Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai...

17
PEDOMAN UMUM PEKAN MADRASAH TINGKAT MADRASAH IBTIDAIYAH KABUPATEN MALANG TAHUN 2014 PUNCOKUSUMO, SEPTEMBER 2014

Transcript of Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai...

Page 1: Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai peraturan ... Bila servis jatuh salah kamar pada permainan ganda merupakan point ... Power dan

PEDOMAN UMUM

PEKAN MADRASAH

TINGKAT MADRASAH IBTIDAIYAH

KABUPATEN MALANG TAHUN 2014

PUNCOKUSUMO, SEPTEMBER 2014

Page 2: Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai peraturan ... Bila servis jatuh salah kamar pada permainan ganda merupakan point ... Power dan

PENYELENGGARAAN

A. Umum

Kegiatan Pekan Madrasah ini diselenggarakan untuk tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-

Kabupaten Malang yang meliputi Cabang Olahraga dan Seni

B. Waktu Pelaksanaan

a. Kegiatan Pekan Madrasah Ibtidaiyah di tingkat Kecamatan dilaksanakan sampai

akhir bulan September 2014

b. Kegiatan Pekan Madrasah Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-Kab. Malang Tahun

2014 dilaksanakan tanggal 25-27 Oktober 2014

C. Tempat

Tempat Pelaksanaan Pekan Madrasah Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-Kab. Malang

Tahun 2014 di Kecamatan Poncokusumo Kabupaten Malang

PESERTA KONTINGEN

A. PESERTA

Peserta Pekan Madrasah Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-Kab. Malang Tahun 2014

merupakan siswa pilihan dari masing-masing kecamatan di Kabupaten Malang yang

dipandang cakap untuk mewakili pada tiap cabang kegiatan yang akan

dipertandingkan/diperlombakan.

B. JUMLAH PESERTA DAN OFFICIAL

Dalam Pekan Madrasah Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-Kab. Malang Tahun 2014 ini

jumlah peserta dan official adalah :

1. Madrasah Ibtidaiyah (MI)

No Cabang Olahraga, Seni dan

Mapel

Peserta Official Total

Pa Pi

1. Lari sprint 60m 2 2 1 5

2. Lari 1000 m 2 2 1 5

3. Tolak peluru 2 2 1 5

4. Lompat Jauh 2 2 1 5

5. Sepak Bola Mini 12 - 1 13

6. Sepak Takraw 4 - 1 5

7. Bola Voli 7 7 2 16

8. Bulutangkis 3 3 1 7

9. Tenis Meja 3 3 1 7

10. Catur 1 1 1 3

11. Senam Santri 2010 1 regu : 6 anak 1 7

12. MTQ 1 1 1 3

13. Kaligrafi 1 1 1 3

14. Lukis 1 1 1 3

15. Pidato Bahasa Arab 1 1 1 3

16. Pidato Bahasa Indonesia 1 1 1 3

17. Pidato Bahasa Inggris 1 1 1 3

18. Puisi 1 1 1 3

19. Samroh 1 regu: 9-15 anak 1 16

20. Paduan Suara 1 regu: mak. 13 anak 1 14

Jumlah 108 21 129

Page 3: Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai peraturan ... Bila servis jatuh salah kamar pada permainan ganda merupakan point ... Power dan

C. PERSYARATAN PESERTA

1. Umum

a. Tercatat sebagai siswa pada MI di Lingkungan Kantor Kementerian Agama

Kabupaten Malang

b. Sehat jasmani dan rohani

c. Memiliki semangat, sportifitas dan disiplin yang tinggi.

d. Sanggup mematuhi tata tertib, peraturan pertandingan dan peraturan

permainan Pekan Madrasah Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-Kab. Malang

Tahun 2014.

e. Saat pelaksanaan usia maksimal peserta adalah kelahiran tahun 2003 per 1

Januari dan masih duduk di kelas 5.

f. Khusus untuk cabang sepakbola mini boleh mengikutsertakan siswa kelas 6

dengan kelahiran maksimal tahun 2002 per Januari

g. Seluruh peserta boleh mengikuti lebih dari satu cabang dengan segala

resiko ditanggung kontingen (bila terjadi jadwal pertandingan/lomba yang

bersamaan)

2. Administrasi

a. Raport Asli yang tertempel foto (bukan foto baru) dan berstempel.

b. Akte Kelahiran / Surat Kelahiran / Kartu Keluarga Asli.

c. Menyerahkan pas foto berwarna ukuran 3 x 4 cm sebanyak 2 lembar pada

saat pendaftaran

d. Mengirimkan data file foto (data foto soft copy) via email.

e. Fasilitas yang didapat peserta adalah sebagai berikut :

1) Kartu Identitas,

2) Piagam.

D. KETUA KONTINGEN

Ketua Kontingen Kecamatan terdiri dari 1 orang dengan persyaratan sebagai berikut:

1. Menyerahkan pas foto berwarna ukuran 3 x 4 cm sebanyak 2 lembar dan juga

dimasukkan dalam data soft copy.

