BAB IV HASIL PENELITIAN DAN...

17
39 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Data Uji Coba 4.1.1 Hasil Validasi dari Ahli Materi Setelah produk awal bahan ajar modul IPA perubahan lingkungan dan pengaruhnya untuk siswa kelas IV selesai dibuat, maka diperlukan adanya validasi oleh ahli materi dan ahli bahan ajar sebelum produk diuji cobakan. Validasi oleh ahli materi dilakukan untuk menilai kesesuaian materi dalam modul dengan pembelajaran. Hasil validasi dari ahli materi dapat dilihat pada tabel 6 berikut. Tabel 6 Validasi dari Ahli Materi Berdasarkan tabel 6, penilaian yang dilakukan oleh ahli materi terdiri dari 6 aspek yaitu kelayakan isi, kebahasaan, sajian, kegrafikan, aspek kegiatan, dan aspek penilaian. Hasil penilaian dari ahli materi menunjukkan bahwa isi/ materi dalam modul sudah baik dan menarik dilihat dari aspek kelayakan isi dengan nilai 3,83 (menarik), kebahasaan dengan nilai 4,00 (menarik), sajian dengan nilai 3,60 (menarik), kegrafikan dengan nilai 4,00 (menarik), aspek kegiatan dengan nilai 4,00 (menarik), dan aspek evaluasi dengan nilai 4,00 (menarik). Dari tabel tersebut diperoleh rata-rata nilai dari ahli materi sebesar 3,91 dari rentang nilai 1 sampai 5, tergolong dalam kriteria “baik/ menarik” sesuai dengan pedoman konversi nilai skala 5. Kesimpulan akhir ahli materi menyatakan modul “ Memenuhi syarat dan layak diuji cobakan setelah perbaikan sesuai saran”. Lembar validasi ahli materi dapat dilihat pada lampiran 2 halaman 70-74. Selain nilai yang No. Aspek Nilai Rata-rata Keterangan 1. Kelayakan isi 3,83 Menarik 2. Kebahasaan 4,00 Menarik 3. Sajian 3,60 Menarik 4. Kegrafikan 4,00 Menarik 5. Aspek kegiatan 4,00 Menarik 6. Aspek penilaian 4,00 Menarik Rata-rata 3,91 Menarik

Transcript of BAB IV HASIL PENELITIAN DAN...

Page 1: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASANrepository.uksw.edu/bitstream/123456789/16072/4/T1_292011096_BAB IV... · No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan 1. Kata penting Cetak tebal atau

39

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Data Uji Coba

4.1.1 Hasil Validasi dari Ahli Materi

Setelah produk awal bahan ajar modul IPA perubahan lingkungan dan

pengaruhnya untuk siswa kelas IV selesai dibuat, maka diperlukan adanya

validasi oleh ahli materi dan ahli bahan ajar sebelum produk diuji cobakan.

Validasi oleh ahli materi dilakukan untuk menilai kesesuaian materi dalam modul

dengan pembelajaran. Hasil validasi dari ahli materi dapat dilihat pada tabel 6

berikut.

Tabel 6 Validasi dari Ahli Materi

Berdasarkan tabel 6, penilaian yang dilakukan oleh ahli materi terdiri dari 6

aspek yaitu kelayakan isi, kebahasaan, sajian, kegrafikan, aspek kegiatan, dan

aspek penilaian. Hasil penilaian dari ahli materi menunjukkan bahwa isi/ materi

dalam modul sudah baik dan menarik dilihat dari aspek kelayakan isi dengan nilai

3,83 (menarik), kebahasaan dengan nilai 4,00 (menarik), sajian dengan nilai 3,60

(menarik), kegrafikan dengan nilai 4,00 (menarik), aspek kegiatan dengan nilai

4,00 (menarik), dan aspek evaluasi dengan nilai 4,00 (menarik). Dari tabel

tersebut diperoleh rata-rata nilai dari ahli materi sebesar 3,91 dari rentang nilai 1

sampai 5, tergolong dalam kriteria “baik/ menarik” sesuai dengan pedoman

konversi nilai skala 5. Kesimpulan akhir ahli materi menyatakan modul “

Memenuhi syarat dan layak diuji cobakan setelah perbaikan sesuai saran”. Lembar

validasi ahli materi dapat dilihat pada lampiran 2 halaman 70-74. Selain nilai yang

