Ekspos RPJM_Nagan Raya

53

Transcript of Ekspos RPJM_Nagan Raya

Page 1: Ekspos RPJM_Nagan Raya
Page 2: Ekspos RPJM_Nagan Raya

MATERI RANCANGAN RPJM KABUPATEN NAGAN RAYA 2012-2017

PENDAHULUANBAB I.

GAMBARAN UMUM KONDISI DAERAHBAB II.

GAMBARAN PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH SERTA KERANGKA PENDANAAN

ANALISIS ISU-ISU STRATEGIS

VISI, MISI, TUJUAN DAN SASARANSTRATEGI DAN ARAH KEBIJAKAN

BAB III.

BAB IV.

BAB V.

BAB VI.

KEBIJAKAN UMUM DAN PROGRAM PEMBANGUNAN DAERAH

BAB VII.

INDIKASI RENCANA PROGRAM PRIORITAS YANG DISERTAI KEBUTUHAN PENDANAAN

BAB VIII.

PENETAPAN INDIKATOR KINERJA DAERAH BAB IX.

PEDOMAN TRANSISI DAN KAIDAH PELAKSANAAN BAB X.

Page 3: Ekspos RPJM_Nagan Raya

3

PEMERINTAH KABUPATEN NAGAN RAYA

BAB I. PENDAHULUANBAB I. PENDAHULUAN

Page 4: Ekspos RPJM_Nagan Raya

4

I.1. LATAR BELAKANG

1. Undang-undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional (SPPN), mengamanatkan bahwa untuk menjamin terselenggaranya Otonomi Daerah maka diperlukan suatu sistem perencanaan pembangunan nasional dan sistem perencanaan pembangunan daerah yang mengacu pada penyelenggaraan pembangunan nasional;2. Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) Kabupaten Nagan Raya Tahun 2012-2017 merupakan dokumen perencanaan daerah 5 (lima) tahunan yang menjabarkan visi, misi, dan program Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Nagan Raya terpilih pada Pemilukada tahun 2012;

3. Penyusunan RPJM Kabupaten Nagan Raya Tahun 2012-2017 turut pula berpedoman pada arah kebijakan dan prioritas pembangunan periode ke-2 dari pelaksanaan Rencana Pembangunan Jangka Panjang (RPJP) Kabupaten Nagan Raya Tahun 2005-2025, Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Nagan Raya, serta memperhatikan prioritas pembangunan yang termaktub dalam RPJM Aceh Tahun 2012-2017 dan RPJM Nasional Tahun 2010-2014;4. Penyusunan RPJM Kabupaten Nagan Raya Tahun 2012-2017 dilakukan melalui pendekatan teknokratik, politik, dan partisipasif.

Page 5: Ekspos RPJM_Nagan Raya

5

I.2. DASAR HUKUM 1. Undang-Undang RI Nomor 4 Tahun 2002 tentang Pembentukan Kabupaten

Kabupaten Aceh Barat Daya, Kabupaten Gayo Lues, Kabupaten Aceh Jaya, Kabupaten Nagan Raya, dan Kabupaten Aceh Tamiang di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam;

2. Undang-Undang RI Nomor 17 tahun 2003 tentang Keuangan Negara;3. Undang-Undang RI Nomor 25 tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan

Pembangunan Nasional;4. Undang-Undang RI Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah

sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Undang-undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang perubahan kedua Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah;

5. Undang-Undang RI Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan Pusat dan Pemerintahan Daerah;

6. Undang-Undang RI Nomor 11 tahun 2006 tentang Pemerintahan Aceh;7. Peraturan Presiden Nomor 5 Tahun 2010 tentang Rencana Pembangunan Jangka

Menengah Nasional 2010-2014;8. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman

Pengelolaan Keuangan Daerah sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 59 Tahun 2007;

9. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian, dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah;

10. Qanun Aceh Nomor 2 Tahun 2013 tentang Perubahan Atas Qanun Aceh Nomor 2 Tahun 2008 tentang Tata Cara Pengalokasian Tambahan Dana Bagi Hasil Minyak dan Gas Bumi dan Penggunaan Dana Otonomi Khusus; dan

11. Peraturan Gubernur Aceh Nomor 70 Tahun 2012 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Aceh Tahun 2012-2017.

Page 6: Ekspos RPJM_Nagan Raya

6

DOKUMEN UTAMA PENYUSUNAN RPJM KAB. NAGAN RAYA

Page 7: Ekspos RPJM_Nagan Raya

7

I.3. HUBUNGAN ANTAR DOKUMEN

RPJM Kab. Nagan Raya

RPJP Kab. Nagan Raya

RKP Nas/Aceh

RPJM Nas/RPJM Aceh

&RTRW Aceh

RPJP Nasl/Aceh

&RTR Nas

RKPK Nagan Raya

Renstra SKPK

Renja - SKPK

RAPBK Nagan Raya

RKA - SKPK

APBKNagan Raya

Rincian APBK

Kabupaten Nagan Raya

Diacu

Pedoman Dijabarkan

Pedoman

Pedoman

Pedoman

Diperhatikan

Pedoman

Pedoman

Diacu

UU SPPN

Pem

erintah

P

usat d

an

Aceh

Pem

erintah

K

abu

paten

Nag

an R

aya

UU KN

Dijabarkan

Page 8: Ekspos RPJM_Nagan Raya

1.4 SISTEMATIKA PENULISAN

8

BAB IPENDAHULUAN1.1 Latar Belakang1.2. Dasar Hukum Penyusunan1.3. Hubungan Antar Dokumen1.4. Sistematika Penulisan1. 5. Maksud dan Tujuan

BAB IIGAMBARAN UMUM KONDISI DAERAH2.1 Aspek Geografi dan Demografi2. 2 Aspek Kesejahteraan Masyarakat2. 3. Aspek Pelayanan Umum2.4. Aspek daya saing daerah

BAB III GAMBARAN PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH SERTA KERANGKA PENDANAAN3.1. Kinerja Keuangan Masa Lalu

3.2. Kebijakan Pengelolaan Keuangan Masa Lalu3.3 Kerangka Pendanaan

Page 9: Ekspos RPJM_Nagan Raya

Lanjutan….

9

BAB IV

BAB V

BAB VIBAB VII

ANALISIS ISU-ISU STRATEGIS4.1. Permasalahan Pembangunan4.2. Isu StrategisVISI, MISI, TUJUAN DAN SASARAN5.1. Visi5.2. Misi5.3. Tujuan dan SasaranSTRATEGI DAN ARAH KEBIJAKANKEBIJAKAN UMUM DAN PROGRAM PEMBANGUNAN DAERAH

BAB VIII INDIKASI RENCANA PROGRAM PRIORITAS YANG DISERTAI KEBUTUHANPENDANAANBAB IXPENETAPAN INDIKATOR KINERJA DAERAHBAB X PEDOMAN TRANSISI DAN KAIDAH PELAKSANAAN

16

Page 10: Ekspos RPJM_Nagan Raya

10

I.5. MAKSUD DAN TUJUAN

RPJM Kabupaten Nagan Raya Tahun 2012-2017 disusun dengan maksud untuk menyediakan sebuah acuan resmi bagi Pemerintah (eksekutif) dan DPRK (Legislatif) Kabupaten Nagan Raya yang menjadi pedoman dalam menyusun Renstra SKPK dan RKPK, sekaligus menjadi acuan penentuan pilihan program kegiatan tahunan yang akan dibahas dalam serangkaian forum musyawarah perencanaan pembangunan daerah secara berjenjang.

