kkn.unnes.ac.id · Web view2019/09/06  · Kebersihan adalah salah satu tanda dari keadaan higiene...

15
PENERAPAN POLA HIDUP SEHAT DAN OPTIMALISASI KESADARAN MASYARAKAT TERHADAP LINGKUNGAN MELALUI SOSIALISASI DAN PENYERAHAN TEMPAT SAMPAH SERTA PENDATAAN JAMBANISASI DI DESA PUNGANGAN KECAMATAN MOJOTENGAH KABUPATEN WONOSOBO Dosen Pembimbing Lapangan: Ahmad Miftahuddin, B.A., M.A Pemakalah Utama: Suffi Anisa Fajriyah Pemakalah Pendambing: 1.Yustomo Cahyo 2. Tri Winami Siguntang 3. Eka Tiana M.J 4. Maya Nurhusna P Abstract. Pungangan Village is administratively an area of Mojotengah Subdistrict, Wonosobo Regency, Central Java Province, which is mostly arable land and a small part is upland with the main yield of rice and some are vegetables and tobacco. Not only it is rich in agricultural products, Pungangan Village is also rich in traditional arts culture such as mask dance and lengger. Although Pungangan Village is a cool and beautiful mountainous area, community awareness of the environment is still low. Especially in the disposal of garbage that has not met the requirements and lack of ownership of healthy latrines. This is proven by the results of healthy latrine data collection by the KKN UNNES Team that the ownership of healthy latrines only reaches 10% of the total number of households in Pungangan Village. Therefore, the KKN UNNES Team conducts a work program in the form of Socialization and Handover of Trash Can and Data Collection on latrine. The result of the programs is expected to increase the awareness of implementing a healthy lifestyle for the people of Pungangan Village. Keywords: Trash, Healthy Life, Pungangan Village

Transcript of kkn.unnes.ac.id · Web view2019/09/06  · Kebersihan adalah salah satu tanda dari keadaan higiene...

Page 1: kkn.unnes.ac.id · Web view2019/09/06  · Kebersihan adalah salah satu tanda dari keadaan higiene atau jauh dari kotor baik dalam diri sendiri, lingkungan keluarga maupun lingkungan

PENERAPAN POLA HIDUP SEHAT DAN OPTIMALISASI KESADARAN

MASYARAKAT TERHADAP LINGKUNGAN MELALUI SOSIALISASI

DAN PENYERAHAN TEMPAT SAMPAH SERTA PENDATAAN

JAMBANISASI DI DESA PUNGANGAN KECAMATAN MOJOTENGAH

KABUPATEN WONOSOBO

Dosen Pembimbing Lapangan: Ahmad Miftahuddin, B.A., M.A

Pemakalah Utama: Suffi Anisa Fajriyah

Pemakalah Pendambing: 1.Yustomo Cahyo

2. Tri Winami Siguntang

3. Eka Tiana M.J

4. Maya Nurhusna P

Abstract. Pungangan Village is administratively an area of Mojotengah Subdistrict, Wonosobo Regency, Central Java Province, which is mostly arable land and a small part is upland with the main yield of rice and some are vegetables and tobacco. Not only it is rich in agricultural products, Pungangan Village is also rich in traditional arts culture such as mask dance and lengger. Although Pungangan Village is a cool and beautiful mountainous area, community awareness of the environment is still low. Especially in the disposal of garbage that has not met the requirements and lack of ownership of healthy latrines. This is proven by the results of healthy latrine data collection by the KKN UNNES Team that the ownership of healthy latrines only reaches 10% of the total number of households in Pungangan Village. Therefore, the KKN UNNES Team conducts a work program in the form of Socialization and Handover of Trash Can and Data Collection on latrine. The result of the programs is expected to increase the awareness of implementing a healthy lifestyle for the people of Pungangan Village.Keywords: Trash, Healthy Life, Pungangan Village

Abstrak. Desa Pungangan secara administratif merupakan wilayah Kecamatan Mojotengah, Kabupaten Wonosobo Provinsi Jawa Tengah yang sebagian besar merupakan tanah garapan berupa tanah sawah dan sebagian kecil berupa tanah tegalan dengan hasil utama berupa padi dan sebagian berupa sayuran dan tembakau. Tidak hanya kaya akan hasil taninya tetapi Desa Pungangan juga kaya akan budaya kesenian tradisional seperti tari topeng dan lengger. Meskipun Desa Pungangan merupakan kawasan pegunungan yang sejuk dan asri, kesadaran masyarakat terhadap lingkungan masih rendah. Khususnya dalam

