Fiqih Munakahat

download Fiqih Munakahat

of 17

description

Makalah tentang Fiqih Munakahat, fikih munakahat

Transcript of Fiqih Munakahat

BAB IPENDAHULUAN 1.1 Latar BelakangUngkapan Fiqih Munakahat merupakan murakkab idhafi dari kata fiqih dan munakahat. Fiqih adalah salah satu term dalam bahasa Arab yang dipakai dalam bahasa sehari hari orang Arab dan ditemukan pula dalam Al Quran, yang secara etimologi berarti paham. Dalam mengartikan fiqih itu secara etimologis terdapat beberapa rumusan yang meskipun berbeda namun saling melengkapi. Ada juga yang mengatakan bahwa fiqih diibaratkan dengan ilmu karena memang dia merupakan satu bentuk dari ilmu pengetahuan yang berdiri sendiri dengan prinsip dan metodologinya.Kata munakahat term yang terdapat dalam bahasa Arab yang berasal dari akar kata na-ka-ha, yang dalam bahasa Indonesia disebut kawin atau perkawinan. Term ini disebut dalam bentuk jama mengingat bahwa perkawinan itu menyangkut dan berkaitan dengan banyak hal : disamping perkawinan itu sendiri, juga perceraian dan akibatnya serta kembali lagi kepada perkawinan sesudah perkawinan itu putus yang dinamakan rujuk. Dengan demikian munakahat itu lebih tepat disebut hal ihwal berkenaan dengan perkawinan.Bila kata fiqih dihubungkan kepada kata munakahat, maka artinya adalah perangkat peraturan yagn bersifat amaliah furuiyah berdasarkan wahyu Illahi yang mengatur hal ihwal yang berkenaan dengan pernikahan yang berlaku untuk seluruh umat yang beragama Islam.1. Sumber Fiqih MunakahatFiqih munakahat itu adalah hukum Allah. Oleh karena itu, sumber utama dari fiqih munakahat itu adalah wahyu Illahi yang terdapat dalam Al Quran.a. Ketentuan Al Quran tentang Munakahat Ayat ayat al quran yang mengatur hal ihwal pernikahan itu ada sekitar 85 ayat. Diantara ayat al quran yang mengatur secara langsung atau disebut juga secara ibarat nash atau secara manthuq atau dalam bahasa sederhana secara bersurat. Umpamanya, ketentuan tentang masa tunggu atau iddah perempuan yang bercerai dari suaminya dalam keadaan hamil, diatur oleh Allah dengan firman nya dalam surat At Thalaaq (65)a ayat 4 : artinya : perempuan perempuan yang hamil masa tunggunya adalah sampai mereka melahirkan anak mereka.Disamping itu, ada pula yang mengatunya tidak secara langsung, dalam arti allah menurunkan surat ayat al quran untuk mengatur suatu hukum, namun dari padanya dapat pula dipahami hukum lain. Penunjukkan atau pemahaman seperti ini disebut secara isyarat al nash atau mafhum. Umpamanya firman allah dala surat al Baqarah (2) ayat 233 :artinya : Kewajiban suami untuk memberi belanja dan pakaian untuk istri dan anaknya secara patut.b. Hadis Nabi Tentang Munakahat Hadis hadis tentang perkawinan hanya sebagiankecil yang bersifat qathiy al wurud ; sedangkan bagian terbanyak di antaranya menduduki peringkat qhanni al wurud. Artinya, banyak hadis nabi yang berkenaan dengan perkawinan itu yang tidak meyakinkan keberadaannya sebagai hadis nabi atau tidak pasti sebagai hadis nabi. Ketidak pastian tersebut dapat dilihat begitu banyaknya versi hadis tentang satu masalah tertentu dalam perkawinan yang antara satu dan lalinnya memberikan pengertianyang berbeda.hadis hadis nabi berkenaan denga perkawinan dari segi bentuknya paling banyak dalam bentuk fili dan taqriri. Sedangkan yang dalam bentuk qauli jumlahnya sangat sedikit.Sumber utama yang dijadika rujukan dalam merumuskan fiqih itu adalah al quran dan sumber kedua bersifat bayani atau pemberi penjelasan terhadap al quran adalah hadis nabi. Dari kedua sumber tersebut sebagaimana dijelaskan sebelumnya sedikit sekali yang memberikan penunjukan yang pasti terhadap hukum.c. Fiqih Munakahat Sebagai Hukum Agama Kitab kitab fiqih dalam bentuk awalnya terdiri dari empat bagian bahasan, yaitu ibadat, muamalat, munakahat, dan junayat. Masing masing penempatan seperempat bahasan, yang disebut rubu. Munakahat atau perkawinan merupakan satu rubu dari fiqih. Fiqih itu karena bersumber dari wahyu Illahi disebut hukum agama yang berpahala orang yang menjalankannya. Fiqih munakahat sebagai salah satu rubu dari fiqih dalam pandangan umat islam sesuatu yang berasal dari allah dan harus dijalankan dalam rangka meningkatkan keimanan kepada Allah SWT.d. Kandungan Atau Ruang Lingkup Fiqih Munakahat. Pernikahan merupakan salah satu subsistem dari kehidupan beragama. Perkawinan itu mengandung beberapa fokus bahasan yang diatur secara sistematis dari mulai sampai berakhirnya perkawinan itu. Sebagai langkah awal perkawinan adalah menenukan dan memilih jodoh yang akan hidup bersama dalam perkawinan. Sesudah itu masuk kepada bahasan perkawinan itu sendiri yang menyangkut rukun dan syaratnya. Selanjutnya membicarakan kehidupan rumah tangga dalam perkawinan yang menyangkut kehidupan yang patut untuk mendapatkan kehidupan yang sakinah, rahmah, dan mawaddah. Hak hak dan kewajiban dalam perkawinan. Dalam kehidupan rumah tangga mungkin terjadi suatu hal yang tidak dapat dihindarkan, yang menyebabkan perkawinan itu tidak mungkin dipertahankan. Untuk selanjutnya diatur pula hal hal yang menyangkut putusnya perkawinan dan akibat akibatnya. Dalam perkawinan itu lahir anak, oleh karena itu dibicaraka hubungan anak dengan denga orang tuanya itu. Setelah perkawinan putus tidak tertutup pula kemungkinan pasangan yang telah bercerai itu ingin kembali membina rumah tangga. Maka untuk itu dipersiapkan sebuah lembaga, yaitu rujuk. Inilah siklus yang berkenaan dengan perkawinan atau munakahat.

