Makalah E Bisnis

12
MAKALAH E-BISNIS Memaksimalkan Peluang Bisnis di Dunia Maya Menggunakan Google Adsense Disusun Oleh : Nama : Bagus Setyo Kurniawan Nim : 09.11.3315 Jurusan : S1 Teknik Informatika Dosen : M. Suyanto, Prof. Dr, M.M. SEKOLAH TINGGI ILMU MANAGEMEN DAN KOMPUTER AMIKOM YOGYAKARTA 2012

description

maksimalkan peluang bisnis

Transcript of Makalah E Bisnis

Page 1: Makalah E Bisnis

MAKALAH E-BISNIS

Memaksimalkan Peluang Bisnis di Dunia Maya Menggunakan

Google Adsense

Disusun Oleh :

Nama : Bagus Setyo Kurniawan

Nim : 09.11.3315

Jurusan : S1 Teknik Informatika

Dosen : M. Suyanto, Prof. Dr, M.M.

SEKOLAH TINGGI ILMU MANAGEMEN DAN KOMPUTER

AMIKOM

YOGYAKARTA

2012

Page 2: Makalah E Bisnis

ABSTRAKSI

Dunia maya sekarang sudah menjadi dunia kedua setelah dunia nyata. Di negara

maju hampir separuh aktifitas hidupnya dihabiskan didepan PC maupun laptop, yang mereka

lakukan yaitu online dan browsing internet untuk mencari beberapa informasi yang mereka

cari dan bermanfaat untuk mereka. Dengan browing mereka akan menemukan beberapa

website atau blog yang memuat beberapa info yang bermanfaat untuk mereka.

Dari sinilah kita akan memanfaatkan bisnis online sebagai media untuk memperoleh

penghasilan dari internet yang salah satunya menggunakan Google Adsense. Sekarang

pertanyaannya yaitu, Apa itu Google Adsense? Google Adsense adalah layanan dari Google

Inc. yang merupakan salah satu produk Google terpopuler saat ini, layanan yang dimaksud

yaitu kita disana sebagai publisher yang mengiklankan iklan Google Adword ke blog kita.

Google Adsense adalah jenis Pay Per Click (PPC) yang terbesar diseluruh dunia, hal

ini memungkinkan untuk kita memperoleh pendapatan maksimal dengan menggunakan

Google Adsense. Pay Per Click adalah layanan jasa iklan di dunia maya yang menggunakan

sistem ketika iklan kita diklik oleh seseorang maka kita akan mendapatkan uang sesuai

dengan harga keyword yang diklik orang tersebut.

Page 3: Makalah E Bisnis

PENDAHULUAN

Internet mengalami kemajuan yang sangat besar dalam beberapa dekade terakhir. Dengan

pertumbuhan penggunanya yang semakin banyak, menempatkan internet sebagai salah satu

kebutuhan pokok bagi sebagaian orang. Banyak orang yang sukses dalam menajalani bisnis

online, entah sebagai reseller, blogger, ataupun publisher.

Tetapi untuk sukses dimedia online, tantangannya sesulit di dunia nyata. Kita tetap harus

berusaha keras, sabar dan tetap bertawakal kepada Tuhan. Selain itu kita juga harus fokus

terhadap satu tujuan kita, disini saya membahasa Pay Per Click (PPC) Google Adsense

sebagai salah satu dari bisnis online dan tujuan fokus kita untuk meraih pundi-pundi $$ di

dunia maya.

Banyak para pemain Google Adsense yang kini telah sukses dan menjadi jutawan walaupun

umur mereka masih terbilang muda. Bagi penulis, berdasarkan pengalaman pribadi bermain

Google Adsense tidak terlalu sulit dan tidak semudah yang kita bayangkan. Kita harus

telaten, ulet dan rajin dalam membangun blog kita mulau dari nol hingga memperoleh dollar

dari Google Adsense sedikit demi sedikit sampai total $100, karena Google Adsense bisa cair

melalui Western Union minimal $ 100.00.

