Jaring An

11
 Jaringan Internet - Pengertian Jaringan Internet Jaringan Internet - Pengertian Jaringan Internet . Teknologi berkembang pesat sehingga ada sebuah slogan yang mengatakan "Dunia di Gemgaman Tangan Anda", salah satu teknologi yang sungguh fenomenal adalah Internet, sebuah Jaringan yang begitu kompleks namun sungguh mengagumkan maka kita sebut sebagai Jaringan Internet .  Internet  adalah jaringan komputer yang bisa dikategorikan sebagai WAN, menghubungkan berjuta komputer diseluruh dunia, tanpa  batas negara, dimana setiap orang yang memiliki komputer dapat bergabung ke dalam jaringan ini hanya dengan melakukan koneksi ke penyedia layanan internet (internet service provider / ISP) seperti Telkom Speedy, atau IndosatNet. Internet dapat diterjemahkan sebagai international networking (jaringan internasional), karena menghubungkan komputer secara internasional, atau sebagai internetworking (jaringan antar jaringan) karena menghubungkan berjuta jaringan diseluruh dunia. Internet dimulai ketika Departemen Pertahanan Amerika Serikat (Department of Defense USA) membangun sebuah jaringan komputer di tahun 1969, yang diberi nama ARPANET (Advanced Research Project Agency NETwork) dengan tujuan untuk menghubungkan beberapa komputer yang berada dibeberapa universitas melakukan riset militer, terutama untuk membangun jaringan komunikasi komputer yang mampu bertahan terhadap serangan nuklir. Jaringan ini berkembang terus, semakin banyak komputer yang terlibat, dan riset disisi pengembangan perangkat lunak  juga berkembang. Pada bulan Mei tahun 1974, Vinton G.Cerf dari Stanford University dan Robert E.Kahn dari Departemen Pertahanan USA, mempublikasi sebuah paper di IEEE Transaction on Communication berjudul “A Protocol for Packet Network Intercommunication”, konsep ini kemudian populer sebagai protokol TCP/IP, ketika ARPANET meng-adopsi protokol menjadi protokol standard untuk ARPANET pada tahun 1983. Pihak universitas terutama University of California at Berkeley kemudian membangun sistem operasi Berkeley Software Distribution Unix) atau BSD UNIX (dikenal dengan nama Free BSD Unix) dan pihak departemen pertahanan membiayai Bolt Baranek dan Newman (BBN) untuk meng-implementasi  protokol TCP/IP pada BSD Unix untuk diterapkan pada ARPANET, dengan demikian cikal-  bakal internet terbentuk. Pada penghujung tahun 1983, jaringan ARPANET dibagi dua menjadi DARPANET (Defence ARPANET) dan MILNET (MILitary NETwork). Pada tahun 1985 dibentuklah jaringan  NFSNET (National Science Foundation NETwork) untuk menghubungkan supercomputer yang ada diberbagai universitas di Amerika dan disambungkan dengan ARPANET. Jaringan NSFNET dikembangkan terus oleh periset perguruan tinggi. Pada tahun 1988 jaringan backbone internet ini hanya berkapasitas 56 Kbps. Walaupun pada tahun 1990 secara resmi ARPANET ditutup, namun jaringan internet yang telah terbentuk diteruskan oleh pihak universitas di Amerika dan memasukkan jaringan universitas di benua Amerika (Kanada dan Amerika Selatan) serta  jaringan di Eropa menjadi bagian dari internet. Pada tahun 1992 jaringan backbo ne ditingkatkan ke T3 dengan kecepatan 45 Mbps, dan disekitar tahun 1995 ditingkatkan lagi menjadi OC-3 pada kecepatan 155 Mbps. Kini backbone internet berkecepatan tinggi dalam order Gbps. Topologi internet pada dasarnya adalah mesh-topology, menghubungkan banyak jenis jaringan melalui sistem packet-switching, kalaupun bisa dikatakan yang menjadi pusat-nya adalah  beberapa NAP (Network Access Point) yang ada di San Fransisco (Pacific Bell), di Chicago

