PANDUAN KTI 2012

60
BAB I PENDAHULUAN A. Pengertian Mahasiswa Program Strata Diploma Tiga (DIII) Akper Sawerigading Pemda Luwu, pada akhir masa studinya diwajibkan untuk menulis karya ilmiah yang disebut dengan skripsi atau tugas akhir sebagai syarat untuk memperoleh gelar Sarjana pada bidangnya. Skripsi atau tugas akhir didefinisikan sebagai penulisan karya ilmiah berisi hasil penelitian menyeluruh yang disusun secara sistematis berdasarkan ketentuan metode penelitian ilmiah. Penulisan skripsi atau tugas akhi ini dimaksudkan sebagai pelatihan bagi mahasiswa untuk menuangkan gagasannya dalam bentuk sebuah karya ilmiah. B. Tujuan Penyusunan Skripsi Tugas Akhir Atau Tugas Akhir Tujuan penyusunan skripsi atau tugas akhir dapat diuraikan sebagai berikut: 1. Untuk menilai kemampuan mahasiswa dalam memecahkan masalah secara ilmiah atas topik atau pokok bahasan yang sesuai dengan aturan program studi masing-masing. 2. Untuk menilai keterampilan dan kemampuan mahasiswa dalam menerapkan metode penelitian secara benar. 3. Untuk menilai kemampuan mahasiswa dalam melakukan penalaran secara logis. Dalam penulisan skripsi atau tugas akhir tersebut, mahasiswa harus mampu mentaati norma-norma akademik sebagai berikut: 1. Keaslian, yaitu mahasiswa dapat menghargai hasil kerja diri sendiri sehingga mahasiswa mampu menghargai hak cipta secara umum. 2. Keterpaduan, yaitu mahasiswa mampu memahami keterpaduan materi-materi kuliah sesuai dengan kurikulum pendidikan yang diperoleh. 3. Kedalaman, yaitu mahasiswa memiliki keahlian dalam suatu bidang keilmuan yang dimilikinya. 4. Kemanfaatan, yaitu mahasiswa dapat memberikan kontribusi teoritis ataupun praktis baik pada bidang ilmu yang ditekuni ataupun bagi masyarakat yang lebih luas. Pedoman skripsi atau tugas akhir ini, dimaksudkan juga untuk menjaga kualitas skripsi atau tugas akhir yang dihasilkan atas nama mahasiswa serta sebagai acuan umum

Transcript of PANDUAN KTI 2012

Page 1: PANDUAN KTI 2012

BAB IPENDAHULUAN

A. Pengertian

Mahasiswa Program Strata Diploma Tiga (DIII) Akper Sawerigading Pemda Luwu, pada akhir masa studinya diwajibkan untuk menulis karya ilmiah yang disebut dengan skripsi atau tugas akhir sebagai syarat untuk memperoleh gelar Sarjana pada bidangnya. Skripsi atau tugas akhir didefinisikan sebagai penulisan karya ilmiah berisi hasil penelitian menyeluruh yang disusun secara sistematis berdasarkan ketentuan metode penelitian ilmiah. Penulisan skripsi atau tugas akhi ini dimaksudkan sebagai pelatihan bagi mahasiswa untuk menuangkan gagasannya dalam bentuk sebuah karya ilmiah.

B. Tujuan Penyusunan Skripsi Tugas Akhir Atau Tugas AkhirTujuan penyusunan skripsi atau tugas akhir dapat diuraikan sebagai berikut:

1. Untuk menilai kemampuan mahasiswa dalam memecahkan masalah secara ilmiah

atas topik atau pokok bahasan yang sesuai dengan aturan program studi masing-

masing.

2. Untuk menilai keterampilan dan kemampuan mahasiswa dalam menerapkan metode

penelitian secara benar.

3. Untuk menilai kemampuan mahasiswa dalam melakukan penalaran secara logis.Dalam penulisan skripsi atau tugas akhir tersebut, mahasiswa harus mampu

mentaati norma-norma akademik sebagai berikut:

1. Keaslian, yaitu mahasiswa dapat menghargai hasil kerja diri sendiri sehingga

mahasiswa mampu menghargai hak cipta secara umum.

2. Keterpaduan, yaitu mahasiswa mampu memahami keterpaduan materi-materi

kuliah sesuai dengan kurikulum pendidikan yang diperoleh.

3. Kedalaman, yaitu mahasiswa memiliki keahlian dalam suatu bidang keilmuan

yang dimilikinya.

4. Kemanfaatan, yaitu mahasiswa dapat memberikan kontribusi teoritis ataupun

praktis baik pada bidang ilmu yang ditekuni ataupun bagi masyarakat yang lebih

luas.

Pedoman skripsi atau tugas akhir ini, dimaksudkan juga untuk menjaga kualitas skripsi atau tugas akhir yang dihasilkan atas nama mahasiswa serta sebagai acuan umum berarti berlaku untuk seluruh mahasiswa Akper Sawerigading Pemda Luwu Secara menyeluruh Buku Pedoman Penulisan Skripsi atau tugas akhir ini diterbitkan untuk membantu mempermudah bagi Dosen Pembimbing dan mahasiswa dalam dalam penulisan skripsi atau tugas akhir.

Tujuan penyusunan pedoman penulisan skrips atau tugas akhir ini untuk:

1. Membantu melancarkan mahasiswa dalam proses penulisan skripsi atau tugas Akhir

2. Menjamin keseragaman format penulisan skripsi atau tugas akhir

3. Menjaga penelitian yang dilakukan desuai dengan kaidah etis dalam penulisan karya

ilmiah.C. Prosedur Penyusunan Skripsi Atau Tugas Akhir

Secara umum penyusunan skripsi atau tugas akhir ini melalui tiga tahapan yaitu (1) pengajuan skripsi atau tugas akhir, (2) proses pembimbingan skripsi atau tugas akhir dan

Page 2: PANDUAN KTI 2012

(3) sidang skripsi atau tugas akhir. Penjelasan lebih lengkap dapat dilihat pada bagian selanjutnya dari buku pedoman ini.1. Pengajuan Skripsi atau tugas akhir

Pada proses pengajuan skripsi atau tugas akhir terdapat beberapa persyaratan yang

harus diikuti mahasiswa yaitu:

1. Telah lulus minimal sks dan mata kuliah yang disyaratkan oleh program studi.

2. Mengajukan outline skripsi atau tugas akhir pada koordinator skripsi atau tugas

akhir di masing-masing program studi

3. IPK yang telah dicapai minimal 2.50.

4. Tercabut sebagai mahasiswa aktif pada semester yang bersangkutan dan tidak

sedang terkena skorsing akademik.

2. Pembimbingan Skripsi atau Tugas Akhir

Dalam proses penyusunan skripsi atau tugas akhir ini mahasiswa dibimbing oleh

dosen pembimbing skripsi atau tugas akhir. Ketentuan dosen pembimbing skripsi

atau tugas akhir adalah sebagai berikut:

1. Dosen Akper Sawerigading Pemda Luwu minimal bergelar Magister (S1/DIV)

atau dosen yang ditunjuk oleh Dosen Koordinator Skripsi atau tugas akhir pada

Program Studi.

2. Jumlah Dosen pembimbing skripsi atau tugas akhir diperkenankan dua orang

dengan ketentuan pembimbing utama adalah staf pengajar tetap Program Studi di

Akper Sawerigading Pemda Luwu atau seorang yang kompeten dalam topik

bahasan skripsi atau tugas akhir tersebut. Co-pembimbing adalah dosen muda

yang ditunjuk oleh program studi untuk melakukan penulisan skripsi karena

dianggap kompeten pada bidang tersebut, namun secara administratif belum

memenuhi syarat sebagai pembimbing utama. Sedangkan Co-pembimbing

dimungkinkan dalam rangka pembinaan dosen muda pada masing-masing

program studi. Co-pembimbing mendapatkan feedback dan evaluasi dari

pembimbing utama dan koordinator skripsi atau tugas akhir, dengan harapan

pada semester berikutnya sudah menjadi pembimbing utama.

3. Tugas Dosen pembimbing skripsi atau tugas akhir secara umum adalah :

a. Membantu mahasiswa merumuskan permasalahan atau topik skripsi atau

tugas akhir.

b. Membuat rencana bimbingan bersama mahasiswa.

c. Mengarahkan mahasiswa dalam hal metodologi penelitian dan metode

penulisan ilmiah.

d. Menunjukkan acuan materi keilmuan yang relevan dengan topik skripsi atau

tugas akhir.

e. Memberikan persetujuan untuk seminar proposal.

f. Memimpin seminar proposal.

g. Memberikan persetujuan akhir untuk sidang skripsi atau tugas akhir

Page 3: PANDUAN KTI 2012

h. Memberikan penilaian akhir bagi skripsi atau tugas akhir yang diujikan.

i. Hadir dalam sidang skripsi atau tugas akhir.

j. Memberikan arahan dalam penyelesaian revisi skripsi atau tugas akhir.

3. Sidang Skripsi atau Tugas Akhir

Sidang skripsi atau tugas akhir adalah ujian secara verbal/oral/presentasi yang harus

diikuti setiap mahasiswa yang memprogram skripsi atau tugas akhir sebagai syarat

kelulusan matakuliah skripsi atau tugas akhir. Sidang skripsi atau tugas akhir

bertujuan untuk mempertanggung jawabkan pembuatan skripsi atau tugas akhir yang

telah dilakukan oleh mahasiswa yang bersangkutan. Ada beberapa poin yang harus

diperhatikan berkaitan dengan pelaksanaan sidang skripsi atau tugas akhir,

diantaranya yaitu syarat sidang skripsi atau tugas akhir, tata tertib sidang skripsi atau

tugas akhir, dewan penguji, kriteria penilaian dan sistematikan pengumuman

kelulusan siding skripsi atau tugas akhir. Pada bagian selanjutnya, poin-poin tersebut

di atas akan dijelaskan dengan lebih terinci.

a. Syarat sidang skripsi atau tugas akhir

1) Mendapat persetujuan dari dosen Pembimbing yang bersangkutan (mengisi

formulir persetujuan mengikuti sidang skripsi atau tugas akhir yang

ditandatangan oleh pembimbing skripsi atau tugas akhir)

2) Mahasiswa telah memiliki kesiapan untuk maju sidang.

3) Mahasiswa wajib menyerahkan:

a) Surat ketererangan bebas adminitrasi baik keuangan maupun akademik

b) Surat keterangan bebas perpustakaan

4) Mahasiswa telah lulus dari semua mata kuliah non skripsi atau tugas akhir

dengan nilai D tidak melebihi 4SKS untuk matakuliah-matakuliah umum dan

matakuliah keahlian program studi

b. Tata tertib sidang skripsi atau tugas akhir

1) Tata tertib untuk Mahasiswa :

a) Mahasiswa harus hadir paling lambat 15 menit sebelum pelaksanaan

siding skripsi atau tugas akhir dimulai

b) Berpakaian rapi dan sopan (menggunakan baju dinas, jas almamater serta

atribut)

c) Menyiapkan sarana dan prasarana yang diperlukan selama sidang skripsi

2) Tata tertib untuk Pelaksanaan Sidang :

a) Sidang dilaksanakan berdasarkan persetujuan Ketua Panitia Ujian akhir

program

b) Sidang dilaksakan sesuai waktu yang terjadwal.

c) Sidang skripsi atau tugas akhir dihadiri oleh dosen pembimbing yang

bersangkutan yang sekaligus sebagai Ketua Sidang. Ketua Sidang

Page 4: PANDUAN KTI 2012

bertugas menjadi moderator sidang skripsi atau tugas akhir

d) Sidang skripsi atau tugas akhir dilaksanakan maksimum selama 60 menit

dengan pembagian waktu :

Presentasi maksimum 15 menit

Tanya jawab maksimum 30 menit

Sidang tertutup maksimum 15 menit tanpa dihadiri mahasiswa yang

sidang skripsi atau tugas akhir

e) Tim Dosen penguji mengajukan pertanyaan secara bergantian

f) Dosen pembimbing berhak memperjelas pertanyaan yang tidak atau

kurang dimengerti oleh mahasiswa, bila dianggap perlu

g) Sekretaris sidang wajib mencatat segala sesuatu yang terjadi dalam

siding skripsi atau tugas akhir termasuk pengisian berkas berita acara

sidang skripsi atau tugas akhir.

3) Ketentuan dewan penguji skripsi atau tugas akhir

a) Dewan penguji skripsi atau tugas akhir terdiri dari dua orang penguji

yang ditentukan oleh koordinator skripsi atau tugas akhir atau atas saran

dari pembimbing skripsi atau tugas akhir

b) Dewan penguji adalah dosen tetap/tidak tetap atau pakar yang berkaitan

dengan topik/bidang skripsi atau tugas akhir yang diuji

c) Salah satu dewan penguji seyogyanya adalah salah satu reviewer pada

saat seminar proposal/kolokium

4) Kriteria penilaian sidang skripsi atau tugas akhir

a) Penilaian Sidang skripsi atau tugas akhir dilakukan oleh masing-masing

dosen penguji dan dosen pembimbing pada Formulir Penilaian Sidang

Skripsi atau tugas akhir yang telah disediakan.

b) Komponen penilaian Sidang skripsi atau tugas akhir terdapat pada tabel

1.3.

c) Keputusan sidang tertutup dapat berupa :

Tabel 1.4 Kriteria kelulusan

Nilai Status Keterangan>= 60 Lulus50 - 59 Sidang ulang<=49 Tidak lulus Mengulang MK Skripsi

atau tugas akhir

d) Kriteria kelulusan:

1) Lulus tanpa syarat

2) Lulus bersyarat dengan memperbaiki skripsi atau tugas akhir.

