TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3....

114
UNIVERSITAS INDONESIA PERENCANAAN PROGRAM HUMAS PEMASARAN UNTUK MENINGKATKAN BRAND AWARENESS KEN JAPANESE RESTAURANT We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan TUGAS KARYA AKHIR RINDU ANINDITHA PUTRI 1406620586 FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI DEPOK DESEMBER 2017 Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Transcript of TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3....

Page 1: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

UNIVERSITAS INDONESIA

PERENCANAAN PROGRAM HUMAS PEMASARAN UNTUK

MENINGKATKAN BRAND AWARENESS KEN JAPANESE

RESTAURANT

We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan

TUGAS KARYA AKHIR

RINDU ANINDITHA PUTRI

1406620586

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK

PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI

DEPOK

DESEMBER 2017

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 2: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

UNIVERSITAS INDONESIA

PERENCANAAN PROGRAM HUMAS PEMASARAN UNTUK

MENINGKATKAN BRAND AWARENESS KEN JAPANESE

RESTAURANT

We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan

TUGAS KARYA AKHIR Diajukan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar sarjana

RINDU ANINDITHA PUTRI

1406620586

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK

PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI

PEMINATAN HUBUNGAN MASYARAKAT

DEPOK

DESEMBER 2017

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 3: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

ii

HALAMAN PERNYATAAN ORISINALITAS

Tugas Karya Akhir ini adalah hasil karya saya sendiri

dan semua sumber baik yang dikutip maupun dirujuk

telah saya nyatakan dengan benar.

Nama : Rindu Aninditha Putri

NPM : 1406620586

Tanda Tangan :

Tanggal : 27 Desember 2017

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 4: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

iii

HALAMAN PENGESAHAN

Tugas Karya Akhir ini diajukan oleh :

Nama : Rindu Aninditha Putri

NPM : 1406620586

Program Studi : Ilmu Komunikasi

Judul Tugas Karya Akhir : Perencanaan Program Humas Pemasaran untuk

Meningkatkan Brand Awareness Ken Japanese Restaurant

“We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”

Telah berhasil dipertahankan di hadapan Dewan Penguji dan diterima sebagai

bagian persyaratan yang diperlukan untuk memperoleh gelar Sarjana Ilmu Sosial

pada Program Studi S1 Paralel Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu

Politik, Universitas Indonesia.

DEWAN PENGUJI

Pembimbing : Ir. Bambang Sumaryanto, MBA, M.Si. ( )

Penguji : Drs. Bambang Wachyudianto, M.M. ( )

Ketua Sidang : Meily Badriati, S.Sos., M.Si. ( )

Ditetapkan di : Depok

Tanggal : 27 Desember 2017

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 5: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

iv

UCAPAN TERIMA KASIH

Puji dan syukur saya ucapkan kepada Allah SWT atas rahmat dan karunia-Nya

saya diberikan kemudahan dalam menyelesaikan Tugas Karya Akhir ini dalam rangka

memenuhi salah satu syarat untuk mendapatkan gelar Sarjana Ilmu Sosial Jurusan Ilmu

Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia. Banyak suka

dan duka yang dialami selama penulisan Tugas Karya Akhir ini, namun dengan bantuan

dari Allah SWT dan berbagai pihak, penulis dapat menyelesaikan TKA ini dengan baik.

Oleh karena itu, penulis menyampaikan terima kasih kepada:

1. Ir. Bambang Sumaryanto, M.B.A., M.Si. selaku pembimbing, komentator, dan

seorang bapak yang dengan sabarnya selalu memberikan ide yang cemerlang

kepada saya. Terima kasih atas dukungan moril dan materialnya, semua proses

yang dilalui selama satu semester ini telah memberikan saya banyak ilmu yang

sangat bermanfaat dan pengalaman yang tak ternilai harganya.

2. Drs. Bambang Wachyudianto, M.M. selaku dosen penguji ahli dan Meily

Badriati, S.Sos., M.Si. selaku ketua sidang. Terima kasih atas kelulusan yang

telah diberikan, bantuan dalam revisi TKA, dan ilmu yang telah dibagi selama

masa perkuliahan.

3. Kedua orang tua saya, Ayah dan Ibu tersayang, yang selalu ingin saya

bahagiakan. Terima kasih untuk doa yang tidak pernah putus dan terima kasih

untuk selalu mendukung saya dalam keadaan apapun. Kelulusan ini saya

dedikasikan untuk Ayah dan Ibu, semoga apa yang telah saya tuai hingga saat

ini dapat membuat Ayah dan Ibu berbahagia.

4. Mat Alkaf dan Citra Anggaraini, selaku pemilik Ken Japanese Restaurant.

Terima kasih telah memberikan saya ijin untuk merancang program marketing

public relations dalam restorannya dan terima kasih telah menyediakan waktu,

dukungan, dan ilmunya dalam proses pembuatan Tugas Karya Akhir ini.

5. Teman-teman Disqon Uber, Zura, Celine, Salwa, Shela, Vero, Rara, dan Maudy,

terima kasih telah menjadi teman seperjuangan dalam mengarungi suka duka

dunia perkuliahan. Terima kasih telah menampung saya dalam kelompok

perkuliahan sekaligus kelompok bermain cabang Humas Kom UI, terima kasih

telah melukiskan partikel-partikel kebahagian melalui obrolan dan tawa di setiap

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 6: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

v

makan siang, terima kasih telah memberikan pundak dan mengangkat saya

untuk bangkit di setiap kesedihan. Semoga kelulusan ini akan membawa kita ke

masa depan bahagia versi masing-masing dari kita.

6. Teman-teman Roadtrip yaitu Muti, Lutpi, Aksel, Disti, Fahri, Neri, Raina,

Bandos, Raden, Gale, Bu Citi, Pito, Cupi, dan Zaidan terima kasih sudah

menjadi teman saya menghabiskan malam bersama dengan tugas masing-masing

dan menjadi teman setia yang selalu menemani saya di tongkrongan Polay.

Terima kasih sudah membuat hidup saya berwarna.

7. Teman-teman seperantauan dari Padang yaitu Qisty, Dicky, Rifka, Rozi,

Pradisamia, Rahmat, Yuri, Hanif, Mutia, dan yang lainnya, saya tidak bisa

membayangkan kehidupan saya di rantau tanpa dukungan dan hiburan dari

teman-teman semua. Terima kasih sudah menjadi number one call saya ketika

demotivasi dan selalu mengabulkan kemauan saya agar saya semangat kembali

mengerjakan Tugas Karya Akhir ini.

8. Tim ST22 Consulting, Bilkish, Githa, dan Ivana, terima kasih sudah mendorong

saya untuk menyelesaikan Tugas Karya Akhir bersama di tengah kesibukan

menjadi seorang Business Executive. Terima kasih untuk selalu menjadi

penyemangat ketika saya memiliki keraguan untuk menyelesaikan kuliah dalam

3,5 tahun.

9. Teman saya yang sangat kuat, Intan Khasanah, terima kasih sudah menjadi

seseorang yang memotivasi saya bahwa hidup tidak hanya sekedar mengeluh

saja namun harus selalu kuat dan menghargai hal-hal kecil meskipun hal tersebut

menyedihkan. Lekas sembuh, Ntan, semoga Allah SWT mengangkat segala

penyakitmu dan kita bisa lari sore bersama lagi!

Akhir kata, saya berharap semoga Allah SWT membalas segala kebaikan semua

pihak yang telah membantu. Saya menyadari TKA ini masih memiliki banyak

kekurangan namun saya harap semoga penulisan TKA ini dapat memberikan manfaat

untuk kita, pengembangan ilmu, dan kekayaan ilmiah.

Depok, Desember 2017

Rindu Aninditha Putri

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 7: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

vi

HALAMAN PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI

TUGAS AKHIR UNTUK KEPENTINGAN AKADEMIS

Sebagai sivitas akademik Universitas Indonesia, saya yang bertanda tangan di bawah

ini:

Nama : Rindu Aninditha Putri

NPM : 1406620586

Peminatan : Hubungan Masyarakat

Program Studi : Ilmu Komunikasi

Fakultas : Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Jenis Karya : Tugas Karya Akhir

demi pengembangan ilmu pengetahuan, menyetujui untuk memberikan kepada

Universitas Indonesia Hak Bebas Royalti Noneksklusif (Non-exclusive Royalty-Free

Right) atas tugas akhir saya yang berjudul:

Perencanaan Program Humas Pemasaran untuk Meningkatkan Brand Awareness Ken

Japanese Restaurant “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”

beserta perangkat yang ada (jika diperlukan). Dengan Hak Bebas Royalti Non-Eksklusif

ini Universitas Indonesia berhak menyimpan, mengalih media/format-kan, mengelola

dalam bentuk pangkalan data (database), merawat, dan mempublikasikan tugas akhir

saya selama tetap mencantumkan nama saya sebagai penulis/pencipta dan sebagai

pemilik Hak Cipta.

Demikian pernyataan ini saya buat dengan sebenarnya.

Dibuat di : Depok

Pada tanggal : 27 Desember 2017

Yang menyatakan

(Rindu Aninditha Putri)

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 8: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

vii

RINGKASAN EKSEKUTIF

Analisis Situasi 1. Meningkatnya kepedulian masyarakat terhadap kandungan

makanan yang dikonsumsi

2. Makanan Jepang adalah makanan terfavorit di dunia

karena rasa dan kandungannya yang sehat, salah satunya

ikan unagi

3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai

ikan yang memiliki manfaat paling tinggi dibandingkan

ikan lainnya

4. Ken Japanese Restaurant menyediakan menu unagi

terlengkap dan terjamin kualitasnya karena budidaya

sendiri

5. Masyarakat belum banyak mengenal Ken Japanese

Restaurant ini karena belum melakukan banyak kegiatan

humas pemasaran secara konvensional maupun digital

6. Maka berdasarkan wawancara yang telah dilakukan

dengan owner Ken Japanese Restaurant, ditemukanlah

bahwa restoran ini membutuhkan program untuk

meningkatkan brand awareness

Tujuan Mampu meningkatkan brand awareness Ken Japanese Restaurant

khususnya pada tingkatan level brand recall sehingga dapat

menjadikan Ken Japanese Restaurant dikenal oleh masyarakat

Khalayak Sasaran - Demografis

Laki-laki dan perempuan

Keluarga dan anak muda (17 s.d. 60 tahun)

Ses A/B

- Psikografis

Family person, healthy, modern, dinamis, praktis, dan

suka nongkrong

- Geografis

Daerah Jakarta (terutama Cibubur)

Sub-urban Jakarta (Depok, Bekasi, dan Cileungsi)

Pesan Kunci Ken Japanese Restaurant memiliki menu unagi terlengkap dan

fresh dari hasil budidaya sendiri

Program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”, terbagi

dalam lima kegiatan:

1. Brand Revitalization from KEN to KENBO

2. Video Stories “The Famous Unagi”

3. Photo Competition KENBOxUNAGI

4. Unagi: Catch and Serve!

5. Media Promotions; Digital Activation, Media Relations,

and Non Media Connector

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 9: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

viii

Jadwal Bulan Juli s.d. Desember 2018

Anggaran Rp 37.345.000,00

Evaluasi Input Output Outcome

Melakukan evaluasi

ketika persiapan

program

Membuat evaluasi

untuk melihat hasil

dari pelaksanaan

program

Mengadakan

pengukuran dan

evaluasi untuk

melihat dampak dari

program

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 10: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

ix

EXECUTIVE SUMMARY

Situation Analysis 1. People are more aware about the food they consumed

2. Japanese food is the most favorite food in the world

because of its taste and also the healthy ingredient in the

food, especially unagi

3. Indonesian people don’t realize unagi as a fish that has

the highest advantages compared to the other fish

4. Ken Japanese Restaurant provides a complete unagi menu

with a guaranteed quality because it has its own

cultivation

5. People don’t know much about Ken Japanese Restaurant

because it haven’t done a lot of marketing public relations

activities conventionally and digitally

6. Therefore, based on a private interview with the owner of

Ken Japanese Restaurant, it is founded that Ken Japanese

Restaurant needs a program to increase brand awareness

of their restaurant

Goal The goal of the program is able to increase the brand awareness

of Ken Japanese Restaurant particularly at the level of brand

recall levels so that Ken Japanese Restaurant will be known by

the people around DKI Jakarta and sub-urban Jakarta

Target Audience - Demographically

Male and female

Family and youth (ages 17 - 60)

Ses A/B

- Psychographics

Family person, healthy, modern, dynamic, practical, dan

like to hanging out

- Geographically

Around Jakarta (particularly in Cibubur)

Sub-urban Jakarta (Depok, Bekasi, dan Cileungsi)

Key Message Ken Japanese Restaurant provides varian menu of fresh unagi

from their own cultivation

Program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”, divided

into five activities:

1. Brand Revitalization from KEN to KENBO

2. Video Stories “The Famous Unagi”

3. Photo Competition KENBOxUNAGI

4. Unagi: Catch and Serve!

5. Media Promotions; Digital Activation, Media Relations,

and Non Media Connector

Schedule From Juli until Desember 2018

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 11: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

x

Budget Rp 37.345.000,00

Evaluation Input Phase Output Phase Outcome Phase

Conducting

evaluation for the

execution

Conducting

evaluation for the

result of the

execution

Measuring the

effects and

evaluating from the

execution

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 12: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xi

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL……………………………………………………………….........i

HALAMAN PERNYATAAN ORISINALITAS……………………………………...ii

HALAMAN PENGESAHAN…………………………………………………………iii

UCAPAN TERIMA KASIH…………………………………………………………..iv

HALAMAN PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI…………………..….vi

RINGKASAN EKSEKUTIF………………………………………………….……...vii

EXECUTIVE SUMMARY…………………………………………………………......ix

DAFTAR ISI………………………………………………………………..………….xi

DAFTAR LAMPIRAN……………………………………………………………......xv

I. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang……………………………………….………………………1

1.1.1 Sejarah Ken Japanese Restaurant……………………….…………6

1.1.2 Kepengurusan Ken Japanese Restaurant………………….……….7

1.2 Analisis Situasi……………………………………………………….……...7

1.2.1 Analisis Situasi Internal…………………………………..………..7

1.2.2 Analisis Situasi Eksternal…………………………….......………11

1.3 Analisis SWOT……………………………………………………...……. .15

1.4 Rumusan Masalah………………………………………………………......17

1.5 Justifikasi Masalah…………………………………………………………18

II. SOLUSI PERMASALAHAN

2.1 Program Potensial……………………………………………...….………..21

2.2 Program yang Diusulkan………………………………………….......……23

2.3 Tujuan Program……………………………………………………...……..24

2.4 Justifikasi Program……………………………………………………...….27

2.5 Target Khalayak………………………………………………………........31

2.6 Pesan Kunci…………………………………………………………...……32

III. RINCIAN PROGRAM

3.1 Deskripsi Program…………………………………….……………………33

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 13: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xii

3.2 Strategi Program………………………………………………………...….34

3.3 Strategi Kegiatan…………………………………………………………...36

3.3.1 Brand Revitalisasi KENBO………………………………............36

3.3.2 Video Series “The Famous Unagi”………………………………38

3.3.3 “Unagi: Catch and Serve!”…………………………...………….40

3.3.4 Photo Competition KENBO x UNAGI……………………............41

3.3.5 Media Promosi…………………………………………………....43

3.3.5.1 Media Relations…………………………………...........43

3.3.5.2 Food Blogger……………………………………...........45

3.3.5.3 Aktivasi Digital………………………………………....46

3.3.5.3.1 Microsite………………………………...........49

3.3.5.3.2 Zomato…………………………….………….50

3.3.5.3.3 Instagram dan Facebook………..………….....50

IV. PENUTUP

4.1 Jadwal Kegiatan…………………………………………………………….53

4.2 Anggaran Kegiatan……………………...………………………………….56

4.3 Evaluasi…………………………………...………………………………..59

DAFTAR REFERENSI……………………………………………...………………..63

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 14: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xiii

DAFTAR GRAFIK

Grafik 1.1 Makanan Favorit di Dunia…………………………………….…………2

Grafik 1.2 Perbandingan Gizi Ikan Salmon, Sidat, dan Gabus……………………...4

Grafik 1.3 Perbandingan Kandungan Ikan Salmon, Gabus, dan Sidat……………...4

Grafik 1.4 Domisili Responden……………………………………………………13

Grafik 1.5 Responden yang Mengetahui Ken Japanese Restaurant………………..13

Grafik 1.6 Media yang Memperkenalkan Ken Japanese Restaurant………………14

Grafik 1.7 Pengetahuan tentang Ken Japanese Restaurant………………………...14

Grafik 1.8 Pengetahuan Responden terhadap Keunggulan Unagi…………………15

Grafik 1.9 Pengguna Internet di Indonesia………………………………………...47

Grafik 1.10 Konten Media Sosial yang Sering di Kunjungi………………………...48

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 15: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xiv

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Hasil Riset………………………………………………………….…...xv

Lampiran 2 Transkrip Wawancara Mat Alkaf - Owner Ken Japanese Restaurant.....xx

Lampiran 3 Memorandum of Understanding........................................................ xxvii

Lampiran 4 Informed Consent……………………………………..…...……...... xxxii

Lampiran 5 Thank You Note and Feedback Form…………………………........ xxxiv

Lampiran 6 Media Invitation…………………………………………….…...... xxxvii

Lampiran 7 Monitoring Report………………………………………...…..... .. xxxviii

Lampiran 8 Venue………………………………………….…………………… xxxix

Lampiran 9 Rundown Unagi: Catch and Seve!...........................................................xl

Lampiran 10 Mock Up Design…………………………………………………….….xli

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 16: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

1 Universitas Indonesia

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Beberapa tahun belakangan ini masyarakat mulai sadar akan kandungan

makanan yang dikonsumsi sehari-hari. Kesadaran akan kesehatan terus

meningkat sehingga masyarakat mulai waspada dengan isu makanan yang tidak

sehat dan memilih untuk hidup dengan pola yang sehat. Nielsen’s New Global

Health and Ingredient-Sentiment Survey menemukan bahwa masyarakat

Indonesia saat ini sudah lebih peduli dengan makanan yang mereka konsumsi.

Masyarakat tertarik mengkonsumsi bahan-bahan organik, rendah lemak, rendah

karbohidrat, atau bahkan tidak mengkonsumsi bahan-bahan tertentu, baik itu

karena alergi terhadap makanan/minuman ataupun kepercayaan pribadi.

Adapun, hasil riset ini menyatakan, ada tiga pendorong utama terbentuknya tren

pola makan khusus ini. Pertama, meningkatnya sensitivitas terhadap

makanan/minuman. Hampir setengah (48%) dari responden Indonesia

mengatakan bahwa mereka atau anggota keluarga mereka memiliki alergi

terhadap satu atau lebih makanan/minuman. Kedua, preferensi diet. Delapan dari

sepuluh (80%) responden mengikuti diet khusus yang membatasi konsumsi

makanan/minuman tertentu. Halal merupakan faktor yang paling banyak disebut

oleh responden (50%). Responden juga mengurangi makanan/minuman yang

tinggi lemak (37%), gula (30%) dan karbohidrat (22%). Ketiga, adanya bahan-

bahan makanan yang dihindari. Konsumen Indonesia tidak menyukai bahan-

bahan tiruan. Tujuh dari sepuluh (74%) konsumen mengatakan bahwa mereka

menghindari pengawet buatan, diikuti oleh perasa buatan (72%) dan pewarna

buatan (71%) (Nielsen, 2016).

