Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum...

21
Penulis adalah mahasiswa Jurusan Hukum dan Kewarganegraan Universitas Negeri Malang angkatan 2005. Artikel ini diangkat dari laporan penelitian skripsi untuk memenuhi salah satu persyaratan dalam menyelesaikan program Sarjana Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan. Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Tahun 2009 di Kota Malang KARIS ROSIDA Abstract: 30% quota of women representation in The General Election sticking back on members of the legislative year 2009. Based on the general elections in 2004, the majority of participating parties compete in elections that year it difficult to meet the quota of 30% representation of women. Still the lack of female candidates competing in elections, greatly interested researchers to determine how the strategies used by women candidates to obtain maximum support. Because in the general elections in 2009, the increasing number of women candidates who come to compete. This study aims to (1) to describe the party platform for female candidates in legislative elections in 2009, Malang City, (2) describe the consolidation of the party against female candidates in legislative elections in 2009, Malang City, (3) describe the motivation of female candidates in the legislative council elections in 2009, Malang City, (4) describe the strategy of female candidates in legislative elections in 2009, Malang City. The research method used was a descriptive qualitative approach. This research is a kind of phenomenological research conducted intensive and detailed the success of women candidates get the seats in the legislature. Data collection procedures used are (1) interviews, (2) documentation. Based on the results of this study found that (1) Platform party is not contributing towards women legislative candidates, in this case because the personal figure of their respective candidates elected women are more than a vision, mission, and programs offered, besides a majority of the party platform not too much fighting about women's issues, (2) Consolidated party for female candidates in legislative elections in 2009 in Malang City is not too dominant role, because the statements that executed each party cadre only limited reinforcement in general, (3) The effectiveness of performance Bappilu is less affected by female candidates, because Bappilu only give general guidance about the rules of the game in the elections and did not come to a political strategy, (4) the strategies used by women candidates have been using political marketing strategy with the approach of Segmentation, Targeting and Positioning. However, the strategy used is still conventional. Strategies used by women candidates is less effective to achieve the maximum support, because society is more selective in choosing and more attracted to their respective figures of women legislative candidates, (5) victory determinants of female candidates in legislative elections in 2009 is a personal image each female legislative candidates, while the largest or most powerful mass base in the area where the woman lived legislative candidates. Based on the findings of this study several suggestions proposed improvement strategies to support female candidates, namely: (a) Party should to increase party management with platform change in order to statisfied society aspirations. Then the result program s are reflection from society situation and condition. (2) Party must be respond opinion that female legislative candidate better than male candidate, that is they more honesty and rarely do a corruption. This is indicate that female legislative candidate personality more increase in society. (3) The review must be more women candidates in politic more about marketing strategy. The goal that the strategy used was not conventional and more effective form again to win the legislative elections in the foreseeable future. (4) It need a relation restructurisation between political human and politic party, because in the reality legislative candidate succes to win geeral election with their self way and minimal contribution from party. Party only being label and society more to see legislative candidate personality than party figure which represented by them.

Transcript of Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum...

Page 1: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

Penulis adalah mahasiswa Jurusan Hukum dan Kewarganegraan Universitas Negeri Malang angkatan 2005. Artikel ini diangkat dari laporan penelitian skripsi untuk memenuhi salah satu persyaratan dalam menyelesaikan program Sarjana Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan.

Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum Anggota Dewan

Perwakilan Rakyat Daerah Tahun 2009 di Kota Malang

KARIS ROSIDA

Abstract: 30% quota of women representation in The General Election sticking back on members of the legislative year 2009. Based on the general elections in 2004, the majority of participating parties compete in elections that year it difficult to meet the quota of 30% representation of women. Still the lack of female candidates competing in elections, greatly interested researchers to determine how the strategies used by women candidates to obtain maximum support. Because in the general elections in 2009, the increasing number of women candidates who come to compete. This study aims to (1) to describe the party platform for female candidates in legislative elections in 2009, Malang City, (2) describe the consolidation of the party against female candidates in legislative elections in 2009, Malang City, (3) describe the motivation of female candidates in the legislative council elections in 2009, Malang City, (4) describe the strategy of female candidates in legislative elections in 2009, Malang City. The research method used was a descriptive qualitative approach. This research is a kind of phenomenological research conducted intensive and detailed the success of women candidates get the seats in the legislature. Data collection procedures used are (1) interviews, (2) documentation. Based on the results of this study found that (1) Platform party is not contributing towards women legislative candidates, in this case because the personal figure of their respective candidates elected women are more than a vision, mission, and programs offered, besides a majority of the party platform not too much fighting about women's issues, (2) Consolidated party for female candidates in legislative elections in 2009 in Malang City is not too dominant role, because the statements that executed each party cadre only limited reinforcement in general, (3) The effectiveness of performance Bappilu is less affected by female candidates, because Bappilu only give general guidance about the rules of the game in the elections and did not come to a political strategy, (4) the strategies used by women candidates have been using political marketing strategy with the approach of Segmentation, Targeting and Positioning. However, the strategy used is still conventional. Strategies used by women candidates is less effective to achieve the maximum support, because society is more selective in choosing and more attracted to their respective figures of women legislative candidates, (5) victory determinants of female candidates in legislative elections in 2009 is a personal image each female legislative candidates, while the largest or most powerful mass base in the area where the woman lived legislative candidates. Based on the findings of this study several suggestions proposed improvement strategies to support female candidates, namely: (a) Party should to increase party management with platform change in order to statisfied society aspirations. Then the result program s are reflection from society situation and condition. (2) Party must be respond opinion that female legislative candidate better than male candidate, that is they more honesty and rarely do a corruption. This is indicate that female legislative candidate personality more increase in society. (3) The review must be more women candidates in politic more about marketing strategy. The goal that the strategy used was not conventional and more effective form again to win the legislative elections in the foreseeable future. (4) It need a relation restructurisation between political human and politic party, because in the reality legislative candidate succes to win geeral election with their self way and minimal contribution from party. Party only being label and society more to see legislative candidate personality than party figure which represented by them.

