Makro 4

13
TEORI MAKRO KEYNES DI PASAR UANG Pasar uang adalah Pertemuan antara permintaan uang dengan penawaran uang. Permintaan uang adalah kebutuhan masyarakat akan uang tunai untuk menunjang kegiatan ekonominya Penawaran uang adalah jumlah uang yang disediakan oleh pemerintah dan

Transcript of Makro 4

Page 1: Makro 4

TEORI MAKRO KEYNES DI PASAR UANG

Pasar uang

adalah Pertemuan antara permintaan uang dengan penawaran uang.

Permintaan uang

adalah kebutuhan masyarakat akan uang tunai untuk menunjang kegiatan ekonominya

Penawaran uang

adalah jumlah uang yang disediakan oleh pemerintah dan bank-bank yaitu seluruh uang kartal dan uang giral yang beredar

Page 2: Makro 4

TEORI MAKRO KEYNES DI PASAR UANG

MENURUT KEYNES, PERMINTAAN UANG BERSUMBER PADA 3 (tiga) MOTIF KEBUTUHAN, YAITU :

KEBUTUHAN TRANSAKSI

KEBUTUHAN BERJAGA-JAGA

KEBUTUHAN SPEKULASI

Page 3: Makro 4

TEORI MAKRO KEYNES DI PASAR UANG

Permintaan uang untuk transaksi ditentukan oleh :

1. Volume (Jumlah) output yang ditransaksikan (GDP riil)

2. Tingkat Harga Umum DALAM HAL INI KEYNES TIDAK BERBEDA DENGAN TEORI

MAKRO KLASIK.

Permintaan uang untuk berjaga-jaga relatif kecil dan dalam analisis biasanya diabaikan

Page 4: Makro 4

TEORI MAKRO KEYNES DI PASAR UANG

Permintaan uang untuk spekulasi adalah permintaan uang untuk memperoleh keuntungan dengan berspekulasi di pasar obligasi (surat berharga).

Apabila diperkirakan harga obligasi naik di di waktu yang akan datang, maka orang akan membeli obligasi dengan uang tunainya pada saat ini.

Apabila diperkirakan harga obligasi turun di diwaktu yang akan datang, maka orang akan menjual obligasi untuk memegang uang tunai pada saat ini.

Page 5: Makro 4

TEORI MAKRO KEYNES DI PASAR UANG

Hubungan antara harga obligasi dan tingkat bunga yang berlaku adalah kebalikan

Apabila harga obligasi naik berarti tingkat bunga turun Apabila harga obligasi turun berarti tingkat bunga naik Apabila harga obligasi diperkirakan naik, ini berarti harga

obligasi saat ini dianggap terlalu rendah Apabila harga obligasi diperkirakan turun, ini berarti harga

obligasi saat ini dianggap terlalu tinggi

Md = P.r atau P = Md/r

Page 6: Makro 4

GRAFIK HUBUNGAN HARGA OBLIGASI DAN TINGKAT BUNGA

Harga Obligasi (P)

Tingkat Bunga (r)

P1

P2

R 1 R2

Page 7: Makro 4

MENURUT KEYNES ORANG BERSPEKULASI ATAS DASAR ANGGAPAN

Apabila tingkat bunga dirasa terlalu rendah, maka spekulan (orang) meminta uang untuk

spekulasi saat ini tinggi

Apabila tingkat bunga dirasa terlalu tinggi, maka spekulan (orang) meminta uang untuk spekulasi saat ini rendah

HUBUNGAN KEBALIKAN ANTARA

PERMINTAAN UANG DENGAN TINGKAT BUNGA ADALAH INTI DARI TEORI

MONETER KEYNES

Page 8: Makro 4

PERMINTAAN TOTAL TERHADAP UANG

Permintaan Total = Transaksi + Spekulasi

Md = P kQ + P (r) = P[kQ + (r)]

Permintaan Total tersebut adalah Liquidity Preference.

Di pasar uang Liquidity preference bertemu dengan penawaran uang dan menentukan harga dari penggunaan uang, yaitu tingkat bunga

Page 9: Makro 4

GRAFIK PASAR UANG KEYNES

Bunga (i)

Jml uang beredarQ2Q1

i2

i1

Ms

Md2

Md1

Equilibrium/full employment

Page 10: Makro 4

HUBUNGAN ANTAR PASAR BARANG DAN PASAR UANG

Tingkat bunga merupakan penghubung utama antara pasar uang dengan pasar barang, sebab tingkat bunga menentukan pengeluaran investasi oleh para investor. Selanjutnya pengeluaran investasi tersebut menentukan permintaan agregat (Z)

Penghubung lain antara pasar barang dengan pasar uang adalah tingkat harga (P) dan output (Q), karena kedua variabel ini mempengaruhi Liquidity preference (Md). Dengan demikian hubungan antara kedua pasar tersebut adalah timbal balik

Tingkat Bunga

P dan Q

Pasar Barang

Pasar Uang

Md

Page 11: Makro 4

TEORI MAKRO KEYNES DI PASAR TENAGA KERJA

Pasar tenaga kerja mengikuti pasar barang

Apabila output (Q) naik maka jumlah orang yang bekerja (N) juga naik

Apabila output (Q) turun maka jumlah orang yang bekerja (N) juga turun

Page 12: Makro 4

PROSES EKONOMI MAKRO KEYNES

Suatu Perekonomian akan selalu bergerak menuju posisi keseimbangan umumnya

Apabila terjadi perubahan (I atau G atau Ms berubah), maka akan berpengaruh pada semua pasar makro (pasar barang, uang, tenaga kerja)

Perekonomian akan menyesuaikan diri (terhadap perubahan tersebut) sehingga tercapai posisi keseimbangan umum yang baru

Posisi keseimbangan umum adalah posisi dimana semua pasar (barang, uang, tenaga kerja) berada pada posisi keseimbangan secara bersama-sama

Page 13: Makro 4

BERSAMBUNG MINGGU DEPAN

Minggu depan Uang beredar dan kebijakan moneter