Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja...

122
BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Setiap Organisasi memiliki tujuan utama dalam kegiatan usahanya. Dalam mencapai tujuan Organisasi tersebut diperlukan proses penyelenggaraan dari setiap bidang-bidang yang ada dalam Organisasi untuk bersama-sama mencapai tujuan yang telah ditetapkan oleh Organisasi. Dalam pencapaian tujuan organisasi diperlukan adanya tenaga kerja atau pegawai yang potensial dan mampu berkreatifitas kerja dengan baik tetapi juga memerlukan pemahaman dan pengetahuan tentang konsep ilmu administrasi yang baik sehingga tercipta suasana pekerjaan yang rapih, tertib, dinamis dan mampu mencapai target yang telah ditentukan. Proses dalam pencapaian tujuan Organisasi dengan memaksimalkan seluruh sumber daya yang ada secara bersama-sama tersebut dinamakan “Administrasi”

description

skripsi administrasi negara

Transcript of Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja...

Page 1: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Setiap Organisasi memiliki tujuan utama dalam kegiatan usahanya. Dalam

mencapai tujuan Organisasi tersebut diperlukan proses penyelenggaraan dari

setiap bidang-bidang yang ada dalam Organisasi untuk bersama-sama mencapai

tujuan yang telah ditetapkan oleh Organisasi.

Dalam pencapaian tujuan organisasi diperlukan adanya tenaga kerja atau

pegawai yang potensial dan mampu berkreatifitas kerja dengan baik tetapi juga

memerlukan pemahaman dan pengetahuan tentang konsep ilmu administrasi

yang baik sehingga tercipta suasana pekerjaan yang rapih, tertib, dinamis dan

mampu mencapai target yang telah ditentukan.

Proses dalam pencapaian tujuan Organisasi dengan memaksimalkan

seluruh sumber daya yang ada secara bersama-sama tersebut dinamakan

“Administrasi” (administration).1 Sebagaimana diungkapkan oleh Sondang P.

Siagian, bahwa “administrasi adalah segenap proses penyelenggaraan dari setiap

usaha kerja sama sekelompok manusia untuk mencapai tujuan tertentu.”2

Sebagaimana dikatakan oleh Slamet Soesanto dan Sondang P. Siagian,

bahwa terdapat 8 (delapan) unsur dalam rangkaian kegiatan penataan

(administrasi) yang merupakan sub konsep dari administrasi itu sendiri, yaitu:3

1 ? Moekijat, Administrasi Kantor, (Bandung: Alumni 2000), hal. 6. 2 ? Sondang P Siagian, Kerangka dasar ilmu administrasi, (Jakarta: Rineka Cipta 2002), hal.2. 3 ? Ibid., hal. 4-5. Lihat juga Slamet Soesanto, Administrasi kantor: manajemen dan aplikasi, (Jakarta: Djambatan 1999), hal.10-11.

1

Page 2: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

1. Organisasi, adalah kumpulan dari orang-orang atau kelompok yang

memiliki kesamaan dalam tujuan.

2. Manajemen, adalah proses secara teknis dalam mencapai tujuan.

Manajemen memiliki fungsi-fungsi utama, yaitu dalam hal perencanaan

(planning, pengorganisasian (organizing), pengendalian (controlling), dan

evaluasi (evaluating).

3. Komunikasi, adalah hubungan yang terjadi di antara anggota-anggota

organisasi.

4. Informasi, adalah terkait dengan sumber-sumber data atau informasi yang

dibutuhkan dalam proses pencapaian tujuan.

5. Personalia, adalah adanya orang-orang atau karyawan yang bertanggung

jawab dalam menjalankan tugas masing-masing bidang dengan hak dan

kewajiban yang telah ditetapkan oleh Organisasi.

6. Finansial, merupakan aspek pendanaan dari seluruh kegiatan administrasi.

7. Material, adalah faktor penunjang dalam kegiatan administrasi yang

biasanya berbentuk fisik, baik sarana maupun prasarana.

8. Relasi Publik, adalah hubungan Organisasi dengan dunia luar. Relasi

publik memfokuskan pada kegiatan sosialisasi tujuan atau kegiatan

Organisasi secara eksternal.

Berdasarkan pertimbangan hal tersebut, maka penulis merasa tertarik

untuk melakukan penelitian lebih lanjut mengenai :

2

Page 3: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

”PENERAPAN ILMU ADMINISTRASI TERHADAP PENINGKATAN

KREATIFITAS KERJA PEGAWAI DI KECAMATAN KARANGWARENG

KABUPATEN CIREBON” dengan memfokuskan pembahasan pada pembagian 8

unsur-unsur administrasi yang telah disebutkan di atas.

B. Identifikasi Masalah

Dalam penelitian ini, penulis dapat mengidentifikasikan masalah yang

terkait dengan penelitian administrasi di Kecamatan Karangwareng Kabupaten

Cirebon sebagai berikut:

1. Bagaimana penerapan ilmu administrasi di Kecamatan Karangwareng

Kabupaten Cirebon?

2. Bagaimana kreatifitas kerja pegawai di Kecamatan Karangwareng

Kabupaten Cirebon?

3. Bagaimana hubungan antara penerapan ilmu administrasi terhadap

peningkatan kreatifitas kerja pegawai di Kecamatan Karangwareng

Kabupaten Cirebon?

4. Bagaimanakah solusi untuk memecahkan permasalahan penerapan ilmu

administrasi terhadap peningkatan kreatifitas kerja pegawai di Kecamatan

Karangwareng Kabupaten Cirebon?

C. Pembatasan Masalah

Dari identifikasi masalah di atas, terlihat dengan jelas bahwa penelitian

mengenai administrasi terkait oleh dua variabel. Untuk itu, perlu dilakukan

pembatasan masalah yang akan menjadi fokus utama penelitian agar tidak terlalu

3

Page 4: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

luas. Dalam penelitian ini, penulis membatasi masalah pokok penelitian sebagai

berikut:

1. Tentang penerapan ilmu administrasi (Variabel X/ Variabel Bebas) di

Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon.

2. Tentang kreatifitas kerja pegawai (Variabel Y/ Variabel Terikat) di

Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon

3. Tentang hubungan antara penerapan ilmu administrasi (Variabel X/

Variabel Bebas) terhadap peningkatan kreatifitas kerja pegawai (Variabel

Y/ Variabel Terikat) di Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon

4. Tentang Problem Solving atau solusi untuk memecahkan permasalahan

penerapan ilmu administrasi terhadap peningkatan kreatifitas kerja

pegawai di Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon

D. Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian adalah untuk menjawab permasalahan yang ada. Dalam

hal ini tujuan penelitian ini adalah:

1. Untuk mengetahui penerapan ilmu administrasi di Kecamatan

Karangwareng Kabupaten Cirebon

2. Untuk mengetahui kreatifitas kerja pegawai di Kecamatan Karangwareng

Kabupaten Cirebon

3. Untuk mengetahui hubungan antara penerapan ilmu administrasi terhadap

peningkatan kreatifitas kerja pegawai di Kecamatan Karangwareng

Kabupaten Cirebon

4

Page 5: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

4. Untuk mengetahui solusi untuk memecahkan permasalahan penerapan

ilmu administrasi terhadap peningkatan kreatifitas kerja pegawai di

Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon

E. Kegunaan Penelitian

a. Kegunaan Ilmiah

1) Mendapatkan data dan fakta yang valid hubungan antara penerapan

ilmu administrasi terhadap peningkatan kreatifitas kerja pegawai di

Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon

2) Memberikan sumbangan bagi perkembangan khazanah ilmu

pengetahuan, terutama bagi kemajuan ilmu administrasi yang

penulis dapat di bangku perkuliahan.

b. Kegunaan praktis

1) Menambah perbendaharaan referensi di Perpustakaan Sekolah

Tinggi Ilmu Adminstrasi Kawula Indonesia (STIAKIN), Jakarta.

2) Merupakan sumber referensi bagi jurusan administrasi negara,

yang akan meneliti lebih lanjut mengenai administrasi kreatifitas

kerja pegawai di Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon.

3) Memberikan masukan bagi Camat mengenai urgensitas sistem

administrasi di Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon.

E. Kerangka Pemikiran

Dalam penulisan karya tulis ilmiah ini penulis membuat sebuah gambaran

atau kerangka pemikiran yang akan dikembangkan menjadi sebuah acuan untuk

mencapai tujuan dari penelitian ini.

5

Page 6: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

Adapun Kerangka pemikiran yang bisa penulis ajukan adalah :

F. Hipotesis

Seperti yang dikemukakan oleh Sukardi (2003: 41) tentang pengertian

hipotesis adalah sebagai berikut: “ Hipotesis adalah jawaban yang masih

sementara, karena keberadaannya masih perlu diuji atau dites kebenarannya

dengan data yang asalnya dan lapang”

Hipotesis pada dasarnya merupakan suatu proposisi atau anggapan

yang mungkin benar, dan sering digunakan sebagai dasar pembuatan

keputusan/pemecahan persoalan ataupun untuk dasar penelitian lebih lanjut.4

Dalam penelitian ini penulis merumuskan hipotesis sebagai berikut:

4 ? Sugiyono, Statitiska untuk Penelitian (Bandung: Alfabeta, 2005), hal. 82.

6

Perencanaan (Planning)

Ilmu Administrasi

Pengorganisasian (organizing)

Pengendalian (controlling)

Memimpin (Actuiting)

Kreatifitas Kerja Pegawai

Tujuan Organisasi

Page 7: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

Hipotesis negatif (H0): “ Diduga hubungan antara penerapan ilmu

administrasi terhadap peningkatan kreatifitas kerja pegawai di Kecamatan

Karangwareng Kabupaten Cirebon adalah tidak baik”.

Hipotesis positif (H1): “Diduga hubungan antara penerapan ilmu

administrasi terhadap peningkatan kreatifitas kerja pegawai di Kecamatan

Karangwareng Kabupaten Cirebon adalah baik”.

G. Metodologi Penelitian

1. Metode Penelitian

Metode Penelitian Menurut Pendapat Surahmad (1989 : 121) adalah

"Metode merupakan cara yang dipergunakan untuk mencapai tujuan,

misalnya menguji serangkaian hipotesis dengan menggunakan cara

serta alat tertentu".

Menurut pendapat sudjana dan Ibrahim (1989:56) :Bahwa “ metode

metode penelitian menunjukan kepada pengukuran variabel bebas yang telah

terjadi sebelumnya , sehingga peneliti tidak perlu memberikan perlakuan lagi

tinggal mencatat efek nya pada variabel terikat.

Berdasarkan pendapat para ahli tersebut diatas maka penulis

menggunakan metode penelitian untuk mempermudah dalam memperoleh dan

mengolah Data di lapangan secara objektif.

2. Ruang Lingkup Penelitian

Metode dalam penelitian menurut tingkat eksplanasi (penjelasan)nya

dibagi menjadi tiga jenis:5

5 ? Sugiyono, Metodologi Penelitian Administrasi, (Bandung: Alfabeta, 2000), Cet.Ke-3, hal.10-11

7

Page 8: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

1) Metode deskriptif, yaitu metode penelitian yang bersifat untuk mengetahui

dan menjelaskan nilai variabel mandiri, baik satu variabel atau lebih tanpa

membuat perbandingan, atau menghubungkan dengan variabel yang lain;

2) Metode komparatif, adalah suatu metode yang bersifat membandingkan

dari suatu variabel untuk sampel yang lebih dari satu atau dalam waktu

yang berbeda; dan

3) Metode penelitian asosiatif/hubungan, yaitu metode penelitian yang

bertujuan untuk mengetahui hubungan antara dua variabel atau lebih.

Metode ini berfungsi untuk menjelaskan, meramalkan dan mengontrol

suatu gejala/peristiwa.

Dikarenakan penelitian ini berusaha untuk mengetahui hubungan antara

penerapan ilmu administrasi terhadap peningkatan kreatifitas kerja pegawai di

Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon, maka metode yang digunakan

adalah mengacu pada Metode penelitian asosiatif/hubungan seperti telah

dijelaskan pengertiannya di atas.

3. Jenis dan Sumber Data

Jenis data dalam penelitian ini termasuk ke dalam data sekunder. Data

sekunder, yaitu data yang diambil dari data yang telah tersedia.

Dalam penelitian ini juga dibutuhkan data pendukung yang meliputi:

a. Data tentang Sejarah Organisasi

b. Data tentang jumlah karyawan

c. Data tentang Perkembangan Organisasi

4. Populasi dan Sampel

Berdasarkan pendapat Suharsimi Arikunto (1998:115-117) populasi

8

Page 9: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

adalah keseluruhan subyek penelitian dan sampel adalah sebagian atau wakil

populasi yang diteliti untuk sekedar ancer-ancer maka apabila subyeknya

kurang dari 100 lebih baik diambil semua sehingga penelitiannya merupakan

penelitian populasi.

Menurut Surachmad (1990:93) bahwa populasi adalah sekelompok

subjek baik manusia , gejala , nilai test, benda-benda ataupun peristiwa “ ,

sedangkan menurut suharsimi Arikunto (1989 : 82) mengartikan populasi

sebagai berikut : “ populasi adalah keseluruhan objek penelitian.”

Berdasarkan penjelasan diatas mengenai populasi , penulis dapat

menyimpulkan bahwa populasi merupakan keseluruhan atau totalitas dari

seluruh totalitas yang dimiliki dari cara atau karakter yang dipelajari oleh

sifat-sifatnya.

Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh data sekunder yang terkait

dengan sistem manajemen, kualitas personalia, keadaan finansial, material

Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon dari sejak awal berdirinya

Organisasi.