Page 2: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

By restructurisation, hoped what legislative candidate bargain are party personality reflection.

Kata kunci: Strategi Calon Legislatif Perempuan.

Sudah sembilan kali, bangsa Indonesia menyelenggarakan pemilihan

umum untuk memilih wakil-wakil rakyat. Pemilihan umum pada tahun 2009

adalah yang ke-10. Mendekati pemilihan umum anggota Dewan Perwakilan

Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah, dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah atau

yang biasa disebut pemilu legislatif tanggal 9 april 2009, partai-partai politik

semakin gencar berupaya memenuhi persyaratan mengikuti pemilihan umum.

Salah satu persyaratan yang menjadi awal ketertarikan penulis untuk mengkaji

lebih lanjut yaitu persyaratan yang tercantum dalam pasal 8 ayat (1) bagian (d)

Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2008 tentang Pemilihan Umum Anggota

Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah, dan Dewan Perwakilan

Rakyat Daerah, yang berbunyi menyertakan sekurang-kurangnya 30% (tiga

puluh per seratus) keterwakilan perempuan pada kepengurusan partai politik

tingkat pusat . Sedangkan dalam Tata Cara Pengajuan Bakal Calon Anggota

DPR, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota Pasal 55 Ayat (2) dinyatakan

bahwa di dalam daftar bakal calon di setiap tiga orang bakal calon terdapat

sekurang-kurangnya satu perempuan bakal calon. Jadi menurut Undang-Undang

Nomor 10 Tahun 2008 tentang Pemilihan Umum Anggota Dewan Perwakilan

Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah, dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah,

mewajibkan setiap partai politik merekrut minimal 30% perempuan dan dalam

daftar bakal calon perbandingan antara laki-laki dan perempuan minimal 2 : 1

(dua banding satu), maksudnya dalam setiap tiga bakal calon harus terdapat

paling sedikit satu orang perempuan.

Pada Pemilu 2009, tidak sedikit perempuan aktivis dan bukan aktivis

parpol menjadi calon anggota legislatif (caleg) di DPD, DPR, dan DPRD.

Partisipasi aktif itu selain didorong pertimbangan jumlah perempuan lebih besar

daripada laki-laki, juga karena kualitas dan performansi mereka yang berpotensi

meningkatkan elektabilitas. Menurut Prihatmoko dalam artikelnya

(http://www.wawasandigital.com), berdasarkan simulasi perolehan kursi dalam

Pemilu 2004, menemukan perbandingan sebagai berikut: Pertama, jika

peluang terpilih pada satu kursi atau kursi pertama (apalagi 100 persen),

perbandingan kesempatan antara caleg perempuan dan laki-laki sebesar 10

Page 3: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

persen : 90 persen. Kedua, jika peluang terpilih pada kursi kedua, perbandingan

kesempatan antara caleg perempuan dan laki-laki sebesar 37,5 persen : 62,5

persen. Ketiga, jika peluang terpilih pada kursi ketiga, perbandingan kesempatan

antara caleg perempuan dan laki-laki sebesar 50 persen : 50 persen.

Mustofa dalam situs blognya (http://malangraya.web.id) memaparkan

bahwa perubahan peta politik selain di tingkat nasional, juga terjadi hal yang

sama di Kota Malang. Berdasarkan hasil rekapitulasi, KPU Kota Malang

menetapkan 45 Caleg sebagai calon anggota legislatif yang memenangkan

Pemilu legislatif 2009. Dari 45 kursi, beberapa kursi diantaranya akan dimiliki

Partai Demokrat dengan jumlah kursi terbanyak yakni 12 kursi. Pada pemilu

2004 PDIP menguasai 12 kursi, sementara di pemilu kali ini, dari total 45 kursi

PDIP harus kehilangan tiga kursi dan posisinya harus bergeser ke posisi dua

atau satu tingkat di bawah Partai Demokrat. Selebihnya, Partai Golkar, Partai

Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) masing-masing

meraih lima kursi; Partai Amanat Nasional (PAN) empat kursi; Gerakan Indonesia

Raya (Gerindra) dua kursi. Sedangkan Partai Karya Peduli Bangsa (PKPB),

Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) dan Partai Damai Sejahtera masing-masing

mendapat satu kursi. Khusus untuk caleg perempuan yang duduk di gedung

wakil rakyat Kota Malang, kali ini jumlahnya sebelas, meningkat empat orang dari

periode sebelumnya yang hanya tujuh perempuan. Dari sebelas caleg

perempuan yang mendapat kursi di DPRD Kota Malang, empat diantaranya

berasal dari partai Demokrat. Hal tersebut menunjukkan bahwa partisipasi

pemilih Kota Malang terhadap calon legislatif perempuan masih sangat kurang

apabila dibandingkan dengan laki-laki, meskipun perolehan kursi bagi caleg

perempuan meningkat dibandingkan tahun lalu.

METODE

A. Pendekatan dan Jenis Penelitian

Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan

kualitatif. Pendekatan kualitatif tersebut diperlukan dengan alasan untuk

mengkaji strategi politik calon legislatif perempuan dalam pemilihan umum

anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah, dan Dewan

Page 4: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

Perwakilan Rakyat Daerah atau yang biasa disebut pemilu legislatif, dibutuhkan

penelitian yang sifatnya deskriptif dan menggunakan analisis dengan pendekatan

induktif. Maksudnya, dalam penelitian ini harus dipaparkan secara utuh dan

menyeluruh tentang strategi yang digunakan para caleg perempuan dari Daerah

Pilihan (Dapil) Sukun (dari partai Demokrat, PKS dan Gerindra) dan Klojen (dari

partai PDIP, Demokrat dan Golkar) yang mendapatkan kursi di DPRD Kota

Malang melalui pemilu legislatif tahun 2009. Sedangkan orientasi teoritik dalam

penelitian ini bersifat fenomenologis. Fenomenologis berusaha mengungkapkan

materi yang dikaji secara utuh dan komperehensif. Fenomena yang dimaksud

dalam penelitian ini yakni fenomena keberhasilan caleg perempuan berkompetisi

dalam pemilu legislatif tahun 2009 di Kota Malang.