2. Membawa Bendera Kontingen sebanyak 1 buah.

3. Membawa Banner Kontingen untuk difile kontingen ukuran 1x4 m

4. Fasilitas yang didapat Ketua Kontingen adalah sebagai berikut :

a. Kartu Identitas,

b. Piagam

E. OFFICIAL

Setiap Cabang Perlombaan / Pertandingan terdiri dari 1 orang official.

Persyaratannya adalah sebagai berikut :

1. Menyerahkan pas foto berwarna ukuran 3 x 4 cm sebanyak 2 lembar dan juga

dimasukkan dalam data soft copy.

2. Fasilitas yang didapat pembina Pendamping sebagai berikut :

a. Kartu Identitas,

b. Piagam

F. SATUAN TUGAS KONTINGEN

Untuk membantu pelaksanaan kegiatan kontingen selama Pekan Madrasah Tingkat

Madrasah Ibtidaiyah se-Kab. Malang Tahun 2014 perlu dibentuk Satuan Tugas

Kontingen yang terdiri dari:

1. Pembina

2. Penasehat

3. Ketua Kontingen

4. Wakil Ketua

5. Sekretaris

6. Bendahara

7. Seksi-seksi

a) Umum

Page 4: Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai peraturan ... Bila servis jatuh salah kamar pada permainan ganda merupakan point ... Power dan

b) Data

c) Konsumsi

d) Kesehatan

e) Transportasi & akomodasi

KETENTUAN DAN PERATURAN PERLOMBAAN/PERTANDINGAN

A. KETENTUAN UMUM

1. Setiap peserta yang akan berlomba atau bertanding harus membawa ID Card

(Kartu Identitas)

2. Peserta yang berlomba/bertanding hanya boleh didampingi oleh Official cabang

dengan menunjukkan Kartu Identitas yang sah.

3. Peserta menggunakan pakaian sopan dan rapi sesuai identitas

muslim/muslimah serta sesuai dengan pertandingan/perlombaan yang diikuti.

4. Peserta sudah harus hadir ditempat lomba/pertandingan dan mengisi daftar

hadir 30 menit sebelum dimulai.

5. Peserta/ regu yang dipanggil 3 kali tidak hadir dianggap mengundurkan diri.

6. Apabila peserta, official, pembina dan suporter tidak bisa menjaga sopan

santun, ketertiban, keamanan dan mematuhi tata tertib maka akan dikenai

diskualifikasi sesuai cabang lomba/pertandingannya.

7. Apabila peserta, official melakukan kecurangan maka akan dikenai diskualifikasi

sesuai cabang lomba/pertandingannya.

8. Dewan juri / wasit adalah pemimpin perlombaan/pertandingan yang ditunjuk

oleh Panitia Penyelenggara.

9. Keputusan dewan juri/wasit bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.

10. Protes/pengajuan keberatan diajukan secara tertulis oleh official cabang ke

panitia penyelenggara.

11. Apabila protes tidak dapat diputuskan oleh koordinator lomba, maka akan

diputuskan oleh Dewan Hakim.

B. KETENTUAN DAN PERATURAN PERMAINAN PERLOMBAAN/PERTANDINGAN

1. Bidang Olahraga

a. Lari Sprint 60 m

1) Menggunakan lintasan sesuai kebutuhan dan start blok

2) Menggunakan peraturan PASI

3) Melakukan pelanggaran start sebanyak 2 kali dinyatakan diskualifikasi

4) Keluar lintasan dan mengganggu atlet lain dinyatakan gugur

(diskualifikasi)

5) Peserta melakukan lari hanya 1 x kesempatan

6) Babak putaran final diambil pelari tercepat

7) Nomor punggung ditentukan panitia

b. Lari 1000 m

1) Menggunakan lintasan jalan.

2) Menggunakan peraturan PASI

3) Peserta dinyatakan diskualifikasi bila:

a) Melakukan pelanggaran start sebanyak 2 kali

b) Mengganggu pelari lain

c) Saat lari, mendapat bantuan dari official berupa tarikan, dorongan,

boncengan atau siraman.

4) Nomor punggung ditentukan panitia

c. Tolak Peluru

1) Lapangan menggunakan aturan lapangan tolak peluru

2) Menggunakan peluru ukuran 3 kg

Page 5: Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai peraturan ... Bila servis jatuh salah kamar pada permainan ganda merupakan point ... Power dan

3) Setiap peserta melakukan 2 X lemparan dan yang diambil adalah

lemparan terjauh

4) Dilakukan secara bergilir sesuai dengan nomor urut panggilan

5) Lemparan keluar trak dinyatakan gugur ( diskualifikasi )

6) Nomor punggung ditentukan panitia

7) Juara ditentukan dari lemparan terjauh

8) Untuk menentukan juara, bila ada hasil lemparan yang sama maka

diberikan kesempatan 1 kali lemparan lagi.

