Materi 3D Studio Max

150
easy & fun belajar 3D Studio MAX 7 Eka Prasetya A.S., S.T. PalComTech Publisher

description

komputer

Transcript of Materi 3D Studio Max

Page 1: Materi 3D Studio Max

easy & funbelajar

3D Studio MAX 7

Eka Prasetya A.S., S.T.

PalComTechPublisher

Page 2: Materi 3D Studio Max

ii |

easy & funbelajar

3D Studio MAX 7

Penulis : Eka Prasetya A.S., S.T.Editor : Tim PublisherDesain Kover : Eka Prasetya A.S.,S.T.

Diterbitkan pertama kali oleh : PalComTech Publisher

Cetakan Pertama, 2010

Page 3: Materi 3D Studio Max

| iii

Kata PengantarPuji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT atas segala nikmat,rahmat dan karunia-Nya sehingga buku ini telah dapat diselesaikandengan baik. Salawat dan Salam ditujukan kepada junjungan NabiMuhammad SAW, para keluarga, para sahabat dan para pengikutnyahingga akhir zaman.

Program aplikasi pengolah objek 3D telah mengalami perkembanganyang cukup pesat seiring dengan perkembangan teknologi. 3D StudioMax merupakan salah satu program aplikasi pengolah objek 3D dariAutodesk yang telah lama dikenal para pengguna komputer terutama dibidang desain grafis. Berbagai karya visual dapat dibuat denganmemanfaatkan program aplikasi ini, seperti desain logo, desain interiordan eksterior, animasi iklan televisi atau membuat visual efek yang tinggiseperti pada film film animasi.

Buku ini akan membahas berbagai teknik membuat model objek 3D danbeberapa proses pembuatan animasi sederhana. Pembahasan pada tiapobjek akan dibuat secara rinci dan bertahap sehingga buku ini cocokdigunakan oleh Anda yang belum mengenal 3D Studio Max sekalipun.Meskipun saat ini Autodesk sudah mengeluarkan 3D Studio Max 2010,tetapi penulis masih menggunakan 3D Studio Max versi 7 dan 8 denganpertimbangan kinerja sistem yang tidak terlalu membebani komputer.Anda dapat mempraktekkan tutorial dalam buku ini menggunakan 3DStudio Max versi 7, 8, 2008, 2009 dan 2010.

Penulis menyadari bahwa buku ini masih jauh dari sempurna. Penulismengharapkan berbagai saran dan kritik yang membangun agar kelakbuku ini dapat menjadi lebih baik. Penulis mengucapkan terima kasihkepada Ayah, Ibu dan adik - adik penulis atas bantuan, dukungan dando’anya selama ini, juga kepada pihak penerbit dan editor yangmemungkinkan terbitnya buku ini. Semoga buku ini dapat bermanfaat.

Palembang, Agustus 2010

Penulis

Page 4: Materi 3D Studio Max

iv |

Daftar IsiCHAPTER 1. Objek GeometryMembuat Objek Box......................................................... 1Membuat Objek Sphere ................................................... 3Membuat Objek Cylinder.................................................. 5Membuat Objek ChamferBox dan ChamferCyl ............... 8Memindahkan Posisi Objek .............................................. 9Merotasi Objek ................................................................. 10Mengatur Skala Objek ...................................................... 12

PRAKTEKMembuat Objek Mobil Mainan ................................ 14Membuat Objek Meja Sederhana ............................ 21

Soal .................................................................................. 25

CHAPTER 2. Modifikasi Objek GeometryObjek Editable Poly........................................................... 27

PRAKTEKMembuat LCD TV...................................................... 32Membuat Objek Sofa ............................................... 39

Soal ................................................................................... 48

CHAPTER 3. Modifikasi Objek ShapesMembuat Line................................................................... 49

PRAKTEKMembuat Logo Apple ............................................... 52Membuat Logo Batman............................................ 59

Soal .................................................................................. 64

2CHAPTER 4. Operasi Objek GeometryBoolean............................................................................. 65Lofting............................................................................... 68

Page 5: Materi 3D Studio Max

| v

PRAKTEKMembuat Objek Mangkok....................................... 70Membuat Objek Kursi.............................................. 75

Soal ............................................................................ 79

CHAPTER 5. ModifierModifier Bevel .................................................................. 81Modifier Bend................................................................... 82Modifier Melt ................................................................... 83Modifier Skew................................................................... 84Modifier Taper.................................................................. 85Modifier Twist .................................................................. 86Modifier MeshSmooth ..................................................... 87Modifier Shell ................................................................... 88Modifier Lathe .................................................................. 91

PRAKTEKMembuat Objek Gelas............................................. 91

Soal ................................................................................... 95

CHAPTER 6. MaterialMaterial Standard............................................................. 97Material Multi/Sub Object ............................................... 99Material dengan Raytrace ................................................ 99

PRAKTEKMaterial Meja dan Sofa ........................................... 100Material Object LCD TV ........................................... 105Material Cangkir ...................................................... 108

CHAPTER 7. Cahaya, Kamera dan RenderCahaya .............................................................................. 111Camera ............................................................................. 113Render ............................................................................. 114

CHAPTER 8. AnimasiAnimasi Kamera................................................................ 119

Page 6: Materi 3D Studio Max

vi |

Animasi Path..................................................................... 124Animasi Cahaya Teks ....................................................... 129Animasi Sistem Partikel .................................................... 134

Page 7: Materi 3D Studio Max

1

Chapter 1. Objek Geometri

Objek geometri merupakan objek dasar 3 dimensi yang dapatdibuat dalam 3ds Max 7. Objek geometri terbagi menjadiStandard Primitives dan Extended Primitives. Objek Box, Sphere,Cylinder, Torus, Teapot termasuk objek Standard Primitivessedangkan yang termasuk objek Extended Primitives antara lainChamferBox, OilTank dan ChamferCyl.

Pembahasan pada bab ini akan difokuskan pada membuat objekBox, Sphere, Cylinder, ChamferBox dan ChamferCyl.

1. Membuat Objek BoxObjek Box adalah objek geometri yang berbentuk kotak yangterdiri dari panjang (length), lebar (width) dan tinggi (height).Langkah - langkah berikut akan menjelaskan proses membuatobjek Box dengan Length = 100, Width = 80 dan Height = 20.

Gambar 1. Objek Box

OBJEK GEOMETRIOBJEK GEOMETRI

Page 8: Materi 3D Studio Max

2

Chapter 1. Objek Geometri

1. Buka aplikasi 3ds max 7 Anda, aktifkan objek Box dari TabCreate – Geometry – Standard Primitives – Box.

Gambar 2. Create Geometry Box

2. Klik dan drag dari titik 1 ke titik 2 untuk membuat ukuranpanjang dan lebar objek Box pada Top viewport, lepaskan klikpada mouse.

Gambar 3. Posisi Klik dan Drag

3. Geser mouse ke atas dan klik untuk membuat ukurantingginya.

klik

drag ke sini

Tab Create

geometry

objek Box

Page 9: Materi 3D Studio Max

3

Chapter 1. Objek Geometri

Gambar 4. Posisi Drag dan Klik

4. Ubahlah ukuran panjang, lebar dan tinggi objek Box dari TabModify – Parameters.

Gambar 5. Parameter Objek Box

2. Membuat Objek Sphere

Objek Sphere adalah objek geometri yang berbentuk bola,sehingga memiliki parameter radius (jari - jari). Langkah -langkah berikut menunjukkan proses membuat objek Spheredengan Radius = 49.

drag dan klik

Tab modify

Page 10: Materi 3D Studio Max

4

Chapter 1. Objek Geometri

Gambar 6. Objek Box

1. Reset file melalui menu File - Reset untuk membuat dokumen3ds max yang baru, klik Tab Create - Geometry – Sphere.

Gambar 7. Create Geometry Sphere

2. Klik dan drag mouse pada Top viewport.

Page 11: Materi 3D Studio Max

5

Chapter 1. Objek Geometri

Gambar 8. Posisi Klik dan Drag

3. Atur ukuran diameter objek Sphere pada Tab Modify –Parameter.

Gambar 9. Parameter Objek Sphere

3. Membuat Objek Cylinder

Objek Cylinder adalah objek yang berbentuk tabung,sehingga terdiri dari parameter height (tinggi) dan radius(jari - jari). Berikut langkah - langkah untuk membuat objekcylinder dengan radius = 50 dan height = 100.

klik drag ke sini

Page 12: Materi 3D Studio Max

6

Chapter 1. Objek Geometri

Gambar 10. Objek Cylinder

1. Reset file untuk membuat dokumen 3ds max yang baru, klikTab Create - Geometry – Cylinder.

Gambar 11. Objek Cylinder

2. Klik lalu drag mouse pada Top viewport untuk membuatbidang alas silinder, lalu drag mouse ke atas dan klik untukmenentukan tingginya.

Page 13: Materi 3D Studio Max

7

Chapter 1. Objek Geometri

Gambar 12. Posisi Klik dan Drag

Gambar 13. Posisi Drag dan Klik

3. Atur diameter dan tinggi objek silinder pada Tab Modify –Parameter.

Gambar 14. Parameter Objek Cylinder

klik drag ke sini

Drag dan klik

Page 14: Materi 3D Studio Max

8

Chapter 1. Objek Geometri

4. Membuat Objek ChamferBox dan ChamferCyl

Bentuk objek ChamferBox dan ChamferCyl menyerupaiobjek Box dan Cylinder, hanya saja pada kedua objektsumbu memiliki tambahan parameter Fillet sehingga keduatepi objek memiliki sudut yang halus. Untuk membuat objekChamferBox dan ChamferCyl, Anda harus mengganti pilihanStandard Primitives dengan Extended Primitives.

Gambar 15. Objek Geometry Extended Primitives

Anda tentu dapat membuat objek ChamferBox danChamferCyl sendiri dengan berbekal membuat objek Boxdan Cylinder bukan?