No. Aspek Nilai Rata-rata Keterangan

1. Kelayakan isi 3,83 Menarik 2. Kebahasaan 4,00 Menarik 3. Sajian 3,60 Menarik 4. Kegrafikan 4,00 Menarik 5. Aspek kegiatan 4,00 Menarik 6. Aspek penilaian 4,00 Menarik

Rata-rata 3,91 Menarik

Page 2: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASANrepository.uksw.edu/bitstream/123456789/16072/4/T1_292011096_BAB IV... · No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan 1. Kata penting Cetak tebal atau

40

diperoleh dari ahli materi, terdapat beberapa masukan dari ahli materi yang

bertujuan untuk memperbaiki modul sebelum diuji cobakan. Masukan dari ahli

materi untuk modul dapat dilihat pada tabel 7.

Tabel 7 Masukan dari Ahli Materi

Berdasarkan tabel 7, terdapat beberapa masukan atau saran dari ahli materi.

Masukan atau saran dari ahli materi yaitu penulisan kata-kata penting perlu

dicetak tebal atau miring untuk mempermudah siswa menemukan kata-kata sukar

dalam modul, dan dalam setiap percobaan akan lebih baik jika diberikan rambu-

rambu percobaan untuk membantu siswa memahami percobaan yang akan

dilakukan.

4.1.2 Hasil Validasi dari Bahan Ajar

Validasi oleh ahli bahan ajar dilakukan untuk menilai aspek tampilan dan

kesesuaian format dalam penulisan modul. Hasil validasi dari ahli materi dapat

dilihat pada tabel 8 berikut.

Tabel 8 Hasil Validasi dari Ahli Bahan Ajar

Berdasarkan tabel 8, penilaian yang dilakukan oleh ahli bahan ajar terdiri dari

6 aspek yaitu kelayakan isi, kebahasaan, sajian, kegrafikan, aspek kegiatan, dan

aspek penilaian. Aspek kelayakan isi dengan nilai 4,17 (menarik), kebahasaan

dengan nilai 3,50 (menarik), sajian dengan nilai 3,00 (cukup), kegrafikan dengan

No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan

1. Kata penting Cetak tebal atau miring 2. Percobaan Beri rambu-rambu percobaan

No. Aspek Nilai Rata-rata Keterangan

1. Kelayakan isi 4,17 Menarik 2. Kebahasaan 3,50 Menarik 3. Sajian 3,00 Cukup 4. Kegrafikan 3,75 Menarik 5. Aspek kegiatan 4,00 Menarik 6. Aspek penilaian 2,00 Cukup

Rata-rata 3,40 Cukup

Page 3: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASANrepository.uksw.edu/bitstream/123456789/16072/4/T1_292011096_BAB IV... · No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan 1. Kata penting Cetak tebal atau

41

nilai 3,75 (menarik), aspek kegiatan dengan nilai 4,00 (menarik), dan aspek

evaluasi dengan nilai 2,00 (cukup). Dari tabel tersebut diperoleh rata-rata nilai

dari ahli materi sebesar 3,40 dari rentang nilai 1 sampai 5, tergolong dalam

kriteria “cukup” sesuai dengan pedoman konversi nilai skala 5. Kesimpulan akhir

ahli bahan ajar menyatakan modul “ Memenuhi syarat dan layak diuji cobakan

setelah perbaikan sesuai saran”. Halaman validasi ahli bahan ajar dapat dilihat

pada lampiran 2 halaman 75-79. Selain nilai yang diperoleh dari ahli bahan ajar,

terdapat beberapa masukan yang diberikan oleh ahli bahan ajar untuk

memperbaiki modul sebelum diuji cobakan. Masukan atau saran dari ahli bahan

ajar untuk modul dapat dilihat pada tabel 9.

