SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi...

146
SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN PEMILIHAN FASKES BPJS TINGKAT I MENGGUNAKAN METODE ELECTRE SKRIPSI Diajukan Untuk Memenuhi Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Komputer Program Studi Teknik Informatika Oleh : Yohanes Baptis Christian Bayu Irawan Nim : 125314080 FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA 2017 PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Transcript of SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi...

Page 1: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN PEMILIHAN

FASKES BPJS TINGKAT I MENGGUNAKAN METODE ELECTRE

SKRIPSI

Diajukan Untuk Memenuhi Syarat

Memperoleh Gelar Sarjana Komputer

Program Studi Teknik Informatika

Oleh :

Yohanes Baptis Christian Bayu Irawan

Nim : 125314080

FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA

UNIVERSITAS SANATA DHARMA

YOGYAKARTA

2017

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 2: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

i

SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN PEMILIHAN

FASKES BPJS TINGKAT I MENGGUNAKAN METODE ELECTRE

SKRIPSI

Diajukan Untuk Memenuhi Syarat

Memperoleh Gelar Sarjana Komputer

Program Studi Teknik Informatika

Oleh :

Yohanes Baptis Christian Bayu Irawan

Nim : 125314080

FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA

UNIVERSITAS SANATA DHARMA

YOGYAKARTA

2017

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 3: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

ii

DECISION MAKING SUPPORT SYSTEM FOR

CHOOSING FASKES BPJS LEVEL I USING ELECTRE METHOD

A Thesis

Presented as Partial Fulfillment of the Requirements

To Obtain Sarjana Komputer Degree

in Informatics Engineering

Created By :

Yohanes Baptis Christian Bayu Irawan

Nim : 125314080

INFORMATION ENGINEERING STUDY PROGRAM

DEPARTMENT OF INFORMATICS ENGINEERING

FACULTY OF SCIENCE AND TECNOLOGY

SANATA DHARMA UNIVERSITY

YOGYAKARTA

2017

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 4: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

iii

HALAMAN PERSETUJUAN

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 5: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

iv

HALAMAN PENGESAHAN SKRIPSI

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 6: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

v

HALAMAN PERSEMBAHAN

Kupersembahkan Skripsiku ini kepada :

Allah Bapa Di Surga atas segala berkat rahmat yang telah diberikan padaku

hingga aku bisa menyelesaikan skripsi ini.

Kedua orang tua Fx. Gunawan Priyanto, S.H. dan Dra VC. Windarti atas doa,

semangat, nasehat, dan tanggung jawab untuk mendidikku.

Adikku Benedikta Intan Pratiwi atas doa dan dukungannya.

Yang tercinta Brigitta Gestanonik dan Flora Helena Avariella yang selalu

mendukung dan menjadi penyemangat.

Teman-teman yang tidak bisa disebutkan satu-satu terimakasih atas bantuan,

semangat, kerjasama untuk sama-sama menyelesaikan skripsi ini.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 7: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

vi

PERNYATAAN KEASLIAN KARYA

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 8: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

vii

EMBAR PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI

KARYA ILMIAH UNTUK KEPENTINGAN AKADEMIS

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 9: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

viii

ABSTRAK

Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) merupakan badan yang

menangani kesehatan yang dikelola oleh pemerintah. BPJS mempunyai mitra kerja

mulai dari dokter perorangan, puskesmas, klinik pratama, dokter gigi yang menjadi

tingkat pertama dalam penanganan kesehatan dan juga rumah sakit sebagai tingkat

lanjutan. Sehingga ada banyak pilihan yang bisa dipilih oleh peserta BPJS nantinya.

Namun dalam praktiknya, calon peserta BPJS terkadang kebingungan dalam

memilih mana faskes tingkat satu yang akan menjadi pilihan karena di kantor BPJS

para calon peserta BPJS ini hanya disediakan nama faskes yang tertempel di papan

saja. Sehingga bisa membuat calon peserta kebingungan.

Pada Skripsi ini, peneliti mencoba untuk menganalisa pokok-pokok

permasalahan yang ada, dan mencoba memberikan panduan kepada pegawai di

bidang teknologi informasi untuk dapat memulai mengembangkan sistem

informasi. menggunakan metode pengambilan keputusan dengan metode Electre.

Melakukan perancangan model proses menggunakan model DFD, perancangan

database, perancangan interface dan relasi antar tabel.

Aplikasi yang akan dibuat ini berbentuk web base yang ditujukan untuk

memberi rekomendasi kepada calon peserta BPJS dalam memilih faskes tingkat 1.

Sehingga akan mempermudah bagi calon peserta BPJS dalam memilih faskes 1.

Disamping itu, penulis berharap akan dikembangkan untuk pemilihan di faskes

tingkat lanjutan nantinya.

Kata-kunci : SPPK, SIG, metode Electre, BPJS, faskes tingkat 1

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 10: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

ix

ABSTRACT

Social Security Provider (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial/BPJS) is a

board that deals with citizens’ health and it is administered by the government.

BPJS has partners which include doctors, public health centers (Puskesmas),

clinics, and dentists in which all of them become the first stage of health facilities

to deal with people’s health and also the hospitals as the next stage. There are many

options that can be chosen by BPJS’ participants in the future. However, practically,

BPJS’ applicants often feel confused in choosing the health facilities in the first

stage which can be their choice. It may happen because in BPJS’ offices, the

information of the health facilities is only stuck to the board without any additional

information.

In this thesis, the researcher tried to analyze the main points of the problems

that appeared in the case and also tried to give the guidance to the employees who

work in the Informatics Engineering division to be able to start developing

information system by using decision making with Electre method. It could be done

by doing the process of model planning using DFD model, database planning,

interface planning and relation of each table.

The application made is in the form of web base which can be shown to give

the recommendation for BPJS’ applicants in choosing the health facilities in the

first stage. The aim is to ease the BPJS’ applicants in choosing the health facilities

in the first stage. Moreover, the researcher hopes that it may be developed to choose

and decide the health facilities in the next stage later.

Keywords : SPPK, SIG, metode Electre, BPJS, faskes tingkat 1

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 11: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

x

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kepada Tuhan Yesus Kristus atas segala karunia berkat, bimbingan,

semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem

Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat I

Menggunakan Metode Electre ”

Penelitian ini dapat berjalan dengan baik dari awal hingga akhir karena adanya

bimbingan, doa, dukungan, semangat dan motivasi yang diberikan oleh banyak

pihak. Untuk itu, penulis ingin mengucapkan terimakasih kepada:

1. Tuhan Yesus Kristus atas segala berkat, bimbingan, semangat roh kudus,

rahmat pengampunan,serta rejeki dan segala petunjukNya.

2. Bapak Fx. Gunawan Priyanto,S.H.; Ibu Dra Vc. Windarti; Benedikta Intan

Pratiwi atas doa dan dukungan yang diberikan kepada penulis dalam

menyelesaikan skripsi.

3. Ibu Dr. Anastasia Rita Widiari, S.Si, M.Kom selaku ketua program studi

Teknik Informatika beserta jajaran dosen dan karyawan.

4. Bapak Drs. Haris Sriwindono, M.Kom selaku dosen pembimbing yang telah

sabar dan penuh dedikasi serta bijaksana dalam membimbing dan

memberikan saran untuk menyelesaikan skripsi ini.

5. Bapak Ali Mustopa, M.Kom yang telah memberikan bimbingan,

pengajaran, dan bersedia memberi ilmunya dalam pengerjaan tugas akhir

ini, serta dengan sabar memberikan pelajaran dalam pembuatan program

tugas akhir ini.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 12: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

xi

6. Bapak Dr. Cyprianus Kuntoro Adi, S.j. M.A., M.Sc. selaku Dosen

Pembimbing Akademik yang selalu memberi semangat dan pengarahan di

setiap KRS dari awal sampai akhir.

7. Seluruh jajaran Dosen dan Karyawan Jurusan Teknik Informatika yang

sudah membantu dan mengiringi saya dalam belajar di Teknik Informatika

USD.

8. Brigitta Gestanonik beserta keluarga atas semangat yang tak pernah padam,

pendampingan dan semua hal yang sulit untuk diungkapkan atas dasar

kebahagiaan yang tidak ada habisnya. Sukses selalu!

9. Flora Helena Avariella yang sudah jadi sumber semangat dan kebahagiaan

dikala sedang buntu dalam mengerjakan skripsi.

10. Rekan-rekan Teknik Informatika angkatan 2012 Kelas A, Kelas B, Kelas C

dan Kelas D, baik itu dari cluster Komputasi, Basis Data, dan Jaringan

Komputer.

11. Rekan-rekan yang selalu berbahagia walau dirundung duka skripsi, “Ikatan

Teknik Informatika Liberal”: Slamet, Anjar, Tamil, Alvin , Yosua, Seto,

Wisnu, Wiga, Xave, Komeng, Blegog, Haris, Dhesa, Pius, Henrycus,

Romualdus Vanadio, Alexander Purbo, Nada, Pace, Ari Manibuy,

Stephanus Wijaya Nata Kusuma, dan Kevinda Mahatma atas keramaian dan

kegaduhan di setiap pertemuannya.

12. Christoper Yanuardi yang mendukung dalam menghabisakan snak.

13. Greva Planner yang telah memberi ilmu dan semangat baik dalam kerja

maupun akademik.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 13: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

xii

DAFTAR ISI

HALAMAN UTAMA .............................................................................................. i

HALAMAN UTAMA ............................................................................................. ii

HALAMAN PERSETUJUAN ............................................................................... iii

HALAMAN PENGESAHAN SKRIPSI ................................................................ iv

HALAMAN PERSEMBAHAN ............................................................................. v

LEMBAR PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI................................ vii

ABSTRAK ........................................................................................................... viii

ABSTRACT ........................................................................................................... ix

KATA PENGANTAR ............................................................................................ x

DAFTAR ISI ......................................................................................................... xii

DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ xv

DAFTAR TABEL .............................................................................................. xviii

BAB I ...................................................................................................................... 1

PENDAHULUAN .................................................................................................. 1

1.1 Latar Belakang Masalah ........................................................................... 1

1.2 Rumusan Masalah .................................................................................... 2

1.3 Batasan Masalah ....................................................................................... 2

1.4 Tujuan Penelitian ...................................................................................... 2

1.5 Metodologi ............................................................................................... 3

1.6 Sistematika Penulisan ............................................................................... 4

BAB II LANDASAN TEORI ................................................................................. 6

2.1. Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan (SPPK) ............................... 6

2.1.1. Definisi Sistem Pengambilan Keputusan .......................................... 6

2.1.2. Karakteristik SPPK ........................................................................... 7

2.1.3. Manfaat SPPK ................................................................................... 8

2.1.4. Proses Pengambilan Keputusan ........................................................ 9

2.1.5. Komponen SPPK ............................................................................ 10

2.1.6. Keterbatasan SPPK ......................................................................... 12

2.1.7. Metode Electre ................................................................................ 13

2.2. Sistem Informasi ..................................................................................... 17

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 14: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

xiii

2.2.1. Pengertian Sistem ............................................................................ 17

2.2.2. Pengertian Informasi ....................................................................... 19

2.2.3. Pengertian Sistem Informasi ........................................................... 19

2.3. Sistem Informasi Geografis .................................................................... 20

2.3.1. Definisi Geografis ........................................................................... 20

2.3.2. Definisi Sistem Informasi Geografis (SIG)..................................... 21

2.3.3. Konsep Dasar Sistem Informasi Geografis ..................................... 21

2.3.4. Sub Sistem SIG ............................................................................... 22

2.3.5. Cara Kerja SIG ................................................................................ 23

2.3.6. Kemampuan SIG ............................................................................. 24

2.4. Peta ......................................................................................................... 24

2.4.1. Pengertian Peta ................................................................................ 24

2.4.2. Komponen Peta ............................................................................... 25

2.5. Sistem Koordinat dan Proyeksi Peta ...................................................... 27

2.5.1. Proyeksi Peta ................................................................................... 27

2.5.2. Sistem Koordinat ............................................................................. 29

2.6. Google Map ............................................................................................ 34

2.7. Google Map API .................................................................................... 36

2.8. PHP ......................................................................................................... 37

2.8.1. Pengertian PHP ............................................................................... 37

2.8.2. Sintaks PHP ..................................................................................... 38

2.9. Javascript ................................................................................................ 39

2.10. Metode Pengembangan Sistem Sekuiensial Linier (Waterfall Model) .. 40

2.10.1. Perencanaan atau Rekayasa dan Pemodelan Sistem ....................... 41

2.10.2. Analisa Kebutuhan Sistem .............................................................. 41

2.10.3. Desain .............................................................................................. 41

2.10.4. Kode ................................................................................................ 48

2.10.5. Pengujian ......................................................................................... 48

2.10.6. Pemeliharaan ................................................................................... 48

2.11. Badan Penyelenggara Jaminan Kesehatan ............................................. 49

2.11.1. Pengertian BPJS .............................................................................. 49

2.11.2. Fungsi BPJS .................................................................................... 49

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 15: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

xiv

2.11.3. Tugas BPJS ..................................................................................... 50

2.11.4. Aturan BPJS .................................................................................... 50

2.11.5. Mekanisme Pelayanan yang sesuai Aturan ..................................... 52

BAB III ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM ....................................... 57

3.1. Analisis Sistem ....................................................................................... 57

3.1.1. Analisa Ruang Lingkup................................................................... 57

3.1.2. Analisa Sebab Akibat ...................................................................... 58

3.2. Analisa Kebutuhan ................................................................................. 59

3.2.1. Identifikasi Pelaku Sistem ............................................................... 59

3.2.2. Diagram Use-Case .......................................................................... 60

3.3. Perancangan Logikal .............................................................................. 63

3.3.1. Diagram Berjenjang ........................................................................ 64

3.3.2. Diagram Konteks ............................................................................ 65

3.3.3. Data Flow Diagram ......................................................................... 65

3.3.4. Conceptual Database Design (ER – Diagram) ............................... 69

3.3.5. Logical Database Design ................................................................ 70

3.3.6. Physical Database Design .............................................................. 71

3.3.7. Desain Manajemen Model .............................................................. 72

3.3.8. Perancangan User Interface Sistem ................................................. 80

BAB IV IMPLEMENTASI SISTEM ................................................................... 84

4.1. Implementasi Sistem .............................................................................. 84

4.1.1. Implementasi Basis Data ........................................................................ 84

4.1.2. Implementasi Sistem .............................................................................. 85

4.2. Kelebihan Sistem .................................................................................. 113

4.3. Kekurangan Sistem ............................................................................... 113

BAB V ANALISIS HASIL IMPLEMENTASI .................................................. 114

5.1. Pengujian Hitungan Manual ................................................................. 114

5.2. Pengujian Hitungan Sistem .................................................................. 118

BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN ............................................................ 126

6.1. Kesimpulan ........................................................................................... 126

6.2. Saran ..................................................................................................... 126

DAFTAR PUSTAKA ......................................................................................... 127

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 16: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

xv

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2. 1 Karakteristik SPPK menurut Turban.................................................. 8

Gambar 2. 2 Skematik Komponen Sistem pendukung Keputusan menurut Turban,

(2005) .................................................................................................................... 12

Gambar 2. 3 Matriks Normalisasi ......................................................................... 13

Gambar 2. 4 Persamaan Pembobotan.................................................................... 14

Gambar 2. 5 Matriks Ternormalisasi .................................................................... 14

Gambar 2. 6 Model Sistem ................................................................................... 18

Gambar 2. 7 Konsep Sistem informasi ................................................................. 20

Gambar 2. 8 Proyeksi Peta Azimuthal .................................................................. 28

Gambar 2. 9 Proyeksi Silinder .............................................................................. 28

Gambar 2. 10 Proyeksi Peta Kerucut .................................................................... 29

Gambar 2. 11 Sistem koordinat kartesia 2D ......................................................... 30

Gambar 2. 12 Proyeksi Longitude Latitude .......................................................... 32

Gambar 2. 13 Proyeksi longitude dan latidude untuk negara di dunia ................. 33

Gambar 2. 14 Satellite Map .................................................................................. 35

Gambar 2. 15 Terrain Maps .................................................................................. 35

Gambar 2. 16 Earth Map ...................................................................................... 36

Gambar 2. 17 Sintaks PHP .................................................................................... 39

Gambar 2. 18 Sintaks JavaScript .......................................................................... 40

Gambar 2. 19 Simbol Entity.................................................................................. 43

Gambar 2. 20 Simbol Relational ........................................................................... 43

Gambar 2. 21 Simbol Property.............................................................................. 44

Gambar 2. 22 Simbol Proses ................................................................................. 46

Gambar 2. 23 Simbol Aliran data ......................................................................... 46

Gambar 2. 24 Simbol Penyimpanan Data ............................................................. 46

Gambar 2. 25 Simbol External Entity ................................................................... 47

Gambar 2. 26 Simbol Usecase .............................................................................. 47

Gambar 2. 27 Simbol Aktor .................................................................................. 48

