit, ini karena kandungan saponin yang berfungsi sebagai pembersih dan antiseptik. Lidah buaya dapat menghilangkan jerawat, menghaluskan kulit, dan sebagai campuran masker wajah.

5. Buah yang dapat digunakan untuk pembuatan masker wajah: a. Alpukat (Persea americana M)

Bagian dalam kulit alpukat, mengandung humektan yang mampu menahan kelembaban kulit maupun rambut.

EV

ALU

AS

I

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

239

K O S M E T I K A 2

Daging buah alpukatpun, dapat dijadikan sebagai masker kulit wajah.

b. Jeruk Nipis (Citrus Aurantifolia)

Irisan buah jeruk nipis bisa dijadikan masker untuk kulit berminyak. begitu banyak manfaat jeruk nipis, sampai sampai banyak pakar kesehatan dan pakar pengobatan menjulukinya Buah Seribu Manfaat•.

c. Wortel Parutan wortal dapat digunakan untuk campuran bahan masker.

d. Tomat Tomat mengandung lycopene yang merupakan antioksidan yang bisa berkerja sebagai tabir surya dari dalam. Antioksidan dalam buah tomat bisa juga bermanfaat sebagai anti-penuaan yang bertugas membantu memerangi kerusakan sel dan membuat warna kulit lebih merona. Buah Tomat mengandung betha carotene dan likopen yang merupakan anti oksidan dan pre-vitamin A, yang memiliki khasiat untuk menghaluskan kulit wajah dan mengobati jerawat.

e. Bengkuang Bengkuang dikenal mampu mengatasi flek hitam di wajah. Masker bengkuang dapat memutihkan dan menghilangkan tanda hitam dan pigmentasi dikulit.

6. Lilin Aromaterapi / Candle Aroma Therapy

Ada 2 jenis lilin yang digunakan: lilin untuk pemanas tungku: digunakan untuk memanaskan tungku aromaterapi tidak wangi dan hanya memanaskan tungku yang berisi aromaterapi Essential Oil saja. Lilin aromaterapi: lilin yang jika dibakar akan mengeluarkan wangi aromaterapi.

7. Beberapa aroma terapi yang bersifat menenangkan, antara

lain: a. Jasmine b. Kenanga /Ylang-ylang c. Lavender (Lavendula Augustfolia) d. Lemon (Citrus Lemon) e. Mandarin f. Patchouli

8. Bentuk Aromaterapi a. Minyak Essensial Aromaterapi (Essential Oil Aroma

Therapy)

EV

ALU

AS

I

240 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

b. Minyak Pijat Aromaterapi (Massage Oil Aroma Therapy) c. Dupa Aromaterapi (Stick Incense Aroma Therapy) d. Lilin Aromaterapi (Candle Aroma Therapy)

1) Lilin untuk memanaskan tungku 2) Lilin Aromaterapi

e. Garam Aromaterapi (Bath Salt Aroma Therapy) f. Sabun Aromaterapi (Soap Aroma Therapy)

9. Manfaat Aromaterapi

a. Mengurangi stres, menghilangkan depresi, mempercepat tidur malam, menenangkan jiwa atau memberikan lebih banyak energi.

b. Aromaterapi dapat membantu membantu pasien lebih rileks.

c. Aromaterapi sangat fleksibel dan dapat digunakan dengan berbagai cara untuk kesehatan dan kecantikan.

d. Aromaterapi sangat baik digunakan pada masa bayi dan kehamilan.

e. Perawatan aromaterapi dapat berperan memulihkan ketidakseimbangan.

f. Membuat jiwa, tubuh dan pikiran merasa relaks dan bebas.

g. Salah satu alternatif terapi bagi mereka yang sedang mengalami tekanan batin atau stres.

h. Ketika digunakan secara bersamaan melalui pikiran dan tubuh untuk merasakan ketenangan serta keseimbangan jiwa dan fisik.

i. Tidak hanya berguna bagi kesehatan namun juga berguna untuk mengharumkan ruangan atau wewangian.