Gambar 16. Objek ChamferBox dan Parameternya

Page 15: Materi 3D Studio Max

9

Chapter 1. Objek Geometri

Gambar 17. Objek ChamferCyl dan Parameternya

5. Memindahkan Posisi Objek

Ada dua cara yang dapat digunakan untuk memindahkanposisi objek, yaitu memindahkan posisi objek dengan bebasatau memindahkan posisi objek dengan ukuran tertentu.Berikut adalah langkah-langkah memindahkan posisi objek.

1. Buatlah objek Box pada Top viewport dengan ukuran bebas

Gambar 18. Objek Box

2. Untuk memindahkan objek secara bebas, klik Select and Move

Tool lalu klik dan drag objek tsumbu menurut sumbu xatau sumbu y, sedangkan bila ingin memindahkan posisisecara vertikal, aktifkan Left atau Front viewport.

Page 16: Materi 3D Studio Max

10

Chapter 1. Objek Geometri

Gambar 19. Memindahkan Posisi Objek dengan Bebas

3. Untuk memindahkan objek menurut ukuran tertentu, klik

kanan Select and Move Tool lalu masukkan nilai jarakperpindahan objek pada bagian Offset: Screen.

Gambar 20. Memindahkan Posisi Objek dengan Ukuran

6. Merotasi Objek

Merotasi atau memutar objek bisa dilakukan dengan duacara sebagaimana memindahkan posisi objek, yaitu merotasidengan bebas atau merotasi dengan ukuran tertentu.

1. Buatlah sebuah objek Box pada Top viewport, aktifkanviewport Perspective.

Page 17: Materi 3D Studio Max

11

Chapter 1. Objek Geometri

Gambar 21. Objek Box Perspective

2. Untuk merotasi objek dengan bebas, klik Select and Rotate

Tool , klik dan drag objek pada garis merah untuk merotasiobjek menurut sumbu x, garis hijau untuk merotasi menurutsumbu y atau garis kuning untuk merotasi menurut sumbu z.

Gambar 22. Merotasi Objek dengan Bebas

3. Untuk merotasi objek menurut ukuran tertentu, klik kanan

Select and Rotate Tool lalu masukkan nilai derajatperputaran pada Offset: World.

Gambar 23. Merotasi Objek dengan Ukuran Tertentu

Page 18: Materi 3D Studio Max

12

Chapter 1. Objek Geometri

7. Mengatur Skala Objek

Mengatur skala objek juga dapat dilakukan dengan dua carasebagaimana mengatur posisi dan rotasi objek. Skala objek

diatur oleh Select and Scale Tool yang terdiri dari 3 jenisskala objek. Klik pada Select and Scale Tool untukmenampilkan ketiga pilihan skala tersebut.

Gambar 24. Select and Scale Tool

A. Select and Uniformly Scale Object

Select and Uniformly Scale Object digunakan untukmengatur skala objek secara menyeluruh, artinya ukuranobjek tetap proporsional. Pilih Select and uniformly scaleobject, klik dan drag pada objek Box untuk men-skala.

Gambar 25. Skala Objek Uniform

Select and uniformly scale

Select and non-uniformlyscale

Select and squash object

tahan klik

Page 19: Materi 3D Studio Max

13

Chapter 1. Objek Geometri

B. Select and Non-Uniformly Scale Object

Select and Non-Uniformly Scale Object digunakan bila hanyaingin mengubah skala objek menurut sumbu tertentu saja,misalnya menurut sumbu X, sumbu Y atau antara sumbu XY.

Gambar 26. Skala Objek menurut Sumbu X dan Y

C. Select and Squash Object

Select and Squash Object digunakan untuk mengubah skalaobjek dengan tetap mempertahankan volumenya, artinyabila Anda menskala objek menurut sumbu X maka skalapada sumbu Y dan Z akan ikut berubah.

Gambar 27. Skala Objek pada Sumbu X danY

Page 20: Materi 3D Studio Max

14

Chapter 1. Objek Geometri

Gambar 28. Skala Objek pada Sumbu XY

PRAKTEK I. Membuat Objek Mobil Mainan

Gambar 29. Objek Mobil Mainan

Berikut adalah langkah - langkah untuk membuat objekmobil mainan.

1. Buatlah sebuah objek Box dari Tab Create – Geometry –Standard Primitives – Box pada Top viewport.

Page 21: Materi 3D Studio Max

15

Chapter 1. Objek Geometri

Gambar 30. Objek Box

Viewport yang aktif akan ditandai dengan bingkai berwarna

kuning, ketika anda menggunakan referensi sistem koordinat

berupa view, maka arah sumbu akan berubah sesuai dengan

viewport yang aktif, anda dapat mengubah sistem koordinat

menjadi world agar sumbu koordinat tidak berubah walaupun

berpindah viewport bila diperlukan.

Gambar 31. Sistem Koordinat Referensi

2. Gunakan Zoom Tool untuk mengatur ukuran tampilan, PanView untuk menggeser tampilan dan Arc Rotate untukmemutar tampilan.

Page 22: Materi 3D Studio Max

16

Chapter 1. Objek Geometri

Gambar 32. Zoom, Zoom Extend, Pan, Arc Rotatedan Maximize Viewport Tool

Note : Alternatif lain untuk zoom tool yaitu dengan scroll mouse,

untuk pan tool dengan klik dan drag tombol tengah mouse,

sedangkan untuk arc rotate dengan cara tahan alt dan klik plus

drag tombol tengah mouse.

3. Aturlah ukuran objek Box dengan Length = 120, Width = 200,dan Height = 150 pada Tab Modify – Parameters.

Gambar 33. Parameter Objek Box

4. Ganti nama objek Box01 menjadi badan, gunakan Tool Selectand Move untuk mengatur posisi objek Box.

Gambar 34. Select and Move, Select and Rotate danSelect and ScaleTool

5. Buatlah objek ChamferBox dari Tab Create – Geometry –Extended Primitives – ChamferBox pada Top viewport.

zoom tool

pan tool

arc rotate tool

maximize tool

Select and move tool

Select and rotate tool

Select and scale tool

Page 23: Materi 3D Studio Max

17

Chapter 1. Objek Geometri

Gambar 35. Objek ChamferBox

6. Ubahlah ukuran objek dengan Length = 100, Width = 90,Height = 90 dan Fillet = 10.

Gambar 36. Parameter ChamferBox

7. Ubah nama objek ChamferBox menjadi kepala dan atur posisiobjek agar berada di depan objek badan.

Page 24: Materi 3D Studio Max

18

Chapter 1. Objek Geometri

Gambar 37. Mengubah Nama dan WarnaObjek ChamferBox

8. Buatlah objek ChamferCyl dari Tab Create – Geometry –Extended Primitives pada Front viewport.

Gambar 38. Objek ChamferCyl

9. Ubah nama objek ChamferCyl01 menjadi roda depan01dengan Radius = 27, Height = 20 dan Fillet = 3, lalu atur letakobjek seperti yang ditunjukkan pada gambar.

nama objek warna objek

Page 25: Materi 3D Studio Max

19

Chapter 1. Objek Geometri

Gambar 39. Parameter Objek Roda Depan01

10. Duplikat objek roda depan01 dengan cara tahan tombol shiftdan geser posisi objek ke atas pada Top viewport, pilihInstance dan nama objek roda depan02.

Gambar 40. Menduplikat Objek Roda Depan01

Page 26: Materi 3D Studio Max

20

Chapter 1. Objek Geometri

Note : Ada dua cara untuk menduplikat objek, yaitu dengan klik

kanan objek, klik clone lalu pilih copy atau instance, lalu atur

posisi objek tersebut atau cara kedua seperti yang dijelaskan di

atas. Adapun perbedaan objek copy dan instance, bila

parameter objek copy tidak dipengaruhi objek asli sedangkan

parameter objek instance akan berubah mengikuti parameter

objek aslinya.

11. Ulangi membuat objek ChamferCyl untuk roda belakang01dengan radius = 30, height = 25 dan fillet = 3, atur letaknyaseperti pada gambar dan duplikat objek untuk rodabelakang02.

Gambar 41. Posisi dan Duplikasi Objek Roda Belakang01

12. Atur sudut pandang tampilan Perspective dengan Arc Rotate.

Note : Untuk mengganti warna background objek render, klik

menu rendering - environment, ganti background color yang

berwarna hitam ( warna default ) dengan warna putih (atau

warna lain sesuai keinginan Anda).

Page 27: Materi 3D Studio Max

21

Chapter 1. Objek Geometri

PRAKTEK II. Membuat Objek Meja Sederhana

Gambar 42. Objek Meja Sederhana

Berikut langkah - langkah untuk membuat objek meja.

1. Buatlah Box pada Top viewport dengan parameter Length =30, Width = 30 dan Height = 70 sebagai kaki meja, ubahnama objek Box menjadi kaki meja01.

Gambar 43. Objek Kaki Meja01

2. Duplikat objek kaki meja01 dengan cara menahan tombolShift dan geser posisi objek dengan Select and Move Tool

Page 28: Materi 3D Studio Max

22

Chapter 1. Objek Geometri

pada Top viewport, biarkan nama objek kaki meja02 dan pilihInstance.

Gambar 44. Duplikat Kaki Meja01

3. Seleksi kedua objek kaki meja dengan klik salah satu objek,tahan tombol Ctrl pada keyboard, lalu klik objek lainnya,duplikat lagi kedua kaki meja ke arah sumbu Y pada Topviewport.

Gambar 45. Duplikat Kedua Kaki Meja

Page 29: Materi 3D Studio Max

23

Chapter 1. Objek Geometri

4. Buat objek Box pada Top viewport dengan parameter Length= 200, Width = 250 dan Height = 30, atur posisinya sepertipada gambar.

Gambar 46. Objek Meja

5. Buat juga objek Cylinder sebagai penyangga kaca denganparameter Radius = 5 dan Height = 20, lalu duplikat dan aturposisi objeknya seperti gambar.

Gambar 47. Penyangga Kaca

Page 30: Materi 3D Studio Max

24

Chapter 1. Objek Geometri

6. Buat lagi objek Box yang akan berfungsi sebagai kaca denganparameter Length = 200, Width = 250 dan Height = 3, aturposisinya seperti pada gambar.

