GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno...

38
STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA PERPUSTAKAAN GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN SECTIO CAESAREA TENTANG MOBILISASI DINI DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH (RSUD) WATES KULON PROGO KARYA TULIS ILMIAH Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Mencapai Gelar Ahli Madya Kebidanan STIKES Jenderal Achmad Yani Yogyakarta RETNO SULISTIANI 1112057 PROGAM STUDI KEBIDANAN (D-3) STIKES JENDERAL ACHMAD YANI YOGYAKARTA 2015

Transcript of GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno...

Page 1: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN SECTIO CAESAREA TENTANG MOBILISASI DINI DI RUMAH SAKIT

UMUM DAERAH (RSUD) WATES KULON PROGO

KARYA TULIS ILMIAH

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Mencapai Gelar Ahli Madya Kebidanan STIKES Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

RETNO SULISTIANI 1112057

PROGAM STUDI KEBIDANAN (D-3) STIKES JENDERAL ACHMAD YANI YOGYAKARTA

2015

Page 2: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

iii

HALAMAN PENGESAHAN

GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN SECTIO CAESAREA TENTANG MOBILISASI DINI DI RUMAH SAKIT

UMUM DAERAH (RSUD) WATES KULON PROGO

KARYA TULIS ILMIAH

Diajukan oleh:

RETNO SULISTIANI 1112057

Telah Dipertahankan di Depan Dewan Penguji dan Diterima Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Mendapatkan Gelar Ahli Madya di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan

Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

Tanggal:..........................

Menyetujui :

Penguji, Pembimbing, Dwi Kartika Rukmi, M.Kep., Sp.Kep.MB Alfie Ardiana Sari, M.Keb NIDN: 05-0202-8201 NIDN: 05-2612-8401

Mengesahkan, a.n. Ketua Stikes Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

Ketua Program Studi Kebidanan (D-3)

Reni Merta Kusuma, M.Keb NIDN: 06-1603-8302

Page 3: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

iv

PERNYATAAN

Dengan ini saya menyatakan bahwa dalam Karya Tulis Ilmiah ini tidak

terdapat karya tulis yang pernah diajukan untuk memperoleh gelar kesarjanaan di

suatu Perguruan Tinggi dan sepanjang pengetahuan saya juga tidak terdapat karya

atau pendapat yang pernah ditulis atau diterbitkan orang lain kecuali yang secara

tertulis diacu pada naskah ini dan disebutkan dalam daftar pustaka.

Yogyakarta, Agustus 2015

Retno Sulistiani

Page 4: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

v

KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr. Wb Puji syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah SWT atas limpahan rahmat-

Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan Karya Tulis Ilmiah yang berjudul: “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea Tentang Mobilisasi Dini di RSUD Wates Kulon Progo”.

Karya Tulis Ilmiah ini telah dapat diselesaikan, atas bimbingan, arahan, dan bantuan berbagai pihak yang tidak bisa penulis sebutkan satu persatu, dan pada kesempatan ini penulis dengan rendah hati mengucapkan terima kasih dengan seetulus-tulusnya kepada: 1. Bapak Kuswanto Hardjo, dr., M.Kes, selaku Ketua Sekolah Tinggi Ilmu

Kesehatan Jendral Achmad Yani Yogyakarta. 2. Ibu Reni Merta Kusuma, M.Keb, selaku Ketua Program Studi Kebidanan

(D-3) Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Jendral Achmad Yani Yogyakarta. 3. Ibu Alfie Ardiana Sari, M.Keb, selaku dosen pembimbing Karya Tulis Ilmiah

yang telah memberikan arahan dan bimbingan selama penyusunan Karya Tulis Ilmiah ini.

4. Ibu Dwi Kartika Rukmi, M.Kep., Sp.Kep.MB, selaku dosen penguji usulan penelitian yang telah bersedia meluangkan waktu untuk menguji, mengoreksi, dan memberikan masukan serta saran terhadap Karya Tulis Ilmiah ini.

5. Tenaga kesehatan RSUD Wates Kulon Progo yang telah membantu dalam terlaksananya penyusunan Karya Tulis Ilmiah.

6. Seluruh Staff Pengajar Program Studi Kebidanan (D-3) STIKES A. Yani Yogyakarta.

7. Kedua orang tua, saudara dan teman-teman yang selalu memberikan dukungan, do’a, dan semangat pada penulis selama penyusunan Karya Tulis Ilmiah ini. Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan kebaikan kepada semuanya,

sebagai imbalan atas segala amal kebaikan dan bantuannya. Akhirnya besar harapan penulis semoga usula penelitian ini bermanfaat bagi pembaca. Wassalamu’alaikum Wr. Wb Penulis

Page 5: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

vi

DAFTAR ISI Hal

HALAMAN JUDUL ....................................................................................... i LEMBAR PERSETUJUAN ............................................................................ ii LEMBAR PENGESAHAN ............................................................................. iii PERNYATAAN .............................................................................................. iv KATA PENGANTAR ..................................................................................... v DAFTAR ISI .................................................................................................... vi DAFTAR TABEL ............................................................................................ viii DAFTAR GAMBAR ....................................................................................... ix DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................... x INTISARI ........................................................................................................ xi ABSTRACT ..................................................................................................... xii BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang .............................................................................. 1 B. Rumusan Masalah ......................................................................... 5 C. Tujuan Penelitian .......................................................................... 5 D. Manfaat Penelitian ........................................................................ 6 E. . Keaslian Penelitian ........................................................................ 7

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

A. Landasan Teori 1. Pengetahuan ........................................................................... 8 2. Post Partum ........................................................................... 15 3. Perubahan Fisiologis Masa Nifas ........................................... 17 4. Sectio Caesarea ..................................................................... 22 5. Mobilisasi Dini ....................................................................... 23

B. Kerangka Teori ............................................................................ 29 C. Kerangka Konsep ......................................................................... 30 D. Pertanyaan Peneliti ....................................................................... 30

BAB III METODE PENELITIAN

A. Rancangan Penelitian ................................................................... 32 B. Lokasi dan Waktu Penelitian ....................................................... 32 C. Populasi dan Sampel .................................................................... 33 D. Variabel Penelitian ....................................................................... 34 E. Definisi Operasional .................................................................... 34 F. Alat dan Metode Pengumpulan Data ........................................... 35 G. Validitas dan Reliabilitas ............................................................. 37 H. Metode Pengelolahan dan Analisa Data ...................................... 39 I. Etika Penelitian ............................................................................ 41 J. Pelaksanaan Penelitian ................................................................. 41

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian ............................................................................. 45

Page 6: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

vii

B. Pembahasan ................................................................................... 51 C. Keterbatasan Penelitian ................................................................. 59

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan .................................................................................. 60 B. Saran ............................................................................................ 61

DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN

Page 7: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

viii

DAFTAR TABEL Hal

Tabel 1.1 Keaslian Penelitian .......................................................................... 7 Tabel 3.1 Definisi Operasional ....................................................................... 35 Tabel 3.2 Kisi-kisi Kuesioner Pengetahuan Ibu Post Partum dengan Sectio

Caesarea tentang Mobilisasi Dini ................................................... 36 Tabel 4.1 Distribusi Frekuensi Ibu Post Partum dengan Sectio Caesarea

Berdasarkan Umur, Pendidikan, dan Pekerjaan di RSUD Wates Kulon Progo ..................................................................................... 46 Tabel 4.2 Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Pengetahuan Ibu Post

