Makalah Bahan Pangan Kelompok 22

download Makalah Bahan Pangan Kelompok 22

of 7

description

Makalah Bahan Pangan

Transcript of Makalah Bahan Pangan Kelompok 22

  • MAKALAH

    KIMIA BAHAN PANGAN

    Makalah ini disusun guna memenuhi tugas mata kuliah Kimia Bahan Pangan

    Dosen Pengampu : Sri Wardhani, Woro Sumarni

    Disusun oleh :

    Eka Hidayatun Najjah

    Fahma Fitrotul Muna

    Amanah

    Yusuf Sholeh Elfatoni

    JURUSAN KIMIA

    FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM

    UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG

    2015

  • BAB I

    PENDAHULUAN

    1.1 Latar Belakang

    Buah pisang merupakan salah satu buah tropis. Buah pisang biasanya digunakan

    sebagai buah pencuci mulut yang dimakan setelah makan, selain itu buah pisang diolah

    dalam bentuk lain, seperti; seriping pisang, pisang goreng, sale pisang, kolak pisang, roti

    pisang dan masih banyak lagi produk-produk olahan dari pisang yang telah umum kami

    temui di pasaran. Pembuatan seriping dari buah-buahan merupakan salah satu cara untuk

    memperpanjang daya tahan produk buah tersebut.Makanan ringan dari pisang sangat

    populer bagi masyarakat terutama makanan seriping pisang. Seriping pisang merupakan

    salah satu panganan hasil olahan pisang.

    Produk ini berbentuk irisan tipis dari buah pisang yang digoreng dengan

    minyak sehingga menjadi produk dengan kadar air yang rendah. Seriping pisang

    mempunyai daya simpan yang lama. Produk ini dapat dibuat dari semua jenis

    pisang khususnya pisang yang mempunyai nilai ekonomi yang rendah dan

    tidak dimanfaatkan sebagai buah pencuci mulut seperti buah pisang

    raja, nangka dan pisang kepok. Oleh karena itu seriping ini dapat dikonsumsi oleh

    semua kalangan masyarakat dan merupakan produk yang banyak dipasarkan

    setiap waktu serta dapat diproduksi setiap saat mengingat produksi dan

    ketersediaan buah pisang dimasyarakat dan di pasar sangat banyak.

    Di Kabupaten Kebumen industri pengolahan makanan ringan saat ini banyak

    dikembangkan dalam bentuk usaha kecil, salah satunya yaitu usaha kecil yang berkembang

    di Desa Sidayu adalah usaha kecil seriping pisang Ibu Tomo. Industri ini berawal dari

    inisiatif beliau yang ingin meningkatkan perekonomian keluarganya dan kemudian

    membuat seriping pisang sendiri di lingkungan rumahnya. Banyaknya permintaan pasar

    akan seriping pisang di kalangan masyarakat membuat usaha ini terus berkembang dan

    semakin maju.Pada saat ini banyak orang yang serba ingin praktis dalam hal makanan.

    Maka dari itu beliau membuat keripik pisang ini dengan pembuatan yang berbeda agar

    orang yang menyukai makanan ini tidak merasa bosan karena banyaknya kalangan

    masyarakat yang menyukai cemilan ini, maka beliau pun berusaha memberikan kualitas

    dan mutu yang baik dengan harga relatif murah bagi semua kalangan masyarakat.

  • 1.2 Perumusan dan Pembatasan Masalah

    1. Apa saja bahan yang digunakan untuk membuat seriping pisang?

    2. Bagaimana proses pembuatan seriping pisang?

    3. Bagaimana proses pengawetan yang diterapkan?

    1.3 Tujuan

    1. Untuk mengetahui bahan-bahan yang digunakan dalam membuat seriping pisang.

    2. Untuk mengetahui proses pembuatan seriping pisang.

    3. Untuk mengetahui proses pengawetan yang diterapkan.

  • BAB II

    PEMBAHASAN

    2.1 Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat seriping pisang

    Bahan-bahan yang digunakan harus berkualitas dan bermutu baik. Pisang yang

    digunakan yaitu pisang yang masih hijau dengan sedikit warna kuning (10% dari luas

    permukaan), kemudian pisang tersebut dikupas dan diiris tipis-tipis. Selanjutnya gunakan

    air bersih untuk mencuci pisang dan air garam untuk merendam pisang tujuannya agar

    tidak berubah warna. Dalam penggorengan pembuatan keripik pisang juga membutuhkan

    3 liter minyak goreng tiap 1 kg pisang.

    Bahan yang di gunakan untuk rasa seriping pisang tentu saja pewarna makanan, garam,

    masako, bawang putih, dan gula.

    2.2 Proses pembuatan seriping pisang

    Cara Membuat SeripingPisang

    Langkah awal yaitu memilih pisang yang muda untuk dijadikan produk. Kemudian,

    garam dicampurkan ke dalam wajan atau loyang yang berisi air bersih, lalu diaduk sampai

    tercampur merata. Selanjutnya, pisang tersebut dikupas, diiris tipis-tipis kemudian di cuci

    kembali hingga benar-benar bersih .Setelah itu, pisang dimasukkan ke dalam

    penggorengan yang berisi minyak goreng, tetapi sebelum dimasukkan pastikan dulu

    minyak goreng telah panas. Selama di dalam penggorengan, pisang diaduk-aduk atau

    digerak-gerakkan agar semuanya merata. Apabila sudah kekuning-kuningan, pisang dapat

    diangkat dari penggorengan dan ditiriskan dalam beberapa menit. Menambahkan mentega

    agar seriping tidak saling menggumpal.Lalu memberi bumbu setelah seriping setengah

    matang dan meniriskan seriping di atas kertas koran.

    Tunggu hingga dingin, kemudian dikemas didalam kantong plastik dan seriping

    pisang pun siap untuk dijual atau dipasarkan.

    2.4 Proses pengawetan yang diterapkan

    Pembuatan seriping pisang menggunakan metode pengawetan alami yaitu dengan

    mengurangi kandungan air melalui penggorengan.

  • Saat pisang dimasukkan dalam minyak panas maka kandungan air akan segera

    menguap (perbedaan titik didih).

    Penambahan garam akan membuat seriping pisang semakin kering (menurunkan

    kadar air karena sifat garam yang mengikat air).

    Meniriskan seriping di atas kertas koran dan menunggu hingga dingin sebelum

    dikemas bertujuan untuk mencegah terjadinya uap di dalam plastik.

  • BAB III

    PENUTUP

    3.1 Simpulan

    Berdasarkan hasil penilitian yang kami lakukan kami dapat menyimpulkan, bahwa dalam

    pembuatan seriping pisang menggunakan bahan yang cukup sederhana dan mudah didapat.

    Metode yang diterapkan merupakan metode tradisionaln yaitu dengan penggorengan.

    Seriping pisang tersebut memberikan manfaat bagi masyarakat disekitar, terutama di

    lingkungan rumah dan pasar-pasar tradisional. Seriping pisang ini dibuat dengan

    pembuatan yang berbeda dengan rasa yang beraneka macam agar orang yang menyukai

    makanan ini tidak merasa bosan.

  • DAFTAR PUSTAKA

    http://bacindul.blogspot.com/2012/08/contoh-proposal-usaha-keripik-

    pisang.html#ixzz2KmxGg058 diakses pada 16 Mei 2015

    http://birdbody.blogspot.com/2014/05/proses-pembuatan-keripik-pisang-empuk.html

    diakses pada 16 Mei 2015

    http://resepmasakanpedia.com/cara-membuat-keripik-pisang-yang-gurih-dan-enak/ diakses

    pada 16 Mei 2015