Tabel 9 Masukan dari Ahli Bahan Ajar

Berdasarkan tabel 9, terdapat beberapa masukan atau saran dari ahli bahan

ajar. Masukan atau saran dari ahli bahan ajar yaitu setiap gambar yang terdapat

dalam modul dicantumkan sumbernya untuk menghindari tuduhan plagiat, untuk

cover/ sampul perlu disesuaikan tulisan dengan warna background, gunakan tata

tulis yang benar sesuai dengan EYD (Ejaan yang disempurnakan), serta peta

konsep diperbaiki agar siswa lebih mudah memahami materi yang akan dipelajari

dalam modul.

4.1.3 Hasil Uji Coba Terbatas

Produk bahan ajar modul yang sudah divalidasi oleh ahli materi dan ahli

bahan ajar dan mendapat saran atau masukan perbaikan kemudian diperbaiki

sesuai dengan saran atau masukan dari ahli materi dan ahli bahan ajar. Setelah

diperbaiki, modul ini diuji cobakan pada 8 siswa kelas IV SD Negeri Kebonsari

Temanggung pada 26 Maret 2015. Data yang diperoleh dari angket sebagai alat

No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan

1. Sumber gambar modul Berikan sumber gambar supaya tidak dituduh plagiat

2. Cover depan Sesuaikan tulisan dengan background 3. Tata tulis Gunakan tata tulis yang benar 4. Peta konsep Buat lebih menarik

Page 4: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASANrepository.uksw.edu/bitstream/123456789/16072/4/T1_292011096_BAB IV... · No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan 1. Kata penting Cetak tebal atau

42

evaluasi modul yang diisi oleh 8 siswa yaitu meliputi tanggapan terhadap

kelayakan isi, kebahasaan, sajian, kegrafikan, aspek kegiatan, aspek penilaian.

4.1.3.1 Data Hasil Angket Siswa Uji Coba Terbatas

Rekap data hasil angket siswa pada uji coba terbatas secara keseluruhan dapat

dilihat pada tabel 10 berikut.

Tabel 10 Hasil Angket Uji Coba Terbatas

Hasil yang diperoleh dari angket siswa pada uji coba terbatas menunjukkan

bahwa isi/ materi dalam modul sudah baik dilihat dari aspek kelayakan isi dengan

nilai 4,10 (menarik) dari nilai maksimum 5, penggunaan bahasa sudah baik

ditunjukkan dengan nilai 4,41 (sangat menarik) dari nilai maksimum 5, sajian

dalam modul sudah baik ditunjukkan dengan nilai 4,10 (menarik) dari nilai

maksimum 5, dari segi tampilan modul sudah sangat menarik bagi siswa

ditunjukkan dengan nilai 4,31 (sangat menarik) dari nilai maksimum 5, modul

sudah memberikan kegiatan yang membantu siswa dalam memahami materi

dalam modul ditunjukkan dengan nilai 4,33 (sangat menarik) dari nilai maksimum

5, serta memberikan evaluasi yang sesuai dengan materi yang diajarkan

ditunjukkan dengan nilai 4,50 (sangat menarik) dari nilai maksimum 5. Data hasil

angket uji coba terbatas dapat dilihat pada lampiran 3 halaman 81.

