poa

3
Prinsip manajemen meliputi merencanakan, mengatur, menggerakkan dan menilai seluruh hasil pelaksanaan kegiatan pelayanan khususnya di Puskesmas. Tiga Prinsip (3P) tersebut kami uraikan kembali dalam pola pengalaman pelayanan pengabdian selama bertugas keliling Puskesmas. 1. PERENCANAAN : P1 Rencana Usulan Kegiatan (R.U.K) : RUK sama dengan plan of action (POA) atau rencana kerja yang biasanya disusun menjelang pergantian tahun anggaran kegiatan baru Rencana Kerja dan Anggaran (RKA): RKA, merupakann pengembangan dari RUK setelah ada perbaikan tata cara pembuatan anggaran kegiatan dalam setiap unit Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK) : Setelah disusun rencana kegiatan itu kemudian dibuatkan strategi pelaksanaan secara terpadu Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) : DPA merupakan kelanjutan dari RKA yang telah disetujui sebagai pedoman pelaksanaan penggunaan anggaran kegiatan 2. PENGATURAN : P2 Penggerakan : Mini Lokakarya Lintas Program Mini Lokakarya (MinLok) ini dilaksanakan puskesmas setiap sebulan sekali, untuk mengevaluasi hasil kegiatan pelayanan Pelaksanaan : Mini Lokakarya Linta Sektoral Minlok ini dilaksanakan puskesmas setiap tiga bulan sekali dengan melibatkan instansi terkait seperti dinkes, diknas, kecamatan, kelurahan, dan lainnya, sesuai porsi kegiatan puskesmas. 3. PENILAIAN : P3 Pengawasan : Monitoring Kegiatan pelayanan harus terus diawasi pelaksanaannya agar mencapai target yang telah ditetapkan Pengendalian : Controlling Pelayanan yang sudah optimal tetap perlu dikendalikan arahnya agar tidak menyimpang dari tujuan kegitan 1

Transcript of poa

Page 1: poa

Prinsip manajemen meliputi merencanakan, mengatur, menggerakkan dan menilai seluruh hasil pelaksanaan kegiatan pelayanan khususnya di Puskesmas. Tiga Prinsip (3P) tersebut kami uraikan kembali dalam pola pengalaman pelayanan pengabdian selama bertugas keliling Puskesmas.

1. PERENCANAAN : P1

Rencana Usulan Kegiatan (R.U.K) : RUK sama dengan plan of action (POA) atau rencana kerja yang biasanya disusun

menjelang pergantian tahun anggaran kegiatan baru Rencana Kerja dan Anggaran (RKA): RKA, merupakann pengembangan dari RUK setelah ada perbaikan tata cara pembuatan

anggaran kegiatan dalam setiap unit Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK) :

Setelah disusun rencana kegiatan itu kemudian dibuatkan strategi pelaksanaan secara terpadu

Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) : DPA merupakan kelanjutan dari RKA yang telah disetujui sebagai pedoman pelaksanaan

penggunaan anggaran kegiatan

2. PENGATURAN : P2

Penggerakan : Mini Lokakarya Lintas Program Mini Lokakarya (MinLok) ini dilaksanakan puskesmas setiap sebulan sekali, untuk

mengevaluasi hasil kegiatan pelayanan Pelaksanaan : Mini Lokakarya Linta Sektoral Minlok ini dilaksanakan puskesmas setiap tiga bulan sekali dengan melibatkan instansi

terkait seperti dinkes, diknas, kecamatan, kelurahan, dan lainnya, sesuai porsi kegiatan puskesmas.

3. PENILAIAN : P3

Pengawasan : Monitoring Kegiatan pelayanan harus terus diawasi pelaksanaannya agar mencapai target yang telah

ditetapkan Pengendalian : Controlling Pelayanan yang sudah optimal tetap perlu dikendalikan arahnya agar tidak menyimpang

dari tujuan kegitan Penilaian : Evaluation Setiap hasil kegiatan harus dievaluasi sebagai bentuk pertanggungjawaban institusi

terhadap publik dan pemerintah daerah.