Gambar 2. 28 WaterFall Model ............................................................................ 49

Gambar 2. 29 Prosedur Kerja Sama Faskes dengan BPJS .................................... 51

Gambar 2. 30 Prosedur Pelayanan Tingkat Pertama ............................................. 53

Gambar 2. 31 Prosedur Pelayanan Tingkat Lanjutan............................................ 54

Gambar 2. 32 Prosedur Yang Tidak Dijamin ....................................................... 56

Gambar 3. 1 Use-Case User .................................................................................. 60

Gambar 3. 2 Use-Case Admin .............................................................................. 62

Gambar 3. 3 Diagram Berjenjang ......................................................................... 64

Gambar 3. 4 Diagram Konteks.............................................................................. 65

Gambar 3. 5 DFD Untuk User .............................................................................. 65

Gambar 3. 6 DFD Level 1 Admin ......................................................................... 66

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 17: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

xvi

Gambar 3. 7 DFD Level 2 Admin ......................................................................... 67

Gambar 3. 8 Dfd Level 2 Kelola Kriteria ............................................................. 67

Gambar 3. 9 DFD Level 2 Admin Kelola Nilai .................................................... 68

Gambar 3. 10 ERD ................................................................................................ 69

Gambar 3. 12 Logical Database Design ............................................................... 70

Gambar 3. 12 Form Login ..................................................................................... 80

Gambar 3. 13 Form Alternatif ............................................................................... 81

Gambar 3. 14 Form Kriteria .................................................................................. 82

Gambar 3. 15 Form Masukan Nilai....................................................................... 82

Gambar 3. 16 Tampilan Data Alternatif ............................................................... 83

Gambar 4. 1 Query Alternatif ............................................................................... 84

Gambar 4. 2 query tabel kriteria ........................................................................... 85

Gambar 4. 3 Query Tabel Bobot ........................................................................... 85

Gambar 4. 4 Query Tabel Nilai ............................................................................. 85

Gambar 4. 5 Halaman Utama ................................................................................ 86

Gambar 4. 6 Halaman Pencarian Memilih Faskes ................................................ 87

Gambar 4. 7 Pengisian Bobot ............................................................................... 90

Gambar 4. 8 Halaman Hasil Perhitungan .............................................................. 92

Gambar 4. 9 Halaman Login ................................................................................. 96

Gambar 4. 10 Halaman Utama Admin .................................................................. 97

Gambar 4. 11 Form Input Alternatif ..................................................................... 98

Gambar 4. 12 Halaman Data Alternatif .............................................................. 100

Gambar 4. 13 Form Menu Edit Alternatif ........................................................... 102

Gambar 4. 14 Hapus Data Alternatif................................................................... 104

Gambar 4. 15 Form Input Kriteria ...................................................................... 105

Gambar 4. 16 Halaman Data Kriteria ................................................................. 106

Gambar 4. 17 Form Edit Kriteria ........................................................................ 107

Gambar 4. 18 Hapus Kriteria .............................................................................. 108

Gambar 4. 19 Form Input Nilai ........................................................................... 109

Gambar 4. 20 Data Nilai ..................................................................................... 110

Gambar 4. 21 Edit Nilai ...................................................................................... 111

Gambar 4. 22 Hapus Nilai ................................................................................... 112

Gambar 5. 1 Contoh Data Nilai........................................................................... 114

Gambar 5. 2 Data Normalisasi ............................................................................ 114

Gambar 5. 3 Matrik Preferensi ............................................................................ 115

Gambar 5. 4 Indek Concordance dan Discordance ............................................. 115

Gambar 5. 5 Matrik Concordance dan Discordance ........................................... 116

Gambar 5. 6 Nilai Threshold C ........................................................................... 116

Gambar 5. 7 Nilai Threshold D ........................................................................... 116

Gambar 5. 8 Matrik Dominan Concordance dan Discordance ........................... 117

Gambar 5. 9 Matrik Aggregate Dominance ........................................................ 117

Gambar 5. 10 Contoh Data Nilai......................................................................... 118

Gambar 5. 11 Data Normalisasi .......................................................................... 118

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 18: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

xvii

Gambar 5. 12 Matrik Preferensi .......................................................................... 118

Gambar 5. 13 Indek Concordance dan Discordance ........................................... 122

Gambar 5. 14 Matrik Concordance dan Discordance ......................................... 123

Gambar 5. 15 Nilai Threshold C ......................................................................... 124

Gambar 5. 16 Nilai Threshold D ......................................................................... 124

Gambar 5. 17 Matrik Dominan Concordance dan Discordance ......................... 124

Gambar 5. 18 Matrik Aggregate Dominance ...................................................... 125

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 19: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

xviii

DAFTAR TABEL

Tabel 3. 1 Sebab Akibat ....................................................................................... 58

Tabel 3. 2 Identifikasi Pelaku Sistem .................................................................... 59

Tabel 3. 3 Tabel Alternatif .................................................................................... 71

Tabel 3. 4 Tabel Kriteria ....................................................................................... 72

Tabel 3. 5 Tabel Nilai............................................................................................ 72

Tabel 3. 6 Tabel Nilai Awal .................................................................................. 74

Tabel 3. 7 Matrik Normalisasi ............................................................................. 75

Tabel 3. 8 Tabel Bobot .......................................................................................... 75

Tabel 3. 9 Matrik Normalisasi Terbobot ............................................................... 76

Tabel 3. 10 Matrik Concordance ........................................................................... 77

Tabel 3. 11 Matrik Discordance ............................................................................ 78

Tabel 3. 12 Matrik Dominan Concordance ........................................................... 79

Tabel 3. 13 Matrik Dominan Discordance ............................................................ 79

Tabel 3. 14 Matrik Aggregate ............................................................................... 80

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 20: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan (BPJS) adalah badan usaha

milik negara yang ditugaskan khusus oleh pemerintah untuk menyelenggarakan

jaminan pemeliharaan kesehatan bagi seluruh rakyat Indonesia. BPJS sendiri

memiliki kerjasama dengan fasilitas kesehatan (Faskes) lain seperti dokter gigi,

dokter keluarga, puskesmas, klinik pratama, hingga rumah sakit umum dan

rumah sakit TNI/POLRI. Dari sistem yang ada belum efektif karena masih

dilakukan secara manual. Hal ini akan membuat para calon anggota faskes

kesulitan karena ada banyak pilihan faskes. Dengan pemberian kriteria seperti

jarak, fasilitas, jam operasional, kebersihan, profesionalitas.

Melihat hal tersebut penulis ingin membuat sebuah sistem yang diharapkan

bisa membantu para calon pengguna BPJS supaya lebih mudah dalam memilih

suatu faskes. Sistem yang dibuat ini nantinya menggunakan metode Elimination

Et Choix Traduisant La Realite (ELECTRE). Dimana metode Electre ini

merupakan salah satu metode pengambilan keputusan multikriteria berdasarkan

pada konsep outrangking dengan membandingkan pasangan alternatif-alternatif

berdasarkan setiap kriteria yang sesuai (Janko dan Bernoider, 2005:11).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 21: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

2

1.2 Rumusan Masalah

Bagaimana membangun sebuah sistem pendukung keputusan untuk

merekomendasikan pada calon peserta BPJS menggunakan metode Elimination

Et Choix Traduisant La Realite (ELECTRE) berbasis Web?

1.3 Batasan Masalah

Batasan masalah yang dibuat oleh penulis antara lain

1. Metode yang digunakan dalam pengambilan keputusan adalah metode

Elimination Et Choix Traduisant La Realite (ELECTRE).

2. Fasilitas Kesehatan yang menjadi tempat penelitian berada di

Kabupaten Sleman.

3. Hanya menampilkan faskes tingkat 1 yang bekerja sama dengan BPJS

yaitu dokter perorangan, puskesmas, dan klinik pratama.

4. Pengguna terdiri dari admin dan user (pengunjung). Pengunjung dapat

mengikuti sistem tanpa harus login. Sedangkan administrator harus

login terlebih dahulu agar dapat melakukan update data faskes.

1.4 Tujuan Penelitian

Tujuan dari pembuatan sistem ini adalah :

1. Membantu merekomendasikan para calon peserta BPJS menentukan

pilihan faskes secara optimal.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 22: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

3

2. Merancang dan membangun suatu sistem pendukung keputusan untuk

merekomendasikan pemilihan fasilitas kesehatan dengan metode

Elimination Et Choix Traduisant La Realite (ELECTRE) berbasis web.

1.5 Metodologi

Metode yang digunakan adalah metode WaterFall (Roger Pressman,

2002), sebagai berikut :

1. Rekayasa dan pemodelan system / informasi

Rekaya dan analisis disini mencakup mengenai pengumpulan

kebutuhan pada tingkat sistem dengan sejumlah kecil analisis

serta disain tingkat puncak.

2. Analisis kebutuhan perangkat lunak

Pada bagian ini nantinya akan fokus terhadap perangkat lunak

yakni program yang akan dibangun. Dimana kita menganalisis

dari domain informasi, unjuk kerja dan antar muka yang

diperlukan.

3. Desain

Proses desain merupakan implementasi dari analisis kebutuhan

perangkat lunak yang dilakukan dengan kode.

4. Generasi Kode

Disini akan memfokuskan terhadap mesin yang akan dibuat

dengan menyatukan kode supaya bisa dipahami dan dijalankan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 23: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

4

5. Pengujian

Dalam pengujian ini diharapkan bisa melihat kekurangan dan

kelebihan dari mesin yang dibuat apakah sudah sesuai dengan

kebutuhan yang diharapkan.

1.6 Sistematika Penulisan

BAB I : PENDAHULUAN

Bab I berisi tentang penjelasan awal masalah hingga teknik

penulisan, yaitu latar belakang masalah, rumusan, batasan masalah, tujan,

metodologi, dan sistematika penulisan.

BAB II : LANDASAN TEORI

Bab ini membahas mengenai konsep dasar sistem, sistem

pendukung keputusan. Dimana metode yang akan digunakan yaitu metode

Elimination Et Choix Traduisant La Realite (ELECTRE), penjelasan

tentang BPJS, bahasa pemrograman PHP, MYSQL, XAMPP, Chrome dan

sebagainya.

BAB III : ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM

Bab ini berisi pembahasan mengenai analisa sistem yaitu: data flow

diagram, data dictionary, entity relationship diagram, flowchart,

knowledge base, inferensi engine, perancangan tabel dan antar muka

pemakai sistem (User interface).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 24: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

5

BAB IV : IMPLEMENTASI SISTEM

Bab IV berisi penjelasan mengenai implementasi yang terdiri dari :

batasan implementasi, lingkungan implementasi, hasil implementasi.

BAB V : ANALISA HASIL IMPLEMENTASI

Bab V berisi penjelasan mengenai hasil penghitungan dari metode

Electre yang digunakan. Dimana membandingkan hasil penghitungan

secara manual menggunakan MS. Excel dan hasil penghitungan dari sistem

yang dibuat.

BAB VI : KESIMPULAN DAN SARAN

Bab VI berisi kesimpulan dan saran dari hasil pengujian yang

dilakukan pada Sistem Pendukung Keputusan untuk merekomendasikan

pemilihan fasilitas kesehatan metode Elimination Et Choix Traduisant La

Realite (ELECTRE).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 25: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

6

BAB II

LANDASAN TEORI

2.1. Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan (SPPK)

2.1.1. Definisi Sistem Pengambilan Keputusan

Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan (SPPK) atau Decision

Support System (DSS) adalah sebuah sistem yang mampu memberikan

kemampuan pemecahan masalah maupun kemampuan pengkomunikasian

untuk masalah dengan kondisi semi terstruktur dan tak terstruktur. Sistem ini

digunakan untuk membantu pengambilan keputusan dalam situasi semi

terstruktur dan situasi yang tidak terstruktur, dimana tak seorangpun tahu

secara pasti bagaimana keputusan seharusnya dibuat (Turban, 2001).

Tujuan utama dari pembangunan SPPK adalah untuk melengkapi

kebutuhan informasi dan peralatan untuk mendukung perencanaan strategi

dan pembuat keputusan. Penyajian hasil SPPK melengkapi pembuat strategi

yang memiliki kemampuan untuk meringkas dan mengatur proses data dan

informasi dalam waktu dan keadaan tertentu. Dalam merencanakan strategi

dan pembuatan keputusan harus melibatkan semua kemampuan untuk

menyediakan informasi,metode analisis dan keahlian dalam suatu aturan

untuk memilih yang lebih efektif dari beberapa alternatif.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 26: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

7

2.1.2. Karakteristik SPPK

Karakteristik dari SPPK menurut Turban dalah sebagai berikut:

1. SPPK dapat membantu untuk pengambilan keputusan pada masalah

yang terstruktur ataupun masalah yang tak terstruktur.

2. Memberikan bantuan pada berbagai tingkatan manajer.

3. Memberikan dukungan pengambilan keputusan individu maupun

kelompok.

4. Memberikan dukungan pengambilan keputusan yang saling

berhubungan dan berurutan.

5. Mendukung semua tahap dari semua proses pengambilan yaitu:

penelusuran, desain, pemilihan dan implementasi.

6. SPPK mendukung berbagai gaya dan variasi dalam proses

pengambilan keputusan sehingga ada kesesuaian antara SPPK dengan

atribut-atribut yang digunakan individu pembuat keputusan.

7. Dapat beradaptasi sewaktu-waktu.

8. Mudah untuk digunakan

9. Dapat meningkatkan efektivitas dari pembuatan keputusan

berdasarkan keakuratan, ketepatan waktu, kualitas dan efisiensinya.

10. Pengguna adalah pengontrol keputusan. SPPK hanya bertujuan untuk

mendukung saja.

11. SPPK dapat terus berevolusi terutama ketika muncul tuntutan baru dan

penambahan pengetahuan sistem. Penambahan pengetahuan sistem

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 27: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

8

secara terus menerus akan meningkatkan dan mengembangkan

kemampuan SPPK tersebut.

12. SPPK mudah untuk dibangun

13. Berbasiskan model-model untuk menganalisa situasi-situasi dimana

keputusan itu diambil.

Pada tingkat lanjut, SPPK dilengkapi dengan komponen pengetahuan

yang memungkinkan solusi yang efisien dan efektif.

Gambar 2. 1 Karakteristik SPPK menurut Turban

2.1.3. Manfaat SPPK

SPPK dapat memberikan berbagai manfaat dan keuntungan. Manfaat

yang dapat diambil dari SPPK adalah:

1. SPPK memperluas kemampuan pengambil keputusan dalam

memproses data/informasi bagi pemakainya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 28: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

9

2. SPPK membantu pengambil keputusan untuk memecahkan masalah

terutama berbagai masalah yang sangat kompleks dan tidak

terstruktur.

3. SPPK dapat menghasilkan solusi dengan lebih cepat serta hasilnya

dapat diandalkan.

Walaupun suatu SPPK mungkin saja tidak mampu memecahkan masalah

yang dihadapi oleh pengambil keputusan, namun dia dapat menjadi stimulan

bagi pengambil keputusan dalam memahami persoalannya, karena mampu

menyajikan berbagai alternatif pemecahan.

2.1.4. Proses Pengambilan Keputusan

Proses pengambilan keputusan pada dasarnya adalah bentuk pemilihan

keputusan dari berbagai alternatif yang prosesnya melalui suatu mekanisme

tertentu untuk mendapatkan keputusan terbaik. Dalam proses pengambilan

keputusan, ada 4 tahap yang harus dilakukan yaitu:

1. Penelusuran (Inteligent)

Pada tahap ini permasalahan-permasalahan yang ada dikumpulkan

untuk didefinisikan dan diidentifikasi. Tahapan ini merupakan penentu

awal ketepatan pengambilan keputusan yang diambil.

2. Perancangan (Design)

Tahap ini adalah analisa untuk memutuskan alternatif-alternatif

pemecahan masalah. Setelah itu perlu dirancang dan dibangun model-

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 29: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

10

model pemecahan masalah dan menyusun berbagai alternatif

pemecahan masalah.

3. Pemilihan (Choice)

Pada tahap ini terjadi hasil pemilihan alternatif solusi yang paling

sesuai dengan tujuan dan hasil yang diharapkan.

4. Implementasi (Implementation)

Tahap terakhir adalah pelaksanaan dari keputusan yang diambil pada

tahap ketiga. Dalam pelaksanaannya perlu disusun serangkaian

tindakan yang terencana sehingga hasil keputusan dapat dipantau dan

disesuaikan jika terjadi perubahan.

2.1.5. Komponen SPPK

Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan terdiri atas tiga komponen

penting, (Hermawan, 2005), yaitu:

1. Manajemen Data

Data Management melakukan pengambilan data yang diperlukan baik

dari database yang berisi data internal maupun database yang berisi data

eksternal. Jadi, fungsi komponen data ini sebagai pengatur data data yang

diperlukan oleh Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan.