Page 2: kkn.unnes.ac.id · Web view2019/09/06  · Kebersihan adalah salah satu tanda dari keadaan higiene atau jauh dari kotor baik dalam diri sendiri, lingkungan keluarga maupun lingkungan

pembuangan sampah yang belum memenuhi syarat dan kurangnya kepemilikan jamban sehat. Hal ini dibuktikan dari hasil pendataan jamban sehat oleh Tim KKN UNNES bahwa kepemilikan jamban sehat hanya mencapai 10% dari seluruh jumlah KK di Desa Pungangan. Oleh karna itu Tim KKN UNNES melaksanakan program kerja berupa Sosialisasi dan Penyerahan Tempat Sampah serta Pendataan Jambanisasi, dengan harapan masyarakat Desa Pungangan memiliki kesadaran dalam menerapkan pola hidup sehat.Kata kunci: Sampah, Hidup Sehat, Desa Pungangan

PENDAHULUAN

Desa Pungangan merupakan salah satu dari 19 (sembilan belas)

desa/kelurahan di Kecamatan Mojotengah dan salah satu dari 264 (dua ratus enam

puluh empat) desa/kelurahan di Kabupaten Wonosobo yang terletak paling barat

dan berbatasan dengan wilayah Kecamatan Watumalang. Desa Pungangan

memiliki luas wilayah 233,569 Ha yang merupakan daerah dataran rendah,

dengan ketinggian 860 M dari permukaan air laut. Secara administrative terbagi

menjadi 5 (lima) dusun yaitu Dusun Kleyang Gunung, Dusun Kleyang Jurang,

Dusun Pungangan Gunung, Dusun Pungangan Jurang, dan Kali Benda.

Sedangkan letak geografis Desa Pungangan yaitu dari sisi utara berbatasan dengan

Desa Mojosari, sisi timur berbatasan dengan Desa Larangan Kulon dan Sukorejo,

sisi Selatan berbatasan dengan Desa Gondang, dan sisi barat berbatasan dengan

Guntur Madu.

Mata pencaharian masyarakat sebagian besar adalah petani dibidang

Pertanian, sebagai produk unggulannya adalah tanaman jagung, sayur-sayuran dan

padi dapat dilihat dari area lahan pertaniannya. Wilayah Desa Pungangan

Kecamatan Mojotengah sebagian besar merupakan tanah garapan berupa tanah

sawah dan sebagian kecil barupa tanah tegalan, dengan hasil utama berupa padi

dan sebagian berupa sayuran dan tembakau. Untuk sarana dan prasarana, Desa

Pungangan memiliki Balai Desa, Posyandu sebanyak 5 buah, PAUD 1 buah, TK 2

buah, SD 2 buah, dan masjid 6 buah.

Desa Pungangan merupakan desa yang memiliki banyak kesenian

tradisional seperti tari topeng dan lengger, tidak hanya berupa kesenian saja tetapi

warga memiliki keahlian dalam pembuatan topeng dan beberapa produk hasil

tanam. Namun, kesadaran masyarakat akan kebersihan lingkungan masih rendah.

Page 3: kkn.unnes.ac.id · Web view2019/09/06  · Kebersihan adalah salah satu tanda dari keadaan higiene atau jauh dari kotor baik dalam diri sendiri, lingkungan keluarga maupun lingkungan

Masyarakat masih membuang sampah di sungai, dan hanya menumpuk tanpa

mengetahui bagaimana cara mengatasi nya. Tidak hanya sampah tetapi juga

kesadaran terhadap jamban sehat, dimana hanya terdapat 10% masyarakat yang

memiliki jamban sehat, sedangkan 90% lainnya masih membuah air besar di

sungai.