Partum dengan Sectio Caesarea tentang Mobilisasi Dini di RSUD Wates Kulon Progo .......................................................................... 47

Tabel 4.3 Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Pengetahuan Ibu Post Partum dengan Sectio Caesarea tentang Fisiologi Masa Nifas di

RSUD Wates Kulon Progo .............................................................. 47 Tabel 4.4 Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Pengetahuan Ibu Post

Partum dengan Sectio Caesarea tentang Pengertian Mobilisasi Dini di RSUD Wates Kulon Progo .......................................................... 48 Tabel 4.5 Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Pengetahuan Ibu Post

Partum dengan Sectio Caesarea tentang Cara Mobilisasi Dini di RSUD Wates Kulon Progo .............................................................. 48 Tabel 4.6 Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Pengetahuan Ibu Post

Partum dengan Sectio Caesarea tentang Tujuan atau Manfaat Mobilisasi Dini di RSUD Wates Kulon Progo ................................ 49

Tabel 4.7 Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Pengetahuan Ibu Post Partum dengan Sectio Caesarea tentang Risiko Tidak Melakukan Mobilisasi Dini di RSUD Wates Kulon Progo ................................ 49

Tabel 4.8 Tabulasi Silang Karakteristik Distribusi Frekuensi Responden dengan Pengetahuan Ibu Post Partum dengan Sectio Caesarea tentang Mobilisasi Dini di RSUD Wates Kulon Progo ................................ 50

Page 8: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

ix

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Kerangka Teori Penelitian Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum dengan Sectio Caesarea tentang Mobilisasi Dini di RSUD Wates Kulon Progo ............................................................................................. 29

Gambar 2.2 Kerangka Konsep Penelitian Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum dengan Sectio Caesarea tentang Mobilisasi Dini di RSUD Wates Kulon Progo ............................................................................................. 30

Page 9: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

x

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Jadwal Penelitian Lampiran 2 Lembar Persetujuan menjadi Responden Lampiran 3 Kuesioner Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum dengan Sectio

Caesarea tentang Mobilisasi Dini di RSUD Wates Kulon Progo Lampiran 4 Data Hasil Uji Validitas Lampiran 5 Data Hasil Penelitian Lampiran 6 Surat Ijin Studi Pendahuluan di RSUD Wates Kulon Progo Lampiran 7 Surat Balasan Studi Pendahuluan di RSUD Wates Kulon Progo Lampiran 8 Surat Ijin Uji Validitas di RSUD Wates Kulon Progo Lampiran 9 Surat Balasan Uji Validitas di RSUD Wates Kulon Progo Lampiran 10 Surat Ijin Penelitian di RSUD Wates Kulon Progo Lampiran 11 Surat Balasan Penelitian di RSUD Wates Kulon Progo Lampiran 12 Lembar Konsultasi Dosen Pembimbing

Page 10: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

xi

GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN SECTIO CAESAREA TENTANG MOBILISASI DINI DI RUMAH SAKIT

UMUM DAERAH (RSUD) WATES KULON PROGO

INTISARI

Retno Sulistiani1, Alfie Ardiana Sari2

Latar belakang: Penyebab langsung Angka Kematian Ibu (AKI) di Indonesia adalah perdarahan (41,7%), sepsis (8,3%) dan eklamsi (4,2%). Diperkirakan bahwa 60% kematian ibu akibat kehamilan terjadi pada ibu post partum, dan 50% kematian terjadi dalam 24 jam pertama karena tidak optimal kemampuan ibu nifas untuk melakukan perawatan nifas khususnya melakukan mobilisasi dini. Salah satu konsep dasar perawatan pada masa nifas pada pasien post partum dengan sectio caesarea adalah mobilisasi dini. Ibu yang tidak memiliki pengetahuan tentang mobilisasi dini akan merasa malas, takut dan capek untuk melakukan mobilisasi dini, sehingga perlu upaya untuk meningkatkan pengetahuan ibu tentang pentingnya mobilisasi dini agar masa nifas pada ibu post partum dapat berjalan dengan baik. Tujuan Penelitian: Diketahuinya gambaran pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang mobilisasi dini di RSUD Wates Kulon Progo. Metode Penelitian: Jenis penelitian desktiptif dengan rancangan survey. Sampel diambil dengan teknik purposive sampling, sehingga diperoleh jumlah sampel sebanyak 35 responden. Instrumen penelitian adalah kuesioner dan hasil penelitian dianalisis dengan distribusi frekuensi relative atau prosentase. Hasil Penelitian: Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang mobilisasi dini di RSUD Wates Kulon Progo mayoritas adalah kategori cukup (57,1%). Pengetahuan tentang fisiologi masa nifas adalah kategori cukup (42,9%). Pengetahuan tentang pengertian mobilisasi dini adalah kategori cukup (45,7%). Pengetahuan tentang cara mobilisasi dini adalah kategori cukup (45,7%). Pengetahuan tentang tujuan/manfaat mobilisasi dini adalah kategori baik (51,4%). Pengetahuan tentang risiko tidak melakukan mobilisasi dini adalah kategori kurang (45,7%). Kesimpulan: Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang mobilisasi dini di RSUD Wates Kulon Progo mayoritas adalah kategori cukup (57,1%). Kata Kunci : Pengetahuan, ibu post partum, mobilisasi dini 1Mahasiswa Program Studi Kebidanan (D3) Stikes Jenderal Achmad Yani Yogyakarta 2Dosen Program Studi Kebidanan (D3) Stikes Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

Page 11: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

xii

THE DESCRIPTION OF KNOWLEDGE LEVEL OF POST PARTUM MOTHERS WITH SECTIO CAESAREA ABOUT EARLY

MOBILIZATION IN TERRITORIAL GENERAL HOSPITAL WATES KULONPROGO

ABSTRACT

Retno Sulistiani1, Alfie Ardiana Sari2

Background : The direct cause of maternal mortality rate in Indonesia is hemorrhage (41,7%), sepsis (8,3%), and eclampsia (4,2%). It is estimated that 60% of maternal mortalities due to pregnancy occur to post partum mothers, and 50% of mortality occur in the first 24 hours due to the lack of post partum mothers’ ability to perform post partum care especially early mobilization. One of fundamental concepts of post partum care to post partum patients with section caesarea is early mobilization. Mothers who have no knowledge about early mobilization will feel lazy, afraid, and tired to perform early mobilization, so that it is necessary to make an effort to improve mothers’ knowledge about the importance of early mobilization in order to create well-run post partum period in post partum mothers. Objective : To find out the description of knowledge level of post partum mothers with sectio caesarea about early mobilization in territorial general hospital Wates Kulonprogo Method : This was a descriptive study with survey design. Samples were selected through purposive sampling technique as many as 35 respondents. Study instrument were questionnaires and the result was analyzed with relative frequency distribution or percentage. Result : The knowledge of post partum mothers with sectio caesarea about ; early mobilization in territorial general hospital Wates Kulon Progo was mostly in sufficient category (57,1%), physiology of post partum period was in sufficient category (42,9%), the understanding of early mobilization was in sufficient category (45,7%), the application of early mobilization was in sufficient category (45,7%), the benefit of early mobilization was in good category (51,4%), the risk of not applying early mobilization was in poor category (45,7%). Conclusion : The knowledge of post partum mothers with section caesarea about early mobilization in territorial general hospital Wates Kulonprogo was mostly in sufficient category (57,1%). Keywords : knowledge, post partum mothers, early mobilization. 1A student of Diploma III Midwifery Study Program of A.Yani Yogyakarta High School of Health Science 2A counseling lecturer of Diploma III Midwifery Study Program of A.Yani Yogyakarta High School of Health Science

