Prog Supervisi Sem Gasal Th 13-14

21
PROGRAM SUPERVISI PENDIDIKAN SMA NEGERI I LARANGAN SEMESTER GASAL TAHUN 2013/2014 Oleh : Drs. H. Sumito Sumoprawiro, M. M. Pd. NIP 19570218 198603 1 009 PEMERINTAH KABUPATEN BREBES

description

supervisi

Transcript of Prog Supervisi Sem Gasal Th 13-14

Page 1: Prog Supervisi Sem Gasal Th 13-14

PROGRAM SUPERVISI PENDIDIKAN

SMA NEGERI I LARANGAN

SEMESTER GASAL

TAHUN 2013/2014

Oleh :

Drs. H. Sumito Sumoprawiro, M. M. Pd.

NIP 19570218 198603 1 009

PEMERINTAH KABUPATEN BREBES

DINAS PENDIDIKAN

TAHUN 2013

Page 2: Prog Supervisi Sem Gasal Th 13-14

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadlirat Allah SWT, dzat yang Maha Pengasih lagi Maha

Penyayang, yang senantiasa melimpahkan rahmat serta hidayah-Nya kepada kita semua,

sehingga kita dapat merencanakan dan melaksanakan program-program kerja sekolah

dengan baik.

Sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya, kepala sekolah sebagai Supervisor

mempunyai kewajiban untuk menyusun program kerja sesuai bidang garapan yang akan

dilakukan. Pada semester gasal tahun pelajaran 2013/2014, Kepala SMA Negeri 1 Larangan

kembali merancang program supervisi pendidikan yang akan dijadikan sebagai

pedoman/acuan dalam melaksanakan kegiatan supervisi pada satu semester yang akan datang.

Dengan program kerja yang terencana, terarah, dan tersusun dengan baik, diharapakan dapat

memberikan kemudahan dan arahan yang jelas bagi para pelaksana yang terlibat dalam

kegiatan ini.

Harapan kami program kerja ini dapat dilaksanakan dengan baik dan mencapai tingkat

keberhasilan yang optimal. Akhirnya, terlepas dari kekurangan-kekurangan yang ada pada

program kerja ini, semoga Allah SWT senantiasa meridloi, memberikan hidayah, rahmat, dan

karunia kepada kita semua agar dapat merealisasikan program kerja ini dengan optimal.

Amiin.

Larangan, 15 Juli 2013

Kepala Sekolah,

Drs. H. Sumito Sumoprawiro, M. M. Pd.

NIP 19680408 199203 1 008

i

Page 3: Prog Supervisi Sem Gasal Th 13-14

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ………………….…………………….............................. i

DAFTAR ISI .......……………………………………………….............................. ii

B A B I : PENDAHULUAN ............................................................................... 1

A. Latar Belakang ............................................................................... 1

B. Dasar ........................................................................................... 1

C. Tujuan ........................................................................................... 2

BAB II : PROGRAM SUPERVISI PENDIDIKAN .............................................. 3

A. Fungsi dan Tujuan Supervisi ....................................................... 3

B. Sasaran / Target ............................................................................... 3

C. Jadwal Supervisi Pendidikan ....................................................... 4

BAB III : PENUTUP .................................................................................................. 5

LAMPIRAN :

JADWAL SUPERVISI KUNJUNGAN KELAS

JADWAL KEGIATAN BELAJAR MENGAJAR

SURAT TUGAS BAGI GURU - GURU YANG DITUGASKAN

MEMBANTU PELAKSANAAN SUPERVISI PENDIDIKAN.

ii

Page 4: Prog Supervisi Sem Gasal Th 13-14

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Tujuan Sekolah Menengah Atas (SMA) mengacu pada tujuan pendidikan

menengah dan mengutamakan penyiapan siswa untuk melanjutkan pendidikan pada

jenjang pendidikan tinggi. Dalam rangka mewujudkan tujuan tersebut, maka sekolah

sebagai unit terdepan dituntut untuk melaksanakan kegiatan belajar mengajar dengan

tertib, lancar, terencana, terarah, serta berkesinambungan. Lebih dari itu, sekolah

sebagai lembaga pendidikan harus dikelola secara optimal dalam penyelenggaraan

pendidikan. Motor penggerak dalam penyelenggaraan dan pengelolaan sekolah adalah

kepala sekolah.

Sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan tuntutan zaman, dalam paradigma

manajemen pendidikan, kepala sekolah sedikitnya harus mampu berperan sebagai

educator, manajer, administrator, supervisor, leader, inovator, dan motivator

(EMASLIM). Perspektif ke depan kepala sekolah juga diharapkan mampu berperan

sebagai figur dan mediator bagi perkembangan masyarakat dan lingkungannya. Untuk

dapat melaksanakan peran dan fungsinya dengan baik, maka kepala sekolah harus

menyusun sebuah program kerja yang terencana, terarah, dan sistematis.

Salah satu program kerja yang harus disusun oleh kepala sekolah adalah

Program Supervisi Pendidikan, sebagai implementasi bagi kepala sekolah dalam

menjalankan perannya sebagai supervisor. Program supervisi pendidikan ini disusun

sebagai kerangka landasan dan acuan serta pedoman bagi kepala sekolah dalam

melaksakan tugas, fungsi, dan peran serta tanggungjawabnya sebagai supervisor.

B. Dasar

1. Undang – Undang RI Nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan

Nasional

2. Peraturan Pemerintah No. 19 tahun 2005 tentang Standar Nasional

Pendidikan

3. Permendiknas No. 19 Tahun 2007 tentang Standar Pengelolaan

Pendidikan oleh Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah.

4. Kalender Pendidikan tahun pelajaran 2013/2014 Dinas Pendidikan

Provinsi Jawa Tengah

5. Kurikulum SMA Negeri 1 Larangan Tahun 2013/2014

Page 5: Prog Supervisi Sem Gasal Th 13-14

1

C. Tujuan

Program supervisi pendidikan ini disusun dengan tujuan untuk :

1. Sebagai landasan kerja bagi kepala sekolah dalam melakukan supervisi;

2. Memberi dorongan dan motivasi pelaksanaan supervisi yang lebih baik

dalam rangka peningkatan profesionalisme tenaga pendidik dan

kependidikan;

3. Menjadi tolok ukur keberhasilan pelaksanaan program supervisi.

2

Page 6: Prog Supervisi Sem Gasal Th 13-14

BAB II

PROGRAM SUPERVISI PENDIDIKAN

Kepala sekolah sebagai supervisor akan melakukan berbagai pengawasan dan

pengendalian untuk meningkatkan kinerja tenaga pendidik dan kependidikan, karena

pengawasan dan pengendalian merupakan kontrol agar kegiatan pendidikan di sekolah terarah

pada tujuan yang telah ditetapkan. Disamping itu, pengawasan dan pengendalian juga

merupakan tindakan preventif untuk mencegah agar para pendidik dan tenaga kependidikan

tidak melakukan penyimpangan dan lebih berhati-hati dalam melaksanakan tugasnya.

A. Fungsi dan Tujuan Supervisi

Fungsi supervisi pendidikan adalah :

1. membantu sekolah dan pemerintah untuk menciptakan lulusan yang baik dalam

kualitas dan kuantitas;

2. membantu para guru agar bisa dan dapat bekerja secara professional sesuai

dengan kondisi masyarakat tempat sekolah itu ada; dan

3. membantu sekolah bekerja sama dengan masyarakat.

