METOPEL TM 13 PEDOMAN PENYELESAIN TUGAS AKHIR

65
PANDUAN PENYELESAIAN TUGAS AKHIR PENGAJUAN USUL PENELITIAN, SEMINAR USUL PENELITIAN, SEMINAR HASIL PENELITIAN, DAN PENULISAN SKRIPSI SERTA UJIAN PENDADARAN 1. BAB I . A. KETENTUAN UMUM B. PENGERTIAN DAN TUJUAN SKRIPSI 2. BAB II. PROSEDUR PENGAJUAN USUL PENELITIAN DAN PENYELESAIAN PENELITIAN 3. BAB III KERANGKA PENULISAN LAPORAN AKHIR PENELITIAN 4. BAB IV PENULISAN SKRIPSI 5. BAB V PETUNJUK TEKNIS PENGETIKAN, PENULISAN DAN PENJILIDAN 6. BAB VI PELAKSANAAN UJIAN 7. BAB VII KETENTUAN PENUTUP 1

Transcript of METOPEL TM 13 PEDOMAN PENYELESAIN TUGAS AKHIR

Page 1: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

PANDUAN

PENYELESAIAN TUGAS AKHIR PENGAJUAN USUL PENELITIAN, SEMINAR USUL PENELITIAN,

SEMINAR HASIL PENELITIAN, DAN PENULISAN SKRIPSI SERTA UJIAN PENDADARAN

1. BAB I . A. KETENTUAN UMUM

B. PENGERTIAN DAN TUJUAN SKRIPSI

2. BAB II. PROSEDUR PENGAJUAN USUL PENELITIAN DAN

PENYELESAIAN PENELITIAN

3. BAB III KERANGKA PENULISAN LAPORAN AKHIR PENELITIAN

4. BAB IV PENULISAN SKRIPSI

5. BAB V PETUNJUK TEKNIS PENGETIKAN, PENULISAN DAN

PENJILIDAN

6. BAB VI PELAKSANAAN UJIAN

7. BAB VII KETENTUAN PENUTUP

1

Page 2: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

BAB I

A. KETENTUAN UMUM

1. Skripsi tugas akhir adalah matakuliah wajib yang harus ditempuh oleh seluruh

mahasiswa Program Studi SI Teknik Informatika & Sistem Informasi .

2. Penyelesaian Tugas akhir diharapkan dapat digunakan oleh mahasiswa untuk

menerapkan dan memahami hal – hal teknis dan non teknis di bidang Hardware,

Software, Brainware, Jaringan, dan Informatika di suatu Perusahaan, Instansi dan

atau Lembaga.

3. Skripsi adalah karya tulis ilmiah yang disusun oleh mahaisswa berdasarkan

penelitian yang dilakukan di bawah bimbingan tenaga pengajar yang diangkat oleh

Ketua.

4. Penelitian adalah kegiatan yang dikelola oleh program studi Strata satu ( SI ), dan

dilakukan oleh mahasiswa di bawah bimbingan doses, yang berbentuk percobaan,

survei atau studi kasus yang kebenaranya bisa diuji oleh siapa saja dengan

menggunakan suatu alat bantu untuk mengukur nilai kebenaranya.

2

Page 3: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

PERSYARATAN MENGAJUKAN USUL PENELITIAN, PENULISAN SKRIPSI ATAU PENYESAIN TUGAS AKHIR

1. Minimal Indeks Prestasi Kumulatif >= 2.00

2. Nilai untuk IPK >= 3.00 menggunakan rekayasa sistem

3. Nilai untuk IPK <3.00 menggunakan sistem aplikasi

4. Mahasiswa telah menyelesaikan SKS >= 110 SKS, dengan nilai D maksimal 5

buah matakuliah

5. Nilai Matakuliah metodologi penelitian minimal C

6. Tidak boleh ada nilai E

7. Tidak boleh menjiplak karya orang lain ( plagiat ). Jika saat ujian, mahasiswa yang

diuji terbukti menjiplak karya orang lain ( plagiat ) maka mahasiswa tersebut

dinyatakan gagal, mahasiswa harus mengajukan topik baru.

1

Page 4: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

MATERI PENELITIAN TUGAS AKHIR

1) Penelitian untuk Program Studi SI Teknik Informatika dan Sistem Informasi

mempunyai bobot 6 SKS.

Materi yang dapat diteliti tidak terbatas, tetapi mengacu pada MKK(matakuliah

keahlian ).

Penelitian untuk Program Studi S1, Teknik Informatika dikelompok menjadi

dua.

A. Tidak menggunakan rekayasa sistem

B. Menggunakan rekayasa sistem

1. Materi penelitian untuk Program Studi S1 Sistem Informasi

a. Rekayasa Sistem Informasi Bisnis b. Rekayasa Sistem Informasi Aplikasi Data Base c. Rancang Bangun untuk Program Aplikasi (Sotfware)

2. Materi penelitian tugas akhir untuk Program Studi SI Teknik

Informatika .

1. Komunikasi Data2. Networking3. Trouble Shooting Hardware 4. Security Database server5. Pengujian hardware dan software (termasuk membandingkan keunggulan

hardware dan software tertentu, serta arsitektur dan atau platform penggunaan

Teknologi Informasi di area fungsional tertentu).

6. Penggujian produk dan metode baru atau menciptakan produk (hardware) baru

dan metode baru dalam meningkatkan kemampuan hardware dan software..

1

Page 5: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

B. PENGERTIAN KETENTUAN DAN TUJUAN SKRIPSI

1. Pengertian Skripsi Tugas akhir

Skripsi Tugas akhir merupakan syarat bagi mahasiswa dalam menyelesaikan tugas

akhir Program Studi S1 Teknik Informatika dan Sistem Informasi untuk meraih gelar

sebagai sarjana komputer.

