Materi Modul Komunikasi

12
KATA PENGANTAR Segala puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan rahmat, hidayah, petunjuk serta memberikan kemudahan dalam niat, pikiran, langkah dan tindakan sehingga penulis dapat menyusun dan menyelesaikan modul yang berjudul “Tatalaksana Konseling Gizi pada Atlet”. Modul ini dibuat sebagai salah satu syarat untuk mata kuliah Komunikasi Interpersonal di Jurusan S1 Gizi Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan Universitas Esa Unggul. Penulis menyadari modul ini masih jauh dari kesempurnaan, oleh karena itu, kritik dan saran pembaca akan menjadi masukan yang berharga. Terakhir penulis berharap semoga penulisan modul ini dapat memberikan manfaat bagi yang membutuhkan.

description

komunikasi

Transcript of Materi Modul Komunikasi

Page 1: Materi Modul Komunikasi

KATA PENGANTAR

Segala puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang

telah memberikan rahmat, hidayah, petunjuk serta memberikan

kemudahan dalam niat, pikiran, langkah dan tindakan sehingga

penulis dapat menyusun dan menyelesaikan modul yang berjudul

“Tatalaksana Konseling Gizi pada Atlet”.

Modul ini dibuat sebagai salah satu syarat untuk mata kuliah

Komunikasi Interpersonal di Jurusan S1 Gizi Fakultas Ilmu-Ilmu

Kesehatan Universitas Esa Unggul.

Penulis menyadari modul ini masih jauh dari kesempurnaan,

oleh karena itu, kritik dan saran pembaca akan menjadi masukan

yang berharga. Terakhir penulis berharap semoga penulisan modul

ini dapat memberikan manfaat bagi yang membutuhkan.

Jakarta, November 2015

Kelompok Antioksidan

Page 2: Materi Modul Komunikasi

DAFTAR ISI

Page 3: Materi Modul Komunikasi

PENDAHULUAN

Gizi mempengaruhi seorang olahragawan dalam banyak

cara. Pada tingkat dasar, memainkan peran penting dalam mencapai

dan mempertahankan kesehatan. Gizi yang optimal dapat mengurangi

kelelahan, memungkinkan olahragawan untuk melatih dan bersaing

lagi atau pulih lebih cepat antara sesi pelatihan. Gizi merupakan

komponen penting dari setiap program kebugaran fisik. Tujuan

utama diet individu yang aktif adalah untuk mendapatkan gizi yang

cukup untuk mengoptimalkan kinerja kesehatan dan kebugaran atau

olahraga mereka.

Ada banyak alasan mengapa saran gizi tidak diikuti.

Mungkin karena kurangnya pengetahuan atau informasi, dan minat

membuat perubahan dalam diet seseorang, atau hambatan yang

dirasakan atau dijumpai tertentu yang dapat mencegah orang makan

diet sehat seperti kekurangan uang (biaya), kurangnya waktu (terlalu

sibuk dengan pekerjaan) atau rasa. Atlet mungkin sering

mengandalkan pelatih untuk bimbingan gizi dalam olahraga tertentu.

Karena itu, ketika pelatih yang salah informasi tentang gizi, ini

menjadi masalah potensial untuk atlet. Pelatihan gizi dapat

disampaikan kepada individu melalui program pendidikan reguler

dan luas, serta pelatihan individu sendiri pada pengaturan sendiri.

Konseling gizi adalah proses yang mendukung dalam

menentukan prioritas, menetapkan tujuan, dan membuat rencana aksi

Page 4: Materi Modul Komunikasi

individual yang membenarkan dan mendorong tanggung jawab

terhadap perawatan diri sendiri. Pengaturan makan pada seorang atlet

bersifat individual dengan memperhatikan jenis kelamin, usia, ukuran

tubuh, jenis olahraga, latihan, lingkungan untuk latihan dan

pertandingan. Untuk itu, konseling gizi pada atlet sangat penting dan

dibutuhkan untuk mengontrol status gizi juga pengaturan makan

atlet yang diberikan oleh seorang konselor profesional seperti ahli

gizi.

Page 5: Materi Modul Komunikasi

KONSELING GIZI

ATLET

Page 6: Materi Modul Komunikasi

Pentingnya konseling gizi pada atlet

1. Mendidik atlet tentang gizi

2. Mengembangkan keterampilan untuk mendukung gizi yang

baik

3. Memberdayakan atlet dengan informasi berkualitas

4. Personalisasi rekomendasi gizi

5. Meningkatkan performa olahraga

Tujuan konseling pada atlet

Untuk menumbuhkan dan mengembangkan pengetahuan, sikap dan

perilaku tentang gizi atlet kepada atlet dan pelatih/pembina agar atlet

mampu untuk memilih makanannya sendiri

Metode dan media konseling gizi

1. Secara langsung, dengan cara:

a. Tanya jawab dan diskusi perorangan (konsultasi)

b. Ceramah untuk kelompok (penyuluhan), disertai diskusi

atau demonstrasi.

2. Secara tidak langsung, dengan cara menggunakan media

seperti:

a. Kaset

b. Video/TV

c. Slide

d. Poster, billboard

e. Leaflet, booklet, flyer

Page 7: Materi Modul Komunikasi

f. Internet (media sosial)

Langkah-langkah konseling gizi pada atlet:

1. Membangun hubungan dengan atlet

2. Menjelaskan alasan konsultasi

3. Mengkaji data dan assessment gizi

4. Menentukan tujuan (intervensi)

5. Memberikan edukasi

6. Menentukan tindak lanjut

Page 8: Materi Modul Komunikasi

1. Membangun hubungan dengan atlet

Salam

Perkenalkan diri

Mengenal klien (atlet)

o Menyapa dengan nama mereka

o Mengetahui tentang olahraga, posisi yang mereka

mainkan dan kebutuhan pelatihan dan keterampilan

Bersikap positif

2. Menjelaskan alasan konsultasi

Penting untuk atlet ketahui dan sadari alasan ia berkonsultasi

dengan ahli gizi. Alasan konsultasi bisa didapat dengan menanyakan

kepada atlet tentang tujuan yang ingin dicapainya.

Tujuan atlet akan membantu menjelaskan pentingnya

memperbaiki status gizi, berat badan dan performa olahraga. Selain

itu, dapat membantu konsultasi gizi untuk merencanakan pengaturan

makan untuk atlet tersebut.

3. Mengkaji data dan assessment gizi

Page 9: Materi Modul Komunikasi