JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut...

17
JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN MASYARAKAT (LINMAS) DALAM UPAYA PENCEGAHAN TINDAK PIDANA (STUDI DI DESA SELAT KECAMATAN NARMADA KABUPATEN LOMBOK BARAT) Oleh : M. FAUZAN AZIMA D1A014191 FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS MATARAM MATARAM 2019

Transcript of JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut...

Page 1: JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut dilibatkan secara aktif. Jika dilakukan studi yang lebih mendalam kedalam permasalahan

i

JURNAL ILMIAH

PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN MASYARAKAT (LINMAS)

DALAM UPAYA PENCEGAHAN TINDAK PIDANA

(STUDI DI DESA SELAT KECAMATAN NARMADA KABUPATEN

LOMBOK BARAT)

Oleh :

M. FAUZAN AZIMA

D1A014191

FAKULTAS HUKUM

UNIVERSITAS MATARAM

MATARAM

2019

Page 2: JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut dilibatkan secara aktif. Jika dilakukan studi yang lebih mendalam kedalam permasalahan

ii

Page 3: JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut dilibatkan secara aktif. Jika dilakukan studi yang lebih mendalam kedalam permasalahan

iii

PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN MASYARAKAT (LINMAS) DALAM

UPAYA PENCEGAHAN TINDAK PIDANA

(Studi Di Desa Selat Kecamatan Narmada Kabupaten Lombok Barat)

OLEH:

M. FAUZAN AZIMA

NIM : D1A014191

FAKULTAS HUKUM

UNIVERSITAS MATARAM

ABSTRAK

Penelitian ini mengkaji Mengenai Peran Lembaga Perlindungan

Masyarakat(Linmas) Dalam Upaya Pencegahan Suatu Tindak Pidana Di Desa

Selat. Bertujuan untuk mengenai peran lembaga perlindugan masyarakat(Linmas)

dan hambatan-hambatan apa saja yang dihadapi dalam pelaksanaan peran Linmas

dalam upaya pencegahan suatu tindak pidana di Desa Selat Kecamatan Narmada

Kabupaten Lombok Barat. Penelitian ini merupakan penelitian hukum empiris

dengan menggunakan tiga macam pendekatan yaitu pendekatan perundang-

undangan, pendekatan konseptual dan pendekatan sosiologis.Linmas efektif dalam

membina masyarakat untuk selalu menciptakan situasi kamtibmas di tiap-tiap

wilayah kerjanya guna mencegah dan mengurangi terjadinya suatu tindak pidana

di desa selat kecamatan narmada kabupaten lombok barat. Meskipun dihadapi

pada permasalahan internal Linmas yaitu kurangnya personil Linmas dan sarana

prasarana pendukung serta permasalahan eksternal lainnya seperti minimnya

partisipasi masyarakat.

Kata kunci;Linmas,Tindak Pidana.

THE ROLE OF LINMAS TO PREVENT CRIMINAL ACT

(In The Selat village, Narmada district, Residence West Lombok)

ABSTRACT

This research studied the role of Linmas to prevent criminal act in The

Selat village, Narmada district, Residence West Lombok. It aimed to find out the

role of Linmas and particular obstacles in the implementation of that role.The

research is an empirical legal research which using three type of legal approach,

that are statute approach, conceptual approach, and sociological approach.

Research result shown that Linmas effectivety fostering the society to keep the

security and order of the the society in this duty area as to prevent and reduce

criminal act in The Selat village, Narmada district, Residence West Lombok.

Despiteit facing internal obstacle, such as the lack number of Linmas officers and

the poor supporting tools and equipments, meanwhile its external obstacle is

mainly the lack of public partisipation.

Key word;Linmas, Criminal.

Page 4: JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut dilibatkan secara aktif. Jika dilakukan studi yang lebih mendalam kedalam permasalahan

i

I. PENDAHULUAN

Keamanan dalam negeri merupakan syarat utama mendukung

terwujudnya negara yang terkandung dalam Pancasila dan tercantum dalam

Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.