Prosedur pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah:

1. Wawancara

Wawancara yang berhasil dilakukan yakni dengan ke enam caleg

perempuan dari Dapil Sukun dan Klojen yang sekarang menjabat sebagai

anggota DPRD Kota Malang periode 2009-2014, yaitu sebagai berikut:

Daerah Pilihan (Dapil) Partai dan Nama Caleg Sukun

Demokrat : Sulik Listyowati

PKS : Nurul Arba ati

Gerindra : Een Ambarsari

Klojen

PDIP : Sri Untari

Demokrat : Suharni

Golkar : Rahayu Sugiarti

Tabel 1.1 Wawancara yang Berhasil Dilakukan dengan

Enam Caleg Perempuan

Sedangkan wawancara di kelima partai yang mengusung ke enam caleg

perempuan, peneliti memang tidak berhasil bertemu dengan Ketua DPC/DPD di

empat partai, namun sebagai gantinya peneliti melakukan wawancara dengan

pengurus DPC, yaitu sebagai berikut:

Partai Nama dan Jabatan Demokrat

Suharni: ketua Bappilu

Page 5: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

PDIP

Bpk.Gandung: wakil sekretaris DPC PDIP Kota malang

Bpk. Ali: sekretariat DPC PDIP Kota malang

PKS

Bpk. Rizal : Bendahara umum DPD PKS Kota Malang

Golkar

Bpk. Zainuri: Ketua Bappilu

Gerindera

Bpk. Farid: Ketua DPC partai Gerindra

Tabel 1.2 Wawancara yang Berhasil Dilakukan dengan

Pengurus Partai

2. Dokumentasi

Dokumen yang berhasil diperoleh dalam penelitian ini ialah dokumen

yang berasal dari ke lima partai dan satu dokumen tentang visi dan misi Ibu Sri

Untari yang diusung oleh PDIP. Dokumen yang berasal dari ke lima partai yaitu

berupa dokumen tentang ADRT dan Platform partai (PKS, Demokrat, Golkar,

PDIP, dan Gerindera), tata cara perekrutan caleg perempuan (PDIP), bappilu

(PKS, Golkar, PDIP). Berdasarkan sumber data dokumen ini diharapkan

kontribusi partai terhadap caleg perempuan dapat tergambar dengan jelas dan

dapat pula mengetahui bagaimana para caleg perempuan mengimplementasikan

strategi politiknya untuk meraih dukungan yang maksimal.

B. Analisis Data

Analisis data dilakukan sejak awal dan sepanjang proses penelitian

berlangsung. Dalam penelitian ini digunakan analisis data dari Miles dan

Huberman, dengan prosedur reduksi data, penyajian data dan menarik

kesimpulan/ verivikasi.

1. Reduksi data

Data yang diperoleh di lokasi penelitian (data lapangan) dituangkan

dalam uraian atau laporan yang lengkap dan terperinci. Laporan lapangan

oleh peneliti perlu direduksi, dirangkum, dipilih hal-hal yang pokok,

difokuskan pada hal-hal yang pokok, kemudian dicari tema dan polanya.

Reduksi data berlangsung terus menerus selama proses penelitian

berlangsung.

2. Penyajian data

Page 6: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

Penyajian data atau display data dimaksudkan agar memudahkan bagi

peneliti untuk melihat gambaran secara keseluruhan atau bagian-bagian

tertentu dari penelitian. Data akan disajikan dalam bentuk diagram, matriks

atau grafik.

3. Menarik kesimpulan

Verifikasi data dalam penelitian ini dilakukan secara terus menerus

sepanjang proses penelitian berlangsung. Sejak awal memasuki lapangan

dan selama proses pengumpulan data, peneliti berusaha untuk menagnalisis

dan mencari makna dari data yang dikumpulkan yaitu mencari pola, tema,

hubungan persamaan, hal-hal yang sering timbul, hipotesis dan sebagainya

yang dituangkan dalam kesimpulan yang bersifat tentatif, akan tetapi dengan

bertambahnya data melalui proses verifikasi secara terus menerus, maka

diperoleh kesimpulan yang bersifat gounded.

C. Pengecekan Keabsahan Penemuan

Agar hasil penelitian benar-benar dapat dipertanggungjawabkan, maka

telah dilaksanakan pengecekan terhadap data yang diperoleh. Tujuannya yakni

untuk menentukan absah dan tidaknya data yang ada, maka dilakulan teknik

pemeriksaan.

Adapun teknik pengecekan keabsahan data yang digunakan adalah:

1. Perpanjangan keikutsertaan peneliti

Dalam surat penelitian, peneliti memang melakukan penelitian selama

dua bulan yaitu bulan desember-januari, namun berhubung masih banyaknya

data yang diperlukan peneliti memperpanjang penelitiannya hingga bulan maret

tahun 2010.

2. Triangulasi

Dalam penelitian ini, triangulasi dapat dilakukan dengan cara

membandingkan hasil wawancara dengan isi suatu dokumen yang berkaitan.

Wawancara yang dimaksud yakni wawancara dengan ke enam caleg perempuan

dan Ketua/pengurus DPC partai Kota Malang. Apabila terjadi ketidaksesuaian

Page 7: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

antara apa yang dikatakan dengan apa yang didokumentasikan, nantinya akan

terlihat dari hasil perbandingan tersebut. Sehingga peneliti selain teliti juga harus

kritis terhadap setiap data yang diperoleh selama penelitian. Selain itu peneliti

juga membandingkan hasil wawancara dengan data-data yang berbentuk

dokumen yang berasal dari partai.