Makanan sehat adalah makanan yang higienis dan bergizi, mengandung

zat hidrat arang, protein, vitamin, dan mineral. Agar makanan sehat bagi

konsumen diperlukan persyaratan khusus antara lain cara pengolahan yang

memenuhi syarat, cara penyimpanan yang benar, dan pengangkutan yang sesuai

dengan ketentuan (Mukono, 2006). Makanan sehat harus memenuhi persyaratan

minimal seperti ditetapkan oleh Menteri Kesehatan. Persyaratan agar makanan

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 17: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

2

sehat dikonsumsi oleh masyarakat adalah bahan makanan yang akan diolah

terutama yang mengandung protein hewani seperti daging, susu, ikan/udang dan

telur harus dalam keadaan baik dan segar. Demikian pula bahan sayur harus

dalam keadaan segar dan tidak rusak. Dengan demikian agar makanan yang

akan diolah memenuhi syarat, maka bahan tersebut harus tidak berubah bentuk,

warna, dan rasa, demikian pula asal dari bahan tersebut harus dari daerah/tempat

yang diawasi (Mukono, 2006).

Menurut survei yang dilakukan oleh Japan External Trade Organization

pada konsumen di luar Jepang, “makanan Jepang” merupakan jawaban nomor

satu atas pertanyaan “Apa makanan asing favorit Anda?” (figure 1). Namun di

balik popularitas makanan Jepang terdapat peningkatan pada kesadaran

kesehatan. Dapat dilihat dalam survei (figure 2), alasan konsumen menyukai

makanan Jepang selain rasa makanannya yang enak juga karena makanan

Jepang ini sehat (JETRO, 2013).

Grafik 1.1 Makanan Favorit di Dunia

Sumber: Hasil Survei JETRO 2013

Berdasarkan data yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik ditemukan

bahwa jumlah restoran di Indonesia menurut jenis makanan yang sajikan adalah

makanan Indonesia sebanyak 53,86%, makanan Amerika & Eropa sebanyak

25,41%, makanan Cina sebanyak 7,27%, makanan Jepang sebanyak 7,46%,

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 18: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

Universitas Indonesia

3

makanan Korea sebanyak 0,63% dan lain-lainnya sebanyak 5,37% (BPS, 2011).

Sampai saat ini, terlihat bahwa pertumbuhan restoran Jepang di Indonesia cukup

berpengaruh dan terus berkembang. Pilihan konsep yang ditawarkan pun

beragam, mulai dari makanan cepat saji, buffet, restoran, kedai, dan lain-lain.

Jenis makanan yang ditawarkan juga beragam, mulai dari sushi, sashimi, ramen,

udon, teriyaki, yakiniku, shabu-shabu, tepanyaki, okonomiyaki, hingga takoyaki.

Salah satu pendorong meningkatnya makanan Jepang di Indonesia tidak

jauh berbeda dengan hasil survei yang dilakukan oleh JETRO, yaitu karena cita

rasanya yang enak serta bahan-bahan makanan Jepang yang khusus dan aman

untuk kesehatan. Semakin lama muncul berbagai macam restoran Jepang di

Indonesia. Dari berbagai jenis dan banyaknya restoran Jepang di Indonesia, ada

sebagian yang dibawa langsung dari Jepang sebagai produk franchise dan ada

pula yang dikembangkan dari awal oleh orang Indonesia sendiri. Restoran yang

tidak dibawa langsung dari Jepang biasanya akan memodifikasi cita rasa aslinya

untuk disesuaikan dengan cita rasa Indonesia.

Ken Japanese Restaurant merupakan salah satu dari sekian banyak

restoran Jepang yang ada di daerah Jakarta. Sesuai dengan namanya, Ken (けん)

yang artinya strong and healthy, restoran ini mengutamakan makanan Jepang

yang berbahan dasar Unagi. Unagi (belut air tawar) atau yang biasanya orang

Indonesia panggil dengan ikan sidat (anguilla sp.) dan dalam bahasa Inggris

disebut sebagai giant mottled eel, memiliki ciri berbadan panjang seperti belut.

Namun ikan sidat bukanlah belut karena ikan sidat punya sirip didekat kepala

dan badannya bersisik. Ikan ini memiliki gizi tinggi dibandingkan ikan lainnya

(Rudy, 2015). Berikut ialah perbandingan ikan salmon, ikan gabus, dan ikan

sidat.

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 19: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

4

Grafik 1.2 Perbandingan Gizi Ikan Salmon, Sidat, dan Gabus

Sumber: Dinas Kelautan Jawa Timur

Grafik 1.3 Perbandingan Kandungan Ikan Salmon, Gabus, dan Sidat

Sumber: Dinas Kelautan Jawa Timur

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 20: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

Universitas Indonesia

5

Ikan salmon ialah ikan yang paling dikenal oleh masyarakat terutama

oleh penggemar makanan Jepang. Salmon dikenal atas kandungan omega 3-nya

yang tinggi dan ikan ini tidak terdapat di Indonesia sehingga Indonesia harus

impor ikan ini dari luar negeri. Kedua ialah ikan sidat yang belum banyak

dikenal luas oleh masyarakat. Ikan sidat merupakan ikan lokal Indonesia karena

dari 18 jenis ikan ini di dunia, 8 di antaranya ada di Indonesia. Ada tiga wilayah

khusus di perairan Indonesia yang menjadi tempat berkembangnya ikan sidat,

yaitu perairan Sulawesi, perairan Jawa, dan perairan Nusa Tenggara (Dana,

2015). Ikan sidat sangat diminati oleh pasar luar negeri dan Indonesia banyak

melakukan kegiatan ekspor ke mancanegara terutama Jepang, Korea, dan China.

Sedangkan ikan lainnya adalah ikan yang banyak dikenal masyarakat, yaitu ikan

gabus. Ikan ini hidup di rawa dan memiliki harga yang relatif terjangkau.

Dari grafik di atas dapat disimpulkan bahwa kandungan yang dimiliki

ikan sidat lebih baik daripada ikan salmon dan ikan gabus. Ikan sidat memiliki

kandungan yang jauh lebih tinggi pada EPA, DHA, Omega 3, Vitamin A, dan

Fosfor. Ikan ini juga memiliki kandungan paling tinggi dibagian protein dan

kalsium. Ikan sidat juga memiliki kandungan asam lemak omega 3 sehingga

dapat mempertajam daya ingat, juga menghilangkan racun tubuh serta

memperlambat penuaan (Gizidat, 2017). Tak heran jika Jepang tergila-gila pada

ikan ini dan berburu hingga ke Indonesia. Di Jepang, ikan sidat yang biasanya

dipanggil dengan unagi ini diolah menjadi bahan dasar utama berbagai jenis

makanan Jepang. Sedangkan di Indonesia, dari survei singkat yang dilakukan

kepada 100 orang di daerah sub-urban Jakarta, lima dari sepuluh (54%)

responden mengenal nama ikan tersebut, namun hanya satu dari sepuluh (12%)

responden yang mengetahui keunggulan unagi dibandingkan ikan lainnya.

Kesadaran masyarakat Indonesia masih minim akan pentingnya informasi ikan

unagi ini sebagai bentuk pola hidup sehat yang harus mengetahui setiap

kandungan bahan makanan sebelum dikonsumsi.

Ken Japanese Restaurant sebagai restoran yang memiliki menu unagi

terlengkap mulai dari Unagi Salad, Unagi Teppanyaki, Unagi Kabayaki, Unagi

Special Ramen, hingga Unagi Sushi Roll. Selain itu Ken Japanese Restaurant

menjamin kualitas dan kesegaran unagi-nya dikarenakan restoran ini memiliki

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 21: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

6

tempat budidaya unagi sendiri. Maka dari itu, Ken Japanese Restaurant ingin

membuat program pemasaran hubungan masyarakat secara kompleks agar

masyarakat mengenal ikan unagi dan sadar akan manfaat yang dimilikinya

sehingga berdampak kepada peningkatan pengunjung dan antusias masyarakat

pada setiap kegiatan yang diadakan oleh restoran ini.

1.1.1. Sejarah Ken Japanese Restaurant

Ken Japanese Restaurant didirikan oleh sepasang suami istri asal

Indonesia, yaitu Mat Alkaf dan Citra Anggraini. Restoran ini diberi nama

dengan Ken (けん) yang dalam bahasa Inggris artinya adalah strong and

healthy. Restoran yang baru dibuka pada tanggal 8 Januari 2016 ini

berlokasi di Ruko Citra Gran Citywalk 3 No. 9, Jalan Alternatif Cibubur,

Jakarta Timur. Dengan lokasi yang berada di jalur utama Cibubur yang

strategis dan sangat ramai dilewati oleh masyarakat, restoran ini dilewati

oleh banyak orang. Ken Japanese Restaurant sendiri merupakan restoran

yang memiliki konsep makanan Jepang yang bervariasi namun keunikan

utama restoran ini adalah menu unagi (belut air tawar) yang terlengkap

dan fresh langsung dari tempat budidaya mereka. Restoran ini juga

memiliki sertifikat halal sehingga masyarakat Indonesia yang didominasi

penganut agama Islam dapat dengan tenang mencicipi semua menu di

Ken Japanese Restaurant.

Awalnya pasangan ini memulai usaha dengan membudidayakan

ikan unagi dan menjadi supplier frozen food ikan tersebut kepada

restoran-restoran Jepang yang ada di Jakarta. Mereka menjual unagi

kepada restoran-restoran Jepang yang ada di daerah Jabodetabek. Namun

lama kelamaaan mereka sadar bahwa unagi dalam proses pengolahannya

menggunakan bumbu dapur yang bernama mirin. Mirin (みりん) adalah

bumbu dasar untuk makanan Jepang berupa minuman beralkohol

berwarna kuning, berasa manis, mengandung gula sebanyak 40% s.d.

50% dan alkohol sekitar 14% (www.dapurhalal.com). Ternyata tidak

hanya unagi saja yang biasanya diproses dengan mirin, namun juga

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 22: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

Universitas Indonesia

7

kepada salmon. Kedua bahan utama makanan ini tidak banyak diketahui

oleh masyarakat Indonesia mengandung mirin.

Maka dari itu, kedua pasangan ini membuat resep khusus pada

unagi agar rasanya tetap enak dan empuk namun tidak menggunakan

mirin. Didukung dengan mereka memiliki tempat budidaya unagi

sendiri, mereka dapat menjamin kualitas unagi yang digunakan itu segar

dan tidak kalah dengan restoran lainnya. Selain itu, restoran Jepang ini

ingin memperkenalkan kepada khalayak luas tentang kelebihan unagi

dan manfaatnya yang jauh lebih tinggi dibandingkan ikan-ikan lainnya.

Ken Japanese Restaurant ingin mengonsepkan restorannya sebagai

restoran dengan menu unagi terlengkap dan segar. Restoran ini juga

ingin menjelaskan kepada masyarakat terkait gizi dan kehebatan yang

dimiliki ikan unagi ini.

1.1.2. Kepengurusan Ken Japanese Restaurant

● Manajemen dan Event : Mat Alkaf dan Citra Anggraini

● Media Sosial : Anisa

● Anggota : 4 orang chef

1 orang steward

2 orang pelayan laki-laki

2 orang pelayan perempuan

1 orang bar

1.2. Analisis Situasi

1.2.1 Analisis Internal

Ken Japanese Restaurant berlokasi di Ruko Citra Gran City

Walk, di mana restoran ini terletak di jalur utama Cibubur. Jalur Cibubur

ini dijuluki sebagai “jalur neraka” lantaran kemacetannya yang tidak

masuk akal sehingga memang jalur ini merupakan jalur alternatif yang

padat dilalui oleh kendaraan (Aji, 2017). Maka dari itu dengan penuhnya

masyarakat yang melewati jalur alternatif Cibubur, membuat daerah

tersebut dipenuhi oleh restoran-restoran karena letaknya yang strategis.

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 23: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

8

Masyarakat yang terkena macet di jalur alternatif ini dapat beristirahat di

restoran sekitar jalur tersebut. Selain letaknya yang strategis, Ken

Japanese Restaurant menyediakan konsep yang berbeda, mulai dari

menyediakan menu unagi terlengkap dan terjamin kualitasnya hingga

interior ruangannya yang bercampur antara tradisional dan modern.

Meskipun unagi merupakan bahan utama yang digunakan di Ken

Japanese Restaurant, restoran ini juga memiliki variasi menu lainnya

yang lengkap dan halal. Mulai dari sushi, ramen, beef roll, sashimi,

chicken yakiniku, dan sebagainya. Cukup berbeda dengan restoran-

restoran Jepang lainnya di Indonesia yang mayoritas menyediakan satu

jenis makanan saja (seperti hanya menyediakan menu sushi atau ramen

saja).

Dalam penyajiannya, Ken Japanese Restaurant mengutamakan

kualitas dan kesegaran untuk setiap makanan dan minumannya. Selain

menu spesialnya ialah variasi dari unagi, ramen (mie kuah Jepang) juga

termasuk ke dalam menu spesial restoran ini. Mie kuah yang dibuat

khusus oleh chefnya, memiliki tekstur yang lebih halus seperti bihun,

dan disajikan dengan topping yang dimodifikasi sesuai selera Indonesia,

seperti menggunakan telor rebus, kecambah besar, dan sambal. Dengan

begitu makanan akan terasa lebih cocok dengan selera makan orang

Indonesia. Restoran ini juga terkenal dengan es teh lemon yang dibuat

sendiri tanpa bahan buatan. Seluruh makanan di Ken Japanese

Restaurant ini sudah mendapatkan sertifikasi halal sehingga penganut

agama Islam aman untuk makan di sini. Jaminan makanan halal ini

sangatlah dibutuhkan apalagi ketika berurusan dengan makanan yang

berasal dari luar negara Indonesia.

Ken Japanese Restaurant memiliki suasana layaknya rumah

makan di Jepang dengan menambahkan suasana modern Jepang agar

kesannya tidak terlalu kuno. Interior yang modern dengan desain yang

unik tanpa menghilangkan nuansa Jepang dan atmosfer yang nyaman.

Seperti contohnya restoran ini menambahkan lukisan dan mural salah

satu kartun ternama di Jepang, karya Fujiko F. Fujio, yaitu Doraemon.

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 24: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

Universitas Indonesia

9

Ketika kita menuju lantai dua, akan ada mural dengan gambar Doraemon

dan disudut tangga ada gambar pintu ajaib Doraemon. Selain itu restoran

ini menyediakan komik-komik Jepang yang dapat dibaca oleh

pengunjung. Lukisan ini sangat disukai oleh kalangan anak-anak yang

umumnya selalu datang ke restoran bersama dengan keluarganya. Selain

itu, Ken Japanese Restaurant menjaga agar pelayanan di restoran ini

sangat ramah dan baik serta sabar dalam menghadapi pengunjungnya.

Ken Japanese Restaurant memiliki pengunjung harian sebanyak

30-50 orang setiap hari kerja dan 50-70 orang setiap hari libur namun

jumlah ini belum mencapai target pengunjung yang ditetapkan oleh

pemilik restoran ini. Target pengunjung yang diharapkan setiap hari

kerja minimal 70 pengunjung dan 100 pengunjung di hari libur. Selain

itu, diakibatkan restoran ini terletak di daerah perumahan Cibubur,

pengunjung mayoritas mengunjungi restoran ini pada malam hari setelah

jam pulang kantor dan restoran akan sepi oleh pengunjung pada siang

hari. Padahal letak restoran ini berada di daerah Ruko Grand Citra City

Walk yang padat dilewati oleh masyarakat sehingga Ken Japanese

Restaurant harus memiliki daya tarik utama agar adanya peningkatan

jumlah pengunjung restoran setiap harinya.

Sebagai restoran yang baru berjalan 1,5 tahun ini, penyebab

masih kurangnya jumlah pengunjung Ken Japanese Restaurant dapat

dikarenakan masyarakat belum mengenal restoran ini dan restoran ini

pun belum memiliki kegiatan pemasaran dan promosi yang

komprehensif sehingga membutuhkan usaha lebih untuk dapat bersaing

dengan kompetitor yang dirasa telah cukup kuat menarik perhatian para

penggemar makanan Jepang. Dibutuhkan usaha yang lebih besar untuk

dapat membuat para pengunjung tertarik mencoba dan beralih ke

restoran baru yang bernama Ken Japanese Restaurant ini.

Ditambah lagi dalam strategi pemasaran dan promosinya, Ken

Japanese Restaurant belum melakukan banyak kegiatan dengan para

stakeholders terutama media. Restoran ini belum memiliki divisi yang

secara khusus menangani publikasi baik dari media konvensional

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 25: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

10

maupun digital (koran, blog, website, majalah, dan lainnya). Selain

kurangnya kegiatan di media, restoran ini juga masih minim dalam

mengadakan kegiatan pemasaran dan promosinya secara langsung, dapat

dilihat kegiatan Ken Japanese Restaurant yang pernah dilakukan selama

1 tahun ini;

No. Jadwal Kegiatan

1. Juni 2017 Diskon 15% setiap berbuka puasa di Ken Japanese

Restaurant

2. April 2017 Diskon 10% untuk enam menu baru (Ken Roll,

Rainbow Roll, Crispy Roll, Fry Cheese Roll, Unagi

Katsu, dan Unagi Karage)

3. Februari

2017

Diskon 20% untuk lima menu baru (Ken Special

Teppanyaki, Salmon Head, Ken Nabeyaki, Chiken

Katsu Curry Rice, dan Yaki Udon)

4. September

2016 -

sekarang

Birthday surprise: free Ken Sushi Cake

5. Juni 2016 Workshop “Fun with Terrarium” (IDR

175.000/orang)

6. April 2016 -

sekarang

Setiap hari Jumat mengadakan kegiatan suspended

meal “beli 1 bayar 2”, satu untuk dinikmati sendiri

dan satu lagi akan disedekahkan kepada saudara-

saudara yang kurang mampu

7. Maret 2016 -

sekarang

Cooking class (IDR 125.000/orang)

8. Februari

2016 -

sekarang

Paket arisan, ulangtahun, meeting dan kumpul

komunitas di lantai 2 Ken Japanese Restaurant (biaya

dari Rp 693.000,00 s.d. Rp 2.500.000,00)

Dalam kesehariannya, restoran ini hanya memanfaatkan media

sosial Instagram sebagai sarana publikasinya (pengikutnya di instagram

mencapai 402 akun). Dari hasil survei yang dilakukan kepada 100 orang

target sasaran Ken Japanese Restaurant, hanya dua dari 10 (18%)

responden yang pernah mendengar nama Ken Japanese Restaurant

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 26: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

Universitas Indonesia

11

melalui kanal sosial media Instagram dan Zomato. Masih banyak target

sasaran yang belum mengenal nama restoran Jepang ini sehingga

dibutuhkan aktivasi digital secara kompleks agar target sasaran mengenal

nama Ken Japanese Restaurant. Selain itu dalam penggunaannya, Ken

Japanese Restaurant ini menggunakan caption yang kurang informatif

dan feed-nya yang kurang teratur sehingga informasi yang diberikan

susah untuk dicari dan diterima. Restoran Jepang ini juga belum pernah

mencoba mempublikasikan restorannya melalui media konvensional

maupun yang berhubungan dengan media online. Sehingga banyak dari

warga yang tinggal di daerah Jakarta terutama di Cibubur belum pernah

mendengar nama restoran Jepang ini.

Target pasar dari Ken Japanese Restaurant ini ialah keluarga dan

anak muda yang berada di ses A-B. Namun jika dilihat dari segi visual

restoran, branding logo dari Restoran Jepang ini kurang menarik

perhatian, kurang melekat, dan tidak memperlihatkan karakter restoran

sesungguhnya. Bisa dilihat dari font-nya dan dari segi warna maupun

desainnya. Jika dilihat dari segi harga, Ken Japanese Restaurant memiliki

harga yang tidak terlalu mahal jika dibandingkan dengan kompetitor

lainnya. Seperti menu ramen-nya, biasanya kompetitor menjual satu

mangkuk ramen dengan harga minimal Rp 50.000,00 (lima puluh ribu

rupiah), sedangkan Ken Japanese Restaurant menjual satu mangkuk

ramen dengan rasa yang sama dengan harga Rp 30.000,00 s.d. Rp

50.000,00 (tiga puluh ribu rupiah sampai dengan lima puluh ribu rupiah).

