Kerangka Acuan Klb Dan Bencana Mell Media (2010)

4
KERANGKA ACUAN PROMOSI KESEHATAN MELALUI BERBAGAI MEDIA (CETAK & ELEKTRONIK) A. LATAR BELAKANG Promosi kesehatan merupakan upaya untuk mreningkatkan kemampuan masyarakat melalui proses pembelajaran dari, oleh, untuk, dan bersama masyarakat, agar mereka dapat menolong dirinya sendiri, serta mengembangkan kegiatan yang bersumber daya masyarakat. Peran promosi kesehatan sangatlah penting, karena tidak hanya berfokus pada perubahan perilaku masyarakat saja, tetapi juga merupakan upaya membangun komitmen dan dukungan kongkrit dari para penentu atau pengambil keputusan serta kelompok-kelompok organisasi kemasyarakatan termasuk swasta untuk peduli serta berperan serta aktif dalam pembangunan berwawasan kesehatan. Promosi kesehatan juga berperan dalam proses peningkatan kualitas pelayanan kesehatan, melalui peningkatan kapasitas petugas kesehatan agar lebih responsif dalam memberdayakan kliennya sehingga mampu menjaga serta meningkatkan kesehatannya dengan ber- perilaku hidup bersih dan sehat. Strategi ABG (Advokasi, Binasuasana, dan Gerakan Pemberdayaan masyarakat, dilaksanakan dalam rangka meningkatkan promosi kesehatan dalam mencegah dan menanggulangi masalah-masalah kesehatan yang memerlukan kerjasama baik lintas program maupun lintas sektor. Strategi ini juga dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kemitraan dengan tokoh masyarakat, LSM, wartawan, jurnalis (cetak, radio, televisi). Untuk dapat merubah perilaku masyarakat menjadi masyarakat yang berperilaku bersih dan sehat perlu dilakukan peningkatan pengetahuan masyarakat, salah satunya dengan mensosialisasikannya melalui media cetak dan elektronik.

description

KERANGKA ACUAN KLB DAN BENcana mell media (2010).doc

Transcript of Kerangka Acuan Klb Dan Bencana Mell Media (2010)

Page 1: Kerangka Acuan Klb Dan Bencana Mell Media (2010)

KERANGKA ACUAN

PROMOSI KESEHATAN MELALUI BERBAGAI MEDIA (CETAK & ELEKTRONIK)

A. LATAR BELAKANG

Promosi kesehatan merupakan upaya untuk mreningkatkan kemampuan masyarakat melalui proses pembelajaran dari, oleh, untuk, dan bersama masyarakat, agar mereka dapat menolong dirinya sendiri, serta mengembangkan kegiatan yang bersumber daya masyarakat. Peran promosi kesehatan sangatlah penting, karena tidak hanya berfokus pada perubahan perilaku masyarakat saja, tetapi juga merupakan upaya membangun komitmen dan dukungan kongkrit dari para penentu atau pengambil keputusan serta kelompok-kelompok organisasi kemasyarakatan termasuk swasta untuk peduli serta berperan serta aktif dalam pembangunan berwawasan kesehatan. Promosi kesehatan juga berperan dalam proses peningkatan kualitas pelayanan kesehatan, melalui peningkatan kapasitas petugas kesehatan agar lebih responsif dalam memberdayakan kliennya sehingga mampu menjaga serta meningkatkan kesehatannya dengan ber-perilaku hidup bersih dan sehat.

Strategi ABG (Advokasi, Binasuasana, dan Gerakan Pemberdayaan masyarakat, dilaksanakan dalam rangka meningkatkan promosi kesehatan dalam mencegah dan menanggulangi masalah-masalah kesehatan yang memerlukan kerjasama baik lintas program maupun lintas sektor. Strategi ini juga dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kemitraan dengan tokoh masyarakat, LSM, wartawan, jurnalis (cetak, radio, televisi).

Untuk dapat merubah perilaku masyarakat menjadi masyarakat yang berperilaku bersih dan sehat perlu dilakukan peningkatan pengetahuan masyarakat, salah satunya dengan mensosialisasikannya melalui media cetak dan elektronik.

Pada kesempatan ini Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta melalui seksi Promosi Kesehatan dan Informasi, mempunyai tupoksi untuk mensosialisasikan program kesehatan melalui media (cetak dan elektronik) yang dilakukan secara berkesinambungan dan dengan waktu jangka panjang.

B. DASAR HUKUM

1. Undang- undang Nomor 23 Tahun 1992 tentang Kesehatan

2. Keputusan menteri Kesehatan Repoblik Indonesia Nomor : 574 / Menkes SK/VI/2000 Tentang Kebijakan Pembangunan Kesehatan Menuju Indonesia Sehat 2010;

Page 2: Kerangka Acuan Klb Dan Bencana Mell Media (2010)

3. Keputusan menteri Kesehatan Repoblik Indonesia Nomor : 1114/Menkes SK/VIII/2005 Tentang Pedoman Pelaksanaan Promosi Kesehatan di Daerah;

4. Peraturan Daerah Nomor 10 Tahun 2008 tentang Organisasi Perangkat Daerah;

5.Peraturan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 150 Tahun 2009 tentang Organisasi dan Tata Kerja Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta;

6. Keputusan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 108 Tahun 2003 tentang Tata Cara Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Provinsi DKI Jakarta.

D. TUJUAN

UMUM :Menyebarluaskan informasi dan mensosialisasikan program Kesehatan melalui berbagai media (cetak dan elektronik) di Provinsi DKI Jakarta.

KHUSUS

1. Meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

2. Meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang pencegahan dan penanggulangan penyakit menular dan tidak menular.

3. Meningkatkan kewaspadaan masyarakat dalam melakukan penanggulangan terhadap penyakit-penyakit potensial KLB.

E. JADWAL PELAKSANAAN

Persiapan : April 2010 Pelaksanaan : Mei s.d September 2010 Laporan Hasil : Oktober 2010

F. NARASUMBER

Depkes RI LS Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Dinas Kesehatan Propinsi DKI Jakarta

Page 3: Kerangka Acuan Klb Dan Bencana Mell Media (2010)

H. METODE DAN MATERI

1. Spot radio 2. Radio 3. Iklan4. Poster5. Standing Bainer6. Leaflet 7. Spanduk

I. PEMBIAYAAN

Kegiatan Promosi Kesehatan melalui berbagai media di bebankan pada APBD Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Tahun 2010.

Jakarta, Kepala Seksi Promosi Kesehatan

dan Informasi

Dr. Purbo Antarsih, M. Kes.NIP. 140 216 999