Sistem Informasi Pelayanan Publik Milik Pemerintah dan BUMN/Swasta

6
Jurusan Teknik Geomatika – FTSP Institut Teknologi Sepuluh Nopember SISTEM INFORMASI PELAYANAN PUBLIK Tugas 1 Sistem Informasi Perencanaan Disusun Oleh: Muhammad Irsyadi Firdaus NRP. 3512100015 Dosen: Dr-Ing. Ir. Teguh Haryanto, M.Sc

Transcript of Sistem Informasi Pelayanan Publik Milik Pemerintah dan BUMN/Swasta

Page 1: Sistem Informasi Pelayanan Publik Milik Pemerintah dan BUMN/Swasta

Jurusan Teknik Geomatika – FTSPInstitut Teknologi Sepuluh Nopember

sistem informasi pelayanan publik

Tugas 1 Sistem Informasi Perencanaan

Disusun Oleh:Muhammad Irsyadi Firdaus

NRP. 3512100015

Dosen:Dr-Ing. Ir. Teguh Haryanto, M.Sc

Page 2: Sistem Informasi Pelayanan Publik Milik Pemerintah dan BUMN/Swasta

Pelayanan publik merupakan amanat dari Undang-Undang dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Pelayanan publik harus dapat mewujudkan good governance dan clean governance. Tugas terpenting dari setiap instansi pemerintahan adalah memberikan pelayanan. Untuk melaksanakan pelayanan kepada masyarakat diperlukan adanya upaya-upaya untuk lebih meningkatkan pelayanan sehingga pemenuhan kebutuhan masyarakat dapat terpenuhi.

Pelayanan publik dapat diartikan sebagai pemberian layanan (melayani) keperluan orang atau masyarakat yang mempunyai kepentingan pada organisasi itu sesuai dengan aturan pokok dan tata cara yang telah ditetapkan. Sebagaimana telah dikemukakan terdahulu bahwa pemerintahan pada hakekatnya adalah pelayanan kepada masyarakat, tidaklah diadakan untuk melayani dirinya sendiri, tetapi untuk melayani masyarakat serta menciptakan kondisi yangmemungkinkan setiap anggota masyaraakat mengembangkan kemampuan dan kreativitasnya demi mencapai tujuan bersama (Rasyid, 1998). Karenanya birokrasi publik berkewajiban dan bertanggungjawab untuk memberikan layanan baik dan profesional. Pelayanan publik ( public services) oleh birokrasi publik tadi adalah merupakan salah satu perwujudan dari fungsi aparatur negara sebagai abdi masyarakat di samping sebagai abdi negara. Pelayanan publik ( public services) oleh birokrasi public dimaksudkan untuk mensejahterakan masyarakat (warga negara) dari suatu negara kesejahteraan (welfare state).

Pelayanan umum oleh Lembaga Administrasi Negara (1998) diartikan sebagai segalabentuk kegiatan pelayanan umum yang dilaksanakan oleh Instansi Pemerintah di Pusat, di Daerah dan di lingkungan Badan Usaha Milik Negara/Daerah dalam bentuk barang dan atau jasa baik dalam rangka upaya kebutuhan masyarakat maupun dalam rangka pelaksanaan ketentuan peraturan perundang-undangan. Pelayanan publik dengan demikian dapat diartikan sebagai pemberian layanan (melayani) keperluan orang atau masyarakat yang mempunyai kepentingan pada organisasi itu sesuai denganaturan pokok dan tata cara yang telah ditetapkan

Sistem Informasi Pelayanan Publik Pada Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Direktorat Jenderal Imigrasi)

Page 3: Sistem Informasi Pelayanan Publik Milik Pemerintah dan BUMN/Swasta

1. Jenis Entry DataDalam informasi pelayanan publik, masyarakat harus memasukkan beberapa berkas/data sebagai syarat untuk pelayanan khususnya terkait keimigrasian. Adapun data yang dimasukkan antara laina. Biodata pemohonb. Scan Kartu tanda pendudukan c. Scan Kartu Keluargad. Scan Akta kelahiran/ Ijazah terakhire. Booking Hotelf. Cetak Tabungang. Dll

2. Jenis Connection Data

Page 4: Sistem Informasi Pelayanan Publik Milik Pemerintah dan BUMN/Swasta

Untuk jenis connection data yang digunakan oleh direktorat jenderal imigrasi adalah internet sehingga dimungkinkan sistem informasi pelayanan publik ini dapat diakses dimanapun dan kapanpun.

3. Jenis Pelayanan Data yang DiberikanBanyak pelayanan data yang diberikan oleh direktorat jenderal imigrasi diantaranyaa. Pembuatan paspor onlineb. Pembuatan visa onlinec. Pengaduan onlined. Layanan izin tinggal onlinee. Aplikasi Pelaporan Orang Asingf. Dll.

4. Jenis Output Data Hasil Entri yang DiberikanSetelah data entry dimasukkan sesuai dengan jenis pelayanan yang diminta maka output data hasil akan diberikan. Adapun macam jenis output data hasil antara laina. Visab. Pasporc. Surat Pengaduand. Surat Izin Tinggale. Pelaporan Orang Asing

Sistem Informasi Pelayanan Publik Pada Bank Negara Indonesia (PT. BNI Persero tbk)

Page 5: Sistem Informasi Pelayanan Publik Milik Pemerintah dan BUMN/Swasta

1. Jenis Entry DataDalam proses menu input data ini akan dijelaskan bagaimana seorang nasabah menginput data nasabah dalam program. Entry data yang dimaksud adalaha. Usernameb. Passwordc. Nama nasabahd. Pesan pengaduane. dll

2. Jenis Connection DataUntuk jenis connection data yang digunakan oleh direktorat jenderal imigrasi adalah internet sehingga dimungkinkan sistem informasi pelayanan publik ini dapat diakses dimanapun dan kapanpun.

3. Jenis Pelayanan Data yang DiberikanAdapun jenis pelayanan data yang diberikan oleh Bank Negara Indonesia (PT. BNI) kepada nasabahnya diantaranyaa. Informasi saldob. Transfer antar bank dan bank BNIc. Pengaduand. Pembelian pulsa, token listrik, dlle. Pembayaran internet, TV, PDAM, dll.

4. Jenis Output Data Hasil Entri yang DiberikanSetelah data entry dimasukkan sesuai dengan jenis pelayanan yang diminta maka output data hasil akan diberikan. Adapun macam jenis output data hasil antara laina. Melalui Website atau email;

Dapat men-download informasi publik yang tersedia pada website (www.bni.co.id). data yang dihasilkan berupa history transaksi perbankan, buku panduan, daftar transfer dll.

b. MelaluiTelepon/fax;

Page 6: Sistem Informasi Pelayanan Publik Milik Pemerintah dan BUMN/Swasta

Dapat menghubungi melalui telepon

REFERENSIwww.bni.co.idwww.imigrasi.go.idApsariani, Kadek. 2011. Pelayanan Publik Melalui Simtanas (Sistem Informasi Manajemen

Pertanahan Nasional) Berbasis Short Message Service (Sms) Pada Kantor Pertanahan Kabupaten Badung. Universitas Udayana: Denpasar.

Kementerian Perindustrian Republik Indonesia. 2013. Standar Layanan Informasi Publik diKementerian Perindustrian. Jakarta.

Wibowo, Januar, 2009. Sistem Informasi Pelayanan Publik Untuk Pembuatan Buku Pelaut Berbasis WEB (Studi Kasus: Kantor Syahbandar Kelas Utama Tanjung Perak Surabaya). Sekolah Tinggi Manajamen Informastika & Komputer Surabaya.