Gambar 48. Objek Kaca Meja

7. Objek kaca meja belum terlihat seperti kaca karena belumdiberikan material. Pemberian material akan dibahas padabab 6.

Page 31: Materi 3D Studio Max

25

Chapter 1. Objek Geometri

Soal

1. Buatlah objek meja belajar dari objek Box sepertiberikut !

Gambar 49. Objek Meja Belajar

Gambar 50. Render Objek Meja Belajar

Anda dapat membuat pegangan rak meja dari objek torus

yang dipotong setengah dengan cek pilihan slice on, start to 0

dan slice to 180 (lihat gambar).

Page 32: Materi 3D Studio Max

26

Chapter 1. Objek Geometri

2. Buatlah objek meja sederhana seperti berikut !

Gambar 51. Render Objek Meja

Page 33: Materi 3D Studio Max

27

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

Objek geometri pada 3ds max perlu dimodifikasi lebih lanjut untukmenghasilkan objek akhir seperti objek LCD TV. Objek dapatdiubah menjadi ediTable mesh, ediTable poly , ediTable patchatau nurbs agar dapat diedit. Pembahasan pada chapter ini akandifokuskan pada mengubah objek menjadi ediTable poly.

Gambar 1. Tipe Modifikasi Objek

1. Objek EdiTable PolyObjek geometri yang diubah menjadi EdiTable poly akan memiliki5 mode pengeditan, yaitu Vertex (Titik), Edge (Garis), Border(Batas), Polygon (Bidang) dan Element (Keseluruhan objek). Kliksalah satu mode pengeditan untuk dapat mengedit objek,misalnya untuk mengedit titik, Anda harus mengaktifkanpemilihan vertex.

OBJEK GEOMETRIOBJEK GEOMETRIMODIFIKASI

Page 34: Materi 3D Studio Max

28

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

Gambar 2. Modifikasi EdiTable Poly

A. Vertex

Mode pengeditan vertex digunakan untuk mengedit titik padaobjek. Anda dapat mengatur posisi, rotasi, skala, menghapus danmenyatukan titik.

Gambar 3. Menghapus Titik

Gambar 4. Menyatukan Titik

Page 35: Materi 3D Studio Max

29

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

Menghapus atau menyatukan titik dapat dilakukan dari RolloutEdit Vertices.

Gambar 5. Rollout Edit Vertices

B. Edge

Mode pengeditan Edge digunakan untuk mengedit garis ataurusuk. Selain posisi, rotasi dan skala, pada mode ini Anda dapatmenambah Edge baru pada bidang yang diinginkan.

Gambar 6. Menambah Edge Baru

menghapustitik menyatukan

titik

Page 36: Materi 3D Studio Max

30

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

Gambar 7. Memberi Chamfer Edge

Menambah Edge baru dan Chamfer Edge dapat dilakukan dariRollout Edit Edges.

Gambar 8. Rollout Edit Edges

C. Polygon

Mode pengeditan Polygon digunakan untuk mengedit bidangobjek. Pada mode ini ada pilihan untuk membuat poligon barudengan inset dan memberi ketebalan dengan bevel dan extrude.

menambahedge

chamferedge

Page 37: Materi 3D Studio Max

31

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

Gambar 9. Membuat Polygon Baru

Gambar 10. Memberi Ketebalan Polygon

Gambar 11. Rollout Edit Polygons

memberiketebalan

membuat polygonsbaru

Page 38: Materi 3D Studio Max

32

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

PRAKTEK I. Membuat LCD TV

Gambar 12. Objek LCD TV

Berikut adalah langkah - langkah membuat objek LCD TV.

1. Buatlah sebuah objek Box pada Front viewport, ganti namaobjek Box menjadi lcd tv dengan parameter Length = 150,Width = 250 dan Height = 10.

Gambar 13. Parameter Objek Box

2. Aktifkan viewport Perspective, klik kanan objek Box, pilihConvert to – Convert to EdiTable Poly.

Page 39: Materi 3D Studio Max

33

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

Gambar 14. Convert to EdiTable Poly

3. Klik Maximize Viewport Toggle agar viewport tampil maksimalmenutupi viewport yang lain.

Gambar 15. Maximize Viewport Perspective

4. Klik tanda (+) di samping teks EdiTable Poly, aktifkanpemilihan Polygon, pilih poligon bagian depan objek tv.

Page 40: Materi 3D Studio Max

34

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

Gambar 16. Mode Pengeditan Poligon

5. Klik tombol Inset Setting (tombol kotak di sebelah teks inset)pada rollout edit polygon, masukkan nilai 10 pada insetamount, klik ok maka akan terbentuk sebuah poligon baruyang lebih kecil.

Gambar 17. Pengaturan Inset

settinginset

Page 41: Materi 3D Studio Max

35

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

6. Klik tombol Bevel Setting, masukkan nilai height = -3 dan bevelamount = -3 sehingga membentuk sudut ke dalam polygonyang baru.

Gambar 18. Pengaturan Bevel

7. Putar viewport Perspective ke belakang dengan Arc Rotatesehingga bagian belakang objek Box terlihat, klik poligonbagian belakang tsumbu.

Gambar 19. Pemilihan Poligon Belakang

settingbevel

Page 42: Materi 3D Studio Max

36

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

8. Ulangi langkah Inset Setting dan Bevel Setting dengan nilaiyang berbeda sehingga hasilnya seperti tampak pada gambar.

Gambar 20. Pengaturan Inset dan Bevel

9. Klik Maximize Viewport Toggle agar tampilan kembali sepertisemula dan klik lagi pemilihan Polygon agar tidak aktif.

Gambar 21. Objek LCD TV Sementara

Page 43: Materi 3D Studio Max

37

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

10. Aktifkan Top viewport , buatlah objek Box untuk penyanggalcd tv dengan parameter Length = 100, Width = 30 dan Height= 15.

Gambar 22. Posisi dan Parameter Objek Penyangga

11. Aktifkan left viewport, klik Tool Select and Rotate, arahkanmouse pada lingkaran yang paling luar, putar objekpenyangga sekitar 75 derajat dan letakkan objek penyanggapada bagian belakang objek tv seperti pada gambar.

Gambar 23. Rotasi Objek Penyangga

Page 44: Materi 3D Studio Max

38

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

12. Putar juga objek lcd tv sekitar 10 derajat, klik Snap Angle Toolagar rotasi objek terkunci setiap 5 derajat.

Gambar 24. Rotasi Objek LCD TV

13. Tambahkan alas lcd tv dengan membuat objek Cylinder dariTop viewport dengan Parameter Radius = 50 dan Height = 8,atur letaknya seperti pada gambar.

Gambar 25. Posisi dan Parameter Alas

snap angle

Page 45: Materi 3D Studio Max

39

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

14. Putar tampilan Perspective dengan Arc Rotate, tekan F9 padakeyboard untuk melihat hasil render objek lcd tv.

PRAKTEK II. Membuat Objek Sofa

Gambar 26. Objek Sofa

Berikut adalah langkah - langkah membuat objek sofa.

1. Buatlah objek ChamferBox pada Top viewport denganParameter Length = 100, Width = 120, Height = 30 dan Fillet =10.

Gambar 27. Objek ChamferBox

Page 46: Materi 3D Studio Max

40

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

2. Duplikat objek ChamferBox tsumbu , pilih Copy dan pindahkanposisinya ke atas seperti pada gambar.

Gambar 28. Duplikat Alas Sofa

3. Duplikat objek alas sofa02, beri nama sandaran sofa, pilihCopy dan rotasi objek tsumbu sekitar 100 derajat menurutsumbu Y di Front viewport, ubah juga nilai Width = 130.

Gambar 29. Objek Sandaran Sofa

Page 47: Materi 3D Studio Max

41

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

4. Duplikat objek alas sofa02, beri nama pegangan sofa dan pilihCopy, atur posisi sofa seperti pada gambar dan ganti nilaiLength = 70 dan Height = 20.

Gambar 30. Objek Pegangan Sofa

5. Duplikat objek pegangan sofa, beri nama pegangan sofa02dan pilih Clone, atur posisinya seperti berikut.

Gambar 31. Duplikat Pegangan Sofa

Page 48: Materi 3D Studio Max

42

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

6. Seleksi objek alas sofa02, klik kanan dan Convert to EdiTablePoly, klik kanan lagi dan pilih Hide UnSelected untukmenyembunyikan objek lainnya, aktifkan pemilihan Edge.

Gambar 32. Menyembunyikan Objek Lain

7. Maximize Perspective viewport, tekan F3 untuk menampilkankerangka atau wireframe dari objek, pilih salah satu garis edgebagian depan, lalu klik pilihan Ring agar semua garis edgeyang sejajar ikut diseleksi.

Gambar 33. Ring Garis Edge

klik edge iniklik ring

Page 49: Materi 3D Studio Max

43

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

8. Klik pilihan Connect Setting untuk menambahkan garis edgeyang baru, beri nilai segment = 7, lalu klik ok.

Gambar 34. Connect Edges Depan

9. Ulangi langkah di atas untuk edge bagian samping.

Gambar 35. Connect Edges Samping

10. Aktifkan pemilihan Vertex, Maximize Top Viewport, pilih duabaris vertex seperti pada gambar.

connectsetting

Page 50: Materi 3D Studio Max

44

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

Gambar 36. Seleksi Vertex

11. Atur skala vertex dengan Select and Non-Uniformly ScaleObject agar vertex - vertex tsumbu berpindah ke samping.

Gambar 37. Skala Vertex

12. Seleksi dua baris vertex lagi seperti berikut.

Page 51: Materi 3D Studio Max

45

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

Gambar 38. Seleksi Vertex

13. Atur skala agar lebih mendekat ke tengah objek.

Gambar 39. Skala Vertex

14. Ulangi langkah 11 - 13 untuk edge yang lain hingga hasil akhiredge menjadi seperti pada gambar.

Page 52: Materi 3D Studio Max

46

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

Gambar 40. Posisi Vertex Akhir

15. Klik cheklist Ignore Backfacing agar ketika menyeleksi vertexbagian atas, vertex bagian bawah tidak ikut terseleksi juga,aktifkan checklist Use Soft Selection, dan matikan checklistAffect Backfacing agar tidak mempengaruhi bagian bawahobjek, lalu beri nilai Falloff = 60.