Adapun tujuan supervisi pendidikan antara lain adalah :

1. Membantu menciptakan lulusan yang optimal dalam kuantitas dan kualitas;

2. membantu guru dalam mengembangkan profesinya, pribadi, kompetensi, dan

sosialnya;

3. membantu kepala sekolah dalam mengembangkan program yang sesuai dengan

kondisi masyarakat setempat;

4. Ikut meningkatkan kerja sama dengan masyarakat atau komite sekolah.

B. Sasaran / Target

Bidang-bidang kegiatan yang menjadi sasaran dalam pelaksanaan supervisi

pendidikan meliputi :

1. Supervisi kunjungan kelas;

2. Ketatausahaan (administrasi ketatausahaan dan ketenagaan);

3. Bimbingan Konseling;

4. Perpustakaan ;

5. Laboratorium :

a. IPA

b. Bahasa

c. Komputer;

6. Kegiatan Ekstrakurikuler :

a. Pramuka

Page 7: Prog Supervisi Sem Gasal Th 13-14

3

b. PMR

c. PASKIBRA, dll.

7. Implementasi Pembinaan Nasionalisme melalui jalur pendidikan

8. Koperasi; dan

9. Kantin.

C. Jadwal Supervisi Pendidikan Semester Gasal Tahun Pelajaran 2013/2014 :

NO. BIDANG KEGIATANWAKTU

KETERANGANPELAKSANAAN

A. SUPERVISI KUNJUNGAN KELAS2 September 2013 s.d. 17 September 2013  

B. KETATAUSAHAAN    

  1. Administrasi    

  a. Kurikulum Kamis, 18 Juli 2013  

  b. Kesiswaan Jumat, 19 Juli 2013  

  c. Sarpras Sabtu, 20 Juli 2013  

  d. Humas Senin, 22 Juli 2013  

  e. Keuangan Selasa, 23 Juli 2013  

  2. Ketenagaan Jumat, 26 Juli 2013  

C. BIMBINGAN DAN KONSELING Sabtu, 27 Juli 2013  

D. PERPUSTAKAAN Senin, 29 Juli 2013  

E. LABORATORIUM    

  1. I P A Selasa, 30 Juli 2013  

  2. Bahasa Senin, 29 Juli 2013  

  3. Komputer Selasa, 30 Juli 2013  

F. EKSTRAKURIKULER    

  1. Pramuka Jumat, 20 September 2013  

  2. PMR Senin, 23 September 2013  

  3. Paskibra Sabtu, 21 September 2013  

  4. KIR Selasa, 24 September 2013  

  5. Majalah Dinding Jumat, 20 September 2013  

  6. Kerohanian Islam Kamis, 19 September 2013  

  7. Basket Rabu, 18 September 2013  

  8. Sepak Bola Sabtu, 21 September 2013  

  9. Bola Volli Rabu, 18 September 2013  

  10. English Club Rabu, 25 September 2013  

  11. Tenis Lapangan Rabu, 25 September 2013  

G. KOPERASI    

  1. Guru dan Karyawan  

  2. Siswa Kamis, 19 September 2013  

H. KANTIN Sabtu, 21 September 2013  

Page 8: Prog Supervisi Sem Gasal Th 13-14

4

BAB III

PENUTUP

Demikanlah program supervisi pendidikan ini disusun sebagai kerangka landasan dan

acuan serta pedoman bagi kepala sekolah dalam melaksakan tugas, fungsi, dan peran serta

tanggung jawabnya sebagai supervisor.

Kami berusaha agar program supervisi pendidikan ini dapat dilaksanakan dengan

sebaik-baiknya, sehingga akan memberikan efek positif dalam meningkatkan kinerja dan

kualitas profesionalisme seluruh tenaga pendidik dan kependidikan. Dengan demikian,

harapan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dapat tercapai.

Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat, hidayah, dan inayah-Nya kepada

kita semua, sehingga dapat melaksanakan program kerja ini dengan baik.

Larangan, 15 Juli 2013

Kepala Sekolah,

Drs. H. Sumito Sumoprawiro, M. M. Pd.