4.1.3.2 Hasil Evaluasi Uji Coba Terbatas

Evaluasi diberikan untuk mengetahui tingkat pemahaman siswa terhadap

materi perubahan lingkungan dan pengaruhnya yang ada dalam modul. Evaluasi

No Aspek Nilai Rata-rata

Keterangan

1. Kelayakan isi 4,10 Menarik 2. Kebahasaan 4,41 Sangat menarik 3. Sajian 4,10 Menarik 4. Kegrafikan 4,31 Sangat menarik 5. Aspek kegiatan 4,33 Sangat menarik 6. Aspek penilaian 4,50 Sangat menarik

Rata-rata 4,29 Sangat menarik

Page 5: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASANrepository.uksw.edu/bitstream/123456789/16072/4/T1_292011096_BAB IV... · No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan 1. Kata penting Cetak tebal atau

43

diberikan pada akhir pembelajaran dengan mengerjakan soal evaluasi yang ada

pada modul. Data nilai evaluasi siswa pada uji coba terbatas disajikan dalam tabel

distribusi frekuensi yang diperoleh dari perhitungan sebagai berikut.

Banyak kelas interval (K) = 1+3,3 log n

= 1+3,3 log 8

= 1+3,3 x 0,9

= 1+2,97

= 3,97 (dibulatkan menjadi 4)

Rentang data = data terbesar – data terkecil + 1

= 90 – 70 + 1

= 21

Panjang kelas = rentang data : jumlah kelas

= 21 : 4

= 5,25 (dibulatkan menjadi 5)

Berdasarkan perhitungan yang telah dilakukan, maka tabel distribusi

frekuensi hasil evaluasi uji coba terbatas yang diperoleh seperti pada tabel 11

berikut.

Tabel 11 Nilai Evaluasi Uji Coba Terbatas

Berdasarkan tabel 11 sebanyak 1 siswa mendapatkan nilai dalam kelas

interval 69-74, 4 siswa dalam kelas interval 75-80, 2 siswa dalam kelas interval

81-86, dan 1 siswa dalam kelas interval 87-92. Data hasil uji coba terbatas dapat

dilihat pada lampiran 4 halaman 85.

No. Kelas Interval Frekuensi

1. 69 – 74 1 2. 75 – 80 4 3. 81 – 86 2 4. 87 – 92 1

Jumlah 8

Page 6: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASANrepository.uksw.edu/bitstream/123456789/16072/4/T1_292011096_BAB IV... · No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan 1. Kata penting Cetak tebal atau

44

4.1.4 Hasil Uji Luas

Produk modul yang telah diuji cobakan pada uji coba terbatas dan

mendapatkan hasil untuk kemudian dilakukan revisi produk modul. Selanjutnya

setelah dilakukan revisi, modul tersebut diuji cobakan pada 20 siswa kelas IV SD

Negeri Gilingsari Temanggung pada 31 Maret 2015. Data yang diperoleh dari

angket sebagai alat evaluasi modul yang diisi oleh 20 siswa yaitu meliputi

tanggapan terhadap kelayakan isi, kebahasaan, sajian, kegrafikan, aspek kegiatan,

aspek penilaian.

4.1.4.1 Data Hasil Angket Siswa Uji Luas

Rekap data hasil angket siswa pada uji luas secara keseluruhan dapat dilihat

pada tabel 12 berikut

Tabel 12 Hasil Angket Uji Luas

Hasil yang diperoleh dari angket siswa pada uji luas menunjukkan bahwa isi/

materi dalam modul sudah baik dilihat dari aspek kelayakan isi dengan nilai 4,31

(sangat menarik) dari nilai maksimum 5, penggunaan bahasa sudah baik

ditunjukkan dengan nilai 4,23 (sangat menarik) dari nilai maksimum 5, sajian

dalam modul sudah baik ditunjukkan dengan nilai 4,36 (sangat menarik) dari nilai

maksimum 5, dari segi tampilan modul sudah sangat menarik bagi siswa

ditunjukkan dengan nilai 4,39 (sangat menarik) dari nilai maksimum 5, modul

sudah memberikan kegiatan yang membantu siswa dalam memahami materi

dalam modul ditunjukkan dengan nilai 4,32 (sangat menarik) dari nilai maksimum

5, serta memberikan evaluasi yang sesuai dengan materi yang diajarkan

No Aspek Nilai Rata-rata

Ket

1. Kelayakan isi 4,31 Sangat menarik 2. Kebahasaan 4,23 Sangat menarik 3. Sajian 4,36 Sangat menarik 4. Kegrafikan 4,39 Sangat menarik 5. Aspek kegiatan 4,32 Sangat menarik 6. Aspek penilaian 4,45 Sangat menarik

