BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab...

35
BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN III.1. Sejarah Perusahaan PT Sari Husada Tbk didirikan pada tahun 1954 oleh Pemerintah Indonesia bekerjasama dengan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dalam rangka membantu pemerintah Indonesia dalam swasembada protein dengan nama NV Saridele. Pengelolaan perusahaan dipercayakan kepada Bank Industri Negara yang kemudian menjadi Bank Pembangunan Indonesia. Pihak PBB melalui United Nation International Children Emergency Funds (UNICEF) menberikan pinjaman berupa mesin-mesin pengolahan susu yang harus dibayar kembali oleh Perusahaan dalam bentuk susu saridele, yang diserahkan langsung kepada Departemen Kesehatan Republik Indonesia. Beberapa tahun kemudian terjadi perubahan kebijakan, yaitu dengan diserahkannya pengelolaan NV Saridele dari Bank Pembangunan Indonesia kepada Badan Pimpinan Umum (BPU) Farmasi Negara (sekarang PT. Kimia Farma), sehingga nama Perusahaan diubah menjadi Perusahaan Negara (PN) Sari Husada. Pada tanggal 8 Mei 1972, PT Kimia Farma menandatangani perjanjian kerjasama dengan PT Tigaraksa untuk mendirikan PT Sari Husada dengan Akta Notaris Soeleman Ardjasasmita S.H. No. 10, tanggal 8 Mei 1972. Akta tersebut telah mendapat pengesahan dari Menteri Kehakiman Republik Indonesia dengan Surat Keputusan No. Y.A.5/158/7 tanggal 28 September 1972. Perubahan terakhir terhadap akta pendirian dilakukan dengan Akta Notaris Thomas Santoso Widjaya Gunawan S.H., No. 15,16,17 tanggal 9 September 2005 36

Transcript of BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab...

Page 1: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

BAB III

GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

III.1. Sejarah Perusahaan

PT Sari Husada Tbk didirikan pada tahun 1954 oleh Pemerintah Indonesia

bekerjasama dengan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dalam rangka membantu

pemerintah Indonesia dalam swasembada protein dengan nama NV Saridele.

Pengelolaan perusahaan dipercayakan kepada Bank Industri Negara yang kemudian

menjadi Bank Pembangunan Indonesia. Pihak PBB melalui United Nation International

Children Emergency Funds (UNICEF) menberikan pinjaman berupa mesin-mesin

pengolahan susu yang harus dibayar kembali oleh Perusahaan dalam bentuk susu

saridele, yang diserahkan langsung kepada Departemen Kesehatan Republik Indonesia.

Beberapa tahun kemudian terjadi perubahan kebijakan, yaitu dengan diserahkannya

pengelolaan NV Saridele dari Bank Pembangunan Indonesia kepada Badan Pimpinan

Umum (BPU) Farmasi Negara (sekarang PT. Kimia Farma), sehingga nama Perusahaan

diubah menjadi Perusahaan Negara (PN) Sari Husada.

Pada tanggal 8 Mei 1972, PT Kimia Farma menandatangani perjanjian

kerjasama dengan PT Tigaraksa untuk mendirikan PT Sari Husada dengan Akta Notaris

Soeleman Ardjasasmita S.H. No. 10, tanggal 8 Mei 1972. Akta tersebut telah mendapat

pengesahan dari Menteri Kehakiman Republik Indonesia dengan Surat Keputusan No.

Y.A.5/158/7 tanggal 28 September 1972.

Perubahan terakhir terhadap akta pendirian dilakukan dengan Akta Notaris

Thomas Santoso Widjaya Gunawan S.H., No. 15,16,17 tanggal 9 September 2005

36

Page 2: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

37

mengenai perubahan susunan anggota Dewan Komisaris dan Dewan Direksi; dan

Perubahan modal ditempatkan dan disetor penuh. Perubahan tersebut telah dilaporkan

ke Menteri Kehakiman dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dengan nomor

penerimaan laporan C-27882 HT.01.04.TH.2005 tanggal 10 Oktober 2005 dan

diumumkan dalam Berita Negara No. 93, tambahan No. 1093, tanggal 22 November

2005.

Perusahaan memiliki kantor pusat di Jalan Kusumanegara 173, Yogyakarta

serta kantor pemasaran dan kantor cabang di Wisma GKBI lantai 18, JL Jenderal

Sudirman No 28 Jakarta. Pabrik Perusahaan berlokasi di Yogyakarta dan Kemudo,

Jawa Tengah. Perusahaan beroperasi dalam bidang industri makanan dan minuman

bergizi untuk bayi, anak dan orang dewasa. Perusahaan mulai beroperasi secara

komersial pada tanggal 1 Oktober 1972.

Perusahaan memiliki kepemilikan langsung sebesar 99.85% pada PT Sugizindo

(anak perusahaan). Anak perusahaan beropersi dalam bidang jasa produksi, pemprosesan

dan pengepakan produk-produk nutrisi. Kantor dan pabriknya berlokasi di Citeureup,

kabupaten Bogor, Jawa Barat. Anak perusahaan beroperasi komersial mulai Juni 1985.

Induk perusahaan akhir adalah Royal Numico N.V., sebuah perusahaan terbuka,

dibentuk dan berdomisili di Amsterdam, Belanda.

III. 2. Kegiatan Usaha Perusahaan

PT Sari Husada Tbk memiliki visi, misi dan nilai-nilai yang menjadi dasar dalam

menjalankan kegiatan usahanya.

Page 3: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

38

Visi, Misi, & Nilai-nilai Perseroan

Visi

Menjadi pemimpin pasar produk nutrisi bergizi untuk bayi dan anak di Indonesia

Misi

• Turut serta membangun kesehatan dan kecerdasan bayi dan anak Indonesia dengan

menyediakan produk nutrisi terpercaya dan terjangkau

• Menghasilkan pertumbuhan perseroan yang berkesinambungan melalui sistem

manajemen berkualitas tinggi dan pendekatan inovatif dalam budaya integritas

tinggi.

• Mengutamakan kepuasan seluruh stakeholder

Nilai-nilai Perseroan

• Kepercayaan:

Bekerja dalam suasana harmonis, memperlakukan sesama dengan tulus dan

hormat serta percaya akan kemampuan bersama dalam mencapai tujuan bersama.

• Transparansi:

Bekerja dengan integritas yang tinggi dan saling terbuka dan jujur atas kinerja

pribadi dan kinerja tim, mengakui kesuksesan yang telah dicapai serta

kelemahan- kelemahan yang perlu ditingkatkan.

• Kerjasama:

Memberikan kontribusi yang signifikan sebagai individu, namun tetap bekerja sama

dalam tim dan saling berbagi kreativitas, inovasi dan sukses. Sebagai anggota tim,

turut serta dalam proses pengambilan keputusan bagi kepentingan Perseroan.

Page 4: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

39

Untuk mencapai visi, misi dan penerapan nilai-nilai, Perseroan membagi kegiatan

usahanya menjadi beberapa bagian., yaitu: kegiatan produksi dan operasi, kegiatan

pengembangan dan pengendalian, pengendalian mutu, dan pengembangan sumber daya

manusia.

