39217496 Laporan Studi Kasus Analisa Strategi

20
LAPORAN STUDI KASUS ANALISA STRATEGI PERUSAHAAN WENDY'S Disusun oleh: Martin Halim (non-reguler) UNIVERSITAS KATOLIK PARAHYANGAN PROGRAM MAGISTER TEKNIK KIMIA

Transcript of 39217496 Laporan Studi Kasus Analisa Strategi

Page 1: 39217496 Laporan Studi Kasus Analisa Strategi

LAPORAN STUDI KASUS ANALISA STRATEGI

PERUSAHAAN WENDY'S

Disusun oleh:

Martin Halim

(non-reguler)

UNIVERSITAS KATOLIK PARAHYANGAN

PROGRAM MAGISTER TEKNIK KIMIA

BANDUNG

2010

Page 2: 39217496 Laporan Studi Kasus Analisa Strategi

1. ABSTRAK MASALAH

Wendy's adalah sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang restauran cepat saji

yang berasal dari Ohio, Amerika Serikat. Restauran ini didirikan oleh seorang pemuda

bernama Dave Thomas pada tahun 1969. Seorang pemuda yang bermimpi untuk membuat

sebuah restauran yang terkenal diseluruh dunia. Seiring dengan berjalannya waktu restauran

ini mengalami perkembangan yang signifikan dan menjadi sebuah organisasi yang sangat

besar hingga mempunyai banyak cabang di seluruh dunia. Hal ini terlihat pada tahun 1985

dimana perusahaan ini mendirikan lebih dari 3500 restauran baru. Pada akhir tahun 2006,

perusahaan ini tercatat beroperasi di Amerika Serikat dan 20 negara lainnya.

Wendy's terkenal dengan beberapa keputusan - keputusannya yang membuatnya

menjadi pelopor di pasarnya. Salah satunya adalah pelayanan kepada pengguna mobil melalui

jendela yang dikenal dengan sistem "drive-through window" pada tahun 1970. Wendy's

menyediakan menu - menu khusus dengan harga murah yang berada di bawah harga 1 dollar,

mereka menyebutnya "99 cents value menu" (di Indonesia dulu pernah dinamai paket 5000).

Konsep pelayanan lainnya yang ditawarkan adalah "superbar" yang mempunyai nama lain

"all you can eat salad bar". Konsep ini sesuai dengan namanya dimana pelanggan membayar

sejumlah tertentu dan kemudian dapat menikmati salad sepuasnya tanpa dikenai biaya

tambahan. Konsep ini dikenalkan pada tahun 1980. Banyak yang meniru "super value" milik

Wendy's ini sedangkan superbar tidak diadakan lagi sejak tahun1998. Pada Agustus 2006,

Wendy's menunjukkan komitmennya untuk mendukung perilaku hidup sehat dengan

menggunakan minyak sehat untuk kebanyakan produk makanannya, sementara pemimpin

industri, McDonald's masih tetap menggoreng dengan menggunakan minyak trans - lemak

sampai pertengahan 2007.

Wendy's terkenal dengan produk makanan yang dihasilkannya yang berupa daging

berbentuk kotak (sementara kompetitor lainnya memotong sudut daging agar menjadi bulat).

Secara spesifik produk yang dihasilkannya adalah hamburger single, double, triple, chicken

sandwiches, chili, baked potatoes, dan dessert. Kompetitornya seperti McDonald tidak

menggapai kesuksesan dalam spicy chicken sandwich sementara Wendy's sangat unggul

dengan sandwich yang mereka punyai. Banyak pecinta makanan cepat saji sangat menyukai

pilihan menu tradisional yang ditawarkan Wendy's, namun perusahaan ini mengalami

penurunan yang diikuti dengan pemberhentian pekerja dan penutupan restauran secara besar -

besaran. Pendapatan bersih Wendy's turun 58% pada tahun 2006 menjadi hanya 95 juta dollar

bersamaan dengan keputusan perusahaan yang menutup 199 restauran dalam setahun.