HASIL DAN PEMBAHASAN

1. Platform partai bagi calon legislatif perempuan dalam pemilihan umum

legislatif Kota Malang tahun 2009

Berdasarkan hasil penelitian mengenai platform partai, dapat

disimpulkan bahwa secara realitanya platform partai tidak terlalu memberikan

kontribusi bagi pemenangan caleg khususnya caleg perempuan. Terdapat

beberapa faktor yang mempengaruhi hal tersebut, yakni sebagai berikut:

a. Kelemahan dalam platform partai

Pada umumnya platform lima partai yang penulis teliti sudah

tergambarkan dengan jelas dalam ADRT partai. Indikatornya yakni sudah

dipaparkannya mengenai tujuan dan prinsip dasar (asas) partai politik yang

bersangkutan. Khusus untuk partai Gerindra, di dalam ADRT partai tidak

ditemukan adanya Visi dan Misi partai, hal tersebut merupakan kelemahan

tersebesar dari partai ini. Visi partai politik merupakan tujuan jangka panjang

partai politik tersebut, yang di dalamnya tercakup pernyataan mengenai kondisi

dan situasi masyarakat ideal yang ingin diciptakan oleh partai. Sehingga

keberadaan visi sangatlah penting adanya.

b. Implementasi platform partai oleh caleg perempuan

Secara realita, implementasinya platform partai yang terwujud dalam visi

misi dan program yang ditawarkan para caleg pengaruhnya masih sangat minim.

Hal tersebut tergambar jelas, karena hanya beberapa caleg perempuan saja

yang menjelaskan secara rinci dan terdokumentasi dengan baik tentang visi misi

dan program yang ditawarkan. Visi misi dan program beberapa caleg perempuan

yang sekarang menjabat sebagai anggota dewan ini, tidak terperinci dengan

jelas. Hal tersebut menunjukkan bahwa masyarakat Kota Malang tidak terlalu

Page 8: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

memperdulikan tentang visi misi dan program caleg. Pandangan ini sesuai

dengan pendapat Wibawanto (2005: 19- 20), bahwa pada umumnya perilaku

pemilih dari masyarakat Indonesia bercirikan bahwa personalitas tokoh lebih

penting dari pada kedalaman renungan dan pikiran-pikiran segarnya, the man is

the massage atau the leading candidate is the platform, begitulah para pemilih

menyikapi konstestan.

2. Konsolidasi partai terhadap caleg perempuan dalam pemilihan umum

legislatif Kota Malang tahun 2009

a. Kuota 30% keterwakilan perempuan

Meskipun kelima partai yang ada di Kota Malang ini sudah lolos verifikasi

di KPU, namun ternyata kuota 30% dalam daftar bakal calon anggota legislatif

tidak semuanya bisa memenuhinya. Hal tersebut menandakan bahwa pemilu

tahun 2009 tidak jauh berbeda dengan pemilu tahun 2004, karena meskipun

sudah diperkuat dengan Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2008 tentang

Pemilihan Umum Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan

Daerah, dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, namun masih saja terdapat

partai yang belum memenuhi kuota 30% keterwakilan perempuan ini.

b. Respon partai terhadap caleg perempuan

Berdasarkan temuan penelitian, bahwa respon partai terhadap

keterwakilan perempuan dengan kuota 30%, pada umumnya sangat baik. Dalam

masing-masing partai tidak ada perbedaan antara caleg laki-laki dan perempuan,

dengan kata lain semua caleg dianggap sama. Untuk partai Demokrat, PKS,

PDIP, dan Golkar, sudah mempunyai strategi yang baik dalam memilih caleg

perempuan. PDIP meskipun sudah memiliki strategi yang baik, namun realitanya

dalam daftar bakal calon anggota legislatif tahun 2009 masih belum mencapai

30% keterwakilan perempuan. Sedangkan di partai baru Gerindra, belum

mempunyai strategi dalam memilih caleg perempuan, dikarenakan memang

masih baru dan kebanyakan orang tidak mau untuk bergabung dengan partai

yang baru. Sehingga proses perekrutannya hanya dari hubungan kedekatan

diantara pengurus partai. Namun hal yang terpenting ialah strategi partai dalam

memilih caleg tidak terlalu berpengaruh terhadap kualitas seorang caleg,

buktinya Ibu Een yang baru pertama kali menjadi caleg dan berasal dari partai

yang belum mempunyai staretegi perekrutan caleg, dapat berhasil meraih

dukungan dalam pemilu legislatif tahun 2009. Terlihat jelas bahwa masyarakat

lebih melihat citra personal dari masing-masing caleg daripada label partainya.

Page 9: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

c. Penyiapan caleg perempuan dari partai

Setelah proses penetapan siapa saja yang menjadi caleg dan penetapan

nomor urut, mendekati pemilu, konsolidasi yang dilakukan di masing-masing

partai semakin intensif terutama pada saat masa kampanye. Akan tetapi jauh

sebelumnya penyiapan seorang caleg dilaksanakan melalui pengkaderan partai.

Khusus untuk partai Gerindra terkait penyiapan caleg masih terdapat kelemahan,

dikarenakan masih partai baru penyiapan caleg melalui pengkaderan belum

dapat dilaksanakan. Meskipun dalam segi penyiapan caleg melalui pengkaderan

di partai Gerindra memiliki kelemahan, akan tetapi hal tersebut nampaknya tidak

terlalu berpengaruh terhadap perolehan suara caleg. Indikatornya yakni Ibu Een

yang baru pertama kali menjadi caleg bisa berhasil bersaing dalam pemilu tahun

2009 kemarin. Hal tersebut menunjukkan bahwa yang menentukan keberhasilan

para caleg meraih suara bukanlah dari partai, melainkan dari caleg itu sendiri

baik dari segi pengalaman maupun citra personal caleg.

d. Fungsi Bappilu terhadap caleg perempuan

Berdasarkan hasil temuan penelitian, bahwa Bappilu hanya fokus

terhadap partai bukan khusus untuk caleg dan para caleg harus berusaha sendiri

tidak mengandalkan partainya. Akan tetapi yang harus diingat bahwa partailah

yang mengusung para caleg, sehingga seorang caleg tidak akan bisa terlepas

dari pengaruh partainya. Karena anggota Bappilu selain dari struktur internal

partai, caleg juga ikut serta menjadi anggota dan hal inilah yang membuat bias.