Page 5: PANDUAN KTI 2012

Selama proses perbaikan mahasiswa berkonsultasi dengan

pembimbing. Masa perbaikan mengikuti aturan :a) Batas waktu perbaikan maksimum satu bulan.b) Apabila batas waktu perbaikan lebih dari tiga bulan, maka

mahasiswa diwajibkan mengulang sidang skripsi atau tugas akhir dengan nilai maksimal 80% dari nilai yang diperoleh di sidang pertama.

3) Tidak lulus dan diwajibkan mengulang matakuliah skripsi atau tugas

akhir.

5) Sanksi dalam Penyusunan Skripsi atau tugas akhir

Seorang mahasiswa dapat dikenakan sanksi apabila dalam penyusunan

skripsi atau tugas akhir melakukan hal-hal sebagai berikut:

a) Melakukan tindakan yang tidak dibenarkan dari sisi akademis seperti

melakukan plagiarisme atau menjiplak skripsi atau tugas akhir yang

sudah ada secara utuh

b) Jika tidak menyelesaikan perbaikan skripsi atau tugas akhir dalam batas

waktu yang telah ditentukan, maka akan dikenakan sanksi akademik dan

sanksi administratif sesuai ketentuan yang berlaku di Akper

sawerigading Pemda luwu sebagai

6) Ketentuan sidang ulang

a) Sidang ulang karena nilai kurang

b) Sidang ulang karena revisi skripsi atau tugas akhir yang terlambat

c) Pelaksanaan sidang ulang paling lambat dua bulan setelah sidang

pertama dengan dewan penguji yang sama

d) Sidang ulang dilakukan maksimal satu kali, jika tidak lulus dalam siding

ulang, maka harus mengulang Mata Kuliah skripsi atau tugas akhir

7) Sistematika pengumuman sidang skripsi atau tugas akhir

Hasil sidang skripsi atau tugas akhir diumumkan oleh ketua sidang di akhir

pelaksanaan sidang skripsi atau tugas akhir dengan menyampaikan status

kelulusan dan nilai (angka dan huruf) yang diperoleh pada saat sidang.

1. Bentuk Tugas AkhirTugas Akhir program sarjana dapat ditempuh melalui:

a. Skripsi yakni mahasiswa membuat skripsi yang terbimbing oleh dosen pembimbing skripsi dan dipertahankan dalam sidang diploma.

b. Selain skripsi yakni kegiatan ilmiah yang menampilkan kemampuan seorang mahasiswa dalam penyelesaian suatu

Page 6: PANDUAN KTI 2012

masalah dengan pendekatan ilmiah dalam bidang keahliannya.

2. Tugas Akhir program diploma dapat ditempuh melalui karya tulis ilmiah yakni mahasiswa membuat karya tulis ilmiah yang terbimbing oleh dosen pembimbing dan dipertahankan dalam sidang diploma.

1. Sifat dan bobot tugas akhirBobot keseluruhan dari Skripsi dalam satu semester bagi mahasiswa program

sarjana adalah program diploma III adalah 4 (empat) SKS, yang penyelenggaraannya dapat dilaksanakan di tatanan layanan kesehatan.Sifat dan bobot tugas akhira. Tugas Akhir mahasiswa program sarjana bersifat wajib

dengan bobot 4 (empat) sks.b. Tugas Akhir dapat diselesaikan selama-lamanya 2 (dua)

bulan.c. Tugas yang diselesaikan lebih dari 2 (dua) bulan, harus

memperbaharui permohonan tugas akhirnya.d. Apabila penyelesaian tugas akhir melebihi waktu yang telah

diatur pada poin b maka mahasiswa akan dibebani biaya tambahan sebesar 50%

e. Beban studi penilaian Skripsi dibagi dalam 2 kegiatan, yaitu :1) Seminar Proposal dengan bobot sebesar 40 %2) Ujian akhir skripsi dengan bobot sebesar 60 %

D. PEMBIMBINGSesuai dengan peraturan yang ditetapkan (lihat BAB 1 Peraturan Penyusunan

Skripsi, pasal 7)E. KODE ETIK PENULISAN SKRIPSI

Kode etik adalah seperangkat norma yang perlu diperhatikan dalam penulisan karya ilmiah. Norma ini berkaitan dengan pengutipan dan perujukan, perijinan terhadap bahan yang digunakan, dan penyebutan sumber data atau informan.

Penulis harus secara jujur menyebutkan rujukan terhadap bahan atau pikiran yang diambil dari sumber lain. Pemakaian bahan atau pikiran dari suatu sumber atau orang lain yang tidak disertai rujukan dapat diidentikkan dengan pencurian. Penulis harus menghindarkan diri dari tindak kecurangan yang lazim disebut plagiat (merupakan tindak kecurangan yang berupa pengambilan tulisan atau pemikiran orang lain yang diakui sebagai hasil tulisan atau hasil pemikirannya sendiri). Oleh karena itu, penulis wajib membuat dan mencantumkan pernyataan bahwa karyanya itu bukan merupakan pengambilalihan tulisan atau pemikiran orang lain.

Menurut pasal 32 tentang kode etik pembimbing adalah menerima mahasiswa untuk konsultasi di lingkungan kampus Akper Sawerigading Pemda Luwu sesuai jadwal yang ditetapkan

F. HAK KEPENGARANGANSkripsi yang dihasilkan dapat diterbitkan dalam majalah atau

jurnal ilmiah. Penerbitan ini dilakukan dengan mengacu pada ketentuan penulisan karya tulis ilmiah dan merupakan salah satu hak cipta yang harus dilindungi. Mengenai penerbitan skripsi, hak kepengarangan berada pada peserta didik. Bila mahasiswa ingin memanfaatkan skripsi-nya menjadi naskah yang akan dipublikasikan, maka mahasiswa menjadi pengarang pertama, sedangkan pembimbing I dan II menjadi pengarang kedua dan ketiga.

G. KEASLIAN PENELITIAN

Page 7: PANDUAN KTI 2012

Keaslian penulisan karya tulis atau riset berupa penjelasan tentang hasil penelitian terkait penelitian yang sudah pernah dilaksanakan sebelumnya oleh peneliti lain. Penelitian dijelaskan perbedaan antara penelitian sebelumnya dengan penelitian yang dilakukan saat ini. Hasil riset misalnya skripsi, desertasi atau tesis peneliti lain, dan jurnal ilmiah.

BAB IIPROSEDUR PENGAJUAN SKRIPSI

A. PERSYARATANMahasiswa yang diperbolehkan menyusun proposal maupun

skripsi adalah:1. Mahasiswa yang sekurang-kurangnya pada awal semester 7

telah lulus 120 SKS.2. IPK minimal 2,00.3. Telah lulus matakuliah metodologi penelitian dan atau

matakuliah lain yang sesuai (Biostatistik).4. Mengisi formulir sudah memenuhi syarat dan mengajukan

skripsi.B. BIMBINGAN SKRIPSI

Bimbingan skripsi dilakukan pada penyusunan proposal dan penyusunan hasil penelitian untuk sidang akhir skripsi. Hal tersebut dapat diuraikan sebagai berikut :1. Proses Penyusunan Proposal

a. Mahasiswa mengajukan dua sampai tiga topik/masalah penelitian disertai latar belakang masing-masing topic, masalah penelitian dan tujuan penelitian kepada panitia skripsi.

b. Panitia skripsi dan mahasiswa membahas dan menyepakati topik/masalah penelitian yang diajukan.

c. Mahasiswa melengkapi proposal sesuai ketentuan kepada pembimbing I dan pembimbing II.

d. Pertemuan dengan setiap pembimbing (pembimbing I dan II) minimal 3 (tiga) kali tatap muka.

e. Lembar konsultasi di foto copy sebanyak 4 (empat) kali dan di jilid. Setiap kali konsultasi, mahasiswa mendokumentasikan hasil konsultasi pada buku konsultasi dan ditanda tangani pembimbing.

f. Setelah mendapat persetujuan pembimbing, proposal penelitian dipresentasikan dalam seminar proposal.

g. Perbaikan proposal dilakukan berdasarkan masukan dalam seminar proposal.

h. Pengumpulan data hanya boleh dilakukan setelah perbaikan proposal disetujui dan ditanda tangani oleh pembimbing I dan II. Bila tempat pengumpulan data berbeda dengan yang tercantum dalam proposal, maka penggantian tempat pengumpulan data harus mendapat persetujuan secara tertulis dari pembimbing.

Page 8: PANDUAN KTI 2012

2. Proses Penyusunan Hasil Penelitian Untuk Sidang Akhir Skripsia. Sebelum melakukan pengumpulan data, dilakukan uji

instrumen dan hasilnya dilaporkan pada pembimbing I dan II.

b. Konsultasi dengan pembimbing untuk pengumpulan data dan pengolahan data.

c. Setiap kegiatan pengumpulan data dalam penelitian didokumentasikan dalam log book.

d. Konsultasi dengan pembimbing untuk penyusunan hasil penelitian.

e. Pertemuan dengan setiap pembimbing dilakukan minimal 4 (tiga) kali tatap muka sebelum sidang akhir skripsi. Hasil konsultasi didokumentasikan pada buku konsultasi.

f. Hasil penelitian dipresentasikan secara keseluruhan pada komponen skripsi pada siding akhir skripsi.

g. Perbaikan hasil sidang akhir skripsi dilakukan berdasarkan masukan dalam sidang akhir skripsi.

3. Proses Penyempurnaan Skripsia. Perbaikan hasil sidang akhir skripsi dilakukan berdasarkan

masukan yang diperoleh pada sidang akhir skripsi, dan berkonsultasi dengan penguji I, II dan III.

b. Pertemuan dengan setiap pembimbing minimal 1 (satu) kali tatap muka. Hasil konsultasi didokumentasikan pada lembar konsultasi.

c. Proses bimbingan berakhir dengan kesepakatan oleh penguji I, II, III dan IV dengan cara memberikan tanda tangan pada lembar pengesahan yang ditempatkan pada bagian dalam lembar pertama.

ALUR PROSES BIMBINGAN SKRIPSI

C. TATA TERTIB SEMINAR PROPOSAL DAN SIDANG AKHIR SKRIPSI

Pada bagian ini akan diuraikan tentang tata tertib seminar proposal dan sidang akhir skripsi, pembatalan sidang akhir skripsi, sanksi dan lain-lain.1. Seminar Proposal

a. Seminar proposal dapat dilakukan apabila proposal yang dibuat telah mendapat persetujuan dari pembimbing I dan II yang dibuktikan dengan lembar konsultasi dan tanda tangan pembimbing I dan II pada lembar persetujuan seminar proposal.

b. Seminar proposal bersifat sidang terbuka dan dapat dihadiri oleh mahasiswa lain maupun masyarakat umum.

c. Seminar proposal dipimpin oleh ketua penguji.

Page 9: PANDUAN KTI 2012

d. Seminar proposal diuji oleh pembimbing I dan II serta 1 penguji dari Program Studi D. III Keperawatan AKPER Sawerigading Pemda Luwu yang telah ditunjuk.

e. Permohonan seminar proposal diajukan ke bagian administrasi akademik disertai proposal yang telah ditandatangani kedua pembimbing. Pelaksanaan seminar paling cepat dilaksanakan 4 (empat) hari kerja setelah permohonan diajukan.

f. Berkas proposal skripsi yang telah disetujui oleh pembimbing di gandakan sejumlah 4 exemplar (2 untuk pembimbing, 1 penguji dan dan 1 untuk arsip mahasiswa). Berkas diberikan kepada penguji disertai undangan minimal 3 hari sebelum pelaksanaan seminar proposal.

2. Sidang Akhir Skripsia. Sidang akhir skripsi dapat dilakukan apabila laporan akhir

skripsi yang dibuat telah mendapat persetujuan dari pembimbing I dan II yang dibuktikan dengan lembar konsultasi dan tanda tangan pembimbing I dan II pada lembar persetujuan sidang akhir skripsi.

b. Jumlah halaman pada laporan penelitian (skripsi) minimal 60 halaman.

c. Sidang akhir skripsi bersifat tertutup untuk mahasiswa dan masyarakat umum.

d. Sidang akhir skripsi dipimpin oleh ketua penguji.e. Sidang akhir skripsi diuji oleh pembimbing I dan II serta 2

penguji lain yang telah ditunjuk.f. Permohonan sidang akhir skripsi diajukan ke panitia skripsi

disertai laporan skripsi yang telah ditandatangani kedua pembimbing. Pelaksanaan sidang akhir skripsi paling cepat dilaksanakan 2 (dua) hari kerja setelah permohonan diajukan.

g. Berkas laporan akhir skripsi yang telah disetujui oleh pembimbing di gandakan sejumlah 5 exemplar (4 untuk penguji dan 1 untuk arsip mahasiswa). Berkas diberikan kepada penguji disertai undangan minimal 2 (dua) hari sebelum pelaksanaan seminar proposal.

h. Selama mengikuti seminar proposal dan sidang akhir skripsi, mahasiswa diwajibkan menggunakan baju dinas beserta atributnya, sopan dan jas almamater.

D. KETENTUAN KELULUSAN1. Setelah ujian selesai, penguji wajib mengumumkan :

a. Lulus tanpa/dengan revisi ringanb. Lulus dengan revisi yang banyak dan perlu diadakan ujian

ulang/perbaikan yang lebih intensifc. Tidak lulus dan wajib dilakukan ujian ulang.