Page 3: 39217496 Laporan Studi Kasus Analisa Strategi

Pertumbuhan cepat perusahaan yang berada dibawah kepemimpinan penemu

Wendy's, Dave Thomas mengalami penurunan pada akhir tahun 1980an, dan mendorongnya

untuk pensiun sambil tetap melakukan komersialisasi persuahaan hingga kematiannya pada 8

Januari 2002.

Total pendapatan Wendy's seluruh dunia mengalami penurunan dari 2,5 miliar dolar

pada tahun 2004 menjadi 2,4 miliar dolar pada tahun 2006. Namun ternyata pendapatan di

Kanada dan pasar internasional lainnya mengalami peningkatan. Pada tahun 2006,

pendapatan dari operasi berkelanjutan (sebelum pajak) meningkat 7,5 juta dolar di seluruh

dunia namun mengalami penurunan 102 juta dolar di Amerika Serikat.

Hal yang mendorong penurunan kinerja Wendy's adalah adanya persaingan dengan

perusahaan - perusahaan sejenis yang kuat seperti Burger King, McDonald's, Yum Brands,

dan semua perusahaan yang lebih besar dari Wendy's dalam industri ini. Dilihat dari Jumlah

pegawai waktu penuhnya, Wendy's memiliki jumlah pegawai yang paling sedikit yaitu hanya

7000 dimana kompetitor lainnya memiliki lebih dari 30000 dengan McDonald's yang

memiliki jumlah terbesar yaitu 465000 pegawai.

2. VISI

Mengembangkan stakeholder secara berkelanjutan dengan memanfaatkan kekuatan

semangat yang kami miliki, merk restoran independen.

3. Misi / Tujuan

3.1 Orang - orang

Memelihara kelerasan nilai - nilai dan budaya yang berdasarkan pada manusia.

Menarik, mempertahankan, dan mengembangkan bakat terbaik.

Menawarkan kinerja berbasis kompensasi dan penghargaan.

3.2 Merk

Mendukung merk yang mandiri, relevan, dan sehat yang terfokus pada pertumbuhan

penjualan dan profit.

Memilih dan mendukung kepemimpinan merk yang sangat baik (CEO, Presiden,

CMO, dll)

3.3 Profitabilitas

Menetapakan kinerja penjualan dan keuntungan (EBITDA).

Memeliharan dukungan organisasi yang ramping dan efisien.

Page 4: 39217496 Laporan Studi Kasus Analisa Strategi

3.4. Pertumbuhan

Menyediakan strategi dan sumber daya untuk inisiatif pertumbuhan.

Mencari akuisisi merk lain dan peluang untuk pertumbuhan.

3.5 Nilai

Establish metrics for creating shareholder value.

Meyediakan francishee dengan ROI yang menarik dan model bisnis yang kompetitif.

Demonstrate community - minded citizenship, and giving back by sharing the wealth.

4. Strategi Dengan Analisa SWOT

4.1.1 Strengths

1. Sandwiches.

2. Old fashioned menu choices.

3. Konsep "Drive through window".

4. Konsep "super value menu" .

5. Komitmen penggunaan minyak sehat.

6. Rencana membuka 80 - 110 perusahaan dan franchise pada tahun 2007.

7. Memenangkan hasil voting sebagai nomor 1 dalam pengujian rasa dan brand

awareness.

4.1.2 Weaknesses

1. Pertumbuhan perusahaan yang mengalami penurunan.

2. Penutupan sejumlah restauran (199 pada tahun 2006) dan pemberhentian pekerja

3. Biaya operasi meningkat dari 2,29 miliar dolar pada 2004 menjadi 2,4 miliar dolar

pada 2006 di saat pendapatan mengalami penurunan.

4. Pengeluaran umum dan administratif meningkat dari 2,1 juta dolar pada tahun 2004

menjadi 2,4 juta dolar pada tahun 2006.

5. Biaya marketing dan periklanan meningkat dari 99,5 juta dolar pada 2005 menjadi

134 juta dolar pada 2006.