9) Ketentuan lain dibicarakan pada pelaksanaan tecnical meeting

d. Lompat Jauh

1) Lintasan lurus dengan batas pijakan

2) Menggunakan ukuran terjauh

3) Setiap peserta diberikan 2 kali lompatan dan yang diambil adalah

lompatan terjauh

4) Dilakukan secara bergilir sesuai dengan nomor urut panggilan

5) Keluar lintasan dan papan pijakan dinyatakan gugur (diskualifikasi)

6) Untuk menentukan juara, bila ada hasil lompatan yang sama maka

diberikan kesempatan 3 kali lompatan lagi.

7) Nomor Punggung ditentukan panitia

e. Sepak Bola Mini

1) Jumlah pemain 7 inti termasuk penjaga gawang dan 5 cadangan

2) Menggunakan sistem gugur

3) Memakai sepatu bola dan skin (pengaman)

4) Waktu 2 X 20 Menit, bila terjadi seri langsung adu penalti kecuali babak

final ada waktu tambahan 2 X 5 Menit

5) Ada tendangan pojok dan tidak ada off side

6) Kartu Kuning atau Merah untuk setiap pelanggaran berat

7) Wasit Tunggal

8) Memakai kaos team bernomor punggung

9) Ukuran bola nomor 4

10) Kartu merah tidak boleh bermain satu kali pertandingan

11) Ketentuan lain dibicarakan pada pelaksanaan technical meeting

f. Sepak Takraw

1) Jumlah pemain inti 4 termasuk cadangan

2) Menggunakan bola takraw jenis mika merk Gajah Wulung / Gajah

Emas

3) Memakai seragam dan bersepatu

4) Setiap pertandingan menggunakan sistem gugur dengan 2 kali

kemenangan (untuk babak penyisihan) dan 3 kali kemenangan (untuk

semifinal dan final)

5) Angka kemenangan setiap set maksimum 21 angka, kecuali pada saat

posisi angka 20-20, pemenang akan ditentukan pada saat selisih dua

angka sampai batas akhir 25 poin.

g. Bola Voli

1) Memakai peraturan PBVSI yang disesuaikan

2) Menggunakan lapangan ukuran 6 x 12 m

3) Tinggi net putri 205 cm dan putra 215 cm

4) Satu regu terdiri dari 6 anak yaitu 4 pemain inti dan 2 pemain cadangan

5) Setiap pertandingan menggunakan sistem gugur dengan 2 kali

kemenangan (untuk babak penyisihan) dan 3 kali kemenangan (untuk

semifinal dan final)

6) Menggunakan hitungan Relly Point sampai angka 25 jika terjadi juce

mulai angka 24 selisih 2

Page 6: Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai peraturan ... Bila servis jatuh salah kamar pada permainan ganda merupakan point ... Power dan

7) Team out diberikan pada angka 8 dan 16 dan setiap tim diberi

kesempatan 2 X setiap set.

8) Rotasi/perputaran pemain sesuai dengan peraturan

9) Memakai kaos team bernomor punggung

10) Wasit Tunggal dibantu hakim garis dan pencatat score

11) Menggunakan bola ukuran 4

12) Tiap regu membawa bola sendiri untuk latihan, sedangkan untuk

pertandingan bola disediakan panitia

13) Ketentuan lain dibicarakan pada pelaksanaan technical meeting

h. Bulutangkis

1) Peraturan pertandingan berpedoman pada peraturan PBSI terbaru

yang disesuaikan

2) Menggunakan sistem gugur

3) Membawa raket sendiri

4) Ukuran lapang dan net standar nasional

5) Menggunakan Rally Point sampai angka 21 dan selisih 2 untuk deuce

6) Menggunakan sistem 2 X Kemenangan

7) Pergantian suttle cock dibatasi dan dalam wewenang pemimpin

pertandingan/wasit

8) Wasit Tunggal dan dibantu linesman

9) Ketentuan lain dibicarakan pada pelaksanaan tecnical meeting

i. Tenis Meja

1) Peraturan berpedoman pada peraturan PTMSI terbaru yang

disesuaikan

2) Net bahan nilon dan warna gelap

3) Bola warna orange kwalitas bintang 3 diameter 40 mm

4) Peserta membawa bet masing-masing diharuskan 2 muka (boleh bintik)

5) Kostum peserta (pakaian olah raga)

6) Untuk pegangan pen holl grif bet harus satu muka

7) Dalam permainan, badan dan tangan tidak boleh menyentuh meja dan

semua anggota badan tidak boleh disamping lapangan

8) Apabila bet menyentuh meja maka dinyatakan secore pindah ke lawan

9) Saat servis, jika bola menyentuh net dan menyebrangi net dipihak

lawan maka sah, dan dapat tambahan poin untuk pemegang service

10) Servis yang dianggap gagal maka point untuk lawan

11) Saat servis bola harus dilepas dari tangan dan tidak boleh menyentuh

net

12) Bila servis jatuh salah kamar pada permainan ganda merupakan point

untuk lawan.