RPJM Kabupaten Nagan Raya disusun dengan tujuan sebagai berikut:

1.Mewujudkan implimentasi pembangunan lima tahun ke depan yang terintegrasi, sinkron, dan sinergis dengan visi dan misi Pemerintahan Kabupaten Nagan Raya berdasarkan fungsi dan kewenangan masing-masing SKPK; 2.Mewujudkan keterkaitan dan konsistensi pembangunan antara perencanaan, penganggaran dan pelaksanaan, serta tercapainya pemanfaatan sumberdaya secara efektif, efisien, berkeadilan dan berkelanjutan; dan3.Menyediakan instrumen dan tolok ukur sebagai pedoman untuk pengendalian dan evaluasi terhadap kebijakan, pelaksanaan dan evaluasi hasil rencana pembangunan jangka menengah dan tahunan daerah.

Page 11: Ekspos RPJM_Nagan Raya

11

PEMERINTAH KABUPATEN NAGAN RAYA

BAB II. GAMBARAN UMUM KONDISI DAERAH

Page 12: Ekspos RPJM_Nagan Raya

II. GAMBARAN UMUM KONDISI KABUPATEN NAGAN RAYA

12

Jenis Penggunaan Lahan Kab. Nagan Raya

NoJenis

Penggunaan lahan

Luas Lahan(Ha)

%

1 Bandara 103.25 0.032 Danau 115.56 0.033 Kawasan Hutan 152.732 47.544 Industri 82.35 0.025 Perkebunan Besar 70.152 12.376 Perkebunan

Rakyat66.072 0.37

7 Pemukiman 6,894.40 1.948 Pertanian Lahan

Kering18.853 29.36

9 Rawa 13,176.77 3.7210 Sawah 18,854 2.5011 Sungai 2,640.06 0.7412 Tanah Terbuka 4,815.49 1.36

Jumlah 354,491 100.00

KecamatanIbukota

Kecamatan

Luas Wilayah

(km2)%

Kuala Pesisir Padang Rubek

7,634.29 2.15

Kuala Ujong Fatihah

8,805.75 2.48

Suka Makmue

Lueng Baro 5,156.31 1.45

Seunagan Jeuram 5,673.29 1.60Seunagan Timur

Keude Linteng

25,161.03

7.10

Beutong Babussalam 101,731.44

28.70

Beutong Ateuh Banggalang

Kuta Teungoh

40,591.94

11.45

Tadu Raya Alue Bata 38,003.01

10.72

Tripa Makmur

Kabue 14,036.67

3.96

Darul Makmur

Alue Bili 107,697.40

30.38

Jumlah 354,491 100

Luas Wilayah Kab. Nagan Raya Menurut Kecamatan

Page 13: Ekspos RPJM_Nagan Raya

Lanjutan ......

13

Jumlah Penduduk Kab. Nagan Raya, Tahun 2007-2012Laju Pertumbuhan Penduduk Kab. Nagan Raya, Tahun 2008-2012

Page 14: Ekspos RPJM_Nagan Raya

Perkembangan Kontribusi Sektor-sektor Terhadap PDRB Kab. Nagan Raya Tahun 2007-2011 Atas Dasar Harga Konstan Tahun 2000

Sumber: BPS, 2012

Lanjutan…………..

14

Sektor 2007200

8200

9201

02011

Pert. Rata-

rata (%)Pertanian 48,86 47,2

446,2

445,6

345,04 -3,99

Pertambangan dan Penggalian

1,60 1,75 1,89 1,98 2,03 12,64

Industri Pengolahan

3,23 3,26 3,23 3,19 3,22 -0,15

Listrik dan Air Minum

0,21 0,24 0,26 0,28 0,30 19,52

Bangunan 4,20 4,52 4,84 5,02 5,17 10,95Perdagangan, Hotel, dan Restoran

25,49 25,67

25,56

25,40

25,25 -0,47

Pengangkutan dan Komunikasi

5,30 5,85 6,18 6,49 6,75 12,85

Keuangan, Persewaan, dan Jasa Perusahaan

0,91 0,92 0,93 0,93 0,94 1,63

Jasa-Jasa 10,20 10,56

10,87

11,07

11,30 5,25

Total PDRB 100 100 100 100 100 100

Perkembangan PDRB Kab. Nagan Raya Tahun 2007-2011 ADHB dan ADHK Tahun 2000 (Rp. Milyar)

Sumber: BPS, 2012

Page 15: Ekspos RPJM_Nagan Raya

15

Laju Pertumbuhan Ekonomi Kab. Nagan Raya dan Aceh Tahun 2007 – 2011

Pendapatan Per Kapita Kab. Nagan Raya dan Aceh Tahun 2007 – 2011 (Rp. Juta)

Lanjutan…………..

Sumber: BPS, 2012

Sumber: BPS, 2012

Page 16: Ekspos RPJM_Nagan Raya

Lanjutan…………..

16

Tingkat Kemiskinan Kab. Nagan Raya dan Aceh Tahun 2007 – 2011

Perkembangan Jumlah Penduduk Miskin Kab. Nagan Raya, Tahun 2007 – 2011 (jiwa)

Sumber: BPS, 2012

Sumber: BPS, 2012

Page 17: Ekspos RPJM_Nagan Raya

Indeks Pembangunan Manusia Kab. Nagan Raya dan Provinsi Aceh, Tahun 2007-2011

TPAK, TPT, dan TKK Kab. Nagan Raya Tahun 2008 – 2011 (%)

Lanjutan…………..

17

IndikatorTahun

2008 2009 2010 2011

Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK)

65.60 67.80 61.38 66.10

Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT)

5.00 4.80 3.94 7.13

Tingkat Kesempatan Kerja (TKK)

95.00 95.20 96.06 92.87

Sumber: BPS, 2012

Sumber: BPS, 2012

Page 18: Ekspos RPJM_Nagan Raya

18

PEMERINTAH KABUPATEN NAGAN RAYA

BAB III. GAMBARAN PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH SERTA KERANGKA PENDANAAN

Page 19: Ekspos RPJM_Nagan Raya

Pengelolaan keuangan Kabupaten Nagan Raya berpedoman pada:1.Undang-undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara;2.Undang-undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan Antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah;3.Undang-undang Nomor 11 Tahun 2006 tentang Pemerintahan Aceh;4.Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah;5.Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah.