Peneliti menggunakan teknik random sampling, yaitu teknik

pengambilan sampel secara acak di dalam populasi yang dapat mewakili

keseluruhan jumlah yang ada dalam populasi.6

5. Teknik Pengumpulan Data

Teknik dan alat pengumpul data yang digunakan dalam penelitian ini

meliputi:

6 ? Nur Indriantoro dan B. Supomo, Metodologi Penelitian Bisnis, (Yogyakarta: BPFE, 2000), hal.47.

9

Page 10: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

a. Penelitian dokumenter, yaitu kegiatan

mempelajari catatan resmi mengenai gambaran Organisasi.

b. Penelitian kepustakaan, yaitu kegiatan

mempelajari dan mengumpulkan data tertulis untuk menunjang

penelitian. data yang dikumpulkan berupa literatur yang berhubungan

dengan topik permasalahan penelitian, baik dalam bentuk buku, artikel

majalah, ensiklopedia, kamus, dan sebagainya.

c. Penelitian lapangan, yaitu penulis melakukan

observasi secara langsung ke lokasi penelitian untuk memperoleh data-

data yang dibutuhkan, juga untuk melihat secara nyata kegiatan operasi

Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon.

d. Kuisioner (Quetionaire), Dalam teknik

pengumpulan data, peneliti menggunakan teknik kuisioner, yaitu

pengajuan angket pertanyaan baik kepada pimpinan maupun pegawai

dilingkungan Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon, dengan

harapan untuk memperoleh jawaban secara tertulis yang dapat

memberi gambaran dan informasi yang akurat serta obyektif

6. Teknik Pengolahan Data

Teknik pengolahan data yang penulis lakukan adalah dengan

menghubungkan kedua variabel yaitu variabel X dan Variabel Y dengan

menggunakan koefesien korelasi dengan menggunakan rumus " Product

Moment"

10

Page 11: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

H. Sistematika Penulisan

Pembuatan sistematika ini dimaksudkan untuk memudahkan penyampaian

informasi berdasarkan urutan dan aturan logis dari penelitian yang dilakukan serta

memberikan gambaran menyeluruh mengenai skripsi ini.

BAB I: PENDAHULUAN

Di dalamnya menguraikan mengenai latar-belakang masalah dari

penelitian ini, perumusan masalah, pembatasan masalah, tujuan dan

kegunaan penelitian, hipotesa, metodologi penelitian, dan sistematika

penulisan.

BAB II: LANDASAN TEORITIS

Membahas hal-hal mengenai pengertian-pengertian pokok dari teori-

teori yang dikemukakan para ahli sebagai landasan untuk pembahasan

selanjutnya. Berisikan teori-teori tentang: pengertian ilmu administrasi,

unsur-unsur ilmu administrasi, tentang kreatifitas kerja pegawai dan teori

lain yang berkaitan dengan skripsi ini, serta kerangka pikir penelitian.

BAB III: GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN

Bab ini secara khusus akan membahas mengenai objek penelitian, di

antaranya akan membahas mengenai sejarah pendirian Organisasi, visi

dan misi, kegiatan usaha dan perkembangan usaha Organisasi.

BAB IV: HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Bab ini merupakan bab utama, di dalamnya memuat isi penting

mengenai temuan dari hasil penelitian yang berkaitan dengan judul

11

Page 12: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

skripsi ini, di mana hasilnya dianalisis secara sistematis disertai

interpretasinya.

BAB V: KESIMPULAN DAN SARAN

Merupakan bab terakhir dari skripsi ini yang akan menyajikan

kesimpulan dan saran-saran yang dapat bermanfaat.

12

Page 13: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

BAB II

LANDASAN TEORI

A. Pengertian Administrasi

Administrasi, seperti diungkapkan oleh Siagian, adalah “Rangkaian

kegiatan perbuatan yang dilakukan oleh sekelompok orang dalam suatu

kerjasama untuk mencapai suatu tujuan tertentu”.7 Sedangkan oleh Newman,

administrasi diartikan sebagai “Bimbingan, Ilmu Administrasi dan

pengawasan usaha kelompok dan individu guna mencapai tujuan bersama”.8

Namun, kedua pengertian tersebut nyaris sama dalam hal pencapaian tujuan

bersama. Artinya, administrasi memang memiliki fokus utama dalam

pencapaian tujuan dari kelompok orang atau unit usaha.

Dengan demikian, administrasi adalah rangkaian kegiatan perbuatan

yang dilakukan oleh sekelompok orang dalam suatu kerjasama untuk

mencapai suatu tujuan tertentu. Ketiga faktor inilah yang merupakan tanda

pengenal atau ciri khas dari administrasi, yaitu faktor-faktor (1) sekelompok

orang, (2) kerjasama, dan (3) tujuan tertentu. Jadi bisa ditarik kesimpulan

bahwa kerjasama adalah rangkaian perbuatan yang dilakukan bersama-sama

secara teratur yang menimbulkan akibat yang sebenarnya tidak akan terjadi

apabila dilakukan oleh seorang diri. Dan tujuan yang akan dicapai yang telah

disepakati oleh sekelompok orang tersebut.9

7 ? Sondang P Siagian, Kerangka dasar ilmu administrasi, (Jakarta: Rineka Cipta 2002), hal.1 8 ? Newman, Administration, dalam Encyclopedia Wikipedia, 2006, pada entry Administartion. 9 ? Ibid,. hal.1.

13

Page 14: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

Dalam masalah Sumber Daya Manusia (SDM), ilmu administrasi juga

membahas tentang hal tersebut. Sebagaimana dikatakan oleh Sondang P.

Siagian, bahwa cabang dari ilmu administrasi salah satunya adalah ”Ilmu

Administrasi Kepegawaian”. Beberapa yang dibahas dalam cabang ilmu ini

adalah: sistem-sistem kepegawaian, proses penerimaan pegawai, analisis

pekerjaan, sistem penggolongan jabatan dan kepangkatan, sistem penggajian,

sistem penilaian kecakapan pegawai, sistem kenaikan pangkat dan

pemindahan jabatan, disiplin jabatan, pengembangan kecakapan pegawai,

sistem pemberhentian pegawai, dan sistem pensiun atau jaminan hari tua.10

Fokus utama Ilmu Administrasi Kepegawaian atau dalam ilmu

Manajemen SDM adalah sama, yaitu untuk meningkatkan kinerja dengan

menetapkan cara yang lebih efektif dan efisien disertai dengan peningkatan

kualitas kehidupan para pekerja, seperti yang dikemukakan oleh Werther dan

Davis bahwa:

"Tujuan manajemen sumber daya manusia adalah untuk meningkatkan

produktivitas manusia (kinerja) dalam suatu organisasi dengan cara yang

bertanggungjawab secara strategis, etika dan sosial. Kegiatan ini memberikan

kontribusi untuk meningkatkan kinerja secara langsung dengan meningkatkan

kualitas kehidupan kerja bagi para pekerja."11

B. Unsur-unsur Ilmu Administrasi

Selanjutnya, sebagaimana dikatakan oleh Slamet Soesanto dan

Sondang P. Siagian, bahwa terdapat 8 (delapan) unsur dalam rangkaian

10 ? Ibid., hal.10. 11 ? B.W. Werther, JR and Keith Davis, Personel Management and Human Resources, (Mc. Graww Hill: International Edition, management series, 1999), hal.10. Periksa juga Slamet Soesanto, Administrasi kantor: manajemen dan aplikasi. (Jakarta: Djambatan, 1999), hal.29.

14

13

Page 15: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

kegiatan penataan (administrasi) yang merupakan sub konsep dari administrasi

itu sendiri, yaitu:12

1. Organisasi, adalah kumpulan dari orang-orang atau kelompok yang

memiliki kesamaan dalam tujuan.

2. Manajemen, adalah proses secara teknis dalam mencapai tujuan.

Manajemen memiliki fungsi-fungsi utama, yaitu dalam hal perencanaan

(planning, pengorganisasian (organizing), pengendalian (controlling), dan

evaluasi (evaluating).

3. Komunikasi, adalah hubungan yang terjadi di antara anggota-anggota

organisasi.

4. Informasi, adalah terkait dengan sumber-sumber data atau informasi yang

dibutuhkan dalam proses pencapaian tujuan.

5. Personalia, adalah adanya orang-orang atau karyawan yang bertanggung

jawab dalam menjalankan tugas masing-masing bidang dengan hak dan

kewajiban yang telah ditetapkan oleh Organisasi.

6. Finansial, merupakan aspek pendanaan dari seluruh kegiatan administrasi.

7. Material, adalah faktor penunjang dalam kegiatan administrasi yang

biasanya berbentuk fisik, baik sarana maupun prasarana.

8. Relasi Publik, adalah hubungan Organisasi dengan dunia luar. Relasi

publik memfokuskan pada kegiatan sosialisasi tujuan atau kegiatan

Organisasi secara eksternal.

Berikut ini adalah gambar yang akan menunjukkan hubungan antara

“administrasi” dan “manajemen” serta fungsi-fungsinya.12 ? Ibid., hal. 4-5. Lihat juga Slamet Soesanto, Administrasi kantor: manajemen dan aplikasi, (Jakarta: Djambatan 1999), hal.10-11.

15

Page 16: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

Fungsi-fungsi inti manajemen adalah juga fungsi-fungsi inti dari

administrasi, dikarenakan manajemen adalah inti dari administrasi. Diagramnya

sebagai berikut: 13

Gambar 1. Hubungan Manajemen dan Administrasi

Lebih lanjut, di antara fungsi-fungsi manajemen dan juga fungsi-fungsi

administrasi yang mesti diterapkan dalam sebuah organisasi dikemukakan oleh

G.R. Tery yang biasa disebut dengan istilah POAC, yaitu Planning, Organizing,

Actuiting dan Controlling:14

1. Planning, perencanaan. Yaitu proses pemikiran, atau usaha/kegiatan/

langkah memprediksi kenyataan dengan memilih memanfaatkan

kemampuan dan kegiatan yang diperlukan serta sarana yang ada secara

sistematis untuk mencapai tujuan yang diinginkan. Perencanaan adalah

13 ? Sondang P. Siagian, Teori dan Praktek Ilmu Administrasi. Cet.Ke-2. (Jakarta: Rineka Cipta, 2002), hal.17.14 ? Buchori Alma, Manajemen Pemasaran dan Pemasaran Jasa (Bandung: Alfabeta, 2000), hal.6

16

Page 17: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

suatu proses mempersiapkan secara sistematis kegiatan-kegiatan yang

akan dilakukan untuk mencapai suatu tujuan tertentu, yang mencakup:

a. penentuan kebijaksanaan/tujuan yang hendak dicapai;

b. penyusunan kegiatan secara sistematis;

c. berorientasi masa depan;

d. penentuan waktu pelaksanaan (awal dan akhirnya);

e. metode yang dipergunakan.

Lebih jauh, perencanaan yang baik adalah:

1) berdasarkan fakta/kenyataan, bukan keinginan pribadi;

2) mempermudah pencapaian tujuan;

3) berorientasu ke depan;

4) dapat dipertanggung jawabkan, baik dari segi teknis,

ekonomis, operasional dan jarak waktu yang akan

ditempuh;

5) fleksibel dan dinamis, bila menghadapi masalah-masalah

yang datang menyusul.

2. Organizing, pengorganisasian. Adalah proses memikirkan,

memperhitungkan, kemudian menyediakan segala sesuatunya untuk

memungkinkan rencana-rencana dapat terselenggara secara efektif dan

efisien, yang meliputi:

a. pencapaian tujuan diperlukan adanya kegiatan;

b. kegiatan harus dibagi-bagi/didelegasikan kepada anggota

manajemen, mulai top manajer, midle manajer, lower manajer dan

pegawai;

17

Page 18: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

c. perlunya penggolongan pekerjaan secara sendiri-sendiri;

d. perlunya delegasi kewenangan dalam tugas.

Pengalokasian tugas dan wewenang inilah yang dimaksudkan dengan

pengorganisasian.

3. Actuiting, menggerakkan untuk bekerja. Untuk melaksanakan kegiatan,

pemimpin mengambil tindakan berupa:

a. menetapkan leadership berupa penempatan/penunjukkan manajer,

baik top, midle maupun lower manajer yang diperlukan;

b. memberikan pengarahan dan instruksi;

c. mengadakan komunikasi dengan tim kerja yang ada;

d. mengadakan konseling, konsultasi, dan rapat.

4. Controlling, pengawasan dan peninjauan. Pengawasan adalah proses yang

menentukan apa yang hendak dicapai, menilainya, dan jika perlu

mengambil tindakan koreksi agar pelaksanaan dapat berjalan menurut

rencana.

Sebagai suatu proses, unsur-unsur manajemen di atas dapat digambarkan

melalui diagram di bawah ini:

18

MANAJEMEN /ADMINISTRASI

MERENCANAKAN (PLANNING)MENGORGANISASIKAN (ORGANIZING)

MEMIMPIN (ACTUITING)MENGAWASI (CONTROLLING)

TUJUAN ORGANISASIYANG TELAH DITETAPKAN

Gb.1. Diagram Manajemen/administrasi sebagai suatu proses

dan fungsi-fungsinya di dalam mencapai tujuan organisasi.

Page 19: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

Berdasarkan diagram di atas, dalam kerangka manajemen atau administrasi

sebagai suatu proses ada empat macam peranan penting bagi para penentu

kebijakan (decision maker):

a. Menentukan kebijakan pada hakikatnya merupakan salah satu fungsi

manajer, di samping planning, organizing, actuiting, dan controlling.

b. Di dalam melaksanakan serangkaian fungsi manajemen, penentu kebijakan

harus selalu mampu memberikan: petunjuk, bimbingan dan pengarahan

kepada bawahan.

c. Penentu kebijakan harus melakukan hubungan dengan pihak-pihak lain,

dan tidak mungkin dapat bekerja sendiri tanpa adanya kerjasama dengan

pihak lain/pelaksana.

d. Sebagai seorang penentu kebijakan harus mampu menciptakan suasana

kerja yang sebaiknya-baiknya, dengan memperhatikan aspirasi yang

diharapkan bawahan, sehingga para bawahan dapat bekerja dengan sebaik-

baiknya.