1.2.2 Analisis Eksternal

Saat ini penggemar kuliner Jepang sangat banyak di Indonesia

sehingga Ken Japanese Restaurant harus mampu bersaing dan menjadi

top of mind restoran Jepang di kalangan masyarakat. Dengan semakin

banyaknya penggemar kuliner Jepang, semakin banyak pula Restoran

Jepang yang bermunculan dan tentunya restoran-restoran ini menjadi

kompetitor Ken Japanese Restaurant. Di daerah Citra Gran City Walk

terdapat empat restoran Jepang, yaitu Kinoki Sushi, Umaku, Sushi Tei,

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 27: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

12

dan Ichiban Sushi. Selain itu, ada pula satu restoran yang mengangkat

unagi sebagai keunikan restorannya. Nama restoran tersebut ialah

Unacho yang terletak di Plaza Senayan. Restoran ini menyediakan menu

unagi yang lengkap dan kualitas terbaik sehingga harganya jauh lebih

mahal. Restoran-restoran ini sudah berdiri lebih dahulu dibandingkan

dengan Ken Japanese Restaurant dan tentunya restoran ini memiliki

branding yang bagus dan mudah diingat dibenak masyarakat. Selain itu

restoran ini sudah lama menggunakan konsep MPR dalam membantu

pemasaran dan promosi restorannya serta penanganan media sosial yang

baik. Dengan kegiatan promosi dan pemasaran yang lebih gencar dan

intensif, masih banyak masyarakat yang menjadikan restoran tersebut

sebagai restoran Jepang favoritnya dan juga masih memungkinkan

adanya pemain-pemain baru yang akan berkecimpung pada bidang yang

sama seperti Ken Japanese Restaurant.

Selain itu, konsumsi makanan seseorang dipengaruhi oleh banyak

faktor. Salah satunya yaitu agama. Hal ini tentu memiliki perintah dan

larangan untuk mengonsumsi makanan-makanan tertentu seperti

contohnya agama Islam yang memiliki aturan makanan halal dan

menghindari makanan haram (Riaz & Chaundry, 2004), sehingga faktor-

faktor tersebut akan mempengaruhi preferensi masyarakat dalam

membeli makanan. Indonesia sebagai negara dengan populasi muslim

terbesar di dunia, yaitu 12,7% dari jumlah total muslim di dunia (Pew

Research Center Religion & Public Life, 2010), memiliki perhatian

mengenai masalah kehalalan makanan yang saat ini semakin

berkembang. Sehingga hal ini memberikan dorongan besar terhadap Ken

Japanese Restaurant sebagai restoran Jepang halal pertama di Cibubur.

Berdasarkan hasil riset mengenai brand awareness Ken Japanese

Restaurant dan Unagi yang dilakukan kepada 100 orang target khalayak

Ken Japanese Restaurant, dapat disimpulkan beberapa hal sebagai

berikut. (Hasil riset lengkap terlampir)

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 28: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

Universitas Indonesia

13

Grafik 1.4 Domisili Responden

Sumber: Data Olahan Hasil Kuesioner

Data domisili responden terdiri dari DKI Jakarta, Bekasi, Tangerang,

Bogor, dan Depok. Dari hasil kuesioner dapat dilihat responden terbesar berasal

dari Depok, Jakarta Timur, Jakarta Selatan, dan Bekasi. Daerah tersebut ialah

daerah yang terletak disekitar Ken Japanese Restaurant.

Grafik 1.5 Responden yang Mengetahui Ken Japanese Restaurant

Sumber: Data Olahan Kuesioner

Data dari 100 orang responden, ditemukan bahwa hanya ada satu dari

lima (18%) responden yang mengetahui Ken Japanese Restaurant. Sisanya

belum pernah mendengar nama Ken Japanese Restaurant.

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 29: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

14

Grafik 1.6 Media yang Memperkenalkan Ken Japanese Restaurant

Sumber: Olahan Data Kuesioner

Zomato ialah media sosial terbanyak yang digunakan responden untuk

mengetahui Ken Japanese Restaurant. Selain itu didukung dengan akun media

sosial Instagram Ken Japanese Restaurant. Dari hasil riset, terlihat bahwa

restoran ini belum pernah bekerjasama dengan media lainnya seperti radio,

koran, majalah, dan sebagainya.

Grafik 1.7 Pengetahuan tentang Ken Japanese Restaurant

Sumber: Olahan Data Kuesioner

Sebanyak tujuh dari sepuluh (72%) responden tidak mengetahui

keunikan dari Ken Japanese Restaurant. Sejauh ini sisa responden lainnya

memilih Ken Japanese Restaurant sebagai restoran Jepang franchise dan juga

sebagai restoran Jepang halal di Cibubur. Unagi bukanlah keunikan Ken

Japanese Restaurant yang diketahui oleh para responden.

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 30: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

Universitas Indonesia

15

Grafik 1.8 Pengetahuan Responden terhadap Keunggulan Unagi

Sumber: Olahan Data Kuesioner

Dari total 100 responden yang mengisi riset ini, hanya satu dari sepuluh

(12%) responden yang mengetahui keunggulan daripada ikan unagi. Padahal

dari riset sebelumnya mengatakan bahwa para responden lebih peduli dalam

mengetahui setiap kandungan yang ada di makanan yang akan dikonsumsinya

untuk mencapai hidup lebih sehat dan para responden pun ingin beralih

mengonsumsi ikan unagi ketika tahu bahwa ikan ini memiliki kandungan gizi

yang jauh lebih baik dibandingkan ikan lainnya.

Berdasarkan hasil riset di atas, dapat disimpulkan bahwasannya Ken

Japanese Restaurant masih belum dikenal baik oleh masyarakat terutama di

daerah Cibubur dan sekitarnya (Depok, Cileungsi, Bekasi, dan Jakarta Selatan).

Masyarakat pun juga belum mengetahui keunggulan gizi yang dimiliki oleh ikan

unagi sehingga selling point yang diangkat oleh Ken Japanese Restaurant perlu

memiliki taktik yang jauh lebih komprehensif dengan mulai menginformasikan

keunggulan ikan ini kepada masyarakat sekaligus dengan memperkenalkan Ken

Japanese Restaurant sebagai restoran Jepang yang memiliki menu unagi

terlengkap dan terjamin kesegaran dan kehalalannya karena memiliki tempat

budidaya sendiri.

1.3. Analisis S.W.O.T

Berikut beberapa analisis baik dari aspek internal maupun aspek

eksternal Ken Japanese Restaurant;

● Kekuatan (Strengths)

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 31: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

16

○ Memiliki berbagai jenis makanan Jepang dengan menu unagi

terlengkap

○ Mempunyai tempat budidaya unagi sendiri

○ Makanan Jepang halal pertama yang ada di Cibubur

○ Mengutamakan kualitas dan kesegaran dari setiap makanan dan

minumannya

○ Suasana restoran yang seperti rumah makan Jepang yang modern

sehingga suasananya tidak terlalu kuno

○ Harga relatif lebih murah jika dibandingkan dengan kompetitor

lainnya

○ Pelayanan yang ramah dan baik pada pengunjungnya

○ Terletak di jalur utama Cibubur yang strategis dan sangat ramai

● Kelemahan (Weaknesses)

○ Pengunjung masih sedikit dengan jumlah harian sebanyak 30-50

orang setiap hari kerja dan 50-70 orang setiap hari libur

○ Restoran sepi dikunjungi pada siang hari disetiap hari kerja

○ Kurangnya kegiatan pemasaran di media konvensional maupun

digital

○ Sosial media yang digunakan hanya satu, yaitu Instagram

○ Branding restoran kurang menarik perhatian, kurang melekat,

tidak memperlihatkan karakter restoran sesungguhnya

○ Belum dikenal masyarakat karena masih baru dan program

pemasarannya belum maksimal, sehingga membutuhkan usaha

lebih untuk dapat bersaing dengan kompetitor

○ Tidak memiliki cabang ditempat lain

● Kesempatan (Opportunities)

○ Penggemar kuliner Jepang sangat banyak di Indonesia

○ Masyarakat Indonesia dengan populasi muslim terbesar di dunia

memiliki perhatian khusus terhadap kehalalan makanan

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 32: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

Universitas Indonesia

17

○ Banyak restoran Jepang di Indonesia belum mendapatkan

sertifikasi halal

○ Masyarakat memiliki kepedulian terhadap kandungan gizi pada

setiap makanan yang dikonsumsinya

● Ancaman (Threat)

○ Semakin banyak restoran Jepang yang bermunculan di daerah

Jakarta terutama di Cibubur

○ Ada restoran Jepang yang memiliki keunikan sama dengan Ken

Japanese Restaurant

○ Adanya restoran Jepang dengan kegiatan pemasaran yang lebih

gencar, intensif, dan kreatif

○ Masih memungkinkan adanya restoran baru yang berkecimpung

di bidang yang sama

○ Masyarakat belum mengenal unagi dan keunggulan gizi yang

dimiliki ikan tersebut dibandingkan dengan ikan lainnya

○ Belum adanya program komprehensif yang dilakukan untuk

mengedukasi dan menginformasikan masyarakat terkait ikan

unagi

1.4. Rumusan Masalah

Berdasarkan paparan sebelumnya, terdapat beberapa permasalahan yang

dihadapi Ken Japanese Restaurant sebagai sebuah restoran Jepang di antaranya:

1. Masyarakat masih belum mengenal Ken Japanese Restaurant sebagai

restoran yang memiliki menu unagi terlengkap dan terjamin

kesegarannya karena memiliki tempat budidaya sendiri. Masyarakat

masih belum bisa melihat perbedaan ataupun keunikan yang dimiliki

Ken Japanese Restaurant dibandingkan dengan restoran Jepang lainnya.

2. Minimnya kerjasama yang dilakukan Ken Japanese Restaurant kepada

media konvensional ataupun media digital saat ini. Restoran ini belum

pernah bekerjasama dengan media konvensional seperti majalah dan

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 33: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

18

koran Cibubur ataupun media digital seperti media online, blog, dan

sebagainya.

3. Kegiatan pemasaran yang dilakukan oleh Ken Japanese Restaurant

dalam kurun waktu 1 tahun belakang ini masih dibilang sedikit. Restoran

ini belum memiliki divisi khusus atau promosi tertentu yang menangani

berbagai program pemasaran yang dapat menarik perhatian khalayaknya

sehingga programpun relatif berdampak kecil terhadap peningkatan

awareness khalayak.

4. Masyarakat belum mengenal keunggulan gizi yang dimiliki oleh unagi

padahal saat ini masyarakat memiliki rasa ingin tahu dan kepedulian

tinggi terhadap setiap kandungan makanan yang dikonsumsinya.

Maka dari itu, Ken Japanese Restaurant membutuhkan beberapa konsep

serta rancangan program yang dapat menjawab berbagai permasalahan yang

dialami restoran tersebut hingga saat ini, yakni salah satunya dengan rancangan

program yang dapat meningkatkan brand awareness kepada khalayaknya

melalui program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”, sehingga

dapat berdampak baik kepada seluruh aspek permasalahan secara bertahap pada

Ken Japanese Restaurant.

1.5. Justifikasi Masalah

Ken Japanese Restaurant merupakan restoran Jepang yang sangat

berpotensi untuk dikembangkan. Hal ini dikarenakan positioning restoran yang

menawarkan menu makanan Jepang khas yaitu unagi yang terlengkap dan segar

dari budidaya sendiri. Selain itu Ken Japanese Restaurant memiliki keunikan

dari bentuk penyajian makanannya dan interior restorannya. Namun, masih

banyak target khalayak yang belum mengenal restoran ini karena memang

publikasi maupun pemasarannya belum berjalan dengan intensif dan maksimal.

Menurut Kotler (2009), perusahaan perlu melakukan lebih dari sekedar

menghasilkan produk yang baik, mereka juga harus menyampaikan informasi

mengenai keunikan produk dan menempatkannya dalam benak konsumen. Hal

tersebut bertujuan agar konsumen tetap mengingatnya, meskipun menemukan

produk lain yang sejenis di pasaran. Ken Japanese Restaurant sudah menetapkan

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 34: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

Universitas Indonesia

19

keunikannya sebagai restoran yang memiliki menu unagi terlengkap dan segar

dari tempat budidaya sendiri, dengan begitu permasalahan yang dimiliki oleh

restoran Jepang ini dapat diatasi dan dikembangkan dengan lebih baik lagi

secara perlahan dan bertahap. Maka dari itu, hal yang menjadi urgensi untuk

mendukung perkembangan restoran ini adalah diperlukannya sebuah program

pemasaran yang dapat membentuk perhatian di mata masyarakat, sehingga dapat

meningkatkan awareness masyarakat terkait nama Ken Japanese Restaurant dan

juga keunikan unagi-nya.

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 35: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

20

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 36: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

21 Universitas Indonesia

BAB 2

SOLUSI PERMASALAHAN

2.1. Program Potensial

Untuk menjawab berbagai permasalahan yang dihadapi oleh Ken

Japanese Restaurant, agar dapat meningkatkan brand awareness daripada

restoran Jepang ini tentunya dibutuhkan beberapa program potensial yang

diharapkan dapat menjadi salah satu alternatif solusi yang tepat dalam mengatasi

berbagai masalah yang dihadapi oleh Ken Japanese Restaurant. Beberapa

program tersebut ialah:

1. Membuat loyalty program untuk pengunjung Ken Japanese

Restaurant. Setiap pengunjung akan mendapatkan poin untuk

setiap pembelian makanan di Ken Japanese Restaurant dengan

nominal pembelian paling rendah yaitu Rp 30.000,00 (tiga puluh

ribu rupiah). Dengan membuat program ini, pengunjung akan

memiliki rasa keterikatan untuk kembali lagi menambah poinnya.

Poin yang terkumpul dapat ditukarkan dengan voucher makanan

ataupun merchandise Ken Japanese Restaurant yang berupa mug,

tote bag, dan semacamnya. Selain itu dengan menjadi bagian dari

loyalty program ini, pengunjung mendapatkan diskon 10% untuk

setiap pembelian di restoran ini.

2. Sesuai dengan analisis situasi di atas, setiap hari kerja

pengunjung Ken Japanese Restaurant menjadi sedikit terutama

pada siang hari. Maka restoran ini perlu membuat jadwal promo

15% untuk makan siang (happy hours) dari jam 12.00 s.d. 14.00

setiap hari kerja. Target dari pengunjungnya ialah orang-orang

yang bekerja di daerah perumahan di Cibubur yang memiliki

jadwal makan siang dari jam 12.00 s.d. 14.00 WIB.

3. Ken Japanese Restaurant ingin mengenalkan selling point

restorannya dan juga mengedukasi khalayak tentang unagi. Maka

dari itu perlu adanya sebuah kampanye digital yang berbentuk

video series. Video ini akan dibagi menjadi beberapa seri yang

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 37: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

22

1. berisikan video ringan, edukatif, dan menghibur terkait unagi.

Video series ini akan dimuat di seluruh media sosial yang

dimiliki oleh Ken Japanese Restaurant dan diharapkan khalayak

akan dengan mudah menerima informasi yang disampaikan

disetiap seri-nya dan secara tidak langsung dapat lebih mengenal

Ken Japanese Restaurant.

2. Pendekatan kepada pengunjung juga dapat dilakukan melalui

praktik user generated content. Pengunjung dapat mengikuti

kompetisi foto yang menceritakan tentang dirinya dan Ken

Japanese Restaurant atau dirinya dan menu unagi-nya. Setelah itu

mempublikasikan foto tersebut di akun Instagram pribadi.

Kegiatan ini dapat meningkatkan awareness yang cukup tinggi di

mana setiap post-an di instagram dapat membuat exposure yang

besar. Dengan mengikuti photo competition ini, pengunjung

berhak mengikuti undian untuk memenangkan perjalanan ke The

Onsen Hot Spring Resort ala Jepang di Malang atau mendapatkan

exclusive merchandise Ken Japanese Restaurant.

3. Sebagai restoran Jepang yang ingin menyebarkan brand

awareness restorannya kepada khalayak luas, Ken Japanese

Restaurant perlu memperhatikan internal restorannya. Mulai dari

meningkatkan atmosfer restoran dengan membuat papan

informasi tentang unagi dan juga melakukan perbaikan menu

dengan menjelaskan tentang keunikan yang dimiliki oleh Ken

Japanese Restaurant.

4. Special event sebagai bagian dari marketing public relations

menjadi salah satu taktik yang digunakan dalam program ini. Ken

Japanese Restaurant dapat membuat kegiatan outdoor cooking

class untuk keluarga. Kegiatan ini dapat sekaligus menjadi wisata

keluarga karena kegiatan ini dilakukan di alam bebas, dengan

tema piknik, santai, dan menyenangkan. Dalam cooking class ini

akan diajarkan cara membuat makanan Jepang yang berbahan

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 38: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

23

Universitas Indonesia

dasar unagi namun dalam pelaksanaannya akan ada games

menarik sebelum memulai cooking class.

5. Melakukan revitalisasi brand Ken Japanese Restaurant dengan

melakukan peningkatan terhadap bentuk brand, maka khalayak

akan dengan mudah mengingat brand Ken Japanese Restaurant di

benaknya sehingga meningkatlah awareness khalayak terhadap

restoran ini.

6. Media promosi menjadi hal yang penting untuk peningkatan

awareness khalayak terhadap program ataupun informasi yang

ada di Ken Japanese Restaurant. Media promosi dapat

menggunakan media relations (media konvensional dan media

digital yang ada di daerah Jakarta ataupun khusus di daerah

Cibubur), aktivasi digital (memperbaharui website, Instagram,

Facebook, dan Zomato), dan non-media connectors

(menggunakan food bloggers)

2.2. Program yang Diusulkan

Salah satu rekomendasi program yang dapat menjawab permasalahan

dalam brand awareness Ken Japanese Restaurant adalah dengan membuat

program marketing public relations yang kompleks, dengan nama “We Serve

Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan” yang terdiri dari tiga subprogram

didalamnya. Beberapa sub-program tersebut ialah: Photo Competition

KENBOxUNAGI, Video Series “The Famous Unagi”, dan Special Event

“Unagi: Catch and Serve!”. Rancangan program tersebut akan dijalankan

selama satu semester, pada bulan Juli s.d. Desember 2018. Harapannya program

ini dapat meningkatkan pengetahuan khalayak mengenai Ken Japanese

Restaurant. Rancangan program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in

Japan” adalah sebagai berikut.

1. Membuat special event. Ken Japanese Restaurant membuat acara

outdoor cooking class sekali dalam sebulan dengan tema “Unagi:

Catch and Serve!”. Kegiatan ini dilakukan untuk mengajak target

khalayak untuk belajar membuat makanan Jepang dengan bahan

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 39: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

24

dasar unagi, mengedukasi mereka tentang unagi (manfaat dan

kelebihannya) sekaligus membuat wisata keluarga yang

menyenangkan bersama Ken Japanese Restaurant. Kegiatan ini

berbayar namun partisipan akan mendapatkan banyak

keuntungan terutama voucher makanan yang bernilai Rp

100.000,00 (seratus ribu rupiah).

2. Mengoptimalisasi social media marketing dengan membuat

kampanye edukasi unagi yang bertemakan “The Famous Unagi”.

Kampanye ini dibuat dalam bentuk video series yang mengemas

seluruh informasi terkait Ken Japanese Restaurant dan unagi-nya.