10. Cara dalam menggunakan aromaterapi.

a. Penggunaan minyak esensial melalui Inhalasi/ penghirupan 1) Inhalasi langsung 2) Inhalasi tidak langsung

b. Penggunaan minyak esensial melalui Pijat c.Penggunaan minyak esensial melalui Kompres

(Compress) 1) Kompres air hangat. 2) Kompres air dingin.

d. Penggunaan minyak esensial melalui Berendam e. Pelapis Tubuh (Body Coating / Body Refreshing)

EV

ALU

AS

I

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

241

K O S M E T I K A 2

11. Pengertian minyak esensial (Essential Oil) Minyak atsiri, atau dikenal juga sebagai minyak eterik (aetheric oil), minyak esensial (Essential Oil), minyak terbang (volatile oil), serta minyak aromatik (Aromatic Oil), adalah kelompok besar minyak nabati yang berwujud cairan kental pada suhu ruang namun mudah menguap sehingga memberikan aroma yang khas. Minyak atsiri merupakan bahan dasar dari wangi-wangian atau minyak gosok (untuk pengobatan) alami.

12. Perbedaan minyak esensial utama dan sekunder

a. Minyak esensial utama Minyak esensial utama merupakan kelompok minyak esensial yang relatif lebih aman dan mempunyai khasiat yang beragam, merupakan jenis minyak yang banyak digunakan untuk kepentingan pengobatan, beberapa macam gangguan penyakit dan kecantikan.

b. Minyak esensial sekunder Minyak esensial sekunder merupakan kelompok minyak esensial yang dalam penggunaannya dapat dikombinasikan atau dicampur antara minyak esesnsial satu dengan minyak esensial lainnya.

13. Essensial Oil adalah minyak inti dari bagian tumbuhan yang diekstraksi. Essential Oil untuk aromaterapi, memiliki karakteristik masing-masing, yang umumnya dibagi dalam 3 jenis: a) Top Notes

memiliki aroma yang tajam, bisa langsung dibaui oleh hidung, cepat menguap dan mudah diserap kulit, dan bertahan ± 10 jam di kulit/tubuh.

b) Middle Notes memiliki aroma bunga-bungaan, tidak bisa angsung dibaui oleh hidung, tidak cepat menguap, umumnya merupakan aroma penyeimbang. Bertahan ± 24 jam di kulit/tubuh.

c) Bottom Notes memiliki aroma yang pedas, woody, atau bunga-bungaan. Sifatnya menguap secara perlahan, dan diserap sangat lambat oleh kulit, bersifat menenangkan dan menstimulasi gairah. Bottom Notes ertahan ±1-5 hari di kulit/tubuh.

14. Cara Menyimpan Essensial Oil : a. Simpan di dalam botol kaca yang berwarna gelap, karena

botol plastik bisa bereaksi terhadap Essensial Oil . b. Simpan di tempat yang sejuk, jauhkan dari sinar matahari.

EV

ALU

AS

I

242 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

c. Suhu tinggi, paparan sinar matahari, dan oksigen adalah tiga musuh utama yang bisa mengalterasi fungsi Essensial Oil .

d. Masa penyimpanan Essensial Oil yang terbaik : 6 bulan – 2 tahun.

15. Sifat Minyak Esensial

a. Dapat didestilasi b. Tersusun oleh bermacam-macam komponen senyawa. c. Bau khas d. Tidak meninggalkan noda. e. Rasa getir, tajam, menggigit, memberi kesan hangat

sampai panas atau justru dingin bila terasa di kulit f. Kelarutannya sangat kecil di dalam air tetapi mudah larut

dalam pelarut organik g. Tidak tersabunkan (unsaponifiable matter) h. Tidak stabil terhadap pengaruh lingkungan, baik oleh

oksigen, matahari atau panas. i. Dalam keadaan murni mudah menguap pada suhu kamar j. Tidak mengandung asam.

PE

NU

TU

P

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

243

K O S M E T I K A 2

ata Pelajaran Kosmetika merupakan mata pelajaran yang mendasari bidang kecantikan. Oleh karena itu pengetahuan

tentang kosmetika anda pahami.

Buku Kosmetika Jilid 2 ini terdiri dari tiga kegiatan belajar, yaitu: kegiatan belajar 1, tentang kosmetika tradisional, kegiatan belajar 2 tentang aromaterapi, dan kegiatan belajar 3 tentang minyak esensial.

Materi yang ada pada buku kosmetika Jilid 2 ini dapat anda kembangkan sendiri dan menjadi dasar pada mata pelajaran berikutnya di kelas XI dan XII. Dengan demikian, anda harus menguasai secara utuh materi pada setiap kegiatan belajar. Semua materi dalam kegiatan belajar harus dipelajari secara tuntas dengan mengerjakan latihan dan tugas yang ada didalamnya.