Nah bagian berikutnya secara umum dulu dijelaskannya adalah MANAJEMEN PUSKESMAS. Proses yang dinamakan Manajemen sebenarnya juga terjadi baik di UKP atau Pelayanan Kesehatan. Karena itu juga disebut sebagai Manajemen Pelayanan Kesehatan. Hal-hal kecil seperti penjadwalan petugas, informasi retribusi pelayanan, persiapan dan kecukupan alat, buku-buku atau aturan standar pelayanan adalah 4  contoh yang mewakili man, money, material dan method secara sederhana. Belum lagi alur pelayanan, supervisi pelayanan dan lainnya. Begitu pula di Upaya Kesehatan Masyarakat,

1

Page 2: poa

ada proses manajemen yang sering disebut Manajemen Program. Dan ini tiap program berbeda sendiri-sendiri. Contoh di Peningkatan Kemandirian Upaya Kesehatan Berbasis Masyarakat. Ada kegiatan peningkatan kemandirian Posyandu. Ada waktu yang digunakan untuk menilai sendiri kemandirian posyandu, kemudian penggolongan menjadi strata, menyusun dokumen ARRIF untuk persiapan melakukan intervensi, pelatihan, pembinaan dll yg merupakan upaya peningkatan dan evaluasi. Contoh tersebut bisa terjadi lebih rumit di program lain, atau juga lebih mudah. Di TB Paru ada DOTS, di Kusta ada LEC, di Kesehatan Ibu ada P4K atau GSI, di Penyehatan Pembuangan Kotoran ada STOPs, di Penanggulangan Gizi Buruk ada TFC dan CFC, dan  seterusnya dan seterusnya. Kadang bentuk manajemennya ada tapi tidak ada namanya seterkenal nama-nama di atas.

Jadi yang dimaksud Manajemen Puskesmas disini adalah proses-proses yang dinilai cukup besar untuk berdiri sendiri dan memang merupakan proses yang lintas program. Contohnya : Manajemen Personalia. Ada yang prosesnya tidak sekedar penjadwalan petugas. Misalnya : Pengadaan, Pelatihan, Pemenuhan Hak dan Kewajiban seperti Kenaikan Pangkat, Kenaikan Gaji Berkala, Penyusunan DUPAK dll.

Maka secara umum, MANAJEMEN PUSKESMAS terdiri dari :

MANAJEMEN OPERASIONAL P1 – PERENCANAAN P2 – PENGGERAKAN PELAKSANAAN P3 – PENILAIAN DAN PERTANGGUNGJAWABAN

MANAJEMEN SUMBER DAYA MANAJEMEN PERSONALIA MANAJEMEN KEUANGAN MANAJEMEN SARANA PRASARANA MANAJEMEN OBAT DAN PERBEKALAN KESEHATAN MANAJEMEN ARSIP MANAJEMEN PERBAIKAN MUTU MANAJEMEN INFORMASI SISTEM

Doh ! Banyak juga urusannya kerjaan manajemen ini yach ..

Secara umum dulu  .. Manajemen Operasional mengikuti pola POAC. Plan-Organizing ada di P1, Actuating di P2, Controling di P3. Sedangkan Manajemen Sumber Daya mengikuti pola Man, Money, Material dan Method. Personalia dan Keuangan langsung cocok. Sarana Prasarana dan Obat – Perbekalan cocok dengan Material. Atau kalo mau dipanjang2in jadi Machinery dan Material. Sedangkan Method diwakili dengan Pengendalian Arsip dan Perbaikan metode yang dilakukan pada proses KBK (Kelompok Budaya Kerja) di Perbaikan Mutu.

Manajemen Informasi Sistem, sebenarnya ada di tiap unit maupun program, jadi dipisahkan tersendiri agar terkoordinasi. Di dalamnya ada Pemeliharaan Hardware, Software dan Brainware

2