Kebersihan lingkungan merupakan hal yang tidak dapat dijauhkan dari

sebuah kehidupan manusia dan merupakan unsur yang pasti atau tetap dalam ilmu

kesehatan dan pencegahannya. Yang dimaksud dengan kebersihan lingkungan itu

sendiri adalah menciptakan sebuah lingkungan yang sehat sehingga tidak

gampang terserang atau terkena berbagai macam penyakit yang kapan saja bisa

menyerang kita seperti demam berdarah, muntaber dan lain-lain. Ini dapat dicapai

dengan menciptakan suatu lingkungan yang bersih indah dan nyaman. Kebersihan

lingkungan meliputi kebersihan tempat tinggal, tempat bersekolah, tempat

bekerja, dan berbagai sarana umum lainnya. Kebersihan adalah salah satu tanda

dari keadaan higiene atau jauh dari kotor baik dalam diri sendiri, lingkungan

keluarga maupun lingkungan sekitar.

Lingkungan yang bersih dan sehat adalah lingkungan yang bebas dari

berbagai kotoran, termasuk di antaranya debu, sampah dan bau. Karena proses

penularan penyakit disebabkan oleh mikroba, lingkungan yang bersih dan sehat

juga berarti harus bebas dari virus, bakteri pathogen dan berbagai vaktor penyakit.

Lingkungan bersih dan sehat juga harus bebas dari bahan kimia berbahaya.

Namun demikian masalah kebersihan dan kesehatan lingkungan selalu menjadi

polemik berkepanjangan di masyarakat. Bahkan kasus-kasus yang menyangkut

masalah kebersihan dan kesehatan lingkungan selalu meningkat setiap tahun.

Kepedulian masyarakat yang masih rendah terhadap kebersihan dan

kesehatan lingkungan semakin memperparah kondisi lingkungan. Masih banyak

masyarakat yang membuang sampah di sungai atau selokan yang dapat

menyebabkan meluapnya air sungai atau banjir yang tidak terduga. Bahkan

banyak berdiri bangunan yalng tidak memikirkan saluran air pembuangan

sehingga air tidak mengalir normal atau sistem drainase yang tidak berjalan

karena banyaknya penyumbatan.

Page 4: kkn.unnes.ac.id · Web view2019/09/06  · Kebersihan adalah salah satu tanda dari keadaan higiene atau jauh dari kotor baik dalam diri sendiri, lingkungan keluarga maupun lingkungan

Selain masalah tersebut diatas ada pula kesadaran terhadap jamban sehat.

Jamban merupakan sanitasi dasar penting yang harus dimiliki setiap masyarakat

sebenarnya, masyarakat sadar dan mengerti arti pentingnya mempunyai jamban

sendiri di rumah. Alasan utama yang selalu diungkapkan masyarakat mengapa

sampai saat ini belum memiliki jamban keluarga adalah tidak atau belum

mempunyai uang melihat faktor kenyataan tersebut, sebenarnya tidak adanya

jamban di setiap rumah tangga bukan semata faktor ekonomi, tetapi lebih kepada

adanya kesadaran masyarakat untuk menerapkan pola hidup sehat (PHBS),

jamban pun tidak harus mewah dengan biaya yang mahal. Cukup yang sederhana

dan disesuaikan dengan kemampuan ekonomi rumah tangga. Buat apa jamaban

yang mewah sementara perilaku buang air besar (BAB) masih tetap sembarangan.

Ada faktor lain yang menyebabkan masyarakat enggan untuk membuat

atau membangun jamban yaitu ketergantungan pada bantuan pemerintah dalam

hal membangun jamban. Hal ini merupakan bagian dari kesalahan masa lalu

dalam penerapan kebijakan yang justru cenderung memanjakan masyarakat.

Program pembangunan jamban yang dilakukan selama ini kurang optimal

khususnya dalam membangun perubahan masyarakat. Berdasarkan permasalahan

tersebut maka dari Tim KKN Unnes melaksanakan kegiatan penerapan pola hidup

sehat melalui optimalisasi kesadaran masyarakat terhadap lingkungan yaitu

dengan cara Sosialisasi dan Penyerahan Tempat Sampah serta Pendataan

Jambanisasi.

METODE PELAKSANAAN

Berdasarkan pengamatan pada situasi dan kondisi yang ada di Desa

Pungangan, Wonosobo Jawa Tengah, maka cara pemecahan masalah yang

diambil adalah:

1. Melakukan observasi, Tim KKN Unnes terjun langsung untuk mengamati dan

mencari informasi mengenai data yang ada, mendapatkan informasi penting

tentang desa pungangan sehingga menghasilkan informasi yang sesuai

dengan permasalahan yang dihadapi.