Rata-rata 4,32 Sangat menarik

Page 7: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASANrepository.uksw.edu/bitstream/123456789/16072/4/T1_292011096_BAB IV... · No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan 1. Kata penting Cetak tebal atau

45

ditunjukkan dengan nilai 4,45 (sangat menarik) dari nilai maksimum 5. Data hasil

angket uji luas dapat dilihat pada lampiran 3 halaman 82.

4.1.4.2 Hasil Evaluasi Uji Luas

Data nilai evaluasi siswa pada uji coba terbatas disajikan dalam tabel

distribusi frekuensi yang diperoleh dari perhitungan sebagai berikut.

Banyak kelas interval (K) = 1+3,3 log n

= 1+3,3 log 20

= 1+3,3 x 1,3

= 1+4,6

= 5,6 (dibulatkan menjadi 6)

Rentang data = data terbesar – data terkecil + 1

= 95 – 70 + 1

= 26

Panjang kelas = rentang data : jumlah kelas

= 26 : 6

= 4,3 (dibulatkan menjadi 4)

Berdasarkan perhitungan yang telah dilakukan, maka tabel distribusi

frekuensi hasil evaluasi uji coba terbatas yang diperoleh seperti pada tabel 13

berikut.

Tabel 13 Nilai Evaluasi Uji Luas

Berdasarkan tabel 13, sebanyak 5 siswa mendapat nilai dalam kelas interval

70-74, 2 siswa dalam kelas interval 75-79, 4 siswa dalam kelas interval 80-84, 3

No. Frekuensi Jumlah

1. 70 – 74 5 2. 75 – 79 2 3. 80 – 84 4 4. 85 – 89 3 5. 90 – 94 2 6. 95 – 99 4

Jumlah 20

Page 8: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASANrepository.uksw.edu/bitstream/123456789/16072/4/T1_292011096_BAB IV... · No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan 1. Kata penting Cetak tebal atau

46

siswa dalam kelas interval 85-89, 2 siswa dalam kelas interval 90-94, dan 4 siswa

mendapatkan nilai dalam kelas interval 95-99. Data hasil uji luas dapat dilihat

pada lampiran 4 halaman 85.

4.2 Analisis Data

4.2.1 Hasil Validasi dari Ahli

4.2.1.1 Hasil Validasi dari Ahli Materi

Hasil angket yang digunakan untuk mengetahui isi/ materi dalam modul

menunjukkan bahwa materi yang disampaikan dalam modul sesuai dengan

standar kompetensi dan kompetensi dasar ditunjukkan dengan nilai 3,83, bahasa

yang digunakan dalam modul sudah sesuai ditunjukkan dengan nilai 4,00, sajian

dalam modul sudah baik ditunjukkan dengan nilai 3,60, kegrafikan dalam modul

sudah baik ditunjukkan dengan nilai 4,00, kegiatan/ tugas siswa sesuai dengan

materi dalam modul ditunjukkan dengan nilai 4,00, dan penilaian/ evaluasi yang

digunakan sesuai dengan materi dalam modul ditunjukkan dengan nilai 4,00.

Hasil validasi ahli materi dapat dilihat pada gambar 4 berikut.