2. Manajemen Model

Model Management melalui Model Base Management melakukan

interaksi baik dengan User Interface untuk mendapatkan perintah maupun

Data Management untuk mendapatkan data yang akan diolah. Jadi, tujuan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 30: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

11

dari Model Management adalah untuk mengubah data yang ada pada

Database menjadi informasi yang berguna dalam pengambilan keputusan.

3. Antarmuka Pengguna

User Interface adalah interakasi antara pengguna dengan sistem baik

untuk memasukkan informasi ke sistem maupun menampilkan informasi ke

pengguna. Karena begitu pentingnya komponen user interface bagi suatu

sistem pengambilan keputusan, maka harus bisa merancang suatu user

interface yang bisa mudah dipelajari dan digunakan pengguna dan laporan

yang bisa digunakan pengguna serta pelaporan yang bisa secara mudah

dimengerti oleh pengguna.

4. Manajemen berbasis pengetahuan

Subsistem tersebut mendukung semua subsistem lain untuk bertindak

langsung sebagai suatau komponen independen dan besifat opsional.

Komponen komponen tersebut membentuk sistem aplikasi sistem

pendukung pengambilan keputusan yang bisa dikoneksikan ke intranet

perusahaan, ekstranet atau internet. Arsitektur dari sistem pendukung

pengambilan keputusan ditunjukkan pada Gambar 2.2.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 31: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

12

Gambar 2. 2 Skematik Komponen Sistem pendukung Keputusan

menurut Turban, (2005)

2.1.6. Keterbatasan SPPK

Setiap sistem akan memiliki keterbatasan dalam hal tertentu. Demikian

pula dengan SPPK, ada beberapa keterbatasan yang dimiliki antara lain:

1. Ada beberapa kemampuan manajemen manusia yang tidak dapat

dimodelkan sehingga model yang ada didalam sistem tidak

mencerminkan persoalan secara keseluruhan.

2. Kemampuan SPPK terbatas pada tersedianya kemampuan yang

dimilikinya saja.

3. Proses-proses yang dapat dilakukan SPPK tergantung pada

kemampuan perangkat lunak yang digunakan.

4. SPPK tidak memiliki kemampuan intusisi seperti manusia.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 32: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

13

2.1.7. Metode Electre

Menurut Janko dan Bernoider (2005:11), Electre (Elimination Et Choix

Traduisant La Realite) merupakan salah satu metode pengambilan keputusan

multikriteria berdasarkan pada konsep outrangking dengan membandingkan

pasangan alternatif-alternatif berdasarkan setiap kriteria yang sesuai.

Langkah-langkah yang dilakukan dalam penyelesaian masalah

menggunakan metode electre adalah sebagai berikut:

1. Normalisasi matriks keputusan

Dalam prosedur ini, setiap atribut diubah menjadi nilai yang comparable.

Setiap normalisasi dari nilai xij dapat dilakukan dengan rumus

(Rumus 2. 1)

untuk i=1,2,3,…,m dan j=1,2,3,…,n.

Sehingga didapat matrik R hasil normalisasi

Gambar 2. 3 Matriks Normalisasi

R adalah matriks yang telah dinormalisasi, dimana m menyatakan

alternatif, n menyatakan kriteria dan r adalah normalisasi pengukuran pilihan

dari alternatif ke-i dalam hubungannya dengan kriteria ke-j.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 33: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

14

2. Pembobotan pada matriks yang telah dinormalisasi

Setelah dinormalisasi, setiap kolom dari matriks R dikalikan dengan

bobot-bobot (w) yang ditentukan oleh pembuat keputusan. Sehingga,

weighted normalized matrix adalah yang ditulis sebagai:

(Rumus 2. 2)

Gambar 2. 4 Persamaan Pembobotan

Dimana W adalah matriks pembobotan, R matriks yang telah

dinormalisasi dan V matriks hasil perkalian antara matriks pembobotan dan

matriks yang telah dinormalisasi.

Gambar 2. 5 Matriks Ternormalisasi

3. Menentukan himpunan concordance dan discordance index

Untuk setiap pasang dari alternatif k dan l (k, l= 1,2,3, …, m dan k ≠ l)

kumpulan J kriteria dibagi menjadi dua himpunan bagian, yaitu concordance

dan discordance. Sebuah kriteria dalam suatu alternatif termasuk

concordance jika:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 34: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

15

(Rumus 2. 3)

untuk j = 1,2,3,…n.

Sebaliknya, komplementer dari himpunan bagian concordance adalah

himpunan discordance, yaitu bila:

(Rumus 2. 4)

untuk j = 1,2,3,…n.

4. Menghitung matriks concordance dan discordance

Menghitung matriks concordance, untuk menentukan nilai dari elemen-

elemen pada matriks concordance adalah dengan menjumlahkan bobot-

bobot yang termasuk pada himpunan concordance, secara matematisnya

adalah sebagai berikut:

(Rumus 2. 5)

Menghitung matriks discordance, untuk menentukan nilai dari elemen-

elemen pada matriks disordance adalah dengan membagi maksimum selisih

kriteria yang termasuk ke dalam himpunan bagian disordance dengan

maksimum selisih nilai seluruh kriteria yang ada, secara matematisnya

adalah sebagai berikut:

(Rumus 2. 6)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 35: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

16

5. Menentukan matriks dominan concordance dan discordance

Menghitung matriks dominan concordance, matriks F sebagai matriks

dominan concordance dapat dibangun dengan bantuan nilai threshold, yaitu

dengan membandingkan setiap nilai elemen matriks concordance dengan

nilai threshold.

(Rumus 2. 7)

Dengan nilai threshold ( c ) adalah :

(Rumus 2. 8)

Sehingga elemen matriks F ditentukan sebagai berikut :

(Rumus 2. 9)

Menghitung matriks dominan discordance, matriks G sebagai matriks

dominan disordance dapat dibangun dengan bantuan nilai threshold d:

(Rumus 2. 10)

Dan elemen matriks G ditentukan sebagai berikut:

(Rumus 2. 11)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 36: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

17

6. Menentukan aggregate dominance matrix

Matriks E sebagai aggregate dominance matriks adalah matriks yang

setiap elemennya merupakan perkalian antara elemen matriks F dengan

elemen matriks G yang bersesuaian, secara matematis dapat dinyatakan

sebagai:

(Rumus 2. 12)

7. Eliminasi alternatif yang less favourable

Matriks E memberikan urutan pilihan dari setiap alternatif , yaitu bila ekl

= 1 maka alternatif Ak merupakan alternatif yang lebih baik daripada Al.

Sehingga, baris dalam matriks E yang memiliki jumlah ekl = 1 paling sedikit

dapat di eliminasi. Dengan demikian, alternatif terbaik adalah alternatif yang

mendominasi alternatif lainnya .

2.2. Sistem Informasi

2.2.1. Pengertian Sistem

Definisi sistem berkembang sesuai dengan konteks dimana sistem

digunakan. Berikut ini adalah definisi sistem yang dikutip dari berbagai tokoh

menurut Lucas (1992) “sistem adalah suatu pengorganisasian yang saling

berintraksi, saling tergantung dan terintegritas dalam kesatuan variabel atau

komponen ”. Sedangkan menurut Scoot (1996), Sistem terdiri dari unsur-

unsur seperti masukan (input), pengolahan (processing), serta

keluaran(output).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 37: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

18

Gambar 2. 6 Model Sistem

Dengan sederhana defenisi dari sistem itu sendiri adalah serangkaian

hubungan yang saling berintraksi satu sama lain yang bertujuan untuk

mencapai satu tujuan tertentu. Berikut ini adalah karakteristik yang dapat

membedakan satu sistem dengan sistem lainya :

1. Batasan (Boundary): Penggambaran dari suatu elemen atau unsur

yang mana termasuk di dalam sistem dan mana yang di luar sistem.

Lingkunan (Envoironment) : Segala sesuatu diluar sistem,

lingkungan yang menyediakan asumsi, kendala, dan input terhadap

suatu sistem.

2. Masukan (Input) : Sumber daya (data, bahan baku, peralatan, energi)

dari lingkungan yang dikonsumsi dan dimanipulasi oleh suatu sistem.

3. Keluaran (Output) : Sumber daya atau produk (informasi, laporan,

dokumen, tampilan layer computer, barang jadi) yang disediakan

untuk lingkungan sistem oleh kegiatan dalam suatu sistem.

4. Komponen (Component) : Kegiatan-kegiatan atau proses dalam suatu

sistem yang mentrasformasikan input menjadi bentuk setengah jadi

(output). Komponen ini bisa merupakan sub sistem dari sebuah

sistem.

5. Penghubung (Interface) : Tempat dimana dari komponen atau sistem

dan lingkunganya bertemu atau berintraksi.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 38: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

19

6. Penyimpanan (Storage) : Area yang dikuasai dan digunakan untuk

penyimpanan sementara dan tetap dari informasi, bahan baku, dan

sebagainya. Penyimpanan merupakan suatu media penyangga

diantara komponen tersebut bekerja dengan berbagai tingkatan yang

ada.

2.2.2. Pengertian Informasi

Informasi dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah

penerang ; pemberitahuan ; kabar atau berita tentang sesuatu. Pengertian

informasi menurut para ahli menurut Abdul Kadir (2002) mendefinisikan

informasi sebagai data yang telah diproses sedemikian rupa sehingga

meningkatkan pengetahuan seseorang yang menggunakan data tersebut,

Azhar Susanto (2004) dalam buku sistem informasi menyatakan bahwa

informasi adalah hasil pengolahan data yang memberikan arti dan manfaat.

Jadi secara umum definisi dari informasi adalah sebuah data yang telah diolah

menjadi sesuatu bentuk lain yang lebih berguna dan bermanfaat bagi

penggunanya.

2.2.3. Pengertian Sistem Informasi

Pengertian sistem informasi menurut para ahli adalah sebagai berikut,

menurut Mc Leod Sistem informasi adalah suatu sistem yang memiliki

kemampuan untuk mengumpulkan informasi dari semua sumber dan

menggunakan berbagai media untuk menampilkan informasi, menurut John

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 39: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

20

F. Nash (1995) sistem informasi adalah kombinasi dari manusia, fasilitas atau

alat teknologi, media, prosedur dan pengendalian yang ditujukan untuk

mengatur jaringan komunikasi yang penting, proses transaksi tertentu

membantu manajemen dan pemakai intern dan ekstern dan menyediakan

dasar untuk pengambilan keputusan yang tepat.

Untuk dapat memahami pengertian sistem informasi dapat dilihat dari

keterkaitan antara data dan informasi sebagai entitas penting pembentuk

sistem informasi. Dengan demikian bila sistem informasi dilihat berdasarkan

konsep (input, processing, output–IPO) dapat digambarkan sebagai berikut :

Gambar 2. 7 Konsep Sistem informasi

2.3. Sistem Informasi Geografis

2.3.1. Definisi Geografis

Istilah georgrafis ini digunakan karena sistem informasi geografis

dibangun berdasarkan pada ‘geografi’ atau ‘spasial’. Obyek ini mengarah

pada spesifikasi lokasi dalam suatu space. Obyek bisa berupa fisik, budaya,

atau ekonomi alamiah. Penampakan tersebut ditampilkan pada suatu peta

untuk memberikan gambaran yang representatif dari spasial suatu obyek

sesuai dengan kenyataannya dibumi. Simbol, warna dan gaya garis digunakan

untuk mewakili setiap sparsial yang berbeda pada peta dua dimensi.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 40: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

21

2.3.2. Definisi Sistem Informasi Geografis (SIG)

Sistem informasi geografis adalah suatu sistem berbasis komputer

untuk menangkap, menyimpan, mengecek, mengintegrasikan, memanipulasi,

dan men-display data dengan peta digital ( Turban, 2005 ).

Istilah geography digunakan karena SIG dibangun berdasarkan pada

geografi atau spasial. Obyek ini mengarah pada spesifikasi lokasi dalam suatu

space. Geographic Information System (GIS) merupakan sistem komputer

yang berbasis pada sistem informasi yang digunakan untuk memberikan

bentuk digital dan analisis terhadap permukaan geografi bumi.

Geografi adalah informasi mengenal permukaan bumi dan semua

obyek yang berada diatasnya, sedangkan sistem informasi geografis(SIG)

atau dalam bahasa inggris disebut Geographic Information System (GIS)

adalah sistem informasi khusus yang mengelola data yang memiliki informasi

spasial (bereferensi keruangan). Sistem informasi geografis adalah bentuk

sistem informasi yang menyajikan informasi dalam bentuk grafis dengan

menggunakan peta sebagai antar muka. SIG tersusun atas konsep beberapa

lapisan (layer) dan relasi (Prahasta, 2009).

2.3.3. Konsep Dasar Sistem Informasi Geografis

Sistem Informasi Geografis (SIG) atau juga dikenal sebagai

Geographic Information System (GIS) pertama pada tahun 1960 yang

bertujuan untuk menyelesaikan permasalahan geografis. 40 tahun kemudian

GIS berkembang tidak hanya bertujuan untuk menyelesaikan permasalahan

geografi saja tetapi sudah merambah ke berbagai bidang seperti analisis

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 41: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

22

penyakit epidemik (demam berdarah) dan analisis kejahatan (kerusuhan)

termasuk analisis kepariwisataan. Kemampuan dasar dari SIG adalah

mengintegrasikan berbagai operasi basis data seperti query, menganalisisnya

serta menampilkannya dalam bentuk pemetaan berdasarkan letak

geografisnya. Inilah yang membedakan SIG dengan sistem informasi lain

(Prahasta,2009).

2.3.4. Sub Sistem SIG

Menurut (Prahasta, 2009), SIG dapat diuraikan menjadi beberapa

sub sistem sebagai berikut :

1. Data Input

Sub sistem ini bertugas untuk mengumpulkan dan mempersiapkan data

sparsial dan atribut dari berbagai sumber. Sub sistem ini juga

bertanggung jawab dalam mengkonversi atau mentransformasikan

format-format data aslinya ke dalam format yang dapat digunakan oleh

SIG.

2. Data Output

Sub sistem ini menampilkan atau menghasilkan keluaran seluruh atau

sebagian basis data baik dalam bentuk softcopy maupun dalam bentuk

hardcopy seperti : tabel, grafik, peta, dan lain-lain.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 42: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

23

3. Data Manajemen

Sub sistem ini mengorganisasikan basis data spasial maupun atribut

kedalam sebuah basis data sedemikian rupa sehingga mudah dipanggil,

di-update dan di-edit.

4. Analisis dan Manipulasi Data

Sub sistem ini menentukan informasi – informasi yang dapat dihasilkan

oleh SIG. Selain itu, sub sistem ini juga melakukan manipulasi dan

pemodelan data untuk menghasilkan informasi yang diharapkan.

2.3.5. Cara Kerja SIG

SIG dapat menyajikan real world (dunia nyata) pada monitor

sebagaimana lembaran peta dapat merepresentasikan dunia nyata diatas

kertas. Tetapi, SIG memiliki kekuatan lebih dan fleksibilitas dari pada

lembaran pada kertas. Peta merupakan representasi grafis dari dunia nyata,

obyek-obyek yang dipresentasikan di atas peta disebut unsur peta atau map

features (contohnya adalah sungai, taman, kebun, jalan dan lain-lain). Karena

peta mengorganisasikan unsur-unsur berdasrkan lokasi-lokasinya. SIG

menyimpan semua informasi deksriptif unsur-unsurnya sebagai atribut-

atribut didalam basis data. Kemudian, SIG membentuk dan menyimpannya

didalam tabel-tabel (relasional) dengan demikian, atribut-atribut ini dapat

diakses melalui lokasi-lokasi unsur-unsur peta dan sebaliknya, unsur - unsur

peta juga dapat diakses melalui atribut-atributnya (Prahasta Eddy 2009).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 43: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

24

2.3.6. Kemampuan SIG

Sistem informasi geografis mempunyai kemampuan untuk

menghubungkan berbagai data pada suatu titik tertentu di bumi,

menggabungkannya, menganalisis dan akhirnya memetakan hasilnya

(Prahasta, 2009) :

1. Memasukkan dan mengumpulkan data geografis (spasial dan atribut)

2. Mengintegrasikan data geografis.

3. Memeriksa, meng-update (meng-edit) data geografis.

4. Menyimpan atau memanggil kembali data geografis.

5. Mempresentasikan atau menampilkan data geografis.

6. Mengelola, memanipulasi dan menganalisis data geografis.

7. Menghasilkan output data geografis dalam bentuk peta tematik (view

dan layout), tabel,grafik (chart) laporan, dan lainnya baik dalam bentuk

hardcopy maupun softcopy.