Page 5: kkn.unnes.ac.id · Web view2019/09/06  · Kebersihan adalah salah satu tanda dari keadaan higiene atau jauh dari kotor baik dalam diri sendiri, lingkungan keluarga maupun lingkungan

2. Melaksanakan kegiatan berupa sosialisasi kepada masyarakat untuk

menerapkan pola hidup sehat.

3. Pengadaan tong sampah untuk masyarakat pungangan

IMPLEMENTASI DAN PEMBAHASAN

1. Implementasi

Dengan sosialisasi dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat

mengenai penerapan pola hidup sehat, pengolahan sampah serta pembuangan

saluran BAB. Adapun materi-materi yang disampaikan dalam sosialisasi:

a. Pengertian

Berisi penjelasan tentang sampah dan penerapan pola hidup sehat dengan

melihat kondisi penduduk Desa Pungangan.

b. Pengolahan sampah

Memberikan pengetahuan berupa informasi mengenai inovasi dan kreasi

yang bisa dilakukan untuk memanfaatkan limbah sampah, berupa wadah

tanaman, tas, dan rak tanaman yang bahan bakunya berasal dari sampah.

c. Undang-undang

Memberikan penjelasan tentang aturan-aturan yang ada dan memaparkan

hukum-hukum yang diatur dalam Peraturan Desa Pugangan Nomor 11

Tahun 2019 Tentang Pengelolaan Sampah

d. Dampak sampah

Menguraikan tentang hal-hal negatif yang ditimbukan oleh limbah

kotoran, sebagai contoh:

Kotoran Manusia Pencemaran udara dan air, penyakit diare

Air Limbah Pencemaran air dan tanah, penyakit diare

Sampah Pencemaran air, udara dan tanah, penyakit diare

Asap Pencemaran udara, penyakit ISPA (Infeksi Saluran

Pernafasan Akut

2. Pembahasan

Page 6: kkn.unnes.ac.id · Web view2019/09/06  · Kebersihan adalah salah satu tanda dari keadaan higiene atau jauh dari kotor baik dalam diri sendiri, lingkungan keluarga maupun lingkungan

Berikut merupakan kelebihan dan kekurangan dalam kegiatan “Penerapan

Pola Hidup Sehat Melalui Optimalisasi Kesadaran Masyarakat Terhadap

Lingkungan”dan juga domukentasi kegiatan selama KKN:

A. Kelebihan kegiatan

1. Kegiatan sosialisasi tentang sampah di Desa Pungangan dapat

memberikan pemahaman dan pengetahuan serta kesadaran masyarakat

untuk menjaga lingkungannya dalam penerapan pola hidup sehat.

2. Pendataan jambanisasi berfungsi sebagai upaya dalam meningkatkan

kesadaran masyarakat mengenai arti penting jamban sehat.

3. Pengolahan sampah berguna untuk meningkatkan nilai jual limbah

sampah dan meminimalisir sampah yang tidak berguna.

4. Pengadaan tong sampah merupakan hasil dari serangkaian kegiatan yang

ada di Desa Pungangan yang diberikan kepada masyarakat sehingga

masyarakat diharapkan dapat meningkatkan kesaradan terhadap sampah.

B. Kelemahan kegiatan

1. Kegiatan sosialisasi yang dilakukan di Desa Pungangan belum efektif

dikarenakan media dan waktu yang kurang memadai.

C. Dokumentasi kegiatan

a. Pembuatan tong sampah

Page 7: kkn.unnes.ac.id · Web view2019/09/06  · Kebersihan adalah salah satu tanda dari keadaan higiene atau jauh dari kotor baik dalam diri sendiri, lingkungan keluarga maupun lingkungan

Pemanfaatan ulang limbah ember bekas sebagai wujud pengurangan

sampah sekaligus wadah untuk memilah dan menampung sampah di Desa

Pungangan. Proses pembuatan kreasi tong sampah tersebut dilaksanakan pada

tanggal 15 Agustus 2019 sampai tanggal 21 Agustus. Setelah pembuatan tong

sampah selesai, maka tong tersebut akan didistribusikan ke masing-masing dukuh

agar dapat digunakan sebagaimana mestinya.