description

tugas

Transcript of Jaring An

  • Jaringan Internet - Pengertian Jaringan Internet

    Jaringan Internet - Pengertian Jaringan Internet. Teknologi berkembang pesat sehingga ada

    sebuah slogan yang mengatakan "Dunia di Gemgaman Tangan Anda", salah satu teknologi yang

    sungguh fenomenal adalah Internet, sebuah Jaringan yang begitu kompleks namun sungguh

    mengagumkan maka kita sebut sebagai Jaringan Internet. Internet adalah jaringan komputer

    yang bisa dikategorikan sebagai WAN, menghubungkan berjuta komputer diseluruh dunia, tanpa

    batas negara, dimana setiap orang yang memiliki komputer dapat bergabung ke dalam jaringan

    ini hanya dengan melakukan koneksi ke penyedia layanan internet (internet service provider /

    ISP) seperti Telkom Speedy, atau IndosatNet. Internet dapat diterjemahkan sebagai international

    networking (jaringan internasional), karena menghubungkan komputer secara internasional, atau

    sebagai internetworking (jaringan antar jaringan) karena menghubungkan berjuta jaringan

    diseluruh dunia.

    Internet dimulai ketika Departemen Pertahanan Amerika Serikat (Department of Defense USA)

    membangun sebuah jaringan komputer di tahun 1969, yang diberi nama ARPANET (Advanced

    Research Project Agency NETwork) dengan tujuan untuk menghubungkan beberapa komputer

    yang berada dibeberapa universitas melakukan riset militer, terutama untuk membangun jaringan

    komunikasi komputer yang mampu bertahan terhadap serangan nuklir. Jaringan ini berkembang

    terus, semakin banyak komputer yang terlibat, dan riset disisi pengembangan perangkat lunak

    juga berkembang. Pada bulan Mei tahun 1974, Vinton G.Cerf dari Stanford University dan

    Robert E.Kahn dari Departemen Pertahanan USA, mempublikasi sebuah paper di IEEE

    Transaction on Communication berjudul A Protocol for Packet Network Intercommunication, konsep ini kemudian populer sebagai protokol TCP/IP, ketika ARPANET meng-adopsi protokol

    menjadi protokol standard untuk ARPANET pada tahun 1983. Pihak universitas terutama

    University of California at Berkeley kemudian membangun sistem operasi Berkeley Software

    Distribution Unix) atau BSD UNIX (dikenal dengan nama Free BSD Unix) dan pihak

    departemen pertahanan membiayai Bolt Baranek dan Newman (BBN) untuk meng-implementasi

    protokol TCP/IP pada BSD Unix untuk diterapkan pada ARPANET, dengan demikian cikal-

    bakal internet terbentuk.

    Pada penghujung tahun 1983, jaringan ARPANET dibagi dua menjadi DARPANET (Defence

    ARPANET) dan MILNET (MILitary NETwork). Pada tahun 1985 dibentuklah jaringan

    NFSNET (National Science Foundation NETwork) untuk menghubungkan supercomputer yang

    ada diberbagai universitas di Amerika dan disambungkan dengan ARPANET. Jaringan NSFNET

    dikembangkan terus oleh periset perguruan tinggi. Pada tahun 1988 jaringan backbone internet

    ini hanya berkapasitas 56 Kbps. Walaupun pada tahun 1990 secara resmi ARPANET ditutup,

    namun jaringan internet yang telah terbentuk diteruskan oleh pihak universitas di Amerika dan

    memasukkan jaringan universitas di benua Amerika (Kanada dan Amerika Selatan) serta

    jaringan di Eropa menjadi bagian dari internet. Pada tahun 1992 jaringan backbone ditingkatkan

    ke T3 dengan kecepatan 45 Mbps, dan disekitar tahun 1995 ditingkatkan lagi menjadi OC-3 pada

    kecepatan 155 Mbps. Kini backbone internet berkecepatan tinggi dalam order Gbps.

