Filsafat sejarah karl marx

6
B.FILSAFAT SEJARAH KARL MARX Karl Heinrich Marx ( 1818-1883) adalah filosof Jerman yang pemikiranya telah menjadi inspirasi dasar “ Marxisme” sebagi ideology perjuangan kaum buruh, yang menjadi komponen inti dari ideology komunisme pemikiran Marx juga telah menjadi salah satu rangsangan besar bagi perkembangan sosiologi, ilmu ekonomi dan filsafat kritis ( Magnis-Suseno, 2000:3). Pemikiran Mark tidak hanya tinggal diam di wilayah teori, melainkan ideology yang di kenal ideology Marxisme dan komunisme. Ideologi ini dalam sejarah telah menjadi kekuatan sosial politik. Dalam sejarah filsafat barat hanya Marx yang mengembangkan sebuah pemikiran yang pada dasar filosofis namun kemudian menjadi teori perjuangan gerakan pembebasan. Motor perubahan dan perkembangan menurut Karl Marx adalah pertentangan antara kelas-kelas sosial, bukan oleh individu-individu tertentu ( Magnis-Suseno, 2000:125). Maka menurut Marx tidak tepat jika sejarah di pandang sebagai hasil tindakan raja-raja dan orang-orang besar lainya. Apa yang di putuskan dan di usahakan oleh orang-orang besar yang dikenal dari buku-buku sejarah popular, meskipun tidak

Transcript of Filsafat sejarah karl marx

Page 1: Filsafat sejarah karl marx

B.FILSAFAT SEJARAH KARL MARX

Karl Heinrich Marx ( 1818-1883) adalah filosof Jerman yang pemikiranya telah

menjadi inspirasi dasar “ Marxisme” sebagi ideology perjuangan kaum buruh, yang

menjadi komponen inti dari ideology komunisme pemikiran Marx juga telah menjadi

salah satu rangsangan besar bagi perkembangan sosiologi, ilmu ekonomi dan filsafat

kritis ( Magnis-Suseno, 2000:3). Pemikiran Mark tidak hanya tinggal diam di wilayah

teori, melainkan ideology yang di kenal ideology Marxisme dan komunisme. Ideologi ini

dalam sejarah telah menjadi kekuatan sosial politik. Dalam sejarah filsafat barat hanya

Marx yang mengembangkan sebuah pemikiran yang pada dasar filosofis namun

kemudian menjadi teori perjuangan gerakan pembebasan. Motor perubahan dan

perkembangan menurut Karl Marx adalah pertentangan antara kelas-kelas sosial,

bukan oleh individu-individu tertentu ( Magnis-Suseno, 2000:125). Maka menurut Marx

tidak tepat jika sejarah di pandang sebagai hasil tindakan raja-raja dan orang-orang

besar lainya.

Apa yang di putuskan dan di usahakan oleh orang-orang besar yang dikenal dari

buku-buku sejarah popular, meskipun tidak pernah tanpa kepentingan atau cita-cita.

Dalam garis besarnya selalu akan bergerak dalam rangka kepentingan kelas mereka

serta mencerminkan struktur kekuasaan kelas-kelas dalam masyarakat yang

bersangkutan.

Tiga tahap filsafat sejarah Marx menggambarkan pola “ satu langkah ke

belakang, dua langkah ke depan”. Komunitas-komunitas primitif harus di hancurkan

terlebih dahulu sebelum satu komunitas bisa di buat lagi pada tingkat yang lebih

Page 2: Filsafat sejarah karl marx

sempurna. Materialisme histories menekankan bahwa tahap-tahap berurutan dalam

penghancuran ini juga sebagai tenggang waktu. Ketika para produsen dengan cepat

terpisah dari sarana-sarana produksi mereka, maka kerja mereka semakin produktif.

Pemisahan ini berlangsung sangat ekstrim dalam kapitalisme yang notabene juga salah

satu tahap dimana perkembangan kekuatan-kekuatan produksi mencapai tingkat yang

paling tinggi ( Elster, 2000:16)

Marx membedakan Arga tahapan manusia :

1. Tahap pertama : Adalah masyarakat purba sebelum pembagian kerja dimulai.

2. Tahap kedua-yang masih berlangsung : adalah tahap pembagian kerja sekaligus

tahap kepemilikan hak pribadi dan hak keterasingan.