Untuk memulai dari awal membangun sebuah blog tidaklah gampang, yang kita lakukan

yaitu belajar dan terus belajar, selain itu kita harus mengikuti beberapa forum yang

membahas tentang optimasi SEO (Search Engine Optimation) dan beberapa pengalaman dari

para mastah Google Adsense sebagai inspirasi kita untuk memperoleh penghasilan dari dunia

maya.

Page 4: Makalah E Bisnis

ISI

Untuk memulai bermain Google Adsense otomatis kita harus memiliki sebuah blog yang

akan kita daftarkan ke pada Google Adsense, kita bisa mendaftar Google Adsense di

www.google.com/adsense.

Setelah kita diterima Google Adsense, maka secara tidak langsung kita sudah masuk salah

satu Publisher Google Adsense. Mulai dari sinilah kita dengan serius membangun blog kita

untuk mendapatkan pengunjung sebanyak-banyaknya, mengapa kita harus mencari

pengunjung sebanyak-banyaknya? Karena pada dasarnya untuk bermain PPC visitor = uang.

Hal ini banyak diterapkan dan jelas bahwa untuk mendapatkan banyak dollar dari Google

Adsense kita harus mencari visitor sebanyak-banyaknya.

Untuk mencari pengunjung sebanyak-banyaknya yang kita perlukan yaitu belajar tentang

SEO (Search Engine Optimasi), apa itu SEO? Search Engine Optimation adalah optimasi

blog kita agar berada pada page 1 search engine baik itu Google, Bing maupun Yahoo.

Page 5: Makalah E Bisnis

Dengan berada di page 1, otomatis pengunjung kita akan banyak karena blog kita berada di

page 1 search engine.

Belajar SEO membutuhkan pengalaman dan penerapan praktek secara langsung, namun

secara teori ada dua jenis SEO yaitu SEO Onpage dan SEO Offpage.

1. SEO On Page

Seo Onpage adalah Optimasi SEO didalam blog kita, jadi disini kita optimasi

beberapa didalam blog kita meliputi Title Blog, Deskripsi Blog, Keyword Blog, dan

beberapa optimasi lainnya.

a. Optimasi SEO On Page pada Title Tag

Dalam dunia SEO, title tag merupakan bagian yang paling penting karena bagian ini

yang secara langsung mewakili sebuah halaman website. Setiap halaman website

sudah seharusnya memiliki sebuah title tag yang unik.

Bagaimana menulis title tag sesuai SEO On Page.

1. Title tag harus ada pada heading tag (<head></head>).

2. Harus unik dan berisi keyword yang akan disajikan di halaman website.

3. Keyword yang digunakan di title tag ini juga harus ada di halaman website.

4. Tuliskan dua keyword yang sama dalam satu title tag untuk menambah densitas

keyword.

5. Terdiri dari 6-12 kata (kurang dari 60 karakter).

6. Usahakan membuat title tag yang membentuk kalimat yang mudah dibaca dengan

susunan yang logis.

7. Tempatkan kata kunci yang ditargetkan di awal title tag.

Page 6: Makalah E Bisnis

8. Pastikan untuk tidak menggunakan kata „stop word‟ mesin pencari seperti Home,

Index, No-index, Default dll.

9. Hindari menggunakan tanda baca di title tag.

10. Gunakan Title Case pada title tag

11. Usahakan setiap halaman website memiliki title tag yang unik satu sama lain.

12. Jangan merubah title tag, jika perlu jangan terlalu sering.

b. Optimasi SEO On Page pada Artikel Utama

Pastikan menuliskan kata kunci utama pada awal paragraf pertama, karena kata

yang pertama kali muncul pada paragraf pertama akan dianggap penting oleh

mesin pencari.

Perhatikan juga Densitas/kepadatan kata kunci, misalkan jika halaman website

terdiri dari 500 kata maka densitas kata kunci utama yang baik sekitar 1-3%, jika

halaman terdiri dari 500 lebih kata makan kita bisa gunakan 2-3% kata kunci

dalam halaman ini.