    Topologi internet pada dasarnya adalah mesh-topology, menghubungkan banyak jenis jaringan

    melalui sistem packet-switching, kalaupun bisa dikatakan yang menjadi pusat-nya adalah

    beberapa NAP (Network Access Point) yang ada di San Fransisco (Pacific Bell), di Chicago

  • (Ameritech), New Jersey (Sprint), dan Merit Access Exchange (MAE) di San Fransisco (MAE

    West) dan Washington, D.C (MAE East) yang ditangani oleh MFS Datanet.

    Walaupun tidak ada organisasi yang memiliki internet, namun ada banyak organisasi yang

    memelihara jaringan ini melalui penetapan standarisasi protokol, aturan-aturan, serta metoda

    akses. Internet Engineering Task Force (IETF) menangani masalah-masalah teknis yang timbul

    di internet, seperti masalah pada protokol, arsitektur dan pengoperasian internet. Internet

    Research Task Force (IRTF) menangani riset teknis, seperti sistem pengalamatan dan rekayasa

    lainnya. Internet Assigned Numbers Authority (IANA) mengatur pembagian alamat IP (IP#) ke

    berbagai negara dan organisasi. Internet Society (ISOC) menangani masalah administrasi dan

    struktur organisasi internet.

    Badan usaha komersil kemudian menyediakan layanan akses dengan menyediakan koneksi dari

    komputer pengguna ke internet, dan badan ini disebut sebagai penyedia akses internet atau ISP.

    Beberapa ISP terkenal di dunia adalah America On Line (AOL), Australia OnLine, CompuServe,

    GEnie, dan Prodigy. Di Indonesia ada TelkomNet, IndosatNet, Wasantara Net, InterNux, dan

    sebagainya. ISP menyediakan koneksi dial-up melalui modem-telepon, koneksi wireless melalui

    antena WLAN, atau koneksi ADSL melalui telepon. Protokol koneksi yang digunakan adalah

    SLIP (Serial Line Interface Protocol) atau PPP (Point-to-Point Protocol), dimana koneksi SLIP

    biasanya lebih lambat dari PPP.

    GAMBAR: Koneksi ke Internet

    Secara logis jaringan internet dibagi kedalam beberapa domain, yang menurut standar IPv4

    (Internet Protocol version 4) di-identifikasi melalui nomer IP 32 bit atau 4 angka biner yang

    dipisahkan dengan titik (seperti 192.168.10.25). Tipe domain standar antara lain:

    .com = organisasi komersil

  • .edu = institusi pendidikan di Amerika

    .ac = institusi akademik

    .gov = institusi pemerintah

    .mil = organisasi militer

    .net = penyedia akses jaringan

    .org = organisasi non-profit

    Disamping itu domain juga dibagi berdasarkan negara, misalnya:

    .au = Australia

    .ca = Kanada

    .id = Indonesia

    .jp = Jepang

    .my = Malaysia

    .sw = Swedia

    .th = Thailand

    Pengertian Dasar Internet/Intranet

    A. Pengertian Internet dan Intranet Internet (Interconncting Network) adalah sebuah sistem komunikasi global yang

    menghubungkan komputer-komputer dan jaringan-jaringan di seluruh dunia tanpa mengenal

    batas teritorial, budaya, dan hukum untuk menyebarkan informasi dan mendapatkan informasi

    Intranet (Intaconnecting Network) adalah sistem komunikasi yang bersifat lokal

    B. Sejarah perkembangan Internet

    1. Sejarah Internet di Dunia Sejarah internet tidak lepas terbentuknya sebuah jaringan komputer yang dilakukan oleh

    Departemen Pertahanan Amerika Serikat pada tahun 1969, melalui proyek ARPA yang disebut

    ARPANET (Edvance Research Agency Network). Tujuan awal dibangunnya proyek tersebut

    adalah untuk membuat sistem jaringan komputer yang tersebar dengan menghubungkan

    komputer di daerah-daerah vital untuk mengatasi masalah jika terjadi serangan musuh dan untuk

    menghindari terjadinya informasi terpusat.