13) Sistem score rally point

14) Score sampai 11, jika terjadi 10 – 10 dilanjutkan tambahan angka selisih

2 dengan 1 x pindah

15) Menggunakan sistem gugur 3 kali kemenangan dengan menggunakan

pergantian service 2.

16) Tim out dilakukan pada tiap akhir set dengan waktu 2 menit

17) Ketentuan lain di tentukan pada technical meeting

j. Catur

1) Menggunakan peraturan PERCASI terbaru yang disesuaikan

2) Setiap peserta membawa papan catur lengkap

3) Menggunakan sistem swiss (main 7 kali)

4) Ketentuan nilai, menang = 1 dan remis = ½ , kalah = 0

5) Pertandingan dilaksanakan minimal ada 4 kontingen

6) Ketentuan lain dibicarakan pada pelaksanaan technical meeting

Page 7: Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai peraturan ... Bila servis jatuh salah kamar pada permainan ganda merupakan point ... Power dan

k. Senam Santri 2010

1) Dilaksanakan secara beregu / campuran dengan jumlah peserta 6 orang

2) Menggunakan Musik Tanpa Hitungan

3) Pelaksanaan lomba menampilkan 1 regu dalam satu kali penampilan

sesuai dengan nomor undian yang telah ditentukan.

4) Kriteria penilaian

a) Penilaian Gerakan meliputi ; Pemanasan, Inti, dan Pendinginan

b) Penilaian koreo/fariasi gerak peralihan ;

c) Penilaian Tambahan : Keseragaman pakaian, daya tahan,

kekompakan, Power dan performa

5) Ketentuan lain :

a) Setiap penampilan diperbolehkan variasi masuk/keluar

2. Bidang Seni

a. MTQ

1) Setiap peserta lomba bebas memilih surat/ayat yang akan dibaca

2) Al-Quran disediakan oleh panitia

3) Kriteria penilaian meliputi;

a) Tajwid (makhrajul huruf, akhamul huruf dan mad walqoshr)

b) Suara dan lagu

c) Fasokhah dan adab

4) Tanpa diawali dan diakhiri salam

b. Kaligrafi

1) Bentuk tulisan bebas

2) Waktu disediakan 3 jam

3) Kertas gambar disediakan panitia dengan ukuran A3

4) Membawa pensil, penggaris, penghapus, sedang proses pengerjaan

boleh dengan pastel, crayon, pensil warna, cat air atapun spidol

5) Setiap karya diberi hiasan tepi menurut kreasi masing-masing

6) Tidak diperkenankan membawa mal

7) Maqro’nya adalah Basmalah diteruskan surat Al-Nashr

8) Maqro’ sesuai ketentuan, selain yang ditentukan tidak dinilai

9) Kriteria penilaian ;

a) Bentuk tulisan

b) Kebenaran kaidah tulisan

c) Keindahan hiasan ( backround dan bingkai )

d) Kebersihan hasil karya

10) Nomor urut ditentukan panitia

11) Ketentuan lain dibicarakan pada pelaksanaan tecnical meeting

c. Lukis

1) Batasan pengertian

Lomba lukis adalah penuangan/pengungkapan ide imajinasi pribadinya

melalui media kertas dan cat air dengan tehnik yang dikuasai sehingga

menjadi suatu karya seni.

2) Ketentuan tehnis

a) Proses pembuatan dikerjakan sendiri

b) Bentuk lukisan / aliran lukisan bebas

c) Tema “"Indahnya Madrasah ku "

d) Waktu pengerjaan 3 jam

e) Alat disediakan sendiri

f) Bahan (Kertas ukuran A3 disediakan panitia)

g) Kriteria penilaian:

- Naturalis (alamiah)

- Kreatifitas

- Kemampuan daya ungkap tema/visualisasi tema ke dalam

bentuk gambar

Page 8: Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai peraturan ... Bila servis jatuh salah kamar pada permainan ganda merupakan point ... Power dan

- Nilai artistik/keindahan

- Nilai komposisi warna/bentuk

d. Pidato 3 Jenis pidato (Bahasa Indonesia, Bahasa Arab dan Bahasa Inggris)

1) Materi pidato disusun sendiri oleh peserta dengan salah satu pilihan

judul/tema sebagai berikut:

a) Pendidikan Karakter Menuju Perbaikan Moral Generasi bangsa

b) Ukhuwah Islamiyah Dalam Budaya Madrasah

c) IMTAQ dan IPTEK di Era Modernisasi dan Globalisasi

2) Waktu disediakan 7 menit

3) Kriteria penilaian ;

a) Kaidah dan gaya bahasa

b) Penguasaan, penghayatan dan Isi Materi

c) Vokal/Intonasi /mimik /Aksentuasi

d) Sistematika

e) Keserasian dan kesopanan/adab

4) Pakaian busana muslim

5) Ketentuan lain dibicarakan pada pelaksanaan tecnical meeting

6) Lain-lain

a) Teks pidato diserahkan panitia pada saat pendaftaran ulang

rangkap 3

b) Saat tampil peserta diperbolehkan membawa catatan singkat dari

materi pidato

c) Judul/tema dan materi pidato yang disampaikan harus sama

dengan yang diserahkan ke panitia

e. Puisi

1) Batasan pengertian

Lomba puisi merupakan sebuah wahana kegiatan kompetitif

berapresiasi sastra dengan gaya , suara dan kebebasan dalam

membawakannya.