2.4. Peta

2.4.1. Pengertian Peta

Peta secara umum adalah gambaran dari permukaan bumi yang digambar

pada bidang datar, yang diperkecil dengan skala tertentu dan dilengkapi

simbol sebagai penjelas. Sedangkan menurut Erwin Raisz (1948), peta adalah

gambaran konvensional dari kenampakan muka bumi yang diperkecil

seperti ketampakannya kalau dilihat vertikal dari atas, dibuat pada bidang

datar dan ditambah tulisan-tulisan sebagai penjelas.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 44: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

25

2.4.2. Komponen Peta

Peta memiliki kelengkapan penting agar mudah dibaca dan

dipahami. Kelengkapan tersebut dinamakan komponen peta. Komponen-

komponen peta antara lain sebagai berikut:

1. Judul peta

Judul peta merupakan identitas atau nama untuk menjelaskan isi atau

gambar peta. Judul peta biasanya terletak di bagian atas peta. Judul peta

merupakan komponen yang penting. Biasanya sebelum memperhatikan isi

peta, pasti seseorang terlebih dahulu membaca judulnya.

2. Legenda

Legenda merupakan keterangan yang berisi gambar-gambar atau

simbol-simbol beserta artinya. Legenda biasanya terletak di bagian pojok

kiri bawah peta.

3. Skala

Skala merupakan perbandingan jarak antara dua titik pada peta

dengan jarak sebenarnya di permukaan bumi. Misalnya skala 1:200.000.

Skala ini artinya 1 cm jarak pada peta sama dengan 200.000 cm atau 2 km

jarak sebenarnya.

4. Simbol

Simbol merupakan lambang-lambang atau gambar yang

menunjukkan obyek alam atau buatan. Simbol peta harus memenuhi tiga

syarat, yakni sederhana, mudah dimengerti, dan bersifat umum.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 45: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

26

5. Mata angin

Mata angin merupakan pedoman atau petunjuk arah mata angin.

Mata angin pada peta biasanya berupa tanda panah yang menunjuk ke arah

utara. Mata angin sangat penting keberadaannya supaya tidak terjadi

kekeliruan arah.

6. Garis astronomis

Garis astronomis merupakan garis khayal di atas permukaan bumi.

Garis astronomis terdiri dari dari garis lintang dan garis bujur. Garis

lintang merupakan garis dari timur ke barat sedangkan garis bujur

merupakan garis dari utara ke selatan.

7. Garis tepi

Garis tepi merupakan garis yang dibuat mengelilingi gambar peta

untuk menunjukkan batas peta tersebut.

8. Tahun pembuatan peta

Tahun pembuatan peta menunjukkan kapan peta tersebut dibuat.

Dari tahun pembuatan kita dapat mengetahui peta tersebut masih sesuai

atau tidak untuk digunakan saat ini.

9. Inset peta

Inset peta merupakan gambar peta yang ingin diperjelas atau

karena letaknya di luar garis batas peta. Inset peta digambar bila

diperlukan. Inset peta disebut juga peta sisipan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 46: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

27

10. Tata warna

Tata warna merupakan pewarnaan pada peta untuk membedakan

obyek satu dengan yang lainnya. Misalnya warna coklat menunjukkan

dataran tinggi, hijau menunjukkan dataran rendah dan biru untuk

menunjukkan wilayah perairan.

2.5. Sistem Koordinat dan Proyeksi Peta

2.5.1. Proyeksi Peta

(Aryono Prihandito, 1988) Informasi lokasi ditentukan berdasarkan

sistem koordinat, yang di antaranya mencakup datum dan proyeksi peta.

Datum adalah kumpulan parameter dan titik kontrol yang hubungan

geometrinya diketahui, baik melalui penggukuran atau penghitungan.

Sedangkan sistem proyeksi peta adalah sistem yang dirancang untuk

merepresentasikan permukaan dari suatu bidang langkung atau spheroid

(misalnya bumi) pada suatu bidang datar. Proses representasi ini

menyebabkan distorsi ruang yang perlu dihitung untuk memperoleh

ketelitian beberapa incam property, seperti jarak, sudut. Berikut ini macam-

macam proyeksi peta secara garis besar proyeksi dapat diklasifikasikan

sebagai berikut:

a. Proyeksi Peta Azimuthal

Proyeksi azimuthal bidang proyeksi berupa bidang datar dan

menyinggung salah satu kutub. Daerah kutub dan sekitar kutub, cukup baik

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 47: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

28

digambarkan dengan proyeksi ini karena tidak banyak kesalahan. Dapat

dilihat pada gambar

Gambar 2. 8 Proyeksi Peta Azimuthal

b. Proyeksi Peta Silinder

Proyeksi silinder bidang proyeksi menyinggung ekuator, dan

digunakan untuk di daerah di ekuator dan sekitar ekuator, karena kesalahan

di daerah ini tidak ada atau sangat kecil.

Gambar 2. 9 Proyeksi Silinder

c. Proyeksi Peta Kerucut

Proyeksi kerucut bidang proyeksi berupa kerucut dan menyinggung

salah satu paralel di sekitar lintang tengah. dan baik digunakan di daerah ini

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 48: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

29

karena kesalahan yang sangat kecil, sedang pada paralel singgung kesalahan

tidak ada

Gambar 2. 10 Proyeksi Peta Kerucut

2.5.2. Sistem Koordinat

Koordinat adalah pernyataan besaran geometric yang menentukan posisi

suatu titik dengan mengukur besaran vector terhadap satu posisi acuan yang

telah didefinisikan. Posisi acuan dapat ditetapkan dengan asusmsi atau

ditetapkan dengan suatu kesepakatan matematis yang diakui secara universal

dan baku. Jika penetapan titik acuan tersebut secara asumsi, maka sistem

koordinat tersebut bersifat lokal atau disebut koordinat lokal dan jika

ditetapkan sebagai kesepakatan berdasar matematis maka koordinat itu

disebut koordinat yang mempunyai sistem kesepakatan dasar matematisnya.

Untuk menggambarkan obyek atau features permukaan bumi di atas

layar komputer, peneliti memerlukan suatu sistem penggambaran yang

merepresentasikan keadaan bumi sebenarnya yang peneliti sebut sebagai

proyeksi. Proyeksi peneliti gambarkan dalam sistem koordinat cartesian,

yang umumnya dikenal dalam unit X dan Y. Berikut akan peneliti bahas

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 49: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

30

sistem proyeksi yang sering digunakan dalam SIG yaitu proyeksi longitude

latitude (longlat) (Aryono Prihandito 1988).

2.5.2.1. Sistem Koordinat Kartesian 2D

Sistem koordinat kartesian dua dimensi merupakan sistem

koordinat yang terdiri dari dua salib sumbu yang saling tegak lurus,

biasanya sumbu X dan Y, seperti digambarkan pada gambar

Gambar 2. 11 Sistem koordinat kartesia 2D

2.5.2.2. Proyeksi Longitude Latitude (Geographic Coordinat

System)

Proyeksi ini pada umum digunakan untuk menggambarkan

keadaan global. Satuan unit yang digunakan adalah Degree

(derajad atau o ). Satuan derajat ini dilambangkan dengan satuan

decimal degree, DMS (degree minute second) dan DM (Degree

minute decimals). Sebagai contoh:

ƒ 15,150 berarti 15,15 derajat (degree)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 50: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

31

ƒ 150 301 2511 berarti 15 derajat (degree) 30 menit dan 25 detik.

Pelambangan ini digunakan dalam unit DMS

ƒ 150 30,51 berarti 15 derajat (degree) 30,5 menit

Proyeksi longitude latitude didasari dari bentuk bumi

spheroid, yang dibagi atas garis tegak yang mengiris bumi dari

belahan bumi utara hingga ke kutub selatan yang dinamakan garis

meridian dan garis-garis melintang yang membagi bumi dari timur

hingga ke barat yang dinamakan garis paralel. Garis 00 meridian

melewati kota Grenwich, Inggris, implikasinya adalah adanya

pembagian waktu yang berbeda pada daerah-daerah di bumi bagian

timur dan barat. Perubahan nilai garis meridian terjadi secara

vertikal sepanjang garis horizontal yang peneliti sebut sebagai

longitude atau titik X. Sedangkan garis paralel berubah secara

horizontal sepanjang garis vertikal dan peneliti sebut sebagai

latitude atau titik Y. Akibat dari adanya garis paralel adalah adanya

perbedaan musim di daerah bagian selatan dan utara bumi.

Umumnya Indonesia menyebut bujur timur untuk menamakan

eastern dan bujur barat untuk western, sedangkan belahan bumi

utara atau northern disebut sebagai lintang utara dan sebaliknya

belahan bumi selatan atau southern disebut sebagai lintang selatan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 51: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

32

Gambar 2. 12 Proyeksi Longitude Latitude

Proyeksi ini akan dibaca sebagai proyeksi bumi spheroid

oleh koordinat cartesian, yang memiliki 4 zona utama yaitu zona

timur utara (North East) dengan koordinat (x,y) berupa nilai (+,+),

zone timur selatan (South East) sebagai (+,-), zone barat selatan

(South Western) dengan (-.-) dan zone barat utara (North Western)

(-,+).

Berikut adalah contoh penerapan proyeksi longitude latitude

untuk negara-negara di seluruh dunia.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 52: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

33

Gambar 2. 13 Proyeksi longitude dan latidude untuk negara di

dunia

Proyeksi tersebut walaupun berlaku global tetapi karena

bentuk bumi yang cenderung elips menyebabkan adanya perbedaan

jarak antar garis meridian dan paralel di setiap belahan bumi.

Sebagai contoh satu derajat jarak antar garis meridian di daerah

khatulistiwa sama dengan kira-kira 110 km sedangkan pada jarak

satu derajat yang sama di belahan bumi utara, misal di Jepang yang

terletak di tengah belahan bumi utara kira-kira sebanding dengan

90 km, dan semakin ke utara dan selatan jaraknya semakin

mengecil, untuk itu diperlukan suatu sistem lokal yang akan

memperkecil nilai kesalahan yang mana setiap daerah memiliki

sistem yang berbeda, misal antara Amerika Utara dan selatan

memiliki sistem berbeda, begitu pula dengan negara-negara di

benua Asia, Eropa dan lain-lain. Indonesia menggunakan sistem

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 53: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

34

yang disebut World Geodetic System tahun 1984 (WGS 1984).

Dengan demikian, untuk menyatakan batas-batas koordinat

Indonesia adalah sebagai berikut: Proyeksi Longitude Latitude

dalam sistem WGS 1984 dengan batas-batas koordinat sebagai

berikut: 60

Northern (LU) - (-11)0

Southern (LS) dan 950

Eastern

(BT) – 1410

Eastern (BT) (Sosrodarsono, S. dan Takasaki, M.

1983).

2.6. Google Map

Google Maps adalah layanan gratis yang diberikan oleh Google secara

gratis dan dapat ditemukkan di https://maps.google.co.id. Google

Maps merupakan suatu peta yang dapat dilihat dengan menggunakan

suatu browser yang merupakan hasil komunikasi database dengan web server

google untuk menampilkan gabungan dari potongan-potongan gambar yang

diminta. Keseluruhan dari citra yang ada diintegrasikan ke dalam database

Google Server, yang selanjutnya akan dipanggil sesuai permintaan.

Melalui fitur Google Maps, pengguna internet dapat mencari informasi grafis

sebagai berikut:

1. Satellite Map

Pengguna dapat melihat gambar satelit planet Bumi. Pengguna juga

dapat menikmati foto satelit yang lebih detail dengan cara memperbesar

gambar pada peta yang diinginkan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 54: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

35

Gambar 2. 14 Satellite Map

2. Hasil Pencarian Integrasi

Mencari lokasi, bisnis, peta buatan pengguna dan real estate.

3. Draggable Maps

Peta Digital mapping yang dragable (bisa digeser) dengan bantuan

mouse.

4. Terrain Maps (Peta Topografi)

Terrain Maps menyediakan informasi fitur peta fisik atau peta

topografi yang biasa disediakan buku peta Atlas.

Gambar 2. 15 Terrain Maps

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 55: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

36

5. Earth Map

Earth Map menyediakan informasi peta bumi dimana akan tampak

bumi secara utuh dan apabila diperbesar akan terlihat awan yang

menyelimuti bumi serta akan tampak pulau dan lautan nyata dari ketinggian.

Gambar 2. 16 Earth Map

6. My Location

Dengan fitur ini pengguna dapat mengetahui letak dimana lokasi

pengguna tersebut.

2.7. Google Map API

Google Maps API adalah suatu library yang berbentuk JavaScript. Cara

membuat Google Maps untuk ditampilkan pada suatu web atau blog menjadi

mudah, hanya dengan membutuhkan pengetahuan mengenai HTML serta

JavaScript, serta koneksi internet yang stabil. Dengan menggunakan Google

Maps API, pengguna dapat fokus hanya pada data-data yang akan ditampilkan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 56: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

37

Pada Google maps API terdapat 4 jenis pilihan model peta yang

disediakan oleh Google, diantaranya adalah:

1. ROADMAP, untuk menampilkan peta 2 dimensi.

2. SATELLITE, untuk menampilkan foto satelit

3. TERRAIN, untuk menunjukkan relief fisik permukaan bumi dan

menunjukkan seberapa tingginya suatu lokasi, contoh ketika

menunjukkan gunung dan sungai.

4. HYBRID, akan menunjukkan foto satelit yang diatasnya tergambar

pula apa yang tampil pada ROADMAP (jalan dan nama kota).

2.8. PHP

2.8.1. Pengertian PHP

PHP singkata dari Perl Hypertext Preprocessor yang digunakan

sebagai bahasa script server-side dalam pengembengan web yang

disisipkan pada dokumen HTML. PHP merupakan bahasa berbentuk script

yang ditempatkan dalam server dan diproses di server (Prihatna, 2005).

Secara khusus, PHP dirancang untuk membentuk web dinamis.

Artinya, PHP dapat membentuk suatu tampilan berdasarkan permintaan.

PHP memiliki kemampuan yang baik dalam hal perhitungan matematika,

dalam hal informasi jaringan e-mail dan regular expression. Selain itu PHP

juga mampu sebagai interface dengan database secara baik, support dengan

bermacam-macam database server seperti MySQL, ORACLE, Sysbase.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 57: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

38

PHP dapat berjalan dengan web server yang berbeda dan dalam

sistem operasi yang berbeda pula. PHP dapat berjalan di sistem operasi

UNIX, Windows. PHP adalah bahasa scripting yang menyatu dengan HTML

untuk membuat halaman web yang dinamis dan dijalankan pada server side.

Artinya semua sintaks yang peneliti berikan akan sepenuhnya dijalankan

pada server tetapi disertakan pada dokumen HTML sedangkan yang dikirim

ke browser hanya hasilnya saja.

2.8.2. Sintaks PHP

Sintaks program atau script dalam PHP ditulis dalam apitan tanda

khusus PHP. Ada 4 macam tag dalam PHP yang dapat digunakan untuk

menandai blok script PHP yaitu :

1. <?php..?>

2. <script language=”PHP”>…</scripth>

3. <?...?>

4. <%....%>

Contoh penggunaan sintaks PHP pada script berikut :

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 58: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

39

Gambar 2. 17 Sintaks PHP

2.9. Javascript

JavaScripts adalah nama implementasi Netscape Communications

Corporation untuk ECMAScript standar, suatu bahasa script yang didasarkan

pada konsep pemrograman berbasis prototipe. Bahasa ini terkenal karena

penggunaannya di situs web pada sisi klien dan juga digunakan untuk

menyediakan akses script untuk obyek yang dibenamkan (embedded) di aplikasi

lain. Walaupun memiliki nama serupa, namun JavaScript hanya sedikit sekali

berhubungan dengan bahasa pemrograman Java. Secara semantik, JavaScript

memiliki lebih banyak kesamaan/kemiripan dengan bahasa pemrograman Self.

JavaSript digunakan untuk mengakses sebuah obyek program bersama

aplikasi-aplikasi lainnya dan utamanya digunakan pada form klien disamping

JavaScript sebagai pengembangan untuk website-website. JavaScript

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 59: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

40

mempunyai karakteristik yang dinamis, kuat, menjadi dasar bahasa untuk

prototipe dengan fungsi-fungsi kelas utama. JavaScript di desain seperti Java

tetapi tetap mudah dalam penanganannya.

Script JavaScript yang dimasukkan di dalam berkas HTML harus

dimasukkan di antara tag <script>...</script> atau diluar berkas HTML dengan

meng-import file-nya. Berikut ini adalah contoh yang akan menampilkan

autocomplete untuk pencarian nama lengkap dalam database.

Gambar 2. 18 Sintaks JavaScript

2.10. Metode Pengembangan Sistem Sekuiensial Linier (Waterfall Model)

Metode pengembangan sistem sekuensial linier atau yang sering disebut

dengan siklus kehidupan klasik atau model air terjun (waterfall model)

memberikan sebuah pendekatan pengembangan sistem yang sistematik dan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 60: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

41

sekuensial, dimulai pada fase perancangan sistem, analisis, desain, kode,

pengujian dan pemeliharaan (Pressman, 2003).

2.10.1. Perencanaan atau Rekayasa dan Pemodelan Sistem

Pada fase ini dilakukan identifikasi sistem, studi kebutuhan pengguna,

dan studi kelayakan sistem baik secara teknis maupun teknologi serta

penjadwalan pengembangan sistem.