19

III.1. GAMBARAN PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAHSERTA KERANGKA PENDANAAN

Page 20: Ekspos RPJM_Nagan Raya

20

III.2. Realisasi Pendapatan Daerah Kab. Nagan Raya Tahun 2007-2011

No

U r a i a n

T a h u nPert. Rata-

rata (%)

2007 2008 2009 2010 2011

1 Pendapatan Asli Daerah

9.978.254.999 12.797.173.238 12.327.987.773 11.006.703.491 15.992.400.727 12,52

1.1 Pajak Daerah 1.798.491.385 2.601.738.159 2.934.247.706 3.223.411.903 4.436.731.214 25,331.2 Retribusi Daerah 1.055.378.350 1.124.218.492 1.816.651.636 1.373.144.450 1.285.234.382 5,041.3 Hasil Pengelolaan

Keua. Daerah yang Dipisahkan

747.848.395 912.411.944 963.699.346 1.044.151.819 927.037.503 5,52

1.4 Lain-lain PAD yang Sah

6.376.536.469 8.158.804.643 6.613.389.085 5.365.995.319.03 5.488.488.755 -3,68

1.5 Zakat - - - 4.436.731.214 3.854.908.873 -2 Dana Perimbangan 315.251.688.47

5358.999.335.80

2401.505.284.054 364.257.187.335 401.776.941.98

76,25

2.1 Dana Bagi Hasil Pajak

17.547.371.127 24.244.864.727 28.604.459.150 28.708.790.638 27.223.815.249 11,61

2.2 Dana Bagi Hasil Bukan Pajak (SDA)

38.200.317.348 14.108.877.561 8.154.642.904 14.591.424.697 11.746.121.738 -25,54

2.3 Dana Alokasi Umum

221.841.000.000 277.009.803.033 324.208.182.000 291.226.672.000 330.987.205.000 10,52

2.4 Dana Alokasi Khusus

37.663.000.000 43.635.790.481 40.538.000.000 29.730.300.000 31.818.800.000 -4,13

3 Lain-lain Pendapatan Daerah yang Sah

15.239.654.338 7.975.047.369 16.098.497.838 21.557.841.351 70.842.071.341 46,84

3.1 Hibah - - - 384.211.000 - -3.2 Dana Darurat - - - - - -3.3 Dana Bagi Hasil

Pajak dari Provinsi dan Pemerintah Daerah Lainnya

5.652.072.210 7.975.047.369 9.634.847.838 7.091.090.224 10.337.285.301 16,29

3.4 Dana Penyesuaian dan Otonomi Khusus

- - 6.463.650.000 14.082.540.127 60.504.786.040

3.5 Bantuan Keuangan dari Provinsi atau Pemerintah Daerah Lainnya

9.587.582.128 - - - - -

JUMLAH PENDAPATAN 340.469.597.812

379.771.556.409

429.931.769.665 396.821.732.177 491.936.658.319

9,64

Sumber: APBD Kab. Nagan Raya Tahun 2007-2011 (diolah)

Page 21: Ekspos RPJM_Nagan Raya

21

No U r a i a nTahun

2007 2008 2009 2010 20111 Pendapatan Asli Daerah 2,93 3,37 2,87 2,77 3,25

1.1 Pajak Daerah 18,02 20,33 23,80 29,29 27,741.2 Retribusi Daerah 10,58 8,78 14,74 12,48 8,041.3 Hasil Pengelolaan Keuangan Daerah yang

Dipisahkan7,49 7,13 7,82 9,49 5,80

1.4 Zakat - - - - 24,101.5 Lain-lain PAD yang Sah 63,91 63,76 53,64 48,74 34,32

2 Dana Perimbangan 92,59 94,53 93,39 91,79 81,672.1 Dana Bagi Hasil Pajak 5,57 6,75 7,12 7,88 6,782.2 Dana Bagi Hasil Bukan Pajak (SDA) 12,12 3,93 2,03 4,01 2,922.3 Dana Alokasi Umum 70,37 77,16 80,75 79,95 82,382.4 Dana Alokasi Khusus 11,94 12,16 10,10 8,16 7,92

3 Lain-lain Pendapatan Daerah yang Sah 4,48 2,10 3,74 5,44 15,083.1 Hibah - - - 1,78 2,173.2 Dana Darurat - - - - -3.3 Dana Bagi Hasil Pajak dari Provinsi dan

Pemerintah Daerah Lainnya37,09 100 59,85 32,89 13,94

3.4 Dana Penyesuaian dan Otonomi Khusus - - 40,15 65,53 81,583.5 Bantuan Keuangan dari Provinsi atau

Pemerintah Daerah Lainnya62,91 - - - -

3.6 Pendapatan Lainnya - - - - 2,31JUMLAH PENDAPATAN 100.00 100.00 100.00 100.00 100.00

III.3. Kontribusi Sumber Pendapatan Daerah Kab. Nagan Raya Tahun 2007-2011

Sumber: APBD Kab. Nagan Raya Tahun 2007-2011 (diolah)

Page 22: Ekspos RPJM_Nagan Raya

22

No U r a i a nTahun

2007 2008 2009 2010 2011

1 BELANJA TIDAK LANGSUNG 35,98 56,16 57,21 67,61 64,02

1.1 Belanja Pegawai 31,14 48,99 47,59 57,66 54,57

1.2 Belanja Bunga - - - - -1.3 Belanja Subsidi 6,26 0,01 - - -1.4 Belanja Hibah 0,05 2,05 2,84 3,61 4,941.5 Belanja Bantuan Sosial 3,90 - 1,07 0,41 1,221.6 Belanja Bagi Hasil kepada Provinsi/Kab/

Pemerintahan Desa0,03 4,60 5,70 5,93 3,29

1.7 Belanja Bantuan Keuangan kepada Provinsi/Kab/ Pemerintahan Desa

3,90 - - - -

1.8 Belanja Tidak Terduga - - - - -2 BELANJA LANGSUNG 55,29 43,85 42,79 32,29 35,9

82.1 Belanja Pegawai 9,34 - - - -2.2 Belanja Barang dan Jasa 20,40 23,83 16,42 14,09 14,39

2.3 Belanja Modal 24,97 20,52 26,37 18,30 21,59

III.4. Proporsi Realisasi Belanja Daerah Kab. Nagan Raya Tahun 2007-2011

Sumber: APBD Kab. Nagan Raya Tahun 2007-2011 (diolah)

Page 23: Ekspos RPJM_Nagan Raya

23

III.5 Perkiraan Pendapatan Daerah Kab. Nagan Raya Tahun 2012-2017

No U r a i a nT a h u n

2012* 2013 2014 2015 2016 2017

1 Pendapatan Asli Daerah

34.269.608.875 37.282.533.575 41.405.902.473 45.513.436.839 50.028.465.331 54.991.415.995

2 Dana Perimbangan

483.305.622.468 573.279.747.826 587.747.350.663 597.441.214.634 653.781.815.098 715.892.616.449

3 Lain-lain Pendapatan Daerah yang Sah

45.420.504.800 50.215.294.368 35.796.839.214 39.376.523.136 43.314.175.449 47.645.592.994

JUMLAH PENDAPATAN

562.995.736.143 660.777.575.769 664.950.092.350 682.331.174.609 747.124.455.878 818.529.625.438

Sumber: APBD Kab. Nagan Raya Tahun 2007-2011 (diolah) *) Perubahan APBD Kab. Nagan Raya Tahun 2012

Page 24: Ekspos RPJM_Nagan Raya

24

PEMERINTAH KABUPATEN NAGAN RAYA

BAB IV. ANALISIS ISU-ISU STRATEGIS

Page 25: Ekspos RPJM_Nagan Raya

IV.1. PERMASALAHAN PEMBANGUNAN

Page 25

1. Implementasi Syariat Islam Belum Maksimal;

2. Tata Kelola Pemerintahan yang Belum Maksimal;

3. Masih Tingginya Kemiskinan dan Pengangguran, serta

terjadinya Ketimpangan Wilayah;