2. Nilai batas lulus ujian skripsi ujian adalah B (68)3. Penilaian skripsi merupakan nilai rata-rata dari penilaian

seminar proposal dan siding akhir skripsi dengan bobot yang telah ditetapkan pada halaman sebelumnyaa. Seminar Proposal Skripsi

1) Nilai seminar proposal diperoleh dari rata-rata nilai yang diberikan oleh semua penguji.

2) Nilai batas lulus yang ditetapkan adalah 2,75 (pada rentang nilai 0-4) atau 68 (pada rentang nilai 0-100)

3) Perbedaan nilai diantara penguji tidak boleh lebih dari 0,5 (pada rentang nilai 0-4) atau 12,5 (pada rentang nilai

Page 10: PANDUAN KTI 2012

0-100). Jika terjadi perbedaan lebih dari 0,5 atau 12,5 maka penguji akan membahas dan memusyawarahkan hal ini bersama tim penguji untuk memperoleh kesepakatan.

4) Penilaian menggunakan formulir seminar proposal.b. Sidang Akhir Skripsi

1) Nilai sidang akhir skripsi diberikan oleh semua penguji.2) Nilai sidang akhir skripsi harus lebih tinggi dari nilai

seminar proposal.3) Perbedaan nilai diantara penguji tidak boleh lebih dari

0,5 (pada rentang nilai 0-4) atau 12,5 (pada rentang nilai 0-100). Jika terjadi perbedaan lebih dari 0,5, maka penguji akan membahas dan merundingkan hal ini bersama team penguji untuk memperoleh kesepakatan.

4) Penilaian menggunakan formulir sidang akhir skripsi.5) Nilai mahasiswa untuk skripsi ditetapkan dengan

menggunakan formulir rekapitulasi nilai ujian skripsi.E. PARAMETER PENILAIAN

NO ASPEK YANG DINILAI PARAMETERI PENULISAN

A. Penguasaan Penulisan1. Sistematika Penulisan Sesuai tata urutan yang berlaku:

1. Bagian pendahuluan: halaman judul, pengesahan, kata pengantar, daftar isi, abstrak (IMRAD)

2. Bagian isi: Pendahuluan, tinjauan pustaka, metodologi, hasil dan pembahasan, simpulan dan saran.

3. Daftar Pustaka dan lampiran-lampiran.2. Ketepatan

Penggunaan Bahasa dan Istilah

1. Pungtuasi (Penggunaan tanda baca yang tepat)

2. Diksi (Pemilihan kata yang tepat)B. Segi Ilmiah Tulisan

1. Kesesuaian judul 1. Isi tulisan sesuai judul: lingkup riset keperawatan

2. Memungkinkan untuk diteliti: penyelesaian masalah-

masalah keperawatan.3. Memberikan kontribusi terhadap pengembangan

praktik dan ilmu keperawatan.2. Ketepatan penulisan

masalah pada Latar Belakang

1. Pernyataan masalah jelas2. Skala / justifikasi masalah3. Kronologis masalah (sebab dan akibat)4. Konsep solusi (dituliskan secara urut)

3. Rumusan Masalah 1. Jelas dan ringkas2. Didukung oleh fakta3. Penting untuk diteliti4. Pertanyaan masalah (berupa pertanyaan, spesifik, dan

terpisah)4. Tujuan dan Manfaat

Penelitian1. Menggunakan kata kerja yang operasional2. Dapat dicapai3. Spesifik4. Tertulis manfaat bagi: praktik (klinik/komunitas) dan

pengembangan ilmu.

Page 11: PANDUAN KTI 2012

5. Ketepatan menuliskan Tinjauan Pustaka

1. Semua variable dan factor yang berhubungan dengan

masalah yang diteliti dituliskan2. Setiap pernyataan didukung oleh Pustaka yang sesuai

(Pengarang, tahun dan no. hal)3. Kejelasan dalam membuat “paraphrase” setiap

pernyataan.6. Penyusunan Kerangka

Konseptual1. Berdasarkan teori / model yang berlaku secara

umum2. Menggambarkan semua yang tertulis pada Tinjauan

Teori.7. Perumusan Hipotesis 1. Kalimat pernyataan (antara variable)

2. Hipotesis Kerja / nol3. Dapat diuji4. Berdasarkan teori5. Memprediksi

8. Penggunaan Metode Penelitian dan Statistik

1. Pemilihan desain / rancangan yang tepat2. Sesuai dengan tujuan penelitian3. Variabel yang diukur dinyatakan dengan jelas4. Penentuan subyek penelitian tepat5. Penjelasan pengumpulan data6. Penentuan instrument penelitian tepat (valid dan

reliable) menjawab pertanyaan masalah7. Penggunaan pengolahan data yang tepat (kualitatif /

kuantitatif: statistic)8. Dituliskan keterbatasan (sampling desain, instrument

dan feasibility)9. Penulisan Ethical Clearance

9. Kemampuan menulis hasil

1. Kalimat pengantar2. Penulisan karakteristik tempat dan ressponden /

sampel (data demografi)3. Data dianalisis berdasarkan hasil: mencari data atau

angka yang menonjol atau menyimpang; hubunganpokok yang diuji.

4. Hanya menjelaskan What (tidak ada penjelasan Why

dan How)10. Pembahasan 1. Menganalisis makna hasil penelitian

dighubungkandengan tujuan penelitian (menjelaskan Why dan How)

2. Penulisan mengandung unsure; fakta (dianalisis);

teori / pustaka; opini (pendapat peneliti)3. Isi tulisan; disesuaikan dengan tujuan khusus

penelitian.4. Dituliskan keterbatasan penelitian5. Penulisan secara wajar, tidak beerlebihan.

11. Kemampuan dalam menarik kesimpulan dan membuat saran

1. Simpulan ditulis untuk menjawab masalah / tujuan

penelitian2. Didasarkan pada hasil dan pembahasan

Page 12: PANDUAN KTI 2012

3. Ringkas dan jelas dalam member makna hasil dengan

meminimalkan penulisan angka-angka hasil ujistatistik

12. Pengguanaan Kepustakaan

1. Konsisten dengan model penulisan pustaka yang

digunakan (missal : HARVARD)2. Pustaka diambil dari tahun terbit maksimal 10 tahun

terakhir3. Pustaka yang dianjurkan adalah jurnal-jurnal hasil

penelitian terbaru ( internet); buku.II PENYAJIAN SKRIPSI

A. Kemampuan Penyajian 1. Kemampuan mengemukakan konsep dan teori2. Kemampuan berbicara dengan jelas3. Kemampuan menyajikan materi secara sistematis4. Kemampuan dalam menekankan beberapa hal yang

penting5. Kemampuan teknik penyajian secara keseluruhan

B. Kemampuan Berdiskusi 1. Kemampuan berkomunikasi/dialog2. Kemampuan menjawab dengan tepat3. Kemampuan menerima fakta baru secara terbuka4. Kemampuan menerima pendapat lain secara kritis5. Kemampuan mengendalikan emosi6. Kejujuran mengemukakan pendapat

BAB IIIKERANGKA PENYUSUNAN PROPOSAL

A. BAGIAN AWAL1. Halaman sampul depan

Pada halaman sampul luar berisi komponen :a. Judul skripsi, jumlah kata pada judul tidak lebih dari 20 kata. Judul pada

proposal diupayakan sama dengan judul akhir skripsi. Jika ada perubahan perlu dikonsultasikan dengan pembimbing.

b. Tempat penelitian dilaksanakanc. Proposal Penelitian atau Skripsid. Logo AKPER Sawerigading Pemda Luwu.e. Nama peneliti disertai NIMf. Nama Program Studi dan Akademi.g. Tahun dilaksanakanh. Sampul luar ini tidak dibubuhi nomor halamani. Halaman ini dijilid (terusan/langsung) dengan kertas buffalo warna hijau muda.

2. Halaman sampul dalamSama dengan halaman sampul luar, tetapi menggunakan kertas putih

3. Halaman persetujuanPernyataan persetujuan ini berisi kalimat yang menyatakan bahwa kedua pembimbing telah menyetujui skripsi ini untuk dipertahankan (baik dipertahankan dalam seminar proposal atau sidang akhir skripsi). Secara rinci komponen pada pernyataan persetujuan adalah :

Page 13: PANDUAN KTI 2012

a. Tempat, bulan dan tahun disetujuib. Nama pembimbing I dan tanda tangan.c. Nama pembimbing II dan tanda tangand. Ketua Program Studi dan tanda tangan

4. Halaman daftar isi5. Halaman daftar table6. Halaman daftar gambar7. Halaman daftar lampiran8. Daftar arti, lambang, singkatan dan istilah

B. BAGIAN INTI

BAB I PENDAHULUANA. Latar BelakangDi dalam bagian ini dikemukakan adanya kesenjangan antara harapan dan kenyataan, baik kesenjangan teoritis ataupun kesenjangan praktis yangmelatarbelakangi masalah yang diteliti. Di dalam latar belakang masalah inidipaparkan secara ringkas teori, hasil-hasil penelitian, kesimpulan seminar dandiskusi ilmiah ataupun pengalaman/pengamatan pribadi yang terkait eratdengan pokok masalah yang diteliti. Dengan demikian, masalah yang dipilihuntuk diteliti mendapat landasan berpijak yang lebih kokoh.B. Rumusan MasalahPerumusan masalah diawali dengan membandingkan kenyataan atau fenomenadengan harapan sesuai dengan teori dan konsep. Peneliti akan membuatpernyataan yang sangat mendasar yang pada penelitian nantinya akanmenjawab tujuan penelitian.Perumusan masalah merupakan rumusan secara konkrit masalah yang ada,dalam bentuk pertanyaan penelitian yang dilandasi oleh pemikiran teoritis yangkebenarannya perlu dibuktikan.C. TujuanTujuan penelitian terdiri dari penjelasan tujuan umum dan khusus, sehinggapembaca mengerti tentang pentingnya penelitian ini dilaksanakan.Tujuan umum merupakan tujuan penelitian secara keseluruhan yang ingindicapai melalui penelitian. Tujuan khusus merupakan penjabaran ataupentahapan tujuan umum sifatnya lebih operasional dan spesifik. Bila semuatujuan khusus tercapai maka tujuan umum penelitian juga terpenuhi. Kata –kata operasional dalam tujua khusus adalah : mengukur, mengidentifikasi,menganalisa, membandingkan, menilai dan lain-lain.D. Manfaat PenelitianManfaat penelitian membahas manfaat untuk layanan kesehatan termasukkeperawatan juga perkembangan ilmu pengetahuan terutama ilmukeperawatan, sehingga hasilnya dapat digunakan oleh ilmuwan lain dalammengembangkan IPTEK.

Page 14: PANDUAN KTI 2012

E. Keaslian PenelitianKeaslian penulisan karya tulis atau riset berupa penjelasan tentang hasilpenelitian terkait penelitian yang sudah pernah dilaksanakan sebelumnya oleh peneliti lain. Misalnya hasil skripsi peneliti lain, hasil desertasi atau tesis peneliti lain, dan jurnal ilmiah.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA Tinjauan pustaka memuat uraian yang sistematik tentang teori dasar yang relevan,fakta, hasil penelitian sebelumnya, yang berasal dari pustaka mutakhir yangmemuat teori, proposisi, konsep atau pendekatan terbaru yang ada hubungannyadengan penelitian yang dilakukan. Teori dan fakta yang digunakan seharusnyadiambil dari sumber primer.Bahan-bahan tinjauan pustaka dapat diangkat dari berbagai sumber seperti jurnalpenelitian, disertasi, tesis, tugas akhir, laporan penelitian, buku teks, makalah,laporan seminar dan diskusi ilmiah, serta terbitan-terbitan resmi pemerintah danlembaga-lembaga lain.

BAB III KERANGKA KONSEP DAN HIPOTESISA. Kerangka KonsepKerangka koseptual disintesis, diabstraksi dan dari berbagai teori dan pemikiranilmiah, yang mencerminkan paradigma sekaligus tuntunan untuk memecahkanmasalah penelitian dan merumuskan hipotesis. Kerangka konseptual penelitiandapat berbentuk bagan, model matematik, atau persamaan fungsional, yangdilengkapi dengan uraian kualitatif.Langkah-langkah membuat kerangka konsep :1. Tentukan fenomena – variabel yang akan diteliti2. Uraikan konsep masing-masing variabel yang akan diteliti.3. Kaitkan masalah penelitian dengan konsep yang telah diuraikan.B. HipotesisHipotesis merupakan proposisi keilmuan yang dilandasi oleh kerangkakonseptual penelitian dan merupakan jawaban sementara terhadappermasalahan yang dihadapi, yang dapat diuji kebenarannya berdasarkan faktaempiris.Pada penulisan hipotesa peneliti menentukan apakah akan menetapkanhipotesis nol (H0) atau hipotesis kerja/alternatif (H1), tergantung dari prediksi peneliti terhadap hasil penelitian yang akan dilakukan.

BAB IV METODE PENELITIANA. Desain PenelitianDesain penelitian merupakan wadah menjawab pertanyaan penelitian atau menguji kesahihan hipotesis. Macam tipe desain penelitian yang sering digunakan dalam keperawatan misalnya : deskriptif-analitik, studi kasus. Korelasi, cross sectional, quasy eksperimen dan true eksperimen. Hal yang menjadi petitmbangan menentukan desain penelitian :1. Apakah akan ada inetrvensi keperawatan yang perlu dilaksanakan kepadaresponden.2. Perbandingan tipe apakah yang akan dipergunakan .