Page 12: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

1  

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Masa nifas adalah masa yang dimulai setelah plasenta keluar dan berakhir

ketika alat-alat kandungan kembali seperti keadaan sebelum hamil. Selama masa

pemulihan tersebut berlangsung, ibu akan mengalami banyak perubahan, baik

secara fisik maupun psikologis. Sebagian besar perubahan yang terjadi bersifat

fisiologis, namun jika tidak dilakukan pendampingan melalui asuhan kebidanan

maka tidak menutup kemungkinan akan terjadi keadaan patologis (Sulistyawati,

2009). Perubahan masa nifas seperti perubahan sistem reproduksi, perubahan

sistem pencernaan, perubahan sistem perkemihan, perubahan sistem

musculoskeletal, perubahan endokrin, perubahan tanda-tanda vital, perubahan

sistem kardiovaskuler, perubahan hematologi (Anggraini, 2010).

Masa nifas merupakan masa yang cukup penting bagi tenaga kesehatan untuk

selalu melakukan pemantauan karena penatalaksanaan yang kurang maksimal

dapat menyebabkan ibu mengalami berbagai masalah, bahkan dapat berlanjut

pada komplikasi masa post partum, seperti sepsis peurperalis. Sehingga sangat

tepat jika para tenaga kesehatan memberikan perhatian yang tinggi pada masa ini.

Adanya permasalahan yang terjadi pada ibu akan berpengaruh terhadap

kesejahteraan bayi yang dilahirkannya, karena bayi tersebut tidak akan

mendapatkan perawatan maksimal dari ibunya sehingga mortalitas dan morbiditas

bayi pun akan meningkat (Sulistyawati, 2009).

Page 13: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

2  

  

Penyebab langsung Angka Kematian Ibu (AKI) di Indonesia adalah

perdarahan (41,7%), sepsis (8,3%) dan eklamsi (4,2%). Diperkirakan bahwa 60%

kematian ibu akibat kehamilan terjadi pada ibu post partum, dan 50% kematian

masa nifas terjadi dalam 24 jm pertama karena tidak optimal kemampuan ibu

nifas untuk melakukan perawatan nifas khususnya melakukan mobilisasi dini

(Saifuddin, 2006).

Meninjau hasil Survey Demografi Kesehatan Indonesia (SDKI) tahun 2012

mengenai Angka Kematian Ibu (AKI) melahirkan sebanyak 40 kasus per 100 ribu

kelahiran (Dinkes DIY, 2013). Angka Kematian Ibu (AKI) di Kabupaten Kulon

Progo pada tahun 2012 adalah 3 kasus dan pada tahun 2013 meningkat menjadi 7

kasus per 100.000 kelahiran hidup (Dinkes Kabupaten Kulon Progo, 2014).

Bidan sebagai salah satu tenaga kesehatan memiliki posisi penting dan

strategis dalam penurunan Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi

(AKB). Upaya bidan dalam menurunkan AKI dan AKB antara lain memberikan

pelayanan yang berkesinambungan dan paripurna, berfokus pada aspek

pencegahan melalui pendidikan kesehatan dan konseling, promosi kesehatan,

pertolongan persalinan normal dengan berlandaskan kemitraan dan pemberdayaan

perempuan serta melakukan deteksi dini pada kasus-kasus rujukan (Kemenkes RI,

2014). Pemberian pendidikan kesehatan tentang mobilisasi dini merupakan salah

satu upaya yang dapat dilakukan bidan untuk mengubah perilaku ibu post partum

menjadi lebih sehat (Potter dan Perry, 2009).

Sectio caesarea adalah suatu pembedahan guna melahirkan janin lewat insisi

pada dinding abdomen dan uterus persalinan buatan, sehingga janin dilahirkan

Page 14: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

3  

  

melalui perut dan dinding rahim agar anak lahir dengan keadaan utuh dan sehat

(Jitowiyono dan Kristiyanasari, 2012). Tindakan sectio caesarea tetap

menghadapkan ibu pada komplikasi, sehingga perlu dilakukan observasi agar

dapat mendeteksi kejadiannya lebih dini (Manuaba, 2012). Komplikasi yang dapat

terjadi seperti infeksi pada bekas jalan lahir, infeksi rahim, cedera pembuluh

darah, perdarahan, kematian saat persalinan, luka kandung kemih (Maulana,

2012). Hampir 90% morbiditas pasca operasi disebabkan oleh infeksi (infeksi

pada rahim) (Oxorn, 2010).

Salah satu konsep dasar perawatan pada masa nifas pada pasien post partum

dengan sectio caesarea adalah mobilisasi dini (Manuaba, 2012). Mobilisasi dini

ibu post partum adalah suatu pergerakan bertahap yang dilakukan beberapa jam

setelah melahirkan, bertujuan untuk memperlancar sirkulasi darah, mengatasi

konstipasi, dan mencegah komplikasi (Anggraini, 2010).

Ibu post partum yang tidak melakukan mobilisasi dini dapat mengalami

peningkatan suhu karna adanya involusi uterus yang tidak baik sehingga sisa

darah tidak dapat dikeluarkan dan menyebabkan infeksi dan salah satu tanda

infeksi adalah peningkatan suhu tubuh. Ibu juga berisiko mengalami perdarahan

yang abnormal disebabkan oleh kontraksi uterus yang tidak baik. Tidak

melakukan mobilisasi dini juga dapat menghambat pengeluaran darah sisa

plasenta sehingga menyebabkan terganggunya kontraksi uterus (Mochtar, 2012).

Ibu yang tidak memiliki pengetahuan tentang mobilisasi dini akan merasa

malas, rasa takut dan capek untuk melakukan mobilisasi dini, sehingga perlu

upaya untuk meningkatkan pengetahuan ibu tentang pentingnya mobilisasi dini

Page 15: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

4  

  

agar masa nifas pada ibu post partum dapat berjalan secara fisiologis dengan

pengeluaran lokhea yang lancar dan berjalan dengan baik (Hidayat dan Hidayat,

2008). Pengetahuan atau kognitif merupakan domain yang sangat penting untuk

terbuentuknya tindakan seseorang (overt hebavior) (Notoatmodjo, 2007).

Berdasarkan uraian sebelumnya, masalah mobilisasi dini setelah operasi sectio

caesarea telah menjadi masalah kesehatan yang sangat berpengaruh pada

morbiditas dan mortalitas, oleh karenanya upaya untuk melakukan mobilisasi

pada pasien post sectio caesarea harus dilakukan sedini mungkin guna menekan

peningkatan prevalensi komplikasi pada ibu post partum dengan sectio caesarea.

Hasil studi pendahuluan yang dilakukan pada bulan Februari 2015 di RSUD

Wates didapatkan data jumlah ibu post partum dengan section caesarea dalam

satu bulan rata-rata 55 orang. Hasil wawancara dengan 10 ibu post partum dengan

section caesarea, sebanyak 7 responden (70%) belum mengetahui dan tidak dapat

menjelaskan tentang fisiologi masa nifas, pengertian mobilisasi dini, manfaat

mobilisasi dini dan risiko tidak melakukan mobilisasi dini. Sedangkan 3

responden (30%) dapat menjelaskan tentang fisiologi masa nifas, pengertian

mobilisasi dini, cara melakukan mobilisasi dini dan manfaat mobilisasi dini.