4.1.3 Opportunities

1. Peningkatan pendapatan di Kanada dan pasar internasional (di luar Amerika Serikat)

2. Pada tahun 2006, 26 perusahaan pemilik restauran dan 96 franchise dibuka.

3. Berada pada posisi unik karena mendapat perhatian dari merk besar.

4. Pada tanggal 12 Mei 2007, harga saham Wendy's mengalami peningkatan 79 sen.

Page 5: 39217496 Laporan Studi Kasus Analisa Strategi

4.1.4 Threats

1. Imbas permasalahan gay dan lesbian.

2. Reputasi menurun karena kasus penemuan ujung jari pada produk.

3. Penurunan pendapatan seluruh dunia akibat penurunan pendapatan pasar AS.

4. Pada tahun 2006, 34 perusahaan pemilik restauran dan 29 franchise tutup di AS.

5. Pada tahun 2006, 3 perusahaan pemilik restauran dan 7 franchise internasional tutup.

6. Keuntungan dari valuta asing menurun dari 55,9 juta dolar pada 2005 menjadi 5,4 juta

dolar pada 2006.

7. Pembayaran deviden meningkat dari 48 sen pada 2004 menjadi 60 sen pada 2006.

8. Pendapatan dasar dari operasi dari setiap saham menurun 93 sen pada 2004 menjadi

33 sen pada 2006.

9. Shareholder equity menurun dari 1,45 miliar dolar pada 2002 menjadi 1,01 miliar

dolar pada 2006.

10. Returns on average equity menurun tajam dari 17% pada 2002 menjadi 4,7% pada

2006.

11. Market share Wendy's kecil.

12. Memiliki kompetitor kelas tinggi seperti McDonalds, Burger King, dan Yum Brands.

13. Jumlah karyawan terendah dibandingkan dengan kompetitor lainnya.

4.2 Strategi

4.2.1 SO (Strength Opportunities) Strategies

Dengan melihat kesempatan yang ada pada Wendy's dengan mengalami peningkatan

harga saham, penambahan jumlah perusahaan dan franchise, serta pendapatan di pasar

internasional maka dapat dikatakan bahwa dunia internasional lebih dapat menerima produk

yang ditawarkan oleh Wendy's. Kekuatan Wendy's yang terdiri dari konsep - konsep

inovatifnya sangat mendukung dalam pendapatannya di seluruh dunia. Selain itu menu

tradisional juga bisa diterima mengingat negara - negara di luar Amerika Serikat tidak banyak

yang semaju Amerika Serikat sehingga mendapatkan produk dari Wendy's ini akan menjdi

prestis tersendiri namun disisi lain pemakaian bahan tradisional membuatnya mudah diterima

masyarakat. Kecenderungan orang dalam menjalankan pola hidup sehat juga menjadi satu

bagian yang bisa dimanfaatkan oleh Wendy's hal ini sudah dilakukan dengan baik karena

Wendy's sudah mengambil tindakan dengan menggunakan minyak sehat untuk sebagian

produk makanannya. Untuk kedepannya akan lebih baik jika menggunakan minyak sehat itu

untuk seluruh produk yang memerlukan penggorengan. Selain itu melihat trend saat ini

Page 6: 39217496 Laporan Studi Kasus Analisa Strategi

dimana setiap orang lebih giat lagi dalam memulai pola hidup sehat akan lebih baik jika

Wendy's selain menggunakan minyak sehat juga menyediakan produk kesehatan seperti salad

yang menggunakan sayur - sayur organik dengan ciri khas Wendy's sendiri. Untuk hal ini

tentu saja dibutuhkan suatu inovasi. Dan setiap hamburger juga menggunakan sayur segar

dengan kualitas tinggi. Dan untuk hal ini, kadar MSG dalam saus Wendy's juga lebih baik

dikurangi untuk lebih sehat namun tidak mengurangi rasa tidak terlalu jauh.

Dari segi perusahaan lebih baik jika Wendy's melakukan penambahan restauran lebih

banyak sehingga persebarannya lebih banyak dengan tujuan supaya orang dapat dengan

mudah mendapatkan produk ini. Seperti di Bandung saja misalnya, jarang sekali Wendy's di

kota ini sehingga orang - orang pun tidak banyak tahu mengenai produknya yang sebenarnya

lebih berkualitas dibandingkan dengan McDonald. Untuk hal ini juga Wendy's perlu

melakukan promosi yang gencar. Memang hal ini akan berisiko besar namun jika banyak

cabang telah dibuka dan promosi yang dilakukan menarik serta menonjolkan keunggulan -

keunggulan Wendy's maka akan menarik banyak konsumen. Jika dirangkun dalam beberapa

poin maka strateginya adalah sebagai berikut:

1. Mempertahankan ketradisionalan Wendy's

2. Menyediakan produk - produk yang lebih sehat (mengurangi MSG, salad segar, dan

minyak sehat untuk semua produk yang memerlukan penggorengan)

3. Menambahkan restauran lebih banyak untuk menjangkau masyarakat lebih dalam

4. Promosi gencar dengan menonjolkan keunggulan - keunggulan untuk menarik

pelanggan pertama

4.2.2 WO (Weaknesses Opportunities) Strategies

Kelemahan perusahaan Wendy's adalah pada masalah internal yang berhubungan

dengan pengelolaan perusahaan. Wendy's tidak memiliki masalah dengan kualitas produk

makanannya selain daripada suatu kasus penemuan ujung jari yang pastinya bukan suatu

tindakan kesengajaan. Namun secara perusahaan, Wendy's masih sangat lemah karena

mengalami penurunan, peningkatan biaya operasi dan marketing sementara tidak diimbangi

dengan peningkatan pendapatan. Penurunan ini dapat diatasi dengan lebih memfokuskan

pada pasar Kanada dan internasional dengan menambah jumlah restauran dan perusahaan.

Promosi yang dilakukan pun tidak perlu terlalu gencar namun disesuaikan dengan pasar ini

karena sebenarnya pasar ini sudah menerima Wendy's dengan baik. Promosi yang dilakukan

dapat dengan paket - paket tertentu seperti memberikan pelayanan atau produk tertentu pada

event tertentu. Misalnya saat natal dibuatlah paket natal dengan memberikan souvenir khas

Page 7: 39217496 Laporan Studi Kasus Analisa Strategi

natal, paket valentine dengan menu untuk pasangan dengan harga khusus yang lebih murah.

Hal ini digunakan agar para konsumen tidak cepat jenuh dengan menu yang ditawarkan oleh

Wendy's.

Karena banyaknya pelanggan yang mengkonsumsi produk Wendy's ini maka akan

lebih baik jika kecepatan pelayanan dapat ditingkatkan. Salah satunya adalah peningkatan

kecepatan pelayanan "drive through window" khususnya di Jepang karena negara ini

memiliki sikap pekerja yang tinggi sehingga kecepatan untuk memperoleh makanan seperti

pada saat istirahat makan siang akan menjadi sangat penting dan menjadi nilai tambah

tersendiri. Jika dirangkum maka strategi ini terdiri dari beberapa poin:

1. Menambahkan jumlah restauran dan franchise di Kanada dan negara lainnya.

2. Memberikan pelayanan dan produk khusus pada event tertentu seperti pada natal dan

valentine, menu breakfast, dan penawaran 99 cents.

3. Mempercepat pelayanana agar semakin banyak pelanggan yang bisa dilayani.

4.2.3 ST (Strength Threats) Strategies

Kendala - kendala yang muncul bagi Wendy's sangat banyak dimulai dari reputasi

menurun akibat adanya penemuan ujung jari pada salah satu produknya sampai kepada

penurunan pendapatan, saham, dan penutupan restauran dan franchise. Strategi yang dapat

dilakukan adalah mengembalikan nama baik dengan menggunakan reputasinya sebagai

perusahaan yang meraih hasil voting nomor 1 dalam hal pengujian rasa dan brand awarness.

Hal ini dapat dilakukan dengan menaruh setiap kalimat "nomor 1 dalam hal pengujian rasa

dan brand awarnees 2007" pada setiap iklannya. Dengan melakukan hal ini maka diharapkan

dapat mengurangi keseganan para pelanggan untuk mencoba kembali Wendy's akibat adanya

kasus penemuan ujung jari di salah satu produknya.

Karena banyaknya persaingan di industri sejenis di Amerika Serikat yang membuat

pendapatan Wendy's di Amerika Serikat menurun maka akan lebih baik jika Wendy's

mencoba untuk lebih mengembangkan industri ini dengan cara yang diyakini Wendy's untuk

mempedulikan kualitas dan kesehatan. Hal ini dapat dilakukan dengan membuat suatu produk

yang berbeda namun masih dalam lingkup kesehatan. Contohnya adalah menyediakan frozen

yoghurt seperti yang digemari saat ini. Produk makanan frozen yoghurt dapat dikategorikan

sebagai makanan yang sehat mengingat topping yang ditawarkan biasanya berupa buah segar

dan bahan lain kaya nutrisi (nata de coco, jelly,dll). Dan untuk mencoba hal lainnya seperti

menyediakan kopi luwak yang dikatakan sangat sehat. Produk ini dipromosikan sebagai

pasangan produk makanan yang disediakan Wendy's atau hanya untuk sekedar mengisi waktu

Page 8: 39217496 Laporan Studi Kasus Analisa Strategi

coffee break. Dengan adanya produk ini maka akan menjadi suatu suntikan baru mengatasi

kejenuhan yang ada di industri semacam ini karena banyaknya pesaing. Dengan adanya

produk baru ini diharapkan dapat meningkatkan jumlah pengunjung yang sekadar untuk

mencicipi menu baru menjadi mencoba menu utama Wendy's dan menyadari bahwa produk

yang disediakan oleh Wendy's memiliki rasa dan kualitas yang baik. Dari sini maka

diharapkan dapat meningkatkan pendapatan Wendy's di Amerika Serikat, jika sudah

mendapatkan respon yang baik maka konsep ini dapat dicoba untuk diterapkan di Wendy's

seluruh dunia. Rangkuman strategi yang diterpakan dapat disusun dalam beberapa poin

berikut:

1. Memasang pernyataan "nomor 1 dalam pengujian rasa dan brand awarness 2007"

untuk meningkatkan reputasi perusahaan di setiap iklan.

2. Menyediakan produk baru untuk mengatasi kejenuhan.

4.2.4 WT (Weaknesses Threats) Strategies

Dengan kekurangan yang ada di tubuh Wendy's maka akan lebih baik jika kekurangan

itu diminalkan seperti peningkatan biaya marketing. Pilihannya adalah mengurangi biaya

iklan dan melakukan promosi di hal lain seperti paket - paket menu yang ditawarkan lebih

bervariasi sambil tetap melakukan iklan di televisi dan spanduk namun dengan intensitas

yang dikurangi. Cara lainnya adalah dengan menyebarkan flier yang berisi deretan menu dan

paket yang ditawarkan. Cara sederhana ini dapat mengurangi biaya periklanan. Selain itu ada

pula cara yang sangat terbukti efektif yaitu dengan memanfaatkan teknologi internet masa

kini. Sebut saja facebook dan twitter. Khususnya untuk twitter, sudah menjadi rahasia umum

ketika situs jejaring sosial ini telah digunakan oleh banyak perusahaan (sebut saja Starbucks).

Hal ini menandakan bahwa banyak perusahaan yang sudah mengakui keefektifan beriklan

melalui twitter. Dengan twitter ini maka setiap follower dapat mendapatkan setiap info

terbaru dengan cepat sehingga meningkatkan product awarness. Hal yang sangat penting

adalah bahwa beriklan menggunakan situs jejaring sosial hampir tanpa biaya (kecuali gaji

untuk orang yang mengurus account wendy's di situs jejaring sosial tersebut). Jika biaya

operasi meningkat cara satu - satunya adalah dengan menutup lagi restauran ataupun dengan

mengurangi tenaga kerja. Sedangkan untuk menghindari kendala yang ada, akan lebih baik

jika Wendy's memfokuskan pada penjualan di luar Amerika Serikat untuk memperoleh

pendapatan yang lebih banyak dan memberikan produk yang lebih bervariasi. Strategi -

strategi tersebut dapat disusun dalam beberapa poin:

1. Mengurangi biaya iklan dengan menggunakan flier.

Page 9: 39217496 Laporan Studi Kasus Analisa Strategi

2. Menggunakan internet khususnya situs jejaring sosial seperti facebook dan juga

twitter.

3. Promosi dilakukan dengan hal lain seperti menyediakan paket - paket tertentu.

4. Memfokuskan pada penjualan di luar Amerika Serikat (ekspansi global).

5. Menyediakan produk yang bervariasi (penekanan pada R&D dan inovasi).

6. Menutup restauran dan mengurangi tenaga kerja.

5. Internal - External Matrix

5.1 Internal Factor

Faktor Bobot NilaiSandwhices 0,07 3,5Old fashioned menu choices 0,06 3Konsep "drive through window" 0,05 3,5Konsep "super value menu" 0,05 3,5Komitmen penggunaan minyak sehat 0,03 3Rencana membuka 80 - 110 perusahaan dan franchise pada tahun 2007 0,15 3,5Memenangkan hasil voting sebagai nomor 1 dalam pengujian rasa dan brand awarness 0,02 3Pertumbuhan perusahaan yang mengalami penurunan 0,2 1Penutupan sejumlah restauran dan pemberhentian pekerja pada tahun 2006 0,15 1Biaya operasi meningkat dalam selang waktu 2004 - 2006 0,1 1,5Pengeluaran umum dan administratif meningkat 0,02 1,5Biaya marketing meningkat antara 2005 - 2006 0,1 1

Total 1 2,08

5.2 External Factor

Faktor Bobot NilaiPeningkatan pendapatan di Kanada dan pasar internasional 0,1 3,826 perusahaan pemilik restauran dan 96 franchise dibuka pada tahun 2006 0,09 3,6Berada pada posisi unik karena mendapat perhatian dari merk besar 0,06 2,7Tanggal 12 Maret 2007, harga saham Wendy's mengalami peningkatan 79 sen 0,1 3,5Imbas permasalahan gay dan lesbian 0,01 1,2Reputasi menurun karena kasus penemuan ujung jari pada produk 0,03 0,8

Page 10: 39217496 Laporan Studi Kasus Analisa Strategi

Penurunan pendapatan seluruh dunia akiba penurunan pendapatan AS 0,05 0,834 perusahaan pemilik restauran dan 29 franchise di AS tutup pada tahun 2006 0,015 13 perusahaan pemilik restauran dan 7 franchise internasional tutup pada tahun 2006 0,015 1Keuntungan dari valuta asing menurun antara 2005 - 2006 0,04 1Pembayaran deviden meningkat antara tahun 2004 - 2006 0,03 0,8Pendapatan dasar dari operasi dari setiap saham menurun antara 2004 - 2006 0,08 1Shareholder equity menurun antara 2002 - 2006 0,07 1Return on average equity menurun tajam antara 2002 - 2006 0,09 1Market share Wendy's kecil 0,08 1,8Memiliki kompetitor kelas tinggi seperti McDonalds, Burger King, dan Yum Brands 0,09 1,1Jumlah karyawan terendah dibandingkan dengan kompetitor lainnya 0,05 1,7

Total 1 1,9545.3 IE Matrix

1 2 3 4

1

2

3

4

IE Matrix

Berada di kuadran delapan yang berarti memanen atau melepaskan. Dilihat dari

kondisi ini lebih baik jika Wendy's melepaskan saja perusahaannya dan membiarkannya

untuk dikelola oleh orang lain atau melakukan penggabungan dengan perusahaan lain. Seperti

yang sudah dilakukan sekarang ini Wendy's sudah bergabung dengan Arby's menjadi satu

perusahaan yang bergerak dibidang industri makanan cepat saji dengan menu unggulan

hamburger dan sandwich.

Page 11: 39217496 Laporan Studi Kasus Analisa Strategi

6. Quantitative Strategic Planning Matrix (QSPM)

              ALTERNATIF  1 2 3

Opportunities Bobot AS TAS AS TAS AS TASPeningkatan pendapatan di Kanada dan pasar internasional 0,1 4 0,4 4 0,4 1 0,126 perusahaan pemilik restauran dan 96 franchise dibuka pada tahun 2006 0,09 4 0,36 4 0,36 0 0Berada pada posisi unik karena mendapat perhatian dari merk besar 0,06 4 0,24 4 0,24 1 0,06Tanggal 12 Maret 2007, harga saham Wendy's mengalami peningkatan 79 sen 0,1            