Video series ini akan dipublikasikan melalui microsite dan

seluruh media sosial Ken Japanese Restaurant. Hal ini merupakan

taktik agar kampanye ini tersebar luas kepada masyarakat yang

terutama adalah pengguna internet (digital savvy). Agar

masyarakat tertarik untuk menonton video kampanye ini, Ken

Japanese Restaurant akan memberikan kuis diakhir video dengan

hadiah voucher makanan di Ken Japanese Restaurant.

3. Melakukan brand revitalization Ken Japanese Restaurant yang

awalnya hanya tulisan Ken saja menjadi animasi KENBO. Taktik

ini dibutuhkan agar visualisasi dari restoran ini menjadi lebih

menarik perhatian dan mudah dikenal khalayak. Dengan hadirnya

logo baru berbentuk animasi KENBO ini membuat restoran dapat

memodifikasinya untuk kebutuhan publikasi dan meramaikan

restoran dengan dekorasi yang berbentuk animasi ini.

4. Melaksanakan pendekatan khusus kepada pengunjung (consumer

engagement). Taktik yang digunakan untuk pendekatan ini ialah

dengan menggunakan user generated content yaitu dengan

membuat kegiatan Photo Competition KENBOxUNAGI kepada

setiap pengunjung yang datang ke restoran. Kegiatan ini

dilakukan untuk menarik perhatian khalayak yang secara tidak

langsung akan tertarik untuk membeli makanan di Ken Japanese

Restaurant dan juga akan mempromosikan restoran ini kepada

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 40: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

25

Universitas Indonesia

pengguna sosial media lainnya. Agar banyak pengunjung yang

mengikuti kegiatan ini, Ken Japanese Restaurant memberikan

hadiah berupa trip ke The Onsen Resort, yaitu resort bernuansa

Jepang yang ada di Malang.

5. Tentunya setiap kegiatan yang dilakukan oleh Ken Japanese

Restaurant tidak luput dari media promosi, yang dibagi dua yaitu:

a. Menjalin hubungan baik dengan media connector (media

relations) dengan selalu mengajak media untuk

bergabung mengikuti kegiatan yang dilakukan oleh Ken

Japanese Restaurant. Diharapkan hal ini dapat membuat

media membantu restoran ini untuk menyebarluaskan

image-nya kepada khalayak yang lebih luas.

b. Menggunakan non-media connector yang berfokus

kepada food blogger. Food blogger ini merupakan key

opinion leader yang menuliskan review dan opini di

blognya untuk setiap restoran yang ia kunjungi.

Harapannya, dengan menggunakan food blogger ini pesan

mengenai Ken Japanese Restaurant akan tersampaikan

berdasarkan word of mouth serta menimbulkan sisi

consumer experience dari blogger tersebut.

2.3. Tujuan Program

Tujuan dari program marketing public relations ini ialah untuk

meningkatkan brand awareness Ken Japanese Restaurant dari yang awalnya

hanya 1 dari 5 (12%) orang yang mengetahui nama restoran tersebut (hasil

survei kepada 100 orang) hingga terjadinya peningkatan jumlah masyarakat

yang mengenalnya. Peningkatan awareness masyarakat ini dapat dilihat dari

naiknya jumlah followers media sosial Ken Japanese Restaurant, viewers video

series, dan sebagainya. Program ini bertujuan untuk menjadikan Ken Japanese

Restaurant sebagai restoran yang terkenal dengan keunikan unagi-nya sehingga

dapat menarik perhatian khalayak untuk mencari tahu dan datang langsung ke

restoran ini. Disertai kegiatan media promotions, diharapkan juga dapat

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 41: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

26

membantu restoran ini untuk menyebarluaskan image-nya kepada khalayak yang

lebih luas, termasuk di luar target utama khalayak Ken Japanese Restaurant.

Dalam tujuan ini, terdapat satu sasaran yang ingin dicapai, yakni pada

sasaran program komunikasi. Sasaran tersebut diharapkan dapat memberikan

dampak yang signifikan terhadap berbagai program Ken Japanese Restaurant.

Secara objektif program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”

akan meliputi:

● Unagi: Catch and Serve! :

○ Mengedukasi partisipan tentang unagi

○ Memberikan sarana hiburan dan wisata keluarga yang bermanfaat

dengan berlibur sekaligus belajar memasak makanan Jepang

○ Mendapatkan apresiasi positif dari partisipan sehingga semakin

banyak pengunjung yang mendaftar mengikuti kegiatan ini

● Video Series Campaign “The Famous Unagi” :

○ Mengedukasi serta memberikan pengetahuan kepada khalayak

terkait pentingnya memahami unagi dengan kualitas terbaik,

melalui kampanye yang berbentuk video series

○ Membangun image Ken Japanese Restaurant sebagai satu-

satunya restoran Jepang di Cibubur yang memiliki menu unagi

terlengkap dengan kesegarannya yang terjamin karena memiliki

tempat budidaya sendiri

● Brand Revitalization KENBO

○ Membuat pengunjung mengingat brand Ken Japanese Restaurant

di benaknya

○ Membuat visualisasi restoran menjadi lebih menarik untuk dilihat

oleh pengunjung

● Photo Competition #KENBOxUNAGI :

○ Pengunjung mempromosikan Ken Japanese Restaurant melalui

akun media sosialnya

○ Masyarakat luas mengetahui Ken Japanese Restaurant (high

exposure)

○ Pengunjung menggunakan merchandise Ken Japanese Restaurant

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 42: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

27

Universitas Indonesia

● Media Promosi We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan :

○ Media Relations

■ Menulis dan menyebarkan artikel dengan tone yang

positif terkait program Ken Japanese Restaurant di media

yang dipegang (koran, majalah, dan media online)

■ Meningkatkan ketertarikan pengunjung untuk mengikuti

seluruh rangkaian program We Serve Unagi, The No. 1

Popular Dish in Japan hingga 50% di akhir rangkaian

program

○ Non Media Connector (Food Blogger)

■ Menulis review pengalamannya setelah makan di Ken

Japanese Restaurant dan dipublikasikan melalui personal

blog

■ Memicu food blogger lainnya untuk mencoba makan di

Ken Japanese Restaurant

■ Mempromosikan Ken Japanese Restaurant kepada publik

2.4. Justifikasi Program

Agar restoran ini mendapatkan berbagai peningkatan, brand awareness

merupakan salah satu langkah awal untuk mendapatkan perhatian para target

konsumen yang akan disasarkan melalui empat tahapan, yakni mulai dari

tahapan unaware of brand, brand recognation, brand recall, hingga top of mind

(Aaker, 1991, p.65). Dalam rancangan program ini akan difokuskan hingga

tahapan brand recall. Dengan adanya peningkatan impresi dari target konsumen,

diharapkan akan meningkatnya awareness target konsumen terhadap Ken

Japanese Restaurant yang dapat dilihat dari peningkatan followers, viewers, dan

meningkatnya keikutsertaan konsumen dalam kegiatan-kegiatan yang dibuat

oleh restoran ini. Sehingga untuk mencapai hal tersebut dibutuhkan beberapa

pendekatan terhadap konsumen agar mendapatkan berbagai bentuk loyalitas

kepada restoran ini. Berbagai macam cara pun dilakukan mulai dari membentuk

strategi penjualan, membuat kegiatan yang menarik, diversifikasi produk atau

jasa, hingga berbagai konsep lainnya.

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 43: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

28

Peranan public relations tentunya sangat strategis karena pada dasarnya

public relations menjaga berbagai hubungan organisasional, baik dengan pihak

internal maupun eksternal yang sangat berpengaruh dalam kegiatan serta

keberlangsungan bisnis dalam perusahaan (Smith, 2005). Maka, beragam

macam perkembangan konsep serta penjelasan terkait dengan dunia marketing

dan public relations dalam rangka meraih kepercayaan serta mendapatkan

konsumen terhadap perusahaan, tentunya akan menjadi tepat bila kedua konsep

tersebut saling membutuhkan satu sama lainnya. Maka dari itu rancangan

program ini akan menggunakan konsep Marketing Public Relations.

Menurut Giannini dalam bukunya Marketing Public Relations : A

Marketer’s Approach to Public Relations and Social media, MPR adalah segala

program atau usaha yang didesain untuk meningkatkan, memertahankan, dan

melindungi angka penjualan dan atau image suatu produk dengan mendorong

para intermediaris, seperti media massa tradisional, media elektronik, atau

individu-individu untuk secara sukarela menyebarkan pesan dan kesan tentang

perusahaan atau produk kepada khalayak bisnis dan konsumernya. Dengan

menggunakan program marketing public relations ini diharapkan Ken Japanese

Restaurant dapat membuat program yang akan meningkatkan kesadaran target

konsumen terhadap restoran Jepang ini.

Pada dasarnya, MPR adalah strategi pemasaran yang berkolaborasi

dengan Public Relations. Letak kolaborasinya pada penggunaan PR Tools untuk

memasarkan produk, baik barang ataupun jasa. Metodenya bukan lagi hard

selling yang cenderung agak memaksa konsumen untuk membeli, tapi sudah soft

selling yang lebih mengedepankan kebutuhan dan keinginan konsumen yang

dikemas dengan cara yang baru dan unik. Diharapkan produk atau perusahaan

tersebut akan mendapatkan publisitas dan menjadi bahan pembicaraan khalayak

pada umumnya (word of mouth) dan pemasaran mereka secara otomatis akan

terbantu (Giannini, 2010). Dalam praktiknya, perencanaan program ini meliputi

kegiatan MPR seperti advertorials, contest, special events, booklets and

brochures, public service tie-ins, trade shows and exhibits, festivals, parade,

sport events, entertainments, sponsorship, news conferene, online

communications, dan sebagainya (Du & Du, 2007, p. 51).

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 44: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

29

Universitas Indonesia

Dalam lingkup personal selling, MPR bekerja secara lebih

mendasar. Penyebutan media dan komunikasi word-of-mouth terjadi melalui

pembentukan kesadaran akan sebuah produk beserta penggunannya di

kalangan konsumen. Dengan kata lain, MPR mendukung aktivitas penjualan

dengan menginformasi khalayak dan membangun hubungan yang

menguntungkan. Di sinilah peran PR yang sesungguhnya: MPR

menggunakan tools PR untuk mencapai tujuan pemasaran. Di waktu yang

bersamaan, kedua konsep tersebut perlu berintegrasi untuk mencapai tujuan

yang lebih besar yaitu tujuan organisasi. Menurut Giannini (2010, h. 52),

MPR memiliki beberapa elemen penting yang harus dipatuhi agar keinginan

perusahaan maupun organisasi di bidang MPR dapat tercapai. Proses

menciptakan kampanye atau upaya individu yang sukses meliputi :

1. Menentukan tujuan yang dikehendaki dari kampanye atau upaya

individu tertentu. Proses ini disebut dengan Tahap Objectives.

2. Memeriksa, menguji, dan memutuskan konsumen yang ingin

dipengaruhi untuk mencapai tujuan. Proses ini disebut dengan Tahap

Target Market Selection atau Penentuan Khalayak Sasaran.

3. Menentukan media, kelompok, dan individu yang dapat

dimanfaatkan untuk merangkul khalayak sasaran secara efektif.

Proses ini disebut dengan Tahap Connectors.

4. Mengkomunikasikan alasan yang kuat kepada khalayak sasaran agar

melakukan pertukaran dengan perusahaan atau organisasi, serta

memberi alasan kepada connector (penghubung) untuk menyampaikan

informasi tersebut kepada konsumen dengan mengandalkan lingkup

pengaruhnya. Proses ini disebut dengan Tahap Message.

5. Mengukur jumlah atau tingkat aktivitas yang diadakan oleh

connector dan mengeluarkan hasil tentang sikap khalayak sasaran terkait

tujuan perusahaan atau organisasi. Proses ini disebut dengan Tahap

Measure.

Dalam bagian ini akan dibahas strategi humas pemasaran Ken

Japanese Restaurant dengan mengacu pada elemen proses MPR oleh

Giannini. Yang pertama berkaitan dengan objectives atau tujuan dari restoran

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 45: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

30

tersebut. Dalam menentukan tujuan yang konsisten dengan visi dan misi

jangka panjangnya, Ken Japanese Restaurant menekankan pada pengaruh

terhadap tiga sikap konsumen: action-oriented, information-oriented, dan sikap.

Pada action-oriented, program-program MPR dilakukan agar para pelanggan,

khalayak sasaran, dan konsumen Citra Gran City Walk Cibubur bersedia

mengunjungi restoran tersebut dan makan di sana. Pada information-oriented,

konsumen diharapkan menjadi aware terhadap aspek-aspek yang diberikan oleh

Ken Japanese Restaurant sebagai sebuah restoran Jepang yang unik. Namun

pada akhirnya, Ken Japanese Restaurant akan lebih banyak menyoroti tujuan

action-oriented di mana hasilnya mampu memberikan sumbangsih pada

peningkatan awareness masyarakat yang dapat dilihat dari peningkatan jumlah

followers media sosial, peningkatan partisipan dalam setiap program yang ada,

dan sebagainya.

Salah satu hal yang membedakan Humas dengan Iklan adalah

Connectors. Dari segi Connectors terbagi dua, yaitu Media Connector dan Non-

Media Connector. Dalam media connector, restoran ini akan menjalin hubungan

yang baik dengan beberapa media (media relations) dan komunitas yang ada di

sekitar Jakarta dan sub-urban Jakarta (Bekasi, Cileungsi, dan Depok).

Khususnya kepada media yang berada di daerah sub-urban Jakarta. Contohnya

seperti majalah komunitas Cibubur, Media Cibubur, dan sebagainya. Untuk

Non-Media Connector, Ken Japanese Restaurant menargetkan tokoh-tokoh

masyarakat (key opinion leader) yang ada di wilayah Cibubur, food blogger, dan

sebagainya.

Terkait pesan atau message, Ken Japanese Restaurant perlu

meningkatkan aktivasi digital dengan menggunakan social media marketing

seperti melakukan promosi ataupun kegiatan menggunakan media sosial dengan

konten yang menarik. Dengan membuat microsite, Facebook, Instagram,

Zomato, dan Youtube. Namun untuk mempermudah publikasinya, Ken Japanese

Restaurant akan menjadikan microsite sebagai key content dari keseluruhan

media sosial. Alhasil seluruh update yang muncul di Facebook, Twitter,

Instagram, dan Youtube akan selalu bertautan dengan berita dan video yang

sudah dipublikasikan terlebih dahulu di microsite.

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 46: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

31

Universitas Indonesia

Terakhir adalah pengukuran atau measurement. Dalam bukunya,

Giannini menjelaskan pemasar perlu mengukur efektivitas usaha MPR-nya baik

terhadap khalayak sasaran maupun penghubung. Komponen-komponennya

dapat berupa penjualan, keuntungan, perubahan pada market share, penetrasi

pasar, dan brand awareness. Dengan mengamati perilaku penghubungnya,

sebuah perusahaan dapat mengukur keefektifan komponen tertentu terutama

dengan penghubung yang signifikan. Selain itu, media monitoring juga bisa

dilakukan untuk menentukan apakah pesan yang disampaikan telah diterima

dengan baik oleh khalayak sasaran. Dari situ, dapat diperoleh gagasan tentang

‘warna’ dan konteks yang sering mereka gunakan untuk menyebarkan pesan.

Sebelum menentukan pendekatan yang tepat dan menentukan medianya,

diperlukan penelitian yang lebih mendalam dengan melakukan pendekatan

kualitatif dan kuantitatif dengan sumber informasi yang kredibel dan sesuai

sasaran khalayaknya. Selain itu akan dilakukan pengumpulan data dan

pengamatan terhadap Ken Japanese Restaurant ini.

2.5. Target Khalayak

Elemen berikutnya adalah menentukan khalayak sasaran. Dalam MPR,

konsumen didefinisikan sebagai pengguna utama dari sebuah produk atau jasa.

Ken Japanese Restaurant pun menentukan khalayak sasarannya dengan

pertimbangan sebagai berikut:

● Demografis

○ Jenis kelamin: laki-laki dan perempuan

○ Target primer: keluarga

○ Target sekunder: anak muda (17 s.d. 25 tahun)

○ Jenjang: keluarga yang bekerja

○ Tingkat ekonomi: SES golongan A/B

○ Besar keluarga: mencakup semua golongan keluarga (ayah, ibu,

dan anak)

● Psikografis

○ Lifestyle: family person, healthy, modern, dinamis, praktis, dan

suka nongkrong

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 47: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

32

○ Penggemar kuliner yang unik

○ Senang berkumpul bersama keluarga

○ Menyukai campuran budaya tradisional dan modern

○ Perilaku: memperhatikan kualitas, dalam hal ini kualitas dinilai

dari kesehatan, gizi, kesegaran, rasa, dan bahan dasar yang

digunakan

● Geografis

○ Domisili: daerah Jakarta dan sub-urban Jakarta (Depok, Bekasi,

dan Cileungsi)

○ Wilayah sasaran umum: Cibubur dan sekitarnya

○ Kepadatan: tingkat kepadatan perumahan

2.6. Pesan Kunci

Adapun pesan kunci dari yang ingin disampaikan melalui rangkaian

program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan” adalah bahwa

Ken Japanese Restaurant merupakan restoran Jepang yang memiliki menu unagi

terlengkap dan kesegarannya terjamin karena restoran ini memproduksi unagi

dari budidaya sendiri. Pesan kunci pada rangkaian program “We Serve Unagi,

The No. 1 Popular Dish in Japan” antara lain sebagai berikut:

“Ken Japanese Restaurant memiliki menu unagi terlengkap dan fresh dari

hasil budidaya sendiri”

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 48: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

33 Universitas Indonesia

BAB 3

RINCIAN PROGRAM

3.1. Deskripsi Program

Program humas pemasaran “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in

Japan” merupakan rangkaian kegiatan yang terdiri dari special event berupa

kegiatan edukasi dan wisata keluarga di mana keluarga akan mendapatkan

hiburan dan fun outdoor class membuat makanan Jepang dengan bahan unagi.

Program humas ini bermaksud untuk memperkuat kegiatan pemasaran Ken

Japanese Restaurant dalam meningkatkan brand awareness khalayak melalui

optimalisasi komunikasi yang dapat menginformasikan bahwa Ken Japanese

Restaurant ialah restoran Jepang yang menyediakan menu unagi terlengkap dan

segar karena memproduksi unagi dari tempat budidaya sendiri. Di samping

special event yang targetnya ialah keluarga, Ken Japanese Restaurant juga

melakukan pendekatan kepada media maupun key opinion leader dengan

mengundang mereka (ataupun keluarga mereka) untuk mengikuti segala

kegiatan yang dilakukan oleh Ken Japanese Restaurant agar keterlibatan dan

dukungan mereka dapat membantu mempromosikan kegiatan ini di media

konvensional maupun di media digital. Program ini tidak hanya melakukan

pendekatan kepada media dan key opinion leader saja, namun juga secara

langsung kepada pengunjungnya dengan melakukan kegiatan dengan praktik

user generated content.

Program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”

dimaksudkan untuk mendukung program branding restoran yang masih belum

tercapai dengan hasil yang diinginkan karena selama ini khalayak belum

mengetahui selling point Ken Japanese Restaurant, yaitu unagi-nya. Dengan

membuat kampanye berbentuk video series, diharapkan dapat menarik perhatian

khalayak ketika menonton video tersebut. Selain itu program “We Serve Unagi,

The No. 1 Popular Dish in Japan” juga mendukung restoran untuk lebih sadar

akan pentingnya pemasaran dengan menginformasikan segala hal tentang

restoran dan kegiatannya di dalam media sosial. Sehingga program “We Serve

Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan” tidak hanya melakukan kegiatan pada

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 49: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

34

urusan eksternalnya saja, namun juga membenahi internal restoran dengan

melakukan brand revitalization.

