Lembar kerja mandiri siswa

10
LEMBAR KERJA MANDIRI SISWA SOSIOLOGI KELAS X SEMESTER 2 http://www.funnywow.com/ NAMA : FATHUR RAHMAN KELAS : X.C KEMENTRIAN AGAMA RI MADRASAH ALIYAH NEGERI 2 KOTA BENGKULU 2012

Transcript of Lembar kerja mandiri siswa

Page 1: Lembar kerja mandiri siswa

LEMBAR KERJA MANDIRI SISWA

SOSIOLOGI

KELAS X SEMESTER 2

http://www.funnywow.com/

NAMA : FATHUR RAHMAN

KELAS : X.C

KEMENTRIAN AGAMA RI

MADRASAH ALIYAH NEGERI 2

KOTA BENGKULU

2012

Page 2: Lembar kerja mandiri siswa

1. Jelaskan latar belakang munculnya sosialisasi dalam kehidupan manusia dan berikan

contohnya ?

Jawab:

Manusia adalah makhluk sosial. Ia perlu bergaul, berkomunikasi dan bekerja sama

dengan orang lain. Hal ini kebutuhan dasar dalam diri manusia. Itulah sebabnya mengapa

manusia dalam kehidupannya perlu bersosialisasi.

Contoh sosialisasi adalah sosialisasi di lingkungan sekolah. Kita perlu berinteraksi dengan

guru, teman, penjaga sekolah, bahkan dengan penjaja makanan.

2. Menurut kamu apakah dengan adanya sosialisasi dalam kehidupan manusia membuat

manusia dapat hidup lebih baik, jelaskan ?

Jawab:

Ya, karna dengan sosialisasi akan tumbuh jalinan sama, saling membutuhkan dan saling

pengertian yang sangat penting dalam mewujudkan kehidupan bersama yang dinamis,

sehingga kehidupan yang lebih baik dapat diwujudkan, misalnya ketika kita membutuhkan

pertolongan orang lain.

3. Jelaskan apa manfaat sosialisasi dalam kehidupan kamu sendiri dan apa manfaat dari

sosialisasi ?

Jawab:

Manfaatnya adalah:

a. Membantu membentuk kepribadianmu 9senang membantu orang lain hidup

sederhana dan santun)

b. Sebagai salah satu wadah diluar lingkunganmu misalnya di sekolah, untuk

mengekspresikan sosialmu

c. Sebagai salah satu wadah untuk menimba pengalaman hidup, keterampilan dan

lainnya, sebelum kita terjun kedalam kehidupan nyata nantinya.

4. Menurut kamu apakah antara sosialisasi dan kepribadian seorang individu memiliki

keterkaitan ?

Jawab:

Ya, karna kepribadian seseorang terbentuk bukan hanya dari warisan biologis/ geografis

serta faktor kebudayaan, tetapi juga dipengaruhi oleh lingkungan fisiknya. Kepribadian

merupakan dari beberapa unsur meliputi pengetahuan, perasaan dan dorongan naluri. Antara

sosialisasi dan kepribadian memiliki kaitan yang erat. Secara sederhana kita dapat

menyebutkan bahwa sosialisasi sebenarnya juga adalah proses pembentukan kepribadian.

Agar dapat diterima dengan baik oleh masyarakat, seseorang haruslah memiliki kepribadian

Page 3: Lembar kerja mandiri siswa

yang berkesesuaian dengan norma-norma yang berlaku dalam masyarakat itu sendir. Agar

kepribadian yang dimaksudkan tepat, maka proses sosialisasi yang dilewati seseorang itu

haruslah tepat. Sosialisasi juga mengubah kepribadian seorang individu yang awalnya berupa

bayi yang penuh dengan keegosian akan segala macam kebutuhan fisik, menjadi seorang

manusia dengan seperangkat sikap dan nilai , kesukaan dan ketidaksukaan tujuan serta

maksud, pola reaksi dan konsep yang mendalam serta konsisten tentang dirinya.

5. Jelaskan secara singkat bagaimana menurut kamu, kepribadian kamu sendiri terbentuk

? dan hal2 apa sajakah yang mempengaruhi terbentuknya kepribadian dirimu sendiri ?

Jawab:

Terbentuknya kepribadiaan saya dipengaruhi oleh lingkungan fisik/biologis disamping itu

dipengaruhi oleh budaya, lingkungan, pendidikan, lingkungan kultural.

6. Menurut kamu faktor dominan apa yang mempengaruhi terbentuknya kepribadian

diri kamu sendiri apakah lingkungan, keluarga atau teman sebaya coba jelaskan ?

Jawab:

Lingkungan keluarga sebab nilai dan norma yang disosialisasikan di keluarga adalah nilai

norma dasar yang diperlukan oleh seseorang agar nanti dapat berinteraksi dengan orang-

orang dalam masyarakat yang lebih luas, dan lingkungan kelompok sepermainan sebab

seseorang belajar bersikap dan berperilaku terhadap orang-orang yang setara kedudukannya,

baik tingkat umur maupun pengalaman hidupnya.Melalui lingkungan teman sepermainan

seseorang mempelajari nilai-nilai dan normanorma dan interaksinya dengan orang-orang lain

yang bukan anggota keluarganya. Disinilah seseorang belajar mengenai berbagai

keterampilan sosial, seperti kerjasama, mengelola konflik, jiwa sosial, kerelaan untuk

berkorban, solidaritas, kemampuan untuk mengalah dan keadilan. Di kalangan remaja

kelompok sepermainan dapat berkembang menjadi kelompok persahabatan dengan frekuensi

dan intensitas interaksi yang lebih mantap.

