Cara Membersihkan Produk Apple

11
Cara membersihkan produk Apple Baca rekomendasi dan pedoman untuk membersihkan komputer Apple, iPad, iPhone, iPod, layar, atau perangkat periferal. Catatan: Untuk informasi mengenai cara membersihkan keyboard, trackpad, atau mouse, mengaculah ke Cara membersihkan bagian dalam atau bagian luar dari keyboard, trackpad, dan mouse Apple . Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat produk Apple bervariasi; dalam beberapa kasus, setiap produk dapat memiliki persyaratan pembersihan khusus, yang dapat bervariasi menurut bagian yang Anda bersihkan. Berikut adalah beberapa kiat yang diterapkan di semua produk untuk memulai: Hanya gunakan kain yang lembut dan tidak berserat. Kain yang kasar, handuk, tisu, dan sejenisnya dapat menyebabkan kerusakan pada perangkat. Lepaskan produk Apple dari sumber daya eksternal. Lepaskan perangkat eksternal dan kabel lainnya dari produk. Jauhkan segala macam cairan dari produk. Hindari masuknya air pada bagian lubang dan jangan gunakan semprotan aerosol, pelarut, atau penggosok. Jangan semprotkan pembersih langsung ke produk. Catatan: Jika cairan masuk ke dalam produk Apple, cari bantuan dari Penyedia Layanan Resmi Apple atau Apple Retail Store secepat mungkin. Kerusakan akibat penggunaan cairan tidak tercakup dalam garansi produk Apple atau Paket Perlindungan AppleCare. Jika Anda berencana untuk mengunjungi Apple Retail Store, buat reservasi di Genius Bar menggunakan http://www.apple.com/retail/geniusbar/ (hanya tersedia di beberapa negara). Untuk mendapatkan petunjuk lebih detail, pilih produk Apple Anda:

description

apple

Transcript of Cara Membersihkan Produk Apple

Page 1: Cara Membersihkan Produk Apple

Cara membersihkan produk AppleBaca rekomendasi dan pedoman untuk membersihkan komputer Apple, iPad, iPhone, iPod, layar, atau perangkat periferal. 

Catatan: Untuk informasi mengenai cara membersihkan keyboard, trackpad, atau mouse, mengaculah ke Cara membersihkan bagian dalam atau bagian luar dari keyboard, trackpad, dan mouse Apple.

Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat produk Apple bervariasi; dalam beberapa kasus, setiap produk dapat memiliki persyaratan pembersihan khusus, yang dapat bervariasi menurut bagian yang Anda bersihkan. Berikut adalah beberapa kiat yang diterapkan di semua produk untuk memulai:

Hanya gunakan kain yang lembut dan tidak berserat. Kain yang kasar, handuk, tisu, dan sejenisnya dapat menyebabkan kerusakan pada perangkat.

Lepaskan produk Apple dari sumber daya eksternal.

Lepaskan perangkat eksternal dan kabel lainnya dari produk.

Jauhkan segala macam cairan dari produk.

Hindari masuknya air pada bagian lubang dan jangan gunakan semprotan aerosol, pelarut, atau penggosok.

Jangan semprotkan pembersih langsung ke produk.

Catatan: Jika cairan masuk ke dalam produk Apple, cari bantuan dari Penyedia Layanan Resmi Apple atau Apple Retail Store secepat mungkin. Kerusakan akibat penggunaan cairan tidak tercakup dalam garansi produk Apple atau Paket Perlindungan AppleCare. Jika Anda berencana untuk mengunjungi Apple Retail Store, buat reservasi di Genius Bar menggunakan http://www.apple.com/retail/geniusbar/ (hanya tersedia di beberapa negara).

Untuk mendapatkan petunjuk lebih detail, pilih produk Apple Anda:

iPad iPhone iPod Casing iPhone

Komputer portabel Komputer desktop Layar Periferal

Page 2: Cara Membersihkan Produk Apple

Untuk bantuan mengidentifikasi produk Apple Anda, gunakan halaman Spesifikasi Teknik atau tautan artikel di bawah untuk mendapatkan bantuan:

Mengidentifikasi model iPod Mengidentifikasi model iPhone

Cara mengidentifikasi model iMac

Cara mengidentifikasi model MacBook

Cara mengidentifikasi MacBook Air

Cara mengidentifikasi model MacBook Pro

Cara mengidentifikasi komputer Mac Pro (8 core)