Pada akhirnya, program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in

Japan” menyampaikan pesan yang bermaksud untuk menginformasikan

khalayak bahwa unagi adalah jenis ikan yang memiliki keunggulan lebih tinggi

dibandingkan ikan lainnya yang biasanya dijadikan sebagai bahan dasar

makanan Jepang. Sebagai rancangan program yang kompleks, program ini

menyorot target utama khalayaknya yaitu kepada keluarga yang tinggal di

daerah Cibubur guna meningkatkan awareness khalayak terhadap Ken Japanese

Restaurant sebagai restoran Jepang yang menyediakan menu unagi terlengkap

dan segar karena hasil budidaya sendiri.

Secara garis umum, program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish

in Japan” akan dimulai pada 15 Juli 2018 hingga 23 Desember 2018. Seluruh

rangkaian program akan terlihat sebagai berikut.

1. Video Series “The Famous Unagi”

2. Photo Competition KENBOxUNAGI

3. Unagi Catch and Serve

4. Media Promotion

3.2. Strategi Program

Agar tujuan program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in

Japan” tercapai kepada seluruh target khalayak, diperlukan strategi khusus

untuk mencapai tujuan ini. Maka strategi yang dilakukan adalah dengan

menggunakan program yang mampu meningkatkan kesadaran khalayak secara

bertahap sampai pada tingkat brand recall tahapan brand awareness. Program

dibuat agar khalayak percaya dan menerima pesan program, dan pada akhirnya

tercapai brand awareness. Strategi yang digunakan dalam rangkaian program

brand awareness “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan” yaitu:

1. Memaksimalkan penggunaan media sosial sebagai alat untuk

mempromosikan kegiatan “We Serve Unagi, The No. 1 Popular

Dish in Japan”, mulai mengaktifkan dan menata kembali

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 50: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

35

Universitas indonesia

microsite, Instagram, Facebook, dan Zomato Ken Japanese

Restaurant.

2. Membuat kampanye dengan menggunakan video series agar

khalayak bisa menerima pesan yang akan disampaikan dengan

mudah, cepat, dan menarik.

3. Melakukan pendekatan kepada pihak media dengan cara selalu

mengundang mereka ke dalam rangkaian program “We Serve

Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan” di mana nanti secara

tidak langsung mereka akan mempublikasikan program ini di

media yang mereka pegang.

4. Mengajak khalayak untuk mengikuti perayaan ulangtahun Ken

Japanese Restaurant dengan mengikuti kegiatan photo

competition #KENBOxUNAGI, dengan mengikuti kegiatan

tersebut klahayak mendapatkan kesempatan untuk memenangkan

trip ke The Onsen Resort ala Jepang di Malang atau mendapatkan

exclusive merchandise Ken Japanese Restaurant.

5. Memicu adanya word of mouth dari penggunaan non media

connector yaitu dari food blogger untuk mendukung

penyampaian pesan dari program ini kepada khalayak luas

sehingga mereka sadar akan keunikan yang dimiliki oleh Ken

Japanese Restaurant dan tertarik untuk datang ke sana mengikuti

rangkaian program yang ada.

6. Melakukan edukasi dan penjelasan program kepada seluruh

karyawan yang ada di Ken Japanese Restaurant sehingga mereka

dapat secara rutin memberikan informasi kepada setiap

pengunjung Ken Japanese Restaurant tentang program “We Serve

Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan” ini.

7. Menawarkan program Unagi: Serve and Catch kepada keluarga

yang berada di perumahan daerah Cibubur dengan memberikan

informasi kepada kantor perumahan ataupun membagikan brosur

disekitar perumahan.

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 51: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

36

8. Gencar melakukan promosi kegiatan “We Serve Unagi, The No. 1

Popular Dish in Japan” secara khusus di media sosial Ken

Japanese Restaurant dengan beberapa akun media terpilih di

Jakarta terutama di Cibubur.

3.3. Strategi Kegiatan

3.3.1. Brand Revitalisasi KENBO

Sebelum memulai rangkaian program, Ken Japanese

Restaurant perlu melakukan revitalisasi brand terlebih dahulu.

Apabila visualisasi dari brand sebelumnya masih belum memikat

perhatian khalayak, pengelolaan brand memerlukan revitalisasi.

Sebagaimana dikatakan Keller (1999) bahwa jika strategi

penguatan brand masih belum berhasil secara maksimal, langkah

berikutnya yang bisa dipertimbangkan adalah strategi revitalisasi

brand. Strategi revitalisasi brand ini berarti perusahaan berusaha

untuk mendapatkan kembali sumber-sumber ekuitas brand yang

hilang dengan kembali ke akar atau asal mula brand yang

bersangkutan. Tujuannya adalah untuk menghidupkan atau

menyegarkan kembali asosiasi dari brand tersebut.

(Gambar 1) (Gambar 2)

Jika dilihat pada Gambar 1, Ken Japanese Restaurant

memiliki bentuk brand yang hanya memuat tulisan Ken dalam

bentuk bahasa Indonesia dan bahasa Jepang saja. Hal ini

membuat brand dari Ken Japanese Restaurant terlihat biasa,

susah untuk diingat di dalam benak khalayak. Maka dari itu,

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 52: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

37

Universitas indonesia

restoran Jepang ini membutuhkan revitalisasi brand dahulu

sebelum memulai program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular

Dish in Japan”. Bentuk hasil dari revitalisasi brand ini adalah

dengan membuat KENBO, dalam bahasa Indonesia artinya ialah

ibu bijaksana, sebuah animasi berbentuk orang Jepang yang

terlihat santai dengan menggunakan pakaian adat Jepang.

Awalnya KENBO ini sudah menjadi hiasan dari Ken Japanese

Restaurant (Gambar 3).

(Gambar 3)

Dengan melakukan revitalisasi brand Ken Japanese

Restaurant dengan menggunakan animasi KENBO ini, dapat

dengan mudah menyamakan desain dari restoran dan bentuk logo

brand-nya. Selain itu dengan bentuk KENBO yang terlihat santai,

lucu, dan bersahabat, dapat mempermudah pengujung ataupun

khalayak untuk mengingat brand tersebut di benak mereka.

Setelah melakukan revitalisasi brand Ken Japanese

Restaurant, selanjutnya ialah memperbaharui seluruh publikasi

yang ada di dalam brosur, pamflet, desain menu, dan foto yang

ada di media sosial. KENBO sebagai brand baru ini dapat

sekaligus memberikan keunikan dalam segi publikasinya,

terutama di Instagram. Seluruh feed yang ada di Instagram bisa

diatur secara khusus agar terlihat lebih rapi, informasi yang

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 53: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

38

disampaikan dapat diterima dengan mudah, dan enak untuk

dibaca.

3.3.2. Video Series “The Famous Unagi”

Video Series “The Famous Unagi” ini ialah sebuah

kampanye dalam bentuk beberapa seri video yang tujuannya

memberikan informasi dan edukasi kepada khalayak tentang

manfaat yang dimiliki oleh Unagi. Sebagai ikan yang populer

digunakan orang Jepang untuk menjadi bahan utama masakan

Jepang ini, unagi ternyata memiliki gizi yang jauh lebih baik

dibandingkan dengan salmon atau jenis ikan lainnya. Pemilik

Ken Japanese Restaurant juga memiliki tempat budidaya ikan

unagi sendiri, sehingga memang lebih baik untuk merangkum

seluruh informasi dan edukasinya di dalam sebuah kampanye

yang terdiri dari beberapa seri video. Video ini akan dibuat dalam

bentuk sebuah cerita dan akan diproduksi 1x dalam sebulan

selama satu semester rangkaian program “We Serve Unagi, The

No. 1 Popular Dish in Japan”. Tema videonya akan lebih

kekeluargaan, di mana pemerannya adalah beberapa keluarga

dengan latar belakang tertentu. Berikut tema untuk setiap video

yang akan diproduksi:

Jadwal

Publikasi

Tema

Video 1 15 Juli 2018

Kenapa unagi merupakan ikan

yang sangat populer di Jepang

Video 2 12 Agustus 2018 Edukasi tentang manfaat, gizi,

vitamin, dan protein yang dimiliki

unagi

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 54: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

39

Universitas indonesia

Jadwal

Publikasi

Tema

Video 3 16 September

2018

Budidaya unagi dan cara

memprosesnya yang dimiliki oleh

Ken Japanese Restaurant

Video 4 14 Oktober 2018 Cuplikan kegiatan “Unagi: Catch

and Serve!” pada bulan Februari

Video 5 11 November

2018

Home-cooking membuat ramen

dan sushi dengan bahan utama

unagi

Video 6 23 Desember

2018

Penutupan program dengan

memberikan seluruh cuplikan

kegiatan “We Serve Unagi, The

No. 1 Popular Dish in Japan”

sekaligus memperingati Hari

Keluarga Nasional

Agar masyarakat memiliki keinginan untuk mengikuti

setiap seri video, Ken Japanese Restaurant perlu untuk membuat

interaksi langsung dengan masyarakat di dalam video tersebut.

Setiap satu seri video, akan dilakukan kuis di media sosial Ken

Japanese Restaurant. Pertanyaan dari kuis tersebut ialah

informasi yang ada di dalam video series “The Famous Unagi”

sehingga masyarakat harus menonton video tersebut untuk

menjawab pertanyaan kuis. Tentunya pemenang kuis akan

diberikan hadiah berupa voucher makanan di Ken Japanese

Restaurant dengan total senilai Rp 50.000,00 (lima puluh ribu

rupiah) dan exclusive merchandise dari Ken Japanese Restaurant.

Total video series “The Famous Unagi” akan berjumlah enam

video dan setiap videonya akan ada tiga pemenang sehingga

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 55: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

40

sampai kepada akhir program “We Serve Unagi, The No. 1

Popular Dish in Japan” akan ada 18 pemenang.

Puncak dari program “We Serve Unagi, The No. 1

Popular Dish in Japan” ini dilaksanakan pada tanggal 29 Juni

sekaligus memperingati Hari Keluarga Nasional di mana nanti

akan diputar seluruh cuplikan kegiatan dalam waktu satu

semester ini, mulai dari tentang Ken Japanese Restaurant, Unagi:

Catch and Serve!, Photo Competition KENBOxUNAGI, dan

sebagainya.

3.3.3. “Unagi: Catch and Serve!”

“Unagi: Catch and Serve!” ialah kegiatan belajar

membuat makanan Jepang (tentunya dengan bahan utama unagi)

sekaligus kegiatan wisata keluarga. Kegiatan ini akan

dilaksanakan di daerah Bogor, tepatnya di Taman Buah

Mekarsari. Tempat ini cukup direkomendasikan karena memiliki

fasilitas khusus untuk outdoor gathering lengkap dengan outbond

dan wisata bermain keluarga lainnya. Sebelumnya Ken Japanese

Restaurant akan memberikan informasi terkait kegiatan ini di

media sosial, memberitahukan kepada setiap pengunjung

restoran, dan menyebarkan brosur kegiatan di perumahan-

perumahan yang ada di Cibubur. Hal yang menarik dari kegiatan

ini ialah permainannya. Sebelum memulai cooking class, setiap

peserta dari pihak keluarga akan diberikan beberapa permainan

terlebih dahulu, seperti lomba mengambil unagi dari ember,

mengambil bahan makanan yang disediakan Ken Japanese

Restaurant dalam waktu yang ditentukan, dan juga permainan-

permainan ringan lainnya.

Setelah peserta mengambil unagi dan beberapa bahan

makanan yang dibutuhkan, maka akan dimulai kelas

memasaknya dengan chef handalan dari Ken Japanese

Restaurant. Setelah membuat makanannya, pihak Ken Japanese

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 56: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

41

Universitas indonesia

Restaurant akan menyiapkan tempat seperti piknik untuk hiburan

dan makan bersama dengan para peserta kegiatan “Unagi: Catch

and Serve!”.

Kegiatan ini dilaksanakan pada setiap awal minggu

pertama di bulan Februari, Maret, April, Mei, dan Juni. Jadi

jadwal yang akan dilaksanakan ialah pada tanggal 4 Februari, 4

Maret, 8 April, 6 Mei, dan 3 Juni. Kegiatan ini mengundang

keluarga-keluarga yang ingin menikmati akhir pekan dengan

kegiatan yang asik dan menyenangkan seperti belajar memasak di

alam bebas. Selain itu “Unagi: Catch and Serve!” juga akan

mengundang food blogger untuk ikut berpartisipasi. Tidak lupa

juga untuk mengundang pihak media berserta keluarganya agar

dapat merasakan secara langsung kegiatan ini. Biaya yang

dibutuhkan untuk satu kelompok keluarga ialah Rp 500.000,00

(lima ratus ribu rupiah) yang terdiri dari maksimal 5 orang

anggota keluarga. Setiap keluarga akan mendapatkan fasilitas

taman, permainan, dan outbond di Mekarsari. Selain itu peserta

akan belajar cara mengolah unagi, memasaknya, dan membuat

sushi unagi yang nantinya dapat dimakan bersama diakhir

kegiatan ini. Setiap keluarga juga akan mendapatkan voucher

makanan dine-in yang berjumlah Rp 100.000,00 (seratus ribu

rupiah) yang dapat digunakan kapan saja di Ken Japanese

Restaurant.

3.3.4. Photo Competition KENBO x UNAGI

Pendekatan kepada pengunjung perlu dilakukan agar

program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”

dapat dengan mudah tersebar pada khalayak luas. Photo

Competition KENBOxUNAGI ialah kegiatan pertama yang akan

dilaksanakan ketika grand launching program ini.

Membuat kegiatan photo competition dengan praktik user

generated content. Syarat untuk mengikuti photo competition ini

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 57: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

42

ialah pengunjung harus berfoto di sekitar Ken Japanese

Restaurant, boleh berfoto dengan menu makanan yang ada di

restoran ini ataupun berfoto dengan suasana restoran yang

tradisional namun juga ada mural modern-nya (lampiran 11).

Setelah itu pengunjung dapat bercerita tentang “About You and

Ken Japanese Restaurant”, dan meng-upload foto tersebut di

Instagram pribadi dan tidak lupa untuk menandai

@ken_restaurant dengan hashtag #KENBOxUNAGI. Photo

competition ini ialah suatu bentuk pendekatan kepada

pengunjung yang mana mereka akan mempromosikan restoran

ini kepada khalayak yang ada di media sosial dan tentunya akan

mendapatkan jangkauan/exposure lebih luas. Selain itu dengan

mengajak pengunjung untuk mengupload foto “About You and

Ken Japanese Restaurant” di akun media sosial Instagram

pribadinya, khalayak luas akan memberikan perhatian lebih pada

foto yang diunggah tersebut karena foto tersebut tidak berasal

dari kanal iklan namun berasal dari kanal akun Instagram

temannya sendiri.

Setiap pengunjung Ken Japanese Restaurant yang

mengikuti kegiatan ini berhak untuk mendapatkan kesempatan

memenangkan trip ke The Onsen Resort ala Jepang di Malang

dan mendapatkan exclusive merchandise Ken Japanese

Restaurant. Undian ini akan diambil di bulan Maret dan Juni (1 x

dalam 3 bulan) dan pengunjung yang beruntung akan

memenangkan trip ke The Onsen Resort ala Jepang di Malang

selama 3 hari bersama 1 orang temannya.

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 58: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

43

Universitas indonesia

3.3.5. Media promosi

Untuk menyampaikan informasi dari program “We Serve

Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan” ini tentunya

membutuhkan serangkaian aktivitas melalui berbagai media.

Program ini menggunakan berbagai media dengan tiga

pembagian, yaitu media relations, food blogger, dan aktivasi

digital. Dengan tiga pembagian kegiatan tersebut diharapkan

khalayak dapat mengetahui program ini dan secara perlahan

meningkatkan pengunjung Ken Japanese Restaurant. Untuk lebih

jelasnya, berikut penjelasan dari rincian sub-program:

3.3.5.1. Media Relations

Publikasi dari media konvensional dan media digital

diperlukan untuk menyebarkan berbagai rangkaian program “We

Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”. Untuk

mendapatkan perhatian dari media, Ken Japanese Restaurant

perlu membangun dan menjalin hubungan yang baik dengan

pihak media. Restoran ini berusaha untuk mengundang beberapa

media lokal dan nasional untuk ikut dalam rangkaian program

“We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”.

Berikut daftar media yang akan bekerjasama dalam

program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”:

No. Media Lokal

Konvensional Digital

Cetak Radio Website

1. Info Cibubur

Magazine

Scout Radio http://www.cibubur.com/

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 59: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

44

No. Media Lokal

Konvensional Digital

Cetak Radio Website

2. AdInfo

Cibubur

Radio

Silaturahim

http://tabloidcibubur.com

/

3. Tabloid

Aktual

Cibubur

http://jadwalevent.web.id

/tag/acara-komunitas-

cibubur/

4. http://cibuburaktualnews.

com/

5. http://infonitas.com/cibu

bur/

No. Media Nasional

Konvensional Digital

Cetak Radio Website

1. Harian

Kompas

Hard Rock FM http://www.liputan6.com/

2. CNN

Indonesia

FeMale Radio https://lifestyle.okezone.co

m/food

3. Femina Prambors FM http://lifestyle.kompas.com

/eatgood

4. Jakarta Post RRI Jakarta https://news.detik.com/

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 60: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

45

Universitas indonesia

3.3.5.2. Food Blogger

Selain menggunakan bantuan dari media konvensional

maupun media digital, program ini juga perlu mengaplikasikan

teori non-media connector untuk membantu peningkatan word of

mouth di kalangan khalayak. Rangkaian program “We Serve

Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan” perlu didukung oleh

food blogger yang cukup dikenal dan review-nya telah dipercaya

oleh khalayak. Ken Japanese Restaurant dapat mengundang

beberapa food bloggers ini untuk mencoba menu andalan yang

ada di Ken Japanese Restaurant dengan gratis. Selain itu, para

food bloggers ini diundang untuk mengikuti seluruh rangkaian

program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”

terutama dalam kegiatan “Unagi: Catch and Serve!”.

Berikut food bloggers yang akan bekerjasama dengan

Ken Japanese Restaurant:

No Nama Blog Instagram,

Followers

1. Julia Veronica &

Marius

Tjenderasa

www.anakjajan.co

m

@anakjajan,

278.000 followers

2. Hans Danials www.eatandtreats.b

logspot.co.id

@eatandtreats,

195.000 followers

3. Mulie Marlina www.myfunfoodiar

y.com

@myfunfoodiary,

79.000 followers

4. Andrey & Windy www.foodirectory.c

om

@foodirectory,

49.300 followers

5. Daisy & Kato www.thefoodescap

e.com

@foodescape,

50.300 followers

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 61: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

46

No Nama Blog Instagram,

Followers

6. Jiewa www.inijie.com @inijie, 80.700

followers

Diharapkan para bloggers ini akan mendokumentasikan

dan menulis review tentang menu andalan dari Ken Japanese

Restaurant (tentunya berbahan dasar unagi) dan juga

menceritakan pengalaman mereka dalam mengikuti rangkaian

program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan” di

dalam situs blog-nya. Penggunaan food bloggers ini dilakukan

selama satu kali dalam sebulan selama satu semester (Juli s.d.

Desember 2018).

3.3.5.3. Aktivasi Digital

Mengadaptasi dari Nasrullah (2012: 72), media sosial

sebagai media baru (new media) memiliki salah satu

karakterisitik yang dapat diunggulkan dalam penyebaran

informasi. Agar pesan dari program “We Serve Unagi, The No. 1

Popular Dish in Japan” dapat tersampaikan dengan maksimal,

maka dibutuhkan aktivasi digital dengan media baru berbentuk

sosial media yang dimiliki oleh Ken Japanese Restaurant. Hal ini

menjadi sangat penting mengingat hampir seluruh khalayak saat

ini mencari informasi melalui media sosial. Program ini akan

berfokus kepada pembuatan microsite, Instagram, Facebook, dan

Zomato yang bernama akun @ken_restaurant.

