Refrat

Click here to load reader

download Refrat

of 17

description

zzzzzz

Transcript of Refrat

Refrat Shock Septic

Nama : M. Riza SyahputraNim : 0807101050069Pembimbing dr. M. Ridwan, Mapp.Sc.,SpJP.,FIHA

Refrat

Shock Septic

BAB IPENDAHULUANPravalensiSyok septic adalah penyebab kematian tersering di unit perawatan intensif dan termasuk 13 penyebab kematian di amerika serikat. Insiden sepsis dan septic terus meningkat dan diperkirakan terdapat 400.000 kasus sepsis dan 200.000 syok septic terjadi pertahunnya di Amerika Serikat dan mengakibatkan 100.000 kematian.Ada dua hal yang menyebabkan kesulitan untuk mendapatkan angka sebenarnya dari sepsis dan syok septic ini. Pertama karena tidak ada konsensus tentang definisinya, kedua karena keadaan ini bukan merupakan penyakit yang harus dilaporkan. Tidak adanya konsensus tentang definisi lalu memberikan dampak adanya laporan tentang mortalitas syok septic sangat bervariasi, yaitu antara 10 -90%.

BAB II TINJAUAN PUSTAKADefinisiSecara umum syok merupakan hipoperfusi sistemik yang terjadi karena berkurangnya curah jantung atau volume darah yang beredar secara efektif; akibat yang ditimbulkan adalah hipotensi dengan diikuti oleh gangguan perfusi jaringan dan hipoksia seluler.Syok septik adalah sindrom klinik yang dicetuskan oleh masuk dan menyebarnya produk organism ke dalam system vaskuler, sehingga menyebabkan terjadinya hipotensi yang tidak membaik dengan resusitasi cairan, kegagalan pada mikrosirkulasi, penurunan perfusi jaringan dan gangguan metabolism seluler.

Klasifikasi SyokSyok Hipovolemik Syok KardiogenikSyok SeptikSyok AnafilaktikSyok SpinalSyok ObstruksiMenurut Berat dan Ringannya Syok :Syok RinganSyok SedangSyok BeratEtiologiBakteriemia dan organism enteric gram negative (E.Coli, Klebsiella, Enterobacter, Proteus, Pseudomonas dll)Bakteri gram positif, virus, jamur dan riketsia (jarang)

PatofisiologiMasuk Bakteri(bakteri gram negatif dan gram positif)

Keadaan septic mayor (pneumonitis, endokarditis, bakteri sub akut, abses abdomen dl)

Diopsonisasi dan difagositosis

Aliran darah

Melepaskan fragmen yg mengandung eksotoksin (lipoprotein polisakarida/ LPS)

Mendegradasi sitoplasma dan membrana sel bakteri

Endoktoksin mendorong pembentukan antibodi dan interaksi komplemen

Mendorong opsonisasi fragmen endotoksin, sehingga sel letikuloendotel (RES) dapat menyerapnya untuk detoksifikasi

Bila infeksi sangat parah

Sel RES terhalang oleh LPS

Fungsinya terganggu dan reaksi komplemen serum endotoksin meningkat

Mengeluarkan histamine dan heparin dari sel mast

Faktor fagosit mengeluarkan enzim lisosom dan gugusan superoksida dari leukosit polimorfonuklear dan sistem mieloperoksidase serta faktor imun mengeluarkan serotonin dan histamin dari trombus

Menimbulkan kerusakan sel endotel dan permeabilitas kapiler yg tinggi

Hilangnya volume yg besar keruang interstisial sepanjang sistem kapiler

Hilangnya volume darah sirkulasi efektif

Menyebabkan kolap sirkulasi dan syok

Tanda-tanda klinis dari syok septic Keadaan MentalGangguan keadaan mental merupakan akibat dari perfusi serebral yang menurun dan terdiri dari keadaan bingung, stupor atau koma.Tanda tanda vitalDemam sering kali dijumpai, meskipun suhu tubuh dapat juga normal atau dibawah normal. Permulaan syok septic seringkali ditandai dengan demam yang menggigil dan meningkat dengan cepat. Takipnea dan hipotensi sering dijumpai.

KulitKulit teraba hangat dan kemerahan pada awal stadium penyakit ini menunjukkan vasodilatasi arterial. Pada stadium selanjutnya jika timbul vasokontriksi, kulit akan teraba dingin dan pucat.

Tanda dan gejala lainPada pasien mungkin ditemukan gejala yang menunjukkan sumber dari infeksi seperti : batuk atau tanda rangsang meningeal. Mungkin didapati tanda tanda iritasi traktus gastrointestinal seperti muntah dan diare. Jika timbul koagulasi in-travaskular desiminata (DIC) sebagai komplikasi dari sepsis, mungkin akan dijumpai perdarahan abnormal dari traktus gastrointestinal, didalam urin, dari tempat vena pungsi, atau dari sumber lain.

Pemeriksaan Penunjangkultur darahdapat mengidentifikasikan organism penyebab. Karena syok septic merupakan suatu keadaan yang serius, pengobatan harus dilakukan segera setelah diagnosis ditegakkan.Hitung jenis leukosit menunjukkan lekositosis dengan pergeseran ke kiri, tetapi dapat juga ditemukan keadaan lekopenia. Peningkatan jumlah enzim Serum Glutamat Oksaloasetat Transaminase dan Amilase sering dijumpai.

Jika gejala gejala DIC ditemukan, hitung thrombosit, kadar fibrinogen, partial tromboplastin time (PTT) dan protrombin time (PT) harus ditentukan.Penatalaksanaan Syokairway, breathing, circulation, oksigenasi, terapi cairan, vasopresor/ inotropik dan transfusiTerima Kasih