Dalam memenuhi syarat keamanan tersebut, negara memberikan tugas kepada

perangkat kepolisian melalui Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 Tentang

Kepolisian Negara Republik Indonesia, yang dimana salah satu fungsi Kepolisian

adalah fungsi pemerintahan negara di bidang pemeliharaan keamanan dan

ketertiban masyarakat, penegakan hukum, perlindungan, pengayoman dan

pelayanan kepada masyarakat. Dalam rangka pelaksanaan fungsi tersebut

diperlukan berbagai upaya tidak terbatas pada polisi saja, tetapi juga harus

didukung oleh berbagai pihak, baik pemerintah maupun masyarakat. Disadari

benar dengan segala keterbatasan polisi, tanpa peran serta masyarakat dalam

upaya menanggulangi tindak kejahatan yang terjadi, akan sangat sulit Polisi

mewujudkan rasa aman dan tenteram dalam masyarakat.

Beranjak dari penjelasan di atas, bahwa dalam masyarakat modern ini

Polisi tidak akan dapat menanggulangi kejahatan sendirian secara efektif, maka

perlunya mitra kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat

dan mencegah terjadinya suatu kejahatan. Keamanan Swakarsa mempunyai

kewenangan dalam melakukan keamanan dan ketertiban di masyarakat. Kedua

lembaga tersebut tidak akan berjalan efektif jika tidak ada dukungan dari

masyarakat. Oleh karena itu, pentingnya peran masyarakat dalam melakukan

pencegahan dan penanggulangan kejahatan di lingkungan masyarakat. Di

Page 5: JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut dilibatkan secara aktif. Jika dilakukan studi yang lebih mendalam kedalam permasalahan

ii

Indonesia, penerapan konsep pencegahan dan penanggulangan kejahatan yang

menitikberatkan pada keterlibatan dan peran serta masyarakat telah dituangkan

dalam konsep keamanan swakarsa.

Penulis akan meneliti salah satu tugas pembantuan dari kepolisian yaitu

pengamanan swakarasa dan lebih khusus akan meneliti tentang satuan

perlindungan masyarakat selanjutnya disebut SATLINMAS yang merupakan

organisasi yang dibentuk oleh Pemerintah Desa atau Kelurahan dan

beranggotakan warga masyarakat yang disiapkan dan dibekali pengetahuan serta

keterampilan untuk melaksanakan kegiatan penanganan bencana guna mengurangi

dan memperkecil akibat bencana, serta ikut memelihara keamanan, ketentraman

dan ketertiban masyarakat, kegiatan sosial masyarakat. Dalam hal ini penulis akan

memfokuskan pembahasan pada fungsi Satlinmas untuk memelihara keamanan,

ketentraman dan ketertiban masyarakat. Dalam upaya pencegahan tindak pidana

terutama di Desa Selat Kecamatan Narmada Kabupaten Lombok Barat.

Berdasarkan uraian diatas, maka dapat dirumuskan permasalahan sebagai

berikut: 1) Bagaimanakah peran lembaga perlindungan masyarakat (LINMAS)

dalam upaya pencegahan tindak pidana Di Desa Selat Kecamatan Narmada

Kabupaten Lombok Barat ? 2) Bagaimana hambatan-hambatan dalam

melaksanakan pencegahan tindak pidana oleh lembaga perlindungan masyarakat

(LINMAS) Di Desa Selat Kecamatan Narmada Kabupaten Lombok Barat ?.

Adapun tujuan yang dicapai dari penelitian ini antara lain: 1) Untuk mengetahui

bagaimana peran lembaga perlindungan masyarakat dalam upaya pencegahan

tindak pidana Di Desa Selat Kecamatan Narmada Kabupaten Lombok Barat. 2)

Page 6: JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut dilibatkan secara aktif. Jika dilakukan studi yang lebih mendalam kedalam permasalahan

iii

Untuk mengetahui hambatan-hambatan lembaga perlindungan masyarakat dalam

upaya pencegahan tindak pidana Di Desa Selat Kecamatan Narmada Kabupaten

Lombok Barat.

Adapun manfaat yang diharapkan dari penelitian ini antara lain: (1)

Manfaat Akademis Penelitian ini merupakan salah satu syarat untuk

menyelesaikan studi ilmu hukum tingkat strata satu (S1) di Fakultas Hukum

Universitas Mataram. (2) Melatih kemampuan melakukan penelitian ilmiah

sekaligus menuangkan hasilnya dalam bentuk tulisan yang dapat memberikan

kontribusi dan pemikiran yang lebih baik dalam pengembangan ilmu hukum

pidana, khususnya dalam upaya pencegahan tindak pidana, serta hasil penelitian

diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam perkembangan ilmu hukum. (3)

Agar hasil penelitian ini dapat bermanfaat sebagai masukan bagi para petugas

Linmas serta sebagai pedoman dan masukan dalam pelaksaanaan peran Lembaga

Linmas, khususnya Satlinmas dalam melaksanakan perannya guna pencegahan

suatu tindak pidana di wilayah penugasannya. Jenis penelitian yang digunakan

adalah penelitian hukum empiris. Metode pendekatan yang digunakan adalah: (1)

Pendekatan Perundang-Undangan (Statue approach) (2) Pendekatan konseptual

(conceptual approach (3) Pendekatan sosiologis (Sosiologis Approach).