3. Motivasi calon legislatif perempuan dalam pemilihan umum anggota

legislatif Kota Malang tahun 2009

Berdasarkan temuan penelitian, motivasi caleg perempuan dalam

pemilu legislatif tahun 2009 sangatlah beragam. Ada yang bersifat internal dan

juga eksternal apabila ditinjau dari segi sumber motivasinya. Selain itu motivasi

para caleg dilihat dari maksud atau tujuan motivasi, dapat dibedakan menjadi

dua macam yaitu bersifat normatif dan subtantif. Berikut pengelompokkan

motivasi keenam caleg perempuan:

1) Memperjuangkan nasib perempuan

2) Berawal dari ibu rumah tangga

3) Mempengaruhi kebijakan publik

Page 10: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

4) Membantu masyarakat apa yang diinginkan

5) Penilaian diri

4. Strategi pencitraan politik calon legislatif perempuan dalam pemilu

legislatif Kota Malang tahun 2009

a. Strategi pencitraan caleg perempuan pada waktu pemilu tahun 2009

Berdasarkan hasil temuan penelitian, terdapat serangkaian strategi

pencitraan caleg perempuan pada waktu pemilu tahun 2009, yaitu sebagai

berikut:

1) Strategi pencitraan yang tidak instant

Hal ini sesuai dengan konsep awal marketing politik yang dikemukakan

Firmanzah (2008: 156), bahwa marketing politik adalah konsep permanen yang

harus dilakukan terus menerus oleh sebuah partai politik atau kontestan dalam

membangun kepercayaan dan image publik. Membangun kepercayaan dan

image ini hanya bisa dilakukan melalui hubungan jangka panjang, dan tidak

hanya pada masa kampanye.

2) Strategi TURBA

Bentuk turun langsung ke bawah atau ke masyarakat, pada umumnya

setiap caleg sama, yaitu turun hingga ke RT-RT melalui LPMK, kerja bakti,

pengajian, PKK, atau setiap event yang ada di masyarakat. Cara ini memang

efektif, namun proses mendekati masyarakat ini jangan hanya sewaktu akan

pemilu saja.

3) Antara citra partai dan citra caleg

Dikarenakan partailah yang mengusung mereka menjadi caleg dan

partai menjadi identitas para caleg. Tapi karakteristik pemilih di masyarakat

tempat di mana caleg itu tinggal, tidak terlalu memperhatikan partai yang

mengusung caleg dan lebih melihat citra personal masing-masing caleg.

4) Kontrak politik

Yang dimaksud menjanjikan atau memberi dalam penjelasan pasal 87,

adalah inisiatifnya berasal dari pelaksana kampanye yang menjanjikan dan

memberikan untuk mempengaruhi pemilih. Apabila dalam pemberian barang

atau sumbangan para caleg memenuhi unsur-unsur yang disebutkan dalam

pasal 87 beserta penjelasannya maka strategi ini bisa dikatakan merupakan

bentuk pelanggaran pada waktu kampanye.

Page 11: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

5) Sumbangan kepada calon pemilih

Memberikan sesuatu barang atau menyumbangkan sejumlah uang,

memang sudah menjadi hal yang biasa dalam meraih simpati dari masyarakat.

Ke enam calon perempuan mengaku bahwa mereka di setiap pertemuan di

masyarkat, seperti di pengajian harus membawa barang, meskipun hanya

sekedar jilbab saja.

Yang dimaksud menjanjikan atau memberi dalam penjelasan pasal 87, adalah

inisiatifnya berasal dari pelaksana kampanye yang menjanjikan dan memberikan

untuk mempengaruhi pemilih. Sedangkan materi yang disebutkan tidak termasuk

barang-barang yang merupakan atribut kampanye pemilu, antara lain kaos,

bendera, topi dan atribut lainnya.

6) Kampanye

Kampanye pemilu itu hanya polesan saja dan pencitraan itu tidak bisa

sebulan dua bulan. dalam Manajemen Politik, strategi seperti ini disebut Fast

Finish Strategy. Menyelesaikan strategi dengan cepat, ini adalah sebuah strategi

promosi yang standar. Kampanye dimulai dengan diam-diam dan lambat, lalu

dipercepat beberapa hari sebelum hari pemilu. Strategi ini cocok untuk kandidat

yang sudah terkenal dan sudah mendapat dukungan yang besar.

7) Mendatangi pertemuan di masyarakat

Hal ini memang dilakukan oleh semua caleg, yaitu datang di setiap

event yang ada di masyarakat. Diantaranya pengajian, acara RT/RW, PKK, dan

sebagainya, yang perlu ditekankan ialah para caleg perempuan ini tidak ada

yang mengadakan acara sendiri terutama acara di masyarakat yang dalam skala

besar. Ini merupakan salah satu bentuk dari proses pencitraan para caleg, yang

sifatnya sama dengan strategi Turba.

8) Mengusung sentimen perempuan/gender

Strategi seperti ini disebut Issues Management yaitu menemukan,

menganalisa dan mengontrol tema-tema yang sedang dibahas di masyarakat

umum atau yang akan dijadikan isu bahasan di masyarakat umum. Isu yang

diusung caleg perempuan ini, kurang efektif dan juga tidak memberikan

pengaruh yang besar terhadap keberhasilan dalam pemilu. Indikatornya hanya

sebagian kecil saja dari caleg perempuan yang menggunakan isu terkait dengan

perempuan.

Page 12: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

9) Sosialisasi cara pencoblosan

Karena pemilu pada tahun 2009 kemarin memiliki cara yang berbeda

dari pemilu sebelumnya, maka para caleg selain mempromosikan dirinya juga

memberikan pengarahan tentang cara pemilihan yakni dengan cara

mencontreng.