    2. Sejarah internet di Indonesia Di Indonesia, jaringan internet mulai di kembangkan pada tahun 1983 di Universitas Indonesia

    berupa UINet oleh Dr. Joseph F.P. Luhukay. Pada tahun yang sama, Luhukay juga mulai

    mengembangkan University Network (Uninet) di lingkungan Departemen Pendidikan dan

    Kebudayaan. Uninet merupakan jaringan komputer dengan jangkuan lebih luas meliputi

    Universitas Indonesia, Institut Teknologi Bandung, Institut Pertanian Bogor, Universitas Gadjah

    Mada, Institut Teknologi Surabaya, Universitas Hasanudin, dan Ditjen Dikti. Pada tahun Rahmat

    M. Samik-Ibrahim, Suryono Adisoemarta, Muhammad Ihsan, Robby Soebiakto, Putu, Firman

    Siregar, Adi Indrayanto, Onno W. Purbo merupakan nama-nama yang berjasa di awal

    pengembangan internet di Indonesia pada tahun 1992 hingga 1994.

    C. Manfaat Internet

  • 1. Bidang Pendidikan Internet memungkinkan kita untuk mendapatkan banyak referensi keilmuan dari perpustakaan

    maya (library online) yang ada di internet dan sebagai media pembelajaran secara online di

    kenal dengan istilah e-learning

    2. Bidang Ekonomi dan Bisnis Internet hadir dengan istilah e-commerce yaitu kegiatan perdagangan, jual beli, promosi dan

    sebagainya dapat dilakukan melalui internet

    3. Bidang Pemerintahan Internet hadir dengan e-government untuk memudahkan pemerintah untuk memberikan

    informasi dan layanan kepada masyarakat secara maksimal.

    4. Sarana Bersosialisasi dan Mencari Sahabat Pengguna internet dapat menjalin komunikasi dengan rekan-rekannya di segala penjuru dunia

    dalam waktu singkat dan biaya murah melalui fasilitas email dan chatting

    5. Sarana Hiburan Internet menyediakan banyak fasilitas pilihan seperti permainan, game, musik, video, dunia

    entertainment dan sebagainya

    D. Dampak Negatif Internet 1. Ancaman virus

    2. Pornografi

    3. Kekejaman dan kesadisan

    4. Penipuan

    5. Carding

    6. Perjudian

    7. Pembajakan karya intelektual

    Jaringan Komputer

    Pengertian Jaringan

    Jaringan merupakan sekumpulan komputer yang dapat saling berhubungan antara satu dengan

    lainnya dengan menggunakan media komunikasi, sehingga dapat saling berbagi data, informasi,

    program, dan perangkat keras (printer, harddisk, webcam, dsb).

    Tujuan jaringan Untuk memudahkan pengguna komputer untuk saling berbagi sumber daya yang

    terdapat di jaringan seperti printer, file/ data dan sebagainya.

    Jenis-jenis jaringan

    A. Jaringan Berdasarkan Hubungan fungsional

    1. Jaringan Peer-to-Peer

    Kedudukan setiap komputer yang terhubung dalam jaringan adalah sama. Tidak ada komputer

    yang menjadi pelayan utama (server). Sehingga semua komputer dalam jaringan dapat saling

    berkomunikasi dan berbagi penggunaan perangkat keras dan perangkat lunak.