III. 2. 1 Kegiatan Produksi dan Operasi (Production and operation)

Sebagai perusahaan yang bergerak di industri nutrisi bayi dan anak di

mana kualitas produk dan kepercayaan pelanggan merupakan faktor terpenting,

Sari Husada senantiasa memastikan bahwa proses produksi dan operasinya telah

mematuhi standar internasional tentang Good Manufacturing Practices (GMP)

dan Good Hygiene Practices (GHP). Untuk itu, Perusahaan telah memperkuat

kinerja operasionalnya melalui implementasi SAP (Systems, Application and

Products inData Processing), sebuah sistim aplikasi perencanaan sumber daya

perusahaan (ERP) yang canggih dan terintegrasi. Didukung oleh sistim TI

mutakhir serta sistim basis data yang handal, SAP mendukung Perusahaan dalam

meningkatkan efektivitas dan efisiensi dari seluruh tahapan proses produksinya,

termasuk tahap-tahap logistik dan pergudangan, produksi serta pengendalian

kualitas.

Keberhasilan implementasi SAP, serta kepatuhan pada ISO 9001 dan

14001, merupakan faktor penting dalam upaya penyempurnaan

berkesinambungan dan peningkatan daya saing. Sejalan dengan pertumbuhan

penjualan Perusahaan, total produksi termasuk produksi untuk pihak ketiga tahun

2005 meningkat 11% dibandingkan hasil produksi tahun sebelumnya. Biaya

produksi mengalami kenaikan akibat kenaikan harga bahan baku di pasar dunia,

Page 5: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

40

menguatnya nilai tukar Dollar AS terhadap Rupiah, serta kenaikan harga BBM.

Perusahaan berupaya memperkecil dampak dari kenaikan ini dengan

meningkatkan efisiensi dan efektivitas kegiatan produksi. Sementara itu, kualitas

produksi juga terus ditingkatkan, sehingga di tahun ini Perusahaan dapat

mencatat penurunan dalam hal rejection rate dan keluhan pelanggan.

Di tahun 2006, Sari Husada berhasil mempertahankan pangsa pasar

terbesar untuk kategori segmen susu Formula Bayi dan lanjutan (IFFO) melalui

penjualan produk SGM 1, SGM 2, Vitalac 1, Vitalac 2, Vitalac Genio 1 dan

Vitalac Genio 2. Sementara untuk segmen GUM, Sari husada adalah pemain

besar ketiga yang melayani pasar melalui penjualan produk SGM 3, SGM 4,

Vitalac 3, Vitalac Genio 3 dan VitaPlus. Untuk segmen susu ibu hamil dan

menyusui, Sari Husada melayani pasar melalui penjualan produk Lactamil.

Berikut ini adalah produk-produk yang dihasilkan oleh PT Sari Husada

Tbk :

A. SGM

Diluncurkan pada tahun 1965, produk SGM menyediakan nutrisi sehat

bagi bayi dan anak-anak Indonesia. Saat ini, disamping tetap memfokuskan

pada susu untuk kategori pemula (0-6 bulan) dan lanjutan (6-12 bulan),

produk SGM kian beragam dengan hadirnya SGM 3 (untuk usia 1 tahun

keatas) dan SGM 4 (4 tahun keatas) serta produk SGM Bisuit dan SGM

sereal untuk bayi. Selain itu, SGM juga melayani kategori susu untuk

kebutuhan khusus melalui produk SGM LLM bagi bayi yang sensitive

terhadap laktosa serta SGM BBLR untuk bayi dengan berat badan rendah.

Page 6: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

41

SGM tetap merupakan contributor terbesar penjualan keseluruhan Sari

Husada yaitu sebesar 71% dari total penjualan.

Sepanjang tahun 2005, Sari Husada telah meluncurkan produk-produk

baru dalam keluarga SGM, yaitu SGM Biskuit, yang menawarkan makan

tambahan bergizi bagi bayi berusia 6 bulan ke atas. Diproduksi dengan

bentuk yang sesuai untuk mendukung perkembangan kemampuan

psikomotorik bayi.

Keunggulan produk Perseroan menyebabkan perseroan meraih

banyak penghargaan di tahun 2006. Pada bulan Februari 2006, SGM 2

memperoleh penghargaan “Packaging Brand Award 2005” untuk kategori

susu untuk bayi berusia kurang dari 1 tahun di acara The Indonesian Brand

Identity Summit (BIS). Selain itu SGM juga memperoleh penghargaan

Indonesian Best Brand Survey (IBBA) selama 3 tahun berturut-turut untuk

kategori susu formula dari majalah SWA dan Mars.

B. Vitalac

Sari Husada melayani pelanggannya melalui produk-prduk Vitalac. Vitalac

sangat cocok untuk mendukung pertumbuhan sistem kekebalan tubuh dan

kecerdasan anak. Produk-produk Vitalac mencakup semua kategori temasuk

susu bayi pemula, lanjutan, dan pertumbuhan, serta kategori susu untuk

kategori khusus. Pada tahun 2005 Sari Husada telah mengembangkan produk

Vitalac dengan hadirnya Vitalac Genio untuk memenuhi permintaan pasar

yang terus berkembang. Vitalac Genio memperkenalkan 3 kategori produk:

Vitalac Genio 1 untuk kategori pemula, Vitalac Genio 2 untuk kategori

Page 7: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

42

lanjutan, Vitalac Genio 3 untuk kategori susu pertumbuhan.

Produk lain yang juga ditambahkan dalam keluarga produk Vitalac

adalah VitaPlus, sebuah produk yang dikembangkan untuk membantu anak-

anak diusia pertumbuhan yang mengalami kesulitan makan, VitaPlus

merupakan hasil kerjasama antara perusahaan dengan Ikatan Dokter Anak

Indonesia (IDAI) melalui Koperasi Mandiri Anak Sejahtera (KAMAS).

C. Lactamil

Lactamil merupakan produk yang menawarkan makanan tambahan

bergizi bagi para ibu pada masa kehamilan dan menyusui. Lactamil dapat

mempertahankan keberadaannya di kaegori ibu hamil dan menyusui

sebagaimana ditandai dengan pertumbuhan penjualannya selama beberapa

tahun terakhir.

Aktivitas prduksi Sari Husada menghadapi banyak kendala di tahun 2006

sebagai akibat dari gempa bumi yang melanda Yogyakarta di bulan mei, yang

merusak dua pabrik Perseroan. Perseroan harus menutup sementara pabriknya

dan mengalihkan produksinya ke pabrik lain. Dalam situasi yang sulit, fokus

perseroan adalah bagaimana mengembalikan aktivitas produksi secepat mungkin

sebagai upaya memelihara tingkat persediaan dan menjamin pasokan produk ke

pasar. Perseroan berhasil melanjutkan aktivitas produksinya dalam kurun waktu

2 bulan setelah gempa bumi terjadi.