4. Rendahnya Kualitas Sumber Daya Manusia;

5. Terbatasnya Investasi dan Rendahnya Pendapatan Asli Daerah;

6. Nilai Tambah Pertanian yang Masih Rendah;

7. Masih Rendahnya Pertumbuhan Ekonomi; dan

8. Rendahnya Produktivitas Koperasi dan UMKM.

Page 26: Ekspos RPJM_Nagan Raya

IV.2. ISU STRATEGIS PEMBANGUNAN

Page 26

1. Implementasi Syariat Islam di seluruh sendi kehidupan masyarakat belum optimal;

2. Tata kelola pemerintahan yang bersih dan berwibawa belum sepenuhnya terwujud secara nyata;

3. Masih rendahnya kualitas sumber daya manusia (SDM);

4. Pelayanan pendidikan berkualitas belum merata; 5. Pelayanan kesehatan berkualitas belum merata; 6. Masih tingginya tingkat kemiskinan dan

Pengangguran; 7. Pemanfaatan sumber daya ekonomi lokal yang belum

optimal; dan8. Masih rendahnya investasi dan kontribusi pendapatan

asli daerah (PAD) dalam struktur penerimaan daerah.

Page 27: Ekspos RPJM_Nagan Raya

27

BAB V. VISI, MISI, TUJUAN DAN SASARAN

PEMERINTAH KABUPATEN NAGAN RAYA

Page 28: Ekspos RPJM_Nagan Raya

V.1. VISI DAN MISI

Page 28

Mewujudkan Kabupaten Nagan Raya sebagai sentral Pertumbuhan Kawasan Barat Selatan Aceh yang Maju, Sejahtera, dan Mandiri berlandaskan pada Syariat Islam dengan Tumpuan Sektor Agribisnis dan Ekonomi Rakyat

Mewujudkan Kabupaten Nagan Raya sebagai sentral Pertumbuhan Kawasan Barat Selatan Aceh yang Maju, Sejahtera, dan Mandiri berlandaskan pada Syariat Islam dengan Tumpuan Sektor Agribisnis dan Ekonomi Rakyat

VISI

MISI1. Mengimplimentasikan dan menjalankan Syariat Islam secara kaffah; 2. Mewujudkan sumber daya manusia yang berkualitas dan berdaya saing tinggi; 3. Mewujudkan penyelenggaraan pemerintahan yang bersih, transparan, dan

bertanggung jawab;4. Mewujudkan pemanfaatan sumber daya alam dengan tetap memperhatikan

kelestarian lingkungan dan berbasis pembangunan berkelanjutan;5. Mewujudkan sektor agribisnis sebagai leading sector dalam mendorong

percepatan ekonomi rakyat;6. Mewujudkan pelayanan kesehatan yang berkualitas;7. Mewujudkan kemandirian energi listrik dalam mendukung Kabupaten Nagan

Raya sebagai pusat investasi kawasan barat-selatan Aceh;8. Mewujudkan Bandara Cut Nyak Dien sebagai gerbang udara masuknya

wisatawan domestik dan asing di kawasan barat-selatan Aceh;9. Mewujudkan peningkatan pendapatan asli daerah (PAD) dalam struktur

penerimaan daerah; dan10.Mewujudkan zona pembangunan di setiap kecamatan berdasarkan potensi,

keunikan, dan karakteristik wilayah.

1. Mengimplimentasikan dan menjalankan Syariat Islam secara kaffah; 2. Mewujudkan sumber daya manusia yang berkualitas dan berdaya saing tinggi; 3. Mewujudkan penyelenggaraan pemerintahan yang bersih, transparan, dan

bertanggung jawab;4. Mewujudkan pemanfaatan sumber daya alam dengan tetap memperhatikan

kelestarian lingkungan dan berbasis pembangunan berkelanjutan;5. Mewujudkan sektor agribisnis sebagai leading sector dalam mendorong

percepatan ekonomi rakyat;6. Mewujudkan pelayanan kesehatan yang berkualitas;7. Mewujudkan kemandirian energi listrik dalam mendukung Kabupaten Nagan

Raya sebagai pusat investasi kawasan barat-selatan Aceh;8. Mewujudkan Bandara Cut Nyak Dien sebagai gerbang udara masuknya

wisatawan domestik dan asing di kawasan barat-selatan Aceh;9. Mewujudkan peningkatan pendapatan asli daerah (PAD) dalam struktur

penerimaan daerah; dan10.Mewujudkan zona pembangunan di setiap kecamatan berdasarkan potensi,

keunikan, dan karakteristik wilayah.

Page 29: Ekspos RPJM_Nagan Raya

V.2. TUJUAN PEMBANGUNAN

29

1. Meningkatkan implementasi Syariat Islam secara kaffah dalam seluruh sendi kehidupan masyarakat;

2. Meningkatkan sumber daya manusia yang berkualitas, produktif, dan berdaya saing;

3. Meningkatkan tata kelola pemerintahan yang bersih, transparan, dan bertanggung jawab;

4. Memanfaatkan sumber daya alam secara optimal untuk kesejahteraan rakyat dengan tetap memperhatikan kelestarian lingkungan dan berbasis pembangunan berkelanjutan;

5. Mengembangkan sektor agribisnis sebagai leading sector dalam mendorong percepatan ekonomi rakyat;

6. Meningkatkan pelayanan kesehatan yang berkualitas dan terjangkau;

7. Meningkatkan kemandirian energi listrik dalam mendukung Kabupaten Nagan Raya sebagai pusat investasi kawasan barat-selatan Aceh;

8. Mengoptimalkan Bandara Cut Nyak Dien sebagai gerbang udara masuknya wisatawan domestik dan asing di kawasan barat-selatan Aceh;

9. Meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) dalam struktur penerimaan daerah; dan

10. Mengembangkan zona pembangunan di setiap kecamatan berdasarkan potensi, keunikan, dan karakteristik wilayah.

Page 30: Ekspos RPJM_Nagan Raya

30

V.3 SASARAN PEMBANGUNAN 1.Tujuan misi pertama adalah meningkatkan implementasi

Syariat Islam secara kaffah dalam seluruh sendi kehidupan masyarakat, dengan sasaran sebagai berikut;• Meningkatnya pemahaman dan pengamalan ajaran Islam dalam sendi

kehidupan masyarakat; • Meningkatnya peran MPU dan ulama dalam pembinaan ummat dan

penegakan Syariat Islam secara kaffah; • Meningkatnya kapasitas dan fungsi dayah dan Wilayatul Hisbah dalam

mengawasi, mengaktualisasikan, dan mengimplementasikan nilai-nilai Islami dalam mendorong penegakan Syariat Islam;

• Meningkatnya kualitas tempat ibadah dan kelembagaan keagamaan dalam memperkuat nilai-nilai keagamaan dan sebagai sarana pembelajaran agama Islam; dan

- Terbinanya kerukunan dan keharmonisan antar ummat beragama serta antara umara dan ulama dalam mendukung percepatan pembangunan daerah

2. Tujuan misi kedua adalah meningkatkan sumber daya manusia yang berkualitas, produktif, dan berdaya saing, diarahkan sasaran :•Meningkatnya taraf pendidikan masyarakat;

•Tersedianya secara memadai sarana dan prasarana pendidikan di setiap strata pendidikan sesuai standar pelayanan minimal (SPM);

•Meningkatnya akses dan pemeratan pelayanan pendidikan yang bermutu dan berkualitas;

•Meningkatnya kompotensi guru serta tenaga kependidikan dalam mendorong peningkatan pelayanan pendidikan berkualitas. dan• Tersedianya tenaga kerja yang handal, profesional, dan berdaya saing tinggi.