C. Pengertian Personalia (Kreatifitas Kerja Pegawai)

Secara umum telah diterima bahwa peran manusia dalam suatu

organisasi merupakan faktor penentu berhasil tidaknya suatu organisasi

mencapai tujuannya. Jadi sumber daya manusia merupakan sumber daya yang

paling penting bagi organisasi. Seperti dikatakan oleh Dessler bahwa

karyawan merupakan kunci daya saing Organisasi.15

15 ? Gary Dessler, Manajemen Sumber Daya Manusia (Jakarta: Gramedia, 2004), hal.13.

19

Page 20: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

Kreatifitas Kerja Pegawai dalam sebuah organisasi sering disebut

personalia dan ilmu yang membahas hal itu disebut "Manajemen Personalia"

yang lebih dikenal dengan istilah "Manajemen SDM".

Kreatifitas Kerja Pegawai merupakan sumber daya yang paling penting

bagi organisasi, karena beberapa alasan yang disebut oleh Gibson, et.al. antara

lain:

Tidak ada organisasi tanpa orang.

Organisasi bukan hanya alat untuk menyediakan barang dan jaga saja,

organisasi juga menciptakan lingkungan tempat kehidupan, dalam hal ini

organisasi mempunyai pengaruh yang besar terhadap perilaku.

Dalam kenyataannya orang hidup dalam organisasi dan dipengaruhi

organisasi.

Orang merupakan satu sumber umum bagi semua organisasi.16

Henry Simamora menyimpulkan: “Sumber daya manusia membuat

sumber daya organisasi lainnya bekerja”.17 Jadi, manusia yang mempu

berkreatifitas sebagai titik sentral yang sekaligus subyek dan obyek dalam

organisasi, sedangkan organisasi adalah untuk memenuhi dan mencapai tujuan

manusia serta melayani manusia. Oleh karena itu, di dalam proses pencapaian

tujuan organisasi/perusahan terjadi pengaruh timbal balik antara manusia,

kerjasama, tujuan, peralatan dan struktur organisasi.

Lebih jauh Sondang P. Siagian mengatakan, “Betapapun besarnya

kemampuan seseorang untuk mengumpulkan dana untuk dijadikan modal,

tidak akan terjadi “nilai tambah” modal tersebut apabila tidak digunakan oleh

16 ? Gary Dessler, Manajemen Sumber Daya Manusia (Jakarta: Gramedia, 2004), hal.1417 ? Henry Simamora,, Manajemen Sumberdaya Manusia, Yogyakarta: Bagian Penerbitan STIE-YPKN, ed. Kesatu, cet. Pertama, 2000.

20

Page 21: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

manusia untuk menghasilkan barang atau jasa untuk dijual kepada pihak

konsumen yang membutuhkannya. Tegasnya, betapapun besarnya modal yang

dipupuk, ia tetap merupakan “benda mati” dan hanya mempunyai makna

apabila digunakan dan dikelola manusia.”18

Bertitik tolak dari kedua pendapat di atas, dapat diketahui bahwa

manusia itu mempunyai: (1) kemampuan (ability) yang tersimpan (potensi)

untuk mengembangkan dirinya, (2) pengetahuan (knowledge) dan (3)

keterampilan (skill) untuk merubah sesuatu agar mempunyai nilai tambah.

Dengan demikian, potensi manusia itu tidak dapat ditentukan batas-

batasnya, tetapi pengetahuan (knowledge), keterampilan (skill) dan

kemampuan (ability) seseorang dapat diukur menurut ketentuan sesuatu

jabatan atau pekerjaan. Itulah sebabnya, manusia itu di dalam organisasi

dikelompokkan ke dalam unit-unit kerja untuk lebih memudahkan mengelola

atau yang disebut dengan istilah “Manajemen Sumber Daya Manusia”

(Human Resources Management) yaitu: “…rekan setara dalam proses

perencanaan strategis, dan membentuk tenaga kerja yang berkomitmen“.19

Adapun tujuan mendayagunakan sumberdaya manusia atau

menciptakan kreatifitas kerja pegawai itu adalah “untuk meningkatkan

kontribusinya agar banyak mendatangkan hasil bagi organisasi”, tetapi

kenyataannya belum, hal ini diungkapkan Rudolf Dreikers “bahwa manusia

belum menggunakan seluruh sumber daya manusia sebagaimana mestinya”

(Bennet Silalahi, 2000:17).20

18 ? Sondang P. Siagian, Peranan Staf dalam Manajemen, Jakarta: Penerbit CV. Haji Mas Agung, 2000, hal.65 19 ? Gary Dessler, Manajemen Sumber Daya Manusia (Jakarta: Gramedia, 2004), hal.13.20 ? Bennet Silalahi,. Perencanaan dan Pembinaan Tenaga Kerja Permasalahan, Jakarta : Midas Surya Grafindo. 2003, hal.75.

21

Page 22: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

1. Kemampuan Kreatifitas Sumber Daya Manusia (Personalia)

Memasuki era globalisasi, maka potensi keberhasilan suatu organisasi

tidak terlepas dari peranan sumber daya manusianya. Dalam bagian ini

pengertian sumber daya manusia dan kualitas tidak dijelaskan lagi, namun

penekanannya adalah penjelasan mengenai kualitas sumber daya manusia.

Edwin B. Flippo (dalam Sondang P. Siagian) mengatakan, bahwa

sesudah karyawan direkrut (ditarik), dipilih dan dilantik/diperkenalkan

selanjutnya dia harus dikembangkan agar lebih sesuai dengan pekerjaan dan

organisasinya. Tidak seorangpun yang sepenuhnya sesuai pada saat

pengangkatan, sehingga harus dilakukan pendidikan dan pelatihan.21

Flippo menonjolkan bahwa pegawai yang baru direkrut “… agar lebih

sesuai (memahami, mengerti betul) tugas pekerjaan dan organisasi harus

dididik dan dilatih terlebih dahulu”. Ini berarti pendidikan dan latihan

mempunyai korelasi dengan kemampuan, penguasaan, pemahaman akan

pekerjaan seseorang dalam suatu organisasi.

Secara lebih tegas dia mengatakan pengembangan meliputi baik

pelatihan untuk meningkatkan keterampilan dalam melaksanakan pekerjaan

tertentu maupun pendidikan untuk meningkatkan pengetahuan umum dan

pemahaman atas keseluruhan lingkungan. Akhirnya, Flippo berkesimpulan

bahwa pengembangan terdiri atas :

Pelatihan (training) untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan

untuk melakukan pekerjaan tertentu.

21 ? Sondang P. Siagian, Peranan Staf dalam Manajemen, Jakarta: Penerbit CV. Haji Mas Agung, 2000, hal.65.

22

Page 23: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

Pendidikan yang berhubungan dengan peningkatan pengetahuan,

pengertian, dan latar belakang orang.

H.A.R. Tilaar mengatakan, proses pendidikan pada hakekatnya

merupakan suatu proses pemberdayaan yaitu suatu proses untuk

mengungkapkan potensi yang ada pada manusia sebagai individu, yang

selanjutnya dapat memberikan sumbangan kepada kebudayaan masyarakat

lokal kepada masyarakat bangsanya, dan pada akhirnya kepada masyarakat

global.22

Lebih lanjut menjelaskan bahwa peningkatan kemampuan intelektual

termasuk penguasaan, penerapan dan pengembangan ilmu pengetahuan serta

teknologi agar penguasaan tersebut dapat meningkatkan kualitas hidup

manusia Indonesia. Selanjutnya, manusia Indonesia yang berkualitas

merupakan kemampuan daya saing yang tinggi ditengah-tengah kehidupan

global.

Prasetya Irawan menyatakan, bahwa pengembangan pegawai

mempunyai cakupan makna yang luas. Namun secara umum pengembangan

pegawai dapat didefinisikan sebagai suatu proses merekayasa perilaku kerja

pegawai sedemikian rupa sehingga pegawai dapat menunjukkan kinerja yang

optimal dalam pekerjaannya”.23

2. Strategi Pengembangan Kreatifitas Kerja Pegawai/ SDM

a. Perencanaan

22 ? H.A.R Tilaar, Pengembangan SDM Dalam Era Globalisasi, Jakarta : Gramedia Widyasarana Indonesia. 2003, hal.16. 23 ? Prasetya, Irawan, et.al. Manajemen Sumberdaya Manusia, Jakarta : STIA-LAN, 2001, hal.42.

23

Page 24: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

Secara umum, perencanaan SDM disebutkan oleh Dessler adalah

proses menentukan posisi yang akan diisi dalam Organisasi, dan bagaimana

cara mengisinya. Merencanakan pekerjaan adalah sebuah bagian integral dari

strategi Organisasi dan proses perencanaan SDM. Manajemen harus membuat

rencana pekerjaan dan kebutuhan SDM dengan asusmi dasar masa depan.24

Dessler kemudian merumuskan tahapan-tahapan dalam meramalkan

kebutuhan SDM. Proses pertama yang harus ditempuh adalah memprediksi

pendapatan. Kemudian memperkirakan ukuran staf yang dibutuhkan untuk

mencapai volume pendapatan yang diharapkan. Rencana mengisi staf harus

mencerminkan:

1. Rotasi yang diproyeksikan (sebagai hasil dari pengunduran diri

atau pemberhentian)

2. Mutu dan keterampilan karyawan (yang berkaitan dengan

kebutuhan yang berubah dari organisasi)

3. Keputusan strategis untuk meningkatkan mutu produk dan jasa

atau memasuki pasar baru

4. Teknologi dan perubahan lainnya yang menghasilkan

meningkatnya produktivitas

5. Sumber keuangan yang tersedia pada divisi SDM.

Menurut Sondang P. Siagian bahwa “Perencanaan sumber daya

manusia terdapat paling sedikit enam manfaat yang dapat dipetik melalui

suatu perencanaan sumber daya manusia”. Keenam manfaat tersebut adalah :25

1. Organisasi dapat memanfaatkan sumber daya manusia secara lebih baik

24 ? Gary Dessler, Manajemen Sumber Daya Manusia (Jakarta: Gramedia, 2004), hal.103 25 ? Sondang P Siagian. Kerangka dasar ilmu administrasi. Jakarta: Rineka Cipta 2002, hal.90

24

Page 25: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

2. Meningkatkan produktivitas sumber daya manusia

3. Berkaitan dengan kebutuhan dimasa yang akan datang

4. Berkaitan dengan informasi sumber daya manusia

5. Berkaitan dengan penelitian

6. Berkaitan dengan penyusunan program kerja

b. Peningkatan Kreatifitas Sumber Daya Manusia

Kaitannya dengan peningkatan kualitas sumber daya manusia dalam

skripsi ini, Pascale dan Athos (dalam Sondang P. Siagian, 2000:46)

mensyaratkan dua hal penting yakni :26

1. Metode pengembangan atau peningkatan kualitas sumberdaya manusia,

2. Sasaran atau tujuan yang jelas dari pengembangan atau peningkatan sumber

daya manusia. Kedua ha pokok ini dijelaskan satu demi satu di bawah ini.

1) Metode Pengembangan atau Peningkatan Kretifitas SDM

Untuk mendukung terlaksananya proses industrialisasi diperlukan

SDM yang menguasai berbagai aspek teknologi. Sebagai konsekuensi

perlu ditingkatkan kualitas SDM yang mampu mengantisipasi dan

mengikuti perkembangan teknologi. Untuk menghasilkan SDM yang

berkualitas sebagai modal dasar dalam pembangunan baik secara nasional

maupun regional menuju masyarakat industri, maka diperlukan proses

pendidikan, baik formal maupun non formal.

Hal ini sangat penting, karena kualitas pendidikan masih dijadikan

indikator untuk mengukur kreatifitas SDM. Para pakar dibidang ekonomi

26 ? Sondang P Siagian. Kerangka dasar ilmu administrasi. Jakarta: Rineka Cipta 2002, hal.91.

25

Page 26: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

mengakui bahwa kualifikasi dan kuantitas pendidikan turut berpengaruh

terhadap ekonomi suatu negara.

Hal senada juga dikemukakan H.A.R. Tilaar yaitu :

“Proses globalisasi tidak akan berjalan secara mekanistis. Pada akhirnya proses tersebut diciptakan dan dikendalikan oleh manusia. Oleh karena itu manusia harus dipersiapkan untuk menghayati dan menanggulangi serta melaksanakan proses tersebut agar terkendali. Disinilah tempat proses pendidikan untuk mempersiapkan manusia, mengantisipasi proses transformasi tersebut.”27

Prasetyo Irawan, et.al. (2001) secara spesifik menyebutkan tujuan

dan mengapa dilakukan pengembangan atau peningkatan kreatifitas

pegawai sebagai berikut :

Alasan Tujuan

1. adanya pegawai baru

2. adanya peralatan kerja baru

3. adanya perubahan sistim

manajemen / administrasi

birokrasi

4. adanya standar kualitas

kerja yang baru

1. memberi orientasi pekerjaan

kepada pegawai baru

2. mempersiapkan pegawai un-

tuk menggunakan peralatan

baru

3. mempersiapkan pegawai be-

kerja dengan sistim yang

baru

4. mempersiapkan pegawai

agar mencapai standar kuali-

27 ? H.A.R Tilaar, Pengembangan SDM Dalam Era Globalisasi, Jakarta : Gramedia Widyasarana Indonesia. 2003, hal.55

26

Page 27: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

5. adanya kebutuhan untuk

menyegarkan ingatan

6. adanya penurunan dalam

hal kinerja pegawai

tas yang baru

5. menyegarkan (refresing),ilmu dan

keterampilan yang dimiliki

6. meningkatkan kualitas kinerja

2) Tujuan atau Sasaran Pengembangan Kreatifitas Pegawai

Apabila ditetapkan suatu rencana pelatihan dan pengembangan

(training and development) dan pemilihan suatu metode pelatihan dan

pengembangan yang tepat, tentu ada tujuan atau sasaran yang diharapkan

dari pelatihan dan pengembangan sumberdaya manusia dimaksud. Secara

umum tujuan tersebut adalah untuk menambah pengetahuan agar lebih

luas dan lebih terampil.