Namun, terlepas dari kesulitan tersebut, volume produksi untuk produk

sendiri meningkat sebesar 10,9% ditahun 2006 menjadi 41.750 ton sementara

volume produksi untuk produk pihak ketiga turun sebesar 27,8% menjadi 7.728

Page 8: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

43

ton. Hal ini menghasilkan pertumbuhan sebesar 2,5% dalam total volume

penjualan

III.2.2. Pengembangan dan Penelitian (Research and Development)

Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan

pada upaya peningkatan kemampuan dari tenaga ahli R&D dan berdasarkan riset

ilmiah untuk memenuhi harapan pelanggan. Disamping itu, divisi R&D juga

berupaya untuk terus menciptakan inovasi baru guna memperkuat dominasi

Perseroan di pasar.

Inovasi produk baru

Inovasi merupakan faktor kunci sukses dalam mempertahankan keunggulan

produk Sari Husada. Oleh karena itu, Perseroan menggunakan sumber daya yang

cukup besar untuk mendukung inovasi tersebut. Ditahun 2006, Sari Husada

berhasil menyelesaikan persiapan atas beberapa produk baru yang akan

diluncurkan pada tahun 2007-2008.

Efisiensi operasional yang lebih tinggi

Efisiensi operasional yang lebih tinggi selalu berada dalam agenda R&D.

Perseroan berhasil menerapkan teknologi baru di proses produksinya guna

memperbaiki kualitas produk dan efisiensi produksi.

Untuk mendukung peningkatan efisiensi di seluruh lini organisasi, unit R&D

telah melakukan berbagai inisiatif, termasuk:

• Melakukan eksplorasi dan evaluasi terhadap beragam alternatif bahan mentah

(raw material) untuk meningkatkan efisiensi biaya dengan tetap menjaga

kualitas berstandar internasional.

Page 9: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

44

• Mencapai tingkat produktivitas pabrik yang optimal melalui pengkajian terus-

menerus pada parameter-parameter utama dari fasilitas produksi termasuk

kecepatan operasi.

• Mencari peluang penyempurnaan di seluruh mata rantai proses produksi,

termasuk proses logistik, pergudangan dan pengepakan.

III.2.3. Pengendalian Mutu (Quality Assurance)

Sebagai sebuah perusahaan yang beroperasi di industri makanan bayi dan

anak yang sangat sensitif, Sari Husada senantiasa memastikan dipenuhinya

tuntutan standar kualitas yang tertinggi. Saat ini, Perusahaan telah menerapkan

sistim kualitas berstandar nasional dan internasional sebagai berikut:

• ISO 9001:2001 untuk Total Quality Management.

• ISO 14001 untuk Environment-friendly Quality Management.

• Hazard Analysis and Critical Control Points (HACCP) Standard for Food

Safety di seluruh lini produksi makanan, dari penyediaan bahan mentah hingga

proses produksi, pengiriman dan konsumsi oleh para pelanggan.

• Sertifikat Halal untuk memenuhi standar hukum Islam untuk makanan dan

proses produksi makanan.

Untuk mengevaluasi keberhasilannya memenuhi standar HACCP, Sari

Husada telah mengundang Central Laboratory Friedrichsdorf (CLF) yang

memiliki reputasi internasional, untuk melakukan audit keamanan makanan

yang komprehensif. Proses audit telah memberikan hasil yang menggembirakan

di mana Perusahaan berhasil meraih nilai rata-rata keamanan di atas nilai rata-

rata industri.

Page 10: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

45

III.2.4. Pengembangan Sumber Daya Manusia (Human Resources

Development)

Perseroan melakukan perubahan struktur organisasi untuk mengakomodasi

divisi penjualan yang baru dalam organisasi. Reorganisasi ini membuat

Perseroan merekrut beberapa manajer senior yang baru, terutama di divisi

keuangan penjualan dan operasionl. Pengembangan budaya berbasis kinerja

perusahaan juga dilakukan selama tahun 2006 ini. Selain itu, Sari Husada juga

menaruh perhatian khusus terhadap kesehatan dan keselamatan kerja karyawan

karena kedua faktor ini sangat penting artinya dalam mendorong produktivitas

karyawan.

Page 11: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

46

Tabel 3.1 ringkasan data karyawan tahun 2006

Ringkasan Data Karyawan Statur Karyawan Jenis Kelamin Wilayah Tingkat Divisi

permanen 787 wanita 112 Plant 1 Yogya 237 junior manager 51 UMG 5 kontrak 6 laki-laki 681 plant 2 Yogya 273 middle manager 17 HRD 26 Jakarta office 65 senior manager 5 FA 47 Other area 218 superintendent 13 IT 8 supervisor 83 corporate 6 non management 624 CIA 4 R&D 19

QA 44

supply chain 25 Engineering 79 procurement 12 production SH 1 83 production SH 2 191 trade & distribution 39 marketing support 8 marketing purchasing 2 field operation 184 marketing medical 5 marketing consumer 6 total 793 793 793 793 793

Kegiatan pelatihan

Perseroan menyelenggarakan banyak pelatihan yang membahas topik tertentu

untuk masing-masing divisi. Pelatihan tidak hanya dilakukan secara internal,

namun juga eksternal. Seluruh karyawan di dorong untuk mengikuti pelatihan

guna meningkatkan kemampuan mereka. Selama tahun 2006, sejumlah 160

pelatihan telah dilaksanakan, mencakup seluruh aspek mulai dari pemasaran,

keuangan, produksi hingga riset dan pengembangan.

Page 12: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

47

III. 3 Struktur Organisasi Perusahaan

Berdasarkan hasil RUPS pada tanggal 15 Juni 2006, susunan anggota Dewan

Komisaris dan Direksi adalah tebagai berikut:

Tabel 3.2 struktur organisasi perusahaan tahun 2006

Tugas dan tanggung jawab

Dewan Komisaris

Dewan Komisaris (BOC) bertanggungjawab mengawasi pelaksanaan kebijakan

dan strategi perseroan yang dilakukan oleh Direksi. Anggota BOC diangkat dan

diberhentikan oleh RUPS.

Dewan Direksi

Direksi bertugas mengelola Perseroan dengan senantiasa memperhatikan

kepentingan Perseroan dan anak perusahaaan, serta mempertimbangkan kepentingan

para pemegang saham dan seluruh pemangku kepentingan. Anggota direksi diangkat dan

diberhentikan oleh RUPS.

Dewan Komisaris: Komisaris Utama Gerrit Keyaerts Komisaris Christopher P Britton Ajai Puri Niraj Mehra Komisaris independen Marzuki Usman Mardjono Reksidiputro Dewan Direksi: Direktur Utama Budi Satria Isman Direktur produksi Rachmat Suhappy Direktur Pemasaran Jenny Go Jenny Setiowati Direktur SDM Muhammad Agus Samsudin Direktur Keuangan Rohit Anand Direktur Litbang & jaminan Kualitas Sonny Effendhi Direktur Sales Djagat Prakarsa Dwialam Sekretaris Perusahaan Yeni Fatmawati

Page 13: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

48

Sekretaris Perusahaan

Sekretaris perusahaan bertanggungjwab dalam memastikan kepatuhan terahadap

prosedur, kode etik dan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Selan itu,

tanggung jawab Sekretaris Perusahaan juga mengelola kegiatan komunikasi dan

hubungan investor; memberikan bantuan ukum professional kepada seluruh unit bisnis;

membangun hubungan berkesinambungan dengan pemangku kepentingan Perseroan

(internal & eksternal); dan memelihara reputasi Perusahaan yang baik.