2) Ketentuan

a) Setiap peserta membacakan salah satu judul puisi pilihan yang

telah disiapkan panitia.

b) Waktu tidak dibatasi

c) Kriteria penilaian ;

- Gaya dan penampilan

- Tehnik vokal (suara/aksentuasi/Intonasi)

- Ekspresi/Penghayatan

d) Pakaian busana muslim

e) Ketentuan lain dibicarakan pada pelaksanaan technical meeting

JANGAN MENANGIS, INDONESIA

Karya :Akhudiat

Bencana dan keberuntungan silih berganti

Jangan menangis, Indonesia

Malang mujur silih berganti

Jangan menangis,Indonesia

Kejayaan dan keruntuhan silih berganti

Jangan menangis,Indonesia

Manis dan pahit

Susah dan senang

Sakit dan bahagia

Lapar dan kenyang

Silih berganti

Page 9: Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai peraturan ... Bila servis jatuh salah kamar pada permainan ganda merupakan point ... Power dan

Jangan menangis,Indonesia

Tak ada puasa terus menerus

Tak ada pesta terus menerus

Pesta akan ditagih ongkos kenikmatan

Puasa akan temukan hari lebaran

Jangan menngis, Indonesia

Tawa dan tangis silih berganti

TERIMAKASIH GURUKU

Oleh Hilfi Azra

Guru…

Engkau bagaikan penerang

Dikala gelap gulita

Engkau bagaikan penyejuk

Dikala gundah gulana

Engkau dedikasikan hidupmu untuk kami,

Yang kadang susah diatur

Yang kadang susah diarahkan

Yang sering membuatmu jengkel

Namun…

Dengan penuh kesabaran

Engkau tetap dengan ikhlas

Mengajari kami, membimbing kami

Sehingga kamipun bertransformasi

Dari tidak tahu menjadi tahu

Dari tidak mengerti menjadi mengerti

Dari tdk paham menjadi paham

Sungguh…

Kami baru menyadari

Disaat kita akan berpisah

Betapa berat tugas & tanggung jawabmu

Terimakasih Guru

Atas pengabdian & perjuanganmu

Sungguh….

Kami tidak akan lupakan

Sampai akhir hayat kami

Puncak Bendera oleh Arini Gustiani Siahaan

Di ujung kain cita

Terpampang tinggi Sang Pusaka Mas

Bertiangkan institusi dan berdiri tegak

Awan angkasa pun melonjak-lonjak

Kesaktian Pancasila mengukir indah Sang Saka

Dengan kilauan mentari yang merekah

Dihiasi kejayaan sumber daya alam

Keindahan ini janganlah hendaknya segera pudar

Tali-tali pengibar mulai kendor

Tikus-tikus nakal menggigit habis Pancasila

Kemalangan pun tergambar di sudut merah putih

Konstitusi kini tertidur dibawah politik KKN

Page 10: Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai peraturan ... Bila servis jatuh salah kamar pada permainan ganda merupakan point ... Power dan

Bangkitlah punggawa-punggawa manis Sang Saka Merah Putih

Ukir kembali Merah Putih di Jagad Raya

Jangan biarkan terkubur dalam sakar

Merah Putih adalah patrionium dari patriot yang berjiwa patriotik

Tenangkan si orok yang mulai menangis

Rajut kembali kejayaan yang dulu

Cipratkan cinta kasih jambon

Ciptakan moral-moral yang elan

Berselendangkan ilmu,

Jadilah gunawan bagi negeri ini

Yang berdiri di bawah Pusaka Merah Putih

f. Samroh

1) Batasan pengertian

Lomba samroh merupakan suatu bentuk penyajian musik intsrumental

dan vokal dengan memadukan alat musik ritmis rebana, tambourine,

membrano sebagai alat musik utama dan alat musik melodis sebagai

alat musik pendukung yang bernuansa Islami.