Page 15: PANDUAN KTI 2012

3. prosedur apakah yang akan kali data akan dikumpulkan dari responden.4. Dalam situasi yang bagaimanakah riset akan dilaksanakan, di klinik atau di rumah atau tempat lain.B. Populasi, Sampel dan SamplingPopulasi adalah seluruh subjek atau data dengan karakteristik tertentu yang akan diteliti. Sampel adalah bagian dari populasi yang akan diteliti. Agar hasil dapat dianalisa dengan uji statistik untuk penelitian kuantitatif, jumlah minimal 30 responden. Selain itu penentuan jumlah sampel juga dapat dihitung dengan formula/rumus yang sesuai. Sampel dipilih sesuai dengan metode pemilihan sampel (sampling). Pada agian ini juga dituliskan cara penghitungan dan pemilihan sampel tersebutC. Variabel PenelitianVariabel adalah semua faktor yang berperanan dalam proses penelitian. Dengandemikian jenis variable juga bermacam-macam yang ditentukan oleh landasanteoritis dan ditegaskan dalam hipotesis penelitian. Oleh karena itu setiap jenispenelitian mempunyai batasan untuk tiap-tiap variable yang berbeda-beda.D. Definisi OperasionalDefinisi istilah diperlukan apabila diperkirakan akan timbul perbedaanpengertian atau kekurangjelasan makna seandainya penegasan istilah tidakdiberikan. Istilah yang perlu diberi penegasan adalah istilah-istilah yangberhubungan dengan konsep-konsep pokok yang terdapat di dalam tugas akhir.Definisi istilah disampaikan secara langsung dalam arti tidak diuraikan asalusulnya. Definisi istilah lebih dititikberatkan pada pengertian yang diberikanoleh peneliti. Penyusunan definisi operasional memungkinkan oranglainmelakukan hal yang serupa sehingga apa yang dilakukan oleh peneliti terbukauntuk diuji kembali oleh orang lain.Definisi operasional terdiri dari :1. Variabel penelitian2. Definisi Operasional3. Alat ukur4. Hasil ukur5. Skala ukurE. Tempat PenelitianYang dimaksud disini adalah tempat dan waktu penelitian berlangsung.Penetapan tempat penelitian atau lokasi penelitian harus disertai dengan alasanpemilihan tersebutF. Waktu PenelitianWaktu penelitian terdiri dari waktu persiapan, pelaksanaan dan penyusunanlaporanG. Instrumen PenelitianBagian ini berisi uraian tentang macam spesifikasi instrument yang digunakandalam pengumpulan data. Perlu disertai uraian tentang reliabilitas dan validitas

Page 16: PANDUAN KTI 2012

serta pembenaran atau alas an menggunkan instrument tersebutH. Prosedur Pengumpulan DataSecara umum, bagian ini menguraikan tentang (a) langkah-langkah yangditempuh dan teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data (prosedurpenelitian), (b) kualifikasi dan jumlah petugas yang terlibat dalam prosespengumpulan data, serta (c) jadwal waktu pelaksanaan pengumpulan data.I. Analisa DataPada bagian ini diuraikan jenis analisis statistic yang digunakan. Pemilihan jenisanalisa data sangat ditentukan oleh jenis data yang dikumpulkan dengan tetapberorientasi pada tujuan yang hendak dicapai atau hipotesis yang hendak diuji.Oleh karena itu, yang pokok untuk diperhatikan dalam analisis data adalahketepatan teknik analisanya, bukan kecanggihannya.

C. BAGIAN AKHIR1. Daftar pustaka2. Lampiran (jadwal kegiatan, rincian biaya bila ada)3. Riwayat Hidup

BAB IVKERANGKA PENYUSUNAN SKRIPSI

A. BAGIAN AWAL1. Halaman Sampul Depan

Pada halaman sampul luar berisi komponen :a. Judul skripsi secara lengkap yang diketik dengan huruf kapital. Jenis huruf

Garamond, font 14, dan dicetak tebalb. Teks: SKRIPSI jenis huruf Garamond, font 18, dan dicetak tebal (bold).c. Logo AKPER Sawerigading Pemda Luwu. Logo terletak tepat di tengah dengan

ukuran panjang 4.5 cm x lebar 5 cm.d. Nama peneliti (mahasiswa) disertai NIM, diketik dengan huruf capital cetak

tebal.e. Nama Program Studi, diikuti dibawahnya AKPER Sawerigading Pemda Luwu

diketik kapital dengan jenis huruf Garamond, font 14 dicetak tebal.f. Tahun lulus ujiang. Sampul luar ini tidak dibubuhi nomor halaman

2. Halaman judul/Sampul DalamIsi dan formatnya sama dengan halaman sampul depan tetapi ditambahkan pernyatan “Untuk memenuhi sebagai persyaratan mencapai derajat Ahli Madya Keperawatan (Amd.Kep) pada Program Studi D.III Keperawatan AKPER Sawerigading Pemda Luwu”. Sampul dalam ini dibubuhi nomor halaman dengan menggunakan angka romawi

3. Halaman PersetujuanPernyataan persetujuan ini berisi kalimat yang menyatakan bahwa kedua pembimbing telah menyetujui skripsi ini untuk dipertahankan (baik dipertahankan dalam seminar proposal atau sidang akhir skripsi).Secara rinci komponen pada pernyataan persetujuan adalah :a. Tempat, bulan dan tahun disetujuib. Nama pembimbing I dan tanda tanganc. Nama pembimbing II dan tanda tangan

Page 17: PANDUAN KTI 2012

d. Diketahui oleh Ketua Program Studi Ilmu Keperawatan4. Halaman Pengesahan

Halaman pengesahan menunjukkan bahwa tulisan tugas akhir/skripsi telah diuji dan berisi tanda tangan para penguji, disertakan pada naskah hard cover. Pengesahan ini baru diberikan setelah diadakan penyempurnaan oleh mahasiswa yang bersangkutan sesuai dengan saran-saran yang diberikan oleh para penguji pada saat berlangsungnya ujian. Dalam halaman pengesahan dicantumkan:a. Teks: halaman pengesahan dan SKRIPSIb. Judul skripsi, tepat di tengah dan ditulis dengan huruf Garamond kapital, ukuran

font 12, dan dicetak tebal.c. Nama peneliti (mahasiswa) dan NIM. Jenis huruf Garamond ukuran 12, huruf

capital cetak tebal.d. Hari, tanggal, bulan dan tahun dilaksanakan sidang akhir skripsi .e. Tanda tangan, nama lengkap dan NIP dari masing-masing penguji. Penulisan

gelar sesuai dengan ketentuan yang berlaku.f. Diketahui oleh Direktur Akper Sawerigading Pemda Luwu, tanda tangan dan

stempel.5. Lembar pernyataan keaslian penelitian

Lembar pernyataan dibuat oleh penulis menjelaskan tentang sebenarnya bahwa tugas akhir yang ditulis benar-benar hasil karya sendiri, bukan merupakan pengambilalihan tulisan atau pikiran orang lain yang diakui sebagai tulisan atau pikiran penulis.

6. Halaman Peruntukan (tidak harus ada)Halaman peruntukan tidak wajib untuk diadakan. Pada halaman ini ditulis hal yang sifatnya pribadi, antara lain untuk siapa karya ilmiah tersebut dipersembahkan.

7. Kata PengantarDalam lembar ini dicantumkan ucapan terima kasih penulis yang ditujukan kepada institusi, pembimbing (sebaiknya disebutkan kontribusi yang diberikan oleh masing-masing pembimbing), lembaga, organisasi dan atau pihak-pihak lain yang telah membantu dalam mempersiapkan, melaksanakan dan menyelesaikan penulisan skripsi.Tulisan KATA PENGANTAR diketik dengan huruf capital, simetris di batas atas bidang pengetikan dan tanpa tanda titik. Teks kata pengantar diketik dengan spasi ganda (2 spasi). Panjang teks tidak lebih dari 2 halaman. Pada bagian akhir teks (di pojok kanan-bawah) dicantumkan kata penulis tanpa menyebut nama terang.

8. Abstrak (bahasa Indonesia)a. Kata ABSTRAK ditulis di tengah halaman dengan huruf capital, simetris di batas

atas bidang pengetikan dan tanpa tanda titik.b. Judul dicetak menggunakan huruf kecil (kecuali setap awal kata menggunakan

huruf besar).c. Nama penulis, pembimbing I dan pembimbing II diberi tanda angka kecil

pangkat di akhir nama.d. Teks di dalam abstrak diketik dengan spasi tunggal (1 spasi) dengan jumlah kata

sekitar 250-300 kata. Dalam teks abstrak disajikan secara padat intisari skripsi yang mencakup latar belakang, tujuan penelitian, metodologi yang digunakan, hasil-hasil yang diperoleh, kesimpulan yang dapat ditarik dan saran yang diajukan.

e. Kata kunci yang ditempatkan di bawah alinea terakhir. Jumlah kata kunci berkisar antara 3 (tiga) sampai 5 (lima) kata. Kata kunci diperlukan untuk komputerisasi system informasi ilmiah, karena dengan kata kunci dapat ditemukan judul-judul skripsi beserta abstraknya dengan mudah.

f. Di bagian paling bawah diberi keterangan tempat instansi penulis, pembimbing I dan pembimbing II.

9. Abstract (bahasa Inggris)Halaman ini berisi bentuk bahasa inggris dari abstrak pada halaman sebelumnya.

10. Daftar IsiTulisan DAFTAR ISI di tengah halaman dengan huruf capital, simetris di batas atas bidang pengetikan dan tanpa tanda titik. Di dalam halaman daftar isi dimuat judul bab, judul subbab, dan judul anak subbab yang disertai dengan nomor halaman

Page 18: PANDUAN KTI 2012

tempat pemuatannya didalam teks. Semua judul bab diketik dengan huruf capital, sedangkan judul subbab dan anak subbab hanya huruf awalnya saja yang diketik dengan huruf capital. Di ketik dengan 1 spasi.

11. Daftar tableTulisan DAFTAR TABEL di tengah halaman dengan huruf capital, simetris di batas atas bidang pengetikan dan tanpa tanda titik. Halaman daftar table memuat nomor table, judul table serta nomor halaman untuk setiap table. Judul table harus sama dengan judul table yang terdapat di dalam teks. Judul table yang memerlukan lebih dari satu baris diketik dengan spasi tunggal (1 spasi). Antara judul table yang satu dengan yang lainnya diberi jarak dua spasi.

12. Daftar GambarTulisan DAFTAR GAMBAR di tengah halaman dengan huruf kapital, simetris di batas atas bidang pengetikan dan tanpa tanda titik. Pada halaman daftar gambar dicantumkan nomor gambar, judul gambar, dan nomor halaman tempat pemuatannya dalam teks. Judul gambar yang memerlukan lebih dari satu baris diketik dengan spasi tunggal. Antara judul gambar yang satu dengan yang lainnya diberi jarak dua spasi.

13. Daftar LampiranTulisan DAFTAR LAMPIRAN di tengah halaman dengan huruf kapital, simetris di batas atas bidang pengetikan dan tanpa tanda titik. Pada halaman daftar gambar dicantumkan nomor gambar, judul gambar, dan nomor halaman tempat pemuatannya dalam teks. Judul gambar yang memerlukan lebih dari satu baris diketik dengan spasi tunggal. Antara judul gambar yang satu dengan yang lainnya diberi jarak dua spasi

14. Daftar LainnyaJika dalam suatu penulisan tugas akhir/skripsi banyak digunakan tanda-tanda lain yang mempunyai makna esensial (misalnya singkatan, symbol-simbol dan sebagainya), maka perlu ada daftar tersendiri mengenai tanda-tanda tersebut.

B. BAGIAN INTIBagian inti dari penulisan skripsi terdiri dari 7 (tujuh) bab yaitu Pendahuluan,

Tinjauan Pustaka, Kerangka Konsep dan Hipotesis Penelitian, Metode Penelitian, Hasil Penelitian, Pembahasan, dan Penutup (Kesimpulan dan Saran). Rincian isi masing-masing bab diuraikan sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUANA. Latar BelakangB. Rumusan MasalahC. Tujuan penelitianD. Manfaat PenelitianE. Keaslian Penelitian

BAB II TINJAUAN PUSTAKAA. …………B. …………

BAB III KERANGKA KONSEP DAN HIPOTESIS PENELITIANBAB IV METODE PENELITIAN

A. Desain PenelitianB. Populasi, Sampel dan SamplingC. Variabel PenelitianD. Definisi OperasionalE. Tempat PenelitianF. Waktu PenelitianG. Instrumen PenelitianH. Prosedur Pengumpulan DataI. Analisa DataJ. Etika Penelitian

BAB 5 HASIL PENELITIAN DAN ANALISA DATA

Page 19: PANDUAN KTI 2012

Hasil penelitian merupakan bagian utama dalam laporan penelitian, namun biasanya merupakan bagian yang paling ringkas yang disajikan dalam bentuk teks, tabulasi atau piktorial agar lebih jelas dengan susunan sebagai berikut :A. Pengantar Bab

Berisi penjelasan umum tentang Bab hasil, cukup satu paragraf.B. Penjelasan tentang karakteristik sampel

Gambarkan karakteristik sampel meliputi semua data demografi yang diambil dan berkaitan datanya seperti usia, tingkat pendidikan, agama, dll.

C. Penjelasan tentang hasil untuk setiap tujuan, pertanyaan penelitian atau hipotesis penelitian (bila ada). Gambarkan jawaban untuk setiap pertanyaan/hipotesis penelitian dalam penampilan sejumlah data atau table dengan jelas.

