BAB I

8

Click here to load reader

Transcript of BAB I

Page 1: BAB I

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Dengan kemajuan teknologi sekarang ini yang sudah pesat dan modern

dalam bidang Teknologi Informasi, sebuah handphone bukan lagi barang yang

mewah, sekarang handphone sudah menjadi barang kebutuhan primer, mulai dari

kalangan atas, menengah, hingga kalangan bawah.

Dewasa ini sudah banyak vendor-vendor handphone dari kelas lowend

maupun midend yang mengusung tema Handphone ber OS (Operating System)

yaitu Smartphone (Telepon Pintar) seperti handphone atau smartphone highend

yang mahal lainnya yang menyediakan handphone atau smartphone dengan harga

yang murah dan terjangkau dengan fasilitas yang menggiurkan, karena

perkembangan yang luar biasa ini para vendor handphone semakin mengutamakan

kemewahan dan memanjakannya dengan fitur-fitur yang menarik mulai dari yang

digunakan hanya untuk alat komunikasi hingga alat untuk internet mobile dengan

multimedia yang lengkap.

Dengan semakin meningkatnya perkembangan teknologi informasi,

ternyata masih banyak para pengguna handphone yang belum mengetahui

teknologi handphone seperti apa yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan

dengan beberapa kriteria yang diinginkan. Untuk itu, dibutuhkan sebuah rancang

bangun aplikasi untuk rekomendasi pembelian handphone menggunakan model

fuzzy tahani, yang dapat memberikan alternatif solusi optimal untuk pengambilan

keputusan yang dilakukan oleh individu (perorangan). Sistem ini, dapat

membantu dalam memberikan rekomendasi kepada para pengguna handphone,

untuk dapat memilih atribut, fitur, dan merek handphone berdasarkan spesifikasi

handphone yang sesuai dengan kriteria yang diajukan, tetapi pada pengambilan

keputusan akhirnya tetap ditentukan oleh pengguna.

Berdasarkan penelitian diatas, maka akan dikembangkan basis data fuzzy

sebagai modelnya. Sebagian besar basis data standar diklarifikasikan berdasarkan

1

Page 2: BAB I

2

bagaimana data tersebut dipandang oleh pengguna. Pada kenyataannya, terkadang

pengguna membutuhkan informasi dari data-data yang bersifat ambiguous, contoh

“mencari data karyawan yang masih muda dan memiliki gaji yang tinggi”.

Apabila ini terjadi, dapat digunakan basis data fuzzy. Selama ini sudah ada

beberapa penelitian tentang basis data fuzzy. Salah satu diantaranya adalah model

Tahani. Basis data fuzzy model Tahani masih tetap menggunakan relasi standar,

hanya saja model ini menggunakan teori himpunan fuzzy untuk mendapatkan

informasi pada query-nya.

Maka disini penulis akan membuat sebuah sistem pendukung keputusan

dengan judul “Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Handphone

Menggunakan Metode Basis Data Fuzzy Model Tahani” yang dapat membantu

konsumen untuk menjadi pintar dalam memilih kriteria handphone atau

smartphone dengan kriteria – kriteria yang sudah di sediakan oleh admin agar

tidak salah pilih dan konsumen bisa memilih sesuai kebutuhannya masing-masing.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas maka perumusan masalah dalam

penelitian ini adalah sebagai berikut :

1. Bagaimana cara membangun suatu sistem untuk pemilihan handphone

berdasarkan dengan kriteria yang telah di tetapkan sehingga dapat

membantu konsumen dalam pemilahan handphone ?

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini yaitu membuat suatu perangkat lunak aplikasi

untuk memberikan kemudahan kepada orang yang ingin membeli handphone

dengan beberapa kriteria yang di inginkan dan memberikan output informasi data

handphone yang diinginkan costumer sehingga dapat diambil keputusan untuk

menetapkan handphone yang terbaik dan sesuai keinginan dari kriteria yang telah

di tentukan.