2.10.2. Analisa Kebutuhan Sistem

Pada fase ini pengumpulan kebutuhan di identifikasi dan difokuskan

pada sistem yang akan dibangun meliputi identifikasi domain informasi,

tingkah laku sistem, unjuk kerja dan antar muka sistem. Kebutuhan untuk

sistem di dokumentasikan dan di konsultasikan lagi bagi pengguna.

2.10.3. Desain

Fase ini difokuskan pada proses desain struktur data, arsitektur sistem,

representasi interface dan algoritma program.

2.10.3.1. Basis Data

Basis data adalah penggunaan bersama dari data yang

terhubung dan deskripsi dari data, yang dirancang untuk keperluan

informasi (Connolly et al, 2002).

Dalam basis data dikenal istilah tabel, baris, dan kolom.

Tabel (biasanya disebut dengan relasi) menyatakan benuk

berdimensi dua yang mewakili suatu kelompok data yang sejenis.

Sebuah tabel berisi sejumlah kolom yang biasa disebut sebagai field

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 61: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

42

dan baris yang biasa disebut record. Dalam konsep basis data

relational, setiap tabel memiliki sebuah kunci primer (primary key).

Primary key adalah suatu nilai yang unik (tidak ada yang

bernilai sama) sehingga dapat digunakan untuk membedakan suatu

baris dengan baris yang lainnya. Jika memberikan nilai berdasarkan

primary key maka maksimal ada satu baris memenuhinya. Selain

primary key, kunci disini dibagi menjadi candidat key, alternate key,

foreign key, dan composite key.

1. Candidate key, satu atau lebih attribute yang mendefinisikan

sebuah baris secara yang berfungsi sebagai calon dari primary

key serta mempunyai nilai unik pada hampir setiap barisnya.

2. Alternate key, candidat key yang tidak dipilih untuk

mendefinisikan sebuah baris secara unik, tetapi perlu dicatat

meskipun tidak menjadi candidat key di sebuah tabel akan tetapi

tidak tertutup kemungkinan bisa menjadi primary key.

3. Foreign key, primary key yang dari tabel yang lain.

4. Composite key, primary key yang tidak terbentuk oleh sebuah

kolom, tetapi tersusun atas beberapa kolom.

2.10.3.1.1. Entity Relationship Diagram (ERD)

ERD (Entity Relationship Diagram) adalah model data yang

menggambarkan hubungan antar satu entitas dengan entitas yang

lain yang mempunyai relasi dengan batasan-batasan. ERD

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 62: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

43

menyediakan cara yang sederhana dan mudah untuk memahami

berbagai komponen dalam desain basis data(Connoly et.al, 2005).

Ada tiga komponen yang ada dalam ERD, yaitu :

1. Entity

Entity adalah benda yang memiliki identitas berbeda. Entity

digambarkan dengan bentuk persegi panjang yang berisi nama

dari entity tersebut.

2. Relationship

Relationship adalah asosiasi hubungan antar entity. Entity

merupakan pengikut dari relationship. Relationship dapat

berupa relasi one-to-one, one-to-many, dan many-to- many.

Relationship digambarkan dengan bentuk belah ketupat yang

berisi nama dari relationship.

3. Property

Property, dimiliki oleh entitiy maupun relationship. Setiap

nilai dari property diambil dari nilai kelompok property

Gambar 2. 19 Simbol Entity

Gambar 2. 20 Simbol Relationship

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 63: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

44

tersebut. Property digambarkan dalam bentuk elips yang

berisikan nama dari property tersebut.

2.10.3.1.2. MySQL

MySQL adalah sebuah database server, dapat juga berperan

sebagai client sehingga disebut juga database client/server, yang

open source dengan kemampuan yang dapat berjalan baik di OS

(Operating System), dengan platform windows maupun linux

(Bunafit Nugroho,2005). Seiring perkembangannya, MySQL

semakin banyak digunakan baik dalam aplikasi berbasis web

maupun aplikasi berbasis dekstop, karena fitur-fitur yang

ditawarkan semakin kompleks dan memungkinkan untuk

membuat aplikasi basis data yang canggih. MySQL menggunakan

perintah dalam bahasa SQL, seperti :

1. Select

Perintah ini digunakan untuk memanggil data dari suatu

tabel.

Contoh penulisannya :

SELECT{namafield}

FORM namatabel;

Gambar 2. 21 Simbol Property

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 64: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

45

2. Insert

Perintah yang digunakan untuk menambahkan data ke dalam

tabel.

Contoh penulisannya :

INSERT INTO namatabel (field1, field2,field3,....)

VALUE (ekspresi1,ekspresi2,....)

3. Delete

Perintah ini digunakan untuk menghapus data dari suatu

tabel.

Contoh penulisannya :

DELETE FORM namatabel WHERE kondisi

4. Update

Perintah ini digunakan untuk memperbaharui nilai suatu data

pada tabel yang sudah ada.

Contoh penulisannya :

UPDATE namatabel SET criteria WHERE kondisinamatabel SET

kriteria WHERE kondisi

2.10.3.1.3. Data Flow Diagram (DFD)

DFD (Data Flow Diagram) adalah sebuah diagram yang

menggambarkan sebuah aliran data dari sebuah sistem.

Keuntungan menggunakan DFD adalah memudahkan pengguna

yang kurang menguasai komputer sehingga dapat memahami

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 65: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

46

sistem yang akan dikembangkan. Simbol-simbol yang biasa

digunakan pada DFD, sebagai berikut :

1. Proses

Proses adalah respon terhadap aliran data masuk atau kondisi

dari sebuah sistem. Proses menggambarkan aliran sistem yang

mengolah masukan menjadi keluaran. Proses digambarkan dengan

sebuah lingkaran.

2. Aliran Data

Aliran data adalah gambaran dari sebuah masukan data ke

dalam suatu proses atau keluaran data dari sebuah proses. Aliran

data digambarkan dengan garis panah, dimana ujung panah

menggambarkan tujuan.

Gambar 2. 23 Simbol Aliran data

3. Penyimpanan Data

Penyimpanan data adalah penyimpanan data yang akan

digunakan untuk proses berikutnya. Penyimpanan data

digambarkan denag sebuah kotak yang salah satu ujungnya

terbuka.

Gambar 2. 24 Simbol Penyimpanan Data

Gambar 2. 22 Simbol Proses

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 66: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

47

4. External Entity

Eksternal entity adalah perorangan atau organisasi yang

berhubungan dengan sistem. Eksternal entity juga disebut

Boundary. Eksternal entity digambarkan dengan bentuk persegi

panjang.

2.10.3.1.4. Use Case Diagram

Use Case Diagram adalah sebuah grafis yang menggambarkan

interaksi antara sistem dengan pengguna. Dengan kata lain use

case diagram secara grafis mendeskripsikan siapa yang akan

menggunakan sistem, dan interaksi apa yang dapat dilakukan oleh

user dengan sistem tersebut. Use case diagram ini digunakan

untuk menggambarkan sekuensi langkah-langkah dari setiap

interaksi. Simbol-simbol yang biasa digunakan pada use case

diagram, sebagai berikut :

1. Use case

Use case adalah interaksi yang dapat dialakukan oleh serang

user. Use case ini digambarkan dengan bentuk elips.

Gambar 2. 25 Simbol External Entity

Gambar 2. 26 Simbol Usecase

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 67: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

48

2. Aktor

Aktor adalah sebuah entitas manusia atau mesin yang

berinteraksi dengan sistem untuk melakukan proses tertentu.

Aktor ini digambarkan dengan bentuk manusia.

Gambar 2. 27 Simbol Aktor

2.10.4. Kode

Setelah proses desain selesai maka hasilnya harus diterjemahkan ke

dalam bentuk program komputer yang kemudian menghasilkan suatu

sistem.

2.10.5. Pengujian

Pengujian dilakukan untuk menemukan kesalahan-kesalahan yang

memungkinkan terjadi pada proses pengkodean serta memastikan bahwa

input yang dibatasi memberikan hal yang sesuai dengan kebutuhan.

2.10.6. Pemeliharaan

Ditandai dengan penyerahan perangkat lunak kepada pemesannya untuk

dioprasikan. Dalam masa oprasional, perangkat lunak masih

memungkinkan untuk terjadi sesuatu kesalahan atau kegagalan dalam

menjalankan fungsi, perangkat lunak tersebut masih membutuhkan proses

(maintenance) dari waktu ke waktu.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 68: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

49

Gambar 2. 28 WaterFall Model

2.11. Badan Penyelenggara Jaminan Kesehatan

2.11.1. Pengertian BPJS

Badan Penyelenggara Jaminan Sosial adalah badan hukum yang dibentuk

dengan Undang-Undang untuk menyelenggarakan program jaminan sosial.

Menurut UU SISN dalah tranformasi dari badan penyelenggara jaminan sosial

yang sekarang telah berjalan dan dimungkinkan untuk membentuk badan

penyelenggara baru sesuai dengan dinamika perkembangan jaminan sosial.

2.11.2. Fungsi BPJS

UU BPJS menentukan bahwa, “BPJS kesehatan berfungsi

menyelenggarakan program jaminan kesehatan”. Jaminan menurut UU SISN

diselenggarakan secara nasional berdasarkan prinsip asuransi sosial dan prinsip

ekuitas dengan tujuan menjalin agar peserta memperoleh manfaat pemeliharaan

kesehatan dan dilindungi dalam memenuhi kebutuhan dasar kesehatan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 69: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

50

BPJS Ketenegakerjaan menurut UU BPJS berfungsi menyelenggarakan

empat program, yaitu program jaminan kecelakaan kerja, jaminan hari tua,

jaminan pensiun, dan jaminan kematian.

2.11.3. Tugas BPJS

Dalam melaksanakan fungsi sebagaimana tersebut di atas BPJS bertugas

untuk :

1. Melakukan dan/atau menerima pendaftaran peserta.

2. Memungut dan mengumpulkan iuran dari peserta dan pemberi kerja.

3. Menerima bantuan iuran dari pemerintah.

4. Mengelola Dana Jaminan Sosial untuk kepentingan peserta.

5. Mengumpulkan dan mengelola data peserta program jaminan sosial.

6. Membayarkan manfaat dan/atau membiayai pelayanan kesehatan sesuai

dengan ketentuan program jaminan sosial.

7. Memberi informasi mengenai penyelenggaraan program jaminan sosial

kepada peserta dan masyarakat.

2.11.4. Aturan BPJS

Aturan atau syarat menjadi fasilitas kesehatan kesehatan tingkat pertama

adalah :

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 70: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

51

1. Untuk klinik pratama atau yang setara harus memiliki :

a. Surat ijin operasional

b. Surat Ijin Praktik (SIP) bagi dokter/dokter gigi dan Surat Ijin Praktik atau

Surat Ijin Kerja (SIP/SIK) bagi tenaga kesehatan lain

c. Surat Ijin Apoteker (SIPA) bagi apoteker dalam hal klinik

menyelenggarakan pelayanan kefarmasian

d. Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) badan

e. Perjanjian kerja sama dengan jejaring, jika diperlukan

f. Surat pernyataan kesediaan mematuhi ketentuan yang terkait dengan

Jaminan Kesehatan Nasional

Gambar 2. 29 Prosedur Kerja Sama Faskes dengan BPJS

*Kredensialing adalah penilaian kelayakan

2. Untuk praktik Dokter atau Dokter Gigi harus memiliki :

a. Surat Ijin Praktik

b. Nomor Pokok Wajib pajak (NPWP)

c. Perjanjian kerja sama dengan laboratorium, apotek, dan jejaring lainnya

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 71: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

52

d. Surat pernyataan kesediaan mematuhi ketentuan yang terkait dengan JKN

3. Untuk Puskesmas atau yang setara harus memiliki :

a. Surat Ijin Operasional

b. Surat Ijin Praktik (SIP) bagi dokter/dokter gigi, Surat Ijin Praktik Apoteker

(SIPA) bagi apoteker, dan Surat Ijin Praktik atau Surat Ijin Kerja (SIP/SIK)

bagi tenaga kesehatan lain

c. Perjanjian kerja sama dengan jejaring, jika diperlukan

d. Surat pernyataan kesediaan mematuhi ketentuan yang terkait dengan JKN

4. Untuk Rumah Sakit Kelas D Pratama atau yang setara harus memiliki:

a. Surat Ijin Operasional

b. Surat Ijin Praktik (SIP) tenaga kesehatan yang berpraktik

c. Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) badan

d. Perjanjian kerja sama dengan jejaring, jika diperlukan

e. Surat pernyataan kesediaan mematuhi ketentuan yang terkait dengan

Jaminan Kesehatan Nasional

2.11.5. Mekanisme Pelayanan yang sesuai Aturan

1. Pelayanan yang dijamin

a. Pelayanan kesehatan tingkat I / dasar

Pelayanan promotif dan preventif

Pemeriksaan, pengobatan dan konsultasi medis

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 72: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

53

Tindakan medis non spesialistik, baik operatif maupun non

operatif

Pelayanan obat dan bahan medis habis pakai

Tranfusi darah sesuai dengan kebutuhan medis

Pemeriksaan penunjang diagnostik laboratorium tingkat pertama

Rawat inap tingkat pertama sesuai dengan indikasi medis

Gambar 2. 30 Prosedur Pelayanan Tingkat Pertama

b. Pelayanan kesehatan tingkat II / lanjutan

Pelayanan kesehatan yang dijamin mencakup :

- Pemeriksaan, pegobatan dan konsultasi spesialistik oleh dokter

spesialis dan sub-spesialis

- Tindakan medis spesialistik sesuai dengan indikasi medis

- Pelayanan obat dan bahan medis habis pakai

- Pelayanan penunjang diagnostik lanjutan sesuai dengan indikasi

medis

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 73: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

54

- Pelayanan alat kesehatan implant

- Rehabilitassi medis

- Tranfusi darah sesuai dengan kebutuhan medis

- Pelayanan kedokteran forensik

- Pelayanan jenasah di fasilitaas kesehatan

Rawat inap yang mencakup :

- Perawatan inap non intensif

- Perawatan inap di ruang instensif

Gambar 2. 31 Prosedur Pelayanan Tingkat Lanjutan

2. Pelayanan yang tidak dijamin

Pelayanan kesehatan yang dilakukan tanpa melalui prosedur

sebagaimana diatur dalam peraturan yang berlaku

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 74: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

55

Pelayanan kesehatan yang dilakukan di fasilitas kesehatan yang tidak

bekerjasama dengan BPJS Kesehatan, kecuali untuk kasus gawat

darurat

Pelayanan kesehatan yang telah dijamin oleh program jaminan

kecelakaan kerja terhadap penyakit atau cidera akibat kecelakaan kerja

atau hubungan kerja

Pelayanan kesehatan yang dilakukan di luar negeri

Pelayanan untuk mengatasi infertilitas (memperoleh keturunan)

Pelayanan meratakan gigi (ortondonsi)

Gangguan kesehatan/penyakit akibat ketergantungan obat dan/atau

alkohol

Gangguan kesehatan akibat sengaja menyakiti diri sendiri, atau akibat

melakukan hobi yang membahayakan diri sendiri

Pengobatan komplementer, alternative dan tradisional, termasuk

akupuntur, shin she, chiropractic, yang belum dinyatakan efektif

berdasarkan penilaian teknologi kesehatan

Pengobatan dan tindakan medis yang dikategorikan sebagai percobaan

Alat kontrasepsi, kosmetik, makanan bayi, dan susu

Perbekalan kesehatan rumah tangga

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 75: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

56

Pelayanan kesehatan akibat bencana, pada masa tanggap darurat,

kejadian luar biasa/wabah

Biaya pelayanan lainnya yang tidak ada hubungan dengan manfaat

jaminan keehatan yang diberikan

Gambar 2. 32 Prosedur Yang Tidak Dijamin

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 76: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

57

BAB III

ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM

3.1. Analisis Sistem

Dalam analisis sistem ini akan membahas mengenai rancangan pembuatan

sistem yang akan diterapkan. Sesuai dengan latar belakang yang telah

disampaikan dalam latar belakang di atas, sistem pengambilan keputusan

pemilihan faskes tingkat I pelayanan BPJS. Nantinya masyarakat diharapkan

dapat membantu masyarakat mengetahui faskes mana yang harus dituju sesuai

dengan kriteria yang sesuai dengan aturan yang ada di BPJS.

Sistem yang sudah ada dalam sistem informasi geografis masih

menampilkan secara keseluruhan faskes. Sehingga penulis ingin membuat

sistem pengambilan keputusan pemilihan faskes tingkat I.