10) Mobilisasi dana kampanye

Total pengeluaran untuk masing-masing caleg berbeda dan jumlahnya

relatif. Terkait dengan pendanaan, semua dana berasal dari dana pribadi caleg

dan tidak ada kontribusi dari partai. Pengeluaran yang banyak yaitu, seperti

misalnya saja jika mau mengundang tokoh masyarakat maka harus menyediakan

snack, makan, rokok atau paling tidak mengisi kas RT/ RW, bukan money politik

karena memang mereka yang minta, belum lagi kalau minta-minta peralatan

sound system, dibangunkan posyandu pokoknya bermacam-macam

11) Strategi promosi

Dalam Manajemen Politik, strategi seperti ini disebut Cruise Control

Strategy atau strategi mengontrol perjalanan, adalah sebuah strategi promosi

yang standar. Strategi yang mengorganisasikan aksi-aksi pers, iklan, dan poster

selama jangka waktu yang panjang.

Dari beragam strategi di atas, dapat diketahui bahwa strategi yang

digunakan para caleg perempuan masih dikategorikan strategi yang standar,

terutama untuk kampanye, cara-cara yang digunakan masih bersifat

konvensional dan biasa diterapkan sejak dulu. Terdapat satu strategi baru yang

digunakan oleh salah satu caleg, yaitu kontrak politik. Tetapi dalam pelaksanaan

kontrak politik, harus juga memperhatikan pasal 87 Undang-Undang Republik

Indonesia Nomor 10 tahun 2008 tentang Pemilihan Umum Anggota Dewan

Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah, dan Dewan Perwakilan Rakyat

Daerah, menyebutkan bahwa dalam hal terbukti pelaksana kampanye

menjanjikan atau memberikan uang atau materi lainnya sebagai imbalan kepada

peserta kampanye secara langsung ataupun tidak langsung. Karena dalam pasal

ini terdapat kata menjanjikan, sehingga caleg yang sudah memenuhi unsur dari

pasal 87 beserta penjelasnnya, maka dapat dikategorikan pelanggaran

kampanye.

Page 13: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

b. Fungsi Tim Sukses bagi caleg perempuan

1) Fungsi Tim Sukses

Berdasarkan hasil temuan penelitian, terdapat beberapa fungsi dari Tim

Sukses, yakni sebagai berikut:

a. Sosialisasi caleg

Tim inilah yang mensosialisasikan para caleg di bawah atau di

masyarakat.

b. Mempromosikan caleg

Selain mensosialisasikan caleg, tim ini juga berfungsi sebagai alat untuk

promosi. Jadi tiap caleg tidak dengan sendirinya langsung turun ke bawah

mempromosikan diri. Sehingga sewaktu turun ke bawah masyarakat sudah

mengetahui caleg tersebut.

c. Pengumpulan dana

Tim ini juga berfungsi untuk pengumpulan dana untuk caleg, meskipun

hanya sedikit yang memanfaatkan tim sebagai pengumpul dana.

d. Sumber informasi kondisi masyarakat dan pemberi saran

Tim sukses merupakan unsur yang sangat urgens bagi tiap caleg. Tim

sukseslah yang memberikan informasi kondisi masyarakat di mana ia tinggal,

selain itu juga memberi saran kepada para caleg mengenai strategi yang

tepat, sebelum caleg itu turun ke bawah.

e. Peta politik

Tim ini berfungsi sebagai referensi utama yang menggambarkan kondisi

politik di tempat tinggalnya. Sehingga caleg mengetahui bagaimana

pendukung para pesaingnya dan strategi yang digunakan di daerah tim

suksesnya berada.

f. Mengarahkan konstituen

Page 14: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

Tim sukseslah yang mengarahkan konstituen untuk tetap setia kepada

calegnya dan benar-benar memilih calegnya pada saat pemilu berlangsung.

Selain fungsi-fungsi di atas, tim sukses mengarahkan konstituen untuk

memilih para caleg, sekaligus mempertemukan masyarakat dengan caleg.

g. Mengawal perolehan suara

Proses pengawalan perolehan suara dilakukan tim sukses sejak di TPS,

lalu tingkat Kecamatan hingga sampai ke KPUD.

h. Melaporkan perkembangan suara di masing-masing TPS

Tidak hanya mengawal perolehan suara saja, tapi tim ini juga selalu

melaporkan kondisi perkembangan suara di masing-masing TPS kepada

calegnya.

i. Saksi

Meskipun partai memiliki saksi, namun para caleg perempuan lebih

memilih untuk mengirimkan minimal dua orang dari tim suksesnya untuk

menjadi saksi di tiap TPS, dan saksi ini bukan dibiayai partai. Tim sukses ini

ditempatkan di tiap-tiap TPS dan mereka diberi pulsa untuk melaporkan

perkembangan suara di masing-masing TPS. Selain itu, tim sukses dari Ibu

Sri Untari juga mempunyai posko sendiri.

Mengacu pada semua fungsi dari Tim Sukses, dapat ditarik kesimpulan

bahwa para caleg perempuan pada pemilu tahun 2009 sudah menggunakan

strategi memenangkan pemilih dengan pendekatan STP (Segmentasi, Targeting

dan Positioning).

Firmanzah (2008: 184), dengan mengimplementasikan segmentasi

berarti partai politik menggunakan pendekatan politik berbasis informasi

(information-based). Partai politik akan aktif mencari, menyerap dan mengolah

informasi tentang kondisi yang ada dalam masyarakat, sehingga setiap

organisasi partai politik perlu dibuat divisi analisis. Kegiatan information-intelligent

dapat dilakukan oleh pihak-pihak luar partai seperti lembaga riset independen.

Tetapi, analisis harus dilakukan oleh partai politiknya sendiri, karena proses

analisis akan melibatkan ideologi atau sistem nilai partai tersebut.

Page 15: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

Serangkaian strategi yang digunakan caleg merupakan sebuah langkah

awal menuju konsep marketing politik. Inti dari konsep ini menurut

Firmanzah(2008: 155-157) adalah: (1) menjadikan pemilih sebagai subjek, bukan

objek partai politik atau seorang kandidat politik, (2) menjadikan permasalahan

yang dihadapi pemilih sebagai langkah awal dalam menyusun program kerja

yang ditawarkan dengan bingkai masing-masing partai, (3) marketing politik tidak

menjamin sebuah kemenangan, tapi menyediakan tools untuk menjaga

hubungan dengan pemilih sehingga dari situ akan terbangun kepercayaan, dan

selanjutnya akan diperoleh dukungan suara mereka.