Mengidentifikasi Layar

Mengidentifikasi Keyboard dan Mouse

iPad

Gunakan iPad dengan hati-hati untuk menjaga tampilannya. Jika Anda khawatir akan adanya goresan atau baret, Anda dapat menggunakan salah satu dari banyak casing yang dijual secara terpisah. Untuk membersihkan iPad, cabut semua kabel dan matikan iPad (tekan dan tahan tombol Tidur/Bangun, lalu geser penggeser pada layar). Gunakan kain yang lembut, sedikit basah, dan tidak berserat. Hindari masuknya air pada bagian lubang. Jangan gunakan pembersih kaca jendela, pembersih rumah tangga, semprotan aerosol, pelarut, alkohol, amonia, atau penggosok untuk membersihkan iPad. iPad memiliki lapisan oleophobik pada layar; cukup usapkan pada layar iPad dengan kain yang lembut dan tidak berserabut untuk menghilangkan minyak yang ditinggalkan tangan Anda. Kemampuan dari lapisan ini untuk mengurangi minyak akan berkurang seiring waktu penggunaan normal dan mengusap layar dengan bahan yang kasar nantinya akan mengurangi fungsinya dan dapat menggores layar.

Casing iPhone

Casing iPhone 5c

Untuk membersihkan casing iPhone 5c, lepaskan iPhone dari casingnya. Gunakan kain lembut, sedikit lembap, dan bebas serabut untuk membersihkan bagian luar dan bagian dalam casing iPhone 5c. Jangan gunakan pembersih kaca jendela, pembersih rumah tangga, semprotan aerosol, pelarut, alkohol, amonia, atau penggosok untuk membersihkan casing iPhone 5c.

Page 3: Cara Membersihkan Produk Apple

Casing iPhone 5s

Casing iPhone 5s dibuat dari bahan kulit aniline alami. Penampilannya akan berubah saat Anda menggunakannya. Patina dapat terbentuk dan casing makin gelap karena minyak dari kulit dan sinar matahari langsung, yang kemudian meningkatkan penampilan alaminya.

Membersihkan bahan kulit dapat memengaruhi warnanya. Jika ingin membersihkan casing ini, lepaskan casing terlebih dahulu dari iPhone. Gunakan kain bersih dengan air hangat dan sabun lembut untuk membersihkan casing iPhone 5s. Anda dapat juga menggunakan pembersih ringan dengan kain bersih yang kering. Pembersih dan sabun kulit dapat mengubah warna bahan kulit.

Hindarkan casing iPhone 5s dari sinar matahari langsung, panas, dan udara lembap dalam waktu lama. Bahan kulit yang terkena air, minyak, kosmetik, bahan pewarna (seperti denim) dapat meninggalkan bercak pada bahan kulit.

Kembali ke atas.

iPhone

iPhone 5S

Bersihkan iPhone segera jika bersentuhan dengan bahan apa pun yang dapat menyebabkan noda, seperti tinta, pewarna, kosmetik, kotoran, makanan, minyak, dan losion. Untuk membersihkan iPhone, lepaskan semua kabel dan matikan iPhone. Gunakan kain yang lembut, sedikit basah, dan tidak berserat. Hindari masuknya air pada bagian lubang. Jangan gunakan pembersih kaca jendela, pembersih rumah tangga, semprotan aerosol, pelarut, alkohol, amonia, atau penggosok untuk membersihkan iPhone. Permukaan kaca depan memiliki lapisan oleophobic. Untuk menghilangkan bekas jari, usapkan permukaan ini dengan kain yang lembut dan tidak berserabut. Kemampuan dari lapisan ini untuk mengurangi minyak akan berkurang seiring waktu penggunaan normal dan mengusap layar dengan bahan yang kasar nantinya akan mengurangi fungsinya dan dapat menggores kaca.

Untuk membersihkan tombol Utama (agar Touch ID dapat bekerja secara optimal), seka dengan kain lembut yang tidak berserabut.

iPhone 5c

Bersihkan iPhone segera jika bersentuhan dengan bahan apa pun yang dapat menyebabkan noda, seperti tinta, pewarna, kosmetik, kotoran, makanan, minyak, dan losion. Untuk membersihkan iPhone, lepaskan semua kabel dan matikan iPhone. Gunakan kain yang lembut, sedikit basah, dan tidak berserat. Hindari masuknya air pada bagian lubang. Jangan gunakan pembersih kaca jendela, pembersih rumah tangga, semprotan aerosol, pelarut, alkohol, amonia, atau penggosok untuk membersihkan iPhone. Permukaan kaca depan memiliki lapisan oleophobic. Untuk

Page 4: Cara Membersihkan Produk Apple

menghilangkan bekas jari, usapkan permukaan ini dengan kain yang lembut dan tidak berserabut. Kemampuan dari lapisan ini untuk mengurangi minyak akan berkurang seiring waktu penggunaan normal dan mengusap layar dengan bahan yang kasar nantinya akan mengurangi fungsinya dan dapat menggores kaca.