2. Tujuan Skripsi Tugas akhir

a. Menerapkan kompetensi akademis dalam mengukur hasil penelitian serta

penilaian yang diberlakukan pada umumnya.

b. Memberikan peluang kepada mahasiswa untuk mengembangkan dimensi

kriativitasnya untuk sendiri maupun bermanfaat bagi orang

2. Ketentuan

a. Penulisan Skripsi Tugas akhir berlaku untuk jangka waktu 1 ( satu ) semester

dan masa berlakunya SK ( surat keputusan ) maksimal 2 semester.

b. Hasil Penelitian Skripsi / Tugas akhir yang menghasilkan suatu bentuk Usulan

dengan segala keuntungan dan kelemahan. Hasilnya menjadi milik STMIK Widya

Utama dan pihak Ketua Program Studi berhak mempergunakannya.

1

Page 6: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

BAB II PROSEDUR PENGAJUAN USUL PENELITIAN DAN

PENYELESAIAN TUGAS AKHIR

1. PROSES PENDAFTARAN USUL PENELITIAN DAN PENYELESAIAN TUGAS AKHIR

a. Mahasiswa mengambil formulir dan mengisi lembar pendaftaran di BAAK

b. BAAK mengecek persyaratan – persyaratan sesuai yang telah ditentukan.

c. Formulir tersebut diserahkan pada Ketua Program Studi

d. Ketua Program Studi menentukan Dosen Pembimbing Skripsi Tugas akhir dan

tim tesis untuk diusulkan ke Ketua .

e. Mahasiswa menerima Surat Tugas yang di usulkan untuk menyelesaikan tugas

akhir. .

2

Page 7: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

2. PROSES PENGELOLAAN TUGAS AKHIR MAHASISWA

a. Penunjukkan tim pembimbing skripsi oleh program studi

b. Pengajuan judul usul penelitian

c. Seminar usul penelitian

d. Seminar hasil penelitian

e. Penyelesaian penulisan skripsi

f. Ujian pendadaran

A. Penunjukkan Tim Pembimbing Skripsi

Ketua program studi mengajukan tim pembimbing skripsi untuk diangkat oleh Ketua

STMIK Widya Utama Purwokerto.

Tim skripsi yang ditunjuk oleh ProgDi terdiri dari

b. Pembimbingc. Dosen non pembimbing pengampu matakuliah dari bidang ilmu yang sama atau

berkaitan.d. Sekretariat adalah bertugas untuk menyiapkan segala sesuatu yang berhubungan

dengan pelaksanaan administrasi mulai dari pelaksanaan ujian usul penelitiansampai dengan hasil penelitian dan pendadaran

B. Pengajuan (Judul) Usul Penelitian

Mahasiswa yang telah mengumpulkan angka kridit yang ditentukan (?) dapat

mengisi Tugas Akhir pada KRS dan sekaligus mengajukan permohonan untuk

mengajukan Judul Usul Penelitian (JUP). Pengajuan JUP dilampiri dengan surat

keterangan persyaratan seperti pada butir (1), dan disertai rencana penelitian,

disampaikan kepada pembimbing untuk memperoleh persetujuan. Persetujuan

pembimbing juga dicantumkan dalam buku monitoring yang akan digunakan oleh

mahasiswa setiap kali konsultasi.

3

Page 8: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

C. Seminar Usul Penelitian

Seminar Usul Penelitian adalah merupakan ujian tahap awal bagi mahasiswa

untuk melangkah lebih lanjut, yakni menyelesaikan penelitian. Usulan Penelitian yang

telah selesai disusun dan disetujui oleh pembimbing, segera dilaporkan ke Tim Skripsi,

selanjutnya mahasiswa mengusulkan dan meminta jadual pelaksanaan seminar Usul

Penelitiannya.

D. Seminar Hasil Penelitian

Seminar hasil penelitian adalah merupakan ujian tahap ke dua. Setelah mahasiswa

menyelesaikan penelitiannya (telah dilaporkan ke pembimbing), dan menyusun naskah

laporan hasil penelitian serta materi seminar hasil penelitian, mahasiswa konsultasi ke

pembimbing. Setelah mendapat persetujuan pembimbing (dicantuk di buku monitoring),

mahasiwa lapor ke Tim Skriptsi untuk meminta jadual pelaksanaan seminar Hasil

Penelitiannya.

E. Penyelesaian Penulisan Srikpsi

Mengacu pada seminar hasil penelitian dan pedoman penulisan skripsi mahasiswa

harus menyelesaikan penulisan skripsi sesuai dengan batas waktu yang telah sitetapkan

oleh program studi.

E. Ujian pendadaran

Ujian pendadaran adalah merupakan ujian tahap akhir .

4

Page 9: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

BAB III. PETUNJUK PENULISAN USUL DAN HASIL PENELITIAN

1. Kerangka dasar usul penelitian hadware

2. Kerangka dasar usul penelitian software

3. Format keterangan

1. KERANGKA DASAR USUL PENELITIAN HADWARE

A. HALAMAN JUDUL

B. DAFTAR ISI

D. JUDUL PENELITIAN

E. RUANG LINGKUP PENELITIAN

F. PENDAHULUAN

G. PERUMUSAN MASALAH

H. TINJAUAN PUSTAKA

I. TUJUAN PENELITIAN

J. MANFAAT PENELITIAN

K. MATERI DAN METODE PENELITIAN

a. MATERI PENELITIAN

b. METODE PENELITIAN

L. JADUAL KEGIATAN PENELITIAN

M. DAFTAR PUSTAKA

N. DAFTAR PERTANYAAN

5

Page 10: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

2. KERANGKA DASAR USUL PENELITIAN SOFTWARE

HALAMAN JUDUL

HALAMAN PENGESAHAN

DAFTAR ISI

DAFTAR GAMBAR

A. JUDUL PENELITIAN

B. RUANG LINGKUP PENELITIAN

C. PENDAHULUAN

D. PERUMUSAN MASALAH

E. TINJAUAN PUSTAKA

F. TUJUAN PENELITIAN

G. MANFAAT PENELITIAN

H. MATERI DAN METODE PENELITIAN

1..MATERI PENELITIAN

2..METODE

a. METODE PENGEMBANGAN SISTEM

b. MODEL APLIKASI

c. METODE PENELITIAN

I. DAFTAR PUSTAKA

J. DAFTAR PERTANYAAN

6

Page 11: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

3. FORMAT DAN TATA TULIS USUL PENELITIAN

Penulisan mengembangkan outline menjadi usulan penelitian, dimana usul penelitian

digunakan untuk menuangkan gagasan penelitian kedalam bentuk tulisan. Pada

prinsipnya usul penelitian mencakup seluruh isi Skripsi yang akan ditulis, tetapi

dinyatakan dalam bentuk yang lebih padat dan singkat. Secara garis besar usul

penelitian memuat unsur – unsur sbb.

