Sharing With Homegroup

4
Kemudahan Sharing File Dalam Homegroup Windows 7 dan 8 BY ALI H · JUNE 2, 2014 By Ali H Apa itu homegroup Dalam suatu jaringan komputer yang ada dirumah, bisa aja ada dua komputer atau mungkin plus laptop lagi yang terdiri dari OS Windows 7 dan Windows 8, kemudahan untuk berbagi data atau umumnya disebut dengan sharing data, yang bisa dilakukan dengan membuat homegroup. Apa itu homegroup? Homegroup adalah dua atau beberapa komputer atau laptop dalam jaringan komputer di rumah yang dapat berbagi file dan juga berbagi printer. Menggunakan sebuah homegroup membuat sharing data atau sharing file dan printer menjadi lebih mudah. Anda dapat berbagi foto, musik, video, dokumen, dan printer dengan orang lain dalam homegroup Anda. Agar file sharing ini lebih aman maka anda bisa melindungi homegroup ini dengan password agar kompi yang bergabung lewat koneksi wifi (jika jaringan anda menyediakan koneksi wifi) tidak bisa seenaknya aja berbagi file dengan jaringan data anda tanpa ijin. Setelah dibuat, pilih library apa saja yang akan bisa dishare ato dibagikan lewat jaringan, misal foto di My Document atau folder apa saja. Lihat juga bagaimana membangun jaringan komputer dan internet. HomeGroup tersedia pada Windows 8.1, Windows RT 8.1, dan Windows 7.

description

Metode share yang lebih aman untuk komputer Windows.

Transcript of Sharing With Homegroup

Page 1: Sharing With Homegroup

Kemudahan Sharing File Dalam Homegroup Windows 7 dan 8BY ALI H · JUNE 2, 2014

By Ali H

Apa itu homegroupDalam suatu jaringan komputer yang ada dirumah, bisa aja ada dua komputer atau

mungkin plus laptop lagi yang terdiri dari OS Windows 7 dan Windows 8, kemudahan untuk berbagi data atau umumnya disebut dengan sharing data, yang bisa dilakukan dengan membuat homegroup.

Apa itu homegroup? Homegroup adalah dua atau beberapa komputer atau laptop dalam jaringan komputer di rumah yang dapat berbagi file dan juga berbagi printer. Menggunakan sebuah homegroup membuat sharing data atau sharing file dan printer menjadi lebih mudah. Anda dapat berbagi foto, musik, video, dokumen, dan printer dengan orang lain dalam homegroup Anda.

Agar file sharing ini lebih aman maka anda bisa melindungi homegroup ini dengan password agar kompi yang bergabung lewat koneksi wifi (jika jaringan anda menyediakan koneksi wifi) tidak bisa seenaknya aja berbagi file dengan jaringan data anda tanpa ijin. Setelah dibuat, pilih library apa saja yang akan bisa dishare ato dibagikan lewat jaringan, misal foto di My Document atau folder apa saja.

Lihat juga bagaimana membangun jaringan komputer dan internet. HomeGroup tersedia pada Windows 8.1, Windows RT 8.1, dan Windows 7.Anda dapat bergabung homegroup pada PC yang menjalankan Windows RT 8.1, tetapi Anda tidak dapat membuat homegroup atau berbagi konten dengan homegroup. Pada Windows 7 Starter dan Windows 7 Home Basic Anda bisa bergabung dengan homegroup, tetapi tidak dapat membuat homegroup.

Page 2: Sharing With Homegroup

Bagaimana membuat homegroup?Untuk membuat homegroup pada Windows 8, lakukan langkah berikut ini.

1. Buka Control panel, klik kanan di pojok kiri bawah pilih control panel.

2. Pilih network and internet

3. Pilih HomeGroup

Jika belum ada setting HomeGroup maka akan ada pesan kalau belum ada settingan HomeGroup, maka pilih lah ‘Create HomeGroup’

Untuk melakukan sharing file dan printer agar bisa diakses oleh komputer lain dalam jaringan maka perlu dibuat HomeGroup dengan proteksi password.

4. Kemudian klik NEXT dan anda bisa memilih File dan perangkat yang akan di share dan memberikan akses level yang sesuai. Anda bisa memilih jenis library atau folder yang bisa meliputi Pictures, Videos, Music, Documents, dan juga Printer and Devices.

5. Memilih file permision. Di bagian Permission anda bisa memilih untuk Share (jika dimaksudkan untuk bisa berbagi) ataupun Not Share jika tidak ingin berbagi dibagian ini.

Page 3: Sharing With Homegroup

6. Berikan password. Klik Next kemudian akan muncul nama password dari HomeGroup jaringan anda semacam ini

Kemudian klik Finish dan anda bisa mengubah password ini pada halaman HomeGroup dan pada ‘Other HomeGroup actions’ pilih ‘Change the password’.

Perlu diingat bahwa ketika anda mengubah password HomeGroup ini maka semua client yang sedang terhubung akan terputus. Kemudian pilih ‘Change password’ seperti pada gambar berikut ini:

Page 4: Sharing With Homegroup

Kemudian klik NEXT dan password akan terganti dengan password baru, simpan password ini untuk kemudian dipakai pada setting ke clients. Kemudian pilih Finish untuk menyelesaikan proses penggantian password.

Ketika anda mensetup atau install baru suatu PC dengan Windows 7 atau Windows 8, anda bisa bergabung dengan homegroup yang ada dengan memasukkan password dari homegroup ini.

Cheers,

Ali H