Melalui media sosial, Ken Japanese Restaurant dapat

berkomunikasi secara langsung dengan khalayaknya. Begitupun

sebaliknya, penggunaan media sosial akan mempermudah

khalayak untuk mendapatkan beragam informasi langsung terkait

program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 62: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

47

Universitas indonesia

dari Ken Japanese Restaurant dengan cepat dan update. Khalayak

pun dapat berinteraksi langsung dengan pihak internal Ken

Japanese Restaurant dengan memberikan feedback seperti kritik,

saran, dan bertanya di dalam kolom komentar atau melalui direct

message. Dengan adanya informasi yang interaktif antara

restoran dan khalayaknya, akan terjalin hubungan yang baik

dalam penyampaian informasi, pertanyaan, maupun kritik dan

saran demi peningkatan restoran dan kenyamanan khalayaknya.

Menurut survei yang telah dilakukan oleh Asosiasi

Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) pada tahun 2016,

pengguna internet di Indonesia mencapai 132,7 juta user atau

sekitar 51,5% dari total jumlah penduduk Indonesia sebesar 256,2

juta. Jika dilihat dari pengguna internet berdasarkan usia,

pengguna terbanyak adalah usia 35-44 tahun sebesar 29,2%

diikuti oleh usia 25-35 tahun sebesar 24,4%, usia 10-24 tahun

sebesar 18,4%, usia 45-54 tahun sebesar 18% dan pengguna

paling sedikit adalah usia 55 tahun ke atas hanya sebesar 10%.

Grafik 1.9 Pengguna Internet di Indonesia

Sumber: Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia

Berdasarkan konten sosial media yang paling banyak

dikujungi, Facebook berada di posisi pertama sebagai media

sosial yang paling banyak menyedot pengguna internet Indonesia,

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 63: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

48

dengan 71,6 juta pengguna atau 54 % dan di tempat kedua, media

sosial untuk berbagi foto dan video pendek Instagram berhasil

merebut hati para pengguna internet Indonesia dengan jumlah

pengguna mencapai 19,9 juta atau 15%.

Grafik 1.10 Konten Media Sosial yang Sering di Kunjungi

Sumber: Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia

Maka dari itu Ken Japanese Restaurant mengangkat dua

media sosial yang sesuai dengan target pengunjungnya, yaitu

Facebook dan Instagram. Sedangkan Zomato digunakan sebagai

media sosial yang memberikan pilihan kepada masyarakat untuk

mencari dan menemukan tempat makan terbaik. Ken Japanese

Restaurant harus menjaga agar nama restorannya memiliki

review dan peringkat yang baik dari masyarakat sehingga dapat

menjadi pilihan utama masyarakat dalam mencari tempat makan

di daerah Cibubur.

Penggunaan microsite digunakan sebagai saluran utama

restoran Jepang ini dalam menyampaikan informasi umum terkait

Ken Japanese Restaurant. Dengan microsite, pengunjung dapat

dengan mudah mendapatkan informasi terkait alamat restoran,

petunjuk lokasi, info terkini, program terupdate, kampanye yang

sedang berlangsung, dan sebagainya. Ibaratnya microsite ini

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 64: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

49

Universitas indonesia

adalah tempat informasi utama tentang Ken Japanese Restaurant

yang nantinya informasi dari microsite akan dipublikasikan pada

media sosial pendukung lainnya. Microsite pun akan menjadi

pilihan pertama khalayak jika mencari informasi tentang restoran

ini melalui Google, Yahoo, dan lain-lain.

Maka dari itu, kegiatan aktivasi digital ini sangatlah

penting dalam memberikan beragam informasi terkait program

“We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”. Kegiatan

ini akan berlangsung selama enam bulan, mulai dari bulan Juli

hingga Desember 2018. Untuk lebih jelasnya, berikut rincian

kegiatan aktivitas digital dalam program “We Serve Unagi, The

No. 1 Popular Dish in Japan”.

3.3.5.3.1. Microsite

Microsite sebagai web design yang menampilkan

informasi restoran sangat berguna untuk Ken Japanese

Restaurant. Microsite ini memiliki konten yang lebih sedikit dan

simpel jika dibandingkan dengan website. Microsite biasa

ditujukan untuk tujuan khusus seperti untuk memberikan

informasi tentang Ken Japanese Restauran di halaman mesin

pencari (Google, Yahoo, Mozilla, dsb) dengan rancangan konsep

dan desain yang menarik. Dengan adanya microsite ini,

pengunjung dapat dengan mudah dan cepatnya melihat update

Ken Japanese Restaurant, mulai dari beragam promo yang

berlangsung maupun program “We Serve Unagi, The No. 1

Popular Dish in Japan”. Ken Japanese Restaurant dapat

memberikan domainnya dengan nama restoran ini seperti

www.kenjapaneserestaurant.com. Penggunaan nama domain

tersebut bertujuan agar memudahkan mesin pencari untuk

mencari nama Ken Japanese Restaurant ketika target khalayak

sedang mencari beragam informasi mengenai restoran tersebut

sehingga informasi pun dapat diraih dengan mudah.

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 65: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

50

3.3.5.3.2. Zomato

Zomato sebagai aplikasi yang memberikan panduan

kepada pengguna untuk mencari informasi berkaitan dengan

restoran, Ken Japanese Restaurant perlu menjaga nama

restorannya agar selalu memiliki review dan ulasan yang baik

sebagai restoran Jepang di daerah Cibubur. Memiliki ulasan baik

dengan skala 4 - 5 akan membuat nama Ken Japanese Restaurant

terletak di top number dari berbagai restoran yang masuk ke

dalam Zomato. Dalam meningkatkan dan mempertahankan

keadaan tersebut, Ken Japanese Restaurant perlu mengajak

pengunjungnya untuk memberikan review/testimoninya setelah

makan di sana dan meminta pengunjung memberikan ulasan

dalam skala 1 - 5 setelah berkunjung dari restoran ini.

Ken Japanese Restaurant perlu memperbaharui akun

Zomato-nya agar menjadi lebih lengkap dan menarik dengan

menampilkan nama tempat, kontak, alamat, menu, foto, ulasan,

lokasi pada Google Maps, dan juga acara yang akan diadakan di

restoran tersebut. Hal yang perlu dilakukan lainnya ialah dengan

memantau akun Zomato Ken Japanese Restaurant untuk melihat

review dan ulasan (dalam skala 1 - 5) yang diberikan oleh

pengunjung. Jika ada yang negatif, pertanda restoran ini harus

segera memperbaiki dan meningkatkan kekurangannya dan jika

review-nya positif, maka akan berdampak baik kepada peringkat

restoran sehingga mudah ditemukan oleh masyarakat dan

meningkatnya pengunjung yang datang ke restoran.

3.3.5.3.3. Instagram dan Facebook

Facebook dan Instagram sebagai dua media sosial yang

terbanyak digunakan oleh masyarakat Indonesia dan sesuai

dengan target khalayak Ken Japanese Restaurant. Pada kegiatan

aktivasi digital ini, akan dilakukan beberapa aktivitas di kedua

media sosial ini yang akan terintegrasi dengan akun Ken Japanese

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 66: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

51

Universitas indonesia

Restaurant. Berawal dari mengubah tema Facebook dan

Instagram, baik dari penggunaan profile picture maupun

background picture media sosial tersebut, diubah menjadi satu

tema dengan program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish

in Japan”. Akun sosial media ini perlu dijaga isinya, tone-nya,

dan feed-nya. Hal ini dikarenakan agar bentuk visual dari

Instagram dan Facebook menjadi enak dilihat dan mudah untuk

mencari informasinya.

Langkah selanjutnya akun media sosial Ken Japanese

Restaurant akan memuat seluruh informasi terkait program yang

sedang berlangsung dan tentunya promosi restoran tersebut. Ken

Japanese Restaurant juga akan menjaga hubungan timbal-balik

dengan para pengunjung yang memberikan komentar ataupun

saran terhadap restoran. Tidak hanya dengan pengunjung, akun

media sosial Ken Japanese Restaurant akan memulai kerjasama

dengan beberapa akun yang dapat menjadi buzzer dari rangkaian

program “We Serve Unagi, The No. 1 Dish in Japan” kepada

seluruh pengguna media sosial, baik Facebook maupun Instagram

khususnya di Cibubur.

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 67: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

52

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 68: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

Universitas Indonesia

53

BAB 4

PENUTUP

4.1. Jadwal Program

Tabel 4.1. Jadwal Program

“We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”

N

o.

Nama

Kegiatan

Juni Juli Agustus September Oktober November Desember

3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

Pra Event

1

Perencanaan

dan

persiapan

2

Pembuatan

video

3

Pembuatan

merchandise

4

Brand

Revitalisasi

5

Mengirimka

n undangan

kepada

media dan

food blogger

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 69: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

54

N

o.

Nama

Kegiatan

Juni Juli Agustus September Oktober November Desember

3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

Event

6

Pembukaan

program

"We Serve

Unagi, The

No. 1

Popular

Dish in

Japan"

7

Photo

Competition

KENBOxU

NAGI

8

Video Series

"The Power

of Unagi"

9

Special

Event

"Unagi:

Catch and

Serve!"

10

Hasil

Undian

KENBO x

UNAGI

11 Media sosial

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 70: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

55

Universitas Indonesia

N

o.

Nama

Kegiatan

Juni Juli Agustus September Oktober November Desember

3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

Post Event

12

Media

monitoring

13

Survei

program

KENBO

14

Video Series

Monitoring

15

Social

media

monitoring

16

Evaluasi

“Unagi:

Catch and

Serve!”

17

Evaluasi

Photo

Competition

18

Ucapan

terima kasih

dan

feedback

form

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 71: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

56

4.2. Anggaran Program

Tabel 4.2. Anggaran Program

“We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”

PRA EVENT

No. Deskripsi Keterangan Jumlah

Item

Biaya Satuan

(Rp) Total (Rp)

1 Produksi

merchandise

Stiker KENBO 100

pieces Rp 3.000,00 Rp 300.000,00

Gantungan kunci

KENBO 50 pieces Rp 5.000,00 Rp 250.000,00

Mug KENBO 20 pieces Rp 30.000,00 Rp 600.000,00

Topi KENBO 20 pieces Rp 30.000,00 Rp 600.000,00

2 Microsite Aktivasi digital 6 months Rp 100.000,00 Rp 600.000,00

3 Print brosur

"We Serve Unagi,

The No. 1 Popular

Dish in Japan"

10 pieces Rp 5.000,00 Rp 50.000,00

Photo Competition

KENBO x UNAGI

150

pieces Rp 1.000,00 Rp 150.000,00

Video Series "The

Famous Unagi"

Quiz

150

pieces Rp 1.000,00 Rp 150.000,00

"Unagi: Catch and

Serve!"

150

pieces Rp 1.000,00 Rp 150.000,00

4 Print formulir

registrasi "Unagi: Catch and

Serve!"

100

pieces Rp 500,00 Rp 50.000,00

5 Print MOU Media Jabodetabek

dan Food Bloggers 30 pieces Rp 1.500,00 Rp 45.000,00

TOTAL Rp 3.095.000,00

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 72: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

57

Universitas Indonesia

EVENT

No. Deskripsi Keterangan Jumlah

Item

Biaya Satuan

(Rp) Total (Rp)

6

Dekorasi

pembukaan

program dan ulang

tahun Ken Japanese

Restaurant

Pembukaan "We

Serve Unagi, The

No. 1 Popular Dish

in Japan"

1 times Rp 200.000,00 Rp 200.000,00

7

Sewa taman di

Taman Buah

Mekarsari

Unagi: Catch and

Serve!

5 times Rp 1.500.000,00 Rp 7.500.000,00

8

Dekorasi taman

(spanduk, tikar,

balon, dan

semacamnya)

1 times Rp 300.000,00 Rp 300.000,00

9 Bahan makanan 5 times Rp 500.000,00 Rp 2.500.000,00

10 Food blogger 5 times Rp 1.000.000,00 Rp 5.000.000,00

11 Media 5 times Rp 1.000.000,00 Rp 5.000.000,00

12 Transportasi 5 times Rp 100.000,00 Rp 500.000,00

13 The Onsen Resort Pemenang Photo

Competition

KENBOxUNAGI

2 times Rp 2.000.000,00 Rp 4.000.000,00

14 Transportasi Jakarta

- Malang 2 times Rp 2.000.000,00 Rp 4.000.000,00

15 Microsite

Digital Activation

6 months Rp 100.000,00 Rp 600.000,00

16 Desain media sosial 15

designs Rp 50.000,00 Rp 750.000,00

TOTAL Rp

30.350.000,00

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 73: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

58

POST EVENT

No. Deskripsi Keterangan Jumlah

Item

Biaya Satuan

(Rp) Total (Rp)

17 Pemakaian pulsa 6 months Rp 100.000,00 Rp 600.000,00

18 Pemakaian internet

Media monitoring,

social media

monitoring, dan

video series

monitoring

6 months Rp 100.000,00 Rp 600.000,00

19 Print survei

program KENBO

100

pieces Rp 3.000,00 Rp 300.000,00

20

Evaluasi

“Unagi: Catch and

Serve!” 5 times Rp 300.000,00 Rp 1.500.000,00

21 Photo Competition 2 times Rp 300.000,00 Rp 600.000,00

22 Ucapan terima kasih

dan feedback form

100

pieces Rp 3.000,00 Rp 300.000,00

TOTAL Rp 3.900.000,00

Pra Event Rp 3.095.000,00

Event Rp 30.350.000,00

Post Event Rp 3.900.000,00

TOTAL ANGGARAN Rp 37.345.000,00

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 74: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

59

Universitas Indonesia

4.3. Evaluasi

Tabel 4.3.1. Evaluasi (Input)

“We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”

INPUT

No. Kegiatan Indikator Keberhasilan Instrumen

1 Brand revitalisasi - Animasi baru Ken Japanese

Restaurant terlihat menarik dan

atraktif

- Survei

2 Video Series “The Famous

Unagi”

- Video series dipublikasikan

dengan baik

- Media

monitoring

3 Special Event “Unagi:

Catch and Serve!”

- Program terlaksana dengan

baik sesuai dengan jadwal,

anggaran, dan semacamnya

- Antusias pengunjung tinggi

untuk berpartisipasi dalam

kegiatan ini

- Daftar

pengunjung

yang

mendaftar

4 Photo Competition

#KENBOxUNAGI

- Kegiatan terlaksana sesuai

dengan target, perencanaan

anggaran, dan total partisipan

- Feedback

form

5 Media

Promosi

Media Relations - Bekerjasama dengan 22 media

yang sudah ditentukan

- MOU

Food Bloggers - Dapat bekerjasama dengan 6

bloggers

- Ke-enam bloggers ini dapat

hadir mengikuti kegiatan

- Adanya review dan publikasi

yang dilakukan bloggers

- MOU

- Feedback

form

Aktivasi

Digital:

Microsite

Instagram

Facebook

Zomato

- Seluruh channel digital yang

digunakan dapat

menginformasikan program

dengan baik

- Survei

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 75: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

60

Tabel 4.3.2. Evaluasi (Output)

“We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”

OUTPUT

No. Kegiatan Indikator Keberhasilan Instrumen

1 Brand revitalisasi - Khalayak mengenal brand dari

Ken Japanese Restaurant

- Khalayak antusias terhadap

animasi brand yang telah

diperbaharui

- Survei

2 Video Series “The Famous

Unagi”

- Jumlah khalayak yang

menonton video series ini

mencapai 1.000 orang setiap

serinya

- Mendapatkan likes sebanyak

100 per video

- Video

monitoring

3 Special Event “Unagi:

Catch and Serve!”

- Khalayak antusias dengan

kegiatan ini

- Khalayak yang ikut kegiatan

ini mencapai target setiap

bulannya

- Form

registration

- Daftar hadir

kegiatan

4 Photo Competition

#KENBOxUNAGI

- Setiap bulan ada sebanyak 30

akun yang mengikuti photo

competition

- Setiap bulan kotak undian

berisi minimal 100 voucher

- Monitoring

instagram

dengan

hashtag

#KENBOxU

NAGI

- Melihat

jumlah

pembelian

makanan

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 76: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

61

Universitas Indonesia

“We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”

OUTPUT

No. Kegiatan Indikator Keberhasilan Instrumen

5 Media

Promosi

Media Relations - Kesan yang baik dari pihak

media pada setiap rangkaian

program

- Mendapatkan publikasi dari 22

media yang sudah bekerjasama

(nasional dan lokal)

- Feedback

form

- Media

Content

Analysis

Food Bloggers - Program ini menjadi word of

mouth dikalangan khalayak

- Meningkatkan awareness

khalayak akibat dari review

yang dibuat oleh para bloggers

- Survei

Aktivasi

Digital:

Microsite

Instagram

Facebook

Zomato

- Meningkatnya jumlah

followers pada akun media

sosial (instagram dan

facebook) sebanyak 500

followers

- Meningkatnya jumlah

pengunjung microsite sebanyak

1.500 pengunjung

- Adanya review yang baik dan

puas dari para pengunjung di

zomato sebanyak 20 akun

- Social Media

Monitoring

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 77: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

62

Tabel 4.3.1. Evaluasi (Outcome)

“We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”

OUTCOME

No. Kegiatan Indikator Keberhasilan Instrumen

1 Brand Awareness

- Meningkatnya kesadaran

masyarakat terhadap Ken

Japanese Restaurant menjadi

50%

- Masyarakat mengenal

keunikan yang dimiliki oleh

Ken Japanese Restaurant

sebesar 50%

- Survei

- Meningkatnya followers akun

sosial media Ken Japanese

Restaurant sebesar 50%

- Social Media

Monitoring

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 78: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

63

Universitas Indonesia

DAFTAR REFERENSI

Buku

Giannini, G.T., Jr. (2010). Marketing Public Relations: A Marketer’s Approach

to Public Relations and Social Media, 1sted. New Jersey: Pearson

Education Limited.

Kotler, P. (2003). Marketing Management, 11thed. New Jersey: Prentice Hall.

Harris, T.L. & P.T Whalen. (2006). The Marketer’s Guide to Public

Relations in the 21stCentury, 1sted. Ohio: Thomson/South Western.

Andrew Perrin. (2015). Social Networking Usage: 2005-2015. Pew Research

Center.

AAKER, DAVID. (1991). Managing Brand Equity: Capitalizing on the Value of

a Brand Name. Free Press: New York. Halaman 65.

Du, P., C, A., & Du, P. (2007). A Conceptual Framework of Corporate Online

Communication: A Marketing Public Relations Perspective. Halaman 51.

Keller, K.L. (1999). Managing Brands for The Long Run: Brand Reinforcement

and Revitalization Strategies. California Management Review. Spring. (Vol.

41 N0. 3): 102-124.

Mukono H. J. (2006). Prinsip Dasar Kesehatan Lingkungan Edisi Kedua.

Surabaya. Airlangga University Press.

Badan Pusat Statistik. (2011). Statistik Restoran/Rumah Makan Tahun 2011.

Jakarta. CV. Marshadito Intan Prima.

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 79: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

64

Riaz, M.N., and Chaudry, M.M., (2004). Halal Food Production. CRC Press

LLC Boca Raton, Florida.

Smith, Ronald D. (2005). Strategic Planning for Public Relations. Second

Edition. New Jersey: Lawrence Erlbaum Associates.

Nasrullah, Rulli. (2012). Komunikasi Antar Budaya: Di Era Budaya Siber.

Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Jurnal

Adityo, Alwin. 2014. The Effect of Country Image and Subjective Knowledge on

Consumer Attitudes and Behaviors: Case Study of Korean and Japanese

Food. Depok: Universitas Indonesia.