2) Ketentuan

a) Peserta adalah grup putri dengan 9-15 orang (jika ada pemain

musik pendukung diperbolehkan dimainkan laki-laki)

b) Membawakan satu lagu wajib dan satu lagu pilihan.

c) Setiap grup peserta wajib menyerahkan partitur lagu rangkap 3.

d) Lagu wajib adalah : Ingat hari depan (Nasidaria)

e) Lagu Pilihan bebas (bernuansa Islami)

f) Setiap grup membawakan salah satu lagu wajib dan satu lagu

pilihan

g) Nomor urut tampil ditentukan panitia (berdasarkan hasil undian)

h) Pemain Musik Utama:

- Semua alat musik non elektrik

- Disajikan oleh 4-8 terbang/rebana

- Disajikan oleh 1-2 tamborine dan atau membrano tamborine

dengan catatan:

• Pemain musik utama dimainkan oleh peserta didik putri

• Pemain musik utama dibenarkan merangkap sebagai vokalis

atau backing vokal

• Vokalis terdiri dari 1 orang sebagai vokalis utama dan 2 orang

backing vokal

• Vokalis utama dan tidak dibenarkan merangkap sebagai

pemain musik utama.

• Peserta membawa alat musik sendiri ( terbang/rebana

(terbang tanpa kencer)/ tamborine/ membrano tamborine)

• Tidak dibenarkan memainkan alat musik lain, selain yang

telah ditentukan. Apabila membawa musik lain, maka

penilaian akan dikurangi.

i) Pemain Musik Pendukung:

- Pemain musik pendukung hanya memainkan alat musik melodis

(seruling, pianika, biola)

- Disajikan oleh 1-4 pemain (putra atau putri)

- Pemain musik pendukung harus dimainkan oleh peserta didik

MI.

- Disediakan waktu 5 menit untuk tes alat

- Apabila terdapat gangguan teknis/sound, penampilan boleh

diulang (kewenangan juri)

- Durasi penampilan maksimal 15 menit

j) Setiap grup tidak perlu memperkenalkan diri

k) Apabila di panggil 3 x berturut-turut tidak tampil dinyatakan gugur

Page 11: Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai peraturan ... Bila servis jatuh salah kamar pada permainan ganda merupakan point ... Power dan

l) Kriteria penilaian meliputi :

� Vokal (tehnik vocal, timbre, fashering, artikulasi)

� Aransemen (pengolahan musik)

� Pembawaan (ekspresi, dinamika)

� Penampilan (koreografi, kostum)

� Kekompakan

m) Ketentuan lain dibicarakan pada pelaksanaan technical meeting

g. Paduan Suara

1) Batasan pengertian

Paduan Suara adalah paduan suara campuran

2) Ketentuan

a) Peserta adalah grup putra/putri (campuran) masing-masing grup

13 orang termasuk pianis dan dirigent

b) Membawakan satu lagu wajib dan satu lagu pilihan.

c) Lagu wajib adalah : Mars MI, Hymne MI

d) Lagu Pilihan (lagu daerah Jawa timuran) adalah : Rek Ayo Rek,

Cublak-cublak suweng

e) Iringan Piano/Orgen yang disediakan sendiri oleh peserta

f) Nomor urut tampil ditentukan panitia (berdasarkan hasil undian)

g) Apabila di panggil 3 x berturut-turut tidak tampil dinyatakan gugur

h) Kriteria penilaian meliputi :

� Tehnik vokal

� Ekspresi/pembawaan

� Penampilan/Kekompakan

i) Peserta memakai seragam sekolah (muslim)

j) Ketentuan lain dibicarakan pada pelaksanaan technical meeting

Page 12: Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai peraturan ... Bila servis jatuh salah kamar pada permainan ganda merupakan point ... Power dan

C. JUMLAH MEDALI DAN DIPEREBUTKAN

1. Madrasah Ibtidaiyah (MI)

No Cabang Olahraga, Seni dan

Mapel

Peserta Jumlah

I II III

1. Lari sprint 60m 2 2 2 6

2. Lari 1000 m 2 2 2 6

3. Tolak peluru 2 2 2 6

4. Lompat Jauh 2 2 2 6

5. Sepak Bola Mini 1 1 1 3

6. Sepak Takraw 1 1 1 3

7. Bola Voli 2 2 2 6

8. Bulutangkis 4 4 4 12

9. Tenis Meja 4 4 4 12

10. Catur 2 2 2 6

11. Senam Santri 2010 1 1 1 3

12. MTQ 2 2 2 6

13. Kaligrafi 2 2 2 6

14. Lukis 2 2 2 6

15. Pidato Bahasa Arab 2 2 2 6

16. Pidato Bahasa Indonesia 2 2 2 6

17. Pidato Bahasa Inggris 2 2 2 6

18. Puisi 2 2 2 6

19. Samroh 1 1 1 3

20. Paduan Suara 1 1 1 3

Jumlah 40 40 40 120

D. Buku Pedoman Pertandingan dan Perlombaan Pekan Madrasah akan diberikan

pada saat Check In.

E. Apabila ada perubahan dalam pedoman ini akan disampaikan melalui ralat yang

akan diberitahukan kemudian.