Henry Simamora mengatakan, bahwa Tujuan utama pelatihan

secara luas dapat dikelompokkan ke dalam lima bidang, yaitu :28

Memutakhirkan keahlian para karyawan sejalan dengan

perkembangan teknologi.

Mengurangi waktu belajar bagi karyawan baru untuk menjadi

kompeten dalam pekerjaan.

Membantu memecahkan permasalahan operasional.

Mempersiapkan karyawan untuk promosi.

Mengorientasikan karyawan terhadap organisasi.

Dengan kata lain, program pelatihan dan pengembangan

dilaksanakan karena output dari program tersebut dapat memberikan

28 ? Henry Simamora, Manajemen Sumberdaya Manusia, Yogyakarta: Bagian Penerbitan STIE-YPKN, ed. Kesatu, cet. Pertama, 2000 , hal.74

27

Page 28: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

kontribusi terhadap tujuan atau sasaran organisasi.

Secara implisit Edwin B. Flippo (2003:73) menyebutkan tiga hal yaitu :

1) Program-program pelatihan bagi non manajer untuk

mengembangkan keterampilan dalam melakukan suatu pekerjaan.

2) Program-program pelatihan dan pendidikan bagi para eksekutif

untuk mengembangkan kemampuan manajemen.

3) Program-program yang dirancang untuk mengembangkan unit

organisasi sebagai satu kesatuan.29

c. Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Peningkatan Kreatifitas Sumber

Daya Manusia/ Pegawai

Faktor-faktor yang mempengaruhi pengembangan atau peningkatan

kualitas sumberdaya manusia adalah hal-hal yang dapat mendorong atau

menghambat pengembangan atau peningkatan kualitas sumberdaya manusia

atau dapat disebut pendorong dan faktor penghambat pengembangan pegawai

dapat dikemukakan sebagai berikut :

Adapun hal-hal yang dapat mendorong pengembangan kreatifitas

pegawai yaitu :

1) Adanya kebijaksanaan pimpinan organisasi untuk melaksanakan

pengembangan atau peningkatan kualitas.

2) Apabila dalam suatu organisasi sangat sedikit tersedia tenaga (pegawai)

yang berpengalaman dan terampil.

3) Apabila ada promosi jabatan atau gaji yang lebih tinggi.

29 ? Henry Simamora, Manajemen Sumberdaya Manusia, Yogyakarta: Bagian Penerbitan STIE-YPKN, ed. Kesatu, cet. Pertama, 2000 , hal.75.

28

Page 29: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

4) Apabila ada tujuan yang jelas dari suatu organisasi, maka untuk mencapai

tujuan tersebut perlu ditanamkan kesamaan pola pikir, sedangkan pola

pikir tersebut hanya dapat dicapai melalui suatu diklat sebagai sarana

pengembangan pegawai.

5) Adanya suatu upaya untuk meningkatkan kualitas produk atau perfomance

suatu organisasi.

Sedangkan hal-hal yang dapat menghambat pengembangan kreatifitas

pegawai adalah

1) Tidak adanya kebijaksanan pimpinan organsasi untuk melaksankan

pengembangan pegawai.

2) Tidak ada promosi jabatan atau gaji yang lebih tinggi.

3) Tidak mempunyai tujuan yang jelas, sehingga tidak ada gambaran kerja

yang akan dilaksanakan.

4) Tidak ada upaya dari pimpinan organisasi untuk meningkatkan kualitas

produk atau perfomance organisasi.

Manajer harus melihat atau mengetahui batasan wewenangnya.

Seseorang pemimpin/manajer tanpa mengetahui dengan jelas batas wewenang

yang dimilikinya tidak mungkin dapat memimpin atau mengatur dengan

efektif.

1. Mengetahui batas kemampuan. Seorang pemimpin/manger harus mengetahui

batas kemampuannya, misalnya mengemukakan apa yang dapat dilakukan

dan fakta-faktanya.

2. Mampu melakukan dialog internal. Pemberdayaan seorang pegawai bukanlah

suatu hal yang sederhana tetapi merupakan tanggung jawab formal yang luas

29

Page 30: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

jangkauannya. Untuk mencapai tanggung jawab yang luas tersebut tergantung

atau ditentukan dari kemampuan pemimpin/manajer melakukan dialog secara

internal.

3. Mampu membangun dialog internal secara positif. Membangun dialog

internal secara positif dapat membawa keuntungan yang sangat potensial.

Keuntungan dimaksud bukan hanya bermanfaat bagi pimpinan tetapi juga

bagi pegawai untuk mendorong lebih cepat bertindak dalam bekerja.

4. Penerimaan atau penampilan yang menarik. Tidak seorangpun dapat

termotivasi oleh sesuatu hal yang sama. Seseorang pegawai misalnya tekun

untuk menghemat, yang lain lebih senang mengusulkan pemecahan masalah

dalam suatu proposal, yang lain lagi lebih menekuni untuk mendorong

melalui suatu ide yang dapat memperbaiki prestise. Semua motivasi pegawai

tersebut bagi pemimpin/manajer harus tampil atau menerimanya dengan cara

menarik.

D. Manajemen Perencanaan Kebutuhan Sarana dan Prasarana

Dalam upaya memperlancar proses pekerjaan apalagi Organisasi yang

bergerak dalam bidang penyewaan suatu barang, dibutuhkan berbagai

peralatan kerja yang jumlah dan ragam sarana dan prasarana yang diperlukan

berbeda sesuai kebutuhan. Semua kebutuhan sarana dan prasarana yang

diperlukan dicatat melalui pendataan yang selektif, sehingga tepat guna dan

tepat pakai. Sehingga perencanaan dan penentuan kebutuhan sarana dan

prasarana akan menjadi mudah. Apabila setiap unit kerja kebutuhan atas

30

Page 31: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

sarana dan prasarana yang diperlukan sudah ditetapkan, yang disusun dalam

Daftar Susunan Personil dan Perlengkapan yang lazim disebut DSPP.

Jika kebutuhan dan peralatan kerja untuk petugas operasional maupun

unit usaha suatu perusahan telah disusun dan dirumuskan dengan mudah

pengadaan kebutuhan segera direalisir.

Taufik S. Kurniawan menyebutkan bahwa bagian terpenting dalam

pengelolaan suatu proses pekerjaan dan pengendalian diperlukan sistem

manajemen yang baik dan perencanaan yang optimal sehingga berbagai

permasalahan yang timbul sekecil mungkin dapat dicegah. Beberapa faktor

yang perlu diperhatikan antara lain ialah:

a. Perlunya tenaga kerja dengan segala kelengkapan lainnya untuk

mendukung pembinaannya.

b. Tersedianya materiil (equipment) dengan aneka ragam kelengkapan

untuk mendukung pembinaannya.

c. Tersedianya instalasi dan fasilitas dengan segala kelengkapannya

beserta kegiatan pemeliharaan dan sarana penunjangnya.30

Selain itu juga diperlukan tersedianya logistik yang diharapkan dapat

mengatasi berbagai permasalahan yang timbul, di tengah meningkatnya

teknologi. Dengan kemungkinan timbulnya berbagai permasalahan itulah

diperlukan dukungan manajemen dan administrasi materiil yang kompleks.31

Dalam hal tersebut perlu dilaksanakan kontrol dalam mengantisipasi

perkembangan kebutuhan antara lain ditujukan bagi:

30 ? Kurniawan, Taufik S. Petunjuk Teknis Penyusunan Daftar Inventaris Barang Milik dan Kekayaan Negara. (Jakarta: CV. Citra Utama, 1998), hal.21.31 ? Slamet Soesanto, Administrasi kantor: manajemen dan aplikasi, (Jakarta: Djambatan 1999), hal.10-11.

31

Page 32: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

1) pembinaan katalogisasi dan standarisasi

2) perencanaan kebutuhan materiil

3) pembinaan sistem distribusi

4) pemberian pengarahan dalam pengadaan

5) pemberian pengarahan dalam pemeliharaan, dan

6) pemberian pengarahan dalam penentuan materiil serta

pertanggungjawaban administrasi.

Dalam pelaksanaan distribusi dapat disimpulkan sebagai berikut:

a) hampir setiap organisasi di dunia tidak

terlepas dari kegiatan pengadaan dan penyediaan

b) setiap kegiatan yang memerlukan material

tergantung pada kebutuhan organisasi bersangkutan.32

Dalam pelaksanaan tugas suatu satuan kerja, perlu disusun suatu pedoman

yang menyangkut keperluan dan kebutuhan barang-barang sebagai sarana

penunjang operasional. Kebutuhan atas aneka ragam material atau barang

tersebut, disusun berdasarkan kebutuhan yang menyangkut uraian tugas dan

komposisi tenaga kerja yang dituangkan dalam Daftar Susunan Personal dan

Peralatan (DSPP) seperti disebutkan dalam uraian di atas.

Rencana kebutuhan material untuk melengkapi kebutuhan suatu organisasi

atau satuan kerja lazimnya disebut “initial issue”. Selain itu setiap

organisasi dari satuan unit kerja, memerlukan sekelompok material yang

lazim disebut material pelengkap (secondary items) yang meliputi

klasifikasi habis dipakai (expendable items) yang bersifat konsumtif.

32 ? Ibid.

32

Page 33: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

Berdasarkan hal tersebut di atas, maka perlu direncanakan adanya keperluan

untuk penggantinya (replacement). Sedangkan untuk membina “supply

level” atau batas-batas persediaan, diperlukan jumlah stock replenishment

atau penambahan persediaan.

Selain itu harus juga dipahami bahwa suatu satuan kerja bila akan

mengajukan permintaan barang (material) kepada atasan di atasnya perlu

memperhatikan hal-hal sebagai berikut:

a. Permintaan sarana dan prasarana harus sesuai dengan DSPP,

yaitu sebagai akibat adanya mutasi personil dan perkembangan

dalam organisasi.

b. Disertai laporan adanya kerusakan atau kehilangan suatu

barang yang memerlukan penggantinya.33

Dalam merumuskan dan menentukan kebutuhan barang-barang tersebut

terutama yang tergolong “pakai habis” (expendable), dalam rangka

mencukupi kebijaksanaan penyediaan, perlu kiranya diperhatikan azas

selektif dan responsif. Selektif dalam kaitannya dengan jenis atau

macamnya, dan responsif dalam kaitannya dengan jumlah atau besarnya

kebutuhan jenis barang yang bersangkutan.34

Selain itu perlu diperhatikan agar dalam menyusun rencana kebutuhan

tersebut tidak terjadi perencanaan yang terlalu tinggi (over estimation) dan

tidak pula perencanaan yang terlalu rendah (under estimation), yang

berakibat akan mempengaruhi buruknya efisiensi dan Kreatifitas.

33 ? Taufik Kurniawan, Op.Cit., hal.25. 34 ? Moekijat, Administrasi Kantor. (Bandung: Alumni 1999), hal.97.

33

Page 34: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

E. Pengertian Kreatifitas Kerja/ Kinerja yang diharapkan

Kinerja adalah terjemahan dari "work performance" atau "job

performance". Dalam beberapa kamus bahasa Inggris dijelaskan bahwa,

"performance is the ability to perform; capacity to achieve a desired result".

(Websters Third New International Dictionary, 1966). "The act of performing;

execution; completion achievement" (New Practical Standard Dictionary,

1956). "The execution of accomplishment of work" (The Random House

Dictionary of English Language, 1968).35

Hoy dan Miskel mengatakan bahwa "Performance = f (ability x

motivation)".36 Kinerja adalah fungsi dari abilitas dan motivasi.

Kreatifitas Kerja anggota-anggota suatu organisasi ditentukan oleh

kemampuan dan motivasinya. Terdapat korelasi yang positif antara motivasi

dengan penampilan kerja.

Kreatifitas kerja dari karyawan atau staf sangat tergantung pada

kemampuan dan motivasinya. Bila setiap karyawan atau staf mempunyai

kemampuan dan motivasi kerja, maka hasilnya akan nampak pada penampilan

kerjanya dalam bentuk produktivitas kerja.

Kinerja dapat dilihat dalam wujud kematangan kerja anggota-anggota

suatu organisasi. Teori Ilmu Administrasi situasional dari Hersey dan

Blanchard telah menempatkan faktor kematangan kerja (job maturity) para

pengikut atau bawahan itu demikian penting sehingga sangat menetukan

dalam memilih gaya Ilmu Administrasi mana yang paling efektif untuk suatu

35 ? H.A.R. Tilaar, Pengembangan Sumber Daya Manusia dalam Era Globalisasi. (Jakarta: Ghalia Indonesia, 1999), hal.200.36 ? Omar Hamalik, Pengembangan Sumber Daya Manusia, (Jakarta: Bumi Aksara, 2000), hal.197.

34

Page 35: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

organisasi. Hersey dan Blanchard mengatakan "maturity not as age or

emotional stability but as desire for achievement, willingness to accept

responsibility, and task-related ability and experience".37

Kematangan merupakan kapasitas seseorang dalam merumuskan

tujuan serta kemampuan untuk mencapai tujuan itu, kemauan dan kemampuan

bertanggung jawab, berpendidikan dan berpengalaman sebagai individu atau

kelompok.