Dalam menjalankan tugas-tugasnya, Dewan Komisaris telah membentuk Komite

Audit, Komite Remunerasi, dan Komite Nominasi

Komite Audit Tabel 3.3 anggota komite audit

Ketua Komite Audit Marzuki Usman Anggota Komite Kanaka Puradiredja Bambang Riyanto

Komite audit bertanggungjawab dalam membantu BOC terkait dengan

kepatuhan perusahaan dalam hal informasi keuangan, sistem pengendalian dan

pelaporan sesuai dengan peraturan yang berlaku. Komite ini juga bertanggungjawab

dalam mengawasi integritas proses dan sistem pelaporan keuangan ( dalam bentuk

petunjuk pelaksanaan pembukuan), kerangka kerja pengendalian internal, prosedur

manajemen resiko dan penerapan tata kelola perusahaan, khususnya yang berhubungan

dengan penegakkan kode etik perilaku; mengawasi independensi, kualitas dan kinerja

audit independen serta unit audit internal dan/ atau unit pengendalian internal

Perusahaan; mengawasi tindak lanjut atas rekomendasi yang diberikan oleh auditor

eksternal.dan internal; memberi saran kepada BOC mengenai usulan yang akan

diajukan kepada RUPS Tahunan tentang pengangkatan auditor eksternal.

Page 14: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

49

Komite Remunerasi

Komite remunerasi bertugas membantu BOC dalam menyusun kebijakan

mngenai remunerasi untuk para anggota BOD dan BOC.

Komite Nominasi

Komite Nominasi bertanggungjawab atas proses seleksi, evaluasi dan

penyampaian rekomendasi mengenai calon-calon anggota BOC dan BOD untuk

mendapat persetujuan RUPS.

Data kepemilikan saham

Tabel 3.4 Data kepemilikan saham

No Owners Number of Shares %

1 Nutricia International B.V. 1.847.371.521 93,52

2 PT Sari Husada Tbk 101.717.910 5,15 3 Publik 26.250.569 1,33

Total 1.975.340.000 100

Page 15: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

50

Boa

Gambar 3. 1 Struktur Organisasi PT Sari Husada Tbk tahun 2006

sumber : Annual report PT Sari Husada Tbk tahun 2006

Board of Director (BoD)

Corporate Internal Control

manager

Operation QA & R&D Director

Finance Marketing HR Director Sales

Manufacturing Manager

Procurement manager

Supply Chain Manager

R&D Manager

QA Manager

Business Controller

Financial Controller

General Field Opr Manager

Marketing manager- Medical

Marketing manager-

Marketing Purcasing

Marketing Support

MOD

Comp & Benefit

Plant Personnel

Plant Personnel

Personnel Mgr- Marketing

Employee Serv & poly Spt

National sales Mgr

National Key

Account

Planning Distribution Manager

Trade marketing Manager

IT Manager

50

Board of commisaris

GMS

Audit committee

Page 16: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

51

III. 4 Laporan Keuangan Perusahaan

III. 4. 1 Neraca (Balance Sheet)

Tabel 3. 5 Neraca Konsolidasi PT Sari Husada Tbk Per 31 Desember 2006,2005,2004

PT SARI HUSADA Tbk DAN ANAK PERUSAHAAN NERACA KONSOLIDASI

PER 31 DESEMBER 2006,2005,2004 (Dinyatakan dalam jutaan Rupiah kecuali dinyatakan lain)

2006 2005 2004AKTIVA LANCAR Kas dan setara kas 515.734 413.021 569.393Surat berharga 53.375 29.882 63.897Piutang usaha (setelah dikurangi penyisisan piutang tak tertagih sebesar nihil pada 31 Desember 2006 ) - Pihak ketiga 226.511 181.094 14.860 - Pihak yang mempunyai hubungan istimewa 12.601 44.204 143.306Piutang dari pemegang saham 4.693 - -Piutang lain-lain 4.170 1.493 2.124Persediaan (setelah dikurangi penyisihan usang dan tidak laris sebsar Rp22.001 pada 31 Desember 2006) 155.973 141.302 130.829Pajak dibayar di muka 826 502 6.499Uang muka 13.737 6.655 4.562Biaya dibayar di muka 10.338 6.350 7.356Jumlah aktiva lancar 997.958 824.503 942.826AKTIVA TIDAK LANCAR Tagihan Restitusi pajak - 448 -Piutang dari pihak yang mempunyai hubungan Istimewa 9.221 9.053 12.401Investasi dalam saham 155 155 155aktiva tetap (setelah dikuangi akumulasi penyusutan sebesar Rp 260.549 pada 31 Desember 2006) 217.626 227.992 242.441Aktiva pajak tangguhan, bersih 3.907 1.504 1.450Kas yang dibatasi penggunaannya 13.360 18.405 16.314Aktiva lain-lain 7.865 5.203 4.439 Jumlah aktiva tidak lancar 252.134 262.760 277.200 JUMLAH AKTIVA 1.250.092 1.087.263 1.220.026

Page 17: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

52

Lanjutan neraca

PT SARI HUSADA Tbk DAN ANAK PERUSAHAAN NERACA KONSOLIDASI

PER 31 DESEMBER 2006,2005,2004 (Dinyatakan dalam jutaan Rupiah kecuali dinyatakan lain)

2006 2005 2004KEWAJIBAN JANGKA PENDEK Hutang usaha - pihak ketiga 115.163 42.554 105.06 - pihak yang mempunyai hubungan istimewa 4.309 1.078 3.546Hutang pajak 43.854 40.142 34.638Hutang lain-lain 484 988 683Hutang dividen 1.300 878 1.582Biaya yang masih harus dibayar 84.795 32.137 22.683 Jumlah kewajiban jangka pendek 249.905 117.777 168.228KEWAJIBAN JANGKA PANJANG Hutang kepada pihak yang mempunyai hubungan Istimewa 20 3.377 5.855Kewajiban pajak tangguhan, bersih - 7.084 9.135Kewajiban imbalan kerja 14.377 14.228 12.938 Jumlah kewajiban jangka panjang 14397 24.689 27.928 HAK MINORITAS ATAS AKTIVA BERSIH ANAK PERUSAHAAN 127 278 223EKUITAS Modal saham Modal dasar 7.500.000.000 saham dengan nilai nominal Rp 50 per saham, modal ditempatkan dan disetor penuh 1.975.340.000 saham 98.767 98.676 98.500Tambahan modal disetor 348.131 344.454 337.343Modal saham diperoleh kembali (2005-2006 :101.717.910.000 saham. 2004: 55.254.000 saham) (199.876) (199.876) (105.236) 247.022 243.254 330.607Tambahan modal disetor opsi saham 2.445 4.331 5.104Selisih penilaian kembali aktiva tetap 1.145 1.145 1.145Saldo laba yang dicadangkan - cadangan wajib 204.876 204.876 204.876 - cadangan ekspansi 166.413 166.413 166.413Saldo laba 363.762 324.500 315.502