Gambar 41. Soft Selection

Page 53: Materi 3D Studio Max

47

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

16. Aktifkan Front viewport, klik kanan pada Select and MoveTool, masukkan nilai Offset: Screen pada sumbu Y = 15 untukmemindahkan posisi vertex ke atas.

Gambar 42. Posisi Vertex Bagian Tengah

17. Nonaktifkan pemilihan vertex, beri modifier MeshSmooth dariRollout Modifier List agar objek lebih halus, klik kananviewport Perspective, lalu pilih Unhide All untuk menampilkansemua objek tersembunyi, duplikat alas sofa02 tsumbu untukbantal sofa, atur skalanya.

Gambar 43. Hasil Akhir Objek Sofa

Page 54: Materi 3D Studio Max

48

Chapter 2. Modifikasi Objek Geometri

Note : Anda dapat mengedit objek pegangan sofa agar menjadi

lebih menarik seperti pada gambar, anda tentu dapat membuat

objek sofa yang lebih baik dari ini bukan?

SoalBuatlah objek rak seperti contoh pada gambar berikut.

Gambar 44. Objek Rak

Gambar 45. Render Objek Rak

Page 55: Materi 3D Studio Max

49

Chapter 3. Modifikasi Objek Shapes

Selain Objek GeometrI, 3ds max juga memiliki pilihan untukmembuat objek dua dimensi yang disebut Shapes. Objek Shapesantara lain seperti Line (Garis), Circle (Lingkaran), Rectangle(Persegi), Ellipse (Oval) dan Text (Teks). Bab ini akan membahasproses pembuatan objek Line.

1. Membuat LineLine adalah objek Shapes yang berbentuk garis, dapat berupagaris lurus maupun garis lengkung. Berikut langkah - langkahmembuat objek Line.

1. Aktifkan Tab Create - Shapes - Line untuk membuat objekgaris pada Front Viewport.

Gambar 1. Create Shapes Line

OBJEK SHAPESOBJEK SHAPESMODIFIKASI

Tab CreateShapes

garis

Page 56: Materi 3D Studio Max

50

Chapter 3. Modifikasi Objek Shapes

2. Klik untuk memulai membuat titik sehingga membentukobjek, klik kanan untuk berhenti membuat garis.

Gambar 2. Posisi Klik Mouse

3. Aktifkan pemilihan vertex, titik sudut pada vertex yang berupacorner dapat diubah smooth, bezier atau bezier corner. Klikkanan pada vertex kedua dan ubah corner menjadi smooth.

Gambar 3. Tipe Sudut Smooth

4. Pilih vertex ketiga, klik kanan dan ubah corner menjadi beziercorner, atur sudut kedua control pointnya.

klik 1klik 2

klik 3

klik kiri lalu klik kanan

Page 57: Materi 3D Studio Max

51

Chapter 3. Modifikasi Objek Shapes

Gambar 4. Tipe Sudut Bezier Corner

5. Klik kanan pada vertex terakhir dan ubah corner menjadibezier, atur sudut kemiringannya.

Gambar 5. Tipe Sudut Bezier

Page 58: Materi 3D Studio Max

52

Chapter 3. Modifikasi Objek Shapes

PRAKTEK I. Membuat Logo Apple

Gambar 6. Logo Apple

1. Klik Tab Create – Shapes – Line untuk membuat objek garispada Front viewport, maximize Front viewport tsumbu danbuatlah bentuk seperti pada gambar.

Gambar 7. Membuat Objek Garis

2. Aktifkan pemilihan vertex dari Tab Modify, ubahlah tipe titikcorner menjadi smooth, bezier atau bezier corner.

Page 59: Materi 3D Studio Max

53

Chapter 3. Modifikasi Objek Shapes

Gambar 8. Mengubah Sudut Corner

3. Aktifkan pemilihan SpLines, klik mirror tool pilih copy, aturnilai Offset seperti pada gambar

Gambar 9. Mirror Objek

4. Nonaktifkan pemilihan spLine, pilih objek Line01, klik tombolAttach pada Rollout Geometry, pilih objek Line02 agarmenjadi satu objek

Page 60: Materi 3D Studio Max

54

Chapter 3. Modifikasi Objek Shapes

Gambar 10. Attach Objek

5. Objek garis sudah menjadi satu tetapi jika Anda zoom padatitik pertemuan dua objek, terlihat bahwa kedua titik belummenyatu. Seleksi kedua titik bagian atas dengan mengaktifkanpemilihan vertex, lalu klik tombol Weld pada RolloutGeometry dengan nilai 10.

Gambar 11. Weld Vertex

Page 61: Materi 3D Studio Max

55

Chapter 3. Modifikasi Objek Shapes

Gambar 12. Hasil Weld Vertex

6. Ulangi langkah di atas untuk kedua titik bagian bawah.

7. Logo Apple memiliki bagian yang cekung seolah – olah sudahdigigit. Untuk membuat cekungan, buat sebuah objek Circledengan Radius = 50, atur posisinya seperti gambar.

Gambar 13. Objek Circle

8. Attach objek Line dan circle, aktifkan pemilihan SpLine, pilihTrim untuk memotong objek, pilih bagian garis yang tidakterpakai.

Page 62: Materi 3D Studio Max

56

Chapter 3. Modifikasi Objek Shapes

Gambar 14. Trim Objek

Gambar 15. Hasil Trim Objek

9. Ulangi menyatukan titik hasil Trim objek dengan Weld.

klik garis ini

klik garis ini

Page 63: Materi 3D Studio Max

57

Chapter 3. Modifikasi Objek Shapes

Gambar 16. Weld Vertex Hasil Trim Objek

10. Nonaktifkan pemilihan vertex, beri modifier Bevel dari RolloutModifier List, untuk level 1 beri nilai Height = 3 sedangkanuntuk level 2 beri nilai Height = 2 dengan OutLine = -2.

Gambar 17. Bevel Objek

11. Tambahkan objek daun di atas objek apple sehingga bentukakhir objek menjadi seperti pada gambar.

Page 64: Materi 3D Studio Max

58

Chapter 3. Modifikasi Objek Shapes

Gambar 18. Objek Logo Final

12. Render objek logo Apple dengan menekan F9.

Page 65: Materi 3D Studio Max

59

Chapter 3. Modifikasi Objek Shapes

PRAKTEK II. Membuat Logo Batman

Gambar 19. Objek Logo Batman

1. Aktifkan Front viewport, klik Tab Create – Shapes – Line,buatlah bentuk seperti ditunjukkan pada gambar dengan caraklik kiri pada tiap titik dan klik kanan untuk mengakhirimembuat garis.

Gambar 20. Posisi Klik

klik 1

klik 2

klik 3

klik 4

klik 5

klik 6

klik 7

klik 8

klik 9

klik 10

klik 11

klik 12 klik kanan

klik 13

klik 2klik 6

Page 66: Materi 3D Studio Max

60

Chapter 3. Modifikasi Objek Shapes

2. Klik Tab modify, klik tanda (+) di depan teks Line, klikpemilihan vertex dan aturlah letak tiap titik dengan Select andMove Tool seperti pada gambar.

Gambar 21. Mode Pengeditan Vertex

3. Klik kanan salah satu titik sudut, pilih bezier, lalu pilih beziercorner atau smooth untuk mengganti tipe garis corner hinggabentuk objek seperti pada gambar berikut.

Gambar 22. Mengubah Tipe Garis

Page 67: Materi 3D Studio Max

61

Chapter 3. Modifikasi Objek Shapes

4. Nonaktifkan pemilihan vertex, klik Mirror Tool dengan mirroraxis pada sumbu X dan clone Selection pilih Copy. Geser posisiobjek Line02 seperti pada gambar.

Gambar 23. Mirror Objek

Gambar 24. Posisi Objek Mirror

5. Gabungkan objek Line01 dan Line02 dengan cara klik Line01,klik tombol Attach dan arahkan mouse ke objek Line02sehingga objek menjadi satu kesatuan.

Page 68: Materi 3D Studio Max

62

Chapter 3. Modifikasi Objek Shapes

Gambar 25. Menggabungkan Garis dengan Attach

6. Aktifkan kembali pemilihan Vertex, zoom out pada bagiankepala objek, lalu pilih dua vertex yang belum menyatu, klikWeld dengan nilai 10 agar titik menjadi satu, ulangi pada titikbagian bawah objek.

7. Nonaktifkan pemilihan Vertex, kembalikan viewport ketampilan awal, aktifkan Perspective viewport, klik MaximizeViewport Toggle.

Gambar 26. Menyatukan Titik dengan Weld

Page 69: Materi 3D Studio Max

63

Chapter 3. Modifikasi Objek Shapes

8. Cari modifier Bevel di rollout modifier list, isi nilai Height = 5pada level 1 dan pada level 2, isi nilai Height = 1 denganOutline = -1.

Gambar 27. Bevel Objek Logo

9. Tekan F9 untuk melihat hasil render objek logo batman.

Page 70: Materi 3D Studio Max

64

Chapter 3. Modifikasi Objek Shapes

SoalBuatlah logo Carrefour seperti pada gambar berikut ini !

Gambar 28. Objek Logo Carrefour

Gambar 29. Render Logo Carrefour

Page 71: Materi 3D Studio Max

65

Chapter 4. Operasi Objek Geometri

Operasi objek geometri merupakan proses mendapatkan bentukobjek 3(tiga) dimensi dari penggabungan, pengurangan atauinterseksi dari dua buah objek atau lebih. Objek 3(tiga) dimensijuga dapat dibentuk dari 2 buah objek Shapes.

1. BooleanBoolean merupakan proses mendapatkan objek baru daripenggabungan (union), pengurangan (substraction) atauinterseksi (intersection) dari dua buah objek geometri. Sebagaicontoh sederhana, buatlah doa buah objek geometri Box danSphere pada Top viewport, atur letaknya agar saling berhimpitan.