Page 3: BAB I

3

1.4 Batasan Masalah

1. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Basis Data

Fuzzy Model Tahani.

2. Hasil dari penghitungan dari kriteria akan dijadikan bobot untuk

penentuan dalam pemiliahan handphone.

3. Metodologi yang digunakan yaitu sampai dengan pembentukan

prototype.

1.5 Manfaat Penelitian

Manfaat dari penelitian ini adalah :

1. Manfaat Keilmuan

Mengimplementasikan ilmu yang penulis dapat dari bangku kuliah dan

menambah kemampuan serta pengalaman penulis itu sendiri baik dari

teori, skill, dan observasi di lapangan.

2. Manfaat bagi lingkungan (User)

Aplikasi ini semoga dapat membantu konsumen yang ingin membeli

handphone untuk dapat lebih pintar dalam memilih handphone yang

sesuai dengan kebutuhan konsumen, sesuai dengan kriteria – kriteria

yang user cari.

1.6 Metodologi Penelitian

Metodologi yang digunakan dalam tahap pengembangan perangkat lunak

untuk penelitian ini adalah sebagai berikut :

Teknik analisis data dalam pembuatan perangkat lunak menggunakan

paradigma perangkat lunak secara prototype, yang meliputi beberapa

proses diantaranya:

Page 4: BAB I

4

Gambar 1.1 Model Prototype

Proses-proses tersebut dapat dijelaskan sebagai berikut:

1. Pengumpulan kebutuhan: developer dan klien bertemu dan secara singkat

menentukan tujuan umum, kebutuhan yang diketahui dan gambaran

bagian-bagian yang akan dibutuhkan berikutnya;

2. Perancangan: perancangan dilakukan cepat dan rancangan mewakili semua

aspek software yang diketahui, dan rancangan ini menjadi dasar

pembuatan prototype;

3. Evaluasi Prototype: klien mengevaluasi prototype yang dibuat dan

digunakan untuk memperjelas kebutuhan software.

Page 5: BAB I

5

1.7 Rencana Kegiatan Pengerjaan Skripsi

Tabel 1.4 Tabel Rencana Kegiatan Pengerjaan Skripsi

KegiatanBulan

April Mei Juni Juli Agustus September

Studi literatur

Review proposal

Bab 1

Bab II

Bab III

Bab IV

Bab V

1.8 Sistematika Penulisan

Sistematika Penysunan tugas akhir ini dibagi dalam beberapa bab

permasalahannya sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN

Bab ini membahas tentang latarbelakang masalah, perumusan masalah, tujuan dan

manfaat dari penelitian, ruanglingkup penelitian, metodologi penelitian dan

sistematika penulisan.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Bab ini membahas tentang landasan teori yang berhubungan dengan teori-teori

yang digunakan dalam penulisan tugas akhir ini.

BAB III ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM

Bab ini membahas tentang analisa dan desain perangkat lunak yang sedang

dikembangkan.

BAB IV IMPLEMENTASI DAN CARA KERJA SISTEM

Bab ini berisi tentang proses yang diperoleh dari analisis sisem berjalan yang

berupa proses dari aplikasi program.

Page 6: BAB I

6

BAB V PENUTUP

Bab ini berisikan kesimpulan jawaban terhadap masalah penelitian dan

pengukuran tujuan penelitian. Saran adalah sumbangan pemikian peneliti yang

diambil berdasarkan hasil analisis dan pembahasan.

1.9 Referensi

Haniif. “Sistem Pendukung Keputusan”. http://haniif.wordpress.com/2007/08/01/23-

tinjauan-pustaka-sistem-pendukung-keputusan-spk/

Kusumadewi S dan Purnomo H. “Aplikasi Logika Fuzzy untuk Pendukung Keputusan”.

Yogyakarta: Graha Ilmu. 2004.

Informatics Engineering. “Metode Prototyping”. http://informatics-e.blogspot.com

/2012/02/metode-prototyping.html