Gambar 4 Hasil Validasi Ahli Materi

Page 9: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASANrepository.uksw.edu/bitstream/123456789/16072/4/T1_292011096_BAB IV... · No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan 1. Kata penting Cetak tebal atau

47

4.2.1.2 Hasil Validasi dari Ahli Bahan Ajar

Hasil angket dari ahli bahan ajar menunjukkan bahwa tampilan modul

sudah baik. Materi yang disampaikan dalam modul sesuai dengan standar

kompetensi dan kompetensi dasar ditunjukkan dengan nilai 4,17, bahasa yang

digunakan dalam modul sudah sesuai ditunjukkan dengan nilai 3,50, sajian dalam

modul sudah baik ditunjukkan dengan nilai 3,00, kegrafikan dalam modul sudah

baik ditunjukkan dengan nilai 3,75, kegiatan/ tugas siswa sesuai dengan materi

dalam modul ditunjukkan dengan nilai 4,00, dan penilaian/ evaluasi yang

digunakan belum sesuai dengan materi dalam modul ditunjukkan dengan nilai

2,00. Hasil validasi ahli bahan ajar dapat dilihat pada gambar 5 berikut.

Gambar 5 Hasil Validasi Ahli Bahan Ajar

4.2.2 Analisis Data Angket Uji Coba Terbatas

Hasil angket yang diberikan kepada siswa untuk mengetahui tingkat

ketertarikan siswa terhadap modul menunjukkan bahwa siswa menyukai dan

tertarik pada modul. Hal ini ditunjukkan dengan nilai 4,1padaaspek kelayakan isi,

penggunaan bahasa sudah baik ditunjukkan dengan nilai 4,4, sajian dalam modul

sudah baik ditunjukkan dengan nilai 4,1, dari segi tampilan modul sudah sangat

menarik bagi siswa ditunjukkan dengan nilai 4,3, modul sudah memberikan

Page 10: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASANrepository.uksw.edu/bitstream/123456789/16072/4/T1_292011096_BAB IV... · No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan 1. Kata penting Cetak tebal atau

48

kegiatan yang membantu siswa dalam memahami materi dalam modul

ditunjukkan dengan nilai 4,3, serta memberikan evaluasi yang sesuai dengan

materi yang diajarkan ditunjukkan dengan nilai 4,5. Hasil analisis data angket uji

coba terbatas dapat dilihat pada gambar 6 berikut.

Gambar 6 Hasil Angket Uji Coba Terbatas

4.2.3 Analisis Data Hasil Angket Uji Luas

Hasil angket yang diberikan kepada siswa untuk mengetahui tingkat

ketertarikan siswa terhadap modul menunjukkan bahwa siswa menyukai dan

tertatik pada modul. Hal ini ditunjukkan dengan nilai 4,3 pada aspek kelayakan

isi, penggunaan bahasa sudah baik ditunjukkan dengan nilai 4,2, sajian dalam

modul sudah baik ditunjukkan dengan nilai 4,4, dari segi tampilan modul sudah

sangat menarik bagi siswa ditunjukkan dengan nilai 4,3, modul sudah

memberikan kegiatan yang membantu siswa dalam memahami materi dalam

modul ditunjukkan dengan nilai 4,3, serta memberikan evaluasi yang sesuai

Page 11: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASANrepository.uksw.edu/bitstream/123456789/16072/4/T1_292011096_BAB IV... · No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan 1. Kata penting Cetak tebal atau

49

dengan materi yang diajarkan ditunjukkan dengan nilai 4,5. Hasil analisis data

angket uji luas dapat dilihat pada gambar 7 berikut.

Gambar 7 Hasil Angket Uji Luas

4.3 Hasil Analisis Evaluasi

Evaluasi dilakukan untuk mengetahui tingkat pemahaman siswa terhadap

materi perubahan lingkungan dan pengaruhnya setelah melakukan pembelajaran

dengan menggunakan modul yang dilakukan pada uji coba terbatas, dan uji coba

lebih luas. Pada uji coba terbatas jumlah siswa adalah 8, didapatkan nilai terendah

70, dan nilai tertinggi 90 dengan rata-rata nilai 79. Pada uji luas setelah modul

diperbaiki, berdasarkan hasil evaluasi terlihat tingkat pemahaman siswa

mengalami peningkatan dari 20 siswa didapatkan nilai terendah 70 dan nilai

tertinggi 95 dengan rata-rata 82.