Gambar 1. Posisi Objek Box dan Sphere

OBJEK GEOMETRIOBJEK GEOMETRI

OPERASI

Page 72: Materi 3D Studio Max

66

Chapter 4. Operasi Objek Geometri

1. Klik Tab Create - Geometry - Compound Object, lalu aktifkanBoolean.

Gambar 2. Compound Object

2. Seleksi objek Box, lalu aktifkan Boolean dan pilih pick operandB, seleksi objek Sphere, maka objek Box akan dikurangi olehobjek Sphere (Substraction a-b).

Gambar 3. Substraction (a-b)3. Ubah option Substraction (a-b) menjadi Intersection maka

akan terbentuk interseksi atau selisih kedua objek .

Page 73: Materi 3D Studio Max

67

Chapter 4. Operasi Objek Geometri

Gambar 4. Intersection4. Ubah option Intersection menjadi Union, maka kedua objek

akan digabungkan menjadi satu.

Gambar 5. Union

Page 74: Materi 3D Studio Max

68

Chapter 4. Operasi Objek Geometri

2. LoftingLofting merupakan teknik membentuk objek geometri dari duabuah objek Shapes, dimana salah satu akan digunakan sebagaijalur atau path objek dan objek lainnya akan digunakan sebagaibentuk penampangnya atau shape. Sebagai contoh, buatlah duaobjek Shapes berupa Rectangle pada Front viewport dan ShapesLine pada Left viewport.

Gambar 6. Objek Line dan Rectangle

1. Seleksi objek Line, klik Tab Create - Compopund Object - Loft,klik Get Shape, lalu klik objek Rectangle.

Page 75: Materi 3D Studio Max

69

Chapter 4. Operasi Objek Geometri

Gambar 7. Lofting Objek2. Untuk mengedit objek, seleksi objek Loft, klik Tab modify, lalu

aktifkan pemilihan Shape untuk mengedit bentuk objek ataupilih Path untuk mengedit objek Line .

Gambar 8. Mengedit Skala Shape Rectangle

Page 76: Materi 3D Studio Max

70

Chapter 4. Operasi Objek Geometri

Gambar 9. Mengedit Posisi Vertex Line

3. Simpan file dengan nama lofting.max

PRAKTEK I. Membuat Objek Mangkok

Gambar 10. Objek Mangkok

1. Buatlah objek geometri Sphere pada Top viewport denganparameter Radius = 50, Segment = 32 dan HemiSphere = 0,5.

Page 77: Materi 3D Studio Max

71

Chapter 4. Operasi Objek Geometri

Gambar 11. Parameter Objek Sphere

2. Masih aktif di Top viewport, klik kanan Select and Rotate Tool,masukkan nilai 180 pada sumbu Y offset screen agar objekmenghadap ke atas.

Gambar 12. Rotasi objek Sphere

3. Aktifkan dan maximize Front viewport, Convert objek menjadiEdiTable Poly dengan pemilihan Vertex, lalu pilih vertexbagian bawah objek, klik Use Soft Selection di menu RolloutSoft Selection, dan masukkan nilai Falloff = 60.

Page 78: Materi 3D Studio Max

72

Chapter 4. Operasi Objek Geometri

Gambar 13. Mengaktifkan Soft Selection

4. Pindahkan vertex tsumbu dengan klik kanan pada Select andMove Tool, masukkan nilai 15 pada Offset: Screen menurutsumbu Y.

Gambar 14. Memindahkan Titik Bawah

5. Duplikat objek dengan cara klik kanan dan pilih Clone, klikpilihan copy, klik kanan Select and scale Tool, lalu pilih Selectand Uniform Scale, masukkan nilai 97 pada Offset: Screen.

Page 79: Materi 3D Studio Max

73

Chapter 4. Operasi Objek Geometri

Gambar 15. Menduplikat dan Skala Objek Copy

6. Geser objek Sphere02 sedikit ke atas menurut sumbu Y sekitar0,5 satuan.

Gambar 16. Memindahkan Objek Copy

7. Pilih objek Sphere01, klik Tab Create – Geometri – CompoundObject, lalu pilih Boolean.

Page 80: Materi 3D Studio Max

74

Chapter 4. Operasi Objek Geometri

Gambar 17. Compound Object Boolean

8. Klik pick operand B lalu pilih objek Sphere02, pastikan modeoperation adalah Substraction (A-B).

Gambar 18. Objek Hasil Boolean

9. Render objek mangkok pada tampilan Perspective denganmenekan F9.

Page 81: Materi 3D Studio Max

75

Chapter 4. Operasi Objek Geometri

PRAKTEK II. Membuat Objek Kursi

Gambar 19. Objek Kursi

1. Buka kembali file lofting.max dan duplikat objek dengan caraklik kanan Clone, pilih Instance dan pindahkan posisi objek kearah sumbu X pada Top viewport.

Gambar 20. Duplikat Objek Loft

2. Buatlah objek garis pada Top viewport, edit vertexnyasehingga tampak seperti pada gambar berikut.

Page 82: Materi 3D Studio Max

76

Chapter 4. Operasi Objek Geometri

Gambar 21. Objek Line 2

3. Nonaktifkan pemilihan Vertex, klik Create - Geometry -Compound Object - Loft, klik Get Shape dan klik pada objekrectangle.

Gambar 22. Objek Loft 2

4. Klik Tab Modify, aktifkan pemilihan Shape, atur skala objekRectangle sekitar 50% agar tidak terlalu besar.

Page 83: Materi 3D Studio Max

77

Chapter 4. Operasi Objek Geometri

Gambar 23. Skala Objek Loft 2

5. Aktifkan pemilihan Path, edit vertexnya agar titik bagian ataskursi lebih kecil daripada titik bagian bawahnya.

Gambar 24. Edit Vertex Objek Loft 2

6. Nonaktifkan pemilihan Vertex, berikan bantalan tempatduduk dan sandaran yang dibuat dari objek ChamferBox.

Page 84: Materi 3D Studio Max

78

Chapter 4. Operasi Objek Geometri

Gambar 25. Bantalan dan Sandaran Objek Kursi

7. Seleksi objek ChamferBox sandaran kursi, Convert to EdiTablePoly, lalu aktifkan pemilihan vertex dan atur skala titik bawahobjek agar lebih lebar daripada bagian atasnya.

Gambar 26. Skala Vertex Objek Sandaran Kursi

8. Render objek kursi dengan menekan F9.

Page 85: Materi 3D Studio Max

79

Chapter 4. Operasi Objek Geometri

Soal

1. Buatlah objek cangkir berikut dengan Compound Object

Boolean.

Gambar 27. Objek Cangkir Plastik

Gambar 28. Render Objek Cangkir

Page 86: Materi 3D Studio Max

80

Chapter 4. Operasi Objek Geometri

2. Buatlah objek sikat gigi berikut dengan Compound Object

Lofting.

Gambar 29. Objek Sikat Gigi

Gambar 30. Render Objek Sikat Gigi

Page 87: Materi 3D Studio Max

81

Chapter 5. Modifier

Modifier merupakan fitur untuk membantu proses pengeditanobjek, baik berupa objek geometri ataupun shapes. Pada chapterini akan dibahas beberapa penggunaan modifier yang seringdigunakan untuk proses mengedit objek maupun di dalam prosespemberian material.

1. Modifier BevelModifier Bevel digunakan untuk memberi ketebalan dan sudutpada objek shapes atau objek geometri. Sebagai contoh, buatlahobjek teks bebas pada Front viewport, lalu berikan modifier beveldari modifier list. Height merupakan besar nilai ketebalansedangkan OutLine merupakan besar nilai sudut dariketebalannya.

Gambar 1. Bevel Objek Teks

MODIFIERMODIFIER

Page 88: Materi 3D Studio Max

82

Chapter 5. Modifier

Gambar 2. Parameter Modifier Bevel

2. Modifier BendModifier Bend digunakan untuk membengkokkan objek menurutsumbu, sudut dan arah tertentu. Sebagai contoh, buka kembalifile objek teks yang telah diberi modifier bevel, lalu tambahkanmodifier bend, atur parameter Angle, Direction dan Axis sepertigambar ini.

Gambar 3. Bend Objek Teks

Page 89: Materi 3D Studio Max

83

Chapter 5. Modifier

Gambar 4. Parameter Modifier Bend

3. Modifier MeltModifier Melt digunakan untuk memberi efek meleleh padaobjek. Buka kembali file objek teks yang telah diberikan modifierbevel, delete modifier bendnya lalu beri modifier melt, aturparameternya sebagai pada gambar.

Gambar 5. Melt Objek Teks

Page 90: Materi 3D Studio Max

84

Chapter 5. Modifier

Gambar 6. Parameter Modifier Melt

4. Modifier SkewModifier Skew digunakan untuk memberi kemiringan pada objekmenurut sumbu tertentu. Atur nilai Amount, Direction dan SkewAxisnya.

Gambar 7. Skew Objek Teks

Page 91: Materi 3D Studio Max

85

Chapter 5. Modifier

Gambar 8. Parameter Modifier Skew

5. Modifier TaperModifier Taper digunakan untuk memberi efek kerucut padaobjek.

Gambar 9. Taper Objek Teks

Page 92: Materi 3D Studio Max

86

Chapter 5. Modifier

Gambar 10. Parameter Taper

6. Modifier TwistModifier Twist digunakan untuk memberi efek pelintiran padaobjek. Buat sebuah objek teks bebas pada Front viewport, berimodifier twist dari Rollout Modifier List dan atur parameter TwistAngle dan Twist Axisnya.

Gambar 11. Twist Objek Teks

Page 93: Materi 3D Studio Max

87

Chapter 5. Modifier

Gambar 12. Parameter Twist

7. Modifier MeshSmoothModifier MeshSmooth digunakan untuk memperhalus tampilanobjek dengan menambahkan pembagian segmen. Buka kembalifile logo batman.max yang sudah pernah dibuat sebelumnya.