3.1.1. Analisa Ruang Lingkup

Tidak hanya masyarakat di Provinsi Daerah Istimewa

Yogyakarta yang masih terkendala dengan pelayanan BPJS. Dimana

mereka masih kurang informasi mengenai mana saja faskes yang

bekerjasama dengan BPJS. Dari sistem informasi geografis yang

sudah ada masih memberi informasi berupa daftar rumah sakit saja

yang diunggah.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 77: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

58

3.1.2. Analisa Sebab Akibat

Dalam analisis sebab akibat ini akan membahas mengenai

masalah, peluang, dari sistem yang ada.

Tabel 3. 1 Sebab Akibat

Analisa Sebab Akibat

Masalah, Peluang Sebab dan Akibat Usulan dan Solusi

I. Masalah

1. Tidak semua

masyarakat

mengetahui mana

saja faskes yang

bekerja sama

dengan BPJS

Masih kurangnya

informasi

mengenai faskes

mana saja yang

bekerja sama

dengan BPJS

Membuat sistem

pengambilan

keputusan

pemilihan faskes

tingkat I yang

bekerja sama

dengan BPJS

II. Peluang

Pembuatan sistem

pengambilan

keputusan pemilihan

faskes ini akan

memberi kemudahan

bagi masyarakat

menemukan faskes

terdekat dari

Informasi yang

ada biasanya

masih dalam

bentuk teks saja

yang mungkin

membuat orang

malas membaca

Membuat sistem

pengambilan

keputusan

pemilihan faskes

tingkat I

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 78: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

59

kediaman calon

peserta BPJS

3.2. Analisa Kebutuhan

3.2.1. Identifikasi Pelaku Sistem

Di bawah ini akan dijelaskan siapa saja pelaku yang akan terlibat

dalam menjalankan sistem pengambilan keputusan pemilihan faskes ini :

Tabel 3. 2 Identifikasi Pelaku Sistem

Istilah Deskripsi

Admin Merupakan pelaku yang nantinya

akan mengoperasikan dan

bertanggung jawab atas data yang

akan disajikan karena admin

mempunyai hak untuk menambah,

mengubah, menghapus, dan

melihat.

User User disini adalah seseorang yang

nantinya menggunakan sistem ini

yang merupakan calon peserta

BPJS.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 79: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

60

3.2.2. Diagram Use-Case

Dalam diagram Use-Case ini berisi mengenai gambaran tentang

sistem yang akan dibuat nantinya. Sistem yang akan dibuat nantinya

akan memiliki dua hak akses, yaitu :

a. User

Yang termasuk dalam pengguna user adalah masyarakat

yang menggunakan fasilitas web. Nantinya digunakan oleh

pengguna user untuk mencari faskes tingkat I yang terdekat dari

kediaman calon peserta BPJS. User nantinya memiliki hak akses

untuk melihat hasil rekomendasi dan memberikan bobot saja.

Maka diagram use-case seperti pada gambar di bawah ini :

Gambar 3. 1 Use-Case User

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 80: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

61

b. Admin

Admin sendiri adalah pengguna yang nantinya

bertanggungjawab mengelola web tersebut. Nantinya admin

memiliki hak akses untuk melihat, menambah, mengedit,

menghapus informasi yang ada di dalam web nantinya. Maka

memiliki use-case seperti di bawah ini:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 81: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

62

Gambar 3. 2 Use-Case Admin

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 82: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

63

3.3.Perancangan Logikal

Perancangan Logikal disini akan membahas mengenai perancangan basis

data berupa Diagram berjenjang, diagram konteks, DFD, ER- diagram dari

Sistem Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 83: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

64

3.3.1. Diagram Berjenjang

Berikut ini adalah bentuk diagram berjenjang dari sistem yang akan dibuat

untuk pemilihan faskes.

Gambar 3. 3 Diagram Berjenjang

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 84: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

65

3.3.2. Diagram Konteks

Berikut ini adalah gambaran dari diagram kontek dari sistem yang

akan dibuat nantinya :

Gambar 3. 4 Diagram Konteks

3.3.3. Data Flow Diagram

A. DFD Level 1 Untuk User

Gambar 3. 5 DFD Untuk User

Gambar diatas adalah DFD dari user yang berisi alur untuk pemilihan faskes

tingkat I.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 85: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

66

B. DFD Level 1 Untuk Admin

Gambar 3. 6 DFD Level 1 Admin

Gambar diatas ini menggambarkan DFD level I untuk admin dimana aksi yang bisa

dilakukan admin adalah Login, Kelola Alternatif, Kelola Kriteria, Kelola Nilai , dan

Logout.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 86: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

67

C. DFD Level 2 Untuk Admin (Kelola Alternatif)

Gambar 3. 7 DFD Level 2 Admin

Gambar diatas ini menjelaskan DFD level 2 untuk admin dalam Kelola Alternatif.

D. DFD Level 2 Untuk Admin (Kelola Kriteria)

Gambar 3. 8 Dfd Level 2 Kelola Kriteria

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 87: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

68

Gambar diatas ini menjelaskan DFD level 2 untuk admin dalam Kelola Kriteria.

E. DFD Level 2 Untuk Admin (Kelola Nilai)

Gambar 3. 9 DFD Level 2 Admin Kelola Nilai

Gambar diatas ini menjelaskan DFD level 2 untuk admin dalam Kelola Nilai.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 88: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

69

3.3.4. Conceptual Database Design (ER – Diagram)

Gambar 3. 10 ERD

Gambar diatas ini menjelaskan rancangan ER-Diagram dari sistem yang akan

dibuat nanti.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 89: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

70

3.3.5. Logical Database Design

Gambar 3. 11 Logical Database Design

Gambar diatas ini adalah Logikal desain dari sistem yang dibuat nantinya dimana

berisi hubungan antar tabel yaitu tabel alternatif dan kriteria.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 90: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

71

3.3.6. Physical Database Design

Tabel dibawah ini adalah isi dari tabel alternatif.

Tabel 3. 3 Tabel Alternatif

Nama Type Size Key

Id_alternatif Varchar() 10 PK

Kategori Varchar() 10

Nm_alternatif Varchar() 50

Instansi Varchar() 20

Alamat Varchar() 100

Longitude Varchar() 20

Latitude Varchar() 20

Telp Varchar() 15

Senin Varchar() 20

Selasa Varchar() 20

Rabu Varchar() 20

Kamis Varchar() 20

Jumat Varchar() 20

Sabtu Varchar() 20

Minggu Varchar() 20

Jml_dokter Varchar() 10

Apoteker Varchar() 15

Bidan Varchar() 15

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 91: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

72

Rawat_inap Varchar() 10

Perawat Varchar() 15

Jml_bidan Varchar() 10

Admin Varchar() 10

Tabel dibawah ini adalah isi dari tabel kriteria.

Tabel 3. 4 Tabel Kriteria

Nama Type Size Key

Id_kriteria Varchar() 10 PK

Nm_kriteria Varchar() 50

bobot Varchar() 10

Tabel dibawah adalah isi dari tabel nilai.

Tabel 3. 5 Tabel Nilai

Nama Type Size

nilai Varchar() 10

3.3.7. Desain Manajemen Model

Sistem Pengambilan Pendukung Pangambilan Keputusan Pemilihan

Faskes BPJS Tingkat 1 Menggunakan Metode Electre ini digunakan untuk

membantu para calon peserta BPJS memilih faskes tingkat 1dengan

berdasarkan kriteria yang ada.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 92: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

73

3.3.8.1. Kriteria dan Tujuan

Kriteria yang akan digunakan dalam menentukan

rekomendasi nantinya adalah :

- Jarak : Kriteria ini diambil berdasarkan jarak dari rumah

calon peserta BPJS ke faskes yang berada di dekat

dengan rumah calon peserta BPJS

- Fasilitas : Kriteria ini berdasarkan fasilitas bisa berupa

alat atau fasilitas lain yang dimiliki oleh anggota BPJS.

- Jam Operasional : Kriteria berdasarkan waktu

operasional faskes tersebut buka.

- Kebersihan : Kriteria ini diambil berdasarkan tingkat

kebersihan dari tempat praktik anggota BPJS.

- Profesionalitas : Kriteria ini berdasarkan unjuk kerja dari

anggota BPJS dalam melakukan pelayanan pada peserta

BPJS nantinya.

3.3.8.2. Proses Pengambilan Keputusan

Proses pengambilan keputusan pemilihan faskes

tingkat 1 ini nantinya akan dihitung menggunakan metode

ELECTRE. Proses yang nantinya akan dilakukan oleh user

adalah memilih faskes yang akan dijadikan pertimbangan

dalam memilih suatu faskes. Data faskes yang ada akan

menjadi alternatif nantinya. Dimana user nantinya akan

memberi bobot dari pilihan yang dinilai nantinya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 93: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

74

Langkah-langkah dalam menjalankan menggunakan

metode ELECTRE ini adalah :

1. Pertama user memilih data alternatif mana saja yang akan

dipilih untuk dibandingkan. Dari faskes yang akan dipilih

ini sudah berisi nilai di setiap alternatif. Nilai ini telah

diinput oleh admin. Nilainya adalah sebgai berikut :

Tabel 3. 6 Tabel Nilai Awal

alternatif

criteria

jarak fasilitas jambuka kebersihan profesionalitas

A1 4 4 5 3 3

A2 3 3 4 2 3

A3 5 4 2 2 2

Dari nilai diatas kemudian harus dinormalisasi

menggunakan rumus 2.1. Sehingga hasilnya akan seperti

dibawah ini :

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 94: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

75

Tabel 3. 7 Matrik Normalisasi

alternatif

criteria

jarak fasilitas jambuka kebersihan profesionalitas

A1 0.5657 0.6247 0.7454 0.7276 0.6396

A2 0.4243

0.4685 0.5963 0.4851 0.6396

A3 0.7071 0.6247 0.2981 0.4851 0.4264

2. Kemudian nantinya user akan menentukan bobot untuk

tiap-tiap kriteria. Contoh nilai bobot yang dimasukkan

user misal adalah sebagai berikut :

Tabel 3. 8 Tabel Bobot

Criteria jarak fasilitas jambuka kebersihan profesionalitas

weight 5 3 4 2 2

3. Maka nantinya sistem akan membentuk matrik preferensi

(V). Dalam langkah ini didapat dari bobot yang telah

dimasukkan tadi dikalikan dengan matrik berpasangan

menggunakan rumus 2.2 sehingga didapat hasil di bawah

ini :

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 95: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

76

Tabel 3. 9 Matrik Normalisasi Terbobot

alternatif

criteria

jarak fasilitas jambuka kebersihan profesionalitas

A1 2.8284 1.8741 2.9814 1.4552 1.2792

A2 2.1213

1.4056 2.3851

0.9701 1.2792

A3 3.5355 1.8741 1.1926 0.9701 0.8528

4. Dari sini dilanjutkan menentukan concordance index

dengan rumus 2.3 maka didapatlah hasil sebagai berikut :

C12={1,2,3,4,5}

C13={2,3,4,5}

C21={5}

C23={3,4,5}

C31={1,2}

C32={1,2,4}

Dan sistem juga akan menentukan untuk discondance

index nya dengan mengguakan rumus 2.4 Sehingga

mendapatkan hasil :

D12={}

D13={1}

D21={1,2,3,4}

D23={1,2}

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 96: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

77

D31={3,4,5}

D32={3,5}

5. Dari hasil diatas nantinya akan digunakan untuk

membentuk matrik concordance dan discordance.

Untuk matrik concordance ini terlebih dahulu

menghitung nilai elemen-elemennya yang diperoleh

dari perhitungan nilai concordance indek dengan bobot

atribut seperti rumus 2.5 Sehingga diperoleh matriks

Concordance sebagai berikut

Tabel 3. 10 Matrik Concordance

- 16 11

2 - 8

8 10 -

Sedangkan untuk matrik discordance diperoleh dari

rumus 2.6 dan hasilnya sebagai berikut :

D12=0/max(|2.83-2.12|;|1.87-1.41|;|2.98-2.39|;|1.46-

0.97|;|1.28-1.28|)=0

D13=max(|2.83-3.54|)/max(|2.83-3.54|;|1.87-

1.87|;|2.98-1.19|;|1.460.97|;|1.28-

0.85|)=0.39528470752105

D21=max(|2.12-2.83|;|1.41-1.87|;|2.39-2.98|;|0.97-

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 97: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

78

1.46|)/max(|2.12-2.83|;|1.41-1.87|;|2.39-2.98|;|0.97-

1.46|;|1.28-1.28|)

=1

D23=max(|2.12-3.54|;|1.41-1.87|)/max(|2.12-

3.54|;|1.41-1.87|;|2.39-1.19|;|0.97-0.97|;|1.28-0.85|)

=1

D31=max(|1.19-2.98|;|0.97-1.46|;|0.85-

1.28|)/max(|3.54-2.83|;|1.87-1.87|;|1.19-2.98|;|0.97-

1.46|;|0.85-1.28|)

=1

D32=max(|1.19-2.39|;|0.85-1.28|)/max(|3.54-

2.12|;|1.87-1.41|;|1.19-2.39|;|0.97-0.97|;|0.85-1.28|)

=0.84327404271157

Dengan betuk matiks menjadi :

Tabel 3. 11 Matrik Discordance

- 0 0.3953

1 - 1

1 0.8433 -

6. Kemudian sistem akan menghitung nilai threshold

c dan d yang didapat dari matriks concordance dan

discordance di atas. Untuk mendapat hasil

threshold c maka menggunakan rumus 2.7 :

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 98: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

79

Dan threshold d dengan rumus 2.8 maka hasil

masing-masing adalah:

C = 9.1666666666667 dan D = 0.77064264583721

7. kemudian akan dibentuk lagi menjadi matrik

concordane dominan dengan rumus 2.9 Dengan hasil :

Tabel 3. 12 Matrik Dominan Concordance

- 1 1

0 - 0

0 1 -

Sedangkan untuk membentuk matrik discordance

dominan menggunakan rumus 2.11 maka hasilnya

adalah :

Tabel 3. 13 Matrik Dominan Discordance

- 0 0

1 - 1

1 1 -

8. Adalah langkah terakhir untuk mendapatkan

hasilnya dengan menggunakan matrik agregasi

dominan dengan rumus 2.12 maka hasil yang dapat

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 99: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

80

disimpulkan adalah A2 didominasi oleh A3 karena

hasilnya adalah :

Tabel 3. 14 Matrik Aggregate

- 0 0

0 - 0

0 1 -

3.3.8. Perancangan User Interface Sistem

Gambar 3. 12 Form Login

Gambar diatas merupakan tampilan untuk menu Login bagi admin

LOGIN

USERNAME

PASSWORD

Login

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 100: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

81

Gambar 3. 13 Form Alternatif

Gambar diatas ini menunjukkan form untuk menambah data faskes.

Home | Tambah Data | Lihat Data

Syarat Administratif

Kategori

Id alternatif

Nama alternatif

instansi

Alamat Praktik Alamat

Alamat Praktik longitude latitude telp

Jam Praktik

Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Minggu

Profil Faskes

Jumlah dokter

apoteker perawat Jumlah bidan admin

Layanan

apotek bidan Rawat inap

Simpan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 101: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

82

Gambar 3. 14 Form Kriteria

Gambar diatas merupakan tampilan untuk form input kriteria

Gambar 3. 15 Form Masukan Nilai

Gambar diatas adalah form untuk memberi bobot nilai dari setiap kriteria.

Home | Tambah Data | Lihat Data

Isi Data Dengan Benar

Id kriteria

Nama kriteria

Bobot

Simpan

Home | Tambah Data | Lihat Data

Data Nilai

Nama Alternatif

Kriteria 1

Kriteria 2

Simpan

Kriteria n

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 102: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

83

Gambar dibawah ini merupakan tampilan untuk melihat data faskes.

Gambar 3. 16 Tampilan Data Alternatif

Home | Tambah Data | Lihat Data

Id alternatif Nama Alamat Telp

Edit Hapus

Edit

Edit

Hapus

Hapus

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 103: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

84

BAB IV

IMPLEMENTASI SISTEM

4.1. Implementasi Sistem

4.1.1. Implementasi Basis Data

1. Tabel Alternatif

Gambar di bawah ini merupakan query untuk membuat tabel

alternatif.

Gambar 4. 1 Query Alternatif

2. Tabel Kriteria

Gambar di bawah ini merupakan query untuk membuat tabel kriteria.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 104: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

85

Gambar 4. 2 query tabel kriteria

3. Tabel Bobot

Gambar di bawah ini merupakan query untuk membuat tabel bobot.

Gambar 4. 3 Query Tabel Bobot

4. Tabel Nilai

Gambar di bawah ini merupakan query untuk membuat tabel nilai.