BAB 6 PEMBAHASANPada bagian ini peneliti menjelaskan makna hasil penelitiannya. Pembahasan bukanlah pengulangan ringkasan hasil penelitian, namun merupakan penjelasan rinci hasil penelitian yang dikaitkan dengan tujuan penelitian. Hasil penelitian yang sudah dibahas di tinjauan teoritis tidak perlu diulang, tetapi hasil yang didapat dibandingkan, atau diperkuat dengan hasil penelitian sebelumnya. Isi pembahasan minimal 50% dari jumlah halaman tinjauan pustaka. Pembahasan terdiri dari :1. Pengantar Bab

Menjelaskan tentang isi/kontens Bab ini secara singkat, cukup satu paragraf.2. Interpretasi dan Diskusi Hasil

Membandingkan hasil penelitian dengan hasil penelitian sebelumnya yang telah dipublikasikan : apakah memperkuat, berlawanan, ataukah memberikan hasil yang baru. Tiap pernyataan tersebut harus dijelaskan dan didukung oleh literatur yang sudah dibahas pada tinjauan pustaka.

3. Keterbatasan penelitianBerisikan alasan-alasan rasional yang bersifat metodologik akan hasil penelitian yang didapat. Apakah pemilihan desain yang kurang tepat, populasi dan sampel atau instrumentasi khususnya uji validitas. Keterbatasan ini tidak diperuntukkan bagi lasan-alasan yang berasal dari keterbatasan peneliti seperti waktu penelitian, terbatasnya literatur yang dibaca dan lain-lain.

4. Implikasi untuk keperawatanHal ini menyampaikan tentang kaitan hasil penelitian dengan tatanan layanan kesehatan umumnya dan layanan keperawatan khususnya.

BAB 7 PENUTUPBagian ini memuat kesimpulan hasil pembahasan penelitian secara sistematis yang berkaitan dengan upaya menjawab hipotesis dan/atau tujuan penelitian. Saran-saran yang disampaikan berkaitan dengan kesimpulan penelitian yang telah dilakukan. Saran tersebut harus berkait dengan hasil penelitian yang dilakukan, dapat berupa bentuk kebijakan, upaya praktis pemecahan masalah yang dihadapi dan aspek yang dapat diteliti lebih lanjut. Saran tersebut hendaknya dibuat secara operasional sehingga bermanfaat bagi mereka yang menerima saran tersebut.

C. BAGIAN AKHIRBagian ini tidak menggunakan judul Bab. Bagian akhir ini terdiri dari daftar pustaka,

lampiran dan riwayat hidup penulis.1. Daftar Pustaka

Pembahasan tentang cara penulisan Daftar Pustaka dapat dibaca pada Bab V buku panduan ini. Daftar pustaka ini tidak diberi nomor

2. LampiranBagian ini diawali dengan halaman yang ditulis kata lampiran di kanan atas bidang pengetikan dan diletakkan sesudah daftar pustaka. Halaman lampiran ini tidak diberi nomor. Halaman berikutnya adalah lampiran dengan nomor lampiran dinyatakan

Page 20: PANDUAN KTI 2012

dengan angka arab dan diketik di bagian kanan atas bidang pengetikan. Isi lampiran mencakup hal-hal penting yang diperlukan untuk melengkapai penjelasan antara lain:a. Instrumen yang digunakan.b. Informed Consentc. Hasil pengolahan data dengan komputer.d. Ijin penelitiane. Foto dokumentasi penelitian, dll.

3. Daftar Riwayat HidupPada daftar riwayat hidup penulis mencantumkan nama, tempat/tanggal lahir, riwayat pendidikan dan pengalaman organisasi dan artikel yang pernah dipublikasikan.

BAB VTATA CARA PENULISAN DAN PENCETAKAN

Penampilan merupakan faktor penting untuk mewujudkan tugas akhir yang rapi dan seragam.A. Kertas

Spesifikasi kertas yang digunakan:1. Jenis : HVS2. Warna : Putih polos3. Berat : 80 gram4. Ukuran : A4 (21,5 cm x 29,7 cm)

B. PengetikanKetentuan pengetikan adalah sebagai berikut:1. Pencetakan dilakukan pada satu sisi kertas (single side)2. Posisi penempatan teks pada tepi kertas:

a. Batas kiri : 4 cm (termasuk 1 cm untuk penjilidan) dari tepi kertasb. Batas kanan : 3 cm dari tepi kertasc. Batas atas : 3 cm dari tepi kertasd. Batas bawah : 3 cm dari tepi kertas

3. Setiap halaman pada naskah Tugas Akhir, mulai Abstrak sampai Daftar Referensi harus diberi “auto text” pada footer dengan tulisan AKPER SAWERIGADING PEMDA LUWU (Arial 10 poin cetak tebal), ditulis pada posisi rata kanan (align right).

4. Huruf menggunakan jenis huruf Times New Roman 12 poin (ukuran sebenarnya) dan diketik rapi (rata kiri kanan – justify).

5. Pengetikan dilakukan dengan spasi 2 (Line spacing = 2 lines).6. Huruf yang tercetak dari printer harus berwarna hitam pekat dan seragam.

C. Penomoran HalamanPenomoran halaman tidak diberi imbuhan apa pun. Jenis nomor halaman ada

dua macam, yaitu angka romawi kecil dan angka latin.1. Angka Romawi Kecil

a. Digunakan untuk bagian awal Tugas Akhir (lihat butir 2.1), kecuali Halaman Sampul

b. Letak: tengah 2,5 cm dari tepi bawah kertas.c. Khusus untuk Halaman Judul, penomorannya tidak ditulis tetapi tetap

diperhitungkan.2. Angka Latin

a. Digunakan untuk bagian isi Tugas Akhir dan bagian akhir Tugas Akhir.b. Letak: sudut kanan atas; 1,5 cm dari tepi atas kertas dan 3 cm dari tepi kanan

kertas.c. Khusus untuk halaman pertama setiap bab, penomorannya diletakkan di

tengah, 2,5 cm dari tepi bawah kertas.D. Halaman Sampul

Halaman Sampul Tugas Akhir, secara umum, mempunyai karakteristik sebagai berikut:

Page 21: PANDUAN KTI 2012

1. Halaman Sampul Tugas Akhir terbuat dari karton tebal dilapisi kertas linen Hijau.

2. Semua huruf dicetak dengan tinta kuning emas dengan spasi tunggal (line spacing = single) dan ukuran sesuai dengan contoh di Lampiran 1.

Ketentuan Halaman Sampula. Diketik simetris di tengah (center). Judul tidak diperkenankan menggunakan

singkatan, kecuali nama atau istilah (contoh: RSUD UD, CV) dan tidak disusun dalam kalimat tanya serta tidak perlu ditutup dengan tanda baca apa pun.JudulJenis atau jenjang Tugas AkhirLogo Institusi : Logo AKPER Sawerigading Pemda Luwu dengan Panjang 5 cm dan lebar 4,5 cm dan dicetak dengan warna emas

Universitas IndonesiaJudulJenis atau jenjang Tugas Akhir (skripsi, tesis, disertasi)NamaNPMFakultasProgram StudiTempatBulan & Tahun disahkannya Tugas Akhir dan dituliskan dalam angka denganformat 4 digit (contoh: Januari 2006)9

b. Informasi yang dicantumkan pada punggung halaman sampul adalah: jenis tugas akhir, dan judul tugas akhir. Informasi yang dicantumkan seluruhnya menggunakan huruf besar, dengan jenis huruf Times New Roman 12 poin, dan ditulis di tengah punggung halaman sampul (center alignment).

c. Halaman sampul muka tidak boleh diberi siku besi pada ujung-ujungnya.E. Halaman Judul

Halaman Judul Tugas Akhir, secara umum, adalah sebagai berikut :1. Format Halaman Judul sama dengan Halaman Sampul, hanya ada penambahan

keterangan tujuan disusunnya Tugas Akhir.2. Semua huruf ditulis dengan spasi tunggal (line spacing = single) dan ukuran

sesuai dengan contoh pada Lampiran 2.F. Halaman Pernyataan Orisinalitas

Halaman Pernyataan Orisinalitas ditulis dengan spasi ganda (line spacing = double), tipe Times New Roman 12 poin dengan posisi di tengah-tengah halaman (center alignment) sesuai dengan contoh pada Lampiran 3.

G. Halaman PengesahanHalaman Pengesahan Tugas Akhir ditulis dengan dengan spasi tunggal (line spacing = single), tipe Times New Roman 12 poin sesuai dengan contoh pada Lampiran 4.

H. Kata Pengantar/Ucapan Terima KasihHalaman Kata Pengantar atau Ucapan Terima Kasih Tugas Akhir, secara umum, adalah sebagai berikut:1. Semua huruf ditulis dengan tipe Times New Roman 12 poin, spasi 1,5 (line

spacing = 1.5 lines) dan ukuran sesuai dengan contoh pada Lampiran 5.2. Judul Kata Pengantar atau Ucapan Terima Kasih ditulis dengan tipe Times New

Roman 12 poin, dicetak tebal dan huruf besar.3. Urutan pihak-pihak yang diberi ucapan terima kasih dimulai dari pihak luar, lalu

keluarga atau teman.4. Jarak antara judul dan isi Kata Pengantar/Ucapan Terima Kasih adalah 2 x 2

spasi.I. Halaman Pernyataan Persetujuan Publikasi Karya Ilmiah untuk Kepentingan

AkademisHalaman Pernyataan, secara umum, adalah sebagai berikut:

Page 22: PANDUAN KTI 2012

1. Semua huruf ditulis dengan tipe Times New Roman 12 poin dengan spasi 1,5 (line spacing = 1.5 lines) dan ukuran sesuai dengan contoh pada Lampiran 6.

2. Khusus untuk judul Lembar Pernyataan Persetujuan Publikasi Karya Ilmiah untuk Kepentingan Akademis ditulis dengan tipe Times New Roman 12 poin, dicetak tebal dan huruf besar (kapital) dengan spasi tunggal (line spacing = single)

J. Abstrak/AbstractKetentuan penulisan Abstrak adalah sebagai berikut:1. Abstrak adalah ringkasan atau inti atau ikhtisar dari Tugas Akhir.2. Minimum 75 kata dan maksimum 100 kata dalam satu paragraf, diketik dengan

tipe Times New Roman 12 poin, spasi tunggal (line spacing = single).3. Abstrak disusun dalam dua bahasa, yaitu bahasa Indonesia dan bahasa Inggris.

Setiap versi bahasa mengikuti ketentuan butir 1.4. Jika memungkinkan, pengetikan untuk abstrak bahasa Indonesia dan Inggris

diletakkan dalam satu halaman.5. Nama Mahasiswa (tanpa NIM) dan Program Studi ditulis di atas abstrak dengan

tambahan informasi berupa Judul Tugas Akhir6. Di bagian bawah Abstrak dituliskan Kata Kunci. Untuk Abstrak dalam Bahasa

Indonesia, Kata Kunci diberikan dalam Bahasa Indonesia. Untuk Abstrak dalam Bahasa Inggris, Kata Kunci diberikan dalam Bahasa Inggris (dicari padanan katanya).

7. Semua istilah asing, kecuali nama, dicetak miring (italic).Contoh Abstrak dapat dilihat pada Lampiran 7.

8. Isi abstrak ditentukan oleh keilmuan masing-masing.K. Daftar Isi

Halaman Daftar Isi Tugas Akhir secara umum adalah sebagai berikut:1. Semua huruf ditulis dengan tipe Times New Roman 12 poin dengan spasi tunggal

(line spacing = single).2. Khusus untuk judul tiap bab ditulis dengan Times New Roman 12 poin, dicetak

tebal dan huruf besar (kapital). Contoh Daftar Isi dapat dilihat pada Lampiran 8.3. Jarak antara judul dengan isi Daftar Isi adalah 3 spasi.

L. Daftar Tabel, Daftar Gambar, dan Daftar LainKetentuan penulisan Daftar Gambar Tugas Akhir secara umum adalah sebagai berikut:1. Semua huruf ditulis dengan tipe Times New Roman 12 poin dalam spasi tunggal

(line spacing = single) sesuai dengan contoh pada Lampiran 9.2. Khusus untuk judul Daftar Gambar ditulis dengan tipe Times New Roman 12

poin, dicetak tebal dan huruf besar (kapital).M. Isi Tugas Akhir

Bagian tubuh/pokok memuat uraian/penjabaran/analisis yang dilakukan oleh penulis. Penjabaran mencakup tinjauan pustaka, metode penelitian, dan hasil serta pembahasannya. Penggunaan istilah atau judul tiap bab dan subbab, serta penambahan subbab disesuaikan dengan kebijakan fakultas masing-masing. Misalnya, ”Tinjauan Pustaka” atau ”Tinjauan Literatur”, ”Pembahasan” atau ”Analisis”.Demikian juga dengan Sistematika yang umumnya dipakai dalam penulisan Tugas Akhir adalah sebagai berikut:A. PENDAHULUAN

1. Subbab Derajat Kesatua. Subbab Derajat kedua Butir yang Pertamab. Subbab Derajat kedua Butir yang Kedua

1) Subbab Derajat ketiga Butir yang PertamaTingkatan subbab maksimal 3

Ketentuan penulisan untuk setiap baba. Setiap bab dimulai pada halaman baru.