Berdasarkan latar belakang diatas, dirasa penting untuk dilakukan penelitian

tentang “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum dengan Sectio Caesarea

Tentang Mobilisasi Dini di RSUD Wates Kulon Progo?”

Page 16: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

5  

  

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian latar belakang tersebut, maka dirumuskan masalah

penelitian adalah sebagai berikut: “Bagaimana Gambaran Pengetahuan Ibu Post

Partum dengan Sectio Caesarea Tentang Mobilisasi Dini di RSUD Wates Kulon

Progo?”

C. Tujuan Penelitian

1. Tujuan Umum

Mengetahui gambaran pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea

tentang mobilisasi dini di RSUD Wates Kulon Progo.

2. Tujuan Khusus

a. Diketahuinya gambaran pengetahuan ibu post partum dengan sectio

caesarea tentang fisiologi masa nifas di RSUD Wates Kulon Progo.

b. Diketahuinya gambaran pengetahuan ibu post partum dengan sectio

caesarea tentang pengertian mobilisasi dini di RSUD Wates Kulon Progo.

c. Diketahuinya gambaran pengetahuan ibu post partum dengan sectio

caesarea tentang cara mobilisasi dini di RSUD Wates Kulon Progo.

d. Diketahuinya gambaran pengetahuan ibu post partum dengan sectio

caesarea tentang tujuan/manfaat mobilisasi dini di RSUD Wates Kulon

Progo.

e. Diketahuinya gambaran pengetahuan ibu post partum dengan sectio

caesarea tentang risiko tidak melakukan mobilisasi dini di RSUD Wates

Kulon Progo.

Page 17: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

6  

  

D. Manfaat Penelitian

1. Manfaat teoritis

Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat untuk menambah wawasan

dan pengetahuan mengenai pengetahuan ibu postpartum dengan sectio

caesarea tentang mobilisasi dini.

2. Manfaat praktis

a. Bagi tenaga kesehatan di RSUD Wates Kulon Progo

Sebagai masukan untuk meningkatkan pelayanan kepada pengguna

pelayanan kesehatan, khususnya dalam memberikan konseling tentang

mobilisasi dini kepada ibu postpartum dengan sectio caesarea.

b. Bagi ibu postpartum dengan sectio caesarea di RSUD Wates Kulon Progo

Memberikan motivasi bagi ibu postpartum dengan sectio caesarea untuk

melakukan mobilisasi dini karena manfaatnya sangat baik bagi ibu post

section caesarea.

c. Bagi institusi Stikes A.Yani Yogyakarta

Penelitian ini diharapkan sebagai tambahan wacana dan sumber informasi

bagi pembaca di perpustakaan khususnya dalam bidang ilmu kebidanan

mata kuliah asuhaan masa nifas pada ibu postpartum dengan sectio

caesarea tentang mobilisasi dini.

d. Bagi peneliti selanjutnya

Untuk menambah pengetahuan dan wawasan mengenai pengetahuan ibu

postpartum dengan sectio caesarea tentang mobilisasi dini dan sebagai

tambahan acuan untuk peneliti selanjutnya yang tertarik dengan

pengembangan penelitian serupa.

Page 18: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

7  

  

E. Keaslian Penelitian

Tabel 1.1. Keaslian Penelitian

No Nama/Judul Metode Penelitian

Hasil Penelitian Perbedan

1. Lestari (2014) Gambaran Pengetahuan Ibu Post Patum Tentang Ambulasi Dini di Ruang Kenanga Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Wates Kulon Progo.

Desain penelitian deskriptif. Sampel menggunakan tehnik purposive sampling. Instrumen penelitian kuesioner. Analisa data menggunkan rumus prosentase

Pengetahuan ibu post partum spontan tentang mobilisasi dini mayoritas cukup 19 responden (44,2%), pengertian mobilisasi dini mayoritas baik 22 responden (51,2%), cara mobilisasi dini mayoritas baik 22 responden (451,2%), tujuan mobilisasi dini mayoritas cukup 21 responsen (48,8%), risiko tidak melakukan mobilisasi dini mayoritas baik 18 responden (41,9%), dan fisiologi masa nifas mayoritas kurang 23 responden (53,5%)

Perbedaan: Sampel

2. Milka, Hasifah dan Suryani, (2014) Hubungan Pengetahuan Dan Sikap Ibu Post Section Caesarea Terhadap Mobilisasi Dini Di RSIA Pertiwi Makassar

Metode penelitian survey analitik dengan pendekatan cross sectional. Sampel menggunakan tehnik purposive sampling. Instrumen penelitian kuesioner. Analisa data menggunkan rumus prosentase

Pengetahuan dan sikap ibu post partum yang memiliki sikap baik dan melakukan mobilisasi dini ada 20 responden (57,1%), yang memiliki sikap baik dan tidak melakukan mobilisasi dini ada 4 responden (11,4%), yang memiliki sikap kurang dan melakukan mobilisasi dini ada 5 responden (14,3%), dan yang memiliki sikap kurang dan tidak melakukan mobilisasi dini ada 6 responden (17,1%).

Perbedaan: Desain penelitian, variable penelitian, Sampel dan lokasi penelitian

Page 19: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

45  

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

1. Gambaran Umum Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Wates

Kulon Progo yang berlokasi di Jl. Tentara Pelajar Km. 1 No. 5 Wates

Kabupaten Kulon Progo pada bulan Juni 2015

Sarana dan prasarana ruang meliputi instalasi pelayanan rawat jalan,

instalasi gawat darurat (IGD 24 jam), instalasi perawatan khusus (ICU),

instalasi rawat inap, instalasi bedah sentral, instalasi bersalin (VK), instalasi

patologi klinik, instalasi radiologi, instalasi rehabilitasi medic, instalasi

farmasi, instalasi gizi, instalasi HD (Hemodialisa), instalasi pemulasaraan

jenazah, dan instalasi rekam medik.

Fasilitas untuk mendukung pelayanan rawat inap khususnya ruang nifas

atau ruang Kenanga, tenaga kesehatannya yakni 15 orang bidan, 2 orang dr.

Sp.OG, dan 2 orang dr. Sp.A. Ibu-ibu nifas yang dirawat di ruangan ini

biasanya dianjurkan oleh bidan yang jaga disana untuk melakukan gerakan

seperti miring kiri kanan beberapa jam setelah melahirkan seperti 6-8 jam

untuk ibu nifas secara sectio caesarea (SC), dan 2 jam bagi ibu post partum

spontan, sehingga mereka mendapat sedikit informasi tentang mobilisasi dini.

Bidan yang jaga juga menganjurkan ibu nifas untuk melakukan kunjungan

ulang pada 6 hari setelah persalinan, 2 minggu setelah persalinan, dan 6

minggu setelah persalinan (Protap RSUD Wates).