Kelemahan utama dari strategi yang digunakan mayoritas caleg berasal

dari unsur perencanaan yang kurang terkonsep dengan baik. Hanya beberapa

caleg saja yang mendokumentasikan dengan baik tentang visi, misi dan

program-program yang ditawarkan sewaktu pemilu. Sedangkan yang lainnya

sifatnya visi, misi dan program kurang terkonsep secara matang dan sifatnya

hanya spontanitas. Sehingga strategi yang digunakan masih sangat jauh dari

goalnya konsep marketing politik.

2) Efektifitas Tim Sukses untuk memenangkan kampanye

Keberadaan tim sukses dalah wajib bagi masing-masing caleg, jadi

dapat dikatakan bahwa tidak mungkin seorang caleg berjalan sendiri untuk

memperoleh suara yang maksimal sewaktu pemilu tanpa bantuan dari tim

suksesnya. Meskipun dari pengakuan beberapa caleg memang terdapat

beberapa orang yang hanya ingin memanfaatkan tim sukses, namun hal yang

seperti itu mudah terdeteksi oleh caleg terutama caleg yang sudah pernah

menjabat sebagai anggota dewan. Selain kerja tim sukses yang baik, mustahil

akan berhasil tanpa diimbangi dengan pencitraan diri caleg yang baik pula.

Meskipun Ibu Een ialah orang yang baru sekali menjadi caleg, namun beliau

mempunyai tim sukses yang kuat dan baik bekerjanya. Terdapat juga pemikiran

di beberapa caleg kalau semakin banyak tim sukses maka akan berbanding lurus

dengan perolehan suara. Hal tersebut dapat dibenarkan dengan catatan, para

caleg perempuan harus selektif dengan tim-tim yang bekerja di bawah

naungannya dan juga diperlukannya sebuah perencanaan strategi yang

terstruktur dengan baik.

KESIMPULAN DAN SARAN

Page 16: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah peneliti

lakukan, maka dapat ditarik kesimpulan meliputi beberapa hal berikut:

1. Strategi yang digunakan para caleg perempuan untuk memenangkan

pemilihan umum anggota DPRD tahun 2009 di Kota Malang sangatlah

beragam, yakni meliputi penggunaan strategi pencitraan yang tidak

instant, strategi TURBA, mensosialisasikan citra partai dan citra caleg,

kontrak politik, memberikan sumbangan kepada calon pemilih, kampanye,

mendatangi pertemuan di masyarakat, mengusung sentimen

perempuan/gender, sosialisasi cara pencoblosan, pemanfaatan dana

kampanye, dan strategi promosi.

2. Strategi yang digunakan para caleg perempuan pada pemilu legislatif

tahun 2009, memang sudah menggunakan strategi marketing politik

dengan pendekatan STP (segmentasi, targeting, dan positioning). Tetapi,

bentuk operasionalnya masih kental menggunakan pendekatan

konvensional. Strategi yang digunakan para calon legislatif perempuan

kurang efektif untuk meraih dukungan yang maksimal, dikarenakan

masyarakat lebih selektif dalam memilih dan lebih tertarik kepada figur

masing-masing calon legislatif perempuan. Dengan kata lain strategi yang

digunakan para caleg perempuan masih merupakan langkah awal dari

konsep marketing politik.

3. Unsur yang memiliki pengaruh besar terhadap kemenangan caleg

perempuan selain massa pendukung dan tim sukses, ialah dari citra

personal masing-masing caleg dan bukan berasal dari partai. Hal tersebut

mengindikasikan bahwa partai tidak terlalu memberikan kontribusi

terhadap kemenangan caleg, tanpa usaha caleg sendiri dan

mengandalkan partai mustahil seorang caleg bisa memenangkan

kompetisi dalam pemilu.

Saran

Page 17: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

Sebagai akhir dari karya tulis ilmiah ini, maka peneliti mengajukan

beberapa saran yang dapat dilaksanakan guna mendukung kompetensi strategi

calon legislatif perempuan pada waktu pemilu legislatif di Kota Malang, yaitu:

1. Sebaiknya partai harus meningkatkan manajemen kepartaian dengan

mengadakan perubahan platform agar sesuai dengan aspirasi rakyat.

Sehingga program yang dihasilkan merupakan refleksi dari situasi dan

kondisi di masyarakat.

2. Partai harus merespon public opinion bahwa caleg perempuan memiliki

banyak kelebihan dibandingkan laki-laki, yakni lebih jujur dan takut untuk

korupsi. Hal itu menunjukkan bahwa citra caleg perempuan semakin

meningkat di masyarakat, sehingga diperlukan respon dan strategi khusus

dari partai terhadap fenomena ini.

3. Para caleg perempuan harus mengkaji lebih dalam lagi tentang strategi

marketing politik. Tujuannya supaya pendekatan yang digunakan tidak lagi

konvensional dan lebih efektif untuk memenangkan pemilu legislatif pada

periode mendatang.

4. Perlu adanya restrukturisasi hubungan antara politisi dan partai politik,

karena yang terjadi selama ini caleg behasil menang dalam pemilu karena

usahanya sendiri dan minim kontribusi dari partai. Partai hanyalah sebagai

label dan masyarakat lebih melihat personalitas caleg daripada figur partai

yang mengusungnya. Dengan adanya restrukturisasi, diharapkan apa yang

ditawarkan caleg merupakan cerminan dari jati diri partai.

DAFTAR RUJUKAN

Adam, Rainer. 2006. Strategi Politik. (Online), (http://www.Forum-Politisi.org,

diakses 19 November 2009).

Anonim. 2009. 45 Kursi DPRD Kota Malang Ditetapkan 1 Kursi

Dipermasalahkan. (Online), (http://malangraya.web.id/2009/05/18/45-

kursi-dprd-kota-malang-ditetapkan-1-kursi-masih-dipermasalahkan/,

diakses 19 Mei 2009).

Page 18: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

Anonim. 2009. Penetapan Kursi di KPUD Kota Malang berlangsung tertib.