Page 31: Ekspos RPJM_Nagan Raya

Lanjutan

31

3. Tujuan misi ketiga adalah meningkatkan tata kelola pemerintahan yang bersih, transparan, dan bertanggung jawab, diimplementasikan dalam jangka menengah ke depan dengan sasaran utama sebagai berikut : • Terwujudnya kelembagaan dan ketatalaksanaan pemerintah daerah yang

berkualitas dalam mendorong penyelenggaraan pemerintahan yang bersih dan berwibawa (good governance);

• Terwujudnya struktur birokrasi pemerintahan yang berintegrasi, berkompeten, dan efisien;

• Terwujudnya aparatur yang beretos kerja tinggi, profesional, dan disiplin dalam pelaksanaan tugas-tugas pemerintahan dan pembangunan daerah;

• Meningkatnya kapasitas DPRK dalam menjalankan fungsi-fungsi legislasi, penganggaran, dan pengawasan;

• Terwujudnya pengelolaan keuangan daerah yang akuntabel, transparan, dan profesional;

• Meningkatnya kualitas pelayanan publik;• Terwujudnya pengawasan pembangunan dan pengendalian internal yang

efektif dan berkelanjutan; dan• Terwujudnya perencanaan pembangunan yang berkualitas, integratif, dan

partisipasif serta didukung data/informasi pembangunan yang akurat.

Page 32: Ekspos RPJM_Nagan Raya

Lanjutan…………..

32

4. Tujuan misi keempat adalah memanfaatkan sumber daya alam secara optimal untuk kesejahteraan rakyat dengan tetap memperhatikan kelestarian lingkungan dan berbasis pembangunan berkelanjutan (sustainable development), diimplimentasikan dengan sasaran pokok, yaitu : • Terkelolanya potensi pertambangan rakyat yang ramah lingkungan dan

berbasis pembangunan berkelanjutan serta berdampak positif terhadap kesejahteraan masyarakat;

• Terkelolanya objek-objek wisata dan berkembangnya destinasi pariwisata yang sesuai dengan budaya lokal dan mengedepankan nilai-nilai Islami;

• Meningkatnya investasi (PMDN dan PMA) dalam mendorong pemanfaatan SDA yang optimal dan perluasan penyediaan lapangan kerja;

• Meningkatnya Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) berbasis sumber daya lokal dan ramah lingkungan;

• Berkembangnya industri pengolahan yang mendukung pemanfaatan sumberdaya lokal, menganut prinsip ramah lingkungan, dan berbasis pembangunan berkelanjutan;

• Terciptanya kesesuaian pemanfaatan lahan dengan rencana tata ruang serta adanya sikronisasi rencana tata ruang dengan rencana pembangunan, baik antarsektor maupun antarwilayah;

• Meningkatnya kualitas pengelolaan lingkungan hidup; dan• Meningkatnya kesiapsiagaan masyarakat dan kelembagaan pemerintah

dalam upaya mitigasi bencana.

Page 33: Ekspos RPJM_Nagan Raya

Lanjutan…………..

33

5. Tujuan misi kelima adalah mengembangkan sektor agribisnis sebagai leading sector dalam mendorong penguatan ekonomi rakyat dan peningkatan pendapatan masyarakat secara berkesinambungan (income generating), diimplimentasikan untuk mencapai sasaran pembangunan yaitu : • Menurunnya jumlah penduduk miskin dan meningkatnya pendapatan per kapita

secara bertahap dan berkesinambungan;• Menurunnya tingkat pengangguran terbuka (TPT) diperkotaan dan perdesaan;• Meningkatnya akses petani terhadap permodalan, sarana produksi, teknologi,

informasi, dan pemasaran;• Meningkatnya produksi dan produktivitas komoditas pertanian tanaman pangan

dalam mendukung kecukupan dan ketahanan pangan daerah; • Meningkatnya produksi dan produktivitas komoditas perkebunan unggulan

sesuai potensi dan karakteristik wilayah;• Meningkatnya produksi perikanan darat dan laut dalam upaya pemanfaatan

sumber daya perikanan yang optimal dan berimplikasi signifikan terhadap kesejahteraan masyarakat nelayan;

• Meningkatnya kontribusi perikanan dan kelautan dalam struktur ekonomi daerah (PDRB);

• Meningkatnya populasi ternak dalam mendorong ketahanan pangan daerah;• Meningkatnya kontribusi peternakan dalam struktur ekonomi daerah (PDRB);• Meningkatnya kontribusi subsektor kehutanan dalam PDRB;• Meningkatnya kapasitas koperasi dan UMKM berbasis agribisnis dalam

mendorong perekonomian daerah dan penguatan ekonomi rakyat;• Berkembangnya pusat-pusat perdagangan dalam mendorong peningkatan

aktivitas ekonomi dan penguatan ekonomi rakyat; dan• Meningkatnya kualitas infrastruktur yang integratif dan mendukung

pengembangan sektor agribisnis dan penguatan ekonomi rakyat.

Page 34: Ekspos RPJM_Nagan Raya

34

6. Tujuan Misi keenam adalah Meningkatkan pelayanan kesehatan yang berkualitas dan terjangkau, dilaksanakan dengan sasaran sebagai berikut :• Meningkatnya kualitas sarana dan prasarana kesehatan dalam mendukung

standar pelayanan minimal (SPM);• Meningkatnya akses dan pemerataan kualitas pelayanan kesehatan dalam

upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat; • Meningkatnya kualifikasi dan kompetensi sumber daya kesehatan dalam mendukung pelayanan kesehatan berkualitas;

• Terwujudnya pengelolaan dan manajemen kesehatan berbasis teknologi informasi.

• Terbebasnya Kabupaten Nagan Raya dari penyakit menular pada tahun 2013; dan

• Meningkatnya jaminan kesehatan masyarakat guna mendorong peningkatan derajat kesehatan masyarakat.

Lanjutan…………..

7. Tujuan misi ketujuh adalah Meningkatkan kemandirian energi listrik dalam mendukung Kabupaten Nagan Raya sebagai pusat investasi kawasan barat-selatan Aceh, dilaksanakan dengan sasaran sebagai berikut :• Meningkatnya kualitas pelayanan kelistrikan dalam mendukung kelancaran

aktivitas ekonomi dan pusat investasi kawasan barat-selatan; dan • Meningkatnya akses keluarga miskin terhadap pelayanan kelistrikan.