Page 20: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

46  

  

2. Karakteristik Subjek Penelitian

Hasil penelitian terhadap karakteristik ibu post partum dengan sectio

caesarea di Ruang Kenanga RSUD Wates Kulon Progo diuraikan dalam tabel

berikut ini:

Tabel 4.1 Distribusi Frekuensi Ibu Post Partum dengan Sectio Caesarea Berdasarkan Umur, Pendidikan, dan Pekerjaan

di RSUD Wates Kulon Progo

No Karakteristik F Prosentase (%) 1. Umur

1) < 20 tahun 2) 20-35 tahun 3) > 35 tahun

4 25 6

11,4 71,4 17,1

2. Pendidikan 1) SD 2) SMP 3) SMA 4) Perguruan Tinggi

4 6 23 2

11,4 17,1 65,7 5,7

3. Pekerjaan 1) Ibu Rumah Tangga 2) Swasta 3) Buruh 4) Wiraswasta/Pedagang

23 5 3 4

65,7 14,3 8,6

11,4

Jumlah 35 100

Sumber: Data primer, 2015

Berdasarkan tabel 4.1 menunjukkan sebagian besar ibu post partum

dengan sectio caesarea di Ruang Kenanga RSUD Wates Kulon Progo Tahun

2015 mayoritas berumur 20-35 tahun sebanyak 25 orang (71,4%) dan

minoritas < 20 tahun sebanyak 4 orang (11,4%). Distribusi frekuensi ibu post

partum dengan sectio caesarea berdasarkan pendidikan mayoritas

berpendidikan SMA sebanyak 23 orang (65,7%) dan minoritas perguruan

tinggi sebanyak 2 orang (5,7%). Distribusi frekuensi ibu post partum dengan

sectio caesarea berdasarkan pekerjaan menunjukkan mayoritas ibu rumah

Page 21: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

47  

  

tangga sebanyak 23 orang (65,7%) dan minoritas buruh sebanyak 3 orang

(8,6%).

3. Pengetahuan Ibu Post Partum dengan Sectio Caesarea tentang Mobilisasi

Dini

Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang mobilisasi

dini di RSUD Wates Kulon Progo diuraikan pada tabel sebagai berikut:

a. Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang mobilisasi

dini

Tabel 4.2 Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Pengetahuan Ibu Post Partum dengan Sectio Caesarea tentang Mobilisasi Dini

di RSUD Wates Kulon Progo

Pengetahuan F Prosentase (%) Baik Cukup Kurang

11 20 4

31,4 57,1 11,4

Jumlah 35 100

Sumber: Data primer tahun 2015

Berdasarkan tabel 4.2 diatas diketahui pengetahuan ibu post partum

dengan sectio caesarea tentang mobilisasi dini di RSUD Wates Kulo

Progo sebagian besar adalah kategori cukup sebanyak 20 orang (57,1%).

b. Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang fisiologi

masa nifas

Tabel 4.3 Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Pengetahuan Ibu Post Partum dengan Sectio Caesarea tentang Fisiologis Masa Nifas

di RSUD Wates Kulon Progo

Pengetahuan F Prosentase (%) Baik Cukup Kurang

14 15 6

40 42,9 17,1

Jumlah 35 100

Sumber: Data primer tahun 2015

Page 22: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

48  

  

Berdasarkan tabel 4.3 diatas diketahui pengetahuan ibu post partum

dengan sectio caesarea tentang fisiologis masa nifas di RSUD Wates Kulo

Progo sebagian besar adalah kategori cukup sebanyak 15 orang (42,9%).

c. Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang pengertian

mobilisasi dini

Tabel 4.4 Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Pengetahuan Ibu Post Partum dengan Sectio Caesarea tentang Pengertian Mobilisasi Dini

di RSUD Wates Kulon Progo

Pengetahuan F Prosentase (%) Baik Cukup Kurang

7 16 12

20 45,7 34,3

Jumlah 35 100

Sumber: Data primer tahun 2015

Berdasarkan tabel 4.4 diatas diketahui pengetahuan ibu post partum

dengan sectio caesarea tentang pengertian mobilisasi dini di RSUD Wates

Kulo Progo sebagian besar adalah kategori cukup sebanyak 16 orang

(45,7%).

d. Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang cara

mobilisasi dini

Tabel 4.5 Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Pengetahuan Ibu Post Partum dengan Sectio Caesarea tentang Cara Mobilisasi Dini

di RSUD Wates Kulon Progo

Pengetahuan F Prosentase (%) Baik Cukup Kurang

12 16 7

34,3 45,7 20

Jumlah 35 100

Sumber: Data primer tahun 2015

Page 23: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

49  

  

Berdasarkan tabel 4.5 diatas diketahui pengetahuan ibu post partum

dengan sectio caesarea tentang cara mobilisasi dini di RSUD Wates Kulo

Progo sebagian besar adalah kategori cukup sebanyak 16 orang (45,7%).

e. Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang tujuan atau

manfaat mobilisasi dini

Tabel 4.6 Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Pengetahuan Ibu Post Partum dengan Sectio Caesarea tentang Tujuan atau

Manfaat Mobilisasi Dini di RSUD Wates Kulon Progo

Pengetahuan F Prosentase (%) Baik Cukup Kurang

18 15 2

51,4 42,9 5,7

Jumlah 35 100

Sumber: Data primer tahun 2015

Berdasarkan tabel 4.6 diatas diketahui pengetahuan ibu post partum

dengan sectio caesarea tentang tujuan atau manfaat mobilisasi dini di

RSUD Wates Kulo Progo sebagian besar adalah kategori baik sebanyak 18

orang (51,4%).

f. Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang risiko tidak

melakukan mobilisasi dini

Tabel 4.7 Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Pengetahuan Ibu Post Partum dengan Sectio Caesarea tentang Risiko Tidak

Melakukan Mobilisasi Dini di RSUD Wates Kulon Progo

Pengetahuan F Prosentase (%) Baik Cukup Kurang

4 15 16

11,4 42,9 45,7

Jumlah 35 100

Sumber: Data primer tahun 2015

Berdasarkan tabel 4.7 diatas diketahui pengetahuan ibu post partum

dengan sectio caesarea tentang risiko tidak melakukan mobilisasi dini di

Page 24: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

50  

  

RSUD Wates Kulo Progo sebagian besar adalah kategori kurang sebanyak

16 orang (45,7%).

4. Tabulasi Silang Karakteristik Responden dengan Pengetahuan Ibu Post

Partum dengan Sectio Caesarea tentang Mobilisasi Dini

Berikut ini adalah hasil tabulasi silang antara karakteristik responden

dengan pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang

mobilisasi dini di RSUD Wates Kulon Progo.

Tabel 4.8 Tabulasi Silang Karakteristik Responden dengan Pengetahuan Ibu Post Partum dengan Sectio Caesarea tentang Mobilisasi Dini

di RSUD Wates Kulon Progo

Sumber: Data Primer 2015

Tabel 4.8 menunjukkan berdasarkan karakteristik umur, pengetahuan ibu

post partum dengan sectio caesarea tentang mobilisasi dini adalah kategori

Karakteristik Pengetahuan tentang Mobilisasi Dini Total

Baik Cukup Kurang f % F % F % F % Umur 1) < 20 tahun 2) 20-35 tahun 3) > 35 tahun

0 9 2

0

25,7 5,7

3

15 2

8,6

42,9 5,7

1 1 2

2,9 2,9 5,7

4 25 6

11,4 71,4 17,1

Jumlah 11 31,4 20 57,1 4 11,4 35 100 Pendidikan 1) SD 2) SMP 3) SMA 4) PT

0 4 5 2

0

11,4 14,3 5,7

1 2

17 0

2,9 5,7

48,6 0

3 0 1 0

8,6 0

2,9 0

4 6 23 2

11,4 17,1 65,7 5,7

Jumlah 11 31,4 20 57,1 4 11,4 35 100 Pekerjaan 1) IRT 2) Swasta 3) Buruh 4) Wiraswasta/

Pedagang

7 2 0 2

20 5,7 0

5,7

13 3 2 2

37,1 8,6 5,7 5,7

3 0 1 0

8,6 0

2,9 0

23 5 3 4

65,7 14,3 8,6

11,4

Jumlah 11 31,4 20 57,1 4 11,4 35 100

Page 25: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

51  

  

cukup terbanyak pada kelompok umur 20-35 tahun sebanyak 15 responden

(42,9%), sedangkan pengetahuan kategori kurang terbanyak pada kelompok

umur >35 tahun sebanyak 2 responden (5,7%).