Page 18: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

53

Lanjutan neraca PT SARI HUSADA Tbk DAN ANAK PERUSAHAAN

NERACA KONSOLIDASI PER 31 DESEMBER 2006,2005,2004

(Dinyatakan dalam jutaan Rupiah kecuali dinyatakan lain) Jumlah ekuitas 985.663 944.519 1.023.647 JUMLAH KEWAJIBAN DAN EKUITAS 1.250.092 1.087.263 1.220.026

III. 4. 2 Laporan Laba Rugi (Income Statement)

Tabel 3. 6 Laporan laba Rugi PT Sari Husada Tbk Per 31 Desember 2006, 2005, 2004

PT SARI HUSADA Tbk DAN ANAK PERUSAHAAN LAPORAN LABA RUGI

UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR 31 DESEMBER 2006,2005,2004 (Dinyatakan dalam jutaan Rupiah kecuali dinyatakan lain)

2006 2005 2004Penjualan bersih 1.785.224 1.583.143 1.235.159Beban pokok penjualan (989.529) (913.700) (664.139)

Laba kotor 795.695 669.443 571.020 Beban usaha Penjualan dan pemasaran (225.315) (168.388) (168.716)Umum dan administrasi (108.909) (103.986) (152.410) Jumlah beban usaha (334.224) (272.374) (321.126) Laba usaha 461.471 397.069 249.894 Penghasilan/(beban) lain-lain (kerugian)/keuntungan selisih kurs, bersih (20.434) 10.476 29.236Pendapatan Bunga 29.208 16.846 13.789Keuntungan penjualan aktiva tetap 934 258 209Surat ketetapan pajak - - (2.824)Lain-lain, bersih 5.837 3.505 3.205 15.545 31.085 43.615Laba sebelum pajak penghasilan 477.016 428.154 293.509

beban pajak penghasilan (147.185) (138.331) (111.583)Laba dari aktivitas normal setelah pajak penghasilan 329.831 289.823 181.926keuntungan atas kejadian luar biasa, bersih 9.265 - -

Page 19: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

54

Lanjutan laba rugi PT SARI HUSADA Tbk DAN ANAK PERUSAHAAN

LAPORAN LABA RUGI UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR 31 DESEMBER 2006,2005,2004

(Dinyatakan dalam jutaan Rupiah kecuali dinyatakan lain) laba konsolidasian sebelum hak minoritas 339.096 289.823 181.926 Hak minoritas atas laba bersih anak perusahaan (54) (55) (48) Laba bersih 339.042 289.768 181.878 Laba bersih per saham dasar 180,99 154,35 95,94 laba bersih per saham dilusian 180,99 154,18 95,76

Page 20: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

55

III. 4. 3 Laporan Perubahan Ekuitas Tabel 3.7 Laporan Perubahan Ekuitas Konsolidasi PT Sari Husada Tbk 2006, 2005, 2004

PT SARI HUSADA Tbk DAN ANAK PERUSAHAAN LAPORAN PERUBAHAN EKUITAS KONSOLIDASI

UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR 31 DESEMBER 2006,2005,2004 (Dinyatakan dalam jutaan Rupiah kecuali dinyatakan lain)

Modal saham

modal saham

tambahan modal

tambahan modal

selisih penilaian saldo laba saldo jumlah

diperoleh disetor disetor- kembali yang dicadangkan laba kembali opsi saham aktiva tetap cadangan cadangan Wajib ekspansi Saldo 31 Desember 2003 94.177 (10.257) 172.864 - 1.145 204.876 166.413 348.049 997.267 Dividen - - - - - - - (214.425) (214.425) Modal Saham diperoleh kembali - (94.979) - - - - - - (94.979) Beban kompensasi berbasis saham - - - 84.456 - - - - 84.456 Eksekusi opsi saham 4.323 - 164.479 (79.352) - - - - 89.450 Laba bersih tahun berjalan - - - - - - - 181.878 181.878 Saldo 31 Desember 2004 98.500 (105.326) 337.343 5.104 1.145 204.876 166.413 315.502 1.023.647 Dividen - - - - - - - (280.770) (280.770) Modal saham diperoleh kembali - (94.640) - - - - - - (94.640) Beban kompensasi berbasis saham - - - 2.873 - - - - 2.873

55

Page 21: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

56

Lanjutan laporan perubahan ekuitas

PT SARI HUSADA Tbk DAN ANAK PERUSAHAAN LAPORAN PERUBAHAN EKUITAS KONSOLIDASI

UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR 31 DESEMBER 2006,2005,2004 (Dinyatakan dalam jutaan Rupiah kecuali dinyatakan lain)

Eksekusi opsi saham 176 - 7.111 (3.646) - - - - 3.641 Laba bersih tahun berjalan - - - - - - - 289.768 289.768 Saldo 31 Desember 2005 98.676 (199.876) 344.454 4.331 1.145 204.876 166.413 324.500 994.519 Dividen - - - - - - - (299.780) (299.780) Eksekusi opsi saham 91 - 3.677 (1.886) - - - - 1.882 Laba bersih tahun berjalan - - - - - - - 339.042 339.042 Saldo 31 Desember 2006 98.767 (199.876) 348.131 2.445 1.145 204.876 166.413 363762 985.663

56

Page 22: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

57

III. 4. 4 Laporan Arus Kas

Tabel 3.8 Laporan Arus kas Konsolidasi 2006, 2005, 2004

PT SARI HUSADA TBK DAN ANAK PERUSAHAAN LAPORAN ARUS KAS KONSOLIDASI

UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR 31 Desember 2006,2005,2004 (Dinyatakan dalam Rupiah kecuali dinyatakan lain)

2006 2005 2004Arus kas dari aktivitas operasi Penerimaan dari distributor dan pelanggan 1.765.035 1.518.312 1.193.283Penerimaan dari klaim asuransi 30.466 - -Penerimaan kepada pemasok (927.169) (872.837) (556.626)Pembayaran penunjang pemasaran (100.666) (131.552) (145.877)Pembayaran kepada karyawan (116.426) (105.779) (70.500)Pembayaran utilitas (50.385) (41.414) (27.857)Pembayaran iuran pension (6.259) (7.170) (5.933)

Kas yang dihasilkan operasi 594.596 359.560 386.490 Restitusi pajak penghasilan badan 398 6.051 11.651Pembayaran pajak penghasilan badan (160.849) (135.618) (118.412)Pembayaran lainnya (4.057) (47.877) (27.434)