BAB IIPEMBAHASAN2.1Arti PernikahanPernikahan atau perkawinan dalam literatur fiqih berbahasa Arab disebut denga dua kata, yaitu nikah dan zawaj. Kedua kata ini yang terpakai dalam kehidupan sehari hari orang arab dan banyak terdapat dalam al quran dan hadis nabi. Kata na-ka-ha banyak terdapat dalam al quran dengan arti kawin, seperti dalam surat an Nisa ayat 3:

artinya : dan jika kamu tidak akan berlaku adil terhadap anak yatim, maka kawinilah perempuan perempuan lain yang kamu senangi, dua, tiga atau empat orang, dan jika kamu takut tidak akan berlaku adil, cukup satu orang.Demikian pula banyak terdapat kata za-wa-ja dalam al quran dalam arti kawin, seperti pada surat al Ahzab ayat 37 : ...artinya : maka tatkala Zaid telah mengakhiri keperluan (menceraikan) istrinya; kami kawinkan kamu dengan dia supaya tidak ada keberatan bagi orang mukmin untuk (mengawini) mantan istri istri anak angkat mereka... Secara arti kata nikah berarti bergabung, hubungan kelamin dan juga berarti akad. Adanya dua kemungkinan arti ini karena kata nikah yang terdapat dalam al quran memang mengandung dua arti tersebut. Disamping perkawinan itu merupakan suatu perbuatan ibadah perempuan yang sudah menjadi istri itu merupakan amanah Allah yang harus dijaga dan diperlakukan dengan baik. Dan ia ambil melalui proses keagamaan dam akad nikah. Dalam pandang islam di samping perkawinan itu sebagai perbuatan ibadah, ia juga merupakan sunnah Allah dan sunnah Rasul. Sunnah Allah, berarti : menurut qudrat dan iradat Allah dalam penciptaan alam ini, sedangkan sunnah Rasul berarti suatu tradisi yan gtealh ditetapkan oleh Rasul untuk dirinya sendiri dan untuk umatnya.2.2 Dalil Nikah Allah menciptakan makhluk dalam bentuk berpasang-pasangan.Firman Allah SWT:

Dan segala sesuatu Kami ciptakan berpasang-pasangan, supaya kamu mengingat akan kebesaran Allah.(Q.S. Az-Zariyat (41) : 49) Secara khusus pasangan itu disebut laki-laki dan perempuan.Firman Allah SWT: Dan bahwasannya Dialah yang menciptakan pasangan-pasangan laki-laki dan perempuan. (Q.S. An-Najm (53) :45) Laki-laki dan perempuan berhubungan dan saling melengkapi dalam rangka menghasilkan keturunan yang banyak. Perkawinan dijadikan sebagai salah satu tanda-tanda kebesaran Allah.