3.Tahap ketiga : adalah tahap kebebasan yaitu apabila hak milik pribadi telah di hapus (

Magnis, 2000: 102)

Jadi system hak milik pribadi bukan sebuah “ kecelakaan” melainkan tahap yang

pasti dalam perjalanan umat manusia ke tahap kebebasan. Tahap hak milik pribadi

tidak dapat di hindari karena pembagian kerja juga tidak bisa dihindari. Hanya melalui

pembagian kerja umat manusia dapat menjamin keberlangsungan hidupnya. Maka

meskipun keterasingan manusia dinilai negative, tetapi keterasingan tersebut

merupakan tahap yang harus dilalui oleh umat manusia.

Menurut Marx masyarakat masa depan yang di idealkan adalah komunisme.

Seperti yang di kutip oleh Fromm dalam Manuskrip II, Marx menegaskan bahwa :

komunismne merupakan penghapusan kepemilikan pribadi secara positif yang

Page 3: Filsafat sejarah karl marx

merupakan apresrasi nyata dari watak manusia melalui dan untuk manusia.

Komunisme pengembalian manusia sebagai makluk sosial yaitu pengembalian yang

lengkap dan sadar yang mencampurkan semua kekayang dan perkembangan

sebelumnya. Komunisme sebagai naturalisme yang paling maju adalah humanisme,

dan humanisme yang paling maju adalah naturalisme. Tentang struktur mana yang

mendukung atau memajukan kebebasan tindakan mereka semua.

Patrick Gardiner (1985 : 123-124) mengatakan bahwa ungkapan filsafat sejarah

menunjukkan kepada dua jenis penyelidikan yang sangat berbeda. Secara tradisional

ungkapan tersebut telah digunakan untuk menunjukkan kepada usaha memberikan

keterangan atau tafsiran yang luas mengenai seluruh proses sejarah. Filsafat sejarah

dalam arti ini disebut “ filsafat sejarah formal atau spekulatif” yang secara khas

berurusan dengan pertanyaan-pertanyaan seperti “ apa arti (makna, tujuan ) sejarah?

“atau hukum-hukum pokok mana yang mengatur perkembangan dan perubahan dalam

sejarah?”. Diatara tokoh-tokoh utama yang paling mewakili tepri ini : Vico, Herder,

Hegel, Comte, Marx, Tonybee dan lain-lain.

Secara modern ungkapan tersebut berarti suatu kritik terhadap filsafat sejarah

formal atau spekulatif, terutama kritik dari sudut logika maupun metodologi. Filsafat

sejarah dalam arti ini disebut dengan “ Filafat sejarah kritis” dengan tokohnya antara

lain Popper.

David Bebbyngton (1979 :17-20) membagi filsafat sejarah ke dalam lima aliran

yaitu :

Page 4: Filsafat sejarah karl marx

a.Aliran Siklus.

Yang berpandangan bahwa alur perkembangan sejarah itu tidak maju, tetapi selalu

kembali seperti perputaran musim. Tokoh yang mewakili aliran ini adalah Nietzsche dan

b.Tonybee.

Aliran pemikiran yang khusus berhubungan dengan tradisi Yahudi dan Kristiani.

Aliran ini sangat dipengaruhi oleh pandangan agama. Sejarah tidak hanya dilihat

sebagai siklus, akan tetapi juga sebagai gerak garis lurus. Tokoh yang bergabung

dalam aliran ini adalah Agustinus dan Niehbuhr.

Aliran pemikiran yang melihat perkembangan sejarah sebagai suatu proses yang

bergerak secara linier kea rah kemajuan.

Filosof yang mewakili aliran ini adalah Comte.

c. Aliran Historisme.

Aliran ini menolak keyakinan bahwa sejarah adalah linier. Menurut mereka

perkembangan sejarah sangat di tentukan oleh berbagai factor dalam kebudayaan

manusia.

Tokoh yang bergabung dalam aliran ini ialah Vico, Ranke, Collingwood.

Aliran yang dipengaruhi oleh filsafat sejarah Marxisme

Page 5: Filsafat sejarah karl marx

John Edward Sulivan ( 1970 : 265-290) dalam bukunya Propets of The Wesr ; An

Intruduction to the Philosophy of History, mengatakan bahwa para filosof filsafat sejarah

dalam pandangannya tentang sejarah berdasarkan pada situasi yang di hadapi pada

waktu itu dan mencoba untuk memperlihatkan komunisme adalah solusi teka-teki

sejarah dan mengetahui bahwa dirinya merupakan solusi ( Fromm, 2001:168).

Komunisme