Arus kas bersih yang diperoleh dari aktivitas operasi 594.596 182.116 252.295 Arus kas dari aktivitas investasi penerimaan bunga 29.208 16.846 13.789penarikan deposito berjangka - - 35.007Hasil penjualan aktiva tetap 934 258 209Perolehan aktiva tetap (30.925) (21.871) (23.958)

Arus kas bersih yang digunakan untuk aktivitas investasi (783) (4.767) 25.047 Arus kas dari aktivitas pendanaan Penerimaan dari eksekusi opsi saham 1.882 3.641 89.450Pembayaran dividen tunai kepada pemegang (299.357) (281.474) (213.356) saham perusahaan Perolehan kembali modal saham - (94.640) (94.979)Pembayaran dividen tunai anak perusahaan (148) - - kepada pemegang saham minoritas Penurunan/ (kenaikan) kas yang dibatasi 5.045 (2.091) (16.314) Penggunaannya

Page 23: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

58

Lanjutan laporan arus kas

PT SARI HUSADA TBK DAN ANAK PERUSAHAAN LAPORAN ARUS KAS KONSOLIDASI

UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR 31 Desember 2006,2005,2004 (Dinyatakan dalam Rupiah kecuali dinyatakan lain)

Arus kas bersih yang digunakan untuk aktivitas pendanaan (292.578) (374.564) (235.199) kenaikan/ (penurunan) bersih kas dan setara kas 136.727 (197.215) 42.143Kas dan setara kas pada awal tahun 442.903 633.290 591.147

Dampak perubahan kurs terhadap kas dan setara kas (10.521) 6.828 -Kas dan setara kas pada akhir tahun 569.109 442.903 633.290 kas dan setara kas pada akhir tahun terdiri dari: - kas 163 313 174 - Bank 7.239 29.535 270.221 - deposito berjangka 508.332 383.173 298.998 - surat berharga 53.375 29.882 63.897 569.109 442.903 633.290

III. 5 Ikhtisar Kebijakan Akuntansi

Ikhtisar kebijakan akuntansi yang dijabarkan berdasarkan catatan atas laporan keuangan

konsolidasian 31 Desember 2006,2005,2004.

1. Ikhtisar kebijakan akuntansi yang signifikan

a. Dasar penyusunan laporan keuangan konsolidasi

Laporan keuangan konsolidasi disusun sesuai dengan prinsip akuntansi yang

berlaku umum di Indonesia. Laporan keuangan konsolidasi disusun berdasarkan

harga perolehan kecuali yang terkait dengan penilaian kembali atas aktiva tetap

Page 24: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

59

sesuai dengan ketentuan pemerintah, dan instrument derivative yang

disajikan sebesar nilai wajarnya.

Laporan arus kas konsolidasian disusun dengan menggunakan metode langsung

dan arus kas dikelompokkan atas dasar kegiatan operasi, investasi dan

pendanaan. Untuk tujuan laporan arus kas konsolidasian, kas dan setara kas

mencakup kas, simpanan yang sewaktu-waktu dapat dicairkan, dan investasi

likuid jangka pendek lainnya dengan jangka waktu jatuh tempo tiga bulan atau

kurang, setelah dikurangi cerukan.

b. Prinsip-prinsip konsolidasian

Laporan keuangan konolidasian meliputi laporan keuangan Perusahan dan Anak

Perusahaan dimana Perusahaan mempunyai penyertaan saham dengan hak suara

lebih dari 50% baik langsung maupun tidak langsung, atau apabila Perusahaan

memiliki 50% atau kurang saham dengan hak suara tetapi dapat dibuktikan

adanya pengendalian. Anak perusahaan dikonsolidasi sejak tanggal pengendalian

telah beralih kepada Perusahaan secara efektif dan tidak dikonsolidasi sejak

tanggal pelepasan. Porsi kepemilikan saham minoritas atas aktiva bersih Anak

perusahaan disajikan sebagai “Hak minoritas atas aktiva bersih anak perusahaan”

di neraca konsolidasian.

c. Penjabaran mata uang asing

1. Mata uang pelaporan

Laporan keuangan konsolidasian dijabarkan dalam mata uang Rupiah, yang

merupakan mata uang pelaporan perusahaan induk.

2. Transaksi dan saldo

Transaksi dalam mata uang asing dijabarkan ke dalam mata uang Rupiah

Page 25: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

60

dengan menggunakan kurs yang berlaku pada tanggal transaksi. Pada tanggal

neraca, aktiva dan kewajiban moneter dalam mata uang asing dijabarkan

dengan kurs yang berlaku pada tanggal neraca.

Kurs mata uang terhadap rupiah pada tanggal 31 Desember 2006 dan 2005

adalah sebagai berikut:

2006 2005 2004 Rupiah penuh Rupiah penuh Rupiah penuh USD 9.020 9.830 9.290 EUR 11.879 11.660 12.652

d. Persediaan

Persediaan dinyatakan dengan nilai yang lebih rendah antara harga perolehan dan

nilai realisasi bersih. Harga perolehan ditentukan dengan metode rata-rata

tertimbang. Harga perolehan barang jadi dan barang dalam proses terdiri dari

biaya bahan baku, tenaga kerja langsung serta alokasi biaya overhead yang dapat

didistribusikan secara langsung baik yang bersifat tetap maupun variabel. Nilai

realisasi bersih adalah estimasi harga penjualan dalam kegiatan usaha normal

dikurangi taksiran biaya penyelesaian dan biaya penjualan.

e. Aktiva tetap dan penyusutan

Aktiva tetap dinyatakan dengan harga perolehannya kecuali untuk aktiva tetap

tertentu yang dinilai kembali pada bulan Oktober 1986 sesuai dengan Peraturan

Pemerintah, untuk mencerminkan nilai wajar aktiva tersebut. Selisih yang timbul

dari penilaian kembali aktiva tetap dikreditkan ke akun “Selisih penilaian

kembali aktiva tetap” yang disajikan pada bagian ekuitas.

Page 26: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

61

Tanah tidak disusutkan.

Aktiva tetap, kecuali tanah, disusutkan dengan menggunakan metode garis lurus

berdasarkan taksiran masa manfaat ekonomis aktiva tetap sebagai berikut:

Tahun / years

Hak atas tanah 20-30

Bangunan dan prasarana 20

Mesin dan instalasi 10

Kendaraan bermotor 4-5

Inventaris kantor dan pabrik 2-10

Biaya pemeliharaan dan perbaikan diakui sebagai beban pada saat

terjadinya. Pengeluaran yang memperpanjang taksiran masa manfaat ekonomis

aktiva atau yang memberikan tambahan manfaat ekonomis berupa peningkatan

kapasitas atau mutu produksi, dikapitalisasi dan disusutkan sesuai dengan tarif

penyusutan golongan aktiva tetap yang bersangkutan.

Apabila nilai tercatat suatu aktiva lebih besar dari nilai yang dapat diperoleh

kembali, maka nilai tercatat aktiva tersebut harus diturunkan menjadi sebesar

nilai yang dapat diperoleh kembali, yang ditentukan sebagai nilai tertinggi antara

harga jual neto dan nilai pakai.