Page 13: Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai peraturan ... Bila servis jatuh salah kamar pada permainan ganda merupakan point ... Power dan

ADMINISTRASI PENDAFTARAN

A. UMUM

Penyelenggaraan administrasi dan keuangan secara umum meliputi perencanaan,

persiapan, pelaksanaan, dan pelaporan administrasi. Kegiatan administrasi ini

berkaitan dengan pendaftaran, penyelesaian administrasi dan peserta, pimpinan

kontingen, official cabang, panitia penyelenggara, dan panitia pelaksana, penyediaan

kebutuhan administrasi dan keuangan bagi semua unsur yang terlibat.

B. ADMINISTRASI PENDAFTARAN

1. Panitia Pelaksana Pekan Madrasah Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-Kab. Malang

Tahun 2014 tidak akan menerima pendaftaran, kecuali melalui Ketua Kontingen

atau utusan yang sudah ditunjuk dengan menggunakan formulir-formulir yang

telah ditentukan.

2. Penyerahan pendaftaran berupa soft copy (CD/flasdisk) atau via email.

3. Nama-nama peserta yang sudah diverifikasi tidak dapat digantikan oleh peserta

lain, kecuali karena sakit. Pergantian peserta diperbolehkan sebelum tehnical

meeting.

4. Bila dalam pelaksanaan ditemukan nama peserta tidak sesuai hasil verifikasi

maka diikutsertaan dalam cabang perlombaan / pertandingan tersebut

dianggap diskualifikasi (DO).

5. Hak-hak peserta berupa perlengkapan peserta dan lain-lain diserahkan melalui

Ketua Kontingen.

C. MEKANISME PENDAFTARAN

1. Tahap I

Ketua Kontingen Kecamatan menyerahkan Pernyataan kesediaan mengikuti

Pekan Madrasah Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-Kab. Malang Tahun 2014

kepada Panitia Pekan Madrasah Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-Kab. Malang

Tahun 2014. Penyerahan formulir ini melalui K3MI Kabupaten Malang tanggal

26 September 2014

2. Tahap II (pendaftaran dan verifikasi)

a. Pengiriman data peserta melalui email paling lambat tanggal 27

September 2013 ke alamat [email protected] /

[email protected]

b. Verifikasi dan Penyerahan berkas-berkas peserta dan foto pada tanggal 1-3

Oktober 2014 jam 09.00-15.00 di Kantor Kementerian Agama Kabupaten

Malang

c. Berkas data administrasi harus menyesuaikan dengan format yang

ditentukan panitia

d. Berkas-berkas dimasukkan dalam map snel plastik transparan.

3. Tahap IV (Tahap Daftar Ulang)

Pendaftaran ulang di lokasi kegiatan Pekan Madrasah Tingkat Madrasah

Ibtidaiyah se-Kab. Malang Tahun 2014, oleh Ketua Kontingen:

a. Mengecek daftar peserta dan official.

b. Menerima fasilitas :

1) Kelengkapan peserta

2) Kelengkapan Ketua Kontingen

3) Kelengkapan Official

c. Peserta sudah hadir di Tempat Porseni pada tanggal 24 Oktober 2014 jam

sebelum jam 15.00 WIB

Page 14: Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai peraturan ... Bila servis jatuh salah kamar pada permainan ganda merupakan point ... Power dan

D. TEHNICAL MEETING

Tehnical meeting dilaksanakan pada 18 Oktober 2014 jam 09.00 di Poncokusumo

(tempat pelaksanaan Pekan Madrasah Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-Kab. Malang

Tahun 2014) dengan ketentuan sebagai berikut:

1. Pelaksanaan tehnical meeting dibagi berdasarkan cabang/gabungan cabang

perlombaan/pertandingan yang sejenis dengan bertempat pada ruangan yang

berbeda.

2. Waktu pelaksanaannya dilakukan secara bersamaan.

3. Setiap cabang harus dihadiri oleh 1 official cabang

4. Official cabang yang tidak hadir pada saat tehnical meeting harus mengikuti

hasil keputusan meeting.

5. Hasil keputusan dalam tehnical meeting tidak dapat digugat dan diubah kecuali

dalam keadaan yang sangat mendesak dengan persetujuan official cabang yang

hadir pada saat meeting.

KEGIATAN PENDUKUNG Sebagai kegiatan pendukung dalam Pekan Madrasah Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-

Kab. Malang Tahun 2014 adalah sebagai berikut:

A. Defile Kontingen

1. Setiap kontingen peserta Pekan Madrasah Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-Kab.

Malang Tahun 2014 wajib mengikuti defile.

2. Defile kontingen ini akan dinilai oleh dewan juri yang ditunjuk oleh panitia

Pekan Madrasah Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-Kab. Malang Tahun 2014.

3. Setiap kontingen memakai seragam kebesaran sebagai peserta Pekan Madrasah

Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-Kab. Malang Tahun 2014.

4. Setiap kontingen membuat Bendera Kebesaran Kontingen dan dikumpulkan

pada panitia saat pelaksanaan tehnical meeting.