NIP 19680408 199203 1 008

5

Page 9: Prog Supervisi Sem Gasal Th 13-14

HASIL DAN TINDAK LANJUT

SUPERVISI PENDIDIKAN

SMA NEGERI I LARANGAN

SEMESTER GENAP

TAHUN 2012/2013

Oleh :

Drs. H. Sumito Sumoprawiro, M. M. Pd.

NIP 19570218 198603 1 009

PEMERINTAH KABUPATEN BREBES

DINAS PENDIDIKAN

TAHUN 2013

Page 10: Prog Supervisi Sem Gasal Th 13-14
Page 11: Prog Supervisi Sem Gasal Th 13-14

PEMERINTAH KABUPATEN BREBES

DINAS PENDIDIKANSMA NEGERI 1 LARANGAN

Jalan Raya Barat Sitanggal Brebes Telp. (0283) 6183627 Kode Pos 52262

TINDAK LANJUT HASIL SUPERVISI PENDIDIKANSEMESTER GENAP TAHUN PELAJARAN 2012/2013

Tindak lanjut hasil supervisi merupakan salah satu dari rangkaian langkah

pelaksanaan supervisi pendidikan. Hal ini dimaksudkan untuk memberikan pelayanan dalam

pelaksanaan supervisi secara maksimal. Karena dengan tindak lanjut supervisi maka

temuan-temuan yang bersifat kekurangan akan dapat diperbaiki, minimal dicarikan solusi

untuk mengantisipasi agar kekurangan tersebut tidak muncul kembali pada waktu

berikutnya. Disisi lain, hal-hal yang sudah baik diupayakan dipertahankan, kalau

memungkinkan maka dapat tingkatkan.

Secara umum, hasil supervisi menunjukkan adanya peningkatan kinerja dari

sebagian komponen yang di supervisi, tetapi masih ditemukan adanya kekurangan-

kekurangan yang perlu diperbaiki, ditingkatkan, maupun disempurnakan pada poin-poin

yang sama, meskipun prosentase kekurangannya lebih kecil.

A. Pada Supervisi Perbidang Kegiatan.

Bidang Ketatausahaan (administrasi ketatausahaan dan ketenagaan),

Bimbingan Konseling, Perpustakaan, Laboratorium, Ekstra Kurikuler, dan Koperasi,

beberapa kekurangan yang tampak berkisar pada penyusunan program kerja,

penyelenggaraan kegiatan, kelengkapan administrasi, dan laporan kegiatan. Sedangkan

pada Kantin, kekurangan yang muncul cenderung pada kurang representatifnya tempat

(kurang luas dll), dan menu yang kurang variasi. Meskipun faktor tersebut dipengruhi

oleh banyak hal, misal : keterbatasan dana para pengelola kantin untuk merenovasi

bangunan; lahan yang tersedia memang hanya seluas itu; dan menu yang disajikan juga

mempertimbangkan daya beli para siswa.

Tindak lanjut dari adanya temuan tersebut adalah : kepala sekolah bersama-

sama dengan para pengelola bidang/kegiatan mendiskusikan solusi/langkah-langkah

terbaik untuk mengatasi kekurangan tersebut, antara lain:

a. Menyiapkan literatur-literatur dan aturan yang berkaitan dengan pengelolaan

masing-masing bidang.

b. Bersama-sama merumuskan dan membuat format-format program kerja, monitoring

kegiatan, maupun laporan kegiatan.

c. Memberikan masukan-masukan yang bersifat membangun untuk mengatasi

kekurangan-kekurangan yang ada.