Page 7: JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut dilibatkan secara aktif. Jika dilakukan studi yang lebih mendalam kedalam permasalahan

iv

II. PEMBAHASAN

Peran Linmas dalam Upaya Pencegahan Tindak Pidana

Dalam melakukan pencegahan tindak pidana tidak hanya dapat dilakukan

oleh pihak kepolisian, akan tetapi Linmas juga memiliki peran penting dalam

mencegah terjadinya tindak pidana sesuai dengan tugas dan fungsi yang telah

ditentukan sesuai dengan ketentuan peraturan-peraturan yang telah ditetapkan.

Keberadaan Linmas sebagai suatu organisasi kemasyarakatan di Desa,

khususnya di Desa Selat memiliki peran yang sangat penting untuk menjaga

ketertiban dan keamanan Desa, terjalinnya suatu keamanan tersebut tergantung

dari peran aktifnya organisasi Linmas tersebut. Adapun yang menjadi peran

penting Linmas dalam menjaga keamanan di lingkungan wilayah kerjanya adalah

sebagai berikut: a) Menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat yaitu

membantu memelihara Keamanan dan Ketertiban Masyarakat.

Masalah Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) merupakan suatu

kebutuhan dasar yang senantiasa diharapkan masyarakat dalam melaksanakan

aktifitasnya sehari-hari. Jadi masyarakat sangat mendambakan adanya keyakinan

akan aman dari segala bentuk perbuatan, tindakan dan intimidasi yang mengarah

dan menimbulkan hal-hal yang akan merusak tatanan kehidupan bermasyarakat,

yang dilakukan oleh orang-perorangan atau pihak-pihak tertentu lainnya.

Kegiatan-Kegiatan Linmas Desa Selat dalam pencegahan terjadinya suatu tindak

pidana

terwujudnya kesetaraan antara masyarakat dengan Anggota linmas dalam

menyelesaikan dan mencegah terjadinya suatu tindak pidana dapat dilihat dari

Page 8: JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut dilibatkan secara aktif. Jika dilakukan studi yang lebih mendalam kedalam permasalahan

v

kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh anggota linmas di dalam lingkungan Desa

sesuai dengan strategi yang telah ditetapkan, karena setiap warga masyarakat yang

menjadi anggota Linmas disiapkan dan dibekali pengetahuan dan keterampilan

untuk melaksanakan tugas dan fungsinya, hal itu dapat diartikan bahwa setiap

anggota Satlinmas harus memiliki pengetahuan dan keterampilan tentang tugas

dan fungsinya, maka solusinya adalah dengan melibatkan masyarakat secara

bersama-sama. Adapun kegiatan-kegiatan Linmas di Desa Selat yang melibatkan

seluruh komponen masyarakat

Menurut Bapak Irianto selaku Koordinator Linmas Desa Selat. Beliau

mengatakan bahwa:1

“Linmas pada dasarnya telah dilaksanakan kegiatan seperti penerapan

sistem keamanan lingkungan dengan mengadakan poskamling, hal ini

dilakukan tentunya untuk mengantisipasi adanya tindakan tindakan atau

kegiatan lainnya yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban di

lingkungan masyarakat. Kita dapat ketahui bahwa pada dasarnya secara

fungsional linmas melaksanakan tugas dan fungsi pokoknya dilapangan

dapat dilakukan secara maksimal, jika didalam tugas dan fungsi pokok

tersebut terdapat sebuah sistem kerja yang terprosedur dengan baik, dan

melibatkan segenap elemen masyarakat sekitar. Kondisi tersebut dilihat

peneliti sebagai sebuah kendala utama dalam optimalisasi tugas dan

fungsi pokok yang di emban Linmas di Desa Selat terutama pada jumlah

personel yang dimiliki serta beban kerja yang diterima”

Berdasarkan hasil wawancara dengan Bapak Irianto tersebut, dapat

disimpulkan bahwa masyarakat tidak keberatan jika dalam pelaksanaan atau

pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut dilibatkan secara aktif. Jika

dilakukan studi yang lebih mendalam kedalam permasalahan tersebut, penjalanan

fungsi perangkat Desa yang belum maksimal membawa dampak terhadap

1Hasil wawancara dengan Bapak Irianto selaku ketua Linmas Desa Selat, Pada Tanggal 6

Juli 2018.