5. Di barisan depan dianjurkan sepasang siswa –siswi memakai busana muslim-

muslimah.

6. Susunan defile kontingen secara berurutan terdiri dari :

a) Pembawa Bendera Kebesaran Kontingen

b) Ketua Kontingen

c) Sepasang siswa-siswi berbusana muslim

d) Pengawas Kecamatan

e) Peserta/atlet putri

f) Peserta/atlet putra

g) Official Putri

h) Official Putra

7. Semua peserta kontingen harus berjalan kaki

B. Upacara Pembukaan dan Penutupan

1) Kegiatan Upacara Pembukaan dan Penutupan dilaksanakan pada tanggal 27

Oktober 2014 jam 15.00

2) Setiap kontingen peserta Pekan Madrasah Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-Kab.

Malang Tahun 2014 wajib mengikuti upacara pembukaan dan Penutupan

3) Memakai seragam Pekan Madrasah Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-Kab.

Malang Tahun 2014

4) Susunan barisan terdiri dari:

a) Pembawa Bendera Kebesaran Kontingen

b) Ketua Kontingen

c) Sepasang siswa-siswi berbusana muslim

d) Pengawas Kecamatan

e) Peserta/atlet putri

f) Peserta/atlet putra

g) Official Putri

h) Official Putra

Page 15: Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai peraturan ... Bila servis jatuh salah kamar pada permainan ganda merupakan point ... Power dan

C. Pemeriksaan Kesehatan dan Donor Darah

1) Setiap kontingen dan Panitia sangat dianjurkan untuk memberikan donor darah

2) Tiap kontingen kecamatan minimal 3 orang

3) Pendonor akan mendapatkan fasilitas pemeriksaan kesehatan dan bila

diperlukan bisa melakukan konsultasi kesehatan.

4) Syarat-syarat pendonor:

a) Tidak sedang mengalami gangguan kesehatan

b) Harus makan 1 jam sebelum pengambilan darah

5) Pelayanan kesehatan dilakukan oleh Tim medis dari Puskesmas atau Dinas

Kesehatan

LOGISTIK

Guna mendukung pelaksanaan Pekan Madrasah Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-Kab.

Malang Tahun 2014, Panitia Pelaksana mengupayakan penyediaan kebutuhan-

kebutuhan yang berhubungan dengan logistik, antara lain :

A. Fasilitas Tempat dan Ruangan

1. Sekretariat Panitia Pelaksana

2. Pusat Informasi Kegiatan

3. Posko Layanan Medis

4. Lapangan Utama (Pembukaan dan Penutupan)

5. Lapangan Parkir

6. Tempat pertandingan (Venue)

7. Dapur Umum Panitia Pelaksana

8. MCK

9. Kedai/Warung makanan

10. Bazaar

B. Tempat Penginapan

1. Listrik, air bersih dan MCK

2. Dapur dan peralatan

3. Kesehatan dan sanitasi lingkungan

4. Daya tampung ruangan untuk kontingen

5. Transportasi kegiatan

a. Panitia Pelaksana Pekan Madrasah Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-Kab.

Malang Tahun 2014 tidak menyediakan kendaraan antar-jemput. Tiap-tiap

daerah diharapkan dapat mempersiapkan sendiri angkutannya.

b. Transportasi menuju tempat perlombaan/pertandingan ditempuh dengan

jalan kaki dan kendaraan sesuai jauh dekat dan kebutuhannya.

6. Konsumsi

a. Konsumsi Peserta, Ketua Kontingen, dan Official selama Pekan Madrasah

Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-Kab. Malang Tahun 2014 ditanggung oleh

Kontingen masing-masing.

b. Konsumsi Panitia Pelaksana selama kegiatan Pekan Madrasah Tingkat

Madrasah Ibtidaiyah se-Kab. Malang Tahun 2014 berlangsung dilaksanakan

secara rutin di dapur umum.

7. Keamanan dan ketertiban

Keamanan dan ketertiban dikoordinir secara langsung oleh satuan keamanan

setempat.

Page 16: Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai peraturan ... Bila servis jatuh salah kamar pada permainan ganda merupakan point ... Power dan

PENUTUP

Kita semua menginginkan dengan sungguh-sungguh agar penyelenggaraan Pekan

Madrasah Tingkat Madrasah Ibtidaiyah se-Kab. Malang Tahun 2014 ini dapat berjalan

dengan lancar dan aman sesuai rencana.

Semoga Allah swt, Tuhan Yang Maha Esa memberkati langkah-langkah dan niat suci dan

tulus kita. Amin.

Malang, 1 September 2014

Panitia Penyelenggara

Page 17: Pedoman Umum Pekan Madrasah 2014 Kab. Malang Untuk · PDF fileg. Bola Voli 1) Memakai peraturan ... Bila servis jatuh salah kamar pada permainan ganda merupakan point ... Power dan

LOGO RESMI

PEKAN MADRASAH (PORSENI MI)