Page 12: Prog Supervisi Sem Gasal Th 13-14

B. Supervisi Kunjungan Kelas.

Situasi dan kondisi yang dijumpai pada saat supervisi kunjungan kelas antara lain:

1. Tahap persiapan (Pembuatan perangkat KBM).

a. Silabus masih perlu ditingkatkan, karena rata-rata masih mengadopsi dari pusat

atau dari MGMP kabupaten. Sehingga keluasan dan penjabaran materi pokok

kurang optimal.

b. Pengembangan pengalaman mengajar juga masih kurang detail/spesifik.

c. Dalam penyusunan program tahunan , program semester, dan RPP, distribusi

alokasi waktunya ada yang belum sinkron dengan penghitungan/analisis

hari/minggu/jam efektif

d. Penyusunan RPP untuk semester ini Alhamdulillah semua sudah merupakan

hasil kerja masing-masing personal (tidak sekedar copy paste lagi)

2. Tahap Kegiatan Pembelajaran.

a. Performa guru secara fisik sudah layak. Beberapa diantaranya hanya kurang

optimal berkaitan dangan intonasi dalam menyampaikan informasi,

kecenderungan masih monoton , kurang variasi.

b. Penguasaan materi umumnya memadai, termasuk kemampuan dalam

memotivasi dan membimbing siswa, pemilihan metode, maupun teknik

pemberian tugas. Kendala terbanyak muncul berkaitan pengadaan dan

penggunaan alat peraga dan media pembelajaran, sebagian besar masih kurang

kreatif. Tahun ini sebagian besar sudah menggunakan lap top dan LCD.

Kendala yang muncul adalah keterbatasan sarana dan prasarana yang tersedia

di sekolah (jumlah LCD terbatas), sehingga beberapa guru yang sudah siap

dengan bahan ajar berbasis IT terpaksa belum bisa menerapkan karena tidak

kebagian LCD. Oleh karena itu, pihak sekolah berkomitmen untuk terus

menerus menambah pengadaan LCD dan sarana prasarana penunjang lainnya.

c. Pada penetapan ranah rata-rata sudah tepat, hanya tinggal menyempurnakan

dalam pelaksanaannya. Tingkat daya serap siswa cenderung dipengaruhi oleh

kemampuan basic siswa, setiap kelas pasti bervariasi. Pada komponen ini yang

masih banyak kekurangan adalah pada point analisis nilai dan analisis butir

soal, masih ada beberapa guru yang belum sempat membuat/ melaksanakan.

d. Untuk alokasi waktu dalam memulai, melaksanakan, maupun mengakhiri

pelajaran hanya sebagian kecil yang belum optimal.

Dari hasil supervisi sebagaimana tersebut di atas maka langkah-langkah tindak

lanjut yang kami tempuh adalah:

1. Mendiskusikan dengan bapak ibu guru setelah pelaksanaan supervisi, atau pada waktu

lain yang senggang secara pribadi / individu;

2. Untuk permasalahan yang bersifat umum karena melibatkan sebagian besar guru,

maka bimbingan dilakukan pada saat briefing guru dan karyawan,

Page 13: Prog Supervisi Sem Gasal Th 13-14

3. Pada kesempatan tertentu, sesuai dengan permintaan guru dilakukan juga bimbingan

dengan supervisi klinis;

4. Apabila dipandang perlu, maka diadakan IHT tentang penyusunan KTSP dan model-

model pembelajaran atau yang lain sesuai dengan kebutuhan.

Demikian tindak lanjut dari hasil pelaksanaan supervisi pada SMA Negeri 1

Larangan pada semester genap tahun pelajaran 2012/2013. Harapan kami, dengan adanya

program tindak lanjut ini akan dapat meminimalkan kekurangan-kekurangan dalam

pengelolaan sekolah pada SMA Negeri 1 Larangan pada masa selanjutnya. Sehingga

peningkatan kualitas pembelajaran maupun pengelolaan sekolah akan lebih baik.

Larangan, 26 Februari 2013

Kepala Sekolah,

Drs. H. Sumito Sumoprawiro, M. M. Pd. NIP 19570218 198603 1 009

Page 14: Prog Supervisi Sem Gasal Th 13-14
Page 15: Prog Supervisi Sem Gasal Th 13-14
Page 16: Prog Supervisi Sem Gasal Th 13-14