Apabila aktiva tetap tidak digunakan lagi atau dijual, maka nilai tercatat

dan akumulasi penyusutannya dikeluarkan dari laporan keuangan konsolidasian,

serta keuntungan dan kerugian yang dihasilkan dari transaksi-transaksi tersebut

diakui dalam laporan laba rugi konsolidasian.

Akumulasi biaya konstruksi bangunan, pabrik, dan pemasangan mesin

dikapitalisasi sebagai aktiva dalam penyelesaian. Biaya-biaya tersebut

Page 27: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

62

direklasifikasi ke akun aktiva tetap pada saat aktiva tersebut selesai dikerjakan

dan siap digunakan. Penyusutan mulai dibebankan pada bulan saat aktiva

tersebut saat aktiva tersebut siap digunakan.

2. Kas dan setara kas

Tabel 3.9 Kas dan setara kas PT Sari Husada Tbk tahun 2006, 2005, 2004 PT SARI HUSADA TBK DAN ANAK PERUSAHAAN

CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASIAN 31 DESEMBER 2006,2005,2004

(Dinyatakan dalam jutaan Rupiah kecuali dinyatakan lain) 2006 2005 2004Kas 163 313 174Bank 20.599 47.940 286535Deposito berjangka 508.332 383.173 298998Dikurangi: Kas yang dibatasi penggunaannya (13.360) (18.405) (16.314)

Jumlah kas dan setara kas 515.734 413.021 569393

Kas 163 313 174

Bank Rupiah - Citibank NA, Jakarta 284 925 662 - PT Bank Niaga Tbk 14.611 23.480 184.602 - PT Bank Central Asia Tbk 1.590 3.095 7405 - PT Bank Negara Indonesia Tbk 1.540 1.025 1113 - PT Bank Mandiri Tbk 511 6.234 3048 - ABN Amro Bank NV, Jakarta 697 2.258 952 - The Hong Kong and Shanghai Banking Corporation Ltd,Jakarta 267 448 64 - PT Bank Rabobank International - 694 - Indonesia

Dolar AS - Citibank NA, Jakarta 127 518 6753 - PT Bank Niaga Tbk 13 1.411 9227

Page 28: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

63

Lanjutan kas dan setara kas

PT SARI HUSADA TBK DAN ANAK PERUSAHAAN CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASIAN

31 DESEMBER 2006,2005,2004 (Dinyatakan dalam jutaan Rupiah kecuali dinyatakan lain)

- ABN Amro Bank NV, Jakarta 619 2.288 4965 - The Hong Kong and Shanghai Banking Corporation Ltd,Jakarta 38 510 65299 - PT Bank Rabobank International Indonesia - 147 30

Euro - Citibank NA, Jakarta 248 1.353 1266 - ABN Amro Bank NV, Jakarta 54 3.554 1149 20.599 47.940 286535

Deposito Berjangka

Rupiah - ABN Amro Bank NV, Jakarta 204.627 72.006 - - PT Bank Niaga Tbk 14.204 15.885 10014 - Citibank NA, Jakarta 68.831 80.557 - - PT Bank Mandiri Tbk 39.500 50.000 - - PT Bank Rabobank International 98124 Indonesia Dolar AS - ABN Amro Bank NV, Jakarta 138.124 69.801 62160 - PT Bank Rabobank International Indonesia 27.708 - 24422 - Citibank NA, Jakarta 15.338 94.924 - - PT Bank Niaga Tbk - - 46580 - The Hong Kong and Shanghai Banking Corporation Ltd,Jakarta - - 24076 - The Hong Kong and Shanghai Banking Corporation Ltd, singapore - - 33622 508.332 383.173 298998

Page 29: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

64

Suku bunga deposito berjangka pada 31 Desember 2006, 2005 dan 2004 berkisar

antara:

2006 2005 2004

Deposito Rupiah 6.00-14.00% 3.50-14.50% 3.50 - 7.75% Deposito Dolar AS 2.00-6.00% 0.65-4.25% 0.60 - 2.00%

3. Piutang usaha

2006 2005 2004 Pihak ketiga Rupiah 226.511 181.094 14.606 Dolar AS - - 254

Pihak yang mempunyai Hubungan istimewa Rupiah 4.783 23.693 125.611 Dolar AS 7.818 20.511 17.695 12.601 44.204 143.306

239.112 225.298 158,166 Dikurangi:

- Penyisihan piutang Tak tertagih - - -

Piutang usaha - bersih 239.112 225.298 158.166

Analisa umur piutang usaha adalah sebagai berikut:

2006 2005 2004

Lancar 231.674 194.474 135.730 Lewat jatuh tempo < 30 hari 6.945 17.343 15.868 Lewat jatuh tempo 30-60 hari 375 762 2.289 Lewat jatuh tempo > 60 hari 118 9.719 4.279 239.112 225.298 158.166

Page 30: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

65

4. Informasi mengenai pihak yang mempuyai hubungan istimewa

a. Ikhtisar transaksi signifikan dengan pihak yang mempunyai hubungan istimewa

Tabel 3.10 Ikhtisar dengan pihak yang mempunyai hubungan istimewa 2006 2005 2004 Rp % Rp % Rp % Penjualan (persentase dari total penjualan) - PT Tigaraksa Satria Tbk - - 750.236 47 1.015.245 82 - PT Nutricia Indonesia Sejahtera 149.735 8 178.629 11 124.390 10 - PT Darma Purna Karya 18.578 1 27.609 2 21.101 2

168.313 9 956.474 60 1.160.736 94beban pengadaan bahan dan jasa (persenase dari total pembelian) - perusahaan Numico Grup lainnya 1.078 1 752 - 184 - 1.078 1 752 - 184 - beban penjualan dan pemasaran (persentase dari total beban penjualan dan pemasaran) - PT TNT Logistik Indonesia - - 2.916 2 4.030 2 - PT Darma Purna Karya 1.183 1 2.223 1 822 1 - PT Tigaraksa Satria Tbk - - - - 92 - 1.183 1 5.139 3 4.944 3beban administrasi umum (persentase dari total beban umum dan administrasi) - PT Darma Purna Karya 2.537 2 992 1 916 1 Aktiva piutang usaha (persentase dari total aktiva) - PT Tigaraksa Satria Tbk - - - - 107 9 - PT Nutricia Indonesia Sejahtera 9.046 1 27.983 3 23.433 2 - PT Darma Purna Karya 3.555 - 16.221 1 12.524 1 - Nutricia NZ - - - - 153 - 12.601 1 44.204 4 143.306 12piutang dari pihak yang mempunyai hubungan istimewa (persentase dari total aktiva)

