praktikum-kimia

3
PENGARUH KONSENTRASI DAN SUHU TERHADAP LAJU REAKSI I. TUJUAN 1. Mempelajari pengaruh perubahan konsentrasi terhadap laju reaksi 2. mempelajari pengaruh suhu terhadap laju reaksi II. LANDASAN TEORI Laju reaksi adalah laju pengurangan konsentrasi molar pereaksi atau laju pertambahan konsentrasi molar hasil reaksi dalam satuan waktu. Laju reaski menyatakan molaritas zat terlarut dalam reaksi yang dihasilkan setiap detik. Reaksi kimia berlangsung dengan laju yang berbeda-beda. Hubungan kuantitatif antara konsetrasi pereaksi dengan laju reaksi dinyatakan dalam suatu persamaan, yaitu persamaan laju reaksi. Untuk reaksi : ma + nb → pc + qd Persamaan laju reaksinya adlah v = k[A] x [B] y Dimana : v : kecepatan laju reaksi k : teatapan laju reaksi [A] : konsentrasi A

description

kimia

Transcript of praktikum-kimia

Page 1: praktikum-kimia

PENGARUH KONSENTRASI DAN SUHU TERHADAP LAJU REAKSI

I. TUJUAN

1. Mempelajari pengaruh perubahan konsentrasi terhadap laju reaksi

2. mempelajari pengaruh suhu terhadap laju reaksi

II. LANDASAN TEORI

Laju reaksi adalah laju pengurangan konsentrasi molar pereaksi atau laju pertambahan

konsentrasi molar hasil reaksi dalam satuan waktu. Laju reaski menyatakan molaritas

zat terlarut dalam reaksi yang dihasilkan setiap detik. Reaksi kimia berlangsung

dengan laju yang berbeda-beda.

Hubungan kuantitatif antara konsetrasi pereaksi dengan laju reaksi dinyatakan dalam

suatu persamaan, yaitu persamaan laju reaksi. Untuk reaksi :

ma + nb → pc + qd

Persamaan laju reaksinya adlah v = k[A]x [B]y

Dimana :

v          : kecepatan laju reaksi

k          : teatapan laju reaksi

[A]        : konsentrasi A

[B]        : konsentrasi B

x          : orde reaksi terhadap pereaksi A

y          : orde reaksi terhadap pereaksi B

III. PEMBAHASAN

Page 2: praktikum-kimia

Pada umumnya jika konsentrasi zat semakin besar maka laju reaksinya semakin besar,

pula, dan sebaliknya jika konsentrasi suatu zat semakin kecil maka laju reaksinya pun

semakin kecil. Untuk beberapa reaksi, laju reaksinya pun semakin kecil. Untuk

beberapa reaksi, laju reaksi dapat dinyatakan dengan persamaan matematik yang

dikenal dengan hokum laju reaksi atau reaksi dinamakan orde reaksi. Menentukan

orde reaksi dari suatu reaksi kimia pada prinsipnya menentukan seberapa besar

pengaruh perubahan konsentrasi pereaksi terhadap laju reaksi.

Laju reaksi adalah cepat lambatnya suatu reaksi kimia berlangsung. Laju reaksi dapat

dinyatakan sebagai perubahan konsentrasi pereaksi atau produk per satuan waktu.

Dalam laju reaksi terdapat orde, yaitu banyaknya factor konsentrasi zat yang

mempengaruhi laju reaksi. Dalam laju reaksi kimia terdapat bilangan orde reaksi.

Diantaranya 0, 1 dan 2. Reaksi orde nol adalah reaksi yang laju reaksinya tidak

dipengaruhi oleh konsentrasi reaktan. Reaksi orde satu adalah reaksi yang laju

reaksinya hanya dipengaruhi oleh konsentrasi reaktan pangkat satu sehingga didapat

grafik linear pada grafik perbandingan konsentrasi reaktan dengan laju reaksi. Reaksi

orde dua adalah reaksi yang laju reaksinya dipengaruhi oleh konsentrasi reaktan

kuadrat. Sehingga didapatkan grafik berbentuk kurfa pada garfik pebandingan

konsentrasi reaktan dengan laju reaksi. Di dalam laju reaksi terdapat konstanta laju

reaksi. Yaitu tetapan dalam perhitungan laju reaksi. Berapapun konsentrasi yang

digunakan selalu digunakan tetapan ini. Konstanta laju reaksi ini hanya dipengaruhi

oleh jenis pereaksi dan suhu.

Pada praktikum ini dilakukan percobaan pengaruh konsentrasi terhadap laju reaksi

kimia. Ketika digunakan 2 ml Na2S2O3 0,1 M dicampur dengan 3 ml HCl 1 M reaksi

berlangsung hingga warna larutan menjadi keruh dan tak terlihat lagi tanda silang di

kertas dalam … s. Ketika digunakan 2 ml Na2S2O3 0,1 M di campur dengan 3 ml HCl

2 M reaksi berlangsung hingga warna larutan menjadi keruh dan tak terlihat lagi tanda

silang di kertas dalam … s. Ketika digunakan 2 ml Na2S2O3 0,2 M di campur dengan

3 ml HCl 2 M reaksi berlangsung hingga warna larutan menjadi keruh dan tak terlihat

lagi tanda silang di kertas dalam … s. Dari percobaan ini dapat disimpulkan bahwa

semakin besar konsentrasi yang digunakan maka semakin laju pula reaksi

berlangsung.