Usahakan membuat artikel yang terdiri dari minimum 250 kata dan maksimum

750 di setiap halaman.

Usahakan menggunakan CSS daripada tag <font> untuk ukuran dan jenis font.

Minimalisir penggunaan javascript yang diload dari external file.

Sebaiknya jangan menggunakan tombol gambar dan javascript untuk link, lebih

baik gunakan link bentuk text yang lebih alami.

Gunakan heading tags (h1,h2,h3) karena mesin pencari menyukai halaman

website yang menggunkan tag h1,h2,h3 dan tempatkan kata kunci utama di tags

ini.

Jika mungkin, ulangi penggunaan tag <title> untuk memperjelas kata kunci.

Page 7: Makalah E Bisnis

Perhatikan juga keyword proximity: kedekatan kata kunci satu dengan yang lain.

Gunakan bold dan italic pada kata kunci utama

Selalu gunakan Alt tag untuk mendeskripsikan gambar, karena beberapa mesin

pencari termasuk Google juga mencari kata kunci utama di Alt tag gambar.

Biasakan mengupdate kontent website secara berkala, karena mesin pencari

menyukai website yang selalu update.

c. Optimasi SEO On Page pada Meta Tags

Meta tags merupakan tags yang ditempatkan setelah title tag. Tag ini tidak akan

terlihat halaman website tetapi akan dibaca oleh crawler mesin pencari. Bagian utama

yang penting dari meta tag adalah meta name, yang syntaxnya seperti beriku:

<Meta name=”description” content=”ketikkan deskripsi disini”></Meta>

<Meta name=”keywords” content=”ketikkan kata kunci utama disini”></Meta>

d. Optimasi SEO On Page meta description tag

Tuliskan meta description tag dalam bentuk kalimat utuh dan logis

Gunakan 20-39 kata (atau di bawah 150 karakter).

Jangan mengulang kata kunci yang sama 3 kali dalam satu tag deskripsi, jika

perlu gunakan imbuhan.

Minimalisir penggunaan kata penghubun seperti dan, yang, atau.

Letakkan kata kunci berdasarkan prioritasnya, jadi kata kunci utama selalu yang

di lebih awal.

Usahakan untuk menggunakan meta tag description di setiap halaman website

dan unik satu sama lain.

Page 8: Makalah E Bisnis

Jangan menuliskan meta tag deskripsi yang hanya berisi kata kunci.

Gunakan kepadatan kata kunci 6%-20% di setiap meta tag decription.

e. Optimasi SEO On Page Meta Keyword tag

Gunakan 100 sampai 250 kata

Awali meta keyword tag dengan kata kunci utama kemudian diikuti kata kunci

turunan.

Gunakan kata kunci yang masih berhubungan dengan niche utama.

Jangan mengulang kata lebih dari 3 kali.

Jangan tempatkan kata-kata yang sama berdekatan.

Gunakan kata kunci yang benar-benar ada di halaman website dan mewakili

keseluruhan isi halaman website itu.

Usahakan menggunakan kata kunci yang terdiri dari satu atau dua kata saja.

Gunakan small case

Usahakan agar densitas kata kunci sekitar 4%-10% saja.

Gunakan Navigasi halaman yang SEO friendly

Gunakan keyword/kata kunci yang mendeskripsikan halaman yang dituju.

Selalu gunakan keyword utama sebagai link text dalam setiap halaman.

Usahakan untuk menggunakan Keyword utama di link text yang pertama kali di

crawl oleh mesih pencari.

Biasakan untuk menggunakan title attribut pada text link, contoh: <a

href=”halmanweb.html” title=”deskripsi halamanweb”>link mengarah kesini</a>

Jangan gunakan gabungan kata yang terlalu panjang, 40-50 karakter per link text.

Hindari menggunakan link berbentuk javascript.

Page 9: Makalah E Bisnis

Gunakan sitemap untuk website dengan lebih dari 30 halaman. (untuk wordpress

saya rekomendasikan menggunakan Google XML sitemap Generator).