Penggunaan modul dalam pembelajaran memudahkan siswa dalam

memahami materi karena siswa dapat fokus pada materi yang diajarkan sehingga

tingkat pemahaman siswa menjadi lebih baik terlihat pada nilai hasil evaluasi

yang diperoleh siswa baik dan hanya sedikit siswa yang belum memenuhi batas

Page 12: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASANrepository.uksw.edu/bitstream/123456789/16072/4/T1_292011096_BAB IV... · No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan 1. Kata penting Cetak tebal atau

50

ketuntasan nilai modul. Evaluasi yang diberikan dalam modul mencakup

keseluruhan materi yang terdapat dalam modul.

4.4 Revisi Produk

Revisi produk bahan ajar modul ini dilakukan tiga kali yaitu revisi produk

awal, revisi produk uji coba terbatas, dan revisi produk uji luas. Revisi diperlukan

untuk menyempurnakan modul. Revisi didasarkan pada hasil validasi ahli dan

kuesioner respon siswa.

4.4.1 Revisi Produk Awal

Produk awal bahan ajar modul ini secara umum dinyatakan layak oleh ahli.

Ada beberapa hal yang perlu diperbaiki sebelum bahan ajar modul diuji cobakan

lebih lanjut. Masukan dari ahli materi yaitu pemberian cetakan tebal pada kata-

kata penting, dan rambu-rambu percobaan. Pemberian cetakan tebal pada kata-

kata penting akan membantu siswa mengingat istilah-istilah penting dan

mencarinya dalam glosarium. Perbaikan cetakan tebal pada kata-kata penting

dapat dilihat pada gambar 8 berikut.

Gambar 8 Revisi Penggunaan Cetakan Tebal pada Kata-kata Penting

Sebelum diperbaiki

Sesudah diperbaiki

Page 13: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASANrepository.uksw.edu/bitstream/123456789/16072/4/T1_292011096_BAB IV... · No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan 1. Kata penting Cetak tebal atau

51

Erosi oleh angin

Sumber: en.wikipedia.org

Erosi oleh angin

Rambu-rambu percobaan dapat membantu siswa memahami percobaan yang

akan dilakukan dan memberikan gambaran pada siswa. Perbaikan pada percobaan

siswa dapat dilihat pada gambar 9 berikut.

Gambar 9 Revisi Penambahan Rambu-rambu Percobaan

Selanjutnya masukan dari ahli bahan ajar yaitu pemberian sumber gambar,

penyesuaian warna dan tulisan pada sampul. Pemberian sumber pada gambar

dilakukan untuk menghindari tuduhan plagiat dari pemilik gambar. Perbaikan

sumber gambar dapat dilihat pada gambar 10 berikut.

Sebelum diperbaiki

Sesudah diperbaiki

Gambar 10 Revisi Pencantuman Sumber Gambar

Sebelum diperbaiki

Sesudah diperbaiki

Page 14: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASANrepository.uksw.edu/bitstream/123456789/16072/4/T1_292011096_BAB IV... · No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan 1. Kata penting Cetak tebal atau

52

Pemilihan warna yang terlalu gelap, akan menyebabkan tulisan dan

background tidak sesuai. Perbaikan pada sampul dapat dilihat pada gambar 11.

Sebelum diperbaiki

Sesudah diperbaiki

Gambar 11 Revisi Tampilan Sampul

4.4.2 Revisi Produk Uji Coba Terbatas

Pada uji coba terbatas yang dilakukan terhadap 8 siswa, modul sudah baik,

sehingga tidak perlu dilakukan perbaikan. Siswa sudah sangat terbantu dengan

adanya modul dalam proses pembelajaran karena dilengkapi materi, rangkuman,

dan glosarium untuk mempermudah siswa memahami materi dan mengerjakan

evaluasi yang ada dalam modul.

