Bronkitis New

2
BRONKITIS A. DEFINISI Bronkitis adalah suatu peradangan pada bronkus, yaitu saluran udara ke paru-paru kebagian bawah. Biasanya bronchitis bersifat ringan dan seiring berjalannya waktu bisa sembuh dengan sendirinya. Tetapi pada penderita berusia lanjut dan yang memiliki penyakit menahun seprti jantung atau paru-paru, bronchitis bisa menjadi penyakit yang serius. Bronchitis dibagi menjadi dua: 1. Bronchitis akut Virus yang sama yang menyebabkan pilek seringkali memicu terjadinya bronchitis akut. Tapi anda bisa saja mengalami bronchitis karna menghirup asap rokok atau polutan yang berasal dari bahan pembersih rumah tangga dan lainnya. Bronchitis bisa juga terjadi akibat seringnya asam lambung masuk kedalam saluran makanan di tenggorokan dan sebagian jatuh disaluran nafas atas. Kondisi ini disebut gastroesofageal reflux disease (GERD). Dan para pekerja yang kerap terpapar partikel debu tertentu atau asap bisa juga mengalami bronchitis. Tapi bronchitis akut ini bisa sembuh jika dipenderita tak lagi terpapar material pembuat iritasi itu. 2. Bronchitis kronis Ketika peradangan dan penebalan lapisan bronkus menjadi permanen, itu bisa disebut sebagai bronchitis kronis. Anda bisa di anggap penderita bronchitis kronis jiks mengalami batuk hamper sepanjang hari selama sedikitnya 3 bulan dalam setahun selama 2 tahun berturut-turut. Namun, bagi

description

penyakit

Transcript of Bronkitis New

BRONKITIS

A. DEFINISIBronkitis adalah suatu peradangan pada bronkus, yaitu saluran udara ke paru-paru kebagian bawah. Biasanya bronchitis bersifat ringan dan seiring berjalannya waktu bisa sembuh dengan sendirinya. Tetapi pada penderita berusia lanjut dan yang memiliki penyakit menahun seprti jantung atau paru-paru, bronchitis bisa menjadi penyakit yang serius.Bronchitis dibagi menjadi dua:1. Bronchitis akutVirus yang sama yang menyebabkan pilek seringkali memicu terjadinya bronchitis akut. Tapi anda bisa saja mengalami bronchitis karna menghirup asap rokok atau polutan yang berasal dari bahan pembersih rumah tangga dan lainnya.Bronchitis bisa juga terjadi akibat seringnya asam lambung masuk kedalam saluran makanan di tenggorokan dan sebagian jatuh disaluran nafas atas. Kondisi ini disebut gastroesofageal reflux disease (GERD). Dan para pekerja yang kerap terpapar partikel debu tertentu atau asap bisa juga mengalami bronchitis. Tapi bronchitis akut ini bisa sembuh jika dipenderita tak lagi terpapar material pembuat iritasi itu.2. Bronchitis kronisKetika peradangan dan penebalan lapisan bronkus menjadi permanen, itu bisa disebut sebagai bronchitis kronis. Anda bisa di anggap penderita bronchitis kronis jiks mengalami batuk hamper sepanjang hari selama sedikitnya 3 bulan dalam setahun selama 2 tahun berturut-turut. Namun, bagi erokok yang menderita bronchitis kronis, biasanya mereka mengalami batuk hamper setiap hari. Tak seperti bronchitis akut, bronchitis kronis adalah penyakit serius dan terus menerus. Penyebab utamanya adalah merokok, tapi polusi udara, debu atau gas beracun dapat juga memicu kondisi ini.

B. ETIOLOGIBronchitis infeksiosa disebabkan oleh virus, bakteri dan organisme yang menyerupai bakteri (mycoplasma pneumonia dan chlamydia). Serangan bronchitis berulang bisa terjadi pada perokok dan penderita penyakit paru-paru dan saluran pernafasan menahun. Infeksi berulang bisa merupakan akibat dari :1. Sinusitis kronis2. Bronkiektasis3. Alergi4. Pembesaran amandel dan adenoid pada anak-anakBronchitis iritatif bisa disebabkan oleh :1. Berbagai jenis debu2. Asap dari asam kuat, ammonia, beberapa pelarut organic, klorin, hydrogen sulfide, sulfur dioksida, dan bromine.3. Polusi udara yang menyebabkan iritasi ozon dan nitrogen dioksida4. Tembakau dan rokok lainnya.