Paper - Copy

2
I. PENDAHULUAN Peralatan alat elektronik membutuhkan sumber tegangan dalam operasinya baik itu AC maupun DC. Besarnya output sumber tegangan harus disesuaikan dengan kebutuhan sistem elektronika itu sendiri, agar komponen elektronika tetap awet dan bisa berfungsi sebagaimana mestinya. Fakta diatas mengungkapkan bahwa dibutuhkan suatu rangkaian yang bisa meregulasi atau mengatur serta bisa menstabilkan tegangan outpunya, karena ada beberapa komponen yang sensitif terhadap perubahan tegangan, contohnya IC/Mikrokontroler. Oleh karena itu, digunakan regulator untuk menstabilkan tegangan atau menyuplai tegangan sesuai kebutuhan. II. PENGERTIAN Regulator adalah suatu rangkaian elektronika yang digunakan untuk menstabilkan, serta mengatur output tegangan yang dihasilkan dari sumber agar sesuai dengan kebutuhan. Kebutuhan tegangan yang berbeda-beda membuat regulator terbagi menjadi beberapa seri, sesuai dengan output tegangan yang dihasilkan. IC Regulator 7805 merupakan salah satu jenis dari regulator yang mengubah tegangan sumber menjadi positif 5v. Gambar 2.1 Susunan kaki IC regulator Terdapat 3 kaki pada IC regulator diatas, diantaranya adalah untuk input tegangan, ground, serta output tegangan. III. PRINSIP KERJA Pada dasarnya, IC regulator 7805 bekerja mengubah tegangan menjadi tegangan stabil 5 volt, untuk memenuhi kebutuhan sistem elektronika. Tegangan 5 volt didapat, misalkan sumbernya adalah AC/PLN, kemudian di turunkan tegangannya menjadi 12 volt dengan menggunakan Regulator 5v (Penstabil Tegangan/7805) Hendra Priyana Mirantika Jurusan Teknik Telekomunikasi Fakultas Telkom Engineering School Universitas Telkom

description

paper sdcs

Transcript of Paper - Copy

Regulator 5v (Penstabil Tegangan/7805)Hendra Priyana MirantikaJurusan Teknik Telekomunikasi Fakultas Telkom Engineering School Universitas Telkom

I. PENDAHULUAN Peralatan alat elektronik membutuhkan sumber tegangan dalam operasinya baik itu AC maupun DC. Besarnya output sumber tegangan harus disesuaikan dengan kebutuhan sistem elektronika itu sendiri, agar komponen elektronika tetap awet dan bisa berfungsi sebagaimana mestinya. Fakta diatas mengungkapkan bahwa dibutuhkan suatu rangkaian yang bisa meregulasi atau mengatur serta bisa menstabilkan tegangan outpunya, karena ada beberapa komponen yang sensitif terhadap perubahan tegangan, contohnya IC/Mikrokontroler. Oleh karena itu, digunakan regulator untuk menstabilkan tegangan atau menyuplai tegangan sesuai kebutuhan. II. PENGERTIAN Regulator adalah suatu rangkaian elektronika yang digunakan untuk menstabilkan, serta mengatur output tegangan yang dihasilkan dari sumber agar sesuai dengan kebutuhan. Kebutuhan tegangan yang berbeda-beda membuat regulator terbagi menjadi beberapa seri, sesuai dengan output tegangan yang dihasilkan. IC Regulator 7805 merupakan salah satu jenis dari regulator yang mengubah tegangan sumber menjadi positif 5v.

Gambar 2.1 Susunan kaki IC regulator

Terdapat 3 kaki pada IC regulator diatas, diantaranya adalah untuk input tegangan, ground, serta output tegangan.

III. PRINSIP KERJA Pada dasarnya, IC regulator 7805 bekerja mengubah tegangan menjadi tegangan stabil 5 volt, untuk memenuhi kebutuhan sistem elektronika. Tegangan 5 volt didapat, misalkan sumbernya adalah AC/PLN, kemudian di turunkan tegangannya menjadi 12 volt dengan menggunakan trafo. Tegangan tersebut disearahkan agar diperoleh tegangan DC dengan menggunakan jembatan dioda (diode bridge), yang dibangun oleh 4 buah dioda. Setelah didapatkan tegangan 12 volt, diperlukan 2 buah kondensator untuk memperkecil ripple sehingga didapatkan grafik tegangan yang mendekati grafik DC. Perbandingan antara 2 buah kondensator adalah 1:3, agar diperoleh hasil yang benar-benar mendekati kebutuhan. Kemudian tegangan 12 volt masuk kedalam IC regulator 7805 untuk diubah menjadi tegangan DC sebesar 5 volt.

Gambar 3.1 Rangkaian Regulator

Gambar 3.2 Rangkaian Regulator Sumber AC Adapun komponen yang dibutuhkan untuk membuat rangkaian regulator tersebut diantaranya adalah, trafo, diode bridge, capacitor, dan IC regulator 7805.IV. PENUTUP Regulator sebagaimana fungsinya, untuk menstabilkan, serta mengatur output tegangan agar sesuai dengan kebutuhan. Tegangan yang tidak sesuai dengan kebutuhan akan merusak komponen elektronika yang sensitif terhadap perubahan tegangan.

V. REFERENSIOnline, http://berusahaberguna.blogspot.com/2013/03/regulator-tegangan-dengan-ic-78xx-atau.html [13 Februari 2014]http://elektronika-dasar.web.id/komponen/regulator-tegangan-positif-78xx/ [13 Februari 2014]http://www.linksukses.com/2012/05/regulator-5-volt.html [13 Februari 2014]