Page 23: PANDUAN KTI 2012

b. Judul bab seluruhnya diketik dengan huruf kapital, simetris di tengah (center), cetak tebal (bold), tanpa garis bawah, tidak diakhiri tanda titik, dan satu spasi simetris tengah (center), jika lebih dari satu baris.

c. Judul bab selalu diawali penulisan kata ‘BAB’ lalu langka Romawi yang menunjukkan angka dari bab yang bersangkutan dan ditulis dengan huruf kapital, tipe Times New Roman, 12 poin, dan cetak tebal (bold).Contoh penulisan bab :

BAB 2TEORI PENUNJANG

d. Perpindahan antarbab tidak perlu diberi sisipan halaman khusus.Suatu yang bukan merupakan subordinat dari judul tulisan harus ditulis dengan sandi berikut.- Bullet atau huruf: jika tidak akan dirujuk di bagian lain dari tugas akhir,

bentuknya bebas, asalkan berupa bentuk dasar (bulat, kotak, tanda minus), dan konsisten dalam keseluruhan tugas akhir.

- Huruf: jika akan dirujuk di bagian lain dari tugas akhir, harus digunakan huruf untuk menghindari kerancuan dengan penggunaan angka untuk bab dan subbab. Bentuknya bebas, asalkan konsisten dalam keseluruhan tugas akhir. Contoh: a. atau a) atau (a). Ini merupakan derajat terakhir, dalam arti tidak boleh memiliki subperincian di dalamnya. Contoh penggunaan subperincian yang dilarang, sebagai berikut.

Jenis sistem operasi komputer antara lain:• DOS• Windows

Windows 3.xx Windows 95/98 Windows NT

• UNIX Linux

N. Tabel dan GambarYang tergolong gambar adalah gambar, grafik, dan diagram. Ketentuan pembuatan tabel dan gambar adalah sebagai berikut.1. Gambar, grafik, dan diagram diberi nama.2. Penulisan nama tabel, gambar, dan lainnya menggunakan huruf besar di awal

kata (title case).3. Tabel dan gambar ditempatkan di antara bagian teks yang paling banyak

membahasnya. Tabel dan gambar harus dibuat sedemikian rupa sehingga dapat berdiri sendiri, agar dapat dimengerti oleh pembaca tanpa membaca keterangan dalam teks.

4. Jika tabel ditulis dalam posisi landskap, sisi atas tabel adalah sisi yang dijilid.5. Tabel dan gambar selalu simetris di tengah (center) terhadap halaman.6. Nomor tabel dan gambar harus menyertakan nomor bab tabel dan gambar

tersebut berada. Misalnya tabel 1.1. berarti tabel pertama yang ada di bab 1. Jika dalam suatu tugas akhir hanya terdapat 1 (satu) buah tabel atau gambar, maka tidak perlu diberi nomor.

7. Daftar notasi dan daftar singkatan ditulis dengan huruf aslinya (tidak dibuat kapital ataupun lowercase) dan disusun berdasarkan abjad. Penulisannya diurutkan dari huruf kecil, huruf besar, dan simbol (contoh : a, B, ?)

8. Penulisan judul tabel dan gambar.a. Tabel: judul ditulis di atas tabel, rata kiri atau simetris di tengah (center)

berjarak 1,5 spasi terhadap tabel yang bersangkutan. Judul tabel ditulis langsung mengikuti nomor tabelnya

Page 24: PANDUAN KTI 2012

b. Gambar: judul ditulis di bawah gambar berjarak 1,5 spasi, simetris (center) terhadap gambar yang bersangkutan. Judul gambar ditulis langsung mengikuti nomor gambarnya.

9. Penulisan sumber gambar dan tabel.a. Tabel: sumber tabel (jika bukan olahan sendiri) ditulis di bagian bawah table

berjarak 1,5 spasi dari tabel, huruf tegak tipe Times New Roman 10 poin. Sumber yang sudah diolah lebih lanjut perlu diberi catatan ”telah diolah kembali”.

b. Gambar: sumber gambar (jika bukan olahan sendiri) harus ditulis di bagian bawah judul gambar berjarak 1,5 spasi dari judul gambar, huruf tegak tipe Times New Roman 10 poin.. Sumber yang sudah diolah lebih lanjut perlu diberi catatan ”telah diolah kembali”.

10. Peletakan tabel atau gambar, berjarak tiga spasi setelah teks. Penulisan teks setelah tabel atau gambar dilanjutkan dengan jarak 1,5 spasi dari baris terakhir judul gambar.

11. Apabila judul gambar atau tabel melebihi satu baris, penulisannya simetris di tengah (center) dan diketik dengan satu spasi.

12. Jika tabel dan gambar terlalu panjang, dapat diputus dan dilanjutkan dengan mengetikkan nomornya dan keterangan “sambungan” dalam tanda kurung.

13. Jika tabel dan gambar terlalu lebar, terdapat beberapa ketentuan sebagai berikut: a. ditempatkan secara memanjang di halaman tersendiri;b. ditempatkan pada kertas lebar kemudian dilipat agar tidak melebihi format

kertas; c. diperkecil ukurannya sesuai format tugas akhir, tetapi ukuran huruf yang

tercantum di dalamnya tidak boleh lebih kecil dari 10 poin (ukuran sebenarnya).

O. Persamaan MatematikaPersamaan matematika lebih baik ditulis dalam bentuk yang lazim (equation) dalam matematika walaupun dalam satu baris. Semua persamaan matematika ditulis dengan tabulasi 1,5 cm dari kiri dan harus mempunyai nomor yang diletakkan di sebelahnya dan rata kanan terhadap batas kanan pengetikan.Contoh:M Q 209 43 , 530 + = (5.1)Keterangan: 5 artinya persamaan itu ditulis pada bab 5, sedangkan 1 artinya persamaan itu adalah persamaan matematika pertama yang ditulis pada bab tersebut.

P. AngkaPenulisan angka mengikuti peraturan yang berlaku pada Pedoman Ejaan yang Disempurnakan edisi terbaru.

Q. Daftar ReferensiJenis media yang makin berkembang memungkinkan penulis untuk mencari sumber informasi dari berbagai jenis media. Perkembangan itu diikuti oleh perkembangan berbagai format penulisan kutipan dan daftar referensi. Setiap fakultas/departemen berhak menentukan sendiri format penulisan kutipan yang akan digunakan. Lampiran 11 hanya memberikan contoh penulisan kutipan berdasarkan format APA dan MLA. Format lain penulisan daftar referensi diserahkan kepada fakultas.

R. LampiranKetentuan pembuatan lampiran adalah sebagai berikut.1. Nomor dan judul lampiran ditulis di sudut kanan atas halaman (right-aligned)

dengan huruf tegak tipe Times New Roman 12 poin.2. Judul lampiran ditik dalam satu baris menggunakan huruf kapital di awal kata

(title case).3. Lampiran yang lebih dari satu halaman, pada halaman berikutnya diberi

keterangan “lanjutan” dalam tanda kurung pada sudut kanan atas halaman (rightaligned).

4. Isi dan urutan pengelompokan lampiran disesuaikan dengan kebijakan institusi.

Page 25: PANDUAN KTI 2012

Salah satu bagian penting dalam sebuah proses penelitian adalah studi literatur(membaca dari berbagai sumber) sesuai dengan topik yang diteliti untukmenghasilkan ide/analisis baru yang dipresentasikan dalam sebuah hasil penelitian.Ide atau hasil penelitian orang lain itu harus dituliskan sebagai kutipan. Informasilengkap tentang sumber kutipan dituliskan dalam sebuah daftar yang disebut DaftarReferensi atau Daftar Pustaka. Format penulisan kutipan harus sama dengan formatyang dipakai pada penulisan daftar referensi. Sebagai contoh, jika penulisan kutipanmenggunakan format American Psychological Association (APA), penulisan daftarreferensi juga harus menggunakan format APA.JENIS KUTIPAN1. Kutipan tidak langsungKutipan tidak langsung adalah ide/konsep orang lain yang dikutip denganmenggunakan kata-kata penulis/peneliti sendiri.2. Kutipan langsungKutipan langsung adalah ide/konsep orang lain yang disalin sesuai dengan aslinya.I. Penulisan Kutipan dengan Format American Psychological Association (APA)1. Penulisan Kutipan Tidak LangsungPada format APA, kutipan tidak langsung dituliskan dalam kalimat/teks denganmencantumkan nama pengarang dan tahun penerbitan, tanpa menuliskan halamankarya yang dikutip.Nama penulis disebutkan dalam kalimatJones (1998) compared student performance ...In 1998, Jones compared student performance ...Nama penulis tidak disebutkan dalam kalimatIn a recent study of student performance (Jones, 1998), ...2. Penulisan Kutipan LangsungKutipan langsung pada format APA ditulis dengan menyebutkan nama pengarang,tahun terbit, dan halaman kalimat/teks yang dikutip. Kutipan langsung dibedakan atasdua jenis, yaitu kutipan langsung pendek dan kutipan langsung panjang.Kutipan langsung pendekKutipan langsung pendek adalah kalimat yang dikutip kurang atau sama dengan 40kata. Kutipan langsung pendek dituliskan dalam teks dengan memberi tanda petik diawal dan di akhir kutipan.Nama penulis tidak disebutkan dalam kalimatShe stated, "Students often had difficulty using APA style," (Jones, 1998, p. 199), butshe did not offer an explanation as to why.28Nama penulis disebutkan dalam kalimatAccording to Jones (1998), "Students often had dificulty using APA style, especiallywhen it was their first time" (p. 199).Jones (1998) found "students often had difficulty using APA style" (p. 199); whatimplications does this have for teachers?Kutipan langsung panjangKutipan langsung panjang adalah kalimat yang dikutip lebih dari 40 kata. Kutipanlangsung panjang ditulis dalam paragraf tersendiri, dengan jarak 5 ketuk/spasi darimargin kiri, dan tetap dalam jarak 1,5 spasi (seperti teks).Nama penulis tidak disebutkan dalam kalimatShe stated: Students often had difficulty using APA style,especially when it was theirfirst time citing sources. This difficulty could be attributed to the fact that manystudents failed to purchase a style manual or to ask their teacher for help. (Jones,1993, p. 199).Nama penulis disebutkan dalam kalimatJones's 1993 study found the following: Students often had difficulty using APA

Page 26: PANDUAN KTI 2012

style, especially when it was their first time citing sources. This difficulty could beattributed to the fact that many students failed to purchase a style manual or to asktheir teacher for help (p. 199).CONTOH PENULISAN KUTIPANKarya dengan 2 sampai 6 penulisNama keluarga/nama belakang penulis disebutkan semua.Richards, Jones and Moore (1998) maintain that college students who activelyparticipate in extracurricular activities achieve greater academic excellence becausethey learn how to manage their time more effectively.atauThe authors maintain that college students who actively participate in extracurricularactivities achieve greater academic excellence because they learn how to manage theirtime more effectively (Richards, Jones, & Moore, 1998).Karya lebih dari 6 penulisJika karya yang dikutip ditulis lebih dari 6 pengarang, yang ditulis hanya namakeluarga/belakang penulis pertama, dengan memberi inisial et al.Massachusetts state and municipal governments have initiated several programs toimprove public safety, including community policing and after school activities(Smith et a1., 1997).Lebih dari 1 karya dengan penulis yang sama.Semua tahun penerbitan publikasi harus disebutkan semua.Smith (1972) in his study of the effects of alcohol on the ability to drive, Smith (1991)showed that the reaction times of participating drivers were adversely affected by aslittle as a twelve ounces can of beer.29Mengutip dari beberapa karya dari penulis yang berbeda dan tahun penerbitandalam 1 kalimat (kutipan diambil dari sumber yang berbeda).Studies of precautionary saving in response to earnings risk include Cantor (1985),Skinner (1988), Kimbal (1990a, 1990b) and Caballero (1991), among others...atauThe hemispheric division of the human brain has been studied from many differentperspectives; however, not all researchers agree on the exact functions of eachhemisphere (Ellison, 1973; Jaynes, 1979; Mick, 1978).Karya dengan nama belakang penulis samaJika mengutip dari karya dengan nama belakang penulis yang sama dengan kutipansebelumnya, nama depan penulis perlu dicantumkan pada kutipan berikutnya.At least 66,665 lions were killed between 1907 and 1978 in Canada and the UnitedStates (Kevin Hansen, 1980).Jika dalam 1 kutipanD. M. Smith (1994) and P. W. Smith (1995) both reached the same conclusion aboutparenting styles and child development.Mengutip rumus, hasil penelitian/exact quotationHarus mencatumkan nomor halaman.In his study on the effects of alcohol on drivers, Smith (1991, p. 104) stated that"participants who drank twelve ounces of beer with a 3.5% alcohol content reacted,on average, 1.2 seconds more slowly to an emergency braking situation than they didwhen they had not ingested alcohol."Mengutip dari kutipanJika mengutip dari sumber yang mengutip, nama penulis asli dicantumkan padakalimat, dan nama penulis yang mengutip dicantumkan pada akhir kalimat kutipan.Behavior is affected by situation. As Wallace (1972) postulated in Individual andGroup Behavior, a person who acts a certain way independently may act in an entirelydifferent manner while the member of a group (Barkin, 1992, p. 478).Tidak ada nama penulisJika tidak ada nama penulis, tuliskan 1 atau 2 kata pertama dari judul buku/halaman