Berdasarkan karakteristik pendidikan, pengetahuan ibu post partum

dengan sectio caesarea tentang mobilisasi dini adalah kategori cukup

terbanyak pada kelompok berpendidikan SMA sebanyak 17 responden

(48,6%), sedangkan pengetahuan kategori kurang terbanyak pada kelompok

berpendidikan SD sebanyak 3 responden (8,6%).

Berdasarkan karakteristik pekerjaan, pengetahuan ibu post partum dengan

sectio caesarea tentang mobilisasi dini adalah kategori cukup terbanyak pada

kelompok responden yang tidak bekerja/ibu rumah tangga sebanyak13

responden, sedangkan pengetahuan kategori kurang terbanyak pada kelompok

ibu rumah tangga sebanyak 3 responden (8,6%).

B. Pembahasan

1. Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang mobilisasi dini

Berdasarkan tabel 4.2 dapat diketahui secara keseluruhan pengetahuan ibu

post partum dengan sectio caesarea tentang mobilisasi dini di RSUD Wates

Kulon Progo mayoritas adalah kategori cukup sebanyak 20 responden

(57,1%). Hasil ini didukung oleh Lestari (2014) yang menyimpulkan

pengetahuan ibu post partum spontan tentang mobilisasi dini di RSUD Wates

Kulon Progo mayoritas adalah kategori cukup (44,2%).

Page 26: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

52  

  

Pengetahuan merupakan hasil dari tahu sebagai akibat proses pengindraan

terhadap obyek tertentu melalui panca indera dan sebagian besar pengetahuan

manusia diperoleh melalui mata dan telinga. Pengetahuan memungkinkan

seseorang untuk dapat memecahkan masalah yang dihadapinya dimana

pengetahuan tersebut diperoleh dari pengalaman langsung maupun melalui

pengalaman orang lain (Notoatmodjo, 2012). Ibu post partum dengan sectio

caesarea yang memiliki pengetahuan yang cukup tentang mobilisasi dini akan

melakukan mobilisasi dini dengan baik dan benar.

Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea yang cukup dapat

dipengaruhi beberapa faktor seperti yang dikemukakan oleh Notoatmodjo

(2007) yaitu:

a. Umur

Hasil penelitian pada tabel 4.1 diperoleh data umur dari 35 responden

mayoritas berumur 20-35 tahun sebanyak 25 responden. Tabel 4.8

menunjukkan pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea

tentang mobilisasi dini adalah kategori cukup terbanyak pada kelompok

umur 20-35 tahun sebanyak 15 responden, sedangkan pengetahuan

kategori kurang terbanyak pada kelompok umur > 35 tahun sebanyak 2

responden. Hasil ini sesuai dengan penelitian Milka, dkk. (2014) yang

menunjukkan pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea

tentang mobilisasi dini dipengaruhi oleh umur ibu paling banyak berumur

20-30 tahun sebanyak 26 responden (74,3%).

Page 27: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

53  

  

Pada usia 20-35 tahun dalam kategori usia reproduktif serta

kedewasaan matang sehingga responden dapat berfikir secara ilmiah dan

logis dalam mengambil keputusan dan lebih mudah dalam mengambil

keputusan dan lebih mudah dalam menerima informasi khususnya tentang

mobilisasi dini pada ibu post partum dengan sectio caesarea dibandingkan

responden dengan umur lebih muda (< 20 tahun) yang kedewasaannya

belum matang sehingga dalam menerima informasi dan mengambil

keputusan belum dapat berfikir secara ilmiah, dan dibandingkan responden

dengan umur yang lebih tua (> 35 tahun) yang telah mendapatkan

pengalaman terlebih dahulu sehingga dalam mengambil keputusan dan

menerima informasi tidak mudah percaya dan lebih mempercayai

pengalaman yang sebelumnya dimiliki. Hal ini sesuai dengan teori yang

dikemukakan oleh Notoatmodjo (2007) usia mempengaruhi terhadap daya

tangkap dan pola pikir seseorang dalam menerima informasi.

b. Pendidikan

Berdasarkan tabel 4.1 diperoleh data pendidikan ibu post partum

mayoritas adalah SMA sebanyak 23 responden (65,7%). Pendidikan

menentukan mudah tidaknya seseorang menyerap dan memahami

pengetahuan yang diperoleh, pada umumnya semakin tinggi pendidikan

seseorang maka makin baik pula pengetahuannya. Seseorang yang

berpendidikan lebih tinggi akan dapat mengambil keputusan yang lebih

rasional, dan umumnya terbuka untuk menerima perubahan atau hal baru

dibandingkan dengan seseorang yang berpendidikan lebih rendah.

Page 28: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

54  

  

Menurut Notoatmodjo (2007) semakin tinggi tingkat pendidikaan

seseorang, maka semakin mudah menerima informasi sehingga makin

banyak pula pengetahuan yang dimiliki. Sebaliknya pendidikan yang

kurang akan menghambat perkembangan sikap seseorang terhadap nilai-

nilai baru yang diperkenalkan.

Hal ini juga diperkuat dari tabel 4.8 menunjukkan pengetahuan ibu

post partum dengan sectio caesarea tentang mobilisasi dini adalah

kategori cukup terbanyak pada kelompok berpendidikan SMA sebanyak

17 responden (48,6%). Hal ini sejalan dengan peneitian Milka, dkk.

(2014), pengetahuan ibu post sectio caesarea tentang mobilisasi dini yang

termasuk kedalam kategori baik dengan responden yang mayoritas

berpendidikan S1 yaitu sebanyak 42,9%. Sehingga wajar bila pada

penelitian ini penunjukkan pengetahuan ibu post partum dalam kategori

cukup dikarenakan responden mayoritas berpendidikan SMA.

c. Pekerjaan

Berdasarkan tabel 4.1 diperoleh data pekerjaan ibu post partum

mayoritas adalah ibu rumah tangga sebanyak 23 responden (65,7%).

Menurut Notoatmodjo (2007), bahwa bekerja merupakan kegiatan yang

menyita waktu. Bekerja bagi ibu-ibu akan mempunyai pengaruh terhadap

kehidupannya sehingga ibu tidak banyak waktu mendapatkan informasi.

Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa responden yang tidak

bekerja memiliki pengetahuan yang lebih baik dari pada ibu yang bekerja.