7. Sosialisasi yang sempurna akan membentuk kepribadian yang baik dan sosialisasi

yang tidak sempurna akan terbentuk kepribadian dan prilaku yang menyimpang, coba

kamu buktikan dengan memberikan contoh dalam kehidupan kamu sendiri ?

Jawab:

Contoh penyimpangan individu, yakni: seorang pejabat yang korupsi, oknum polisi

yang melakukan pemerasan terhadap individu yang memiliki suatu kasus, suami atau istri

yang selingkuh, dan anak yang durhaka terhadap orang tua. Dilihat dari kadarnya

penyimpangan perilaku yang bersifat individual, menyebabkan pelakunya mendapat sebutan

seperti pembandel, pembangkang, pelanggar, bahkan penjahat.

Contoh penyimpangan kelompok, yakni: pesta narkoba yang dilakukan kelompok satu

geng, perkelahian massal yang dilakukan antarkelompok suku, ataupun pemberontakan.

Page 4: Lembar kerja mandiri siswa

Penyimpangan kelompok biasanya sulit untuk dikendalikan, karena kelompok-kelompok

tersebut umumnya mempunyai nilai-nilai serta kaidah-kaidah sendiri yang berlaku bagi

semua anggota kelompoknya. Sikap fanatik yang dimiliki setiap anggota terhadap

kelompoknya menyebabkan mereka merasa tidak melakukan perilaku yang menyimpang. Hal

tersebut menyebabkan penyimpangan kelompok lebih berbahaya daripada penyimpangan

individu.

Contoh penyimpangan campuran adalah sindikat narkoba, sindikat uang palsu,

ataupun demonstrasi yang berkembang menjadi amuk massa.

8. Seseorang yang melakukan prilaku menyimpang secara sekunder akan dihadapkan

kepada sanksi yang berat dan nyata sifatnya, coba kamu berikan 5 contoh prilaku

yang menyimpang secara sekunder tersebut dalam lingkungan tempat dimana kamu

tinggal ? dan menurut kamu bagaimana cara mengatasinya agar tidak terjadi

penyimpangan di lingkungan tempat kamu tinggal ?

Jawab: a. Penyalahgunaan narkoba

b. Proses sosialisasi yang tidak sempurna

c. Pelacuran

d. Tindak kejahatan / kriminal

e. Kenakalan remaja serta gaya hidup yang berlebihan

cara mengatasinya agar tidak terjadi penyimpangan di lingkungan tempat saya tinggal

adalah:

a. Memberi kebebasan bersyarat dimana anak dibiarkan untuk tetap bergaul dengan

teman-temannya tetapi tetap diawasi.

b. Memberikan contoh dampak negatif orang yang sudah terjerumus dalam pergaulan

yang negatif

c. Berusaha untuk menjadi teman curhat anak dan memberikan solusi/saran yang

intinya mendukung anak, agar mereka tidak merasa kesepian dan melampiaskannya

pada pergaulan

d. Diberikan pendidikan agama yang cukup di luar lingkungan sekolah

9. Lembaga pengendalian sosial dibentuk dengan tujuan menjaga keteraturan hidup di

masyarakat sehingga setiap individu yang melanggar akan di berikan sanksi yang

tegas dan nyata, coba kamu sebutkan dan jelaskan fungsi masing-masing lembaga

sosial yang ada ?

Jawab: 1. Keluarga

Fungsi dari keluarga :

a. Menjaga dan memelihara anak

b. Tempat asal persemayan norma dan nilai

Page 5: Lembar kerja mandiri siswa

c. Tempat persemayan vinta dan kasih saying.

d. Tempat perlindunagn bagi anggota keluarga.

2. Sekolah

a. Fungsi utama pendidikan adalah :

1. Menyiapkan anak-anak untuk menyongsong kehidupannya kelak.

2. Membantu perkembangan potensi anak sebagai pribadi yang utuh

dan mahluk sosial yang bermnfaat bagi kehidupan sosial

b. Proses yang terjadi dalam pendidikan

Disamping itu melalui pendidikan juga terjadi proses diantaranya :

Memelihara kebudayaan dengan mewariskannya kepada

generasi muda.

Mengembangkan kemampuan partisipasi siswa dalam

kehidupan demokrasi dengan mengajarkan keterampilan

berkomunikasi dan mengembangkan kemampuan berpikir

rasional dan mandiri.

Memperkaya kehidupan dengan memperluas wawasan

pengetahuan dan seni siswa.

Meningkatkan penyeseuaian diri siswa dengan bimbingan

pribadi dan berbagai pelajaran.

Meningkatkan kesehatan siswa dengan latihan – latihan fisik

dan pelajaran tentang kesehatan.

Membentuk warga Negara yang patriotic dengan pelajaran

tentang kejayaan Negara peningkatan persatuan kesatuan

bangsa.

3. Media masa

Media masa yang paling berpengaruh dalam sosialisasi adalah televisi.

a. Pengaruh media masa .

Dengan membaca surat kabar atau menonton TV, cakrawala

pengetahuan minat dan cara panjang seseorang akan di perluas.

b. Bimbingan Orang tua atau guru dalam menyikapi pengaruh media

masa.

Bimbingan orang tua atau guru dalam menyikapi dan menikmati

informasi yang dimuat dalam media masa sangat diperlukan.

Page 6: Lembar kerja mandiri siswa

Dengan bimbingan orang tua dan guru dihadapan anak-anak

terhindar dari pengaruh negatif pemberitaan media masa dan

sekaligus dating untuk menyerap hal-hal positif dari media masa.

10. Coba kamu jelaskan keterkaitan antara prilaku yang menyimpang dengan

lembaga pengendalian sosial ?

Jawab:

Page 7: Lembar kerja mandiri siswa
Page 8: Lembar kerja mandiri siswa
Page 9: Lembar kerja mandiri siswa
Page 10: Lembar kerja mandiri siswa