1. Judul

Tulis secara singkat dan spesifik tetapi cukup jelas memberi gambaran mengenai

penelitian yang akan dilakukan ( max 18 kata ).

I. 2. Ruang Lingkup

Pada sub bab ini dijelaskan mengenai masalah yang akan dibahas pada penulisan

Skripsi . Disini dijelaskan juga mengenai batasan masalah yanga akan dikerjakan dalam

penulisan skripsi. Tuliskan jangkauan ( apa saja yang diteliti ) penelitian yang akan

dilakukan ( max ½ halaman ).

3. Pendahuluan

Uraikan secara singkat tentang tugas akhir yang akan dibuat, dijelaskan lebih

mendetail dari pada abstrak. Disini dikemukakan apakah merupakan studi literature,

mengenai perangkat keras atau perangkat lunak dalam mengadakan penelitian pada

bidang software. Tulislah tugas akhir untuk mengungkapkan satu gejala / konsep /

dugaan, membuat prototype atau menerapkannya untuk suatu tujuan tertentu.

7

Page 12: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

Kemukakan hal – hal yang mendorong atau argumentasi penting dibuatnya Tugas Akhir

dengan topik ini. Kemukakan hal – hal yang dapat memberikan andil dalam bidang ilmu

pengetahuan, teknologi, industri, kelembagaan, ekonomi dan lain – lain.

Uraiakan latar belakang mengapa penelitian dilakukan ( sesuai dengan judul yang

diajukan ). Uraikan teori yang mendasari / mendukung penelitian yang akan dilakukan,

lengkapi informasi lain yang dapat memperjelas mengapa penelitian dilakukan ( max 1

½ halaman ).

4. Perumusan Masalah

Rumusankan dengan jelas masalah yang akan dipecahkan dengan melakukan penelitian,

masalah dapat dituliskan dalam bentuk uraian atau peryataan masalah. Peryataan

masalah dapat ditulis dalam bentuk kalimat tanya, upayakan penulisan peryataan

masalah secara spesifik ( tidak bermakna ganda )

4. Tinjauan Pustaka

Uraikan dengan jelas kajian pustaka yang menimbulkan gagasan dan mendasari tugas

akhir yang akan dibuat. Tinjauan pustaka merupakan teori, temuan dan bahan penelitian

yang diperoleh dari acuan yang dijadikan landasan untuk melakukan tugas akhir yang

akan dibuat. Tinjauan pustaka mengacu pada daftar pustaka, usahakan pustaka terbaru,

relevan dan asli, misalnya text book, jurnal ilmiah.

8

Page 13: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

5. Tujuan Penelitian

Tujuan adalah hal – hal yang akan dicapai pada penulisan ini. Tujuan penelitian harus

dinyatakan secara eksplisit, sejalan dan selaras dengan permasalahan penelitian.

7. Manfaat

Manfaat adalah hal – hal yang terjadi apabila tujuan tercapai bisa berguna dan

dipergunakan secara ilmiah oleh orang lain maupun berguna bagi sipeneliti.

II. 8. Materi dan Metode Penelitian

Materi penelitian ini merupakan gambaran umum dari apa yang akan ditulis.

Uraikan secara lengkap materi yang dibutuhkan untuk melaksanakan hasil dengan

sistimatika nama materi, spesifikasi dan jumlah yang dibutuhkan urut dengan prioritas

kebutuhan akan materi tersebut ( hadware, software, atau objeck lain ) :

Metode penelitian

Uraikan metode yang digunakan dalam penelitian secara rinci. Uraian dapat meliputi variabel dalam penelitian, model yang digunakan, rancangan penelitian, teknik pengumpulan data dan analisis data, cara penafsiran dan penyimpulan hasil penelitian. Untuk penelitian yang menggunakan metode kualitatif, dapat dijelaskan pendekatan yang digunakan, proses pengumpulan dan analisis informasi, proses penafsiran, dan penyimpulan hasil penelitian. Untuk penelitian rancang bangun maka perlu dijelaskan metode pembanguun sistem dan evaluasi sistem yang dipilih.

Hindari, Metode penelitian kurang tepat dan kurang rinci sehingga langkah penelitian yang dilakukan tidak jelas.

9

Page 14: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

a. Uraikan metode dan rancangan penelitian ( kalau dibutuhkan ) yang dipilih

utnuk digunakan didalam penelitian lengkapi dengan metode matematiknya. Lengkapi

langkah atau tahapan dalam metode yang dipilih ( SDLC, Prototipe, 4 GT, OOM, dan

lain-lain ) lengkapi dengn model yang dipergunakan .

b. Uraikan cara kerja secara urut

1. pengambilan sampel2. Pengumpulan data.3. Analisis Data ( untuk penelitian yang menggunakan statistika ) atau Metode Pengembangan Sistem ( untuk yang berhubungan dengan Analisa dan Perancangan Sistem ).