Secara umum, dikatakan oleh Achmad S. Ruky, yang dimaksud

dengan Kinerja adalah perbandingan atau rasio output dan input. Penggunaan

rasio ini perlu memperhatikan aspek staf (kualitas dan jumlahnya, aspek

pimpinan kelompok) dan pembina, maupun aspek rumusan sasaran tenaga

kerja yang harus dicapai di samping kapasitas mesin pengolahnya

(teknologi).38

Konsep kreatifitas kerja dikembangkan untuk mengukur besarnya

kemampuan menghasilkan nilai tambah atas komponen masuknya yang

digunakan. Kinerja mengutarakan cara pemanfaatan secara baik terhadap

sumber-sumber dalam memproduksi barang atau jasa.

Kinerja yang meningkat, berarti performansi yang baik akan menjadi

feedback bagi usaha atau memotivasi staf pada tahap berikutnya. Semakin

besar kemampuan itu dibina semakin efektif pemanfaatan sumberdaya yang

digunakan dan itu berarti akan dapat menekan besarnya biaya per unit.

Secara makro berlaku konsep yang serupa. Untuk menghasilkan tingkat

kinerja yang tinggi ada ketergantungan pada aspek teknologi yang dipakai di

37 ? James F. Stoner, Op.Cit. hal.486. 38 ? Achmad S. Ruky, Sistem Manajemen Peningkatan Mutu Sumber Daya Manusia. (Jakarta: PT Gramedia, 2001), hal.10.

35

Page 36: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

samping pada aspek keterampilan kualitas sumber daya yang digunakan.

Dalam hubungan itu dapat dijumpai kaitan antara aspek kinerja dengan aspek

keterampilan pelaksana dan prosesnya. Namun demikian secara makro kinerja

tidak hanya dipengaruhi oleh keterampilan saja, melainkan juga oleh berbagai

faktor lain termasuk lingkungan di mana kegiatan dilakukan. Sementara itu

melalui lingkup pendekatan mikro, kinerja mempunyai hubungan yang lebih

erat dengan prestasi yang optimal karena telah dirawat dan dijaga

produktivitasnya.

Tujuan dari peningkatan kinerja SDM ini adalah untuk meningkatkan

efisiensi material, meminimalkan biaya per unit dan memaksimalkan output

per jam kerja. Peningkatan kinerja SDM merupakan hal penting. Mengingat

manusialah yang mengelola modal, sumber alam dan teknologi, sehingga

dapat meperoleh keuntungan darinya.

Kreatifitas Kerja merupakan suatu sikap mental yang selalu

mempunyai pandangan bahwa mutu kehidupan hari ini harus lebih baik dari

kemarin dan hari esok harus lebih baik dari kemarin dan hari esok harus lebih

baik dari hari ini. Indikator yang tepat digunakan sebagai kriteria manfaat dan

komponen-komponen pengukuran kinerja antara lain adalah peningkatan

prestasi kerja, penurunan absensi dan perputaran (turn over) tenaga kerja.

Sedangkan untuk mengukur kreatifitas kehidupan kerja dapat dilihat

dari peningkatan kepuasan kerja dan penurunan stress.

Faktor-faktor yang mempengaruhi kreatifitas kerja adalah:

a. Manusia

36

Page 37: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

Faktor manusia mencakup beberapa aspek antara lain kuantitas, tingkat

keahlian, latar belakang kebudayaan dan pendidikan, kemampuan sikap,

minat, struktur pekerja, jenis kelamin.

b. Modal

Faktor modal meliputi aspek modal tetap, teknologi dan bahan baku.

c. Faktor metode (proses) meliputi tata ruang tugas, penanganan bahan baku

penolong dan mesin, perencanaan dan pengawasan produksi, pemeliharaan

melalui pencegahan, teknologi yang memakai cara alternatif.

d. Faktor produksi, meliputi kuantitas, kualitas ruangan produksi, struktur

campuran, spesialisasi produksi.

e. Faktor lingkungan organisasi (internal) meliputi organisasi dan

perencanaan, kebijaksanaan personalia, sistem manajemen, gaya Ilmu

Administrasi, kondisi kerja, ukuran Organisasi, iklim kerja, sistem

intensif.

f. Faktor lingkungan negara (faktor eksternal) meneliti struktur sosial politik,

struktur industri, perusahan, tujuan pengembangan jangka panjang.

g. Faktor lingkungan internasional (regional) meliputi kondisi perdagangan

dunia, masalah-masalah perdagangan internasional, kebijaksanaan migrasi

tenaga kerja.

h. Umpan balik

Umpan balik menunjukkan bagaimana masyarakat menilai kuantitas dan

kualitas produksi beberapa banyak yang harus dibayarkan untuk masukan-

37

Page 38: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

masukan utamanya (tenaga kerja dan modal) di mana masyarakat

menawarkan pada Organisasi. 39

Terdapat dua faktor penting yang berpengaruh terhadap menurunnya

pertumbuhan produktivitas dan kinerja, yaitu faktor ekonomi dan faktor

kelembagaan. Faktor ekonomi dalam hubungannya dengan performansi

produktivitas, cenderung untuk menekankan pendekatan pada faktor-faktor

ekonomi makro yang memberi konstribusi langsung pada pertumbuhan, faktor

kelembagaan pendekatannya lebih mengkonsentrasikan pada perilaku, sikap

dan motivasi di antara pelaku-pelaku ekonomi.

Dengan pendekatan sistem, faktor yang dapat mempengaruhi kinerja

staf dapat digolongkan pada tiga kelompok yaitu:

a. Yang menyangkut kualitas dan kemampuan fisik

Kualitas dan kemampuan staf dipengaruhi oleh tingkat pendidikan,

latihan, motivasi kerja, etos kerja, mental dan kemampuan fisik staf

yang bersangkutan. Semakin tinggi tingkat pendidikan maka semakin

tinggi pula tingkat kinerja. Latihan kerja melengkapi staf dengan

keterampilan. Bagi para pemimpin organisasi, program dan

penyediaan fasilitas merupakan investasi berharga yang hasilnya dapat

diperoleh kembali dalam bentuk peningkatan kinerja staf.

b. Sarana Pendukung

Sarana pendukung untuk meningkatkan kreatifitas kerja pegawai dapat

dikelompokkan dalam dua golongan yaitu:

39 ? Bambang Tri Cahyono, Manajemen Sumber Daya Mnusia, (Jakarta: Badan Penerbit IPWI, 2002), hal.283-287.

38

Page 39: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

1) Menyangkut lingkungan kerja termasuk teknologi, sarana dan

peralatan produksi yang digunakan, tingkat keselamatan kerja

serta suasana dalam lingkungan kerja itu sendiri.

2) menyangkut kesejahteraan staf yang tercermin dalam sistem

pengupahan dan jaminan sosial, serta jaminan kelangsungan

kerja.

Peningkatan kinerja mustahil berhasil jika hanya dilancarkan dalam

bidang-bidang tertentu saja. Masalah kinerja merupakan masalah sistem dalam

arti tertentu, karena ada banyak segi dari pekerjaan dan kegiatan organisasi

yang mempunyai dampak terhadap kreatifitas kerja pegawai.

Faktor pertumbuhan kinerja yang sangat penting adalah material dan

tenaga kerja. Meningkatkan kinerja juga tergantung pada pemilihan bahan-

bahan maupun pendayagunaan secara optimal. Dalam bidang tenaga kerja

peningkatan kinerja diupayakan bahwa salah satu arena potensial tertinggi

dalam peningkatan kinerja adalah mengurangi jam kerja yang tidak produktif,

lamanya staf bekerja dan proporsi menempatkan waktu yang produktif sangat

tergantung pada cara pengaturan, latihan, administrasi dan manajemennya.

BAB III

GAMBARAN UMUM OBJEK PENELITIAN

39

Page 40: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

A. Gambaran Umum Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon

Kecamatan Karangwareng merupakan sebuah kecamatan yang berada

di Kabupaten Cirebon. Dengan kedaan iklim yang tropis dan mempunyai

banyak lahan yang luas seperti Kecamatan yang berada di lingkungan

Kabupaten Cirebon, maka keadaan geografis semacam ini dimanfaatkan oleh

penduduk atau warga di Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon

dengan bercocok tanam baik mengolah hasil kebun yang produktif maupun

bertani kendati ada beberapa lainnya yang mempunyai mata pencaharian

sebagai Guru, PNS, mapun berdagang dan pekerja lepas.

Kualitas Sumber Daya alam di lingkungan Kecamatan Karangwareng

Kabupaten Cirebon memang sangat baik dan potensial kendati belum

sepenuhnya dimanfaatkan secara produktif tetapi dirasakan baik pembangunan

maupun penggalaan sumbangsih dari pemerintah memang cukup membantu

dalam hal penataan wilayah maupun pembangunan fisik dan material seperti

adanya program P2KP, Pronangkis (Program Penanggulangan Kemiskinan),

Program Paket maupun program pemerintah dalam hal bantuan lainnya. Oleh

sebab itu peran Kecamatan Karangwareng dirasakan sangat penting dalam hal

ini Camat selaku pimpinan Wilayah Kecamatan terus berusaha Pro Aktif

dalam mewujudkan programnya kepada tujuan organisasi yang telah

direncanakan demi terwujudnya sistem pemerintahan yang baik.

A. Stuktur Organisasi

40

42

Page 41: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

Sesuai dengan Peraturan Pemerintah No. 8 Tahun 2003 tentang

Pedoman Organisasi Perangkat Daerah, bahwa camat adalah perangkat daerah

yang memimpin wilayah kecamatan dan bertugas membantu Bupati/Walikota.

dengan ketentuan yang berlaku dan dalam pelaksanaan kewenangannya camat

bertanggung jawab kepada Bupati/Walikota melalui Sekretaris Daerah.

Adapun struktur organisasi Kecamatan Karangwareng, sebagaimana dalam

gambar berikut.

Gambar : 1

Struktur Organisasi Kecamatan Karangwareng

Sumber : Kecamatan Karangwareng, 2007

Keterangan :

Garis Hubungan Operasional _____________

Garis Hubungan Koordinasi & Fasilitasi ...........................

41

CAMAT

SEKMATKel Jabatan Fungsional

KASI

PEM

KASI

EKBANG

KASI

TRATIB

KASI

KESRA

KASI

YANUM

Desa Kelurahan esa

Page 42: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

B. Tugas dan Fungsi

Uraian Tugas Camat, Sekretariat Kecamatan Dan Seksi-Seksi Pada

Pemerintah Kecamatan Di Lingkungan Kecamatan Karangwareng

a. Bahwa dengan telah berlakunya Keputusan Bupati Cirebon tentang

Organisasi dan tata Kerja Pemerintahan Kecamatan pada Daerah

Kabupaten Cirebon, maka perlu diatur lebih lanjut Uraian Tugas camat,

Sekretariat Kecamatan dan seksi-seksi pada Pemerintahan Kecamatan di

lingkungan Pemerintahan Kabupaten Cirebon, sebagai pedoman

pelaksanaan tugas;

b. Bahwa untuk maksud sebagaimana huruf a diatas, perlu ditetapkan dengan

Keputusan Bupati.

1. Undang-undang Nomor 14 Tahun 1950 tentang Pembentukan Daerah-

daerah Kabupaten/Kota dalam Lingkungan Propinsi Jawa Barat

(Berita Negara Tahun 1950);

2. Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah

(Lembaran Negara Tahun 2004, Nomor 125, Tambahan Lembaran

Negara Nomor 4437);

3. Undang–undang Nomor 33 Tahun 2004, tentang Perimbangan

Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Daerah ( Lembaran Negara

Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 126, Tambahan Lembaran

Negara Republik Indonesia Nomor : 4438);

4. Undang-undang Nomor 43 Tahun 1999, tentang Perubahan Atas

Undang-undang Nomor 8 Tahun 1974 tentang pokok-pokok

42

Page 43: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

Kepegawaian (Lembaran Negara Tahun 1999 Nomor 169, Tambahan

Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor : 3890);

5. Peraturan Pemerintah Nomor 25 Tahun 2000, tentang Kewenangan

Pemerintah dan Kewenangan Propinsi sebagai Daerah Otonom

(Lembaran Negara Tahun 2000 Nomor 54, Tambahan Lembaran

Negara Republik Indonesia Nomor : 3952);

6. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2003, tentang Pedoman

Organisasi Perangkat Daerah;

Susunan Organisasi Kecamatan Karangwareng, terdiri :

a. Camat;

b. Sekretariat Kecamatan;

c. Seksi Pemerintahan;

d. Seksi Ketentraman dan Ketertiban;

e. Seksi Ekonomi dan Pembangunan;

f. Seksi Kesejahteraan sosial;

g. Seksi Pelayanan Umum;

h. Kelompok Jabatan Fungsional.

1. Camat

Tugas pokok Camat adalah untuk melaksanakan tugas pokok dan fungsi

sebagaimana dimaksud ayat (1) pasal ini, Camat mempunyai uraian

tugas :

a.Membantu Bupati dalam melaksanakan tugas dibidang penyelenggaraan

tugas dibidang penyelenggaraan pemerintahan ,pembangunan dan

kehidupan kemasyarakatan di Kecamatan;

43

Page 44: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

b.Mengelola rencana dan program kerja Kecamatan sebagai pedoman

pelaksanaan tugas sesuai dengan kebijakan pemerintah daerah;

c.Menetapkan rencana dan program kerja kecamatan sesuai dengan

kebutuhan dan peraturan perundang-undangan yang berlaku;

d.Melaksanakan pengelolaan kegiatan kecamatan;

e.Memberikan saran, pertimbangan dan rekomendasi mengenai situasi

perkembangan kecamatan sebagai bahan penetapan kebijakan umum

daerah;

f. Menyelenggarakan koordinasi dan kerja sama dengan instansi

pemerintah, swasta dan lembaga terkait lainnya untuk kelancaran

pelaksanaan tugas;

g.Melakukan evaluasi terhadap seluruh pelaksanaan kegiatan untuk bahan

perbaikan kedepan, sesuai kebutuhan dan ketentuan Perundang-

undangan yang berlaku;

h.Melaporkan hasil pelaksanaan kegiatan sebagai bahan informasi dan

pertanggung jawaban kepada Bupati;

i. Melaksakan tugas-tugas lainnya yang diberikan oleh Bupati.