Untuk membersihkan kotoran yang menempel di sekeliling bukaan baki SIM, gunakan kain lembut yang tidak berserabut dan tambahkan sedikit alkohol untuk menggosoknya. Seka dengan sangat perlahan kotoran dari lubang port dan hindari masuknya air ke dalam lubang.

iPhone 5

Bersihkan iPhone segera jika bersentuhan dengan bahan apa pun yang dapat menyebabkan noda, seperti tinta, pewarna, kosmetik, kotoran, makanan, minyak, dan losion. Untuk membersihkan iPhone, lepaskan semua kabel dan matikan iPhone. Gunakan kain yang lembut, sedikit basah, dan tidak berserat. Hindari masuknya air pada bagian lubang. Jangan gunakan pembersih kaca jendela, pembersih rumah tangga, semprotan aerosol, pelarut, alkohol, amonia, atau penggosok untuk membersihkan iPhone. Permukaan kaca depan memiliki lapisan oleophobic. Untuk menghilangkan bekas jari, usapkan permukaan ini dengan kain yang lembut dan tidak berserabut. Kemampuan dari lapisan ini untuk mengurangi minyak akan berkurang seiring waktu penggunaan normal dan mengusap layar dengan bahan yang kasar nantinya akan mengurangi fungsinya dan dapat menggores kaca.

iPhone 4 dan iPhone 4s

Bersihkan iPhone segera jika bersentuhan dengan bahan apa pun yang dapat menyebabkan noda, seperti tinta, pewarna, kosmetik, kotoran, makanan, minyak, dan losion. Untuk membersihkan iPhone, cabut semua kabel dan matikan iPhone (tekan dan tahan tombol Tidur/Bangun lalu geser penggeser pada layar). Gunakan kain yang lembut, sedikit basah, dan tidak berserat. Hindari masuknya air pada bagian lubang. Jangan gunakan pembersih kaca jendela, pembersih rumah tangga, semprotan aerosol, pelarut, alkohol, amonia, atau penggosok untuk membersihkan iPhone. Permukaan kaca depan dan belakang memiliki lapisan oleophobic. Untuk menghilangkan bekas jari, usapkan permukaan ini dengan kain yang lembut dan tidak berserabut. Kemampuan dari lapisan ini untuk mengurangi minyak akan berkurang seiring waktu penggunaan normal dan mengusap layar dengan bahan yang kasar nantinya akan mengurangi fungsinya dan dapat menggores kaca.

iPhone 3GS

Bersihkan iPhone segera jika bersentuhan dengan bahan apa pun yang dapat menyebabkan noda, seperti tinta, pewarna, kosmetik, kotoran, makanan, minyak, dan losion. Untuk membersihkan iPhone, cabut semua kabel dan matikan iPhone (tekan dan tahan tombol Tidur/Bangun lalu geser penggeser pada layar). Gunakan kain yang lembut, sedikit basah, dan tidak berserat. Hindari masuknya air pada bagian lubang. Jangan gunakan pembersih kaca jendela, pembersih rumah tangga, semprotan aerosol, pelarut, alkohol, amonia, atau penggosok untuk membersihkan iPhone. Permukaan kaca depan memiliki lapisan oleophobic. Untuk menghilangkan bekas jari, usapkan permukaan ini dengan kain yang lembut dan tidak berserabut. Kemampuan dari lapisan

Page 5: Cara Membersihkan Produk Apple

ini untuk mengurangi minyak akan berkurang seiring waktu penggunaan normal dan mengusap layar dengan bahan yang kasar nantinya akan mengurangi fungsinya dan dapat menggores kaca.

iPhone 3G dan 2G (Orisinal)

Untuk membersihkan iPhone, cabut semua kabel dan matikan iPhone (tekan dan tahan tombol Tidur/Bangun lalu geser penggeser pada layar). Lalu gunakan kain yang lembut, sedikit basah, dan tidak berserat. Hindari masuknya air pada bagian lubang. Jangan gunakan pembersih kaca jendela, pembersih rumah tangga, semprotan aerosol, pelarut, alkohol, amonia, atau penggosok untuk membersihkan iPhone.