Page 9: JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut dilibatkan secara aktif. Jika dilakukan studi yang lebih mendalam kedalam permasalahan

vi

optimalisasi permasalahan yang diangkat pada penelitian yang dilakukan ini. b)

Pengamanan di dalam Pemilu atau Pemilukada yaitu kegiatan akbar secara

nasional termasuk mendapat sorotan Dunia Internasional dan disini fungsi

anggota Linmas sangat vital berkaitan erat dengan pengamanan tempat

pemungutan suara disetiap wilayah.

Secara legalitas dituangkan dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri

Nomor 10 Tahun 2009 tentang penugasan Satuan Perlindungan Masyarakat dalam

penanganan Ketentraman, Ketertiban, dan Keamanan penyelengaraan Pemilihan

Umum. Kemudian dengan melihat peran satuan perlindungan masyarakat ini

dalam membantu pengamanan pemilu di Desa, maka linmas dikatakan sebagai

ujung tombak dari pengamanan pemilu di Desa, karena yang berhubungan

langsung dengan masyarakat pertama kalinya adalah linmas.

Menurut Bapak Irianto selaku Koordinator Satuan perlindungan

masyarakat, di Desa Selat Kecamatan Narmada, mengatakan bahwa:2

Dalam Pelaksanaan Pemilukada serentak tahun 2018 yaitu pemilihan

Gubernur dan Wakil Gubernur Nusa Tenggara Barat, dan pemilihan

Bupati dan Wakil bupati Lombok Barat, dalam pelaksanaan kegiatan

pemilu tersebut berjalan dengan lancar tanpa adanya gangguan dari

pihak-pihak manapun. Kemudian untuk mengantisipasi terjadinya hal-hal

yang tidak diinginkan, maka kami selalu berkoordinasi dengan pihak

pemerintah Desa, Kepanitiaan Pemilu Desa, serta Aparat berwajib seperti

Polisi dan TNI,demi kelancaran pemilu tersebut.

Berdasarkan hasil wawancara diatas dapat disimpulkan bahwa pada

dasarnya secara fungsional linmas melaksanakan tugas dan fungsi pokoknya

dilapangan dapat dilakukan secara maksimal, dengan berbagai macam kegiatan

2Wawancara dengan Bapak Irianto,Ketua Linmas Desa Selat, Tanggal 6 Juli 2018.

Page 10: JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut dilibatkan secara aktif. Jika dilakukan studi yang lebih mendalam kedalam permasalahan

vii

yang dilakukan seperti patroli keliling Desa untuk menjaga keamanan dan

ketertiban pada proses pelaksanaan pemilihan umum di pihak pemerintah Desa,

Panitia Pemilihan Umum, serta dari Pihak yang berwajib Desa Selat tersebut

didukung dari kerjasama yang aktif dari pada yaitu aparat kepolisian dan TNI.

Efektivitas Peran Linmas dalam Mencegah Tindak Pidana

Efektifnya suatu organisasi Linmas dalam suatu masyarakat dapat dilihat

dari peran Anggota linmas tersebut dalam menjalankan upaya mencegah

terjadinya perilaku tindak pidana di lingkungan Desa dan tetap menjaga ketertiban

dan keamanan. Adapun efektivitas dari peran yang dilakukan oleh Linmas dalam

pencegahan tindak pidana tersebut dapat dilihat dari berbagai aktivitas Linmas

berikut ini.

a) Pembinaan Masyarakat. Dalam penerapan pembinaan masyarakat oleh

Linmas berjalan cukup efektif. Masyarakat mendapatkan banyak sosialisasi dan

pengetahuan sehingga menimbulkan dan meningkatkan kesadaran pentingnya

menjaga keamanan lingkungan baik keamanan pribadi pada khususnya maupun

keamanan masyarakat secara umum. Hal ini terbukti dalam ikut sertanya

masyarakat dalam mengamankan lingkungan di Desa Selat, seperti halnya dalam

melakukan kegiatan ronda malam secara bergiliran di wilayahnya masing-masing.

b).Kerjasama Dengan Keamanan Swakarsa Lainnya. Satuan Linmas melakukan

kerjasama dengan keamanan swakarsa lainnya seperti Satpam di instansi

pemerintah/swasta disekitaran Desa Selat berjalan efektif dan bersifat kooperatif.