Orang yang bekerja biasanya tidak banyak waktu untuk mendapatkan

Page 29: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

55  

  

informasi dibandingkan ibu yang tidak bekerja. Seseorang yang tidak

bekerja atau hanya sebagai ibu rumah tangga lebih banyak berinteraksi

dengan orang lain sehingga bisa saling menukar informasi maupun

pengalaman sehingga seseorang lebih mudah dalam menerima informasi.

Hasil penelitian ini diperkuat dari tabel 4.8 menunjukkan pengetahuan

ibu post partum dengan sectio caesarea tentang mobilisasi dini adalah

kategori cukup terbanyak pada kelompok responden yang bekerja sebagai

ibu rumah tangga sebanyak 13 responden (37,1%). Hasil penelitian ini

tidak sejalan dengan penelitian Milka, dkk (2014) dari mayoritas

responden yang berpengetahuan baik merupakan ibu yang bekerja honor

yaitu sebanyak 37,1%.

2. Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang fisiologis masa

nifas

Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang fisiologis

masa nifas di RSUD Wates Kulon Progo sebagian besar adalah kategori cukup

(42,9%). Pengetahuan yang cukup tentang fisiologis masa nifas menunjukkan

ibu mampu menjelaskan fisiologis masa nifas. Dalam penelitian ini terdapat 6

responden yang memiliki pengetahuan kurang tentang fisiologis masa nifas,

item pertanyaan terbanyak yang tidak terjawab adalah item nomor 2 yaitu

wasir atau ambein terkadang muncul pada ibu setelah melahirkan. Hal ini

dikarenakan konseling yang diberikan oleh petugas kesehatan tentang fisiologi

masa nifas masih kurang. Perubahan fisiologis masa nifas menurut Anggraini

(2010) meliputi perubahan sistem reproduksi, perubahan sistem pencernaan,

Page 30: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

56  

  

perubahan sistem perkemihan, perubahan sistem musculoskeletal, perubahan

endokrin, perubahan tanda-tanda vital, perubahan sistem kardiovaskuler, dan

perubahan hematologi.

3. Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang pengertian

mobilisasi dini

Berdasarkan hasil analisa dapat diketahui bahwa gambaran pengetahuan

ibu post partum dengan sectio caesarea tentang pengertian mobilisasi dini di

RSUD Wates Kulon Progo sebagian besar adalah kategori cukup (45,7%).

Pengetahuan yang cukup tentang pengertian mobilisasi dini menujukkan ibu

mampu mendefinisikan tentang pengertian mobilisasi dini. Dalam penelitian

ini didapatkan 12 responden yang memiliki pengetahuan kurang tentang

pengertian mobilisasi dini, item pertanyaan terbanyak yang tidak terjawab

adalah item nomor 6 yaitu ibu yang mengalami demam tinggi diperbolehkan

untuk bergerak secara dini setelah melahirkan. Hal ini dikarenakan ibu kurang

aktif mencari informasi tentang pengertian mobilisasi dini dan konseling yang

diberikan oleh petugas kesehatan tentang mobilisasi dini masih kurang. Hasil

ini didukung Waziadah (2013) yang menunjukkan pengetahuan ibu post

partum spontan tentang pengertian mobilisasi dini paling banyak adalah

cukup.

Salah satu faktor yang mempengaruhi pengetahuan seseorang adalah

umur. Umur mempengaruhi terhadap daya tangkap dan pola pikir seseorang

dalam menerima informasi (Notoatmodjo, 2007).

Page 31: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

57  

  

4. Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang cara mobilisasi

dini

Berdasarkan hasil analisa dapat diketahui bahwa gambaran pengetahuan

ibu post partum dengan sectio caesarea tentang cara mobilisasi dini di RSUD

Wates Kulon Progo sebagian besar adalah kategori cukup sebanyak 16

responden (45,7%). Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea

yang cukup tentang cara mobilisasi dini menunjukkan ibu telah dapat

mengaplikasikan cara melakukan mobilisasi dini. Dalam penelitian ini

terdapat 7 responden yang memiliki pengetahuan kurang tentang cara

mobilisaasi dini, item pertanyaan terbanyak yang tidak terjawab adalah item

nomor 12 yaitu beberapa jam setelah melahirkan sebaiknya ibu banyak tidur

agar badan menjadi lebih sehat dan kuat. Hal ini dikarenakan konseling

tentang cara mobilisasi dini yang diberikan oleh petugas kesehatan kurang

jelas dan informasi yang diberikan hanya sedikit.

5. Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang tujuan atau

manfaat mobilisasi dini

Berdasarkan hasil analisa dapat diketahui bahwa gambaran pengetahuan

ibu post partum dengan sectio caesarea tentang tujuan atau manfaat

mobilisasi dini di RSUD Wates Kulon Progo sebagian besar adalah kategori

baik (51,4%). Pengetahuan yang baik tentang tujuan atau manfaat mobilisasi

dini menunjukkan ibu mampu menjelaskan berbagai tujuan atau manfaat dari

mobilisasi dini. Dalam penelitian ini terdapat 2 responden yang memiliki

pengetahuan kurang tentang tujuan atau manfaat mobilisasi dini, item

Page 32: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

58  

  

pertanyaan terbanyak yang tidak terjawab adalah item nomor 22 yaitu

melakukan mobilisasi dini mempengaruhi penyembuhan luka. Hal ini

dikarenakan konseling tentang tujuan dan manfaat mobilisasi dini yang

diberikan oleh petugas kesehatan hanya sedikit dan tidak memberikan

informasi tentang pengaruh mobilisasi dini terhadap penyembuhan luka.

Menurut Liewellyn dan Jones (2005) tujuan mobilisasi dini pada ibu post

partum yaitu membantu menguatkan otot-otot rahim dan dinding perut,

mengencangkan dasar panggul, sehingga mencegah atau memperbaiki stress

inkontinensia, mengatasi konstipasi, dan membentu memperbaiki sirkulasi

darah di seluruh tubuh. Manfaat mobilisasi dini menurut Dewi dan Sunarsih

(2011), yaitu ibu akan meras lebih sehat, faal usus dan kandung kemih lebih

baik, mengurangi kejadian konstipasi, mengurangi kejadian trombosit vena

puerperalis dan emboli pulmonal, kesempatan yang baik untuk mengajari

merawat dan memelihara anaknya, tidak menyebabkan perdarahan abnormal,

tidak mempengaruhi penyembuhan luka atau episiotomi atau luka diperut, dan

tidak memperbesar kemungkinan prolaps atau retroflexio.

6. Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang risiko tidak

melakukan mobilisasi dini

Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang risiko tidak

melakukan mobilisasi dini di RSUD Wates Kulon Progo sebagian besar

adalah kategori kurang (45,7%). Tingkat pengetahuan yang kurang tentang

risiko tidak melakukan mobilisasi dini menunjukkan ibu post partum dengan

sectio caesarea belum dapat menyebutkan risiko tidak melakukan mobilisasi

Page 33: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

59  

  

dini. Item pertanyaan terbanyak yang tidak terjawab adalah item nomor 25

yaitu sisa darah setelah melahirkan yang terhambat keluar tidak menggangu

proses pulihnya rahim. Hal ini dikarenakan ibu kurang aktif mencari informasi

tentang resiko tidak melakukan mobilisasi dini dan konseling yang diberikan

oleh petugas kesehatan masih kurang.