4.4.3 Revisi Produk Uji Luas

Pada uji luas yang dilakukan terhadap 20 siswa, modul sudah baik, sehingga

tidak perlu dilakukan perbaikan. Berdasarkan nilai yang diperoleh dari angket

yang diisi siswa modul ini sudah sangat menarik, sudah dapat membantu siswa

sebagai bahan ajar penambah materi dan wawasan kepada siswa, sama dengan uji

coba terbatas modul ini sudah membantu siswa dalam belajar karena sudah

dilengkapi dengan materi, rangkuman, dan glosarium.

Page 15: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASANrepository.uksw.edu/bitstream/123456789/16072/4/T1_292011096_BAB IV... · No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan 1. Kata penting Cetak tebal atau

53

4.5 Kajian Produk Akhir

Bahan ajar modul ini membahas tentang perubahan lingkungan dan

pengaruhnya pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam untuk siswa kelas IV.

Modul ini membahas tentang berbagai faktor penyebab terjadinya perubahan

lingkungan antara lain angin, hujan, cahaya matahari, dan gelombang air laut,

serta berbagai pengaruh perubahan lingkungan antara lain erosi, abrasi, banjir, dan

longsor.

Modul ini berbasis strategi pembelajaran inkuiri yang bertujuan untuk

membantu siswa menemukan pengetahuan dan pengalamannya sendiri tentang

penyebab perubahan lingkungan dan pengaruhnya serta cara pencegahannya.

Strategi pembelajaran inkuiri dapat menuntut siswa untuk mencari dan

menemukan sendiri jawaban dari pertanyaan yang diajukan. Penerapan strategi

pembelajaran inkuiri dapat dilihat pada gambar 12 berikut.

Orientasi

Merumuskan masalah

Mengajukan hipotesis

Page 16: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASANrepository.uksw.edu/bitstream/123456789/16072/4/T1_292011096_BAB IV... · No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan 1. Kata penting Cetak tebal atau

54

Mengumpulkan data

Menguji hipotesis

Merumuskan kesimpulan

Gambar 12 Penerapan Strategi Pembelajaran Inkuiri dalam Modul

Page 17: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASANrepository.uksw.edu/bitstream/123456789/16072/4/T1_292011096_BAB IV... · No. Bagian yang Salah Saran Perbaikan 1. Kata penting Cetak tebal atau

55

Modul ini juga dilengkapi dengan soal evaluasi untuk membantu siswa

mengetahui tingkat pemahaman siswa terhadap materi perubahan lingkungan dan

pengaruhnya setelah melakukan pembelajaran. Pembelajaran modul uji coba

terbatas dengan jumlah siswa adalah 8, didapatkan nilai terendah 70, dan nilai

tertinggi 90 dengan rata-rata nilai 79. Pembelajaran modul uji luas, dari 20 siswa

didapatkan nilai terendah 70 dan nilai tertinggi 95 dengan rata-rata 82.

Modul ini dapat digunakan sebagai sumber belajar siswa dalam mempelajari

materi perubahan lingkungan dan pengaruhnya. Modul ini akan membantu siswa

belajar secara mandiri dan menemukan pengalaman baru yang akan

mempermudah siswa dalam memahami materi tersebut. Selain informasi yang

disampaikan jelas, modul ini juga menarik perhatian siswa dalam belajar. Modul

ini dapat dijadikan sumber belajar tambahan bagi siswa untuk menambah

wawasan siswa. Penggunaan modul dalam pembelajaran memudahkan siswa

dalam memahami materi karena siswa dapat fokus pada materi yang diajarkan

sehingga tingkat pemahaman siswa menjadi lebih baik terlihat pada nilai hasil

evaluasi yang diperoleh siswa baik dan hanya sedikit siswa yang belum

memenuhi batas ketuntasan nilai modul.