Page 27: PANDUAN KTI 2012

web. Jika mengutip dari buku atau website, judul ditulis dalam cetak miring. Jikamengutip dari artikel jurnal/majalah/surat kabar, judul ditulis dalam huruf tegakdengan memberi tanda petik di awal dan akhir kutipan.Massachusetts state and municipal governments have initiated several programs toimprove public safety, including community policing and after school activities(Innovations, 1997).Artikel tanpa nama penulis dan tahun penerbitanIn another study of students and research decisions, it was discovered that studentssucceeded with tutoring (“Tutoring and APA,” n.d.).Catatan: n.d. = no dateLembaga sebagai penulisThe standard performance measures were used in evaluating the system. (UnitedStates Department of Transportation, Federal Aviation Administration, 1997)30Komunikasi melalui emailThis information was verified a few days later (J. S. Phinney, personalcommunication, June 5, 1999).…dapat disimpulkan bahwa jurusan Teknik Mesin kurang diminati oleh siswaperempuan (wawancara dengan Juliana Anggono, 5 Januari 1999).Mengutip dari WebsitePada dasarnya mengutip dari website atau sumber elektronik sama dengan mengutipdari sumber tercetak. Jika mengutip dari website atau media elektronik, yang perludicantumkan adalah nama penulis, tahun penerbitan, nomor halaman (untuk kutipanlangsung) atau jika tidak ada nomor halaman, sebutkan nomor bab (chapter), nomorgambar, tabel atau paragraf. Alamat website (URL) dan informasi lain dituliskanpada Daftar Referensi.(Cheek & Buss, 1981, p. 332)(Shimamura, 1989, chap. 3)II. Penulisan Kutipan dengan Format Modern Language Association (MLA)1. Penulisan Kutipan Tidak LangsungPada format MLA, kutipan tidak langsung dituliskan dalam kalimat/teks denganmencantumkan nama penulis dan nomor halaman sumbernya.Nama penulis disebutkan dalam kalimatPope was clear to point out that, although many of his ideas were idealistic, Rousseauheld ambivalent feelings toward women (138).Nama penulis tidak disebutkan dalam kalimatDuring World War I, British and American women could, for the first time, earn firstclasspay for first-class work (Gilbert 236-7).2. Penulisan Kutipan LangsungBentuk penulisan sumber pada kutipan langsung sama dengan bentuk penulisansumber pada kutipan tidak langsung. Yang membedakan adalah penulisan kalimatkutipan.Kutipan langsung pendekJika kalimat yang dikutip sama dengan atau kurang dari 3 baris, kutipan ditulisdengan diawali dan diakhiri dengan tanda petik.Nama penulis disebutkan dalam kalimatIn fact, Rumelhart (33) suggests that schemata "truly are the building blocks ofcognition".In fact, Rumelhart suggests that schemata "truly are the building blocks of cognition"(33).Nama penulis tidak disebutkan dalam kalimatPast attempts to deal with organisational conflict problems have led "to thedevelopment of integrative and mixed structures such as committees, task forces andmatrix structures" (Dawson, 97).

Page 28: PANDUAN KTI 2012

31Kutipan langsung panjangJika mengutip lebih dari 3 baris, kutipan ditulis pada paragraf tersendiri, dengan jarak1 inci atau kurang lebih 10 ketuk/spasi dari margin kiri, dengan jarak antarbaris 1,5spasi.In fact, Rumelhart suggests that: schemata truly are the building blocks ofcognition. They are the fundamental elements upon which all informationprocessing depends. Schemata are employed in the process of interpretingsensory data (both linguistic and non linguistic), in retrieving informationfrom memory, in organizing actions, in determining goals and sub- goals, inallocating resources, and generally, in guiding the flow of processing in thesystem (33-34).CONTOH PENULISAN KUTIPANLebih dari satu karya dengan pengarang yang samaJika mengutip 2 karya atau lebih dengan penulis sama, sebutkan 1 kata dari judulkarya diikuti dengan nomor halaman. Jika karya berupa buku, judul dicetak miring;jika karya berupa artikel, judul diberi tanda petik.When calculating the number of homeless animals in the United States, the authorcomically stated that "Maybe man would not overrun the planet, but his pet poodlesand Siamese cats might" (Westin, Pethood 6). She then further stated that there are 50million homeless animals in the country (Westin, "Planning" 10).Penulis dengan nama belakang samaJika mengutip karya dengan nama belakang penulis yang sama dengan kutipanterdahulu, nama depan penulis perlu dicantumkan pada kutipan berikutnya.At least 66,665 lions were killed between 1907 and 1978 in Canada and the UnitedStates (Kevin Hansen 58).Mengutip dari beberapa karyaThe dangers of mountain lions to humans have been well documented (Rychnovsky40; Seidensticker 114; Williams 30).Karya tanpa nomor halamanJika mengutip karya tanpa nomor halaman (biasanya mengutip dari website), nomorparagraf atau layar dituliskan sebagai pengganti nomor halaman.……………………. (Smith, para. 4).Karya dengan dua atau tiga orang penulisRichards, Jones, and Moore maintain that college students who actively participate inextracurricular activities achieve greater academic excellence because they learn howto manage their time more effectively (185).atauThe authors maintain that college students who actively participate in extracurricularactivities achieve greater academic excellence because they learn how to manage theirtime more effectively (Richards, Jones, and Moore 185).Karya dengan 4 penulis atau lebihChazon et al. argued that ethnic groups are culturally based social organizations inwhich members have multiple identities (105-6).32atauThe authors argued that ethnic groups are culturally based social organizations inwhich members have multiple identities (Chazon et al. 105-6).Tidak ada nama penulisArtikelJika mengutip dari artikel yang tidak ada nama penulisnya, 1 atau 2 kata pertamadari judul artikel dituliskan sebagai sumber dengan diberi tanpa kutip di awal dan diakhir judul.In California, fish and game officials estimate that since 1972 lion numbers haveincreased from 2,400 to at least 6,000 ("Lion" A21).

Page 29: PANDUAN KTI 2012

BukuJika mengutip dari buku yang tidak ada nama penulisnya, judul buku dituliskansebagai sumber dan ditulis dalam cetak miring.Already several new security holes have been discovered and outlined in detail(NewHacker's Guide 18).Karya yang terdiri dari beberapa volumeBetween 1762 and 1796, the economy of imperial Russia experienced profoundchanges under Empress Catherine II (Spielvolgel, vol. 3).Mengutip dari karya berjilidAccording to Flint, Japanese women of the Tokugawa period had key roles andfunctions in the home (5: 139).Mengutip dari dua karya yang berbedaRecent research confirms this effect (Catano 412-13; Mulderig 1198-1234).Lembaga sebagai penulisThe standard performance measures of the United States Department ofTransportation's Federal Aviation Administration (123-97) were used in evaluatingthe system.The standard performance measures (United States Department of Transportation,Federal Aviation Administration 123-97) were used in evaluating the system.Komunikasi pribadiA. P. French noted that the clarity of Rutherford's prose style is not often imitated inthe writing of most contemporary physicists (personal conversation, 18 April 1994).Jika ada kata/kalimat yang dihilangkan pada kutipan langsungJika dalam kutipan langsung terdapat bagian dari kalimat yang dihilangkan, tempatbagian yang dihilangkan diberi tanda ellipsis.In surveying various responses to plagues in the Middle Ages, Barbara W. Tuchmanwrites, “Medical thinking … stressed air as the communicator of disease, ignoringsanitation or visible carriers” (101-02).NovelJika mengutip novel, judulnya disebutkan dalam cetak miring, nama penulis, nomorhalaman juga disebutkan dan diikuti oleh nomor bab.33Fitzgerald's narrator captures Gatsby in a moment of isolation: "A sudden emptinessseemed to flow now from the windows and the great doors, endowing with completeisolation the figure of the host" (56: ch. 3).DramaJika mengutip percakapan drama antara 2 pelaku atau lebih, kutipan percakapantersebut ditulis dalam paragraf tersendiri, dengan jarak 10 ketuk/spasi dari marginkiri. Nama pelaku ditulis dengan huruf kapital. Kutipan percakapan oleh pelaku yangsama pada baris kedua dan seterusnya ditulis dengan jarak 3 ketuk/spasi dari barispertama. Pada akhir kutipan ditulis nomor “ act, scene” dan nomor baris dalamtanda kurung.Marguerite Duras’s screenplay for Hisroshima mon amour suggests at the outset theprofound difference between observation and experience:HE. You saw nothing in Hisroshima. Nothing.SHE. I saw everything. Everything. […] The hospital, for instance, I Saw it. I’m sureI did. There is a hospital in Hiroshima. How could I Help seeing it? (2505-06)PuisiJika mengutip puisi, yang perlu disebutkan adalah nomor bagian (jika ada),kemudian nomor baris.When Homer's Odysseus comes to the hall of Circe, he finds his men "mild / in hersoft spell, fed on her drug of evil" (10.209-11).AlkitabJika mengutip ayat Alkitab, nama kitab dituliskan diikuti oleh pasal dan ayat yangdikutip.

Page 30: PANDUAN KTI 2012

Consider the words of Solomon: "If your enemy is hungry, give him bread to eat; andif he is thirsty, give him water to drink" (Prov. 25.21).Jika diperlukan, versi Alkitab dapat disebutkan.Consider the words of Solomon: "If your enemy is hungry, give him bread to eat; andif he is thirsty, give him water to drink" (Prov. 25.21. RSV).Mengutip dari website atau sumber elektronikMengutip dari website sama dengan mengutip dari bahan cetak. Jika sumber memilikipengarang dan nomor halaman, sebutkan seperti pada sumber tercetak. Dan jikatidak ada nomor halaman, sebutkan nomor paragraf atau tampilan ke berapa.Using historical writings about leprosy as an example, Demaitre argues that "thedifference between curability and treatability is not a modern invention" (29).Mengutip dari website tanpa penulisJika mengutip dari website yang tidak diketahui nama penulisnya, judul lengkapwebsite dapat ditulis dalam kalimat, atau 1 atau beberapa kata, dari judul awalwebsite dalam tanda petik di akhir kalimat yang dikutip (seperti mengutip artikel).According to a Web page sponsored by the Children's Defense Fund, fourteenAmerican children die from gunfire each day ("Child").

Lampiran 1 : Halaman sampul depan Proposal

GAMBARAN PENGETAHUAN KELUARGA PENDERITA THYPOID TENTANG PENYAKIT THYPOID DI RSUD SAWERIGADING

KOTA PALOPO

PROPOSAL SKRIPSI

Oleh :MUH. GILBY ADIL ALKHALIFI

NIM. 2012121

PROGRAM STUDI D.III KEPERAWATANAKADEMI KEPERAWATAN SAWERIGADING PEMDA LUWU

2012

Lampiran 1 : Persetujuan Proposal Skripsi

Panjang 5 cm danlebar 4,5 cm

Page 31: PANDUAN KTI 2012

LEMBAR PERSETUJUANGAMBARAN PENGETAHUAN KELUARGA PENDERITA THYPOID TENTANG

PENYAKIT THYPOID DI RSUD SAWERIGADING KOTA PALOPO

PROPOSAL SKRIPSI

Disusun Oleh:MUH. GILBY ADIL ALKHALIFI

NIM. 2012121

Proposal Skripsi ini Telah DisetujuiTanggal 18 JuNi 2012

Pembimbing I,

SYAMSUDDIN, SST. M.Kes.NIP :

Pembimbing II,

JUMADIL, S.Si.NIP. :

Mengetahui,Pembantu Direktur I

Akademi Keperawatan Sawerigading PEMDA Luwu

DJUSMADI RASYID, A.Kep., M.Kes,NIP.

Lampiran 3 : Halaman sampul depan skripsi

GAMBARAN PENGETAHUAN KELUARGA PENDERITA THYPOID TENTANG PENYAKIT THYPOID DI RSUD SAWERIGADING

KOTA PALOPO

SKRIPSI

Panjang 5 cm danlebar 4,5 cm

Page 32: PANDUAN KTI 2012

Oleh :MUH. GILBY ADIL ALKHALIFI

NIM. 2012121

PROGRAM STUDI D.III KEPERAWATANAKADEMI KEPERAWATAN SAWERIGADING PEMDA LUWU

2012

Lampiran 4 : Halaman sampul depan skripsi

GAMBARAN PENGETAHUAN KELUARGA PENDERITA THYPOID TENTANG PENYAKIT THYPOID DI RSUD SAWERIGADING

KOTA PALOPO

SKRIPSIUntuk Memenuhi Sebagai Persyaratan Mencapai Derajat Ahlimadya

Keperawatan (Am.Kep.)Pada Program Studi D.III Keperawatan Akademi Keperawatan Sawerigading

Pemda Luwu

Oleh :MUH. GILBY ADIL ALKHALIFI

NIM. 2012121

PROGRAM STUDI D.III KEPERAWATANAKADEMI KEPERAWATAN SAWERIGADING PEMDA LUWU

2012

Lampiran 5 : Lembar Pengesahan Skripsi

LEMBAR PENGESAHAN

Panjang 5 cm danlebar 4,5 cm

Page 33: PANDUAN KTI 2012

GAMBARAN PENGETAHUAN KELUARGA PENDERITA THYPOID TENTANG PENYAKIT THYPOID DI RSUD SAWERIGADING

KOTA PALOPO

SKRIPSI

Disusun Oleh:MUH. GILBY ADIL ALKHALIFI

NIM. 2012121

Di UjikanPada Tanggal 30 Juli 2012

Penguji I,

SYAMSUDDIN, SST. M.Kes.NIP :

Penguji II,

JUMADIL, S.Si.NIP. :

Penguji III,

HARDIANTO Dg. SALIMUNG, SKM, M.Kes.NIP. :

Mengetahui,Direktur

Akademi Keperawatan Sawerigading Pemda Luwu

Hj. MAHRIANI MAHMUD, SST., M.KeS.NIP.

Lampiran 6 : Surat Pernyataan

SURAT PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : MUH. GILBY ADIL ALKHALIFINIM : 2012121Program Studi : Program Studi D.III Keperawatan AKPER Sawerigading Pemda luwuJudul Skripsi : Gambaran Pengetahuan Keluarga Penderita Thypoid Tentang

Penyakit Thypoid Di Rsud Sawerigading Kota Palopo

Menyatakan dengan sebenarnya bahwa Tugas Akhir yang saya tulis ini benar-benar hasil karya saya sendiri, bukan merupakan pengambilalihan tulisan atau pikiran orang lain yang saya akui sebagai tulisan atau pikiran saya sendiri.