Page 31: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

66

Lancar - Nutricia International BV 4.693 - - - 592 - 4.693 - - - 592 - Tidak lancar - Direksi dan karyawan 9.221 1 9.053 1 11.809 1 9.221 1 9.053 1 11.809 1Kewajiban hutang usaha (persentase dari total kewajiban) - PT Nutricia Indonesia Sejahtera 1.210 - 451 - 2.307 1 - Numico Trading BV 198 - 338 - 593 - - Central Laboratories Friedrichsdorf GmbH 277 - 283 - 184 - - Nutricia LTD (NZ) - - 6 - - - - Nutricia CUIJK 566 - - - - - - Numico Beheer BV 2.058 - - - - - - PT TNT Logistik Indonesia - - - - 454 - - Nutraco PMO Infant Nutrium - - - - 8 - 4.309 - 1.078 - 3.546 1hutang kepada pihak yang mempunyai hubungan istimewa (persentase dari total kewajiban) - Numico Beheer BV 20 - 3.377 2 3.756 - - PT Nutricia Indonesia Sejahtera - - - - 2.099 1 20 - 3.377 2 5.855 1

b. Sifat transaksi dan hubungan dengan pihak yang mempunyai hubungan istimewa

Tabel 3.11 Sifat transaksi dengan pihak yang mempunyai hubungan istimewa

pihak yang mempunyai sifat hubungan dengan pihak transaksi yang signifikan hubungan istimewa yang mempunyai hubungan

istimewa PT Tigaraksa Satria Tbk (TRS) pemegang saham akhir yang sama penjualan barang jadi dan beban sampai 12 Agustus 2005 penjualan dan pemasaran PT Nutricia Indonesia Sejahtera pemegang saham akhir yang sama penjualan dan pembelian barang jadi dan susu bubuk PT Darma Purna karya manajemen kunci yang sama penjualan barang jadi dan beban penjualan dan pemasaran. beban umum dan administrasi

Page 32: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

67

koperasi karyawan Sari Husada manajemen kunci yang sama pembelian dan sewa mobil PT TNT Logistik Indonesia (TNT) TRS memiliki 45% saham TNT. Manajemen logistik sehubungan dengan perubahan status

TRS per 12 Agustus 2005, maka TNT juga

tidak lagi menjadi pihak yang mempunyai

hubungan istimewa direksi/ karyawan manajemen kunci yang sama program pemilikan kendaraan Nutricia International BV pemegang saham akhir yang sama penggantian biaya penghapusan

pencatatan saham dan proses penawaran

tender Nutricia LTD (NZ) pemegang saham akhir yang sama penjualan barang jadi dan beban penjualan dan pemasaran Central Laboratories Friedrichsdorf pemegang saham akhir yang sama jasa laboratorium GmbH Numico Beheer BV pemegang saham akhir yang sama penggantian biaya Numico Trading BV pemegang saham akhir yang sama agen pembelian bahan baku Nutricia Cuijk BV pemegang saham akhir yang sama jasa laboratorium

Adanya hubungan istimewa mungkin mengakibatkan persyaratan transaksi tersebut

diatas tidak sama dengan transaksi lain yang dilakukan dengan pihak yang tidak

mempunyai hubungan istimewa.

c. PT Tigaraksa Satria Tbk (TRS)

Perusahaan memiliki perjanjian penyaluran produk-produk Perusahaan dengan

TRS sebagai distributor utama dengan margin sebesar 11,9%. Perjanjian ini

berakhir pada tanggal 30 juni 2008.

Hubungan dengan TRS

sejak 12 Agustus 2005, TRS bukan lagi merupakan pihak yang mempunyai

Page 33: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

68

hubungan istimewa karena Royal Numico NV (pemegang saham akhir) telah

melepas saham TRS yang dimilikinya. Disamping itu, antara Perusahaan dan TRS

tidak lagi dibawah pengendalian manajemen kunci yang sama.

d. Direksi/ karyawan

Piutang dari Direksi dan karyawan adalah pinjaman yang diberikan berkaitan

dengan program pemilikan kendaraan. Pembayaran piutang tersebut dilakukan

melalui pemotongan gaji setiap bulan.

III. 6. Permasalahan yang Dihadapi Perusahaan

Dalam menjalankan bisnisnya, Sari Husada menghadapi berbagai faktor risiko

yang dapat mempengaruhi kinerja Perseroan. Beberapa risiko tersebut adalah:

1. Risiko pasar

Sari Husada menjalankan bisnisnya di tengah persaingan yang ketat dalam industri

makanan bergizi untuk bayi. Oleh karena itu, Perseroan senantiasa mengkaji strategi

pemasaran dan operasionalnya sesuai dengan perkembangan situasi persaingan

yang terjadi.

2. Risiko pertukaran mata uang asing

Perseroan menghadapi risiko nilai tukar mata uang asing yang timbul akibat

pembelian bahan baku dalam mata uang Dolar AS. Perseroan mengelola risiko dari

mata uang asing ini dengan mempertahankan jumlah yang kurang lebih sama antara

aktiva dan kewajiban moneter. Risiko dari pergerakan nilai tukar di pantau secara

teratur untuk memastikan bahwa risiko tersebut masih berada dalam batas yang

dapat diterima dan sejalan dengan tujuan jangka panjang untuk meminimalkan

semua risiko yang material.

Page 34: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

69

3. Risiko tingat bunga

Pendapatan dan aliran kas operasi Perseroan secara substansial bebas dari

perubahan tingkat suku bunga pasar. Perseroan tidak memiliki kewajiban berbunga

dalam jumlah yang signifikan.

4. Risiko kredit

Perseroan memiliki konsentrasi yang signifikan terhadap piutang usaha dari satu

pihak. Perseroan memiliki kebijakan untuk memastikan bahwa penjualan produk

dan jasa di buat untuk pelanggan dengan riwayat kredit yang baik. Hubungan

perbankan dibatasi hanya pada institusi keuangan yang memiliki kredibilitas tinggi.

5. Risiko likuiditas

Perseroan memiliki dana yang memadai, melakukan investasi jangka pendek dan

fasilitas pijaman bank yang memadai untuk menjamin ketersediaan dana.

Permasalahan yang di hadapi PT Sari Husada Tbk selama tahun 2006 adalah:

1. Meningkatnya beban pokok penjualan pada tahun 2005 dan2006 disebabkan oleh

meningkatnya pemakaian bahan baku,

2. Beban usaha tumbuh sebesar 23% pada tahun 2006, dipicu oleh meningkatnya

beban penjualan dan pemasaran sebesar 33% bila dibandingkan dengan tahun

2005, sedangkan pada tahun 2005 beban usaha mengalami penurunan sebesar

15,18%.

Page 35: BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - thesis.binus.ac.idthesis.binus.ac.id/doc/Bab3/2007-3-00029-AK-Bab 3.pdf · Riset dan Pengembangan Sari Husada di tahun 2006 tetap memfokuskan pada

70

Tabel 3.12 perubahan beban pokok penjualan dan beban usaha pada tahun 2004, 2005, 2006 2006 (Rp) 2005(Rp) 2004 (Rp)

Beban pokok penjualan 989.529.000.000 913.700.000.000 664.139.000.000

Beban usaha 334.224.000.000 272.374.000.000 321.126.000.000

Proses pengumpulan data dalam skripsi ini dilakukan dengan menggunakan

prosedur analisis. Prosedur ini dilakukan dengan menganalisis data yang telah diperoleh.