Hal ini ditandai dengan adanya kegiatan bakti sosial oleh perusahaan swasta yang

Page 11: JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut dilibatkan secara aktif. Jika dilakukan studi yang lebih mendalam kedalam permasalahan

viii

ada di wilayah Desa Selat yang turut serta melibatkan anggota Linmas dalam hal

melakukan pengamanan. c).Pengamanan Pemilu Dan Pemilukada Serentak Tugas

dan Fungsi satuan perlindungan masyarakat dalam membantu pengamanan

Pemilihan Umum di Desa Selat lebih kepada proses pencegahan yang dilakukan

oleh linmas dalam hal ini yaitu mencegah terjadinya tindakan-tindakan yang

sifatnya dapat menganggu keamanan dan ketertiban lingkungan yang berujung

pada kelancaran pemilihan umum tersebut dengan mengutamakan komunikasi dan

koordinasi yang baik kepada masyarakat dan pihak-pihak terkait khususnya

anggota Bhabinkamtibmas dan anggota Bhabinsa yang bertugas di wilayah Desa

Selat,untuk mencegah terjadinya kegitan-kegiatan yang dapat menghambat dari

pada kelancaran pelaksanaan pemilihan umum di Desa Selat.

Dari kesimpulan wawancara diatas dapat diketahui bahwa efektifitas

peranan dari kegiatan anggota Linmas di Desa Selat dalam melakukan upaya

pencegahan tindak pidana berjalan cukup efektif dalam jagka satu tahun sejak

berdirinya mulai Tahun 2017 yang lalu, meskipun tidak bisa menghilangkan

langsung tindak pidana secara menyeluruh tetapi dapat meminimalisir terjadinya

suatu tindak pidana di wilayahnya dan dapat menciptakan kenyamanan dan

ketertiban pada situasi Kamtibmas di Desa Selat tersebut.

Kerjasama keamanan swakarsa lainnya

Memberikan arahan dan bimbingan dalam menumbuhkan partisipasi dan

peran serta masyarakat di wilayah kerjanya untuk selalu menjaga keamanan dan

ketertiban lingkungan masing-masing. Adapun kegiatannya adalah sebagai berikut

Page 12: JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut dilibatkan secara aktif. Jika dilakukan studi yang lebih mendalam kedalam permasalahan

ix

;3 a).Melakukan tatap muka, kunjungan, sambang, penyuluhan dan pengarahan

bersama Bhabinkamtibmas, dalam rangka membimbing masyarakat melaksanakan

sistem keamanan di wilayahnya. b). Membimbing dan memberikan arahan tentang

keikutsertaan masyarakat dalam kegiatan keamanan swakarsa di wilayah kerjanya.

c). Melakukan sambang kegiatan ronda malam bersama Bhabinkamtibmas

terhadap warga binaan untuk antisipasi 3C (Curat atau pencurian dengan

pemberatan, Curas atau pencurian dengan kekerasan, Curanmor atau pencurian

sepeda motor) di wilayah kerjanya. d). Membangun dan memberdayakan

siskamling yang ada di wilayah kerjanya. e). Melakukan silaturahmi ke rumah

kadus guna koordianasi masalah gangguan kamtibmas dan masalah sosial lainna

di wilayah kerjanya. f). Mengunjungi bentuk pengamanan swakarsa lainnya

bersama Bhabinkamtibmas, melakukan komunikasi, menerima keluhan dan

informasi serta membantu penyelesaian masalah yang dihadapi sebatas

kemampuan di wilyah kerjanya. g). Melakukan sambang poskamling di wilayah

kerjanya guna memberi motivasi warga untuk aktif melakukan giat ronda.

Menjalin komunikasi, membangun kerjasama dengan Satpam pada instansi

pemerintah/swasta dan pengguna satpam di wilayah kerjanya.