8. Jadwal kegiatan penelitian

9. Daftar Pustaka

10. Lampiran

Daftar Pertanyaan

10

Page 15: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

BAB IV. KERANGKA PENULISAN LAPORAN HASIL PENELITIAN

1. KERANGKA DASAR PENULISAN HASIL PENELITIAN HADWARE

2. KERANGKA DASAR PENULISAN HASIL PENELITIAN SOFTWARE

3. FORMAT KETERANGAN

11

Page 16: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

1. KERANGKA DASAR HASIL PENELITIAN HADWARE

HALAMAN JUDUL

HALAMAN PENGESAHAN

KATA PENGANTAR

DAFTAR ISI

DAFTAR TABEL

DAFTAR GAMBAR

DAFTAR LAMPIRAN

RINGKASAN

BAB I. PENDAHULUAN

Latar Belakang Perumusan Masalah Tujuan dan manfaat Tujuan penelitianManfaat penelitian

BAB II. TINJAUAN PUSTAKA

A. UMUMB. KHUSUS

BAB III. METODE PENELITIAN

A. Materi PenelitianB. Pengembangan sistemC. Evaluasi Sistem

1. Metode pengumpulan data2. Metode Analisis data

c. Pengujian validitas dan reabilitasd. Analisis Diskriptife. Analisis Regresi Linier Berganda

BAB IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

12

Page 17: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

A. HASIL PENELITIANB. PEMBAHASAN

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan B. Saran

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

Source listing programLampiran yang diperlukan

13

Page 18: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

2. KERANGKA DASAR LAPORAN HASIL PENELITIAN SOFTWARE

HALAMAN JUDUL

HALAMAN PENGESAHAN

KATA PENGANTAR

DAFTAR ISI

DAFTAR TABEL

DAFTAR GAMBAR

DAFTAR LAMPIRAN

RINGKASAN

BAB I. PENDAHULUAN

B. Latar Belakang

C. Perumusan Masalah

D. Tujuan dan manfaat

1. Tujuan penelitian 2. Manfaat penelitian

BAB II. TINJAUAN PUSTAKA

A. UMUMB. KHUSUS

BAB III. METODE PENELITIAN

A. Materi Penelitian

B. Pengembangan sistem

1. Metode pengembangan sistem2. Database 3. Model aplikasi

C. Evaluasi Sistem

14

Page 19: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

1. Metode pengumpulan data2. Metode Analisis data

BAB IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Diskripsi umumB. Pengolahan dataC. Pembahasan

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

B. Saran

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN KODE PROGRAM

15

Page 20: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

3. PETUNJUK PENULISAN LAPORAN HASIL PENELITIAN DALAM BENTUK SKRIPSI URAIAN DARI TIAP SUB BAGIAN SKRIPSI

1. Bagian awal memuat antara lain

a. Halaman Judul.b. Halaman Persetujuan.c. Halaman Pengesahan.d. Kata Pengantar.e. Daftar Isi.f. Daftar Tabel.g. Daftar Lampiran.h. Daftar Pustaka

2. Bagian Utama Sistimetika Penulisan Skripsi yaitu memuat antara lain :

A. Pendahuluan

1. Latar Belakang Penelitian2. Perumusan Masalah3. Tujuan dan Manfaat Penelitian3. Tinjauan Pustaka 4. Metode Penelitian5. Hasil dan Pembahasan6. Kesimpulan dan Saran7. Daftar Pustaka

4. Bagian Akhir memuat antara lain :

a. Daftar Pustaka

b. Lampiran – lampiran

URAIAN LEBIH RINCI

A. BAGIAN AWAL

Bagian awal memuat

a. Halaman Judul. ( format lihat lampiran 1 )b. Halaman Persetujuan ( format lihat lampiran 2 )c. Halaman Pengesahan ( format lihat lampiran 3 )d. Kata Pengantar

16

Page 21: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

Bagian ini berisi ungkapan pribadi mengenai usaha yang telah dilakukan selama

melakukan proyek penelitian skripsi dan diakhiri dengan ucapan terima kasih kepada

sejumlah nama atau lembaga yang telah membantu dalam penyusunan skripsi. Bisa juga

ditulis apa peran yang pernah mereka lakukan. Sebenarnya cukup sulit menentukan

siapa saja yang pernah membantu untuk ditulis disini.

Namun sebagai patokan, mereka adalah :

Ketua STMIK Widya Utama PurwokertoProgram StudiDosen PembimbingPihak perusahaan tempat penelitian berlangsungPihak yang memberi danaDan pihak yang secara langsung membantu di dalam proses penelitian dan penulisan.Penulis tidak perlu merendahkan diri dan menunjukkan kekurangan tulisannya lebih dari kenyataan yang ada, sebab diharapkan yang telah disusun merupakan Skripsi yang baik.

e. Daftar Isi

Daftar isi harus menunjukkan dengan tepat letak setiap bagian pada halaman yang

memuatnya. Daftar isi penting artinya bukan saja untuk menjadi petunjuk bagi pembaca

( misalnya pada halaman berapakah ia akan menjumpai uraian mengenai suatu

bahasan ) tetapi juga untuk dijadikan petunjuk mengenai organisasi pemikiran penulis.

Dengan mempelajari pembagian bab serta judul setiap bab dan urut – urutan dan

bab – bab tersebut, pembaca akan dapat dengan mudah memperoleh gambaran

mengenai isi karya ilmiah tersebut. ( format lihat lampiran 4 ).

f. Daftar Tabel

Kalau ada bagian ini memuat daftar seluruh tabel yang disajikan dalam karya

ilmiah. Daftar tabel harus menunjukkan dengan tepat letak setiap tabel pada halaman

berapa gambar tersebut disajikan. ( format lihat lampiran 5 ).

17

Page 22: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

g. Daftar Lampiran

Daftar lampiran menyajikan lampiran daftar seluruh lampiran yang disajikan

dalam bagian akhir karya ilmiah untuk mendukung pembahasan sebelumnya. ( format

lihat lampiran 6 ).

B. BAGIAN UTAMA

BAB I. PENDAHULUAN

UMUMAnalisis Situasi (kalau diperlukan)

Menjelaskan kondisi fisik/ sistem/ model yang akan dikembangkan saat iniMenjelaskan tentang kapasistas, efisiensi dan efektivitas serta profile yang dimiliki industri mitra Menjelaskan situasi masyarakat/obyek sasaran. Jika kelompok sasaran adalah Industri jelaskan : data produksi, peralatan, sumberdaya manusia, prospek usaha dan data lain yang relevan. Jika kelompok sasaran adalah masyarakat umum jelaskan kondisi fisik. Kondisi sosial ekonomi, sosial budaya, jumlah penduduk kelompok sasaran dan data lain yang relevan.

a. Latar belakang penelitian adalah penjabaran lebih lanjut dari latar belakang pemilihan sesuai dengan judul.