(Online), (PDhttp://blogs.nimd.org/archive/2009-05-20/penetapan-kursi-

di-kpud-kota-malang-berlangsung-tertib, diakses 3 Juni 2009).

Anwar, Khiorul M. & Salviana, Vina (Eds). 2006. Perilaku Partai Politik, Studi

Perilaku Partai Politik dalam Kampanye dan Kecenderungan Pemilih

pada Pemilu 2004. Malang: Univesitas Muhamadiyah Malang Press.

Arikunto, S. 2002. Prosedur Penelitian. Jakarta; Rineka Cipta Redaksi Sinar

Grafika.

Bakri, Masykuri (Ed). 2003. Metodologi Penelitian Kualitatif; Tinjauan Teoritis

dan Praktis. Malang: Lembaga Penelitian Universitas Islam Malang.

Budiardjo, Miriam. 1982. Dasar-Dasar Ilmu Politik. Jakarta: Gramedia.

Budiardjo, Miriam. 1982. Partisipasi dan Partai Politik; Sebuah Bunga Rampai.

Jakarta: Gramedia.

Dewan Pertimbangan Pusat Partai Golkar. 2009. Hasil Munas Ke VIII Partai

Golkar. Jakarta.

Duverger, Maurice. Tanpa tahun. Sosiologi Politik. Terjemahan oleh Daniel

Dhakidae. 2005. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Firmanzah. 2008. Marketing Politik; Antara Pemahaman dan Realitas. Jakarta:

Yayasan Obor Indonesia.

Firmanzah. 2008. Mengelola Partai Politik; Komunikasi dan Positioning Ideologi

Politik di Era Reformasi. Jakarta: Yayasan Obor Indonesia.

Fitri, Novia. 2008. Menjelang 2009, Ayo Partai Ramai-Ramai Belajar

Strategi Politik, (Online),(http://ksmunas.wordpress.com/2008/07/17/75/,

diakses 19 Mei 2009).

Ichwanuddin, Wawan. 2009. Transparansi dan Akuntabilitas Dana Kampanye

dalam Pemilu 2009. (Online).

Page 19: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

(http://www.politik.lipi.go.id/index.php/in/kolom/37-wawan-ichwanuddin,

diakses 19 November 2009).

Leicht, Robert. 2003. Strategi Politik, (Online), (http://forum-

politisi.org/arsip/article.php?id=201, diakses 19 mei 2009).

Leicht, Robert. 2003. 2003. Strategi Politik dan Penerapannya

Contoh Kasus

Kampanye Pemilu Jerman 2002, (Online), (http://forum-

politisi.org/downloads/Strategi_Politik.pdf, diakses 19 Mei 2009).

Majelis Pertimbangan Pusat Partai Keadilan Sejahtera. 2008. Merperjuangkan

Masyarakat Madani; Edisi Gabungan Falsafah Dasar Perjuangan dan

Platform Kebijakan Pembangunan PKS. Jakarta.

Mas oed, Mochtar. & MacAndrews, Colin. 1986. Perbandingan Sistem Politik.

Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

Moleong, Lexy J. 2008. Metodologi Penelitian Kualitatif, Edisi Revisi. Bandung:

Remaja Rosdakarya.

Muslihati. 2005. Belajar dan Pembelajaran. Malang: Lembaga Pengembangan

dan Pembelajaran (LP3) Universitas Negeri Malang.

Mustofa, Alim. 2009. Rekapitulasi PPK Hampir Final, 45 Kursi DPRD Malang

Sudah Jelas, (Online),(http://malangraya.web.id/2009/04/16/rekapitulasi-

ppk-hampir-final-45-kursi-dprd-malang-sudah-jelas/, diakses 19 Mei

2009).

Prihatmoko, Joko J. 2009. Caleg perempuan: Peluang dan kesempatan, (Online),

(http://www.wawasandigital.com/index.php?option=com_content&task=v

iew&id=29109&Itemid=62, diakses 2 Juni 2009).

Purwoko, Bambang. 2006. Demokrasi Mencari Bentuk; Analisis Politik Indonesia

Kontemporer. Yogyakarta: Program S2 Politik Lokal dan Otonomi

Daerah Universitas Gadjah Mada.

Redaksi Suara Indonesia Baru. 2009. Caleg Perempuan Hadapi Segudang

Kendala. (Online). (http://hariansib.com, diakses 2 Juni 2009).

Page 20: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

Schroder, Peter. 2000. Strategi Politik; Edisi Revisi untuk Pemilu 2009.

Terjemahan oleh Matindas, Denise Joyce. & Dayasih, Irina. 2008.

Jakarta: Friedrich-Naumann-Shiftung fuer die Freiheit.

Syarbaini, Syahrial dkk. 2002. Sosiologi dan Politik. Jakarta: Ghalia Indonesia.

Tim Penyiapan Naskah Edisi Keempat. 2000. Pedoman Penulisan Karya Ilmiah:

Skripsi, Tesis, Disertasi, Artikel, Makalah, Laporan Penelitian, Edisi

Keempat. Malang: Departemen Pendidikan Nasional Universitas Negeri

Malang.

Undang-Undang Dasar Republik Indonesia Tahun 1945. 2005. Bandung: Citra

Umbara.

Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2008 tentang Pemilihan Umum Anggota

Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah, dan Dewan

Perwakilan Rakyat Daerah. 2008. Surabaya: Kesindo Utama.

Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2007 tentang Penyelenggara Pemilihan

Umum. 2008. Surabaya: Kesindo Utama.

Wibawanto, Agung, dkk. 2005. Memenangkan Hati & Pikiran Rakyat; Strategi

dan Taktik Menang dalam Pemilihan Kepala Daerah. Yogyakarta:

Pembaruan.

Page 21: Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan Umum ...jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikel4E33AC344272AE96F2EDF9F... · Strategi Calon Legislatif Perempuan pada Pemilihan

This document was created with Win2PDF available at http://www.daneprairie.com.The unregistered version of Win2PDF is for evaluation or non-commercial use only.