Gambar 13. Objek Logo tanpa MeshSmooth

Pada gambar terlihat bahwa objek logo memiliki daerah patahandi tepi sayapnya. Berikan modifier meshsmooth dari rolloutmodifier list, klik checklist Smoothing Groups pada RolloutParameter dan klik checklist Keep Faces Vortex pada RolloutSetting.

daerahpatahan

Page 94: Materi 3D Studio Max

88

Chapter 5. Modifier

Gambar 14. Objek Logo dengan MeshSmooth

Gambar 15. Parameter MeshSmooth

8. Modifier ShellModifier Shell digunakan untuk menambah ketebalan bidangsehingga memberi kesan ruang pada objek yang sebenarnya solid.Ikutilah langkah-langkah berikut ini.1. Buatlah objek silinder pada Top viewport, beri nilai Cap

Segment = 2.

halus

Page 95: Materi 3D Studio Max

89

Chapter 5. Modifier

Gambar 16. Objek Cylinder

2. Convert objek Cylinder to EdiTable Poly, aktifkan pemilihanPolygon, seleksi setengah bagian tutup silinder lalu deletepolygon tsumbu.

Gambar 17. Menghapus setengah bagian tutup silinder

3. Ulangi langkah di atas untuk sebagian polygon bagian depan.

Gambar 18. Menghapus sebagian polygon depan silinder

Page 96: Materi 3D Studio Max

90

Chapter 5. Modifier

4. Matikan pemilihan polygon, berikan modifier shell, atur nilaiInner dan Outer Amountnya seperti pada gambar.

Gambar 19. Objek dengan Modifier Shell

Gambar 20. Parameter Modifier Shell

Page 97: Materi 3D Studio Max

91

Chapter 5. Modifier

9. Modifier LatheModifier Lathe digunakan untuk membuat objek 3(tiga) dimensidengan memanfaatkan Objek Shapes Line, dimana objek Linetersebut berfungsi sebagai outline objek. Objek 3(tiga) dimensiyang akan dibuat harus memiliki bentuk yang simetris karenamodifier lathe bekerja dengan memutar objek line 360 derajatmenurut sumbu tertentu.

PRAKTEK I. Membuat Objek Gelas

Gambar 21. Objek Gelas

Berikut adalah langkah - langkah dalam membuat objek gelas.

1. Klik Tab Create – Shapes – Line pada Front viewport, lalubuatlah bentuk seperti yang terlihat pada gambar.

Page 98: Materi 3D Studio Max

92

Chapter 5. Modifier

Gambar 22. Posisi Klik Titik

2. Editlah objek Line dengan mengaktifkan pemilihan Vertexpada Tab Modify sebagaimana pembahasan objek logo.

Gambar 23. Mode Pengeditan Vertex

3. Aktifkan pemilihan Spline, klik Outline pada Rollout menu danmasukkan nilai Outline = 1 sehingga objek memiliki garis luar.

Page 99: Materi 3D Studio Max

93

Chapter 5. Modifier

Gambar 24. Menambahkan Outline Objek

4. Nonaktifkan pemilihan Spline, cari Modifier Lathe padaRollout Modifier List, lalu klik lathe agar objek garis diputar360 derajat.

Gambar 25. Modifier Lathe

5. Pada Rollout Parameter Modifier Lathe, pastikan Directionpada sumbu Y dan pilih Align Max sebagaimana terlihat padagambar.

klik di sini

beri nilai 1

klik di sini,pilih lathe

Page 100: Materi 3D Studio Max

94

Chapter 5. Modifier

Gambar 26. Pengaturan direction dan align objek

6. Bila objek masih belum tampak seperti yang diharapkan, editkembali objek garis dengan mengaktifkan pemilihan vertexsehingga bentuk akhir objek seperti pada gambar 27.

Gambar 27. Hasil Akhir Objek Cangkir

7. Render objek gelas pada tampilan Perspective denganmenekan F9.

klik di sini

Page 101: Materi 3D Studio Max

95

Chapter 5. Modifier

Soal1. Buatlah objek botol berikut dengan modifier lathe !

Gambar 28. Objek Botol dengan Lathe

Gambar 29. Render Objek Botol

Page 102: Materi 3D Studio Max

96

Chapter 5. Modifier

2. Buatlah objek teapot seperti pada gambar berikut ini !

Gambar 30. Render Objek Teapot

Page 103: Materi 3D Studio Max

97

Chapter 6. Material

Material merupakan proses untuk memberikan “kulit” pada objeksehingga tampak menyerupai objek aslinya. Pemberian materialpada chapter ini difokuskan menjadi tiga bagian yaitu MaterialStandard, Material Multi/Sub Object dan Material denganRaytrace.

1. Material StandardMaterial Standard merupakan material yang paling umumdigunakan pada objek. Klik M pada keyboard untuk menampilkanjendela Material Editor.

Gambar 1. Jendela Material Editor(kiri) dan Map Browser(kanan)

MATERIAL

getmaterial Mtl library

view list icon

klik 2x

MATERIAL

Page 104: Materi 3D Studio Max

98

Chapter 6. Material

Ada dua cara untuk memberi material berdasarkan sumbermaterial tersebut, pertama material standar yang telahdipersiapkan oleh 3ds max atau material tambahan yang Andatentukan sendiri.

Untuk material dari 3ds max, klik icon get material padamaterial editor untuk menampilkan jendela map browser, klik MtlLibrary dan klik view list plus icon (lihat gambar 1), lalu klik 2xpada material yang sesuai dengan objek (misal bricks yellow).Sedangkan untuk material sendiri, klik pada kotak kecil di sampingkotak abu2 pada teks diffuse (lihat gambar di bawah), klik bitmap2x, lalu browse gambar bitmap yang akan digunakan sebagaimaterial.

Gambar 2. Jendela Material Editor(kiri) dan Map Browser(kanan)

klik kotak ini

klik 2x

Page 105: Materi 3D Studio Max

99

Chapter 6. Material

Gambar 3. Jendela Select Bitmap Image File

2. Material Multi/Sub ObjectMaterial Multi/Sub Object berfungsi untuk membagi suatu objekagar tiap bagian dapat diberikan material yang sesuai. Contohobjek yang menggunakan material multi/sub object adalah objeklcd tv, karena material untuk layar tv berbeda dengan materialpada Box tv.

3. Material dengan RaytraceMaterial Raytrace berfungsi untuk material objek yang memilikisifat transparan seperti gelas atau bersifat reflektif seperti cermin.Contoh objek yang akan diberikan material raytrace pada chapterini ,yaitu objek gelas dan objek lantai.

Page 106: Materi 3D Studio Max

100

Chapter 6. Material

PRAKTEK I. Material Meja dan Sofa

Gambar 4. Material Meja dan Sofa

Berikut adalah langkah - langkah memberikan material pada mejadan sofa.

1. Buatlah sebuah ruangan dari objek Box pada Top viewportdengan ukuran Length = 700, Width = 1000 dan Height = 500.

Gambar 5. Membuat Objek Ruangan

2. Maximize viewport Perspective, klik Modifier Normal padaRollout Modifier List agar bagian dalam objek Box terlihat.

Page 107: Materi 3D Studio Max

101

Chapter 6. Material

Gambar 6. Modifier Normal

3. Masukkan objek meja dan sofa yang telah dibuat sebelumnyadengan menu File - Merge, pilih file meja.max, pilih all lalutempatkan objek seperti pada gambar, ulangi untuk objeksofa01.max, sofa02.max, rak tv.max dan lcd tv.max.

Gambar 7. Merge File Sofa, Meja, Rak TV dan LCD TV

4. Tekan M pada keyboard agar masuk ke jendela materialeditor, klik kotak kecil di samping kotak warna diffuse, lalu klik2x pada Bitmap, kemudian browse pada alamat

Page 108: Materi 3D Studio Max

102

Chapter 6. Material

C:/3dsmax7/maps/ArchMat, lalu open file Furnishing FabricsBurlap.jpg.

Gambar 8. Kotak Diffuse

Gambar 9. Pilihan Bitmap

klik kotak ini

klik 2x

Page 109: Materi 3D Studio Max

103

Chapter 6. Material

Gambar 10. Material Furnishing Fabrics Burlap

5. Seleksi semua objek sofa kecuali kaki sofa dengan menahantombol Ctrl pada keyboard, klik kanan pada viewport, pilihHide Unselected agar objek selain sofa disembunyikan.

6. Klik tombol Assign Material to Selection untuk menerapkanmaterial pada objek sofa, klik juga tombol Show Map toViewport agar material terlihat pada viewport.

Gambar 11. Menerapkan Material pada Objek Sofa

Page 110: Materi 3D Studio Max

104

Chapter 6. Material

7. Tutup jendela material editor, klik Modifier UVW Map padaRollout Modifier List, pilih Box pada bagian mapping danmasukkan nilai U tile, V tile dan W tile masing – masing = 5.

Gambar 12. Modifier UVW Map

8. Klik kanan viewport, lalu klik Unhide All untuk menampilkansemua objek kembali, berilah material untuk objek mejadengan cara yang sama, simpan file dengan nama interiorsementara.max.

Gambar 13. Menerapkan Material pada Objek Meja

Page 111: Materi 3D Studio Max

105

Chapter 6. Material

9. Render material pada objek sofa dan meja kaca dengan F9.

PRAKTEK II. Material Objek LCD TV

Gambar 14. Layar LCD TV

Berikut adalah langkah-langkah membuat LCD TV :

1. Buka kembali file lcd tv.max yang pernah dibuat sebelumnya,aktifkan pemilihan polygon, lalu pilih semua polygon tv,rollout panel edit polygon sampai terlihat panel polygonproperties, masukkan nilai id = 1.

Page 112: Materi 3D Studio Max

106

Chapter 6. Material

Gambar 15. ID Poligon LCD TV

2. Klik lagi pada bagian layar tv dan beri id = 2, hal ini untukmemudahkan pemberian material yang berbeda antara boksdan layar tv tersebut.

Gambar 16. ID Layar LCD TV

3. Tekan M pada keyboard untuk menampilkan jendela MaterialEditor, ganti menu Standard dengan Multi/Sub Object, laluberi material pada id 1, yaitu boks tv dan material id 2 yaitulayar tv dengan cara yang sama ketika menggunakan materialstandard.