2. Sekretaris Kecamatan

Tugas pokok dan fungsi, Sekretariat Kecamatan adalah untuk

melaksanakan tugas pokok dan fungsi sebagaimana dimaksud ayat (1)

pasal ini, Sekretarita kecamatan mempunyai uraian tugas sebagai berikut :

a. Menyusun rencana dan program kerja tahunan Sekretariat kecamatan;

44

Page 45: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

b.Mempersiapkan pedoman dan petunjuk pelaksanaan kegiatan ketata

usahaan meliputi ; urusan umum, program, pelaporan, keuangan dan

kepegawaian.

c. Melakukan pelayanan ketatausahaan pada seksi-seksi di lingkungan

kecamatan;

d.Melakukan urusan surat menyurat , kearsipan, dokumentasi, kehumasan

dan protokoler;

e. Melaksanakan urusan rumah tangga kantor meliputi; K3 dan

perlengkapan kebutuhan kantor;

f. Mengurus perpustakaan kantor;

g.Mempersiapkan usul perubahan status CPNS menjadi PNS, kenaikan

pangkat dan cuti pegawai;

h.Melakukan registrasi kearsipan pegawai;

i. Mempersiapkan peserta pra jabatan, diklat struktural dan fungsional

serta ujian dinas;

j. Melaksanakan penyusunan anggaran;

k.Melaksanakan pengelolaan keuangan meliputi; penerimaan,

pengeluaran, pertanggung jawaban dan pembukuan;

l. Melaksanakan pembayaran biaya perjalanan dinas;

m. Melaksanakan pembayaran listrik, telepon dan air;

n.Mewakili Camat apabila Camat berhalangan melaksanakan tugasnya;

o.Melaksanakan evaluasi kegiatan kecamatan;

p.Melaksanakan penyusunan kegiatan kecamatan;

q.Melaksanakan tugas-tugas lain yang diperintahkan oleh Camat.

45

Page 46: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

3. Seksi Pemerintahan

Tugas Pokok dan Fungsi Seksi Pemerintahan adalah untuk melaksanakan

tugas pokok dan fungsi sebagaimana dimaksud ayat (1) Pasal ini, Seksi

Pemerintahan mempunyai uraian tugas sebagai berikut :

a. menyusun rencana dan program kerja tahunan seksi pemerintahan;

b. menyediakan peraturan perundang-undangan, kebijakan teknis,

pedoman dan petunjuk teknis serta bahan-bahan lainnya yang

berhubungan dengan urusan pemerintahan sebagai pedoman serta

landasan kerja;

c. mengumpulkan, mengolah serta evaluasi data yang berhubungan

dengan kegiatan pemerintahan;

d. melaksanakan identifikasi permasalahan yang dihadapi dalam

mengelola Seksi Pemerintahan dan mencari petunjuk pemecahannya;

e. melaksanakan evaluasi kegiatan Seksi Pemerintahan;

f. menyusun laporan kegiatan Seksi Pemerintahan;

g. pembinaan ideologi negara, kesatuan bangsa dan kemasyarakatan;

h. memfasilitasi kegiatan yang berhubungan dengan penyelenggaraan

pemilihan umum sesuai dengan ketentuan umum sesuai dengan

perundang-undangan yang berlaku;

i. menciptakan ketahanan nasional dan pengawasan atas kegiatan

organisasi untuk kepentingan asing;

j. pelaksanaan pengambilan sumpah / janji dan pelantikan Kepala Desa ,

Pimpinan dan Anggota Badan Permusyawarahan Desa (BPD);

k. melakukan penilaian atas laporan pertanggung jawaban Kepala Desa;

46

Page 47: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

l. fasilitas penataan desa / kelurahan;

m. fasilitas penyusunan peraturan desa;

n. penyelenggaraan lomba / penilaian desa / kelurahan tingkat kecamatan;

o. pelaksanaan inventarisasi asset daerah atau kekayaan daerah lainnya

yang ada di wilayah kerja kecamatan;

p. mempersiapkan pertimbangan pengangkatan Kepala Kelurahan;

q. pembinaan terhadap panitia pencalonan dan pelaksanaan pemilihan

calon Kepala Desa;

r. fasilitas penyelenggaraan kerjasama antar desa dan penyelesaian

terhadap perselisihan sengketa yang terjadi di desa / kelurahan;

s. pembinaan dan penyelesaian sengketa batas antar desa / kelurahan;

t. pembinaan dan pengawasan penyelenggaraan pembinaan kelurahan;

u. penyelenggaraan bidang pertahanan, pencataan dan pendaftaran hak-

hak atas tanah serta memberikan rekomendasi mutasi hak atas tanah;

v. penyusunan nama-nama geografi (jalan, batas wilayah);

w. pembinaan dan bimbingan teknis penyusunan data dasar monografi

kelurahan / desa;

x. pengusulan penetapan batas wilayah kecamatan dan kelurahan / desa;

y. pengusulan penetapan pemekaran kelurahan / desa dan rekomendasi

untuk penetapan perubahan kelurahan / desa;

z. mempersiapkan rekomendasi pengangkatan anggota BPD;

aa.penyiapan pelantikan anggota BPD;

bb. penyiapan rekomendasi penetapan pjs Kepala Desa;

cc.penyiapan rekomendasi pengangkatan perangkat desa;

47

Page 48: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

dd. penyiapan penilaian terhadap kinerja Skretariat Desa;

ee.penyiapan rekomendasi laporean pertanggungjawaban Kepala Desa;

ff. penyiapan rekomendasi pembentukan panitia Kepala Desa;

gg. penyiapan penilaian terhadap peraturan desa dan keputusan Kepala

Desa;

hh. penyiapan rekomendasi tukar menukar (ruslak sewa, gade, pinjam

pakai asset milik desa atau asset milik pemerintah kabupaten yang ada

di desa;

ii. penyiapan rekomendasi pemekaran / penghapusan desa, dusun, Rw dan

Rt;

jj. pengawasan atas tanah-tanah negara dan tanah asset pemerintah daerah

di wilayah kerja kecamatan;

kk. pembantuan terhadap pelaksanaan pembebasan tanah milik dan

pelepasan hak yang akan dipergunakan untuk kepentingan

pembangunan serta peralihan status tanah dari tanah negara menjadi

hak milik sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku;

ll. pembantuan dalam hal penetapan peruntukan, proses pengalihan dan

perubahan status tanah kekayaan desa yang berubah menjadi

kelurahan;

mm. pelaksanaan monitoring dan inventarisasi setiap kegiatan yang

berkaitan dengan penggunaan tanah terlantar, tanah negara bebas dan

tanah timbul di wilayah kerjanya sebagai bahan masukan kepada

Kepala Desa;

48

Page 49: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

nn. mewakili Camat apabila, Camat dan sekretaris Kecamatan

berhalangan melaksanakan tugasnya;

oo. melaksanakan tugas-tugas lain yang diperintahkan oleh Camat.

4. Seksi Ketentraman dan Ketertiban

Tugas pokok dan fungsi seksi ketenteraman dan ketertiban adalah untuk

melaksanakan tugas pokok dan fungsi sebagaimana dimaksud ayat (1)

pasal ini,, seksi ketentraman dan ketertiban mempunyai uraian tugas :

a. menyusun rencana dan program kerja tahunan Seksi Ketentraman dan

Ketertiban;

b. menyediakan peraturan perundang-undangan, kebijakan teknis,

pedoman dan petunjuk teknis serta bahan-bahan lainnya yang

berhubungan dengan ketentraman dan ketertiban sebagai pedoman

serta landasan kerja;

c. mengumpulkan, menghimpun dan mengolah data serta informasi yang

berhubungan dengan pelaksanaan tugas ketentraman dan ketertiban;

d. menyiapkan bahan penyusunan kebijakan, pedoman dan petunjuk

teknis penyelenggaraan pengawasan, pengendalian dan pembinaan

serta bantuan teknis pelaksanaan bidang ketentraman dan ketertiban;

e. menyiapkan bahan penyusunan pedoman dan petunjuk teknis di

bidang ketentraman dan ketertiban;

f. melaksanakan evaluasi pelaksanaan ketentraman dan ketertiban;

g. pembinaan ketentraman dan ketertiban;

h. membantu pendataan penggunaan alat pemadam kebakaran pada

semua jenis unit bangunan;

49

Page 50: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

i. pembentukan Satuan Relawan Kebakaran (SATLAKAR);

j. pembinaan Pedagang Kaki Lima (PKL), becak dan ojek;

k. pemberian ijin keramaian umum dan pertunjukan;

l. fasilitas komunikasi Ormas dan Parpol dalam rangka kesatuan

bangsa;

m. penertiban pemasangan spanduk, billboard, pamlet dan selebaran yang

bersifat sosial dan komersial;

n. fasilitas penyelenggaraan operasi penegakan ketentraman dan

ketertiban umum;

o. pelayanan penerbitan surat keterangan serba guna;

p. pelayanan penerbitan surat keterangan kelakuan baik;

q. pengawasan dan penegakan peraturan daerah;

r. pelaksanaan koordinasi dan pembinaan Satuan Polisi Pamong Praja

dan perlindungan masyarakat;

s. penyiapan rekomendasi HO / ijin gangguan;

t. sosialisasi peraturan perundang-undangan dari produk hukum daerah;

u. pengawasan rambu-rambu lalu lintas di lingkungan jalan pemukiman

dan jalan umum;

v. penetapan pangkalan operasi kendaraan bermotor (Ojeg) sebagai

kendaraan penumpang / umum perintis dan kendaraan tidak bermotor

di wilayah kerjannya;

w. pengelolaan penyelenggaraan perparkiran di jalan dan tempat umum

pada kegiatan-kegiatan tertentu;

50

Page 51: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

x. persiapan pemberian ijin tempat-tempat parkir yang menggunakan

garasi dan disewakan;

y. pengusutan dan pembongkaran pelanggaran ijin bangunan;

z. menyusun laporan seksi ketentraman dan ketertiban serta

mempersiapkan bahan penyusunan laporan Camat;

aa. mewakili Camat apabila, Camat dan Sekretaris Kecamatan

berhalangan dalam menjalankan tugasnya;

bb. melaksanakan tugas-tugas lain yang diperintahkan oleh Camat.

5. Seksi Ekonomi dan Pembangunan

Tugas Pokok dan fungsi Seksi Ekonomi dan Pembangunan adalah untuk

melaksanakan tugas pokok dan fungsi sebagaimana dimaksud ayat (1)

pasal ini, Seksi Ekonomi dan Pembangunan mempunyai uraian tugas :

a.menyusun rencana dan program kerja tahunan Seksi Ekonomi dan

Pembangunan;

b. menghimpun dan mempelajari peraturan perundang-undangan,

kebijaksanaan teknis, petunjuk teknis dan bahan-bahan lainnya yang

berhubungan dengan urusan ekonomi dan pembangunan sebagai

pedoman dan landasan kerja;

c.menghimpun data dan informasi darana dan prasarana ekonomi dan

pembangunan;

d. menginventarisir permasalahan - permasalahan yang berhubungan

dengan ekonomi dan pembangunan;

e.menyelenggarakan pengelolaan sarana dan prasarana ekonomi dan

pembangunan;

51

Page 52: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

f. mempersiapkan perumusan kebijaksanaan pengembangan ekonomi dan

pembangunan;

g. menyelenggarakan koordinasi dengan unit kerja terkait;

h. melakukan evaluasi pelaksanaan pengelolaan ekonomi dan

pembangunan;

i. fasilitasi pembangunan di bidang prasarana desa / kelurahan dan

pengembangan perekonomian desa / kelurahan;

j. pengkoordinasian, pembinaan dan pengawasan serta pelaporan

langkah-langkah penanggulangan terhadap terjadinya pencemaran dan

kerusakan lingkungan;

k. pembinaan dan pengembangan serta pemantauan terhadap

perkembangan perindustrian dan perdagangan, pertambangan dan

energi, perkoperasian, UMK, dan golongan ekonomi lemah;

l. pengkoordinasian program peningkatan produksi pertanian,

perkebunan, perikanan dan kelautan;

m. pengawasan penyaluran dan pengembalian kredit dalam rangka

menunjang keberhasilan program peningkatan produksi pertanian;

n. pelaksanaan pencegahan atas pengembalian sumber daya alam tanpa

ijin dan dapat mengganggu serta membahayakan makhluk hidup;

o. pengawasan perijinan terhadap suatu usaha atau kegiatan diwilayah

kerjanya;

p. pembinaan usaha ekonomi desa dan masyarakat;

q. pengkoordinasian pelaksanaan pembangunan swadaya syarakat;

52

Page 53: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

r. pemeliharaan dan rehab drainase dan trotoar di lingkungan,

pemukiman dan pedesaan;

s.pengawasan dan pembangunan drainase dan trotoar otonom;

t. pengawasan dan pengendalian penggalian jalan trotoar pada jalan

umum dan jalan lingkungan yang dilaksanakan oleh instansi pengelola

utilitas (PDAM, Listrik, dan Telkom);

u. pengawasan dan pengendalian pembangunan sarana pemerintah;

v. penyiapan pemberian ijin jalan masuk pekarangan termasuk jalan

masuk rumah-rumah non komersial di komplek perumahan /

pemukiman;

w. penyiapan program imbal swadaya masyarakat;

x. pendataan dan pembinaan pedagang yang memperoleh legalisasi

dengan menggunakan lahan milik pemerintah;

y. pendataan dan penomoran bangunan;

z.penyiapan rekomendasi Ijin Mendirikan Bangunan (IMB);

aa. penyiapan rekomendasi ijin usaha bidang peternakan, perikanan dan

pertanian;

bb. pendataan dan pendaftaran usaha kecil;

cc. pendataan harga pasar peternakan, perikanan dan pertanian;

dd. penyiapan rekomendasi ijin usaha sarang burung walet dan

pemotongan hewan;

ee. pendataan dan pengawasan perusahaan yang sudah maupun belum

mempunyai alat pengendalian dampak lingkungan;

53

Page 54: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

ff. penyuluhan, pengawasan dan pengkoordinasian pengelolaan sampah

serta penyiapan ijin tempat pembuangan sampah;

gg. mewakili Camat apabilaCamat dan Sekretaris Kecamatan berhalangan

dalam menjalankan tugasnya;

hh. melaksanakan tugas-tugas lain yang diperintahkan oleh Camat.