Gambar 4. 4 Query Tabel Nilai

4.1.2. Implementasi Sistem

4.1.2.1. User

a. Halaman Utama

Gambar dibawah ini merupakan tampilan halaman

utama dari user.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 105: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

86

Gambar 4. 5 Halaman Utama

b. Pencarian

Gambar dibawah ini merupakan tampilan dari

halaman pencarian untuk user. Awalnya user memilih

alternatif yang akan dipilih. Kemudian memilih nama

faskes yang akan dipilih.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 106: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

87

Gambar 4. 6 Halaman Pencarian Memilih Faskes

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 107: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

88

<?php

session_start();

//echo $_SESSION['pilih'];

if (isset($_POST['awal1'])) {

$KM = $_POST['awal1'];

$_SESSION['pilih'] = $KM;

} else {

if (isset($_SESSION['pilih'])) {

} else {

$_SESSION['pilih'] = 'Dokter Perorangan';

}

}

?>

Berikut ini adalah sourcode untuk memilih menu pilih alternatif.

Sedangkan untuk menampilkan peta maka listing programnya

sebagai berikiut ini :

<script>

var map;

function initialize() {

// var mapCanvas = ;

var mapOption = {

MapType: google.maps.MapTypeId.ROADMAP

};

var map = new google.maps.Map(document.getElementById('googleMap'),

mapOption);

var infowindowas = new google.maps.InfoWindow({

map: map,

maxWidth: 250

});

var bounds = new google.maps.LatLngBounds();

function infowindo(marker, map, Infowindow, data) {

google.maps.event.addListener(marker, 'mouseover', function() {

Infowindow.setContent(data);

Infowindow.open(map, marker);

});

}

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 108: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

89

<?php

include '../../cssmenu/koneksi.php';

if (isset($_POST['awal1'])) {

$awal1 = $_POST['awal1'];

$querytampil = mysql_query("SELECT * FROM alternatif where jns_faskes ='$awal1'

");

while ($datai = mysql_fetch_array($querytampil)) {

$koord_x = $datai['longitude'];

$koord_y = $datai['latitude'];

$namaarea = $datai['nm_alternatif'];

$noijin = $datai['id_alternatif'];

$cntnzz = '<a href="cobatampil11.php?id_alternatif=' . $noijin . '"><br><br><button

type="button" class="btn btn-info btn-sm" >Lihat Informasi</button></a>';

echo ("addMarker($koord_x, $koord_y, '<b>Nama Alternatif: $namaarea', '<br>ID

Alternatif: $noijin', '$cntnzz');\n");

}

}

?>

function addMarker(koord_x, koord_y, namalokasi, alamat, insertby, button) {

var maps = new google.maps.LatLng(koord_x, koord_y);

bounds.extend(maps);

var markerType = new google.maps.Marker({

map: map,

position: maps,

// icon: "images/light-bulb.png",

animation: google.maps.Animation.BOUNCE

});

map.fitBounds(bounds);

infowindo(markerType, map, infowindowas, namalokasi + alamat + insertby

+ button);

}

if (navigator.geolocation) {

navigator.geolocation.getCurrentPosition(

function(position) {

var pos = {lat: position.coords.latitude, lng: position.coords.longitude};

var xi = position.coords.latitude;

var yi = position.coords.longitude;

infowindowas.setPosition(pos);

infowindowas.setContent('<p>Posisi anda<br> (' + xi + ',' + yi +

')</p>');

+

// '<p>Koordinat Y:' + yi + '</p>' +

// '<form action = "" method = "POST">' +

// '<input type="hidden" name="latid" value="' + xi + '">' +

// '<input type="hidden" name="logit" value="' + yi + '">' +

// '</form>');

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 109: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

90

map.setCenter(pos);

},

function() {

handleLocationError(true, infowindowas, map.getCenter());

});

function myMap() {

var mapCanvas = document.getElementById("googleMap");

var myCenter = new google.maps.LatLng(x, -0.120850);

var mapOptions = {center: myCenter, zoom: 5};

var map = new google.maps.Map(mapCanvas, mapOptions);

var marker = new google.maps.Marker({

position: myCenter,

icon: ""

});

marker.setMap(map);

}

} else {

// Browser doesn't support Geolocation

handleLocationError(false, infowindowas, map.getCenter());

}

}

google.maps.event.addDomListener(window, 'load', initialize);

</script>

Gambar dibawah ini dimana user memasukkan bobot

untuk tiap kriteria.

Gambar 4. 7 Pengisian Bobot

Untuk pengisian bobot menggunakan listing program

di bawah ini :

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 110: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

91

<?php

include "../../cssmenu/koneksi.php";

$query = mysql_query("select * from kriteria");

while ($row = mysql_fetch_array($query)) {

echo "<tr>";

echo "<th><span >" . $row['id_Kriteria'] . "</th>";

echo "<th><span >" . $row['Nm_Kriteria'] .

"</th>";

echo "<th><span >" . $row['bobot'] . "</th>";

echo '<td><div align="center"><a rel="facebox"

href=EditIsiBobotUser_Page.php?id_Kriteria=' . $row['id_Kriteria'] . '>edit</a>

</div></td>';

//echo '<td><div align="center"><a

href="editstatag.php?idagent='.$row['idagent'].'">edit</a> | <a

href="delete.php" id="'.$row['idagent'].'" class="delbutton" title="Click To

Delete">delete</a></div></td>';

echo "</tr>";

}

?>

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 111: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

92

Halaman hasil perhitungan metode Electre.

Gambar 4. 8 Halaman Hasil Perhitungan

Untuk menampilkan hasil penghitungan maka listing

programnya adalah sebagai berikut :

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 112: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

93

<?php

include"../../cssmenu/koneksi.php";

echo 'NILAI AWAL';

echo '<br>';

$matrix1 = array(array());

$counter1 = 0;

$counter2 = 0;

$m = 0;

$tampil = mysql_query("SELECT distinct(kode_alternatif) AS kode

FROM nilai");

// echo $tampil;

while ($r = mysql_fetch_array($tampil)) {

// echo $r ['kode']." ";

$tampil2 = mysql_query("SELECT nilai from nilai where

kode_alternatif = '" . $r['kode'] . "' ");

// echo $tampil2;

$arraytempor = array();

while ($r2 = mysql_fetch_array($tampil2)) {

$arraytempor[$counter2] = $r2['nilai'];

// echo $counter1 . "-" . $counter2 . "=" . $r2['nilai'] . " ";

$counter2++;

echo $r2 ['nilai'] . " ";

}

echo '<br>';

$matrix1[$counter1] = $arraytempor;

$counter2 = 0;

// echo "||";

$m++;

$counter1++;

}

print ("<br>");

// for ($k = 0; $k < $m; $k++) {

// for ($j = 0; $j < $n; $j++) {

// echo $k . "-" . $j + " ";

// echo $matrix1[$k][$j];

// }

// echo "\r\n";

// }

//

// //-- query untuk mengambil data jumlah kriteria 'n'

// $sql = "SELECT COUNT(distinct(kode_klinik) ) AS

kode from nilai_klinik";

// $result = $db->query($sql);

// $row = $result->fetch_row();

// //--- inisialisasi jumlah kriteria 'n'

// $m = $row[0];

$tampil = mysql_query("SELECT *from kriteria");

// echo $tampil;

$n = 0;

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 113: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

94

while ($r = mysql_fetch_array($tampil)) {

$n++;

}

// //-- query untuk mengambil data jumlah kriteria 'n'

// $sql = "SELECT COUNT(*) from kriteria";

// $result = $db->query($sql);

// $row = $result->fetch_row();

// //--- inisialisasi jumlah kriteria 'n'

// $n = $row[0];

//MENCARI AKAR KUADRAT

echo 'HASIL PERITUNGAN AKAR KUADRAT';

echo '<br>';

$hasilakar = array();

for ($index = 0; $index < $n; $index++) {

$tampungKuadrat = 0;

for ($index1 = 0; $index1 < $m; $index1++) {

// echo $index1."-".$index." ";

$tampungKuadrat = $tampungKuadrat +

pow($matrix1[$index1][$index], 2);

}

$hasilakar[$index] = sqrt($tampungKuadrat);

// echo '||';

}

for ($index = 0; $index < $n; $index++) {

// echo "&nbsp";

echo $hasilakar[$index] . " ";

echo ' || ';

}

echo '<br>';

//matrik normalisasi

echo '<br>';

echo 'MATRIK NORMALISASI';

echo '<br>';

$matriknormalisasi = array(array());

for ($index = 0; $index < $m; $index++) {

$tampungnormalisasi = array();

for ($index1 = 0; $index1 < $n; $index1++) {

$tampungnormalisasi[$index1] = $matrix1[$index][$index1] /

$hasilakar[$index1];

}

$matriknormalisasi[$index] = $tampungnormalisasi;

}

for ($index = 0; $index < $m; $index++) {

for ($index1 = 0; $index1 < $n; $index1++) {

echo $matriknormalisasi[$index][$index1] . " ";

echo ' || ';

}

echo '<br>';

}

print ("<br>");

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 114: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

95

echo 'MATRIK PREFERENSI';

$bobot2 = mysql_query("SELECT bobot from kriteria");

// echo $tampil2;

$arraybobot2 = array();

$counter3 = 0;

while ($r3 = mysql_fetch_array($bobot2)) {

$arraybobot2[$counter3] = $r3['bobot'];

// echo $counter1 . "-" . $counter2 . "=" . $r2['nilai'] .

" ";

$counter3++;

// echo $r2 ['nilai']." ";

}

for ($index2 = 0; $index2 < count($arraybobot2); $index2++) {

// echo $arraybobot2[$index2]." ";

}

$matrikv = array(array());

for ($index = 0; $index < $m; $index++) {

$tampungmatrikv = array();

for ($index1 = 0; $index1 < $n; $index1++) {

$tampungmatrikv[$index1] = $arraybobot2[$index1] *

$matriknormalisasi[$index][$index1];

// echo $arraybobot2[$index1]."*"

.$matriknormalisasi[$index][$index1]."=".$arraybobot2[$index1]*$matriknormalisasi[$in

dex][$index1]. " ";

// echo $tampungmatrikv[$index1]. " ";

// print ("<br>");

}

$matrikv [$index] = $tampungmatrikv;

// echo '||';

}

print ("<br>");

//MATRIK PRREFERENSEN

for ($index = 0; $index < $m; $index++) {

for ($index1 = 0; $index1 < $n; $index1++) {

echo $matrikv[$index][$index1] . " ";

echo ' || ';

}

echo '<br>';

}

echo '<br>';

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 115: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

96

4.1.2.2. Admin

a. Login

Halaman Login Untuk Admin.

Gambar 4. 9 Halaman Login

Listing program untuk login adalah :

<?php

session_start(); // Memulai Session

$error=''; // Variabel untuk menyimpan pesan error

if (isset($_POST['submit'])) {

if (empty($_POST['username']) || empty($_POST['password'])) {

$error = "Username or Password is invalid";

}

else

{

// Variabel username dan password

$username=$_POST['username'];

$password=$_POST['password'];

// Membangun koneksi ke database

$connection = mysql_connect("localhost", "root", "");

// Mencegah MySQL injection

$username = stripslashes($username);

$password = stripslashes($password);

$username = mysql_real_escape_string($username);

$password = mysql_real_escape_string($password);

// Seleksi Database

$db = mysql_select_db("mysql", $connection);

// SQL query untuk memeriksa apakah admin terdapat di

database?

$query = mysql_query("select * from login where

username='$username' AND password='$username'", $password);

$rows = mysql_num_rows($query);

if ($rows == 1) {

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 116: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

97

$_SESSION['login_user']=$username; //

Membuat Sesi/session

header("location: indek2.php"); //

Mengarahkan ke halaman indek

} else {

$error = "Username atau Password belum

terdaftar";

}

mysql_close($connection); // Menutup

koneksi

}

}

?>

b. Halaman Utama

Halaman Utama untuk admin.

Gambar 4. 10 Halaman Utama Admin

c. Tambah Alternatif

Gambar dibawah adalah form untuk input alternatif.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 117: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

98

Gambar 4. 11 Form Input Alternatif

Berikut ini listing untuk menambah alternatif:

<?php

include "../../cssmenu/koneksi.php";

$table= "select * from alternatif";

?>

<!--<p>coba1</p>-->

<?php

if(isset($_POST['submit'])){

$jns_faskes=$_POST['jns_faskes'];

$id_alternatif =$_POST['id_alternatif'];

$nm_alternatif =$_POST['nm_alternatif'];

$instansi =$_POST['instansi'];

$alamat =$_POST['alamat'];

$longitude = $_POST['longitude'];

$latitude=$_POST['latitude'];

$telp=$_POST['telp'];

$senin=$_POST['senin'];

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 118: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

99

$selasa=$_POST['selasa'];

$rabu=$_POST['rabu'];

$kamis=$_POST['kamis'];

$jumat=$_POST['jumat'];

$sabtu=$_POST['sabtu'];

$minggu=$_POST['minggu'];

$jml_dokter=$_POST['jml_dokter'];

$apoteker=$_POST['apoteker'];

$perawat=$_POST['perawat'];

$jml_bidan=$_POST['jml_bidan'];

$admin=$_POST['admin'];

$apotek = $_POST['apotek'];

$bidan = $_POST['bidan'];

$rawat_inap = $_POST['rawat_inap'];

// $qry="select * from faskes where id_faskes=$id_faskes";

// $result = mysqli_query($qry);

// $num_rows = mysqli_num_rows($result);

// if($num_rows > 0){

// mysqli_query("insert into alternatif (jns_faskes,id_alternatif,

nm_alternatif, instansi, alamat, longitude, latitude, telp, senin, selasa,

rabu, kamis, jumat, sabtu, minggu, jml_dokter, apoteker, perawat,

jml_bidan, admin, apotek, bidan, rawat_inap) values ('$jns_faskes',

'$id_alternatif', '$nm_alternatif', '$instansi', '$alamat', '$longitude',

'$latitude', '$telp',

'$senin','$selasa','$rabu','$kamis','$jumat','$sabtu','$minggu','$jml_dokter','$

apoteker','$perawat','$jml_bidan','$admin', '$apotek', '$bidan',

'$rawat_inap')");

// }else{

// echo "Team is not Valid!!!";

// }

//

// mysqli_close($con);

// header("location : input_alternatif.php?remarks=success");

$sql="insert into alternatif (jns_faskes,id_alternatif, nm_alternatif,

instansi, alamat, longitude, latitude, telp, senin, selasa, rabu, kamis,

jumat, sabtu, minggu, jml_dokter,apoteker,perawat,jml_bidan,admin,

apotek, bidan, rawat_inap) values

('$jns_faskes','$id_alternatif' ,'$nm_alternatif' , '$instansi' , '$alamat' ,

'$longitude', '$latitude', '$telp',

'$senin','$selasa','$rabu','$kamis','$jumat','$sabtu','$minggu','$jml_dokter','$

apoteker','$perawat','$jml_bidan','$admin', '$apotek', '$bidan',

'$rawat_inap')";

$hasil= mysql_query($sql);

?>

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 119: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

100

d. Data Alternatif

Berikut ini adalah tampilan untuk data alternatif. Disini

juga dilengkapi dengan edit dan hapus.

Gambar 4. 12 Halaman Data Alternatif

Berikut ini cara untuk menampilkan data alternatif :

<?php

include "../../cssmenu/koneksi.php";

$query = mysql_query("select * from alternatif");

while ($row = mysql_fetch_array($query)) {

echo "<tr>";

echo "<th><span >" .

$row['id_alternatif'] . "</th>";

echo "<th><span >" .

$row['nm_alternatif'] . "</th>";

echo "<th><span >" . $row['alamat'] .

"</th>";

echo "<th><span >" . $row['telp'] .

"</th>";

echo "<th><span >" . $row['senin'] .

"</th>";

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 120: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

101

echo "<th><span >" . $row['selasa'] .

"</th>";

echo "<th><span >" . $row['rabu'] .

"</th>";

echo "<th><span >" . $row['kamis'] .

"</th>";

echo "<th><span >" . $row['jumat'] .

"</th>";

echo "<th><span >" . $row['sabtu'] .

"</th>";

echo "<th><span >" . $row['minggu']

. "</th>";

echo '<td><div align="center"><a

rel="facebox" href=EditAlternatif_Page.php?id_alternatif=' .