Hambatan-Hambatan dalam Upaya Pencegahan Tindak Pidana Oleh

Linmas

Hambatan atau kendala adalah segala sesuatu yang dapat mengakibatkan

pelaksanaan peran Linmas dalam membantu menciptakan suasana keamanan

3Ibid.

Page 13: JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut dilibatkan secara aktif. Jika dilakukan studi yang lebih mendalam kedalam permasalahan

x

dan ketertiban menjadi tidak maksimal dalam melaksanakan tugas dan

fungsinya. Berdasarkan penelitian dan hasil wawancara penyusun bahwa

hambatan-hambatan yang dihadapi oleh anggota Linmas di desa Selat ada 2

(dua) yaitu kendala internal dan kendala eksternal.4

Penjelasan mengenai kendala internal dan ekternal anggota Linmas

sebagaimana yang telah disampaikan oleh Bapak Irianto sebagai berikut:5 1)

Kendala Internal Linmas yaitu a) Kurangnya Personil/Anggota Linmas, masih

kurangnya anggota Linmas sehingga menjadi hambatan dalam pelaksanan tugas

linmas. Jumlah warga dari setiap wilayah kekadusan menjadi acuan didalam

mengangkat jumlah seorang anggota Linmas. Kenyataannya di lapangan anggota

Linmas di Desa Selat masih sangat kurang, yang hanya berjumlah 27 orang yang

belum mampu mecapai tolak ukur keberhasilan. Seorang anggota Linmas belum

mampu secara optimal didalam melaksanankan tugas dan perannya. b) Kurangnya

Alat Komunikasi Personil/Anggota Linmas yaitu HT (Handy Talky) dan HP

(Handphone) pribadi yang merupakan kondisi riil yang tidak ideal untuk

mencapai kesuksesan dalam tugas-tugas Linmas. c) Kurangnya Sarana dan

Prasarana operasional seperti sarana dan prasarana pendukung pelaksanan tugas

anggota Linmas yang sangat kurang menjadi hambatan dalam mengoptimalkan

pelaksanan tugas dan peran Linmas dalam pencegahan suatu tindak Pidana di

wilayah Desa Selat, kekurangan-kekurangan tersebut meliputi; Mega Phone

(pengeras suara), Senter sebagai alat penerang jalan pada malam hari disaat

4 Hasil Wawancara dengan bapak Irianto, selaku ketua Linmas desa Selat,Tanggal 6 Juli 2018

5 Ibid.

Page 14: JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut dilibatkan secara aktif. Jika dilakukan studi yang lebih mendalam kedalam permasalahan

xi

melakukan ronda malam, Rompi anggota Linmas sebagai pakaian pengenal

anggota Linmas saat bertugas. 2) Kendala Eksternal Linmas yaitu a) Kurangnya

partisipasi masyarakat dalam menciptakan suasana kamtibmas di lingkungannya

masing-masing. b) Kurangnya partisipasi pencegahan timbulnya akibat yang lebih

besar dari suatu tindak pidana seperti sikap pembiaran jika telah terjadi suatu

tindak pidana dilingkungannya. c) Sikap masyarakat yang kurang terbuka dalam

memberikan informasi apabila telah terjadi suatu tindak pidana dilingkungannya

seperti informasi peredaran narkotika, miras, judi, sabung ayam, judi togel,

penggelapan, penadahan, maupun tindak pidana lainnya.

Kendala demikian menggambarkan kurangnya partisipasi dan keikutsertaan

masyarakat dalam upaya pencegahan dan upaya mengurangi terjadinya suatu

tindak pidana dilingkungannya dan merupakan cerminan karakteristik masyarakat

yang kurang mendukung peran dan kinerja dari anggota Linmas, oleh karena itu

perlu terus dibangun kesadaran masyarakat untuk ikut berperan aktif menjaga

keamanan dan kenyamanan serta membantu tugas dari polri khususnya

Bhabinkamtibmas untuk menciptakan situasi kamtibmas di wilayahnya masing-

masing. Sehingga baik hambatan internal dan eksternal dapat diatasi dngan kinerja

anggota Linmas yang lebih baik lagi.