2.3Hukum PernikahanDengan melihat kepada hakikat perkawinan itu merupakan akad yang membolehkan laki laki dan perempuan melakukan sesuatu yang sebelumnya tidak boleh dilakukan, maka dapat dikatakan bahwa hukukm asal dari perkawinan itu adalah boleh atau mubah. Namun denga melihat kepada sifatnya sebagai sunnah Allah dan sunnah Rasul, tentu tidak mungkin dikatakan bahwa hukum asal perkawinan itu hanya semata mubah. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa melangsungkan akad pernikahan disuruh oleh agama dan dengan telah berlangsungnya akad perkawinan itu, maka pergaulan laki laki denga perempuan menjadi mubah.Ulama Syafiiyah secara rinci menyatakan hukum perkawinan itu dengan melihat keadaan orang orang tertentu, sebagai berikut :a. Sunnah bagi orang orang yang telah berkeinginan untuk kawin, telah pantas untuk kawin dan dia telah mempunyai perlengkapan untuk melangsungkan perkawinan.b. Makruh bagi orang orang yang belum pantas untuk kawin, belum berkeinginan untuk kawin, sedangkan perbekalan untuk perkawinan juga belum ada. Begitu pula ia telah mempunyai perlengkapan untuk perkawinan, namun fisiknya mengalami cacat, seperti impoten, berpenyakitan tetap, tua bangka, dan kekurangan fisik lainnya. (al Mahalliy, 206).Ulam Hanafiyah menambahkan hukum secara khusus bagi keadaan dan orang tertentu sebagai berikut :a. Wajib bagi orang orang yang telah pantas untuk kawin, berkeinginan untuk kawin dan memiliki perlengkapan untuk kawin; ia takut akan terjerumus berbuat zina kalau ia tidak kawin.b. Makruh bagi orang orang pada dasarnya mampu melakukan perkawinan namun ia merasa akan berbuat curang dalam perkawinannya itu.Ulama lain menambahkan hukuk perkawinan secara khusus untuk keadaan dan orang tertentu sebagai berikut :a. Haram bagi orang orang yang tidak akan dapat memenuhi ketentuan syara untuk melakukan perkawinan atau ia uakin perkawinan itu tidak akan mencapai tujuan syara, sedangkan dia meyakini perkawinan itu dan perkawinan itu tidak akan mendatangkan kemudaratan apa apa kepada siapa pun.b. Mubah bagi orang orang yang pada dasarnya belum ada dorongan untuk kawin dan perkawinan itu tidak akan mendatangkan kemudaratan apa apa kepada siapa pun.2.4Rukun dan Syarat PernikahanRukun dan syarat menentukan suatu perbuatan hukun, terutama yang menyangkut denga sah atau tidak nya perbuatan tersebut dari segi hukum. Dalam suatu acara perkawinan umpamanya rukun dan syaratnya tidak boleh tertinggal, dalam arti perkawinan tidak sah bila keduanya tidak ada atau tidak lengkap.

1. Akad nikah Akad nikah adalah perjanjian yang berlangsung antara dua pihak yang melangsungkan perkawinan dalam bentuk ijab dan qabul. Ijab adalah penyerahan dari pihak pertama, sedangkan qabul adalah penerimaan dari pihak kedua. Ijab dari pihak wali si perempuan dengan ucapannya : saya kawinkan anak saya yang bernama si A kepadamu dengan mahar sebuah kitab Al Quran. Qabul adalah penerimaan dari pihak suami dengan ucapannya : sata terima mengawini anak Bapak yang bernama si A dengan mahar kitab Al - Quran.Ulama sepakat menempatkan ijab dan qabul sebagai rukun perkawinan. Untuk sahnya suatu akad perkawinan diisyaratkan beberapa syarat :a. Akad harus dimulai dengan ijab dan dilanjutkan dengan qabulb. Materi dari ijab dan qabul tidak boleh berbedac. Ijab dan qabul harus diucapkan secara bersambungan tanpa terputus walaupun sesaat.d. Ijab dan qabul tidak boleh dengan menggunakan ungkapan yang bersifat membatasi masa berlangsung nya perkawinan, karena perkawinan itu ditujukan untuk seumur hidup.e. Ijab dan qabul mesti menggunakan lafaz yang jelas dan terus terang.

2. Laki laki dan perempuan yang kawinIslam hanya mengakui perkawinan yang antara laki laki dan perempuan dan tidak boleh lain dari itu,seperti sesama laki laki atau sesama perempuan, karena ini yang disebut dalam Al Quran. Adapun syarat syarat yang mesti dipenuhi untuk laki laki dan perempuan yang akan kawin ini adalah sebagai berikut :a. Keduanya jelas identitasnya dan dapat dibedakan dengan yang lainnya, baik menyangkut nama, jenis kelamin, keberadaan, dan hal lainnya yang berkenaan dengan dirinya.b. Keduanya sama sama beragama islam c. Antara keduanya tidak terlarang melangsungkan pernikahand. Kedua belah pihak telah setuju untuk kawin dan setuju pula dengan pihak yang mengawininya.e. Keduanya telah mencapai usia yang layak untuk melangsungkan pernikahan.3. Wali dalam PernikahanWali secara umum adalah seseoran yang karena kedudukannya berwenang untuk bertindak terhadap dan atas nama orang lain. Dapatnya dia bertindak terhadap dan atas nama orang lain itu adalah karena orang lain itu memiliki sesuatu kekurangan pada dirinya yang tidak memungkinkan ia bertindak sendiri secara hukum, baik dalam urusan bertindak atas harta atau atas dirinya. Dalam pernikahan wali itu adalah seseorang yang bertindak atas nama mempelai perempuan dalam suatu akad nikah. Akad nikah dilakukan oleh dua pihak, yaitu pihak laki laki yang dilakukan oleh mempelai laki laki itu sendiri dan pihak perempuan yang dilakukan oleh walinya.Keberadaan seseorang wali dalam akad ikah adalah suatu yang mesti dan tidak sah akad pernikahan yang tidak dilakukan oleh wali. Dalam mendudukinya sebagai orang yang bertindak atas nama mempelai perempuan dalam melakukan akad terdapat beda pendapat dikalangan ulama.Orang yang berhak menempati kedudukan wali itu ada tiga kelompok :a. Wali nasab, yaitu wali berhubungan tali kekeluargaan dengan perempuan yang akan kawin.b. Wali muthiq, yaitu orang yang menjadi wali terhadap perempuan bekas hamba sahaya orang yang di merdekakannya.c. Wali hakim, yaitu orang yang menjadi wali dalam kedudukannya sebagai hakim atau penguasa.Orang orang yang disebutkan diatas baru berhak menjadi wali bila memenuhi syarat sebagai berikut :a. Telah dewasa dan berakal sehatb. Laki laki. Tidak boleh perempuan menjadi walic. Muslim d. Orang merdekae. Tidak berasal dalam pengampuan atau mahjur alaihf. Berpikir baikg. Adil dalam arti tidak pernah terlibat denga dosa besar dan tidak sering terlibat dengan dosa kecil serta tetap memelihara sopan santun.h. Tidak sedang melakukan ihram, untuk haji atau umrah