Internet

The Japan External Trade Organization. (November 2013). Serving Japanese

Food to the World, Aided by the Health Conscious Boom. Diakses pada 24

Oktober 2017 pukul 17.03 WIB melalui

https://www.jetro.go.jp/ext_images/en/reports/survey/pdf/2013_11_other.pd

f

The Nielsen Company. (26 September 2016). Nielsen’s New Global Health and

Ingredient-Sentiment Survey. Diakses pada 20 Oktober 2017 pukul 19.26

WIB melalui

http://www.nielsen.com/content/dam/nielsenglobal/eu/docs/pdf/Global%20I

ngredient%20and%20Out-of-

Home%20Dining%20Trends%20Report%20FINAL%20(1).pdf

Pew Research Center. (2010). Religion & Public Life. Diakses pada 12 Oktober

2017 pukul 18.13 WIB melalui http://www.pewforum.org/

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 80: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

65

Universitas Indonesia

Aditiasari, Dana. (2015). Rezeki Mengular dari Bisnis 'Ikan Ular' Unagi.

Diakses pada 16 November 2017 pukul 14.29 WIB melalui

http://finance.detik.com/solusiukm/3006420/1

Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia. (2016). Pengguna Internet di

Indonesia. Diakses pada 25 November 2017 pukul 07.15 WIB melalui

https://www.apjii.or.id/

Jo, Rudy. (2015). Ikan Indonesia yang paling diburu Jepang untuk Kepintaran

dan Tinggi Badan. Diakses pada 13 November 2017 pukul 09.06 WIB

melalui http://www.sidatmania.com/

Gizidat. (2017). Perbandingan Gizi Ikan Sidat, Ikan Gabus, dan Ikan Salmon.

Diakses pada 17 November 2017 pukul 21.54 WIB melalui

http://gizidat.info/perbandingan-gizi-ikan-sidat-ikan-gabus-dan-ikan-

salmon/

Dapur Halal. (2015). Khamr Dalam Makanan - Angciu, Rhum Dan Mirin.

Diakses pada 10 November 2017 pukul 09.01 WIB melalui

http://dapurhalal.com/artikel-21-Khamr-dalam-Makanan---Angciu,-Rhum-

dan-Mirin.html

Aji, Ridwan. (2017). Merasakan Penderitaan Warga di "Jalur Neraka". Diakses

pada 22 November 2017 pukul 13.03 WIB melalui

http://properti.kompas.com/read/2017/03/07/225706121/merasakan.penderit

aan.warga.di.jalur.neraka

Wawancara

Alkaf, Mat. (30 Agustus 2017). Personal Interview.

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 81: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xv

Universitas Indonesia

Lampiran 1

Hasil Riset

Hasil Riset mengenai Brand Awareness Ken Japanese Restaurant dan Unagi

(diberikan kepada 100 responden dari khalayak sasaran)

1. Domisili

Keterangan : Depok 36 orang

Jakarta Timur 25 orang

Jakarta Selatan 12 orang

Bekasi 9 orang

Bogor 5 orang

Dan lain-lain 13 orang

2. Apakah Anda pernah mendengar nama Ken Japanese Restaurant?

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 82: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xvi

Universitas Indonesia

(lanjutan)

Keterangan : Tidak pernah 82%

Pernah 18%

3. Jika pernah, dimana Anda mengenal nama tersebut?

Keterangan : Tidak pernah 68%

Zomato 16%

Instagram 13%

Media lainnya 1%

4. Apa yang Anda ketahui tentang Ken Japanese Restaurant?

Keterangan : Tidak tahu 72%

Restoran Jepang halal pertama di Cibubur 17%

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 83: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xvii

Universitas Indonesia

(lanjutan)

Restoran Jepang franchise 17%

Restoran Jepang terkenal dengan ikan unagi 1%

5. Menurut Anda, apakah perlu untuk melihat kandungan gizi setiap makanan yang

akan dikonsumsi?

Keterangan : Ya, saya perlu mengkonsumsi makanan yang sehat 72%

Tidak, saya sudah cukup sehat 28%

6. Salah satu ikan yang digunakan dalam bahan makanan Jepang ialah unagi (dalam

bahasa Indonesia: ikan sidat). Apakah Anda pernah mengonsumsi ikan tersebut?

Keterangan : Pernah 54%

Belum pernah 28%

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 84: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xviii

Universitas Indonesia

(lanjutan)

Baru tahu nama ikan tersebut 18%

7. Apakah Anda mengetahui keunggulan unagi dibandingkan salmon ataupun ikan

lainnya?

Keterangan : Ya 12%

Tidak 88%

8. Jika ya, sebutkan kelebihan ikan unagi:

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 85: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xix

Universitas Indonesia

(lanjutan)

9. Jika memang unagi memiliki kandungan yang jauh lebih baik dibandingkan ikan

lainnya, apakah Anda akan beralih mengonsumsi ikan tersebut?

Keterangan : Ya 54%

Tidak 37%

Saya sudah lama mengonsumsi ikan tersebut 10%

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 86: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xx

Universitas Indonesia

Lampiran 2

Transkrip Wawancara

Transkrip Wawancara Mat Alkaf - Owner Ken Japanese Restaurant

Durasi : 36:14 detik

P : Pewawancara

I : Informan

P : Halo Kak Mamet, perkenalkan nama saya Rindu Aninditha Putri, mahasiswi

Universitas Indonesia angkatan 2014.

I : Ya..

P : Jadi pada hari ini saya ingin mewawancarai Kak Mamet untuk kebutuhan

pembuatan Tugas Karya Akhir saya. Saya ingin mengangkat Ken Japanese

Restaurant sebagai restoran baru didaerah Cibubur ini untuk membuat program

humas pemasaran secara kompleks yang dapat membantu meningkatkan

awareness masyarakat terhadap nama Ken Japanese Restaurant. Mulai dari

sejarah Ken Japanese Restaurant dahulu kali ya kak, seperti alasan kenapa kakak

membuat restoran ini dan atas dasar apa?

I : Awalnya aku bersama istriku, Citra, memulai usaha sebagai supplier frozen

food ikan unagi. Kami itu suka jalan-jalan ke Jepang dan kami lihat unagi adalah

ikan yang terkenal disana dan saya tau kalo unagi itu berasal dari Indonesia juga,

bahkan Jepang mengimpor ikan unagi ini dari Indonesia. Oke.. Jadi kami berdua

membangun tempat budidaya unagi di Bogor. Kami mengambil bibit ikan

tersebut dari laut air asin dan membesarkannya di kolam kami yang airnya

tawar. Ngerawat ikan unagi itu susah karena harus ada oksigennya. Takaran

airnya ngga sembarangan. Nah terus setelah itu, kami berdua mencoba masuk ke

restoran-restoran Jepang yang ada didaerah Jakarta. Kami menawarkan unagi ini

ke manajemennya. Mulai deh kami menjadi supplier ikan unagi untuk beberapa

restoran Jepang. Lama kelamaan kami dapat masalah, adanya belut dari China

yang rasanya seperti unagi dan harganya banting banget. Kami kebanting disana,

restoran-restoran mulai beralih memesan belut dari China itu. Citra mulai

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 87: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxi

Universitas Indonesia

(lanjutan)

berpikir untuk mengambil kembali restoran-restoran tersebut, jadi Citra ga

ngadep manajemennya tapi langsung ngadep ke head chef-nya. Dia ngejelasin ke

head chef-nya kalo unagi dari kita tuh terjamin kualitasnya dan harganya juga

bersaing.

P : Ohya kak? Sampai segitunyakah? Abis itu gimana respon restorannya?

I : Nah gara-gara itu kami berdua dapat kembali kepercayaan restoran-restoran

Jepang ini, beberapa kembali ke kami lagi hehe

P : Wah.. Oke, terus gimana sekarang sampai jadi Ken Japanese Restaurant kak?

I : Nah, mulai nih masalahnya. Jadi kami sadar kalo banyak makanan Jepang di

Indonesia dalam prosesnya menggunakan mirin. Mirin tuh penyedap makanan

untuk jenis ikan. Jadi daging ikan tuh ga bau amis, dagingnya jadi manis dan

gurih gitu kalo pake mirin. Tapi mirin itu buatannya dari alkohol, ga halal buat

kita.

P : Wah seriusan kak?

I : Iya.. Jadi banyak restoran Jepang di sini yang pake mirin Rindu. Ga banyak

orang yang tau tapi itu kenyataannya. Mereka supaya ikannya ga amis dan biar

rasanya enak tuh pakai mirin. Hampir seluruh restoran Jepang pakai itu dan

memang benar kan masih banyak restoran Jepang di Jakarta yang belum

memiliki label halal..

P : Bener juga ya kak. Terus setelah itu kakak gimana ngadepin masalah itu?

I : Jadi aku dan istri berpikir untuk membangun restoran Jepang halal. Kami

awalnya berusaha buat racikan yang dampaknya mirip dengan mirin, awalnya

kami kesusahan tapi yaaa lama-lama kesampaian juga nemu racikan khususnya

heeheheh maka dari itu, kami berencana membangun restoran Ken Japanese

Restaurant ini.

P : Menarik sekali bisa buat racikan khususnyaaaa ehhehe terus gimana ceritanya

sampai restoran ini dibangun kak?

I : Terus berhubung kami tinggal didekat sini dan Cibubur itu tempat yang sedang

berkembang dan ramai dilewati orang, akhirnya kita buat di ruko ini di Citra

Gran Cibubur. Kami bekerjasama dengan chef, ada head chef dari salah satu

restoran Jepang besar di Jakarta, ia pindah ingin bekerjasama dengan kami

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 88: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxii

Universitas Indonesia

(lanjutan)

karena ia juga sadar akan kesalahan penggunaan mirin ini. Ia sedih lihat keadaan

di mana banyak restoran Jepang di Jakarta yang tidak menjelaskan kepada

pengunjungnya kalo makanan ini ga halal. Miris sih rasanya lihat orang muslim

tidak tau apa-apa tapi makan makanan yang tidak halal di restoran Jepang. Nah

chef inilah yang membantu kita dari 0 mulai dari pembuatan menu, variasinya,

dan alur membuatnya. Namun sayang ia meninggal beberapa bulan lalu karena

kena sakit jantung mendadak..

P : Yaampun.. Terus sekarang Ken Japanese Restaurant chef-nya siapa kak?

I : Sekarang kami sudah merekrut chef baru.. So far bagus kerjanya hehehe

P : Alhamdulillah. Oiya kak, aku mau nanya, kenapa namanya Ken Japanese

Restaurant?

I : Kami berdua menamainya Ken yang di dalam bahasa Inggris artinya ialah

strong and healthy. Kami terinspirasi dari perjalanan kami ke Jepang kemarin

ini, kami makan di restoran Jepang yang bernama Ken dan restoran itu mahal

banget..

P : Hoo karena artinya strong and healthy makanya kakak bawa nama tsb ke

restoran ini ya.. Menarik jugaaaa!

I : Iyaaa hehe terus kami juga mengolah ikan unagi dari tempat budidaya kita,

kamu tau gak sih kalo unagi itu jauh lebih bagus dibandingkan ikan lainnya?

Salmon dan tuna aja kalah dibandingkan dengan ikan ini..

P : Jujur aku gatau ehhehe unagi tuh kaya gimana sih kak?

I : Unagi tu kaya belut tapi ada sisik dan ada sayapnya dikiri dan kanannya kecil

gitu. Ikan unagi ini hidupnya di air tawar tapi kalo bertelor dan baru menetas itu

di air asin. Kita bisa nemuin unagi di hilir sungai yang dekat dengan laut. Nah

karena kita memang membudidayakan ikan unagi ini, kita akhirnya bangun

restoran dengan menu unagi gitu. Unagi jadi menu favoritnya tapi ga dipungkiri

kita juga punya menu lainnya gitu..

P : Oke, menarik sekali ya kak bisa punya tempat budidaya sendiri tapi juga ada

restorannya. Terus lanjut nih ya kak, kakak ngonsepin Ken Japanese Restaurant

gimana?

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 89: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxiii

Universitas Indonesia

(lanjutan)

I : Sekarang seperti yang kamu liat aja, Ken tuh angkat nama halal karena

memang seluruh menu disini dijamin kualitas dan halal-nya..

P : Terus didepan pintu kok belum ada logo halal dari MUI kak? Baru tulisan halal

aja kan..

I : Nah iya, kita udah proses ke MUI dan makan waktu 6 bulan gitu.. Kira-kira

bulan November sudah ada logo halal MUI kok disini..

P : Waduh lama banget kak sampe 6 bulan?

I : Iya Rindu.. Kan perlu ngantri dulu gitu..

P : Oiya ya kak.. Oke, selain halal ada selling point lagi kak?

I : Sekarang selain kita ngonsepin Ken Japanese Restaurant sebagai restoran halal,

kita juga mau angkat unagi-nya sih. Kayak ngasih tau ke orang-orang kalo Ken

ini memiliki menu unagi terlengkap dan jelasin ke orang-orang kelebihan dari

unagi. Kita udah mulai ngonsepin dari 2 bulan sebelumnya tapi belum selesai

karena istriku sedang dalam masa kehamilan..

P : Oke kak.. Target pasar Ken Japanese Restaurant siapa kak? Umur berapa dan

ses apa?

I : Target kita itu keluarga yang ada didaerah Cibubur kayak ibu, bapak, dan anak.

Terutama ibu-ibu sih karena kan sekarang kita bawa nama halalnya jadi banyak

ibu-ibu pengajian yang berdatangan kesini.. Terus kita juga cukup disukai anak-

anak karena, kamu tau sendiri kan, interior desain restoran yang ada pintu

kemana saja-nya Doraemon. Anak-anak suka banget sama desain itu. Bahkan

ada anak-anak yang minta ke orangtuanya buat datang lagi ke sini cuma karena

suka sama pintu kemana saja-nya Doraemon hehe

P : Ah lucu banget ada anak-anak yang sampe ke sini beberapa kali cuma untuk

pintu ke mana saja Doraemon.. Hehe oke kak, pertanyaan selanjutnya ya, ini

lebih ke program sih, selama ini Ken Japanese Restaurant sudah mengadakan

program apa saja? Mungkin CSRnya / annual event disini?

I : Kegiatan terakhir itu kita buat diskon untuk seluruh orang yang berbuka puasa

disini.. Diskonnya 30 s.d. 40% gitu. Terus kita setiap hari Jumat adain suspended

meal, jadi pengunjung bayar dua makanan dan satu makanan lagi akan kita kasih

kepada orang-orang yang membutuhkan disekitar Ken Japanese Restaurant.

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 90: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxiv

Universitas Indonesia

(lanjutan)

Kegiatan ini baru jalan enam bulanan gitu Rin.. Terus biasanya rame diikuti oleh

ibu-ibu ceramah agama, mereka semangat banget ikut kegiatan suspended meal

ini. Selain itu kegiatan kita ada cooking class, 1 bulan sekali di lantai dua Ken

Japanese Restaurant. Cooking class ini diadain untuk anak-anak dan kita pernah

buat untuk ibu-ibu juga satu kali tapi ternyata malah jadi ribet karena mereka

ngerti soal masakan kan mereka banyak nanya dan kritik gitu jadinya kita ga

buat cooking class untuk ibu-ibu lagi, jadinya untuk anak-anak aja. Terus kita

berencana lantai 2 Ken Japanese Restaurant jadi tempat ngumpul komunitas

karena kita punya infocus dan alat-alat meeting gitu. Kita juga pernah buat

workshop membuat terrarium. Lantai dua ini memang dibuat dengan tujuan

untuk meeting, reuni, buat workshop, dan lain-lain.

P : Banyak juga ya kak programnya.. Dengan adanya Ken Japanese Restaurant ini,

ada restoran Jepang yang mendiklair halal food juga ga?

I : Di depan Ken Japanese Restaurant itu ada dua restoran makanan Jepang yang

udah ada dari jaman dulu, kesalahan mereka itu saling ciplak satu sama lain, jadi

di antara dua restoran itu ngga ada bedanya.. Ngga kreatif dan gaada uniknya

sama sekali. Makanya restorannya jadi sepi. Makanya kita ga mau ciplak model

restoran lain, kita mau jadi unik sendiri.

P : Kalo kompetitor atau saingan Ken Japanese Restaurant itu siapa aja kak?

I : Saingan utama kita tentunya restoran Jepang juga. Nah di Cibubur ini kan

tempatnya rame, banyak sekali restoran Jepang di sini.. Di dekat restoran kita aja

ada 4 restoran Jepang dan malah mau ditambah satu lagi dengan restoran Jepang

yang paling terkenal di kalangan masyarakat yaitu Sushi Tei. Yaaa, Sushi Tei

mau dibuat di sini..

P : Yaampun Sushi Tei? Aku gatau itu halal atau ngga tapi aku sering ke sana..

Oiya kak, pengunjung rata-rata Ken Japanese Restaurant dalam sehari ada

berapa orang? Paling rame dikunjungi itu kapan dan jam berapa?

I : Pengunjung kita di hari kerja ada 30 - 50-an orang sedangkan untuk hari libur

atau akhir minggu itu ada 50 - 70 pengunjung.. Maksimal 70an pengunjung dan

minimalnya 30an pengunjung. Dan di Ken Japanese Restaurant ini ramainya jam

makan malam sedangkan makan siang sepi banget. Kita lagi usaha sih ini supaya

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 91: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxv

Universitas Indonesia

(lanjutan)

setiap makan siang restoran ini ngga sepi, biar rame cycle-nya. Kita berencana

buat paket makanan semacam promo gitu tapi belum kepikiran eksekusinya..

P : Oke kak. Kalo selama ini ada bagian khusus yang ngurus publikasi online dan

offline Ken Japanese Restaurant? Seperti yang pegang media sosial Instagram?

Media sosial yang digunain oleh Ken apa cuma Instagram saja? Bagaimana

dengan website atau media sosial lainnya?

I : Sejauh ini yang megang media sosial Ken Japanese Restaurant hanya adeknya

Citra. Kalo offline kita datang ke sekolah, tempat les, salon muslimah, dan

komunitas mesjid untuk bagi-bagi brosur. Kita juga mau bekerjasama dengan

provider Telkomsel yang biasanya kirim sms gratis itu. Sejauh ini publikasinya

baru di majalah Cibubur aja, belum ada publikasi lebih lanjutnya Rindu.

P : Kalo kampanye yang sedang berjalan saat ini ada gak kak?

I : Saat ini belum ada kampanye apa-apa karena baru dua bulan kemarin Ken

berniat buat ngerubah Instagram. Kita mau benerin feed Instagram Ken Japanese

Restaurant dan mau buat merchandise Kenbo gitu. Tapi ini masih rencana,

belum dilaksanakan.

P : Kenbo itu apa kak?

I : Kenbo itu nama lain dari Ken, kita ngikutin animasi lucu yang ada di dinding

restoran.. Gambar orang Jepang lucu itu.

P : Oke.. Pertanyaan selanjutnya ya kak, apa yang membuat Ken Japanese

Restaurant ini unik? Mungkin ada kegiatan consumer engagement dari karyawan

kepada pengunjung seperti memberikan edukasi tentang makanan Jepang yang

halal atau bagaimana kak?

I : Waktu itu mau kita mau fokus ke unagi, kita mau buat video pengenalan

tentang unagi dengan buat semacam videografi animasi gimana unagi dari

penampungan, proses, dan masuk ke Ken Japanese Restaurant. Ngomongin

tentang unagi yang halal gitu.

P : Oh oke kak.. Untuk karyawannya, berapa orang yang bekerja di Ken Japanese

Restaurant? Ada ga kakak buat program khusus internal? Pembagian kerjanya

seperti apa? Dan pola komunikasi antar karyawannya bagaimana kak?