Penelitian dilakukan untuk menjawab keingintahuan peneliti untuk mengungkapkan

suatu gejala/konsep/dugaan atau menerapkannya untuk suatu tujuan. Kemukakan hal-

hal yang mendorong atau argumentasi pentingnya dilakukan penelitian. Uraikan proses

dalam mengidentifikasikan masalah penelitian.

b. Perumusan masalah permasalahan yang akan diteliti diungkap secara jelas.

18

Page 23: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

Uraikan proses dalam mengidentifikasikan masalah penelitian. Rumuskan dengan jelas

permasalahan yang ingin diteliti. Uraikan pendekatan dan konsep untuk menjawab

masalah yang diteliti, hipotesis yang akan diuji atau dugaan yang akan dibuktikan.

Dalam perumusan masalah dapat dijelaskan definisi, asumsi, dan lingkup yang menjadi

batasan penelitian. Uraian perumusan masalah tidak harus dalam bentuk pertanyaan.

c. Tujuan adalah hal – hal yang akan dicapai pada penulisan ini, sedangkan manfaat adalah hal – hal yang terjadi apabila tujuan tercapai. Tujuan penelitian harus dinyatakan secara eksplisit, sejalan dan selaras dengan permasalahan penelitian.

Berikan pernyataan singkat mengenai tujuan penelitian. Penelitian dapat bertujuan untuk menjajagi, menguraikan, menerangkan, membuktikan atau menerapkan suatu gejala, konsep atau dugaan, atau membuat suatu prototipe.

BAB II. TINJAUAN PUSTAKA

Berisi 1) uraian yang menunjukkan landasan teori dan konsep-konsep yang relevan dengan

masalah yang dikaji,2) uraian mengenai pendapat yang berkaitan dengan masalah yang dikaji,3) uraian mengenai pemecah an masalah yang pernah dilakukan.

Cermati dan perhatikan Relevansi, kemutakhiran, dan penyusunan daftar pustaka. Hindari penggunaan bahan kepustakaan yang kurang menunjang penelitian, pustaka tidak relevan, kurang mutakhir, bahan bukan artikel jurnal ilmiah, dan penyusunan daftar pustaka yang kurang baik.

Jenis atau sifat catatan (yang anda peroleh dari membaca, mencari informasi, dari sumber putaka) dapat dibedakan atas 1) ickhtisar (anda harus dapat membadakan mana yang pokok dan tidak, garis besar, yang prinsip dan tidak, dengan tujuan menemukan kerangka dasar pustaka yang anda baca) , 2) kutipan dan 3) ulasan.*

Kutipan yang diambil dimaksudkan untuk mendapatkan keterngan dari sumber putaka yang dapat digunakan untuk menguraikan, menekankan, mempertahankan, mempertentangkan, menanggapi, menyokong atau melukiskan sesuatu yang dianggap penting oleh penulis.

19

Page 24: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

Kutipan harus mempunyai kekuatan otoritatip atau mempunyai wewenang ilmiah ( jandi jangan sembarang mengutip dari tulisan orang lain yang tidak mempunyai nilai ilmiah, kecuali untuk maksud tertentu yang saudara perlukan)

Kutipan harus tertuju pada pokok permasalahan dan terbatas pada masalah yang inti (jangan mengutip hal yang tidak berhubungan langsung dengan pokok permasalahan saudara, jangan mengutip hal yang kurang penting sungguhpun menarik dan ditulis oleh yang berwibawa secara internasional)

Kutipan harus mempertahankan isi dan jiwa bahan yang dikutip (mahasiswa harus faham akan bahan yang dikutip dan setiap perubahanyag dibuat dengan sengaja harus dilaporkan dengan teliti. Mengutip yang tidak bernar menandakan kecerobohan atau kebodohan)

Pada dasarnya bab ini berisi 3 ( tiga ) hal penting yaitu informasi terkini, kerangka

teori dan kerangka berfikir.

B. UMUM

Teori umum yang mendasari penelitian

Hasil penelitian yang memiliki gegayutan dengan masalah yang diteliti.

C. KHUSUS

Teori khusus yang mandasari dan digunakan untuk mendukung penelitian

Hasil penelitian terkini di bidang yang diteliti

1. Informasi Terkini

20

Page 25: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

Menyatakan hasil dan temuan yang terbaru ( tahun terakhir ) yang telah ada baik secara

teori maupun praktik sesuai dengan materi peneli11tian yang dibuat.

2. Teori

a. Disini disajikan teori yang relevan, lengkap dan urut sejalan dengan permasalahan.

b. Teori yang dikemukakan berasal dari sumber – sumber teori dan atau dari hasil penelitian.

3. Kerangka Berpikir

Dari hasil teori dan temuan yang dikemukakan pada sub bagian di atas maka penulis

harus dapat menyusun suatu peta hubungan antar variable atau teori yang telah dibahas.

Diharapkan dengan membaca ini maka hubungan antara permasalahan data yang

terkumpul dan teknik analisis serta hasil penelitian akan menjadi lebih jelas. Berdasar

studi pustaka seharusnya diperoleh informasi yang mendukung kerangka berfikir untuk

mengajukan alternatif pemecahan masalah.

BAB III METODE PENELITIAN

1Surakhmad, W.., 1981. Paper, Skripsi, Thesis dan Disertasi. Buku Pegangan Cara merencanakan , cara menulis, cara menilai. Penerbit Tarsito Bandung

21

Page 26: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

Bab ini sangat penting dan menunjukkan ukuran apakah mahasiswa layak sebagai

seorang sarjana. Ini disebabkan karena bab ini membahas kerangka berfikir analitik

mahasiswa. Pada dasarnya bab ini terdiri dari 3 butir, yaitu :

a. Perumusan metode penelitian.b. Metode pengumpulan data.c. Analisis data atau pengembangan sistem.