Tingkatan dan urutan wali adalah sebagai berikut:a.Ayahb.Kakekc.Saudara laki-laki sekandungd.Saudara laki-laki seayahe.Anak laki-laki dari saudara laki laki sekandungf.Anak laki-laki dari saudara laki laki seayahg.Paman sekandungh.Paman seayahi.Anak laki-laki dari paman sekandungj.Anak laki-laki dari paman seayah.k.Hakim

4. SaksiAkad pernikahan mesti disaksikan oleh dua orang saksi supaya ada kepastian hukum dan untuk menghindari timbulnya sanggahan dari pihak pihak yang berakad di belakang hari.Saksi dalam pernikahan mesti memenuhi syarat syarat sebagai berikut :a. Saksi itu berjumlah paling kurang dua orang. b. Kedua saksi itu adalah beragama islam.c. Kedua saksi itu adalah orang yang merdeka.d. Kedua saksi itu laki-laki e. Kedua saksi itu bersifat adil dalam arti tidak pernah melakukan dosa besar dan tidak selalu melakuan dosa kecil dan tetap menjaga sopan santunf. Dapat mendengar dan melihat.g. Tidak dipaksa.h. Memahami bahasa yang dipergunakan untuk ijab-qabul.i. Tidak sedang melaksanakan ibadah haji.

5. Mahar Kata mahar berasal dari bahasa Arab dan telah menjadi bahasa Indonesia terpakai. Kamus Besar Bahasa Indonesia mendefinisikan mahar itu dengan pemberian wajib berupa uang atau barang dari mempelai laki laki kepada mempelai perempuan ketika dilangsungkan akad nikah. Mahar itu dalam bahasa Arab disebut dengan delapan nama yaitu : mahar, sadaq, nihlah, faridhah, hiba, ujur,uqar dan alaiq. Keseluruhan kata tersebut mengandung arti pemberian wajib sebagai imbalan dari sesuatu yang diterima.Beberapa ketentuan tentang mahar :a.Mahar adalah pemberian wajib (yang tak dapat digantikan dengan lainnya) dari seorang suami kepada isteri, baik sebelum, sesudah maupun pada saat aqad nikah. Lihat QS. An Nisaa : 4.b.Mahar wajib diterimakan kepada isteri dan menjadi hak miliknya, bukan kepada/milik mertua.c.Mahar yang tidak tunai pada akad nikah, wajib dilunasi setelah adanya persetubuhan.d.Mahar dapat dinikmati bersama suami jika sang isteri memberikan dengan kerelaan.e.Mahar tidak memiliki batasan kadar dan nilai. Syariat Islam menyerahkan perkara ini untuk disesuaikan kepada adat istiadat yang berlaku. Boleh sedikit, tetapi tetap harus berbentuk, memiliki nilai dan bermanfaat. Rasulullah saw senang mahar yang mudah dan pernah pula.

2.5Wanita yang Haram di Nikahi1. Mahram MuabbadMahram Muabbad, yaitu orang-orang yang haram melakukan pernikahan untuk selamanya, ada tiga kelompok :

a. disebabkan oleh adanya hubungan kekerabatan.Perempuan yang haram dinikahi oleh seseorang laki laki untuk selamanya disebabkan oleh hubungan kekerabatan atau nasab adalah sebagai berikut : Ibu Anak Saudara Saudara ayah Saudara ibu Anak dari saudara laki laki, dan Anak dari saudara perempuan