b. Pendataan jamban sehat

Pendataan

jambanisasi ini

dilakukan mulai

tanggal 22 Juli hingga

6 Agustus 2019,

bertempat di Balai

Desa dan di rumah-

rumah warga Desa

Pungangan. Pendataan

Jamban ini dilakukan

bersama dengan

perangkat desa yang

bertugas dan

mahasiswa KKN

UNNES. Proses

survey jambanisasi ini

dilakukan secara door

to door, yaitu dengan

cara mendatangi

Page 8: kkn.unnes.ac.id · Web view2019/09/06  · Kebersihan adalah salah satu tanda dari keadaan higiene atau jauh dari kotor baik dalam diri sendiri, lingkungan keluarga maupun lingkungan

masing-masing rumah

warga dan mendata

apakah dalam satu rumah tersebut memiliki fasilitas jamban yang memadai yang

meliputi WC, kamar mandi, septictank, dan lain sebagainya.

c. Sosialisasi lingkungan bersih dan sehat

Sebelum tong

sampah

didistribusikan ke

masing-masing

dukuh, sudah

diadakan sosialisasi

terlebih dahulu

kepada masing-

masing dukuh

mengenai manfaat

pembuangan sampah

pada tempatnya,

dampak negatif

membuang sampah

sembarangan dan

mengenai cara

mendaur ulang

sampah. Sosialisasi

terhadap sampah

tersebut dilakukan

pada hari Kamis, 22

Agustus 2019 yang

Page 9: kkn.unnes.ac.id · Web view2019/09/06  · Kebersihan adalah salah satu tanda dari keadaan higiene atau jauh dari kotor baik dalam diri sendiri, lingkungan keluarga maupun lingkungan

bertempat di Balai Desa Pungangan di Dukuh Kleyang Jurang mulai pukul 15.00-

17.00 WIB. Acara sosialisasi sampah tersebut diikuti oleh beberapa perwakilan

Ibu PKK setiap dukuh di Desa Pungangan, karana tidak memungkinkan apabila

dilakukan suatu sosialisasi terhadap seluruh masyarakat Desa Pungangan

mengingat jumlah penduduk Desa Pungangan yang cukup banyak.

d. Penyerahan tong sampah

Sebanyak 12 buah

tong sampah didistribusikan

kepada lima dukuh yang

berada di Desa Pungangan

yaitu Dukuh Kleyang Jurang,

Kleyang Gunung, Pungangan

Jurang, Pungangan Gunung,

dan Kalibenda serta masing-

masing dukuh mendapatkan

dua tong sampah. Tong

sampah yang sudah

didistribusikan kepada

masing-masing dukuh

dimaksudkan agar dapat

digunakan sebagai mana

mestinya seperti pemisahan

antara sampah organic dan

non-organik serta sampah-

sampah lainnya yang dapat di

daur ulang sehingga dapat

digunakan kembali.

Page 10: kkn.unnes.ac.id · Web view2019/09/06  · Kebersihan adalah salah satu tanda dari keadaan higiene atau jauh dari kotor baik dalam diri sendiri, lingkungan keluarga maupun lingkungan

SIMPULAN

Simpulan yang dapat diambil dari pelaksaan kegiatan sosialisasi, dengan

judul Penerapan Pola Hidup Sehat Melalui Optimalisasi Kesadaran Masyarakat

Terhadap Lingkungan yaitu masyarakat memiliki kesadaran mengenai arti penting

untuk menerapkan pola hidup yang lebih baik sehingga tercipta masyarakat Desa

Pungangan yang sehat, selain itu masyarakat menjadi lebih kreatif dan inovatif

dalam pengelolaan sampah.

SARAN

Saran yang dapat diberikan untuk pengembagan kegiatan ini adalah

mengemas informasi secara menarik disertai media yang mendukung.

DAFTAR PUSTAKA

Tim KKN Unnes Kelurahan Cepoko. 2018. Ceplak (Cepoko Aplication)

sebagai Pemberdayaan Masyarakat Melalui Aplikasi Desa Wisata Berbasis

Android dalam Upaya Optimalisasi Potensi Lokal sebagai Pengembangan

Kampung Tematik Berwawasan Konservasi.

Peraturan Desa Pugangan Nomor 11 Tahun 2019 tentang Pengelolaan

Sampah.

BIBLIOGRAPHY Pusat Penelitian dan Pengembangan Permukiman. (2010).

Modul Pengolahan Sampah Berbasis 3R. Bandung.