Page 15: JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut dilibatkan secara aktif. Jika dilakukan studi yang lebih mendalam kedalam permasalahan

xii

III. PENUTUP

Kesimpulan

1) Peran Linmas dalam pencegahan suatu tindak pidana di Desa Selat Kecamatan

Narmada Kabupaten Lombok Barat yaitu (a) Menjaga keamanan dan ketertiban

masyarakat dalam menjaga situasi kamtibmas di wilayah desa selat.(b)

Pengamanan di dalam mencegah suatu tindak pidana pada Pemilu atau

Pemilukada yaitu Peran satuan Linmas dalam melakukan pengamanan dan bukan

melakukan penindakan, melainkan penindakan itu merupakan tugas dari

kepolisian. 2) Hambatan-hambatan Linmas dalam pencegahan suatu tindak

pidana di Desa Selat diantaranya: (a) Secara internal Linmas yaitu kurangnya

personil Linmas sehingga suatu Desa yang mempunyai penduduk yang banyak

membutuhkan tambahan anggota Linmas untuk ikut membantu menciptakan

suasana kamtibmas di wilayahnya,alat komunikasi handy talky yang masih kurang

dan anggota Linmas masih menggunakan handphone pribadi yang tidak ideal

didalam memaksimalkan kinerja Linmas, serta sarana dan prasarana opersional

yang masih kurang seperti megaphone(pengeras suara),senter, rompi. (b) Secara

eksternal yaitu kurangnya partisipasi masyarakat dalam menciptakan suasana

kamtibmas di wilayahnya masing-masing, dan kurangnya partisipasi dalam

pencegahan timbulnya akibat yang lebih besar dari suatu tindak pidana di tengah-

tengah masyarakat seperti masyarakat yang kurang terbuka apabila telah terjadi

masalah sosial seperti premanisme, judi, sabung ayam, pesta miras, peredaran

obat-obatan terlarang di wilayah Desa tersebut dan lain sebagainya.

Page 16: JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut dilibatkan secara aktif. Jika dilakukan studi yang lebih mendalam kedalam permasalahan

xiii

Saran

(1) Seharusnya pemerintah membuat suatu peraturan yang lebih spesifik

mengenai peran, tugas, dan jumlah anggota Linmas, misalnya dengan membentuk

undang-undang. Dengan demikian struktur dari Linmas tersebut lebih jelas

sehingga tidak menimbulkan perbedaan dari segi jumlah anggota di tiap-tiap

wilayah kerjanya. (2) Pemerintah Desa agar lebih mendukung sepenuhnya tugas

Linmas degan menambah fasilitas pendukung seperti handy talky, karena di desa

Selat tidak semua anggota Linmas memegang handy talky tersebut. Dengan

didukung fasilitas tersebut kinerja Linmas dapat berjalan secara efektif. Selain itu

masyarakat juga harus mendukung kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh

Linmas, karena tanpa dukungan dari masyarakat kinerja Linmas tersebut tidak

dapat berjalan secara maksimal.

Page 17: JURNAL ILMIAH PERAN LEMBAGA PERLINDUNGAN …...pengimplementasian tugas dan fungsi pokok tersebut dilibatkan secara aktif. Jika dilakukan studi yang lebih mendalam kedalam permasalahan

xiv

Daftar Pustaka

Buku-Buku

Amirudin dan Zainal Asikin, Pengantar Metode Penelitian Hukum, Cet.8,

PT.Raja Grapindo Persada, Jakarta, 2014.

Ayyun Arifin, Implementasi Tugas Dan Fungsi Satuan Perlindungan

Masyarakat (SATLINMAS) Di Desa Tani Harapan Kecamatan Loa

Janan Kabupaten Kutai Kartanegara, Ejournal Ilmu Pemerintahan,

Vol.3, No.2, Tahun 2015.

Burhan Ashofa, Metode Penelitian Hukum, Cet. 7, Rineka Cipta, Jakarta,

2013.

Mukti Fajar ND dan Yulianto Achmad, Dualisme Penelitian Hukum Normatif

dan Empiris, Pustaka Pelajar,Yogyakarta, 2009.

Peraturan Perundang-undangan

Indonesia, Undang-undang Tentang Kepolisian Negara Republik

Indonesia,UU No. 2 Tahun 2002,LN.No.2 Tahun 2002, TLN.No. 4168.

Indonesia, Peraturan Menteri Dalam Negeri No.84 Tahun 2014 Tentang

Penyelenggaraan Perlindungan Masyarakat.

Indonesia, Peraturan Kepala Kepolisian Republik Indonesia, Nomor 23

Tahun 2007 tentang Sistem Keamanan Lingkungan.

Wawancara

Hasil wawancara dengan bapak Irianto, ketua Linmas Desa Selat.