b. larangan perkawinan karena adanya hubungan perkawinan yang disebut hubugan mushaharah.Bila seorang laki laki melakukan perkawinan dengan seorang perempuan, maka terjadilah hubungan antara si laki-laki dengan kerabat si perempuan; demikian pula sebaliknya terjadi pula hubungan antara si perempuan dengan kerabat dari laki-laki itu. Hubungan- hubungan tersebut dinamakan hubungan mushaharah. Dengan terjadinya hubungan mushaharah timbul pula larangan perkawinan.Perempuan - perempuan yang tidak boleh dikawini oleh seorang laki laki untuk selamanya karena hubungan mushaharah itu adalah sebagai berikut : Perempuan yang telah dikawini oleh ayah atau ibu tiri. Perempuan yang telah dikawini oleh anak laki-laki atau menantu Ibu istri atau mertua Anak dari istri dengan ketentuan istri itu telah digauliBila seorang laki-laki tidak boleh mengawini karena adanya hubungan mushaharah sebagaimana disebutkan di atas, sebaliknya seorang perempuan tidak boleh kawin dengan laki laki untuk selamanya disebabkan hubungan mushaharah sebagai berikut : Laki laki yang telah mengawini ibunya atau neneknya Ayah dari suami atau kakeknya Anak anak dari suaminya atau cucunya Laki laki yang telah pernah mengawini anak atau cucu perempuannya.

c. karena hubungan persusuanBila seorang anak menyusu kepada seorang perempuan, maka air susu perempuan itu menjadi darah daging dan pertumbuhan bagi si anak sehingga perempuan yang menyusukan itu telah seperti ibunya.Maka perempuan yang haram dikawini karena hubungan persusuan itu secara lengkap adalah sebagai berikut : Ibu susuan. Termasuk ibu susuan itu adalah : ibu yang menyusukan, yang menyusukan ibu susuan, yang melahirkan ibu susuan, dan seterusnya garis lurus ke atas. Yang menyusukan ibu, yang menyusukan nenek dan seterusnya keatas, yang melahirkan ayah susuan, yang menyusukan ayah susuan, dan seterusnya ke atas melalui hubungan nasab atau susuan. Anak susuan. Termasuk dalam anak susuanitu ialah anak yang di susukan istri; anak yang disusukan anak perempua; anak yang disusukan istri anak laki laki , dan seterusnya dalam garis lurus ke bawah. Saudara sesusuan. Termasuk dalam saudara sesusuan itu ialah yang dilahirkan ibu susuan; yang disusukan ibu susuan; yang dilahirkan istri ayah susuan; anak yang disusukan istri ayah sususan, yang disusukan ibu; yang disusukan istri dari ayah. Paman susuan. Yang termasuk paman susuan itu ialah saudara dari ayan susuan, saudara dari ayah dari ayah susuan. Bibi susuan. Termasuk dari arti bibi susuan itu ialah saudara dadri ibu susuan, saudara dari ibu dari ibu susuan. Anak saudara laki laki atau perempuan sesusuan. Termasuk dalam arti anak saudara ini adalah anak dari saudara sesusuan; cucu dari saudara sesusuan, dan seterusnya ke bawah. Orang orang yang di susukan oleh saudara sesusuan, yang disusukan oleh anak saudara sesusuan. Yang disusukan oleh saudara perempuan, yaitu disusukanoleh istri saudara laki laki, dan seterusnya garis lurus ke bawah dalam hubungan nasab dan susuan.2. Mahram Ghairu MuabbadMahram Ghairu Muabbad ialah larangan kawin yang berlaku untuk sementara waktu disebabkan oleh hal tertentu, bila hal itu sudah tidak ada maka larangan itu tidak berlaku lagi. Larangan kawin sementara itu berlaku dalam hal hal tersebut di bawah ini :a. Mengawini Dua Orang Saudara Dalam Satu MasaBila seorang laki-laki telah mengawini seorang perempuan, dalam waktu yang sama dia tidak boleh mengawini saudara dari perempuan itu. Dengan demikian, bila dua perempuan itu dikawininya sekaligus, dalam satu akad perkawinan maka perkawinan dengan kedua perempuan itu batal. Bila dikawininya dalam waktu yang beruntutan, perkawinan yang pertama adalah sah sedangkan dengan perempuan yang kedua menjadi batal. Hal ini dijelaskan Allah dalam suran An Nisa ayat 23 :

artinya : ... bahwa (tidak boleh kamu) mengumpulkan dua orang bersaudara, kecuali apa yang telah berlalu...

b. Poligami Diluar BatasHukum islam sebagaimana terdapat dalam kitab fiqih membolehkan poligami. Seorang laki laki dalam perkawinan poligami paling banyak mengawini empat oran gdan tidak boleh lebih dari itu, kecuali bila salah seorang dari istrinya yang berempat itu telah di ceraikannya dan habis pula masa iddahnya. Dengan begitu perempuan kelima itu haram dikawininya dalam masa tertentu, yaitu selama salah seorang di antara istrinya yang empat itu belum diceraikannya. Pembatasan pada empat orang ini berdasarkan kepada firman Allah dalam surat An Nisa ayat 3 :

artinya : bila kamu takut tidak akan berlaku adil terhadap anak yatim perempuan, kawinilalh perempuan lain yang senangi dua, tiga, atau empat. Bila kamu tidak akan berlaku adil cukup seorang...