Semoga dengan mempelajari materi, mengerjakan latihan dan tugas yang ada pada setiap kegiatan belajar, anda mendapatkan manfaat dari bahan yang anda pelajari.

M

BAB IV

PENUTUP

PE

NU

TU

P

244 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

emua pekerjaan dibidang tata kecantikan, baik perawatan kulit dan rias wajah maupun perawatan dan penataan rambut, berhubungan dengan kosmetika, baik kosmetika

perawatan kulit dan rias wajah maupun kosmetika perawatan dan penataan rambut. Oleh karena itu anda diharapkan dapat memahami tentang kosmetika tradisional, bahan dasar dan cara membuatnya, bentuk aromaterapi dan cara menggunakannya serta minyak esensial yang sesuai dengan jenis tindakan perawatan yang akan dilakukan. Untuk itu anda diharapkan untuk selalu mengembangkan setiap kompetensi di bidang tata kecantikan secara optimal, agar mampu meningkatkan sikap, pengetahuan dan keterampilan dalam bidang kecantikan.

ntuk memperdalam dan meningkatkan kompetensi dibidang kecantikan khususnya kompetensi kosmetika, susunlah suatu rencana tindak lanjut. Rencana aksi atau

tindak lanjut yang dapat anda susun antara lain dengan mengikuti seminar, baik seminar tentang kecantikan secara umum maupun seminar tentang produk kosmetika tradisional, aromaterapi kecantikan dan minyak esensial.. Anda dapat melakukan kunjungan ke perpustakaan untuk menambah referensi tentang pengetahuan kosmetika tradisional, aromaterapi kecantikan dan minyak esensial; observasi ke berbagai salon kecantikan untuk mengetahui jenis perawatan yang ditawarkan dan kosmetika yang digunakan; studi banding ke industri kosmetika, baik home industry maupun pabrik kosmetika skala besar. Hal tersebut dimaksudkan untuk mendapatkan informasi mengenai aromaterapi kecantikan dan minyak esensial. Selain itu anda dapat lebih mengenal proses pembuatan kosmetika secara tradisional, mengenal manfaat wangi aromaterapi dan cara menggunakannya serta manfaat minyak esensial itu sendiri.

S

U

A. IMPLIKASI

B. TINDAK LANJUT

DA

FT

AR

PU

ST

AK

A

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

245

K O S M E T I K A 2

Ann Gallant, Principles and Techniques for the Beauty Specialist, Stanley Thornes Publisher, 1993 Aini S. Hutasoit (2002), Panduan Praktis Aromaterapi untuk

Pemula, Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama, Jakarta

Andanto, Y.W. 2004. Penanganan Hasil Panen Tanaman Obat Komersial. Penebar Swadaya. Jakarta.

Carole McGilvery, Jimi Reed, Mira Mehta (1999) Massage Aromaterapi dan Yoga, Armes Publishing, London

Djauhariya, E. dan Hernani. 2004. Gulma Berkhasiat Obat. Penebar Swadaya. Jakarta.

Dr. Rachmi Primadiati, (2002) Aromaterapi Perawatan Alami Untuk Sehat dan Cantik, Pt. Gramedia Pustaka Utama

Emma S. Wirakusumah, M.Sc dan Ir Rina Nirwan Setyowati (2003), Cantik dan Bugar dengan Ramuan Nabati,

Jakarta: PT Penebar Swadaya.

Florence Open Show (1986) Havedressing Science, Second, England Formularium kosmetika Indonesia (1985), Dep Kes RI.

Gunawan, D. dan S. Mulyani. 2004. Ilmu Obat Alam (Farmakognosi) Jilid 1. Penebar Swadaya, Jakarta.

Herni Kusantati, dkk (2009) Tata Kecantikan Kulit, untuk SMK, Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan, Direktorat Jenderal Menengah Pendidikan Dasar dan Menengah, Depertemen Pendidikan Nasional, CV. Arya Duta

Kardinan, A. dan F.R. Kusuma. 2004. Meniran Penambah Daya Tahan Tubuh Alami. Agromedia, Pustaka. Tangerang.

Kartasapoetra, G. 1992. Budidaya Tanaman Berkhasit Obat. Rineka Cipta. Jakarta.

DAFTAR PUSTAKA

DA

FT

AR

PU

ST

AK

A

246 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Ketaren, S., 1985, Pengantar Teknologi Minyak Atsiri, Balai Pustaka, Jakarta.

Lubis, S. 1983. Mengenal Apotik Hidup Obat Asli Indonesia.