Submit XML sitemap ke mesin pencari besar seperti Google, Yahoo, Bing.

Batasi link perhalaman sebanyak 20 link

Gunakan tanda sambung “-” untuk setiap kata pada link.

2. SEO Off Page

Untuk SEO Off Page ini, kamu hanya perlu perlu melakukan membangun link atau

link building. Kunci utama dari SEO terletak pada proses SEO Off Page ini, mungkin

bisa dibilang memiliki peran hingga 20%. Dan Teknik SEO On Page memiliki peran

80%.

Ada tiga jenis link yang harus dipahami saat melakukan link building, yaitu:

Inbound Link: Inbound Link adalah link yang datang dari website/blog lain

menuju ke website/blog milik kamu, sering juga disebut sebagai backlink.

Outbound Link: Outbound Link adalah kebalikan dari Inbound Link, yaitu link

yang keluar dari web kamu menuju web orang lain. Ada hal yang perlu

diperhatikan dalam melakukan Outbound Link ini, yaitu kamu harus memastikan

web yang akan kamu beri link adalah web yang memiliki kredabilitas baik,

minimal web tersebut masih aktif.

Internal Link: Internal Link adalah link yang menghubungkan tiap halaman

web/blog kamu.

Berikut ini adalah beberapa tips konkret yang dapat kamu praktekkan:

a. Yang pertama kali yang harus kamu lakukan adalah mendaftarkan blog kamu ke

beberapa search engine yang tekenal, misalnya: Google, Yahoo, Bing, Web Dir.

Page 10: Makalah E Bisnis

b. Daftarkan blog kamu ke beberapa social bookmarking, seperti Twitter, Facebook,

dan sebagainya.

c. Melakukan pendaftaran di web directori seperti DMOZ, blog directory, dan lain-

lain.

d. Mendaftarkan blog ke media sosial seperti mybloglog, blogcatalog, dan

sebagainya.

e. Memasang iklan di blog yang ber-Page Rank tinggi dan memiliki traffic yang

besar. Namun kamu harus mengeluarkan biaya untuk memasang iklan, tapi hasil

yang di dapat akan lumayan untuk mendapatkan pengunjung.

f. Memasang iklan ke beberapa iklan gratis atau iklan berbayar.

g. Melakukan pertukaran link dengan blog lain.

h. Memasukan artikel yang orisinal dan menariknya ke directory submit artikel

seperti articless.com.

i. Menggunakan layanan Ping. Ping adalah sebuah layanan yang menggunakan

search engine untuk mengetahui keberadaan blog dan memplubikasikannya.

Layanan Ping yang cukup populer adalah PingOat, MyPageRank, PingOtmatic,

atau layanan Google Ping Service.

j. Mencari backlink ke blog dofollow dan situs edu maupun Gov.

k. Gabung ke forum.

search engine pun melihat backlink bukan hanya dari segi jumlah, namun dari segi

kualitas link tersebut. Semakin banyak anda mendapatkan link dari website yang berkualitas

(trusted site) maka niscaya anda akan semakin di prioritaskan oleh Search Engine.

Ke dua teknik SEO tersebut adalah yang paling banyak digunakan oleh para

Webmaster untuk optimasi SEO mereka, dengan cara-cara diatas kemungkinan untuk

memperoleh pengunjung lebih mudah dari pada tidak melakukan optimasi SEO sedikitpun.

Page 11: Makalah E Bisnis

Selain itu kita juga harus terus berdoa agar semua yang kita lakukan ini akan mampu

memperoleh hasil yang maksimal dari Google Adsense.

Page 12: Makalah E Bisnis

DAFTAR PUSTAKA

www.google.com/adsense

www.adsense-id.com

http://raytkj.blogspot.com/2012/01/teknik-optimasi-seo-off-page-di-blog.html

http://www.anwarsidik.com/panduan-optimasi-seo-on-page-lengkap/