Page 113: Materi 3D Studio Max

107

Chapter 6. Material

Gambar 17. Material Multi/Sub Object

Gambar 18. Material Bitmap untuk Layar LCD TV

4. Ulangi langkah sebelumnya untuk objek lain seperti rak tv,ruangan yang terdiri dari plafon, dinding dan lantai dll.

Page 114: Materi 3D Studio Max

108

Chapter 6. Material

PRAKTEK III. Material Cangkir

Gambar 19. Contoh Material Cangkir

Berikut adalah langkah-langkah menambahkan material padaobjek cangkir :

1. Buka kembali file cangkir.max, Klik M untuk menampilkanjendela Material Editor, ganti Standard dengan Raytrace, klikkotak warna diffuse dan ganti dengan warna putih (RGB = 255).

Gambar 20. Mengganti Material Standard dengan Raytrace

klik

klik 2x

Page 115: Materi 3D Studio Max

109

Chapter 6. Material

Gambar 21. Mengganti Kotak Warna Diffuse

2. Klik kotak warna transparency, ganti dengan warna hampirputih (RGB = 225), semakin putih warnanya maka objek akansemakin transparan.

Gambar 22. Mengganti Kotak Warna Transparency

3. Aktifkan slot kedua untuk objek lantai, klik pada bagian kotakwarna reflect (RGB = 32) untuk efek refleksi, semakin putihwarnanya maka refleksinya semakin sempurna.

klik di sini

klik di sini

Page 116: Materi 3D Studio Max

110

Chapter 6. Material

Gambar 23. Mengganti Kotak Warna Reflect

4. Setelah materi mengenai material Anda kuasai, Anda tentudapat melengkapi pemberian material untuk file interiorsementara.max.

klik di sini

Page 117: Materi 3D Studio Max

111

Chapter 7. Cahaya, Kamera & Render

1. CahayaCahaya dalam 3ds max 7 terbagi antara lain cahaya Target Spot,Target Direct, Omni, Free Spot, Free Direct dan Skylight. Chapterini akan membahas cahaya Omni dan Target Spot.

Omni merupakan jenis cahaya yang menyebar ke segala arahsedangkan cahaya Target Spot merupakan jenis cahaya yangmengarah pada titik tertentu. Contoh cahaya omni misalnyacahaya lampu pijar dan lampu neon sedangkan contoh TargetSpot misalnya lampu sorot. Berikut langkah – langkah untukmembuat cahaya omni dan Target Spot.

1. Buka kembali file interior sementara.max. Klik Create – Lights –Omni pada Top viewport untuk membuat cahaya Omni, aturposisinya di atas ruangan.

Gambar 1. Membuat Cahaya Omni

KAMERA & RENDERKAMERA & RENDER

CAHAYA,

Page 118: Materi 3D Studio Max

112

Chapter 7. Cahaya, Kamera & Render

2. Klik Tab Modifier, cek pilihan Shadow pada Rollout GeneralParameter, beri nilai Multiplier = 0,9 pada RolloutIntensity/Color/ Attenuation dan beri nilai Dens = 0,6 padaRollout Shadow Parameters.

Gambar 2. Parameter Cahaya Omni

3. Buat juga sebuah cahaya Target Spot dengan ParameterIntensity = 0,5, Hotspot = 30, Falloff = 60 pada RolloutSpotlight Parameter dan Dens = 0,3 kemudian atur letaknyaseperti pada gambar.

Page 119: Materi 3D Studio Max

113

Chapter 7. Cahaya, Kamera & Render

Gambar 3. Posisi dan parameter cahaya target spot

2. KameraKamera dalam 3ds Max hanya terdiri dari Kamera Target dan Free.Kamera Target digunakan untuk objek tertentu sedangkan KameraFree digunakan secara bebas. Berikut langkah – langkahmembuat Kamera Target.

1. Klik Tab Create – Camera – Target, atur letaknya seperti padagambar.

Gambar 4. Membuat kamera target

Page 120: Materi 3D Studio Max

114

Chapter 7. Cahaya, Kamera & Render

4. Klik kanan pada teks Perspective dan ubah view menjadiCamera01, atur ukuran lensa menjadi 35 mm pada TabModify, atur posisi kamera dengan Dolly Camera, TruckCamera dan Orbit Camera Tool.

Gambar 5. Dolly, Truck dan Orbit tool

3. RenderRendering adalah proses yang dibutuhkan untuk melihat efekmaterial dan cahaya yang sudah diberikan kepada objek. Berikutlangkah – langkah me-render objek.

Gambar 6. Render Interior Final

1. Buka kembali file interior sementara.max. Setelahmemberikan material untuk objek lcd tv, rak tv, gelas, plafon,dinding dan lantai selesai, simpan file dengan nama interiorfinal.max. Klik menu Rendering - Render.

dolly

truck

orbit

Page 121: Materi 3D Studio Max

115

Chapter 7. Cahaya, Kamera & Render

Gambar 7. Pengaturan Render

2. Atur Time Output berupa Single, Width = 640 dan Height =480 dengan viewport active pada Camera01, klik tombolRender.

Gambar 8. Jendela render scene

3. Simpan file (klik icon disket) dengan nama interior final dalamformat JPEG, klik OK.

klik single

pilih 640x480

klik di sini

Page 122: Materi 3D Studio Max

116

Chapter 7. Cahaya, Kamera & Render

Untuk memperdalam kemampuan Anda, akan lebih baik jika

Anda menambahkan cahaya dan kamera pada objek lainnya,

seperti menambahkan cahayaatau kamera pada ruang

makan, kamar, ataupun objek lainnya.

Page 123: Materi 3D Studio Max

117

Chapter 8. Animasi

3D Studio Max merupakan salah satu software yang paling seringdimanfaatkan para animator untuk membuat animasi, sepertiuntuk animasi perumahan atau animasi iklan televisi.

Anda harus mengatur format video, kecepatan frames per detikdan jumlah frames yang akan digunakan melalui jendela timeconfiguration. Sebagai contoh, jika Anda memasukkan frame rate25 fps dan animation end time 100, maka animasi akan berjalanselama 4 detik.

Gambar 1. Time Configuration

ANIMASIANIMASI

klik di sini

kecepatanframes

Jumlah frames

Page 124: Materi 3D Studio Max

118

Chapter 8. Animasi

Pada menu Rendering - Render, ganti pilihan Single dengan ActiveTime Segment pada Time Output, Width = 320 dan Height = 240pada Output Size .

Merender animasi sedikit berbeda dengan saat merender

gambar, untuk render animasi Anda harus tentukan nama

dan alamat penyimpanan filesnya baru merender,

sedangkan untuk render gambar, Anda dapat menyimpan

gambar setelah merender

Gambar 2. Jendela Render Scene

Klik Files pada Render Output untuk menentukan nama, alamatdan format penyimpanan hasil render animasinya, klik save. PilihCinepak Codec by Radius sebagai jenis kompresinya.

klik active timesegment

klik 320x240

klik di sini

Page 125: Materi 3D Studio Max

119

Chapter 8. Animasi

Gambar 3. Nama dan Format Render Output File

Pada chaper ini akan dibahas beberapa jenis animasi sepertianimasi kamera, animasi path, animasi cahaya dan animasi sistempartikel.

1. Animasi KameraAnimasi Kamera adalah animasi yang memanfaatkan pergerakankamera pada proses pembuatannya. Untuk membuat animasikamera, Anda tentu harus membuat sebuah kamera targetsebagaimana pada interior ruang tv final.max. Berikut adalahlangkah-langkahnya.

1. Buka kembali file interior final.max yang telah dibuat pada babsebelumnya.

nama fileformat file

klik save

Page 126: Materi 3D Studio Max

120

Chapter 8. Animasi

Gambar 4. Interior Final

2. Klik kanan pada tombol Play Animation untukmenampilkan jendela Time Configuration, atur kecepatananimasi dengan mengganti Frame Rate ke Custom, masukkannilai 25 fps, beri nilai End Time 250 pada bagian animationagar animasi berlangsung selama 10 detik.

Gambar 5. Jendela Time Configuration

Page 127: Materi 3D Studio Max

121

Chapter 8. Animasi

3. Klik tombol Auto key untuk memulai membuat

animasi, klik Set Key pada frame pertama untuk membuatkey frame.

Gambar 6. Mengaktifkan Auto Key

4. Geser slider time configuration ke frame 50, atur posisikamera dengan Truck Tool, Pan Tool dan Dolly Tool sepertigambar berikut, klik Set Key.

Gambar 7. Menggeser Timeline ke Frame 50

Page 128: Materi 3D Studio Max

122

Chapter 8. Animasi

5. Geser slider ke frame 100, atur kamera seperti pada gambarberikut.

Gambar 8. Menggeser Timeline ke Frame 100

6. Ulangi langkah 4 dan 5 untuk frame ke 150 dan 200, untukframe ke 250 Anda dapat menduplikat frame pertama denganmenahan tombol Shift lalu klik dan geser keyframe pertamake frame terakhir.

Gambar 9. Menggeser Timeline ke Frame 250

Page 129: Materi 3D Studio Max

123

Chapter 8. Animasi

7. Matikan tombol Autokey, klik Play Animation untuk melihatanimasi sementara dari desain interior final.

8. Klik menu Rendering – Render untuk merender animasiinterior, atur Active Time Segment pada pengaturan TimeOutput, ganti nilai Width = 320 dan Height = 240 pada OutputSize.

Gambar 10. Pengaturan Rendering Animasi

9. Sebelum di render, tentukan nama dan jenis file dengan kliktombol Files, beri nama File animasi kamera dan Save as Typeavi, pilih Cinepak Codec by Radius untuk jenis kompresi videocodecnya, klik Render.

Page 130: Materi 3D Studio Max

124

Chapter 8. Animasi

Gambar 11. Menentukan Nama, Format Penyimpanan dan JenisKompresi

2. Animasi PathAnimasi Path adalah animasi dimana sebuah objek akan mengikutijalur atau path yang telah kita tentukan sendiri. Contoh animasipath seperti animasi mobil, animasi kereta api atau animasipesawat terbang.