Page 35: Ekspos RPJM_Nagan Raya

35

Lanjutan…………..8. Tujuan misi kedelapan adalah Mengoptimalkan Bandara Cut

Nyak Dien sebagai gerbang udara masuknya wisatawan domestik dan asing di kawasan barat-selatan Aceh, dilaksanakan dalam jangka menengah ke depan dengan sasaran, yaitu :• Meningkatnya sarana dan prasarana bandara Cut Nyak Dien dalam

mendukung bandara perintis di wilayah barat-selatan;• Terwujudnya pelayanan perhubungan udara yang cepat, ekonomis, dan

efisien;• Meningkatnya wisatawan domestik dan asing yang berkunjung ke

Kabupaten Nagan Raya 9. Tujuan misi kesembilan adalah Meningkatkan pendapatan

asli daerah (PAD) dalam struktur penerimaan daerah, diimplementasikan untuk mencapai sasaran pembangunan yaitu :

•Meningkatnya kontribusi pendapatan asli daerah (PAD) dalam struktur penerimaan daerah;

•Adanya qanun-qanun yang mendukung pelaksanaan pemungutan PAD;•Tersedinya data dan informasi objek-objek PAD yang akurat; dan•Terwujudnya pengelolaan PAD berbasis teknologi informasi.

10. Tujuan misi kesembilan adalah Mengembangkan zona pembangunan di setiap kecamatan berdasarkan potensi, keunikan, dan karakteristik wilayah, dilaksanakan dengan sasaran sebagai berikut :• Meningkatnya kualitas infrastruktur dasar di setiap kecamatan dalam

mendukung percepatan pembangunan; dan• Tersusunnya zona pembangunan di setiap kecamatan yang disesuaikan

dengan karakteristik wilayah dan RTRW.

Page 36: Ekspos RPJM_Nagan Raya

36

BAB VI. STRATEGI DAN ARAH KEBIJAKAN

PEMERINTAH KABUPATEN NAGAN RAYA

Page 37: Ekspos RPJM_Nagan Raya

37

VI.1. STRATEGI PEMBANGUNAN Misi-1, Mengimplimentasikan dan menjalankan Syariat Islam secara kaffah

Untuk tercapainya sasaran dari misi tersebut, ditempuh strategi pembangunan dalam jangka menengah ke depan (periode 2012-2017) sebagai berikut :•Peningkatan syiar Islam dan kegiatan keagamaan dalam upaya penguatan pemahaman dan pengamalan ajaran Islam dalam setiap kehidupan bermasyarakat;•Peningkatan sosialisasi dan penguatan pelaksanaan qanun-qanun Syariat Islam;•Penguatan fungsi dan peran MPU/ulama dalam setiap perumusan kebijakan pembangunan yang berkenaan dengan keagamaan dan sosial kemasyarakatan, pembinaan ummat, serta merespon secara cepat berbagai isu-isu dan dinamika pelaksanaan Syariat Islam; •Penguatan kapasitas wilayatul hisbah dan lembaga sosial keagamaan dalam mengawasi dan menyahuti dinamika dalam kehidupan masyarakat yang bertentangan nilai-nilai Islami melalui kerjasama yang harmonis dan pelibatan secara aktif masyarakat dan dukungan penuh aparat penegak hukum;•Penguatan kelembagaan dayah dalam mengawasi dan menegakkkan Syariat Islam secara kaffah; •Penyediaan secara memadai dan berkesinambungan sarana dan prasarana keagamaan serta pemanfaatan secara optimal tempat peribadatan sebagai pemberdayaan umat yang beriman dan bertaqwa; dan•Penguatan hubungan yang harmonis antara ulama dan umara dalam mendorong percepatan pembangunan daerah serta meminimalisir pengaruh buruk globalisasi dan perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi serta aliran/faham sesat yang dapat merusak akidah masyarakat.

Page 38: Ekspos RPJM_Nagan Raya

38

Misi ke-2, Mewujudkan sumber daya manusia yang berkualitas dan berdaya saing tinggiStrategi pembangunan yang dilaksanakan tahun 2012-2017 sebagai berikut :

•Peningkatan akses dan pemerataan pelayanan pendidikan anak usia dini (PAUD) dan Taman Kanak-Kanak/Raudhatul Atfal (TK/RA); •Peningkatan mutu pendidikan dasar dan menengah sesuai dengan standar nasional; •Peningkatan kualitas sarana dan prasarana pendidikan sesuai SPM pendidikan;•Perluasan layanan pendidikan non-formal yang bermutu dan berkualitas;•Penguatan sinergitas pembangunan dan integrasi kurikulum pendidikan umum dan keagamaan (sekolah, dayah), guna meningkatkan mutu pendidikan Kabupaten Nagan Raya secara keseluruhan;•Peningkatan kompetensi dan profesionalitas tenaga pendidik/guru dan tenaga kependidikan, melalui kelanjutan pendidikan, pelatihan, lokakarya, studi banding, magang, dan lain sebagainya, diharapkan menjadi umpan balik terhadap peningkatan mutu pendidikan di Kabupaten Nagan Raya; dan•Peningkatan sosialisasi dan peran aktif kelompok masyarakat/dunia usaha (swasta) untuk memberi perhatian besar pada pembangunan pendidikan.•Peningkatan kualitas dan kompetensi tenaga kerja guna terciptanya tenaga kerja yang handal dan profesional.

Lanjutan…………..

Page 39: Ekspos RPJM_Nagan Raya

Page 39

Misi Ke-3 , Mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih, transparan, dan bertanggung jawab

Strategi pembangunan yang dilaksanakan tahun 2012-2017 sebagai berikut :•Peningkatan profesionalisme, akuntabilitas, dan sistem kerja instansi dan aparat

pemerintah daerah dalam rangka menciptakan pemerintahan yang bersih (good governance) dan peningkatan pelayanan publik yang berkualitas;

•Peningkatan kualitas pengelolaan kegiatan internal SKPK secara efektif dan efisien;

•Pemberantasan praktik KKN dan penyalahgunaan wewenang sesuai ketentuan dan perundangan dalam rangka mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan berwibawa serta mendorong penumbuhan kepercayaan masyarakat kepada pemerintah daerah;

•Pembenahan struktur organisasi Pemerintah Kabupaten Nagan Raya yang efektif dan efisien dalam kerangka tugas dan fungsi yang harmonis sesuai aturan dan perundangan;

•Penguatan kapasitas DPRK dalam melaksanakan peran dan fungsi legislasi, penganggaran, dan pengawasan kinerja pemerintah daerah;

•Peningkatan kompetensi dan profesionalitas sumber daya aparatur guna memacu peningkatan kinerja dan pelayanan yang prima bagi kepentingan masyarakat;

•Peningkatan koordinasi yang intensif antara eksekutif dengan legislatif (DPRK), serta antarSKPK dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan daerah;

•Pengelolaan keuangan daerah dan sistem pelaporan keuangan pemerintah berdasarkan prinsip-prinsip transparansi, akuntabilitas, dan profesionalisme yang didukung oleh pengembangan teknologi berbasis sistem informasi manajemen; dan

•Penguatan kapasitas sumber daya manusia (SDM) perencana, peningkatan kualitas data, dan penerapan teknologi komunikasi dan informasi guna menghasilkan perencanaan pembangunan berkualitas.

Lanjutan…………..