Bahagia. Pekalongan.

Luthony, T., dan Rahmawati, Y., 1994, Produksi dan Perdagangan Minyak Atsiri, Penebar Swadaya, Jakarta.

Robinson, T., 1991, Kandungan Organik Tumbuhan Tinggi, ITB, Bandung.

Sophie Benge, Asian Secrets of Health, Beauty and Relaxation

Sudarmo, S: "Pestisida Nabati, Pembuatan dan Pemanfaatannya",

Sumitra, O., 2003, Memproduksi Minyak Atsiri Biji Pala, Bagian Pengembangan Kurikulum Dirjend Dikdasmen Depdiknas RI, Jakarta.

Sylvia Mamudi, Dra. Kosmetologi, Puspita Martha, Jakarta

Tim Penulis Martha Tilaar Innovation Center. 2002. Budidaya Secara Organik Tanaman

Pustaka Web Minyak atsiri. http://id.wikipedia.org/wiki/Minyak_atsiri. Diunduh

tanggal 16 September 2013

------- http://greenrepublic.wordpress.com/article/essensial-oil/ Diunduh tanggal 16 September 2013

------- Pengertian Obat Tradisional

http://laporanpsgkefarmasian.blogspot.com/2012/04/pengertian-obat-tradisional.html. Diunduh tanggal 18 September 2013

------- Pengertian Simplisia. http://mipa-

farmasi.blogspot.com/2012/04/pengertian-simplisia.html. Diunduh tanggal 18 September 2013

------- Tanaman Sayur-Sayuran. http://itupedia.blogspot.com/2013/07/ jenis-jenis-tanaman-sayuran.html. Diunduh tanggal 19 September 2013

DA

FT

AR

PU

ST

AK

A

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

247

K O S M E T I K A 2

Carrier Oil atau Base Oil.http://essensialoils4beauty.blogspot.com/ 2013/09/carrier-oil-atau-base-oil.html. Diunduh tanggal 24 September 2013

Penggunaan Essential Oil http://aromaterapisehat.com/ penggunaan-essential-oil/. Diunduh tanggal 27 September 2013

Tanaman Berkhasiat. http://kyaimbeling.wordpress.com/ 2010/02/25/168/

------- http://www.artikelbagus.com/2012/05/jenis-jenis-perawatan-tubuh-secara-tradisional.html. Diunduh tanggal 1 8 September 2013

-------http://obatherbaltips.wordpress.com/2012/05/03/khasiat-temugiring/ Diunduh tanggal 27 September 2013

-------http://obatnaturals.blogspot.com/2013/05/lengkuas-dan-khasiatnya.html Diunduh tanggal 24 September 2013

------- http://manfaatnyasehat.blogspot.com/2013/06/manfaat-kunyit-untuk-kecantikan.html. Diunduh tanggal 16 September 2013

Obat Tradisional, http://diantoro.jimdo.com/2013/09/16/definisi-obat-herbal/. Diunduh tanggal 19 September 2013

-------Ihttp://rumaharomaterapi.wordpress.com/2013/11/12/sejarah-aromaterapi/27 September 2013

------- http://obatnaturals.blogspot.com/2014/03/tahukah-anda-khasiat-lidah-mertua-baca.html Diunduh tanggal 24 September 2013

-------http://www.sunpride.co.id/produk2/5-manfaat-sehat-mengkonsumsi-buah-kiwi-gold/ Diunduh tanggal 27 September 2013

Apakah Aromaterapi itu?http://repekanqw.wordpress.com/ 2011/06/09 /apakah-aromaterapi-itu/24 September 2013

Abad Renaisans. http://id.wikipedia.org/wiki/Abad_Renaisans.18

September 2013

CU

RR

ICU

LU

M V

ITA

E

248 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

Ida Prihantina E.K. lahir dari

keluarga besar H. Endang

Kusmawan dan Toyibah,

merupakan anak ke empat dari

delapan bersaudara. Terlahir di

Magetan Jawa Timur pada

tanggal 28 April, menyelesaikan

S-1 Pendidikan Tata Busana di

IKIP Ujung Pandang, Sulawesi

Selatan pada tahun 1989.