BAB IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

Hasil penelitian memuat sesuatu yang anda buat berdasarkan analisis permasalahan

pada BAB V. Pada bab ini terdapat 3 butir pembahasan penting, yaitu :

a. Penyajian data penelitian (dilampiran)b. Pengolahan terhadap data yang terkumpul.c. Pembahasan.

BAB V. KESIMPULAN DAN SARAN

1. Kesimpulan

Merangkum hasil pembahasan pada BAB VI tetapi dengan bahasa yang lebih singkat

dan jelas. Terlihat gambaran antara harapan dan kenyataan. Tunjukkan kenyataan atau

hasil penelitian, namun tanpa mengandung informasi yang kuantitatif, seperti

persentase, predikat penilaian dan sebagainya.

Kesimpulan merupakan hasil pembahasan tetapi dengan bahasa yang lebih singkat dan jelas.

2. Saran

Saran Ditujukan untuk pihak yang diperkirakan dapat memetik manfaat dari hasil

penelitian ini. Misalnya menemui kegagalan, maka dapat anda sarankan kepada peneliti

berikut agar tidak mengulangi kesalahan dengan

22

Page 27: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

menunjukkan secara eksplisit mengapa kegagalan terjadi. Selain itu dapat juga

mengemukakan sesuatu yang menarik yang perlu dilakukan sebagai kelanjutan dari

hasil penelitian. Jika mungkin dengan beberapa alternatif pemecahannya.

C. BAGIAN AKHIR

Bagian akhir memuat antara lain :

1. Daftar Pustaka

Segala sumber kepustakaan yang dipakai, dituliskan disini.

2. Lampiran – lampiran

Lampiran diperlukan apabila ada bahan – bahan yang bersifat suplementer ( melengkapi

) atau menjelaskan, yang dipandang kurang perlu dimasukkan dalam tubuh laporan.

Misalnya : formulir – formulir, listing program, dan sebagainya. Lampiran – lampiran

pada umumnya ditandai dengan huruf besar, sehingga lampiran pertama di sebut :

lampiran A, dan seterusnya.

23

Page 28: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

BAB V

PETUNJUK TEKNIS PENGETIKAN, PENULISAN, DAN PENJILITAN

1. PENGETIKAN

1) Pengetikan karya ilmiah menggunakan kertas HVS minimal 70 gram ukuran

kuarto ( 28 * 21,5 ).

2) Warna tinta hitam dan jarak pengetikan 2 spasi. Tipe huruf standar (Times New

Roman) untuk seluruh naskah kecuali hal-hal yang dikhususkan (misal: judul

tau sub judul)

i. Format halaman diketik, sebagai berikut:

a. Dari samping kiri : 4 cm

b. Dari samping kanan : 3 cm

c. Dari atas : 4 cm

d. Dari bawah : 3 cm

ii. Judul (pada halaman) diketik dengan huruf kapital ditengah halaman. Setiap bab

dan sub bab diketik dengan huruf kapital semua. Nomor urut bab menggunakan angka

romawi dan nomor huruf sub bab menggunakan angka arab dengan cara desimal. Jarak

antara judul dan sub judul 2 spasi dan jarak antar judul dan sub judul dengan bagian

pertama 4 spasi. Nomor halaman judul, halaman persetujuan, halaman pengesahan,

sampai dengan halaman daftar lampiran menggunakan angka romawi kecil ( i, ii, dan

seterusnya ).

Nomor halaman bab dan sub bab menggunakan angka arab (1, 2 dan seterusnya).

24

Page 29: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

2. PENULISAN

Penulilsan daftar pustaka, kutipan, ejaan dan susunan bahasa, penulisan judul dan sub

judul menurut sistem penulisan yang sudah dibakukan dan menggunakan bahasa

Indonesia baku.

Format penulisan daftar pustaka adalah terdiri dari:

Jika acuan berupa buku : nama_pengarang (tahun_publikasi), judul_buku, seri/ edisi,

hal, penerbit, kota.

Contoh :

Rusli, H. (1991), kewajiban-kewajiban perusahaan di Indonesia, Heperindo, Jakarta.

3. PENJILITAN

Skripsi yang sudah selesai dijilid hardcover dengan diberi sampul :

i. SI jurusan Teknik Informatika (TI) cover berwarna hijau muda (kertas buffalo).

ii. DIII jurusan Teknik Informatika (TI) cover berwarna kuning (kertas buffalo)

iii. DIII jurusan Komputerisasi Akuntansi cover berwarna merah (kertas buffalo)

iv. S1 jurusan Sistem Informasi (SI) cover berwarna biru (kertas buffalo)

25

Page 30: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

BAB VI

PELAKSANAAN UJIAN DAN PENILAIAN AKHIR SKRIPSI.

1. Ujian.

a. Seminar Usul Penelitian ( 2 orang pembimbing dan luar )

b. Seminar Hasil Penelitian ( 2 orang pembimbing dan luar )

c. Ujian Pendadaran ( 5 orang pembimbing )

2. Pelaksanaan Ujian Skripsi

A. Pelaksanaan Ujian Usul Penelitian diatur sebagai berikut :

1. Pada saat sidang, semua tim penguji ( terdiri dari 2 orang )

2. Peserta seminar minimal 10 orang harus hadir / bersifat terbuka untuk umum.

B. Pelaksanaan Ujian Hasil Penelitian diatur sbb :

1. Pada saat sidang, semua tim penguji ( terdiri dari 2 orang )

2. Peserta seminar minimal 10 orang harus hadir / / bersifat terbuka untuk umum.

C. Pelaksanaan ujian pendadaran sbb :

1. Pada saat sidang, semua tim penguji ( terdiri dari 4 orang ditambah 1 sekretariat yang

ditunjuk aleh tiem tesis )

2. Pelaksanaan ujian pendadaran bersifat tertutup

D. Tata tertip untuk Peserta Ujian :

a. Peserta ujian harus hadir 15 menit sebelum sidang dimulai.

b. Peserta ujian ( mahasiswa ) memakai kemeja putih lengan panjang dan celana

panjang warna hitam ( bukan jeans ) dan memakai dasi panjang .

