Pemeriksaan Penunjang

Post on 24-Dec-2015

18 views 0 download

description

Pemeriksaan Penunjang

Transcript of Pemeriksaan Penunjang

Pemeriksaan PenunjangStroke

Laboratorium

• Kadar Gula Darah:Sangat diperlukan karena pentingnya DM sebagai salah satu faktor resiko stroke. Dengan pemeriksaan dapat diketahui adanya hipoglikemia yang memberikan gambaran klinik menyerupai stroke.

• Darah Lengkap (hitung sel darah):pemeriksaan darah lengkap diperlukan untuk menentukan keadaan hematologik yang dapat mempengaruhi stroke iskemik (mis: anemia, polisitemia, dan keganasan)

• Elektrolit serum dan faal ginjal:Diperlukan terutama berkaitan dengan kemungkinan pemberian obat osmoterapi pada penderita stroke yang disertai peningkatan tekanan intracranial, dan keadaan dehidrasi.

• Faal Hemostatis:Pemeriksaan jumlah trombosit, waktu protombin (PT) dan tromboplastin (aPTT) diperlukan terutama berkaitan dengan pemakaian obat antikoagulan dan trombolitik.

Neurofisiologi

• EEG• Kardiovaskular (EKG, foto thoraks)

• Neuroimaging : - CT Scan kepala- MRI kepala

EKG (Elektrokardiograf)Karena pentingnya iskemia dan aritmia jantung, serta penyakit jantung lainnya sebagai penyebab stroke. Maka pemeriksaan EKG harus di lakukan pada semua penderita stroke akut.

EEG (Electroensefalograph)

• EEG adalah suatu prosedur pemeriksaan menggunakan alat elektromedik yang digunakan untuk merekam aktivitas listrik otak, melalui tengkorak yang utuh.• Untuk mengetahui ada tidaknya abnormalitas fungsi maupun

struktur lapisan otak bagian luar.

Neuroimaging

CT Scan Kepala• Merupakan pemeriksaan baku emas.• Berguna untuk menentukan:

- jenis patologi- lokasi lesi- ukuran lesi- menyingkirkan lesi non vaskuler.

MRI Kepala• Suatu pemeriksaan pencitraan yang

menggunakan gelombang elektromagnetik untuk mengevaluasi otak.

• MRI mampu mendeteksi kondisi iskemik di otak kurang dari 6 jam setelah terjadinya serangan stroke.