Menurut Lia (2009) risiko tidak melakukan mobilisasi dini yaitu

peningkatan suhu tubuh salah satu tanda infeksi yang disebabkan adanya

involusi uterus yang tidak baik sehingga sisa darah tidak dapat dikeluarkan

dan menyebabkan infeksi, perdarahan yang abnormal, involusi uterus yang

tidak baik yang disebabkan karena terhambatnya pengeluaran darah dan sisa

plasenta.

C. Keterbatasan Penelitian

Pada penelitian ini tidak semua faktor-faktor yang mempengaruhi pengetahuan

seperti lingkungan, sosial budaya dan informasi tidak diteliti hal ini menyebakan

peneliti belum bisa mendapatkan data secara mendalam.

Page 34: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

60  

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan uraian hasil penelitian dan pembahasan maka kesimpulan yang

dapat diambil adalah sebagai berikut:

1. Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang mobilisasi dini

di RSUD Wates Kulon Progo sebagian besar adalah kategori cukup (57,1%).

2. Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang fisiologi masa

nifas di RSUD Wates Kulon Progo sebagian besar adalah kategori cukup

(42,9%).

3. Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang pengertian

mobilisasi dini di RSUD Wates Kulon Progo sebagian besar adalah kategori

cukup (45,7%).

4. Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang cara mobilisasi

dini di RSUD Wates Kulon Progo sebagian besar adalah kategori cukup

(45,7%).

5. Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang tujuan/manfaat

mobilisasi dini di RSUD Wates Kulon Progo sebagian besar adalah kategori

baik (51,4%).

6. Pengetahuan ibu post partum dengan sectio caesarea tentang risiko tidak

melakukan mobilisasi dini di RSUD Wates Kulon Progo sebagian besar

adalah kategori kurang (45,7%).

Page 35: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

61  

  

B. Saran

Saran yang dapat diberikan peneliti berdasarkan hasil penelitian ini adalah

sebagai berikut:

1. Bagi tenaga kesehatan di RSUD Wates Kulon Progo

Diharapkan bagi tenaga kesehatan lebih meningkatkan dalam memberikan

konseling tentang mobilisasi dini terutama pada ibu postpartum dengan sectio

caesarea.

2. Bagi ibu postpartum dengan sectio caesarea di RSUD Wates Kulon Progo

Ibu postpartum dengan sectio caesarea hendaknya lebih aktif mencari

informasi tentang mobilisasi dini dengan bertanya pada petugas/tenaga

kesehatan.

3. Bagi institusi Stikes A.Yani Yogyakarta

Mahasiswa hendaknya menggunakan hasil penelitian ini sebagai bahan bacaan

di perpustakaan guna menambah informasi dalam bidang ilmu kebidanan mata

kuliah asuhaan masa nifas khususnya mengenai mobilisasi dini pada ibu

postpartum dengan sectio caesarea.

4. Bagi peneliti selanjutnya

Peneliti yang akan datang hendaknya menyempurnakan hasil penelitian ini

dengan melakukan pengkajian tentang sumber-sumber informasi yang dapat

meningkatkan pengetahuan ibu postpartum dengan sectio caesarea tentang

mobilisasi dini.

Page 36: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

DAFTAR PUSTAKA

Anggraini, Y. (2010). Asuhan Kebidanan Masa Nifas. Yogyakarta: Pustaka

Rihana.

Arikunto, S. (2006). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta:

Rineka Cipta.

(2010). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta:

Rineka Cipta.

Budiman dan Riyanto, A. (2014). Kapita Selekta Kuesioner. Jakarta: Salemba

Medika.

Dewi, VNL dan Sunarsih, T. (2011). Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas. Jakarta:

Salemba Medika.

Dinas Kesehatan Daerah Istimewa Yogyakarta. (2013). Profil Kesehatan Daerah

Istimewa Yogyakarta.

Dinas Kesehatan Kabupaten Kulon Progo. (2014). Profil Kesehatan Kabupaten

Kulon Progo.

Hidayat, M dan Hidayat, AAA. (2008). Keterampilan Dasar Praktek Klinik Untuk

Kebidanan. Jakarta: Salemba Medika.

Jitowiyono, S dan Kristiyanasari, W. (2012). Asuhan Keperawatan Post Operasi.

Yogyakarta: Nuha Medika.

Kemenkes RI. (2014). Bidan Berperan Penting Turunkan AKI dan AKB. Jakarta:

Direktorat Jenderal Bina Upaya Kesehatan. Kementrian Kesehatan RI.

Lestari (2014). Gambaran Pengetahuan Ibu Post Patum Tentang Ambulasi Dini

di Ruang Kenanga Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Wates Kulon Progo.

KTI Stikes A,Yani Yogyakarta

Lia. (2009). Buku Saku Praktek Kebidanan. Yogyakarta: EGC.

Page 37: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

Liewellyn dan Jones. (2005). Dasar-Dasar Obstetri dan Ginekologi. Jakarta:

EGC.

Manuaba, IBG. (2012). Buku Ajar Pengantar Kuliah Teknik Operasi Obstetri &

Keluarga Berencana. Jakarta: Trans Info Media.

Marmi. (2011). Asuhan Kebidanan Pada Masa Nifas Peuperium Care.

Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Maulana, M. (2012). Penyakit Kehamilan & Pengobatannya. Jogjakarta: Kata

Hati.

Milka, MV, Hasifah dan Suryani, S. (2014). Hubungan Pengetahuan Dan Sikap

Ibu Post Sectio Caesarea Terhadap Mobilisasi Dini Di RSIA Pertiwi

Makassar. Jurnal Ilmu Kesehatan Keperawatan. Vol 4. No. 3.

Mochtar, R. (2012). Sinopsis Obstetri. Jakarta: EGC

Noor, J. (2011). Metodelogi Penelitian Skripsi, Testis, Karya Ilmiah, Disertasi.

Jakarta: Kharisma Putra Utama.

Notoatmodjo, S.(2007). Metodelogi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.

(2007). Promosi Kesehatan Dan Ilmu Perilaku. Jakarta: Rineka

Cipta.

(2012). Metodelogi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.

(2012). Pendidikan Dan Perilaku Kesehatan. Jakarta: Rineka

Cipta.

Oxorn dan Harry. (2010). Ilmu Kebidanan Patologi & Fisiologi Persalinan.

Yogyakarta: Yayasan Essentina Medika.

Potter, P dan Perry, A. (2009). Fundamental Keperawatan. Jakarta: Salemba

Medika.

Page 38: GAMBARAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN …repository.unjaya.ac.id/2541/1/Retno Sulistiani_1112057_nonfull.pdf · “Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Dengan Sectio Caesarea

STIKES JENDERAL A. YANI YOGYAKARTA

PERPUSTAKAAN

Saifuddin. (2006). Panduan Praktis Maternal Dan Neonatal. Jakarta: Yayasan

Bina Pustaka Sarwono Prawirohardjo.

Saleha, S. (2009). Asuhan Kebidanan Pada Masa Nifas. Jakarta: Salemba Medika.

Sugiyono. (2009). Statistika untuk Penelitian. Jakarta: Alfa Beta.

Sulistyawati, A. (2009). Buku Ajar Asuhan Kebidanan Pada Masa Nifas.

Yogyakarta: Andi OFFSET.

Sumantri. (2011). Metodelogi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Kencana Prenada

Media Group.

Waziadah, H.(2013). Gambaran Pengetahuan Ibu Post Partum Spontan Tentang

Ambulasi Dini di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sleman Yogyakarta.