6. Seksi Kesejahteraan Sosial

Tugas Pokok dan fungsi Seksi Kesejahteraan Sosial adalah untuk

melaksanakan tugas pokok dan fungsi sebagaimana dimaksud ayat (1)

pasal ini.

a. menyusun rencana dan program kerja tahunan Seksi Kesejahteraan

sosial

b. menghimpun dan mempelajari peraturan perundang-undangan,

kebijaksanaan teknis, petunjuk teknis dan bahan-bahan lainnya yang

berhubungan dengan urusan kesejahteraan sosial sebagai pedoman dan

landasan kerja;

c. menghimpun data dan informasi sarana dan prasarana kesejahteraan

sosial;

d. menginventarisir permasalahan-permasalahan yang berhubungan

dengan kesejahteraan sosial;

e. menyelenggarakan pengelolaan sarana dan prasarana kesejahteraan

sosial;

f. mempersiapkan perumusan kebijaksanaan pengembangan kesejahteraan

sosial;

g. pembinaan dan pengembangan ketenagakerjaan dan perburuhan;

54

Page 55: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

h. pembinaan kegiatan pemberdayaan masyarakat;

i. fasilitasi kegiatan organisasi sosial / kemasyarakatan dan Lembaga

Swadaya Masyarakat (LSM);

j.pembinaan lembaga adat;

k. pencegahan dan penanggulangan bencana alam dan pengungsi;

l.penanggulangan masalah sosial;

m. penyiapan pemberian ijin dan pengawasan pengumpulan uang dan

atau barang untuk bantuan sosial;

n. pasilitasi pelaksanaan pemantauan daerah rawan bencana;

o. penyiapan rekomendasi dan pengawasan ijinpendaftaran swadaya

masyarakat yang bergerak di bidang sosial;

p. pelayanan penerbitan surat keterangan tidak mampu;

q. pembinaan dan pengawasan kegiatan program kesehatan masyarakat;

r. fasilitasi penyelenggaraan sarana dan pelayanan kesehatan, keluarga

berencana, pencegahan dan penanggulangan penyalahgunaan obat

terlarang;

s. pembinaan Usaha Kesehatan yang bersumber Daya Masyarakat

(UKDM);

t. pembinaan Puskesmas dan pemberian ijin sarana kesehatan dasar

swasta;

u. pasilitasi penyelenggaraan taman kanak-kanak dan pendidikan dasar;

v. pembinaan dan pengawasanprogram pendidikan, generasi muda,

keolahragaan, kebudayaan, kepramukaan serta peranan wanita;

w. pelaksanaan penyuluhan wajib belajar;

55

Page 56: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

x. penyelenggaraan administrasi pendirian dan penutupan sekolah,

peningkatan peran serta masyarakat dibidang pendidikan;

y. pasilitasi perencanaan dan pelaksanaan pengadaan pendistribusian,

pendayagunaan dan perawatan sarana / prasarana pendidikan;

z. fasilitasi pelaksanaan pelantikan dan pengambilan sumpah Kepala

Sekolah Dasar Negeri dan Madrasah Ibtidaiyah;

aa. penyiapan rekomendasi pendirian SD / MI, SLTP dan SLTA Swasta

serta pemberian ijin penyelenggaraan PADU / Taman Bermain Anak;

bb. monitoring pelaksanaan UMR, proses pra penetapan tenaga kerja dan

pengawasan penyaluran tenaga kerja;

cc. menyelenggarakan koordinasi dengan unit kerja terkait;

dd. mewakili Camat apabila Camat dan Sekretaris Kecamatan

berhalangan dalam menjalankan tugasnya;

ee. melaksanakan tugas-tugas lain yang diperintahkan oleh Camat.

7. Seksi Pelayanan Umum

Tugas Pokok dan fungsi Seksi Pelayanan Umum adalah untuk

melaksanakan tugas pokok dan fungsi sebagaimana dimaksud ayat (1)

pasal ini, Seksi Kependudukan mempunyai uraian tugas :

a. menyusun rencana dan program kerja tahunan Seksi Pelayanan umum

b. menghimpun dan mempelajari peraturan perundang-undangan,

kebijaksanaan teknis, petunjuk teknis dan bahan-bahan lainnya yang

berhubungan dengan urusan kependudukan sebagai pedoman dan

landasan kerja;

c. menghimpun data dan informasi sarana dan prasarana kependudukan;

56

Page 57: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

d. menginventarisir permasalahan-permasalahan yang berhubungan

dengan kependudukan;

e. menyelenggarakan pengelolaan sarana dan prasarana kependudukan;

f. mempersiapkan perumusan kebijaksanaan pengembangan

kependudukan;

g. pelayanan penyelenggaraan administrasi dan pendaftaran penduduk;

h. pelayanan penerbitan Kartu Keluarga (KK);

i. pelayanan penerbitan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

57

Page 58: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

BAB IV

ANALISIS DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian Tentang Pelaksanaan Ilmu Administrasi

Dalam mengidentifikasikan dan menentukan hasil Penelitian tentang

Peranan Ilmu Administrasi yang dilaksanakan oleh Camat dalam upaya

mencapai Kreatifitas Kerja Pegawai di Kecamatan Karangwareng Kabupaten

Cirebon , maka Penulis menggunakan beberapa teknik pembobotan terhadap

kuesioner dengan menggunakan skala likert dengan 4 (empat) kategori

jawaban untuk setup pertanyaan yang diajukan kepada respondent'

- Apabila jawabannya a diberi nilai 1

- Apabda jawabannya b diberi nilai 2

- Apabila jawabannya c diberi nilai 3

- Apabila jawabannya d diberi nilai 4

Langkah awal penulis sebelum dilakukan perhitungan terhadap

penilaian data dari data primer, terlebih dahulu dilakukan penghitungan

jumlah kelas dan interval kelas.

Tujuan dilakukannya perhitungan jumlah kelas sebagai alat bantu

untuk menyajikan data, khususnya untuk mengetahui penilaian apakah

penerapan Ilmu Administrasi yang dilakukan Camat dalam upaya mencapai

Kreatifitas Kerja Pegawai di Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon

memiliki kualitas baik, kurang baik, Cukup Baik atau tidak baik Perhitungan

ini :

58

58

Page 59: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

59

Page 60: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

Dari hasil data primer variabel Penerapan Ilmu Administrasi yang berhasil

dikumpulkan , dapat dilihat pada tabel dibawah ini :

Tabel 3

Daftar Nilai Kuisioner Variabel X (Penerapan Ilmu Administrasi)

RESPONDENDAFTAR PERTANYAAN

JUMLAHRATA-

RATA1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

1 2 4 4 3 4 4 3 3 3 3 33 3.3

2 2 3 3 3 3 3 3 4 4 4 32 3.2

3 4 4 3 3 3 2 3 3 3 4 32 3.2

4 4 4 4 4 3 4 3 4 3 4 37 3.7

5 3 4 3 4 3 4 3 3 3 4 34 3.4

6 3 3 3 3 4 3 4 4 4 3 34 3.4

7 3 3 3 4 4 3 3 3 4 4 34 3.4

8 3 3 4 4 4 4 3 3 4 4 36 3.6

9 3 4 4 3 4 4 3 3 4 4 36 3.6

10 3 3 3 3 3 4 3 3 3 3 31 3.1

11 3 3 4 4 4 3 3 2 3 3 32 3.2

60

Page 61: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

12 4 4 3 3 4 3 3 3 3 4 34 3.4

13 3 4 3 3 3 3 3 3 3 4 32 3.2

14 4 3 4 4 4 4 4 4 3 3 37 3.7

15 3 3 3 3 3 3 4 3 4 3 32 3.2

16 3 4 3 3 4 4 4 4 4 4 37 3.7

17 4 3 4 4 3 4 3 3 3 4 35 3.5

18 3 4 3 4 3 3 3 4 3 4 34 3.4

19 3 3 3 3 4 4 4 3 4 4 35 3.44

  RATA-RATA 34.05 3.40

Sumber : Data Primer (Penerapan Ilmu Administrasi)

Sesuai dengan perhitungan data diatas, maka penulis dapat menyimpulkan

bahwa Penerapan Ilmu Administrasi, menurut hasil quisioner dari responden saat

ini adalah rata-rata sebesar 3.40 atau dapat diidentifikasi " Cukup Baik ".

Berdasarkan hasil yang diperoleh tersebut, maka dapat diidentifikasikan

bahwa Penerapan Ilmu Administrasi dalam melaksanakan pemerintahannya

sejauh ini cukup Baik, Camat Karangwareng selalu memberikan instruksi yang

bersifat membangun, bertanggung jawab dan pro aktif dalam segala macam

bentuk kegiatan.

Camat Karangwareng merupakan sebuah figur pemimpin yang dapat

mengerti aspirasi bawahan, dan sejauh ini gaya Ilmu Administrasinya cukup

disukai oleh bawahan dan mampu mengkondisikan ruang lingkup kerja yang lebih

baik.

61

Page 62: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

0

5

10

15

20

25

30

35

40

45

RATA-RATA

JUMLAH

2 4 6 8

10 12 14 16 18

RATA

-RAT

A

JUMLAH

0

5

10

15

20

25

30

35

40

JUMLAH

RATA-RATA

Gambar 2Daftar Nilai Kuisioner Variabel X (Penerapan Ilmu Administrasi)

62

Page 63: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

63

(Kinerja Pegawai)2.

B. Hasil Penelitian Tentang Kreatifitas Kerja Pegawai Kecamatan

Karangwareng Kabupaten Cirebon

Page 64: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

Tabel 3

Daftar Nilai Kuisioner Variabel Y

(Kreatifitas Kerja Pegawai Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon)

RESPONDEN

DAFTAR PERTANYAAN

JUMLAH

RATA-

RATA1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

1 3 3 3 4 3 3 4 3 4 4 34 3.4

2 2 3 3 4 4 4 3 4 3 3 33 3.3

3 4 3 3 3 4 4 3 3 3 3 33 3.3

4 4 3 3 4 4 4 3 4 3 3 35 3.5

5 3 4 3 4 3 4 4 3 3 4 35 3.5

6 3 3 3 4 4 3 3 4 3 3 33 3.3

7 3 3 3 3 3 4 3 4 4 4 34 3.4

8 3 3 3 4 4 3 3 3 4 4 34 3.4

9 3 3 4 3 4 4 4 4 4 4 37 3.7

10 3 4 3 4 3 4 4 4 3 3 35 3.5

11 3 4 4 4 4 3 4 4 3 3 36 3.6

12 4 3 4 3 4 3 4 3 4 4 36 3.6

13 3 3 4 4 3 4 4 4 3 4 36 3.6

14 4 4 3 4 4 3 3 4 4 4 37 3.7

15 3 4 4 4 3 3 3 4 3 4 35 3.5

16 3 3 4 4 3 4 4 3 3 3 34 3.4

17 4 4 3 4 3 4 4 4 4 3 37 3.7

18 3 3 4 4 3 4 3 3 4 3 34 3.4

64

Page 65: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

0

5

10

15

20

25

30

35

40

3 6 9 12 15 18

JUMLAH

RATA-RATA

19 3 4 4 3 3 3 4 4 3 3 34 3.44

  RATA-RATA 34.84 3.49

Sesuai dengan data hasil penelitian tentang variabel Kreatifitas Kerja

Pegawai Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon adalah sebagai berikut:

Berdasarkan Pendapat dari 19 Responden mendapatkan hasil rata-rata

sebesar 3.49 atau dapat diidentifikasikan bahwa Kreatifitas Kerja Pegawai

Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon ” Baik”.