26

Page 31: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

c. Peserta ujian ( mahasiswi ) memakai kemeja putih lengan panjang dan rok /

celana bawah berwarna hitam ( bukan jeans ) dan memakai dasi bagi yang tidak

menggunakan jilbab.

d. Peserta ujian mengisi daftar hadir.

e. Peserta ujian bersikap sopan dalam menjawab pertanyaan penguji.

f. Peserta ujian dilarang merokok dalam ruang ujian.

g. Peserta harus menerima hasil keputusan dosen penguji secara mutlak.

h. Jika mahasiswa yang diuji tidak menguasai isi Skripsi yang dibuat, maka

mahasiswa tersebut dapat dinyatakan tidak lulus. Mahasiswa yang diwajibkan

mengulang Ujian dengan materi yang sama.

j. Ujian dilaksanakan dalam waktu 90 menit dengan alokasi waktu :

a. 20 menit – 25 menit : Penyajian Skripsi.

b. 65 menit – 70 menit : Tanya Jawab.

k. Pengumuman hasil ujian dilakukan pada hari itu juga.

Hasil ujian tersebut, ada 3 kemungkinan, yaitu :

a. LULUS dengan perbaikan ( revisi ).

b. TIDAK LULUS harus mengulang UJIAN

c. GAGAL, harus mengganti topik Skripsi ( mulai dari awal ).

27

Page 32: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

3. Penilaian Akhir Skripsi

a. Penilaian Pembimbing Skripsi :

K R I T E R I A L I N G K U P B O B O TN I L A I

( ANGKA )

1. Usaha1. Literatur 6

2. Keaktifan 12

2. Isi Makalah

1. Kemampuan

Penulisan12

2. Analisa

Pemecahan

Masalah

20

T O T A L I 50

28

Page 33: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

b. Penilaian Penguji Skripsi

K R I T E R I A L I N G K U P B O B O TN I L A I

( ANGKA )

1. Penguasaan

Materi

1. Materi Pokok 8

2. Materi Penunjang 6

3. Kemampuan

Penyajian8

2. Materi

Makalah

1. Analisa / Pemeca

han masalah14

3. Persidangan

1. Sikap pada

Sidang6

2. Presentasi 8

T O T A L II 50

Keterangan :

Nilai Akhir ( TOTAL I + TOTAL II )

A = 85 – 100 D = 50 – 57

B = 70 – 84 E = 0 – 49

C = 58 – 69

29

Page 34: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

4. Penjelasan

PEMBIMBING

a. Usaha

- Literatur

Yang dinilai adalah kegiatan dalam melakukan literature review, seperti menggunakan

buku – buku yang relevan / membaca buku dengan topik yang ada, dan lain – lain.

- Keaktifan

Yang dinilai adalah keaktifan mahasiswa didalam menyelesaikan makalahnya, aktif

berkonsultasi dengan pembimbing.

b. Isi Makalah

- Kemampuan Penulisan

Yang dinilai adalah kemampuan mahasiswa menuangkan permasalahan dan pemecahan

masalah kedalam bentuk tulisan ilmiah ( Skripsi ).

- Analisa / Pemecahan Masalah

Yang dinilai adalah apakah pemecahan masalah yang diajukan dapat diselesaikan sesuai

dengan permasalahan yang terjadi. Didalam makalah, juga dilihat apakah dilakukan

analisa untuk mendapatkan pemecahan masalah atau tidak, karena didalam makalah

ditekankan harus ada analisis.

PENGUJI

a. Penguasaan Isi

- Materi Pokok.

30

Page 35: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

Yang dinilai adalah penguasaan mahasiswa terhadap materi pokok dari makalah yang

ditulisnya.

- Materi Penunjang.

Yang dinilai adalah penguasaan mahasiswa dari materi penunjang makalah.

- Kemampuan Penyajian.

Yang dinilai adalah kemampuan mahasiswa didalam menyajikan makalah yang ditulis

ke dalam bentuk presentasi dan kemampuan mahasiswa dalam menjawab pertanyaan

pada saat sidang berlangsung.

b. Materi Makalah

- Analisa / Pemecahan Masalah.

Yang dinilai adalah apakah pemecahan masalah yang diajukan dapat diselesaikan sesuai

dengan permasalahan yang terjadi. Di dalam makalah, juga dilihat apakah dilakukan

analisa untuk mendapatkan pemecahan masalah atau tidak, karena di dalam makalah

ditekankan harus ada analisis.

c. Persidangan

- Sikap pada sidang yang dinilai adalah sikap mahasiswa pada waktu sidang.

- Presentasi yang dinilai adalah kemampuan mahasiswa, dapat menjelaskan Skripsi yang

dibuatnya dalam bentuk Presentasi.

31

Page 36: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

BAB VIII KETENTUAN PENUTUP

2. Hal – hal lain yang berkaitan dengan penyelesaian kerja praktek dan skripsi yang

tidak diatur dalam peraturan ini diatur oleh Program Studi.

3. Dengan berlakunya peraturan ini, maka semua peraturan mengenai penyelesaian

kerja praktek dan skripsi yang bertentangan dengan peraturan ini dinyatakan tidak

berlaku lagi, kecuali bagi mahasiswa yang pada saat berlakunya peraturan ini

sudah / sedang dalam proses penyelesaian kerja praktek atau skripsinya.

4. Peraturan ini berlaku sejak ditetapkan.

Ditetapkan di Purwokerto

Pada tanggal ………………….

Ketua Stmik Widya Utama Pwt

Prof.Dr.H. Soedito As, Mkom

32

Page 37: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

Lampiran 1

Contoh Halaman Cover

USUL PENELITIAN

……………………………… J U D U L ……………………………….