Page 40: Ekspos RPJM_Nagan Raya

40

Misi Ke-4 Memanfaatkan sumber daya alam secara optimal untuk kesejahteraan rakyat dengan tetap memperhatikan kelestarian lingkungan dan berbasis pembangunan berkelanjutan

Strategi pembangunan yang ditempuh untuk mewujudkan sasaran dari misi tersebut dalam jangka menengah mendatang, yaitu : • Peningkatan pengelolaan potensi pertambangan rakyat yang ramah lingkungan

dan berbasis pembangunan berkelanjutan;• Pengembangan objek dan daya tarik wisata yang sesuai dengan potensi dan

budaya lokal serta mengedepankan nilai-nilai Islami; • Peningkatan kemitraan dan kerjasama yang saling menguntungkan dengan

pelaku bisnis/dunia usaha/investor untuk berinvestasi di Kabupaten Nagan Raya;

• Peningkatan pengawasan secara berkelanjutan untuk menjamin kesesuaian pemanfaatan lahan dengan rencana tata ruang serta menjamin sinkronisasi rencana tata ruang dengan rencana pembangunan, baik antarsektor maupun antarwilayah;

• Peningkatan kualitas pengelolaan lingkungan hidup secara terpadu dan kontinyu yang melibatkan peran aktif kelompok masyarakat, dunia usaha/swasta, LSM, dan lembaga pemerhati lingkungan hidup;

• Peningkatan keterlibatan masyarakat dalam pengelolaan sampah berbasis komunitas;

• Peningkatan kualitas kinerja cakupan pelayanan air minum, limbah, dan persampahan;

• Penguatan kesiapan menghadapi bencana pada semua tingkatan masyarakat dan menerapkan sistem peringatan dini yang efektif dalam upaya pengurangan risiko bencana yang terpadu.

Lanjutan…………..

Page 41: Ekspos RPJM_Nagan Raya

41

Lanjutan…………..Misi Ke-5, Mewujudkan sektor agribisnis sebagai leading sector dalam mendorong percepatan ekonomi rakyat

Untuk tercapainya sasaran dari misi tersebut, ditempuh strategi pembangunan dalam jangka menengah ke depan sebagai berikut :•Penguatan sinergi berbagai upaya penanggulangan kemiskinan yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Nagan Raya, Pemerintah Aceh, dan Pemerintah Pusat dalam upaya mendukung pencapaian tujuan pembangunan milenium (Millenium Development Goals);•Perluasan kesempatan kerja dan kesempatan berusaha melalui pengembangan sektor agribisnis dan penguatan ekonomi rakyat;•Pemberdayaan dan peningkatan akses petani terhadap permodalan, sarana produksi, teknologi, informasi, dan pemasaran yang berimplikasi signifikan terhadap peningkatan pendapatan petani secara berkesinambungan (income generating): •Pemanfaatan lahan-lahan pertanian secara optimal guna mendorong peningkatan produktivitas hasil pertanian dan mendukung kebutuhan pangan.•Pengembangan industri pengolahan hasil pertanian yang didukung pemantapan dan integrasi dari subsistem hulu, subsistem hilir, dan fasilitas pendukung; •Pengembangan sektor perkebunan rakyat yang mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat; •Peningkatan kapasitas produksi perikanan darat dan laut dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat nelayan; •Pemanfaatan sumber daya pesisir dan kelautan yang ramah lingkungan dan berbasis pembangunan berkelanjutan;•Pengembangan bibit ternak unggul dan peningkatan kapasitas peternak melalui perluasan akses terhadap sumber permodalan bagi pengembangan usaha dan akses informasi pasar, serta penyuluhan teknis usaha peternakan secara berkelanjutan;

Page 42: Ekspos RPJM_Nagan Raya

42

Lanjutan…………..• Pengembangan dan penataan pusat-pusat perdagangan dalam mendorong

peningkatan aktivitas perdagangan dan kontinyuitas jalur distribusi barang dan jasa;

• Pengembangan koperasi dan Usaha Mikro, Kecil, dan (UMKM) berbasis agribisnis dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah, peningkatan lapangan kerja, dan percepatan ekonomi rakyat;

• Pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan yang integral dan terpadu sebagai upaya mendorong pengembangan wilayah serta kelancaran arus mobiltas orang dan distribusi barang dan jasa; dan

• Peningkatan pemeliharaan dan perbaikan jalan dan jembatan dalam mendukung peningkatan kualitas pelayanan transportasi darat yang efisien, ekonomis, dan aman.

• Percepatan peningkatan status RSUD Ujong Fatihah menjadi B+ dalam mewujudkan pelayanan kesehatan berkualitas;

• Pembangunan rumah sakit Ibu dan Anak dalam upaya peningkatan kualitas pelayanan dan pengurangan angka kematian ibu dan anak;

• Peningkatan kuantitas dan kualitas tenaga medis/sumber daya manusia (SDM) bidang kesehatan secara bertahap yang disesuaikan dengan kebutuhan;

• Peningkatan akses dan pemerataan layanan kesehatan berkualitas sesuai dengan SPM Kesehatan dalam upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat;

• Peningkatan kualitas sarana dan prasarana kesehatan (RSU, Puskesmas, dan jaringannya) secara bertahap;

• Peningkatan kampanye pola hidup sehat dan mencegah penyebaran penyakit menular yang didukung penuh seluruh elemen masyarakat;

• Peningkatan dan penguatan efektivitas sistem jaminan pembiayaan kesehatan masyarakat; dan

• Peningkatan kualitas manajemen, sistem informasi, serta penguasaan dan penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang kedokteran dan kesehatan masyarakat.

Misi Ke-6, Mewujudkan pelayanan kesehatan yang berkualitas dan terjangkau, ditempuh strategi kebijakan :

Page 43: Ekspos RPJM_Nagan Raya

43

Lanjutan…………..Misi Ke-7 , Mewujudkan kemandirian energi listrik dalam

mendukung Kabupaten Nagan Raya sebagai pusat investasi kawasan barat-selatan Aceh

Strategi pembangunan yang ditempuh untuk mewujudkan sasaran dari misi tersebut dalam jangka menengah ke depan, yaitu : •Peningkatan kualitas jaringan listrik dalam mendukung aktivitas bisnis dan perdagangan serta pusat investasi di kawasan barat-selatan Aceh; dan•Peningkatan akses pelayanan listrik bagi rumah tangga miskin.

Misi Ke-8, Mewujudkan Bandara Cut Nyak Dien sebagai gerbang udara masuknya wisatawan domestik dan asing di kawasan barat-selatan Aceh;

Strategi pembangunan yang ditempuh untuk mewujudkan sasaran dari misi tersebut dalam jangka menengah ke depan, yaitu :

• Peningkatan kualitas infrastruktur Bandara Cut Nyak Dhien dalam mendukung kelancaran tranportasi udara yang aman dan efisien; dan

• Peningkatan kualitas pelayanan transportasi udara yang efektif dan efisien sebagai gerbang udara masuknya wisatawan domestik dan asing.