c. larangan karena ikatan perkawinanSeorang perempuan yang sedang terikat dalam tali perkawinan haram dikawini oleh siapa pun. Bahkan perempuan yang sedang dalam perkawinan itu dilarang untuk dilamar, baik dalam ucapan terus terang maupun secara sindiran meskipun dengan janji akan dikawini setelah dicerai dan habis masa iddahnya. Keharaman itu berlaku selama suaminy masih hidup atau belum dicerai oleh suaminya. Setelah suaminya mati atau ia diceraikan oleh suaminya dan selesai pula menjalani iddahnya ia boleh dikawini oleh siapa saja. Keharaman mengawini perempuan bersuami itu terdapat dalalm surat An Nisa ayat 24 : artinya : dan (diharamkan juga kamu mengawini) perempuan yang bersuami, kecuali budak budak yang kamu miliki.

d. Larangan karena Talak TigaSeorang suami yang telah menceraikan istrinya dengan tiga talak, baik sekaligus atau bertahap, mantan suaminya haram mengawininya sampai mantan istri itu kawin dengan laki laki lain dan habis pula iddahnya. Hal ini dinyatakan dalam surat Al Baqarah ayat 230 : artinya : kemudian jika si suami menalaknya (setelah talak yang kedua) maka perempuan itu tidak halal lagi baginya kecuali bila istri itu telah nikah dengan suami lain.Istri yang telah diceraikan itu boleh kawin dengan laki laki manapun setelah habis masa iddahnya, namun tidak boleh kawin denga mantan suami yang menalaknya sampai tiga kali itu. Larangan kawin dengan mantan istri tersebut berakhir tidak hanya cukup dengan kawinnya istri itu dengan suami kedua dalam suatu akad nikah, tetapi setelah istri itu bergaul secara sah denga suami keduanya itu.

e. larangan karena IhramPerempuanyang sedang ihram, baik ihram haji atau ihram umroh, tidak boleh dinikahi oleh laki laki baik laki laki tersebut sedang ihram pula atau tidak. Larangan itu tidak berlaku lagi sesudah lepas masa ihramnya . hal ini sesuai dengan sabda Nabi dalam hadisnya dari Usman ibn Affan menurut riwayat Muslim yang mengatakan :orang yang sedang ihram tidak boleh nikah dan tidak boleh di nikahkan.

f. larangan karena perzinaanYang dimaksud dengan zina atau perzinaan dalam pandangan islam adalah hubungan kelamin yang dilakukan oleh laki laki dan perempuan di luar nikah, baik masing masing sedang terikat dalam tali perkawinan dengan yang lain atau tidak. Laki laki yang telah melakuan perzinaan itu disebut pezina.Bahasan berkenaan dengan pezina ini menyangkut dua hal yaitu : Kawin dengan pezinaPerempuan pezina haram dikawini oleh laki laki baik (bukan pezina), sebaliknya perempuan baik baik tidak boleh dinikahi dengan laki laki pezina. Keharaman mengawini pezina ini didasarkan kepada firman Allah dalam surat An Nur ayat 3 : Artinya : laki laki yang berzina tidak kawin kecuali dengan perempuan pezina atau perempuan musyrik; perempuan pezina tidak akan menikahinya kecuali laki-laki pezina kecuali yang musyrik. Diharamkan yang demikian untuk orang beriman.Ayat Al Quran di atas dikuatkan oleh hadis Nabi ari Abu Hurairah menurut riwayat Abu Daud dan Ahmad :Bahwasannya Nabi SAW besabda : pezina yang telah menjalani hukuman tidak boleh kawin kecuali dengan sesamanya. Kawin dengan Perempuan Hamil karena ZinaBahasan dalam hal ini menyangkut dua hal:1. kawin dengan pezina yang sudah dibicarakan di atas dengan hukum yang berlaku padanya2. Kawin dengan perempuan yagn sedang hamil karena zina. Kawin dengan perempuan hamil menjadi pembicaraan karena seseorang yang sedang hamil itu biasanya sedang menjalani iddah hamil dari suaminya yang mati atau menceraikannya. Dalam hal itu sudah jelas hukumnya, yaitu perempuan tersebut tidak boleh dikawini karena dia sedang menjalani masa iddah hamil. Ia baru boleh dikawini setelah ia melahirkan anak.Dalam hal mengawini perempuan hamil karena zina ulama berbeda pendapat dalam menetapkan hukumnya. Ulama Malikiyah dan Hanabilah mengatakan bahwa, perempuan tersebut tidak boleh dikawini kecuali setelah ia melahirkan anak; sebagaimana tidak boleh mengawini perempuan dalam masa iddah hamil. Ulama Hanafiyah, Syafiiyah, dan Zhahiriyah mengatakan bahwa, perempuan yang sedang hamil karena zina itu boleh dikawini tanpa menunggu kelahiran bayi yang dikandunginya. (Ibnu Hzmin: 156; Ibnu al Human,241).