iPod

iPod touch

Untuk membersihkan iPod touch, cabut semua kabel dan matikan iPod touch (tekan dan tahan tombol Tidur/Bangun lalu geser penggeser pada layar). Lalu gunakan kain yang lembut, sedikit basah, dan tidak berserat. Hindari masuknya air pada bagian lubang. Jangan gunakan pembersih kaca jendela, pembersih rumah tangga, semprotan aerosol, pelarut, alkohol, amonia, atau penggosok untuk membersihkan iPod touch.

iPod classic

Untuk membersihkan iPod classic, cabut semua kabel dan matikan iPod classic, lalu geser tombol Tahan ke TAHAN. Lalu gunakan kain yang lembut, sedikit basah, dan tidak berserat. Hindari masuknya air pada bagian lubang. Jangan gunakan pembersih kaca jendela, pembersih rumah tangga, semprotan aerosol, pelarut, alkohol, amonia, atau penggosok untuk membersihkan iPod classic.

iPod nano

Untuk membersihkan iPod nano, cabut semua kabel dan matikan iPod nano, lalu geser tombol Tahan ke TAHAN. Lalu gunakan kain yang lembut, sedikit basah, dan tidak berserat. Hindari masuknya air pada bagian lubang. Jangan gunakan pembersih jendela, pembersih rumah tangga, semprotan aerosol, pelarut, alkohol, amonia, atau penggosok untuk membersihkan iPod shuffle.

Catatan: Pada iPod nano generasi ke-6 yang tidak memiliki tombol tahan, Anda hanya harus menekan tombol Tidur/Bangun untuk mematikan perangkat sebelum pembersihan.

iPod shuffle

Untuk membersihkan iPod shuffle, cabut semua kabel, matikan (geser tombol ke MATI), gunakan kain yang lembut, sedikit basah, dan tidak berserat. Hindari masuknya air pada bagian

Page 6: Cara Membersihkan Produk Apple

lubang. Jangan gunakan pembersih jendela, pembersih rumah tangga, semprotan aerosol, pelarut, alkohol, amonia, atau penggosok untuk membersihkan iPod shuffle.

iPod mini

Untuk membersihkan iPod mini, cabut semua kabel dan matikan iPod mini, lalu geser tombol Tahan ke TAHAN. Lalu gunakan kain yang lembut, sedikit basah, dan tidak berserat. Hindari masuknya air pada bagian lubang. Jangan gunakan pembersih kaca jendela, pembersih rumah tangga, semprotan aerosol, pelarut, alkohol, amonia, atau penggosok untuk membersihkan iPod classic.

Portabel

MacBook, MacBook Pro, dan MacBook Air

Ketika membersihkan bagian luar dari MacBook, MacBook Pro, atau MacBook Air, matikan terlebih dahulu komputer Anda dan cabut adaptor daya. Kemudian gunakan kain yang lembut, sedikit basah, dan tidak berserabut untuk membersihkan bagian luar komputer. Hindari masuknya air pada bagian lubang mana pun. Jangan semprotkan cairan langsung ke komputer. Jangan gunakan semprotan aerosol, pelarut, atau penggosok yang mungkin merusak lapisan.

Untuk membersihkan layar pada MacBook, MacBook Pro, atau MacBook Air, matikan terlebih dahulu komputer Anda dan cabut adaptor daya. Basahkan kain pembersih yang disertakan hanya dengan air dan usapkan pada layar. Jangan semprotkan cairan langsung ke atas layar.

Penting: Penutup bagian bawah dari MacBook (13 inci, Akhir 2009) dan MacBook (13 inci, Pertengahan 2010) menggunakan bahan lembut yang tidak licin. Gunakan 3M Gray Microfiber atau kain yang lembut tanpa pewarna dan tidak berserat untuk membersihkan penutup bagian bawah.

Desktop

Mac Pro

Ketika membersihkan bagian luar dari Mac Pro Anda, matikan terlebih dahulu Mac Pro Anda dan cabut kabel daya bersama dengan perangkat yang tersambung lainnya. Kemudian gunakan kain yang lembut, sedikit basah, dan tidak berserabut untuk membersihkan bagian luar komputer. Hindari masuknya air pada bagian lubang mana pun. Jangan semprotkan cairan langsung ke komputer. Jangan gunakan semprotan aerosol, pelarut, atau penggosok yang mungkin merusak lapisan.