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 92: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxvi

Universitas Indonesia

(lanjutan)

I : Dulu kita pernah edukasi ke karyawan ngasih tau makanan halal itu seperti

apa.. Jadi kita mulai tempel-tempelin informasi tentang makanan halal di daerah

dapur. Selain itu di Ken Japanese Restaurant seluruh karyawan yang perempuan

wajib pakai jilbab dan sholat gitu.. Kita nyediain mukenah dan tempat sholat

juga.

P : Kalo ancaman yang dihadapi oleh Ken Japanese Restaurant menurut kakak apa

aja? Dan isu atau potensi masalah yang kemungkinan hadir ada ga kak?

I : Menurutku sih semakin banyak restoran Jepang yg buka, semakin besar

ancaman kita. Apalagi Sushi Tei mau buka di dekat sini, jadi fokus target

khalayak bisa berubah..

P : Oh oke kak.. Siap siap. Kayanya cukup sekian dulu. Tapi nanti kalau ada

pertanyaan lagi aku ke kakak ya. Thank you banget Ka Mamet.

I : Oke Rindu, terimakasih juga ya.

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 93: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxvii

Universitas Indonesia

Lampiran 3

MEMORANDUM OF UNDERSTANDING

MEMORANDUM OF UNDERSTANDING

(NOTE KESEPAHAMAN)

Pada hari ini, kedua belah pihak yang bertandatangan di bawah ini:

Nama : Rindu Aninditha Putri

Jabatan : Public Relations Ken Japanese Restaurant

Alamat : Citra Gran Cibubur

Telepon : +6282389xxxxxx

Dalam hal ini bertindak atas nama Ken Japanese Restaurant, yang untuk selanjutnya

disebut sebagai Pihak Pertama.

Nama :

Jabatan :

Alamat :

Telepon :

Dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama (media/KOL) yang untuk selanjutnya

disebut sebagai Pihak Kedua.

Dengan ini sepakat dan mengikat diri dalam Surat Perjanjian Kerjasama sebagaimana

tertulis dalam pasal-pasal berikut ini :

Pasal 1

BENTUK KERJASAMA

1. Pihak Pertama dan Pihak Kedua menyetujui melakukan kegiatan

kerjasama dalam program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in

Japan” dengan rincian kegiatan “Unagi: Catch and Serve!” yang akan

dilaksanakan pada :

Hari : Minggu

Tanggal : 4 Februari 2018

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 94: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxviii

Universitas Indonesia

(lanjutan)

Tempat : Taman Buah Mekarsari

Kedua pihak memiliki kewajiban masing-masing yang akan dijelaskan pada

pasal selanjutnya.

Pasal 2

HAK DAN KEWAJIBAN PIHAK PERTAMA

Hak Pihak Pertama:

1. Kesediaan Pihak Kedua untuk hadir tepat waktu

2. Membuat review terkait pengalamannya mengikuti kegiatan “Unagi:

Catch and Serve!” boleh dalam bentuk video atau artikel, sesuai dengan

kesepakatan yang diminta oleh Pihak pertama

Pihak Pertama berkewajiban untuk:

1. Menjamin kedatangan dan keberadaan Pihak Kedua di Mekarsari untuk

menjadi key opinion leader dalam kegiatan “Unagi: Catch and Serve!”

2. Menjamin keamanan keberlangsungan acara untuk Pihak Kedua

3. Membayar Pihak Kedua sesuai dengan kesepakatan, selambat-lambatnya

satu minggu setelah pelaksanaan kegiatan

Pasal 3

HAK DAN KEWAJIBAN PIHAK KEDUA

Hak Pihak Kedua:

1. Dijamin oleh Pihak Pertama mengenai kedatangan dan keberadaan Pihak

Kedua di Mekarsari untuk menjadi key opinion leader dalam kegiatan

“Unagi: Catch and Serve!”

2. Dijamin keamanan keberlangsungan acara oleh Pihak Pertama untuk

Pihak Kedua

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 95: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxix

Universitas Indonesia

(lanjutan)

3. Menerima pembayaran jasa Pihak Kedua sesuai dengan kesepakatan,

selambat-lambatnya satu minggu setelah pelaksanaan kegiatan

Pihak Kedua berkewajiban untuk:

1. Hadir tepat waktu sesuai dengan yang disepakati dengan Pihak Pertama

2. Memberikan hasil dari partisipasi kegiatan “Unagi: Catch and Serve!”

dalam bentuk video, foto, ataupun artikel, sesuai dengan kesepakatan

yang diminta oleh Pihak Pertama

Pasal 4

FORCE MAJEURE

1. Pihak Pertama dan Pihak Kedua, dibebaskan dari tanggung jawab atas

keterlambatan melaksanakan ikatan perjanjian kerjasama ini sebagai

akibat dari suatu peristiwa yang berada di luar kekuasaan manusia (force

majeure).

2. Yang dianggap force majeure adalah termasuk di antaranya disebabkan

oleh terjadinya segala macam bentuk bencana maupun bencana alam,

keadaan darurat maupun perang serta disebabkan oleh kebijakan-

kebijakan pemerintah negara Republik Indonesia yang dapat

mempengaruhi pelaksanaan ikatan perjanjian kerjasama ini.

3. Segala kerugian yang disebabkan oleh hal-hal yang disebutkan di atas,

tidak dapat dituntut oleh kedua belah Pihak atau pihak-pihak lainnya di

dalam perjanjian ini dan tidak akan menyebabkan terhentinya perjanjian

ini. Untuk itu, Pihak Pertama dan Pihak Kedua akan bertemu dan

membicarakan kembali ikatan perjanjian kerjasama ini.

4. Pihak yang mengalami force majeure harus menyampaikan

pemberitahuan secara tertulis kepada pihak lainnya dalam ikatan

perjanjian kerjasama ini, maksimal 14 (empat belas) hari setelah kejadian

force majeure tersebut. Jika tidak ada laporan tertulis dari Pihak yang

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 96: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxx

Universitas Indonesia

(lanjutan)

mengalami force majeure maka disepakati untuk tidak pernah

menganggap terjadi situasi dan kondisi force majeure tersebut serta tidak

dapat dijadikan dasar keterlambatan/penundaan dan atau kegagalan

dalam melaksanakan kewajiban dan memperoleh hak di dalam ikatan

perjanjian kerjasama ini.

Pasal 5

PERSELISIHAN DAN DOMISILI HUKUM

1. Pihak Pertama maupun Pihak Kedua tidak dapat membatalkan ikatan

perjanjian kerjasama ini secara sepihak.

2. Surat Perjanjian Kerjasama ini tunduk dan diatur berdasarkan hukum

negara Republik Indonesia.

3. Seandainya terjadi perselisihan dalam pelaksanaan ikatan perjanjian

kerjasama ini, sehingga salah satu pihak tidak dapat memenuhi

kewajibannya, maka Pihak Pertama dan Pihak Kedua akan

menyelesaikannya secara kekeluargaan dan musyawarah untuk mufakat.

4. Apabila jalan penyelesaian secara kekeluargaan dan musyawarah untuk

mufakat tidak tercapai, Pihak Pertama dan Pihak Kedua menetapkan

Kantor Pengadilan Negeri Jakarta Selatan sebagai domisili hukum yang

tetap dan tidak berubah sebagai tempat penyelesaian perselisihan.

Pasal 6

LAIN-LAIN

1. Setiap perubahan dan atau addendum terhadap ketentuan dan syarat-

syarat dalam perjanjian ini, hanya dapat dilakukan dan dinyatakan sah

berdasarkan persetujuan tertulis dari Pihak Pertama dan Pihak Kedua,

dalam bentuk surat perjanjian kerjasama tambahan serta dokumen

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 97: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxxi

Universitas Indonesia

(lanjutan)

dokumen pelengkap yang diperlukan, yang tidak dapat dipisahkan dari

surat perjanjian kerjasama ini.

2. Ikatan perjanjian kerjasama ini, berlaku sejak saat ditandatangani

bersama oleh Pihak Pertama dan Pihak Kedua dan tetap berlaku sampai

dengan masing-masing pihak telah selesai menjalankan kewajibannya

masing-masing serta telah memperoleh bagian haknya masing-masing.

Demikianlah surat perjanjian kerjasama ini dibuat dalam rangkap 2 (dua) yang

masing-masing dibubuhi materai yang cukup dan ditandatangani oleh Pihak

Pertama dan Pihak Kedua dalam keadaan sehat jasmani dan rohani tanpa adanya

unsur paksaan dan kesengajaan dari pihak manapun, sehingga mempunyai

kekuatan hukum yang sama, serta disimpan oleh masing-masing pihak sebagai

dokumenasli.

Pihak Pertama Pihak Kedua

Rindu Aninditha Putri (XXX)

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 98: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxxii

Universitas Indonesia

Lampiran 4

Informed Consent

Informed Consent

Persetujuan Menjadi Informan

Lembar 1

Salam,

Perkenalkan, nama saya Rindu Aninditha Putri, mahasiswa jurusan Ilmu Komunikasi,

Universitas Indonesia yang selanjutnya akan disebut sebagai penulis. Penulis sedang

membuat rancangan program dengan judul “Perencanaan Program Humas Pemasaran

untuk Meningkatkan Brand Awareness Ken Japanese Restaurant” dengan judul program

“We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan” untuk memenuhi syarat kelulusan

melalui Tugas Karya Akhir. Rancangan program ini bertujuan untuk meningkatkan

brand awareness masyarakat terhadap restoran Jepang yang bernama Ken Japanese

Restaurant.

Penulis akan menjamin kerahasiaan identitas informan, informasi yang anda berikan

hanya akan digunakan untuk proses pembuatan rancangan program. Partisipasi

informan dalam penelitian ini bersifat sukarela, anda bebas menerima menjadi informan

penelitian atau menolak tanpa ada sanksi apapun. Dalam proses wawancara, peneliti

akan menggunakan alat perekam untuk memudahkan peneliti dalam mengolah data

hasil wawancara.

Proses wawancara akan berlangsung selama 30 – 60 menit. Pada proses wawancara

anda akan diberikan beberapa pertanyaan terkait Ken Japanese Restaurant. Jika anda

bersedia menjadi informan, silahkan menandatangani informed consent yang tersedia

pada lembar 2. Sebelum wawancara dimulai, informan dipersilahkan untuk bertanya

terkait rancangan program dan proses wawancara. Terima kasih atas perhatian anda

pada pembuatan rancangan program ini.

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 99: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxxiii

Universitas Indonesia

(lanjutan)

Informed Consent

Persetujuan Menjadi Informan

Lembar 2

Saya yang bertanda tangan di bawah ini, dengan secara sukarela dan tidak ada unsur

paksaan dari siapapun, bersedia berperan serta dalam pembuatan rancangan program ini.

Saya telah diminta dan telah menyetujui untuk diwawancarai sebagai informan dalam

penelitian dengan judul “Perencanaan Program Humas Pemasaran untuk Meningkatkan

Brand Awareness Ken Japanese Restaurant” dengan judul program “We Serve Unagi,

The No. 1 Popular Dish in Japan”.

Penulis telah menjelaskan tentang rancangan program ini beserta dengan tujuan dan

manfaatnya. Dengan demikian, saya menyatakan kesediaan saya dan tidak berkeberatan

memberi informasi dan menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan kepada saya.

Saya mengerti bahwa identitas diri dan juga informasi yang saya berikan akan dijamin

kerahasiaannya oleh penulis dan hanya digunakan untuk tujuan tugas akhir ini saja.

Saya memperkenankan kepada penulis untuk menggunakan data – data yang saya

berikan untuk dipergunakan sesuai dengan kepentingan dan tujuan penelitian.

Dalam melakukan wawancara, saya juga memperkenankan penulis untuk memakai alat

bantu perekam untuk menghindari kesalahan dan atau adanya informasi yang tidak

lengkap mengenai diri saya yang akan digunakan untuk menganalisis rancangan

program tersebut.

Tanggal: 30 Agustus 2017

Rindu Aninditha Putri Mat Alkaf

Penulis Informan

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 100: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxxiv

Universitas Indonesia

Lampiran 5

Thank You Note and Feedback Form

Subjek: [THANK YOU NOTE & SURVEY] Ucapan Terima Kasih dan Survey Kepuasan

terhadap Program “We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan”

Dear XXX,

Terima kasih atas partisipasi dan dukungannya dalam program “We Serve Unagi, The

No. 1 Popular Dish in Japan” bersama Ken Japanese Restaurant. Semoga tali

silaturahmi dapat terus terjalin dengan baik.

Ken Japanese Restaurant akan terus berusaha untuk meningkatkan kualitas restoran

demi kenyamanan para pengunjung. Terlampir kembali beberapa dokumentasi acara

sebagai referensi serta kenang-kenangan akan hubungan yang telah terjalin.

Kami juga memohon kritik, saran, serta kesan dan pesan yang sekiranya dapat menjadi

masukan bagi kinerja kami. Mohon untuk mengisi kuesioner singkat di bawah ini

karena masukan teman-teman sekalian akan sangat berguna untuk perbaikan program

Ken Japanese Restaurant kedepannya.

Kami tunggu kehadirannya pada program selanjutnya!

Terima kasih.

Feedback Form

1. Seberapa baik kah program We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan

menurut anda?

Baik, skala 1 2 3 4

Tidak, skala 1 2 3 4

2. Apakah Anda merasakan manfaat dari mengikuti program We Serve Unagi, The

No. 1 Popular Dish in Japan?

Ya, skala 1 2 3 4

Tidak, skala 1 2 3 4

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 101: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxxv

Universitas Indonesia

(lanjutan)

3. Apakah anda merasa puas dengan penyelenggaraan program We Serve Unagi,

The No. 1 Popular Dish in Japan?

Puas, skala 1 2 3 4

Tidak, skala 1 2 3 4

4. Apakah Anda tertarik dengan program Photo Competition KENBO x UNAGI?

Ya, skala 1 2 3 4

Tidak, skala 1 2 3 4

Tidak mengikuti

5. Menurut Anda, apakah program tersebut sudah memuaskan Anda sebagai

pengunjung Ken Japanese Restaurant?

Sudah, skala 1 2 3 4

Belum, skala 1 2 3 4

6. Apakah Anda tertarik dengan program Unagi: Catch and Serve?

Ya, skala 1 2 3 4

Tidak, skala 1 2 3 4

Tidak mengikuti

7. Menurut Anda, apakah program Unagi: Catch and Serve telah memberikan

edukasi dan hiburan yang menyenangkan dalam menghabiskan waktu akhir

minggu bersama keluarga?

Ya, skala 1 2 3 4

Tidak, skala 1 2 3 4

Tidak mengikuti

8. Menurut Anda, apakah media promosi (media sosial, microsite, brosur) telah

membantu Anda mencari informasi Ken Japanese Restaurant?

Ya, skala 1 2 3 4

Tidak, skala 1 2 3 4

9. Menurut Anda, apakah KENBO (logo baru Ken Japanese Restaurant) terlihat

lebih bagus dibandingkan yang sebelumnya?

Ya, skala 1 2 3 4

Tidak, skala 1 2 3 4

10. Apakah program ini perlu dilanjutkan? (pilih salah satu)

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 102: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxxvi

Universitas Indonesia

(lanjutan)

- Perlu

- Tidak Perlu

11. Apabila program ini diadakan kembali, apakah anda bersedia berpartisipasi lagi?

(pilih salah satu)

- Bersedia

- Tidak Bersedia

Berikan saran anda untuk program Ken Japanese Restaurant berikutnya.

……………………………………………………………………………………………

……………………………………………………………………………………………

……………………………………………………………………………………………

………………

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 103: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxxvii

Universitas Indonesia

Lampiran 6

MEDIA INVITATION

Subjek: [UNDANGAN MEDIA] Ken Japanese Restaurant mengadakan kegiatan

Unagi: Catch and Serve di Mekarsari: 4 Februari 2017

Dear Rekan Media XXX,

Ken Japanese Restaurant mengundang rekan media untuk hadir dalam acara outdoor

cooking class yang bernama “Unagi: Catch and Serve!” pada tanggal 4 Februari 2017.

Melalui kegiatan ini, Ken Japanese Restaurant bertujuan untuk memperkenalkan dan

mengedukasi partisipan dengan manfaat yang dimiliki oleh ikan unagi. Kegiatan ini

akan mengajak keluarga dari beragam latar belakang untuk menikmati hari liburnya

bersama keluarga dengan bermain dan belajar memasak makanan Jepang. Kegiatan ini

diadakan setiap satu kali sebulan dan dalam satu semester (Januari - Juni 2018) kami

juga mengadakan kegiatan lainnya yang tentunya terbuka untuk pihak media.

Kegiatan ini akan diselenggarakan pada:

Hari/Tanggal : Minggu, 4 Februari 2018

Waktu : 08.00 - 13.00 WIB

Tempat : Taman Buah Mekarsari

Besar harapan kami rekan media dapat turut hadir dalam acara ini. Untuk konfirmasi

dan informasi lebih lanjut, dapat menghubungi kami di:

Rindu Aninditha Putri, Media Relations

[email protected]

+6282389xxxxxx

Terima kasih.

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 104: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxxviii

Universitas Indonesia

Lampiran 7

Monitoring Report

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 105: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xxxix

Universitas Indonesia

Lampiran 8

Venue

Venue Unagi: Catch and Serve! di Taman Buah Mekarsari

Venue The Onsen Resort - Pemenang Photo Competition KENBO x UNAGI

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 106: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xl

Universitas Indonesia

Lampiran 9

Rundown Unagi: Catch and Seve!

Rundown Program Unagi: Catch and Serve!

No. Waktu Kegiatan Keterangan

1. 06.00 - 08.00 Persiapan panitia di

Mekarsari

Panitia mendekorasi tempat dan

menyiapkan peralatan untuk

memasak dan hiburan

2. 08.01 - 09.00 Edukasi tentang unagi Presentasi tentang manfaat unagi

dan cara memprosesnya

3. 09.01 - 09.30 Memilih bahan makanan di

Pasar Bahan-Bahan yang

disediakan

Peserta akan diberikan berbagai

pilihan makanan yang nantinya

akan dipilih sendiri untuk

persiapan kelas memasaknya

4. 09.31 - 11.00 Belajar memasak sushi dan

ramen dari bahan utama

unagi

Peserta mulai mengikuti kegiatan

memasak sushi dan ramen dengan

bahan unagi yang sudah

disediakan

5. 11.01 - 11.30 Hidang makanan Peserta mulai menghidang

masakan yang sudah dibuat agar

terlihat rapi saat makan bersama

6. 11.31 - 12.30 Makan siang dan bermain

bersama

Peserta makan siang bersama di

taman yang sudah didekorasi oleh

Ken Japanese Restaurant

berbentuk tempat piknik

7. 12.31 - 13.00 Penutupan acara Istirahat dan persiapan pulang

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 107: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xli

Universitas Indonesia

Lampiran 10

Mock Up Design

Revitalisasi Logo Ken Japanese Restaurant

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 108: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xlii

Universitas Indonesia

Poster Program We Serve Unagi, The No. 1 Popular Dish in Japan

Merchandise Ken Japanese Restaurant

(Gantungan kunci)

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 109: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xliii

Universitas Indonesia

(Topi)

(Baju)

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 110: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xliv

Universitas Indonesia

(Stiker)

Photo Competition KENBO x UNAGI

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 111: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xlv

Universitas Indonesia

Quiz Information on Video Series The Famous Unagi

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 112: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xlvi

Universitas Indonesia

Unagi: Catch and Serve!

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 113: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xlvii

Universitas Indonesia

Certificate for Media Representatives and Influencers

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017

Page 114: TUGAS KARYA AKHIRlib.ui.ac.id/file?file=digital/2018-5/20468252-TA-Rindu... · ikan unagi 3. Masyarakat Indonesia belum mengenal ikan unagi sebagai ikan yang memiliki manfaat paling

xlviii

Universitas Indonesia

Microsite Ken Japanese Restaurant

Perencanaan program humas..., Rindu Aninditha Putri, FISIP, 2017