g. Larangan karena beda AgamaYang dimaksud dengan beda agama disini ialah perempuan muslimah dengan laki laki nonmuslim dan sebaliknya laki laki muslim dengan perempuan nonmuslim. Dalam istilah fiqih disebut kawin dengan orang kafir. Orang yang tidak beragama islam dalam pandangan Islam dikelompokkan kepada kafir kitabi yang disebut juga dengan ahli kitab; dan kafir bukan kitabi atau disebut juga musyrik atau pagan.Perempuan musyrik, yaitu yang percaya kepada banyak tuhan atau tidak percaya sama sekali kepada Allah, kelompok ini haram melangsungkan perkawinan dengan muslim. Begitu pula sebaliknya laki laki musyrik haram kawin dengan perempuan muslimah kecuali bila ia telah masuk islam. Keharaman laki laki muslim kawin dengan perempuan musyrik dinyatakan Allah dalam surat Al Baqarah ayata 221 : Artinya : janganlah kamu kawini perempuan perempuan musyrik sebelum mereka beriman. Sesungguhnya perempuan perempuan hamba yang beriman lebih baik dari perempuan musyrik merdeka, walau ia menakjubkanmu.Janganlah kamu mengawinkan anak perempuan kepada laki laki musyrik sebelum ia beriman. Sesungguhnya perempuan hamba yang beriman lebih baik dari pada perempuan merdeka yang musyrik, walau ia menawan hatimu.

2.6Hak dan Kewajiban Suami Istri dalam Rumah TanggaYang dimaksud dengan hak disini adalah apa apa yang diterima oleh seseorang dari orang lain, sedangkan yang dimaksud dengan kewajiban adalah apa yang mesti dilakukan seseorang terhadap orang lain. Dalam hubungan suami istri dalam rumah tangga suami mempunyai hak dan begitu pula istri mempunyai hak. Di balik itu suami mempunyai beberapa kewajiban dan begitu pula si istri mempunyai beberapa kewajiban. Adanya hak dan kewajiban antara suami istri dalam kehidupan rumah tangga itu dapat dilihat dalam beberapa ayat Al Quran dan beberapa hadis Nabi. Contoh dalam Al Quran, umpamanya pada surat Al Baqarah ayat 228 :

artinya : bagi istri itu ada hak hak berimbang dengan kewajiban kewajibannya secara makruf dan bagi suami setingkat lebih dari istri.

Hak suami merupakan kewajiban bagi istri, sebaliknya kewajiban suami merupakan hak bagi istri.a. Kewajiban suami terhadap istrinya, yang merupakan hak istri dari suaminyab. Kewajiban istri terhadap suaminya, yang merupakan hak suami dan istrinyac. Hak Bersama Suami Istrid. Kewajiban bersama suami istriAdapun kewajiban suami terhadap istrinya dapat dibagi kepada dua bagian :1. Kewajiban yang bersifat materi yang disebut nafaqah2. Kewajiban yang tidak bersifat materi.Kewajiban suami yang merupakan hak bagi istrinya yang tidak bersifat materi adalah sebagai berikut :a. Menggauli istrinya secara baik dan patut. Hal ini sesuai dengan firman allah dalam surat an Nisa ayat 19 :

artinya : pergauilah merekan (istri istrimu) secara baik. Kemudian bila kamu tidak menyukai mereka (bersabarlah) karena mungkin kamu tidak menyukai sesuatu, padahal Allah menjadikan padanya kebaikan yang banyak.

b. Menjaganya dari segala sesuatu yang mungkin melibatkannya pada suatu perbuatan dosa dan maksiat atau ditimpa oleh sesuatu kesulitan dan mara bahaya. Suami wajib memeberikan pendidikan agama dan pendidikan lain yang berguna bagi istri dalam kedudukannya sebagai istri.Tentang menjauhkannya dari pada perbuatan dosa dan maksiat itu dapat dipahami dari umum firman Allah yang mengatakan :Artinya : peliharalah dirimu dan pelihara lah diri keluargamu dari neraka.

c. Suami wajib mewujudkan kehidupan perkawinan yang diharapkan Allah untuk terwujud, yaitu mawaddah, rahmah, dan sakinah. Untuk maksud itu suami wajib memberikan rasa tenang bagi istrinya, memberikan cinta dan kasih sayang kepada istrinya. Hal ini sesuai dengan firman Allah dalam surat Al Rum ayat 21 :

artinya : Di antara tanda tanda kebesaran Allah Ia menjadikan untukm pasangan hidup supaya kamu menemukan ketenangan padanya dan menjadikan di antaramu rasa cinta dan kasih sayang. Yang demikian merupakan tanda tanda bagi kaum yang berpikir.Kewajiban istri terhadap suaminya yagn merupakan hak suami dari istrinya tidak ada yang berbentuk materi secara langsung. Yang ada adalah kewajiban dalam bentuk nonmateri. Kewajiban yang bersifat nonmateri itu adalah :1. Menggauli suaminya secaa layak sesuai dengan kodratnya. Hal ini dapat dipahami dari ayat yang menuntut suami menggauli istrinya dengan baik yang dikutip diatas, karena perintah untuk menggauli itu berlaku untuk timbal balik.