Page 7: Cara Membersihkan Produk Apple

Mac mini

Ketika membersihkan bagian luar dari Mac mini, matikan terlebih dahulu Mac mini Anda dan cabut kabel daya bersama dengan perangkat yang tersambung lainnya. Kemudian gunakan kain yang lembut, sedikit basah, dan tidak berserabut untuk membersihkan bagian luar komputer. Hindari masuknya air pada bagian lubang mana pun. Jangan semprotkan cairan langsung ke komputer. Jangan gunakan semprotan aerosol, pelarut, atau penggosok yang mungkin merusak lapisan.

iMac

Ketika membersihkan bagian luar dari iMac, matikan terlebih dahulu iMac Anda dan cabut kabel daya bersama dengan perangkat yang tersambung lainnya. Kemudian gunakan kain yang lembut, sedikit basah, dan tidak berserabut untuk membersihkan bagian luar komputer. Hindari masuknya air pada bagian lubang mana pun. Jangan semprotkan cairan langsung ke komputer. Jangan gunakan semprotan aerosol, pelarut, atau penggosok yang mungkin merusak lapisan.

Untuk membersihkan layar iMac, matikan terlebih dahulu iMac Anda dan cabut kabel daya bersama dengan perangkat yang tersambung lainnya. Selanjutnya, basahkan kain yang sesuai dengan iMac—atau kain lain yang lembut dan tidak berserat—hanya dengan air lalu usapkan pada layar. Jangan semprotkan cairan langsung ke layar.

Layar

Lepaskan layar dari daya, dari sambungannya pada komputer dan dari perangkat eksternal mana pun. Selanjutnya gunakan kain yang sesuai dengan layar Anda atau kain lain yang lembut dan kering untuk mengusap debu dari layar. Jika pembersihan tambahan dari panel layar atau penutup memerlukan kain yang lembut, sedikit basah, dan tidak berserat. Hindari masuknya air pada bagian lubang. Jangan gunakan pembersih kaca jendela, pembersih rumah tangga, semprotan aerosol, pelarut, alkohol, amonia, atau penggosok untuk membersihkan layar.

Peringatan: Jangan bersihkan layar dengan pembersih yang mengandung alkohol atau aseton. Gunakan pembersih yang ditujukan untuk digunakan dengan layar atu layar. Jangan pernah semprotkan pembersih langsung ke layar. Pembersih dapat menetes di bagian dalam layar dan menyebabkan kerusakan.

Periferal

Magic Trackpad, Magic Mouse, Wireless Mighty Mouse, dan Apple Wireless Mouse, Wired Apple Mouse, Wired Mighty Mouse

Page 8: Cara Membersihkan Produk Apple

Pertama-tama matikan perangkat dan lepaskan baterai. (Jika mouse Anda menggunakan kabel, cukup lepaskan kabel dari komputer.) Selanjutnya, bersihkan bagian luar dari mouse atau trackpad dengan kain tanpa serat yang sedikit dibasahi dengan air. Hindari masuknya air pada bagian lubang atau menggunakan semprotan aerosol, pelarut, atau penggosok.

Jika bola di Mighty Mouse telah pudar atau kotor, gunakan kain yang bersih dan tidak berserat yang sedikit dibasahi dengan air untuk membersihkannya. Usapkan bola dan area di sekitarnya, pastikan untuk memutar bola sendiri untuk memastikan cakupan yang lengkap. Jika pengguliran terasa berat atau jika bola gulir tidak bergulir ke atas, bawah, atau samping kanan kiri, tahan Mighty Mouse ke atas dan gulir bola dengan kuat saat membersihkannya untuk membantu mengeluarkan partikel apa pun yang telah terkumpul pada perangkat keras internal. Lihat demo video QuickTime dari prosedur ini. (Video sekitar 600 KB.)

Apple Aluminum dan Plastic Wireless dan Wired Keyboards

Jika keyboard menggunakan kabel, pertama-tama lepaskan kabel dari komputer. Jika keyboard berbentuk nirkabel, matikan keyboard dan lepaskan baterai. Untuk membersihkan bagian luar keyboard Anda, gunakan kain tanpa serat yang sedikit dibasahi dengan air. Hindari masuknya air pada bagian lubang atau menggunakan semprotan aerosol, pelarut, atau penggosok.

Sumber: http://support.apple.com/kb/HT3226?viewlocale=id_ID&locale=id_ID