$row['id_alternatif'] . '>edit</a> | <a onclick="return konfirmasi()"

href="HapusAlternatif.php?id_alternatif=' . $row['id_alternatif'] . '"

class="delbutton" title="Click To Delete">delete</a></div></td>';

//echo '<td><div align="center"><a

href="editstatag.php?idagent='.$row['idagent'].'">edit</a> |

<a href="delete.php" id="'.$row['idagent'].'" class="delbutton"

title="Click To Delete">delete</a></div></td>';

echo "</tr>";

}

?>

e. Edit Alternatif

Dibawah ini merupakan tampilan untuk form menu

edit alternatif. Dimana jika berhasil melakukan edit maka

akan muncul pesan berhasil diubah.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 121: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

102

Gambar 4. 13 Form Menu Edit Alternatif

Berikut ini cara untuk menampilkan edit alternatif :

<?php

include "../../cssmenu/koneksi.php";

$table= "select * from alternatif";

?>

<!--<p>coba1</p>-->

<?php

if(isset($_POST['submit'])){

$jns_faskes=$_POST['jns_faskes'];

$id_alternatif =$_POST['id_alternatif'];

$nm_alternatif =$_POST['nm_alternatif'];

$instansi = $_POST['instansi'];

$alamat =$_POST['alamat'];

$longitude = $_POST['longitude'];

$latitude=$_POST['latitude'];

$telp=$_POST['telp'];

$senin=$_POST['senin'];

$selasa=$_POST['selasa'];

$rabu=$_POST['rabu'];

$kamis=$_POST['kamis'];

$jumat=$_POST['jumat'];

$sabtu=$_POST['sabtu'];

$minggu=$_POST['minggu'];

$jml_dokter=$_POST['jml_dokter'];

$apoteker=$_POST['apoteker'];

$perawat=$_POST['perawat'];

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 122: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

103

$jml_bidan=$_POST['jml_bidan'];

$admin=$_POST['admin'];

$apotek = $_POST['apotek'];

$bidan = $_POST['bidan'];

$rawat_inap = $_POST['rawat_inap'];

$sql="update alternatif

set jns_faskes='$jns_faskes',

nm_alternatif='$nm_alternatif', instansi='$instansi', alamat='$alamat',

longitude='$longitude', latitude='$latitude', telp='$telp',

senin='$senin', selasa='$selasa', rabu='$rabu', kamis='$kamis',

jumat='$jumat', sabtu='$sabtu', minggu='$minggu',

jml_dokter='$jml_dokter', apoteker='$apoteker',

perawat='$perawat', jml_bidan='$jml_bidan',admin='$admin',

apotek='$apotek', bidan='$bidan', rawat_inap='$rawat_inap'

where id_alternatif='$id_alternatif'";

$hasil= mysql_query($sql);

?>

f. Hapus Alternatif

Jika kita klik tulisan hapus di menu data alternatif

tadi maka data yang ada akan terhapus. Namun akan

muncul pesan konfirmasi terlebih dahulu apakah benr-

benar akan menghapus atau tidak.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 123: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

104

Gambar 4. 14 Hapus Data Alternatif

Berikut ini cara untuk menampilkan hapus alternatif :

<?php

include "../../cssmenu/koneksi.php";

$table= "select * from alternatif";

?>

<!--<p>coba1</p>-->

<?php

if($_GET['id_alternatif']){

$id_alternatif =$_GET['id_alternatif'];

$sql="Delete from alternatif

Where id_alternatif='$id_alternatif'";

$hasil= mysql_query($sql);

?>

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 124: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

105

g. Tambah Kriteria

Gambar dibawah adalah form untuk input kriteria.

Gambar 4. 15 Form Input Kriteria

Berikut listing program untuk menampilkan tambah

kriteria :

<?php

if (isset($_POST['submit'])) {

$id_Kriteria = $_POST['id_Kriteria'];

$Nm_Kriteria = $_POST['Nm_Kriteria'];

$bobot = $_POST['bobot'];

$sql = "insert into kriteria (id_Kriteria, Nm_Kriteria, bobot)

values

('$id_Kriteria' ,'$Nm_Kriteria', '$bobot')";

$hasil = mysql_query($sql);

?>

<!--<p>coba2</p>-->

<?php

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 125: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

106

h. Data Kriteria

Berikut ini adalah tampilan untuk data kriteria. Disini

juga dilengkapi dengan edit dan hapus.

Gambar 4. 16 Halaman Data Kriteria

Berikut listing program untuk menampilkan data kriteria :

<?php

include "../../cssmenu/koneksi.php";

$query = mysql_query("select * from

kriteria");

while ($row =

mysql_fetch_array($query)) {

echo "<tr>";

echo "<th><span >" .

$row['id_Kriteria'] . "</th>";

echo "<th><span >" .

$row['Nm_Kriteria'] . "</th>";

echo "<th><span >" . $row['bobot']

. "</th>";

echo '<td><div align="center"><a

rel="facebox" href=EditKriteria_Page.php?id_Kriteria=' .

$row['id_Kriteria'] . '>edit</a> | <a onclick="return konfirmasi()"

href="HapusKriteria.php?id_Kriteria=' . $row['id_Kriteria'] . '"

class="delbutton" title="Click To Delete">delete</a></div></td>';

//echo '<td><div

align="center"><a

href="editstatag.php?idagent='.$row['idagent'].'">edit</a>

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 126: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

107

| <a href="delete.php" id="'.$row['idagent'].'" class="delbutton"

title="Click To Delete">delete</a></div></td>';

echo "</tr>";

}

?>

i. Edit Kriteria

Dibawah ini merupakan tampilan untuk form menu

edit kriteria. Dimana jika berhasil melakukan edit maka

akan muncul pesan berhasil diubah.

Gambar 4. 17 Form Edit Kriteria

Berikut listing program untuk menampilkan edit kriteria :

<?php

if (isset($_POST['submit'])) {

$id_Kriteria = $_POST['id_Kriteria'];

$Nm_Kriteria = $_POST['Nm_Kriteria'];

$bobot = $_POST['bobot'];

$sql = "update kriteria

set Nm_Kriteria='$Nm_Kriteria', bobot='$bobot' where

id_Kriteria='$id_Kriteria'";

$hasil = mysql_query($sql);

?>

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 127: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

108

j. Hapus Kriteria

Jika kita klik tulisan hapus di menu data kriteria tadi

maka data yang ada akan terhapus. Namun akan muncul

pesan konfirmasi terlebih dahulu apakah benr-benar akan

menghapus atau tidak.

Gambar 4. 18 Hapus Kriteria

Berikut listing program untuk menampilkan hapus kriteria :

<?php

if($_GET['id_Kriteria']){

$id_Kriteria =$_GET['id_Kriteria'];

$sql="Delete from kriteria

Where id_Kriteria='$id_Kriteria'";

$hasil= mysql_query($sql);

?>

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 128: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

109

k. Tambah Nilai

Gambar dibawah adalah form untuk input nilai.

Gambar 4. 19 Form Input Nilai

Berikut listing program untuk menampilkan tambah nilai :

<?php

//Koneksi Ke database

include '../../cssmenu/koneksi.php';

$no = 0;

$tampil = mysql_query("SELECT * FROM kriteria");

// echo $tampil;

while ($r = mysql_fetch_array($tampil)) {

if (isset($_POST['submit'])) {

$sql = "insert into nilai values ('" . $_POST['kategori'] . "','" .

$r['id_Kriteria'] . "', " . $_POST['' . $r['Nm_Kriteria'] . ''] . ")";

// echo $sql;

$hasil = mysql_query($sql);

// echo $hasil;

}

?>

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 129: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

110

l. Data Nilai

Berikut ini adalah tampilan untuk data kriteria. Disini

juga dilengkapi dengan edit dan hapus.

Gambar 4. 20 Data Nilai

Berikut listing program untuk menampilkan data nilai :

<?php

include "../../cssmenu/koneksi.php";

$query = mysql_query("select * from

nilai");

while ($row =

mysql_fetch_array($query)) {

echo "<tr>";

echo "<th><span >" .

$row['kode_alternatif'] . "</th>";

echo "<th><span >" .

$row['kode_kriteria'] . "</th>";

echo "<th><span >" . $row['nilai'] .

"</th>";

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 130: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

111

echo '<td><div align="center"><a

rel="facebox" href=EditNilai_Page.php?kode_alternatif=' .

$row['kode_alternatif'] . '>edit</a> | <a onclick="return konfirmasi()"

href="HapusNilai.php?kode_alternatif=' . $row['kode_alternatif'] . '"

class="delbutton" title="Click To Delete">delete</a></div></td>';

//echo '<td><div align="center"><a

href="editstatag.php?idagent='.$row['idagent'].'">edit</a> |

<a href="delete.php" id="'.$row['idagent'].'" class="delbutton"

title="Click To Delete">delete</a></div></td>';

echo "</tr>";

}

?>

m. Edit Nilai

Dibawah ini merupakan tampilan untuk form menu

edit nilai. Dimana jika berhasil melakukan edit maka akan

muncul pesan berhasil diubah.

Gambar 4. 21 Edit Nilai

Berikut listing program untuk menampilkan edit nilai :

<?php

//Koneksi Ke database

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 131: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

112

include '../../cssmenu/koneksi.php';

$no = 0;

$tampil = mysql_query("SELECT * FROM kriteria");

// echo $tampil;

while ($r = mysql_fetch_array($tampil)) {

if (isset($_POST['submit'])) {

$sql = "update nilai set nilai='" . $_POST['nilai'] . "'

where kode_alternatif='".$_POST['kode_alternatif']."'";

// echo $sql;

$hasil = mysql_query($sql);

// echo $hasil;

}

?>

n. Hapus Nilai

Jika kita klik tulisan hapus di menu data nilai tadi

maka data yang ada akan terhapus. Namun akan muncul

pesan konfirmasi terlebih dahulu apakah benr-benar akan

menghapus atau tidak.

Gambar 4. 22 Hapus Nilai

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 132: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

113

Berikut listing program untuk menampilkan hapus nilai :

<?php

//Koneksi Ke database

include '../../cssmenu/koneksi.php';

$no = 0;

$tampil = mysql_query("SELECT * FROM kriteria");

// echo $tampil;

while ($r = mysql_fetch_array($tampil)) {

if (!isset($_POST['submit'])) {

$sql = "delete from nilai where

kode_kriteria='".$_POST['kode_kriteria']."'";

echo $sql;

$hasil = mysql_query($sql);

// echo $hasil;

}

?>

4.2. Kelebihan Sistem

1. Menggunakan metode Electre bisa melihat urutan rangkingnya.

2. Lebih efektif untuk pengambilan keputusan dengan jumlah

alternatif banyak dan kriteria yang lebih sedikit.

4.3. Kekurangan Sistem

1. Masih membandingkan alternatif yang sejenis saja.

2. Belum dilengkapi direction position

3. Belum ada patokan khusus dalam menentukan nilai kriteria.

4. Belum menampilkan gambar faskes.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 133: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

114

BAB V

ANALISIS HASIL IMPLEMENTASI

5.1. Pengujian Hitungan Manual

Penghitungan manual ini dilakukan dengan menggunakan MS.

Excel. Dimana nilai yang digunakan sama dengan nilai yang dicobakan ke

dalam sistem. Hal ini dilakukan untuk menguji kebenaran hasil

penghitungan manual dan penghitungan sistem.

Data yang digunakan juga sama yaitu alternatif ada tiga jenis dan

mempunyai lima kriteria yaitu jarak, fasilitas, jam operasional, kebersihan,

profesionalitas. Dimana masing-masing kriteria mempunyai bobot jarak =

5, fasilitas = 3, jam operasional = 4, kebersihan = 2, profesionalitas = 2.

Dari data diatas ini penghitungannya menggunakan rumus 2.1 hasilnya

seperti di bawah ini :

Gambar 5. 1 Contoh Data Nilai

Gambar 5. 2 Data Normalisasi

Gambar diatas merupakan hasil perhitungan matriks normalisasi hasil.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 134: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

115

Gambar 5. 3 Matrik Preferensi

Gambar di atas menunjukkan hasil dari matriks Preferensi, hasilnya

di dapat dari penghitungan menggunakan rumus 2.2.

Gambar 5. 4 Indek Concordance dan Discordance

Gambar diatas adalah hasil indeks concordance dan discordance

yang nantinya akan dihitung karena masuk dalam persyaratan

penghitungan concordance dan discordancce seperti di bawah ini

menggunakan rumus 2.3 dan rumus 2.4 maka hasilnya adalah :

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 135: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

116

Gambar 5. 5 Matrik Concordance dan Discordance

Gambar diatas adalah hasil perhitungan dari nilai yang masuk di

indeks sebelumnya.

Gambar 5. 6 Nilai Threshold C

Gambar diatas adalah hasil dari perhitungan dari nilai threshold C

yang didapat dari matriks concordance. Persamaan yang dipakai adalah

rumus 2.7.

Gambar 5. 7 Nilai Threshold D

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 136: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

117

Gambar diatas adalah hasil dari perhitungan dari nilai threshold D

yang didapat dari matriks discordance. Persamaan yang dipakai adalah

rumus 2.8.

Gambar 5. 8 Matrik Dominan Concordance dan Discordance

Gambar di atas ini merupakan hasil matriks dominan dari

concordance dan discordance. Hasilnya di dapatkan dari rumus 2.9 dan

rumus 2.11.

Gambar 5. 9 Matrix Aggregate Dominance

Gambar di atas ini merupakan hasil akhir dari perhitungan

Electre dimana didapat dari rumus 2.12.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 137: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

118

5.2. Pengujian Hitungan Sistem

Dalam penghitungan dengan sistem ini data nilai yang digunakan

sama dengan data yang digunakan untuk menghitung di hitungan manual;

Dimana masing-masing kriteria mempunyai bobot jarak = 5,

fasilitas = 3, jam operasional = 4, kebersihan = 2, profesionalitas = 2. Dari

data diatas ini penghitungannya menggunakan rumus 2.1 hasilnya seperti

di bawah ini :

Gambar 5. 10 Contoh Data Nilai

Gambar 5. 11 Data Normalisasi

Gambar diatas merupakan hasil perhitungan matriks normalisasi hasil.

Gambar 5. 12 Matrik Preferensi

Gambar di atas menunjukkan hasil dari matriks Preferensi, hasilnya

di dapat dari penghitungan menggunakan rumus 2.2.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 138: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

119

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 139: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

120

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 140: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

121

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 141: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

122

Gambar 5. 13 Indek Concordance dan Discordance

Gambar diatas adalah hasil indeks concordance dan discordance

yang nantinya akan dihitung karena masuk dalam persyaratan

penghitungan concordance dan discordancce seperti di bawah ini

menggunakan rumus 2.3 dan rumus 2.4 maka hasilnya adalah :

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 142: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

123

Gambar 5. 14 Matrik Concordance dan Discordance

Gambar diatas adalah hasil perhitungan dari nilai yang masuk di

indeks sebelumnya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 143: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

124

Gambar 5. 15 Nilai Threshold C

Gambar diatas adalah hasil dari perhitungan dari nilai threshold C

yang didapat dari matriks concordance. Persamaan yang dipakai adalah

rumus 2.7.

Gambar 5. 16 Nilai Threshold D

Gambar diatas adalah hasil dari perhitungan dari nilai threshold D

yang didapat dari matriks discordance. Persamaan yang dipakai adalah

rumus 2.8.

Gambar 5. 17 Matrik Dominan Concordance dan Discordance

Gambar di atas ini merupakan hasil matriks dominan dari

concordance dan discordance. Hasilnya di dapatkan dari rumus 2.9 dan

rumus 2.11.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 144: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

125

Gambar 5. 18 Matrik Aggregate Dominance

Gambar di atas ini merupakan hasil akhir dari perhitungan

Electre dimana didapat dari rumus 2.1.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 145: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

126

BAB VI

KESIMPULAN DAN SARAN

6.1. Kesimpulan

Dari hasil analisis hasil ujicoba ini dapat ditarik kesimpulan bahwa

metode Electre ini bisa melakukan penghitungan dengan jumlah data

kriteria terbatas. Metode Electre ini bisa diterapkan dalam pembuatan

sistem pengambilan keputusan untuk pemilihan faskes di tingkat 1. Dan

bisa membantu para calon peserta faskes yang belum tahu ingin mendaftar

di faskes yang mana. Pemilihan bisa disesuaikan dengan kriteria yang calon

peserta inginkan. Dan dari hasil uji coba dengan cara manual dan sistem

hasilnya sama. Sama-sama menunjuk pada alternatif ketiga yang menjadi

rekomendasi untuk calon peserta BPJS.

6.2. Saran

Untuk pengembangannya sistem ini disarankan unutk :

1. Dalam pencarian sebaiknya tidak hanya untuk current position saja

namun juga bisa mencari berdasarkan inputan misalkan dari alamat

calon peserta BPJS.

2. Ditambah menu bantu atau keterangan lain yang bisa membantu

pengguna jika merasa kesulitan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 146: SISTEM PENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN ... - … · semangat roh kudus dalam menyelesaikan skripsi dengan judul “Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Faskes BPJS Tingkat

127

DAFTAR PUSTAKA

Aryono Prihandito. 1988. Proyeksi Peta, Yogyakarta : Penerbit Kanisius

Cahya Dsn .2016, Contoh implementasi DSS (Decision Support System)

dengan metode ELECTRE menggunakan PHP dan MySQL.

http://phpindonesia.id1945.com/electre.php, 10 Januari 2017

Jogiyanto, H.M. 1990. Analisis & Desain Sistem Informasi.Yogyakarta :

Andi Offset.

Kusrini.2007.Konsep dan Aplikasi Sistem Pendukung

Keputusan.Yogyakarta:Penerbit Andi.

Kusumadewi, S., Hartati, S., Harjoko, A., dan Wardoyo, R. (2006). Fuzzy

Multi-Atribute Decision Making (FUZZY MADM). Yogyakarta:

Penerbit Graha Ilmu.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI