Alat-alat Laboratorium

6
MIKROSKOP FUNGSI Berfungsi untuk meningkatkan kemampuan daya pisah seseorang untuk melihat, atau mengenali benda-benda renik yang berukuran kecil dan tidak mampu dilihat dengan mata telanjang, sehingga memungkinkan dapat mengamati objek yang sangat halus sekalipun. PRINSIP KERJA Sumber sinar cermin kondensor lubang meja objek preparat lensa objektif lensa okuler mata pengamat tampak bayangan benda diperbesar, maya, dan terbalik.

description

Fungsi dan Prinsip Kerja dari:- Mikroskop- Pipet Ukur- Mikropipet- Tabung Reaksi

Transcript of Alat-alat Laboratorium

MIKROSKOP

FUNGSIBerfungsi untuk meningkatkan kemampuan daya pisah seseorang untuk melihat, atau mengenali benda-benda renik yang berukuran kecil dan tidak mampu dilihat dengan mata telanjang, sehingga memungkinkan dapat mengamati objek yang sangat halus sekalipun.

PRINSIP KERJASumber sinar cermin kondensor lubang meja objek preparat lensa objektif lensa okuler mata pengamat tampak bayangan benda diperbesar, maya, dan terbalik.

PIPET UKUR

FUNGSIBerfungsi untuk mengambil, memindahkan larutan atau cairan atau memipet sejumlah volume cairan secara kurang teliti dan tidak masuk di dalam perhitungan pada penetapan kadar ke dalam suatu wadah dengan berbagai ukuran volume. Untuk ukuran volume pada pipet ukur yang paling besar adalah pipet ukur dengan volume 50ml.

PRINSIP KERJABerdasarkan penarikan cairan oleh filler sesuai dengan ukuran yang diinginkan ketika memipet atau memindahkan volume cairan dengan teliti atau seksama. Ketika filler ditekan, cairan akan masuk ke dalam pipet. Jumlah cairan dapat diamati berdasarkan skala pada badan pipet.

MIKROPIPET

FUNGSIUntuk memindahkan cairan atau larutan bervolume sangat kecil dari satu tempat ke tempat lainnya dengan sangat akurat, dan digunakan untuk volume dibawah 1 ml.

PRINSIP KERJAMengambil cairan dengan konsentrasi / jumlah satuan kecil. Masukkan Tip bersih ke dalam Nozzle / ujung mikropipet dan tekan Thumb Knob sampai hambatan pertama / first stop Masukkan tip ke dalam cairan sedalam 3-4 mm. Tahan pipet dalam posisi vertikal kemudian lepaskan tekanan dari Thumb Knob maka cairan akan masuk ke tip Pindahkan ujung tip ke tempat penampung yang diinginkan dan tekan Thumb Knob sampai hambatan kedua / second stop atau tekan semaksimal mungkin Jika ingin melepas tip putar Thumb Knob searah jarum jam dan ditekan maka tip akan terdorong keluar dengan sendirinya berfungsi mendorong tip keluar.

TABUNG REAKSI

FUNGSISebagai tempat dimana laboran mereaksikan bahan kimia dalam skala kecil di laboratorium, juga berfungsi sebagai tempat perkembangbiakan mikroba dalam media cair.

PRINSIP KERJASebagai wadah larutan, beberapa memiliki tutup yang digunakan untuk meletakkan sampel maupun mereaksikan bahan kimia, dan tempat perkembangbiakan mikroba. Jika dalam mereaksikan bahan kimia perlu dipanaskan di atas api, maka tabung reaksi harus berada dalam keadaan miring diatas nyala api dan mulut tabung jangan sekali-kali menghadap pada diri kita atau orang lain. Tabung reaksi yang disterilkan didalam autoklaf harus ditutup dengan kapas dan aluminium foil.