Apabila dikemudian hari dapat dibuktikan bahwa Tugas Akhir ini adalah hasil jiplakan, maka saya bersedia menerima sanksi atas perbuatan tersebut.

Palopo, 22 Juli 2012Yang Membuat Pernyataan,

Page 34: PANDUAN KTI 2012

MUH. GILBY ADIL ALKHALIFINIM. 2012121

Lampiran 7 : Contoh Cover CD Skripsi

Lampiran 8 : Kata Pengantar

KATA PENGANTARPuji dan syukur saya panjatkan kehadirat Allah SWT, berkat rahmat dan bimbinganNya

saya dapat menyelesaikan skripsi dengan judul “Gambaran Pengetahuan Keluarga Penderita

Thypoid Tentang Penyakit Thypoid Di RSUD Sawerigading Kota Palopo”. Skripsi ini

merupakan salah satu syarat untuk memperoleh gelar sarjana Ahli Madya Keperawatan

Page 35: PANDUAN KTI 2012

(Amd.Kep.) pada Program Studi D.III Keperawatan Akademi Keperawatan Sawerigading

Pemda luwu.

Bersamaan ini perkenankanlah saya mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya

dengan hati yang tulus kepada :

1. H. Saiful Alam, SE, MM, selaku Ketua Yayasan Pendidikan Batara Guru Luwu

2. Hj. Mahriani Mahmud, SST, M.Kes. selaku Akademi Keperawatan Sawerigading Pemda

luwu. Terima kasih atas masukan dan semua ilmu yang telah diberikan dan juga

dedikasinya terhadap ilmu keperawatan.

3. Dan sesterusnya.

Dan semua pihak yang telah membantu penyelesaian skripsi ini. Mohon maaf atas segala

kesalahan dan ketidaksopanan yang mungkin telah saya perbuat. Semoga Allah SWT

senantiasa memudahkan setiap langkah-langkah kita menuju kebaikan dan selalu

menganugerahkan kasih sayang-Nya untuk kita semua. Amin.

Palopo, 30 Juli 2012

Penulis

Lampiran 9 : AbstractABSTRACTThe Correlation between Staff Development Program with Work Performance to the NewStaff of Nurse in Surgical Department of Soetomo Hospital SurabayaDewi Baririet Baroroh1, Yoyok Bekti P.2, Faqih Ruhyanuddin3Background: Staff development program can influence work performance of nurse especially fornew staff of nurse, it can improve quality of hospital services. New staff of nurse were potential togive exellent services, but they need direction more than the older nurse. Poor in quality of staffdevelopment program may influence work performance of nurse. If this condition continue, it willmake the hospital have poor quality in services.Method: This research used cross sectional design. The sample were new staff of nurse in SurgicalDepartment of Soetomo Hospital that recruited since March until September 2007. The observedvariables were staff development program and work performance. The data were collected by usingobservation. The data were analyzed by Spearman Rank Correlation with significance p< 0,05.Result: The result showed that staff development program had rather lower correlation in increasingwork performance (p=0,021, r=0,590).Conclusion: It can be concluded that staff development program has corellation with workperformance. Further studies are recomended this information to the Soetomo Hospital about staffdevelopment program to improve work performance.

Page 36: PANDUAN KTI 2012

Keyword: Staff Development Program, Work Performance,

New Staff of Nurse.

Lampiran 10 : Daftar IsiDAFTAR ISI

HalamanHalam Judul....................................................................................................... iLembaran Pengesahan....................................................................................... iiLembaran Pernyataan Keaslian......................................................................... iiiKata Pengatar..................................................................................................... ivAbstrac............................................................................................................... vIntisari................................................................................................................ viDaftar Isi............................................................................................................ viiDaftar table........................................................................................................ viiiDaftar gambar.................................................................................................... ixDaftar skema...................................................................................................... xLampiran ........................................................................................................... xiBAB I PENDAHULUAN............................................................................... 1A. Latar Belakang.............................................................................................. 1B. Rumusan Masalah......................................................................................... 3C. Tujuan Penelitian.......................................................................................... 4

1. Tujuan umum........................................................................................... 42. Tujuan khusus........................................................................................... 4

D. Manfaat Penelitian....................................................................................... 41. Manfaat teoritis......................................................................................... 42. Manfaat Praktis......................................................................................... 4

BAB II TINJAUAN PUSTAKA...................................................................... 6A. …………...................................................................................................... 6B …………....................................................................................................... 12BAB III KERANGKA KONSEPTUAL DAN HIPOTESIS PENELITIANA …………...................................................................................................... 12B …………....................................................................................................... 12BAB III METODE PENELITIAN.................................................................... 40A …………...................................................................................................... 12B …………....................................................................................................... 12Daftar Pustaka .................................................................... 23Lampiran ............................................................................ 45Daftar Riwayat Hidup ......................................................... 46

Lampiran 11Daftar TabelDAFTAR TABELTabel 1.1 Hasil Penilaian Kinerja Staf baru ............................................................ 2Tabel 1.2 Program Pengembangan Staf .................................................................. 2Tabel 4.1 Definisi Operasional Variabel …………………………….. ............ 43Tabel 4.2 Intepretasi nilai r ...................................................................................... 50Tabel 5.1 Tabulasi

Silang ........................................................................................... 62

Page 37: PANDUAN KTI 2012

Lampiran 12Daftar GambarDAFTAR GAMBARGambar 2.1 Aktifitas Pengembangan Tenaga Keperawatan ............................... 9Gambar 2.2 Performance Appraisal Report : Behaviour On-the-job .............................. 30Gambar 2.3 Performance Appraisal Report : Profeciency Report ................................... 31Gambar 3.1 Kerangka konseptual ........................................................................... 37Gambar 4.1 Kerangka Kerja Penelitian .................................................................. 41Gambar 5.1 Diagram pie distribusi responden ..................................................... 57Gambar 5.2 Diagram pie distribusi

responden ..................................................... 57

Lampiran 13Daftar SkemaDAFTAR GAMBARSkema 2.1 Aktifitas Pengembangan Tenaga Keperawatan ............................... 29Skema 2.2 Performance Appraisal Report : Behaviour On-the-job .............................. 60Skema 2.3 Performance Appraisal Report : Profeciency

Report ................................... 61

Lampiran 14Daftar LampiranDAFTAR LAMPIRANLampiran 1 Permohonan Bantuan Fasilitas Pengumpulan Data AwalLampiran 2 Surat Perjanjian Melakukan PenelitianLampiran 3 Surat Keterangan Selesai Melakukan PenelitianLampiran 4 Lembar Permohonan Inform ConsentLampiran 5 Lembar Persetujuan PenelitianLampiran 6 Lembar Permintaan Menjadi Tim PenilaiLampiran 7 Lembar Persetujuan Menjadi Tim Penilai Dalam PenelitianLampiran 8 Rencana Program Pengembangan StafLampiran 9 Lembar Observasi Kinerja Staf BaruLampiran 10 Data Mentah Penilaian KinerjaLampiran 11 Tabulasi Data DemografiLampiran 12 Tabulasi Variabel yang DiukurLampiran 13 Hasil Uji StatistikLampiran 14 Foto dokumentasi penelitian

Page 38: PANDUAN KTI 2012

Lampiran 15 : Formulir Pengajuan Judul Skripsi

FORMULIR PENGAJUAN JUDUL SKRIPSINama : …………………………………NIM : …………………………………Usulan Judul :………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………(Prioritas Pertama)

Nama PembimbingPembimbing I : …………………………………Pembimbing II: …………………………………

Usulan Judul Cadangan1. …………………………………………………………………………………

……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………

2. ………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………

Palopo,……………………….Mahasiswa yang mengajukan,

NamaNIM.

Keterangan:Bersama ini saya lampirkan latar belakang masalah, rumusan masalah dan tujuan penelitian.Lampiran 16Lembar Bimbingan SkripsiLEMBAR BIMBINGAN SKRIPSINama : …………………………………NIM : …………………………………

Page 39: PANDUAN KTI 2012

Judul Skripsi : ………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………

Tanda tangan dan CatatanPembimbing I

Tanda tangan dan CatatanPembimbing II

A. PROPOSALPENELITIANHalaman-halaman Muka(Halaman Judul;HalamanPengesahan)BAB I. Pendahuluan1. Latar Belakang2. Perumusan Masalah3. Tujuan4. Manfaat Penelitian5. Keaslian PenelitianBAB II. Tinjauan Pustaka1. Landasan TeoriBAB III KerangkaKonseptual Dan HipotesisPenelitian1. Kerangka Konseptual2. Hipotesis PenelitianBAB IV. Metode Penelitian4.1 Desain Penelitian4.2 Populasi, Sampel, danSamplingPanduan Penyusunan Skripsi PSIK FIKES UMM 604.2.1 Populasi4.2.2 Sampel4.2.3 Sampling4.3 Variabel Penelitian4.3.1 VariabelIndependen4.3.2 Variabel

Page 40: PANDUAN KTI 2012

Dependen4.4 Definisi Operasional4.5 Tempat Penelitian4.6 waktu Penelitian4.7 Instrumen Penelitian4.8 Prosedur PengumpulanData4.9 Analisis Data4.10 Etika PenelitianDaftar PustakaInstrumen PenelitianPelaksanaan SeminarProposal

Hari :Tanggal :Jam :

Tanda tangan persetujuan

Pembimbing I Pembimbing II

Catatan:B. SKRIPSIHalaman-halaman Muka(Halaman Sampul; HalamanJudul;HalamanPengesahan;KataPengantar;Daftar Isi;DaftarTabel;Daftar Gambar;DaftarLampiran; Intisari)BAB I. PENDAHULUAN1. Latar Belakang Masalah2. Peurmusan Masalah3. Tujuan4. Manfaat Penelitian5. Keaslian PenelitianBAB II. Tinjauan Pustaka1. Landasan TeoriBAB III KerangkaKonseptual Dan HipotesisPenelitian

Page 41: PANDUAN KTI 2012

3. Kerangka Konseptual4. Hipotesis PenelitianBAB IV. Metode Penelitian4.1 Desain Penelitian4.2 Populasi, Sampel, danSampling4.2.1 Populasi4.2.2 Sampel4.2.3 Sampling4.3 Variabel Penelitian4.3.1 VariabelIndependen4.3.2 VariabelDependen4.4 Definisi Operasional4.5 Tempat Penelitian4.6 waktu Penelitian4.7 Instrumen Penelitian4.8 Prosedur PengumpulanData4.9 Analisis Data4.10 Etika PenelitianBAB V Hasil Penelitian DanAnalisa Data5.1 Karakteristik Sampel5.2 Analisa DataBAB VI PembahasanIntrepetasi dan Hasil Diskusi6.2 Keterbatasan Penelitian6.3 Implikasi untukKeperawatanBAB VII Kesimpulan DanSaran7.1 Kesimpulan7.2 SaranDaftar Pustaka

Page 42: PANDUAN KTI 2012

Lampiran-lampiranPelaksanaan Ujian Skripsi

Hari :Tanggal :Jam :

Tanda tangan persetujuan

Pembimbing I Pembimbing II

Catatan:

Lampiran 17 : LOG BOOKPenjelasan:Log book adalah catatan/dokumentasi mahasiswa dalam kegiatan yang dilakukan selama proses penelitian (catatan perkembangan kegiatan, gambar/foto kegiatan penelitian). Catatan diberi tanggal, tanda tangan peneliti dan diketahui oleh pembimbing.Nama : ………………………………NIM : ………………………………Judul Skripsi : ……………………………………………………………………

…………………………………………………………………………………………………………………………………………

……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...

Mengetahui,Pembimbing I/II,

…………………………….

Palopo, …………………Mahasiswa,

…………………………….LOG BOOK

Nama : ………………………………NIM : ………………………………Judul Skripsi : ……………………………………………………………………

…………………………………………………………………………………………………………………………………………

……………………………………………………………………………………...

Page 43: PANDUAN KTI 2012

……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...……………………………………………………………………………………...

Mengetahui,Pembimbing I/II,

…………………………….

Palopo, …………………Mahasiswa,

…………………………….

PENDAFTARAN SIDANG SKRIPSIAKPER SAWERIGADING PEMDA LUWU

Nama : ………………………………NIM : ………………………………Judul Skripsi : ……………………………………………………………………

…………………………………………………………………………………………………………………………………………

Dosen Pembimbing : ...............................................................................NPM : ...............................................................................

Mengetahui,Pembimbin I

Nama

Palopo, ………..Penulis

Nama

Syarat yang harus dilampirkan dimasukkan ke dalam map dengan warna yang telah ditentukan, kemudian pada cover map dituliskan NPM dan Nama

Persyaratan Berkas PANITIA1. Fotokopi Softcover Skripsi (4 eksemplar).2. Menyerahkan disket / CDRoom untuk presentasi (presentasi

harus menggunakan power point atau sejenisnya).3. Kartu Konsultasi (Asli).4. Formulir penggantian judul, bagi mahasiswa yang judul

skripsinya berbeda dengan judul pada surat penunjukan

Page 44: PANDUAN KTI 2012

pembimbing.5. Pernyataan kelulusan seluruh mata kuliah dari jurusan.6. Bukti pembayaran uang Ujian Akhir Semester.7. Bukti bebas tunggakan dari bagian keuangan.8. Bukti bebas pinjam dari perpustakaan, minimal satu hari

sebelum ujian skripsi