  • 2. Jaringan Client Server

    Pada jaringan client-server terdapat sebuah komputer yang mengatur semua fasilitas yang

    tersedia dalam jaringan komputer, sepertikomunikasi, penggunaan bersama perangkat keras dan

    perangkat lunak serta mengontrol jaringan. Komputer ini dinamakan server. Semua komputer

    lain selain server disebut client

    B. Jaringan Berdasarkan Area Jaringan

    1. Local Area Network (LAN)

    LAN merupakan jaringan komputer dengan ruang lingkup terbatas (area lokal). Tipe jaringan ini

    banyak dipakai pada gedung perkantoran, warnet, Lab komputer sekolah, rental komputer,dsb

    Metropolitan Area Network (MAN)

  • 2. MAN merupakan jaringan komputer dengan ruang lingkup yang cukup jauh. Tipe

    inidigunakan untuk membangun jaringan komputer antar gedung, dalam satu kota, atau antar

    kota yang berada pada jangkauannya. Jaringan in biasanya digunakan oleh

    perusahaanperusahaan besar seperti perbankan, BUMN, dll.

    3. Wide Area Network (WAN)

    Jaringan ini merupakan jaringan yang terbesar karena mencakup radius antar negara bahkan

    benua tanpa batasan geografis seperti jaringan lain. Dalam beberapa hal, WAN dapat dikatakan

    Internet

    C. Jaringan Berdasarkan Metode Koneksinya

    1. Jaringan Berkabel

    Jaringan yang menggunakan kabel untuk menghubungkan anggota anggota jaringan

  • 2. Jaringan Nirkabel

    Jaringan yang menggunakan gelombang radio untuk koneksi antar anggota jaringan

    Topologi Jaringan

    Topologi jaringan merupakan Topologi jaringan merupakan diagram yang mewakili cara

    komputer terhubung dalam jaringan

    Macam-macam topologi jaringan

    1. Star Topology (Topologi Bintang)

    Star Topology (Topologi Bintang) merupakan sekumpulan komputer yang dihubungkan dengan

    komputer yang berada pada pusat konfigurasi yang berbentuk bintang yang berperan sebagai

    pengontrol komunikasi dan memberikan layanan bagi komputer lain

    2. Ring Topology (Topologi Cincin)

    Ring Topology (Topologi Cincin) merupakan sekelompok komputer yang saling terhubung dan

    membentuk konfigurasi cincin, dimana salah satu berperan sebagai server

    3. Bus Topology (Topologi Bus)

  • Bus Topology (Topologi Bus) merupakan sekumpulan komputer yang saling terhubung pada

    kabel khusus (bus), dimana salah satu komputer berperan sebagai server

    4. Tree Topology (Topologi Pohon)

    Tree Topology (Topologi Pohon) merupakan sekumpulan komputer yang saling terhubung dan

    membentuk konfigurasi pohon

    Perangkat Jaringan Komputer

    1. Modem

    Modem merupakan device yang mampu membuat komputer terkoneksi dengan internet melalui

    jalur telepon standar.

    2. Hub

  • Hub merupakan sarana network yang digunakan untuk memperkuat transmisi sinyal pada suatu

    jenis workstation tertentu

    3. Repeater

    Repeater merupakan piranti elektronik yang bertugas menerima sinyal kemudian meneruskannya

    pada level yang lebih tinggi atau dengan daya yang lebih besar

    4. Router

    Router merupakan piranti jaringan yang bertugas menforward paket data sepanjang jaringan

    menggunakan header dan tabel forwarding, sehingga rute terbaik untuk transportasi data

  • 5. Network Interface Card (NIC)

    Network Interface Card (NIC) merupakan circuit board yang memberi kemampuan komunikasi

    jaringan ke komputer-komputer personal yang terpasang pada motherboard

    6. Bridge

    Bridge merupakan jaringan yang digunakan untuk memperluas atau memecah jaringan

    7. Kabel dan konektor

    Kabel dan konektor merupakan kabel jaringan yang digunakan untuk menghubungkan satu

    komputer ke komputer yang lain