Gambar 3Daftar Nilai Kuisioner Variabel Y

(Kreatifitas Kerja Pegawai)

65

Page 66: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

C. Analisa Uji Korelasi Variabel X (Penerapan Ilmu Administrasi)

terhadap Variabel Y (Kreatifitas Kerja Pegawai)

Cara penulis dalam menguji hipotesis, dalam penelitian ini menggunakan

anlisis koefesien Korelasi (r) dengan rumus product moment, yaitu teknik

perhitungan data untuk mengetahui hubungan antara Variabel X (penerapan Ilmu

Administrasi) dan Variabel Y (Kreatifitas Kerja Pegawai)

Tabel 5Daftar Analisa Uji Korelasi Variabel X dan Variabel Y

( Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Kreatifitas Kerja Pegawai)RESPONDEN X Y X2 Y2 XY

1 33 34 1089 1156 1122

2 32 33 1024 1089 1056

3 32 33 1024 1089 1056

4 37 35 1369 1225 1295

5 34 35 1156 1225 1190

6 34 33 1156 1089 1122

7 34 34 1156 1156 1156

8 36 34 1296 1156 1224

9 36 37 1296 1369 1332

10 31 35 961 1225 1085

11 32 36 1024 1296 1152

12 34 36 1156 1296 1224

13 32 36 1024 1296 1152

14 37 37 1369 1369 1369

66

Page 67: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

15 32 35 1024 1225 1120

16 37 34 1369 1156 1258

17 35 37 1225 1369 1295

18 34 34 1156 1156 1156

19 35 34 1225 1156 1190

∑ 647 662 22099 23098 22554

Diketahui : ∑ fX = 647 ∑ fX2 = 22099∑ fXY = 22554

∑ fY = 662 ∑ fY2 = 23098 n = 19

r XY = n.∑ XY – (∑ X) (∑ Y)

n.(∑ X 2) - .(∑ X 2) (n. ∑ Y2)- (∑ Y 2)

r XY = 19 x 22554 – (647) (662)

19x (647) 2 - .( 647)2 (19x (662)2 - (662) 2

r XY = 428526 - 428314

19 x 418609 - .( 418609) (19x (438244) - (438244)

r XY = 212

(7953571 – 418609 ) (8326636 - 438244)

r XY = 212

(7534962 ) (7888392)

67

Page 68: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

r XY = 212

594387

r XY = 212

770.96

r XY = 0. 27

Berdasarkan perhitungan koefesien Korelasi (r) dengan rumus product

moment, yaitu teknik perhitungan data untuk mengetahui hubungan antara

Variabel X (Ilmu Administrasi) dan Variabel Y (Kreatifitas Kerja Pegawai) dan

menghasilkan angka 0.27 atau dapat di identifikasi kan bahwa hubungannya

68

Tabel 6Keterangan Product Moment

Page 69: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

0

500

1000

1500

2000

2500

3000

1 3 5 7 9 11 13 15 17 19

VARIABEL Y

VARIABEL X

RESPONDEN

lemah.

Gambar 4Daftar Analisa Uji Korelasi Variabel X dan Variabel Y

(Pelaksanaan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai)

69

Page 70: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

B A B V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dari perhitungan data statistika dari

Penerapan Ilmu Administrasi yang dilaksanakan oleh Camat dalam upaya

meningkatkan Kreatifitas Kerja Pegawai di Kecamatan Karangwareng

Kabupaten Cirebon, maka penulis dapat memberikan beberapa kesimpulan

antara lain :

a. Penerapan Ilmu Administrasi yang dilakukan Camat Karangwareng

menurut hasil quisioner dari 19 responden saat ini adalah rata-rata sebesar

3.40 atau dapat diidentifikasi " Cukup Baik".

b. Kreatifitas Kerja Pegawai Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon

dari 19 Responden mendapatkan hasil rata-rata sebesar 3.49 atau dapat

diidentifikasikan bahwa Kreatifitas Kerja Pegawai di Kantor Kecamatan

Karangwareng Kabupaten Cirebon” Baik”.

c. Berdasarkan perhitungan koefesien Korelasi (r) dengan rumus product

moment, yaitu teknik perhitungan data untuk mengetahui pengaruh

hubungan antara Variabel X (Penerapan Ilmu Administrasi) dan Variabel

Y (Kreatifitas Kerja Pegawai) dan menghasilkan angka 0.27 atau dapat di

identifikasi kan bahwa hubungannya lemah.

70

Page 71: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

d. Solusi yang bisa penulis kemukakan adalah diharapkan Camat mampu

lebih menguasai dan menerapkan ilmu administrasi dan mjempunyai daya

nalar dan kreatifitas untuk lebih bersikap pro aktif dan profesiona dalam

hal penerapannya, selain itu sistem pendekatan kekeluargaan antar

bawahan dan atasan harus mampu tercipta dengan baik.

B. Saran

Saran yang bisa penulis sampaikan sebagai bahan masukan kepada

Camat Karangwareng untuk dapat meningkatkan Kreatifitas Kerja Pegawai di

Kantor Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon, yaitu

a. Camat Karangwareng agar lebih memahami figur seorang pemimpin dan

memberikan contoh yang baik kepada para bawahannya.

b. Ketika dirasa dengan penerapan figur Ilmu Administrasi saja kurang

begitu efektif dalam meningkatkan Kreatifitas Kerja Pegawai maka Camat

Karangwareng harus mampu melakukan terobosan inovasi lain guna lebih

meningkatkan Kreatifitas Kerja Pegawai di Kantor Kecamatan

Karangwareng Kabupaten Cirebon.

71

70

Page 72: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

PENERAPAN ILMU ADMINISTRASI TERHADAP PENINGKATAN KREATIFITAS KERJA PEGAWAI DI

KECAMATAN KARANGWARENG KABUPATEN CIREBON

SkripsiDiajukan Untuk Memenuhi Tugas dan Melengkapi Syarat-syarat

Guna Mendapatkan Gelar Sarjana Strata Satu (SI)Jurusan Ilmu Administrasi Negara

Oleh :

NENDI SUPRIATNA

NPM. 06.014.068

SEKOLAH TINGGI ILMU ADMINISTRASI KAWULA INDONESIA

STIAKIN JAKARTA

72

Page 73: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

2008

SEKOLAH TINGGI ILMU ADMINISTRASI

KAWULA INDONESIA (STAKIN)

LEMBAR PERSETUJUAN

Nama : NENDI SUPRIATNA

NPM : 06.014.068

Program Studi : Strata Satu (S1)

Jurusan : Ilmu Administrasi Negara

Konsentrasi : Administrasi Pemerintahan

Judul :

”PENERAPAN ILMU ADMINISTRASI TERHADAP PENINGKATAN KREATIFITAS KERJA PEGAWAI DI KECAMATAN KARANGWARENG KABUPATEN CIREBON”

Penguji I : ..................................... .............................

Penguji II : ..................................... ..............................

Penguji III : .................................... .............................

Pembimbing Materi Pembimbing Teknis

(_______________________) (________________________)

73

Page 74: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

LEMBAR PENGESAHAN

Telah dipertahankan dan disyahkan di hadapan Sidang Penguji Skripsi Sekolah

Tinggi Ilmu Administrasi Kawula Indonesia, Program Strata Satu (S1) Ilmu

Administrasi Negara di Jakarta.

Hari :Tanggal :

Panitia Penguji :

1.

2.

3.

4.

5.

SEKOLAH TINGGI ILMU ADMINISTRASIKAWULA INDONESIA

Ketua,

Roy BB Janis, SH.

74

i

Page 75: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

KATA PENGANTAR

Segala puja dan puji kami panjatkan kepada Allah SWT Tuhan YME,

yang telah melimpahkan berbagai karunia-Nya, sehingga penulis dapat

menyelesaikan skripsi ini, walaupun dalam bentuk sederhana dan masih jauh dari

kesempurnaan, baik isi maupun cakupannya.

Penyusunan skripsi ini tidak lain merupakan tugas dan kewajiban yang

diberikan kepada Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Kawula Indonesia

(STIAKIN) Jakarta, yang akan diajukan dalam memenuhi salah satu syarat

Akademik dalam menempuh ujian Sarjana (S1) jurusan Ilmu Administrasi

Negara, Konsentrasi Ilmu Administrasi Pemerintahan.

Harapan penulis kiranya para pemerhati berkenan memberikan saran dan

kritik yang baik untuk penyempurnaan penyusunan skripsi ini.

Akhirnya dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-

besarnya dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada :

1. Bapak Roy BB Janis, SH , sebagai Ketua Yayasan merangkap Ketua

STIAKIN Jakarta.

2. Bapak Drs. H. Gunawan Tangkilisan SE,SH,MBA,MM, selaku Puket I .

3. Bapak selaku Pembimbing Materi.

4. Bapak selaku Pembimbing Teknik.

75

ii

Page 76: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

5. Bapak- Ibu Dosen STIAKIN yang telah membantu dan membimbing kami

selama mengikuti pendidikan.

6. Para Staf Sekretariat STIAKIN Jakarta.

7. Camat dan Pegawai Kecamatan Karangwareng Kabupaten Cirebon

8. Kepada rekan-rekan keluarga yang telah membantu dan memberikan motivasi

dan semangat di segala hal.

Atas segala dorongan dan bantuan serta dukungannya baik moril maupun

materiil, sehingga memungkinkan penyelesaian skripsi ini, seraya teriring doa

semoga Tuhan senatiasa memberikan pahala dan kebaikan yang setimpal.

Demikian kata pengantar, penulis berharap kiranya skripsi ini dapat

bermanfaat bagi kita semua pihak dimasa sekarang maupun masa yang akan

datang.

Cirebon, Januari 2008

Penulis,

NENDI S

76

iii

Page 77: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

ABSTRAKSI

Nama : NENDI SUPRIATNANPM : 06.014.068Judul : ”PENERAPAN ILMU ADMINISTRASI TERHADAP PENINGKATAN KREATIFITAS KERJA PEGAWAI DI KECAMATAN KARANGWARENG KABUPATEN CIREBON”

Dalam pencapaian tujuan organisasi diperlukan adanya tenaga kerja atau pegawai yang potensial dan mampu berkreatifitas kerja dengan baik tetapi juga memerlukan pemahaman dan pengetahuan tentang konsep ilmu administrasi yang baik sehingga tercipta suasana pekerjaan yang rapih, tertib, dinamis dan mampu mencapai target yang telah ditentukan.

Ilmu Administrasi adalah rangkaian kegiatan perbuatan yang dilakukan oleh sekelompok orang dalam suatu kerjasama untuk mencapai suatu tujuan tertentu. Secara umum telah diterima bahwa peran manusia dalam suatu organisasi merupakan faktor penentu berhasil tidaknya suatu organisasi mencapai tujuannya peran pegawai yang mampu berkreatifitas dirsakan sangat menunjang keberhasilan sebuah organisasi.

Objek penelitian yang sengaja penulis pilih adalah di Kecamatan Karangwareng Kabupeten Cirebon yang merupakan sebuah wilayah yang strategis dan terdiri dari beberapa Desa yang tersentral pemerintahannya oleh kecamatan.

Berdasarkan uji analisis yang penulis dapatkan dari penelitian di lapangan bahwa penerapan ilmu Administrasi yang dilakukan oleh Camat Karangwareng Kabupaten Cirebon, menurut hasil quisioner dari responden saat ini adalah rata-rata sebesar 3.40 atau dapat diidentifikasi " Cukup Baik ".Dan dari Pendapat 19 Responden yang dijadilan sampel mendapatkan hasil rata-rata sebesar 3.49 atau dapat diidentifikasikan bahwa kreatifitas kerja pegawai dirasakan ” Baik”. Hubungan antara Variabel X (Penerapan Ilmu Administrasi) dan Variabel Y (Kreatifitas Kerja Pegawai) menghasilkan angka 0.27 atau dapat di identifikasi kan bahwa hubungannya lemah.

Diharapkan Camat mampu lebih menguasai dan menerapkan ilmu administrasi dan mjempunyai daya nalar dan kreatifitas untuk lebih bersikap pro aktif dan profesional dalam hal penerapannya, selain itu sistem pendekatan kekeluargaan antar bawahan dan atasan harus mampu tercipta dengan baik.

77

iv

Page 78: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

DAFTAR ISI

LEMBAR JUDUL---------------------------------------------------------------------i

LEMBAR PERSETUJUAN SKRIPSI ---------------------------------------------ii

BERITA ACARA SIDANG SKRIPSI----------------------------------------------iii

KATA PENGANTAR ----------------------------------------------------------------iv

ABSTRAK------------------------------------------------------------------------------vi

DAFTAR ISI---------------------------------------------------------------------------vii

BAB I : PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah-----------------------------------------------1

B. Identifikasi Masalah----------------------------------------------------3

C. Pembatasan Masalah----------------------------------------------------4

D. Tujuan Penelitian-------------------------------------------------------4

E. Kegunaan Penelitian ---------------------------------------------------5

F. Hipotesis -----------------------------------------------------------------6

G. Metodologi Penelitian--------------------------------------------------7

1. Metode Penelitian---------------------------------------------------7

2. Ruang Lingkup Penelitian-----------------------------------------7

3. Jenis dan Sumber Data---------------------------------------------8

4. Populasi dan Sampel------------------------------------------------9

5. Teknik Pengumpulan Data-----------------------------------------10

78

v

Page 79: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

6. Teknik Pengolahan Data-------------------------------------------11

H. Sistematika Penulisan--------------------------------------------------11

BAB II : LANDASAN TEORI

A. Pengertian Administrasi-----------------------------------------------13

B. Unsur-unsur Ilmu Administrasi---------------------------------------15

C. Pengertian Personalia (Kreatifitas Kerja Pegawai)-----------------23

D. Manajemen Perencanaan Kebutuhan Sarana Prasarana -----------35

E. Pengertian Kreatifitas Kerja/ Kinerja yang diharapkan -----------39

BAB III : GAMBARAN UMUM OBYEK PENELITIAN

A. Gambaran Umum Kecamatan---------------------------------------43

B. Struktur Organisasi-----------------------------------------------------44

C. Tugas Pokok dan Fungsi----------------------------------------------45

BAB IV : ANALISIS DAN PEMBAHASAN

A. Hasil penelitian tentang pelaksanaan Administrasi---------------53

B. Hasil penelitian tentang kretifitas kerja pegawai-------------------58

C. Analisa Uji Korelasi Variabel X dan Variabel Y------------------61

BAB V : KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan-------------------------------------------------------------65

B. Saran-saran-------------------------------------------------------------66

DAFTAR PUSTAKA-----------------------------------------------------------------78

LAMPIRAN

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

79

vi

Page 80: Skripsi Administrasi Negara = Penerapan Ilmu Administrasi Terhadap Peningkatan Kreatifitas Kerja Pegawai Di Kecamatan Karangwar com

80

vii