2. Memberikan rasa tenang dalam rumah tangga untuk suaminya; dan memberikan rasa cinta dan kasih sayang kepada suaminya. Hal ini sejalan denga bunyi surat Ar Rum ayat 21 di atas, karena ayat itu ditunjukkan kepada masing masing suami istri.

3. Taat dan patuh kepada suaminya selama suaminya tidak menyuruhnya untuk melakukan perbuatan maksiat.Kewajiban mematuhi suami ini dapat dilihat dari isyarat firman Allah dalam surat An Nisa ayat 34: Artinya : perempuan perempuan yang saleh ialah perempua yang taat kepada Allah (dan patuh kepada suami) memeliharan diri ketika suaminya tidak ada oleh karena Allah telah memelihara mereka.Mematuhi suami di sini mengandung arti mengikuti apa yang disuruhnya dan menghentikan apa apa yang dilarangnya, selama suruhan dan larangan itu tidak menyalahi ketentuan agama. Bila suruhan atau larangannya itu bertentangan atau tidak sejalan dengan ajaran agama, tidak ada kewajiban untuk mengikutinya.

4. Menjada dirinya dan menjaga harta suaminya bila suaminya sedang tidak berada di rumah.

5. Menjauhkan dirinya dari segala sesuatu perbuatan yang tidak disenangi oleh suaminya.

6. Menjauhan dirinya dari memperlihatkan muka yang tiak enak dipandang dan suara yang tidak enak didengar.Hak bersama suami istri :Yang dimaksud dengan hak bersama suami istri ini adalah hak bersama secara timbal balik dari pasangan suami istri terhadap yang lain. Adapun hak bersama itu adalah sebagai berikut :1. Bolehnya bergaul dan bersenang senang di antara keduanya. Inilah hakikat sebenarnya dari perkawinan itu.2. Timbulnya hubungan suami dengan keluarga istrinya dan sebaliknya hubungan istri dengan keluarga suaminya, yang disebut hubungan mushaharah.3. Hubungan saling mewarisi di antara suami istri. Setiap pihak berhak mewarisi pihak lain bila terjadi kematian.

Sedangkan kewajiban keduanya secara bersama dengan telah terjadinya perkawinan itu adalah :1. Memelihara dan mendidik anak keturunan yang lahir dari perkawinan tersebut.2. Memelihara kehidupan rumah tangga yang sakinah, mawaddah dan warahmah.

2.7Hikmah PernikahanPernikahan merupakan cara yang benar, baik, dan di ridhoi Allah SWT untuk memperoleh anak serta mengembangkan keturunan yang sah.1. Melalui pernikahan kita dapat menyalurkan naluri kebapakan bagi laki-laki dan naluri keibuan bagi wanita.2. Melalui pernikahan, suami istri dapat memupuk rasa tanggung jawab dalam rangka memelihara, mengasuh, dan mendidik anak-anaknya.3. Melalui pernikahan, suami istri dapat membagi rasa tanggung jawab yang sebelumnya dipikul oleh masing-masing pihak.4. Pernikahan dapat pula membentengi diri dari perbuatan tercela.5. Pernikahan merupakan sunah Rasulullah saw.

BAB IIIPenutup3.1KesimpulanPernikahan adalah suatu lembaga kehidupan yang disyariatkan dalam agama Islam.Pernikahan merupakan suatu ikatan yang menghalalkan pergaulan laki-laki dengan seorang wanita untuk membentuk keluargayang bahagia danmendapatkanketurunan yang sah.Nikah adalah fitrah yang berartisifatasaldanpembawaanmanusia sebagaimakhlukAllah SWT.Tujuan pernikahan adalah untuk mewujudkanrumah tangga yang sakinah, mawaddah, warahmah, serta bahagia di dunia dan akhirat. Hukum nikah padadasarnya adalah mubah, artinya boleh dikerjakan dan boleh ditinggalkan. Meskipun demikian, hukum, nikah dapatberubah menjadi sunah, wajib,makruh,atau haram.Tujuan pernikahan menurut Islam adalah untuk memenuhi hajat manusia (prig terhadap wanita atau sebaliknya) dalam rangka mewujudkan rumah tangga yang bahagia sesuai dengan ketentuan-ketentuan agama Islam.

3.2SaranPernikahan merupakan suatu ikatanyangmenghalalkan pergaulan laki-laki dengan seorang wanita untuk membentuk keluarga yang bahagia dalammendapatkan keturunan yang sah.Makadariitu,kitaharus mengetahui segala sesuatu, mulai dari hukum nikah, rukun nikah, kewajiban suami istri setelah menikah, hikmah menikah, agar kita tidak sekali-kali bila ada kesalah pahamandidalamkeluarga jangan terus membuat keputusan untuk bercerai, karena bercerai itu tidak disukai oleh Allah SWT.

3.3Daftar Pustaka Amir Syarifuddin, Hukum Perkawinan Islam di Indonesia, Kencana: Jakarta. 2007 http://www.blogku Hukum Pernikahan dalamIslam.html www.850-pengertian-pernikahan-dalam-islam.html

15