Page 44: Ekspos RPJM_Nagan Raya

44

Lanjutan…………..Misi Ke-9, Mewujudkan peningkatan pendapatan asli daerah

(PAD) dalam struktur penerimaan daerahUntuk tercapainya sasaran dari misi tersebut, ditempuh strategi pembangunan dalam jangka menengah ke depan sebagai berikut :• Penyempurnaan dan revisi qanun-qanun PAD yang sesuai dengan potensi

objek-objek PAD dan sesuai ketentuan perundangan;• Pemutakhiran data dan informasi objek PAD yang didukung penerapan

teknologi informasi; dan• Peningkatan intensifikasi dan ekstensifikasi dalam pemungutan PAD. Misi ke-10, Mewujudkan zona pembangunan di setiap kecamatan

berdasarkan potensi, keunikan, dan karakteristik wilayah Strategi pembangunan yang ditempuh untuk mewujudkan sasaran dari misi tersebut dalam jangka menengah ke depan, yaitu :

• Pengembangan zona pembangunan di kecamatan sesuai potensi dan RTRW dalam mendorong percepatan pembangunan;

• Penyediaan sarana dan prasarana permukiman masyarakat yang berkualitas;• Penyediaan perumahan yang layak huni dan terjangkau oleh masyarakat

berpenghasilan rendah; • Peningkatan aksesibilitas masyarakat terhadap layanan sanitasi yang memadai

melalui percepatan pembangunan sanitasi perkotaan dan perdesaan;• Penguatan peran Mukim dan aparat Gampong (termasuk tuha peuet, tuha lapan)

dalam penyelenggaraan pemerintahan gampong dan tugas-tugas sosial kemasyarakatan; dan

• Penyediaan sarana dan prasarana dasar yang memadai melalui perluasan cakupan program PNPM mandiri perdesaan dan berbasis masyarakat.

Page 45: Ekspos RPJM_Nagan Raya

45

BAB VII PROGRAM PEMBANGUNAN DAERAH

PEMERINTAH KABUPATEN NAGAN RAYA

Page 46: Ekspos RPJM_Nagan Raya

46

VII.1. 6 Pilar (Prioritas) Pembangunan Nagan Raya

6 Pilar (Prioritas) Pembangunan Kab. Nagan Raya 2012-2017

1 Penegakan Syariat Islam secara kaffah;

2 Peningkatan Derajat Kesehatan Masyarakat Nagan Raya;

3 Peningkatan Kualitas Pendidikan;

4 Pemberdayaan Ekonomi Rakyat;

5 Peningkatan Ketertiban dan Ketentraman dalam Masyarakat;

6 Penanaman Investasi dan Peningkatan Pendapatan Asli Daerah

Page 47: Ekspos RPJM_Nagan Raya

10 Prioritas Pembangunan Aceh (Draft RPJM Aceh

2012-2017)

1 Reformasi Birokrasi dan Tatakelola Pemerintahan Aceh;

2 Pelaksanaan Dinul Islam, Sosial, Adat dan Budaya;

3 Ketahanan Pangan dan Nilai Tambah Pertanian;

4 Penanggulangan Kemiskinan;

5 Pembangunan Infrastruktur yang terintegrasi;

6 Peningkatan Mutu dan Daya Saing Pendidikan ;

7 Peningkatan Mutu Pelayanan Kesehatan;

8 Optimalisasi Sumber Daya Alam Berkelanjutan;

9 Keberlanjutan Perdamaian;

10

Lingkungan Hidup dan Kebencanaan.

47

6 Pilar (Prioritas) Pembangunan Kab. Nagan Raya 2012-2017

1 Penegakan Syariat Islam secara kaffah;

2 Peningkatan Derajat Kesehatan Masyarakat Nagan Raya;

3 Peningkatan Kualitas Pendidikan;

4 Pemberdayaan Ekonomi Rakyat;

5 Peningkatan Ketertiban dan Ketentraman dalam Masyarakat;

6 Penanaman Investasi dan Peningkatan Pendapatan Asli Daerah

Page 48: Ekspos RPJM_Nagan Raya

48

RENCANA AKSI (ACTION PLAN) PEMBANGUNAN

No ACTION PLAN PEMBANGUNAN KAB. NAGAN RAYA TAHUN 2012-2017

1 Pembangunan Pelabuhan Laut Multi Purphose di Kuala Tripa Kecamatan Tripa Makmur

2 Pengembangan dan pembangunan kawasan Kota Transmigrasi Mandiri (KTM) Suka Makmue dan Pembinaan Transmigrasi di 12 UPT dan 2 Kemukiman Transmigrasi Baru (PTB) serta Transmigrasi Nelayan

3 Pengembangan Kawasan Agropolitan (kebun Buah) Krueng Isep Kecamatan Beutong;

4 Peningkatan dan Perluasan Landasan Pacu (Run Way) Bandara Cut Nyak Dien Nagan Raya;

5 Peningkatan dan Pembangunan serta Pengembangan Kawasan Ibukota Suka Makmue

6 Peningkatan Kualitas dan Derajat Kesehatan melalui Pembangunan Sarana dan Prasarana Puskesmas Rawat Inap Kecamatan

7 Pengembangan Kawasan Kota Perdagangan Simpang Peut dan Pasar Induk Tradisional Terpadu;

8 Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Sumber Daya Manusia melalui Balai Latihan Kerja Terpadu (BLT-T) dan Workshop Kabupaten Nagan Raya

9 Peningkatan dan Pembangunan Jalan dan Jembatan Serta Normalisasi Sungai sekitar DAS dan Membuka Isolasi daerah Tertinggal;

10 Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD)

Page 49: Ekspos RPJM_Nagan Raya

49

BAB VIII. INDIKASI RENCANA PROGRAM PRIORITAS YANG DISERTAI

KEBUTUHAN PENDANAAN

PEMERINTAH KABUPATEN NAGAN RAYA

Page 50: Ekspos RPJM_Nagan Raya

50

PREDIKSI KEBUTUHAN ANGGARAN PRIORITAS PEMBANGUNAN

No6 Pilar (Prioritas) Pembangunan

Kab. Nagan Raya 2012-2017

Indikasi Kebutuhan Anggaran (2012-

2017)

1 Penegakan Syariat Islam secara kaffah;

2 Peningkatan Derajat Kesehatan Masyarakat Nagan Raya;

3 Peningkatan Kualitas Pendidikan;

4 Pemberdayaan Ekonomi Rakyat;

5 Peningkatan Ketertiban dan Ketentraman dalam Masyarakat;

6 Penanaman Investasi dan Peningkatan Pendapatan Asli Daerah

TOTAL

Page 51: Ekspos RPJM_Nagan Raya

51

BAB IX. PENETAPAN INDIKATOR KINERJA DAERAH

PEMERINTAH KABUPATEN NAGAN RAYA

Page 52: Ekspos RPJM_Nagan Raya

52

TARGET MAKRO RPJM KABUPATEN NAGAN RAYA

No Indikator KinerjaTarget/Tahun

2013 2014 2015 2016 20171 Pertumbuhan Ekonomi (%) 8,05-

8,928,13-9.06

8,21-9,08

8,29-9,168,37-9,24

2 Tingkat Kemiskinan (%) 20,54 19,12 17,7 16,28 14,86

3 Tingkat Pengangguran Terbuka (%)

5,93 5,33 4,73 4,13 3,53

4 Angka Melek Huruf (%) 93 93,7 94,02 94,83 95,24

5 Angka Usia Harapan Hidup (Tahun) 69,93 70,04 70,97 71,18 71,96

Page 53: Ekspos RPJM_Nagan Raya

www.bappeda.acehprov.go.id