Awal tahun 1991 sesuai SK

pengangkatannya mulai

mengajar sebagai guru Tata Busana di SMKK Negeri Pare-

Pare Sulawesi Selatan, kemudian pada akhir tahun yang sama

mengikuti penataran guru alih keahlian bidang tata kecantikan

A1/S1 di Pusat Pengembangan Penataran Guru Kejuruan

Jakarta. Setelah menyelesaikan pendidikan dan pelatihannya

selama kurang lebih empat bulan, pada tahun 1992 mulai

mengajar pada jurusan tata kecantikan.

Sebagai kelanjutan penataran A1/S1, tahun 1993 diwajibkan

mengikuti Diklat Tindak Lanjut Tata Kecantikan A2/S1 di

lapangan dan Diklat Tata Kecantikan A3/S1A3.

Pada tahun 1995, Ida pindah tugas ke SMK Negeri 3 Bogor

Jawa Barat, dan mengajar pada jurusan tata kecantikan. Pada

tahun yang sama mengikuti Diklat Tata Rias Kulit di PPPGK

dan Diklat Pengoperasian alat kecantikan yang diadakan oleh

BMTI Bandung. Pada tahun 2002 mengikuti Diklat Tata

Kecantikan Kulit dan Pelatihan Tenaga Pendidik dan Penguji

Praktek Pendidikan Luar Sekolah Tata Kecantikan Kulit Tingkat

Dasar, Terampil Dan Mahir.

TENTANG PENYUSUN

CU

RR

ICU

LU

M V

ITA

E

Direktorat Pembinaan SMK (2013)

249

K O S M E T I K A 2

Setelah kurang lebih dua belas tahun mengabdi sebagai Guru

di SMK Negeri 3 Bogor, terhitung mulai awal Desember 2007,

Ida dipindahkan jenis kepegawaiannya menjadi PNS Pusat

Departemen Pendidikan Nasional pada Direktorat Jenderal

PMPTK ditugaskan pada Pusat Pengembangan dan

Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PPPPTK)

Bisnis dan Pariwisata.

Tahun 2009 Ida diberi kesempatan mengikuti Diklat Calon

Widyaiswara, dan terhitung awal tahun 2010 diangkat menjadi

Widyaiswara Muda pada Pusat Pengembangan dan

Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Bisnis dan

Pariwisata. Beberapa Diklat yang pernah diikutinya sebagai

penunjang tugas seorang Widyaiswara , antara lain:

2008 Sosialisasi Hasil Diklat Program Percepatan Akuntabilitas Keuangan Pemerintah

2009 Workshop Penyusunan Perangkat Fasilitasi Pengembangan dan Peningkatan PendidikdanTenaga Kependidikan

2009 Pendidikan dan Pelatihan Pengembangan Bisnis Kreatif Melalui Koperasi

2009 Diklat Pengembangan/Peningkatan Kemampuan SDM (Pelatihan Calon Instruktur)

2009 Pendidikan dan Pelatihan Pembekalan Program Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan Bagi SDM LPMP dan PPPPTK

2009 Pendidikan dan Pelatihan Calon Widyaiswara (Program Umum)

2010 Workshop PenyusunanRencana/Program Kegiatan 2010

2009 Penyusunan Soal Teori dan Praktik Kejuruan untuk Sekolah Menengah Kejuruan

2010 Diklat Pedagogik Bagi Tenaga Fungsional Widyaiswara P4TK dan LPMP

CU

RR

ICU

LU

M V

ITA

E

250 Direktorat Pembinaan SMK (2013)

K O S M E T I K A 2

2010 TOT Penguatan Kompetensi Kepala Sekolah/Pengawas Sekolah 2010

2010 Diklat Certivicate IV Training And Assessment (TTA)

2010 Pendidikan dan Pelatihan Pembelajaran Jarak Jauh (ODL)

2010 Training/Workshop on Developing Multi Studio-based Learning Material

2011 Diklat Calon Asesor Penilaian Kepemimpinan (PPK)

2011 Pelatihan Fasilitator Pendidikan dan Pelatihan Penguatan Kompetensi Pengawas dan Kepala sekolah

2012 Workshop Pengembangan Program dan Penyusunan Perangkat Fasilitasi Peningkatan Kompetensi Pendidik dan Tenaga Kependidikan Tahun 2012

2012 Pendidikan dan Pelatihan Penguatan Asesor PPK dan MK

2013 Pelatihan Instruktur Nasional Implementasi Kurikulum 2013 Bagi Pengawas Sekolah

2013 Sosialisasi Analisis Jabatan dan Penilaian Prestasi Kerja Pegawai Negeri Sipil

2013 Sosialisasi Implementasi Kurikulum 2013