Threats  Imbas permasalahan gay dan lesbian 0,01            Reputasi menurun karena kasus penemuan ujung jari pada produk 0,03            Penurunan pendapatan seluruh dunia akibat penurunan pendapatan AS 0,05 1 0,05 1 0,05 1 0,0534 perusahaan pemilik restauran dan 29 franchise di AS tutup pada tahun 2006 0,015 1 0,015     1 0,0153 perusahaan pemilik restauran dan 7 franchise internasional tutup pada tahun 2006 0,015 1 0,015 1 0,015 1 0,015Keuntungan dari valuta asing menurun antara 2005 - 2006 0,04     3 0,12 2 0,08Pembayaran deviden meningkat antara tahun 2004 - 2006 0,03     3 0,09 2 0,06Pendapatan dasar dari operasi dari setiap saham menurun antara 2004 - 2006 0,08     3 0,24 3 0,24Shareholder equity menurun antara 2002 - 2006 0,07     3 0,21 2 0,14Return on average equity menurun tajam antara 2002 - 2006 0,09     3 0,27 2 0,18Market share Wendy's kecil 0,08 2 0,16 3 0,24 2 0,16Memiliki kompetitor kelas tinggi seperti McDonalds, Burger King, dan Yum Brands 0,09 3 0,27 3 0,27 2 0,18

Page 12: 39217496 Laporan Studi Kasus Analisa Strategi

Jumlah karyawan terendah dibandingkan dengan kompetitor lainnya 0,05 3 0,15 3 0,15 1 0,05

Strengths  Sandwhices 0,07            Old fashioned menu choices 0,06            Konsep "drive through window" 0,05 3 0,15 4 0,2 2 0,1Konsep "super value menu" 0,05 3 0,15 4 0,2 2 0,1Komitmen penggunaan minyak sehat 0,03 3 0,09 4 0,12 2 0,06Rencana membuka 80 - 110 perusahaan dan franchise pada tahun 2007 0,15 2 0,3 4 0,6 0 0Memenangkan hasil voting sebagai nomor 1 dalam pengujian rasa dan brand awarness 0,02 3 0,06 4 0,08 2 0,04

Weaknesses  Pertumbuhan perusahaan yang mengalami penurunan 0,2 3 0,6 4 0,8 3 0,6Penutupan sejumlah restauran dan pemberhentian pekerja pada tahun 2006 0,15 4 0,6 1 0,15 4 0,6Biaya operasi meningkat dalam selang waktu 2004 - 2006 0,1 2 0,2 3 0,3 3 0,3Pengeluaran umum dan administratif meningkat 0,02 2 0,04 1 0,02 1 0,02Biaya marketing meningkat antara 2005 - 2006 0,1 1 0,1 1 0,1 2 0,2Total 3,95 5,225 3,35

Keterangan:

AS : Attractiveness Score

TAS : Total Attractiveness Score

1 : Membuat produk baru

2 : Fokus hanya pada penjualan di luar Amerika Serikat

3 : Menutup restauran dan mengurangi tenaga kerja

Page 13: 39217496 Laporan Studi Kasus Analisa Strategi

7. Rekomendasi

Dari tiga buah alternatif yang paling memungkinkan untuk dijalani dan memberi

pengaruh yang cukup besar, dapat terlihat bahwa nilai yang paling besar adalah dengan

memfokuskan penjualan dan pengembangan di luar Amerika Serikat. Melihat potensi pasar

yang ada di luar Amerika Serikat membuat hal ini lebih menjanjikan. Berbeda dengan

pengembangan produk baru dimana masih ada resiko tidak diterimanya produk ini bagi

pelanggan dan penutupan restauran justru terlihat akan memperkeruh keadaan.

Pada kesimpulannya, fokus pada penjualan di luar Amerika Serikat menjadi alternatif

yang harus dipilih oleh Wendy's dengan menerapakn strategi lainnya seperti meningkatkan

promosi dan sedikit mencoba untuk membuat produk baru. Namun yang terutama tetap

memfokuskan pada penjualan di luar Amerika Serikat.