……………………………………………………………………………..

…………………………………………..

Oleh :

“ N A M A : ““ N I M : “

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER ( STMIK ) WIDYA UTAMA PURWOKERTO

“ T A H U N L A P O R A N “Contoh Halaman Pengesahan ( format lihat lampiran 2)

1

Page 38: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

USUL PENELITIAN

1. a. Judul Penelitian :

b. Bidang Ilmu :

2. a. Nama Lengkap Penelitian :

b. Jenis Kelamin :

c. NIM :

d. Program Studi :

3. Lokasi Penelitian :

Mengetahui Purwokerto,

Pembimbing I Penelitian

---------------- ----------------------

NIK. NIM.

Pembimbing II Ketua STMIK Widya Utama

Purwokerto

------------------ -----------------------------------

NIK. NIK.

2

Page 39: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

Contoh Halaman Cover : ( format lihat lampiran 1)

HASIL PENELITIAN

……………………………… J U D U L ……………………………….

……………………………………………………………………………..

…………………………………………..

SKRIPSI

Oleh :

“ N A M A : ““ N I M : “

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER ( STMIK ) WIDYA UTAMA PURWOKERTO

“ T A H U N L A P O R A N “

3

Page 40: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

Contoh Halaman Pengesahan ( format lihat lampiran 2)

JUDUL

Oleh

Nama :

Nim :

Skripsi disusun Untuk Memenuhi syarat mencapai gelar Sarjana Komputer

pada Program Studi Teknik Informatika

Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Dan Komputer

( STMIK ) Widya Utama Purwokerto.

Di terima dan di setujui

Pada tanggal : …………….

Pembimbing I Pembimbing II

N A M A N A M A

………………………. ………………………….

NIK. NIK.

4

Page 41: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

Mengetahui :

Ketua STMIK Widya Utama

N A M A

…………………………….

5

Page 42: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

Contoh : Halaman Daftar Pustaka ( format lihat lampiran 8)

DAFTAR PUSTAKA

(contoh penulisan pustaka acuan )

1. Butler dan Dav (1998) mengatakan bahwa enzim pengurai pati adalah Amylase.

2. Shetty et al., (1999)dan Subbaro et al ., (1999) melaporkan bahwa …………

3. Virus terbaru yang sulit untuk dihilangkan adalah “aku suka kau”

(Untung, 2002; 2003).

4. Program baru Virus basic mengenai virus…….sedang diuji (Burhan, 2003;

komunikasi pribadi).

(sumber acuan dari buku )

5. Martin E.W., DeHayes D.W. Hoffer J.A and W.C. Perkins., 1994 Managing

Information Technology Whot Managers Need to Know. Second Edition.

Prentice Hall. 755 p

6. Lucas, H.C., 1992. The Analysis, Design, and Implementation of Information System.

Fourth Ed. Mitchell McGrow-Hill. New York University.

5. Yourdan, E., 1989. Modern Structured Analysis. Prentice-Hall Inc. Englewood

Cliffs, New Jersey 07632

6.Hadi, S., 2001 Patologi Hutan. Edisi kedua. Fakultas Kehutanan, IPB, Bogor.150 hal

( contoh kumpulan makalah )

1

Page 43: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

9. Matias, H.A., 2000. Tata tulis artikel ilmiah. Dalam Suadah, H.A. dan M.G. Winarno

(Eds). Menulis Artikel untuk jurnal ilmiah. Universitas Malang, Malang. 10-12

(acuan dari skripsi)

10.Hidayat, R., 2000. Uji kedele Slamet di dataran rendah Ungaran. Skripsi. Fakultas

Pertanian Universitas Jendral Sudirman, Purwokerto. 47 hal ( belum

dipublikasikan)

11. Adjisoedarmo, S., Amsar, S. Mertodiputro dan A. Mulyono, 1978. Pengaruh Waktu

Penyapihan Terhadap Pertumbuhan Cempe Domba Lokal Proceedings

Seminar Ruminasia. Bogor, 24-25 Juli 1978.

12.--------------------, dan Amsar, 1977 Kalender Reproduksi Domba dan Kambing

Fakultas Peternakan Universitas Jendral Sudirman, Purwokerto.

13 .--------------------, 1989 Simulasi Seleksi untuk Meningkatkan mutu Genetik Domba

Lokal. Disertasi. Universitas Gajah Mada, Yogyakarta.

14. Anonimus, 1984 Evaluasi terbatas Gaduhan Ternak Kambing dan Domba di Daerah

Propinsi Jawa Tengah. Unsaid-Dinas Peternakan Propinsi Dati I Jawa Tengah.

Contoh Halaman Daftar Isi ( format lihat lampiran 4)

2

Page 44: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

DAFTAR ISI

Halaman

HALAMAN PERSETUJUAN …………………………………………i

PENGESAHAN………………………………………………………...ii

KATA PENGANTAR………………………………………………….iii

DAFTAR ISI……………………………………………………………iv

Dan seterusnya.

3

Page 45: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

Contoh Daftar lampiran ( format lihat lampiran 6)

DAFTAR LAMPIRAN

Halaman

Lampiran A …………………………………………………………….

Lampiran B …………………………………………………………….

Lampiran C …………………………………………………………….

Lampiran D …………………………………………………………….

4

Page 46: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

Lampiran 5

Contoh Halaman Daftar Tabel

DAFTAR TABEL

Halaman

Tabel 1……………………………………………………..

Tabel 2……………………………………………………..

Tabel 3……………………………………………………..

Tabel 4…………………………………………………….

Tabel 5…………………………………………………….

Contoh Daftar Gambar ( format lihat lampiran 7)

5

Page 47: METOPEL TM 13 PEDOMAN  PENYELESAIN TUGAS AKHIR

DAFTAR GAMBAR

Halaman

Gambar A ……………………………………………………………..

Gambar B ……………………………………………………………..

Gambar C ……………………………………………………………..

Gambar D ……………………………………………………………..

6