Gambar 12. Render Animasi Path

Page 131: Materi 3D Studio Max

125

Chapter 8. Animasi

Berikut langkah – langkah membuat animasi path.

1. Buatlah sebuah objek Teapot pada Top viewport denganParameter Radius = 50.

Gambar 13. Objek Teapot

2. Perkecil tampilan Top viewport dengan Zoom Tool, lalubuatlah objek Shape Line yang akan berfungsi sebagai path,editlah vertexnya hingga tampak seperti gambar.

Gambar 14. Objek Shapes Line

Page 132: Materi 3D Studio Max

126

Chapter 8. Animasi

3. Buat sebuah objek Box dengan parameter Length = 150,Width = 50 dan Height = 5 yang akan berfungsi sebagai relkereta, tempatkan di tengah objek Line.

Gambar 15. Objek Box

4. Klik menu Tools – Spacing Tool, klik Pick Path lalu pilih objekLine, atur Parameter Count = 55 dan Context pada Centers,cek option Follow dan klik Apply.

Gambar 16. Parameter Spacing Tool

5. Hapus objek Box yang asli lalu Maximize Perspective viewport.

Page 133: Materi 3D Studio Max

127

Chapter 8. Animasi

Gambar 17. Objek Rel Kereta

6. Seleksi objek Teapot, klik Tab Motion, klik tanda (+) di AssignController, klik Position: Position XYZ lalu klik Assign Controller(lihat gambar).

Gambar 18. Parameter Assign Controller

1.tab motion

2. rollout assigncontroller

3.positionxyz

4.assigncontroller

Page 134: Materi 3D Studio Max

128

Chapter 8. Animasi

7. Pilih Path Constraint pada jendela Assign Position Controller,klik OK.

Gambar 19. Path Constraint

8. Klik Add Path pada Rollout Path Parameters dan pilih objekLine01, maka objek Teapot akan ditempatkan pada jalurnya,aktifkan checklist Follow agar objek Teapot bergerak denganalami.

Gambar 20. Path Parameters

9. Klik menu Rendering – Environment, ganti None padaBackground dengan Marble dari Material Editor.

Page 135: Materi 3D Studio Max

129

Chapter 8. Animasi

Gambar 21. Background Marble

10. Render animasi ke format avi.

3. Animasi Cahaya TeksAnimasi Cahaya Teks merupakan animasi yang sering digunakanpada opening berita. Animasi ini memperlihatkan teks yangperlahan – lahan akan mengeluarkan cahaya terang.

Gambar 22. Render Animasi Cahaya

Berikut langkah – langkah membuat animasi cahaya teks.

1. Buatlah sebuah objek teks bebas pada Front viewport denganparameter tipe font EucrosiaUPC bold italic dan size = 100.

Klik disini

Klik 2x

Page 136: Materi 3D Studio Max

130

Chapter 8. Animasi

Gambar 23. Objek Teks

2. Beri Modifier Extrude pada objek teks dengan Amount = 2agar teks memiliki ketebalan, maximize viewport Perspective.

Gambar 24. Extrude Objek Teks

3. Klik kanan objek teks lalu pilih Clone untuk menduplikat tekstersebut, pilih Copy dan Amount = 100 pada ParameterExtrudenya dan nonaktifkan checklist Cap Start dan Cap End.

Page 137: Materi 3D Studio Max

131

Chapter 8. Animasi

Gambar 25. Extrude Objek Teks 2

4. Klik M pada keyboard untuk menampilkan Material Editor, kliktanda (+) pada bagian Maps, aktifkan checklist Opacity, gantiNone dengan Gradient (lihat gambar) dan nonaktifkan pilihanTile.

Gambar 26. Parameter Maps Opacity

5. Klik go to parent untuk kembali ke tampilan awal material,pada Rollout Extended Parameter, ganti option Filter denganAdditive agar cahaya tampak lebih silau.

klik di sini klik 2x

Page 138: Materi 3D Studio Max

132

Chapter 8. Animasi

Gambar 27. Extended Parameter Additive

6. Ganti warna Diffuse dengan warna kuning tua atau coklatmuda lalu klik Assign Material to Selection.

Gambar 28. Warna Diffuse

7. Buatlah dua buah cahaya Omni seperti terlihat pada gambar.

klik disini drag ke sini

Page 139: Materi 3D Studio Max

133

Chapter 8. Animasi

Gambar 29. Cahaya Omni

8. Aktifkan Autokey untuk membuat keyframe otomatis, padaframe 0 atur agar nilai Parameter Amount = 0 dan pada frameterakhir beri nilai Parameter Amount = 100.

Gambar 30. Extrude Amount Frame 0

Page 140: Materi 3D Studio Max

134

Chapter 8. Animasi

Gambar 31. Extrude Amount Frame 100

9. Render animasi ke format avi.

4. Animasi Sistem PartikelAnimasi sistem partikel merupakan jenis animasi yang seringdigunakan untuk membuat efek visual. Sistem partikel dapatmenghasilkan efek seperti cipratan air, hujan, asap, debu, angin,ledakan ataupun daun berguguran. Animasi sistem partikelbiasanya dibantu penggunaan Space Warps Tool seperti Forcesdan Deflectors untuk mendapatkan hasil yang lebih realistis.

Gambar 32. Render Aliran Air

Page 141: Materi 3D Studio Max

135

Chapter 8. Animasi

Berikut adalah langkah – langkah membuat animasi aliran air.

1. Buatlah model kran dan bak air seperti pada gambar berikut,berikan material untuk masing - masing objek, Anda tentudapat membuatnya bukan?

Gambar 33. Objek Bak Air

2. Klik Tab Create - Geometry - Particle Systems, pilih PF Source.Klik dan drag pada Top viewport untuk membuat icon PFSource lalu atur letaknya pada ujung kran air.

Gambar 34. Particle Systems

Page 142: Materi 3D Studio Max

136

Chapter 8. Animasi

Gambar 35. Posisi PF Source

3. Pada Rollout Emission Tab Modifier PF Source, beri nilai LogoSize = 5 dan Icon Type Sphere dengan Diameter = 10.

Gambar 36. Rollout Emission

4. Pada Rollout Setup, klik tombol Particle View untukmenampilkan jendela particle view.

Page 143: Materi 3D Studio Max

137

Chapter 8. Animasi

Gambar 37. Jendela Particle View

5. Klik Birth 01 pada operator Event 01, masukkan nilai = 150pada Emit Stop dan ganti Amount dengan Rate dengan nilai =2500.

Gambar 38. Event Birth 01

6. Klik Speed 01 pada operator Event 01, ganti nilai Speed = 200dan beri nilai Variation = 10 dan Divergence = 10.

Page 144: Materi 3D Studio Max

138

Chapter 8. Animasi

Gambar 39. Event Speed 01

7. Klik Shape 01 pada operator Event 01, ganti Shape denganSphere dan ganti nilai Size = 1,5.

Gambar 40. Event Shape 01

8. Klik M untuk menampilkan jendela Material Editor, padaRollout Blinn Basic Parameter, klik kotak warna Diffuse lalupilih warna putih.

Page 145: Materi 3D Studio Max

139

Chapter 8. Animasi

Gambar 41. Warna Diffuse

9. Ganti nama material 03 - Default dengan Air, beri nilai SelfIllumination = 100, Opacity = 20, Specular Level = 120 danGlossiness = 80.

Gambar 42. Opacity, Specular Level dan Glossiness

10. Kembali ke jendela Particle View, klik kanan jendela Event 01lalu pilih Append - Operator - Material Dynamic.

Gambar 43. Menambahkan Operator Material Dynamic

11. Klik Operator Material Dynamic 01, klik None pada bagianAssign Material, pilih Mtl Editor pada bagian browse from danklik 2x pada Air (Standard).

klik di sini drag ke sini

Page 146: Materi 3D Studio Max

140

Chapter 8. Animasi

Gambar 44. Event Material Dynamic 01

Gambar 45. Material Map/Browser

12. Pada Tab Create - Space Warps - Forces, pilih Gravity untukmemberikan gaya gravitasi, klik dan drag Gravity pada Topviewport.

klik

klik

klik 2x

Page 147: Materi 3D Studio Max

141

Chapter 8. Animasi

Gambar 46. Space Warps Gravity

13. Klik kanan jendela Particle View, pilih Append - Operator -Force, klik Force pada jendela Event 01, klik By List padabagian Force Space Warps.

Gambar 47. Menambahkan Operator Force

Gambar 48. Event Force 01

klik di sini

Page 148: Materi 3D Studio Max

142

Chapter 8. Animasi

14. Pada jendela Select Force Space Warps, pilih Gravity 01, ubahnilai influence = 75 %.

Gambar 49. Space Warps Gravity 01

15. Bila Anda coba jalankan animasinya, maka akan terlihat objekair menembus objek bak air. Klik Tab Create - Space Warps -Deflectors lalu pilih UomniFlect agar objek air dapatmemantul pada bak air, klik dan drag pada Top viewport.

Gambar 50. Space Warps Deflectors UomniFlect

16. Klik kanan pada jendela Event 01, pilih Append - Test -Collision, klik Collision 01, klik By List untuk memilih Deflector.

Gambar 51. Menambahkan Operator Test Collision

Page 149: Materi 3D Studio Max

143

Chapter 8. Animasi

Gambar 52. Event Collision 01

17. Pada jendela Select Deflectors, klik 2x UomniFlect.

Gambar 53. Memilih Deflector UOmniFlect

18. Pada Tab Modify Rollout Parameters, klik Pick Object lalu pilihobjek Bak Air, jendela pick objek tampil dengan menekan Hpada keyboard.

Gambar 54. Memilih Objek Bak Air

klik di sini

Page 150: Materi 3D Studio Max

144

Chapter 8. Animasi

19. Masih pada Rollout Parameters, ganti nilai Time Off = 150,sedangkan pada Rollout Reflection ganti nilai Bounce = 0,2dengan Variations = 20%.

Gambar 55. Parameter Timing dan Reflection

20. Render animasi ke format avi.